rumusan masalah - gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../jurnal+bkd+pta+2021.docx · web...

28
PENGARUH KEPERCAYAAN, KEMUDAHAN, DAN KUALITAS INFORMASI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SECARA ONLINE MELALUI SITUS SHOPEE (STUDI KASUS PADA MAHASISWA UNIVERSITAS GUNADARMA CENGKARENG) 1 Sinta Ellysya 2 Sriyanto ABSTRAK Keputusan pembelian secara online merupakan salah satu dari rangkaian proses keputusan yang terdiri dari pengenalan kebutuhan, pencarian informasi, evaluasi alternatif, keputusan, dan perilaku setelah keputusan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis seberapa besar pengaruh kepercayaan, kemudahan, dan kualitas informasi terhadap keputusan pembelian secara online melalui situs Shopee dengan jumlah responden sebanyak 80 responden. Kemudian dilakukan analisis terhadap data yang diperoleh dengan menggunakan uji validitas, realibilitas, asumsi klasik, analisis regresi berganda, pengujian hipotesis melalui uji t, uji f, uji korelasi (R) Serta uji ketepatan model (R2). Aplikasi SPSS 21 digunakan untuk membantu pengujian model ini.

Upload: others

Post on 01-Aug-2021

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

PENGARUH KEPERCAYAAN, KEMUDAHAN, DAN

KUALITAS INFORMASI TERHADAP KEPUTUSAN

PEMBELIAN SECARA ONLINE MELALUI SITUS SHOPEE

(STUDI KASUS PADA MAHASISWA UNIVERSITAS

GUNADARMA CENGKARENG)

1Sinta Ellysya2Sriyanto

ABSTRAKKeputusan pembelian secara online merupakan salah satu dari rangkaian

proses keputusan yang terdiri dari pengenalan kebutuhan, pencarian informasi,

evaluasi alternatif, keputusan, dan perilaku setelah keputusan. Penelitian ini

bertujuan untuk menganalisis seberapa besar pengaruh kepercayaan, kemudahan,

dan kualitas informasi terhadap keputusan pembelian secara online melalui situs

Shopee dengan jumlah responden sebanyak 80 responden.

Kemudian dilakukan analisis terhadap data yang diperoleh dengan

menggunakan uji validitas, realibilitas, asumsi klasik, analisis regresi berganda,

pengujian hipotesis melalui uji t, uji f, uji korelasi (R) Serta uji ketepatan model

(R2). Aplikasi SPSS 21 digunakan untuk membantu pengujian model ini.

Dari hasil penelitian diketahui bahwa secara parsial Kepercayaan

berpengaruh terhadap keputusan pembelian secara online. Kemudahan tidak

berpengaruh terhadap keputusan pembelian secara online. Kualitas Informasi

berpengaruh terhadap keputusan pembelian secara online. Secara simultan

Kepercayaan, Kemudahan, dan Kualitas Informasi berpengaruh secara bersama

terhadap Keputusan Pembelian secara online.

Kata Kunci : Kepercayaan, Kemudahan, Kualitas Informasi, Keputusan

Pembelian

LATAR BELAKANG

Page 2: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

Banyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak

sebagai peluang untuk menjalankan usaha secara online. E-commerce adalah

sebuah konsep yang menggambarkan suatu proses pembelian & penjualan atau

pertukaran produk, jasa, & informasi melalui jaringan - jaringan komputer

termasuk internet (Turban, King, Lee, Liang, & Turban, 2012, p. 38). Dengan

adanya e-Commerce, setiap orang bisa melaksanakan transaksi penjualan maupun

pembelian kapanpun dan dimanapun. E-Commerce yang ada saat ini sangat

memudahkan kita untuk memenuhi kebutuhan kita. Adanya situs jual beli online

seperti Shopee, Tokopedia, Bukalapak, dan Lazada membuat kita untuk bisa

membeli atau menjual barang tanpa harus memiliki toko offline. . Terdapat

beberapa faktor yang menjadi pertimbangan konsumen sebelum memutuskan

untuk membeli ada diantaranya adalah kepercayaan, dalam melakukan transaksi

secara online harus memiliki kepastian, mudah mencari produk yang diingkinkan

atau yang ingin dibeli, informasi produk dan cara membeli produk dengan jelas.

