petunjuk prakt. kelenjar endokrin_anatomi

11
PETUNJUK PRAKTIKUM ANATOMI-HISTOLOGI Sistem Endokrin & Metabolik

Upload: gehaghaffar

Post on 14-Sep-2015

242 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

kk

TRANSCRIPT

PETUNJUK PRAKTIKUM

ANATOMI-HISTOLOGI

Sistem Endokrin & Metabolik

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

MALANG

2014

PENDAHULUAN

Berbeda dengan kelenjar eksokrin yang mempunyai saluran pengeluaran (ductus excretorius), maka kelenjar endokrin tidak ada system ductus, tetapi banyak mengandung pembuluh darah, karena hasilnya (hormone) langsung masuk keperedaran darah menuju ke target organ. Kelenjar tersusun secara epithelial (karena berasal dari adanya invaginasi sel-sel epithel) dan disekitarnya terdapat pembuluh darah untuk membawa hasilnya.

Yang termasuk kelenjar endokrin yaitu :

1. Hipophyse

2. Thyroid

3. Parathyroid

4. Suprarenalis = Adrenalis

5. Pulau Langerhans dari pancreas

HIPOPHYSE

Pengecatan: H.E.

Pembesaran: Lemah dan kuat.

Hypophyse dibedakan menjadi 2 bagian besar yaitu lobus anterior dan lobus posterior.

Lobus anterior terdiri dari pars distalis dan pars tuberalis (pars infundibularis).

Lobus posterior terdiri dari pars nervosa dan pars intermedia.

Sediaan hypophyse dengan pembesaran lemah untuk melihat adanya lobus anterior, pars intermedia dan pars nervosa, sedangkan pembesran kuat untuk melihat sel-selnya pada masing-masing bagian hipophyse.

1. Lobus anterior

Parenchym kelenjar dari lobus anterior dibentuk oleh gerombolan sel-sel, yang dipisahkan dari kapiler sinusoid (yang berisi butir-butir eritrosit) oleh jaringan ikat yang tipis.

Macam-macam sel lobus anterior :

a. Sel acidophil (sel alpha) : tampak lebih kemerahan, jumlah kira-kira 40% dan letak dibagian perifer

b. Sel basophys (sel beta) : tampak lebih kebiruan, jumlah kira-kira 10 % dan terletak dibagian yang lebih tengah.

c. Sel chromophob : sel kecil, inti dan sitoplasma pucat, batas sel tidak jelas, cenderung menggerombol dibagian tengah kelenjar dan jumlahnya terbanyak (kira-kira 50 %).

Dengan pengecatan rutin HE sel-sel ini terlihat kurang begitu jelas.

2. Pars intermedia

Unsur sel relatif lebih sedikit, sel mengelompok membentuk vesicle yang mengandung koloid (seperti pada kelenjar thyroid). Sel-sel dikelilingi banyak sinusoid dan sifatnya basophylic.

3. Pars nervosa

Sel disini disebut pituicyte ; bentuk menyerupai neuroglia, yaitu selnya kecil dan mempunyai proses sitoplasma yang saling menyilang, sehingga bagian ini tampak serabut.

Ciri - ciri sel pituicyte :

Sel kecil, mempunyai prosesus

Inti bulat / oval dengan chromatin yang halus

Sitoplasma mengandung banyak butir - butir

Kadang - kadang terdapat pigmen coklat kekuningan.

Dengan pengecatan rutin HE sitoplasma dan prosesus kurang jelas, supaya terlihat jelas perlu pengecatan khusus dengan AgNO3.

KELENJAR THYROIDEA

Kelenjar thyroidea tersusun dari kelompok sel - sel yang disebut folikel yang besarnya tidak sama, ada yang kecil dan ada yang besar dan terbungkus oleh kapsul jaringan ikat. Didalam tiap folikel sel-sel mengelilingi massa koloid. Didalam jaringan kapsul atau diantara folikel-folikel terdapat pembuluh-2 darah.

