aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

12
APLIKASI SEL VOLTA & SEL ELEKTROLISIS Kelompok 7: 1.Haryani 11 2.Ariska Andraini 3.Amaliah Agustina 4.Rahika Ontita Leni 5.Amalia Agtyana Putri

Upload: amaliah-agustina

Post on 27-Jun-2015

10.189 views

Category:

Documents


34 download

TRANSCRIPT

Page 1: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

APLIKASI SEL VOLTA & SEL ELEKTROLISIS

Kelompok 7:

1. Haryani 11

2. Ariska Andraini

3. Amaliah Agustina

4. Rahika Ontita Leni

5. Amalia Agtyana Putri

Page 2: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Aplikasi

Sel Elektrolisis

Sel Volta

Page 3: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Aplikasi Sel Volta

Baterai

Sel Aki

Page 4: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Aplikasi Sel Elektrolisis

Penyepuhan ( Electroplating )

Pemurnian Logam

Penghitungan Konsentrasi Ion dalam Suatu

Larutan

Pemerolehan Unsur-unsur Logam,Halogen-halogen, Gas Hidrogen, danGas Oksigen

Page 5: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Baterai• Merupakan Sel Volta yang sel elektrolitnya dicampur dengan bahan

padat.• Sel Volta yang paling banyak diproduksi dan digunakan.• Lapisan dindingnya terbuat dari logam seng yang bertindak sebagai

anoda.• Pada bagian dalamnya dimasukkan pasta yang terdiri dari

campuran serbuk MnO2, NH4Cl, karbon dan air.• Ke dalam pasta dibenamkan batang grafit ( karbon ) yang

merupakan elektroda inert dan bertindak sebagai katoda.• Potensial yang dihasilkan adalah 1,5 volt.• Kelemahannya, cepat habis jika dipakai terus-menerus. Hal ini

disebabkan hasil reaksi menumpuk sehingga menghalangi reaksi elektrode, akibatnya tergangan turun.

Page 6: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Anoda ( seng ) akan mengalami oksidasi, sehingga dinding batu baterai

makin lembek jika sudah lama dipergunakan.

Pada permukaan katoda ( karbon ), MnO2 akan mengalami reduksi.

Zn(s) → Zn2+ (aq) + 2e

2MnO2 (s) + 2NH4 + (aq) + 2e → Mn2O3 (s) +2NH3 + (aq) + H2O (l)

Selain baterai biasa, terdapat pula baterai alkali yang waktu pakainya lebih

lama dengan elektroda-elektroda yang sama tetapi elektrolitnya larutan

KOH.

Zn(s) + 2OH ---- (aq) → Zn(OH)2 (s) + 2e

2MnO2(s) + H2O + 2e → Mn2O3 (s) + 2OH ---- (aq)

Lanjutan…

Page 7: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Sel Aki• Tersusun dari anoda timbel ( Pb ) dan katoda PbO2.• Setiap pasang Pb dan PbO2 menghasilkan tegangan 2 volt. Jadi, suatu

aki 12 volt mengandung 6 pasang Pb dan PbO2 yang tersusun secara seri.

• Keping-keping Pb dan PbO2 dibenamkan ke dalam elektrolit H2SO4 30%.

Pb(s) + SO42-

(aq) → PbSO4(s) + 2e

PbO2(s) + SO42-

(aq) + 4H+(aq) + 2e → PbSO4(s) + 2H2O

+Pb(s) + PbO2(s) + 2SO4

2-(aq) + 4H+

(aq) → 2PbSO4(s) + 2H2O

• Dengan bantuan arus listrik, reaksi di atas dapat dikembalikan ke kiri. PbSO4 diuraikan menjadi Pb dan PbO2.

• Jadi, sel aki yang sudah habis dapat di-charged kembali, sehingga baru seperti semula.

Page 8: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Penyepuhan ( Electroplating )

• Salah satu proses elektrolisis yang populer, yaitu melapisi permukaan suatu logam dengan logam lain.

• Misalnya, proses penyepuhan sendok aluminium oleh perak. Logam yang akan dilapisi ( sendok ) dipakai sebagai katoda, sedangkan logam pelapis.

( perak ) dipakai sebagai anoda. Suatu larutan garam perak, misalnya AgNO3, dipakai sebagai elektrolit.

• Perak (anoda) akan teroksidasi menjadi ion Ag+ yang larut. Kemudian, ion Ag+ ini mengalami reduksi menjadi logam perak kembali, yang kini diendapkan pada permukaan sendok (katoda)

Page 9: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Pemurnian Logam

• Misalnya pemurnian tembaga. Untuk membuat kabel-kabel listrik diperlukan logam tembaga yang benar-benar murni, sebab pengotoran sekecil apapun dapat mengurangi konduktivitas kabel tersebut.

• Ketika dipisahkan dari bijihnya, logam tembaga biasanya bercampur dengan sedikit besi, seng, emas, perak.

• Tembaga yang tidak murni dipakai sebagai anoda dalam sel elektrolisis yang mengandung larutan CuSO4. Sebagai katoda, dipakai batang tembaga yang murni.

• Potensial listrik yang dilewatkan melalui sel diatur sedemikian rupa, sehingga bagian anoda yang larut hanyalah temabaga , besi dan seng (Cu2+, Fe2+, dan Zn2+). Emas dan perak tidak larut dan berjatuhan ke dasr wadah.

• Kemudian, di katoda hanya Cu2+ yang mengalami reduksi, sedangkan Fe2+, dan Zn2+ tinggal dalam larutan.

Page 10: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Penghitungan Konsentrasi Ion dalam Suatu Larutan

Dalam suatu larutan, ion logam diendapkan

sebagai logamnya pada katoda.

Dengan menghitung pertambahan berat

katoda, kita dapat menentukan

konsentrasi ion logam dalam larutan

semula.

Page 11: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Pemerolehan Unsur-unsur Logam,Halogen-halogen, Gas Hidrogen,

danGas Oksigen

• Sebagai contoh , mari kita tinjau hasil-hasil elektrolisis larutan NaCl

2NaCl(aq) → 2Na+(aq) + 2Cl-(aq)

2H2O + 2e → 2OH-(aq) + H2(g)

+2NaCl(aq) + 2H2O → 2NaOH(aq) + H2(g) + Cl2(g)

•  Gas H2 terbentuk di katoda, gas Cl2 terbentuk di anoda. Pada larutan sisa kita memperoleh NaOH

 

Page 12: Aplikasi sel volta & sel elektrolisis new

Terimakasih