anatomi alat keseimbangan

10
Anatomi alat keseimbangan Alat vestibuler (alat keseimbangan) terletak di telinga dalam (labirin) , terlindung oleh tulang yang paling keras yang dimiliki oleh tubuh. Labirin secara umum adalah telinga dalam , tetapi secara khusus dapat diartikan sebagai alat keseimbangan. Labirin terdiri atas labirin tulang dan labirin membrane Antara labirin membrane dan labirin tulang terdapat perilimfe sedang endolimfe terdapat di labirin membrane Setiap labirin terdiri dari 3 kanalis semi-sirkularis (kss), yaitu kanalis semi-sirkularis horizontal (lateral), kanalis semi-sirkularis anterior (superior) dan kanalis semi-sirkularis posterior (inferior). Selain 3 kanalis ini terdapat pula utrikulus dan sakulus.

Upload: kasmiantoabadi

Post on 01-Jul-2015

860 views

Category:

Documents


10 download

TRANSCRIPT

Page 1: Anatomi alat keseimbangan

Anatomi alat keseimbangan

Alat vestibuler (alat keseimbangan) terletak di telinga dalam (labirin) , terlindung oleh tulang yang paling keras yang dimiliki oleh tubuh.

Labirin secara umum adalah telinga dalam , tetapi secara khusus dapat diartikan sebagai alat keseimbangan.

Labirin terdiri atas labirin tulang dan labirin membrane

Antara labirin membrane dan labirin tulang terdapat perilimfe sedang endolimfe terdapat di labirin membrane

Setiap labirin terdiri dari 3 kanalis semi-sirkularis (kss), yaitu kanalis semi-sirkularis horizontal (lateral), kanalis semi-sirkularis anterior (superior) dan kanalis semi-sirkularis posterior (inferior). Selain 3 kanalis ini terdapat pula utrikulus dan sakulus.

kuliah

Page 2: Anatomi alat keseimbangan

0 CommentsShare37

anda pasti tahu la ya dengan telinga. telinga itu kan fungsinya untuk mendengar, baik itu mendengar sesuatu yang baik maupun mendengar sesuatu yang buruk sekalipun. nah, di sini aku akan memberikan materi tentang Anatomi Fisiologi Telinga. yang aku bahas di sini meliputi anatomi telinga luar, anatomi telinga tengah, dan anatomi telinga dalam. materi ini aku dapatkan di perkuliahan ku menggenai sistem Persepsi Sensori. langsung aja yah anda baca postingan ku mengenai Anatomi Fisiologi Telinga di bawah ini.

tahukah anda bahwa setiap bagian dari telinga anda itu ada namanya?, aku juga kurang tau namanya tuh di ambil dari mananya. mending kita bahas satu persatu aja yah anatomi fisiologi telinga itu sendiri.

berikut nama-nama bagian-bagian telinga:

1. Aurikel (daun telinga)

Terdiri dari tulang rawan dan kulit Terdapat konkha, tragus, antitragus, helix, antihelix dan lobulus Fungsi utama aurikel adalah untuk menangkap gelombang suara dan

mengarahkannya ke dalam MAE

2. Meatus Auditorius Eksternal (liang telinga luar)

Page 3: Anatomi alat keseimbangan

Panjang + 2, 5 cm, berbentuk huruf S 1/3 bagian luar terdiri dari tulang rawan, banyak terdapat kelenjar minyak dan kel.

