pengaruh mindfulness training pada remaja akhir...

Post on 27-Dec-2019

14 Views

Category:

Documents

1 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

PENGARUH MINDFULNESS TRAINING PADA REMAJA AKHIR

PEREMPUAN YANG MENGALAMI SELF SILENCING

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Psikologi

Program Studi Psikologi

Disusun Oleh:

Claudia Rosari Dewi

129114139

PROGRAM STUDI PSIKOLOGI JURUSAN PSIKOLOGI

FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

2016

i

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

iii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

HALAMAN MOTO

Carissima Rosa, Ubi Voluntas Ibi Via Est,

Et Perseverantia Faustum Eventum Feret!

Go Ahead, Rosa!

(Mgr. Johannes Pujasumarta)

I have found something worthwhile

my whole freedom!

(Rm. B. Kieser, SJ)

Man Jadda Wajada! (Dikutip dari

buku Negeri 5 Menara)

iv

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

HALAMAN PERSEMBAHAN

Skripsi kupersembahkan bagi: Tuhan Yesus Kristus yang telah menjadi sahabat sejati didalam hidupku, sumber

inspirasi dan pengharapanku Kedua orangtua yang sangat aku cintai, Bapak. F.X. Wisnu Wardhana dan Ibu

Monika Eka Biantari Saudara laki-laki dan saudara perempuanku, Andreas Surya Baskara dan

Natalia Grace Kusuma Dewi, Pakdheku, sumber inspirasiku dalam hidup, Fransiskus Buardalam,

Kekasihku, penyemangat dalamm hidupku, Aloysius Sigit Harimurti, dan Dua orang yang sangat aku cintai, yang telah tinggal di dalam Surga namun

cinta dan doanya untukku tidak pernah berhenti mengalir, (Alm) Budhe Maria Goretti Yudhorowati,

dan (Alm) Mgr. Johannes Pujasumarta

v

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

PENGARUH MINDFULNESS TRAINING PADA REMAJA AKHIR

PEREMPUAN YANG MENGALAMI SELF SILENCING

Claudia Rosari Dewi

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Mindfulness Training pada

remaja akhir perempuan yang mengalami self silencing. Subjek penelitian adalah empat

puluh mahasiswi di Fakultas Psikologi Universitas Sanata Dharma. Hipotesis mengatakan

terdapat penurunan self silencing dan peningkatan mindfulness pada remaja akhir

perempuan yang diberikan Mindfulness Training. Teknik analisis data adalah uji

normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesi dengan analisis dua sample berpasangan

Wilcoxon. Hasil menunjukkan bahwa hasil Z hitung SCORE_KIMS dan Z hitung

SCORE_STSS yang lebih besar daripada Z tabel, yakni (1,787) > (1,645) dan (3,520) >

(1,645). Dengan demikian Ho ditolak dan hipotesis diterima.

Kata kunci : mindfulness, mindfulness training, self silencing, remaja akhir perempuan

vii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

THE EFFECT OF MINDFULNESS TRAINING IN THE LAST

PERIOD OF FEMALE TENAAGERS THAT EXPERIENCE OF

SELF SILENCING

Claudia Rosari Dewi

ABSTRACT

This study aims to determine the effect of Mindfulness Training on late

adolescent female experiencing self silencing. Subjects were forty student at the

Faculty of Psychology, University of Sanata Dharma. The hypothesis says there is a

decrease in self-silencing and increase mindfulness in late adolescent female given

Mindfulness Training. Data analysis techniques are normality test, homogeneity test

and hypothetical test with paired Wilcoxon two-sample analysis. The results showed

that SCORE_KIMS Z and SCORE_STSS larger than the Z table, namely (1.787)>

(1.645) and (3.520)> (1.645). Therefore, Ho is rejected and the hypothesis accepted.

Keywords : mindfulness, mindfulness training, self-silencing, the last period of

female teenagers

viii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ix

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala

berkat dan kebaikan-Nya, sehingga penulisan skripsi ini dapat selesai dengan

baik. Skripsi ini tidak akan selesai tanpa dukungan dari berbagai pihak. Pada

kesempatan ini, penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada :

1. Bapak Dr. T. Priyo Widiyanto, M.Si., selaku Dekan Fakultas Psikologi

2. Bapak P. Eddy Suhartanto, M.Si., selaku Kepala Program Studi Psikologi

3. Bapak C. Siswa Widyatmoko, M.Psi., selaku dosen pembimbing skripsi.

4. Sr. Th. Dewi I.G..,FCJ., S.Psi.,Psi, dan Bapak Drs. H. Wahyudi, M.Si., selaku

dosen pembimbing akademik.

5. Bapak dan Ibu Dosen, serta seluruh staf Fakultas Psikologi Universitas

Sanata Dharma.

6. Bapak dan Mama, selaku orang tua, Mbak Grace, Mas Andre, selaku kakak

kandung, Pakdhe Frans, Eyang Ning, dan keluarga besar Subari Sarono

Sinduro serta Mas Aloysius Sigit Harimurti (Rio) yang memberikan cinta,

semangat dan doa untuk penulis.

7. Mgr. Johannes Pujasumarta, Pr (Alm) & Rm. Bernhard. Kieser, SJ, selaku

pembimbing rohani penulis. Rm. Yohanes Nugroho, SJ (John) dan seluruh

teman-teman Komunitas Magis Yogyakarta serta teman-teman Komunitas

Lektor Kotabaru.

8. Sahabat-sahabatku: Vinny Noviany, Sabina Wulung Rarasati, Putri Pelangi,

N.L.P. Pradnya Paramitha. E, Nichola Ester, Mas Sylvan, Mas Galih, Mas

Adven, Dek Stella, Kawan Peregrinasi (Natli), Kak Rinta, Kak Dara, dan

x

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

teman-teman Penelitian Payung Pak Siswo serta teman-teman senasib di

Asrama Mahasiswa Syantikara.

9. Teman-teman kelas B angkatan 2012, teman-teman angkatan 2012, adik-adik

di Semester II, dan seluruh teman-teman di Fakultas Psikologi serta teman-

teman seperjuangan bimbingan Pak Siswo.

10. Teman-temanku yang membantu pelaksanaan Mindfulness Training dari awal

– akhir : Mbak Diah Purwita Rini, M. Psi., Psikolog, Maria Ratih Maharani,

M.Psi., Psikolog, Ibu Dwi, Mas Arya, Mbak Indri, Rere, Frida, dan teman-

teman Excellent Personality lainnya.

11. Teman-teman Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Sanata Dharma,

Kabinet USD Menyala, 2014/2015, serta teman-teman PKMM Presiden

Idaman 2016: Atika, Enggar, Herna, dan Tiara.

12. Semua pihak yang telah membantu namun tidak dapat penulis sebutkan satu

persatu.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini tidak lepas dari kesempurnaan.

Sangat diharapkan kritik dan saran yang membangun untuk perkembangan

penelitian selanjutnya. Semoga karya ini dapat berguna bagi masyarakat dan

pembaca.

Yogyakarta, Mei 2016

Penulis,

Claudia Rosari Dewi

xi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ................................................................................................i

HALAMAN PERSETUJUAN DOSEN PEMBIMBING .......................................ii

HALAMAN PENGESAHAN................................................................................iii

HALAMAN MOTTO ............................................................................................iv

HALAMAN PERSEMBAHAN .............................................................................v

HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN KARYA............................................vi

ABSTRAK ............................................................................................................vii

ABSTRACT ...........................................................................................................viii

HALAMAN PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH ..........................ix

KATA PENGANTAR ............................................................................................x

DAFTAR ISI .........................................................................................................xii

DAFTAR TABEL ...............................................................................................xvii

DAFTAR GAMBAR .........................................................................................xviii

DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................xix

BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................1

A. Latar Belakang.............................................................................................1

B. Rumusan Masalah........................................................................................4

C. Tujuan Penelitian.........................................................................................4

D. Manfaat Penelitian.......................................................................................4

1. Teoritis.....................................................................................................4

2. Praktis......................................................................................................5

xii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB II LANDASAN TEORI .................................................................................6

A. Mindfulness..................................................................................................6

1. Pengertian Mindfulness....................................................................6

2. Komponen Mindfulness....................................................................7

3. Faktor Pembentuk Mindfulness........................................................8

4. Mindfulness pada Remaja................................................................9

5. Dampak Mindfulness........................................................................9

6. Pengukuran Mindfulness...............................................................10

B. Mindfulness Training.................................................................................11

a. Meditasi Mindfulness.....................................................................11

b. Body Scan Meditation....................................................................11

c. Self Compassion Meditation..........................................................12

d. Metode Sedona...............................................................................13

C. Self Silencing..............................................................................................13

1. Pengertian Self Silencing................................................................13

2. Dimensi Self Silencing...................................................................14

D. Remaja Perempuan.....................................................................................15

1. Pengertian Remaja.........................................................................15

2. Kognisi Remaja..............................................................................15

3. Remaja Perempuan.........................................................................15

E. Dinamika Antar Variabel...........................................................................16

F. Hipotesis.....................................................................................................17

xiii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB III METODE PENELITIAN.........................................................................18

A. Subjek Penelitian........................................................................................18

B. Identifikasi Penelitian ................................................................................19

C. Desain Eksperimen.....................................................................................20

D. Prosedur Penelitian.....................................................................................21

a. Persiapan Penelitian.......................................................................21

b. Pelaksanaan Eksperimen................................................................22

a. Pilot Study................................................................................22

i. Hasil Kualitatif...................................................................22

ii. Hasil Kuantitatif.................................................................22

1. Uji Normalitas.....................................................22

2. Uji Homogenitas.................................................23

3. Uji Hipotesis........................................................24

b. Pre Test....................................................................................25

c. Perlakuan..................................................................................25

d. Post Test...................................................................................26

E. Definisi Operasional Variabel Penelitian...................................................27

a. Mindfulness.....................................................................................27

b. Self Silencing..................................................................................28

F. Alat Pengumpulan Data..............................................................................28

1. Skala...............................................................................................28

a. Mindfulness..............................................................................28

b. Self silencing............................................................................29

xiv

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

G. Analisis Data..............................................................................................29

1. Uji Normalitas................................................................................29

2. Uji Homogenitas............................................................................29

3. Uji Hipotesis...................................................................................30

H. Validitas dan Reliabilitas Alat Ukur..........................................................30

1. Validitas Alat Ukur........................................................................30

1.1. KIMS..................................................................................30

1.2. STSS...................................................................................31

2. Reliabilitas Alat Ukur....................................................................33

2.1. KIMS.................................................................................33

2.2. STSS..................................................................................34

I. Validitas dan Reliabilitas Alat Eksperimen...............................................35

1. Validitas Alat Eksperimen.............................................................35

2. Reliabilitas Alat Eksperimen..........................................................35

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ......................................36

A. Persiapan Penelitian...................................................................................36

1. Persiapan Alat Ukur Penelitian......................................................36

a. Uji Coba Alat Ukur..................................................................36

b. Penerjemahan Skala.................................................................36

2. Persiapan Materi Penelitian............................................................37

3. Persiapan Alat Penelitian...............................................................38

B. Pelaksanaan Penelitian...............................................................................38

C. Hasil Penelitian..........................................................................................40

xv

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

1. Uji Normalitas................................................................................40

2. Uji Homogenitas............................................................................42

3. Uji Hipotesis...................................................................................44

D. Pembahasan................................................................................................45

BAB V Penutup .....................................................................................................47

A. Kesimpulan................................................................................................47

B. Keterbatasan Penelitian.............................................................................47

C. Saran...........................................................................................................47

DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................48

LAMPIRAN-LAMPIRAN ...................................................................................53

xvi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR TABEL

Tabel 1. One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test pada Pre Test Skala KIMS.......40

Tabel 2. One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test pada Post Test Skala KIMS.....41

Tabel 3. One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test pada Pre Test Skala STSS.......41

Tabel 4. One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test pada Post Test Skala STSS......42

Tabel 5. Uji Homogenitas Varians Skala KIMS....................................................43

Tabel 6. Uji Homogenitas data KIMS dengan One Way Anova ...........................43

Tabel 7.Uji Homogenitas Varians Skala STSS......................................................44

Tabel 8. Uji Homogenitas data STSS dengan One Way Anova.............................44

Tabel 9. Wilcoxon Signed Ranks Test....................................................................45

xvii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Skema Penemuan Subjek Penelitian...................................................20

Gambar 2. Skema Alur Prosedur Penelitian..........................................................27

xviii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran A. Tabel Uji Normalitas Skor KIMS Pre Test (Pilot Study).................54

Lampiran B. Scater Plot Skor KIMS Pre Test (Pilot Study).................................54

Lampiran C. Tabel Uji Normalitas Skor KIMS Post Test (Pilot Study)................55

Lampiran D. Scater Plot Skor KIMS Post Test (Pilot Study)................................55

Lampiran E. Tabel Uji Normalitas Skor STSS Pre Test (Pilot Study)..................56

Lampiran F. Scater Plot Skor STSS Pre Test (Pilot Study).................................56

Lampiran G. Tabel Uji Normalitas Skor KIMS Post Test (Pilot Study)...............57

Lampiran H. Scater Plot Skor STSS Post Test (Pilot Study)................................57

Lampiran I. Uji Homogenitas Varians Skala KIMS (Pilot Study).........................58

Lampiran J. Uji Homogenitas data KIMS dengan One Way Anova .....................58

Lampiran K.Uji Homogenitas Varians Skala STSS..............................................58

Lampiran L. Uji Homogenitas data STSS dengan One Way Anova......................58

Lampiran M. Wilcoxon Signed Ranks Test............................................................59

Lampiran N. Scater Plot Skor KIMS Pre Test......................................................59

Lampiran O. Scater Plot Skor KIMS Post Test.....................................................60

Lampiran P. Scater Plot Skor STSS Pre Test........................................................60

xix

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Lampiran Q. Scater Plot Skor STSS Post Test......................................................61

Lampiran R. Kisi-kisi Skala KIMS dan Skala STSS.............................................62

Lampiran S. Skala Pengukuran dengan paper and pencil.....................................63

Lampiran T. Hasil Reliabilitas...............................................................................80

Lampiran U. Modul Mindfulness Training dan Bahan Refleksi............................86

Lampiran V. Jurnal Harian Peserta......................................................................104

xx

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Masa remaja (adolescence) adalah periode transisi perkembangan

antara masa kanak-kanak dan masa dewasa, yang melibatkan perubahan-

perubahan biologis, kognitif, dan sosio-emosional. Menurut penelitian Fritz

(1995) sekitar 5% remaja menderita simptom depresi, semisal kesedihan yang

menetap, prestasi yang menurun dan kekurangtertarikan pada tugas yang

semula disukai, bila pemecahan masalah tidak ditemukan (Steinberg, 2002).

Remaja perempuan tertekan bila menghindari konflik dan mempertahankan

hubungan bahkan mengorbankan dirinya (Lewinsohn, dkk, 1994).

Jack (1991) menemukan bahwa depresi perempuan timbul dari

hubungan yang tidak memuaskan. Perempuan mencapai keintiman dengan

kehilangan perasaannya. Mereka mencoba memenuhi kebutuhan relasional

dengan berperan sebagai seorang perempuan yang selalu dinilai baik.

Penolakan diri dan pengorbanan diri menyebabkan perempuan dipaksa untuk

menyangkal dan "diam" terhadap perasaan yang bertentangan.

Perempuan menghadapi resiko depresi lebih besar dibandingkan laki-

laki, karena umumnya menghadapi lebih banyak tantangan sosial

dibandingkan remaja laki-laki, seperti tekanan yang mempersempit minat dan

aktivitas mereka (Nolen-Hoeksema & Girgus, 1994). Cramer (2005)

menyatakan bahwa seseorang dengan self silencing tinggi memiliki tingkat

1

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

2

depresi tinggi. Perempuan menganggap lebih penting kebutuhan orang lain

menjadi prioritas baginya daripada kebutuhannya. Hal ini berakibat ia

memiliki banyak masalah pribadi. Self silencing (pembungkaman diri)

memicu simptom depresi baik langsung maupun tidak langsung. Simptom

depresi tidak langsung dimediasi oleh self concealment (penyembunyian diri)

dan self esteem (harga diri). Self silencing tumbuh sebagai adaptasi dari

skema budaya tentang peran yang tepat dan perilaku dalam hubungan intim

yang bertentangan dengan kebutuhannya sendiri dan mengakibatkan

kehilangan diri, menekan emosi asli, menilai diri berdasarkan penilaian orang

lain sehingga rentan terjadinya depresi pada perempuan.

Damasio (2000) mengungkapkan jika remaja menyadari

keberadaannya, ia mampu mengontrol emosinya dengan pemahamannya

(reasoning). Kemampuan remaja untuk mengontrol emosinya terjadi karena

meningkatnya kualitas kesadaran diri. Kualitas kesadaran diri muncul sebagai

mindfulness (kesadaran penuh) yang didasari meningkatnya keadaan sadar

terjaga dan perhatian akan keadaan disini-saat ini (Brown & Ryan,

2003;2004).

Mindfulness Training diberikan untuk meningkatkan mindfulness dan

menurunkan self silencing dengan beberapa metode dari Program

Mindfulness Based Stress Reduction (MBSR) yaitu Meditasi Mindfulness dan

Body-Scan Meditation. Mindfulness Based Stress Reduction (MBSR) adalah

program pengurangan stres (Kearney, dkk, 2011) yang tidak hanya

mengajarkan sadar dalam latihan meditasi tetapi juga selama kegiatan sehari-

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

3

hari (Soons, dkk, 2010). Dalam penelitian ini, praktis MBSR diadaptasikan

oleh peneliti melalui MindfulnessTraining yang berfokus pada individu yang

memiliki kecenderungan self silencing dan mindfulness rendah, sehingga

diharapkan menurunkan self silencing dan meningkatkan mindfulness.

Dengan adaptasi yang tepat, MBSR dapat diimplementasikan dengan sukses.

Adaptasi dirasa perlu dilakukan untuk menyesuaikan diri dengan subjek

Mindfulness Training (Vallejo & Amaro, 2009). Mindfulness Training

dikolaborasikan dengan Self Compassion Meditation, yakni metode khusus

untuk menghadapi rasa sakit dan memahami rasa senang dan bahagia

(Germer, 2009) serta Metode Sedona yang merupakan metode yang dapat

melepaskan emosi yang menyakitkan. Bishopet al (2011) mengatakan bahwa

ada hubungan kesadaran diri dengan depresi yang menunjukkan bahwa

mindfulness merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi tingkat depresi

remaja perempuan.

Pada penelitian sebelumnya, Noer & Sulastoyo (2008) menemukan

Mindfulness hanya memberikan sumbangan sebesar 46,5% maka peneliti lain

diharapkan melihat faktor lain, misalnya faktor biologis, kognitif, dan sosial.

Peneliti selanjutnya juga disarankan untuk mencoba menggunakan metode

eksperimen untuk mengetahui seberapa efektif mindfulness berperan dalam

menurunkan tingkat depresi.

