uin syarif hidayatullah jakarta official website - duta...

2
Rabu, 01 Januari 2014 / 29 Safar 1435 Tahun III, No. 1 ISSN 2302-3090 DUTA BESAR IRAK UNTUK INDONESIA BERNIAT MELAKUKAN KERJASAMA DAN STUDI LANJUT Jakarta, Berita Sekolah - Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta pada hari Selasa, 17 Desember 2013, kedatangan Duta Besar Irak untuk Indonesia, Abdullah Hasan Salih yang diterima Wakil Direktur bidang Akademik Kerjasama dan Pengembangan Kelembagaan, Prof. Dr. Suwito. Kedatangan Duta Besar Irak yang ditemani Omar ini bermaksud melakukan kerjasama sekaligus mendaftar program doktor di Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta. Duta Besar berbicara panjang lebar tentang kesenjangan kerjasama Irak dan Indonesia dalam hal studi lanjut. Dia bercerita bahwa di Irak sering kali banyak beasiswa studi akan tetapi orang-orang Irak lebih senang melanjutkan studi ke Eropa dibanding ke Indonesia karena pendidikan di Indonesia cenderung tidak dikenal (majhu>l) masyarakat Irak. Prof. Suwito memberitahukan kepada Duta Besar bahwa Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta sudah memiliki mahasiswa yang berasal dari Irak yaitu Atta N. Mohammed. Prof. Suwito mengharapkan kepada Duta Besar agar membawa serta orang-orang Irak lainnya untuk melanjutkan studi di Sekolah Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Selama bertugas di Indonesia, Duta Besar yang berkantor di Jl. Teuku Umar No.38 Menteng Jakarta Pusat ini sebetulnya sudah tidak asing lagi dengan Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta. Oleh karenanya, dia sangat berminat untuk bisa menyelesaikan program doktornya. Di akhir pertemuan Duta Besar memberikan sovenir berupa guci Irak. (SWT) DIREKTUR SEKOLAH PASCASARJANA BERTERIMA KASIH KEPADA PARA WAKIL DIREKTUR DAN SELURUH KARYAWAN Jakarta, Berita Sekolah - Direktur Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta Prof. Dr. Azyumardi Azra, MA sangat berterimakasih kepada para Wakil Direktur Prof. Dr. Suwito dan Dr. Yusuf Rahman, serta seluruh karyawan karena telah melaksanakan tugas masing- masing secara sangat baik selama tahun 2013. Hal ini ia sampaikan pada acara rapat penutupan akhir tahun Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta 24 Desember 2013. Pada rapat penutupan akhir tahun ini dibahas berbagai hal berupa evaluasi pelaksanaan program 2013 dan rancangan kerja 2014. Usai rapat penutupan akhir tahun, diadakan foto bersama dengan seluruh karyawan. (SWT) PENANDATANGANAN KERJASAMA DENGAN PASCASARJANA STAIN BATUSANGKAR Jakarta, Berita Sekolah - Direktur Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta, Prof. Dr Azyumardi Azra, MA para hari Senin 23 Desember 2013, sekira jam 10.00 menandatangani nota kerjasama bidang Pelaksanaan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan Program Pascasarjana Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN Batusangkar). Pihak STAIN Batusangkar diwakili Direktur Program Pascasarjana, Dr. Abdul Halim Hanafi, M.Ag. Prof. Azyumardi, yang didampingi Wakil Direktur bidang Akademik, Kerjasama dan Pengembangan Kelembagaan, Prof. Dr. Suwito, meminta agar nota kesepakatan ini segera ditindaklanjuti sebagaimana mestinya. Drs. Syahril, MA, Wakil Ketua I STAIN Batusangkar, yang turut mendampingi Direktur Program Pascasarjana STAIN Batusangkar menilai bahwa kerjasama ini sangat diperlukan karena STAIN Batusangkar masih harus terus berbenah mengejar ketertinggalan dengan Program Pasacasarjana lain di Indonesia. Usai penandatanganan dilakukan foto bersama dan kunjungan ke berbagai fasilitas Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta. Prof. Azyumardi mengajukan permohonan maaf kepada tamunya karena gedung Pascasarjana UIN Jakarta sedang dalam renovasi. Prof. Azyumardi didampingi Prof. Suwito, Bambang Prihono, SH, Adam Hesa dan Arief Mahmudi, sempat mengajak tamunya ke ruang sekretariat, ruang arsip, ruang quiet room, ruang ujian, dan ruang dosen. Khusus kunjungan ke Perpustakaan tamu ditemani oleh Bambang Prihono, SH, Kepala Tata Usaha Sekolah Pascasarjana. Pada kesempatan tersebut mahasiswa Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta sekaligus dosen STAIN Batusangkar, Ari Asy’ari, MA juga, sempat menemani para tamu untuk berkunjung ke berbagai fasilitas. (SWT)

