peran alumni ilmu al-

106
LIVING QUR‟AN ATAS Q.S. AL-ISRA‟ (17) 9. AL-„ALAQ PERAN ALUMNI ILMU AL-QUR‟AN DAN TAFSIR” Skripsi Diajukan kepada Fakultas Ushuluddin Guna Memperoleh Gelar Sarjana Agama (S.Ag) Oleh : MOH BAHRI NIM: 1113034000164 PROGRAM STUDI ILMU AL-QUR'AN DAN TAFSIR FAKULTAS USHULUDDIN UIN SYARIF HIDYATULLAH JAKARTA 1441 H/2020 M.

Upload: others

Post on 15-Apr-2022

12 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PERAN ALUMNI ILMU AL-

LIVING QUR‟AN ATAS Q.S. AL-ISRA‟ (17) 9. AL-„ALAQ

“PERAN ALUMNI ILMU AL-QUR‟AN DAN TAFSIR”

Skripsi

Diajukan kepada Fakultas Ushuluddin Guna Memperoleh Gelar Sarjana

Agama (S.Ag)

Oleh :

MOH BAHRI

NIM: 1113034000164

PROGRAM STUDI ILMU AL-QUR'AN DAN TAFSIR

FAKULTAS USHULUDDIN

UIN SYARIF HIDYATULLAH

JAKARTA

1441 H/2020 M.

Page 2: PERAN ALUMNI ILMU AL-

LIVING QUR’AN ATAS Q.S. AL-ALAQ (17) 9. AL-ALAQ

“PERAN ALUMNI ILMU AL-QUR’AN DAN TAFSIR”

Skripsi

Diajukan kepada Fakultas Ushuluddin Guna Memperoleh Gelar Sarjana

Agama (S.Ag)

Oleh :

MOH BAHRI

NIM: 1113034000164

PROGRAM STUDI ILMU AL-QUR'AN DAN TAFSIR

FAKULTAS USHULUDDIN

UIN SYARIF HIDYATULLAH

JAKARTA

1441 H/2020 M.

Page 3: PERAN ALUMNI ILMU AL-

LIVING QUR’AN ATAS Q.S. AL-ISRA’ (17) 9. AL-ALAQ

“PERAN ALUMNI ILMU AL-QUR’AN DAN TAFSIR’’

Page 4: PERAN ALUMNI ILMU AL-

LEMBAR PERNYATAAN

Yang bertanda di bawah ini:

Nama : Moh Bahri

NIM : 1113034000164

Dengan ini menyatakan bahwa skripsi yang berjudul LIVING

QUR’AN ATAS Q.S. AL-ISRA’ (17) 9. AL-ALAQ “PERAN

ALUMNI ILMU AL-QUR’AN DAN TAFSIR’’ adalah benar

merupakan karya pribadi dan tidak melakukan plagiat dalam

penyusunannya. Adapun kutipan yang ada dalam penyusunan karya ini

telah penulis cantumkan sumber kutipannya dalam skripsi. Penulis

bersedia melakukan proses yang semestinya sesuai dengan peraturan

perundangan yang berlaku jika ternyata skripsi ini sebagian atau

keseluruhan merupakan plagiat karya orang lain.

Demikian pernyataan ini dibuat untuk dipergunakan seperlunya.

Jakarta, 10 Juli 2020

Moh Bahri.

1113034000164

Page 5: PERAN ALUMNI ILMU AL-

dc

PENGESAHAN SIDANG MUNAQASYAH

Skripsi yang berjudul LIVING QUR'AN ATAS Q.S. AL-ISRA' (17) 9. AL-ALAQ "PERAN ALUMNI ILMU AL-QUR'AN DAN TAFSIR" telah diujikan dalam Sidang Munaqasyah Fakultas Ushuluddin, Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta pada tanggal 28 Juli 2020. Skripsi ini telah diterima sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Agama (S.Ag) pada Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir.

Jakarta, 14 Agustus 2020

Sidang Munaqasyah Ketua Merangkap Anggota, Sekretaris Merangkap Anggota,

Kusmana, MA, Ph.D

Fahrizal Mahdi, Lc. MIRKH NIP. 19650424 199503 1 001 NIP. 19820816 201503 1 004

Anggota,

Penguji I, Penguji II,

Dr. Hasani Ahmad Said, MA

Hasanuddin Sinaga, M.A NIP. 19820221 200901 1 024 NIP. 19701115 199703 1 002

Pembimbing,

Dr. Eva Nugraha, M.Ag NIP. 19710217 199803 1 002

Page 6: PERAN ALUMNI ILMU AL-

i

ABSTRAK

MOH BAHRI

LIVING QUR’AN ATAS Q.S. AL-ISRA’ (17) 9. AL-‘ALAQ

“PERAN ALUMNI ILMU AL-QUR’AN DAN TAFSIR”

Di era globalisasi ini keberadaan peran mahasiswa akan menjadi tumpuan

dalam upaya membendung arus globalisasi terutama dalam

berkembangnya paham keagamaan yang tekstual. Sebagai mahasiswa

terutama mahasiswa Ilmu al-Qur'an dan Tafsir (IAT) harus bisa

mengambil peran tersebut.

Peran mahasiswa IAT tentu sangat penting untuk dikaji agar kita bisa

melihat sejauh mana peran yang mereka lakukan. Apa saja yang menjadi

tentangan mereka dalam melaksanakan perannya terutama di cempaka

putih Tangerang Selatan. Peran mahasiswa IAT tentu harus sesuai dengan

kebutuhan masyarakat cempaka putih Tangerang Selatan. Dalam hal ini,

peran mahasiswa IAT harus sesuai dengan keilmuan yang mereka pelajari

selama kuliah.

Melihat Masjid, Mushalla, Majlis Ta'lim dan TPQ yang begitu banyak

cempaka putih Tangerang Selatan, maka mahasiswa IAT harus mengambil

peran penting dalam upaya memberikan pembelajaran, bimbingan al-

Qur'an di masyarakat. Diantara peran mahasiswa IAT yang telah

dilaksanakan selama ini, pertama, mengajar al-Qur'an di TK dan TPQ.

Kedua Mengisi ceramah di berbagai majlis ta'lim. Ketiga, menjadi imam

sholat di berbagai Masjid dan Mushallah sekaligus menjadi marbot atau

DKM.

Kata kunci: mahasiswa IAT, masyarakat, Peran, al Qur'an.

Page 7: PERAN ALUMNI ILMU AL-

ii

LEMBAR PERNYATAAN

Yang bertanda di bawah ini:

Nama : Moh Bahri

NIM : 1113034000164

Dengan ini menyatakan bahwa skripsi yang berjudul PERAN

MAHASISWA/ALUMNI ILMU AL-QUR’AN DAN TAFSIR

TERHADAP MASYARAKAT CEMPAKA PUTIH CIPUTAT

TANGERANG SELATAN

adalah benar merupakan karya pribadi dan tidak melakukan plagiat

dalam penyusunannya. Adapun kutipan yang ada dalam penyusunan karya

ini telah penulis cantumkan sumber kutipannya dalam skripsi. Penulis

bersedia melakukan proses yang semestinya sesuai dengan peraturan

perundangan yang berlaku jika ternyata skripsi ini sebagian atau

keseluruhan merupakan plagiat karya orang lain.

Demikian pernyataan ini dibuat untuk dipergunakan seperlunya.

Jakarta, 10 Juli 2020

Moh Bahri.

1113034000164

Page 8: PERAN ALUMNI ILMU AL-

iii

Dipersembahkan untuk “Cinta dan Kasih Sayang”

Yang terlahir dari:

Keikhlasan Kedua Orang Tua

Nasifah dan Arif

Dorongan semua keluarga

Kesetiaan seluruh sahabat

Kesungguhan orang yang akan mengisi hari-

hariku di masa yang akan datang.

Page 9: PERAN ALUMNI ILMU AL-

iv

KATA PENGANTAR

Segala puji saya haturkan kehadirat Allah SWT, yang telah

memberikan kesempatan bagi kami untuk melanjutkan kuliah Strata

1 hingga sampai pada titik akhir. Selanjutnya saya membacakan

salawat penghormatan dan salam pengagungan kepada Nabi

Muhammad Ibni ‘Abdillah yang sabdanya lestari hingga detik ini.

Tidak lupa, kepada para sahabat, keluarga dan ulama penerus, yang

berjasa besar menjaga kelestarian sabdanya. Semoga Allah

melimpahkan kasih sayangnya kepada mereka semua. Amin

Berbagai hambatan selalu hadir mulai dari awal hingga titik akhir

pengerjaan skripsi, sangat banyak sekali hambatan dan rayuan

imajinasi liar yang menghantui, dimulai pada bulan februari 2019

hingga kini maret 2020, perlu banyak tenaga yang harus dikuras dan

harus juga merelakan Back Creative ditinggal kurang lebih dalam

setengah tahun. Sungguh perjuangan yang tidak dapat dilupakan.

Proses pengerjaan tugas akhir ini tidak mungkin selesai jika hanya

dikerjakan oleh saya sendiri, maka dari itu patut rasanya saya

ucapkan terima kasih kepada:

1. Civitas Akademika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof.

Dr. Hj Amany Burhanuddin Lubis selaku Rektor UIN Syarif

Hidayatulah Jakarta.

2. Dr. Yusuf Rahman Selaku Dekan Fakultas Ushuluddin dan

Dosen Favorit smt 7

3. Dr. Eva Nugraha, MA Selaku Ketua Jurusan Ilmu al-Quran

dan Tafsir dan Ibu kedua yang selalu memberikan arahan termasuk

judul Skripsi ini.

Page 10: PERAN ALUMNI ILMU AL-

v

4. Fahrizal Mahdi, Lc., MIRKH selaku Skretaris jurusan Ilmu

al-Quran dan Tafsir yang selalu melayani mahasiswa dari semester 1

hingga lulus.

5. Dr. Eva Nugraha M.Ag selaku Pembimbing Skripsi yang

dengan sabar dan Ikhlas membimbing, semoga dalam lindungan

allah, amin.

6. Seluruh dosen dan karyawan fakultas Ushuluddin UIN

Syarif Hidayatullah Jakarta.

7. Teruntuk saudara-saudaraku yang selalu mendukung dan

memberikan motivasi serta berkorban untuk keberlangsungan

pendidikan penulis, lebih khusus Sadawi terima kasih banyak atas

segalanya.

8. FORUM KOMUNIKASI MAHASISWA SANTRI

BANYU ANYAR (FKMSB) Jabodetabek, keluarga kedua yang

selalu menjadi naungan dalam kehidupan di Jakarta, dan juga

teruntuk taretan angkatan, hidup susah dan senang selalu bersama

terkadang makan 2 hari sekali, kami ucapkan terima kasih atas

ketidakbosanan kalian dalam berteman.

9. Seluruh Senior-Senior Kak Hafis, Kak Musyfiq, Taufik,

Faruq Ahfa, Sae’di cuy, Asbul Sakera, dan masih banyak lagi yang

lainnya.

10. Keluarga Forum Mahasiswa Madura (FORMAD)

Jabodetabek saya tidak bisa sebutkan satu-persatu.

11. Keluarga KKN ABDI BANGSA 2017 Jihan ardiansyah,

Guntur, Asep, Irfan, dan Adi Terima kasih sudah menjadi bagian

dari keluarga penulis, mendukung dan memberikan semangat. Tawa

kalian selalu menjadi penyemangat dalam menyelesaikan tugas ini.

Page 11: PERAN ALUMNI ILMU AL-

vi

12. Keluarga TH-E angkatan 2013 Fauzan, Mas’udi, Sufyan,

Haikal, Diki, Kartika, Husni, Bahar, Indah, Asyka, Feby, Lia, Lutfi

Tanjung dan seluruhnya.

13. Keluarga IAT 2013 yang tidak dapat disebutkan satu

persatu.

Kepada mereka semua, penulis tidak bisa membalas apa-apa,

semoga Allah Membalas semua kebaikan kalian dan penulis

berharap semoga kita dipertemukan lagi nanti di Surga-Nya. Amin

Jakarta, 20 Juli 2020

Moh. Bahri

Page 12: PERAN ALUMNI ILMU AL-

vii

PEDOMAN TRANSLITERASI

Pedoman Transliterasi Arab Latin yang merupakan hasil

keputusan bersama (SKB) Menteri Agama dan Menteri Pendidikan dan

Kebudayaan R.I. Nomor: 158 Tahun 1987 dan Nomor: 0543b/

U/1987.

1. Konsonan

Huruf

Arab Huruf Latin Keterangan

a tidak dilambangkan ا

b be ب

t te ت

ṡ es dengan titik atas ث

j je ج

ḥ ha dengan titik bawah ح

kh ka dan ha خ

d de د

ż zet dengan titik atas ذ

r er ر

z zet ز

s es س

sy es dan ye ش

ṣ es dengan titik bawah ص

ḍ de dengan titik bawah ض

Page 13: PERAN ALUMNI ILMU AL-

viii

ṭ te dengan titik bawah ط

ẓ zet dengan titik bawah ظ

‘ عkoma terbalik di atas hadap

kanan

gh ge dan ha غ

f ef ف

q qi ق

k ka ك

l el ل

m em م

n en ن

w we و

h ha ه

apostrof ‟ ء

y ye ي

Hamzah (ء) yang terletak di awal kata mengikuti vokalnya tanpa

diberi tanda apa pun. Jika ia terletak di tengah atau di akhir, maka

ditulis dengan tanda (’).

2. Vokal

Vokal terdiri dari dua bagian, yaitu vokal tunggal dan vokal

rangkap. Berikut ketentuan alih aksara vokal tunggal:

Tanda Vokal Arab Tanda Vokal Latin Keterangan

Page 14: PERAN ALUMNI ILMU AL-

ix

A Fatḥah ـ

I Kasrah ـ

U Ḍammah ـ

Adapun vokal rangkap ketentuan alih aksaranya adalah sebagai berikut:

Tanda Vokal Arab Tanda Vokal Latin Keterangan

يـ Ai a dan i

و ـ Au a dan u

3. Vokal Panjang

Ketentuan alih aksara vokal panjang dalam bahasa Arab

dilambangakan dengan harkat dan huruf, yaitu:

Tanda Vokal Arab Tanda Vokal Latin Keterangan

Ā a dengan topi di atas ى

Ī i dengan topi di atas ىي

Ū u dengan topi di atas ى و

4. Kata Sandang

Kata sandang, yang dalam system aksara Arab dilambangkan

dengan huruf ال dialih aksarakan menjadi huruf ‘l’ baik diikuti huruf

syamsiyah maupun huruf qamariyah. Contoh: al-rijāl bukan ar-rijāl.

5. Syaddah (Tasydīd)

Syaddah atau tasydīd yang dalam system tulisan Arab dilambangkan

dengan sebuah tanda (ـ), dalam alih aksara ini dilambangkan dengan

huruf, yaitu dengan menggandakan huruf yang diberi tanda syaddah itu.

Akan tetapi, hal ini tidak berlaku jika huruf yang menerima tanda syaddah

itu terletak setelah kata sandang yang diikuti oleh huruf-huruf syamsiyah.

Misalnya, kata الضرورة tidak ditulis ad-ḍarūrah tapi al-ḍarūrah.

Page 15: PERAN ALUMNI ILMU AL-

x

6. Tā’ Marbūṭah

Kata Arab Alih Aksara Keterangan

إذا وق عت ال واقعة Idżā waqa’ti al-Wāqi’ah

Kepastian terjadinya

hari kiamat

لي س لوق عتها كاذبة

Laisa liwaq’atihā kādzibah Diikuti oleh kata

sifat

خافضة رافعة Khāfiḍatur rāfi’ah

Diikuti oleh kata

benda

7. Huruf Kapital

Meskipun dalam system tulisan Arab huruf kapital tidak dikenal,

alih aksara huruf kapital ini juga digunakan, dengan mengikuti ketentuan

yang berlaku dalan Ejaan Bahasa Indonesia (EBI), antara lain untuk

menuliskan permukaan kalimat, huruf awal nama tempat, nama bulan,

nama seseorang, dan lain-lain. Jika nama seseorang didahului oleh kata

sandang, maka yang ditulis dengan huruf kapital adalah huruf awal nama

tersebut. Misalnya: az-Zamakhsyari bukan Az-Zamakhsyari, Abū

‘Abdullāh Muhammad al-Qurṭubī bukan Abū ‘Abdullāh Muhammad Al-

Qurṭubī

Berkaitan dengan judul buku ditulis dengan cetak miring, maka

demikian halnya dengan alih aksaranya, demikian seterusnya. Jika terkait

nama, untuk nama-nama tokoh yang berasal dari dunia Nusantara sendiri,

disarankan tidak dialih aksarakan meskipun akar katanya berasal dari

bahasa Arab. Contoh: Nuruddin al-Raniri tidak ditulis dengan Nūr al-Dīn

al-Rānīrī.

8. Cara Penulisan Kata

Setiap kata, baik kata kerja, kata benda, maupun huruf ditulis secara

terpisah. Berikut contohnya dengan berpedoman pada ketentuan-ketentuan

diatas:

Kata Arab Alih Aksara

Page 16: PERAN ALUMNI ILMU AL-

xi

علنية ي ر جون تارة ‘Alā niyata yarjuna tijāratan

أقاموا الصلة Wa aqāmu al-sholah

9. Singkatan

Huruf Latin Keterangan

Swt Subḥāh wa ta‘ālā

Saw Ṣalla Allāh ‘alaih wa sallam

QS. Quran Surah

M Masehi

H Hijriyah

Page 17: PERAN ALUMNI ILMU AL-

1

BAB 1

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Al-Qur‟an yang secara harfiah berarti “bacaan sempurna”

merupakan suatu nama pilihan Allah yang sungguh tepat, karena

tiada suatu bacaan pun sejak manusia mengenal tulis baca lima ribu

tahun yang lalu yang dapat menandingi al-Qur‟an al Karim, bacaan

sempurna lagi mulia itu1.

Al-Qur‟an adalah sebuah kitab suci yang sakral. Tidak ada satu

kitab pun di dunia ini yang dihapal di luar kepala jutaan orang, selain

al-Qur‟an karena Allah telah menjadikannya mudah diingat dan

dihapal. Sekalipun banyak orang yang menghapalnya tidak paham

apa yang dibaca dan dihapalnya karena berbahasa Arab, namun

mereka berlomba-lomba menghapalnya dengan maksud sebagai

ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah swt. Allah swt.

menurunkan al-Qur‟an untuk menunjuki manusia ke tujuan yang

paling utama dan jalan yang paling lurus. Firman Allah dalam Q.S.

al-Isra (17): 9.2

ر ٱلمؤمنين ٱلذين ي عملون ذا ٱلقرءان ي هدى للت هى أق وم وي بش إن ه

ت أن لم أجرا كبيرا لح ٱلص

“Sesungguhnya al-Qur‟an ini memberikan petunjuk

kepada (jalan) yang lebih lurus dan memberi khabar

gembira kepada orang-orang Mu'min yang

1 ‘’Keutamaan belajar dan mengajarkan al-Qur’an’’, muzakkir, lentera

pendidikan vol. 18 th 2015 no 1 107 2 Al-Qur’an terjemahan Kementerian agama RI

Page 18: PERAN ALUMNI ILMU AL-

2

mengerjakan amal saleh bahwa bagi mereka ada pahala

yang besar”.3

Al-Qur‟an merupakan kitab suci terakhir umat Islam sebagai

pedoman hidup dan penyempurna dari ajaran-ajaran agama

sebelumnya. al-Qur‟an sarat dengan makna dan relevan dengan

segala zaman. Penunjukan Allah SWT kepada Nabi

Muhammad SAW sebagai nabi terakhir dan penutup para nabi

dan rasul sangat tepat bilamana disandingkan dengan al-Qur‟an

sebagai mu‟jizatnya. Keberadaan al-Qur‟an akan terus dikaji

dan diteliti dari segala hal, karena al-Qur‟an memuat berbagai

petunjuk yang erat kaitannya dengan kehidupan manusia dan

alam, baik sebagai makhluk individu maupun sosial.