Menindaklajuti saran diatas, penelitian ini menggunakan metode

eksperimen untuk mengetahui mindfulness berperan dalam menurunkan

depresi. Mindfulness Training dilakukan dengan cara duduk yang nyaman

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

4

dan tenang, memfokuskan perhatian pada objek dengan kesadaran mental

kemudian terbuka persepsi lain sehingga tidak ada pikiran yang mengganggu

(Albeniz & Holmes, dalam Afandi, 2009). Dalam Mindfulness Training

seseorang juga dilatih untuk mampu mengamati perubahan yang terjadi pada

sensasi tubuh, pikiran, emosi dan aktifitas dan keadaan mental secara lebih

detail (Kabat Zinn dalam Afandi, 2009) serta dilatih untuk meningkatkan

ingatan pada peristiwa kekinian dan menjauhi analisa kognitif terhadapnya

(Albeniz & Holmes, dalam Afandi, 2009).

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka peneliti mengajukan rumusan

masalah sebagai berikut: “Apakah Mindfulness Training berpengaruh pada

Self Silencing dan Mindfulness?”

1.3. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah melihat pengaruh Mindfulness Training

pada remaja akhir perempuan di Fakultas Psikologi Universitas Sanata

Dharma, Yogyakarta.

1.4. Manfaat Penelitian

a. Manfaat Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat secara

teoritis, sekurang-kurangnya berguna sebagai sumbangan informasi bagi

kajian ilmu psikologi.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

5

b. Manfaat Praktis

Penelitian ini secara praktis memberikan alternatif pemecahan

masalah pada remaja akhir perempuan yang memiliki kecenderungan self

silencing sehingga diharapkan mampu menurunkan self silencing dan

meningkatkan mindfulness.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

6

BAB II

LANDASAN TEORI

A. Mindfulness

1. Pengertian Mindfulness

Mindfulness merupakan proses psikologis inti yang dapat merubah

respon seseorang dalam menghadapi kesulitan hidup yang tidak dapat

ditolak (Siegel, Germer & Olendzki, 2009). Setiap orang memiliki

kapasitas untuk menjadi mindful, terutama melakukan perilaku secara

sadar. Namun, hal tersebut hanya berada dalam jangka yang singkat, atau

ketika melakukan refleksi saja. Kapasitas seseorang untuk dapat terus

sadar dan menerima dari detik ke detik meski dalam situasi yang sulit

merupakan kemampuan khusus yang terus dipelajari.

Sehubungan dengan hal tersebut, mindfulness diartikan dalam dua

bentuk yaitu sebagai state (bersifat sementara) dan sebagai trait

(kecenderungan umum). Bishop dkk (2004) mengatakan bahwa

mindfulness merupakan sebuah state dan ditingkatkan melalui latihan.

State ini muncul ketika seseorang sedang fokus pada pengalaman tertentu

dengan penerimaan dan keingintahuan (Baer dkk, 2009). Hal ini

berkaitan dengan pengalaman mindfulness yang dialami seseorang ketika

melakukan meditasi tertentu (Bishop dkk, 2004). Oleh karenanya, state

mindfulness ini tidak menunjukkan kecenderungan seseorang untuk

menjadi mindful. Sedangkan mindfulness yang diartikan sebagai trait

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

7

(Baer dkk., 2004; Baer dkk., 2006; Brown & Ryan, 2003; Cardaciotto

dkk., 2008) meliputi kecenderungan seseorang yang terdiri dari berbagai

segi, yaitu observasi, deskripsi pengalaman yang sedang terjadi dan

bertindak secara sadar dan mampu menerimanya. (Baer dkk, 2009).

2. Komponen Mindfulness

Berdasarkan uraian tersebut, terdapat empat komponen mindfulness.

Keempat komponen yang menggambarkan seseorang untuk menjadi

mindful (Baer dkk, 2004) adalah sebagai berikut:

a. Observasi

Dalam konsep mindfulness, seseorang diharapkan untuk

mempunyai kemampuan observatif, menyadari berbagai stimulus

dan fenomena yang ada dalam diri misalnya sensasi tubuh, kognisi,

dan emosi, maupun fenomena yang berada di luar diri misalnya

suara dan bau-bauan. Subjek didorong untuk memperhatikan

elemen-elemen yang ada, seperti lokasi, intensitas, dan durasi

sensasi, suara, volume, dan kualitas nada suara.

b. Deskripsi

Dalam hal ini subjek didorong untuk melakukan proses

pendeskripsian, melabel suatu fenomena yang terjadi namun tidak

memberikan penilaian dan analisis konseptual. Peserta didorong

menahan diri dari penilaian dan spekulasi tentang asal-usul pola-pola

suatu fenomena yang terjadi.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

8

c. Bertindak dengan penuh kesadaran

Dengan bertindak penuh kesadaran seseorang diharapkan

untuk melibatkan kesadaran penuhnya disaat berkegiatan atau fokus

pada satu hal di suatu waktu. Hal ini membuat subjek mampu untuk

melakukan sesuatu secara sadar dan menjadi 'raja' atas dirinya

sendiri.

d. Menerima tanpa memberikan suatu penilaian

Kemampuan ini berhubungan dengan kemampuan deskripsi.

Oleh karena itu ketika subjek dapat berhasil mendeskripsikan

stimulus yang dirasakan, subjek diharapkan untuk mampu menerima

tanpa memberikan suatu penilaian. Dalam kehidupan sehari-hari,

seseorang mampu menerima keadaan, membiarkannya menjadi

seperti apa adanya. Jika subjek telah memiliki kemampuan ini maka

dengan mudah dapat beradaptasi dan mengurangi perilaku impulsif,

otomatis, atau maladaptive.

3. Faktor Pembentuk Mindfulness

Berikut adalah faktor-faktor pembentuk mindfulness: (1) Meditasi

Tetap. Prosedur Meditasi Tetap seperti meditasi duduk (Bishop dkk, 2004)

yang meliputi fokus pernapasan dan menerima kejadian yang dialami

sehingga seseorang dapat mengobservasikan kejadiannya tanpa terlalu

banyak mengidentifikasi (Caldwell & Shaver, 2013). (2). Skema kognitif.

Skema ini membentuk seseorang yang mindful, secara proses sosial,

kognitif dan perkembangan, dibentuk oleh pandangan, skema kognitif

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

9

terhadap dunia yang aman (Caldwell & Shaver, 2013; Milkulincer &

Shaver, 2005).

4. Mindfulness pada Remaja

Penerapan mindfulness pada remaja akan sedikit berbeda

dibandingkan penerapan pada orang dewasa karena remaja lebih tertarik

pada penjelasan yang bersifat rasional (Thompson & Gauntlett-Gilbert,

2008). Meskipun begitu mindfulness memberikan peran yang penting

kepada remaja karena remaja memiliki kecenderungan untuk mindful

setiap harinya sehingga akan lebih mudah untuk mengontrol perilaku

impulsif dan mengurangi reaksi yang reaktif pada situasi yang ada

(Thompson & Gauntlett-Gilbert, 2008).

5. Dampak Mindfulness

Dalam membentuk kepribadian seorang individu, mindfulness

banyak memberikan dampak yang positif (Caldwell & Shaver, 2013;

Keng, Smoski & Robins, 2011). Orang yang mindful mampu mengenali

perubahan yang terjadi dalam dirinya, sensasi tubuhnya mampu

mengidentifikasikan perasaan, sehingga lebih merasa positif dan puas diri

(Dekeyser dkk, 2008), sadar perasaan dan pikiran hanya singgah

sementara (Bishop dkk, 2004), menerima dan tidak mempertahankan

dirinya ataupun segala yang melekat pada diri (Heppiner dkk, 2008),

mampu mengendalikan emosinya (Heppiner, et al, 2008; Keng dkk, 2011),

memiliki empati pada dirinya dan orang lain serta memiliki keberanian

sosial (Dekeyser dkk, 2008).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

10

6. Pengukuran Mindfulness

Penelitian mindfulness menggunakan beberapa macam alat, yaitu:

Freiburg MindfulnessInventory, Mindful Attention Awareness Scale,

Cognitive and Affective Mindfulness Scale-Revised, Southampton

MindfulnessQuestionnaire, Kentucky Inventory of Mindfulness Scale, Five

Facet Mindfulness Questionnaire, Philadelphia Mindfulness Scale dan

Toronto Mindfulness Scale.

Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala KIMS

(Kentucky Inventory Mindfulness Skills). Skala ini disusun oleh Baer,

Smith dan Allen (2004) berisi 39 item yang dibuat berdasarkan konsep

Dialectical Behavior Therapy pada kemampuan mindfulness. Skala ini

merupakan skala multidimensional dengan 4 segi Mindfulness yaitu

observasi, deskripsi, bertindak dengan penuh kesadaran, dan penerimaan

tanpa penilaian. Skala ini dibuat dengan tujuan untuk dapat melihat

kecenderungan untuk menjadi mindful dalam kehidupan sehari-hari yang

tidak membutuhkan pengalaman meditasi. Selain itu, skala ini tepat untuk

mengukur kemampuan yang menyebabkan mindfulness (Cardaciotto,

Herbert, Forman, Moitra & Farrow, 2008; Hansen dkk, 2009). Baer at al

(2004) berpendapat bahwa mindfulness terdiri dari serangkaian

kemampuan yang membuat seseorang mindful. Konsistensi internal skala

ini berkisar dari 0.76 - 0.91 untuk keempat subskala tersebut. Skala ini

ditemukan memiliki korelasi dengan keterbukaan terhadap pengalaman,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

11

intelegensi emosional, kesulitan mengenali perasaan dan pengalaman

terabaikan.

B. Mindfulness Training

Dalam penelitian ini, ada empat metode Mindfulness Training yang

diberikan, yaitu:

1. Meditasi Mindfulness

Meditasi Mindfulness (dalam MBSR) adalah praktik refleksi

yang berusaha untuk mengurangi depresi, kecemasan dan stress,

mampu menumbuhkan kesadaran pengalaman saat ini (terutama

pikiran dan perasaan), sikap tidak menghakimi pengalaman (Lea,

2015) dan berfungsi bagi seseorang untuk menemukan diri. Melatih

diri dengan Meditasi Mindfulness membuat seseorang berperilaku

dengan kesadaran penuh, tidak menghakimi, mengakui diri, tidak

menuntut, memiliki ketenangan, tidak melekat, memiliki

kemandirian dan mengasihi dirinya sendiri. Jika kualitas seperti ini

ada pada diri seseorang, maka mampu menyehatkan, mendukung,

memperkuat mindfulness yang dimilikinya, menyalurkan energi bagi

seseorang dalam memproses penyembuhan dan pertumbuhannya,

serta saluran energi mengurangi self silencing.

2. Body Scan Meditation

Body Scan Meditation adalah penyelidikan jauh ke dalam

pengalaman dari waktu ke waktu terhadap tubuh kita. Dengan

membawa kesadaran dan mengakui yang dirasakan dari dalam

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

12

tubuh, Body Scan Meditation membantu bekerja dengan tekanan,

kecemasan dan rasa sakit fisik. Tujuan dari Body Scan Meditation

adalah untuk mengalami tubuh kita sendiri. Dalam Body Scan

Meditation, kita dihantarkan untuk membawa perhatian ke tubuh,

dimulai dengan kaki kiri dan berakhir di bagian atas kepala. Kita

mengalami berbagai perasaan fisik, gatal-gatal, pegal-pegal, geli,

nyeri, ringan, berat, hangat, dingin bahkan netral yang disertai

sensasi ini bisa disertai dengan pikiran atau emosi. Ketika kita

mempraktekkan Body Scan Meditation, banyak sensasi dan

pengalaman internal yang menjadi tiga perasaan dasar:

menyenangkan, tidak menyenangkan, dan netral maka tubuh adalah

organisme dinamis yang selalu berubah, tidak setiap kali melakukan

Body Scan Meditation mengalami hal yang sama. Jika kita sering

berlatih, maka kita akan semakin memahami sensasi tubuh yang

dialami beserta dinamika perasaan dan pikiran yang dialami.

3. Self Compassion Meditation

Self Compassion Meditation adalah metode untuk menghadapi

rasa sakit dan memahami makna rasa senang atau bahagia. Self

Compassion Meditation menekankan kualitas motivasi hati dan

emosi bukan kesadaran dan kebijaksanaan. Mindfulness mengatakan,

"Rasakan rasa sakit" dan Self Compassion mengatakan, "Hargai

dirimu di tengah-tengah rasa sakitmu"; itulah dua cara untuk

merangkul hidup kita dengan lebih sepenuh hati. Mindfulness

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

13

menyebabkan rasa kasih sayang pada diri, empati dan simpati,

pengampunan, kelembutan, dan cinta. Hal ini membuka hati dan

mata kita serta memberikan kebaikan untuk diri kita sendiri.

4. Metode Sedona

Metode Sedona merupakan metode yang melepaskan emosi

menyakitkan. Metode Sedona melakukannya dengan teknik yang

disebut rilis atau melepaskan (letting go). Rilis di sini adalah

melepas perasaan dan emosi yang tidak menyenangkan yang telah

mempengaruhi kehidupan seseorang dan mencegah kebahagiaan.

Pada dasarnya, orang memiliki kemampuan alami untuk melepaskan

yang tidak disadari dengan melepaskan. Dalam Metode Sedona,

obyek rilis atau melepaskan adalah perasaan, emosi, dan keinginan

(Lathifah, 2013).

Tujuan utama dari metode ini adalah mendapatkan

ketenangan. Metode ini dapat disimpulkan sebagai berikut: 1)

menjadi sadar akan perasaan, 2) merasakan perasaan, 3)

mengidentifikasi perasaan, 4) rileks dengan perasaan, 5) melepaskan

perasaan yang sudah disadari dan diidentifikasi (Kriegler, 2014).

C. Self Silencing

1. Pengertian

Self silencing merupakan proses kognitif yang terjadi ketika

seseorang individu melakukan interaksi dengan pasangannya. Proses

kognitif tersebut merupakan sebuah proses aktif untuk tidak

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

14

mengungkapkan apa yang dipikirkan dan apa yang dirasakan (Dill, 1992;

Jack dkk, 2010; Jack dalam Samrai 2011). Teori self silencing (Jack &

Dill, 1992) menyatakan bahwa perempuan membentuk konsep diri

berdasarkan partisipasinya dalam relasi yang dekat dan hubungan yang

tulus dengan standar orang lain. Ketika upaya untuk mempertahankan

atau upaya membangun hubungan gagal, seseorang merasa harga diri dan

identitasnya telah rusak. Dengan demikian, upaya untuk membentuk atau

mempertahankan hubungan menyebabkan suatu hal yang ekstrim,

bahkan bersifat patologis, secara kognitif dapat disebut 'membungkam

diri'. Membungkam diri mempersepsi diri menjadi negatif, menurunkan

harga diri dan menghasilkan perasaan kehilangan diri sehingga

ditemukan secara signifikan terkait dengan gejala depresi.

2. Dimensi

Jack (1992), Berta Jack dan Ali (2010) mengusulkan 4 dimensi

yang memunculkan perilaku self silencing, yaitu:

a. Externalized self-perception berarti seseorang menilai dirinya

berdasarkan pada penilaian atau standar eksternal

b. Care as self-sacrifice yang memiliki arti bahwa individu berusaha

untuk mengorbankan dirinya sebagai usaha agar hubungannya tetap

aman

c. Silencing the self merupakan kecenderungan seseorang untuk tidak

mengungkapkan apa yang dirasakan atau dipikirkan agar menjauhi

konflik dalam relasi karena takut kehilangan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

15

d. Divided self yaitu aspek yang berkaitan erat dengan depresi yaitu

seseorang yang menunjukkan diri berbeda dibandingkan keadaan

dalam diri yang sebenarnya.

D. Remaja Perempuan

1. Pengertian Remaja

Remaja merupakan masa pencarian identitas. Dalam mencari

identitasnya, remaja menghadapi tantangan untuk menemukan siapa

mereka, apa peran mereka dan kemana mereka akan mengarahkan

hidupnya. Remaja yang tidak berhasil menyelesaikan krisis identitasnya

maka akan menarik diri, mengisolir diri dari teman sebaya dan keluarga,

atau meleburkan diri dengan banyak orang.

2. Kognisi Remaja

Remaja dengan kondisi yang disebutkan di atas, secara kognitif

mempersepsi dirinya menjadi negatif, menurunkan harga dirinya, merasa

kehilangan dirinya, dan secara signifikan memiliki kecenderungan depresi.

Nolen-Hoeksema (1987) menyatakan bahwa perempuan dua kali lebih

banyak memiliki gangguan depresif dari pada laki-laki.

3. Remaja Perempuan

Perempuan secara signifikan lebih mungkin dibandingkan laki-

laki untuk menggunakan strategi ruminasi ketika mereka tertekan (Girgus

& Nolen Hoeksema, 2006; Nolen Hoeksema, 1990, 2003). Remaja

perempuan menjadi tertekan ketika mereka mencoba untuk menghindari

konflik dan mempertahankan hubungan bahkan mengorbankan dirinya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

16

Hal ini mungkin karena mereka tidak melaporkan perasan sedih dan

menangis (Goleman, 1994) tidak dapat mengidentifikasikan perasaan

negatif pada dirinya, termasuk depresi, sampai usia remaja (Larson dkk.,

1990), bahkan para remaja mungkin juga tidak menyadari bahwa apa

yang mereka alami adalah depresi.

E. Dinamika Antar Variabel

Teori self silencing (Jack, 1991) menyatakan depresi perempuan

sangat dekat hubungannya dengan pengalaman relasi mereka yang intim,

terutama jika perempuan sudah merasa sesuai dengan norma sosial dalam

aturan yang berlaku bagi relasinya. Remaja perempuan menghadapi resiko

yang lebih besar mengalami depresi dibandingkan laki-laki, mungkin karena

umumnya mereka menghadapi lebih banyak tantangan sosial dibandingkan

remaja laki-laki, seperti tekanan untuk mempersempit minat mereka dan

melakukan aktivitas yang feminim (Nolen-Hoeksema & Girgus, 1994).

Mindfulness hadir sebagai atribut kesadaran yang fokus aktif pada

pengalaman saat ini dengan sikap tidak menghakimi (Brown & Ryan, 2003).

Mindfulness memberikan perasaan yang murni pada situasi sekarang ini

dengan tidak melakukan penilaian (Bishop dkk, 2004; Caldwell & Shaver

2003; Heppner dkk, 2008; Thomson & Gauntlett-Gibert, 2008). Self silencing

dapat memberikan dampak positif apabila seseorang secara sadar

memutuskan melakukan self silencing bukan karena tidak mempunyai pilihan

lain (Jack, 2011). Ketika memiliki kesadaran untuk memilih, mereka

berperilaku secara reflektif meliputi penyadaran, penerimaan pengalaman,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

17

dan pengolahan rasa, sehingga meski self silencing, namun tidak berdampak

negatif dan secara sadar menerima pengalaman, lebih berani terbuka kepada

pasangannya dan membentuk relasi yang sehat (Caldwell & Shaver, 2013).

