aliran-aliran dalam psikologi, dan psikologi islam sebagai aliran baru dalam psikologi

15
ALIRAN-ALIRAN DALAM PSIKOLOGI, DAN PSIKOLOGI ISLAM SEBAGAI ALIRAN BARU DALAM PSIKOLOGI A. Pendahuluan Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia dalam kehidupan sehari-hari. Dalam psikologi ada cabang-cabang dan aliran dalam psikologi. Dalam dunia pendidikan Psikologi Islam lahir sebagai aliran terbaru dalam ilmu Psikologi. Dari kenyataan inilah maka dalam makalah ini akan dibahas secara sederhana cabang-cabang dan aliran Psikologi, dan Psikologi Islam sebagai aliran baru dalam Psikologi. Mudah-mudahan makalah yang singkat ini, bermanfaat bagi kita semua, khususnya bagi pemakalah sendiri. Amin. B. Cabang-Cabang Psikologi Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia secara umum, karena itu disebut psikologi umum. Tingkah laku yang berhubungan dengan aspek kehidupan, maka muncul cabang psikologi. Dengan kata lain psikologi itu terbagi kepada dua macam, yaitu: 1. Psikologi umum ialah psikologi yang menyelidiki dan mempelajari kegiatan-kegiatan atau aktivitas-aktivitas psikis manusia pada umumnya yang dewasa yang normal dan yang beradab. Psikologi umum berusaha mencari dalil-dalil yang bersifat umum dari kegiatan- kegiatan atau aktivitas-aktivitas psikis. 2. Psikologi khusus ialah psikologi yang mengelidiki dan mempelajari segi-segi kekhususan dari aktivitas-aktivitas psikis manusia. 1 Psikologi khusus ini ada bermacam-macam, antara lain: 2 1 Juhana. Psikologi Bimbingan, (Bandung: Eresco, 1988), hlm. 6. 2 Abu Ahmadi. Psikologi Umum, (Jakarta: Rineka Cipta, 1998), hlm. 7-8. 1

Upload: izzuddin-al-qassam

Post on 29-Nov-2015

120 views

Category:

Documents


11 download

DESCRIPTION

ddddddddddddd

TRANSCRIPT

Page 1: Aliran-Aliran Dalam Psikologi, Dan Psikologi Islam Sebagai Aliran Baru Dalam Psikologi

ALIRAN-ALIRAN DALAM PSIKOLOGI, DAN PSIKOLOGI ISLAM

SEBAGAI ALIRAN BARU DALAM PSIKOLOGI

A. Pendahuluan

Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia dalam kehidupan sehari-hari. Dalam

psikologi ada cabang-cabang dan aliran dalam psikologi.

Dalam dunia pendidikan Psikologi Islam lahir sebagai aliran terbaru dalam ilmu Psikologi. Dari kenyataan

inilah maka dalam makalah ini akan dibahas secara sederhana cabang-cabang dan aliran Psikologi, dan Psikologi

Islam sebagai aliran baru dalam Psikologi.

Mudah-mudahan makalah yang singkat ini, bermanfaat bagi kita semua, khususnya bagi pemakalah

sendiri. Amin.

B. Cabang-Cabang Psikologi

Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia secara umum, karena itu disebut psikologi

umum. Tingkah laku yang berhubungan dengan aspek kehidupan, maka muncul cabang psikologi. Dengan kata

lain psikologi itu terbagi kepada dua macam, yaitu:

1. Psikologi umum ialah psikologi yang menyelidiki dan mempelajari kegiatan-kegiatan atau aktivitas-aktivitas

psikis manusia pada umumnya yang dewasa yang normal dan yang beradab. Psikologi umum berusaha

mencari dalil-dalil yang bersifat umum dari kegiatan-kegiatan atau aktivitas-aktivitas psikis.