Melalui situs Shopee konsumen dengan mudah dapat membandingkan merek,

membandingkan harga serta memesan barang dengan cepat dan dari toko mana

saja. Konsumen dalam berbelanja di situs Shopee dapat melihat album yang

disediakan oleh pemasar berupa gambar yang disertai dengan keterangan deskripsi

produk dan harga produk tersebut. Apabila konsumen ingin membeli produk

disebuah toko, maka konsumen dapat melakukan obrolan (chatting) dengan

penjual untuk menanyakan mengenai ketersediaan barang, negosiasi harga, dan

lain-lain. Setelah itu konsumen jika ingin membeli produk, konsumen dapat

melakukan pembayaran dengan sistem transfer melalui Bank atau dengan sistem

Cash On Delivery (COD) apabila toko tersebut menyediakan sistem COD.

Shopee memberikan informasi yang cukup jelas dan menarik bagi

konsumen yang ingin membeli secara online sehingga dengan mudah dipahami

oleh konsumen. Informasi yang jelas dan akurat pada sebuah online shop mampu

menarik konsumen untuk berbelanja, karena konsumen membutuhkan informasi

yang jelas dan akurat untuk mengetahui mengenai produk yang akan dibeli.

Informasi yang diberikan sebaiknya dapat berguna bagi konsumen dan sesuai

dengan kondisi produk atau jasa untuk memprediksi kegunaan dan kualitas dari

Page 3: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

produk atau jasa tersebut. faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian suatu

produk melalui media online adalah kepercayaan, karena sebelum produk tersebut

dibeli oleh konsumen, produsen maupun perusahaan harus mampu menciptakan

kepercayaan konsumen terhadap produk yang ditawarkan, agar dapat menarik

perhatian serta menimbulkan minat dan keyakinan konsumen terhadap produk

yang dipasarkan tersebut. Jika konsumen mempercayai online store yang

disediakan perusahaan, maka konsumen akan meningkatkan keinginannya untuk

melakukan pembelian secara online (Iswara,2016).

Informasi produk atau jasa yang diberikan harus sesuai dengan

kenyataannya agar dapat memuaskan kebutuhan dari konsumen atau pembeli

online dan sesuai dengan yang diharapkan oleh konsumen. Semakin berkualitas

informasi yang diberikan maka semakin meningkatkan keputusan konsumen

dalam berbelanja secara online. Hal tersebut dapat membantu konsumen dalam

mengambil keputusan, informasi yang konsisten dan mudah untuk dipahami dapat

mempengaruhi pengambilan keputusan pembelian konsumen. Berdasarkan hal

tersebut, dalam penelitian yang dijadikan sebagai variabel dependen yaitu

keputusan pembelian secara online, yang dimana hal tersebut menjadi

pertimbangan apakah konsumen memutuskan untuk melakukan pembelian secara

online di situs Shopee atau tidak. Dan faktor kepercayaan, kemudahan dan

kualitas informasi tersebut yang akan dijadikan variabel independen dari

penelitian ini. Berdasarkan pada latar belakang tersebut, judul dari penelitian ini

adalah “Pengaruh Kepercayaan, Kemudahan Dan Kualitas Informasi

Terhadap Keputusan Pembelian Secara Online melalui Situs Shopee (Studi

Kasus Pada Mahasiswa Universitas Gunadarma Cengkareng)”.

Rumusan Masalah

1. Bagaimana pengaruh kepercayaan, kemudahaan dan kualitas informasi

terhadap keputusan pembelian secara online melalui situs Shopee secara

parsial?

Page 4: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

2. Bagaimana pengaruh kepercayaan, kemudahaan dan kualitas informasi

terhadap keputusan pembelian secara online melalui situs Shopee secara

simultan?

Batasan Masalah

Berdasarkan latar belakang tersebut, dapat dilihat bahwa permasalahan

yang terkait dengan topik penelitian sangat luas sehingga perlu adanya

pembatasan masalah, untuk itu penelitian ini memfokuskan pada 3 faktor penting

dalam berbelanja online yaitu Kepercayaan, Kemudahan dan Kualitas Informasi.

