perolehan dan penggunaan bahan baku... · web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya...

22
MODUL PERKULIAHAN AKUNTANSI BIAYA Bahan Baku : Pengendalian, Perhitungan Biaya, dan Perencanaan. BAB 10 Fakultas Program Studi Tatap Muka Kode MK Disusun Oleh Ekonomi Akuntansi 10 Akuntansi Biaya Veny, SE. MM Abstract Kompetensi Sistem pembelian dan penggunaan bahan baku, identifikasi komponen, serta menghitung bahan baku Menjelaskan system pembelian dan penggunaan bahan baku, mengindentifikasi komponen

Upload: dinhkhanh

Post on 03-Mar-2019

232 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

MODUL PERKULIAHAN

AKUNTANSI BIAYA

Bahan Baku : Pengendalian, Perhitungan Biaya, dan Perencanaan.

BAB 10

Fakultas Program Studi Tatap Muka Kode MK Disusun Oleh

Ekonomi Akuntansi 10 Akuntansi Biaya

Veny, SE. MM

Abstract KompetensiSistem pembelian dan penggunaan bahan baku, identifikasi komponen, serta menghitung bahan baku

Menjelaskan system pembelian dan penggunaan bahan baku, mengindentifikasi komponen biaya perolehan bahan baku dan menghitung jumlah pesanan yang ekonomis

Page 2: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku

BAB 10

Pembelian dan penggunaan bahan baku meliputi langkah langkah berikut :

1. Menentukan daftar bahan baku yang diperlukan

2. Anggaran produksi

3. Bukti permintaan pembelian ; menginformasikan pembelian mengenai jumlah dan jenis

bahan baku yang dibutuhkan.

4. Pesanan pembelian ; merupakan kontrak atas jumlah yang harus dikirim.

5. Laporan penerimaan ; mengesahkan jumlah yang diterima, dan juga melaporkan hasil

pemeriksaan dan pengujian.

6. Bukti permintaan bahan baku ; Memberikan wewenang bagi gudang untuk mengirimkan

jenis dan jumlah tertentu dan bahan baku ke department tertentu.

7. Kartu catatan bahan baku ; mencatat setiap penerimaan dan pengeluaran dari setiap jenis

bahan baku.

Pembelian Bahan Baku

Pembelian bahan baku biasanya dilakukan oleh department pembelian. Prosedur pembelian

sebaimnya tertulis guna menetapkan tanggung jawab sekaligus menyediakan informasi

mengenai penggunaan akhir dari bahan baku yang dipesan.

Adapun tugas dan fungsi bagian pembelian adalah :

1. Menerima bukti permintaan pembelian atas bahan baku, perlengkapan dan peralatan.

2. Menyimpan informasi mengenai sumber pasokan, harga dan jadwal pengapalan serta

pengiriman.

3. Membuat dan menempatkan pesanan pembelian.

2015 2 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 3: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

4. Mengatur pelaporan diantara department pembelian, department penerimaan dan department

akuntansi.

Formulir Pembelian

Bukti Permintaan Pembelian; bukti permintaan pembeliaan berasal dari :

1. Karyawan bagian gudang yang mengetahui jumlah persediaan.

2. Klerek catatan bahan baku atau aryawan yang bertanggung jawab untuk memberitahukan

kapan harus melakukan pembelian.

3. Karyawan bagian riset, insinyur atau department lain yang memerlukan bahan baku khusus.

4. Program komputer yang dirancang untuk mengingatkan department pembelian kapan

diperlukan pengisian kembali persediaan.

Setiap copy dari bukti perminataan dipegang oleh sipembuat dan aslinya dikirim ke deparment

pembeliaan untuk dieksekusi.

• Pesanan pembelian ; pesanan pembelian memberikan kepada pemasok deskrpsi dari

barang dan jasa yang diinginkan, serta persyaratan, harga, dan intruksi pengiriman.

• Electronic Data Incharge ; adalah pertukaran informasi transaksi antara komputer satu

perusahaan dengan perusahaan lain. Hal ini adalah langkah untuk mencapai lingkungan

bisnis tanpa kertas.