Upload: others

Post on 04-Dec-2020

3 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Official Website - DUTA ...graduate.uinjkt.ac.id/wp-content/uploads/2019/04/BS...2014/01/01  · Jakarta, Berita Sekolah - Direktur Sekolah Pascasarjana

Rabu, 01 Januari 2014 / 29 Safar 1435Tahun III, No. 1 ISSN 2302-3090

DUTA BESAR IRAK UNTUK INDONESIA BERNIAT MELAKUKAN KERJASAMA DAN STUDI LANJUT

Jakarta, Berita Sekolah - Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta pada hari Selasa, 17 Desember 2013, kedatangan Duta Besar Irak untuk Indonesia, Abdullah Hasan Salih yang diterima Wakil Direktur bidang Akademik Kerjasama dan Pengembangan Kelembagaan, Prof. Dr. Suwito. Kedatangan Duta Besar Irak yang ditemani Omar ini bermaksud melakukan kerjasama sekaligus mendaftar program doktor di Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta. Duta Besar berbicara panjang lebar tentang kesenjangan kerjasama Irak dan Indonesia dalam hal studi lanjut. Dia bercerita bahwa di Irak sering kali banyak beasiswa studi akan tetapi orang-orang Irak lebih senang melanjutkan studi ke Eropa dibanding ke Indonesia karena pendidikan di Indonesia cenderung tidak dikenal (majhu>l) masyarakat Irak. Prof. Suwito memberitahukan kepada Duta Besar bahwa Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta sudah memiliki mahasiswa yang berasal dari Irak yaitu Atta N. Mohammed. Prof. Suwito mengharapkan kepada Duta Besar agar membawa serta orang-orang Irak lainnya untuk melanjutkan studi di Sekolah Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Selama bertugas di Indonesia, Duta Besar yang berkantor di Jl. Teuku Umar No.38 Menteng Jakarta Pusat ini sebetulnya sudah tidak asing lagi dengan Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta. Oleh karenanya, dia sangat berminat untuk bisa menyelesaikan program doktornya. Di akhir pertemuan Duta Besar memberikan sovenir berupa guci Irak. (SWT)

DIREKTUR SEKOLAH PASCASARJANA BERTERIMA KASIH KEPADA PARA WAKIL DIREKTUR DAN SELURUH KARYAWAN

Jakarta, Berita Sekolah - Direktur Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta Prof. Dr. Azyumardi Azra, MA sangat berterimakasih kepada para Wakil Direktur Prof. Dr. Suwito dan Dr. Yusuf Rahman, serta seluruh karyawan karena telah melaksanakan tugas masing-masing secara sangat baik selama tahun 2013. Hal ini ia sampaikan pada acara rapat penutupan akhir tahun Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta 24 Desember 2013. Pada rapat penutupan akhir tahun ini dibahas berbagai hal berupa evaluasi pelaksanaan program 2013 dan rancangan kerja 2014. Usai rapat penutupan akhir tahun, diadakan foto bersama dengan seluruh karyawan. (SWT)