2. Psikologi khusus ialah psikologi yang mengelidiki dan mempelajari segi-segi kekhususan dari aktivitas-

aktivitas psikis manusia.1

Psikologi khusus ini ada bermacam-macam, antara lain:2

a) Psikologi perkembangan; yaitu yang membicarakan perkembangan psikis manusia dari masa bayi

sampai tua yang mencakup:

- Psikologi anak (mencakup masa bayi)

- Psikologi puber dan adolesensi (psikologi remaja)

- Psikologi orang dewasa

- Psikologi orang tua

b) Psikologi sosial; yaitu psikologi yang khusus membicarakan tentang tingkah laku atau aktivitas-aktivitas

manusia dalam hubungannya dengan situasi sosial.

c) Psikologi pendidikan; yaitu psikologi yang khusus menguraikan kegiatan-kegiatan manusia dalam

hubungannya dengan situasi pendidikan, misalnya bagaimana cara menarik perhatian agar pelajaran

dapat dengan mudah diterima, bagaimana cara belajar dan sebagainya.

d) Psikologi kepribadian dan tipologi; yaitu psikologi yang khusus menguraikan tentang struktur pribadi

manusia mengenai tipe-tipe kepribadian manusia.1 Juhana. Psikologi Bimbingan, (Bandung: Eresco, 1988), hlm. 6.2 Abu Ahmadi. Psikologi Umum, (Jakarta: Rineka Cipta, 1998), hlm. 7-8.

1

Page 2: Aliran-Aliran Dalam Psikologi, Dan Psikologi Islam Sebagai Aliran Baru Dalam Psikologi

e) Psikopatologi; yaitu psikologi yang khusus menguraikan mengenai keadaan psikis yang tidak normal

(abnormal).

f)Psikologi kriminal; yaitu psikologi yang khusus berhubungan dengan soal kejahatan atau kriminalitas.

g) Psikologi perusahaan; yaitu psikologi yang khusus berhubungan dnegan soal-soal perusahaan.

Akan tetapi menurut Alexander A. Schacider Psikologi dewasa ini tidak lagi terlalu mementingkan aliran-aliran

yang sifatnya teoritis, tetapi lebih memperhatikan kegunaan dan fungsi-fungsinya, makanya oleh Alexander A.

Schacider lapangan dan cabang-cabang psikologi secara sistematik terbagi dua:3

1. Psikologi yang bersifat ilmiah dan didasari penemuan empiris

Psikologi yang bersifat ilmiah dan didasari penemuan empiris terbagi dua, yaitu:

Umum

Psikologi yang bersifat umum ini juga dibagi kepada dua, yaitu:

Antar lapangan, psikologi antar lapangan ini terbagi kepada empat macam, yaitu:

1) Psikologi faal

2) Psikologi penyesuaian diri

3) Psikologi abnormal

4) Psikologi belajar

Perkembangan, psikologi perkembangan ini terbagi kepada lima macam, yaitu:

1) Psikologi keturunan

2) Psikologi anak

3) Psikologi remaja

4) Psikologi dewasa

5) Psikologi orang tua

Diamalkan

Psikologi yang bersifat diamalkan ini terbagi kepada lima macam, yaitu:

1) Psikologi industri

2) Psikologi pendidikan

3) Psikologi klinis

4) Psikologi sosial

5) Psikologi mental

2. Psikologi yang bersifat filsafat

C. Aliran-Aliran Psikologi

1. Strukturalisme (Structuralism)

Sebagaimana tercermin dalam namanya, aliran ini berpendapat bahwa untuk mempelajari gejala

kejiwaan, kita harus mempelajari isi dan struktur dari jiwa seseorang. Untuk mengetahui isi dan struktur kejiwaan,

3 Sarlito Wirawan Sarwono. Pengantar Umum Psikologi, (Jakarta: Bulan Bintang, 1974), hlm 24.

2

Page 3: Aliran-Aliran Dalam Psikologi, Dan Psikologi Islam Sebagai Aliran Baru Dalam Psikologi

kaum Strukturalis yang dipelopori oleh Wilhem Wund, menggunakan metode introspeksi atau mawas diri, yaitu

orang percobaan diminta untuk menceritakan kembali pengalaman-pengalamannya atau perasaan-perasaan

setelah ia melakukan suatu eksprimen.4

Strukturalisme merupakan aliran yang pertama dalam Psikologi, karena ia pertama kali dikemukakan oleh

Wilhem Wund (tokoh pendiri Psikologi). Setelah ia melakukan eksperimen-eksperimennya di laboratoriumnya di

Leipzig. Wund yakin bahwa gejala-gejala kejiwaan dapat dibagi-bagi ke dalam elemen-elemen dan elemen-

elemen mental itu dapat dibagi-bagi lagi ke dalam elemen-elemen yang lebih kecil. Hanya dengan menganalisa

elemen-elemen kejiwaan inilah kita dapat mempelajari gejala kejiwaan. Untuk dapat menganalisa elemen mental

ini, maka Wund memiliki pendapat bahwa yang menjadi obyek utama dalam Psikologi adalah kesadaran.