Penerimaan

Department penerimaan terdirii dari :

1. Membongkar bahan baku yang masuk.

2. Membandingkan jumlah yang diterima.

3. Mencocokan bahan baku yang diterima dengan deskripsi dalam pesanan pembelian.

4. Membuat laporan penerimaan.

5. Memberitahukan kepada department pembeliaan mengenai perbedaan yang ditemukan.

6. Mengatur pemeriksaan apabila diperlukan.

7. Memberitahukan kepada bagian pengiriman bila ada kerusakan barang.

2015 3 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 4: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

Laporan penerimaan menunjukan nomor pesanan pembelian, nomor akun yang akan

dibebankan, nama pemasok, rincian transportasi, serta jumlah dan jenis varang yang diterima.

Persetujuan Faktur dan Pemrosesan Data

Persetujuan faktur adalah penting dalam pengendalian bahan baku, karena proses tersebut

memverifikasi bahwa barang telah diterima sesuai dengan pesanan dan pembayaran dapat

dilakukan. Transaksi pembelian mempengaruhi akun pengendali dan akun buku pembantu,

sebagaimana yang ditunjukan pada tampilan berikut.

Pengendali Buku Besar

Transaksi Debit Kredit Buku Pembantu

Pembelian bahan baku

untuk persediaan

Bahan Baku Hutang Usaha Jurnal dibagian

penerimaan dari

catatan pembantu

bahan baku

Pembelian bahan baku

untuk pesanan atau

departemen tertentu

Barang dalam proses Hutang usaha Jurnal dibagiuan

bahan baku langsung

dari laporan biaya

produksi departemen

atau kartu biaya

pesanan

Bahan baku dan

perlengkapan yang

dibeli untuk keperluan

overhead pabrik

Bahan baku Hutang usaha Jurnal dibagian

penerimaan dari

catatan pembantu

bahan baku

2015 4 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 5: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

Perlengkapan yang

dibeli untuk keperluan

kantor pemasaran dan

administrasi

Pengendali beban

pemasaran

Pengendali beban

administrasi

Hutang usaha Jurnal dibagian

penerimaan dari

catatan pembantu

bahan baku atau di

kolom yang sesuai dari

kertas kerja analissi

beban pemasaran dan

administrasi

Pembelian Jasa atau

Perbaikan

Overhead Pabrik

Pengendali beban

pemasaran

Pengendali beban

administrasi

Hutang Usaha Jurnal dikolom yang

sesuai dari kertas

kerja analisis beban

Pembelian Peralatan Peralatan Hutang Usaha Jurnal dicatatan

pembantu peralatan

Biaya Perolehan Bahan Baku

Harga yang tercantum dalam faktur pemasok dan beban transportasi adalah biaya pembelian

barang yang paling jelas terlihat. Sedangkan biaya yang tidak jelas kelihatan adalah biaya

akuisisi, yaitu biaya untuk melakukan fungsi pembelian, penerimaan, pembongkaran,

pemeriksaan, asuransi, penyimpanan dan akuntansi.

Bahan baku biasanya dibukukan sesuai dengan harga faktur yang dibayar, sedangkan biaya

akuisisi dan penyesuaian harga diperlakukan sebagai overhead pabrik.

Diskon pembeliaan ; diskon perdagangan dan pembelian dalam jumlah besar biasanya tidak

dicatat dalam catatan akuntansi manapun. Melainkan keduannya diperlakukan sebagai

pengurang harga. Yaitu harga yang dibayar ke pemasok dicatat pada harga sesudah diskon.

Meskipun karakteristik dari diskon tunai adalah serupa, jumlah yang dibebankan ke Akun Bahan

2015 5 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 6: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

Baku seringkali ditentukan sebelum pengurangan diskon tunai. Akun Diskon Tunai di kredit,

untuk menghindari perlunya menghitung diskon tunai untuk setiap item bahan baku.

Beban angkut pembelian (freigh in) ; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan

baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal, faktur pemasok

sebesarv $600 terdiri atas 25 item, beratnya 1.700 pon, dan dikirim dalam 5 kotak, dengan biaya

tagihan pengiriman sebesar $48. Biaya termaksud pengiriman totalnya jadi $648. Jadi berapa

besar beban angkut yang dikenakan setiap item ? Dan berapa harga per unit yang sebaiknya

dicatat dalam catatan pembantu bahan baku?

