peraturan tim sukses pemilihan raya mahasiswa

4

Click here to load reader

Upload: suci-amalya-uchiil

Post on 08-Jul-2016

224 views

Category:

Documents


4 download

DESCRIPTION

Prama

TRANSCRIPT

Page 1: Peraturan Tim Sukses Pemilihan Raya Mahasiswa

KOMISI PRAMA UNPAD 2012 Keluarga Mahasiswa Universitas Padjadjaran

Jl. Raya Bandung-Sumedang Km.21 Student Centre (POMA) Unpad Jatinangor

Peraturan Tim Sukses Pemilihan Raya Mahasiswa (Prama) 2012Nomor 07 Tahun 2012

TentangPeraturan Tim Sukses Pemilihan Raya Mahasiswa (Prama) 2012

Keluarga Mahasiswa ( KEMA )Universitas Padjadajaran

Menimbang :

Bahwa agar terciptanya Prama Unpad yang tertib dan aman perlu ditetapkan keputusan Peraturan Tim Sukses Pemilihan Raya Mahasiswa (Prama) Universitas Padjadjaran 2012 .

Mengingat :Undang-undang Pemilihan Raya Mahasiswa Keluarga Mahasiswa Universitas Padjadjaran.

Menetapkan :1. Mengesahkan Peraturan Tim Sukses Pemilihan Raya Mahasiswa (Prama) (terlampir)

Universitas Padjadajaran 2012.2. Ketetapan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan dapat ditinjau kembali di kemudian

hari bila terdapat kekeliruan.

BAB IKetentuan Umum

Tim sukses adalah mahasiswa unpad yang mengelola segala bentuk aktivitas kampanye dari kandidat prama unpad.

BAB IITim Sukses

Pasal 1Mekanisme Pendaftaran

1. Tim sukses yang sah adalah yang terdaftar dan telah disahkan oleh KPU melaui SK KPU.

2. Pendaftaran tim sukses wajib melampirkan berkas pendaftaran berupa:a. fotokopi KTM depan dan belakang (masing-masing 1 lembar)b. pas foto berwarna terbaru berukuran 4x6 (masing-masing 2 lembar)c. formulir tim sukses yang disediakan oleh KPU.

3. Pihak peserta PRAMA UNPAD 2012 wajib menyerahkan daftar tim sukses kepada KPU 4. Beserta berkas pendaftaran paling lambat 1 x 24 jam setelah technical meeting ditutup.

Page 2: Peraturan Tim Sukses Pemilihan Raya Mahasiswa

KOMISI PRAMA UNPAD 2012 Keluarga Mahasiswa Universitas Padjadjaran

Jl. Raya Bandung-Sumedang Km.21 Student Centre (POMA) Unpad Jatinangor

Pasal 2Keanggotaan

1. Jumlah tim sukses setiap peserta PRAMA UNPAD 2012 maksimal berjumlah 20 orang yang dipimpin oleh seorang koordinator tim sukses.

2. Anggota tim sukses dapat mengundurkan diri secara resmi dengan menyerahkan surat pengunduran diri kepada KPU.

3. Surat pengunduran diri tersebut berisikan nama, NPM, fakultas/jurusan, alasan dantanda tangan anggota tim sukses yang mengundurkan diri dengan persetujuan daripeserta Prama yang bersangkutan.

4. Surat pengunduran diri tersebut diserahkan langsung oleh peserta PRAMA yang bersangkutan kepada KPU.

5. Anggota tim sukses yang mengundurkan diri tidak dapat digantikan oleh orang lain.

Pasal 3Tanda Pengenal

1. Tanda pengenal adalah atribut yang digunakan oleh tim sukses berupa almamater dan ID Card.

2. Seluruh tim sukses mendapatkan ID Card dari KPU3. Tanda pengenal wajib dipakai pada setiap agenda PRAMA UNPAD 2012.4. ID Card hanya diperuntukkan bagi orang yang bersangkutan dan tidak boleh dipergu-

nakan oleh orang lain.5. Apabila anggota tim sukses mengundurkan diri, maka wajib mengembalikan ID Card

kepada KPU.

Pasal 4Sanksi

1. Apabila ID Card hilang, maka wajib langsung melaporkannya kepada KPU dan dikenai sanksi berupa denda sebesar Rp 30.000,-

2. Apabila terjadi pelanggaran pada pasal 3 ayat 3 dan atau ayat 4 dengan keterangan :a. Satu kali pelanggaran berupa teguran.b. Dua kali pelanggaran berupa denda Rp 25.000,-

Bab IIIPasal IVPenutup

Hal – hal lain yang belum diatur dalam keputusan ini akan diputuskan kemudian dan keputusan lainnya oleh KPU.Ketetapan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.