Pengalaman kesadaran ini menurut Wund terbagi dua bagian, yaitu penginderaan dan perasaan.

Penginderaan ialah penangkapan terhadap rangsang-rangsang dari luar dan dapat dianalisa sampai

elemen-elemen yang terkecil. Perasaan adalah sesuatu yang dimiliki dalam diri kita, yang tidak terlalu dipengaruhi

dan tidak merupakan reaksi langsung terhadap rangsang-rangsang dari luar.5

2. Fungsionalisme

Pelopor aliran ini adalah William James (1842-1910). Yang menjadi minat aliran ini adalah apa tujuan

atau akhir dari suatu aktivitas. Fungsionalisme mempelajari “fungsi” dari pada tingkah laku dan proses mental,

tidak hanya mempelajari strukturnya. 6

Untuk mempelajari tingkah laku, kaum Fungsionalis mengembangkan metode eksperimen bukan hanya

metode instrospeksi yang dipakai, melainkan juga metode observasi tingkah laku. Metode ini terdiri dari dua

macam yaitu metode fisiologis dan metode variasi kondisi. Metode fisiologis ialah cara menganalisa gejala

kejiwaan dengan cara meneliti proses fisiologis (proses faal) yang terjadi dalam diri orang yang bersangkutan.

Tetapi tidak semua gejala kejiwaan dapat diterangkan dengan metode fisiologis. Disamping metode fisiologis,

maka masih diperlukan metode lain yaitu metode variasi kondisi. Dalam metode ini, suatu rangsang diberikan

beberapa kali dalam situasi dan lingkungannya yang berbeda-beda (variasi). Dengan melihat perbedaan reaksi

yang timbul dalam kondisi yang berbeda itu, maka dapat diketahui sifat-sifat yang menetap ataupun tidak menetap

pada diri seseorang.

3. Psikoanalistik

Psikoanalistik (psikoanalisa) adalah psikologi yang mempelajari tingkah laku manusia berdasarkan

konsep motivasi dan konflik dinamis didalam unconsciousness (ketidaksadaran) dalam jiwa manusia. 7Persoalan

fundamental yang diyakini sebagai wilayah yang sangat berperan dalam menentukan tingkah laku manusia bagi

psikoanalisa adalah didalam unconsciousness (ketidaksadaran). Untuk menemukan akar terdalam dari tingkah

laku manusia yang berada dalam wilayah didalam unconsciousness (ketidaksadaran), psikoanalisa menggunakan

4 Singgah Dirgagunarsa. Pengantar Psikologi, (Jakarta: Mutiara, t.t), hlm. 47.5 Ibid. 6 Ibid. 7 Baharuddin. Paradigma Psikologi Islami, (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2004.), hlm.331.

3

Page 4: Aliran-Aliran Dalam Psikologi, Dan Psikologi Islam Sebagai Aliran Baru Dalam Psikologi

beberapa macam metode. Metode-metode tersebut adalah hypnotis, intropeksi atau retropeksi dan analisis

mimpi.8

Teori ini pertama kali dimunculkan oleh Sigmun Freud (1273-1356 H / 1856-1939 M) berdasarkan teknik

pengobatan terhadap pasien-pasiennya yang menderita gangguan kejiwaan yang disebutnya dengan histeris.

Sigmun Freud menemukan adanya peranan dinamis dari unconsciousness dari dalam diri seseorang yang

menderita penyakit histerisi tersebut. Temuan Sigmun Freud ini berbeda dengan keyakinan para dokter pada

waktu itu di Wina. Mereka meyakini bahwa penyakit histerisi tersebut disebabkan oleh kerusakan fungsi organ

dalam otak. Temuan Sigmun Freud ini diperkuat oleh temuan J. Breuer (1298-1300 H / 1880-1882 M) memastikan

bahwa penyebab penyakit histeris tersebut adalah ingatan tak sadar tentang peristiwa-peristiwa troumatis.9

Dalam perjalanan sejarah perkembangannya, psikoanalisa mengalami kritik, revisi dan reformasi internal.