Untuk menyampaikan pesan-pesan al-Qur‟an tentunya

membutuhkan orang-orang yang paham terhadap isi dan kandungan

yang ada dalam al-Qur‟an, tentunya peran mahasiswa dibutuhkan

dalam hal ini. Problem-problem baru yang muncul dalam masyarakat

saat ini, tentunya membutuhkan penyelesaian baru. Membutuhkan

penafsiran baru yang ramah lingkungan, yang bisa membawa sesuai

tuntunan al-Qur‟an. Seperti jargon agama Islam, agama rahmatal lil

„alamin. Dari sini, program studi tafsir hadis, menjadi penting adanya.

Program studi ini dapat menghasilkan sarjana yang menguasai ilmu-

ilmu al-Qur‟an dan ilmu-ilmu Hadis, sarjana yang mampu

memproduksi pemikiran-pemikiran baru yang berasal dari dua

sumber pokok Islam tersebut. Dua sumber hukum Islam yang selalu

menjadi rujukan istimewa bagi para penganutnya. Sebagai sumber

3 Muzakkir, „‟Keutamaan belajar dan mengajarkan al-Qur‟an‟‟, lentera

pendidikan vol. 18 th 2015 no 1 108

Page 19: PERAN ALUMNI ILMU AL-

3

rujukan pertama dan kedua dalam pengambilan keputusan ajaran

Islam, tentunya kajian terhadap dua objek tersebut menjadi hal yang

sangat dibutuhkan selama agama Islam masih dianut oleh manusia di

bumi ini.

Dalam realisasinya al-Qur‟an mampu membentuk karakter dan

kesadaran manusia akan Tuhannya sekaligus sebagai khalifah di

bumi. Seharusnya setiap manusia berusaha mengenal, memperhatikan

dan mempelajari al-Qur‟an secara menyeluruh agar dalam

kehidupannya tercipta kebermanfaatan dan kebaikan bagi sesame,

untuk membentuk karakter tersebut mahasiswa ilmu al-Qur‟an dan

tafsirlah yang seharusnya mampu memahami dan menjawab

persoalan sosial yang terjadi di masyrakat sesuai dengan tuntunan al-

Qur‟an.4

Kemajuan ilmu pengetahuan modern tentu tidak lepas dari

sumbangsih al-Qur‟an yang bersumber dari Yang Maha Akbar. Kalau

saja mereka mengikuti isyarat-isyarat dalam al-Qur‟an tentu banyak

kemanfaatan dan kebaikan yang akan ditemui oleh manusia menuju

keridhaan Allah SWT. al-Qur‟an sebagai wahyu Allah sangat

disakralkan oleh kalangan umat islam sebagai kitab suci terakhir yang

mengandung petunjuk dan pedoman hidup manusia agar selamat di

dunia dan akhirat. Mahasiswa ilmu al-Qur‟an dan tafsir tidak cukup

dengan memahami al-Qur‟an saja, melainkan juga mengamalkan dan

menjadiakannya al-Qur‟an sebagai acuan hidup masyarakat sehingga

dapat berkontribusi pada maysarakat sekitar, khususnya maysarakat

cempaka putih yang ada di ciputat.

4 Sulaiman Sulaiman, ‘’Al-Qur’an sebagai Wahyu Allah’’, Muatan beserta

Fungsinya Sulaiman January 2019 6.

Page 20: PERAN ALUMNI ILMU AL-

4

Sebagai agen perubahan yang hidup di sekitar cempaka putih,

mestinya mahasiswa ilmu al-Qur‟an dan tafsir tidak cukup dengan

hanya kuliah pulang pergi, ia juga harus mampu menerapkan

pengetahuannya sebagai kontribusi pada masyarakat sekitar, seperti

mengajar ilmu al-Qur‟an, menjadi imam mosholla dan lain

sebagainya. Al-Qur‟an apabila dikaji maka semakin tampak

kedalaman dan keluasan maknanya maka perlu kesungguhan,

keahlian khusus dan keuletan dalam meneliti dan mengkaji al-Qur‟an

bukan hanya pada teksnya, melainkan juga pada segala aspek yang

terkait dengan al-Qur‟an. karena tidak semua orang mampu

menyelami makna al-Qur‟an secara menyeluruh. Selain sebagai

petunjuk, al-Qur‟an juga menjadi pembeda antara kebenaran dan

kebatilan.5

Al-Qur‟an Adalah Kalam Allah Yang Diturunkan, Cukuplah

menjadi bukti bahwa al-Qur‟an itu memiliki keutamaan dan

kemuliaan, ketika ia merupakan Kalam (perkataan) Allah Subhanahu

wa Ta'ala yang Maha Mengetahui, Maha Bijaksana, Maha Berkah

lagi Maha Tinggi. DariNya ia diturunkan dan kepada-Nya pula ia

kembali. Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman:6

لل بأ وإى ثن أبلغ هأه ذ أحد هي الوشرميي استجارك فأجر حتى يسوع ملم الل م ن

يعلوى

“Dan jika seorang di antara orang-orang musyrikin itu

meminta perlindungan kepadamu, maka lindungilah ia

supaya ia sempat mendengar firman Allah, kemudian

antarkanlah ia ke tempat yang aman baginya.

5 “Al-Qur‟an sebagai Wahyu Allah‟‟, Muatan beserta Fungsinya

Sulaiman January 2019 9

6 “Keutamaankeutamaan Al-Qur‟an‟‟, Mahmud al-Dausary e-book h 7

Page 21: PERAN ALUMNI ILMU AL-

5

Demikian itu disebabkan mereka kaum yang tidak

mengetahui.” (Q.S. Al- Taubah : 6)7.

Ayat ini menerangkan bahwa al-Qur‟an yang dibaca dan didengar

serta tertulis di lembaran-lembaran mushaf itu adalah Kalam

(perkataan) Allah SWT yang sebenarnya. Ia bukan sekedar

penghikayatan bagi Kalam (perkataan) Allah Subhanahu wa Ta'ala.

Maka dari beberapa uraian diatas al-Qur‟an menunjukkan mu‟jizat

agung sepanjang zaman, maka tidak salah jika nabi Muhammad

bersabda,

خيرمن هي »ال -صلى الل علي وسلن-عي البى -رضى الل ع –عي عثواى

روا البخاري« تعلن القرآى وعلو

“Ustman bin Affan radhiyallahu „anhu berkata:

“Bahwa Rasulullah shallallahu „alaihi wasallam

bersabda: “Sebaik-baik kalian adalah yang belajar

al-Quran dan mengajarkannya.” Hadits riwayat

Bukhari.8

Dari beberapa keutamaan belajar dan mengajarkan al-Qur‟an di

atas maka penting bagi penulis untuk meng explorasi kepada siapa

dan untuk siapa belajar dan mengajarkan al-Qur‟an. Dalam hal ini

penulis berusaha merumuskan dan mencari tahu kepada beberapa

tokoh masyarakat di daerah cempaka putih dan mahasiswa.

7 Al-Qur’an terjemahan kementerian agama RI

8 Adi hidayat, muslim zaman now, (institute quantum akhyar bekasi

selatan oktober 2018) ,19

Page 22: PERAN ALUMNI ILMU AL-

6

Dalam hal ini mahasiswa menjadi bagian penting karena dalam tri

dharma mahasiswa menyebutkan

a. pendidikan dan pengajaran poin pertama tri dharma perguruan

tinggi adalah pendidikan dan pengajaran9.

b. penelitian dan pengembangan adalah hal yang harus senantiasa

dilakukan oleh bangsa ini jika ingin maju dan berkembang,10

c. Pengabdian kepada masyarakat, tanpa jiwa dan semangat

pengabdian kepada masyarakat tentu saja tidak ada artinya.

Mahasiswa hanya menjadi cikal bakal manusia egois dan tidak

peduli terhadap masyarakat.11

Maka dari itu tentu mahasiswa ilmu al-Qur‟an dan tafsir diharapkan bisa

membantu masyarakat untuk berpartisipasi dalam memberikan

pembelajaran al-Qur‟an, sesuai dengan visi dan misi jurusan ilmu al-Qur‟an

dan tafsir. Diantaranya, meningkatkan pengabdian pada masyarakat baik

masyarakat akademik ataupun non akademik.

Dalam mempelajari al-Qur‟an penting untuk mencaari

guru/pengajar yang kompeten dalam bidang al-Qur‟an sehingga

dalam membaca al-Qur‟an tidak terjadi kesalahan-kesalahan yang

punda mintal, seperti, makharijul huruf, mad, dll.

Dalam kasus ini mahasiswa/alumni ilmu al-Qur‟an dan tafsir harus

memberikan kontribusi secara langsung(mengajarkan al-Qur‟an)

kepada masyarakat sebagaimana kita ketahui bahwa,

9 https://unjkita.com/tri-dharma-perguruan-tinggi-mahasiswa-wajib-tahu-

tentang-hal-ini/ diakses pada tanggal 10 maret 2020 10 https://unjkita.com/tri-dharma-perguruan-tinggi-mahasiswa-wajib-tahu-

tentang-hal-ini/ diakses pada tanggal 10 maret 2020 11 https://unjkita.com/tri-dharma-perguruan-tinggi-mahasiswa-wajib-tahu-

tentang-hal-ini/ diakses pada tanggal 10 maret 2020

Page 23: PERAN ALUMNI ILMU AL-

7

mahasiswa/alumni ilmu al-Qur‟an dan tafsir mempunyai pengatahuan

dan belajar khusus tentang al-Qur‟an. Hal ini bukan tanpa bukti akan

tetapi mayoritas masyarakat cempaka putih menginginkan agar

mahasiswa/alumni ikut berpatisipasi dalam mengajarkan al-Qur‟an.

Hal terebut seperti sampaikan oleh, bapak Hakim selaku pengurus

masjid Al Husna. “penting sekali mas sebagai mahasiswa ilmu al-

Qur‟an dan tafsir untuk mengajarkan al-Qur‟an yang jelas sudah

banyak tahu tentang isi al-Qur‟an makom, hukum tadjwid dan lain

sebagainya”12

Selain respon masyarakat yang positif, mahasiswa pun demikian.

Akan tetapi, mahasiswa tidak hanya ingin mengabdi terhadap

masyarakat secara sukarela meskipun ada sebagian mahasiswa yang

melakukan tanpa balas (insentif).

Sebagaimana kita ketahui bahwa mayoritas mahasiswa (ilmu al-

Qur‟an dan tafsir) adalah mahasiswa dari luar daerah dan dari

kalangan menengah kebawah sehingga membutuhkan biaya

tambahan oleh sebab itu selain mengajar merupakan kewajiban dan

menjalankan tri dharma mahasiswa, mereka jugak membutuhkan

uang untuk kebutuhan se hari-hari seperti, makan, bayar kots dan lain.

Hal ini seperti yang dikatakan oleh Nafi‟uddin salah satu

mahasiswa ilmu al-Qur‟an dan tafsir semester VIII yang kebetulan

sedang mengajar diberbagai istansi “saya pernah kejadian disalah satu

tempat saya mengajar! bahwa saya setelah selasai mengajar dipanggil

oleh pengurus yang megang TPQ, beliau bilang ustad! mulai

sekarang gak bakalan ada uang bensin ya, tetapi saya bilang gak

12 Wawancara langsung dengan bapak Hakim di masjid al-Husna cempaka

putih pada tanggal 10 februari 2020

Page 24: PERAN ALUMNI ILMU AL-

8

papa! Saya tetap akan mengajar walaupun tidak dikasih uang

bensin‟‟13

Kebutuhan masyarakat terhadap pembelajaran al-Qur‟an menajdi

angina segar terhadap para mahasiswa/alumni yang ingin mengabdi

dan memperaktikkan keilmuannya kepada masyarakat. Meskipun

demikain banyak dari msayarakat menginginkan hal tersebut secara

sukarela, msekipun sebagian tidak demikian.

B. Identifikasi Masalah, Pembatasan, dan Perumusan Masalah

a. Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang di atas, penulis menemukan

beberapa akar permasalahan yang dapat diidentifikasi dalam

penelitian ini, yaitu :

a. Kebutuhan masyarakat cempaka putih terhadap pembelajaran al-

Qur‟an

b. Bagaimana respon dan pengaruh mahasiswa terhadap masyarakat

yang membutuhkan pembelajaran al-Qur‟an

c. Simbiosis metualisme antara mahasiswa dan masyarakat dalam

pembelajaran al Qur‟an

b. Batasan Masalah

Perlu dilakukan pembatsan masalah dalam penelitian ini untuk

memberikan pemahaman yang lebih spesifik dan untuk menghindari

pembahasan yang terlalu meluas. Selain itu, pembatasan masalah

dilakukan agar memudahkan dalam penelitian dan untuk

menghasilkan penelitian yang maksimal. Dalam pembatasan masalah

ini, penulis hanya berfokus pada peran mahasiswa ilmu al-Qur‟an dan

13 Wawancara langsung dengan nafi‟uddin di baseent fakultas ushuluddin

pada tanggal 20 februari 2020

Page 25: PERAN ALUMNI ILMU AL-

9

tafsir di wilayah cempaka putih, kecamatan ciputat Tangerang

selatan.

c. Rumusan Masalah

Bagaimana Peran Mahasiswa IAT Terhadap Pembelajaran al-

Qur‟an di Kelurahan Cempaka Putih Ciputat Tangaerang Selatan dan

apa saja perannya.

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

a. Tujuan Penelitian

Dari rumusan masalah yang penulis uraikan maka penulis akan

menjelaskan Peran Mahasiswa/Alumni Terhadap Pembelajaran al-

Qur‟an di Kelurahan Cempaka Putih Ciputat Tangaerang Selatan.

b. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan memiliki manfaat sebagai berikut;

a. Manfaat Akademis

Penelitian ini sebagai salah satu syarat untuk memenuhi

persyaratan akhir perkuliahan untuk meraih gelar Sarjana Agama

(S.Ag) dalam Jurusan Studi Ilmu al-Qur‟an dan Tafsir Fakultas

Ushuluddin (UIN) Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah

Jakarta.

b. Manfaat Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangsih

pemikiran atau memperkaya konsep-konsep dan teori-teori terhadap

ilmu pengetahuan dari penelitian yang sesuai dengan bidangnya.

Suatu penelitian secara teoritis dapat memberikan sumbangan

pemikiran dalam memperkaya wawasan tentang peran

mahasiswa/alumni terhadap masyarakat cempaka putih,

Page 26: PERAN ALUMNI ILMU AL-

10

c. Manfaat Praktis

Dapat Memahami Peran Mahasiswa/Alumni Terhadap Masyarakat

Cempaka Putih Dari Segi Pembelajaran al-Qur‟an.

D. Metodelogi Penelitian14

dan Sumber data

a. Jenis dan Pendekatan

Melihat jenis permasalahan di atas dan untuk menjelaskan

permasalahan yang terjadi maka penelitian ini menggunakan

penelitian kualitatif, penelitian kualitatif adalah kerangka penelitan

yang disusun untuk mencari makna pemahaman, pengertian, tentang

suatu fenomena, kejadian, maupun kehidupan manusia dengan cara

terlibat langsung dan atau tidak langsung dalam setting yang diteliti,

kontekstual dan menyeluruh.15

Selanjutnya dalam memahami dan

menggambarkan suatu gejala sosial keagamaan, maka dipandang

penting penelitian kualitatif dengan penelitian diskriptif. Sebab

penelitian diskriptif merupakan penelitian yang bertujuan untuk

mengambarkan gejala sosial, politik, ekomoni dan budaya.16

Dalam

dalam kasus ini penelitian kualitatif dan deskriptif berusaha

menjelaskan permasahan mengambarkan sejauh mana BNPT dan

masyarakat sipil berusaha mengatasi dan mencegah radikalisme

agama di Indonesia dan bagaimana peran masyarakat sipil (LSM

14 Metode penelitian mencakup penjelasan menganai jenis atau format

penelitian yang digunakan, sumber serta metode dan alat pengumpulan data, dan

strategi analisis data yang digunakan; apabila format penelitiannya survei juga

dijelaskan populasi penelitian beserta teknik pengambilan sampel penelitian, dan

apabila format penelitiannya berupa eksperimen, maka perlu dijelaskan pola

eksperimen yang digunakan lihat di Sanapiah Faisal, Format-Format penelitian

Sosial, (Jakarta : PT Rajagrafindo, 2008), 34 15Prof. Dr. S. Nasution, MA, Metode Penelitian Naturalistik Kualitatif

(Bandung: PT.Tarsito Bandung), h. 30. 16 Drs. U. Maman Kh., M.Si, dkk, Metodologi Penelitian Agama Teori

Dan Praktik (Jakarta: PT Rajagrafindo Persada, 20012), h.29.

Page 27: PERAN ALUMNI ILMU AL-

11

terkait; Wahid Foundation dan The Nusa Institute) dalam menekan

pertumbuhan paham RT.

Untuk memahami suatu gejala atau kejadian maka dibutuhkan

pendekatan yaitu pendekatan sosiologi. Pendekatan sosiologis adalah

pendekatan yang melihat atau berusaha menjelaskan sejauh mana

pengaruh agama terhadap prilaku individu maupun kelompok dengan

menggunakan teori-teori sosiologi.17

b. Sumber Data

Sumber data18

yang digunakan dalam penelitian ini ada dua

macam yaitu;

a. Data Primer

Data disini merupakan data pokok yang dikaji sebagai bahan

utama untuk memperoleh jawaban atas persoalan yang ada. Data

primer ini, digali dari berbagai berupa wawancara dengan BNPT

(Bapak Nanda), The nusa institute (Syahrullah Iskandar) dan Wahid

Foundation (Alamsyah M Djafar) dan literatur yang ditulis secara

langsung oleh tokoh yang dikaji dalan hal ini Wahid Foundation, The

Nusa Institute serta BNPT atau literatur yang ditulis oleh para sarjana

atau ahli dalam bidangnya.

17 Imam Suprayogo, Metodologi Penelitian Sosial-Agama (Bandung: PT

Remaja Rosdakarya, 2003), h. 61. 18 Adapun metode pengambilan data bisa dilakukan dengan Observasi,

Dokumentasi, Wawancara, Angket, dan data kuantitatif (timbangan, alat pengukur,

haemoglobin darah, barometer, dll. Lihat di B. Sandjaja, Panduan Penelitian

(Jakarta: Prestasi Pustaka, 2006),140

Page 28: PERAN ALUMNI ILMU AL-

12

b. Data sekunder

Data sekunder merupakan data penunjang dari data primer.

Diantaranya buku-buku yang berhubungan dengan radikalisme

agama, baik melalui literature maupun media online, maupun media

cetak dan juga hasil penelitian para ahli.