Studi akan dilakukan terhadap para Mahasiswa yang berada di wilayah kampus

Universitas Gunadarma Cengkareng, dengan mengambil sampel 80 responden

dengan menggunakan rumus Slovin.

Tujuan Penelitian

1. Untuk mengetahui pengaruh kepercayaan, kemudahaan dan kualitas

informasi terhadap keputusan pembelian secara online melalui situs Shopee

secara parsial?

2. Untuk mengetahui pengaruh kepercayaan, kemudahaan dan kualitas

informasi terhadap keputusan pembelian secara online melalui situs Shopee

secara simultan?

Manfaat Penelitian

1. Bagi Penulis

Diharapkan hasil penelitian ini dapat meningkatkan pengetahuan tentang

berbelanja online melalui situs Shopee dan dapat memahami lebih tentang

kepercayaan, kemudahan, dan kualitas informasi terhadap keputusan

pembelian secara online.

2. Bagi Akademis

Diharapkan hasil penelitian ini dapat menjadi kajian dan pengembangan

pengetahuan yang berguna bagi pendidikan mengenai kepercayaan,

Page 5: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

kemudahan, dan kualitas informasi terhadap keputusan pembelian secara

online melalui situs Shopee.

3. Bagi Perusahaan

Diharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan pemahaman kepada

praktisi online shopping terkait dengan kepercayaan, kemudahan, dan kualitas

informasi terhadap keputusan pembelian secara online melalui situs Shopee.

KAJIAN PUSTAKA

Kepercayaan

Menurut Rousseau et al., (1998) dalam Ardyanto, dkk (2015) (yang

dikutip oleh Akbar dan Parvez, 2009), Hal yang utama dijadikan pertimbangan

seorang konsumen saat ingin berbelanja secara online adalah apakah mereka

percaya terhadap situs website penyedia fasilitas layanan online shop dan apakah

mereka percaya terhadap penjual online yang ada didalam disitus website tersebut.

Beberapa dari hasil penelitian menunjukkan bahwa kepercayaan merupakan faktor

yang penting untuk membangun dan menjalin komitmen antara perusahaan dan

konsumen. Kepercayaan merupakan hal yang sangat penting digunakan untuk

membangun dan menjalin hubungan yang bersifat jangka panjang. Kepercayaan

konsumen terhadap suatu produk atau jasa dapat dipengaruhi oleh banyak hal

terkait produk tersebut diantaranya seberapa besar manfaat dari produk atau jasa

tersebut, harga yang murah, merek yang terkenal, dan lain-lain. Kepercayaan

konsumen terhadap perusahaan e-commerce juga dipengaruhi ketika melakukan

pembelian barang yang dikirimkan sesuai dengan pesanan yang diharapkan.

Faktor lain yang mempengaruhi kepercayaan konsumen yang terpenting melalui

rekomendasi dari orang-orang yang sudah pernah menggunakan transaksi secara

online atau dari orang-orang yang pernah berbelanja pada toko online tersebut.

Kemudahan

Menurut Park & Yoon (2002) dalam Ardyanto (2015), Internet shopping

memudahkan pelanggan untuk dapat menghemat waktu serta usaha mereka ketika

Page 6: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

ingin membeli produk yang diinginkan. Melalui online konsumen dapat

membandingkan merek, membandingkan harga serta memesan barang dengan

cepat dan dari toko mana saja. Dalam berbelanja online konsumen dapat melihat

katalog yang telah disediakan berupa gambar yang dilengkapi dengan keterangan

deskripsi produk dan harganya untuk memudahkan kosumen mengetahui

infromasi mengenai produk. Apabila produk yang diinginkan oleh konsumen

tersedia, maka konsumen jika ingin melakukan transaksi dapat melakukan

pembayaran melalui sistem transfer bank atau dengan sistem Cash On Delivery

(COD).

Kualitas Informasi

Menurut Park dan Kim (2003) dalam Adi (2014), Apabila informasi yang

diberikan kepada pembeli online semakin berkualitas, maka semakin tinggi pula

keinginan pembeli online untuk membeli produk tersebut.

Menurut Barnes dan Vidgen (2002) dalam Alhasanah (2014), kualitas

informasi dibagi menjadi beberapa pertanyaan yaitu mengenai informasi yang

akurat, terpercaya, tepat waktu, relevansi, mudah dipahami, sesuai dengan

kebutuhan dan sesuai dengan format.

