sambur an kep ala bapeten pada seminardigilib.batan.go.id/e-prosiding/file...

3
Seminar Tahunan Pengawasan Pemanfaatan Tenaga Nuklir - Jakarta, II Dcsember 2003 SAMBUr AN KEP ALA BAPETEN PADA SEMINAR PENGAWASAN PEMANFAATAN TENAGA NUKLIR Jakarta, 11 Desember 2003 ISSN 1693 - 7902 Yth. Bapak Menteri Negara Riset dan Teknologi yang diwakili oleh Bapak Sekretaris Menteri, Bapak Dr. Ashwin Sasongko Yth. Para Pimpinan LPND, Departemen, Perguruan Tinggi, dan lndustri Distinguished guest Mr. Chitumbo from IAEA and Mr. Lee from KINS Yth. Para Undangan, dan para peserta seminar Selamat pagi, assalamu'alaikum wr. wb. Segala puji kita panjatkan kehadirat Allah swt yang telah menganugerahi kita semua dengan kesehatan dan kesempatan sehingga pada pagi yang berbahagia ini kita dapat menghadiri Seminar Tahunan tentang Pengawasan Pemanfaatan Tenaga Nuklir, yaitu Seminar yang diselenggarakan untuk mengakomodasi segenap perkembangan ilmiah guna meningkatkan kualitas pengawasan dalam pemanfaatan tenaga nuklir. Dalam kesempatan ini kami sampaikan salam dari Bapak Kepala BAPETEN yang pada kesempatan ini tidak dapat hadir di sini, karena beliau sedang mengikuti rapat di IAEA, Vienna, Austria. Bapak Sekretaris Menristek dan para Undangan yang kami hormati. Pada kesempatan ini ada 2 hal yang yang ingin kami sampaikan, yakni, pcrtama : bahwa pengawasan pemanfaatan tenaga nuklir pada dewasa ini telah mendapat perhatian lebih, yang makin lama makin meningkat baik kualitas maupun kuantitas pengawasannya, sesuai dengan perkembangan zaman. Disadari sepenuhnya, bahwa pemanfaatan tenaga nuklir memang hams dicermati pengawasannya, baik dari segi safety, security maupun safeguards. Dengan demikian diharapkan, pemanfaatan tenaga nuklir di Indonesia benar-benar dapat dilaksanakan sesuai dengan kepentingan masyarakat dan industri, berbasis pada kelestarian lingkungan, dan tetap dalam koridor pemanfaatan tenaga nuklir di Indonesia hanya dan hanya dimaksudkan untuk tujuan damai. Untuk menjamin terlaksananya hal tersebut, maka tugas pengawasan menjadi Xl

Upload: others

Post on 13-Dec-2020

3 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: SAMBUr AN KEP ALA BAPETEN PADA SEMINARdigilib.batan.go.id/e-prosiding/File Prosiding/Lingkungan...Yth. Para Undangan, dan para peserta seminar Selamat pagi, assalamu'alaikum wr. wb

Seminar Tahunan Pengawasan Pemanfaatan Tenaga Nuklir - Jakarta, II Dcsember 2003

SAMBUr AN KEP ALA BAPETEN

PADA SEMINAR

PENGAWASAN PEMANFAATAN TENAGA NUKLIR

Jakarta, 11 Desember 2003

ISSN 1693 - 7902

Yth. Bapak Menteri Negara Riset dan Teknologi yang diwakili oleh Bapak Sekretaris

Menteri, Bapak Dr. Ashwin Sasongko

Yth. Para Pimpinan LPND, Departemen, Perguruan Tinggi, dan lndustri Distinguished

guest Mr. Chitumbo from IAEA and Mr. Lee from KINS

Yth. Para Undangan, dan para peserta seminar

Selamat pagi, assalamu'alaikum wr. wb.

Segala puji kita panjatkan kehadirat Allah swt yang telah menganugerahi kita semua

dengan kesehatan dan kesempatan sehingga pada pagi yang berbahagia ini kita dapat

menghadiri Seminar Tahunan tentang Pengawasan Pemanfaatan Tenaga Nuklir, yaitu

Seminar yang diselenggarakan untuk mengakomodasi segenap perkembangan ilmiah

guna meningkatkan kualitas pengawasan dalam pemanfaatan tenaga nuklir. Dalam

kesempatan ini kami sampaikan salam dari Bapak Kepala BAPETEN yang pada

kesempatan ini tidak dapat hadir di sini, karena beliau sedang mengikuti rapat di IAEA,

Vienna, Austria.

Bapak Sekretaris Menristek dan para Undangan yang kami hormati.

Pada kesempatan ini ada 2 hal yang yang ingin kami sampaikan, yakni, pcrtama :

bahwa pengawasan pemanfaatan tenaga nuklir pada dewasa ini telah mendapat

perhatian lebih, yang makin lama makin meningkat baik kualitas maupun kuantitas

pengawasannya, sesuai dengan perkembangan zaman. Disadari sepenuhnya, bahwa

pemanfaatan tenaga nuklir memang hams dicermati pengawasannya, baik dari segi

safety, security maupun safeguards. Dengan demikian diharapkan, pemanfaatan tenaga

nuklir di Indonesia benar-benar dapat dilaksanakan sesuai dengan kepentingan

masyarakat dan industri, berbasis pada kelestarian lingkungan, dan tetap dalam koridor

pemanfaatan tenaga nuklir di Indonesia hanya dan hanya dimaksudkan untuk tujuan

damai. Untuk menjamin terlaksananya hal tersebut, maka tugas pengawasan menjadi

Xl

Page 2: SAMBUr AN KEP ALA BAPETEN PADA SEMINARdigilib.batan.go.id/e-prosiding/File Prosiding/Lingkungan...Yth. Para Undangan, dan para peserta seminar Selamat pagi, assalamu'alaikum wr. wb

Seminar Tahunan Pengawasan Pemanfaatan Tcnaga Nuklir - Jakarta, II Dcscl110cr 2003 ISSN 1693 - 7902

sangat penting karenannya, dan oleh negara tugas ini dibebankan pada Badan Pengawas

Tenaga Nuklir, atau disingkat BAPETEN.