Serumen 2/3 bagian sisanya terdiri dari tulang ( temporal ) dan sedikit kelenjar serumen. Rambut halus dan serumen berfungsi untuk mencegah serangga kecil masuk. MAE ini juga berfungsi sebagai buffer terhadap perubahan kelembaban dan

temperatur yang dapat mengganggu elastisitas membran tympani

3. Membrana Tympani

Terdiri dari jaringan fibrosa elastis Bentuk bundar dan cekung dari luar Terdapat bagian yang disebut pars flaksida, pars tensa dan umbo. Reflek cahaya ke

arah kiri jam tujuh dan jam lima ke kanan Dibagi 4 kwadran ; atas depan, atas belakang, bawah depan dan bawah belakang Berfungsi menerima getaran suara dan meneruskannya pada tulang pendengaran

4. Tulang-tulang Pendengaran

Terdiri dari Maleus, Incus dan Stapes Merupaka tulang terkecil pada tubuh manusia. Brfungsi menurunkan amplitudo getaran yang diterima dari membran tympani dan

meneruskannya kjendela oval

5. Cavum Tympani

Merupakan ruangan yang berhubungan dengan tulang Mastoid, sehingga bila terjadi infeksi pada telinga tengah dapat menjalar menjadi mastoiditis

6. Tuba Eustachius

Bermula dari ruang tympani ke arah bawah sampai nasofaring Struktur mukosanya merupakan kelanjutan dari mukosa nasofaring Tuba dapat tertutup pada kondisi peningkatan tekanan secara mendadak. Tuba ini terbuka saat menelan dan bersin Berfungsi untuk menjaga keseimbangan tekanan udara di luar tubuh dengan di dalam

telinga tengah

7. Koklea

Skala vestibuli yang berhubungan dengan vestibular berisi perilymph. Skala tympani yang berakhir pada jendela bulat, berisi perilymph Skala media / duktus koklearis yang berisi endolymph Dasar skala vestibuli disebut membran basalis, dimana terdapat organ corti dan sel

rambut sebagai organ pendengaran

8. Kanalis Semi Sirkularis

Terdiri dari 3 duktus semiserkular, masing-masing berujung pada ampula. Pada ampula terdapat sel rambut, krista dan kupula Berkaitan dengan sistem keseimbangan tubuh dalam hal rotasi

9. Vestibula

Terdiri dari sakulus dan utrikel yang mengandung makula Berkaitan dengan sistem keseimbangan tubuh dalam hal posisi.

Page 4: Anatomi alat keseimbangan

itulah nama-nama bagian dari telinga anda, kalau belum jelas silahkan anda cari lagi materi

tentang  nama bagian-bagian yang terdapat pada telinga. . sekarang aku akan mengklasifikasikan bagian-bagian telinga yang ku tuliskan di atas termasuk kedalam kategori apa? apakah anatomi telinga luar, anatomi telinga tengah, atau anatomi telinga dalam?. aku bahas satu persatu yah, mulai dari anatomi telinga luar dulu.

Anatomi Telinga Luar

Telinga luar, yang terdiri dari aurikula (atau pinna) dan kanalis auditorius eksternus, dipisahkan dari telinga tengan oleh struktur seperti cakram yang dinamakan membrana timpani (gendang telinga). Telinga terletak pada kedua sisi kepala kurang lebih setinggi mata. Aurikulus melekat ke sisi kepala oleh kulit dan tersusun terutama oleh kartilago, kecuali lemak dan jaringan bawah kulit pada lobus telinga. Aurikulus membantu pengumpulan gelombang suara dan perjalanannya sepanjang kanalis auditorius eksternus. Tepat di depan meatus auditorius eksternus adalah sendi temporal mandibular. Kaput mandibula dapat dirasakan dengan meletakkan ujung jari di meatus auditorius eksternus ketika membuka dan menutup mulut. Kanalis auditorius eksternus panjangnya sekitar 2,5 sentimeter. Sepertiga lateral mempunyai kerangka kartilago dan fibrosa padat di mana kulit terlekat. Dua pertiga medial tersusun atas tulang yang dilapisi kulit tipis. Kanalis auditorius eksternus berakhir pada membrana timpani. Kulit dalam kanal mengandung kelenjar khusus, glandula seruminosa, yang mensekresi substansi seperti lilin yang disebut serumen. Mekanisme pembersihan diri telinga mendorong sel kulit tua dan serumen ke bagian luar tetinga. Serumen nampaknya mempunyai sifat antibakteri dan memberikan perlindungan bagi kulit.

