perbedaan kota dan desa

4
Nama : Tia Juniati Npm : 150610090009 Tugas : Paper sosiologi perdesaan Perbedaan kota dan desa Kota dan desa merupakan tempat suatu kesatuan penduduk. Kota dan desa memiliki perbedaan yang sangat significant. Yang membuat kota berbeda dengan desa menurut saya adalah karena perbedaan pola fikir dan sudut pandang yang dianut penduduknya itu sendiri. Ada beberapa perbedaan antara kota dan desa diantaranya: 1. Nilai social pada penduduk Nilai social antar penduduk kota dan desa merupakan salah satu hal yang paling terlihat perbedaanya. Bisa kita lihat jika didesa para penduduk berlomba-lomba untuk bergotong royong dalam membantu tetangga sekitar dan juga biasanya penduduk desa menghabiskan waktu senggang mereka untuk melakukan kegiatan bersama tetangga lainnya sedangkan di kota, mereka berlomba-lomba memasang pagar yang tinggi agar terlihat hebat. 2. Tingkat pendapatan jelas saja terlihat jika penduduk kota dan desa memiliki perbedaan dalam hal tingkat. Biasanya penduduk didesa mendapatkan penghasilan dari bertani ataupun berternak

Upload: tia-juniati-suryanto

Post on 24-Jun-2015

4.001 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Perbedaan Kota Dan Desa

Nama : Tia Juniati

Npm : 150610090009

Tugas : Paper sosiologi perdesaan

Perbedaan kota dan desa

Kota dan desa merupakan tempat suatu kesatuan penduduk. Kota dan desa memiliki

perbedaan yang sangat significant. Yang membuat kota berbeda dengan desa menurut saya

adalah karena perbedaan pola fikir dan sudut pandang yang dianut penduduknya itu

sendiri. Ada beberapa perbedaan antara kota dan desa diantaranya:

1. Nilai social pada penduduk

Nilai social antar penduduk kota dan desa merupakan salah satu hal yang paling terlihat

perbedaanya. Bisa kita lihat jika didesa para penduduk berlomba-lomba untuk

bergotong royong dalam membantu tetangga sekitar dan juga biasanya penduduk desa

menghabiskan waktu senggang mereka untuk melakukan kegiatan bersama tetangga

lainnya sedangkan di kota, mereka berlomba-lomba memasang pagar yang tinggi agar

terlihat hebat.

2. Tingkat pendapatan

jelas saja terlihat jika penduduk kota dan desa memiliki perbedaan dalam hal tingkat.

Biasanya penduduk didesa mendapatkan penghasilan dari bertani ataupun berternak

sedangkan di kota biasanya penduduk menjadi karyawan ataupun berdagang. Hasi dari

bertani biasanya digunakan penduduk desa untuk konsumsi sehari-hari dan

sebagiannya lagi untuk dijual. Berbeda halnya dengan di kota yang kebutuhan sehari-

harinya biasanya di dapat di warung ataupun pasar swalayan.

Page 2: Perbedaan Kota Dan Desa

3. Kemajuan teknologi

Kota biasanya lebih cepat dalam hal kemajuan teknologi. Jika dulu hanya orang-orang

kota saja yang biasanya menggunakan telephone genggam sekarang seluruh lapisan

masyarakat dapat menggunakan telephone genggam. Mengapa penduduk di kota lebih

maju dalam bidang teknologi? Hal ini dikarenakan penduduk kota lebih berpikiran

terbuka dalam bidang teknologi. Biasanya penduduk desa akan berfikir dua kali untuk

menggunakan barang teknologi karena jika barang tersebut tidak memiliki manfaat

biasanya penduduk desa lebih memilih tidak menggunakan teknologi tersebut.

4. Nilai budaya

Nilai budaya penduduk desa lebih kental dibandingkan nilai budaya pada penduduk

kota. Hal ini dikarenakan penduduk desa yang belum tergeser budayanya dengan

budaya asing berbeda dengan nilai budaya penduduk kota yang sudah bercampur

dengan budaya asing karena budaya asing dengan mudahnya dapat masuk ke dalam

kehidupan penduduk kota yang memiliki pemikiran terbuka dan modern. Jika di desa

masih ada tradisi untuk berkumpul bersama sanak saudara lainnya ketika panen dan

mengadakan kegiatan dalam bentuk seni berbeda dengan penduduk kota yang lebih

memilih untuk berkumpul di warung kopi dan menghabiskan waktu disana.

5. Jumlah penduduk

Angka urbanisasi (perpindahan penduduk dari desa ke kota) biasanya setiap tahun

meningkat. Hal ini dikarenakan setiap tahun biasanya orang yang mudik pasti

membawa saudaranya yang lain ikut kerja di kota untuk merubah nasib dengan

harapan dapat membiayai saudara-saudara di desa. Hal ini pulalah yang menyebabkan

perbedaan jumlah penduduk yang sangat significant. Kota-kota besar penuh dengan

orang-orang desa yang melakukan urbanisasi dengan harapan dapat merubah hidup.

Sedangkan didesa yang tinggal hanya petani-petani yang memiliki lading untuk di olah.

Jadi jika kehidupan di kota yang memiliki banyak penduduk ramai berbeda dengan

didesa yang ramai jika sanak saudara yang lain pulang mudik.

Page 3: Perbedaan Kota Dan Desa

Contoh kasus:

Dikutip dari Koran kompas