1. Teknik Pengumpulan Data dan Tahapan Penelitian

a. Metode Observasi

Metode observasi merupakan metode yang menggunakan

pengamatan langsung terhadap benda, kondisi, situasi, proses atau

perilaku.19

Dari metode ini maka penelitian ini berusaha untuk

mengamati BNTP dan masyarakat sipil dalam mengatasi paham

radikalisme agama yang mengacu pada tindakan teroris yang terjadi

pada masyarakat dan pola yang dipakai oleh masyarakat sipil (The

Nusa Isntitute dan Wahid Foundation) dalam mengatasi adanya

paham tersebut.

b. Metode wawancara

Medode wawancara merupakan metode untuk mendapatkan

informasi dari informan dengan mengajukan pertanyaan secara lisan,

metode ini pertanyaan yang terkadang berubah sesuai dengan

kebutuhan.20

Dalam metode ini penelitian dilakukan dengan

wawancara langsung kepada The Nusa Isntitute (Syahrullah Iskandar)

dan Wahid Foundation (Alamsyah M Djafar) tentang apa yang

dilakukan bersama BNPT (Bapak Nanda) dalam mencegah dan

menangulangi paham-paham radikal.

19 Sanapiah Faisal, Format Format Penelitian Sosial (Jakarta:PT

Rajagrafindo Persada, 2008) h. 52. 20Sanapiah Faisal, Format Format Penelitian Sosial, h. 52.

Page 29: PERAN ALUMNI ILMU AL-

13

c. Studi Kepustakaan

Selain dari dua metode di atas, studi kepustakaan merupakan

hal yang penting. Sebab untuk menunjang penelitian ini maka

dibutuhkan refrensi baik dari jurnal, skripsi, tesis, disertasi maupun

buku yang berhubungan dengan penelitian yang diambil

2. Analisis Data

Seperti yang peneliti sebutkan di atas bahwa penelitian

kualitatif dan deskriptif dalam artian, bahwa penulis akan

menguraikan dan menjelaskan secara objektif terhadap temuan atau

hasil dari penelitan. Oleh karena itu maka dalam analisis data ini,

metode diskriptif analitis sangatlah penting karena metode tersebut

meminta penulis untuk bisa menguraikan dan menjelaskan secara

rinci terhadap temuan-temuan yang diperoleh oleh peneliti agar

menghasilkan penelitian yang maksimal dan dapat diambil

kesimpulan.21

Penyusunan skripsi ini berpedoman pada keputusan Rektor

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta nomor 507 tahun 2017 tentang

pedoman penulisan karya ilmiah (Skripsi, Tersis, dan Disertasi).

E. Kajian Pustaka

Pertama, Peran Mahasiswa Dalam Pemberdayaan Masyarakat

Melalui Kegiatan Kewirausahaan, oleh Afnan. Jurnal signal Vol 7, no

2 (2019). Dalam jurnal artikel ini bagaimana mahasiswa berperan

dalam meningkatkan ekonomi masyarakat. Relevansin dengan

penelitian ini adalah sebagai upaya mendalami produktivitas

21Nyoman Kutha Ratna, Metodologi Penelitian: Kajian Budaya dan Ilmu

Sosial Humaniora Pada Umumnya (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2010), h. 337.

Page 30: PERAN ALUMNI ILMU AL-

14

mahasiswa IAT dalam bidang ekonomi, bahwa pada perannanya

mahasiswa juga harus mampu memahami dan memberikan padangan

terkait ilmu ekonomi yang terdapat dalam al-Qur‟an

Kedua, Peran Pesantren Mahasiswa Masjid Fatimatuzzahra

Purwokerto dalam Mengatasi Degradasi Moral Mahasiswa. Skripsi

ini berbica tentang peran pesantren dari segi morosotnya moral

mahasiswa.

Ketiga, Peran Gerakan Mahasiswa dalam Mewujudkan

Masyarakat Madani di Indonesia (studi terhadap organisasi kammi

daerah Yogyakarta) tesis ini menjelaskan tentang peran mahasiswa

terhadap lembaga organisasi mahasiswa dalam ini kammi.

Keempat, Peranan Mahasiswa Program Studi Ekonomi Islam Uin

Suka Riau dalam Mengembangkan Ekonomi Islam. tesis ini

menjelaskan peran mahasiswa dalam pengembangan ekonomi sosial

terhadap masyarakat. Kelima, Peran Mahasiswa Fakultas Ekonomi

dan Bisnis Islam Dalam Sosialisasi Perbankan Syariah Kepada

Keluarga artikel ini menjelaskan peran mahasiswa dan

pengembangan ekonomi terhadap masyarakat.

Selanjutnya berbicara tentang mahasiswa uin Jakarta terutama

mahasiswa IAT sejauh ini penulis hanya menemukan satu tulisan

yaitu, “Membaca dan menghafalkan al-Qur‟an (dikalangan

Mahasiswa Tafsir Hadist Uin Jakarta: studi kasus mahasiswa

semester 3dan5 tahun 2013)”. Skripsi ini membahas tentang

kemampuan membaca al-Qur‟an dikalangan mahasiswa.

Dari beberapa karya ilmiah diatas menunjukkan bahwa kajian

yang saya bawakan sangat berbeda karena kajian saya berpokus

kepada peran pembelajaran mahasiswa terhadap masyarakat.

Page 31: PERAN ALUMNI ILMU AL-

15

F. Sistematika Penulisan

Penulisan skripsi ini dibagi menjadi lima bab atau lima bagian:

pertama merupakan pendahuluan. Dalam bab ini tercakup di

dalamnya lima pasal pembahasan yang terdiri dari latar belakang

masalah; rumusan masalah; tujuan penelitian; metode penelitian; dan

sistematika penulisan. Kedua peran mahasiswa dan prodi terhadap

masyarakat cempaka putih. Ketiga propil, kondisi sosial masyarakat

cempaka putih dan propil informan. Keempat, tentang analisis

kebutuhan masyarakat cempaka putih dan kompetensi mahasiswa

terhadap pembelajaran Al-Qur‟an. Kelima, kesimpulan, kritik, dan

saran.

Page 32: PERAN ALUMNI ILMU AL-

17

BAB II

KERANGKA TEORI

A. Peran

Istilah “peran” bisa di artikan sebagai posisi seseorang . Atau

“peran” dikaitkan dengan “apa yang dimainkan” oleh seorang aktor

dalam suatu drama. Mungkin tak banyak tahu, bahwa kata “peran”,

atau role dalam bahasa inggrisnya, memang diambil dari dramaturgy

atau seni teater. Dalam seni teater seorang aktor diberi peran yang

harus dimainkan sesuai dengan plot atau alur ceritanya, dan dengan

macam macam lakonnya. Lebih jelasnya kata “peran” atau “role”

dalam kamus oxford dictionary diartikan : Actor’s part; one’s task of

funcion.Yang berarti aktor; tugas seseorang atau fungsi.1

Istilah “peran” dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

mempunyai arti pemain sandiwara (film), tukang lawak pada

permainan makyong, perangkat tingkah yang diharapkan dimiliki oleh

orang yang berkedudukan pada peserta didik.2

Ketika istilah peran digunakan dalam lingkungan pekerjaan, maka

seseorang yang diberi (atau mendapatkan) sesuatu posisi, juga

diharapkan menjalankan perannya sesuai dengan apa yang diharapkan

oleh pekerjaan tersebut. Harapan mengenai peran seseorang dalam

posisinya, dapat dibedakan atas harapan dari si pemberi tugas dan

1 The New Oxford Illustrated Dictionary, (Oxford University Press, 1982),

1466. 2 Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia,

(Jakarta: Balai Pustaka, 2005), 854.

Page 33: PERAN ALUMNI ILMU AL-

18

harapan dari orang yang menerima manfaat dari pekerjaan/posisi

tersebut.

Peranan menurut terminologI adalah seperangkat tingkah yang

diharapkan dimiliki oleh yang berkedudukan di masyarakat. Dalam

bahasa Inggris peranan disebut “role” yang definisinya adalah

“person’s task or duty in undertaking.” Artinya “tugas atau kewajiban

seseorang dalam suatu usaha atau pekerjaan.”3 Peran diartikan sebagai

perangkat tingkah yang diharapkan dimiliki oleh orang yang

berkedudukan dalam masyarakat. Sedangkan peranan merupakan

tindakan yang dilakukan oleh seorang dalam suatu peristiwa.4

Menurut Ralph Linton dalam Soerjono Soekanto dan Budi

Sulistyowati melalui buku Sosiologi Suatu Pengantar dijelaskan

bahwa, peranan yang melekat pada diri seseorang harus dibedakan

dengan posisi dalam pergaulan kemasyarakatan. Posisi seseorang

dalam masyarakat (yaitu social-position) merupakan unsur statis yang

menunjukan tempat individu pada organisasi masyarakat. Peranan

lebih banyak menunjuk pada fungsi, penyesuaian diri, dan sebagai

suatu proses. Jadi, seseorang menduduki suatu posisi dalam

masyarakat serta menjalankan suatu peranan.5

Peranan merupakan dinamisasi dari statis ataupun penggunaan dari

pihak dan kewajiban atau disebut subyektif. Peran dimaknai sebagai

tugas atau pemberian tugas kepada seseorang atau sekumpulan orang.

3 Hasan Mukmin, Peranan Fakultas Dakwah Sebagai Lembaga Dakwah

Kampus (LDK) dalam Pemberdayaan Masyarakat Islam di Wilayah Lampung,

(Lampung: Pusat Penelitian dan Penerbitan Lembaga Penelitian dan Pengabdian

Kepada Masyarakat, IAIN Raden Intan Lampung, 2014), h. 62 4 Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia,

(Jakarta: Balai Pustaka, 2007), Ed. Ke-3, Cet. Ke- 4, h. 854 5 Soerjono Soekanto. Sosiologi Suatu Pengantar. Rajawali Press. Jakarta.

2002. hlm. 221

Page 34: PERAN ALUMNI ILMU AL-

19

Peranan memiliki aspek-aspek sebagai berikut: pertama Peranan

meliputi norma-norma yang dihubungkan dengan posisi atau tempat

seseorang dalam masyarakat. Peranan dalam arti ini merupakan

rangkaian peraturan yang membimbing seseorang dalam kehidupan

masyarakat.

Kedua Peranan adalah suatu konsep perihal apa yang dapat

dilakukan oleh individu dalam masyarakat sebagai organisasi. ketiga

Peranan juga dapat diartikan sebagai perilaku individu yang penting

bagi struktur sosial masyarakat.

Dari berbagai penjelasan diatas maka sebagai mahasiswa

mempunyai tanggung jawab untuk mentranformasiakan keilmuaannya

sebagai tanggung jawab moral. Maka dari itu sebagai mahasisswa

khususnya mahasiswa ilmu al-qur’an dan tafsir memiliki tanggung

jawab moral terhadap perkembangan lingkungan, keagamaan, dalam

hal ini, memberikan bimbingan pembelajaran dan konselling tentang

pentingnya belajar al-qur’an dan mengaplikasikannya dalam

kehidupan sehari-hari.

B. Fungsi

Fungsi adalah sekelompok aktivitas yang tergolong pada jenis yang

sama berdasarkan sifat atau pelaksanaannya.Dalam ilmu sosiologi ada

teori yang disebut fungsionalisme struktural. Teori fungsionalisme

struktural adalah suatu bangunan teori yang paling besar pengaruhnya

dalam ilmu sosial di abad sekarang. Tokoh-tokoh yang pertama kali

mencetuskan fungsional yaitu August Comte, Emile Durkheim dan

Herbet Spencer. Pemikiran structural fungsional sangat dipengaruhi

oleh pemikiran biologis yaitu menganggap masyarakat sebagai

organisme biologis yaitu terdiri dari organ-organ yang saling

Page 35: PERAN ALUMNI ILMU AL-

20

ketergantungan, ketergantungan tersebut merupakan hasil atau

konsekuensi agar organisme tersebut tetap dapat bertahan hidup.6

Sama halnya dengan pendekatan lainnya pendekatan structural

fungsional ini juga bertujuan untuk mencapai keteraturan sosial. Teori

struktural fungsional ini awalnya berangkat dari pemikiran Emile

Durkheim, dimana pemikiran Durkheim ini dipengaruhi oleh Auguste

Comte dan Herbert Spencer.7

Comte dengan pemikirannya mengenai analogi organismic

kemudian dikembangkan lagi oleh Herbert Spencer dengan

membandingkan dan mencari kesamaan antara masyarakat dengan

organisme, hingga akhirnya berkembang menjadi apa yang disebut

dengan requisite functionalism, dimana ini menjadi panduan bagi

analisis substantif Spencer dan penggerak analisis fungsional.8

Dipengaruhi oleh kedua orang ini, studi Durkheim tertanam kuat

terminologi organismik tersebut. Durkheim mengungkapkan bahwa

masyarakat adalah sebuah kesatuan dimana di dalamnya terdapat

bagian-bagian yang dibedakan. Bagian-bagian dari sistem tersebut

mempunyai fungsi masing-masing yang membuat sistem menjadi

6. Rusdi anto ‘’Teori sosiologi hukum fungsional struktural’’ diakses di.

https://www.researchgate.net/profile/Rusdi_Anto/publication/326610706_Teori-

teori_Sosiologi_hukum_Fungsional_Struktural/links/5b591227aca272a2d66b9b2c/T

eori-teori-Sosiologi-hukum-Fungsional-Struktural.pdf?origin=publication_detail

diakses pada tanggal 27 april 2020 7. Rusdi anto ‘’Teori sosiologi hukum fungsional struktural’’ diakses di.

https://www.researchgate.net/profile/Rusdi_Anto/publication/326610706_Teori-

teori_Sosiologi_hukum_Fungsional_Struktural/links/5b591227aca272a2d66b9b2c/T

eori-teori-Sosiologi-hukum-Fungsional-Struktural.pdf?origin=publication_detail

diakses pada tanggal 27 april 2020 8. Rusdi anto ‘’Teori sosiologi hukum fungsional struktural’’ diakses di.

https://www.researchgate.net/profile/Rusdi_Anto/publication/326610706_Teori-

teori_Sosiologi_hukum_Fungsional_Struktural/links/5b591227aca272a2d66b9b2c/T

eori-teori-Sosiologi-hukum-Fungsional-Struktural.pdf?origin=publication_detail

diakses pada tanggal 27 april 2020

Page 36: PERAN ALUMNI ILMU AL-

21

seimbang. Bagian tersebut saling interdependensi satu sama lain dan

fungsional, sehingga jika ada yang tidak berfungsi maka akan merusak

keseimbangan sistem. Pemikiran inilah yang menjadi sumbangsih

Durkheim dalam teori Parsons dan Merton mengenai struktural

fungsional. Selain itu, antropologis fungsional-Malinowski dan

Radcliffe Brown juga membantu membentuk berbagai perspektif

fungsional modern.9

Teori Fungsionalisme mengajarkan bahwa secara teknis masyarakat

dapat dipahami denan melihat sifatnya sebagai suatu analisis system

sosial, dan subsistem sosial, dengan pandangan bahwa masyarakat

pada hakekatnya tersusun kepada bagian-bagian secara struktural,

dimana dalam masyarakat ini terdapat berbagai sistem-sistem dan

faktor-faktor yang satu sama lain mempunyai peran dan fungsinya

masing-masing, saling berfungsi, dan mendukung dengan tujuan agar

masyarakat dapat terus bereksistensi, dimana tidak ada satu bagian pun

dalam masyarakat yang dapat dimengerti tanpa mengikutsertakan

bagian yang lain, dan jika salah satu bagian masyarakat yang berubah

akan terjadi gesekan-gesekan ke bagian lain dari masyarakat ini.10

9. Rusdi anto ‘’Teori sosiologi hukum fungsional struktural’’ diakses di.

https://www.researchgate.net/profile/Rusdi_Anto/publication/326610706_Teori-

teori_Sosiologi_hukum_Fungsional_Struktural/links/5b591227aca272a2d66b9b2c/T

eori-teori-Sosiologi-hukum-Fungsional-Struktural.pdf?origin=publication_detail

diakses pada tanggal 27 april 2020 10. Rusdi anto ‘’Teori sosiologi hukum fungsional struktural’’ diakses di.

https://www.researchgate.net/profile/Rusdi_Anto/publication/326610706_Teori-

teori_Sosiologi_hukum_Fungsional_Struktural/links/5b591227aca272a2d66b9b2c/T

eori-teori-Sosiologi-hukum-Fungsional-Struktural.pdf?origin=publication_detail

diakses pada tanggal 27 april 2020

Page 37: PERAN ALUMNI ILMU AL-

22

Jadi, paham fungsionalisme ini lebih menitiberatkan perhatiannya

kepada faktor dan peranan masyarakat secara makro dengan

mengabaikan faktor dan peranan dari masing-masing individu yang

terdapat di dalam masyarakat ini (Fuady, 2013:25).11

Fungsionalisme ialah suatu teori sosial murni yang besar (grand

theory) dalam Ilmu Sosiologi, yang mengajarkan bahwa secara teknis

masyarakat dapat dipahami dengan melihat sifatnya sebagai suatu

analisis sistem sosial, dan subsitem sosial, dengan pandangan bahwa

masyarakat pada hakikatnya tersusun kepada bagian-bagian secara

struktural, dimana di dalam masyarakat ini terdapat berbagai sistem-

sistim dan faktor-faktor, yang satu sama lain mempunyai peran dan

fungsinya masing-masing, saling berfungsi dan saling mendukung

dengan tujuan agar masyarakat ini terus bereksistensi, dimana tidak

ada satu bagianpun dalam masyarakat yang dapat dimengerti tanpa

mengikutsertakan bagian yang lain, dan jika salah satu bagian dari

masyarakat yang berubah, akan terjadi gesekan-gesekan dan

goyangan-goyangan ke bagian yang lain dari masyarakat ini (Fuady,

2013:181).12

11. Rusdi anto ‘’Teori sosiologi hukum fungsional struktural’’ diakses di.

https://www.researchgate.net/profile/Rusdi_Anto/publication/326610706_Teori-

teori_Sosiologi_hukum_Fungsional_Struktural/links/5b591227aca272a2d66b9b2c/T

eori-teori-Sosiologi-hukum-Fungsional-Struktural.pdf?origin=publication_detail

diakses pada tanggal 27 april 2020 12. Rusdi anto ‘’Teori sosiologi hukum fungsional struktural’’ diakses di.

https://www.researchgate.net/profile/Rusdi_Anto/publication/326610706_Teori-

teori_Sosiologi_hukum_Fungsional_Struktural/links/5b591227aca272a2d66b9b2c/T

eori-teori-Sosiologi-hukum-Fungsional-Struktural.pdf?origin=publication_detail

diakses pada tanggal 27 april 2020

Page 38: PERAN ALUMNI ILMU AL-

23

Fungsionalisme Struktural memiliki asumsi:

1. Sistem memiliki properti keteraturan dan bagian-bagian saling

tergantung.

2. Sistem cenderung bergerak ke arah mempertahankan keteraturan

diri atau keseimbangan.

3. Sistem mungkin statis atau bergerak dalam proses perubahan yang

teratur.

4. Sifat dasar bagian suatu sistem berpengaruh terhadap bentuk

bagian-bagian lain.

5. Sistem memelihara batas-batas dengan lingkungannya

6. Alokasi dan integrasi merupakan dua proses fundamental yang

diperlukan untuk memelihara keseimbangan sistem.