Anatomi Telinga Tengah

Telinga tengah tersusun atas membran timpani (gendang telinga) di sebelah lateral dan kapsul otik di sebelah medial celah telinga tengah terletak di antara kedua Membrana timpani terletak pada akhiran kanalis aurius eksternus dan menandai batas lateral telinga, Membran ini sekitar 1 cm dan selaput tipis normalnya berwarna kelabu mutiara dan translulen.Telinga tengah

Page 5: Anatomi alat keseimbangan

merupakan rongga berisi udara merupakan rumah bagi osikuli (tulang telinga tengah) dihubungkan dengan tuba eustachii ke nasofaring berhubungan dengan beberapa sel berisi udara di bagian mastoid tulang temporal.

Telinga tengah mengandung tulang terkecil (osikuli) yaitu malleus, inkus stapes. Osikuli dipertahankan pada tempatnya oleh sendian, otot, dan ligamen, yang membantu hantaran suara. Ada dua jendela kecil (jendela oval dan dinding medial telinga tengah, yang memisahkan telinga tengah dengan telinga dalam. Bagian dataran kaki menjejak pada jendela oval, di mana suara dihantar telinga tengah. Jendela bulat memberikan jalan ke getaran suara. Jendela bulat ditutupi oleh membrana sangat tipis, dan dataran kaki stapes ditahan oleh yang agak tipis, atau struktur berbentuk cincin. anulus jendela bulat maupun jendela oval mudah mengalami robekan. Bila ini terjadi, cairan dari dalam dapat mengalami kebocoran ke telinga tengah kondisi ini dinamakan fistula perilimfe. Tuba eustachii yang lebarnya sekitar 1mm panjangnya sekitar 35 mm, menghubngkan telingah ke nasofaring. Normalnya, tuba eustachii tertutup, namun dapat terbuka akibat kontraksi otot palatum ketika melakukan manuver Valsalva atau menguap atau menelan. Tuba berfungsi sebagai drainase untuk sekresi dan menyeimbangkan tekanan dalam telinga tengah dengan tekanan atmosfer.

Anatomi Telinga Dalam

Telinga dalam tertanam jauh di dalam bagian tulang temporal. Organ untuk pendengaran (koklea) dan keseimbangan (kanalis semisirkularis), begitu juga kranial VII (nervus fasialis) dan VIII (nervus koklea vestibularis) semuanya merupakan bagian dari komplek anatomi. Koklea dan kanalis semisirkularis bersama menyusun tulang labirint. Ketiga kanalis semisi posterior, superior dan lateral erletak membentuk sudut 90 derajat satu sama lain dan mengandung organ yang berhubungan dengan keseimbangan. Organ ahir reseptor ini distimulasi oleh perubahan kecepatan dan arah gerakan seseorang.

Koklea berbentuk seperti rumah siput dengan panjang sekitar 3,5 cm dengan dua setengah lingkaran spiral dan mengandung organ akhir untuk pendengaran, dinamakan organ Corti. Di dalam lulang labirin, namun tidak sem-purna mengisinya,Labirin membranosa terendam dalam cairan yang dinamakan perilimfe, yang berhubungan langsung dengan cairan serebrospinal dalam otak melalui aquaduktus koklearis. Labirin membranosa tersusun atas utrikulus, akulus, dan kanalis semisirkularis, duktus koklearis, dan organan Corti. Labirin membranosa memegang cairan yang dina¬makan endolimfe. Terdapat keseimbangan yang sangat tepat antara perilimfe dan endolimfe dalam telinga dalam; banyak kelainan telinga dalam terjadi bila keseimbangan ini terganggu. Percepatan angular menyebabkan gerakan dalam cairan telinga dalam di dalam kanalis dan merang-sang sel-sel rambut labirin membranosa. Akibatnya terja¬di aktivitas elektris yang berjalan sepanjang cabang vesti-bular nervus kranialis VIII ke otak. Perubahan posisi kepala dan percepatan linear merangsang sel-sel rambut utrikulus. Ini juga mengakibatkan aktivitas elektris yang akan dihantarkan ke otak oleh nervus kranialis VIII. Di dalam kanalis auditorius internus, nervus koklearis (akus-dk), yang muncul dari koklea, bergabung dengan nervus vestibularis, yang muncul dari kanalis semisirkularis, utrikulus, dan sakulus, menjadi nervus koklearis (nervus kranialis VIII). Yang bergabung dengan nervus ini di dalam kanalis auditorius internus adalah nervus fasialis (nervus kranialis VII). Kanalis auditorius internus mem-bawa nervus tersebut dan asupan darah ke batang otak.

