ppgd (pelatihan penanggulangan pasien gawat darurat) v

Upload: nandiasr

Post on 10-Jul-2015

604 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Rumah Sakit JIH

Pelatihan Penanggulangan Penderita Gawat Darurat (PPGD)Kontribusi Dari Humas Tuesday, 19 July 2011 Update Terakhir Tuesday, 19 July 2011

Keadaan gawat darurat bisa terjadi kapan saja, pada siapa saja dan dimana saja. Kondisi ini menuntut kesiapan petugas kesehatan untuk mengantisipasi kejadian itu. Bila kita cermati, kematian karena henti jantung dan henti nafas selama ini cukup banyak khususnya pada area pra rumah sakit. Manajemen pertolongan keadaan Gawat Darurat pada area tersebut sampai saat masih menyedihkan. Banyak kematian di masyarakat yang mestinya bisa dicegah bila kita punya kepedulian terhadap masalah tersebut. Basic Life Support ( Bantuan Hidup Dasar ) adalah tindakan pertolongan pertama yang harus dilakukan pada pasien yang mengalami keadaan yang mengancam nyawa (henti jantung-paru). Perawat harus mempunyai ketrampilan tentang hal ini. Kemampuan menanggulangi kegawat daruratan dan Bantuan Hidup Dasar sangat diperlukan di area pra rumah sakit dan dalam rumah sakit. Rumah Sakit JIH pada tanggal 13-17 Juli 2011 mengadakan PELATIHAN PENANGGULANGAN PENDERITA GAWAT DARURAT (PPGD) di auditorium lantai 5 Rumah Sakit JIH bekerjasama dengan PUSBANKES cabang DIY dan tim BAKER PGDM PERSI CABANG DIY yang merupakan badan kerjasama penanggulangan gawat darurat medik yang salah satu misinya adalah melakukan peningkatan ketrampilan petugas dalam bidang pelayanan gawat darurat medik dengan melaksanakan pendidikan dan pelatihan, memasyarakatkan pertolongan pertama keadaan gawat darurat pada seluruh lapisan masyarakat dengan melalui pendidikan dan pelatihan serta mengupayakan peningkatan sarana pelayanan penanggulangan gawat darurat medik. Pelatihan PPGD ini diikuti oleh 43 peserta tenaga medis ( perawat ) dari Yogyakarta dan sekitarnya. Tujuan diadakannya pelatihan ini adalah memberikan ilmu dan ketrampilan penanganan kondisi gawat darurat kepada perawat dimana perawat merupakan garda depan dari sistem pelayanan medik. Metode pelatihan ini dibagi menjadi beberapa sesi yaitu sesi teori pada hari pertama dan kedua tanggal 13 dan 14 Juli 2011 serta sesi simulasi/praktikum pada hari ketiga sampai hari kelima tanggal 15-17 Juli 2011. Materi dari pelatihan PPGD selain teori kegawat daruratan, peserta pelatihan harus menguasai skill/ketrampilan Resusitasi Jantung Paru, Pengelolan Jalan Napas Dan Pernapasan (Airway Breathing), Stabilisasi & Transportasi, Defibrilasi & Penanganan Kasus Kegawatan Jantung, dimana dalam pelatihan PPGD ini sudah mengacu pada update ilmu kegawatan pada bidang trauma dan Cardiac Life Support tahun 2010. Pemateri dan instruktur pada pelatihan ini terdiri dari dokter ahli (subspesialis & spesialis) dan tenaga perawat terlatih yang sudah memiliki standarisasi TOT (Training of Trainer) untuk BTCLS (Basic Trauma Cardiac Life Support) dari berbagai Rumah Sakit terkemuka di Yogyakarta. Diharapkan dengan pelatihan ini ilmu dan ketrampilan perawat akan semakin baik sehingga akan terus dapat meningkatkan layanan kesehatan kepada masyarakat.

http://www.rs-jih.com/gardenia

The Ultimate Value Health Care!

Generated: 24 October, 2011, 12:23

Rumah Sakit JIH

http://www.rs-jih.com/gardenia

The Ultimate Value Health Care!

Generated: 24 October, 2011, 12:23