soal ppn 4 brevet feui

3
SOAL LATIHAN PPN PT TETAP CANTIK adalah sebuah pabrikan alat kosmetik yang berkedudukan di Jl. Atab No.56X, Nomor telepon 8765432, Jakarta. Produk yang dipasarkan adalah alat-alat kecantikan seperti lipstick, eyeshadow, cat rambut, bedak, shampoo, hairspray, parfum, dan sejenisnya. Perusahaan ini memiliki divisi perkebunan dan penyemaian tanaman obat. Atas penyerahan produk tersebut di samping terutang PPN 10% juga terutang PpnBM 10%. Perusahaan memiliki NPWP: 00.456.003.4-156.000 serta telah dikukuhkan sebagai PKP sejak tanggal 12 April 1994. Sedangkan Nomor KLU:54321. Merek yang digunakan untuk produknya adalah “CANTIK”. Dalam bulan Januari 2008, dari pembukuannya dapat dipetik transaksi sebagai berikut : PENYERAHAN / PENERIMAAN PEMBAYARAN 1. 7 Januari 2008 Diterima pembayaran Rp 240.000.000,00 dari PT JELITA atas penyerahan alat kecantikan pada tanggal 12 Desember 2007. 2. 10 Januari 2008 Diserahkan bahan obat hasil perkebunan dengan harga jual Rp 300.000.000,00 kepada PT MANJUR perusahaan pharmasi di KBN Cakung. Mendapat fasilitas PPN Tidak Dipungut. Faktur Pajak dibuat pada saat penyerahaan. 3. 17 Januari 2008 Diterima pembayaran dari KPKN atas penyerahan alat kecantikan kepada DEPDIKNAS sesuai harga kontrak Rp 300.000.000,00 termasuk PPN 10% dan PPnBM 10%. Penagihan dilakukan tanggal 11 Desember 2007. SSP diterima. 4. 20 Januari 2008 Menyumbang sejumlah obat perawatan tubuh kepada panti werda “ASIH”. Harga jual sebenarnya termasuk laba 20% adalah Rp 12.000.000,00. 5. 22 Januari 2008 Diserahkan sejumlah bibit tanaman obat kepada PT FLORAMEDIKA dengan harga jual Rp 40.000.000,00 mendapat fasilitas dibebaskan dari pengenaan PPN. Faktur Pajak dibuat pada penyerahaan. Dokumen-dokumen Tertentu Sebagai Faktur Pajak Standar PIB (Pemberitahuan Impor Barang) yang dilampiri dengan SSP (Surat Setoran Pajak) atau bukti pungutan pajak oleh Ditjen Bea dan Cukai atas impor Barang Kena Pajak PEB (Pemberitahuan Ekspor Barang) yang telah difiat muat oleh Ditjen Bea dan Cukai dengan dilampiri invoice yang merupakan kesatuan yang tak terpisahkan dengan PEB tersebut. SPPB (Surat Perintah Pengiriman Barang) yang dibuat/dikeluarkan oleh Bulog/Dolog untuk penyaluran tepung terigu. PNBP (Paktur Nota Bon Penyerahan) yang dibuat/dikeluarkan oleh Pertamina untuk penyerahan BBM dan atau bukan BBM. Tanda pembayaran atau kuitansi telepon. Ticket atau tagihan surat muatan udara (Airway bill) atas penyerahan jasa angkutan udara Dalam Negeri. SSP untuk pembayaran PPN atas Pemanfaatan Barang Kena Pajak tidak berwujud atau Jasa Kena Pajak dari luar Daerah Pabean. Nota Penjualan Jasa yang dibuat/dikeluarkan untuk penyerahan jasa kepelabuhan Tanda pembayaran atau kuitansi listrik 6. 25 Januari 2008 Diterima 11 lembar SSP dari Bendaharawan Pemda, merupakan setoran PPN/PPnBM yang dipungut atas total pembayaran Rp 40.000.000,00 yang diterima pada 28 Desember 2007. Surat tagihan tertanggal 7

Upload: zanetta-zein

Post on 04-Jan-2016

582 views

Category:

Documents


33 download

DESCRIPTION

ppn- brevet ppn

TRANSCRIPT

Page 1: Soal Ppn 4 Brevet Feui

SOAL LATIHAN PPN

PT TETAP CANTIK adalah sebuah pabrikan alat kosmetik yang berkedudukan di Jl. Atab No.56X, Nomor telepon 8765432, Jakarta. Produk yang dipasarkan adalah alat-alat kecantikan seperti lipstick, eyeshadow, cat rambut, bedak, shampoo, hairspray, parfum, dan sejenisnya. Perusahaan ini memiliki divisi perkebunan dan penyemaian tanaman obat. Atas penyerahan produk tersebut di samping terutang PPN 10% juga terutang PpnBM 10%.