Page 6: Anatomi alat keseimbangan

tahukah anda bahwa suara yang bisa sampai ke telinga anda itu melalui berbagai proses atau lebih kerennya di sebut dengan mekanisme pendengaran, mekanisme ini melalui 2 cara yaitu dengan air condaction dan bone condaction. berikut proses dari mekanisme pendengaran.

Mekanisme Pendengaran

1. air condaction

Gelombang suara dikumpulkan oleh telinga luar “kemudian” disalurkan ke lubang telinga “kemudian” menuju gendang telinga “kemudian” gendang telinga bergetar untuk merespon gelombang suara yang menghantamnya “kemudian” getaran ini mengakibatkan 3 tulang pendengaran( malleus, stapes, incus ) yang sering disebut  osikuli di telinga tengah begerak “kemudian” secara mekanis getaran dari gendang telinga akan disalurkan menuju cairan yang ada di koklea “kemudian” getaran yang sampai ke koklea akan menghasilkan gelombang “kemudian” rambut sel di koklea bergerak “kemudian” gerakan ini merubah energy mekanik menjadi energy elektrik ke saraf pendengaran (auditory nerve, saraf VIII ( saraf akustikus )) “kemudian” menuju ke pusat pendengaran di otak bagian lobus temporal “kemudian” menerjemahkan energy jadi suara yang dapat dikenal di otak “kemudian” hearing occurs.

2. bone condaction

berjalan melalui penghantar tulang “kemudian” getaran sumber suara “kemudian” menggetarkan tulang kepala “kemudian” menggetarkan perylimph pada skala vestibuli “kemudian” skala tympani “kemudian” penghantaran udara

penghantaran melalui tulang dapat dilakukan dengan percobaaan rine, sedangkan penghantaran bunyi melalui tulang kemudian dilan-jutkan melalui udara dapat dilakukan dengan percobaan weber

kecepatan penghantaran suara terbatas, makin tambah usia makin berkurang daya tangkap suara atau bunyi yang dinyatakan antara 30 – 20.000 siklus/detik

Page 7: Anatomi alat keseimbangan

sekian postingan ku mengenai anatomi dan fisiologi telinga, semoga bisa menambah pengetahuan anda dan bermanfaat

Management

␣␣ Symptomatic relief : anti-emetics , sedatives ␣␣Vasodilators :Betahistine

␣␣ Dietary modification : low salt diet ␣␣ Osmotic diuretics : urea

␣␣ Refer new cases non urgently for audiology and specialist review

cause

1. Peripheral• Physiological (motion sickness)• Benign paroxysmal positional vertigo• Vestibular neuronitis• Labyrinthitis• Meniére disease• Perilymph fistula

2. Central• Brainstem TIA/infarct• Posterior fossa tumors• Multiple sclerosis• Syringobulbia• Arnold - Chiari deformity• Temporal lobe epilepsy• Basilar migraine

3. Other• Cardiac, GI, psycogen, toxins, medications, anemia, hypotension