antasida atau obat

6
ANTASIDA ATAU OBAT MAAG 1 Vote Obat maag. Obat yang satu ini sering banyak digunakan karena yang namanya sakit perut sering mengunakan obat ini. Sakit perut terjadi karena asam lambung kita meningkat atau berlebih dalam lambung untuk itu kita harus menetralkannya dengan zat yang bersifat basa. Dan obat maag tentunya mengandung zat basa itu sendiri salah satunya antasida. Apa itu antasida..mari kita baca Definisi Antasida adalah golongan obat yang digunakan dalam terapi terhadap akibat yang ditimbulkan oleh asam yang diproduksi oleh lambung. Secara alami lambung memproduksi suatu asam yang disebut asam klorida yang berfungsi untuk membantu proses pencernaan protein. Asam ini secara alami mengakibatkan kondisi isi perut menjadi asam, yakni antara kisaran PH 2-3. Lambung, usus dan esophagus sendiri (yang juga terdiri dari protein) dilindungi dari kerja asam melalui beberapa mekanisme. Apabila kadar asam yang dihasilkan oleh lambung terlalu banyak maka mekanisme perlindungan ini tidak terlalu kuat/kurang kuat dalam melindungi lambung, usus dan esophagus terhadap kerja asam lambung mengakibatkan kerusakan pada organ- organ tersebut dan menghasilkan gejala seperti rasa sakit pada perut dan ulu hati terasa terbakar. Kandungan Obat Umumnya antasida merupakan basa lemah, biasanya bisa terdiri dari zat aktif yang mengandung, alumunium hidroksida/karbonat, magnesium hidroksida/karbonat, dan kalsium (bisa anda lihat di kemasan antasida). Terkadang antasida dikombinasikan juga dengan simetikon yang dapat mengurangi kelebihan gas. Cara Kerja

Upload: evansdio-handy-dochino-osiris

Post on 22-Jan-2016

105 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

makalah antasida

TRANSCRIPT

Page 1: ANTASIDA ATAU OBAT

ANTASIDA ATAU OBAT MAAG 

 

1 Vote

Obat maag. Obat yang satu ini sering banyak digunakan karena yang namanya sakit perut

sering mengunakan obat ini. Sakit perut terjadi karena asam lambung kita meningkat atau

berlebih dalam lambung untuk itu kita harus menetralkannya dengan zat yang bersifat basa.

Dan obat maag tentunya mengandung zat basa itu sendiri salah satunya antasida. Apa itu

antasida..mari kita baca

Definisi

Antasida adalah golongan obat yang digunakan dalam terapi terhadap akibat yang

ditimbulkan oleh asam yang diproduksi oleh lambung. Secara alami lambung memproduksi

suatu asam yang disebut asam klorida yang berfungsi untuk membantu proses pencernaan

protein. Asam ini secara alami mengakibatkan kondisi isi perut menjadi asam, yakni antara

kisaran PH 2-3. Lambung, usus dan esophagus sendiri (yang juga terdiri dari protein)

dilindungi dari kerja asam melalui beberapa mekanisme. Apabila kadar asam yang

dihasilkan oleh lambung terlalu banyak maka mekanisme perlindungan ini tidak terlalu

kuat/kurang kuat dalam melindungi lambung, usus dan esophagus terhadap kerja asam

lambung mengakibatkan kerusakan pada organ-organ tersebut dan menghasilkan gejala

seperti rasa sakit pada perut dan ulu hati terasa terbakar.

Kandungan Obat

Umumnya antasida merupakan basa lemah, biasanya bisa terdiri dari zat aktif yang

mengandung, alumunium hidroksida/karbonat, magnesium hidroksida/karbonat, dan

kalsium (bisa anda lihat di kemasan antasida). Terkadang antasida dikombinasikan juga

dengan simetikon yang dapat mengurangi kelebihan gas.

Cara Kerja

Antasida bekerja dengan cara menetralkan kondisi “terlalu” asam tersebut, selain itu

antasida juga bekerja dengan cara menghambat aktivitas enzim pepsin yang aktif bekerja

pada kondisi asam, enzim ini diketahui juga berperan dalam menimbulkan kerusakan pada

Page 2: ANTASIDA ATAU OBAT

organ saluran pencernaan manusia.