F. Hipotesis

Penelitian mengajukan hipotesis bahwa terdapat peningkatan

mindfulness dan penurunan self silencing pada remaja akhir perempuan yang

melaksanakan Mindfulness Training.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

18

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Subjek Penelitian

Subjek penelitian ini adalah mahasiswi di Fakultas Psikologi, Universitas

Sanata Dharma yang berada di semester awal (semester dua) yang tergolong

remaja dengan rentang usia remaja akhir yaitu 17 tahun hingga dewasa awal

dengan batas maksimal 22 tahun (Santrock, 2007; Steinberg, 2002). Jadi bisa

dikatakan setingkat dengan remaja. Peneliti juga memberikan pertimbangan

subjek, yaitu subjek merupakan remaja perempuan yang sudah atau sedang

berpacaran. Peneliti memilih mahasiswi di Fakultas Psikologi, Universitas

Sanata Dharma yang sudah atau sedang menjalani relasi khusus dengan lawan

jenis/berpacaran.

Proses menjaring subjek dilaksanakan melalui hasil skala self

silencing (STSS) dan skala mindfulnesss (KIMS) sebagai pre test. Peneliti

kemudian memilih subjek yang sesuai dengan kriteria yakni subjek yang

memiliki skor skala self silencing tinggi dan skor skala mindfulness rendah.

Peneliti menyebarkan skala KIMS dan STSS pada 4 kelas di Semester II

sebanyak 90 kuisioner. Dari 90 kuisioner yang dibagi, terdapat 40 subjek

yang memiliki skor yang sesuai, yaitu yang memiliki skor STSS tinggi dan

KIMS rendah. Karena eksperimen, maka dibagi menjadi dua kelompok; 20

subjek pada kelompok kontrol dan 20 subjek pada kelompok eksperimen.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

19

Dalam prosesnya, hanya 16 subjek yang layak menjadi subjek eksperimen

dan subjek kontrol berjumlah menjadi 24 subjek.

Gambar. 1

Skema Penemuan Subjek Penelitian

Skala KIMS

dan STSS

(Pre test)

Hasil Screening Self silencing tinggi

dan Mindfulness

rendah

Subjek penelitian

Bersedia

Subjek diminta

kesediaannya untuk

mengikuti pelatihan

Kelompok

Eksperimen

Kelompok

Kontrol

Tidak bersedia

Menerima

Perlakuan

Tidak Menerima

Perlakuan

B. Identiflkasi Penelitian

Penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen. Desain penelitian

ini tidak melaksanakan pengendalian secara penuh (tidak dilaksanakan penuh

di laboratorium dan banyak ubahan asing atau extraneous variabel).

Langkah-langkah persiapan dan pelaksanaan eksperimen diawali

dengan mempersiapkan skala mindfulness dan self silencing untuk

diujicobakan kemudian dilakukan pilot study untuk menguji coba modul.

Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah variabel dependen

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

20

(tergantung) dan variabel independen (bebas). Adapun variabel yang

dimaksud dalam penelitian ini adalah:

Variabel Dependen : Self Silencing dan Mindfulness

Variabel Independen : Mindfulness Training

C. Desain Eksperimen

Desain kuasi eksperimen dilaksanakan untuk mengatasi beberapa masalah

yang dihadapi karena pengendalian eksperimen tidak dilakukan secara penuh.

Desain kuasi eksperimen disebut ex facto penelitian atau desain"seolah-olah",

yaitu pengumpulan dan analisis data dilakukan setelah peristiwa terjadi. (Solso &

MacLin, 2007).

Sugiyono (2009) mengemukakan bahwa dalam penelitian ini terdapat dua

kelompok yang dipilih secara random, kemudian diberi pretest untuk mengetahui

keadaan awal adakah perbedaan antara kelompok eksperimen dan kelompok

kontrol. Kelompok eksperimen (kelompok A) adalah sebuah kelompok yang

diberikan perlakuan dari seorang peneliti untuk mengetahui apakah pengaruh dari

perlakuan tersebut. Sedangkan kelompok kontrol (kelompok B) adalah sebuah

kelompok yang tidak diberikan perlakuan oleh peneliti. Setelah pemberian

perlakuan diadakan pengukuran kembali (posttest). Skema model penelitian ini

adalah:

Grup Pretest Perlakuan Posttest

Eksperimen

Kontrol

A1

B1

X

-

A2

B2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

21

Keterangan :

A1 : tes awal (pre test) sebelum perlakuan diberikan

B1 : tes awal (pre test) sebelum perlakuan diberikan

X : perlakuan terhadap kelompok eksperimen yaitu dengan menerapkan

Mindfulness Training

A2 : tes akhir (post test) setelah perlakuan diberikan

B2 : tes akhir (post test) setelah perlakuan diberikan

D. Prosedur Penelitian

1. Persiapan Penelitian

Persiapan eksperimen terdiri dari:

a. Persiapan administrasi (perijinan) menggunakan Ruang Observasi,

Fakultas Psikologi, Universitas Sanata Dharma.

b. Persiapan alat ukur yaitu KIMS (Kentucky Inventory Mindfulness

Skills) dan STSS (Silencing The Self Scale) yang akan diberikan

pada saat pre test dan post test.

c. Persiapan fasilitator, co-fasilitator, dan observer yang nantinya harus

menguasai materi dan pelaksanaan Mindfulness Training ini.

d. Persiapan alat eksperimen yaitu modul Mindfulness Training, Jurnal

Harian Peserta, voice note panduan dan musik instrument. Materi

pelatihan ini diberikan selama empat kali pertemuan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

22

2. Pelaksanaan Eksperimen

2.1. Pilot Study

Sebelum penelitian dilaksanakan, pilot study perlu dilakukan

dengan tujuan untuk mengantisipasi kesalahan yang mungkin terjadi

dalam pelaksanaan penelitian (Seniati, 2005, h.60). Peserta pilot

study diberikan pre test dan terpilih sesuai dengan kriteria yang

ditentukan oleh peneliti. Kriteria tersebut, yaitu sebagai mahasiswi

Fakultas Psikologi, Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta yang

duduk di semester empat, enam, dan delapan. Hasil pilot study

adalah sebagai berikut:

2.1.1 Hasil Kualitatif

Peneliti mendapatkan hasil bahwa modul yang

diberikan dapat diterima dan digunakan oleh subjek. Jurnal

Harian Peserta, voice note (Panduan MindfulnessTraining

untuk berlatih mandiri di rumah) instrumen dan musik yang

diberikan menunjang keberlangsungan pelatihan ini.

2.1.2 Hasil Kuantitatif

a. Uji Normalitas

Uji Normalitas data digunakan untuk menguji

apakah data berdistribusi normal (Usman dan Akbar,

2008) dengan bantuan program SPSS for Windows versi

22.0 dengan One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test.

Ditunjukkan bahwa nilai Sig (0,703) > (0,05) untuk hasil

pre test pada skala KIMS, maka data pada kelompok

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

23

eksperimen yang akan diberikan Mindfulness Training,

sesuai dengan model distribusi normal. (Gambar 2 dan

Tabel 1 pada lampiran). Sedangkan, nilai Sig (0,175) >

(0,05) untuk hasil post test pada skala KIMS, data pada

kelompok eksperimen yang akan diberikan Mindfulness

Training sesuai dengan model distribusi normal (Gambar

3 dan Table 2 pada lampiran).

Pada skala STSS untuk hasil pre test, nilai Sig

(0,160) > (0,05), maka data pada kelompok eksperimen

yang akan diberikan Mindfulness Training sesuai dengan

model distribusi normal. (Gambar 4 dan Tabel 3 pada

lampiran). Sedangkan, nilai Sig (0,195) > (0,05) pada

skala STSS untuk hasil post test, maka data pada

kelompok eksperimen yang diberikan Mindfulness

Training, sesuai dengan model distribusi normal

(Gambar 5 dan Tabel 4 pada lampiran).

b. Uji Homogenitas

Uji homogenitas adalah uji yang digunakan untuk

mengetahui apakah beberapa varian populasi adalah

homogen atau tidak. Uji ini dillakukan sebagai prasyarat

dalam analisis independet sample t test dan ANOVA

atau bagi peneliti yang menggunakan lebih dari satu

kelompok sampel yang pada umumnya dipakai untuk

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

24

membuktikan hipotesis komparatif. Untuk skala KIMS

pada subjek eksperimen, terjadi signifikansi sebesar Sig

0,572 > 0,05. maka data memiliki varian yang homogen

(Tabel 5 pada lampiran). Diketahui bahwa F hitung

sebesar 1,967 dan F tabel sebesar 4,75, maka F hitung < F

tabel, dan Sig 0,186 > 0,05 sehingga Ho diterima, yaitu

rata-rata pengaruh Mindfulness Training pada remaja

akhir perempuan adalah homogen (Tabel 6 pada

lampiran). Dengan kata lain, Mindfulness Training tidak

terlalu memberikan efek peningkatan mindfulness.

Pada skala STSS, terlihat bahwa signifikansi

sebesar Sig 0,905 > 0,05 (Tabel 7 pada lampiran). maka

data memiliki varians yang homogen. Diketahui bahwa F

hitung sebesar 0,196 dan F tabel sebesar 4,75, maka F

hitung < F tabel, dan Sig 0,666 > 0,05 Ho diterima, yaitu

rata-rata pengaruh Mindfulness Training pada

mindfulness remaja akhir perempuan adalah homogen

(Tabel 8 pada lampiran). Dengan kata lain, Mindfulness

Training tidak terlalu memberikan efek yang berarti pada

penurunan self silencing remaja akhir perempuan.

c. Uji Hipotesis

Berdasarkan tabel diatas, nilai Z hitung pada data

post test dengan SCORE_KIMS (-1,787) dan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

25

SCORE_STSS (-3,520) Ho ditolak. Ada pengaruh

Mindfulness Training terhadap remaja akhir perempuan

self silencing yang menjadi subjek eksperimen. Hal ini

didukung dengan hasil Z hitung KIMS_SCORE yang

lebih besar dari Z tabel, yakni (2,375) > (1,645) serta Z

hitung SCORE_STSS yang lebih besar daripada Z tabel,

yakni (2,388) > (1,645) (Tabel 9 pada lampiran). Dengan

demikian hipotesis penelitian yang menyatakan bahwa

terdapat penurunan self silencing dan peningkatan

mindfulness pada remaja akhir perempuan yang diberikan

Mindfulness Training, diterima.

2.2. Pre Test

Pre test dilakukan dengan memberikan skala KIMS dan

STSS. Tujuan pemberian pre test adalah untuk memperoleh skor self

silencing dan mindfulness sebelum perlakuan dan menjaring subjek

penelitian berdasarkan besar skor yang diperoleh pada saat pre test.

Peneliti kemudian memilih subjek dengan skor STSS tinggi dan

KIMS rendah untuk selanjutnya dimintai kesediaannya mengikuti

rangkaian penelitian.

2.3. Perlakuan

Perlakuan hanya diperbolehkan untuk kelompok eksperimen.

Perlakuan yang diberikan berupa program Mindfulnes Training

sebanyak empat kali pertemuan. Peneliti memberikan pelatihan ini

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

26

dengan menggunakan beberapa metode, meliputi Meditasi

Mindfulness dan Body Scan Meditation, Self Compassion Meditation

serta Letting-Go dari Metode Sedona. Mindfulness Training ini

diselenggarakan selama empat kali pertemuan dalam empat minggu,

setiap hari Rabu pukul 08.00-10.00. Pada setiap pertemuan ada sesi

sharing dan menulis refleksi. Masing-masing peserta akan diberikan

modul Mindfulness Training dan setiap kali pertemuan akan

diberikan pekerjaan rumah (PR) guna mempraktekkan apa yang

telah dilatih selama Mindfulness Training berlangsung. PR yang

dimaksud berupa latihan mandiri dan pengisian Jurnal Harian

Peserta.

2.4. Post Test

Post test dilakukan dengan cara memberikan skala KIMS dan

STSS kepada subjek penelitian. Skala yang digunakan sama dengan

skala yang telah digunakan ketika pelaksanaan pre test. Post test ini

dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui adanya perbedaan

skala KIMS dan STSS sebelum dan sesudah pemberian perlakuan

pada kelompok subjek penelitian. Pada saat yang bersamaan, peneliti

juga memberikan angket evaluasi Mindfulness Training guna

mengetahui kelebihan dan kekurangan rangkaian penelitian ini yang

melibatkan subjek penelitian dari awal sampai akhir.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

27

Gambar. 6

Skema Alur Prosedur Penelitian

Persiapan

Penelitian

Pelaksanaan

Eksperimen

Wawancara Pilot

Study

Post Test Mindfulness

Training

Pre Test

E. Definisi Operasional Variabel Penelitian

Definisi operasional variabel penelitian adalah sebagai berikut:

1. Mindfulness

Mindfulness merupakan suatu kecenderungan dalam bentuk

kesadaran pada diri individu yang didasari oleh penerimaan tanpa

penilaian terhadap keadaan dari detik ke detik, meskipun dalam tekanan

(Dorjee, 2010; Kabat-Zinn, 1990; Thompson & Gauntlett-Gilbert, 2008).

Dalam mengukur mindfulness ini, peneliti menggunakan skala

KIMS (Kentucky Inventory of Mindfulness Skills). Dalam mengukur

kemampuan individu untuk menjadi mindful, terdapat 4 subskala dalam

skala ini. Skor total yang tinggi pada setiap subskala menunjukkan

kemampuan pada setiap subskala tersebut yang juga tinggi. Begitu pula

sebaliknya, skor total yang rendah menunjukkan kemampuan subskala

tersebut rendah.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

28

2. Self Silencing

Self silencing merupakan pemikiran kognitif yang membuat

seseorang memiliki kecenderungan menilai dirinya berdasarkan standar

eksternal, sehingga membuat seseorang melakukan pembungkaman diri

(Jack & Dill, 1992; Jack dkk, 2010). Dalam self silencing ini, peneliti

menggunakan skala Silencing The Self Scale (STSS). Kecenderungan self

silencing dilihat dari tinggi rendahnya skala. Individu yang memiliki

kecenderungan self silencing tinggi akan memiliki skor total yang tinggi,

dan sebaliknya skor total yang rendah menunjukkan self silencing yang

rendah.

F. Alat Pegumpulan Data

Pengumpulan data menggunakan skala KIMS (Kentucky Inventory

Mindfulness Skills) dan skala STSS (Silencing The Self Scale).

1. Skala

1.1. Mindfulness

Skala penelitian yang digunakan untuk mindfulness adalah

Kentucky Inventory of Mindfulness Skills (KIMS) yang disusun oleh

Baer, Smith, Allen (2004) dan berisi 39 item. Keempat kemampuan

untuk menjadi mindfulness yang diukur pada skala ini adalah

observasi, deskripsi, bertindak dengan penuh kesadaran, dan

menerima tanpa penilaian. Kemampuan tersebut merupakan

kemampuan sehari-hari yang tidak perlu pengalaman meditasi. Skala

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

29

ini menggunakan skala Likert dengan rentang penilaian dari 1 (tidak

pernah) hingga nilai 5 (sangat sering).

1.2. Self Silencing

Peneliti menggunakan Silencing The Self Scale (STSS) yang

merupakan skala yang dikembangkan oleh Jack (1992). Skala ini

mengukur kecenderungan seseorang untuk membungkam dirinya

demi menjaga relasinya dengan pasangannya yang berisi 31 item.

Dalam skala ini terdapat empat subskala yang menggambarkan

konstruk self silencing. Keempat subskala tersebut adalah

Externalized Self Perception, Care as self-sacrifice, Silencing the

Self dan Divided Self. Skala ini memggunakan skala Likert dengan

rentang penilaian dari 1 (Sangat Tidak Setuju) hingga nilai 5 (Sangat

Setuju).

G. Analisis Data

1. Uji Normalitas

Uji normalitas data digunakan untuk menguji apakah data

berdistribusi normal. Sehingga analisis dengan validitas, reliabilitas, uji t,

korelasi, dan regresi dapat dilakukan (Usman dan Akbar, 2008). Uji

normalitas dilakukan dengan bantuan program SPSS for Windows dengan

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test.

2. Uji Homogenitas

Uji homogenitas adalah uji yang digunakan untuk mengetahui

apakah beberapa varian populasi adalah sama atau tidak. Uji ini dillakukan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

30

sebagai prasyarat dalam analisis independet sample t test dan ANOVA

atau bagi peneliti yang menggunakan lebih dari satu kelompok sampel

yang pada umumnya dipakai untuk membuktikan hipotesis komparatif.

3. Uji Hipotesis

Data yang didapat dari eksperimen akan dianalisa menggunakan

Wilcoxon. Uji Wilcoxon adalah uji statistik non parametrik yang khusus

digunakan untuk dua sample berhubungan (Singgih, 2005). Pengujian ini

dilakukan untuk membandingkan antara dua kelompok data yang saling

berhubungan. Uji ini memiliki kekuatan tes yang lebih dibandingkan

dengan uji tanda. Data yang digunakan setidaknya berskala ordinal.

H. Validitas dan Reliabilitas Alat Ukur

1. Validitas Alat Ukur

Validitas alat ukur yang mempunyai arti sejauh mana alat ukur yang

digunakan mampu menggambarkan keadaan subjek yang sebenarnya

(Azwar, 1999; Azwar, 1997; Suryabrata, 2004).

a. KIMS

Dalam memvalidasi skala ini, Baer, Smith dan Allen (2004)

melakukan perbandingan skala KIMS dengan beberapa konstruk

lainnya. Dalam segi kepribadian, neurotis ditemukan berkorelasi

negatif dengan semua konstruk mindfulness. Selain itu skor keempat

kemampuan dalam KIMS berkorelasi positif dengan kecerdasan

emosi, berkorelasi negatif dengan ketidakmampuan untuk mengenal

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

31

perasaannya (alexythimia), dan mempunyai korelasi negatif dengan

pengalaman diabaikan, kecuali pada kemampuan observasi.

Skala ini juga sudah dibandingkan dengan alat ukur

mindfulness lainnya yaitu MAAS lainnya yaitu MAAS yang

mengukur faktor tunggal kesadaran pada mindfulness. Hasil Baer,

Smith & Allen (2004) menunjukkan bahwa skala MAAS berkorelasi

paling kuat dengan kemampuan bertindak penuh kesadaran, r = 0, 57

(p<0.0001) serta berkorelasi pada kemampuan deskripsi, r = 0,24

(p<0.05) dan kemampuan menerima tanpa menilai, r = 0,30

(p<0.0001). Namun kemampuan observasi tidak berkorelasi secara

signifikan dengan skala MAAS, r = 0.02 (p>0.05).

b. STSS

Jack dan Dill (1992) memvalidasi skala ini dengan cara

membandingkan dengan skor depresi dari skala Beck Depression

Inventory (BDI) pada kelompok wanita yang berbeda dan terdapat

perbedaan yang signifikan. Kelompok tersebut yaitu kelompok

mahasiswi, kelompok wanita yang mengalami kekerasan dan

kelompok wanita pengguna narkoba (drugs) ketika ia hamil.

