project charter

7
1 Daftar Isi Daftar Isi ......................................................................................................................... 1 Project Charter ............................................................................................................... 2

Upload: universitas-islam-negeri-uin-sunan-kalijaga-yogyakarta

Post on 04-Jul-2015

1.041 views

Category:

Business


55 download

DESCRIPTION

Project Charter

TRANSCRIPT

Page 1: Project Charter

1

Daftar Isi

Daftar Isi ......................................................................................................................... 1

Project Charter ............................................................................................................... 2

Page 2: Project Charter

2

Project Charter

Judul Proyek : Sistem Informasi Penjualan Toko Bazaar

Tanggal Mulai Proyek : 07 Maret 2014

Tanggal Akhir Proyek : 07 Mei 2014

Nomor Kontrak : ....

Informasi Anggaran : Toko Bazaar menganggarkan dana sebesar Rp. 5.000.000

untuk proyek ini. Biaya teralokasi untuk pengerjaan proyek sekitar 20 jam per-minggu

selama 2 bulan, dan untuk pembelian alat scanner serta instalasi.

Manajer Proyek : AS Wahid Faizin

Tujuan Proyek : Membuat Aplikasi penjualan untuk toko Bazaar. Aplikasi

ini dapat digunakan untuk sistem kasir dan juga stok barang.

Pendekatan:

Melakukan pertemuan langsung dengan klien untuk mendapatkan requirement-

requirement yang dibutuhkan.

Melakukan riset perangkat lunak untuk menyediakan jaminan keamanan dan

kemudahan user dalam mengelola input.

Mengembangkan software dengan pendekatan iteratif, mengumpulkan umpan

balik dari user.

Peranan dan Tanggung Jawab

Nama Peranan Posisi Informasi Kontak

AS Wahid Faizin Project

Manager

- Project Manager

- Software Analyst

[email protected]

Ahmad Salam Anggota Tim - Software Developer

(progammer)

[email protected]

Page 3: Project Charter

3

SISTEM INFORMASI PENJUALAN TOKO BAZAAR

1. Introduction/Background

Toko Bazaar merupakan sebuah minimarket yang menjual berbagai kebutuhan sehari-

hari, mulai dari perlengkapan dapur, perlengkapan sekolah, kosmetik, obat-obatan, dll.

Dan untuk memudahkan dalam proses transaksi maka toko bazaar membutuhkan

sebuah sistem informasi untuk mengelola transaksi dan juga stok barang.

Fitur-fitur yang terdapat pada SI Penjualan Toko Bazaar antara lain:

• Transaksi Penjualan

• Input Data Stok Barang Manual

• Import Data Stok Barang dari Microsoft Excel

Page 4: Project Charter

4

2. Business Objective

Teknologi Informasi berperan penting dalam memperbaiki kualitas suatu Instansi.

Penggunaannya tidak hanya sebagai proses otomatisasi terhadap akses informasi,

tetapi juga menciptakan akurasi, kecepatan, dan kelengkapan sebuah sistem yang

terintegrasi ,sehingga proses organisasi yang terjadi akan efisien, terukur dan

fleksibel.

Bahkan dewasa ini perkembangan Teknologi Informasi mulai mendapat sambutan

positif dari masyarakat. Perkembangannya tidak hanya disambut dan dinikmati oleh

kalangan bisnis dalam skala besar dan juga instansi-instansi pemerintah saja, namun

sudah merambah ke kalangan bisnis kecil dan menengah.

Teknologi informasi menjadi kebutuhan yang tak dapat ditawar lagi, karena

ketersediaan informasi yang terintegrasi makin penting dalam mendukung upaya

menciptakan sistem yang efisien dan kompetitif.

3. Current Situation and Problem/Opportunity Statement

Untuk toko dan minimarket serta supermarket di daerah perkotaan sebagian besar

sudah menggunakan sistem administrasi yang berbasis komputer, namun untuk toko

di daerah pedesaan masih banyak yang menggunakan cara manual. Penggunaan

sistem yang berbasis komputer akan lebih cepat dan mudah untuk mengelola hal-hal

yang sebelumnya dilakukan manual, seperti saat melakukan penjualan, stok barang

dsb.

4. Critical Assumption and Constraints

Sistem Informasi Penjualan harus dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi

pihak toko dalam hal kemudahan melakukan pengelolaan dan manajemen. Oleh

karena itu, sistem harus mudah diakses oleh pengguna. Sistem selalu bekerja dengan

baik tanpa adanya hambatan yang bersifat teknis maupun personal (human error).