1. Jika beban angkut pembelian dimasukan dalam debit ke akun bahan baku di buku besar,

maka beban angkut pembelian dapat ditambahkan secara proporsional ke setiap catatan

pembantu bahan baku dari setiap item. Hal tersebut dapat dilakukan dengan cara

mengalokasikan beban angkut pembelian berdasarkan biaya bahan baku. Misalkan pada

contoh sebelumnya, beban angkut sebesar $48 atas bahan baku yang biayanya $600 akan

menambah biaya per item sebesar 8% ($48 : $600). Alternatifnya, berat dari setiap item

dalam faktur dapat ditentukan dan digunakan sebagai dasar untuk mengalokasi beban angkut

pembelian. Jika suatu item berat 300 pon, maka beban angkut pembelian sebesar $8,47 ((300

: 1.700) x $48) akan ditambahkan ke harga faktur dari item tersebut.

2. Alternatif yang lebih sederhana adalah dengan membebankan semua beban angkut

pembelian ke Akun Beban Angkut Pembelian dan mencatat hanya harga faktur sebagai biaya

bahan baku. Saat bahan baku dikeluarkan untuk produksi bahan baku tersebut akan

dikenakan tarif beban angkut pembelian sehingga nilainya lebih besar dari biaya per unit

yang tercantum dalam kartu catatan pembantu bahan baku. Jumlah dari tambahan ini akan

didebit ke akun Barang dalam Proses (untuk bahan baku langsung) atau akun Pengendali

Overhead Pabrik ( untuk bahan baku tidak langsung), dan dikredit ke Beban Angkut

Pembelian. Saldo di Beban Angkut Pembelian di akhir periode ditutup ke Harga Pokok

Penjualan atau di prorata ke Harga Pokok Penjualan dan Persediaan Akhir.

3. Pendekatan ketiga adalah memasukan semua beban angkut pembelian di periode tersebut

dalam menghitung tarif overhead pabrik untuk periode itu. Dengan demikian Beban Angkut

Pembelian menjadi akun buku pembantu dari Pengendali Overhead Pabrik. Untuk bahan

baku atau perlengkapan yang digunakan oleh department pemasaran dan administrasi, beban

angkut pembelian dibebankan ke Beban Pemasaran atau Beban Administrasi

Biaya Akuisisi yang Dibebankan, Jika biaya bahan baku akan memasukan biaya akuisisi,

maka suatu tarif pembebanan tertentu dapat dikenakan setiap faktur dan item, daripada

2015 6 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 7: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

membebankan biaya ini ke overhead pabrik. Untuk biaya ini dapat digunakan tarif yang terpisah

untuk setiap kelas biaya sebagai berikut.

Estimasi biaya department pembelian untuk periode anggaran = Tarif per pesanan pembeliaan atau

Estimasi jumlah pesanan pembelian atau estimasi nilai pembelian tarif per dollar pembelian

Estimasi biaya department penerimaan untuk periode anggaran = Tarif per item

Estimasi jumlah item yang akan diterima selama periode tersebut

Estimasi department bahan baku untuk periode anggaran = Tarif per item, per kubik,

Estimasi jumlah item, luas tempat, nilai dolar, dst. Dollar, dst.

Estimasi biaya department akuntansi yg dpt dibebankan untuk periode anggaran = Tarif per transaksi Estimasi jumlah transaksi

Pendekatan ini menghasilkan perlakuan akuntansi berikut.

