6 resep pancake yang kamu buat sendiri

14
6 Resep Pancake yang Kamu Buat Sendiri. Tanpa Perlu Merogoh Kocek Untuk Menikmatinya di Kafe N Triadanti | Mei 23, 2015 1,488 shares Pancake, hmm yummy! Mendengar nama penganan ini, mungkin masih banyak orang yang beranggapan bahwa pancake hanya hidangan kafe atau restoran yang meskipun enak tapi lumayan mahal. Padahal anggapan ini tidak selamanya benar! Kamu juga bisa membuat pancake lezat sendiri di rumah! Iya, pancake yang gurih dan legit bisa hadir di dapurmu juga, asal kamu mau belajar mencoba. Hasilnya bisa dicicipi bersama orang tua atau dia yang tersayang. Tunggu apa lagi? Yuk cobain resep-resep pancake berikut! 1. Mari mulai dengan Classic Pancake! Hidangan yang nggak lekang oleh waktu dan selalu ngehits.

Upload: bhyaaaaaa

Post on 14-Sep-2015

224 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

resep

TRANSCRIPT

6 Resep Pancake yang Kamu Buat Sendiri. Tanpa Perlu Merogoh Kocek Untuk Menikmatinya di KafeN Triadanti | Mei 23, 2015 1,488 shares Pancake, hmm yummy!Mendengar nama penganan ini, mungkin masih banyak orang yang beranggapan bahwa pancake hanya hidangan kafe atau restoran yang meskipun enak tapi lumayan mahal. Padahal anggapan ini tidak selamanya benar! Kamu juga bisa membuat pancake lezat sendiri di rumah!Iya, pancake yang gurih dan legit bisa hadir di dapurmu juga, asal kamu mau belajar mencoba. Hasilnya bisa dicicipi bersama orang tua atau dia yang tersayang. Tunggu apa lagi? Yuk cobain resep-resep pancake berikut!1. Mari mulai dengan Classic Pancake! Hidangan yang nggak lekang oleh waktu dan selalu ngehits.

Pancake classic enak diberi topping apa aja. via hdwyn.comPancake classic atau pancake polos ini adalah resep dasar untuk membuat pancake yang yang nantinya bisa kamu modifikasi. Meskipun cuma pancake polos, tapi tetap bisa sedap loh dimakan begitu saja atau diberi topping sirup mapple, keju parut, es krim cokelatdan topping apapun yang kamu sukai.Bahan-bahan yang kamu perlukan: 120 gram tepung terigu serba guna 2 sdm gula pasir putih 2 sdt baking powder 1 sdt garam 1 telur kocok 240 ml susu cair 2 sdm minyak sayurLangkah memasak pancake-nya: Campurkan tepung, gula, baking powder dan garam di dalam satu mangkuk besar. Buat lubang di tengah campuran tepung dan bahan-bahan lain tadi, kemudian tuangkan telur kocok, susu dan minyak sayur di tengahnya. Aduk seluruh adonanhingga rata. Panaskan wajan teflon yang sudah diolesi sedikit minyak di atas kompor dengan api sedang. Tuangkan adonan ke atas wajan. Agar mudah gunakan takaran satu sendok sayur untuk setiap pancakenya. Masak sampai kedua sisinya matang kecoklatan dan angkat.Voila, jadi deh! Eh, resep pancake juga bisa dimasak jadi waffle loh! Asal kamu punya cetakannya aja, semua beres!2.Buat kamu yang doyan cokelat, Chocochip Pancake mungkin akan jadi resep favoritmu!

Taburan choco chip di dalam dan luar pancake cocok buat yang coklat mania via www.food.comSetelah berhasil dengan pancake classic, pasti membuat pancake chocochip ini bukanlah masalah bagimu. Cokelat yang getir namun manis bakal membuat lidahmu bergoyang dan perutmu happy!Bahan-bahan yang kamu perlukan: 150 gram tepung teriguserba guna 1 sdm gula 14 sdt kayu manis bubuk 1 sdm baking powder 14 sdt garam 2 butir telur 240 ml susu cair 4 sdm butter yang sudah dilelehkan 34sdt ekstrak vanila 58 gram choco chipsLangkah memasak pancake-nya: Campurkan tepung, gula, kayu manis, baking powder dan garam di dalam satu mangkuk besar. Di mangkuk terpisah, campurkan susu cair, butter, ekstrak vanila, telur kocok hingga larut. Setelah larut, masukkan ke dalam campuran bahan-bahan kering tadi lalu aduk hingga semua tercampur rata. Terakhir, masukkan chocochipnya. Tidak perlu diaduk terlalu keras, cukup sampai merata saja. Panaskan wajan teflon yang sudah diberi sedikit minyak di atas kompor berapi sedang. Dengan sendok sayur, tuang adonan di atas teflon dan goreng.Balik adonan jika satu sisi sudah matang, dan angkat setelahkedua sisi pancake berwarna kecokelatan.Aduh, baru baca resepnya aja udah ngiler nih. Pancake ini enak kalau kamu beri topping taburan gula halus atau potongan buah seperti strawberry dan pisang.3. Biar pancakemu ada sensasi manis dan segarnya, coba deh kamu jajal resep Pancake Strawberry Vanila.