Tercatat dua orang murid besar Sigmun Freud yang meninggalkan teori psikoanalisa dan membentuk teori

tersendiri, walaupun kemudian dianggap sebagai rumpun teori psikoanalisa. Alfred Adler (1870-1937) pada tahun

1913 menolak teori psikoanalisa tentang libido seksual sebagai penggerak utama tingkah laku manusia.

Menurutnya, faktor penggerak tingkah laku manusia adalah will to power (kehendak untuk berkuasa). Ia lebih

menekankan pada peran ego. Dan meremehkan peranan id dan proses-proses unconsious-ness lainnya dalam

jiwa manusia, yang dianggap sebagai penguasa dalam teori Sigmun Freud.

Carl Gustav Jung (Murid Sigmun Freud) pada tahun 1914 mengekritik teori Sigmun Freud dan mendirikan

teori baru yang bernama analitical pshychology (psikologi analisis).10

Pemikiran Jung banyak diinspirasi oleh gagasan moral dan agama. Jung memandang agama sebagai hal

yang amat berarti bagi manusia, baik sebagai perorangan maupun sebagai kelompok. Agama bukanlah

pemenuhan dorongan terselubung dalam id seperti pandangan Sigmun Freud, tetapi merupakan bagian

terpenting dari kodrat kehidupan manusia. Pandangan ini kontradiktif dengan pandangan Sigmun Freud yang

menyatakan agama sebagai hayalan (ilusi) yang tercipta dari kecenderungan masa kanak-kanak untuk

mendapatkan kepuasan dan keamanan dengan mengikuti aturan yang dibuatkan Bapak yang harus dipatuhi

akibat ketidak berdayaan manusia. Akan tetapi bagi Jung, Tuhan merupakan gambaran yang ada pada archetype

dalam wilayah collective unconscious.11

4. Psikobehavioristik

J.P Chaplin menjelaskan bahwa behavioristik (behaviorisme) adalah suatu pandangan teoritis dalam

psikologi yang beranggapan bahwa persoalan pokok psikologi adalah tingkah laku tanpa mengaitkan konsepsi-

konsepsi mengenai kesadaran atau mentalitas. Behaviorisme bersifat empiris, objektif dan eksprimental. Empiris

8 Baharuddin. Psikologi Islam di Tengah Belantara Paradigma Psikologi Modren (Pidato Pengukuhan Guru Besar Psikologi Islami, Padangsidimpuan: STAIN Padangsidimpuan, 2007), hlm. 19-20.

9 Baharuddin. Paradigma Psikologi Islami. Loc.,cit.10 Ibid., hlm. 332. 11 Ibid., hlm 333.

4

Page 5: Aliran-Aliran Dalam Psikologi, Dan Psikologi Islam Sebagai Aliran Baru Dalam Psikologi

maksudnya dapat dipersepsi melalui alat indra, objektif maksudnya berdasarkan data-data faktual dan

eksprimental maksudnya dapat diuji melalui eksprimen di laboratorium.12

Behaviorisme memandang psikoanalisa sebagai teori yang sangat spekulatif-subjektif dan tidak ilmiah.13

Oleh karena itu Behaviorisme menetapkan paradigma objektif dalam psikologi. Paradigma objektif menekankan

pada data-data yang dapat diuji secara faktual dan berdasarkan pengalam (empiris). Behaviorisme yakin bahwa

seluruh tingkah laku manusia dapat dipahami, dirumuskan, dan dipridiksi, berdasarkan pandangan objektif. Maka

rumusan tingkah laku bagi behaviorisme merupakan hubungan sitimulus-respon-bond. Pada dataran faktual-

objektif tingkah laku manusia tidak berbeda dengan tingkah laku binatang. Inilah yang menyebabkan mereka

meneliti tingkah laku binatang untuk memahami, merumuskan dan memprediksi tingkah laku manusia.14

Berdasarkan hal tersebut, jelaslah bahwa paradigma behaviorisme adalah paradigma mekanistik. Semua

tingkah laku manusia merupakan proses mekanistik stimulus dan respon. Manusia bagaikan mesin besar yang

selalu memberikan respon terhadap stimulus yang menyentuhnya.15

5. Psikohumanistik

Sementara itu, psikohumanistik yang tumbuh sekitar pertengahan abad ke-20 memandang psikoanalisa

dan behaviorisme telah menghilangkan nilai-nilai kemanusiaan. Maka psikologi humanistik lahir untuk membela

nilai kemanusiaan. Maka munculah paradigma humanistik (paradigma kemanusiaan) dalam psikologi.

