tugas dan peran manusia

Upload: andi-aswar

Post on 04-Apr-2018

225 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/30/2019 Tugas Dan Peran Manusia

    1/4

    Tugas & Peran ManusiaPenulis: Drs. H. Ahmad Yani

    .

    .

    .

    .

    Manusia dengan makhluk Allah lainnya sangat berbeda, apalagi manusia memiliki kelebihan-kelebihan yang tidak dimiliki oleh makhluk yang lain, salah satunya manusia diciptakandengan sebaik-baik bentuk penciptaan, namun kemuliaan manusia bukan terletak padapenciptaannya yang baik, tapi tergantung pada; apakah dia bisa menjalankan tugas danperan yang telah digariskan Allah atau tidak, bila tidak, maka ia akan dimasukkan ke dalam

    neraka dengan segala kesengsaraannya, Allah Swt berfirman yang artinya: SesungguhnyaKami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya. Kemudian Kamikembalikan dia ke tempat yang serendah-rendahnya (neraka), kecuali orang-orang yangberiman dan mengerjakan amal shaleh; maka bagi mereka pahala yang tiada putus-putusnya(QS 95:4-6).

    Paling kurang, ada tiga tugas dan peran yang harus dimainkan oleh manusia dan sebagaiseorang muslim, kita bukan hanya harus mengetahuinya, tapi menjalankannya dalamkehidupan ini agar kehidupan umat manusia bisa berjalan dengan baik dan menyenangkan.

    1. BERIBADAH KEPADA ALLAH SWT

    Beribadah kepada Allah Swt merupakan tugas pokok, bahkan satu-satunya tugasdalam kehidupan manusia sehingga apapun yang dilakukan oleh manusia dansebagai apapun dia, seharusnya dijalani dalam kerangka ibadah kepada Allah Swtsebagaimana firman-Nya yang artinya: Dan Aku tidak menciptakan manusia kecualisupaya mereka menyembah-Ku (QS 51:56).

    Agar segala yang kita lakukan bisa dikategorikan ke dalam ibadah kepada Allah Swt,maka paling tidak ada tiga kriteria yang harus kita penuhi. Pertama, lakukan segalasesuatu dengan niat yang ikhlas karena Allah Swt. Keikhlasan merupakan salah satukunci bagi diterimanya suatu amal oleh Allah Swt dan ini akan berdampak sangatpositif bagi manusia yang melaksanakan suatu amal, karena meskipun apa yangharus dilaksanakannya itu berat, ia tidak merasakannya sebagai sesuatu yang berat,apalagi amal yang memang sudah ringan. Sebaliknya tanpa keikhlasan, amal yang

    ringan sekalipun akan terasa menjadi berat, apalagi amal yang jelas-jelas berat untukdilaksanakan, tentu akan menjadi amal yang terasa sangat berat untukmengamalkannya.

    Kedua, lakukan segala sesuatu dengan cara yang benar, bukan membenarkansegala cara. sebagaimana yang telah digariskan oleh Allah Swt dan dicontohkan olehRasul-Nya. Manakala seorang muslim telah menjalankan segala sesuatu sesuaidengan ketentuan Allah Swt, maka tidak ada penyimpangan-penyimpangan dalamkehidupan ini yang membuat perjalanan hidup manusia menjadi sesuatu yangmenyenangkan.

    Ketiga, adalah lakukan segala sesuatu dengan tujuan mengharap ridha Allah Swtdan ini akan membuat manusia hanya punya satu kepentingan, yakni ridha-Nya. Bilaini yang terjadi, maka upaya menegakkan kebaikan dan kebenaran tidak akanmenghadapi kesulitan, terutama kesulitan dari dalam diri para penegaknya, hal ini

  • 7/30/2019 Tugas Dan Peran Manusia

    2/4

    karena hambatan-hambatan itu seringkali terjadi karena manusia memilikikepentingan-kepentingan lain yang justeru bertentangan dengan ridha Allah Swt.

    2.KHALIFAH ALLAH DI MUKA BUMI

    Nilai-nilai dan segala ketentuan yang berasal dari Allah Swt harus ditegakkan dalamkehidupan di dunia ini. Untuk menegakkannya, maka manusia diperankan oleh AllahSwt sebagai khalifah (wakil) Allah di muka bumi ini untuk menegakkan syariat-syariat-Nya, Allah Swt berfirman yang artinya: Sesungguhnya Aku hendak menjadikanseorang khalifah di muka bumi (QS 2:30).

    Untuk bisa menjalankan fungsi khalifah, maka manusia harus menegakkan nilai-nilaikebenaran dan keadilan serta menyiarkan kebaikan dan kemaslahatan, inimerupakan perkara yang sangat mendasar untuk bisa diterapkan dan tanpakebenaran, keadilan serta kebaikan dan kemaslahatan, tidak mungkin tatanankehidupan umat manusia bisa diwujudkan, karenanya ini menjadi persyaratan utama

    bagi manusia untuk menjalankan fungsi khalifah pada dirinya, Allah Swt berfirmanyang artinya: Hai Daud, sesungguhnya Kami menjadikajn kamu khalifah (penguasa)di muka bumi, maka berilah keputusan (perkara) diantara manusia dengan adil danjanganlah kamu mengikuti hawa nafsu, karena ia akan menyesatkan kamu dari jalanAllah. Sesungguhnya orang-orang yang sesat dari jalan Allah akan mendapat azabyang berat karena mereka melupakan hari perhitungan (QS shad:26).