Perusahaan memiliki NPWP: 00.456.003.4-156.000 serta telah dikukuhkan sebagai PKP sejak tanggal 12 April 1994. Sedangkan Nomor KLU:54321. Merek yang digunakan untuk produknya adalah “CANTIK”. Dalam bulan Januari 2008, dari pembukuannya dapat dipetik transaksi sebagai berikut :

PENYERAHAN / PENERIMAAN PEMBAYARAN

1. 7 Januari 2008 Diterima pembayaran Rp 240.000.000,00 dari PT JELITA atas penyerahan alat kecantikan pada tanggal 12 Desember 2007.

2. 10 Januari 2008 Diserahkan bahan obat hasil perkebunan dengan harga jual Rp 300.000.000,00 kepada PT MANJUR perusahaan pharmasi di KBN Cakung. Mendapat fasilitas PPN Tidak Dipungut. Faktur Pajak dibuat pada saat penyerahaan.

3. 17 Januari 2008 Diterima pembayaran dari KPKN atas penyerahan alat kecantikan kepada DEPDIKNAS sesuai harga kontrak Rp 300.000.000,00 termasuk PPN 10% dan PPnBM 10%. Penagihan dilakukan tanggal 11 Desember 2007. SSP diterima.

4. 20 Januari 2008 Menyumbang sejumlah obat perawatan tubuh kepada panti werda “ASIH”. Harga jual sebenarnya termasuk laba 20% adalah Rp 12.000.000,00.

5. 22 Januari 2008 Diserahkan sejumlah bibit tanaman obat kepada PT FLORAMEDIKA dengan harga jual Rp 40.000.000,00 mendapat fasilitas dibebaskan dari pengenaan PPN. Faktur Pajak dibuat pada penyerahaan.

Dokumen-dokumen Tertentu Sebagai Faktur Pajak Standar PIB (Pemberitahuan Impor Barang) yang dilampiri dengan SSP (Surat Setoran Pajak) atau bukti

pungutan pajak oleh Ditjen Bea dan Cukai atas impor Barang Kena Pajak PEB (Pemberitahuan Ekspor Barang) yang telah difiat muat oleh Ditjen Bea dan Cukai dengan

dilampiri invoice yang merupakan kesatuan yang tak terpisahkan dengan PEB tersebut. SPPB (Surat Perintah Pengiriman Barang) yang dibuat/dikeluarkan oleh Bulog/Dolog untuk

penyaluran tepung terigu. PNBP (Paktur Nota Bon Penyerahan) yang dibuat/dikeluarkan oleh Pertamina untuk penyerahan

BBM dan atau bukan BBM. Tanda pembayaran atau kuitansi telepon. Ticket atau tagihan surat muatan udara (Airway bill) atas penyerahan jasa angkutan udara Dalam

Negeri. SSP untuk pembayaran PPN atas Pemanfaatan Barang Kena Pajak tidak berwujud atau Jasa Kena

Pajak dari luar Daerah Pabean. Nota Penjualan Jasa yang dibuat/dikeluarkan untuk penyerahan jasa kepelabuhan Tanda pembayaran atau kuitansi listrik

6. 25 Januari 2008 Diterima 11 lembar SSP dari Bendaharawan Pemda, merupakan setoran PPN/PPnBM yang dipungut atas total pembayaran Rp 40.000.000,00 yang diterima pada 28 Desember 2007. Surat tagihan tertanggal 7 oktober 2007. Telah dilaporkan dalam SPT Masa PPN Desember 2007 dengan spesifikasi “SSP belum diterima”.

7. 28 Januari 2008 Diterima pembayaran Rp 120.000.000,00 yang diterima dari Bendaharawan Pemda Nusa berdasarkan surat tagihan tertanggal 15 Oktober 2007. Sampai dengan tanggal 20 Februari 2008, SSP-nya juga belum diterima.

8. 31 Januari 2008 Dihadiahkan sejumlah perlengkapan perawatan kecantikan kepada karyawan, dengan harga jual Rp 18.000.000,00 termasuk laba 20% dalam rangka HUT PT TETAP CANTIK.

9. 30 Januari 2008 Diterima pembayaran Rp 300.000.000,00 atas penjualan sebuah generator pabrik kepada PT TAKADIL pada tanggal 1 Desember 2007, yang dibeli pada 21 Mei 1996.

10. 31 Januari 2008 Diterima kembali dari PT SUMILIR dengan Nota Retur

Page 2: Soal Ppn 4 Brevet Feui

Nomor NR-1/I/06 tertanggal 25 Januari 2008, sejumlah alat kecantikan dengan harga jual Rp 20.000.000,00. Penyerahannya terutang PPN 10% dan PPnBM 10%.

