strategi diplomasi kebudayaan korea selatan

14
Strategi dan Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan OLEH: INDAH CHARTIKA SARI 0901113588 ILMU HUBUNGAN INTERNASIONAL FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS RIAU 2014

Upload: chartika-chika

Post on 04-Jul-2015

468 views

Category:

News & Politics


8 download

DESCRIPTION

Korea Selatan merupakan negara yang sukses dalam memperkenalkan kebudayaannya ke dunia internasional. Kebudayaan tersebut dikenal dengan Hallyu, yang saat ini menjadi trend pop culture global. Strategi apa yang diterapkan oleh Korea Selatan untuk memperkenalkan kebudayaan lokal menjadi sebuah fenomena transnasional...?

TRANSCRIPT

Page 1: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

Strategi dan Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

OLEH:INDAH CHARTIKA SARI

0901113588

ILMU HUBUNGAN INTERNASIONAL

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS RIAU

2014

Page 2: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

ProdukKebudayaan

• K-Drama

• K-Pop

• K-Fashion

Misi DiplomasiPublik

• Pembentukan citra positif

• Merubah perspektif atau pandangan negara lain

• Membentuk penilaian baik terhadap pemimpin

• Menggalang dukungan atas suatu kebijakan luar negeri

StrategiPenyebaran

• Aktor ; Pemerintah, Chaebol dan pihak swasta lain, Para Akademisi,Bintang Hallyu.

• Liberalisasi media massa

• Kebijakan kebudayaan

Hallyu

Page 3: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

K-DRAMA

Menurut Kim Youna dalam

tulisannya yang berjudul Rising

East Asia ’Wave’: Korean Media Go

Global memaparkan empat faktor

yang menyebabkan K-Drama begitu

populer. Pertama, alur ceritanya

terlihat lebih emosional serta

menggambarkan sisi romantisme.

Kedua, umumnya menceritakan

tentang keluarga kelas menengah

dalam strata sosial. Kelebihan dari

hal tersebut adalah banyak para

penonton usia remaja yang tertarik

dengan alur cerita yang

menggambarkan tentang kehidupan

nyata seperti halnya cerita yang

disuguhkan dalam K-Drama.

Ketiga, latar belakang cerita di

dominasi dengan gambaran

kehidupan modern dan kehidupan

tradisional. Keempat, kandungan

unsur sejarah dan nilai moral yang

ada dalamnya.

The InheritorsBoys Before

Flower

Shark

Page 4: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

K-POP

Popularitas yang diraih oleh K-Pop

pada dasarnya terdiri dari beberapa

faktor. Pertama, K-Pop memiliki

karakteristik unik yaitu didominasi

oleh para grup idola seperti; boyband

dan girlband yang menjadi daya tarik

bagi para penggemarnya. Kedua, K-

Pop yang berasal dari musik

tradisional memiliki nilai jual lebih

sekaligus menjadi kharakteristik yang

membedakan dengan musik lainnya.

Ketiga, para anggota grup idola

memiliki figur tubuh yang bagus serta

wajah yang tampan dan cantik

menjadi daya tarik dalam penyebaran

Hallyu. Hal inilah yang menyebabkan

para anggota grup idola dijadikan

sebagai wajah Hallyu yang

menggambarkan kecantikan dan

keunikan budaya Korea Selatan.

Keempat, kemampuan vokal dan tari

yang dimiliki oleh anggota grup idoal

atau penyanyi solo lainnya juga

menjadi karakteristik K-Pop.

Grup IdolaEXO

Festival K-PopInternasional

Program Musik

Page 5: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

K-FASHION

K-Fashion termasuk kedalam produk kebudayaanKorea Selatan yang penyebarannya termasukke dalam gelombang ke-3 sejak tahun 2010. Meningkatnya minatterhadap K-Fashion tidakterlepas dari kesuksesanK-Drama dan K-Pop. Olehsebab itu, para bintangHallyu seperti grup idoladijadikan sebagai wajahdari produk K-Fashion agar lebih menarik keinginanuntuk mengkonsumsiproduk-produkkebudayaan Korea Selatan.

Mode PakaianProduk

Kosmetik

ProdukElektronik

Page 6: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

ISU-ISU POSITIF

Misi kebudayaan yang

dibawa oleh Hallyu yaitu

pembentukan citra positif

Korea Selatan di

lingkungan internasional.

Hallyu digambarkan

sebagai fenomena

kebudayaan yang

membawa pesan-pesan

perdamaian dan sebagai

bukti bahwa penyebaran

kebudayaan tersebut

bukanlah ancaman bagi

negara-negara lain.

