sistem rangka manusia

Post on 14-Nov-2014

12.532 Views

Category:

Education

9 Downloads

Preview:

Click to see full reader

DESCRIPTION

rangka manusia

TRANSCRIPT

Rangka ManusiaBY :

NURPIKA YULIANI YUNUS

SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (STKIP)

MUHAMMADIYAH BONE

Sistem rangka???

Sistem rangka umumnya dibagi menjadi tiga tipe: 1. Eksternal2. Internal3. basis cairan (rangka hidrostatik)

•Sistem rangka adalah suatu sistem organ yang memberikan dukungan fisik pada makhluk hidup.

Sistem rangka umumnya dibagi menjadi tiga tipe: eksternal, internal, dan basis cairan (rangka hidrostatik)

Sistem rangka

Badan Kepala

Anggota gerak

Sendi

Sistem Rangka

KEPALA

Rangka kepala dikenal juga dengan nama tengkorak

Berdasarkan letaknya, rangka kepala dibagi menjadi dua yaitu :• Rangka tengkorak wajah • Tempurung kepala.

Lanjutttt,,,,Tulang tengkorak bagian depan (wajah). Tulang wajah terdiri atas 13 tulang, yaitu: 2 tulang rahang atas, 2 tulang rahang bawah, 2 tulang pipi, 2 tulang mata, 2 tulang hidung, 1 tulang pangkal lidah, dan 2 tulang langit-langit

Tulang tengkorak bagian belakang (tempurung kepala).

Tulang tempurung kepala terdiri atas 8 tulang, yaitu: 1 tulang dahi, 2 tulang ubun-ubun, 1 tulang tengkorak

belakang, 2 tulang pelipis, dan 2 tulang baji.

Rangka badan meliputi tulang belakang, tulang badan, tulang dada dan tulang rusuk, tulang panggul serta tulang bahu.

Rangka Badan

Lanjuttttt.... Rangka Badan

Rangka Anggota Gerak

Rangka anggota gerak terdiri dari anggota gerak atas dan anggota gerak bawah.

Anggota gerak atas disebut juga dengan lengan (tangan). Anggota gerak bawah

disebut juga kaki. Rangka lengan dibentuk oleh tulang lengan atas, tulang hasta, tulang

pengumpil, tulang pergelangan tangan, telapak tangan, dan tulang jari tangan.

Rangka anggota gerak atas (rangka tangan), terdiri atas: 2 tulang lengan atas, 2 tulang hasta, 2 tulang pengumpil, 2 x 8 tulang pergelangan tangan, 2 x 5 tulang telapak tangan, dan 2 x 14 tulang ruas jari.

Click icon to add picture

Anggota Gerak Atas

Rangka anggota gerak bawah (rangka kaki), terdiri atas: •2 tulang paha,• 2 tulang kering, •2 tulang betis, •2 x 7 tulang pergelangan kaki, •2 x 5 tulang telapak kaki, dan • 2 x 14 tulang ruas jari

Angg0ta Gerak Bawah

LANJUT.........???

MASIH SEMANGAT???

SENDI???

Sendi Engsel. Dinamakan sendi engsel karena cara kerjanya seperti engsel pintu. Sendi engsel hanya dapat digerakkansatu

arah saja seperti sendi pada siku tangan dan lutut kaki.

Sendi Putar. Sendi putar terdapat pada pertemuan antara tulang pemutar dan atlas. Tulang atlas adalah ruas

pertama pada tulang leher. Sendi ini juga terdapat di antara tulang hasta dan pengumpil. Pada sendi putar,

tulang yang satu berputar mengelilingi tulang lain. Tulang lainnya bertindak sebagai poros.

Sendi Peluru. Sendi peluru dapat digerakkan ke segala arah. Sendi peluru menghubungkan tulang lengan atas

dengan gelang bahu. Ujung tulang lengan atas bersambungan dengan tulang bermangkok gelang bahu.

Sendi Geser. Sendi geser terdapat pada tulang-tulang pergelangan kaki dan tangan. Sendi geser hanya   

memungkinkan terjadinya sedikit gerakan. Pada sendi geser, ujung tulang satu menggeser ujung tulang lain.