Bahan Baku (Barang dalam Proses) xxxx

Biaya Department Pembelian dibebankan xxxx

Biaya Deparment Penerimaan Dibebankan xxxx

Biaya Department Bahan Baku Dibebankan xxxx

Biaya Deparment Akuntasi Dibebankan xxxx

Pengeluaran dan Perhitungan Biaya Bahan Baku

Bukti permintaan Bahan Baku. Bukti permintaan bahan baku digunakan untuk mengeluarkan bahan

baku dari gudang. Semua penarikan bahan baku menghasilkan jurnal ikhtisar sbb :

Barang Dalam Proses xxxx

Pengendali Overhead Pabrik xxxx

Beban Pemasaran xxxx

Beban Administratif xxxx

Bahan Baku xxxx

Buku Pembantu Bahan Baku

2015 7 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 8: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

• Sistem persediaan perpectual. Pada sistem iini setiap penambahan dan pengurangan persediaan ke dalam buku pembantu bahan baku agar catatan tersebut selalu dibuat terkini. Buku pembantu yang baru dibuat dan yang lama dihapuskan ketika terjadi perubahan dalam jenis bahan baku yang disimpan di persediaan.

• Sistem persediaan periodik. Dimana pembeliaan ditambahkan ke persediaan awal, kemudian persediaan akhir dihitung secara fisik dan biayanya dikurangkan dari jumlah tersebut, lalu selisihnya dianggap sebagai biaya bahan baku yang dikeluarkan

• Ketika perhitungan persediaan berbeda dari saldo di buku pembantu bahan baku, buku pembantu bahan baku disesuaikan dengan hasil perhitungan aktual. Selain koreksi atas buku pembantu bahan baku, akun Bahan baku dibuku besar disesuaikan melalui ayat jurnal sebagai berikut.

Pengendali Overhead pabrik xxxx

Bahan Baku xxxx

MODEL KUANTITATIF

Persediaan berfungsi sebagai pengaman antara produksi dengan konsumsi barang. Persediaan ada dalam berbagai bentuk :

Bahan baku yang menunggu untuk diproses

Produk atau komponen yang separuh selesai

Persediaan barang jadi di pabrik, dalam perjalanan, di titik distribusi gudang dan di gerai ritel.

Pada setiap tahap, harus terdapat justifikasi ekonomis yang baik untuk persediaan, karena setiap unit tambahan yang disimpan dalam persediaan menimbulkan biaya tambahan.

Merencanakan Kebutuhan Bahan Baku :

Ada 2 jenis biaya yang mempengaruhi perencanaan bahan baku, yaitu : biaya penyimpanan persediaan dan biaya karena ketidakmampuan menyimpan cukup persediaan. Untuk itu jumlah dan waktu pembelian adalah 2 faktor penting dalam perencanaan bahan baku.

Biaya Penyimpanan Persediaan Estimasi Biaya karena tidak cukupnya persediaan

Bunga atas investasi dalam modal kerja

10% Tambahan biaya pembelian, penanganan dan transportasi

Pajak dan asuransi properti 1,25% Harga yang lebih tinggi karena jumlah pesanan

Pergudangan atau penyimpanan 1,80% Kehabisan persediaan sering kali terjadi sehingga mengganggu jadwal produksi, jadwal lembur dan waktu persiapan ekstra

Penanganan 4,25% Tambahan biaya klerikal karena memelihara catatan pesanan

2015 8 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 9: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

pelanggan yang belum dapat dipenuhi (customer back order)

Deteriorasi dan penyusutan persediaan

2,6% Peningkatan harga berkaitan dengan inflasi ketika pesanan pembelian ditunda

Usangnya persediaan 5,2% Penjualan yang hilang dan hilangnya kepercayaan pelanggan

Total 25,1%

EOQ (Economic Order Quantity) Kuantitas Pemesanan Ekonomis

Adalah jumlah persediaan yang dipesan pada suatu waktu yang meminimalkan biaya persediaan

tahunan.

