try out geografi 02.doc

Upload: mwasis-handoko

Post on 19-Oct-2015

33 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

PEMERINTAH KABUPATEN PEMALANGDINAS PENDIDIKAN, PEMUDA, DAN OLAHRAGASMA NEGERI 1 PEMALANGLEMBAR SOAL

UJI COBA UJIAN NASIONAL (UCUN) 1TAHUN PELAJARAN 2012/2013

Mata Pelajaran

: GeografiKelas / Program: XII / IPSHari / Tanggal

: Kamis, 14 Februari 2013

Waktu

: 10.30 12.30 (120 menit)

Petunjuk Umum

1. Isilah Lembar Jawaban Ujian Nasional (LJUN) Anda sebagai berikut:a. Nama Peserta pada kotak yang disediakan, lalu hitamkan bulatan di bawahnya sesuai dengan huruf di atasnya.b. Nomor Peserta, Tanggal Lahir, dan Paket Soal (lihat kanan atas sampul naskah) pada kolom yang disediakan, lalu hitamkan bulatan di bawahnya sesuai dengan angka/huruf di atasnya.c. Hitamkan bulatan pada kolom Nama Mata Ujian yang sedang diujikan.d. Nama Sekolah, Tanggal Ujian, dan Bubuhkan Tanda Tangan Anda pada kotak yang disediakan.2. Tersedia waktu 120 menit untuk mengerjakan Paket Soal tersebut.3. Jumlah soal sebanyak 40 butir, pada setiap butir soal terdapat 5 (lima) pilihan jawaban.4. Periksa dan laporkan kepada pengawas ujian apabila terdapat lembar soal yang kurang jelas, rusak, atau tidak lengkap.

5. Tidak diizinkan menggunakan kalkulator, HP, tabel matematika, atau alat bantu hitung lainnya.

6. Periksalah pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas ujian.7. Lembar soal boleh dicoret-coret.SELAMAT MENGERJAKAN

1. Setiap musim penghujan di Jakarta dan sekitarnya sering terjadi banjir dan tanah longsor terutama di kawasan hilir sungai Ciliwung. Untuk memecahkan masalah tersebut dalam studi geografi dilakukan dengan pendekatan

A. keruangan

B. ekologi

C. kompleks wilayah

D. regionalisasi

E. kewilayahan2. Fenomena alam dapat dikaji dan dijelaskan, karena adanya keterkaitan antara faktor satu dengan factor yang lain, misalnya angin terjadi karena adanya perbedaan masa udara. Dalam hal ini berari kita menggunakan prinsip

A. persebaran

B. interelasi

C. interaksiD. deskripsiE. korologi3. Di Jakarta kita mengenal adanya kampung Ambon dan kampung Melayu. Penamaan wilayah semacam ini uga terjadi di daerah lain. Jika ditelusuri asal muasalnya, proses kejadian kampung tersebut sesuai dengankonsep dasar geografi, yaitu

A. keterjangkauan

B. nilai kegunaan

C. polaD. aglomerasiE. diferensiasi4. Faktor utama yang menyebabkan Indonesia sering mengalami gempa bumi tektonik adalah

A. banyaknya gunung api di Indonesia

B. pertemuan tiga lempeng tektonik di Indonesia

C. pertemuan dua lempeng tektonik di Indonesia

D. Indonesia merupakan negara kepulauan

E. letak Indonesia di antara dua benua5. Pertemuan lempeng yang ditandai dengan salah satu lempeng menghujam ke lempeng yang lain dinamakan zona

A. divergen

B. konvergen

C. zona mendatarD. subduksiE. induksi

6. Gunung Maona Loa dan Maona Kea di Hawaii terjadi karena erupsi efusif yang menghasilkan bentuk gunung api

A. maar

B. strato

C. perisaiD. eksplosifE. linier7. Fenomena alam yang merupakan pratanda akan terjadi tsumani adalah

A. terjadi perubahan profil tanah di pantai

B. surutnya muka air laut secara drastic

C. muncuknya suara dentuman yang keras dari darat

D. terjadi pasang air laut yang tinggi

E. karang-karang kehilangan tempat hidup8. Pelapukan kimiawi banyak terjadi di Indonesia, karena

A. memiliki garis pantai yang panjang

B. memiliki banyak gunung api

C. daerah pertemuan lempeng tektonik

D. banyak turun hujan

E. banyak terjadi polusi udara9. Berdasarkan proses pembentukannya, terumbu karang diklasifikasikan sebagai batuan sedimen

A. klastik

B. kimiawi

C. organikD. akuatikE. aeolik10. Perhatikan daerah-daerah berikut :

1) dataran rendah yang subur

4) dataran tinggi

2) lembah-lembah sungai

5) daerah persimpangan jalan

3) daerah pegunungan

Berdasarkan kondisi fisik daerahnya, maka yang memungkinkan untuk berkembang menjadi wilayah inti adalah ...