PENANDATANGANAN KERJASAMA DENGAN PASCASARJANA STAIN BATUSANGKAR

Jakarta, Berita Sekolah - Direktur Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta, Prof. Dr Azyumardi Azra, MA para hari Senin 23 Desember 2013, sekira jam 10.00 menandatangani nota kerjasama bidang Pelaksanaan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan Program Pascasarjana Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN Batusangkar). Pihak STAIN Batusangkar diwakili Direktur Program Pascasarjana, Dr. Abdul Halim Hanafi, M.Ag. Prof. Azyumardi, yang didampingi Wakil Direktur bidang Akademik, Kerjasama dan Pengembangan Kelembagaan, Prof. Dr. Suwito, meminta agar nota kesepakatan ini segera ditindaklanjuti sebagaimana mestinya. Drs. Syahril, MA, Wakil Ketua I STAIN Batusangkar, yang turut mendampingi Direktur Program Pascasarjana STAIN Batusangkar menilai bahwa kerjasama ini sangat diperlukan karena STAIN Batusangkar masih harus terus berbenah mengejar ketertinggalan dengan Program Pasacasarjana lain di Indonesia.

Usai penandatanganan dilakukan foto bersama dan kunjungan ke berbagai fasilitas Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta. Prof. Azyumardi mengajukan permohonan maaf kepada tamunya karena gedung Pascasarjana UIN Jakarta sedang dalam renovasi. Prof. Azyumardi didampingi Prof. Suwito, Bambang Prihono, SH, Adam Hesa dan Arief Mahmudi, sempat mengajak tamunya ke ruang sekretariat, ruang arsip, ruang quiet room, ruang ujian, dan ruang dosen. Khusus kunjungan ke Perpustakaan tamu ditemani oleh Bambang Prihono, SH, Kepala Tata Usaha Sekolah Pascasarjana. Pada kesempatan tersebut mahasiswa Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta sekaligus dosen STAIN Batusangkar, Ari Asy’ari, MA juga, sempat menemani para tamu untuk berkunjung ke berbagai fasilitas. (SWT)

Page 2: UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Official Website - DUTA ...graduate.uinjkt.ac.id/wp-content/uploads/2019/04/BS...2014/01/01  · Jakarta, Berita Sekolah - Direktur Sekolah Pascasarjana

Tim Redaksi: Penanggungjawab: Azyumardi Azra, Pimpinan Redaksi: Suwito, Editor: Yusuf Rahman, Tata Usaha: Henda Syukri Staf Redaksi: Adam Hesa, Djunaedi, Distributor: Anen Suwandi. Jl. Kertamukti No.5 Pisangan Barat Cirendeu Ciputat 15419 Telp (021) 7401472, 74709260, Faks (021) 74700919, website: http://graduate.uinjkt.ac.id; e-mail:[email protected]

BERITASEKOLAH

Berita Sekolah ini terbit 2 mingguan oleh Sekolah Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sejak 01 Agustus 2012. Sekolah Pascasarjana menyelenggarakan program Magister dan Doktor Pengkajian Islam Konsentrasi: Pemikiran Islam (Teologi, Filsafat dan Tasawuf), Pendidikan Islam, Syari'ah-Fiqh, Sejarah-Peradaban, Bahasa-Sastra Arab, Tafsir Interdisiplin, Hadis dan Tradisi Kenabian, Dakwah Islamiyah, Ekonomi Syari`ah, Manajemen Perbankan dan Keuangan Syariah, Psikologi Islam, Studi Agama-agama, Kajian Islam-Jender, Islam-Studi Perdamaian, Studi Kawasan Islam, Arsitektur-Tata Ruang Islam, Studi Manuskrip Islam, Filologi Islam Indonesia, Ekologi Islam, Islam Minoritas, Sosiologi-Antropologi Masyarakat Islam, Kajian Hubungan Intra dan Antar Agama, Interdisciplinary Islamic Studies, Agama dan Politik, Agama dan Sains, Islam dan Kependudukan, Agama dan Media, Analisis Produk Halal, Agama dan Kesehatan, Agama dan Kedokteran, Islam dan Hak Asasi Manusia (HAM), Seni Budaya Islam, Islam dan Diplomasi, Agama dan Kewirausahan, Agama dan Masyarakat, Agama dan Sumber Daya Lingkungan. Akreditasi A (Sangat Baik) dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Pendaftaran Setiap Hari Kerja, Tes Masuk Setiap Awal Februari dan Agustus, Perkuliahan Awal Maret dan Awal September.