Hasilnya adalah Skor BDI mahasiswi (M = 7, SD = 5) berkorelasi

secara signifikan (r = 0,52, p <, 0001) dengan skor STSS mereka (M

= 78, SD = 15), Skor BDI wanita pengguna narkoba ketika ia hamil

(M = 12 , SD = 8) berkorelasi (r =, 51, p <, 0001) dengan skor STSS

mereka (M = 82, SD = 19) dan skor BDI wanita yang mengalami

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

32

kekerasan (M = 21, SD = 11) berkorelasi secara signifikan (r = , 50,

p <, 0001) dengan skor STSS mereka (M = 100, SD = 26).

Selain melihat validitas skala yang telah dilakukan oleh

pembuat maupun peneliti lainnya, peneliti juga melakukan uji pada

validitas skala. Uji tersebut dilakukan melalui professional judgment

untuk melihat apakah alat ukur yang disusun sesuai dengan tujuan

ukur dan tidak melewati batas ukur (Azwar, 1997). Oleh karenanya

dalam memvalidasi isi skala pada penelitian ini, peneliti melakukan

penerjemahan dengan beberapa ahli dan peneliti mengembalikan

hasil terjemahan ke penulis skala. Hal ini dilakukan untuk

mengetahui apakah ada perubahan maksud atau tidak, sehingga tetap

dapat mengukur tujuan yang sama (Azwar, 1997). Hal ini dilakukan

karena skala yang digunakan peneliti merupakan skala yang berasal

dari bahasa Inggris. Prosesnya ialah sebagai berikut:

1) Skala KIMS dan STSS diterjemahkan ke dalam bahasa

Indonesia dengan diskusi antara dosen psikologi dan beberapa

mahasiswa psikologi lainnya.

2) Skala diujicobakan ke beberapa sampel subjek yang duduk di

bangku SMP dan SMA dengan harapan jika usia semakin

dewasa usia subjek maka semakin mudah memahami skala ini.

3) Skala ini disesuaikan dengan hasil revisi setelah uji coba

tersebut.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

33

4) Skala kemudian diterjemahkan kembali ke dalam bahasa Inggris

oleh dua orang yang sudah terbiasa berbahasa Inggris karena

pemah menetap di negara yang berbahasa ibu bahasa Inggris

minimal selama satu tahun. Kedua orang tersebut adalah orang

yang fasih berbahasa Indonesia dan merupakan mahasiswa

Fakultas Psikologi.

5) Skala dikirimkan kembali kepada pembuat asli sehingga dapat

melihat apakah ada perubahan arti dalam skala tersebut.

6) Setelah mendapatkan tanggapan, maka skala tersebut siap

dibagikan kepada subjek penelitian.

2. Reliabilitas Alat Ukur

Reliabilitas mempunyai arti konsistensi, keajegan, dan seberapa

alat ukur digunakan dapat dipercaya (Azwar, 1997). Konsistensi ini dapat

dipercaya pada kelompok berbeda dan waktu berbeda (Suryabrata, 2004).

Dalam penelitian, meskipun skala sudah memiliki reliabilitas yang baik

sebelumnya, namun tetap perlu uji realibilitas terhadap subjek penelitian

(Azwar, 1997). Reliabilitas dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

2.1. KIMS

Pada skala KIMS yang asli dalam bahasa Inggris

menunjukkan adanya konsistensi internal yang baik. Hal ini dapat

terlihat pada nilai koefisien alpha Observasi a = 0.91, Deskripsi a =

0.84, Bertindak dengan penuh kesadaran a = 0.83, Menerima tanpa

penilaian a = 0.87 (Baer dkk, 2004). Setelah itu pada test – retest

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

34

realibility dilakukan 14 hingga 17 hari setalah pelaksanaan tes

pertama. Nilai korelasi antara tes pertama dan tes kedua untuk

Observasi 0.65, Deskripsi 0.81, Bertindak dengan penuh kesadaran

0. 86, dan Menerima tanpa penilaian 0. 83.

Pada skala KIMS yang sudah diterjemahkan ke bahasa

Indonesia menunjukkan skor konsistensi internal yang baik juga.

Pada penelitian ini skala KIMS diujikan kepada 512 responden.

Hasil koefisien alpha menunjukkan Observasi a = 0.78, Deskripsi a =

0.76, Bertindak dengan penuh kesadaran a = 0.7 1, Menerima tanpa

penilaian a = 0.75.

2.2. STSS

Skala STSS asli dalam bahasa Inggris menunjukkan

reliabilitas yang baik. Jack (1992) melakukan uji coba. reliabilitas

STSS pada perempuan dan hasil konsistensi internal a = 0.86, yang

menunjukkan konsistensi yang baik dengan skor berkisar 0.88 - 0.93

pada tiga kelompok sampel (Jack, 1992). Uji konsistensi internal

yang digunakan dalam penelitian ini menunjukkan reliabilitas yang

baik. Skala ini diujikan kepada. 265 responden, skala STSS secara

keseluruhan memperoleh a = 0.85 yang menunjukkan reliabilitas

yang baik.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

35

I. Validitas dan Reliabilitas Alat Eksperimen

1. Validitas Alat Eksperimen

Alat eksperimen dalam penelitian ini adalah modul Mindfulness

Training, Jurnal Harian Peserta, voice note panduan dan instrumen musik.

Modul yang dibuat terdiri dari empat metode: Mindfulness Meditation,

Body Scan Meditation, Self Compassion Meditation, dan Metode Sedona

(Letting Go). Modul yang digunakan sebelumnya telah diujikan peneliti

dalam pilot study dengan jumlah dan jenis peserta yang berbeda juga telah

melalui proses professional judgment. Pilot study diberikan kepada tujuh

mahasiswi semester 8, Fakultas Psikologi, Universitas Sanata Dharma,

Yogyakarta. Melihat respon peserta terhadap pilot study, peneliti

mendapatkan kesimpulan bahwa modul yang diberikan dapat diterima dan

digunakan oleh subjek. Jurnal Harian Peserta, voice note (Panduan

Mindfulness Training untuk berlatih mandiri dirumah) instrumen dan

musik yang diberikan menunjang keberlangsungan pelatihan ini.

2. Reliabilitas Alat Eksperimen

Setelah melalui proses professional judgment, modul Mindfulness

Training, Jurnal Harian Peserta, dan instrumen musik diberikan pada

waktu pilot study terhadap tujuh mahasiswi semester 8, Fakultas Psikologi,

Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta. Bagi peserta, Mindfulness

Training memberikan pengaruh pada emosi mereka, khususnya terhadap

kestabilan pikiran dan perasaan mereka, ada unsur keterbukaan dalam diri

untuk apa yang dialami dan dirasakan sesungguhnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Hasil dan pembahasan ini menyajikan empat bagian, yakni persiapan penelitian,

pelaksanaan penelitian, hasil penelitian, dan pembahasan.

A. Persiapan Penelitian

1. Persiapan Alat Ukur Penelitian

1.1. Uji Coba Alat Ukur

Uji coba dilakukan pada bulan Maret dan April tahun 2014 pada

remaja SMP dan SMA. Adapun alasan peneliti melakukan try out kepada

remaja di SMP dan SMA adalah jika remaja SMP dan SMA dapat

memahami skala mindfulness dan skala self silencing, demikian halnya

dengan remaja pada jenjang pendidikan yang lebih tinggi seperti D3, S1,

maupun S2. Peneliti mengunjungi sekolah untuk mengambil data try out.

Jumlah responden yang mengikuti try out sebanyak 50 responden.

Berdasarkan uji validitas item yang dilakukan, tidak ada item dalam skala

mindfulness dan skala self silencing yang gugur. Oleh karena itu, aspek-

aspek mindfulness dan self silencing dalam skala lolos seleksi untuk

dijadikan skala penelitian.

1.2. Penerjemahan Skala

Peneliti meminta izin pada pembuat skala untuk menerjemahkan

dan menggunakan skala asli mindfulness dan self silencing (short form).

Kemudian, peneliti melakukan proses penerjemahan dengan metode back-

translation.

36

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

37

Proses penerjemahan dari skala asli yang merupakan bahasa

Inggris ke bahasa Indonesia dibantu oleh seseorang yang pernah tinggal di

negara yang menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa ibu (ABC =

America, British, Canada) minimal dua tahun dan mengenal tentang

Psikologi. Setelah mendapatkan skala dalam bahasa Indonesia, skala

bahasa Indonesia tersebut diterjemahkan kembali ke dalam bahasa Inggris

oleh seseorang yang ahli dalam bahasa Inggris dan sering menerjemahkan

skala-skala Psikologi. Skala dalam bahasa Inggris tersebut dikirimkan

kembali kepada pembuat skala asli dan telah mendapatkan tanggapan

mengenai keselarasan terjemahan dengan skala asli.

Selanjutnya, peneliti melakukan try out pada skala mindfulness dan

skala self-silencing (short form) dalam bahasa Indonesia pada subjek yang

memiliki karakteristik yang sama dengan subjek penelitian yaitu remaja.

Setelah dilakukan try out, ada beberapa item yang sulit untuk dipahami.

Kemudian, peneliti berdiskusi dengan dosen pembimbing untuk merubah

pernyataan pada item tersebut tanpa mengubah maknanya.

2. Persiapan Materi Penelitian

Penelitian memakai empat metode Mindfulness Training yakni

Meditasi Mindfulness, Body Scan Meditation, Self Compassion

Meditation, dan Metode Sedona. Untuk mendapatkan keempat metode

tersebut, peneliti melakukan pilot study terhadap modul eksperimen yang

akan digunakan sebagai alat eksperimen. Modul yang digunakan dalam

eksperimen meliputi empat metode yang telah disebutkan diatas. Modul

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

38

eksperimen sebelum berikan dalam pilot study, peneliti melakukan

profesional judgement terlebih dahulu kepada praktisi mindfulness dan

dosen pembimbing skripsi.

3. Persiapan Alat Penelitian

Alat yang dipakai dalam penelitian ini adalah mp3 player,

stopwatch, LCD, Proyektor, recorder dan kamera DSLR untuk

dokumentasi peneliti. Untuk menguji kualitas alat-alat yang digunakan,

peneliti memakainya pada saat pilot study yang dilaksanakan 17, 24, 31

Maret, dan 7 Mei 2016. Menurut beberapa subjek pilot study, mereka

sudah merasa nyaman dengan alat-alat yang dipakai sehingga harapannya

ialah eksperimen dapat berjalan dengan lancar.

B. Pelaksanaan Penelitian

Penelitian dilaksanakan empat kali selama empat minggu, yakni

pada tanggal 20 April, 27 April, 4 Mei, & 11 Mei 2016 di Ruang

Observasi, Fakultas Psikologi, Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta,

mulai pukul 08.00 – 10.00. Penelitian yang dilaksanakan empat kali

selama empat minggu ini dan selalu diikuti oleh 16 subjek kelompok

eksperimen yang telah dipilih berdasarkan hasil pre test mereka.

Pelaksanaan penelitian menggunakan fasilitator Mindfulness Training

yakni peneliti sendiri yang menjadi fasilitator, didampingi co-fasilitator

yang merupakan praktisi mindfulness, tiga observer yang merupakan

mahasiswi Fakultas Psikologi dan praktisi mindfulness.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

39

Penelitian ini juga memberi Pekerjaan Rumah (PR) kepada subjek

sebagai berikut:

a. Subjek melatih kembali setiap hari di rumah Mindfulness Training yang

diperoleh setiap minggunya.

b. Subjek mengisi Jurnal Harian Peserta.

Peneliti mengontrol subjek di luar pertemuan Mindfulness Training

dengan cara sebagai berikut :

a. Mengingatkan setiap subjek untuk hadir disetiap pertemuan dan

mengerjakan PR melalui media sosial seperti SMS, WhatsApp, dan

Line.

b. Mengadakan pertemuan personal pada setiap subjek yang bertujuan

untuk melihat perkembangan setiap peserta Mindfulness Training.

Pelaksanaan penelitian pada hari pertama berjalan cukup lancar

dan tidak terdapat kendala yang berarti. Pada hari kedua muncul sedikit

gangguan. Hal ini dikarenakan terdapat subjek yang datang terlambat lima

menit dari jam dimulainya training. Peneliti menetapkan peraturan pada

subjek untuk datang tidak terlambat agar tidak mengganggu proses yang

sedang sedang berlangsung. Pada hari ketiga, tidak ada kendala yang berarti

sehingga berjalan cukup lancar. Sedangkan di hari terakhir, ada masalah di

bagian alat penelitian yang sudah disiapkan, yakni Proyektor yang peneliti

pinjam dari Laboratorium Fakultas Psikologi bermasalah sehingga peneliti

mengalami kesulitan dalam mempresentasikan metode keempat dalam

training yang dilaksanakan. Setelah empat minggu training dilakukan, ke-

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

40

Kolmogorov-Smirnov

a

Shapiro-Wilk

Statistic

Df

Sig.

Statistic

df

Sig.

SCORE_1_KIMS

,186

16

,143

,850

16

,014

16 subjek diberikan post test untuk melihat pengaruh Mindfulness Training

pada subjek yang sudah dipilih baik kelompok kontrol maupun kelompok

eksperimen.

C. Hasil Penelitian

Dalam penelitian ini, terjadi penurunan self silencing pada

kelompok eksperimen dan peningkatan self silencing pada kelompok

kontrol (Lihat Tabel. 10 pada lampiran). Berikut adalah proses dan

prosedur penelitian untuk kelompok eksperimen:

1. Uji Normalitas

Uji normalitas dilakukan dengan bantuan program SPSS for

Windows versi 22.0 dengan One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test.

Gambar. 7

Scater Plot Skor KIMS Pre Test (terlampir)

Tabel 11.

One Sample Kolmogorov-Smirnov pada Pre Test Skala KIMS

Tests of Normality

a. Lilliefors Significance Correction

Nilai Sig (0,014) < (0,05), maka data pada kelompok

eksperimen yang akan diberikan Mindfulness Training, pada saat

pre test, sesuai dengan model tidak terdistribusi normal.

Gambar. 8

Scater Plot Skor KIMS Post Test (terlampir)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

41

Kolmogorov-Smirnov

a

Shapiro-Wilk

Statistic

Df

Sig.

Statistic

df

Sig.

SCORE_1_STSS

,170

16 ,200*

,824

16

,006

Tabel. 12

One-Sample Kolmogorov-Smirnov pada Post Test Skala KIMS

Tests of Normality

Kolmogorov-Smirnova

Shapiro-Wilk

Statistic Df Sig. Statistic Df Sig.

SCORE_KIMS ,169 16 ,200* ,966 16 ,765

*. This is a lower bound of the true significance.

a. Lilliefors Significance Correction

Nilai Sig (0,765) > (0,05), maka mindfulness pada data

kelompok eksperimen mengalami perubahan setelah diberikan

Mindfulness Training dan sesuai dengan model distribusi normal.

Gambar. 9

Scater Plot Skor STSS Pre Test (terlampir)

Tabel. 13

One-Sample Kolmogorov-Smirnov pada Pre Test Skala STSS

Tests of Normality

*. This is a lower bound of the true significance.

a. Lilliefors Significance Correction

Nilai Sig (0,006) < (0,05), maka data pada kelompok

eksperimen terhadap self silencing-nya, pada saat pre test, sesuai

dengan model tidak terdistribusi normal.

Gambar. 10

Scater Plot Skor STSS Post Test (terlampir)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

42

Tabel. 14

One-Sample Kolmogorov-Smirnov pada Post Test Skala STSS

Tests of Normality

Kolmogorov-Smirnova

Shapiro-Wilk

Statistic Df Sig. Statistic Df Sig.

SCORE_STSS ,156 16 ,200* ,920 16 ,171

*. This is a lower bound of the true significance.

a. Lilliefors Significance Correction

Nilai Sig (0,171) > (0,005), maka data pada kelompok

eksperimen terhadap self silencingnya mengalami perubahan

setelah diberikan Mindfulness Training dan sesuai dengan model

distribusi normal.

Langkah selanjutnya adalah uji beda dengan ANOVA,

karena data berskala ordinal dan jumlah subjek eksperimen hanya

enam belas.

2. Uji Homogenitas

Uji homogenitas adalah uji yang digunakan untuk

mengetahui apakah beberapa varian populasi adalah sama atau

tidak. Uji ini dillakukan sebagai prasyarat dalam analisis independet

sample t test dan ANOVA atau bagi peneliti yang menggunakan

lebih dari satu kelompok sampel yang pada umumnya dipakai untuk

membuktikan hipotesis komparatif.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

43

Tabel. 15

Uji Homogenitas data KIMS dengan One-Way Anova

Test of Homogeneity of Variances

kims_score

Levene Statistic df1 df2 Sig.

,595 1 30 ,447

Dari data di atas, terlihat bahwa signifikansi sebesar Sig

0,447 > 0,05. maka data memiliki varians yang sama.

ANOVA

kims_score

Sum of Squares

Df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups Within Groups

Total

236,531

4048,687

4285,219

1

30

31

236,531

134,956

1,753 ,196

Diketahui bahwa F hitung sebesar 1,753 dan F tabel sebesar

4,18, maka F tabel > F hitung, dan Sig 0,196 > 0,05 sehingga Ho

diterima, yaitu rata-rata pengaruh Mindfulness Training pada

mindfulness remaja akhir perempuan adalah sama. Dengan kata

lain, Mindfulness Training tidak terlalu memberikan efek yang

berarti pada peningkatan atau perubahan kemampuan mindfulness

remaja akhir perempuan.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

44

Levene Statistic

df1

df2

Sig.

,844

1

30

,366

Sum of Squares

Df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

Within Groups

Total

913,781

5617,188

6530,969

1

30

31

913,781

187,240

4,880

,035

Tabel. 16

Uji Homogenitas data STSS dengan One-Way Anova

stss_score

Test of Homogeneity of Variances

Dari data di atas, terlihat bahwa signifikansi sebesar Sig

0,366 > 0,05. maka data memiliki varians yang sama.

Tabel. 17

Uji Homogenitas data STSS dengan One-Way Anova

stss_score

ANOVA

Diketahui bahwa F hitung sebesar 4,880 dan F tabel sebesar

4,18, maka F hitung > F tabel, dan Sig 0,035 > 0,05 sehingga Ho

ditolak. Dengan demikian data kelompok eksperimen mindfulness

remaja akhir perempuan adalah tidak homogen.

3. Uji Hipotesis

Karena data bertipe Ordinal dan tidak homogen maka

hipotesis di uji secara non parametrik yaitu dengan Uji Wilcoxon.