Project manager harus selalu sigap atas adanya permasalahan yang mengganggu

kinerja sistem khususnya yang berhubungan dengan layanan terhadap klien. Sistem

harus dapat dijalankan pada hardware dan software yang sudah ada, dan dapat

meminimasi kebutuhan dukungan teknis.

5. Analysis of Options and Recommendation

Terdapat tiga opsi untuk oportuniti tersebut:

1. Tidak adanya layanan Sistem Informasi Penjualan banyak mempengaruhi dari

bisnis perusahaan terkait,

2. Penggunaan perangkat lunak khusus diminimalisasi.

3. Melakukan perancangan dan implementasi dari layanan ini dengan menggunakan

perangkat keras dan perangkat lunak yang telah ada.

Page 5: Project Charter

5

6. Preliminary Project Requirements

Fitur utama dari proyek Sistem Informasi Penjualan toko Bazaar mencakup:

1. Proses penjualan yang dapat dilakukan otomatis dengan bantuan Barcode-Scanner

2. Proses penjualan tetap dapat dilakukan manual oleh user.

3. Sistem stok barang dapat melakukan proses import dari file Microsoft excel tahun 2003-

2010.

4. Sistem stok barang secara langsung dengan input manual dari user.

5. Sistem stok barang terdapat tanggal kadaluarsa untuk produk-produk tertentu,

sehingga jika saat proses penjualan ternyata barang sudah kadaluarsa maka sistem

akan mengeluarkan peringatan transaksi.

7. Budget Estimate and Financial Analysis

Estimasi biaya proyek sebesar Rp 5.000.000,-. Kisaran tersebut didasarkan pada

waktu yang diluangkan anggota tim (termasuk project manager) untuk mengerjakan

proyek selama 2 bulan dengan bayaran Rp 1.000.000/bl (untuk project manager) dan

Rp 500.000/bl untuk Software developer. 2 bulan x (Rp 1.000.000 + Rp. 500.000)

= 3.000.000

Selain itu saat software dibuat diperlukan biaya untuk menginstalasi software. Biaya

tersebut sebesar Rp 5.00.000,- ditambah dengan pengadaan alat tambahan seperti

barcode scanner seharga Rp 1.500.000,-.

Benefit yang diperoleh toko bazaar dengan menggunakan aplikasi ini berasal dari

memudahkan kontrol stok barang, dan sistem penjualan. Jika menggunakan cara

konvensional (cara langsung), toko membutuhkan paling tidak lebih dari 2 pegawai

untuk melakukan pencatatan stok dan 1 orang untuk melayani penjualan, sedangkan

setelah menggunakan aplikasi ini, toko cukup menggunakan 2 orang yang mengelola

stok barang dan penjualan, sehingga toko menghemat tenaga kerja sebanyak ± 2

orang. Total penghematan tersebut (dalam bentuk rupiah) yang diproyeksikan tiap

tahunnya adalah 2 orang @12 bulan x Rp 1.000.000,-/ bulan = Rp 24.000.000,-

8. Schedule Estimate

User menginginkan proyek diselesaikan dalam waktu dua bulan, tapi terdapat

beberapa fleksibilitas dalam jadwal.

Page 6: Project Charter

6

9. Potential Risks

Terdapat beberapa resiko pada proyek ini. Resiko terbesar adalah kesalahan dalam

memasukan data input oleh pengguna untuk stok barang kedalam sistem ini dan

pengguna terkadang lupa untuk memasukan input tentang informasi terbaru, tanggal

kadaluarsa dsb. Resiko terdapat pada sistem reservasi apabila terdapat karyawan toko

yang melakukan tindakan iseng dengan menambahkan atau tidak memasukkan

penjualan ke dalam sistem. Terdapat beberapa risiko teknis dalam memilih tipe

software yang digunakan untuk search pada sistem, pemeriksaan keamanan, proses

pembayaran, dan lain-lain. Resiko bisnis utama adalah apakah sistem ini merupakan

sistem yang tepat guna sehingga pihak toko tidak merasa rugi dalam

menginvestasikan waktu dan uang pada proyek dan dapat memperoleh manfaat yang

diinginkan.

10. Schedule

Jadwal tabel kerja proyek pada tabel 1.

Tabel 1. Jadwal Pelaksanaan Kerja Proyek

No. Kegiatan Kerja Proyek Minggu

I II III IV V VI VII VIII

1. Persiapan

2. Pengambilan data primer

3. Pembuatan Sistem Informasi

4. Penyusunan laporan

5. Pelatihan karyawan

Page 7: Project Charter

7

11. Work Breakdown Structure (WBS)