Berdasarkan paradigma kemanusiaan ini muncullah teori-teori personality and motivation (kepribadian

dan motivasi) oleh William James. Teori the will to meaning (kehendak untuk hidup bermakna) oleh Victor Frankl.

Teori-teori tersebut berdasarkan kepada pandangan kemanusiaan. Manusia adalah makhluk unik yang harus

dipahami secara holistik dari dimensi somatis (raga), psikis (jiwa) dan neotik (spiritual). Kecuali itu, eksistensi

manusia berbeda dengan eksistensi lainnya. Karakteristik eksistensi manusia dapat disimpulkan pada adanya

spirituality (kerohanian), freedom (kebebasan) dan responsibility (tanggung jawab).

Jadi ringkasnya bahwa paradigma psikologi humanistik adalah paradigma kemanusiaan. manusia harus

dipahami sebagai makhluk yang khas, unik yang harus dipahami secara holistik. Manusia memiliki raga, jiwa dan

spiritual dan eksistensi manusiamemiliki karakteristik spirituality (kerohanian), freedom (kebebasan) dan

responsibility (tanggung jawab).

Paradigma ini mengakui bahwa tingkah laku manusia merupakan produk bebas pikiran, perasaan, dan

kemauan manusia. Kebebasan dalam segala hal, terutama menentukan tingkah lakunya berdasarkan pikiran,

perasaan dan kemauannya. 16

6. Psikologi Islami

12 Ibid.13 Sarlito Wirawan Sarwono. Berkenalan dengan Aliran-aliran dan Tokoh-tokoh Psikologi, (Jakarta: Bulan Bintang, 1978), hlm.

138.14 Baharuddin. Psikologi Islam di Tengah Belantara Paradigma Psikologi Modren (Pidato Pengukuhan Guru Besar Psikologi

Islami. Op.,cit, hlm. 21.15 Ibid., hlm. 22.16 Ibid., hlm. 23-25.

5

Page 6: Aliran-Aliran Dalam Psikologi, Dan Psikologi Islam Sebagai Aliran Baru Dalam Psikologi

Sementara itu, psikologi Islami memandang bahwa psikologi humanistik terlalu optimisme terhadap

manusia. Manusia dianggap sebagai berkuasa penuh terhadap dirinya dan menafikan dimensi lain yang turut

serta dalam membentuk dan menentukan dirinya.

Menurut psikologi Islami manusia selalu dalam proses berhubungan dengan alam (nature), manusia

(sosial) dan Tuhan. Ketiga hal ini turut memberikan andil dalam membentuk tingkah laku manusia. Ini sejalan

dengan dimensi-dimensi yang ada didalam diri manusia. Untuk memahami, menginterpretasi, memformulasi dan

memprediksi, tingkah laku manusia harus senantiasa memandangnya dalam hubungan yang seimbang dengan

alam, manusia, dan Tuhan.

Ada dua dimensi penting yang tidak ada padaaliran psikologi yang yang lainnya, yaitu dimensi al-ruh dan

dimensi al-fitrah. Dimensi al-ruh beraktualisasi sebagai khalifah, sementara dimensi al-fitrah beraktualisasi

sebagai ‘abid dalam konteks ibadah. Manusia dalam hubungannya dengan alam adalah sebagai aktualisasi

khalifah, sementara dalam hubungannya dengan Allah adalah sebagai aktualisasi peran ibadah. Manusia

senantiasa dalam putaran hubungan kedua peran ini, yaitu peran khalifah dan ibadah.