Keputusan Pembelian

Menurut Kotler dan Keller (2008) Proses keputusan pembelian yang

spesifik terdiri dari urutan kejadian berikut :

a. Pengenalan Masalah Kebutuhan, yaitu konsumen menyadari akan adanya

kebutuhan. Konsumen menyadari bahwa adanya perbedaan antara kondisi

sesungguhnya dengan kondisi yang diharapkan.

b. Pencarian Informasi, yaitu konsumen ingin mencari lebih banyak

informasi yang mungkin hanya memperbesar perhatian atau melakukan

pencarian informasi secara aktif.

c. Evaluasi Alternatif, yaitu konsumen mempelajari dan mengevaluasi

alternatif yang diperoleh melalui pencarian informasi untuk mendapatkan

alternatif pilihan terbaik yang akan digunakan untuk melakukan keputusan

pembelian.

Page 7: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

d. Keputusan Membeli, yaitu konsumen melakukan keputusan untuk

melakukan pembelian yang telah diperoleh dari evaluasi alternatif

terhadap merek yang akan dipilih.

HIPOTESIS

H1 : Kepercayaan berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian Secara

Online melalui situs Shopee.

H2 : Kemudahan berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian Secara

Online melalui situs Shopee.

H3 : Kualitas informasi berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian

Secara Online melalui situs Shopee.

H1

H2

H3

Gambar 2.1

Model Penelitian

METODE PENELITIAN

Kepercayaan

(X1)

Kemudahan

(X2)

Kualitas Informasi

(X3)

Keputusan Pembelian

(Y)

Page 8: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :

1. Variabel Bebas (Independent Variabel)

Variabel bebas merupakan stimulus atau variabel yang mempengaruhi atau

yang menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variable dependent.

Dalam hal ini yang menjadi variabel bebas adalah :

a. Kepercayaan (X1)

b. Kemudahan (X2)

c. Kualitas Informasi (X3)

2. Variabel Terikat (Dependent Variabel)

Variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi

akibat perubahannya atau adanya variable independent.Dalam hal ini yang

menjadi variabel terikat adalah keputusan pembelian secara online (Y).

Teknik pengambilan sampling yang digunakan adalah dengan sampling

insidential yaitu teknik penentuan sampel secara kebetulan atau siapa saja yang

kebetulan bertemu dengan peneliti yang dianggap cocok dengan karakteristik

sampel yang ditentukan maka akan dijadikan sampel. Responden yang dipilih

mahasiswa yang berada di wilayah kampus Universitas Gunadarma Cengkareng.

Sampel adalah bagian dari populasi yang diambil untuk diteliti. Dalam penelitian

ini, perhitungan sampel menggunakan rumus Slovin :

n= N1+Ne2

Keterangan :

n : Ukuran Sampel

N : Ukuran Populasi

e : Presentase kelonggaran karena kesalahan pengambilan sampel yang

masih dapat ditolerir

RUMUS :

Page 9: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

n= 3211+321 (0.10 )2

n= 3211+321(0.01)

n= 3211+3.21

n= 3214.21

n = 80 Sampel atau Responden.

Dalam penelitian ini dengan menggunakan rumus Slovin didapatkan

sampel atau responden berjumlah 80 responden.

HASIL DAN PEMBAHASAN

HASIL UJI VALIDITAS

Tabel 4.1Hasil Uji Validitas

Variabel Item Pertanyaan

Corrected ItemTotal

Correlation

r Tabel Keterangan

Kepercayaan (X1)

KEP1 0,427 0,1852 ValidKEP2 0,473 0,1852 ValidKEP3 0,393 0,1852 Valid

Kemudahan (X2)

KEM1 0,578 0,1852 ValidKEM2 0,618 0,1852 ValidKEM3 0,505 0,1852 ValidKEM4 0,490 0,1852 ValidKEM5 0,421 0,1852 Valid

Kualitas Informasi (X3)

KUA1 0,410 0,1852 ValidKUA2 0,359 0,1852 ValidKUA3 0,463 0,1852 ValidKUA4 0,477 0,1852 ValidKUA5 0,595 0,1852 ValidKUA6 0,507 0,1852 ValidKUA7 0,410 0,1852 Valid