A. 1, 2, 3

B. 1, 2, 4

C. 1, 2, 5D. 2, 4, 5E. 1, 3, 511. Data curah hujan kota Makassar dalam satu tahun (mm) adalah :

Bulan

Curah Hujan

Bulan

Curah Hujan

Januari

234

Juli 75

Februari

222

Agustus 55

Maret

135

September 45

April

112

Oktober

25

Mei

102

Nopember

115

Juni

98

Desember

200

Menurut klasifikasi Schmidt-Ferguson, kota Makassar termasuk dalam iklim

A. A

B. B

C. CD. DE. E

12. Udara yang bergerak naik ke pegunungan mengalami kondensasi dan turun sebagai hujan. Jenis hujan tersebut digolongkan sebagai hujan

A. zenithal

B. siklon

C. musimD. frontalE. orografis13. Angin yang setiap setengah tahun berubah arahnya dengan arah yang berlawanan disebut angin

A. muson

B. gunung

C. lautD. pasatE. lembah14. Berikut tabel kondisi suhu beberapa kota :

Kota

Juli

Januari

Malang

24,3

25,7

Surabaya

26,9

29,4

Medan

26,3

27,5

Bandung

24,1

25,9

Jakarta

27,1

30,5

Amplitudo suhu terbesar antara bulan Juli Januari adalah kota

A. Malang

B. Surabaya

C. MedanD. BandungE. Jakarta15. Perbedaan antara negara maju dan negara berkembang terletak ...

A. tingkat perekonomian dan sumber daya alam

B. penguasaan teknologi dan sumber daya alam

C. tingkat perekonomian dan luas wilayah

D. penguasaan teknologi dan tingkat perekonomian

E. penguasaan teknologi dan luas wilayah

16. Faktor-faktor yang mempengaruhi infiltrasi adalah

A. vegetasi dan besarnya suhu udara

B. tingkat resistensi batuan dan luas permukaan tanah

C. permukaan tanah dan vegetasi

D. kemiringan permukaan tanah dan vegetasi

E. luas permukaan tanah dan besarnya suhu udara17. Arus panas yang mengalir di utara ekuator di lautan Pasifik adalah ..

A. Kurosyio

B. Labrador

C. GulfstreamD. CaliforniaE. Oyasyio18. Pada lapisan stratosfer terdapat unsur yang sangat bermanfaat bagi perlindungan bumi, yaitu

A. angin

B. hujan

C. gelombang radioD. ozonE. ion19. Contoh-contoh fauna yang sama antara oriental dengan Ethiopian yaitu

A. unta, gajah, singa

B. jerapah, komodo, harimau

C. tapir, jaguar, kudanil

D. badak, singa, panda

E. orang utan, komodo, bison20. Hewan peralihan di Indonesia adalah

A. badak, maleo, komodo

B. maleo, komodo, babirusa

C. komodo, babirusa, gajahD. babirusa, gajah, badakE. gajah, badak, maleo

21. Berikut ini yang merupakan unsur-unsur yang mempengaruhi persebaran flora dan fauna adalah

A. suhu dan hujan

B. hujan dan cuaca

C. air dan suhuD. air dan tanahE. tanah dan iklim22. Berikut ini adalah pusat-pusat pertumbuhan wilayah di Indonesia, kecuali ...