Uji Wilcoxon dilakukan dengan bantuan program SPSS for

Windows.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

45

Tabel 18. Wilcoxon Signed Ranks Test

Test Statisticsa

SCORE_2_KIMS -

SCORE_1_KIMS

SCORE_2_STSS -

SCORE_1_STSS

Z

Asymp. Sig. (2-tailed)

-1,787b

,074

-3,520c

,000

a. Wilcoxon Signed Ranks Test

b. Based on negative ranks.

c. Based on positive ranks.

Tabel diatas menunjukkan nilai Z hitung > Z tabel, masing-

masing sebesar 1,787 > 1,645 (KIMS) dan 3,520 > 1,645 (STSS).

Dengan demikian Ho ditolak dan hipotesis penelitian diterima.

D. Pembahasan

Hasil penelitian memperlihatkan bahwa Mindfulness Training

berpengaruh pada remaja akhir perempuan yang mengalami self silencing.

Dengan demikian, penelitian tentang mindfulness ini mendukung gagasan

bahwa terjadi peningkatan perhatian, kesadaran, dan penerimaan melalui

praktek meditasi dikaitkan dengan rendahnya tekanan psikologis termasuk

kecemasan, depresi, kemarahan, dan khawatir berkurang, (lih Baer, 2003;

Brown, Ryan, & Creswell, 2007; Greeson & Brantley, 2008; Grossman,

Niemann, Schmidt, & Walach, 2004).

Selain itu, penelitian ini melalui empat minggu pelaksanaan

Mindfulness Training mendukung Jain (2007) yang menjelaskan bahwa

Mindfulness Training yang dilakukan pada siswa selama empat minggu

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

46

mengurangi tekanan, menurunkan ruminasi, dan proses kognitif yang

berhubungan dengan depresi dan gangguan suasana hati lainnya.

Data subjek yang dikategorikan menjadi: (1) Subjek dengan Skor

KIMS naik dan Skor STSS turun, (2) Subjek dengan Skor KIMS turun dan

Skor STSS turun, (3) Subjek dengan Skor KIMS naik dan Skor STSS naik.

Pada kategori (2) dan (3) ditemukan keanehan bahwa Skor KIMS turun

(Kategori 2) dan Skor STSS naik (Kategori 3). Keanehan tersebut dapat

disebabkan oleh hal-hal sebagai berikut:

1. Faktor Eksternal

Faktor Eksternal adalah faktor yang berasal dari luar subjek. Dalam

hal ini faktor eksternalnya adalah sebagai berikut:

a. Kurang lamanya waktu untuk setiap pertemuan Mindfulness Training ,

jika waktu yang diberikan lebih lama, peneliti lebih memahami

pengalaman subjek terhadap Mindfulness Training yang diberikan.

b. Waktu untuk latihan mandiri ditempat masing-masing yang terhambat

oleh kesibukan tugas-tugas kuliah dan kegiatan kampus.

c. Lingkungan tempat tinggal subjek yang kurang kondusif dan supportif.

2. Faktor Internal

Fakta lain yang ditemukan saat proses penelitian dan termasuk

dalam faktor internal adalah hambatan dalam diri subjek untuk melatih

secara mandiri di rumah menggunakan voice note yang diberikan.

Hambatan yang dimaksud adalah rasa malas dan padatnya aktivitas

selama satu hari sehingga lupa untuk melatih secara mandiri.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

BAB V

PENUTUP

Bab penutup menyajikan kesimpulan, keterbatasan penelitian, dan saran.

A. Kesimpulan

Hasil penelitian memperlihatkan bahwa Mindfulness Training

meningkatkan mindfulness dan menurunkan self silencing pada remaja

akhir perempuan.

B. Keterbatasan Penelitian

Penelitian sulit menemukan waktu yang sungguh cukup untuk

melakukan Mindfulness Training terhadap subjek. Hal ini disebabkan

jadwal perkuliahan subjek yang semuanya duduk di semester II hanya

memiliki waktu pada hari Rabu pukul 08.00 – 10.00.

C. Saran

Peneliti selanjutnya disarankan menjadwalkan penelitian tidak

pada saat hari-hari perkuliahan agar tidak ada gangguan yang berarti dari

jam perkuliahan (jika subjek merupakan mahasiswa/i).

47

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

48

DAFTAR PUSTAKA

Armer, Jane. M,. & Bob. R. Stewart. (2011). Effect of Mindfulness-Based Stress

Reduction (MBSR) on Health Among Breast Cancer Survivors. Western

Jurnal of Nursing Research 33(8) 996-1016.

Baer, Ruth. A,. (2003). Mindfulness Training as A Clinical Intervention: A

Conceptual and Empirical Review. Clinical Psychology Science Practice

10:125-43. Vol. 10. No. 2, Summer 2003.

Baer, Ruth. A., Gregory. T. Smith., & Kristin. B. Allen. (2004). Assessment of

Mindfulness by Self-Report The Kentucky Inventory of Mindfulness Skills.

Assessment, Vol. 11. No. 3. September 2004 : 191-206.

Baer, Ruth. A., Gregory. T. Smith., & Kristin.B. Allen. Kentucky Inventory of

Mindfulness Skills (KIMS). Revised date (4 October 2006).

Baum, Corrina., Willem Kuyken., Martis Bohus., Thomas Heidenreich., Johannes

Michalak., & Regina Steil. (2010). The Psychometric Properties of The

Kentucky Inventory of Mindfulness Skills in Clinical Populations.

Assessment 17 (2) 220-229.

Bruce, Anne., & Betty Davies. (2005). Mindfulness in Hospice Care: Practicing

Meditation-in-Action. Qualitative Health Research, Vol. 15. No. 10,

Desember 2005; 1329-1344.

Burrows, Leigh. (2015). Inner Alchemy Transforming Dillemas in Education

Through Mindfulness. Journal of Transformative Education 2015, Vol 13

(2) 127-139.

Christopher, John Chambers. (2006). Teaching Self-Care Through Mindfulness

Practices: The Application of Yoga, Meditation, and Qigoing to Counselor

Training. Journal of Humanistic Psychology, Vol. 46, No. 4, October 2006.

494-509.

Cramer, Kenneth. M., Melanie. D. Gallant., & Michelle. W. Langlois. (2005) Self

Silencing and Depression in Women and Men: Comparative Structural

Equation Models. Personality and Individual Differences Journal 39 581-

592.

Cresswell, J. David., & Emily. K. Lindsay. (2014). How Does Mindfulness Training

Affect Health? A Mindfulness Stress Buffering Account. Current

Directions in Psychological Science 2014, Vol. 23 (6) 401-407.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

49

de Lisle, Steven. M., Nicki. A. Dowling., & J. Sabura Allen. (2011). Mindfulness

Based Cognitive Therapy for Problem Gambling. Clinical Case Studies

10(03) 210-228.

de Zoysa, Piyanjali. (2011). The Use of Buddhist Mindfulness Meditation in

Psychotherapy: A Case Report from Srilanka. Transcultural Psychiatry 48

(5) 675-683.

Disorder Samples: Assessment 17 (2) 197-205.

Galantino, Mary Lou., Michael. Baime., Maureen. Maguire., Philippe. O. Szapary., &

John. T. Farrar. (2005). Short Communication: Association of

Psychologycal and Physiological Measures of Stress in Health-Care

Professionals During an 8-Week Meditation Program: Mindfulness in

Practice. Stress and Health 21 Mindfulness: 255-261 (2005).

Gaylord, Susan. A., Olafur. S. Palsson., Eric. L. Garland., Keturah. R. Faurot.,

Rebecca. S. Coble., J. Douglas Mann., William Frey., Karyn Lenlek., &

William. E. Whitehead. (2011). Mindfulness Training Reduces the Seventy

of Irritable Bowel Syndrome in Women: Results of a Randomized

Controlled Trial. The American Journal of Gastroenterology Vol. 106.

2011; 106:1678-188. Virus Prevention in Injecting Drug Use.” Drugs:

Education, Prevention, and Policy. August (2010); 17 (4): 431-442.

Germer, Chrishtoper. K. (2009). The Mindful Path to Self-Compassion. New York:

Guildford Press.

Grant, Therese. M., Dana. C. Jack., Annete. L. Fitzpatrick., & Cara. C. Ernest. (2009).

Carrying the burdens of Poverty, Parenting Addiction: Depression

Symptoms and Self Silencing Among Etnically Diverse Women.

Community Mental Health: Original Paper.

Gross, Cyntia. R., Mary. Jo. Kreitzer., Maryanne. Reilly-Spong., Nicole. Y. Winbush,

E. Katherine Schomaker., & William. Thomas. (2009). Mindfulness

Meditation Training to Reduce Symptom Distress in Transplant Patients:

Rationale, Design, and Experience with Recyled Waitlist. Clinical Trials

2009; 6:79-89.

Greeson, Jeffrey. M. (2009). Mindfulness Research Update: (2008). Complementary

Health Practice Review Vol. 14 No. 1, January 2009; 10-18.

Hambrook, Daud., Anna Oldershaw., Katharine Rimes., Ulrike Schmidt., Kate

Tchanturia., Janet Treasure., Selwyn Richards., & Trudie Chalder. (2011).

Emotional Expression, Self Silencing, and Distress Tolerance in Anorexia

Nervosa and Chronic Fatigue Syndrome. British Journal of Clinical

Psychology (2011) 50, 310-325.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

50

Hannah Pancoe., & Carla Berkowitz. (2014). Mindfulness Meditation to Promote

Wellness and Manage Chronic Disease: A Systematic Review and Meta

analysis of Mindfulness Based Randomized Controlled Trials Relevant to

Lifestyle Medicine. American Journal of Lifestyle Medicine Vol. 9 No. 3.

Harper, Sarah. K., Thomas. L. Webb., & Kelly Rayner. (2013). The Effectiveness

Mindfulness Based Intervention for Supporting People with Intellectual

Disabilities : A Narrative Review. Behavior Modification 37 (3) 431-453.

Hofling, VolkmarHauge, Christian Riise., Jens Peter F. Bonde, Alice Rasmussan, and

Sine Skoubjerg. (2012). Mindfulness-Based Cognitive Therapy for

Multiple Chemical Sensitivity: A Study Protocal for a Randomized

Controlled Trial. Biomed Central Journal 2012, 13-179.

Holzel, Britta. K., Sara. W. Lazar., Tim Gard., Zev. Schuman-Olivier., David. R.

Vago., & Ulrich Ott. (2011). How Does Mindfulness Meditation Work?

Proposing Mechanisms of Action Form A Conceptual and Neural

Perspective. Perspective on Psychological Science 6(6) 537-559.

Hunt, Geoffrey. (2004). A Sense of Life: The Future of Industrial Style Health Care.

Nursing Ethics 2004 (11)2.

Jack, Dana Crowley., & Diana Bill. (1992). The Silencing the Self Scale: Schemas of

Intimacy Associated with Depression in Women. Psychology of Women

Quarterly, 16 (1992), 97-106.

Kashdan Todd. B., & Jonathan Rottenberg. 2010. Psychological Flexibillity as a

Fundamental Aspect of Health. Clinical Psychology Review 30 (2010) 865-

878.

Kearney, DJ., K. Mc. Dermolt, M. Mashrez, T.L. Simpson. (2011). Association of

Participation in a Mindfulness Programme with Bowel Symptoms

Gastrointestinal Symptom-Specific Anxiety and Quality of Life. Aliment

Pharmacology and Therapeutic 2011:34:363373.

Keune, Philipp. M., Vladimir Bostanov., Boris Kotchowbey., Martin Hautzinger..

(2012). Mindfulness versus Rumination and Behavioral Inhibition: A

Perspective from research on frontal brain asymetry. Personality and

Individual Differences 53 (2012)323-328.

Langer, Ellen. J., & Mihnea Moldoveanu. (2000). The Construct of Mindfulness.

Journal of Social Issues, Vol. 56 No.1. 2000, pp 1-9.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

51

Lea, Jennifer., Louisa Cadman., & Chris Philo. 2015. Changing the Habits of A

Lifetime? Mindfulness Meditation and Habitual Geographies. Cultural

Geographies 2015, Vol. 22 (1) 49-65.

Lubis, Lumongga. N. 2009. Depresi: Tinjauan Psikologis. Jakarta: Kencana Prenada

Media Grup.

Lucke, Adam., & Bryan Gibson. 2015. Mindfulness Meditation Reduces Implicit Age

and Race Bias: The Role of Reduced Automaticity of Responding. Social

Psychological and Personality Science 2015 Vol.6 (3) 284-291.

Masuda, Akihido., Steven. C. Hayes., Lindsay B. Fletcher., Paul J. Seignourel.,

Kara Bunting., Scott A. Herbst., Michael P. Twohig., & Jason Lillis.

(2007). Impact of Acceptance and Commitment Therapy versus Education

on Stigma toward People with Psychological Disorders. Behaviour

Research and Therapy 45 (2007) 2764-2772

Matlin, Margareth. N. (2012). The Psychology of Women. USA: Wadsworth.

Mindfulness to Develop Health Education Strategies for Blood Borne.,

Gunnar Stroble, Johannes Michalak, and Thomas Heidenreich. 2011. A

Short Version of The Kentucky Inventory of Mindfulness Skills. Journal of

Clinical Psychology, Vol. 67 (0) 1-7 (2011).

Mitchell, John. T., Elizabeth. M. McIntyre., Joseph. S. English., Michelle. F. Dennis.,

Jean. C. Beckham., & Scott. H. Kollins. (2013). A Pilot Trial of

Mindfulness Meditation Training for ADHD in Adulthood: Impact on Core

Symptoms, Executive Functioning and Emotion Dysregulation. Journal of

Attention Disorders. 2013. 201X. Vol. XX(X) 1-16.

Naranjo, Jose Raul., & Stefan Schmidt. (2012). Is it me or not me? Modulation of

Perceptualmotor Awareness and Visuomotor Performance by Mindfulness

Meditation. Biomed Neuroscience Central Journal 2012, 13:179.

Nevid, Jeffrey. S., Spenser. A. Rathus., & Beverly Greene. (2002). Psikologi

Abnormal (terjemahan) 5th

Ed. Jakarta: Erlangga.

Ott, Mary Jane., Rebecca. L. Norris., Susan. M. Bauer-Wu. (2006). Mindfulness

Meditation for Oncology Patients: A Discussion and Critical Review.

Integrative Cancer Therapies 5(2);2006, pp 98-108.

Purser, Ronald. E., & Joseph Milillo. (2015). Mindfulness Revisited: A Buddhist-

Based Conseptualitation. Journal of Management Inquiry 2015, Vol. 24 (1)

3-24

Sharf, Robert. H., (2014). Is Mindfulness Buddhist? (and what it matters?).

Transcultural Psychiatry 0(0) 1-15.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

52

Sharma, Manoj., & Sarah. E. Rush. (2014). Mindfulness-Based Stress Reduction as

A Stress Management Intervention for Healthy Individuals: A Systematic

Review. Journal of Evidence-Based Complementary & Alternative

Medicine.

Singh, Nurbhay. N., Giulio. E. Lancioni., Alan. S.W. Winton., Angela. D. Adkins,

Robert. G. Wohler., Mohamed Sabaawi., & Judy Singh. (2007). Individuals

with Mental Illness can Control Their Aggresive Behavior Through

Mindfulness Training. Behavior Modification Vol. 31. No. 3, May 2007;

313-328.

Stahl, Bob., & Elisha Goldstein. (2009). AMindfulness-Based Stress Reduction

Workbook. Oakland: New Harbinger Publication.

Soons, Ilse., Andre Browers., & Welko Tomic. (2010). An Experimental Study of

The Psychological Impact of a Mindfulness Based Stress Reduction

Program on Highly Sensitive Person. Europe’s Journal of Psychology

4/2010, pp. 148-169.

Tusaie, Kathleen., & Kelly Edds. (2009).Understanding and Integrating Mindfulness

Into Psychiatric Mental Health Nursing Practice. Archives of Psychiatric

Nursing Vol.23. No. 5 (October) 2009 pp 359-365.2014, Vol. 19(4) 271-

286.

Vallejo, Zayda., & Hortensia Amaro. (2009). Adaptation of Mindfulness Based Stress

Reduction Program for Addiction Relapse Prevention. The Humanistic

Pschologist, 37:192-206.

Vujanovic, Anka. A., Marcel. O. Bonn-Miller., Amit Bernstein., Laura. G. Mc. Kee.,

& Michael. J. Zvolensky. (2010).Incremental Validity of Mindfulness

Skills in Relation to Emotinal Psyregulation Among a Young Adult

Community Sample. Cognitive Behaviour Therapy Vol. 39 No. 3, pp. 203-

213, 2010.

Woods-Giscombe, Cheryl. L., & Susan. A. Gaylord. (2014). The Culture Relevance

of Mindfulness Meditation as A Health Intervention for Africans

Americans: Implication for Reducing Stress-Related Health Disparities.

Journal of Holistic Nursing, American Holistic Nurses Association, Vol. 32 No. 3, September 2014; 147-160.

Zylowska, Lidia., Deborah. L. Ackerman., May. H. Yang., Julie. L. Futrell., Nancy.

L. Harton., T. Sigi Hale., Caroly Pataki., & Susan. L. Smalley. (2008).

Mindfulness Meditation Training in Adults and Adolescents with ADHD,

A Feasibility Study. Journal of Attention Dissorders, Vol. 11, No. 6, May

2008, 737-746.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

54

Kolmogorov-Smirnov

a

Shapiro-Wilk

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

skor_kims_1

,195

7 ,200*

,947

7

,703

Lampiran A.

Tabel Uji Normalitas Skor KIMS Pre Test (Pilot Study)

Tests of Normality

*. This is a lower bound of the true significance.

a. Lilliefors Significance Correction

Lampiran B.

Scater Plot Skor KIMS Pre Test (Pilot Study)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

55

Kolmogorov-Smirnov

a

Shapiro-Wilk

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

skor_kims_2

,265

7

,146

,867

7

,175

Lampiran C.

Tabel Uji Normalitas Skor KIMS Post Test (Pilot Study)

Tests of Normality

a. Lilliefors Significance Correction

Lampiran D.

Scater Plot Skor KIMS Post Test (Pilot Study)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

56

Kolmogorov-Smirnov

a

Shapiro-Wilk

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

skor_stss_1

,265

7

,146

,863

7

,160

Lampiran E.

Tabel Uji Normalitas Skor STSS Pre Test (Pilot Study)

Tests of Normality

a. Lilliefors Significance Correction

Lampiran F.

Scater Plot Skor STSS Pre Test (Pilot Study)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

57

Kolmogorov-Smirnov

a

Shapiro-Wilk

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

skor_stss_2

,202

7 ,200*

,872

7

,195

Lampiran G.

Tabel Uji Normalitas Skor KIMS Post Test (Pilot Study)

Tests of Normality

*. This is a lower bound of the true significance.

a. Lilliefors Significance Correction

Lampiran H.