Diantara sel-sel folikel atau pada jaringan ikat interfolikular bias ditemukan adanya sel parafolikular yaitu sel yang ukurannya lebih besar daripada sel folikel dan warnanya lebih pucat, bias sendiri atau dalam kelompok kecil.

Folikel yang aktif cirinya :

Bentuk selnya kuboid tinggi sampai kolumnar'

Jumlah koloid sedikit

Folikel yang kurang / tidak aktif cirinya :

Bentuk selnya kuboid rendah samapai pipih

Jumlah koloid lebih banyak

Folikel yang normal cirinya :

Bentuk selnya kuboid

Jumlah koloid biasa

KELENJAR PARATHYROID

Dengan pembesaran lemah :

Didaerah perifer dari kelenjar thyroid terdapat gerombolan sel-sel yang dibatasi oleh jaringan ikat tipis yang bertindak sebagai kapsul.

Gerombolan sel-sel yang berada didalam kapsul itu adalah kelenjar parathyroidea.

Dengan pembesaran kuat tampak :

Sel-sel kelenjar parathyroid ada 2 macam yaitu :

1. Chief cells = principle cells yang cirinya :

Jumlahnya banyak

Bentuk sel polygonal

Sitoplasma homogen

Nucleus pucat (vesicular / open face)

2. Oxyphil cells = acidophil cells yang cirinya :

Jumlahnya sedikit

Ukuran lebih besar

Sitoplasma lebih merah (lebih asidofil)

Nucleus lebih gelap

KELENJAR SUPRARENALIS = ADRENALIS

Dengan pembesaran lemah, pada potongan melintang kelenjar suprarenalis tampak seluruh permukaannya dibungkus oleh kapsul jaringan ikat fibrous. Kelenjar dibedakan menjadi cortex yang luas dan terletak disebelah perifer, serta medulla yang terletak ditengah dan kurang luas. Daerah cortex terbagi menjadi 3 zona, yaitu secara berurutan dari luar kedalam adalah :

Zona glomerulosa

Zona fasciculata dan

Zona reticularis

Daerah medulla tampak lebih pucat.

Dengan pembesaran kuat tampak :

Kapsul fibrosa : tersusuna dari jaringan ikat padat yang banyak mengandung serabut-serabut kolagen, anyaman pembuluh darah dan saraf.

Zona glomerulosa : disini sel-sel kelenjar tersusun bergerombol dan dikelilingi oleh sinusoid yang sempit.

Bentuk sel silindris atau piramid dengan inti lonjong.

Sitoplasmanya asidofil dan mengandung sedikit tetes lemak.

Zona fasciculata :

Merupakan bagian cortex yang terluas.

Sel-selnya tersusun berderet dlam lajur-lajur, dan diantaranya terdapat sinusoid yang lebih lebar.

Bentuk sel kubus atau poligonal, dengan inti bulat.

Sitoplasma lebih banyak mengandung tetes lemak, yang pada proses pembuatan sediaan permanen lemaknya larut, sehingga sel tampak kosong, atau sel tampak seperti spons, maka sel disini disebut sel spongiocyt.

Zona reticularis :

Sel disini tersusun dalam kelompok-kelompok / seperti anyaman yang diantaranya juga terdapat sinusoid.

Bentuk sel polihedral, lebih besar daripada sel yang ada dizona fasciculata. Inti bulat, letak ditengah, dan sitoplasma pucat.

.

KELENJAR PANKREAS

PENDAHULUAN

Pancreas mempunyai fungsi eksokrin dan endokrin. Fungsi eksokrin dilakukan oleh acini pancreas yang bersifat seous murni. Fungsi endokrin dilakukan oleh Pulau Langerhans. Acini pancreas merupakan sel serous, berbentuk pyramid dengan bagian sempit kearah lumen, terletak diatas membrana basalis, inti bulat di bagian basal. Pada bagian apex dari sel acini terdapat zymogen granule yang berisi enzym pancreas. Cytoplasma basofil sebab mengandung ribosome RNA.