Sendi Pelana. Sendi pelana memungkinkan gerakan kedua arah seperti yang terjadi pada gerakan ibu jari tangan.   Gerakan yang terjadi mirip seperti pelana kuda ketika berlari. Sendi pelana juga terdapat pada tulang pertama pergelangan tangan

FUNGSI SISTEM RANGKA1. Memberi bentuk tubuhRangka menyediakan kerangka bagi tubuh sehingga menyokong dan menjaga bentuk tubuh.

2. Tempat melekatnya ototTulang-tulang yang menyusun rangka tubuh manusia menjadi tempat melekatnya otot. Tulang dan otot ini bersama-sama memungkinkan terjadinya pergerakan pada manusia.

3. PergerakanPergerakan pada hewan bertulang belakang (vertebrae) bergantung kepada otot rangka, yang melekat pada rangka tulang.

4. Sistem kekebalan tubuhSumsum tulang menghasilkan beberapa sel-sel imunitas. Contohnya adalah limfosit B yang membentuk antibodi.

5. PerlindunganRangka tubuh melindungi beberapa organ vital yakni :1.      Tulang tengkorak melindungi otak, mata, telinga

bagian tengah dan dalam.2.     Tulang belakang melindungi sumsum tulang

belakang.3.     Tulang rusuk, tulang belakang, dan tulang dada

melindungi paru-paru dan jantung4.     Tulang usus dan tulang belakang melindungi sistem

ekskresi, sistem pencernaan, dan pinggul5.     Tulang belikat dan tulang selangka melindungi bahu6.     Tulang tempurung lutut dan tulang hasta melindungi

lutut dan siku.7.     Tulang pergelangan tangan dan pergelangan kaki

melindungi pergelangan tangan    dan pergelangan kaki.

6. Produksi sel darahRangka tubuh adalah tempat terjadinya haematopoiesis, yaitu tempat pembentukan sel darah. Sumsum tulang merupakan tempat pembentukan sel darah.

7.Penyimpanan Matriks tulang dapat menyimpan kalsium dan terlibat dalam metabolisme kalsium. Sumsum tulang mampu menyimpan zat besi dalam bentuk ferritin dan terlibat dalam metabolisme zat besi.

Capek???

Yes You Can!!!

TULANG

TULANG

TULANG PIPIH TULANG PANJANG

TULANG PENDEK

TULANG SESAMOID

TULANG TAK BERATURAN

TULANG PIPA•Tulang pipa adalah suatu tabung tulang padat dengan tulang spons di dalamnya. •Tulang ini berbentuk seperti pipa, yaitu bulat, panjang, dan berongga. •Fungsi utama tulang pipa adalah sebagai pengungkit dan penyokong, serta untuk gerak

TULANG PIPIH•Tulang ini berbentuk pipih dan tersusun atas dua lapis tulang padat yang dipisahkan oleh tulang spons. •Fungsi utama tulang pipih adalah sebagai pelindung organ-organ penting.

TULANG PENDEK•Tulang ini berbentuk pendek, bulat, atau menyerupai kubus. •Tulang pendek berfungsi untuk menyerap goncangan yang keras dan terdapat pada persendian yang kompleks, seperti pada persendian lutut dan mata kaki. Selain itu, tulang pendek juga berfungsi sebagai penyerap jika terjadi suatu tekanan.

TULANG SESAMOID

Tulang sesamoid (diambil dari bahasa Inggris, sesame = biji wijen) adalah tulang kecil yang dianggap memiliki bentuk seperti biji wijen.

Tulang ini terdapat di dalam tendon yang menghubungkan tulang ke otot. Fungsi tulang

sesamoid adalah untuk mengurangi pergeseran tendon atau perubahan jalur

tendon.

TULANG TAK BERATURAN

•Dinamakan tulang tak beraturan karena bentuk tulang ini ber macam-macam dan sulit dideskripsikan.

•Tulang tak beraturan merupakan tulang yang tidak berpasangan dan terdapat pada bidang sumbu tubuh.

•Fungsi tulang ini adalah sebagai pelindung, penyokong, dan tempat perlekatan otot.

SELESAI

MAKASIH...

top related