229 Safar 1435BERITA SEKOLAHTahun III, No. 1, Rabu - 01 Januari 2014

9 7 7 2 3 0 2 3 0 9 3 3 4

RDTHE 3 ANNUAL MEETING OF QURAN AND HADITH ACADEMIC SOCIETY (QUHAS)

Jakarta, Berita Sekolah - Pada hari Selasa 24 Desember 2013, Qur’an and Hadith Academic Society (QUHAS) bekerja sama dengan Sekolah

rdPascasarjana UIN Jakarta telah melakukan The 3 Annual Meeting yang bertema “New Approaches to Islamic Texts”. Pertemuan yang dilaksanakan full 1 hari di Auditorium Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta menghadirkan 11 pembicara. Di awal pertemuan Dr. Yusuf Rahman selaku pimpinan QUHAS, memberikan opening session yang menceritakan perjalanan QUHAS dan berbagai aktifitas yang telah dilakukan. Dr. Mun’im A. Sirry yang sekarang menjadi dosen di Kroc Institute University Notre Dame Amerika Serikat, memberikan keynote speech tentang pendekatan baru dalam memahami ayat-ayat al-Qur’an yang mengkritisi agama lain seperti Kristen dan Yahudi. Acara ini terdiri dari 3 sesi. Para pembicara sesi pertama adalah Dr. Naqiyah (STAIN Purwokerto) menyampaikan presentasinya berjudul “Multi Approaches in Reading the Qur’an”, Izza Rohman, MA (UHAMKA) mempresentasikan makalahnya berjudul “Pertalian Angka dan Makna dalam Al-Qur’an: Mempertemukan Relasi Antar Ayat dalam Kajian I’jaz Al-Adadi dan Kajian Tafsir Al-Qur’an Bi Al-Qur’an”, Siti Hasanah, M.Ag (Politeknik Negeri Semarang) mempresentasikan makalahnya berjudul “Interprestasi Teks Muamalat Melalui Pendekatan Maqashid Syariah”.

Pembicara sesi kedua adalah Dr. Jajang A. Rohmana (UIN Bandung) mempresentasikan makalahnya berjudul “Memahami Al-Qur’an dengan Kearifan Lokal: Nuansa Budaya Sunda dalam Tafsir al-Qur’an berbahasa Sunda”, Ervan Nurtawab, MA (STAIN Metro Lampung) mempresentasikan makalahnya berjudul “The Malay Tafsir in the Syekh Mohammad Said’s Collection of Marawi City, Lanao Del Sur, the Philippines, A Philological Reading”, Ridhoul Wahidi, S.Th.I., MA (Universitas Islam Indragiri) mempresentasikan makalah berjudul “Metode Baru Tafsir Al-Quran menurut KH. Bisri Mushofa”, dan Fazlul Rahman, MA.Hum (UGM Yogyakarta) mempresentasikan makalah berjudul “Everyday Tafsir: The Case of Waria’s Understanding of Al-Fatihah”.

Para pembicara sesi ketiga adalah Prof. Dr. Salman Harun (UIN Jakarta), menyampaikan makalah berjudul “Perkembangan Saintifik Ilmu Qawa’id Al-Tafsir”, Andi Rahman, MA (IPTIQ Jakarta), mempresentasikan makalah berjudul “Penggunaan Metode Content Analysis dalam Penelitian Hadis”, dan Ach Baiquni, S.Th.I (UIN Jakarta), menyampaikan makalah berjudul “Pemahaman Hadis tentang Perempuan Menurut Khaled Abou El Fadl”. Di akhir Annual Meeting Dr. Yusuf Rahman berharap agar makalah dapat diterbitkan di Journal of Qur’an and Hadith Studies. Peserta yang hadir dalam acara ini lebih dari 100 orang. (AH&YR)