7. Sistem cenderung menuju ke arah pemeliharaan keseimbangan diri

yang meliputi pemeliharaan batas dan pemeliharaan hubungan

antara bagian-bagian dengan keseluruhan sistem, mengendalikan

lingkungan yang berbeda-beda dan mengendalikan kecenderungan

untuk merubah sistem dari dalam.13

Asumsi-asumsi ini menyebabkan Parsons menempatkan analisis

struktur keteraturan masyarakat pada prioritas utama. Dalam

analisisnya tentang sistem sosial, Parsons terutama tertarik pada

komponen-komponen strukturalnya. Disamping memusatkan perhatian

pada status peran, Parsons memperhatikan komponen sistem sosial

berskala luas seperti kolektivitas, norma dan nilai. Namun dalam

13 Supardi, Teori Struktural Fungsional http://repository.uin-

malang.ac.id/816/1/Teori%20Sosiologi.pdf Diakses pada tanggal 27 april 2020

Page 39: PERAN ALUMNI ILMU AL-

24

analisisnya mengenai sistem sosial, ia bukan semata-mata sebagai

seorang strukturalis, tetapi juga seorang fungsionalis.14

Ia menjelaskan sejumlah persyaratan fungsional dari sistem sosial.

Pertama, sistem sosial harus terstruktur sedemikian rupa sehingga bisa

beroperasi dalam hubungan yang harmonis denga sistem lainnya.

Kedua, untuk menjaga kelangsungan hidupnya, sistem sosial harus

mendapat dukungan yang diperlukan dari sistem yang lain. Ketiga,

sistem harus mampu melahirkan partisipasi yang memadahi dari para

anggotanya. Keempat, sistem sosial harus mampu mengendalikan

perilaku yang berpotensi menganggu. Kelima, bila konflik akan

menimbulkan kekacauan, itu harus dikendalikan. Keenam, untuk

kelangsunagan hidupnya, sistem sosial memerlukan bahasa.15

Jadi jelaslah bahwa persyaratan fungsional sistem sosial Parsons

memusatkan perhatian pada sistem sosial berskala luas dan pada

hubungan antara berbagai sistem sosial luas itu (fungsionalisme

kemasyarakatan). Bahkan ketika Parsons berbicara mengenai aktor,

itupun dari sudut pandang sistem. Bahasannya pun mencerminkan

perhatian Parsons terhadap pemeliharaan keteraturan di dalam sistem

sosial yang berskala luas (makro).16

Suatu fungsi (function) adalah “kumpulan kegiatan yang ditujukan

ke arah pemenuhan kebutuhan tertentu atau kebutuhan sistem”(Rocker,

1975:40) Dengan menggunakan definisi ini, Parsons yakin bahwa ada

4 fungsi penting yang diperlukan semua sistem, yaitu: Adaptation (A),

14 Supardi, Teori Struktural Fungsional http://repository.uin-

malang.ac.id/816/1/Teori%20Sosiologi.pdf Diakses pada tanggal 27 april 2020 15 Supardi, Teori Struktural Fungsional http://repository.uin-

malang.ac.id/816/1/Teori%20Sosiologi.pdf Diakses pada tanggal 27 april 2020 16 Supardi, Teori Struktural Fungsional http://repository.uin-

malang.ac.id/816/1/Teori%20Sosiologi.pdf Diakses pada tanggal 27 april 2020

Page 40: PERAN ALUMNI ILMU AL-

25

Goal Attainment (G), Integration (I), dan Latensi (L) atau

pemeliharaan pola. Secara bersama-sama, ke-4 imperatif fungsional ini

dikenal sebagai skema AGIL. Agar tetap bertahan (survive), suatu

sistem harus memiliki 4 fungsi ini.17

Adaptation (adaptasi) adalah sebuah sistem harus menanggulangi

situasi eksternal yang gawat. Sistem harus menyesuaikan diri dengan

lingkungan dan menyesuaikan lingkungan itu dengan kebutuhannya.

Dalam skema AGIL, parsons mendesain fungsi adaptasi di dalam

„organisme perilaku‟ yaitu sistem tindakan yang melaksanakan fungsi

adaptasi dengan menyesuaikan diri dengan dan mengubah lingkungan

eksternal.18

C. Peran dan Fungsi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir

Adapun peran dan fungsi ilmu al-qur’an dan tafsir bisa kita liat dari

pada visi dan misi sebagai berikut:

a. Visi. Unggul dan terkemuka dalam bidang Al-Qur’an dan Tafsir

Berdimensi Keislaman, Kemanusiaan dan Keindonesiaan pada

tahun 2021.

b. Misi. Sebagai penjabaran dari visi di atas, Program Studi Ilmu Al-

Qur’an dan Tafsir memiliki misi sebagai berikut:

1. Melaksanakan pengajaran, pendidikan dan pengembangan

kajian Ulum al-Qur’an dan Tafsir al-Qur’an secara profesional,

akuntabel dan berdaya saing tinggi. Melaksanakan kuliah

umum (stadium generale) dan seminar nasional terkait kajian

pengembangan kajian Ulum al-Qur’an, dan Tafsir al-Qur’an.

17 Supardi, Teori Struktural Fungsional http://repository.uin-

malang.ac.id/816/1/Teori%20Sosiologi.pdf Diakses pada tanggal 27 april 2020 18 Supardi, Teori Struktural Fungsional http://repository.uin-

malang.ac.id/816/1/Teori%20Sosiologi.pdf Diakses pada tanggal 27 april 2020

Page 41: PERAN ALUMNI ILMU AL-

26

2. Meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian dalam

pengembangan kajian tafsir al-Qur’an dan Hadis.

3. Melakukan kerjasama yang saling menguntungkan baik dalam

skala lokal, nasional maupun internasional.

4. Melakukan pengabdian kepada masyarakat baik melalui

kelompok maupun perorangan civitas akademik dengan

masyarakat.

Berdasarkan visi dan misi yang telah disebutkan dan dengan

mengacu kepada tujuan fakultas Ushuluddin, maka tujuan Program

Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir dirumuskan sebagai berikut:

a. Melahirkan lulusan yang ahli dalam kajian Ulum al-Qur’an, Tafsir

al-Qur’an serta Hadis dan Ulum al-Hadis yang kritis, kreatif dan

inovatif, berdimensi keislaman, kemanusiaan dan keindonesiaan.

b. Terselenggaranya perkuliahan yang berkualitas dengan

memperhatikan proses, sarana, evaluasi, sumber belajar dan

program tindak lanjut

c. Meningkatnya hasil penelitian kajian tafsir al-Quran dan Hadis

baik kuantitas maupun kualitas.

d. Terwujudnya kerjasama yang saling menguntungkan baik dalam

skala lokal, nasional maupun internasional.

e. Terlaksananya pengabdian kepada masyarakat baik melalui

kelompok maupun perorangan civitas akademik dengan

masyarakat.

f. Mengedepankan tepatnya waktu studi mahasiswa antara delapan

semester sampai Sembilan semester

Page 42: PERAN ALUMNI ILMU AL-

27

g. Tersedianya kurikulum yang dirancang sesuai dengan visi, misi

dan tujuan yang akan dicapai dengan muatan kurikulum inti dan

pilihan yang disesuaikan dengan minat dan kebutuhan zaman.

D. Tri Dharma Mahasiswa Ilmu al-Qur’an dan Tafsir

Pada dasarnya tri dharma mahasiswa sama. Namun yang

menbedakan adalah jurusan, kemampuan dan keahlian yang dimiliki

oleh mahasiswa tersbut. Maka dari itu, tridhrama mahasiswa ilmu al

Qur’an dan Tafsir adalah;

a. Pendidikan dan pengajaran dalam hal ini mengacu kepada misi

prodi ilmu al-Qur’an dan Tafsir diantaranya adalah memberikan

pendidikan dan pengajaran al-Qur’an secara profesional, akuntabel

dan berdaya saing tinggi.

b. Melakukan pengabdian kepada masyarakat baik melalui kelompok

maupun perorangan civitas akademik dengan masyarakat. dan

sektor-sektor lainnya. Seperti ngajar, ngisi ceramah dan lain-lain.

c. Melakukan kerjasama yang saling menguntungkan baik dalam

skala lokal, nasional maupun internasional. Dalam hal ini bisa kita

lihat seperti menjadi Dewan Kemakmuran Masjid atau Mushalla

(DKM)

Page 43: PERAN ALUMNI ILMU AL-

28

Page 44: PERAN ALUMNI ILMU AL-

29

BAB III

PROFIL ILMU AL-QUR’AN DAN TAFSIR DAN KONDISI

SOSIAL MASYARAKAT CEMPAKA PUTIH

A. Profil Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir

a. Sejarah

Jurusan/Program Studi Tafsir-Hadis berdiri sejak tanggal 1 Maret

1989 berdasarkan Surat Keputusan Rektor Institut Agama Islam

Negeri (sekarang UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta nomor: 09 tahun

1989 tentang Pembentukan Jurusan Tafsir-Hadis di bawah naungan

Fakultas Ushuluddin. Kemudian diperkuat oleh Surat Keputusan

Direktur Jenderal Pembinaan Kelembagaan Agama Islam Nomor:

E/48/1999 pada tanggal 25 Februari 1999 yang ditandatangani oleh

Dirjen Dr. H. Husni Rahim tentang penyelenggaraan Jurusan dan

Program Studi pada IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta.1

Penerimaan mahasiswa baru dimulai pada tahun akademik

1989/1990, dan empat tahun kemudian, yaitu tanggal 10 Desember

1993, Jurusan Tafsir-Hadis meluluskan alumni pertamanya. Sepuluh

tahun berselang, yaitu tahun akademik 2002/2003, Jurusan Tafsir-

Hadis telah meluluskan 675 orang Sarjana Strata Satu. Dalam kurun

waktu tersebut, pimpinan Jurusan Tafsir-Hadis adalah sebagai berikut:

Prof. Dr. H. Said Agil Husin al-Munawwar, MA (1989-1998); Drs. H.

Harun Rasyid, MA (1998); Dr. Syamsuri, MA (1998-2000); Drs.

1 website Tafsir: http://tafsirhadis.ushuluddin.uinjkt.ac.id diakses pada tanggal

03 mei 2020

Page 45: PERAN ALUMNI ILMU AL-

30

Zahruddin AR, M.Si (2000-2004); Dr. Bustamin, SE, M.Si (2004-

2014) dan Dr. Lilik Ummi Kaltsum, MA (2014, 2015-2019). 2

Sejak diajukan ke Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi

(BAN-PT) Prodi Tafsir-Hadis selalu memperoleh nilai A dengan

rincian sebagai berikut: tahun 2000 Nomor: 014/BAN-PT/Ak-

IV/VII/2000 dengan nilai (03/602/A),[3] tahun 2006 nomor:

001/BAN-PT/Ak-X/S1/V/2006 dengan nilai (03/380/A), dan tahun

2012 nomor: 001/BAN-PT/Ak-XV/S1/IV/2012 dengan nilai

(03/376/A) berlaku sampai tahun 2017.3

Sebagai bentuk reintegrasi ilmu, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

sejak tahun akademik 2002/2003 menetapkan nama-nama fakultas dan

program studi. Kemudian gelar akademik Program Studi Tafsir Hadis

yakni Sarjana Ushuluddin (S.Ud) Meski begitu, sampai saat ini dari

pihak fakultas masih berusaha mengajukan penolakan atas kebijakan

tersebut. Sebenarnya kebijakan itu sudah lama turun, mengingat dari

awal gelar yang sudah berganti-ganti dari Drs, ke S.Ag dan S.Th.I,

sekarang harus diganti lagi dengan S.Ud berdasarkan Peraturan

Menteri Agama RI Nomor 36 Tahun 2009 tentang Penetapan

Pembidangan Ilmu dan Gelar Akademik Di Lingkungan Perguruan

Tinggi Agama.4

Berdasarkan Peraturan Menteri Agama RI Nomor 33 tahun 2016

tentang Gelar Akademik Perguruan Tinggi Keagamaan yang ada di

Indonesia begerlar Sarjana Agama (S.Ag), ini maka gelar akademik

2 website Tafsir: http://tafsirhadis.ushuluddin.uinjkt.ac.id diakses pada tanggal

03 mei 2020 3 website Tafsir: http://tafsirhadis.ushuluddin.uinjkt.ac.id diakses pada tanggal

03 mei 2020 4 website Tafsir: http://tafsirhadis.ushuluddin.uinjkt.ac.id diakses pada tanggal

03 mei 2020

Page 46: PERAN ALUMNI ILMU AL-

31

yang berhak disandang oleh mahasiswa setelah menyelesikan studi

maka penulisannya wajib menggunakan bahasa Indonesia sesuai

dengan kaidahnya. Dan gelar akademik yang sekarang ini resmi diatur

bersifat akomodatif terhadap perkembangan ilmu.5

Dalam proses perkuliahan, bahasa pengantar sejak berdirinya

sampai sekarang memakai Bahasa Indonesia, namun plaining Tafsir

Hadis tahun 2016 sudah membuka teks khusus bilingual dan pada

tahun 2018 bisa membuka kelas internasional. Masa Studi Minimal 4

tahun, maksimal 7 tahun. Bila melewati, maka mahasiswa akan

mendapat surat Drop Out (DO) dari rektorat. Syarat masuk (entry

reguirement) lulusan MA/SMA/SMK/Pesantren/Boarding School yang

memiliki kemampuan baca al-Qur’an dan teks Arab.6

Berdasarkan Keputusan Direktur Jenderan Pendidikan Islam

Nomor 3389 Tahun 2013 tentang Penamaan Perguruan Tinggi Agama

Islam, Fakultas dan Jurusan pada Perguruan Tinggi Agama Islam

Tahun 2013; Keputusan Direktur Jenderal Nomor Dj.I/441/2010

tentang Pedoman Pendirian Perguruan Tinggi Agama Islam; Peraturan

Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Nomor: 1429 Tahun 2012

tentang Penataan Program

Studi di Perguruan Tinggi Agama Islam; dan Keputusan Rektor

Syarif Hidayatullah Jakarta Nomor: 477 Tahun 2016 tentang

5 website Tafsir: http://tafsirhadis.ushuluddin.uinjkt.ac.id diakses pada

tanggal 03 mei 2020

6 website Tafsir: http://tafsirhadis.ushuluddin.uinjkt.ac.id diakses pada

tanggal 03 mei 2020

Page 47: PERAN ALUMNI ILMU AL-
Page 48: PERAN ALUMNI ILMU AL-

33

dari pada jurusan ilmu al-Qur’an dan tafsir ialah mengatahui ilmu

alatnya, seperti ilmu nahu, shorraf, dan lain-lain. Meskipun demikian

ada jugak yang lulusan bukan pesantren seperti Madrasah Aliyah dan

yang sederajat.

Mereka mahasiswa ilmu al-Qur’an dan tafsir ingin mengetahui,

mempelajari, dan memperdalam ilmu al-Qur’an dan tafsir. Mahsiswa

mempunyai latar belakang yang berbeda mulai dari anak petani hingga

kiyai, mulai dari anak pejabat hingga anak buruh, mulai anak pegawai

negeri cipil hingga anak wiraswasta. Dan mereka juga berasal dari

berbagai wilayah, mulai dari Sumatra, Kalimantan, jawa, hingga

papua.Mereka mempunyai tujuan yang sama yaitu sama-sama ingin

mempelajari ilmu al-Qur’an dan tafsir.

d. Lulusan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir

Lulusan ilmu al-Qur’an dan tafsir mampu menghasilkan mahasiswa

yang memiliki: Pertama mempunyai sikap yang mencerminkan dan

menjungjung tinggi nilai-nilai keislaman, keindonesian, dan etika

akademik. Kedua memiliki pengetahuan ulumul Qur’an, ulumul hadis,

metode tafsir, metode pemehaman hadist, qawaid tafsir, metode

penelitian tafsir dan hadist, ilmu matan hadist, metode kritik hadist,

hermeneotik dan semiotik. Ketiga memiliki kemampuan

menghapalkan sebagian ayat-ayat al-Qur’an dan sebagian riwayat

hadist secara baik dan benar, kemampuan menafsirkan ayat-yat al-

Qur’an baik secara tahlili(analisis) atau secar maudhu’i (tematis)

berasaskan kemanusian dan keindonesian: kemampuan

mengklasifikasikan hadist shahih (valid) hasan (kurang valid) dha’if

Page 49: PERAN ALUMNI ILMU AL-

34

(lemah) ataupun maudhu’ (palsu): kemampuan teks hadist secar

tekstual dan kontekstual.9

Keempat memiliki kemampuan menerapkan metode dan pendekatan

dalam memahami teks al-Qur’an dan hadist: dalam ucapan dan

perbuatan. Kelima memiliki kemampuan mengenalisis objek kajian

dari masalah tertentu sehingga menghsilkan solusi yang tepat. Keenam

memiliki kemampuan membina dan mengarahkan masyarakat

akademik ataupun non akademik untuk mewujudkan kualitas individu

dan masyarakat yang lebih baik.10

Lulusan dan prospek kerja: pertama menjadi juru dakwah. Kedua

menjadi tim tafsir al-Qur’an. Ketiga menjadi tim pentashih al-Qur’an.

Keempat menjadi peneliti terkait al-Qur’an hadist kelima menjadi

tenaga pengajar al-Qur’an, tafsir dan hadist. Keenam penulis kajian

tentang al-Qur’an, tafsir dan hadi.11

PLO

INTENDED

LEARNING

OUTCOMES

TEACHING AND

LEARNING

METHODS

ASSESSMENT

A. ATTITUDE

PL

O 0

.1

Ceramah, tutorial,

seminar, membaca

artikel, riset

mandiri

Esai, seminar

presentasi,

keterlibatan dalam

diskusi, praktek

Mampu

melaksanakan

ajaran-ajaran Islam

sesuai dengan Al-

Qur’an dan Hadis

Ceramah, tutorial,

9 Pedoman akademik tahun 2014/2015. 178 10 Pedoman akademik tahun 2014/2015. 178 11 Pedoman akademik tahun 2014/2015. 179

Page 50: PERAN ALUMNI ILMU AL-

35

PL

O 0

.2

Mampu berakhlak

mulia yang disertai

nilai-nilai etis

akademik

seminar, membaca

artikel, riset

mandiri

Esai, seminar

presentasi,

keterlibatan dalam

diskusi

PL

O 0

.3

Mampu hidup

berbangsa dan

bernegara

berdasarkan

pancasila dan nilai-

nilai keislaman

serta

keindonesiaan.

Ceramah, tutorial,

seminar, membaca

artikel, riset

mandiri

Esai, seminar

presentasi,

keterlibatan dalam

diskusi

B. TECHNICAL KNOWLEDGE AND COMPETENCIES

(i) Mastery of an appropriate body of knowledge

PLO

1

Esai, seminar

presentasi,

keterlibatan dalam

diskusi

Menunjukkan

pengetahuan

tentang ulumul

Ceramah, tutorial,

seminar, membaca

artikel/jurnal,

Qur’an

PL

O 2

Ceramah, tutorial,

seminar, membaca

artikel/jurnal.

Esai, seminar

presentasi,

keterlibatan dalam

diskusi.

Menunjukkan

pengetahuan

tentang ulumul

Hadis

PLO

3

Ceramah, tutorial,

seminar, membaca

artikel, riset

mandiri.

Esai, seminar

presentasi, praktek

menafsirkan al-

Qur’an/memahami

Menunjukkan

pengetahuan

tentang ragam

Page 51: PERAN ALUMNI ILMU AL-

36

metode penafsiran

al-Quran dan hadis

Hadis.

