analisis jurnal sdg 2.doc

3
ANALISIS JURNAL Ada pun analisis PICOT dari jurnal Edukasi Kemampuan Keluarga dalam Perawatan Stoma Pasien Kolostomi di Rsup. H. Adam Malik, Medan antara lain: Population : Populasi dari penelitian berdasarkan jurnal tersebut adalah semua anggota keluarga dari pasien dengan pemasangan kolostomi disertai dengan prosedur tindakan laparatomi di RSUP H. Adam Malik, Medan. Dari jurnal tersebut peneliti mengambil sampel sebanyak 15 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Ada pun kriteria inklusi dari pengabilan sampel antara lain: a. Salah satu keluarga dari pasien pasca kolostomi di RB2A RSUP. H. Adam Malik Medan yang bersedia menjadi responden dalam penelitian. b. Salah satu keluarga yang dapat membaca dan menulis dari keluarga pasien pasca kolostomi di RB2A RSUP H. Adam Malik Medan. c. Salah satu keluarga pasien pasca kolostomi yang dapat diajak komunikasi dan berbahasa Indonesia di RB2A RSUP. H. Adam Malik Medan. d. Salah satu keluarga yang mempunyai hubungan darah, tinggal satu rumah dan yang memungkinkan untuk merawat stoma pasien pasca kolostomi di RB2A RSUP. H. Adam Malik Medan. Intervention:

Upload: accept425

Post on 29-Nov-2015

81 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

fasfasfawfa

TRANSCRIPT

Page 1: ANALISIS JURNAL SDG 2.doc

ANALISIS JURNAL

Ada pun analisis PICOT dari jurnal Edukasi Kemampuan Keluarga dalam Perawatan Stoma

Pasien Kolostomi di Rsup. H. Adam Malik, Medan antara lain:

Population :

Populasi dari penelitian berdasarkan jurnal tersebut adalah semua anggota keluarga dari pasien

dengan pemasangan kolostomi disertai dengan prosedur tindakan laparatomi di RSUP H. Adam

Malik, Medan. Dari jurnal tersebut peneliti mengambil sampel sebanyak 15 orang dengan

menggunakan teknik purposive sampling. Ada pun kriteria inklusi dari pengabilan sampel antara

lain:

a. Salah satu keluarga dari pasien pasca kolostomi di RB2A RSUP. H. Adam Malik Medan yang

bersedia menjadi responden dalam penelitian.

b. Salah satu keluarga yang dapat membaca dan menulis dari keluarga pasien pasca kolostomi di

RB2A RSUP H. Adam Malik Medan.

c. Salah satu keluarga pasien pasca kolostomi yang dapat diajak komunikasi dan berbahasa

Indonesia di RB2A RSUP. H. Adam Malik Medan.

d. Salah satu keluarga yang mempunyai hubungan darah, tinggal satu rumah dan yang

memungkinkan untuk merawat stoma pasien pasca kolostomi di RB2A RSUP. H. Adam

Malik Medan.

Intervention:

Penelitian dari jurnal tersebut merupakan penelitian yang menggunakan satu kelompok

intervensi. Desain penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimen: one group pre and post

test design. Intervensi yang diberikan kepada keluarga pasien yaitu edukasi berupa cara

perawatan stoma pada anggota keluarga yang mengalami kolostomi. Sebelum diberi edukasi,

kepada sampel diadakan pre test, kemudian diberi edukasi kurang lebih 30 menit dan selanjutnya

diadakan post test pada hari ke empat. Instrumen penelitian yang digunakan peneliti berupa

kuesioner pengetahuan dan lembar observasi tentang perawatan stoma.

Page 2: ANALISIS JURNAL SDG 2.doc

Comparison:

Berdasarkan jurnal Edukasi Kemampuan Keluarga dalam Perawatan Stoma Pasien Kolostomi di

Rsup. H. Adam Malik, Medan, yang dibandingkan dalam penelitian tersebut adalah tingkat

pemahaman dan kemampuan keluarga dari pasien yang memiliki luka kolostomi, dalam

perawatan stoma sebelum diberi edukasi dan setelah diberikan edukasi

Outcome:

Hasil dari penelitian tersebut adalah:

1. Hasil kemampuan responden dalam perawatan stoma sebelum diberi edukasi (pre test)

menunjukkan bahwa 93,3% (14 orang) responden memiliki kemampuan kurang dalam

perawatan stoma dan sebanyak 6,7% (1 orang) tidak mampu dalam merawat stoma.

2. Hasil kemampuan responden dalam perawatan stoma setelah diberi edukasi (post test)

menunjukkan bahwa 100% (15 orang) memiliki kemampuan dalam perawatan stoma.

3. Untuk mengidentifikasi perbedaan kemampuan keluarga pre dan post pemberian edukasi

perawatan stoma digunakan uji Wilcoxon, karena data tidak berdistribusi normal pada uji

Kolmogorov-Smirnov dan signifikansinya untuk pre test 0,200 (p>0,05) dan post test 0,014

(p<0.05). Pada uji Wilcoxon diperoleh nilai significancy (p) = 0.001, dimana p<α (0.05). Hasil

median sebelum intervensi adalah 19 dengan nilai minimum = 13,00 dan nilai maximum =

25,00. Sedangkan nilai median setelah intervensi 35,00 dengan nilai minimum = 34,00 dan

nilai maximum = 38,00. Dari adanya perbedaan nilai median dan probabilitas (p)<0,05 dapat

disimpulkan bahwa pemberian edukasi berpengaruh dalam peningkatan kemampuan keluarga

dalam perawatan stoma pada anggota keluarga yang mengalami kolostomi.