    Untuk bisa memperoleh kehidupan yang baik di dunia ini, salah satu yang menjadipenopang utamanya adalah penegakkan hukum secara adil sehingga siapapun yangbersalah akan dikenai hukuman sesuai dengan tingkat kesalahannya, karenanya halini merupakan sesuatu yang sangat ditekankan oleh Allah Swt kepada manusiasebagaimana terdapat dalam firman-Nya yang artinya: Sesungguhnya Allahmenyuruh kamu menyampaikan amanat kepada yang berhak menerimanya, dan(menyuruh kamu) apabila menetapkan hukum diantara manusia supayamenetapkannya dengan adil. Sesungguhnya Allah memberi pengajaran yang sebaik-baiknya kepadamu. Sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Melihat (QS4:58).

    Mengingat keadilan begitu penting bagi upaya mewujudkan kehidupan yang baik,kerharusan berlaku adil tetap ditegakkan meskipun kepada orang yang kita bencisehingga jangan sampai karena kebencian kita kepadanya, keadilan yangsemestinya ia nikmati tidak bisa mereka peroleh. Manakala keadilan bisa ditegakkan,maka masyarakat yang bertaqwa kepada Allah Swt cepat atau lambat akan terwujud,Allah berfirman yang artinya: Hai orang-orang yang beriman, hendaklah kamu jadiorang yang selalu menegakkan (kebenaran) karena Allah, menjadi saksi dengan adil.

    Dan janganlah sekali-kali kebencianmu terhadap suatu kaum, mendorong kamuuntuk berlaku tidak adil. Berlaku adillah, karena adil itu lebih dekat kepada taqwa.Dan bertaqwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yangkamu kerjakan (QS 5:8).

    3. MEMBANGUN PERADABANKehidupan dan martabat manusia sangat berbeda dengan binatang. Binatang tidak memilikiperadaban sehingga betapa rendah derajat binatang itu. Adapun manusia, dicipta oleh AllahSwt untuk membangun dan menegakkan peradaban yang mulia, karenanya Allah Swt

    menetapkan manusia sebagai pemakmur bumi ini, Allah berfirman yang artinya: Dia telahmenciptakan kamu dari bumi (tanah) dan menjadikan pemakmurnya (QS 11:61).

  • 7/30/2019 Tugas Dan Peran Manusia

    3/4

    Untuk bisa membangun kehidupan yang beradab, ada lima pondasi masyarakat beradabyang harus diwujudkan dan diperjuangan pelestariannya, yaitu: Pertama, nilai-nilai agamaIslam yang datang dari Allah Swt, Kedua, akal yang merupakan potensi besar untuk berpikirdan merenungkan segala sesuatu. Ketiga, harta yang harus dicari secara halal dan bukanmenghalalkan segala cara. Keempat, kehormatan manusia dengan akhlaknya yang muliayang harus dijaga dan dilestarikan. Dan Kelima, keturunan atau nasab manusia yang harus

    jelas sehingga dalam masalah hubungan seksual misalnya, manusia tidak akanmelakukannya kepada sembarang orang.

    Manakala manusia tidak mampu membangun peradaban sebagaimana yang telah digariskanoleh Allah Swt, maka martabat manusia akan menjadi lebih rendah dari binatang, hal inikarena manusia bukan hanya memiliki potensi fisik yang sempuna dibanding binatang, jugamanusia punya botensi berpikir dan mendapat bimbingan berupa wahyu dari Allah Swt yangditurunkan kepada para Nabi. Dalam kaitan kemungkinan manusia menjadi lebih rendah ataulebih sesat dari binatang, bahkan binatang ternak dikemukakan oleh Allah Swt dalam firman-Nya yang artinya: Dan sesungguhnya Kami jadikan untuk isi neraka jahannam kebanyakandari jin dan manusia, mereka mempunyai hati tapi tidak dipergunakannya untuk memahami(ayat-ayat Allah) dan mereka mempunyai mata (tapi) tidak dipergunakannya untuk melihat(tanda-tanda kekuasaan Allah), dan mereka mempunyai telinga (tapi) tidak dipergunakannya

    untuk mendengar (ayat-ayat Allah). Mereka itu seperti binatang ternak, bahkan mereka lebihsesat lagi. Mereka itulah orang-orang yang lalai (QS 7:179).

    Dari keterangan di atas menjadi jelas bagi kita bahwa kemuliaan manusia sangat tergantungpada, apakah ia bisa menjalankan tugas dan perannya dengan baik atau tidak, bila tidak,maka kemuliaannya sebagai manusia akan jatuh ke derajat yang serendah-rendah dan iaakan kembali kepada Allah dengan kehinaan yang sangat memalukan dan di akhirat, iamenjadi hamba Allah yang mengalami kerugiaan yang tidak terbayangkan

    . .

    Khutbah Kedua

    .

    : .

    } : .

    } : {

    {

    } :

    .{

    .

    .

    .

    .

  • 7/30/2019 Tugas Dan Peran Manusia

    4/4

    .

    .

    .

    .

    .