(ii) Understanding and application of key concepts and techniques

PL

O 4

Ceramah, tutorial,

seminar, membaca

artikel, riset

mandiri, kegiatan

praktikum (praktek

menafsirkan ayat-

ayat al-Qur’an)

Esai, seminar

presentasi,

keterlibatan dalam

diskusi, ujian

praktek

menafsirkan ayat-

ayat al-Qur’an

Menjelaskan dan

mengaplikasikan

kaidah-kaidah

Penafsiran al-

Qur’an

PL

O 5

Ceramah, tutorial,

seminar, membaca

artikel, riset

mandiri, kegiatan

praktikum (praktek

menafsirkan ayat-

ayat al-Qur’an)

Esai, seminar

presentasi, ujian

praktek

menafsirkan ayat-

ayat al-Qur’an

Menjelaskan dan

mengaplikasikan

macam- macam

metode penafsiran

al-Qur’an

Page 52: PERAN ALUMNI ILMU AL-

37

PLO

6

Esai, seminar

presentasi, ujian

praktek membaca

memahami dan

mengkritisi Hadis

Menjelaskan dan

mengaplikasikan

teori-teori kritik

sanad dan matam

Hadis

riset mandiri,

membaca

memahami dan

mengkritisi Hadis

(iii) Critical analysis of key issues

PL

O

7

Menganalisis

permasalahan

tentang penafsiran

al- Qur’an tekstual

dan kontekstual

Riset mandiri,

ceramah, tutorial,

seminar, diskusi

Esai, seminar

presentasi, kerja

kelompok

PL

O

8

Menganalisis

permasalahan

pemahaman Hadis

tekstual dan

kontekstual

Riset mandiri,

ceramah, tutorial,

seminar, diskusi

Esai, seminar

presentasi, kerja

kelompok

PL

O

9

Menganalisis

permasalahan

tentang isu-isu

kontemporer

perspektif al-

Qur’an dan Hadis

Riset mandiri,

ceramah, tutorial,

seminar, diskusi

Esai, seminar

presentasi, kerja

kelompok (iv) Clear and concise presentation of material

PLO

10

Mampu

mempresentasikan

yang jelas, padat

dan berkualitas

baik dalam bentuk

tulisan maupun

lisan

Riset mandiri,

seminar, diskusi

Esai, seminar

presentasi, ujian

skripsi

PL

O

11

Mampu mengolah

informasi berupa

data dan fakta

secara ilmiah

Riset mandiri,

seminar, diskusi

Esai, seminar

presentasi, ujian

skripsi

PL

O

12

Mampu melakukan

argumentasi ilmiah

atas presentasi data

yang diberikan

Riset mandiri,

seminar, diskusi

Esai, seminar

presentasi, ujian

skripsi (v) Critical appraisal of evidence with appropriate insight

PL

O

13

Mampu

membangun

argumen dan

berpikir kritis

Seminar dan

diskusi

Esai, seminar

presentasi, ujian

skripsi C. PRACTICAL SKILLS

Page 53: PERAN ALUMNI ILMU AL-

38

PL

O 1

4

Memiliki

kemampuan

melafalkan al-

Qur’an dan

Ceramah,

Presentasi dan

tatap muka

(musyafahah)

Presentasi, ujian

lisan Hadis secara baik

atau benar dan

mengajarkannya

(tilawah dan

tahfidz)

PLO

15

Memiliki

kemampuan

menerapkan

metode penafsiran

al-Qur’an dan

Hadis yang

berdimensi

kemanusiaan dan

ke-Indonesia-an

Ceramah, Riset

mandiri, seminar,

diskusi

Esai, seminar

presentasi, ujian

tulis lisan

D. TRANSFERABLE/KEY SKILLS

(i) Oral communication

PL

O

16

Memiliki

kemampuan

mengajarkan ayat-

ayat al- Qur’an dan

Hadis.

Ceramah, Riset

mandiri, seminar,

diskusi

Esai, seminar

presentasi, PPKT,

ujian skripsi

PLO

17

Menunjukkan

partisipasi aktif

dalam diskusi baik

di dalam kelas

maupun forum

diskusi yang lebih

luas (seminar dan

konferensi)

Kerja kelompok,

riset mandiri

kelompok,

presentasi, dan

seminar

Esai, seminar

presentasi, PPKT,

ujian skripsi

(ii) Written communication

Page 54: PERAN ALUMNI ILMU AL-

39

PL

O 1

8

Menunjukkan

kemampuan

menulis karya

ilmiah yang baik

dan benar sesuai

dengan kaidah

yang berlaku

terkait al-Qur’an

dan

HadisPembuatan

makalah,

pembuatan laporan

praktikum,

pembuatan skripsi

dis

Pembuatan

makalah,

pembuatan laporan

praktikum,

pembuatan skripsi

Esai, seminar

presentasi, PPKT,

ujian skripsi

(iii) Information technology

PL

O 1

9

Memiliki

kemampuan

menggunakan

teknologi dalam

rangka

menyelesaikan

sebuah masalah

Esai, seminar

presentasi, PPKT,

ujian skripsi

Presentasi, seminar

(iv) Team working

PLO

20

Memiliki

kemampuan dalam

bekerja secara

kolaboratif di

dalam kelompok

dan menghargai

Kerja kelompok,

riset mandiri

Esai, seminar

presentasi, KKN,

Page 55: PERAN ALUMNI ILMU AL-

40

nilai kerjasama

dengan orang lain

kelompok ujian skripsi

(v) Problem solving

PLO

21

Memiliki

kemampuan

memecahkan

masalah dengan

menggunakan

sumber informasi

primer dan

sekunder

Riset mandiri,

pembuatan

makalah,

praktikum, dan

skripsi

Esai, seminar

presentasi, ujian

skripsi

(vi) Information handling

PLO

22

Memiliki

kemampuan dalam

mendapatkan,

mengolah,

mengendalikan,

dan menganalisis

data untuk berbagai

kepentingan

(presentasi, riset,

dll.)

Riset mandiri,

pembuatan

makalah, software

tafsir Hadis dan

skripsi

Esai, seminar

presentasi, ujian

skripsi

E. SKILLS FOR LIFELONG LEARNING

Page 56: PERAN ALUMNI ILMU AL-

41

PLO

23

Memiliki

kemampuan

menjadi da’i,

Pembina tahsin dan

tahfidz al-Qur’an,

memanag lembaga

kajian al-Quran dan

Hadis, peneliti dan

penulis dalam

bidang Tafsir al-

Quran dan Hadis

Seminar presentasi,

ujian skripsi

Riset mandiri dan

skripsi

PLO

24

Memiliki

kemampuan

merefleksikan diri

dalam belajar dan

prestasi untuk

pengembangan

keilmuannya

Riset mandiri dan

skripsi

Seminar presentasi,

KKN, ujian skripsi

12

B. Profil Masyarakat Cempaka Putih

a. Kondisi Geografi dan Demografi

Letak geografis, kelurahan cempaka putih merupakan suatu

kawasan yang secara geografis berada di sebelah selatan kantor

kecamatan ciputat, dengan jarak tempuh 1,5 km jarak dari pusat

pemerintahan kota 5,5 km jarak dari ibukota provinsi yaitu 67,3 km

dan mempunyai unsur pembantu pemerintahan terbawah, yang terdiri

12 Pedoman akademik tahun 2014/2015. 181

Page 57: PERAN ALUMNI ILMU AL-
Page 58: PERAN ALUMNI ILMU AL-

43

Mereka terbagi menjadi beberapa bagian diantaranya: Pegawai

Negeri Sipil (PNS) 425 orang, Abri 15 orang, wiraswasta/pedagang

1.375 orang, Petani 0 Orang, pertukangan 275 orang, buruh tani 0

orang, pensiunan 110 orang, nelayan 0 orang, pemulung 25 orang, dan

jasa 1.650 orang.16

Tingkat pendidikan masyarakat cempaka putih meliputi, pertama

lulusan pendidikan umum; Taman kanak-kanak (TK) 0 orang, Sekolah

Dasar (SD) 2.221 orang, Sekolah Menengah Pertama (SMP) 1.952

orang, Sekolah Menengah Atas (MA/MAN/SMU) 1.937 orang,

akademi/D1-D3 1.487 orang, Sarjana 577 orang, dan Pascasarjana 105

orang. Kedua lulusan pendidikan khusus; pondok pesantren 125

orang, pendidikan keagamaan 0 orang, sekolah luar biasa 0 orang,

kursud keterampilan 0 orang.17

Jumlah penduduk Kelurahan Cempaka Putih sampai dengan bulan

April tahun 2018 adalah : 27.136 Jiwa.

Jumlah penduduk Kelurahan Cempaka Putih sampai dengan bulan

April tahun 2018 adalah : 27.136 Jiwa.

Terdiri dari : - laki-laki : 14.160 jiwa

- perempuan : 13.016 jiwa

Jumlah kepala keluarga : 10.191 KK

Jumlah Penduduk Berdasarkan Pemeluk Agama :

1. Islam : 23.176 jiwa

16 Kelurahan Cempaka Putih,Selayang pandang kelurahan cemapaka putih

tahun 2018 17 Kelurahan Cempaka Putih,Selayang pandang kelurahan cemapaka putih

tahun 2018

Page 59: PERAN ALUMNI ILMU AL-

44

2. Katholik : 1.357 jiwa

3. Kristen : 1.643 jiwa

4. Hindu : 622 jiwa

5. Budha : 338 jiwa

Jumlah Penduduk Berdasarkan Mata Pencaharian, terdiri dari :

1. PNS : 1.156 orang

2. Pedagang : 620 orang

3. TNI/Polri : 87 orang

4. Pengrajin : 48 orang

5. Pensiunan : 418 orang

6. Karyawan Swasta : 10.545 orang

7. Lain-lain : 14.262 orang

b. Kondisi Sosial Keagamaan

Sesuai dengan data yang tercantum didemografi penduduk

masyarakat cempaka putih mayoritas beragama islam, selainya ada

yang non muslim, kita bisa liat dari tempat ibadah masjid, moshollah

dan majlis taklim yang menjamur di daerah cempaka putih. Seperti

tabel berikut.18

Data Masjid di Cempaka Putih. Tabel 1.1

18 Kelurahan Cempaka Putih,Selayang pandang kelurahan cemapaka putih

tahun 2018

Page 60: PERAN ALUMNI ILMU AL-

45

No Nama Masjid Alamat

1 Darul Arqom Jl. Bulak Raya RT. 001/002

2 As Salam Jl. Semanggi 1 RT. 001/003

3 Al Husna Jl. Semanggi 11 RT. 003/003

4 Al Muhajirin Jl. Semanggi 11 RT. 004/003

5 Nurul Huda Jl. Nurul Huda RT. 001/004

6 Al Husainy Jl. WR Supratman RT. 02/04

7 Al Ikhlas Jl. Al Ikhlas RT. 003/004

8 Baiturrahim Jl. Musholla RT. 002/005

9 Al Barokah Jl. SMP Mabad RT. 005/005

10 Al Istiqomah Jl. WR Supratman RT. 01/06

11 Baitur Rahim Jl. Kembang RT. 005/008

12 Al Hurah Jl. Villa Cendana RT. 006/008

13 Darussalam Jl. Bacang RT. 002/009

14 Ar Rahman Jl. Harperindo RW. 10

Data Mushallah di Kelurahan Cempaka Putih. Tabel 1.2

No Nama Mushollah Alamat

1 Al Muhajirin Jl. Kuningan RT. 004/001

Page 61: PERAN ALUMNI ILMU AL-

46

2 Al Ihsan Jl. Ir. H. juanda RT. 005/001

3 Al Wahid Gg. Saman RT. 005/001

4 Al Istiqomah Komp. Depdikbud RT. 007/001

5 Darul Arqom Jl. Bulak Raya RT. 001/002

6 As Sa’adah Jl. Semanggi II. RT. 002/003

7 Al Makmur Jl. Pesangrahan RT. 003/003

8 Taruna Jl. Papaya RT. 001/005

9 Darul Mukhlisin Gg. Jamlang RT. 001/005

10 Baitul Makmur Jl. Papaya RT. 003/005

11 As Syifa Jl. Jambu RT. 004/005

12 Darul Falah Jl. H. Abd Gani RT.006/005

13 At Taqwa Jl. H. Abd Gani RT.006/005

14 Al Amshar Jl. Sukun RT. 003/006

15 Al Iman Jl. Sukun RT. 004/006

16 Al Amin Gg. Jambu RT. 005/006

17 Nur Hikmah Komp. Cempaka Hijau RW. 007

18 Al Hidayah Jl. Kompas RT. 001/008

19 Al Iman Perhubungan Udara RT. 003/008

20 Babussalam Jl. H Eco RT. 001/009

Page 62: PERAN ALUMNI ILMU AL-

47

21 Nurul Huda Jl. Bacang RT. 003/009

22 Al Fath Jl. H Isa RT. 003/009

23 Istiqomah Gintung Residence RW. 11

Data Gereja di Kelurahan Cempaka Putih. Tabel 1.3

No Nama Gereja Alamat

1 GSJA (Gereja Siding

Jamaat Allah)

Jl. Ir. H. Juanda Gintung RT.

006/001

2 GBI (Gereja Bethel

Indonesia)

Mega Maal Ciputat No. 60 RT.

001/003

3 GKII (Gereja Kemenangan

Iman Indonesia)

Mega Mall Ciputat No. 5 RT.

001/003

Data Majlis Ta’lim di Cempaka Putih. Tabel 1.4

No Nama

Majlis Ta’lim

Ketua Alamat

1 Raudhatu Ummahat Hj. Aminah Jl. Pahlawan RT.

001/001

2 Al Aminah Ny. Sulastri Jl. Pahlawan RT.

001/001

Page 63: PERAN ALUMNI ILMU AL-

48

3 Darul Mu’minah Hj. Muhiya Jl. H. Abd Manaf

RT 003/001

4 Al Muhajirin Ny. Suanah Jl. Kuningan

RT.004/001

5 Al Barkah Jl. Kuningan

RT.004/001

6 Al Ihsan Jl. Arsento RT.

OO3/001

7 As Salam Hj. Marfuah Jl. Kuningan

RT.004/001

8 As Sa’adah Hj. Tien Aliyah Jl. Kuningan

RT.004/001

9 Al Makmur Hj. Bahrum Jl. Arsento RT.

OO3/001

10 Al Muhajirin Ny. Robiah Jl. Semanggi II RT.

004/003

11 Nurul Huda Ny. Saodah Jl. Nurul Huda RT.

001/004

12 Al Husainy Ny. Wasmini

Nailun N

Jl. Wr. Supratman

RT. 002/ 004

13 Sabiqul Khoirot Hj. Siti Aisyah Jl. Mahoni RT.

002/004

Page 64: PERAN ALUMNI ILMU AL-

49

14 Al Ikhlas Hj. Titin

Hermawati

Jl. Al Ikhlas RT.

003/004

15 Darul Mukhlisin Hj. Sami Sadah Jl. Jamlang RT.

001/005

16 Baiturrahim Ny. Amsyah Jl. Mushallah RT.

002/005

17 Wirid Yaasiin Ny. Neneng

Haryati

Jl. Tanggil RT.

002/005

18 Baitul Makmur I Hj. Gina Vera Jl. Papaya RT.

003/005

19 Baitul Makmur II Hj. Nilawati Jl. Papaya RT.

003/005

20 El Muzammil Hj. Darmi syafiah

gani

Jl. Jambu rt.

004/005

21 Al Barokah Ny. Haryati Jl. Smp mabad rt.

005/005

22 Darul Falah Hj. Mursiah Jl. H. abd gani rt.

006/005

23 Al Ikhlas Hj. Ida Jl. Jambu rt.

007/005

24 Al Istiqomah Ny. Unah Jl. Wr. Supratman

rt. 001/006

Page 65: PERAN ALUMNI ILMU AL-

50

25 Nurul Hasanah Hj. Anny

roesjmana

Jl. Sukun rt.

002/006

26 Al Amshar Hj. Tuti zakaria Jl sukun rt. 003/005

27 El Manan Dra. Tatu uyainah Jl. Sukun rt.

003/006

28 Al Munajah Hj. Salirah Jl. Sukun rt.

004/006

29 Al Amin Hj. Puspita sari Jl. Wr. Supratman

rt. 004/006

30 Nur Hikmah Ny. Nurdiyah Komp cempaka

hijau rw. 007

31 Bitur Rahim Ny. Sawiyah Jl. Kembang rt.

002/008

32 Al Hidayah Ny. Sriwarsuti Jl. Kompas rt.

001/008

33 Al Iman Hj. Endah syahid Perhubungan udara

rt. 003/008

Data Sekolah TK/PAUD di Cempaka. Tabel 1.5

No Nama TK/PAUD Alamat

1 PAUD. Cipta gemilang Jl. Semanggi I Rt. 001/003

Page 66: PERAN ALUMNI ILMU AL-

51

2 PAUD. sabiqul khoirat Jl. Mahoni Rt. 002/004

3 TK. Bakti nusa indah Jl. H. abd gani. Rt. 001/001

4 TK. Melati Jl. Bulak raya Rt. 001/002

5 TK. Dua mei Jl. H. abd gani Rt. 002/002

6 TK. Gemilang Jl. Semanggi I Rt. 001/003

7 TK. Babussalam Jl. Semanggi II Rt. 003/003

8 TK. Aisyiyah 56 Jl. Nurul huda Rt. 003/004

9 TK. As salamah Jl. Wr. Supratman Rt. 004/004

10 TK. Al istiqomah Jl. Wr. Supratman Rt. 001/006

11 TK. Sabilussalam Jl. Bacang Rt. 002/009

12 TPA. Al muhajirin Jl. Kuningan Rt. 004/001

13 TPA. Al istiqomah Komp. Depdikbud Rt. 007/001

14 TPA. Bakti busa Jl. H. abd gani Rt 001/001

15 TPQ. Darul arqom Jl. Bulak raya. Rt. 001/002

16 TPQ. As salam Jl. Semanggi 1 Rt. 001/003

17 TPQ. Al husna. Jl. Semannggi II. Rt. 003/003

18 TPQ. Al muhajirin. Jl. Semanggi II. Rt 004/003

19 TPA. Supainy rapa. Jl. Wr. Supratman. Rt. 002/004

20 TPA. Nurul ummi. Jl. Solo. Rt. 004/004

Page 67: PERAN ALUMNI ILMU AL-

52

21 TPA. Al husainy. Jl. Wr. Supratman. Rt/Rw 002/004

22 TPA. Al fajr Jl. Kampong utan. Rt/Rw 002/004

23 TPA. Al bayan. Jl. Wr. Supratman. Rt/Rw 004/004

24 TPA. Al azizi. Jl. Jamlang. Rt/Rw. 001/005

25 TPA. Baitul makmur. Jl. Papaya. Rt/Rw. 003/005

26 TPA. Al muzammil. Jl. Jambu. Rt/Rw. 004/005

27 TPA. Al baroakah Jl. Smp mabad. Rt/Rw. 005/005

28 Tpa. Al istiqomah. Jl. Wr. Supratman. Rt/Rw.

001/006

29 TPA. Al khaeriyah Jl. Sukun. Rt/Rw. 003/006

30 TPA. Baitul qur’an. Jl. Jambu. Rt. 005/006

31 TPA. Ar Rahman. Komp. Harperindo. Rw. 10

Data Sekolah SD/MI di Cempaka putih. Tabel 1.6

No Nama Sekolah Alamat

1 SDN Cempaka Putih 1. Jl. Jambu. Kp. utan.

2 SDN Cempaka Putih II. Jl. Jambu. Kp. Utan

3 SDN Cempaka Putih 3. Jl. Nurul huda kamp. Utan.

4 SD Dua Mei Jl. H. abd gani. Kp. Bulak.

5 MIN 3 Cempaka Putih. Jl. Mahoni kp. Utan.

Page 68: PERAN ALUMNI ILMU AL-

53

6 MI Jamiyatul Khair. Jl. Wr. Supratman. Kp. Utan.

Data Sekolah SMP/MTS di Cempaka Putih. Tabel 1.7

No Nama Sekolah Alamat

1 SMPN 3 TANGSEL Jl. Nurul Huda.

2 SMP DUA MEI NCIPUTAT Jl. H. abd gani.

3 SMP MABAD Jl. Jambu Raya.

4 MTS JAM’IYATUL

KHAIR

Jl. Wr. Supratman.