Jadi, jelaslah bahwa dalam pandangan psikilogi Islam bahwa tingkah laku manusia bukanlah hanya

sebatas keinginan manusia untuk mengaktualisasikan dirinya seperti dalam psikologi humanistik. Tetapi tingkah

laku manusia juga merupakan aktualisasi dari rentangan dari rangkaian keterikatan dengan alam, manusia dan

Tuhan.17

D. Psikologi Islam Sebagai Aliran Baru dalam Psikologi

Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia secara umum, karena itu disebut psikologi

umum. Tingkah laku yang berhubungan dengan aspek kehidupan, maka muncul cabang psikologi. Psikologi

pendidikan membicarakan tingkah laku yang berhubungan dengan pendidikan; Psikologi agama membicarakan

tingkah laku manusia dalam hubungannya dengan Tuhan; Psikologi sosial membicarakan tingkah laku manusia

dalam hubungannya dengan situasi dan kelompok sosial, demikian seterusnya bermunculan cabang psikologi.18

Psikologi Islam bukan cabang psikologi karena psikologi Islam tidak membicarakan tingkah laku yang

merupakan satu aspek kehidupan. Namun, psikologi Islam adalah aliran dalam psikologi yang menawarkan cara

pandang tentang manusia dan tingkah lakunya. Sebagaimana aliran psikologi lainnya, seperti psikoanalisa,

behaviorisme, humanistik dan transpersonal, maka psikologi Islam juga memiliki cara pandang tentang manusia

dan tingkah laku manusia secara tersendiri.19

Psikologi Islam sebagai disiplin ilmu yang mandiri baru memasuki proses awal. Sumber data yang

digunakan berasal dari proses deduktif, yang digali dari nash (al-Qur’an dan al-Sunnah) dan hasil pemikiran para

pilosof atau sufi abad klasik.

Banyak para ahli yang telah menawarkan rumusan psikologi Islam. Salah satunya adalah Baharuddin

yang menyatakan, psikologi Islam adalah ilmu yang membicarakan tingkah laku manusia berdasarkan cara

17 Ibid., hlm. 25-27.18 Ibid., hlm. 25-27.19 Ibid., hlm. hlm. 7

6

Page 7: Aliran-Aliran Dalam Psikologi, Dan Psikologi Islam Sebagai Aliran Baru Dalam Psikologi

pandang Islam tentang manusia dalam bertingkah laku ketika berhubungan dengan diri, lingkungan dan

Tuhannya.

Hakekat defenisi psikologi Islam mengandung tiga unsur pokok;

Pertama : Bahwa psikologi Islam merupakan salah satu kajian masalah-masalah keislaman. Ia memiliki

kedudukan yang sama dengan disiplin ilmu keislaman yang lain.

Kedua : Bahwa psikologi Islam membicarakan aspek-aspek dan perilaku kejiwaan manusia. Aspek-aspek

kejiwaan dalam Islam berupa al-ruh, al-nafs, al-kalb, al-aql, al-fuad, al-sirr, al-fithrah dan sebagainya.

Ketiga : Psikologi Islam bukan netral etik, melainkan sarat akan nilai etik. Dikatakan demikian sebab psikologi

Islam memiliki tujuan yang hakiki, yaitu merangsang kesadaran diri agar mempu membentuk kualitas

diri yang lebih sempurna untuk mendapatkan kebahagiaan hidup di dunia dan akhirat.20

Banyak istilah yang dilontarkan untuk menyebut psikologi Islami ini, seperti Nafsiologi, Psikologi Islami,

Psikologi Muslim dan lain-lain. Tetapi intinya adalah bahwa psikologi tersebut didasarkan pada citra manusia

menurut pandangan Islam (baik al-Qur’an, hadis dan tafsir atau pikiran ulama) untuk mempelajari tingkah laku

manusia dalam hubungannya dengan manusia, alam dan Tuhan. Usaha untuk melahirkan Psikologi Islami ini

muncul akan adanya kesadaran para psikolog Muslim akan adanya kelemahan-kelemahan psikolog Barat.