Untuk menentukan jumlah optimum yang dipesan, harus menyeimbangkan 2 faktor :

1. biaya penyimpanan bahan baku dan

2. Biaya pemesanan bahan baku.

Berikut rumus untuk perhitungan EOQ :

EOQ = √ 2xRUxCO

CU x CC (Biaya untuk menyimpan satu unit selama satu tahun dalam persediaan)

RU = Permintaan produk per tahun

CO = Biaya per pesanan

CU = Harga per unit

CC = Persentase biaya penyimpanan per tahun

RU x CO = Jumlah pesanan pembelian per tahun

EOQ

RU x CO = Biaya pemesanan per tahun

EOQ

EOQ = Rata-rata jumlah unit dalam persediaan pada setiap waktu

2

CU x CC x EOQ = Biaya penyimpanan per tahun

2015 9 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 10: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

2

RU x CO + CU x CC + EOQ = Total biaya per tahun dari biaya pemesanan dan penyimpanan persediaan,

EOQ 2 disebut sebagai AC

Untuk mengilustrasikan penggunaan rumus EOQ, asumsikan kebutuhan per tahun sebesar 2.400 unit, biaya per unit $0,75%, biaya pemesanan $20 per pesanan, dan persentase biaya penyimpanan adalah 20%. Penggunaan rumus diatas untuk data tersebut akan menghasilkan EOQ sbb :

EOQ = √ 2x2.400x $20 = √ $96.000 = √640.000 = 800 Unit

$0,75 x 20% $0,15

Discount Pembelian

Pemesanan dalam jumlah besar, biasanya mendapatkan discount pembelian dari pemasok. Hal ini mempengaruhi beberapa hal :

1. Penghematan ongkos angkut

2. Biaya per unit menjadi lebih rendah

3. Frekuensi pesanan dan biaya pemesanan

4. Investasi dalam persediaan menjadi lebih besar

Semua faktor tersebut mempengaruhi perhitungan EOQ.

Misal penggunaan per tahun dari suatu item adalah 3.600 unti dengan biaya per unit sebesar $1 tanpa discount pembelian, biaya penyimpanan sebesar 20% dari rata-rata investasi dalam persediaan, serta biaya untuk satu kali memesan sebesar $10. EOQ nya adalah :

EOQ = √ 2 x 3.600 x $10 = √ $72.000 = √ 360.000 = 600 Unit

$1 x 20% $ 0,20

Contoh, asumsikan terdapat diskon pembelian sebagai berikut :

Besar Pesanan 3600 1800 1200 900 720 600 450

Diskon Pembelian 8% 6 5 5 4,5 4 4

1 2 3 4 5 6 8

2015 10 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Besar Pesanan per tahun

Page 11: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

Harga Per unit ($) 8% 6 5 5 4,5 4 4

Diskon Pembelian 0,92 0,94 0,95 0,955 0,94 0,96

Harga per unit setelah diskon ($) 3600 1800 1200 900 720 600 450

Banyaknya pesanan dalam unit 1800 900 600 450 360 300 225

Biaya rata-rata persediaan 1656 846 570 427,5 343,8 288 216

Biaya bahan baku per tahun (a) 3312 3384 3420 3420 3438 3456 3456

Biaya penyimpanan (20%dari rata-

rata) (b)

331,20 169,20 112 85 68,76 57,6 43,20

Biaya pemesanan ( c) 10 20 30 40 50 60 80

Total biaya per tahun (a+b+c) 3653,2 3573,2 3564 3545,5 3556,76 3556,76 3579,2

Dalam ilustrasi ini, pemesanan yang optimal dengan diskon yang diberikan adalah 900 unit

Rumus EOQ dan Production RunBiaya EOQ juga dapat digunakan untuk menghitung jumlah optimum dari suatu production

run.

Untuk mengilustrasikan hal ini, asumsikan bahwa item persediaan A88 diproduksi dan

bukannya dibeli. Biaya persiapan (CO), seperti biaya tenaga kerja untuk mengatur dan

menyesuaikan kembali mesin, sebesar $62. Biaya produksi variabel (CU) sebesar $2 per unit,

kebutuhan per tahun sebesar $6.000 unit. Dan biaya penyimpanan per tahun sebesar 20%.

Jumlah optimum dari suatu production run dapat dihitung sebagai berikut :

EOQ = √ 2 x 6.000 x $62 = √ $744.000 = √ 1.860.000 = 1.364 Unit

$2 x 20% $ 0,40

Menentukan Waktu PemesananUntuk menentukan waktu pemesanan dipengaruhi oleh beberapa faktor :

1. Waktu yang diperlukan untuk pengiriman

2. Tingkat penggunaan persediaan

3. Jumlah persediaan pengaman.

Menentukan titik pemesanan akan relatif lebih sederhana apabila tersedia prediksi yang tepat

untuk tingkat penggunaan dan waktu tunggu (lead time), yaitu interval waktu antara saat

pemesanan dilakukan dengan saat bahan baku tersedia di pabrik untuk di produksi.

