satuan acara penyuluhan cara menghilankan cacar air

9
SATUAN ACARA PENYULUHAN ACARA SISTEM INTEGUMEN LAPORAN diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah oleh Albertus Budi A. (30120110001) Astri Nur Raharjo (30120110025) Bibiana Pindani (30120110005) Hernita Ariani (30120110009) Yohana Ayu Ambarwati (30120110022) PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN SANTO BORROMEUS BANDUNG

Upload: albertus-budi

Post on 18-Nov-2015

31 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

KDK

TRANSCRIPT

SATUAN ACARA PENYULUHAN ACARA SISTEM INTEGUMENLAPORANdiajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah

oleh Albertus Budi A. (30120110001)Astri Nur Raharjo (30120110025)Bibiana Pindani (30120110005)Hernita Ariani (30120110009)Yohana Ayu Ambarwati (30120110022)

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN SANTO BORROMEUSBANDUNG2011SATUAN ACARA PENYULUHAN BAHAYA MEROKOKA. Identifikasi MasalahCacar Air adalah penyakit umum yang banyak di temui di Indonesia, penyakit ini sering sekali di derita oleh anak-anak terutama usia 2-8 tahun, namun banyak juga orang dewasa yang terkena penyakit ini. Cacar air dapat pula menimbulkan bekas yang sanggat mengganggu di bagian2 tubuh terutama wajah, bekas cacar air yang menahun akan sulit hilang dan menimbulkan rasa kurang percaya diri pada penderitanya. Berikut ini beberapa tips untuk perawatan cacar air dan juga ramuan tradisional untuk mengatasi cacar air serta menghilangkan bekas cacar air yang menahun.

B. PengantarBidang Studi: Penyuluhan KomunitasTopik : Cacar AirSubtopik: Menghilangkan bekas cacar airSasaran : Warga Kp. Pasirmulya RT 02/14 Kec. Pangalengan Ds. Margamulya Kab. BandungJam : 15.30-14.00 WIBHari/Tanggal : Sabtu, 18 desember 2010Waktu : 30 menitTempat : Balai RW 14

C. Tujuan Instruksional UmumSetelah mengikuti kegiatan penyuluhan selama 30 menit, diharapkan Warga kampung setempat mengetahui cara menghilangkan bekas cacar air.

D. Tujuan Instruksional KhususSetelah mengikuti kegiatan penyuluhan selama 30 menit, diharapkan Warga kampung setemapt dapat menjelaskan tentang:1. Pengertian cacar air2. Penyebab cacar air3. Gejala cacar air4. Tips Menghilngkan cacar air5. Resep Alami menghilangkan cacar airE. MateriTerlampir

F. Media 1. Materi SAP 2. Leaflet3. Poster4. Power point

G. Metode1. Penyuluhan2. Tanya jawab

H. Kegiatan PembelajaranNoWaktuKegiatan PenyuluhanKegiatan Peserta

12 menitPembukaan : Memberi salam Menjelaskan tujuan penyuluhan Menyebutkan materi/pokok bahasan yang akan disampaikan Menjawab salam Mendengarkan dan memperhatikan

211 menit Pelaksanaan : Menjelaskan materi penyuluhan secara berurutan dan teratur.Materi : Pengertian cacar air Penyebab Cacar Air Gejala Cacar air Tips Mencegah cacar air Resep Alami menghilangkan cacar air Menyimak dan memperhatikan

35 menitEvaluasi Menyimpulkan inti penyuluhan Menyampaikan secara singkat materi penyuluhan Membiri kesempastan kepada responden untuk bertanya Memberi kesempatan kepada responden untuk menjawab pertantanyaan yang dilontarkan Menyimak dan mendengarkan Menjawab Pertanyaan yang diajukan

42 menitPenutup Menyimpulkan materi yang telah disampaikan Menyampaikan terima kasih atas perhatian dan waktu yanga telah dibarikan kepada peserta

Memberikan salam

I. Evaluasi Metode Evaluasi: Diskusi dan Tanya jawabJenis Pertanyaan: LisanJumlah Soal: 2 soal

J. Lampiran Materi 1. Pengertian Cacar AirCacar Air adalah penyakit umum yang banyak di temui di Indonesia, penyakit ini sering sekali di derita oleh anak-anak terutama usia 2-8 tahun, namun banyak juga orang dewasa yang terkena penyakit ini. Cacar air dapat pula menimbulkan bekas yang sanggat mengganggu di bagian2 tubuh terutama wajah, bekas cacar air yang menahun akan sulit hilang dan menimbulkan rasa kurang percaya diri pada penderitanya.

2. Penyebab Cacar AirPenyakit ini disebabkan oleh infeksi virus herpes varicella-zoster dan merupakan penyakit menular. Penularannya dapat melalui kontak langsung dan kontak tidak langsung. Kontak langsung dapat terjadi melalui cairan pernafasan dan kontak langsung dengan kulit penderita. Ruam pada kulit yang mulai merekah dan pecah sangat menular.

3. Gejala Cacar Aira. Demam, kepala terasa agak sakit dan tidak enak badanb. Suhu badan meningkatc. Nafsu makan menghilangd. Dalam kondisi parah, ruam-ruam dapat muncul di wajah dan anggota gerak, tangan, lengan, kaki dan lain-lain

4. Tips Mencegah Bekas Cacar Aira. Menghindari sumber penularan penyakit cacar airb. Imunisasi vaksin cacar airc. Mengkonsumsi makanan bergizid. Menjaga kebersihan badan, pakaian dan lingkungan.

5. Resep Mengatasi Bekas Cacar Aira. Pemakaian dalamResep 1 :30 gram temu lawak + 25 gram kencur + 15 gram asam jawa + 15 gram jahe, dicuci dan dipotong-potong, lalu direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, disaring, airnya diminum 2-3 kali sehari.Resep 2 :2 buah mengkudu matang dicuci dan dijus, atau diparut dan diambil airnya, lalu diminum. Lakukan 2-3 kali sehari.

b. Pemakaian luarResep 1 : Ambil kacang hijau secukupnya, rendam dalam air sampai kacang hijau tersebut membesar, tumbuk kacang hijau yang telah membesar, tumbukannya oleskan pada bagian-bagian yang ada bekas cacar airnya

Resep 2:Kunyit + daging buah asam (asam kawak) masing-masing secukupnya ditumbuk halus, tambahkan minyak kelapa secukupnya, dipanaskan sebentar, setelah dingin dioleskan pada bagian kulit yang terkena cacar air.

Resep 3:Daun asam dan kunyit masing-masing secukupnya dicuci dan dihaluskan, lalu dipakai untuk mengoles kulit yang gatal karena cacar air.

Catatan: untuk perebusan gunakan periuk tanah atau panci enamel atau panci kaca.

K. Daftar Pustaka1. http://www.klipingku.com/2010/07/obat-tradisional-untuk-cacar-air-dan-menghilangkan-bekas-cacar-air/ (3 November 2011)2. http://cerlangcemerlang.com/2010/03/23/mengatasi-cacar-air-dan-bekas-cacar-dengan-obat-tradisional/ (3 November 2011)3. http://www.klipingku.com/2010/07/obat-tradisional-untuk-cacar-air-dan-menghilangkan-bekas-cacar-air/ (3 November 2011)