Keputusan Pembelian (Y)

KPB1 0,564 0,1852 ValidKPB2 0,489 0,1852 Valid

Page 10: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

KPB3 0,517 0,1852 ValidKPB4 0,444 0,1852 ValidKPB5 0,555 0,1852 Valid

Sumber: Hasil Olah Data Melalui SPSS 21.0 (2019)

HASIL UJI REABILITAS

Tabel 4.2Hasil Uji Reliabilitas

Item Pertanyaan Cronbach’sAlpha

Batas Nilai

Keterangan

Kepercayaan .619 0.60 ReliabelKemudahan .754 0.60 Reliabel

Kualitas Informasi .743 0.60 ReliabelKeputusan Pembelian .749 0.60 Reliabel

Sumber: Hasil Olah Data Melalui SPSS 21.0 (2019)

HASIL UJI ASUMSI KLASIK

Uji Normalitas

Uji Multikolinieritas

Coefficientsa

Model Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. Collinearity

Statistics

Page 11: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

B Std. Error Beta Tolerance VIF

1

(Constant) .428 .351 1.218 .227

KEP .338 .082 .373 4.105 .000 .697 1.435

KEM .043 .079 .049 .539 .592 .705 1.419

KUA .495 .103 .457 4.827 .000 .644 1.553

a. Dependent Variable: KPB

Uji Heteroskedastisitas

Hasil Uji AutoKorelasi

REGRESI LINIER BERGANDA

Coefficientsa

Model Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. Collinearity Statistics

Model Summaryb

Model R R Square Adjusted R

Square

Std. Error of the

Estimate

Durbin-Watson

1 .750a .562 .545 .35598 1.876

a. Predictors: (Constant), KUA, KEM, KEP

b. Dependent Variable: KPB

Page 12: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

B Std. Error Beta Tolerance VIF

1

(Constant) .428 .351 1.218 .227

KEP .338 .082 .373 4.105 .000 .697 1.435

KEM .043 .079 .049 .539 .592 .705 1.419

KUA .495 .103 .457 4.827 .000 .644 1.553

a. Dependent Variable: KPB

UJI HIPOTESIS

UJI T (PARSIAL)

Coefficientsa

Model Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. Collinearity Statistics

B Std. Error Beta Tolerance VIF

1

(Constant) .428 .351 1.218 .227

KEP .338 .082 .373 4.105 .000 .697 1.435

KEM .043 .079 .049 .539 .592 .705 1.419

KUA .495 .103 .457 4.827 .000 .644 1.553

a. Dependent Variable: KPB

UJI F (SIMULTAN)

KOEFISIEN DETERMINASI

ANOVAa

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1

Regression 12.361 3 4.120 32.516 .000b

Residual 9.631 76 .127

Total 21.992 79

a. Dependent Variable: KPB

b. Predictors: (Constant), KUA, KEM, KEP

Model Summaryb

Model R R Square Adjusted R

Square

Std. Error of the

Estimate

1 .750a .562 .545 .35598

a. Predictors: (Constant), KUA, KEM, KEP

b. Dependent Variable: KPB

Page 13: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

RANGKUMAN HASIL PEMBAHASAN

No Variabel Uji Statistik Syarat Hasil Kesimpulan

1. 1.

Kepercayaan

2. Kemudahan

3.Kualitas

Informasi

Regresi

Linier

Berganda

Y =

0,428 +

0,338

X1 +

0,043

X2 +

0,495

X3

A.jika

kepercayaan

mengalami

kenaikan 1

satuan, maka

keputusan

pembelian

secara online

akan mengalami

kenaikan

sebesar 0,428.

B.jika

kemudahan

mengalami

kenaikan 1

satuan maka

keputusan

pembeliansecara

online akan

No Variabel Uji Statistik Syarat Hasil Kesimpulan

mengalami

kenaikan

sebesar 0,043.

Page 14: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

C. jika kualitas

informasi

mengalami

kenaikan 1

satuan maka

keputusan

pembelian

secara online

akan mengalami

kenaikan

sebesar 0,495.