5 SMP TRI GUNA Jl. Ir. H. Juanda.

Data Sekolah SMA/SMK di Cempaka Putih. Tabel 1.8

No Nama Sekolah Alamat

1 SMA DUA MEI CIPUTAT Jl. H. abdul gani.

2 SMK DUA MEI CIPUTAT Jl. H. abdul gani.

3 SMK TRIGUNA UTAMA Jl. Ir.H.Juanda.

4 SMIP TRIGUNA UTAMA Jl. Ir.H.Juanda.

5 SMA MABAD Jl. Jambu Raya.

6 SMK HUSNI THAMRIN Jl. Jambu Raya.

7 SMK AS SU’UDIYAH Jl.wr. Supratman.

Page 69: PERAN ALUMNI ILMU AL-

54

8 SMK KEPERAWATAN

PIA MEDIKA

Jl.wr. Supratman.

9 SMK KESEHATAN

PARAMIDIK 118

Jl. Pahlawan.

Data Pendidikan Tingkat Perguruan Tinggi di Cempaka Putih. Tabel

1.9

No Nama Universitas/Perguruan

Tinggi

Alamat

1 UIN SYARIF

HIDAYATULLAH

Jl. Ir. Juanda.

2 BINA SARANA

INFORMATIKA

Jl. Ir. Juanda.

Data Pondok Pesantren di Cempaka Putih. Tabel 1.10

No Nama Pesantren Alamat

1 PESANTREN AL ULUM Jl. Jamblang Kp. Utan.

2 PESANTREN SABILUS

SALAM

Jl. Bacang Kp. Utan.

Page 70: PERAN ALUMNI ILMU AL-

55

Page 71: PERAN ALUMNI ILMU AL-

57

BAB IV

KONTRIBUSI MAHASISWA IAT DALAM PEMBINAAN AL-

QUR’AN DI MASYARAKAT

A. Kompetensi mahasiswa ilmu al-Qur’an dan tafsir (IAT).

Sebagai mahasiswa ilmu al-Qur‟an dan tafsir (IAT) tentu

kompetensinya berkaiatan dengan ilmu al-Qur‟an dan tafsir, meskipun

ada beberapa mahasiswa/alumni yang mempunyai kemampuan dan

kompetensi diluar ilmu al-Qur‟an tafsir. Seperti yang di katakana oleh

Naily azizin nuha, bahwa diya mempunyai kemampuan “dessainer

baju, Quality Control”, ujar naily.1

Sebagaimana kita ketahui bahwa technical knowledge and

competencies IAT yaitu. Pertama menunjukkan pengetahuan tentang

ulumul Qur‟an. kedua menunjukkan pengetahuan ulumul hadis. Ketiga

menunjukkan pengetahuan tentang ragam metode penafsiran al-Qur‟an

dan Hadis. keempat menjelaskan dan mengaplikasikan kaidah-kaidah

penafsiran al-Qur‟an.

Kelima menjelaskan dan mengaplikasikan macam-macam metode

penafsiran al-Qur‟an. Keenam menjelaskan dan mengaplikasikan teori-

teori kritik sanad dan matan hadis. Ketujuh menganalisis permasalahan

tentang penafsiran al-Qur‟an tekstual dan kontekstual. Kedelapan

menganalisis permasalahan pemahaman hadis tekstual dan konstektual.

1 Wawancara langsung dengan naily azizin nuha pada tanggal 10 juni 2020

Page 72: PERAN ALUMNI ILMU AL-

58

Kesembilan Menganalisis permasalahan tentang isu-isu

kontemporer persepektif al-Qur‟an dan hadis. Kesepuluh Mampu

mempersentasikan yang jelas, padat dan berkualitas baik dalam bentuk

tulisan maupun lisan. Kesebelas Mempu mengolah informasi berupa

data dan fakta secara ilmiah. Keduabelas mampu melakukan

argumentasi ilmiah atas persentasi data yang diberikan. Ketigabelas

mampu membangun argument dan berfikir kritis.2

Maskipun technical knowledge diatas menunjukkan bahwa

mahasiswa IAT ditekankan untuk mengetahui dan memahami

bermacam ilmu yang berkaitan dengan ilmu yang bersifat keagamaan

namun banyak mahasiswa yang mempunyai pengathuan diluar ilmu

keagamaan tersebut misalnya, ada beberapa mahasiswa yang

mempunyai kemampuan di luar itu. Misalnya mempunyai kemampuan

seperti: melukis, megajar matematika, mengajar kimia dan juga

mengajar fisika. Seperti yang dialami oleh Kartika Putri alumni

mahasiswa IAT, “saya kalao ngajar di lembaga atau privat biyasanya

megang mata pelajaran fisika, kimia, matematika”.3

Dari technical knowledge and competencies dapat kita jelaskan

bahwa mahasiswa IAT harus mempelajari, memahami ilmu al-Qur‟an

dan tafsir kemudian menjelaskan dan memberikan bimbingan kepada

masyarakat sekitar UIN terutama di cempaka putih. Hal ini seperti

yang di sampaikan oleh ibu mita TK Aisyiyah 56 “kami sangat

2 Pedoman akademik uin Jakarta tahun 2014/2015. 180

3 wawancara langsung dengan kartika putri di semanggi, pada tanggal 7

juni 2022

Page 73: PERAN ALUMNI ILMU AL-

59

membutuhkan terhadap masiswa IAT terutama untuk pembeljaran al-

Qur‟an”.4

Oleh karena itu mahasiswa harus mempunyai keterampilan yang

mempuni di antaranya. Pertama Memiliki kemampuan malafalkan al-

Qur‟an dan hadis secara baik atau benar dan mengajarkannya. Kedua

Memilik kamampuan menerapkan metode penafsiran al-Qur‟an dan

hadis yang berdimensi kemanusian dan ke-Indonesia-an.5

Melihat kompetensi dan practical skill pada jurusan IAT maka

seharusnya mahasiswa mampu, menguasi serta bisa menhafal. Oleh

karena itu sebagai mahasiswa IAT diharap mampu membarikan efek

atau kontribusi terhadap pembelajaran, bimbingan atau konseling serta

pemahaman al Qur‟an secara utuh terhadap masyarkat luas pada

umumnya khususnya di cempaka putih tangsel.

Oleh karena itu, di dalam plo IAT ada yang disebut dengan

transferable/key skills Pertama, Memiliki kemampuan mengajarkan

ayat-ayat al-Qur‟an dan hadis. Kedua, menunjukkan partisipasi aktif

dalam diskusi baik di dalam kelas maupun forum diskusi yang lebih

luas (seminar dan konferensi).6

Kemampuan keagamaan terutama dalam bidang al-Qur‟an

mahasiswa IAT tidak dapat diragukan lagi jika melihat penjelasan

diatas. Namun, perlu kita ketahui bahwa kompetensi mahasiswa IAT

tidak terbatas pada apa yang dipelajari diatas.

4 Wawancara langsung dengan ibu mita di TK Aisyiyah 56 pada tanggal 20

januari 2020 5 Pedoman akademik uin Jakarta tahun 2014/2015. 180

6 Pedoman akademik uin Jakarta tahun 2014/2015. 180

Page 74: PERAN ALUMNI ILMU AL-

60

Kemampuan mahasiswa IAT sangat beragam mulai dari ilmu sosial

keagamaan hingga ilmu umum. hal ini dapat kita liat dari pengakuan

mahasiswa yang bernama Kartiaka Putri, Falihah Fitria, Naily Azizin

Nuha dan lain sebagainya. Mereka paham dibidang ilmu yang

berkaitan dengan Matematika, Kimi dan juga Fisika. Bahkan ada yang

bisa desainer baju.

B. Kebutuhan Masyarakat

Ada beberapa kebutuahn yang ada dalam masyarakat pada

umumnya mulai dari materi hingga non materi malai dari yang

berssifat pisik hingga pada aspek psikologis (rohani). Kebutuhan

tersebut semua harus terpenuhi agar tercipta keseimbangan hidup.

Kebutuhan masyarakat secara ekonomi dapat dicari secara mandiri

misalnya membuat usaha jualan, jadi buruh dan lain sebagainya.

Karena kebutuhan ekonomoi tersebut untuk menunjang berbagai aspek

kehidupan lainnya terutama untuk membiyayai hidup diri sendiri,

keluarga bahkan bisa membantu orang lain yang lebih membutuhkan

dari segi ekonomi.

Jika dilihat dari pekerjaan, pendapatan ekonomi sejauh ini, ekonomi

masyarakat cempaka putih sudah cukup terpenuhi namun perlu kita

ketahui bahwa kebutuhan masyarakat cempaka putih tidak hanya yang

bersifat materi tetapi juga bersifat non materi dalam hal ini kebutuhan

mereka berhubungan dengan aspek rohani terutama yang berkaitan

dengan hal keagamaan seperti, pembelajaran al-Qur‟an dan ceramah

di berbagai tempat(masjid, moshallah, dll)

Pada data demografi sebelumnya, menunjukkan bahwa mayoritas

masyarakat cempaka putih beragama Islam. Semua itu bisa kita lihat

dari menjamurnya Masjid, Moshallah, hingga majlis taklim. Oleh

Page 75: PERAN ALUMNI ILMU AL-

61

karena itu dilihat dari data demografi, jumlah Masjid, Moshallah, dan

yang berhubungan dengan aktifitas keagamaan yang begitu tingggi

maka dapat kita pastikan bahwa kebutuhan masyarakat terhadap

bimbingan pembelajaran dan penjelasan al-Qur‟an yang secara utuh

sistematis sangatlah tinggi. Hal ini bukan tanpa bukti banyak di antara

mereka terutama Masjid, Moshallah dan majlis taklim yang

mengutarakan keinginan mereka agar mahasiswa mengikuti atau ikut

andil dalam pembinaan, pembelajaran al-Qur‟an. Seperti yang di

sampaikan oleh ibu Titin “disini butuh terhadap orang yang paham al-

Qura‟an”.7

Melihat kondisi masyarakat mempunyai kecenrungan keagamaan

yang kuat (religius) bahkan setiap minggu ibu-ibu memadati majlis

taklim yang ada untuk mengaji dan mengkaji al-Qur‟an.

Masjid dan Moshallah selalu ramai oleh masyarakat yang solat

berjama‟ah terutama maghrib isya‟ dan subuh. Tentu hal tersebut

merupakan bukti bahwa masyarakat cempaka putih religius. Sehingga

membutuhkan dukungan penuh bagi setiap orang terutama mahasiswa

yang mempunyai paham agama (fiqih, dll), al-Qur‟an, hususnya

mahasiswa IAT. Karena mahasiswa IAT tidak dapat diragukan lagi

terutama dalam hal mengkaji dan mengaji al-Qur‟an.

Dari penjelesan di atas maka penulis menilai mahasiswa IAT

mampu menjawab tantangan dan kebutuhan masyarakat. Hal tersebut

bukan tanpa alasan, sebagai mahasiswa IAT tentu mempunyai banyak

pengatahuan terhadap ilmu agama dan al-Qur‟an. Karena pembelajaran

di IAT selalu berkaiatan dengan al-Qur‟an. Hal ini telah disampaikan

7 Wawancara langsung dengan ibu Titin di Paud gang Mahoni pada tanggal

14 pebruari 2020

Page 76: PERAN ALUMNI ILMU AL-

62

oleh Falihah Fitria “Komponen ilmu-ilmu al-Qur'an dan tafsir Juga

hadis Mengetahui perbedaan hadis Mengetahui dasar-dasar ilmu al-

Qur'an dan tafsir, Mengetahui perbedaan tolak ukur penilaian kualitas

hadis baik dari segi matan maupun periwayat Mengetahui cara kerja

kaidah-kaidah tafsir dalam memberikan pemahaman”8.

C. Tantangan, Peluang dan Kontribusi Mahasiswa IAT

a. Tantangan

Studi al-Qur‟an selalu mengalami dinamika seiring dengan

perubahan dan perkembangan zaman. Dewasa ini kita dihadapkan

dengan kondisi yang benar-benar sangat mengguncang dunia pasar

studi al-Qur‟an. Itulah yang sering disebut dengan istilah era disrupsi.

Berbagai inovasi baru dan kreativitas muncul dalam mengkaji al-

Qur‟an, hingga mempengaruhi, bahkan mengubah struktur pasar studi

al-Qur‟an yang sebelumnya. Sebagai contoh sederhana, dulu pada era

tahun (1970-1980-an), ketika anak-anak ingin belajar membaca al-

Qur‟an, mereka harus datang ke rumah Kiai/Nyai atau Ustadz/dzah.

Namun, sekarang mereka tidak lagi harus datang ke rumah kiai,

melainkan cukup ke TPA. Bahkan ada yang justru ustazd/dzahnya

datang ke rumah muridnya. Itupun dilakukan kadang hanya melalui

WA dengan kompensasi mukâfaah (imbalan) perdatang berapa rupiah,

tergantung jauh-dekatnya jarak, layaknya kita pesan GO-JEK9.

8 Wawancara langsung dengan falihah fitria pada tanggal 15 juni 2020

9 Dr. H. Abdul Mustaqim, M.Ag “Studi Al-Qur’an Di Era Disrupsi

Tantangan Dan Peluang”http://iat.uin-suka.ac.id/id/kolom/detail/121/studi-al-quran-

di-era-disrupsi-tantangan-dan-peluang di akses pada tanggal 16 juli 2020

Page 77: PERAN ALUMNI ILMU AL-

63

Di era disrupsi ini, proses pengajaran al-Qur‟an juga mengalami

perubahan. Jika dulu umumnya menggunakan metode Baghdadi

dengan cara mengeja, alif fathah a, ba‟ fathah ba, menjadi aba,

misalnya, maka sekarang muncul metode baru seperti metode Iqra‟,

Yanbua‟, Qira‟ati, dan al-Barqi yang tidak lagi harus mengeja seperti

dalam metode Baghdadi. Tentu hal ini juga sedikit banyak

mengguncang „pasar‟ studi al-Qur‟an, terkait dengan bagaimana cara

belajar membaca al-Qur‟an, proses transmisi pengetahuan dan nilai

(value) dari guru ke murid/santri. Dulu seorang santri harus menunggu

antrian panjang untuk bisa disimak sang kiai/guru. Nah, di situ jelas

ada dimensi nilai kesabaran dan tekad yang kuat. Sementara, sekarang

anak-anak santri TPA yang mau mengaji dengan antrian panjang,

boleh jadi sudah tidak bersabar lagi. Sebagian masyarakat juga ada

yang merasa cukup belajar al-Qur‟an, tanpa harus talaqqi (face to face)

dengan guru, melainkan dengan YouTube. Padahal Nabi Muhammad,

para sahabat dan para ulama dulu ketika belajar al-Qur‟an pasti melalui

proses talaqqi dengan guru secara langsung10

.

Tantangan berikutnya, dalam soal memahami isi kandungan al-

Qur‟an (baca: tafsir). Di era disrupsi ini muncul gejala yang cukup

mengkhawatirkan. Seseorang yang sebenarnya tidak memiliki

kualifikasi keilmuan al-Qur‟an yang memadai, namun hanya karena

sudah disebut ustadz atau uztadzah oleh media, dia begitu berani

menafsirkan ayat al-Qur‟an, tanpa mau merujuk pandangan ulama

tafsir. Ada „sang ustadz‟ ketika menafsirkan Surat al-Duha7, lalu

menyimpulkan bahwa Nabi Muhammad Saw juga pernah sesat

10 http://iat.uin-suka.ac.id/id/kolom/detail/121/studi-al-quran-di-era-disrupsi-

tantangan-dan-peluang di akses pada tanggal 16 juli 2020

Page 78: PERAN ALUMNI ILMU AL-

64

(dhalal). Lalu dia katakan, bahwa kalau begitu perayaan Maulid Nabi,

berarti memperingati kesesatan Nabi Muhammad. Sebuah kesimpulan

yang sangat naïf dan „menyesatkan‟. Inilah barangkali model tafsir

yang pernah diwarning Nabi Saw. Orang yang menafsirkan al-Qur‟an

dengan semaunya sendiri, tanpa berdasar ilmu, ancamannya adalah

neraka. Man qâla fil Qur‟an bi ra‟yihi fal yatabawwa‟ maq‟adahu min

al-nâr (HR. al-Tirmidzi)11

.

b. Peluang

Pertanyaan yang muncul dalam hal ini adalah: “Melihat kondisi saat

ini, di mana banyak warga masyarakat yang semakin tertarik pada

masalah non-agama dan cenderung menomor sekiankan masalah yang

berkaitan dengan agama, masih adakah peluang bagi Sarjana Agama

untuk eksis di masyarakat?” terutama mahasiswa IAT. Untuk

menjawab pertanyaan ini, kita perlu mendefinisikan dulu apa yang kita

maksud dengan istilah „peluang‟ itu. Apakah peluang itu kita

definisikan sebagai peluang untuk „mengabdi‟, „berperan serta‟,

„bekerja‟, ataukah „menjadi kaya‟ di masyarakat?

Peluang untuk mengabdi dan berperan serta di masyarakat, saya

kira, terbuka amat luas. Kebutuhan akan Sarjana Agama amat banyak.

Semakin rusak suatu masyarakat, akan semakin dibutuhkan pula peran

ulama‟, sebagai pewaris nabi, untuk „mengingatkan mereka ke jalan

yang lurus. Dalam konteks masyarakat Indonesia yang mayoritas

Muslim ini, inilah saat di mana mereka amat membutuhkan para

Sarjana Agama untuk membantu mereka menyeimbangkan kehidupan

mereka yang terus menerus dibombardir oleh urusan pekerjaan

11 http://iat.uin-suka.ac.id/id/kolom/detail/121/studi-al-quran-di-era-disrupsi-

tantangan-dan-peluang di akses pada tanggal 16 juli 2020

Page 79: PERAN ALUMNI ILMU AL-

65

(duniawi) mereka. Banyak contoh yang menunjukkan bahwa para ahli

ilmu agama itu juga dapat „menjadi kaya‟ karena pekerjaannya itu.

Peluang di luar negeri pun terbuka lebar. Dengan semakin majunya

teknologi telekomunikasi, kini penyebaran Islam ke negeri non-

Muslim semakin mudah. Di Amerika Serikat, misalnya, kini semakin

banyak orang Amerika yang memeluk agama Islam akibat kontak

mereka dengan orang-orang Muslim yang berkunjung ke sana atau

yang ditemuinya ketika mereka berkunjung ke negara-negara muslim.