Untuk mengilustrasikan, asumsikan suatu perusahaan menggunakan satu item yang dipesan

10 kali per tahun. Biaya dari satu kali kehabisan persediaan adalah sebesar$30, biaya

penyimpanan sebesar $0,50 per tahun per unit, dan probabilitas terjadinya kehabisan

persediaan berikut diestimasikan untuk berbagai tingkat persediaan pengaman.

2015 11 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 12: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

Persediaan Pengaman (dalam unit) 0 50 100 200

Probabilitas Kehabisan persediaan 40% 20% 10% 5%

A B C D E

Persediaan

pengaman

(dalam unit)

Perkiraan

terjadinya

kehabisan,

persediaan per

tahun

Total Biaya

kehabisan

persediaan

Total biaya

penyimpanan

Total biaya

kehabisan

persediaan dan

biaya

penyimpanan

0 4 0 0 120

50 2 60 25 85

100 1 30 50 80

200 0,5 15 100 115

Rumus untuk menentukan titik pemesananTitik pemesanan (order print) dicapai bila jumlah yang tersedia sama dengan kebutuhan yang

diperkirakan, yaitu saat jumlah persediaan yang tersedia dan jumlah persediaan yang akan

diterima sama dengan jumlah persediaan yang akan digunakan selama waktu tunggu dan

jumlah persediaan pengaman.

I + QD = LTQ + SSQ

Dimana :

I = Saldo persediaan yang ada

QD = Jumlah yang akan diterima sebelum I habis) dari pesanan yang sebelumnya sudah

dilakukan, transfer bahan baku dan retur ke gudang.

LTD= Jumlah yang akan digunakan selama waktu tunggu yang setara dengan waktu tunggu

normal dalam bulan, minggu atau hari, dikalikam dengan penggunaan normal selama

sebulan, seminggu atau sehari

SSQ= Jumlah persediaan pengaman

Jika penggunaan mingguan dari item persediaan tersebut adalah 175 unit, dan waktu tunggu

normal adalah 4 minggu, tetapi bisa mencapai 9 minggu, maka titik pemesanan adalah 1.575

unit.

Jumlah ini dihitung sebagai berikut : 700 unit penggunaan normal selama waktu tunggu (175 x

4 minggu) ditambah 875 unit persediaan pengaman (175 x 5 minggu). Asumsikan bahwa

persediaan awal sebesar 2.800 unit tanpa ada pesanan yang sudah dilakukan tetapi

barangnya belum diterima. Penggunaan jadwal pengiriman, dan tingkat persediaan

maksimum adalah :

Jumlah unit di persediaan awal 2.800

2015 12 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 13: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

Penggunaan sampai ke titik pemesanan kembali

(1.225 : 175 penggunaan mingguan = 7 minggu) 1.225

Titik pemesanan kembali 1.575

Penggunaan selama waktu tunggu normal 700

(700 : 175 penggunaan mingguan = 4 Minggu)

Maksimum persediaan atau persediaan pengaman pada tanggal

Pesanan diterima, dengan asumsi waktu tunggu dan penggunaan normal 875

Jumlah pesanan yang diterima 2.090

Maksimum persediaan, dengan asumsi waktu tunggu dan penggunaan normal 2.965

Pengendalian Bahan Baku 2 faktor yang harus dicapai dalam pengendalian bahan baku adalah :

1. Menjaga persediaan dalam jumlah dan variasi yang memadai guna beroperasi secara

efisien.

2. Menjaga tingkat persediaan yang menguntungkan secara financial.

Pengendalian persediaan yang efektif sebaiknya :

1. Menyediakan pasokan bahan baku yang diperlukan untuk operasi yang efisien dan bebas

gangguan.