Beberapa jenis antasida tersebut memiliki perbedaan terutama dalam efek menetralkan

asam lambung, istilah yang dipake untuk menjelaskan hal ini adalah ANC (antacid

neutralizing capacity). ANC disajikan dalam bentuk perbandingan mEq, dan FDA

mengklasifikasikan per dosis antasida harus punya efek menetralkan asam sebesar ≥5

mEq per dosisnya. Antasida yang baik harus punya kemampuan penetralan yang baik dan

juga cepat. Natrium bikarbonat dan kalsium karbonat memiliki kemampuan menetralkan

yang terbesar tapi penggunaan jangka panjang sebaiknya dihindari karena efek samping

yang mungkin dapat terjadi.

Kemampuan melarut antasida dalam asam lambung berbeda-beda. Natrium bikarbonat dan

magnesium oksida mempunyai kemampuan melarut yang cepat dan menghasilkan efek

buffer yang relative cepat, sedangkan aluminium hidroksida dan kalsium karbonat memiliki

kemampuan melarut yang agak lambat.

Perbedaan lain di antara antasida adalah lama kerjanya (berapa lama antasida

menghasilkan efek menetralkan asam lambung). Natrium bikarbonat dan magnesium

oksida memiliki lama kerja yang pendek, sedangkan aluminium hidroksida dan kalsium

karbonat memiliki lama kerja yang lebih panjang. Kombinasi antara aluminium dan

magnesium memiliki kemampuan penetralan dalam skala menengah.

Antasida yang mengandung kalsium dapat mengontrol keasaman di lambung sekaligus

sebagai suplementasi kalsium. Suplemen kalsium sangat penting bagi wanita

postmenopause.

Alumunium Hidroksida

Nama Obat Aluminium Hidroksida (Al(OH)3)

Golongan Antasida

Indikasi Ulkus peptikum, hiperasiditas gastrointestinal, gastritis

Kontra-Indikasi Hipersensitif terhadap garam aluminium

Interaksi ↓ absorpsi obat; penisilin, tetrasiklin, INH, sulfonamid, digoksin, klorpromazin

↓ sekresi amphetamin dan kina

↑ sekresi salisilat

Dosis 0,6 g (1 g à 25 meq asam)

Dewasa: PO Antacid sampai 1 g/hari. Hiperposfatemia pada gagal ginjal kronik sampai 10

g/hari dalam dosis terbagi.

Dosis Anak

Kehamilan & Laktasi Kategori C

Farmakologi Netralisasi asam lambung, menghasilkan garam aluminium klorida dan air.

Efek Samping Konstipasi, mual, muntah, deplesi posfat

Page 3: ANTASIDA ATAU OBAT

Sediaan Liquid: 120 ml (200mg/5ml dikombinasikan dengan obat GI lain)

Tablet: 200mg dikombinasikan dengan obat GI lain

Merek dagang Acitral, Aludonna

Resep Dokter Ya

Natrium Bikarbonat

Nama Obat Natrium bikarbonat (NaHCO3)

Golongan Elektrolit

Indikasi Untuk alkalinisasi urin, dispepsia

Kontra-Indikasi Alkalosis metabolik atau respiratorik, hipernatremia, edema paru berat,

hipokalsemia, hipoklorida

Interaksi ↓ absorpsi obat; penisilin, tetrasiklin, INH, sulfonamid, digoksin, klorpromazin

↓ sekresi amphetamin dan kina

↑ sekresi salisilat

Dosis 1-4 gr (1 g à12 meq asam)

Dewasa: Per oral alkalinisasi urine sampai 10 g/hari dosis terbagi dengan asupan cairan

yang baik. Chronic metabolic acidosis ≥4.8 g/hari sebanyak yang diperlukan. Dyspepsia 1-5

g sebanyak yang diperlukan. IV Severe metabolic acidosis By slow inj of a hypertonic soln

≤8.4% or by continuous infusion of a weaker soln, usually 1.26% .