Mereka kebanyakan mengenal Islam melalui buku-buku tentang Islam

yang kini semakin mudah diperoleh. Bahkan, di internet pun kini

banyak situs-situs yang menyediakan artikel tentang Islam untuk

pemula, bahkan Al-Qur‟an dan Hadis dengan berbagai versi

terjemahannya. Mereka ini tentu saja memerlukan para ahli ilmu

agama untuk membimbing dan memperluas wawasan keagamaan

mereka. Perjanjian Pasar Bebas antar negara ASEAN di tahun 2003, di

mana hambatan non-tarif bagi lalu lintas barang, uang, jasa, dan orang

antar negara ASEAN semakin dihilangkan, semakin membuka peluang

Sarjana Agama Indonesia untuk bekerja di negara ASEAN. Beberapa

masyarakat muslim di ASEAN, seperti di Patani (Thailand), Malaysia,

Singapore, dan Filipina tentu masih membutuhhkan tenaga ahli ilmu

Agama dari Indonesia. Di tahun 2010, peluang untuk bekerja di

negara-negara di Asia Pasifik (termasuk AS, Australia, Cina, dan

Jepang) semakin terbuka dengan diberlakukannya perjanjian Pasar

Bebas Asia Pasifik (APEC ).12

12 Abdurrohman, https://ardabilly9.wordpress.com/sarjana-agama-peluang-

dan-tantangannya/ diakses pada tanggal 10 juli 2020

Page 80: PERAN ALUMNI ILMU AL-

66

Hal ini diperkuat dengan ramalan para futuristik (peramal masa

depan), seperti Alvin Toffler dan sebagainya, yang mengatakan bahwa

masyarakat di negara maju di masa depan akan kembali cenderung ke

masalah spiritual setelah mereka merasakan kekosongan hati akibat

melimpahnya materi yang mereka nikmati akibat kemajuan teknologi

selama ini. Kecenderungan masyarakat negara maju untuk

mempelajari masalah-masalah spiritual ini tentu saja merupakan

peluang yang amat bagus bagi para Sarjana Agama untuk bekerja di

luar negeri. Apalagi setelah diberlakukannya perjanjian Pasar Bebas.13

Peluang mahasiswa IAT diantaranya: pertama Menjadi guru agama

kedua Menjadi da‟i yang moderat ketiga Menjadi Pembina tahsin dan

tahfidz al-Qur‟an keempat Memanag lembaga kajian al-Qur‟an dan

hadis kelima Menjadi peneliti dan penulis dalam bidang tafsir al-

Qur‟an dan hadis dan yang trakhir keenam Memiliki kemampuan

mereflesikan diri dalam belajar dan ptrestasi untuk pengembangan

keilmuannya.14

Menjadi pendidik dalam bidang al-Qur‟an dan tafsir di lembaga

pendidikan formal maupun non-formal yang memiliki kompetensi

keilmuan multidisipliner dan kepribadian yang profesional dengan

berlandaskan pada nilai-nilai keislaman.

Menjadi peneliti pada bidang keilmuan al-Qur‟an dan tafsir yang

mampu melakukan pengumpulan, pengolahan, analisis, dan penyajian

data yang dilakukan secara sistematis dan objektif untuk memecahkan

suatu persoalan atau menguji suatu hipotesis serta untuk

13 Abdurrohmanhttps://ardabilly9.wordpress.com/sarjana-agama-peluang-

dan-tantangannya/ diakses pada tanggal 10 juli 2020

14 Pedoman akademik tahun 2014/2015 181

Page 81: PERAN ALUMNI ILMU AL-

67

mengembangkan penelitian yang inovatif dan mutakhir serta dapat

dimanfaatkan oleh masyarakat.

Menjadi praktisi keagamaan yang memiliki wawasan keilmuan al-

Qur‟an dan tafsir yang multidisipliner, berkepribadian luhur, serta

berorientasi pada profesionalitas pelayanan dan pengabdian yang

mampu memecahkan persoalan riil di masyarakat.

Menjadi juru dakwah, Menjadi tim tafsir al-Quran, Menjadi tim

pentashih al-Qur‟an, Menjadi peneliti terkait al-Qur‟an hadis, Menjadi

Tenaga Pengajar al-Qur‟an, tafsir dan Hadis, Penulis kajian tentang al-

Qur‟an, tafsir dan Hadis.

c. Kontribusi

Kontribusi mahasiswa IAT. Pertama Mengajar al-Qur‟an kepada

anak-anak TK/TPQ. Kedua Mengisi majlis di berbagai Masjid ataupun

tempat majlis taklim mingguan ibu-ibu. Seperti yang dilakukan oleh

Anis Musyafa‟ah di Taman Qur‟an Al-Bayan jl. Kampung utan

cempaka putih.15

Juga yang pernah di alami oleh Moh Fauzan dalam

mengisi ceramah majlis taklim ibu-ibu di Masjid Al-Muhajirin jl.

Semanggi II setiap hari senin.16

Dan yang terakhir Nasyiatul Laily

Noer Dinny. Diya mengajar privat di semanggi II seminggu tiga kali

pertemuan ujar laily.17

Tabel tantangan peluang dan kontribusi.

No Tantangan Peluang Kontribusi

1 Globalisasi. Menjadi guru

agama yang

pengajar al-Qur‟an.

15 Wawancara langsung dengan Anis Musyafa‟ah pada tanggal 12 juni 2020 16 Wawancara langsung dengan Moh Fauzan pada tanggal 10 juni 2020 17 Wawancara langsung dengan Nasyiatul Laily Noer dinny pada tanggal 5

juni 2020

Page 82: PERAN ALUMNI ILMU AL-

68

berwawasan luas.

2 Digitalisasi. Menjadi pentashih

digital maupun

non digital.

Menjadi

pendakwah yang

kontemporer.

3 Banyaknya guru

agama.

Menjadi pengajar

ngaji yang paham

tentang qiro‟ah

yang baik.

Pembinaan al-

qur‟an.

4 Isu radikalisme

agama.

Menjadi

pendakwah yang

ramah dan

moderat.

Pendakwah yang

kontekstual.

5 Menjadi Praktisi

Keagamaan Yang

Memiliki

Wawasan

Keilmuan Al-

Qur‟an Dan Tafsir

Yang

Multidisipliner

Khususnya Dalam

Bidang Al-Qur‟an

dan tafsir.

Penceramah yang

moderat yang

paham tentang

keislamn dan

keindonesian.

6 Menjadi tim tafsir ikut andil dalam

menafsirkan al-

Page 83: PERAN ALUMNI ILMU AL-

69

al-Quran. Qur‟an yang paham

keislaman dan

keindonesian.

7 menjadi tim

pentahih al-

Qur‟an.

Ikut menjadi

bagian tim

pentashih al-

Qur‟an.

8 Menjadi peneliti

terkait al-Qur‟an.

Meneliti teks-teks

kuno yang

berkaitan dengan

al-Qur‟an.

9 Penulis kajian

tentang al-Qur‟an,

tafsir. .

Penafsir al-Qur‟an

yang paham

keislaman dan

keindonesian.

10 Menjadi pengamat

politik.

Membuat survey

tentang aktifitas

politik.

Page 84: PERAN ALUMNI ILMU AL-

70

Page 85: PERAN ALUMNI ILMU AL-

71

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berbicara peran mahasiswa tidak dapat diragukan lagi

sebagaimana kita ketahui bahwa mahasiswa yang

berperan/mengabdikan diri di masyarakat sudah banyak terutama

dalam pembelajaran al-Qur’an, mahasiswa mampu memerrankan

dirinya kepada masyarakat sebagai bukti bahwa mahasiswa itu di

sebut agen of change dalam berbagai dimensi. maka sebagai

mahasiswa mempunyai tanggung jawab tinggi untuk

mentranformasiakan keilmuaannya sebagai tanggung jawab moral.

Mahasiswa salah satu harapan bangsa agar bisa berubah ke arah

lebih baik. hal ini dikarenakan mahasiswa dianggap memiliki

pengatahuan yang cukup bagus dan cara berpikir yang lebih luas,

sehingga diharapkan mereka bisa menjadi pioner dalam

mentranpormasiakan keilmuan, serta menjadi media bagi masyarakat

terutama belajar ilmu pengetahuan, mulai dari yang bersifat umum

hingga pengatahuan agama.

Mengingat kebutuhan masyarakat cempaka putih terhadap

pembelajaran al-Qur’an maka mahasiswa IAT ikut ambil bagian

dalam tranformasi keilmuan dalam bidang al-Qur’an. Kebutuhan

terhadap al-Qur’an dilihat dari berbagai aspek

1. Masyarakat cempaka putih mayoritas beragama islam

2. Banyaknya Masjid, Mushallah dan majlis taklim

3. Banyaknya TK/TPQ

Page 86: PERAN ALUMNI ILMU AL-

72

Kesemua itu membutuhkan Mahasiswa/alumni universitas

islam negeri (uin) terutama mahasiswa yang paham al-qur;an. Dalam

hal ini mahasiswa iat menjadi bagian penting dalam mengambil peran

tersebut.

Adapun peran mahasiswa IAT terhadap kebutuhan masyarakat

dalam pembelajaran al-Qur’an dan yang berkaitan dengan al-Qur’an.

1. Mengajar al-Qur’an di TK/TPQ yang ada

2. Mengisi ceramah di Majlis taklim yang ada

3. Menjadi dewan kemakmuran Masjid (DKM) Cempaka putih di

berbagai Masjid.

B. Saran

Setelah penulis melakukan penelitian ini, penulis sangat menyadari

bahwa penelitian ini jauh dari kata sempurna, Sehingga penulis yakin

bahwa penelitian ini meninggalkan banyak kesalahan dan kekurangan

di dalamnya. Karena itu penelitian ini sesungguhnya tidak dapat

dikatakan telah selesai, masih banayak hal yang dapat dikaji dalam

penelitian ini lebih dalam lagi.

Page 87: PERAN ALUMNI ILMU AL-

73

DAFTAR PUSTAKA

al-Dausary, Mahmud “Keutamaankeutamaan Al-

Qur’an”, e-book Al-Qur’an terjemahan Kementerian

agama RI

Hidayat, Adi, muslim zaman now, (institute quantum

akhyar bekasi selatan oktober 2018)

Kh, Maman, dkk, Metodologi Penelitian Agama Teori

Dan Praktik (Jakarta: PT Rajagrafindo Persada, 20012),

Muzakkir, “Keutamaan belajar dan mengajarkan al-

Qur’an”, lentera pendidikan vol. 18 th (2015) no 1

S. Nasution, MA, Metode Penelitian Naturalistik

Kualitatif (Bandung: PT.Tarsito Bandung).

Sulaiman, “Al-Qur’an sebagai Wahyu Allah”, Muatan

beserta Fungsinya January (2019). 6’

Suprayogo, Imam Metodologi Penelitian Sosial-Agama

(Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2003).

Yasir, Muhammad, dan Jamaruddin, Ade, study al qur’an,

asa riau (cv. Asa riau) juni 2016.

https://unjkita.com/tri-dharma-perguruan-tinggi-

mahasiswa- wajib-tahu-tentang-hal-ini/

73

Page 88: PERAN ALUMNI ILMU AL-

74

Wawancara langsung dengan bapak Hakim di

masjid al-Husna cempaka putih pada tanggal 10 februari

2020

Wawancara langsung dengan nafi’uddin di basement

fakultas ushuluddin pada tanggal 20 februari 2020

The New Oxford Illustrated Dictionary, (Oxford

University Press, 1982), 1466

Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar

Bahasa Indonesia, (Jakarta: Balai Pustaka, 2005), 854

Hasan Mukmin, Peranan Fakultas Dakwah Sebagai

Lembaga Dakwah Kampus (LDK) dalam Pemberdayaan

Masyarakat Islam di Wilayah Lampung, (Lampung: Pusat

Penelitian dan Penerbitan Lembaga Penelitian dan

Pengabdian Kepada Masyarakat, IAIN Raden Intan

Lampung, 2014), 62

Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar

Bahasa Indonesia, (Jakarta: Balai Pustaka, 2007), Ed. Ke-3,

Cet. Ke- 4, h. 854

Soerjono Soekanto. Sosiologi Suatu Pengantar.

Rajawali Press.

Jakarta. 2002. hlm. 221

Page 89: PERAN ALUMNI ILMU AL-

75

. Rusdi anto ‘’teori sosiologi hukum fungsional

struktural’’ diakses

di.

https://www.researchgate.net/profile/Rusdi_Anto/publication/32

6610706

_Teoriteori_Sosiologi_hukum_Fungsional_Struktural/links/5b

591227aca 272a2d66b9b2c/Teori-teori-Sosiologi-hukum-

Fungsional- Struktural.pdf?origin=publication_detail diakses

pada tanggal 27 april 2020

http://repository.uin-

malang.ac.id/816/1/Teori%20Sosiologi.pdf Diakses pada

tanggal 27 april 2020

Page 90: PERAN ALUMNI ILMU AL-

KEMENTERIAN AGAMA

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN)

SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

FAKULTAS USHULUDDIN

Telp.: (021) 749 3677, 740 1925, Fax: (021) 749 3579

Jln. Ir. H. Juanda No. 95 Ciputat 15412, Indonesia website: www.uinjkt.ac.id; E-mail: [email protected]

Nomor : B-72E/F.3/TL.00/6/2020 Jakarta, 15 Juni 2020 Lampiran : - Hal : Permohonan Izin Penelitian Kepada Yth, Bapak Lurah Cempaka Putih Ciputat Timur Kelurahan Cempaka Putih Ciputat Timur Tangerang Selatan Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Dekan Fakultas Ushuluddin UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menerangkan bahwa :

Nama : Moh. Bahri

Tempat/Tanggal lahir : Sampang / 14 Mei 1992

NIM : 1113034000164

Semester : 14 (empat belas)

Program Studi : Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir

Alamat : Gunung Kesan Karang Penang Sa Rt.001 Rw.001 Kel.

Gunung Kesan Kec. Karang Penang, Kabupaten

Telp/Hp : 087782224455 adalah benar yang bersangkutan mahasiswa Fakultas Ushuluddin UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang sedang menyusun skripsi dengan judul: Peran Mahasiswa/Alumni Ilmu Al-qur'an dan Tafsir terhadap Masyarakat Cempaka Putih Ciputat Tangerang Selatan.

Sehubungan dengan itu, kami mohon mahasiswa tersebut dapat diizinkan melakukan wawancara serta memperoleh data guna penulisan skripsi dimaksud. Dalam pelaksanaannya yang bersangkutan diminta untuk mengikuti Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 (menjaga kebersihan tangan, jangan menyentuh wajah, terapkan etika batuk dan bersin, memakai masker, menjaga jarak dan lain sebaginya).

Demikian, atas perhatian dan perkenannya kami ucapkan terima kasih.

Wassalamu'alaikum Wr.Wb.

A.n. Dekan,

Wakil Dekan Bidang Akademik Kusmana, M.A., Ph.D. NIP.19650424 199503 1 001

Tembusan : 1. Dekan Fakultas Ushuluddin UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 2. Kaprodi/Sekprodi Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir

Page 91: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Nama : Nur Ashlihah Mansur

Nim : 1112034000105

Kp Rawasapi Rt. 04/10 Jatimulya, Bekasi

Asal sekolah MA Yayasan Perguruan Islam El Nur El Kassyaf, Tambun-

Bekasi

Saya Motivasi masuk prodi IAT apa?

informan Untuk memperdalam ilmu agama, mengkaji lebih jauh

khususnya tafsir hadis

Saya Apa yang anda sudah di dapet dari IAT?

informan Banyak tentunya dari mata kuliah" yang ada

mata kuliah apa yang kaka paling kuasai?

Tapi karena ku ambil skripsi tentang hadis jadi lebih bnyk

terkait hadis agak lebih banyak ku diseriusi, Aku lulus dari

2017, dan sejak 2016 pun lebih fokus ke skripsi yang hadis

saya selain dari pelajar dari kampus apakah kaka belajar di tempat

lain atau mengajar gitu gak?

Tidak

saya Manurut kaka apa pekerjaan yang ideal bagi mahasiswa

tafsir?

Pekerjaan apapun bisa dilakukan oleh mahasiswa alumni

tafsir selama memiliki skill tertentu.

saya kalau kaka sekarang kegiatannya apa?

Kerja di lembaga swasta

saya peran apa yang kaka sudah lakukan ?

Terhadap lembaga cukup melakukan tugas sebaik mungkin,

Klo terhadap masyarakat secara umum belum sepertinya

Saya Cita-cita Kaka itu apa masuk prodi tafsir hadis?

Page 92: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Uin Ashlihah: Gk ada cita" khusus untuk kerjaan saat masuk

prodi TH. Untuk mendapatkan ilmu dan pengalaman dan

relasi

Nama : Lia Lianti

Nim : 1113034000159

Alamat : Jl Raya Jiput No. 05 RT/RW 014/004 kp. Caringin lor, desa

Caringin, kec. Labuan Pandeglang-Banten kode pos 42264

Asal sekolah: MA Al-Ihsan Pandeglang

Saya Motivasi masuk prodi Th apa Lia?

Ingin mengasah pengetahuan yg didapat dari pondok,

kebetulan pondok aku pondok ulum al Quran gitu Dan aku

lihat ada nama pak Quraish di brosur TH sebagai dosen tidak

tetap waktu survey. Aku girang banget karena beliau idola

aku dari Aliyah Jadi dua hal itu yg memotivasimasuk TH

saya Apa yang Lia udah dapet dari Th?

Pola fikir yg baik, konsistensi dan komitmen terhadap sebuah

keputusan dalam ternasuk menyelsaikan studi di TH

saya Apa yang Lia pelajari selain dari itu?

Diskusi, pemahaman islam terbuka, persiapan terjun ke

masyarakat melalui kkn

saya Lia pernah ngajar gak?

Pernah

saya Selama Lia ngajar adakah matakuliah yang paling memilik

peran terhadap pekerjaan Lia?

Ada di antaranya, Tahfiz Quran, Bahasa Arab, Tahsin Al

Quran Ulum al hadis

saya Menurut Lia apa pekerjaan ideal bagi mahasiswa TH?

Page 93: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Lulusan S1 ya? Ngajar cocok, musyrif pesantren juga cocok,

jadi PNS depag juga cocok Kalo lulus S2 cocok jadi dosen Di

luar itu terlepas dari jenjang pastinya cocok jadi kyai/ustadz

Saya Apa peran ideal mahasiswa/alumni Th?

Membentengi pemikiran radikal Meng counter gitu sih

Saya Apakah Lia pernah melakukan peran itu?

Aku pikir rata2 lulusan uin khususnya TH pernah melakukan

itu bahri. Diterapkan dalam profesi masing-masing Semisal

jadi guru, mengajarkan pemahaman Islam yg ramah bukan yg

marah yg kaya akan esensi, Jadi jurnalis, menyaring berita

sehingga tidak profokatif, Aku berbagi ilmu dengan temen2,

kalau ada perbedaan pendapat aku ungkapkan, kalau ada

pendapat yg kuat menurut ulama tertentu aku ungkap di situ,

sebisa mungkin tanpa mencela ulama yg berbeda pendapat

Saya Peran apa yang Lia sudah lakukan?

Jadi musyrif, mengarahkan santri menjadi pribadi yg matang

dalam ilmu, amal, akhlak. Peran di sini masuknya ke akhlak

Saya Cita-cita Lia itu apa masuk prodi TH?

Menjadi pribadi yg baik untuk diri sendiri dan bermanfaat

untuk orang lain

Nama :Anis Musyafa'ah

Nim : 11160340000028

Alamat. RT.13 RW.04 Ds. Campurejo, Kec. Panceng, Kab. Gresik Jawa

Timur

Asal sekolah. MAK Tarbiyatut Tholabah

Saya Motivasi masuk prodi IAT apa neng?

Biar bisa lebih mendalami Ayat-ayat Al-Qur'an yang udah

dihafal kak dan menjaganya dengan menyetorkan di guru

Tahfizh nya

Page 94: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Saya Apa yang neng sudah dapet dari IAT ?