UJIAN-UJIAN SELAMA 16-31 DESEMBER

Jakarta, Berita Sekolah - Selama 16-31 Desember 2013, Sekolah Pascasarjana UIN Jakarta mengadakan ujian-ujian sebagai berikut:

Ujian Proposal Tesis, dilaksanakan pada Senin, 16 Desember 2013 diikuti Facrul Pattilouw (Ekonomi), Senin, 30 Desember 2013 diikuti Syihabuddin (Ekonomi), Ade Fauzi (Ekonomi) dan Triasari (Dakwah). Ujian Proposal Disertasi, Senin, 16 Desember 2013 diikuti Abdul Ghoni (Syari’ah) dan Lia Kian (Ekonomi), Jum’at 20 Desember 2013 diikuti Sayid Qutub (Syari’ah), Senin, 30 Desember 2013 diikuti Maddais (Pendidikan) dan Saparudin (Pendidikan).

Ujian Work in Progress Tesis, dilaksanakan pada Senin 16 Desember 2013 diikuti Kholid Novianto (Dakwah), Ali Asghar (Agama dan Perdamaian), Selasa, 17 Desember 2013 diikuti Muhammad Ardani (Sejarah), Zaura Sylviana (Dakwah), dan Andi Amma Rukmah (Ekonomi), Jum’at 20 Desember 2013 diikuti Fuad Syukri (Tafsir Hadis), Herlina Yustati (Perbankan Syari’ah), dan M. Supriyadi (Politik), Jum’at, 27 Desember 2013 diikuti Siti Mulazamah (Tafsir Hadis), Muhammad Syauqi (Pendidikan), Senin, 30 Desember 2013 diikuti Sayyidati Umi Hanik (Pendidikan), Ahmad Fajri (Syari’ah), Zuhriyyah Hidayati (Pendidikan), Isti Nuzul Atiah (Ekonomi). Ujian Work in Progress Disertasi, Selasa 17 Desember 2013 diikuti Wardah Nuroniyah (Syari’ah), Ita Rodiah (Bahasa dan Sastra Arab), dan Jufri Al-Katiri (Dakwah), Jum’at, 20 Desember 2013 diikuti Catur Wahyudi (Pemikiran Islam) dan Endy Muhammad Astiwara (Syari’ah), Jum’at, 27 Desember 2013 diikuti Sugiri Permana (Ekonomi), Kurnali (Pendidikan), M. Habibi Siregar (Syari’ah), Zaima Mufaniri (Ekonomi), Senin, 30 Desember 2013 diikuti Adzan Noor Bakri (Ekonomi Islam),

Ujian Komprehensif Magister, dilaksanakan Selasa, 31 Desember 2013 diikuti Mariatul Qibtiyah (Antropologi dan Sosiologi), Kholid Novianto (Dakwah), Fatma Sylvana (Agama dan Kesehatan), Johaina Ali Samsodden (Perbankan Syari’ah), Zuhriyyah Hidayati (Pendidikan), dan M. Supriyadi (Politik). Ujian Komprehensif Doktor, dilaksanakan Senin, 16 Desember 2013 diikuti Sa’dullah (Tafsir Hadis), Ita Rodiah (Bahasa dan Sastra Arab), Zaima Mufaniri (Ekonomi) dan Any Widayatsari (Ekonomi),

Ujian Pendahuluan Tesis, dilaksanakan Senin, 16 Desember 2013 diikuti Ahmad Halwani (Pendidikan), Senin, 23 Desember 2013 diikuti Nafriandi (Tafsir Hadis), Senin, 30 Desember 2013 diikuti Bobbi Aidi Rahman (Bahasa dan Sastra Arab), dan Selasa, 31 Desember 2013 diikuti Ali Syukron (Ekonomi). Ujian Pendahuluan Disertasi, dilaksanakan pada Senin, 23 Desember 2013 diikuti Said Abdullah Syahab (Ekonomi), Selasa, 24 Desember 2013 diikuti Ayatullah Humaeni (Antropologi dan Sosiologi) dan Asyari Hasan (Ekonomi). (AH)