Scater Plot Skor STSS Post Test (Pilot Study)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

58

Levene Statistic

df1

df2

Sig.

,338

1

12

,572

Sum of Squares

df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

Within Groups

Total

37,786

230,571

268,357

1

12

13

37,786

19,214

1,967

,186

Levene Statistic

df1

df2

Sig.

,015

1

12

,905

Sum of Squares

df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

Within Groups

Total

41,143

2514,571

2555,714

1

12

13

41,143

209,548

,196

,666

Lampiran I.

Uji Homogenitas Varians Skala KIMS (Pilot Study)

Test of Homogeneity of Variances

skor_KIMS

Lampiran J.

Uji Homogenitas data KIMS dengan One Way Anova

ANOVA

skor_KIMS

Lampiran K.

Uji Homogenitas Varians Skala STSS

Test of Homogeneity of Variances

skor_STSS

Lampiran L.

Uji Homogenitas data STSS dengan One Way Anova.

skor_STSS

ANOVA

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

59

skor_kims_2 -

skor_kims_1

skor_stss_2 -

skor_stss_1

Z

Asymp. Sig. (2-tailed)

-2,375b

,018

-2,388c

,017

Lampiran M. Wilcoxon Signed Ranks Test

Test Statistics

a

a. Wilcoxon Signed Ranks Test

b. Based on negative ranks.

c. Based on positive ranks.

Lampiran. N

Scater Plot Skor KIMS Pre Test

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

60

Lampiran. O

Scater Plot Skor KIMS Post Test

Lampiran. P

Scater Plot Skor STSS Pre Test

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

61

Lampiran Q.

Scater Plot Skor STSS Post Test

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

62

Lampiran. R

A. Kisi-kisi Skala Kentucky Inventory Mindfulness Skills (KIMS)

No.

Aspek

Nomor Item

Jumlah

Item

1

Observasi 1, 5, 9, 13, 17, 21, 25, 29, 30,

33, 37, 39

12

2 Deskripsi 2, 6, 10, 14R, 18R, 22R, 26,34 8

3

Bertindak dengan penuh

kesadaran

3R, 7, 11R, 15, 19. 23R, 27R,

31R, 35R, 38

10

4

Menerima tanpa

penilaian

4R, 8R, 12R, 16R, 20R, 24R,

28R, 32R, 36R

9

Jumlah Item 39

B. Kisi-kisi Silencing The Self Scale (STSS)

No.

Aspek

Nomor Item

Jumlah

Item

1

Externalized Self

Perception

6, 7, 23, 27, 28, 31 6

2 Care as Self Sacrifice 1R, 3, 4, 9, 10, 11R, 12, 22, 29 9

3

Silencing The Self 2, 8R, 14, 15R, 18, 20, 24,

26,30

9

4 Divided Self 5, 13, 16, 17, 19, 21R, 25 7

Jumlah Item 31

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

63

Lampiran. S

Skala Pengukuran dengan paper and pencil

ANGKET

Diri dan Relasi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

64

Penjelasan dan Pernyataan Kesediaan

Teman-teman,

Perkenankan saya memperkenalkan diri dulu ya…

Saya yang bernama Claudia Rosari Dewi (NIM: 129114139)

adalah mahasiswi dari Fakultas Psikologi Universitas Sanata

Dharma. Saat ini, saya sedang membuat penelitian guna

menyelesaikan tugas akhir (skripsi) saya yang berjudul Pengaruh

Mindfulness Training pada Remaja Akhir Perempuan yang

Mengalami Self Silencing.

Mindfulness (kesadaran diri penuh “here and now”) adalah

regulasi diri manusia yang mengarahkan manusia untuk memiliki

fokus perhatian pada peristiwa dan pengalaman yang terjadi pada

dirinya saat ini dan menerima pengalaman tersebut dengan

apapun konsekuensi dari pengalaman tersebut. Pendekatan

mindfulness menekankan pada pengolahan perhatian, kesadaran,

dan penerimaan memberikan banyak dampak positif bagi tiap

individu.

Self Silencing (membungkam diri) merupakan proses kognitif

yang terjadi ketika seseorang individu melakukan interaksi

terhadap pasangannya (dalam hal ini remaja akhir perempuan).

Proses kognitif ini merupakan sebuah proses aktif untuk tidak

mengungkapkan apa yang dipikirkan dan apa yang dirasakan.

Perilaku membungkam diri menempatkan orang lain

(pasangannya) menjadi kebutuhan yang pertama bagi dirinya,

menyensor dan menekan emosi asli dan menilai diri mereka

sendiri dengan standar yang ditetapkan oleh pihak luar atau orang

lain. Dengan demikian, penolakan dan perilaku membungkam diri

sendiri berakhir pada kehilangan diri dan kerugian ini membuat

rentang terjadinya depresi pada perempuan yang berkaitan dengan

rendahnya mindfulness yang dimiliki.

Hal ini kemudian akan menunjukkan bagaimana relasi

teman-teman terhadap pasangan dan melihat kecenderungan

untuk berperilaku self silencing. Hal ini juga memungkinan

teman-teman akan menimbulkan kembali perasaan sedih ataupun

perasaan-perasaan yang tidak membuat nyaman yang berkaitan

dengan pengalaman masa lalu teman-teman yang tidak

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

65

menyenangkan. Walaupun demikian, perlu teman-teman ketahui

bahwa penelitian ini dapat memberikan alternatif cara bagi teman-

teman untuk dapat lebih menyadari diri secara penuh karena

setiap saat dapat melatih kesadaran akan diri sendiri, menyadari

pikiran dan perasaannya, dari waktu-ke waktu, baik yang

menyenangkan maupun tidak menyenangkan.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh

Mindfulness Training dengan meningkatnya mindfulness terhadap

menurunnya self silencing pada remaja akhir perempuan. Dari

penelitian ini, saya juga ingin lebih memahami dinamika

pengalaman remaja perempuan seperti kalian semua: pikiran,

perasaan, dan relasi kalian dengan pasangan. Untuk itu saya ingin

meminta teman-teman untuk mengisi angket yang telah saya

siapkan ini. Jika teman-teman mengisi angket ini, maka teman-

teman memberikan sumbangsih pada pemahaman tentang remaja

akhir perempuan dewasa ini.

Proses penelitian ini menggunakan prosedur pengisian

angket diri dan relasi, kemudian jika dari angket ini didapati

partisipan yang memiliki skor self silencing tinggi dan skor

mindfulness yang rendah, maka akan dihubungi kembali dan

selanjutnya akan menjadi subjek eksperimen untuk diberikan

Mindfulness Training. Hal ini kemudian akan menunjukkan

bagaimana relasi teman-teman terhadap pasangan dan melihat

kecenderungan untuk berperilaku self silencing. Hal ini juga

memungkinkan teman-teman akan menimbulkan kembali

perasaan sedih ataupun perasaan-perasaan yang tidak membuat

nyaman yang berkaitan dengan pengalaman masa lalu teman-

teman yang tidak menyenangkan.

Walaupun demikian, perlu teman-teman ketahui bahwa

penelitian ini dapat memberikan alternatif cara bagi teman-teman

untuk dapat lebih menyadari diri secara penuh karena setiap saat

dapat melatih kesadaran akan diri sendiri, menyadari pikiran dan

perasaannya, dari waktu ke waktu, baik yang menyenangkan

maupun tidak menyenangkan.

Informasi yang teman-teman berikan menjadi informasi yang

berharga apabila teman-teman memberikan jawaban yang jujur,

spontan, dan apa adanya. Tidak ada jawaban yang benar atau

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

66

salah, jawaban yang tepat adalah jawaban yang paling sesuai

dengan keadaan diri teman-teman. Saya sangat memahami bahwa

informasi yang teman-teman berikan mungkin bersifat pribadi dan

sangat privasi, oleh karena itu saya akan menjaga kerahasiaan

jawaban teman-teman. Identitas pribadi sebagai partisipan akan

dirahasiakan dan semua informasi yang diberikan hanya

digunakan untuk penelitian ini. Teman-teman berhak untuk ikut

atau tidak ikut berpartisipasi tanpa ada sanksi atau konsekuensi

buruk dikemudian hari. Bila ada hal yang kurang dipahami,

teman-teman dapat bertanya langsung kepada peneliti. Jika

teman-teman bersedia, silahkan menandatangani lembar

persetujuan ini sebagai bukti kesukarelaan teman-teman.

Saya akan sangat berterima kasih jika teman-teman mau

menjawab semua pertanyaan yang ada sesuai dengan diri teman-

teman. Tapi, jika ada pertanyaan yang tidak ingin dijawab, kalian

boleh melewatkan pertanyaan tersebut.

Jika teman-teman sudah jelas dengan penjelasan ini, dan

bersedia mengisi angket, silakan teman-teman mengisi kolom

identitas dibawah ini dan memberikan tanda tangan sebagai tanda

persetujuan bahwa kalian bersedia mengisi angket ini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

67

IDENTITAS DIRI

Nama :

NIM :

Jenis Kelamin :

Usia :

Suku Bangsa :

Pendidikan :

No. HP yang bisa dihubungi :

Saya telah membaca dan memahami penjelasan tentang pengisian

angket ini, dan saya bersedia mengisi angket ini.

Yogyakarta, Maret 2016

(

)

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

68

BAGIAN 1

Bacalah setiap pernyataan dengan seksama. Seberapa sering kamu

mengalami hal-hal di bawah ini?

Pilih dan berilah tanda silang (X) pada kolom yang paling sesuai

dengan dirimu.

No.

Pernyataan Tidak

Pernah

Jarang Kadang-

Kadang

Sering Sangat

Sering

1.

Aku menyadari

perubahan pada

tubuhku, seperti nafasku

melambat atau menjadi

lebih cepat.

2.

Aku mampu memilih

kata-kata yang tepat

untuk menggambarkan

perasaanku.

3.

Ketika mengerjakan

sesuatu, pikiranku

melayang-layang dan

perhatianku mudah

terpecah.

4.

Aku mengkritik diriku

sendiri karena memiliki

berbagai perasaan yang

tidak masuk akal dan

tidak pantas.

5.

Aku memperhatikan

apakah otot-ototku

menegang atau

mengendur.

6.

Aku mudah menjelaskan

keyakinan, pendapat,

atau harapanku dengan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

69

kata-kata.

7.

Ketika aku sedang

mengerjakan sesuatu,

perhatianku terpusat

pada apa yang sedang

aku lakukan, tidak pada

yang lain.

8.

Aku cenderung menilai

apakah anggapanku

benar atau salah.

9.

Ketika sedang berjalan,

aku sungguh-sungguh

menyadari sensasi

gerakan tubuhku.

No.

Pernyataan Tidak

Pernah

Jarang Kadang-

Kadang

Sering Sangat

Sering

10.

Aku pandai dalam

mencari kata-kata untuk

mengungkapkan

persepsiku, misalnya

rasa, bau, atau suara

yang aku tangkap.

11.

Aku mengerjakan sesuatu

secara otomatis tanpa

menyadarinya.

12.

Aku mengatakan pada

diri sendiri bahwa

seharusnya aku tidak

merasakan apa yang

sedang kurasakan.

13.

Ketika sedang mandi, aku

menyadari sensasi air

yang mengenai tubuhku.

14. Sulit bagiku menemukan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

70

kata-kata untuk

menggambarkan apa

yang sedang kupikirkan.

15.

Ketika sedang membaca,

aku memusatkan semua

perhatianku pada apa

yang sedang kubaca.

16.

Aku yakin bahwa

sebagian pikiranku jelek

atau tidak semestinya,

dan seharusnya aku tidak

berpikir seperti itu.

17.

Aku menyadari pengaruh

makanan dan minuman

terhadap pikiran, sensasi

pada tubuh dan

perasaanku.

18.

Aku kesulitan mencari

kata-kata yang tepat

untuk mengungkapkan

apa yang kurasakan.

19.

Ketika sedang

mengerjakan sesuatu,

perhatianku begitu

tertuju pada apa yang

sedang kukerjakan dan

aku tidak memikirkan hal

lain.

No.

Pernyataan Tidak

Pernah

Jarang Kadang-

Kadang

Sering Sangat

Sering

20.

Aku menilai apakah

pikiranku baik atau

buruk.

21. Aku memperhatikan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

71

sensasi panca indra,

seperti angin yang bertiup

di rambutku atau sinar

matahari yang mengenai

wajahku.

22.

Ketika aku merasakan

sesuatu di tubuh, aku

sulit untuk

menggambarkannya

karena aku tidak bisa

menemukan kata-kata

yang tepat.

23.

Aku tidak memperhatikan

apa yang sedang

kulakukan karena aku

melamun, khawatir, atau

perhatianku terpecah.

24.

Aku cenderung menilai

apakah pengalaman-

pengalamanku berharga

atau tidak.

25.

Aku memperhatikan

suara-suara, seperti

suara detik jam, kicauan

burung, atau mobil yang

lewat.

26.

Bahkan ketika

perasaanku sangat

terguncang, aku tetap

dapat mengungkapkan

perasaanku dengan kata-

kata.

27.

Ketika sedang

mengerjakan pekerjaan-

pekerjaan di rumah,

misalnya bersih-bersih

atau mencuci baju, aku

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

72

cenderung melamun atau

memikirkan hal lain.

28.

Aku mengatakan pada

diri sendiri bahwa

seharusnya aku tidak

berpikir seperti ini.

29. Aku menyadari bau dan

aroma-aroma.

30.

Secara sadar aku

mencoba selalu

menyadari perasaanku.

No.

Pernyataan Tidak

Pernah

Jarang Kadang-

Kadang

Sering Sangat

Sering

31.

Aku cenderung

mengerjakan beberapa

hal dalam waktu yang

bersamaan daripada

memusatkan perhatian

pada satu hal di satu

waktu.

32.

Menurutku sebagian

perasaanku jelek atau

tidak pantas dan

seharusnya aku tidak

mempunyai perasaan

seperti itu.

33.

Aku memperhatikan apa

yang tampak dari alam

atau karya seni, seperti warna, bentuk, bentuk permukaan, atau pola

pencahayaan dan bayangan.

34.

Aku cenderung

mengungkapkan berbagai

pengalamanku secara

spontan lewat kata-kata.

35. Ketika sedang

mengerjakan sesuatu,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

73

sebagian pikiranku

disibukkan oleh hal-hal

lain, misalnya apa yang

nanti akan kukerjakan,

atau hal lain yang

sebenarnya lebih ingin

kukerjakan.

36.

Aku tidak menerima

diriku ketika aku

memiliki pikiran yang

tidak masuk akal.

37.

Aku memperhatikan

pengaruh perasaanku

pada pikiran dan

tindakanku.

38.

Aku menjadi sangat fokus

dengan apa yang

kulakukan sehingga

perhatianku terpusat

pada hal itu.

39.

Aku menyadari ketika

perasaanku mulai

berubah.

BAGIAN 2

Bagian ini dikerjakan bagi teman-teman yang sudah pernah

berpacaran atau sedang berpacaran.

Berilah tanda silang (X) pada kolom yang menurutmu paling baik

menggambarkan perasaanmu terhadap setiap pernyataan di

bawah ini.

Jika saat ini kamu tidak sedang menjalin hubungan dekat/

pacaran, silakan menunjukkan bagaimana perasaan dan

perilakumu dalam hubungan dekat/ pacaranmu sebelumnya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

74

No.

Pernyataan

Sangat

Tidak Setuju

Tidak Setuju

Netral

Setuju

Sangat Setuju

1. Aku pikir yang terbaik adalah

mengutamakan diri

sendiri terlebih dahulu karena tidak seorangpun akan

menjagaku.

2. Aku tidak

membicarakan

perasaanku dengan pacar ketika aku tahu hal tersebut

akan menimbulkan perdebatan.

3. Memberi perhatian berarti mendahulukan

kepentingan orang

lain di atas kepentinganku sendiri.

4. Meletakkan kebutuhanku sama

pentingnya dengan kebutuhan orang-

orang yang aku cintai adalah hal yang egois.

5. Aku merasa lebih

sulit menjadi diriku

sendiri saat aku memiliki pacar dibandingkan saat

aku tidak memiliki pacar.

6. Aku terbiasa menilai

diriku berdasarkan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

75

perkiraanku tentang

pandangan orang lain terhadap diriku.

No.

Pernyataan

Sangat

Tidak Setuju

Tidak Setuju

Netral

Setuju

Sangat Setuju

7. Aku merasa tidak puas dengan diriku karena seharusnya

aku mampu melakukan hal-hal

yang diharapkan dapat dilakukan oleh

orang-orang pada umumnya.

8. Saat kebutuhan dan perasaan pacarku

bertentangan dengan kebutuhan dan

perasaanku, aku selalu menyatakan

kebutuhan dan perasaanku dengan jelas.

9. Dalam relasiku dengan pacar,

tanggung jawabku adalah membuatnya bahagia.

10. Perhatian artinya memilih untuk

melakukan apa yang diinginkan pacar,

meskipun aku menginginkan

sesuatu yang berbeda.

11. Supaya aku merasa puas terhadap diriku

sendiri, aku perlu

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

76

merasa mandiri dan

bisa memenuhi kebutuhanku sendiri.

12. Salah satu hal terburuk yang dapat aku lakukan adalah menjadi orang yang egois.

13. Aku merasa aku harus bersikap dalam cara tertentu untuk menyenangkan pacar.

14. Daripada mengambil

resiko karena

berselisih dengan pacar, aku memilih untuk tidak

membuat masalah.

15. Aku menyatakan perasaanku kepada

pacar, meskipun hal

ini akan menimbulkan masalah atau

perselisihan.

No.

Pernyataan

Sangat

Tidak

Setuju

Tidak

Setuju

Netral

Setuju

Sangat

Setuju

16. Aku sering terlihat cukup bahagia, tetapi

dalam hati aku merasa marah dan ingin memberontak.

17. Agar pacarku

mencintaiku, aku tidak dapat

mengungkapkan hal- hal tertentu tentang diriku kepadanya.

18. Ketika kebutuhan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

77

atau pendapat

pacarku bertentangan dengan kebutuhan atau

pendapatku,

biasanya aku setuju saja dengan

kemauan pacarku daripada menyatakan

pendapatku sendiri.

19. Ketika aku memiliki

pacar, aku kehilangan jati diriku.

20. Ketika relasiku

dengan pacar

tampaknya tidak dapat memenuhi kebutuhan-

kebutuhanku, aku biasanya menyadari bahwa kebutuhan-

kebutuhan itu ternyata tidak terlalu

penting.

21. Pacarku mencintai dan menghargaiku

apa adanya.

22. Melakukan sesuatu hanya untuk diriku sendiri adalah hal

yang egois.

23. Ketika aku membuat keputusan, pikiran

dan pendapat orang

lain lebih mempengaruhiku daripada pikiran dan

pendapatku sendiri.

24. Aku sangat jarang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

78

mengungkapkan

kemarahanku pada orang-orang yang dekat denganku.

