skenario - pertemuanilmiahbersama.id

46
SKENARIO

Upload: others

Post on 30-Nov-2021

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

SKENARIO

KASUS

01

IDENTITAS

Nama : Tn. RUsia : 20 tahunJenis Kelamin : Laki-lakiTempat tinggal : BandungPekerjaan : Pelajar

Keluhan Utama: Bercak kemerahan yang disertai rasa gatal pada

ketiak kiri, lipatan paha kanan dan kiri.

Keluhan ini dirasakan sejak satu minggu yang lalu. Awalnya muncul

bercak merah dengan sisik tipis sebesar uang logam pada ketiak kiri.

Bercak tersebut lama kelamaan bertambah lebar. Bercak juga

dirasakan di daerah lipatan paha kanan dan kiri. Bercak-bercak

kemerahan tersebut dirasakan sangat gatal terutama bila berkeringat

dan udara panas. Pasien menyangkal adanya gatal pada kepala dan

ketombe.

ANAMNESIS

ANAMNESIS

.

Riwayat Kebiasaan: Sering memakai celana jeans ketat ke kampus,

selalu berjalan kaki cukup jauh setiap hari, sering berkeringat. Hampir

setiap hari selama 2 minggu ini, padat dengan aktivitas kuliah dan

organisasi dari pagi hingga malam, kadang tidak mandi lagi karena

terlalu lelah. Mandi biasanya 2x sehari. Celana jeans dicuci 2 hari sekali.

Tidak pernah menggunakan produk-produk pada kulit.

Riwayat alergi: Obat, cuaca, makanan (-); asma (-)

STATUS DERMATOLOGIKUS

1. Distribusi : Regional

2. Lokasi : a/r axilla sinistra, femoralis dextra et sinistra

3. Lesi

○ Jumlah : Multiple

○ Penyebaran : Diskret

○ Bentuk dan Susunan : Annular a/r femoralis dextra et sinistra,

polisiklik a/r axilla sinistra

○ Ukuran : Numular a/r femoralis dextra et sinistra, Plakat

a/r axilla sinistra

○ Batas : Tegas

○ Permukaan : Menimbul

○ Sifat : Kering

○ Efloresensi : Plak eritema, skuama pityriasiform

1. PEMERIKSAAN PENUNJANG APA YANG AKAN DILAKUKAN?BAGAIMANA INTERPRETASINYA?

2. SEBUTKAN DIAGNOSIS BANDINGNYA?3. SEBUTKAN DIAGNOSIS?

PEMERIKSAAN PENUNJANG

● Pemeriksaan mikroskopis dengan KOH 10% yang diambil dari

kerokan kulit pada tepi lesi yang paling aktif, dari ketiak kiri, paha

kanan, dan paha kiri. Dari hasil pemeriksaan didapatkan Hifa

panjang bersepta.

DIAGNOSIS BANDING

● Tinea corporis et cruris● Candidiasis● Dermatitis Kontak alergi

DIAGNOSIS KERJA

● Tinea corporis et cruris

KASUS

02

Identitas Pasien

Nama (Inisial) : Ny. LUmur : 46 tahunJenis Kelamin : PerempuanAlamat : BandungPekerjaan : Ibu Rumah Tangga

Anamnesis

AutoanamnesisKU : bercak putih disertai rasa gatal pada lengan atas kanan, punggung, dada dan perut

Seorang wanita usia 46 tahun datang ke poliklinik kulit kelamin RSI dengan keluhan bercakputih disertai rasa gatal pada lengan atas kanan, punggung, dada dan perut yangdirasakan sejak 3 tahun yang lalu dan bertambah berat 2 bulan terakhir. Awalnya, tigatahun yang lalu mulai muncul bercak keputihan pada lengan atas kanan bagian volarberbentuk bulat-bulat kecil tanpa disertai rasa gatal, dan menyebar ke ketiak kanan,punggung dan dada. Pasien sempat berobat ke puskesmas dan disarankan untuk gantisabun.

Dua bulan terakhir, bercak putih dirasakan semakin meluas sampai ke daerahperut. Keluhan disertai rasa gatal ringan hanya pada saat pasien berkeringat dan udaradingin.

Anamnesis

Pasien mandi 2x sehari. Pasien bekerja sebagai ibu rumah tangga. Pasien sering berkeringat dan terkena sinar matahari, ketika mengerjakan pekerjaan rumah. Ketika berkeringat, pasien seringkali tidak langsung mandi. Pasien selalu mengganti pakaiannya setiap kali mandi. Pasien tidak memiliki keluhan kepala berketombe.

Status Dermatologikus

1. Distribusi : regional2. Lokasi : lengan atas kanan, punggung, dada dan perut3. Lesi

Jumlah : multiple Sifat : kering Permukaan : rata, Ukuran : gutata hingga plakat Bentuk : bulat irreguler Susunan : tidak teratur Batas : tegas Lain-lain : -

4. Efloresensi : makula hipopigmentasi

Contoh lesi pitiriasis versicolor :

Sumber : Fitzpatrick’s Dermatology, Edisi 9

1. PEMERIKSAAN PENUNJANG APA YANG AKAN DILAKUKAN?BAGAIMANA INTERPRETASINYA?

2. SEBUTKAN DIAGNOSIS BANDINGNYA?3. SEBUTKAN DIAGNOSIS?

Pemeriksaan Penunjang

Wood lamp : ditemukan fluoresensi kuningan keemasan

Lengan kanan Lipatan pahaPerut

Pemeriksaan Penunjang

Kerokan kulit dengan KOH 10% pada lesi hifa pendek (+), spora (+) bulat menyebar (spaghetti and meatballs)

Diagnosis bandingPitiriasis VersikolorPitiriasis AlbaVitiligoHipopigmentasi pasca inflamasi

Diagnosis Kerja : Pitiriasis Versikolor

KASUS

03

Keluhan utama: bruntus kemerahan yang terasa gatal di kedua sela-sela jari tangan, kedua telapak tangan, perut bawah, dan bokong.