A. Medan

B. Jakarta

C. MakassarD. Daerah Istimewa YogyakartaE. Surabaya

23. Salah satu ciri-ciri piramida penduduk stasioner adalah tingkat

A. kematian tinggi dan kematian rendah

B. kelahiran tinggi dan migrasi rendah

C. kelahiran dan kematian sama-sama rendah

D. kelahiran rendah dan kematian tinggi

E. kematian rendah dan migrasi tinggi24. Sex Rasio 98 artinya

A. dalam setiap 100 penduduk wanita terdapat 98 penduduk laki-laki

B. dalam setiap 100 penduduk laki-laki terdapat 98 penduduk wanita

C. jumlah penduduk laki-laki lebih besar dari penduduk wanita

D. jumlah penduduk laki-laki mengalami peningkatan

E. jumlah penduduk wanita mengalami peningkatan25. Faktor yang tidak diperhatikan dalam pemusatan pembangunan industri adalah

A. mempunyai tempat pembuangan limbah organik

B. mempunyai tempat untuk mentralisir limbah cair

C. memiliki cerobong asap yang tinggi

D. mendekati pusat permukiman penduduk

E. memiliki kemudahan transportasi26. Sebagian besar kasus industri berdampak pada penurunan kualitas lingkungan hidup.Penyebab utamanya adalah

A. bencana alam yang merusak alam

B. eksploitasi sumber daya alam

C. rusaknya lapisan ozon di atas bumi

D. panjangnya musim panas beberapa tahun terakhir

E. hilangnya salah satu unsur hara dalam tanah

27. Kegiatan yang termasuk dalam aneka industri adalah

A. mesin, pesawat dan alat komunikasi

B. makanan, garmen dan bahan bangunan

C. hasil perkebunan, hasil peternakan dan hasil hutan

D. kertas, semen, kertas semen

E. batik, kerajinan dan pengawetan daging28. Bentuk muka bumi yang nyaris datar disebut

A. denudasi

B. peneplain

C. teksturD. dataran banjirE. escarpment29. Peta tematik tentang persebaran penduduk sebaiknya menggunakan simbol

A. garis kuantitatif

B. titik kuantitatif

C. area kuantitatifD. garis kualitatifE. titik kualitatif30. Jarak P dan Q di peta berskala 1 : 100.000 adalah 10 cm, maka jarak sebenarnya adalah

A. 1 km

B. 100 km

C. 10.000 kmD. 10 kmE. 1.000 km31. Citra foto yang menggunakan spectrum tampak dengan panjang gelombang 0,4 m 0,7 m adalah foto

A. warna semu

B. ortokromatik

C. pankromatikD. inframerahE. landsat32. Dalam mengenali obyek pada citra selalu menggunakan unsur interpretasi. Jika seorang geograf mengenali obyek lapangan sepakbola berdasarkan kenampakan gawang, maka ia menggunakan unsur interpretasi

A. rona

B. pola

C. asosiasiD. ukuranE. situs33. Citra satelit inframerah, MSS (Multispectral Scanner) merupakan contoh dari

A. Wahana

B. citra foto

C. sensor udara elektronikD. citra nonfotoE. foto udara34. Pemanfaatan Sistem Informasi Geografis dalam bidang sumber daya alam dapat menentukan

A. penyebaran, perubahan dan mobilitas penduduk

B. pengelolaan dan pemantauan tingkat produktivitas petani

C. pengendalian dan transportasi serta komunikasi

D. perubahan luas lahan maupun pengelolaan hutan

E. menentukan lokasi yang cocok untuk dijadikan daerah permukiman35. Sistem Informasi Geografis (SIG) merupakan system yang kompleks, yang terdiri dari komponen-komponen yang terintegrasi. Komponen SIG tersebut adalah

A. perangkat keras, lunak, data dan informasi geografi

B. perangkat keras, lunak, data, informasi geografi dan manajemen

C. perangkat komputer, manajemen dan data geospasial

D. perangkat keras, lunak, data raster dan data vector

E. data dan informasi geografi, manajemen dan data geospasial36. Pola permukiman desa yang tersebar terdapat di

A. Pegunungan

B. daerah dataran

C. daerah terpencilD. sekitar gunung apiE. sepanjang pantai37. Jumlah penduduk di kota X= 230.000 dan penduduk kota Z = 450.000. Jika jarak X Z adalah 60 km, maka kekuatan interaksi antara kedua kota tersebut adalah

A. 3,7

B. 13.200.000

C. 1.725.000.000D. 11.333E. 28.750.00038. Pengaruh pusat-pusat pertumbuhan terhadap perubahan sosial budaya, antara lain meliputi hal-hal di bawah ini, kecuali ...