Segar strawberry berpadu manis dengan wangi vanila via wallpapers-diq.comYang doyan buah-buahan, tetep bisa memadukannya dengan pancakes. Salah satunya resep Strawberry Vanila pancake ini! Saat kamu menggigit pancake yang lembut, akan ada sensasi kriuk-kriuk dari strawberry di dalamnya.Bahan-bahan yang kamu perlukan: 120 gram tepung teriguserba guna 2 sdm gula pasir cokelat 2 sdt baking powder 1 sdt garam 1 butir telur 240 ml susu cair 2 sdm minyak sayur 2 sdm ekstrak vanila 200 gram strawberry segar yang dipotong-potong.Langkah memasak pancakenya: Campurkan tepung, gula pasir cokelat, baking powder dan garam dalam sebuah mangkuk. Setelah itu tuangkan susu cair, minyak sayur, telur dan ekstrak vanila. Kemudian kocok hingga tercampur merata. Masukkan strawberry yang sudah dipotong-potong. Aduk sedikit agar buahnya masuk ke dalam adonan. Panaskan wajan teflon yang sudah diberi sedikit minyak di atas kompor berapi sedang. Dengan sendok sayur, tuang adonan di atas teflon dan goreng.Balik adonan jikabagian tengah pancake sudah mengeluarkan gelembung.Angkat setelahkedua sisi pancake matang berwarna kecokelatan.Rasa legit pancake yang berpadu dengan segar strawberry dan wangi vanila bikin kamu nagih sama pancake yang satu ini. Beri topping seperti sirup mapple atau selai cokelat biar makin nikmat.4. Pancake matcha atau green tea menawarkanpetualangan rasa bagi kamu yang suka hal-hal unik tak biasa!

Pancake matcha memang doyanannya para petualang cita rasa via ohyellowfingers.blogspot.comMasih, di tahun 2015 ini segala sajian bertema green tea masih menjadi primadona. Dari anekaminuman dan makanankreasi baru, hingga jajanan tradisional seperti kue cubit! Pancake juga ternyata cocok dipadupadankan dengan bubuk teh hijau khas Jepang ini lho!Bahan-bahan yang kamu perlukan: 1butir telur 80 ml susu cair 2 sdm minyak sayur atau butter cair 2sdm gula 1/2 sdt ekstrak vanila 60 gram tepung teriguserba guna 1 sdmmatcha powder atau bubuk green tea 1 12sdtbaking powder sejumput garamCara memasak pancakenya: Kocok susu cair, telur, minyak sayur atau butter cair, gula dan ekstrak vanila di dalam satu mangkuk besar. Kemudian tambahkan tepung, bubuk matcha, baking powder dan garam. Kocok sebanyak 7 sampai 10 kali hingga adonannya tercampur tapi jangan terlalu halus. Adonannya sebaiknya agakkental. Panaskan wajan teflon yang sudah diberi sedikit minyak di atas kompor berapi sedang. Dengan sendok sayur, tuang adonan di atas teflon dan goreng.Balik adonan jikabagian tengah pancake sudah mengeluarkan gelembung-gelembung kecil.Angkat setelahkedua sisi pancake matang berwarna kecokelatan.Haik! Jadi deh pancake dengan rasa khas Asia Timur! Beri topping es krim vanila, madu atau sirup mapple untuk menandingi rasa matcha yang sedikitpahitya. Oh iya, resep pancake matcha ini juga bisa dibuat menjadi waffle asal kamu punya cetakannya!5. Dorayaki, camilan kesukaan Doraemon ternyata pancake juga loh! Pancake khas Jepang yang nggak kalah ciamik rasanya.

