refrat herbal orthosiphon stamineus fk uns

6
Nama : Samuel F P-G0012204 Refrat Herbal Dosen pengampu : Siti Ma’rufah, M.Sc., Apt Orthosiphon Stamineus: Traditional uses, phytochemistry, Pharmacology, and Toxicology. Orthosiphon Stamineus: Penggunaan secara Traditional, Fitokimia, Farmakologi dan Toksikologi Kata Pengantar Ortosipon Stamineus masuk dalam famili Lamiaceae tersebar merata di afrika dan asia tenggara, tinggi herbal ini berkuran 0,3-1 meter, daunya simpel dan berbentuk seperti lancet dengan lebar 2-4 cm dan panjangnya 4-7 cm. Bunganya ada yang putih ataupun ungu. Herbal ini tumbuh baik di daerah tropis seperti india, malaysia, china, australia dan pasific, diklasifikasikan berdasarkan warna bunganya yaitu varietas ungu dan varietas putih dimana varietas ungu lebih banyak mengandung komposisi bioaktif dibanding komponen putih, meskipun begitu penulusuran ilmiah oleh para ahli masih banyak berfokus terhadap Ortosipon Stamineus varietas putih. Penggunaan Secara Tradisional

Upload: samuel-fp

Post on 03-Dec-2015

16 views

Category:

Documents


4 download

DESCRIPTION

Refrat Herbal orthosiphon stamineus fk uns

TRANSCRIPT

Page 1: Refrat Herbal orthosiphon stamineus fk uns

Nama : Samuel F P-G0012204

Refrat Herbal

Dosen pengampu : Siti Ma’rufah, M.Sc., Apt

Orthosiphon Stamineus: Traditional uses, phytochemistry, Pharmacology, and

Toxicology.

Orthosiphon Stamineus: Penggunaan secara Traditional, Fitokimia,

Farmakologi dan Toksikologi

Kata Pengantar

Ortosipon Stamineus masuk dalam famili Lamiaceae tersebar merata di afrika dan

asia tenggara, tinggi herbal ini berkuran 0,3-1 meter, daunya simpel dan berbentuk

seperti lancet dengan lebar 2-4 cm dan panjangnya 4-7 cm. Bunganya ada yang

putih ataupun ungu.

Herbal ini tumbuh baik di daerah tropis seperti india, malaysia, china, australia

dan pasific, diklasifikasikan berdasarkan warna bunganya yaitu varietas ungu dan

varietas putih dimana varietas ungu lebih banyak mengandung komposisi bioaktif

dibanding komponen putih, meskipun begitu penulusuran ilmiah oleh para ahli

masih banyak berfokus terhadap Ortosipon Stamineus varietas putih.

Penggunaan Secara Tradisional

Ortosipon Stamineus sangat populer sebagai pengobatan rakyat di asia tenggara

diantaranya berfungsi untuk penyakit rematik, diabetes, hipertensi, tonsilitis,

epilepsi, kelainan menstruasi, gonore, sifilis, penyakit ginjal calculus, batu

empedu, lithiasis, edema, demam eruptiv, influesa, hepatitis dan penyakit kuning

(jaundice). Daun dari Ortosipon Stamineus mulai diperkenalkan di eropa dan

jepang sebai teh kesehatan. Ortosipon Stamineus juga dikenal sebagai diuretik

dimana sampai saat ini Ortosipon Stamineus mempunyai efek diuretik yang lebih

kuat dari pada kebanyakan diuretik alami lainya.

Page 2: Refrat Herbal orthosiphon stamineus fk uns

Fitokimia

Terdapat tiga tipe fitokimia dari Ortosipon Stamineus mereka adalah

polymethoxylated flavonoids, phenylpropanoids dan terpenoid.

Farmakologi dalam Diuretik, Hipoursemik, dan aktivitas anti-batu.

Penelitian di jerman yang menguji efek diuretik, saluretik dan urikosurik (pada

hewan tikus) dari eksrak etanol 50% Ortosipon Stamineus dan ekstrak etanol 70%

Ortosipon Stamineus menyimpulkan bahwa ekstrak etanol 50% Ortosipon

Stamineus memiliki efek yang lebih besar dari ekstrak etanol 70% Ortosipon

Stamineus. Peneltian multivariat menggunakan ekstrak gel metanol 50%

Ortosipon Stamineus juga menghambat pembentukan kristal kalium oksalat

Farmakologi dalam antiinflamasi, analgesik, dan antipiretik

Efek antiinflamasi dan antipiretik diteliti pada model tikus menggunakan ekstrak

metanol 50% Ortosipon Stamineus dimana efek antipiretik dan antiinflamasi nya

dapat dibandingkan (comparable) dengan parasetamol.