Ditengah-tengah acini terdapat sel centroacinar, yang tidak mengandung zymogen granule dan merupakan dinding awal dari duktus intercalatus. Duktus ini yang berfungsi menyalurkan sekresi dari lumen acinous. Dari duktus intercalatus ke ductus intralobularis, ductus pancreaticus Wirsungi.

Ductus intercalatus yang berada di acini pancreas dilapisi oleh sel acini dan sel centroacinar yang berada diluar acini dan duktus intralobularis dilapisi epitel cuboid simplex. Duktus intralobularis dilapisi epitel kolumnar sampai dengan pseudostratified kolumnar. Ductus pancreaticus dilapisi epitel kolumner.

Pulau Langerhans.

Tidak mempunyai kapsul. Dipisahkan dengan acini pancreas oleh jaringan ikat reticuler tipis. Pulau Langerhans merupakan kelompok sel-sel yang tampak pucat di tengah-tengah bagian eksokrin / acini pnacreas. Banyak mengandung kapiler karena. Hasil sekresinya langsung masuk pembuluh darah. Sel - sel pancreas terdiri dari 3 macam sel : Alfa, Beta dan Delta. Dengan pengecatan Mallory Azan (MA) ketiga jenis sel tersebut mudah dibedakan. Dengan pengecatan HE hanya dapat membedakan sel alfa dan Beta walaupun tidak begitu jelas. Sel alfa tampak kemerahan, sedangkan Beta tampak lebih pucat. Kelenjar pancreas sukar dibedakan dengan kelenjar Parotis. Pada kelenjar pancreas didapatkan Pulau Langerhans dan sel centroacinar sedangkan pada kelenjar parotis tidak ada. Pada kelenjar pancreas tidak didapatkan duktus striatus.

Gambarlah :

Sel - sel acini

Pulau Langerhans : sel alpha, sel Beta

Sel centroacinar.

Tujuan :

1. Melihat struktur umum Pancreas

2. Melihat struktur pulau Langerhans

3. Melihat struktur sel acini

Pancreas sebagai kelenjar terbagi-bagi atas banyak lobuli, yang dipisahkan oeh jaringan pengikat tipis.

Lobuli pancreas terbagi atas :

Bagian excocrine (sebagian besar)

Bagian endocrine (lebih sedikit)

Bagian Excocrine :

Terdiri dari kelenjar tubulo acinous yang bersifat serous murni.

Perhatikan dengan pembesaran kuat :

Setiap acini ditengah-tengahnya terdapat saluran kecil yang mengandung sel-sel pipih (sel centro acinous) yang selanjutnya membentuk bagian tubulus dari kelenjar exocrine.

Ductus excretoriusnya dilapisi sel cuboid sampai cylindris.

Setiap sel-sel kelenjar berbentuk pyramid dengan nucleus bulat terletak kearah basal.

Cytoplasmanya penuh butir-butir zymogen (terutama didaerah apex dari sel, mengapa?)

Bagian Endocrine :

Merupakan sekelompok sel-sel yang nampak pucat ditengah-tengah bagian excocrine. Kelompok sel ini disebut pulau Langerhans.

Bagian endocrine berisi capiler darah dan sel kelenjar yang dengan pengecatan HE dapat dibedakan dalam 2 macam sel :

1. Sel alpha, tercat kemerahan. Sel ini penghasil glucgon

2. Sel Beta, tercat pucat. sel ini penghasil insulin.

Tugas :

Gambarlah struktur umum pancreas.

a. dengan pembesaran lemah :

1. sel-sel acini

2. Pulau Langerhans

b. dengan pembesaran kuat :

1. sel alpha (merah)

2. sel Beta (pucat)

3. sel acini

4. sel centro acinous