Anamnesis khusus: Sejak 2 minggu yang lalu, pasien mengeluh bruntus kemerahan yang terasa gatal di kedua sela-sela jari tangan, kedua telapak tangan, perut bawah, dan bokong. Awalnya 3 minggu yang lalu bruntus merah hanya timbul di sela-sela jari tangan, dan semakin lama semakin banyak hingga ke kedua telapak tangan, perut bawah, dan bokong. Bruntus kemerahan dirasakan sangat gatal terutama di malam hari, sehingga pasien menggaruk bruntus merah tersebut hingga terbentuk luka garukan.

Pasien tinggal di rumah bersama nenek, ayah, ibu, dan kedua kakaknya, sehingga total ada 6 orang di dalam rumahnya, dengan 3 orang diantaranya mengeluh keluhan yang sama yaitu pasien dan kedua kakaknya. Pasien tidur di ranjang yang sama dengan ketiga kakaknya.

Anamnesis

Riwayat penyakit keluarga: kedua kakaknya mengalami keluhan yang sama, sebulan yang lalu kakak pertama pasien mengalami keluhan bruntus kemerahan yang gatal di kedua tangan setelah menginap di rumah temannyaUsaha berobat: pasien sudah berobat ke puskesmas 1 minggu yang lalu, dan diberikan antibitoik topikal yang dipakai 2x/sehari di area yang gatal selama seminggu, tetapi keluhan tidak membaikRiwayat alergi: pasien menyangkal adanya riwayat alergi, makanan, mapupun cuaca

Anamnesis

Pemeriksaan Fisik

Status dermatologikus:Distribusi: regionalLokasi: a/r kedua sela-sela jari tangan, kedua telapak tangan, perut bawah, bokongLesi: Jumlah: multipleSifat: keringPermukaan: menimbulUkuran: lentikulerBentuk: iregular, sebagian bulatSusunan: diskret Batas: tegasLain-lain: kanalikuli (+)Efloresensi: papul eritema, makula hiperpigmentasi, ekskoriasi

1. PEMERIKSAAN PENUNJANG APA YANG AKAN DILAKUKAN?BAGAIMANA INTERPRETASINYA?

2. SEBUTKAN DIAGNOSIS BANDINGNYA?3. SEBUTKAN DIAGNOSIS?

- Pemeriksaan mikroskopis dengan pita selopan 8x yang diambil dari lesi berupa papul eritema pada telapak tangan kiri bagian lateral, didapatkan epitel (+), telur (+), skibala (+), sarcoptes scabiei (+)

Pemeriksaan Penunjang

1. Skabies2. Pedikulosis corporis3. Dermatitis atopik

Diagnosis Banding

Skabies

Diagnosis Kerja

KASUS

04

ANAMNESIS

● Keluhan utama: bercak merah pada perut, punggung, lengan atas, pahasampai betis terasa gatal

● Anamnesis khusus :Seorang laki-laki usia 22 tahun datang ke poliklinik kulit dengan keluhan

bercak merah yang sangat gatal di perut, punggung, lengan atas, paha, yangdirasakan sudah sejak 2 setengah tahun. Keluhan berawal seperti bruntus dipaha dan digaruk terus menerus, bruntus pecah dan menjadi basah. Namunkeluhan gatal masih terasa, tetap digaruk sehingga terasa perih, dan lamakelamaan terbentuk bercak merah yang kemudian menyebar ke bagian tubuhyang lain. Pasien merasa gatal akan berkurang jika di garuk terus menerus yangmembuat pasien nyaman.

ANAMNESIS

Karena keluhannya, pasien berobat ke dokter umum dan diberikan salep

mupirosin. Awalnya keluhan membaik, namun saat ini pasien merasa obat yang

digunakan sudah tidak mempan lagi, oleh sebab itu pasien datang ke dokter

spesialis kulit. Pasien merasa gigi nya ada yang bolong.

STATUS DERMATOLOGIKUS

1. Distribusi : regional2. Lokasi : a/r abdomen, dorsalis, brachialis,

femoralis, dan cruralis3. Lesi

a. Jumlah : multipelb. Sifat : keringc. Permukaan : Sebagian menimbul d. Ukuran : diameter 3-6 cm (numular)e. Bentuk : teraturf. Susunan : diskretg. Batas : tegash. Lain-lain : -

4. Efloresensi : papula eritem, plak eritema

1. PEMERIKSAAN PENUNJANG APA YANG AKAN DILAKUKAN?BAGAIMANA INTERPRETASINYA?

2. SEBUTKAN DIAGNOSIS BANDINGNYA?3. SEBUTKAN DIAGNOSIS?

Hasil pemeriksaan

1. Pada pemeriksaan mikroskopis tidak ditemukan hifa maupun pseudohifa

2. Pada pemeriksaan scabies tidak ditemukan kanalikuli dan tungau maupun telur

DIAGNOSIS

I. Diagnosis Banding

- Dermatitis numularis

- Neurodermatitis

- Tinea corporis

I. Diagnosis Kerja

Dermatitis Numularis