11. 31 Januari 2008 Diserahkan vila milik perusahaan seharga Rp 1.000.000.000,00 kepada PT BOROSAJA.

PEMBELIAN / PEROLEHAN JKP

1. 6 Januari 2008 Membayar langganan telepon Rp. 38.500.000,00 termasuk PPN kepada PT TELKOM. Kuitansi tanggal 3 Januari 2008.

2. 9 Januari 2008 Setelah PPN yang terutang dibayar ke Bank Mandiri, dikeluarkan dari Tanjung Priok bahan baku yang diimpor dengan Nilai Impor Rp 420.000.000,00.

3. 19 Januari 2008 Ditemukan SSP dan PIB tanggal 27 November 2007 dengan PPN Rp 15.000.000,00 yang disetor ke Bank Mandiri. Pajak Masukan ini belum dilaporkan.

4. 29 Januari 2008 Dikeluarkan dari Tanjung Priok, peralatan pabrik yang diimpor. PPN atas impor Rp 13.000.000,00 disetor ke Bank Mandiri. SSP tertanggal 28 Januari 2008.

5. 20 Januari 2008 Diterima dari PT MOBILKU dan dibayar tunai satu unit sedan Ford seharga Rp 260.000.000,00 sudah termasuk PPN 10% dan PPnBM dengan tariff 20%.

6. 23 Januari 2008 Diterima Faktur Pajak tertanggal 5 Desember 2007 dengan PPN Rp 157.000.000,00 dari perusahaan mebel PT MEBELINDO atas pembelian almari arsip.

7. 29 Januari 2008 Membayar Rp 50.000.000,00 kepada PT INOVASI atas renovasi rumah dinas perusahaan.

8. 29 Januari 2008 Mengirim kembali dengan Nota Retur Nomor R-09/I/06 tertanggal 29 Januari 2008, sebagaian dari suku cadang yang diterima tanggal 18 November 2007 kepada PT CHEETO dengan harga jual Rp 10.000.000,00.

9. 31 Januari 2008 Selama bulan Januari 2008 telah dikeluarkan Rp 50.000.000,00 untuk membangun sendiri gudang dengan luas 400 m2

10. 31 Januari 2008 Melakukan penghitungan kembali Pajak Masukan yang telah dikreditkan atas pembelian mobil box yang digunakan untuk mengangkut hasil pabrik dan hasil budidaya perkebunan berupa bibit tanaman obat. Pajak Masukan sebesar Rp 20.000.000,00 atas pembelian mobil box ini telah dikreditkan dalam SPT Masa PPN bulan Maret 2004. Masa manfaat kendaraan bermotor ditetapkan selama 5 tahun.Untuk biaya operasional mobil box ini selama tahun 2008 telah dibeli BBM dari depot Pertamina, dan PPN-nya Rp 1.500.000,00 telah dikreditkan. Jumlah peredaran tahun 2007 sebesar Rp 50.000.000.000,00 yang terdiri dari penyerahan produk pabrik sebesar Rp 45.000.000.000,00 dan bibit tanaman obat kepada pelanggan adalah Rp 5.000.000.000,00.

11. 31 Januari 2008 Melakukan penghitungan kembali Pajak Masukan yang telah dikreditkan atas perolehan satu unit generator untuk pabrik yang dibeli bulan Mei 2004 seharga Rp 600.000.000,00 yang pada waktu itu Pajak Masukannya telah dikreditkan. Selama tahun 2008, 30% dari kapasitas generator ini digunakan untuk penerangan rumah dinas dan rumah ibadah di lingkungan pabrik. Masa manfaat generator ini telah ditetapkan selama 5 tahun.

PERMASALAHAN

Masukkan seluruh transasksi tersebut ke dalam SPT Masa PPN 1107 untuk Masa Pajak Januari 2008 atas nama PT TETAP CANTIK dengan keterangan tambahan sebagai berikut :

a) Dalam SPT Masa PPN Masa Pajak Desember 2007, terdapat kelebihan pembayaran PPN sebesar Rp 20.000.000,00 yang diminta untuk dikompensasikan dengan utang pajak dalam Masa Pajak berikutnya.

b) Semua ekspor dilakukan dengan L/C dengan nilai ekspor Rp 6.000.000.000,00

Page 3: Soal Ppn 4 Brevet Feui

Dalam hal pajak masukan lebih besar daripada pajak keluaran, seluruh kelebihannya supaya dikompensasikan dengan utang pajak dalam masa pajak berikutnya.