2. Menyediakan cukup persediaan dalam periode dimana pasokan kecil (musiman, siklus

atau pemogokan kerja) dan mengantisipasi perubahan harga

3. Menyimpan bahan baku dengan waktu penanganan dan biaya minimum serta melindungi

bahan baku tersebut dari kehilangan akibat kebakaran, pencurian, cuaca dan kerusakan

karena penanganan

4. Meminimalkan item-item yang tidak aktif, berlebih atau usang dengan cara melaporkan

perubahan produk yang mempengaruhi bahan baku

5. Memastikan persediaan yang cukup untuk pengiriman segera ke pelanggan

6. Menjaga agar jumlah modal yang diinvestasikan dalam persediaan berada di tingkat yang

konsisten dengan kebutuhan operasi dan rencana manajemen

Metode Pengendalian Bahan Baku1. Metode Siklus Pesanan (Order Cycling Methode) atau metode tinjauan siklus (Cycle

Review methode) memeriksa secara periodik status jumlah bahan baku yang tersedia

untuk setiap item atau kelas. Tiap perusahaan memiliki waktu tinjauan yang berbeda-

beda antar tinjauan dan menggunakan siklus yang berbeda untuk jenis bahan baku yang

2015 13 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 14: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

berbeda. Item yang penting dan bernilai lebih tinggi biasanya memiliki siklus tinjauan

yang lebih pendek dibandingkan item yang bernilai lebih rendah.

2. Metode minimum-maksimum (min-max methode), didasarkan pada pernyataan bahwa

jumlah dari sebagian besar item persediaan berada pada kisaran batas tertentu. Metode

ini dapat didasarkan pada observasi fisik atau dapat dimasukkan ke dalam sistem

akuntansi. Observasi fisik bahwa titik pemesanan telah dicapai diilustrasikan oleh metode

2 tempat (two-bin methode).

3. Pengendalian selektif. Dalam pengendalian selektif yang juga disebut rencana ABC,

signifikansi biaya dari setiap item dievaluasi. Item diklasifikasikan dalam 3 kategori. Item

yang nilainya tinggi dan merupakan item penting, disebut item A, berada dalam tingkat

pengendalian paling ketat. Item B berada dalam pengendalian yang lebih moderat dan

item C diberikan pengendalian yang lebih sederhana.

4. Pengendalian keusangan dan kelebihan persediaan. Apapun penyebab dari keusangan

dan kelebihan persediaan, diperlukan tindakan untuk mengurangi item-item tersebut dari

persediaan. Menjual segera persediaan tersebut merupakan kebijakan terbaik yang

biasanya diputuskan oleh perusahaan.

Metode Perhitungan Biaya Persediaan

First In, First Out (FIFO)

Ketika bahan baku dikeluarkan, metode FIFO membebankan biaya bahan baku tersebut

sesuai dengan harga persediaan tertua yang ada di gudang.

Metode FIFO mudah diterapkan apabila hanya ada beberapa penerimaan bahan baku yang

berbeda di catatan bahan baku pada suatu saat, tetapi akan merepotkan jika pembelian

seringkali dilakukan dengan harga yang berbeda-beda dan jika unit dari ebberapa pembelian

ada didalam gudang pada saat yang bersamaan.

Ilustrasi untuk Metode FIFO seperti berikut :

Feb 1 Saldo awal : 800 unit @$6 per unit

4 Diterima 200 unit @$7 per unit

10 Diterima 200 unit @$7 per unit

11 Dikeluarkan 800 unit

12 Diterima 400 unit @$8 per unit

20 Dikeluarkan 500 unit

25 Dikembalikan 100 unit yang berlebih dari pabrik ke gudang untuk dicatat dengan

2015 14 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 15: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

harga pengeluaran terakhir (atau pada harga pengeluaran aktual jika secara fisik

dapat diidentifikasikan)