Kesadaran mereka akan kelemahan psikologi Barat sedikitnya ada empat: pertama, menafikan adanya Tuhan;

kedua, manusia sama dengan hewan; ketiga, tidak mengakui adanya dimensi ruh dalam jiwa manusia;21 keempat,

berpusat pada anthropo-sentris.22

Sedangkan menurut Fuad Nashori, ada dua arus besar yang menjadi pendorong utama lahirnya psikologi

Islam. Arus yang pertama adalah kebangkitan Islam, dan yang kedua adalah kritisisme dalam dunia ilmu

pengetahuan.23

E. Kesimpulan

1. Psikologi itu terbagi kepada dua macam, yaitu: Psikologi umum dan Psikologi khusus

Psikologi khusus ini ada bermacam-macam, antara lain: Psikologi perkembangan; Psikologi sosial,

Psikologi pendidikan; yaitu psikologi yang khusus menguraikan kegiatan-kegiatan manusia dalam

hubungannya dengan situasi pendidikan, Psikologi kepribadian dan tipologi; Psikopatologi; Psikologi

kriminal; kejahatan atau kriminalitas. Psikologi perusahaan; yaitu psikologi yang khusus berhubungan

dnegan soal-soal perusahaan.

2. Menurut Alexander A. Schacider lapangan dan cabang-cabang psikologi secara sistematik terbagi dua

Psikologi Faal

Antar Psikologi Penyesuain diri

lapangan Psikologi Abnormal

20 Geoogle. Rabu, 18 Maret 1003, pukul. 14.30 WIB. 21 Ibid., hlm.336.22 Baharuddin. Aktualisasi Psikologi Islam, (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2005), hlm.36.23 Fuad Nashori..Loc.,cit.

7

Page 8: Aliran-Aliran Dalam Psikologi, Dan Psikologi Islam Sebagai Aliran Baru Dalam Psikologi

Umum Psikologi Belajar

Yang bersifat ilmiah Psikologi Keturunan

Psikologi Perkembangan Psikologi Anak

Psikologi Remaja

Yang bersifat Psikologi Dewasa

Filsafat Psikologi Orang tua

Psikologi Mental

Diamalkan Psikologi Industri

Psikologi Pendidikan

Psikologi Klinis

Psikologi Sosial

3. Aliran-aliran dalam psikologi adalah:

- Strukturalisme (Structuralism)

- Fungsionalisme

- Psikoanalisa

- Psikobehavioristik

- Psikohumanistik

- Psikologi Islam

4. Psikologi Islam bukan cabang psikologi karena psikologi Islam tidak membicarakan tingkah laku yang

merupakan satu aspek kehidupan. Namun, psikologi Islam adalah aliran dalam psikologi yang menawarkan

cara pandang tentang manusia dan tingkah lakunya. Sebagaimana aliran psikologi lainnya, seperti

psikoanalisa, behaviorisme, humanistik dan transpersonal, maka psikologi Islam juga memiliki cara

pandang tentang manusia dan tingkah laku manusia secara tersendiri.

Psikologi Islam sebagai disiplin ilmu yang mandiri baru memasuki proses awal. Sumber data yang

digunakan berasal dari proses deduktif, yang digali dari nash (al-Qur’an dan al-Sunnah) dan hasil pemikiran

para pilosof atau sufi abad klasik.

DAFTAR PUSTAKA

Ahmadi, Abu. Psikologi Umum, Jakarta: Rineka Cipta, 1998.

Baharuddin. Paradigma Psikologi Islami, Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2004.

Baharuddin. Aktualisasi Psikologi Islam, Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2005.

Baharuddin. Psikologi Islam di Tengah Belantara Paradigma Psikologi Modren (Pidato Pengukuhan Guru Besar

Psikologi Islami), Padangsidimpuan: STAIN Padangsidimpuan, 2007.

8

Page 9: Aliran-Aliran Dalam Psikologi, Dan Psikologi Islam Sebagai Aliran Baru Dalam Psikologi

Dirgagunarsa, Singgah. Pengantar Psikologi, Jakarta: Mutiara, t.t.

Geoogle. Rabu, 18 Maret 1003, pukul. 14.30 WIB.

Juhana. Psikologi Bimbingan, Bandung: Eresco, 1988.

Nashori, Fuad. Agenda Psikologi Islam, Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2002.

Sarwono, Sarlito Wirawan. Berkenalan dengan Aliran-aliran dan Tokoh-tokoh Psikologi, Jakarta: Bulan Bintang,

1978.

Sarwono, Sarlito Wirawan. Pengantar Umum Psikologi, Jakarta: Bulan Bintang, 1974.

9