Eco DriveSave Energy Save

Earth

Blood Donor

Page 7: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

PEMERINTAH

Pemerintah dalam hal iniberperan sebagai pengawasdan pendukung penyebaranHallyu. Badan pemerintah yang bertanggung jawab atas hal iniadalah Kementerian Budaya, Olahraga dan Pariwisata Korea Selatan atau Ministry of Culture, Sports and Tourism (MCST). MCST terdiri daribanyak departemen yang beberapa diantarayabertangung jawab ataspenyebaran kebudayaan, seperti; Korea Creative Content Agency (KOCCA), Korean Tourism Organizationdan Korea Foundation for International Cutural Exchange (KOFICE).

Ministry of Culture, Sport and Tourism

Korea Tourism Organization

Korea Creative Content Agency

Page 8: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

CHAEBOL DAN PIHAK SWASTA LAIN

Konglomerat atauchaebol jugamemainkan peranpenting dalampenyebaran Hallyu yaitusebagai pihak yang mensponsori kegiatan-kegiatan dalampenyebarankebudayaan. Perannyaadalah memberikanpendanaan terhadapkegiatan industrikebudayaan seperti; pembuatan film dan K-Drama sertapenyelenggaraanprogram musik.

Label MusikPerusahaan

Produksi Film

Chaebol

Page 9: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

BINTANG HALLYU

Para grup idola, penyanyi solo,

aktor dan aktris juga termasuk

ke dalam aktor yang

bertanggung jawab dalam

proses penyebaran Hallyu.

Mereka adalah aktor yang

berdiri di posisi paling depan

sebagai wajah Hallyu. Pada

dasarnya mereka memiliki

peran utama dalam ekspansi

kebudayaan Korea Selatan ke

lingkungan internasional. Hal ini

disebabkan popularitas yang

telah lebih dulu mereka

dapatkan di berbagai negara di

dunia sehingga memudahkan

masuknya kebudayaan Korea

Selatan di negara-negara

tersebut.

Penyanyi Solo Seo In Guk

Grup Idola Girls Generation

Aktor Song Joon Ki

Page 10: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

LIBERALISASI MEDIA

MASSA

Saat ini media di Korea Selatan

memegang peranan penting

dalam kegiatan penyebaran

kebudayaan. Jaringan televisi

kabel seperti Channel M, One,

Arirang, KBS World dan

sebagainya merupakan jaringan

televisi kabel yang telah masuk di

banyak negara. Beberapa

diantara jaringan televisi tersebut

menggunakan bahasa asing

sehingga para penonton di

negara-negara lain dapat

mengetahui isi program-program

tersebut. Arirang TV merupakan

jaringan televisi Korea Selatan

yang menggunakan Bahasa

Inggris dalam program

penyiarannya. Selain itu juga ada

KBS World yang tetap

menggunakan Bahasa Korea

sebagai audio dan memberikan

terjemahan dalam Bahasa Inggris.

Channel M Arirang

KBS World

Page 11: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

KEBIJAKAN KEBUDAYAAN

Penyelenggaraan festival

internasional, promosi

pariwisata, eksibisi dan K-Pop

award menjadi salah satu

langkah yang dilakukan oleh

para aktor Hallyu dalam

rangka mempromosikan

kebudayaan Korea Selatan.

Penyelenggaraan berbagai

festival di samping ini

dilakukan di dalam negeri

untuk menarik perhatian dunia

internasional berkunjung ke

Korea Selatan.

Visit Korea 201311th International Beauty EXPO Korea 2013

Busan International Film Festival Melon Music Awards 2013

Page 12: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

CONTINUE

Penyelenggaraan eksibisi, festival

intermasional, global audition yang

dilakukan di luar negeri. Kegiatan-

kegiatan tersebut bertujuan untuk

mempromosikan kebudayaan

Korea Selatan ke dunia

internasional. Penyelenggaraan

kegiatan kebudayaan di luar negeri

juga bertujuan untuk merubah

penilaian negara-negara lain

tentang Korea Selatan yang

membawa misi perdamaian melalui

kebudayaan yang unik dan

menarik. Selain itu penyediaan

aplikasi android, situs live

streaming dan website Hallyu

dalam Bahasa Inggris juga menjadi

strategi dalam penyebaran Hallyu

yang termasuk ke dalam kebijakan

High Speed Internet Service

Program.

Korea Brand & Entertainment EXPO 2013 di London SM Global Audition 2014

K-Pop Awards 2013 in Hongkong

Festival K-Pop di Indonesia

Page 13: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

CONTINUE

Situs Live Streaming Tudou Cina

Situs Website Hallyudalam Bahasa Inggris

Polling Application for Golden Disk Awards

2013 in Malaysia

Page 14: Strategi Diplomasi Kebudayaan Korea Selatan

Terima Kasih