28 Diterima 600 unit @$9 per unit

Diterima Dikeluarkan Persediaan

Tanggal JumlahBiaya

per UnitTotal Biaya Jumlah

Biaya per unit

Total Biaya Jumlah

Biaya per

nunitTotal Biaya Saldo

Feb-01 800 $6 $4800 48004 200 $7 $1400 800 $6 $4800

200 $7 $1400 620010 200 8 1600 800 6 4800

200 7 1400200 8 1600 7800

11 800 6 4800 200 7 1400200 8 1600 3000

12 400 8 3200 200 7 1400200 8 1600 6200

20 200 7 1400300 8 2400 300 8 2400 2400

25 100* 8 800 400 8 3200 320028 600 9 5400 400 8 3200

600 9 5400 8600

Biaya rata-rata tertimbang

Metode rata-rata tertimbang mengasumsikan bahwa biaya dari setiap pengeluaran bahan baku

merupakan bauran dari semua biaya pengiriman yang ada di gudang pada saat pengeluaran tersebut

terjadi. Sering kali, tidak mungkin menandai atau melabelkan setiap item bahan baku dengan harga

fakturnya untuk mengidentifikasi harga akuisisi dari unit yang digunakan. Logika dari rata-rata

tertimbang adalah semua bahan bakusejenis yang tersedia dikeluarkan secara acak, maka rata-rata

2015 15 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

FIFO METHODE

Page 16: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

tertimbang dari biaya semua unit yang ada dalam persediaan pada waktu pengeluaran terjadi

merupakan ukuran yang memuaskan dari biaya bahan baku.

DiterimaDikeluarka

nPersediaa

n

Tanggal Jumlah Biaya per unit

Total biaya Jumlah Biaya

per unitTotal biaya Jumlah Biaya

per unitTotal Biaya Saldo

Feb-01 800 $6 48004 200 $7 $1400 1000 6,2 6200

10 200 8 1600 1200 6,5 780011 800 6,5 5200 400 6,5 260012 4 8 3200 800 7,25 580020 200 7,25 3625 300 7,25 217525 100* 7,25 725 400 7,25 290028 600 9 5400 1000 8,3 8300

Last In First Out

Metode LIFO membebankan biaya dari pembelian yang paling akhir dalam persediaan ke setiap batch

bahan baku yang dikeluarkan ke produksi. Logika di balik metode inin adalah biaya yang paling

terakhirlah yang paling mendekati biaya penggantian unit yang digunakan sehingga merupakan biaya

yang paling berarti untuk dikaitkan dengan pendapatan dalam menghitung laba.

Berikut ilustrasi metode LIFO.

Saldo persediaan baru dihitung setiap pengeluaran bahan baku, dengan persediaan akhir terdiri atas

1000 unit yang biayanya sebesar $7800. Jika sistem persediaan periodik yang digunakan dan bukannya

sistem persediaan perpetual, biaya bahan baku yang dikeluarkan ditentukan di akhir periode dengan

mengabaikan pengeluaran hariann dan secara sederhana mengurangi persediaan akhir dari total saldo

awal ditambah total penerimaan.

Persediaan akhir akan terdiri atas :

800 unit @$6, persediaan awal $4.800

200 unit @$7, dari pembelian tertua ditanggal 4 Februari 1.400

1000 unit persediaan LIFO di akhir bulan Februari (periodik) $6.5

Diterima Dikeluarkan Persediaan

Tanggal JumlahBiaya

per UnitTotal Biaya Jumlah

Biaya per unit

Total Biaya Jumlah

Biaya per

nunitTotal Biaya Saldo

Feb-01 800 $6 $4800 48004 200 $7 $1400 800 $6 $4800

200 $7 $1400 6200

2015 16 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id

Page 17: Perolehan dan Penggunaan Bahan Baku... · Web view; beban angkut pembelian jelas merupakan biaya bahan baku, tetapi muncul beberapa kesulitan dalam akuntansi untuk biaya ini. Misal,

10 200 8 1600 800 6 4800200 7 1400200 8 1600 7800

11 200 $8 1600200 7 1400400 6 2400 400 6 2400 2.400

12 400 8 3200 400 6 2400 2400400 8 3200 5600

20 400 8 3200100 6 600 300 6 1800 1800

25 100* 6 600 400 6 2.400 2.400400 6 2.400

28 600 9 5400 600 9 5400 7800

2015 17 Akuntansi Biaya

Pusat Bahan Ajar dan eLearningVeny, SE.MM http://www.mercubuana.ac.id