2.lkfpd dalam kelompok satuan dan alat ukur gaya.fit

8
Kelompok : Pelaksanaan Penyelidikan Nama Anggota : Hari : 1. Tanggal : 2. Waktu : 14 Menit 3. 4. A. Tujuan Penyelidikan 1. Tujuan Kognitif 1. Mengamati benda tenggelam, melayang dan terapung. 2. Membandingkan perbedaan tenggelam, melayang dan terapung 3. Menyebutkan ciri-ciri benda tenggelam, melayang dan terapung 2 LEMBAR KERJA FISIKA PESERTA DIDIK DI DALAM KELAS (LKFPD 01 KELOMPOK) Gaya Apung

Upload: wahyudi-hasan

Post on 08-Feb-2016

9 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

LKFPD

TRANSCRIPT

Page 1: 2.Lkfpd Dalam Kelompok Satuan Dan Alat Ukur Gaya.fit

Kelompok : Pelaksanaan PenyelidikanNama Anggota : Hari :1. Tanggal :2. Waktu : 14 Menit3.4.5.

A. Tujuan Penyelidikan

1. Tujuan Kognitif

1. Mengamati benda tenggelam, melayang dan

terapung.

2. Membandingkan perbedaan tenggelam,

melayang dan terapung

3. Menyebutkan ciri-ciri benda tenggelam,

melayang dan terapung

2

LEMBAR KERJA FISIKA PESERTA DIDIK DI DALAM KELAS

(LKFPD 01 KELOMPOK)

Gaya ApungGaya Apung

Page 2: 2.Lkfpd Dalam Kelompok Satuan Dan Alat Ukur Gaya.fit

2. Tujuan Afektif (Perilaku Berkarakter):

Dengan melakukan percobaan secara kelompok

(A’samaturu’) yang merupakan bagian dari “Peduli” maka

akan menimbulkan rasa sosial yang tinggi.

3. Tujuan Psikomotor:

Peserta didik akan terampil dengan baik dalam

menyelidiki benda yang tenggelam, melayang dan

terapung.

B. Pertanyaan Penyelidikan

Tuliskan pertanyaan penyelidikan berdasarkan

kesepakatan (mufakat) dalam kelompok pada kolom di

bawah ini:

1. Setelah kamu amati, berapa keadaankah telur tersebut?

2. Sebutkan masing-masing keadaan telur tersebut!

3. Mengapa hal itu bisa terjadi? Jelaskan untuk setiap

keadaan!

Jika tidak ada rumusan masalah yang sesuai maka, pendidik menyampaikannya.

3

Page 3: 2.Lkfpd Dalam Kelompok Satuan Dan Alat Ukur Gaya.fit

C. Jawaban Sementara

Tuliskan jawaban sementara terhadap rumusan

masalah yang akan diselidiki pada kolom di bawah ini:

1. Ada 3 keadaan.

2. Tenggelam, Melayang dan Mengapung

a. Telur tenggelam dikarenakan sebelum ditambahkan garam massa

jenis telur lebih besar daripada massa jenis air, sehingga telur

tengelam (massa jenis air < massa jenis telur).

b. Telur melayang, karena setelah dilakukan penambahan sedikit garam

massa jenis air bertambah menjadi seimbang dengan massa jenis telur,

sehingga posisi telur terangkat menjadi melayang (massa jenis air =

massa jenis telur).

c. Telur mengapung, karena setelah ditambahkan banyak garam massa

jenis air menjadi lebih besar daripada massa jenis telur sehingga posisi

telur kembali terangkat ke atas menjadi terapung (massa jenis air >

massa jenis telur)

4

Page 4: 2.Lkfpd Dalam Kelompok Satuan Dan Alat Ukur Gaya.fit

D. Alat dan Bahan Penyelidikan

1. Gelas kimia

2. Telur (3 butir)

3. Garam

4. Sendok

5. Air

E. Langkah Penyelidikan

Persiapan dan Langkah Percobaan

Gambar 1 Gambar 2 Gambar 3

Kegiatan 1

a. Siapkan alat dan bahan.

b. Isilah gelas kimia dengan air sampai hampir penuh (usahakan jangan terlalu

penuh sehingga apabila kamu memasukkan telur airnya tidak tumpah).

c. Masukkan telur ayam ke dalam gelas kimia berisi air tersebut.

d. Amati yang terjadi pada telur.

e. Tambahkan cairan garam secukupnya, amati perubahan yang terjadi.

f. Teruskan pemberian cairan garam sampai kedudukan telur berubah lagi.

Kegiatan 2.

a. Masukkan telur ayam ke dalam cairan garam dalam gelas kimia.

b. Catat keadaan telur tersebut.

c. Untuk melihat perubahan posisi yang terjadi tambakan air pada cairan garam

dapur dan telur hingga terjadi perubahan posisi.

5

Page 5: 2.Lkfpd Dalam Kelompok Satuan Dan Alat Ukur Gaya.fit

d. Amatilah perubahan apa yang terjadi dan catatlah hasilmu dalam tabel.

Kegiatan 3

a. Masukkan telur ayam ke dalam cairan garam dalam gelas kimia.

b. Catat keadaan telur tersebut.

c. Untuk melihat perubahan posisi yang terjadi tambakan air pada cairan garam

dapur dan telur hingga terjadi perubahan posisi.

d. Amatilah perubahan apa yang terjadi dan catatlah hasilmu dalam tabel.

e. Tambahkan lagi air secukupnya hingga terjadi perubahan.

F. Data Penyelidikan

Tabel Hasil Pengamatan

Objek Gejala yang timbul

Air + telur Tenggelam

Air + telur + sedikit

garam

Melayang

Air + telur + banyak

garam

Terapung

G. Pembahasan

Pada keadaan hanya air dengan telur, keadaan telur adalah tenggelam. Namun

perubahan terjadi ketika ada penambahan sedikit garam dimana keadaan telur

berubah menjadi melayang. Ketika ditambahkan banyak garam, keadaan telur

barubah kembali menjadi mengapung. Hal ini membuktikan bahwa semakin

banyak garam yang diberikan membuat telur semakin terangkat keatas. Hal ini

disebabkan karena penambahan garam berpengaruh pada gaya ke atas air yang

6

Page 6: 2.Lkfpd Dalam Kelompok Satuan Dan Alat Ukur Gaya.fit

semakin besar jika di tambahkan garam kedalamnya. Selain itu hal ini disebabkan

oleh penambahan garam yang mempengaruhi perubahan massa jenis air menjadi

semakin bertambah besar jika garam ditambahkan sehingga telur menjadi semakin

terangkat posisinya.

H. Kesimpulan

Tuliskan kesimpulan yang sudah dirumuskan secara

a’sama turu’ pada tempat di bawah ini.

7

Kesimpulannya adalah kadar garam dalam suatu fluida mempengaruhi gaya

ke atas dan juga massa jenis fluida. Hal ini secara langsung mempengaruhi

posisi benda dalam fluida, yaitu tenggelam, melayang, dan terapung.