25. Aku merasa pacarku tidak tahu diriku yang sesungguhnya.

No.

Pernyataan

Sangat

Tidak Setuju

Tidak Setuju

Netral

Setuju

Sangat Setuju

26. Aku berpikir lebih baik memendam

perasaanku untuk

diriku sendiri ketika perasaan-perasaan tersebut

bertentangan dengan perasaan pacarku.

27. Aku sering merasa bertanggug jawab terhadap perasaan orang lain.

28. Aku merasa sulit untuk mengetahui apa yang aku pikirkan dan rasakan

karena aku banyak menghabiskan waktu

untuk memikirkan perasaan orang lain.

29. Dalam relasiku

dengan pacar, aku tidak selalu peduli dengan apa yang

kami lakukan selama pacarku senang.

30. Aku mencoba untuk

mengubur perasaan-

perasaanku ketika aku pikir perasaan itu akan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

79

menyebabkan

masalah dalam relasiku dengan pasangan.

31. Tampaknya aku tidak pernah mencapai

kriteria yang aku

targetkan untuk diriku sendiri.

Jika kamu menjawab pertanyaan no. 31 dengan Setuju atau

Sangat Setuju, tolong tuliskan tiga kriteria yang kamu targetkan

tetapi kamu rasa tidak dapat kamu capai.

1. .............................................................................................

2. ..............................................................................................

3. ..............................................................................................

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

80

Lampiran. T

Hasil Reliabilitas

Hasil Uji Reliabilitas Skala Mindfulness Observasi

Case Processing Summary

N %

Case Valid 512 100.0 Excluded 0 .0

Total 512 100.0

a. Listswise deletion based on all variables in the procedure

Reliability Statistic

Cronbach’s Alpha Cronbach’s Alpha Based on N of Items

Standardized Items

.779 .778 12

Corrected Item-Total Cronbach’s Alpha if

Correlation Item Deleted

KIMS_1 .311 .774 KIMS_5 .309 .776

KIMS_9 .506 .753

KIMS_13 .490 .755

KIMS_17 .445 .760

KIMS_21 .613 .742

KIMS_25 .467 .758

KIMS_29 .420 .763

KIMS_30 .413 .765

KIMS_33 .420 .763

KIMS_37 .315 .773

KIMS_39 .290 .775

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

81

Hasil Uji Reliabilitas Skala Mindfulness Deskripsi

Case Processing Summary

N %

Case Valid 512 100.0 Excluded 0 .0

Total 512 100.0

a. Listswise deletion based on all variables in the procedure

Reliability Statistic

Cronbach’s Alpha Cronbach’s Alpha Based on N of Items

Standardized Items

.763 .764 8

Corrected Item-Total Cronbach’s Alpha if

Correlation Item Deleted

KIMS_2 .475 .736 KIMS_6 .530 .726

KIMS_10 .556 .721

KIMS_26 .510 .729

KIMS_34 .386 .751

KIMS_18_R .505 .730

KIMS_22_R .286 .769

KIMS_14_R .450 .740

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

82

N %

Case Valid 512 99.6 Excluded

a 2 .4

Total 512 100.0

Hasil Uji Reliabilitas Skala Mindfulness Menerima tanpa menilai

Case Processing Summary

a. Listswise deletion based on all variables in the procedure

Reliability Statistic

Cronbach’s Alpha Cronbach’s Alpha Based on N of Items

.752

Standardized Items

.751

9

Item-Total Statistics

Corrected Item-Total Cronbach’s Alpha if

Correlation Item Deleted

KIMS_12_R .475 .736 KIMS_8_R .530 .726

KIMS_4_R .556 .721

KIMS_16_R .510 .729

KIMS_20_R .386 .751

KIMS_24_R .505 .730

KIMS_28_R .286 .769

KIMS_32_R .450 .740

KIMS_36_R .352 .743

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

83

N %

Case Valid 512 100.0 Excluded 0 .0

Total 512 100.0

Hasil Uji Reliabilitas Skala Mindfulness Bertindak dengan kesadaran

Case Processing Summary

a. Listswise deletion based on all variables in the procedure

Reliability Statistic

Cronbach’s Alpha Cronbach’s Alpha Based on N of Items

Standardized Items

.711 .711 10

Corrected Item-Total Cronbach’s Alpha if

Correlation Item Deleted

KIMS_11_R .063 .737 KIMS_23_R .438 .677

KIMS_27_R .406 .683

KIMS_31_R .252 .708

KIMS_35_R .396 .685

KIMS_3_R .514 .664

KIMS_7 .498 .669

KIMS_19 .453 .676

KIMS_38 .368 .690

KIMS_15 .339 .694

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

84

Hasil Uji Reliabilitas Skala Self-Silencing

Case Processing Summary

N %

Laki-laki

Case Valid 216 100.0

Excluded 0 0

Total 216 100.0

Perempuan

Case Valid 265 100.0

Excluded 0 0

Total 265 100.0

a. Listswise deletion based on all variables in the procedure

Reliability Statistic

Cronbach’s Alpha N of Items

Laki-laki

.756

31

Perempuan

.847

31

Item-Total Statistics

Corrected Item- Cronbach’s Alpha Corrected Item Cronbach’s Alpha

Total Correlation if Item Deleted Total Correlation if Item Deleted

Laki-laki Perempuan

STSS_1_R .129 .772 -.009 .854

STSS_8_R .169 .755 .245 .846

STSS_11_R .029 .764 .021 .851

STSS_15_R .233 .752 .372 .843

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

85

STSS_21_R .248 .751 .302 .844 SS_2 .337 .746 .427 .841

SS_3 .076 .760 .154 .848

SS_4 .354 .746 .284 .845

SS_5 .438 .739 .459 .840

SS_6 .239 .752 .408 .841

SS_7 .264 .750 .423 .841

SS_9 .044 .760 .262 .845

SS_10 .441 .740 .399 .842

SS_12 .091 .762 .046 .853

SS_13 .372 .745 .314 .844

SS_14 .256 .751 .474 .839

SS_16 .367 .745 .367 .843

SS_17 .375 .744 .524 .838

SS_18 .525 .736 .584 .836

SS_19 .451 .740 .446 .841

SS_20 .192 .754 .367 .843

SS_22 .161 .756 .158 .849

SS_23 .248 .751 .481 .839

SS_24 .172 .755 .358 .843

SS_25 .304 .748 .365 .843

SS_26 .498 .737 .665 .833

SS_27 .009 .762 .224 .846

SS_28 .390 .744 .473 .839

SS_29 .357 .745 .435 .841

SS_30 .427 .741 .574 .836

SS_31 .243 .751 .445 .840

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

86

Lampiran. U

MODUL MINDFULNESS TRAINING

MINDFULNESS TRAINING

MINDFULNESS adalah praktik melatih diri agar kita percaya diri untuk

menghadapi pengalaman apapun dengan cara yang unik, yaitu dengan

kesengajaan, perhatian pada saat ini dan disini, dan tanpa menghakimi.

Manfaat mengembalikan kesadaran pada saat ini dengan Mindfulness:

1. Melatih diri sendiri untuk lebih berkonsentrasi dan fokus pada apa yang

SEDANG kita alami, dan bukan melantur pada masa lalu atau masa depan.

2. Menemukan apa yang sebenamya sedang kita rasakan. Saat kita menyadari

hal ini, berarti menyadari sinyal yang datang jauh dari dalam diri kita yang

meminta tolong agar kita tidak lagi mengacukannya, agar kita lebih

memperhatikan dan berusaha mengatasi permasalahan yang ada.

3. Menyadari bahwa pikiran dan emosi yang dirasakan pasti akan terekspresikan

pada tubuh. Hal ini membantu kita belajar bahwa memang ada hubungan

antara pikiran, emosi, dan tubuh sebagai awal untuk mencegah kita terseret ke

dalam reaksi otomatis yang sudah demikian terpatri dalam diri kita.

PANDUAN MINDFULNESS TRAINING

1. Gunakanlah pakaian yang membuat anda nyaman saat berlatih mindfulness.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

87

2. Tentukan lama waktu anda berlatih mindfulness, hal ini dimaksudkan sebagai

pengingat kembali kesadaran penuh anda di akhir sesi.

3. Atur posisi anda senyaman mungkin, polar musik yang membuat anda rileks,

dan mulailah berlatih mindfulness.

MINDFULNESS MEDITATION

Ambil posisi duduk yang nyaman dengan punggung tegak dan pundak menurun.

Tarik nafas yang dalam dan kemudian keluarkan (3x). Kemudian tutuplah mata

anda dengan perlahan-lahan. Tariklah nafas yang dalam dan kemudian keluarkan

(2x)

Sekarang, pusatkan perhatian pada perut Anda, baik saat menarik nafas maupun

saat mengeluarkan nafas. Anda lakukan ini seperti mengikuti gelombang

pernafasan Anda. Saat menarik nafas rasakan bahwa perut anda sedang naik atau

mengembang. Saat mengeluarkan nafas rasakan bahwa perut anda turun atau

menyusut. Tarik lagi nafas yang panjang...kemudian keluarkan (2x)

Saat ini, pusatkanlah perhatian pada panca indera Anda.... pada penglihatan

Anda... pendengman Anda .... penciuman Anda... pengecapan Anda .... dan

perabaan Anda... Tariklah lagi nafas yang panjang... kemudian keluarkan (2x).

Sekarang-pusatkan perhatian pada penglihatan Anda... apa yang sedang muncul

pada penglihatan Anda... Tetaplah memusatkan perhatian anda pada apa yang

anda lihat... Kemudian tariklah lagi nafas yang panjang... kemudian keluarkan

(2x).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

88

Sekarang-pusatkan perhatian pada pendengaran Anda... apa yang sedang muncul

pada pendengwan Anda... pusatkan perhatian pada apa yang anda dengar..

Tariklah lagi nafas yang panjang .. kemudian keluarkan (2x).

Sekarang-pusatkan perhatian pada penciuman Anda... apa yang sedang muncul

pada penciuman Anda ... pusatkan perhatian pada apa yang anda cium.... Tariklah

lagi nafas yang panjang kemudian keluarkan (2x)

Sekarang-pusatkan perhatian pada pengecapan Anda... apa yang sedang muncul

pada pengecapan Anda ... pusatkan perhatian anda pada apa yang anda kecap...

Tariklah lagi nafas yang panjang kemudian keluarkan (2x)

Sekarang-pusatkan perhatian pada perabaan Anda... Apakah Anda meraba sesuatu

yang muncul pada perabaan Anda... apa yang sedang muncul pada perabaan

Anda... pusatkan perhatian anda pada apa yang anda raba.... Tariklah lagi nafas

yang panjang... kemudian keluarkan (2x).

Sekarang ... pusatkan perhatian anda pada perasaan Anda... apakah ada perasaan

yang sedang muncul pada diri Anda ... perasaan apa yang muncul pada diri

Anda... hadirkan perasaan yang muncul apa adanya tanpa menolaknya dan

bereaksi terhadapnya.... Tariklah lagi nafas yang panjang... kemudian keluarkan

(2x). Sekarang .... pusatkan perhatian anda pada pikiran Anda...apakah ada pikiran

yang sedang muncul pada diri Anda ... pikiran apa yang muncul pada diri

Anda...hadirkan pikiran yang muncul apa adanya tanpa menolaknya dan bereaksi

terhadapnya... Tariklah lagi nafas yang panjang... kemudian keluarkan (2x).

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

89

Setiap kali anda menyadari bahwa pikiran anda beralih dari nafas anda, ingatlah

bahwa itu hal yang wajar.... Amati saja hal apa yang membuat pikiran anda

teralihkan... Lalu dengan lembut bawa kembali perhatian anda ke perut dan

sensasi saat anda teralihkan berkali-kali dari nafas anda, tak apa... tugas anda

hanyalah mengamati apapun itu yang mengalihkan pikiran anda tanpa

menghakimi atau mencoba mengubah pikiran tersebut.... Terimalah bahwa pikiran

itu memang ada dalam diri anda kemudian dengan lembut bawa kembali perhatian

anda pada nafas....

Saat ini kita sudah berada dipenghujung latihan nafas... Sekali lagi tariklah nafas

panjang dan hembuskan.... Tetap fokuskan perhatian anda pada perut dan nafas

anda… Bila ada pikiran yang menghalangi anda untuk berfokus pada nafas,

bawalah kesadaran penuh anda pada apapun yang anda pikiran dan rasakan....

Terimalah semuanya... Sadarilah bahwa saat ini anda mampu memilih untuk tidak

terpengaruh dengan pikiran dan perasaan tersebut.... Apabila anda sudah siap,

bukalah mata anda dan bawa kembali perhatian anda pada saat ini dan disini...

BODY SCAN

Saat ini, silahkan ambil posisi duduk yang nyaman dengan punggung tegak dan

pundak menurun. Tariklah nafas yang sedalam-dalamnya dan kemudian keluarkan

(3x). Jika anda sudah merasa nyaman, perlahan-lahan tutuplah mata anda.

Tariklah nafas yang dalam dan kemudian keluarkan (2x). Fokuskan perhatian

pada perut Anda, saat menarik nafas rasakan perut anda naik atau mengembang.

Apabila anda menyadari bahwa pikiran anda melantur, tidak apa-apa, hal itu

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

90

sangatlah wajar, diterima dan disadari saja. Amati saja pikiran apa yang

mengalihkan perhatian anda tersebut, lalu pelan-pelan arahkan kembali perhatian

anda pada nafas, hembuskan dan keluarkan dengan nafas anda penuh kesadaran.

Saat mengeluarkan nafas sadarilah perut anda turun atau menyusut. Tariklah

kembali nafas yang dalam dan kemudian keluarkan (2x).

Dalam sejenak, rasakan seluruh tubuh Anda dari kepala hingga ke jari kaki,

kemudian rasakan seluruh permukaan kulit Anda, rasakan sentuhan dengan

tempat dimana Anda berada seperti sentuhan dengan lantai tempat anda duduk.

Fokuskan perhatian pada jari kaki kiri Anda. Saat mengarahkan perhatian

terhadapnya, rasakan pernafasan Anda bergerak kepadanya (bayangkan bahwa

pernafasan masuk dari hidung kemudian bergerak melewati punggung menuju jari

kaki Anda).

Rasakan sensasi dari jari kaki kiri Anda. Bila Anda tidak merasakan sesuatu,

biarkan diri Anda tidak merasakannya.

(Lakukan ini sebentar, kemudian ulangi proses ini pada kaki kiri bagian depan,

telapak kaki kiri, pergelangan kaki kiri, kaki kiri, paha kaki kiri, jari jari kaki

kanan, kaki kanan bagian depan, telapak kaki kanan, pergelangan kaki kanan, kaki

kanan dan paha kaki kanan, bagian perut bawah, bagian punggung bawah, bagian

perut atas, bagian punggung atas, bahu, lengan atas, siku, lengan bawah, telapak

tangan, jari-jari, leher, muka dan kepala).

Fokuskan perhatian pada kaki kiri bagian depan Anda. Saat mengarahkan

perhatian terhadapnya, rasakan pernafasan Anda bergerak kepadanya (bayangkan

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

91

bahwa pernafasan masuk dari hidung kemudian bergerak melewati punggung

menuju kaki kiri bagian depan Anda). Rasakan sensasi dari kaki kiri bagian depan

Anda. Bila Anda tidak merasakan sesuatu, biarkan diri Anda tidak merasakannya.

Fokuskan perhatian pada telapak kaki kiri Anda. Saat mengarahkan perhatian

terhadapnya, rasakan pernafasan Anda bergerak kepadanya (bayangkan bahwa

pernafasan masuk dari hidung kemudian bergerak melewati punggung menuju

telapak kaki kiri Anda). Rasakan sensasi dari telapak kaki kiri Anda. Bila Anda

tidak merasakan sesuatu, biarkan diri Anda tidak merasakannya.

Fokuskan perhatian pada pergelangan kaki kiri Anda. Saat mengarahkan perhatian

terhadapnya, rasakan pernafasan Anda bergerak kepadanya (bayangkan bahwa

pernafasan masuk dari hidung kemudian bergerak melewati punggung menuju

pergelangan kaki kiri Anda). Rasakan sensasi dari pergelangan kaki kiri Anda.

Bila Anda tidak merasakan sesuatu, biarkan diri Anda tidak merasakannya. Ulangi

untuk kaki kanan.

Fokuskan perhatian pada bagian perut bawah Anda. Saat mengarahkan perhatian

terhadapnya, rasakan pernafasan Anda bergerak kepadanya (bayangkan bahwa

pernafasan masuk dari hidung kemudian bergerak melewati punggung menuju

bagian perut bawah Anda). Rasakan sensasi dari bagian perut bawah Anda. Bila

Anda tidak merasakan sesuatu, biarkan diri Anda tidak merasakannya.

Fokuskan perhatian pada bagian punggung bawah Anda. Saat mengarahkan

perhatian terhadapnya, rasakan pernafasan Anda bergerak kepadanya (bayangkan

bahwa pernafasan masuk dari hidung kemudian bergerak melewati punggung

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

92

menuju bagian punggung bawah Anda). Rasakan sensasi dari bagian punggung

bawah Anda. Bila Anda tidak merasakan sesuatu, biarkan diri Anda tidak

merasakannya.

Fokuskan perhatian pada bagian perut atas Anda. Saat mengarahkan perhatian

terhadapnya, rasakan pernafasan Anda bergerak kepadanya (bayangkan bahwa

pernafasan masuk dari hidung kemudian bergerak melewati punggung menuju

bagian perut atas Anda). Rasakan sensasi dari bagian perut atas Anda. Bila Anda

tidak merasakan sesuatu, biarkan diri Anda tidak merasakannya.

Fokuskan perhatian pada bagian punggung atas Anda. Saat mengarahkan

perhatian terhadapnya, rasakan pernafasan Anda bergerak kepadanya (bayangkan

bahwa pernafasan masuk dari hidung kemudian bergerak melewati punggung

menuju bagian punggung atas Anda). Rasakan sensasi dari bagian punggung atas

Anda. Bila Anda tidak merasakan sesuatu, biarkan diri Anda tidak merasakannya.

Ulangi untuk bahu, lengan atas, siku, lengan bawah, telapak tangan, jari- jari.

Fokuskan perhatian pada muka Anda. Saat mengarahkan perhatian terhadapnya,

rasakan pernafasan Anda bergerak kepadanya (bayangkan bahwa pernafasan

masuk dari hidung kemudian bergerak menuju muka Anda). Rasakan sensasi dari

muka Anda. Bila Anda tidak merasakan sesuatu, biarkan diri Anda tidak

merasakannya.

Fokuskan perhatian pada kepala Anda. Saat mengarahkan perhatian terhadapnya,

rasakan pernafasan Anda bergerak kepadanya (bayangkan bahwa pernafasan

masuk dari hidung kemudian bergerak menuju kepala Anda). Rasakan sensasi dari

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

93

kepala Anda. Bila Anda tidak merasakan sesuatu, biarkan diri Anda tidak

merasakannya.