Meskipun usia Lembaga ini masih relatif muda, belum ada 6 tahun, namun

keberadaannya hams dapat dirasakan oleh masyarakat. Bagaimana masyarakat dapat

merasa aman dan tenteram terhadap berbagai pemanfaatan tenaga nuklir, baik yang ada

pada bidang kesehatan, industri, energi dan berbagai bidang lain termasuk peranannya

dalam kegiatan penelitian dan pengembangan. Untuk membingkai pelaksanaan tugas

tersebut maka fungsi pengawasan melalui perundangannya, perijinannya, inspeksi,

bahkan antisipasi kondisi-kondisi terburukpun harus dapat diwujudkan dengan sebaik­

baiknya, artinya harus diwujudkan secara berkualitas, efektif dan efisien. Disadari

sepenuhnya, bahwa pemanfaatan teknik nuklir pada masa-masa mendatang akan

semakin meningkat seiring era global yang perlahan namun pasti sedang kita masuki.

Untuk ikut serta mewujudkan rasa aman dan tenteram dari kesalahan pemanfaatan

tenaga nuklir, maka BAPETEN mempunyai tugas mulia untuk melindungi para pekerja

radiasi, masyarakat dan lingkungan. Hingga saat ini, melalui berbagai program insentif

yang diberikan, melalui berbagai kesempatan sosialisasi peraturan, seminar, workshop

dan sejenisnya, diharapkan bahwa, perlahan tapi pasti, kita berada pada kondisi budaya

keselamatan yang mendukung pemanfaatan tenaga nuklir untuk kesejahteraan manusia.

Kedua, sebagai pribadi kita bersama telah dianugerahi Yang Maha Kuasa usia hingga

dapat menapaki di penghujung tahun 2003. tentu hal ini merupakan karunia yang tiada

tara, yang tidak dapat dibeli berapapun harganya. Namun sebagai manusia yang terdidik

kita hams belajar untuk mencermati berbagai hal yang telah kita alami, baik langsung

maupun tidak langsung, guna dijadikan pegangan dan pedoman untuk mencapai kualitas

kehidupan yang lebih baik di tahun 2004, Insya Allah. Dengan demikian, secara tidak

langsung Lembaga kita masing-masing akan memperoleh dampak positif dari

peningkatan kinerja dari masing-masing diri kita. Mari kita tingkatkan disiplin kerja,

kita tingkatkan efisiensi kerja, kita pikirkan terobosan-terobosan baru dari berbagai

kemajuan iptek dunia ini, semata-mata untuk memanfaatkan apa yang telah kita kuasai

dan apa yang kita kembangkan guna kesejahteraan bangsa dan negara Indonesia.

Masing-masing diri kita mempunyai peranan penting dalam kehidupan berbangsa dan

bemegara sesuai dengan bidang kerja kit a masing-masing.

Xli

Page 3: SAMBUr AN KEP ALA BAPETEN PADA SEMINARdigilib.batan.go.id/e-prosiding/File Prosiding/Lingkungan...Yth. Para Undangan, dan para peserta seminar Selamat pagi, assalamu'alaikum wr. wb

Scminar Tahllnan Pcngawasan Pcman!;mlan Tcnaga NlIklir - Jakarta. II [)cscmhcr 2003 ISSN 1693 - 7902

Our distinguished guest, Mr. Chitumbo and Mr. Lee

Thanks for your coming in our 3rd Annual National Regulatory Seminar, and also our

thanks for your active contribution in this seminar where Mr. Chitumbo will present the

importance and status of nuclear safeguards and the role of the IAEA to assist member

states to strengthening their safeguards infrastructure, and Mr. Lee will present the

Nuclear Regulatory System in Korea. It is particularly important for us in view of

setting up appropriate regulatory framework and our infrastructure. For attention I

extend to you in advance our sipce gratitude. I hope that you enjoy during stay in

Indonesia.

Bapak Sekretaris Menristek dan para Undangan yang kami hormati.

Demikian hal ini kami sampaikan, dan sebelum kami akhiri sambutan ini terlebih

dahulu kami sampaikan terima kasih kepada Bapak Sekretaris Menristck yang mcwakili

Bapak Menristek yang telah berkenan hadir dan pada kesempatan bcrikut berkenan

untuk memberikan Pidato Kunci dalam Seminar ini. Selanjutnya, sesuai dengan

permintaan Ketua Panitia, maka dengan mengucap Bismillahirrahmaanirrahiim

Seminar Tahunan Pengawasan Pemanfaatan Tenaga Nuklir untuk tahun anggaran 2003

ini dengan resmi dibuka.

Terima kasih.

Wassalamu'alaikum wr. wb ..

a.n. Kepala BAPETEN

Deputi Kepala Bidang Pengkajian Keselamatan Nuklir

Dr. Ir. As Natio Lasman

X 111