Farmakologi dalam hepatoprotektive, nefroprotektif, dan gastroprotektif

Studi invitro Ortosipon Stamineus membuktikan bahwa kemampuan antioksidan

nya sebanding dengan antioksidan standard seperti quecertin, studi lain dengan

metanol ekstrak Ortosipon Stamienus kemampuan antioksidanya mendekati

fungsi sebagai hepatoprotektif

Ekstrak metanol Ortosipon Stamienus(100 dan 200mg/kg) di uji melawan dosis

toksik gentamisin terhadap ginjal melalui kadar ureum, kreatinin, protein urin dan

histopatologi ginjal, terbukti Ortosipon Stamienus mampu berfungsi sebagai

renoprotektif Ekstrak metanol Ortosipon Stamienus baik secara invitro maupun

invivo terbukti menghambat lipid peroksidasi di lambung dan menstimulasi

sekresi mukus gaster.

Page 3: Refrat Herbal orthosiphon stamineus fk uns

Farmakologi Hipoglikemik, hipolipidemia dan aktivitas antihipertensi

Ekstrak aqueous Ortosipon Stamineus 1000mg/kg yang diuji pada tikus normal

maupun tikus terinduksi menjadi hiperglikemi ternyata menimbulkan efek

hipoglikemi pada kedua tikus tersebut, studi lanjutan selama 14 hari dengan

konsumsi rutin Ortosipon Stamineus pada tikus hiperglikemik memiliki efek

seperti obat glibenklamid. Penelitian oleh mariam et al dalam ameer et al

menyebutkan Ortosipon Stamineus juga memiliki efek antihiperlipidemia pada

tikus uji coba. Shibuya et al dalam ameer et al menguji efek vaskuar secara in

vivo yang ditimbulkan oleh Ortosipon Stamineus hasilnya adalah supresi

kontraksi aorta tikus.

Farmakologi antiproliferative, sitotoksik dan aktivitas antiangiogenik

Stampoulis et al dalam kareem et al mengatakan ekstrak metanol Ortosipon

Stamineus dapat menghambat sel metastase kanker kolon 26-L5 ke hati dimana

nama bahan aktif yang dikandung adalah Staminol A dan Orthosiphols F-1.

Ortosipon Stamineus ternyata juga memiliki aktifitas sitotoksik yang melawan

cancer hati yang bermetastasis melalui bahan bioaktif yang dimilikinya yaitu beta

sistosterol dan asam betulinic. Aktivias antiangiogenik yang dimiliki oleh

Ortosipon Stamineus kerjanya disamakan oleh daya antioksidan yang dimiliki

oleh Ortosipon Stamineus.

Aktivitas antisebum, antibakteri dan efek penurun berat badan

Ortosipon Stamineus memiliki kemampuan menurunkan enzim 5alfa reduktase

yang memacu produksi sebum melalui penghambatan Squaline yaitu substansi

penting untuk pembentukan sebum selain itu Ortosipon Stamineus juga mampu

mengurangi minyak kulit pada kulit berminyak. Aktivitas antibakteri Ortosipon

Stamineus telah diteliti secara invitro (ekstrak metanol Ortosipon Stamineus 50%)

terbukti mampu melawan Bacillus cereus, Staphylococcus aureus, Listeria

Monocytogenes, Escheria coli, Vibrio parahaemolitycus, Salmonela enteritidis,

Page 4: Refrat Herbal orthosiphon stamineus fk uns

dan Salmonela Typhimurium serta Klebsiela pneumoniae. Ortosipon Stamineus

dalam bentuk bubuk yang dicampur kedalam teh memiliki efek anoreksia dan fat

burning.

Kesimpulan

Semua studi farmakologi yang meneliti tentang Ortosipon Stamineus

mengkonfirmasi adanya kegunaan-keuntungan medis yang dikandung nya,

dimana memiliki daya antioksidan dan anti inflamasi, penelitian mengenai

Ortosipon Stamineus dilakukan secara invitro menggunakan model hewan coba

yang bisa mungkin atau tidak bisa diterapkan pada manusia. Kekayaan fitokimia

yang dikandung Ortosipon Stamineus sangat melengkapi kekayaan biodiversitas

alam yang memilikinya.

Nama : Samuel Fiergeon Picardi

Nim : G0012204/semester 7

Dosen pengampu : Siti Ma’rufah, M.Sc., Apt