A. perubahan sikap dan perilaku

B. perubahan penggunaan lahan / konversi lahan C. sarana prasarana transportasiD. perubahan pola piker

E. perubahan mata pencaharian39. Faktor yang mendorong kekuatan industri negara maju adalah

A. tabungan masyarakat rendah

B. mata pencaharian di bidang pertanian

C. angka pengangguran tinggi

D. pendapatan perkapita rendah

E. tingkat penguasaan ilmu pengetahuan tinggi40. Perhatikan pernyataan berikut!

1) pendapatan perkapita rendah

2) sebagian besar penduduk bekerja di sektor industri

3) pertumbuhan penduduk rendah

4) tingkat harap hidup rendah

5) sebagian besar penduduk tinggal di perdesaan

Ciri-ciri negara berkembang adalah nomor

A. 1) dan 2)

B. 1) dan 4)

C. 4) dan 5)D. 2) dan 3)E. 3) dan 5)41.Gempa tektonik yang terjadi di Nanggroe Aceh Darussalam talah meninggalkan duka yang cukup dalam bagi bangsa Indonesia. Banyak korban tersapu gelombang tsunami. Gelombang tersebut disebabkan oleh .

A.gerakan vulkanik di dasar laut

B.gerakan pasang naik dan pasang surut air laut

C.perbedaan salinitas (kadar garam) air laut

D.terumbu karang di dasar laut

E.gempa tektonik di dasar laut

42.Industri semen berdasarkan lokasinya termasuk industri yang berorientasi pada .

A.bahan baku

B.sumber energi

C.tenaga kerja

D.pasarE.modal43.El nino merupakan gejala gangguan iklim yang terjadi akibat naiknya suhu permukaan air laut di Samudra Pasifik, khususnya sekitar daerah ekuator, bagian tengah dan timur. Kondisi ini bagi sebagian besar wilayah Indonesia menyebabkan terjadinya musim .

A.kemarau yang panjang

B.hujan yang panjang

C.pancarobaD.badai di perairan Indonesia timurE.sulit ikan

44.Pada peta topografi bentuk permukaan bumi digambarkan dalam wujud garis kontur. Suatu wilayah yang digambarkan dengan garis kontur rapat menunjukkan daerah yang .

A.bergelombang

B.terjal

C.datarD.bergunung-gunungE.landai

45.Salah satu tumbuhan utama penyusun hutan hujan tropis basah yang membelit dan memanjat pada pohon lain adalah .

A.rotan

B.terna

C.epifitD.parasitE.saprofit

46.Ardi sedang ikut nenek pada waktu dilaksanakan sensus tahun 2000 lalu. Padahal Ardi bukan penduduk di tempat neneknya tinggal tetapi Ardi tatap didata sebagai penduduk di mana neneknya tinggal. Berdasarkan kasus di atas, sensus memakai metode .

A.wawancara

B.de jure

C.de factoD.cancasserE.house holder

47.Berikut ini yang bukan cara melestarikan daerah aliran sungai (DAS) yaitu .

A.membuat permukiman 100 m dari bibir sungai

B.mengadakan program kali bersih

C.membuat hutan di tepi sungai

D.tidak membuang sampah ke sungai

E.menbuat saringan asap

48.Rencana tata ruang wilayah dengan penghijauan tanaman bakau dn kayu api sangat cocok pada kawasan .

A.pertanian

B.agraris

C.jalur transportasiD.pesisirE.perkotaan49. Kawasan timur Indonesia memiliki sejumlah kelemahan yang memerlukan tindakan pembenahan atau perbaikan. Berikut ini adalah kelemahan-kelemahan yang ada di kawasan timur Indonesia, kecuali

A. kualitas sumberdaya manusia masih rendah

B. keterbatasan infra struktur

C. potensi sumberdaya lahan yang masih luas

D. kapasitas kelembagaan pemerintah dan publik yang masih lemah

E. partisipasi masyarakat dalam pembangunan masih rendah

50. Negara maju dicirikan oleh aktifitas penduduknya terutama dalam bidang ...

A. pertanian dan perkebunan

B. Industri

C. perdagangan dan jasaD. pendidikanE. ketenagakerjaan

===== Selamat Mengerjakan =====02

Jalan Jenderal Gatot Subroto, Pemalang 52319, Telepon (0284) 321437, Faksimile (0284) 325226

E-mail: [email protected] Website: sman1-pemalang.sch.id

MGMP Geografi UCUN 2013 Paket 02Page 11SMA Negeri 1 Pemalang