satuan acara penyuluhan katarak

Upload: wayanwiriawan

Post on 10-Jan-2016

137 views

Category:

Documents


20 download

DESCRIPTION

sap katarak

TRANSCRIPT

SATUAN ACARA PENYULUHAN

Materi

: Perawatan Mata Post Operasi Katarak

Sasaran: Ibu Jaikem

Waktu

: 30 menit

Tempat: Wisma Pandu, PSTW Bahagia Magetan

1. Analisis Situasi

Klien Ibu Jaikem riwayat operasi katarak pada mata kiri 16 hari yang lalu. Pada saat pengkajian Ibu jaikem mengeluh mata kiri terasa nyeri menyebar sampai ke kepala dan terasa panas. Mahasiswa juga melihat adanya penumpukan sekret pada mata kiri post op, mata kemerahan (+), keterbatasan penglihatan (+) lk. 50 meter.

2. Latar Belakang

Katarak merupakan suatu penyakit akibat kekeruhan pada lensa yang mengakibatkan terjadinya penurunna fungsi penglihatan secara progresif. Pada lanjut usia masalah penyakit katarak merupakan salah satu penyakit yang umum terjadi pada klien. Untuk mengoptimalkan fungsi penglihatan klien sehingga klien dapat seaksimal mungkin memenuhi kebutuhan aktivitas dan pemenuhan kebutuhan sehari hariinya secara mandiri, maka perlu kiranya dilakukan suatu pendidikan kesehatan agar klien dapat memahami pentingnya melakukan perawatan mata post operasi serta mampu melakukan perawatan mata post operasi secara mandiri.

3. Tujuan

3.1 Tujuan umum

Agar klien mampu melakukan perawatan mata post operasi secara mandiri.

3.2 Tujuan khusus

a) Klien mampu memahami pentingnya melakukan perawatan mata post operasi secara teratur.

b) Klien mampu mengenal pembatasan aktifitas yang sementara harus diperhatikan.

c) Klien mampu melakukan perawatan mata secara mandiri.

1. Materi

4.1 Tujuan perawatan mata post operasi

4.2 Pembatasan aktifitas sementara

4.3 Teknik perawatan mata post operasi

2. Metode

Diskusi dan tanya jawab.

3. Kegiatan

NoTahap kegiatanKegiatan

1.

2.

3.Pembukaan (5)

Isi dan pengembangan (15)

Penutup (10) Menyampaikan salam.

Mengingatkan kontrak kemarin untuk mengadakan kegiatan diskusi.

Menyampaikan tujuan kegiatan.

Menjelaskan tujuan perawatan mata post operasi

Menjelaskan pembatasan aktifitas sementara yang harus dilakukan klien.

Memberi kesempatan untuk bertanya.

Mengajarkan teknik perawatan mata post operasi secara sederhana.

Memberi kesempatan redemonstrasi

Memberi kesempatan bertanya.

Menyimpulkan kegiatan bersama klien.

Menutup kegiatan denagn ucapan salam.

4. Evaluasi

Evaluasi dilaksanakan secara lisan dan redemonstrasi.

5. Daftar Pustaka

Agus Purwadianto (2000), Kedaruratan Medik: Pedoman Penatalaksanaan Praktis, Binarupa Aksara, Jakarta.

Callahan, Barton, Schumaker (1997), Seri Skema Diagnosis dan Penatalaksanaan gawat Darurat Medis, Binarupa Aksara, Jakarta.

Carpenito Lynda Juall (2000), Diagnosa Keperawatan: Aplikasi Pada Praktek Klinik, Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta.

Decker DL. (1990). Social Gerontology an Introduction to Dinamyc of Aging. Little Brown and Company. Boston

Doenges marilynn (2000), Rencana Asuhan Keperawatan: Pedoman Untuk Perencanaan dan Pendokumentasian Perawatan Pasien, Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta.

Evelyn C.pearce (1999), Anatomi dan Fisiologi Untuk Paramedis, Penerbit PT Gramedia, Jakarta.

Gallo, J.J (1998). Buku Saku Gerontologi Edisi 2. Aliha Bahasa James Veldman. EGC. Jakarta

Guyton and Hall (1997), Buku Ajar: Fisiologi Kedokteran, Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta.

Hudak and Gallo (1996), Keperawatan Kritis: Pendekatan Holistik, Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta.

Lueckenotte.A.G. (1996). Gerontologic Nursing. Mosby Year Book. Missouri

Nugroho.W. (2000). Keperawatan Gerontik. Gramedia. Jakarta

Penyusun,

Mahasiswa PSIK II, Gerbong I,

Ni Wayan Dewi Tarini

NIM. 019930093 B

Lampiran Materi

PERAWATAN MATA POST OPERASI KATARAK

BAGI KLIEN LANSIA DENGAN KATARAK

1. Tujuan perawatan mata post operasi katarak

a) Mencegah terjadinya resiko infeksi akibat interupsi pembedahan pada mata yang katarak.

b) Meningkatkan kemampuan penglihatan secara optimal.

c) Menunjang pemenuhan kebutuhan aktifitas sehari hari secara mandiri.

2. Pembatasan aktifitas sementara bagi klien post operasi katarak

a) Berbaring atau tidur pada sisi yang dioperasi

b) Mengangkat beban berat > 10 kilogram

c) Membungkuk melewati pinggang.

d) Mandi keramas

e) Mengedan

f) Melakukan pijatan atau memijat.

g) Mengucek ucek atau menggosok gosok mata.

h) Terpapar sinar matahari secara langsung.

3. Teknik perawatan mata post operasi katarak secara sederhana

a) Alat dan bahan yang diperlukan:

Air hangat kuku dalam tempat yang bersih.

Boorwater kalau ada.

Kapas bersih

Handuk bersih

Obat salp mata

b) Persiapan sebelum melakukan perawatan mata

Cuci tangan sebelum melakukan perawatan mata.

Rapikan rambut agar tidak mengenai mata

c) Cara perawatan mata secara sederhana

Basahi kapas dengan air hangat atau boorwater, peras sedikit supaya kapas tidak terlalu basah.

Usapkan kapas secara perlahan lahan kepada mata yang akan dibersihkan dengan cara mengusap dari bagian dalam mata ke arah luar dengan sekali usapan. Bila kapas dirasa telah kotor, ganti dengan yang baru,

Setelah bersih, keringkan mata dengan cara mengusap perlahan lahan dengan handuk bersih atau dengan cara menekan nekan secara perlahan lahan serta kelopak mata menutup.

Beri obat salp mata, tunggu sampai meresap.

Hindari dari paparan sinar matahari langsung atau dari zat alergen lain.