Manisnya selai kacang merah dorayaki bikin Doraemon jatuh hati via www.japanesecooking101.comAda nggak di antara kamu yang penasaran, seperti apa sih rasa dorayaki itu? Kok Doraemon sampai tergila-gila begitu Biar nggak penasaran yuk cobain resep dorayaki ini.Pertama-tama kamu harus bikin anko dulu. Anko itu filling atau isian untuk dorayaki yang berupa selai kacang merah super legit dan lembut.Bahan membuat anko: 185 gram kacang merah 300 gram gula AirCara membuat anko: Rebus kacang merah di dalam 500 ml air. Didihkan selama 5 menit lalu buang airnya. Rebus lagi kacang merah tersebut dalam panci bersih berisi 500 ml di atas api kecil air selama 1,5 sampai 2 jam. Kalau airnya asad, tambahkan lagi begitu seterusnya hingga 2 jam dan kacangnya sudah empuk, mudah hancur ketika ditekan. Buang lagi air rebusan terakhir tadi. Kali ini masukkan kacang merah yang sudah empuk ke dalam panci berisi gula, panaskan di atas api sedang. Aduk selama kurang lebih 10 menit, hingga gula dan kacang tercampur rata membentuk pasta atau selai yang lembut.Bahan membuat dorayaki: 150 gram tepung terigu serba guna 1 sdtsoda kue 2telur 100 gram gula 1 sdmmadu 180 ml susu cair AnkoCaramembuat pancake dorayaki-nya: Campurkan tepung dan soda kuedalam satu mangkuk. Di mangkuk yang berbeda kocok susu, gula, dan madu menjadi satu. Tambahkan susu dan aduk hingga rata. Masukkan bahan-bahan kering seperti tepung dan soda kue ke dalam adonan basah dan aduk hingga tercampur sempurna. Panaskan wajan teflon yang sudah diberi sedikit minyak di atas kompor berapi sedang. Dengan sendok sayur, tuang adonan di atas teflon dan goreng.Balik adonan jikabagian tengah pancake sudah mengeluarkan gelembung-gelembung kecil.Angkat setelahkedua sisi pancake matang berwarna kecokelatan. Sisihkan di atas piring dan tutupi dengan serbet basah. Terakhir, ambil satu lembar dorayaki, masukkan selai kacang merah atau anko yang sudah dibuat tadi ke dalamnya dan tutupi dengan satu lembar dorayaki yang lain. Cubit-cubit tepiannya agar dorayakinya bertumpuk menjadi satu.Duh dorayakinya yang gurih cocok sekali sama selai kacang merah yang manis. Cobain deh, biar kamu nggak penasaran lagi sama makanan kesukaan Doraemon ini!6. Pancake khas Indonesia juga nggak kalah nikmat rasanya. Ini dia Pancake Durian yang menjadi idola.

Pancake dari raja buah, pasti rasanya mewah via bismacenter.ning.comDurian adalah salah satu buah lokal yang digemari banyak orang. Olahan-olahan durian, sama seperti buahnya sendiri, kerap dicari-cari dan dihargai mahal! Begitupun pancake durian yang sempat populer sebagai oleh-oleh asal Medan ini. Kamu ternyata juga bisa membuatnya sendiri!Bahan membuat kulit pancake: 50 gram tepung terigu serbaguna 1 sdm gula pasir halus 1 sdm minyak sayur 1 butir telur kocok 400 ml susu cair sdt garam Dua tetes pewarna makanan kalau kamu mau pancakemu berwarna warni. Lazimnya sih warna hijau dan kuning.Bahan membuat filling durian: 50 ml krim kental yang dikocok kaku 300 gram daging buah durian matang 1 sdm gula bubukCara membuat filling pancake durian: Campur krim kental yang sudah dikocok dengan daging buah durian dan gula bubuk hingga rata. Setelah itu sisihkan untuk digunakan sebagai isian pancake.Cara memasak pancakenya: Campurkantepung terigu, garam, gula pasir, minyak sayur, dan telur dalam mangkuk besar. Aduksambil dituangi susu sedikit demi sedikit hingga adonan halus merata. Panaskan wajan teflonberdiameter 18 cm yang sudah diolesi minyak. Tuang adonan dengan sendok sayur, namun kali iniratakan ke seluruh permukaan wajan, membentuk dadaran tipis-tipis. Berbeda dengan pancakes lain yang dibuat tebal-tebal. Lakukan hingga adonan habis. Sisihkan. Setelah dadaran pancake jadi, ambil 2 sdm bahan isi, letakkan di tengah dadaran. Bungkus isian krim duriantersebut seolah kamu tengah membungkus risoles. Tapi alih-alih digoreng seperti risoles, simpan pancake duriankamu didalam lemari es. Keluarkan kalau sudah akandisantap saja, biar seger!Buat yang nggak terlalu suka durian, pancake durian bisa jadi alternatif kalau kamu pengen nyari tahuapa enaknya durian. Karena bau duriannya nggak terlalu tajam, tapi cita rasanya tetap lezat!Itu tadi 6 resep pancake yang pantas kamu praktekkan di rumah. Semoga kamu berhasil mencoba semuanya! Eits, tapi jangan pantang menyerah ya kalau percobaanmu gagal. Terus berusaha sampai kamu bisa buat pancake terenak yang bisa dibagikan buat keluarga, pacar teman. Oiyajangan lupa buat dibagi ke Hipwee juga.