2. 1.Kepercayaan

2. Kemudahan

3.Kualitas

Informasi

Uji Parsial *Sig < 0,1

artinya

berpengaruh

positif

*Sig > 0,1

artinya

tidak

berpengaruh

positif

1) 0,000

2) 0,592

3) 0,000

A. Hasil uji

secara persial

menunjukkan

bahwa

kepercayaan

berpengaruh

signifikan

terhadap

keputusan

pembelian

secara online

karena hasil

nilai yang

didapatkan

sebesar

No Variabel Uji Statistik Syarat Hasil Kesimpulan

sebesar 0,000

(0,000<0,1).

B. Hasil uji

Page 15: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

secara parsial

menunjukkan

bahwan

kemudahan

tidak

berpengaruh

signifikan

terhadap

keputusan

pembelian

secara online

karena hasil

nilai yang

didapatkan

sebesar 0,592

(0,592>0,1).

C. Hasil uji

secara persial

menunjukkan

bahwa kualitas

informasi

berpengaruh

signifikan

terhadap

keputusan

pembelian

secara online

No Variabel Uji Statistik Syarat Hasil Kesimpulan

karena hasil

nilai yang

didapatkan

Page 16: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

sebesar 0,000

(0,000<0,1).

3. 1.

Kepercayaan

2. Kemudahan

3. Kualitas

Informasi

Uji F *Sig < 0,1

artinya

berpengaruh

positif

*Sig > 0,1

artinya

tidak

berpengaruh

positif

0,000 Hasil uji secara

simultan

menunjukkan

bahwa variabel

kepercayan,

variabel

kemudahan,

variabel kualitas

informasi

berpengaruh

signifikan

terhadap

keputusan

pembelian

secara online

karena hasil

nilai yang

didapatkan

sebesar 0,000

(0,000<0,1).

4. 1.

Kepercayaan

2. Kemudahan

3. Kualitas

Informasi

Koefisien

Determinasi

(R2)

Dilihat dari

adjusted R

square

0,545 Lain hal ini

berarti 54,5%

keputusan

pembelian

No Variabel Uji Statistik Syarat Hasil Kesimpulan

secara online

dapat dijelaskan

Page 17: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

oleh variabel

kepercayaan,

kemudahan,

kualitas

informasi

sedangkan

sisanya yaitu

45,5%

keputusan

pembelian

secara online

dipengaruhi

oleh variabel-

variabel lainnya

yang tidak

diteliti dalam

penelitian ini.

1. Regresi Linier Berganda

Berdasarkan hasil pengujian, diketahui bahwa semua variabel independen,

yaitu variabel kepercayaan, kemudahan, kualitas informasi berpengaruh

positif terhadap variabel dependen, yaitu variabel keputusan pembelian.

Dengan persamaan regresi linier berganda sebagai berikut:

Y = 0,428 + 0,338 X1 + 0,043 X2 + 0,495 X3

2. Analisis Koefisien Determinasi

Berdasarkan hasil pengujian koefisien determinasi, diperoleh nilai

Adjusted R square sebesar 0,545 atau 54,5% artinya bahwa pengaruh

kepercayaan, kemudahan, dan kualitas informasi terhadap keputusan

Page 18: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

pembelian sedangkan sisanya sebesar 45,5% dipengaruhi oleh variabel lain

yang tidak digunakan dalam penelitian ini.

3. Uji t

Berdasarkan hasil pengujian, didapatkan dua variabel independen yang

mempengaruhi variabel dependen, yaitu variabel kepercayaan dan

kualitas informasi berpengaruh terhadap keputusan pembelian secara

parsial. Hal itu dikarenakan nilai t hitung > t tabel dengan t hitung

kepercayaan dan kualitas informasi masing-masing sebesar 4,105 dan

4,827. Dan angka probabilitas yang diperoleh dari kedua variabel , 0,1

dengan angka probabilitas 0,000 untuk kepercayaan dan 0,000 untuk

kualitas informasi. Sedangkan 1 variabel lainnya, yaitu kemudahan

tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian secara parsial,

dikarenakan nilai t hitung < t tabel dengan t hitung kualitas informasi

sebesar 0,539. Dan angka probabilitas 0,592.