SELF COMPASSION MEDITATION

Apabila anda sudah merasa nyaman dan rileks dan sikap tubuh anda sudah benar,

rilek kan bahu anda dan tutuplah mata anda perlahan-lahan. Semakin anda bisa

merasakan rileks dan fokus dlam meditasi ini, maka akan semakin rileks dan

fokus dalam kehidupan sehari-hari anda. Beri kesempatan kepada pikiran anda

untuk terbuka dan Cutup mata anda perlahan-lahan...

Tarik nafas anda dalam-dalam dan hembuskan. Rasakan irama perut anda yang

mengembang ketika anda menarik nafas dan mengempis ketika anda

mengeluarkan nafas. Ikuti iramanya dan tetap fokus pada pernafasan anda.

Sekarang anda membayangkan diri anda sendiri saat ini sedang berdiri dihadapan

anda, diri anda yang seutuhnya, diri anda yang sebenar-benamya. Ucapkan

terimakasih yang tak terhingga pada diri anda sendiri karena selama ini tubuh

anda telah bersedia bekerja dalam kehidupan anda sehari-hari tanpa mengenal

lelah. Ucapkan terimakasih sekali lagi yang tutus kepada diri anda, kepada tubuh

anda... Kemudian ucapkan permintaan maaf kepada diri anda, kepada tubuh anda

yang saat ini anda bayangkan sedang berada dihadapan anda. Mintalah maaf

karena selama ini anda mungkin pernah tidak bisa menerima anggota tubuh yang

tidak anda sukai. Ucapkan pennintaan maaf anda kepada diri anda sendiri, kepada

tubuh anda yang such Tuhan anugerahkan kepada anda, dengan lengkap dan

sempurna...

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

94

Bayangkan orang terdekat dan anda sayangi yang ada diurutan pertama dalam

prioritas anda. Bayangkan orang tersebut saat ini sedang berdiri dihadapan anda

dan sedang tersenyum. Ucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada orang

tersebut terhadap apa saja yang sudah dia berikan kepada anda. Ucapkan

terimakasih yang tutus kepadanya dan tersenyumlah kepadanya.

Kemudian ucapkan permintaan maaf anda kepadanya, terhadap kesalahan yang

mungkin pernah anda perbuat kepadanya, baik itu disengaja maupun tidak

disengaja. Ucapkan pennintaan maaf itu dengan tulus dan bayangkan dia

tersenyum kepada anda. Kemudian bayangkan orang terdekat yang anda sayangi

yang ada diurutan berikutnya dalam kehidupan anda. Bayangkan orang tersebut

saat ini sedang berdiri dihadapan anda dan sedang tersenyum. Ucapkan

terimakasih yang tak terhingga kepada orang tersebut terhadap apa saja yang

sudah dia berikan kepada anda. Ucapkan terimakasih yang tulus kepadanya dan

tersenyumlah kepadanya.

Kemudian ucapkan permintaan maaf kepadanya, terhadap kesalahan yang

mungkin pernah anda perbuat kepadanya, baik itu disengaja atau tidak disengaja.

Ucapkan permintaan maaf itu dengan tulus dan bayangkan dia kemudian

tersenyum kepada anda. Begitu seterusnya sampai semua orang yang anda

sayangi sudah hadir dalam bayangan anda dan anda sudah merasakan kelegaan

yang luar biasa…..

Kemudian bayangkan orang-orang yang anda anggap pernah mengecewakan dan

menyakiti anda, bayangkan saat ini mereka ada di hadapan anda dan sedang

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

95

tersenyum tutus kepada anda.. Maafkan mereka, beri maaf kepada mereka dengan

ketulusan anda karena sesungguhnya anda adalah orang yang baik dan pemaaf.

Maafkan segala kesalahan yang pernah mereka lakukan kepada anda, karena kita

sebagai manusia, mahluk ciptaan Tuhan tidak pernah Input dari kesalahan dan

kekhilafan, maafkan mereka dengan tulus dan tersenyumlah..

Sekarang, bawa ke dalam pikiran anda bentuk bumi kita, seolah-olah anda

melihatnya dari luar angkasa, bumi yang berwarna bulat, berwarna biru dan indah,

kemudian berubah menjadi berwarna-warna dengan berbagai makhluk hidup ada

disana..

Kemudian ucapkan dalain pikiran anda bahwa semoga semua mahluk hidup

dalam kondisi yang baik dan akan baik-baik saja, ucapkan sekali lagi pada semua

mahluk dihidup dibumi yang anda lihat dari luar angkasa bahwa semoga semua

mahluk hidup dalam kondisi yang baik.. Dan sekarang bawa pikiran anda ke suatu

bentuk kekosongan yang lugs dan tak terbatas. Arahkan pikiran anda ke ruang

yang tak terbatas itu dan ucapkan bahwa semua mahluk hidup dalam kondisi yang

baik. Biarkan pikiran anda terbuka luas, biarkan hati anda terbuka seluas-luasnya.

Tiada lagi batasan antara tubuh anda dengan alam semesta, tiada batasan, luas,

menembus ruang dan waktu. Saat ini anda sudah dalam kondisi yang lebih baik

dan sangat lega. "Anda telah berterimakasih yang terhingga pada diri anda sendiri,

pada tubuh anda yang sudah dengan ikhlas bekerja dalam kehidupan sehari-hari.

Andapun telah dengan sangat ikhlas dan tulus memaafkan orang – orang yang

telah menyakiti anda. Anda begitu hebat dan istimewa. Anda sudah sangat jauh

lebih baik lagi dari sekarang, menjadi manusia yang jauh lebih baik dan lebih

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

96

hebat... Sekarang perlahan – lahan buka mata anda dengan tarikan nafas dan

hembusan nafas yang panjang..

LETTING GO

Ambilah posisi yang nyaman .... perlahan pejamkan mata anda. Lenturkan otot

disekitar mata anda. Dengan lembut, tarik napas yang dalam...keluarkan napas

anda perlahan-lahan... Tarik lagi napas yang dalam ... keluarkan....Lakukan

beberapa kah sampai tubuh anda terasa nyaman, rasakanlah tubuh anda yang

seimbang....kendurkan otot-otot tubuh anda ... rasakan tubuh anda menjadi lebih

santai. Rasakan keberadaan anda saat ini, anda hadir ditempat ini, anda

mendapatkan suasana yang berbeda dari kehidupan sehari-hari anda...

bersyukurlah karena tubuh anda menjadi lebih santai. Rasakan keberadaan anda

saat ini... anda hadir ditempat ini, anda mendapatkan suasana yang berbeda dari

kehidupan anda sehari-hari. Bersyukurlah karena anda mendapatkan kesempatan

untuk bisa menikmati tempat yang nyaman ini.

Rasakan seluruh indera anda, rasakan udara yang melingkupi kulit tubuh anda,

rasakanlah kesejukkannya, rasakan degup jantung anda yang teratur. Rasakan pula

anggota tubuh anda, kepala anda, badan anda, kedua lengan anda, kedua kaki

anda. Rasakan pula seluruhnya menyatu dalam diri anda. Temukan apa yang

sedang anda pikirkan saat ini, biarkan pikiran itu hadir dalam diri anda, apapun

pikiran itu biarkanlah... terimalah apa adanya. Sekarang, bersediakan anda

melepaskan pikiran itu? Bila anda bersedia, sekarang lepaskanlah, bila pikiran itu

masih menguasai anda, biarkanlah.. Anda tidak perlu memaksakan sesuatu, sekali

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

97

lagi bersediakah anda melepaskan pikiran anda itu? Bila anda bersedia, sekarang

lepaskanlah ... Temukan lagi, apakah masih ada yang anda pikirkan saat ini.. Bila

masih ada, biarkan pikiran itu hadir dalam diri anda, apapun pikiran itu,

biarkanlah.. terimalah apa adanya. Sekarang, bersediakan anda untuk

melepaskannya? Jika anda bersedia, sekarang lepaskanlah, namun bila belum

bersedia, biarkanlah... Yang perlu anda lakukan saat ini adakah merasa rileks

dengan apapun yang anda pikirkan saat ini, disini ditempat ini….

Selanjutnya, apakah yang anda rasakan saat ini? Perasaan yang barangkali

mengganggu, menekan anda, perasaan meghimpit atau menggoncangkan dada

anda.. Bila ada, terimalah. Rasakan perasaan itu, biarkan perasaan itu menyelimuti

anda, bairkanlah perasaana itu menggumuli anda, biarkan perasaan itu ada

didalam diri anda. Rasakanlah dalam-dalam, anda akan merasakan bahwa rasa itu

akan mereda sedikit demi sedikit lakukan sekali lagi bila perasaan itu masih anda

rasakan (ulangi). Selanjutnya, adakah perasaan marsh, benci, sebal, dendam

kepada seseorang yang saat ini anda rasakan.. terimalah dan rasakanlah itu apa

adanya.. Kembali anda cek lagi perasaan anda, masih adakah perasaan lain?

Apapun yang anda rasakan, terimalah dan rasakanlah perasaan itu.. (diulangi)

Mulailah anda merasakan... bayangkanlah dan rasakanlah saat anda menjalani

aktivitas anda.. pekedaan anda.. saat didepan anda ada orang-orang yang

mengharapkan mendapatkan sesuatu yang penting dari diri anda.. adakah

hambatan perasaan dalam hati anda? Rasa takut... bila ada rasakan hambatan

perasaan itu... Rasa kecewa... bila ada.. rasakan hambatan perasaan itu.. kembali

anda merasakan.. adakah luka batin yang membebani perasaan anda selama ini...

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

98

sekarang, pusatkan perhatian pada luka batin anda. Periksalah kembali perasaan

anda adakah cirri-ciri fisik yang membuat anda merasakan sebagai hambatan

dalam menjalani hidup anda, bila anda merasakannya... rasakanlah perasaan itu...

biarkan rasa itu menyelimuti hati anda.. rasakanlah dengan bebas.... bersediakah

anda menerimanya? Bila ya, rasakanlah.. bila rasa itu terasa sakit dan

menghimpit, rasakanlah.. peluklah rasa itu.. nikmatilah bersamanya.. rasakan anda

menyatu dengan perasaan itu... rasakan berkurangnya beban perasaan anda..

rasakan kelegaan dalam hati anda.. rasakan nyamannya perasaan anda...

Cek kembali perasaan anda... adakah beban perasaan anda karena adanya masa

lalu anda yang membuat anda malu.. rasakanlah perasaan itu... Kembali anda

rasakan masih adakah yang masih menghimpit hati anda.. masih adakah yang

masih menjepit perasaan anda.. bila anda menemukan kembali, rasakanlah,

nikmatilah rasa itu.. sesungguhnya apabila anda tidak menolaknya, maka rasa itu

bukanlah rasa sakit... rasa itu menjadi netral, seimbang.. rasa itu akan membaur

dengan diri kita dan patut kita syukuri bahwa kita diberikan kesempatan untuk

merasakannya.. semakin lengkap yang kita rasakan maka akan semakin bijak

dalam kehidupan kita..

Sekarang pada hitungan SATU, anda mulai merasakan darah anda mengalir di

jari-jari tangan dan kaki anda... pada hitungan DUA, anda mulai menggerak-

gerakkan jari-jari tangan dan kaki anda sedikit demi sedikit, dan TIGA anda mulai

meregangkan tubuh anda.. dan EMPAT anda memutar leher anda.... dan LIMA,

sekarang bukalah mata anda, anda sangat sadar, sehat dan merasa sangat segar

saat ini dan disini.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

99

Lampiran. U

Bahan Refleksi Tiap Pertemuan

PERTEMUAN

“MinDFULNESS

MEDITATION”

Tuliskan apapun yang kamu alami (pikiran dan perasaanmu) baik yang terjadi

pada mental, emosi, maupun fisikmu ketika kamu berlatih mindfulness meditation

pada hari ini!

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

100

PERTEMUAN

“Body SCAN MEDITATION”

Ketika kamu merasakan tubuhmu, maka ada segudang perasaan, pikiran dan

pengalaman mungkin muncul. Dengan berlatih body scan, kamu mungkin akan

menemukan bahwa ini mencerminkan ketegangan atau emosi, mungkin disimpan

di dada, leher, rahang, bahu, punggung, atau perutmu. Apakah body scan

membantumu menjadi lebih sadar di mana pun kamu membawa ketegangan atau

emosi dalam tubuh?

Luangkan waktu sejenak untuk mencatat apakah kamu merasakan stres,

kecemasan, kegembiraan, kesedihan, kegembiraan, kemarahan, atau emosi lain

dalam tubuh. Tulislah tentang apa pun yang kamu alami baik secara mental,

emosional, dan fisik ketika melakukan praktek ini untuk pertama kalinya.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

101

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

102

PERTEMUAN

“SELF COMPASSION

MEDITATION”

Begitu kamu selesai meditasi kasih sayang/ self compassion meditation yang

pertama kalinya untukmu, tulislah tentang apa pun yang datang ke pikiranmu dan

refleksikan pengalamanmu. Apa pikiran, perasaan, dan sensasi muncul saat

melakukan meditasi kasih sayang ini? Apa dampaknya bagimu? Mengapa hal itu

bisa menginspirasimu?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

103

PERTEMUAN

“LETTING GO”

Apa yang kamu rasakan dan pikirkan selama proses berlangsung?

Apakah kamu bisa menerima perasaan dan pikiran itu?

Ataukah kamu justru bisa melepaskan/membiarkannya pergi (Letting Go)?

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

104

Lampiran. V

Jurnal Harian Peserta

PERTEMUAN

“MinDFULNESS

MEDITATION”

Hari/tanggal

Waktu Pikiran, perasaan, dan sensasi yang muncul selama latihan

mindfulness meditation dan apa yang kamu rasakan

sesudah latihan?

Rabu, 20 April 2016

Kamis, 21 April 2016

Jumat, 22 April 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

105

Sabtu, 23 April 2016

Minggu, 24 April 2016

Senin, 25 April 2016

Selasa, 26 April 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

106

PERTEMUAN

“BODY SCAN MEDITATION”

Hari/tanggal

Waktu

Pikiran, perasaan, dan sensasi yang muncul selama

latihan body scan meditation dan apa yang kamu rasakan

sesudah latihan?

Rabu, 27 April 2016

Kamis, 28 April 2016

Jumat, 29 April 2016

Sabtu, 30 April 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

107

Minggu, 01 Mei 2016

Senin, 02 Mei 2016

Selasa, 03 Mei 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

108

PERTEMUAN

“SELF COMPASSION

MEDITATION”

Hari/tanggal

Waktu

Pikiran, perasaan, dan sensasi yang muncul selama

latihan self compassion meditation dan apa yang kamu

rasakan sesudah latihan?

Rabu, 04 Mei 2016

Kamis, 05 2016

Jumat, 06 Mei 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

109

Sabtu, 07 Mei 2016

Minggu, 08 Mei 2016

Senin, 09 Mei 2016

Selasa, 10 Mei 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

110

PERTEMUAN

“LETTING GO”

Hari/tanggal

Waktu

Pikiran, perasaan, dan sensasi yang muncul selama

latihan letting go dan apa yang kamu rasakan sesudah

latihan?

Rabu, 11 Mei 2016

Kamis, 12 2016

Jumat, 13 Mei 2016

Sabtu, 14 Mei 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

111

Minggu, 15 Mei 2016

Senin, 16 Mei 2016

Selasa, 17 Mei 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

112

PERTEMUAN

“MinDFULNESS MEDITATION” Luangkan waktu setiap hari untuk merenungkan setidaknya satu contoh dari praktik mindfulness meditation di kehidupanmu sehari-hari.

Kamu dapat menggunakan apa yang kamu pelajari dari refleksi ini untuk memperdalam praktek mindfulness meditation di kehidupanmu

sehari-hari.

Hari/tanggal

Waktu

Apa situasi yang terjadi

Apa yang kamu perhatikan

sebelum hal itu terjadi

Apa yang kamu perhatikan sesudah hal itu

terjadi

Apa yang kamu pelajari dari

kejadian tersebut

Rabu, 20 April 2016

Kamis, 21 April 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

113

Jumat, 22 April 2016

Sabtu, 23 April 2016

Minggu, 24 April 2016

Senin, 25 April 2016

Selasa, 26 April 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

114

PERTEMUAN

“BODY SCAN MEDITATION” Luangkan waktu setiap hari untuk merenungkan setidaknya satu contoh dari praktik body scan meditation di kehidupanmu sehari-hari. Kamu

dapat menggunakan apa yang kamu pelajari dari refleksi ini untuk memperdalam praktek mindfulness meditation di kehidupanmu sehari-hari.

Hari/tanggal

Waktu

Apa situasi yang terjadi Apa yang kamu perhatikan

sebelum hal itu terjadi Apa yang kamu perhatikan

sesudah hal itu terjadi Apa yang kamu pelajari dari

kejadian tersebut

Rabu, 27 April 2016

Kamis, 28 April 2016

Jumat, 29 April 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

115

Sabtu, 30 April 2016

Minggu, 01 Mei 2016

Senin, 02 Mei 2016

Selasa, 03 Mei 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

116

PERTEMUAN

“SELF COMPASSION MEDITATION”

Luangkan waktu setiap hari untuk merenungkan setidaknya satu contoh dari praktik self compassion di kehidupanmu sehari-hari. Kamu dapat

menggunakan apa yang kamu pelajari dari refleksi ini untuk memperdalam praktek mindfulness meditation di kehidupanmu sehari-hari.

Hari/tanggal

Waktu

Apa situasi yang terjadi

Apa yang kamu perhatikan

sebelum hal itu terjadi

Apa yang kamu perhatikan sesudah hal itu

terjadi

Apa yang kamu pelajari

dari kejadian tersebut

Rabu, 04 Mei 2016

Kamis, 05 Mei 2016

Jumat, 06 Mei 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

117

Sabtu, 07 Mei 2016

Minggu, 08 Mei 2016

Senin, 09 Mei 2016

Selasa, 10 Mei 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

118

PERTEMUAN

“LETTING GO”

Luangkan waktu setiap hari untuk merenungkan setidaknya satu contoh dari praktik letting go di kehidupanmu sehari-hari. Kamu dapat

menggunakan apa yang kamu pelajari dari refleksi ini untuk memperdalam praktek mindfulness meditation di kehidupanmu sehari-hari.

Hari/tanggal

Waktu

Apa situasi yang terjadi Apa yang kamu perhatikan

sebelum hal itu terjadi Apa yang kamu perhatikan

sesudah hal itu terjadi Apa yang kamu pelajari dari

kejadian tersebut

Rabu, 11 Mei 2016

Kamis, 12 Mei 2016

Jumat, 13 Mei 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

119

Sabtu, 14 Mei 2016

Minggu, 15 Mei 2016

Senin, 16 Mei 2016

Selasa, 12 Mei 2016

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

top related