rpp smp

4
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Satuan Pendidikan : SMP Mata Pelajaran : Fisika Kelas / Semester : VIII (Delapan) / 2 Alokasi waktu : 1 x 40 menit Standar Kompetensi : memahami peranan usaha, gaya dan energi dalam kehidupan sehari-hari. Kompetensi Dasar : menyelidiki tekanan pada benda padat, cair, gas, serta penerapannya dalam kehidupan sehari-hari. Indikator : Menemukan hubungan antara gaya, tekanan, dan luas daerah yang dikenai gaya melalui percobaan PERTEMUAN KEDUA A. Tujuan Pembelajaran 1. Keterampilan kognitif Siswa dapat menemukan bahwa zat cair memberikan tekanan ke segala arah Siswa dapat menentukan besarnya tekanan yang diberikan oleh zat cair Siswa dapat menemukan besarnya gaya apung di dalam air Siswa dapat menentukan 3 faktor yang mempengaruhi gaya apung dalam zat cair 2. Keterampilan psikomotor Siswa mampu melakukan percobaan yang menunjukkan 3 faktor yang mempengaruhi gaya apung 3. Keterampilan sosial Siswa mampu: Berpartisipasi dalam kelompok Menghormati perbedaan individu

Upload: zannuraini-chokyulate

Post on 01-Jul-2015

100 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

Page 1: RPP SMP

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SMP

Mata Pelajaran : Fisika

Kelas / Semester : VIII (Delapan) / 2

Alokasi waktu : 1 x 40 menit

Standar Kompetensi : memahami peranan usaha, gaya dan energi dalam kehidupan sehari-hari.

Kompetensi Dasar : menyelidiki tekanan pada benda padat, cair, gas, serta penerapannya dalam

kehidupan sehari-hari.

Indikator : Menemukan hubungan antara gaya, tekanan, dan luas daerah yang dikenai gaya melalui percobaan

PERTEMUAN KEDUA

A. Tujuan Pembelajaran

1. Keterampilan kognitif

Siswa dapat menemukan bahwa zat cair memberikan tekanan ke segala arah

Siswa dapat menentukan besarnya tekanan yang diberikan oleh zat cair

Siswa dapat menemukan besarnya gaya apung di dalam air

Siswa dapat menentukan 3 faktor yang mempengaruhi gaya apung dalam zat

cair

2. Keterampilan psikomotor

Siswa mampu melakukan percobaan yang menunjukkan 3 faktor yang

mempengaruhi gaya apung

3. Keterampilan sosial

Siswa mampu:

Berpartisipasi dalam kelompok

Menghormati perbedaan individu

Mengungkapkan ketidak setujuan dengan cara yang dapat diterima

Mendengar dengan aktif

bertanya

B. Materi Pembelajaran

Tekanan dalam zat cair p=ρgh, besar gaya ke atas F=ρgV , dan faktor yang mempengaruhi gaya

apung pada air

Page 2: RPP SMP

C. Model dan Strategi Pembelajaran

Model pembelajaran kooperatif tipe STAD

Strategi pembelajaran : diskusi, tanya jawab, ceramah.

D. Sumber Pelajaran

1. Sutresna, Nana dkk. 2006. Ilmu Pengetahuan Alam untuk kelas VIII SMP. Bandung:

Grafindo

2. LKS gaya apung

3. Giancoli, Douglas C. 2001. Fisika Jilid I (Terjemahan). Jakarta : Erlangga

E. Alat dan bahan

Gelas ukur, neraca pegas, empat buah balok yang ukurannya berbeda, dan air secukupnya

F. Kegiatan Pembelajaran

Fase Kegiatan Belajar Mengajar Alokasi Waktu

Fase 1 1. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

2. Prasyarat: Menanyakan kembali tentang defenisi

tekanan

3. Motivasi : Pernahkah kamu mengangkat batu yang

berada di dasar air? Apa yang kamu rasakan ketika

batu tersebut sudah berada di luar permukaan air?

Fase 2 1. Melalui diskusi, guru dan siswa bersama-sama

menemukan bahwa zat cair memberikan tekanan ke

segala arah sebesar p=ρgh

2. Melalui tanya jawab siswa menemukan ada gaya

yang mendorong benda ke atas yang disebut gaya ke

atas atau gaya apung

3. Guru menyampaikan informasi tentang penggunaan

neraca pegas

4. Guru menyampaikan setelah diskusi kelompok,

setiap kelompok akan mempresentasikan hasil

diskusinya, dan kelompok yang lain akan memberi

Page 3: RPP SMP

tanggapan atau pertanyaan

Fase 3 Guru mengorganisasikan siswa ke dalam kelompok-

kelompok

Fase 4 1. Guru membimbing kelompok bekerja dan belajar

2. Siswa mempresentasikan hasil diskusi dan ditanggapi

oleh kelompok lain

Fase 5 Guru bersama siswa menyimpulkan pelajaran dan menjawab

pertanyaan motivasi

Guru memberi pertanyaan evaluasi

Fase 6 Memberikan penghargaan kepada kelompok dengan kinerja

yang bagus

G. PENILAIAN HASIL BELAJAR

a. Penilaian kognitif

Tehnik penilaian : tes tertulis

Bentuk instrumen : tes uraian

1. Budi membawa batu dari sungai ke daratan, dan ia merasakan bahwa batu terasa

bertambah berat, jelaskan mengapa itu bisa terjadi?

2. Tuliskan besarnya gaya apung

b. Penilaian psikomotor

Tehnik penilaian : tes unjuk kerja

No Aspek yang dinilai Benar Salah

1 Mengkalibrasi neraca pegas

2 Mengukur beban dengan cara digantungkan pada neraca

pegas

3 Pembacaan skala pada neraca pegas sejajar dengan mata

4 Mengukur volume balok dengan cara menghitung selisih

Page 4: RPP SMP

perubahan volume pada gelas ukur