4. Uji F

Berdasarkan hasil pengujian, bahwa variabel kepercayaan, kemudahan,

dan kualitas informasi berpengaruh terhadap keputusan pembelian

secara simultan. Hal ini disimpulkan dengan melihat kriteria pengujian

F, dimana F hitung > F tabel dan angka probabilitas < 0,1, maka Ho

ditolak dan Ha diterima. Dan dalam penelitian ini diperoleh nilai F

hitung sebesar 32,516 dan angka probabilitas sebesar 0,000.

Pembahasan Analisis Data

1. Pengaruh Kepercayaan terhadap Keputusan Pembelian Secara Online

Hasil penelitian menunjukan bahwa kepercayaan berpengaruh positif dan

signifikan terhadap keputusan pembelian secara online. Kondisi ini

mengindikasikan bahwa sebelum melakukan transaksi online, konsumen

membutuhkan kepercayaan yang sangat kuat untuk mendorong keputusan

pembelian secara online. Artinya apabila semakin tinggi kepercayaan yang

diperoleh pelanggan maka keputusan pembelian online semakin meningkat.

Tingginya tingkat kepercayaan konsumen tersebut menunjukkan bahwa

Page 19: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

fasilitas yang diberikan oleh situs Shopee memberikan dukungan kepada

konsumennya untuk melakukan pembelian secara online, memberikan fasilitas

keamanan kepada konsumen dalam melakukan transaksi pembelian secara

online dan memiliki tingkat resiko yang rendah.

2. Pengaruh Kemudahan terhadap Keputusan Pembelian Secara Online

Hasil penelitian menunjukan kemudahan tidak adanya pengaruh positif dan

signifikan terhadap keputusan pembelian secara online. Kondisi ini

mengindikasikan bahwa ketika konsumen merasa bahwa bertransaksi secara

online itu susah dan tidak mudah untuk dipelajari, maka konsumen akan

memutuskan untuk tidak melakukan transaksi secara online karena konsumen

yakin prosesnya yang tidak mudah untuk dilakukan.

3. Pengaruh Kualitas Informasi terhadap Keputusan Pembelian Secara Online

Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas informasi berpengaruh positif dan

signifikan terhadap keputusan pembelian secara online. Kondisi ini

mengindikasikan bahwa semakin berkualitas informasi yang diberikan oleh

penjual online, maka semakin tinggi pula keputusan pembelian konsumen.

Ketika konsumen puas dengan informasi yang disediakan oleh situs jual beli

online, maka konsumen akan memutuskan untuk melakukan transaksi atau

pembelian secara online.

KESIMPULAN

Page 20: Rumusan Masalah - Gunadarmaahim.staff.gunadarma.ac.id/.../JURNAL+BKD+PTA+2021.docx · Web viewBanyaknya pengguna internet di Indonesia dimanfaatkan berbagai pihak sebagai peluang

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan Pengaruh Kepercayaan,

Kemudahan, dan Kualitas Informasi terhadap Keputusan Pembelian secara Online

melalui situs Shopee, maka dapat disimpulkan sebagai berikut :

1. Hasil uji secara parsial menunjukkan bahwa kemudahan tidak berpengaruh

signifikan terhadap keputusan pembelian. Sedangkan variabel kepercayaan

dan kualitas informasi berpengaruh signifikan terhadap keputusan

pembelian secara Online.

2. Hasil uji secara simultan menunjukkan bahwa variabel kepercayan,

variabel kemudahan, variabel kualitas informasi berpengaruh signifikan

terhadap keputusan pembelian secara Online.

SARAN

Berdasarkan kesimpulan yang diperoleh dalam penelitian ini, maka

diajukan saran-saran terhadap hasil penelitian yang dapat diberikan sebagai

berikut:

1. Bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat meneliti dengan variabel-

variabel lain di luar variabel yang telah diteliti seperti promosi, citra

merek, iklan agar memperoleh hasil lebih bervariatif yang dapat

berpengaruh terhadap keputusan pembelian secara online.

2. Bagi toko online, dalam hal ini adalah Shopee disarankan untuk lebih

meningkatkan kemudahan dalam menggunakan situs melalui Shopee

sehingga diharapkan konsumen akan lebih banyak lagi yang tertarik

menggunkan jasa online dan system online akan semakin familiar

diseluruh aspek masyarakat.