Dosis Anak

Kehamilan & Laktasi Kategori C

Farmakologi Menetralkan asam lambung

Efek Samping Alkalosis sistemik, perforasi

Sediaan

Merek dagang

Resep Dokter

Magnesium Hidroksida

Nama Obat Magnesium Hidroksida (Mg(OH)2)

Golongan Antasida

Indikasi Ulkus peptikum, hiperasiditas gastrointestinal, gastritis

Kontra-Indikasi

Interaksi ↓ absorpsi obat; penisilin, tetrasiklin, INH, sulfonamid, digoksin, klorpromazin

↓ sekresi amphetamin dan kina

↑ sekresi salisilat

Dosis 325 mg (1 g à 31 meq asam)

Dosis Anak

Kehamilan & Laktasi Kategori C

Page 4: ANTASIDA ATAU OBAT

Farmakologi Netralisasi asam lambung

Efek Samping Diare

Sediaan Liquid: 120 ml (200mg/5ml dikombinasikan dengan obat GI lain)

Tablet: 200mg dikombinasikan dengan obat GI lain

Merek dagang Acitral, Aludonna

Resep Dokter Ya

Magnesium Trisiklat

Nama Obat Magnesium Trisiklat (Mg2Si3O8nH20)

Golongan Antasida

Indikasi Ulkus peptikum, gastritis, hiperasiditas gastrointestinal

Kontra-Indikasi

Interaksi ↓ absorpsi obat; penisilin, tetrasiklin, INH, sulfonamid, digoksin, klorpromazin

↓ sekresi amphetamin dan kina

↑ sekresi salisilat

Dosis Dewasa 1-2 tab.

Dosis Anak Anak ½-1 tab. diminum 3-4 kali sehari.

Kehamilan & Laktasi Kategori C

Farmakologi Netralisasi asam lambung

Sediaan Tablet: 300 mg (biasanya dikombinasikan dengan obat GI lain)

Merek dagang Corsamag, Lexacrol

Resep Dokter Ya

Kalsium Karbonat

Nama Obat Kalsium karbonat

Golongan Antasida

Indikasi Ulkus peptikum, gastritis, heartburn, hiperasiditas GI.

Kontra-Indikasi Glukoma sudut tertutup, obstruksi saluran kemih atau GI, ileus paralitik,

penyakit jantung berat

Interaksi ↓ absorpsi obat; penisilin, tetrasiklin, INH, sulfonamid, digoksin, klorpromazin

↓ sekresi amphetamin dan kina

↑ sekresi salisilat

Dosis 1-2 g (1 g à 21 meq asam)

Tab 1-2 tab 15-30 menit setelah makan. Susp 1-2sendok teh 30 menit setelah makan dan

sebelum tidur

Dosis Anak

Kehamilan & Laktasi Kategori C

Farmakologi Netralisasi asam lambung

Page 5: ANTASIDA ATAU OBAT

Efek Samping Konstipasi, hiperkalsemi, rebound phenomena

Sediaan Suspensi: 150 ml

Tablet: 800mg (biasanya dikombinasikan dengan obat GI lain)

Merek dagang Aludonna

Resep Dokter

Keterangan tambahan

- Efek samping yang utama antasida dengan zat aktif alumunium hidroksida adalah

konstipasi (sembelit).

- Sedangkan antasida dengan zat aktif magnesium hidroksida dapat menyebabkan diare

dan dapat meningkatkan kadar magnesium dalam darah pada pasien gagal ginjal.

- Sehingga kedua zat aktif ini sering dikombinasikan agar efek samping dapat diminimalisir.

- Seseorang yang mengalami gangguan ginjal harus berhati-hati dalam menggunakan

antasida yang mengandung magnesium, bahkan bila perlu jangan menggunakannya.

- Antasida yang mengandung kalsium dapat menyebabkan sembelit.

- Dapat mengahkibatkan hiperasiditas rebound, dan milk alkali syndrome.

- Antasida dalam bentuk sediaan suspensi umumnya mempunyai kemamapuan melarut

yang lebih cepat dibandingkan bentuk tablet maupun serbuk/puyer. Untuk tablet antasida

sangat penting untuk dikunyah terlebih dahulu ketika dikonsumsi.

- Obat-obat jenis aluminium dan magnesium mempengaruhi penyerapan antibiotika

tetrasilikat. Sebaiknya diminum secara terpisah 1-2 jam.

- Periksa dokter bila anda tidak bisa membedakan antara nyeri dada karena gangguan

pencernaan dan karena angina/serangan jantung.

- Periksa dokter bila nyeri dada/gangguan pencernaan/tukak menetap meskipun telah

minum antasida selama 2-3 hari

Di edit dari http://freshlifegreen.blogspot.com/2011/02/antasida.htm