Tentunya banyak banget kak, yang tadinya belum paham

ilmu-ilmu tentang Al-Qur'an dan Tafsir sekarang

Alhmdulillah sudah

Saya Apa yang neng belajar selain dari itu?

Karena disini jurusannya IAT pastinya akhlak dan tata

Kramanya juga harus lebih utama Dan karena itu. Saya juga

belajar memegang amanah dan kepercayaan dengan

dijadikannya Asdos disalah satu dosen IAT sih kak.

Saya Apa yang neng pelajari selain dari perkuliahan?

Selain kuliah di UIN, aku juga kuliah di Kahfi kak. Dimana

disana saya belajar banyak ilmu dan mendalaminnya di

antaranya : Ilmu Psikofundamental, Ilmu Pikir, Publik

Speaking, Ilmu Media, Hypnosis dan Hypnotherapy Al-

Qur'an.

Saya Neng kan ngajar ya?

Iya kak ngajar juga

Saya Selama neng ngajar adakah mata kuliah yang paling memiliki

peran untuk tempat ngajarnya?

Mata kuliah Bahasa Arab dan Tahfizh Selain ini saya juga

kalao di Pesantren belajar dan ngaji Ilmu Qiroat sendiri ke

ustadzah (pengasuhnya)

Saya Menurut neng apa pekerjaan ideal bagi mahasiswa IAT?

Kalo menurut saya. Yang paling cocok adalah mengajar

karena dengan mengajar, selain kita belajar juga mengajarkan

dan mengamalkan ilmu yang sudah kita dapatkan

Saya Peran apa yang neng sudah lakukan?

Peran ini mksdnya. Kalao aku sih seringnya ngajar ngaji kak.

dari anak² belum s ekolah sampai Ibu² yang aku tidak mau

berkerudung, juga ngajar ngaji di TPQ, Sekolah Labschool

dan Sekolah Alam Bintaro Jadi Rohis di SMK Makarya 1

Pondok Pinang dan ngajar anak-anak kaligrafi

Saya cita-citanya masuk IAT apa?

Bisa jadi Musafir, Penda'i dan Hafizhah yang paham dengan

kandungannya Tepatnya bukan cita-cita kalo gitu kak.

Page 95: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Nama :Fitriatul Anita

Nim :111603400000136

Alamat :Parung, Bogor

Asal sekolah MA. Hasyim Asy'ari Bangsri Jepara

Prodi : IAT

saya Motivasi masuk IAT itu apa kak?

Ingin mempelajari Alquran dan bidang nya dek

saya Terus Kaka sekarang udah dapat apa dari IAT?

Banyak lah dek

saya Kaka selain belajar di kampus, apakah belajar di tempat lain?

Iya di pondok

saya Menurut Kaka apa pekerjaan ideal bagi mahasiswa IAT?

Pengajar Al-Quran so pasti Karna yg dipelajari kan tetang

Al-Quran

saya Selain belajar tentang AL -qur’an apa lagi ya neng pelajari?

Mempelajari tetang hidup ini

Saya Menurut anda apa peran ideal mahasiswa IAT?

Peran mahasiswa IAT yg pasti harus bisa mengaplikasikan

apa yg telah dipelajari baik dengan cara mengajarkan kepada

orang lain ataupun di aplikasikan pada dirinya apa yg telah

dipelajari yg tentunya tujuan akhirnya itu mencerdaskan

bangsa

Saya Apakah anda pernah melakukan peran itu?

Secara formal belum pernah karena saya bukan pengajar di

sekolah2 atau lembaga formal yang lain, tapi kalao misalnya secara spontan kalao melihat ada yang perlu di benarkan atau

Page 96: PERAN ALUMNI ILMU AL-

diluruskan maka saya memberitahu sesuai dengan apa yang

sudah saya pelajari

Saya Cita-cita anda masuk IAT itu apa?

Ilmu manfaat dunia akhirat

Nama :Falihah Fitria

Semester 12

Prodi : IAT

Saya Apa yang anda pelajari di IAT?

Komponen ilmu² AlQur'an dan tafsir Juga hadis Mengetahui

perbedaan hadis Mengetahui dasar-dasar ilmu AlQur'an dan

tafsir Mengetahui perbedaan tolak ukur penilaian kualitas

hadis baik dari segi matan maupun periwayat Mengetahui

cara kerja kaidah-kaidah tafsir dalam memberikan

pemahaman.

Saya Setelah anda belajar di IAT apa yang anda dapatkan?

Banyak ka, sampe bingung mengungkapkannya Semakin

mendalami al-Quran dan semua unsur-unsur keilmuannya,

maka semakin jatuh cinta kepada al-Quran dengan segala

keindahan susuan ayat dan keluasan maknanya

Saya Setelah anda itu faham tentang itu semua! apa yang anda

ingin lakukan?

Ya Allah pertanyaan²nya berat banget untuk dijawab kak,

Menyelami lebih jauh lagi kedalaman isi Al-Qur'an Lalu

mengamalkan, menerapkan, dan memberikan manfaat untuk

orang banyak

dan penafsiran yg lebih mendalam

Saya Kalao gitu anda ngajar dong?

Page 97: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Mengabdi di pondok Mudah-mudahan ke depannya masih

tetap dan selalu memberikan manfaat untuk orang lain

Sekarang belum lulus, dan sudah aktif mengajar di madrasah

Saya Berarti kalao di Ciputat selama kuliah ga ngajar di sekitar

UIN/Hanya mengabdi di pondok?

Betul Ngajarnya di pondok

Saya Oh ya apa nama pondoknya?

Ummul Qura

saya Apa menurut anda tantangan dan peluang menjadi mahasiswa

IAT?

Merealisasikan ekspektasi orang-orang bahwa mahasiswa iat

memahami betul semua isi dan kandungan Al-Qur'an

saya Kan dalam pedoman akademik itu out camenya mahasiswa

IAT itu bisa bekerja di Kemenag katanya

Maksudnya menjadi pentahsin AL qur’an salah satunya!

Oiya betul Menjadi agen dakwah yang berkualitas dan

berwawasan luaz Menjadi guru agama sih menurut saya jugak

oke Guru agama di sekolah itu harusnya bukan lulusan PAI

tapi IAT. Yang saya liat sih rata² banting setir ke dunia

pendidikan (sekolah)

Betul itu

saya Tapi pada kenyataan yang ada gak seperti itu kak?

Sebenarnya jadi pertanyaan jugak kak, Mereka yang

endingnya mau jadi pengusaha dan sebagainya, yang keluar

dr jalur bidang keagamaan. Ada kemungkinan bahwa dia

sebenarnya salah masuk jurusan

Page 98: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Nama :Nasyiatul Laily Noer Dinny

Nim :11150340000009

Alamat :Kraksaan Probolinggo Jawa timur Domisili: pengasinan gunung

Sindur Bogor

Prodi : IAT

Saya Motivasi masuk prodi IAT apa kak?

ingin mendalami ilmu2 yg terkait al-Quran,ingin

membanggakan kedua orangtua, ingin mendapatkan gelar

sarjana

Saya

Apa yang sudah di dapet dari IAT?

ilmu, guru2 hebat, doa dari guru,teman, kenalan orang hebat,

pengalaman

Saya Ilmu apa yang paling anda fahami?

ILmu Al-Quran Insyaallah

Saya Kegiatan apa yang Biyasanya dilakukan selain kuliah?

berorganisasi, mondok,ngajar

Saya Ngajar apa dan tempat ngajarny di daerah mana?

Privat (Serua, pondok pinang, Bintaro) sekolah swasta

(gunung Sindur)

Saya Dulu alumni pesantren apa bukan?

Alhamdulillah iya

Saya Pesantren mana kak?

Zainul Hasan Genggong, Probolinggo Jawa timur

saya Menurut Kaka pekerjaan yang ideal bagi mahasiswa IAT?

Apa ya! Karena saya Guru, jadi saya jawab Guru

saya Kaka kalau ngajar megang mata pelajaran apa?

Al-Quran, Bahasa Arab, bahkan Sains

Page 99: PERAN ALUMNI ILMU AL-

saya Kenapa Kaka kok bisa ngajar di da erah yang agak jauh dari

kampu?

Iya dapetnya di daerah itu

Saya Cita-cita masuk IAT itu apa kak?

Emg dari kecil seneng ngajar gitu. Tapi ya masuknya ke IAT,

gak ke tarbiyah. Seneng ilmu Al-Quran karena di pondok

Nama :Naily azizin nuha

Nim :11150340000006

Alamat :Sumberan Karanganyar Ambulu Jember

Prodi : IAT

Saya Motivasi masuk IAT apa kak?

Ingin memperdalam ilmu alquran

Saya Apa yang sudah anda dapet dari IAT?

Ilmu tentang penafsiran al-Quran pastinya, bisa lebih baik lagi

saat memilih ilmu keagamaan dan ungkapan tafsir saat ada

ustad" kondang berbicara, Cerita pengalaman guru" besar

ushuluddin juga yang sangat menarik.

Saya Apa yang anda pelajari selain dari itu kak?

Cara belajar di depan banyak orang, presentasi dengan baik,

Berdakwah dengan baik

Mengaji dengan banyak qiraat.

Saya Menurut anda pekerjaan ideal bagi mahasiswa IAT?

Guru, Bagian cek ayat alquran yg akan terbit, Depag, Dai dan

Yang pasti berhubungan dengan agama, anak IAT mah bisa

Saya Peran apa yang Kaka sudah lakukan selain mengajar?

Pernah bekerja jadi dessainer baju juga sih, QC baju juga

pernah dan Karna hobi merangkai juga

Saya Kalao ngajar pernah gak kak?

Pernah ngajar Privat dan Sekarang juga masih mengajar d

skolah Gunung sindur, Di sdit permata madani

Saya Uang taranfortasinya gedek apa kecil kak?

Karna punya motor sendiri jadi lumayan kecil sih, 25k untuk 5

hari

Dan tempat privat juga hanya di semanggi 2

Page 100: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Saya Cita cita masuk IAT apa kak?

Duh apa ya! Guru sih dulu, guru tafsir

Nama :Nurhasanah

Semester: 6

Prodi :IAT

Asal sekolah: pondok pesantren Daarul Muttaqien cadas, Tangerang

Saya Motivasi masuk IAT apa kak?

Karena dri pondok dan dlu mau jadi ustazah Enggak kesampean

tapi

Saya Apa yang Kaka sudah dapet dari IAT ?

Dapet ilmu agama nya pasti, dapet apalagi yaaa

Saya Pernah mengajar gak kak?

Pernah

Saya Selama Kaka ngajar matakuliah apa yang paling memilik peran

terhadap tempat ngajarnya itu?

Oh tidak berkaitan kak

saya Menurut Kaka apa pekerjaan ideal bagi mahasiswa IAT?

Guru

Saya Peran apa yang Kaka sudah lakukan?

Guru peran yg sudah di lakukan, ngajar

Saya Cita-cita Kaka itu apa masuk IAT?

Sama seperti awal kak, dlu jadi cita-cita nya mau jadi ustazah,

tpi sekarang ngalir aja lah wkwk1

1 Wawancara langsung dengan nurhasanah mahasiswa IAT

Page 101: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Part 1

Hasil wawancara di tk babussalam dengan salah satu ibu guru yang paling

lama mengajar di tempat tersebut.

Saya ; ada gak bu masiswa uin yang ngajar disini?

Ibu guru; gak ada mas

Saya; napa bu kok bisa?

Ibu guru; karena dulu pernah ada dan dya sering izin, kadang sampek dua

minggu

Alasannya ngerjain tugas kampus katanya.

Saya; jadi itu ya bu yang menjadi masalah tidak mau ngambil mahasiswa

ngajar di tempat ini ?

Ibu guru; iya mas, kalau missal nerima lagi masalahnya takut kayak itu.

Saya; apakah penting masiswa ilmu al-quran dan tafsir tehdap masyarakat

sekitaran sini (cempaka putih)?

Ibu guru; penting banget mas

Saya; napa bisa penting bu?

Ibu guru; karena kalau ada masiswa yang bisa baca al-quran dan bisa

memahami tentu banyak manfaat terhadap masyarakat lingkungan sekitar mas

Saya; tempat ini membuthkan gak bu terhadap masiswa?

Ibu guru; iya membutuhkan mas, tapi kalau kayak itu ngomongnya ke bapak

ya! Bapak yang punya tk babubussalam maksudnya.

Saya; di tempat ini ada berapa banyak yang dibimbing bu?

Ibu guru; ada 40-an mas biyasanya ada 60-an dan target itu 60 dari kepala

sekolah, untuk saat ini menurun mungkin karena persaingan mas

Nama Beliau ibu sari, no hp 081398701633 iya lulusan cut mutia, mengambil

curusan PGTK. Beliau menjelaskan tentang Tk tersebut “tk babussalam”

memekai metode qira-aty dan yang punya tk itu ada orang yang mencetuskan

metode qira-aty sendiri. Ibu guru tersebut bilang kepada saya bahwa tempat tk

Page 102: PERAN ALUMNI ILMU AL-

itu sangat membutuhkan mahasiswa ataupun lulusan yang berlatar belakang

dari pendidikan al-qur’an,

Part 2

Wawancara dengan ibu META di tk aisiyah 56 yang kebetulan adalah TU-

nya

Saya; bu udah berapa lama jadi TU di tempat ini?

Meta; udah lima tahun mas, saya sih sebenarnya dari dulu ditawarin terus mas

untuk bantu-batu disini! Cuman waktu itu saya masih belum punya keinginan,

namun setelah saya risent dari tempat kerjaan saya baru mau dan kebetulan

saya deket dari sini.

Saya; disini ada gak bu yang ngajar yang lulusan uin Jakarta?

Meta; gak ada kalau guru tetap, tapi kalau yang ngajarin TPA ada

Saya; apakah penting mahasiswa ilmu al-qur’an dan tafsir terhadap

lingkungan sekitar sini?

Meta; iya penting banget mas, tapi untuk TPA dulu ada sih yang ngajar dari

tarbiyah dan yang paling dibutuhkan itu adalah yang ngajar TPA

saya; ada gak bu masiswa ilmu al-qur’an dan tafsir yang ngajar disini?

Meta; gak ada mas, tapi disini butuh terhadap orang yang faham al-qura’an,

dan disini gak tahu bagaimana cara untuk dapat mahasiswa.

Saya; ada berapa anak didik disini bu?

Meta; 20-an mas biyasanya 40-an tapi untuk saat ini lagi menurun mas

Ibu meta adalah TU di tk aisiyah 56 yang sudah lima tahunan mengabdikan

diri, dan beliau bilang “sebenarnya disini sangat membutuhkan terhadap orang

yang bisa baca al-qur’an” tapi tidak tahu bagaimana cara untuk

mendapatkannya!

Page 103: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Part 3

Saya; apakah penting masiswa ilmu al-qur’an dan tafsir tehdap lingkungan

sini?

Titin; iya penting banget mas

Saya; napa kok bisa penting banget menurut ibu?

Titin; karena kalau anak muda itu mas, bacaan al-qur’annya bagus-bagus dan

semangat ngajarnya semangat-semangat mas

Saya; ibu ngajar disini udah berapa lama?

Titin; saya ngajar disini sudah 12 tahun dan saya disini udah jadi kepala suku

Saya; apakah di tempat ini membutuhkan terhadap mahasiswa ilmu al-qur’an

dan tafsir?

Titin; iya sangat membutuhkan mas, soalnya kalau masih jiwa muda itu

biasanya punya banyak ide, dan biasanya lebih bagus bacaan al qur’an

Nama lengkap titin nirawati no hp 085697798606 beliau ngajar udah 12

tahun lebih dan beliau sangat membutuhkan terhadap masiswa ilmu al-qur’an

Part 4

saya; apakah penting masiswa ilmu al-qur’an dan tafsir di lingkungan sini

pak?

Pak Haqim: penting sekali mas

Saya: napa penting menurut bapak?

Pak Haqim: karena anak muda itu yang berguna itu jika belajar al qur’an dan

menyebar luaskan dan ilmu itu yang bermanfaat apabila diajarkan terhadap

orang lain, jika hanya punya ilmu jika tidak diajarkan maka ilmu itu tidak

bermanfaat apalagi ilmu al-qur’an! Masyarakat di sekitaran sini sangat

Page 104: PERAN ALUMNI ILMU AL-

membutuhkan terhadap orang yang bisa baca al-quran apalagi orang yang

faham terhadap maksud al-qur’an dan ngerti disegala bidang ilmu.

saya: ditempat ini(masjid al husna) ada gak pak yang ngajar al-qur’an

hususnya dari masiswa ilmu al-qur’an dan tafsir?

Pak Haqim: kebetulan ada mas, di sini ada dua orang yang ngajar TPQ satu

dari mahasiswa IAT dan satunya dari perbandingan madzhab

Saya: bapak di sini menjadi bagian pengurus atau hanya sebagai Jemaah

masjid?

Pak Haqim: Alhamdulillah mas, saya adalah termasuk pengurus harian di

masjid ini (masjid -

al husna).

Saya: manurut bapak masiswa di sekitaran sini seperti apa?

Pak Haqim: kalao menurut saya mas Alhamdulillah banyak yang berguna di

lingkungan sini!

Soalnya ada yang bantu-bantu, hususnya di TPQ dan lain sebagainya.

Saya: bapak punya harapan lain gak? dari mahasiswa khususnya dari

mahasiswa IAT?

Pak Haqim: saya berharap mahasiswa IAT dan orang-orang yang sudah lulus

dari IAT itu punya trobosan baru, seperti terjun ke masyarakat yang sangat

membutuhkan dan lain sebagainya.

Wawancara dengan salah satu pengurus harian di masjid Al Husna,

nama beliau adalah bapak Haqim dan beliau banyak memberikan kesan

tentang masiswa lebih-lebih mahasiswa IAT, menurut beliau masiswa IAT itu

adalah masiswa yang sangat berguna hususnya di perkotaan yang sudah agak

sedikit peminatnya terhadap jurusan itu dan banyak yang membutuhkan.

Part 5

Wawancara dengan salah satu pengajar di masjid al husna yang

kebetulan adalah mahasiswa uin yang jurusannya perbandingan madzhab tapi

diya mengajar al-qur’an.

Page 105: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Saya: kakak kok bisa ngajar disini? Tujuannya apa?

Guru: saya ngajar disini tujuannya adalah untuk mengabdikan diri dan ingin

belajar tentang al-qur’an.

Saya: menurut kakak penting gak mahsiswa IAT?

Guru: penting bangat!.

Saya: napa kok bisa penting kak?

Guru: ya! Kan disini banyak masyarakat yang belum bisa baca al-qur’an,

Apalagi masyarakat lingkungan sini banyak yang berlatar belakang kurang

mampu. Dan anak-anaknya banyak yang semangat belajar ngaji.

Saya: kakak dulu belajar al-qur’an dari mana?

Guru: saya dulu pernah sekolah di pesantren dan kebetulan dirumah saya ada

TK/TPQ

Part 6

Saya: apakah penting mahasiswa ilmu al-qur’an dan tafsir di lingkungan sini?

Rina: penting banget!.

Saya: napa penting bu?

Rina: soalnya lingkungan sini banyak masyarakat yang pengin belajar tentang

al-qur’an dan kebetulan tenaga pengajarnya sangat kurang.

Saya: daerah sini kan banyak mahasiswa bu! Emang gak ada yang ngabdi?

Rina: ada mas Cuman hanya dua orang dan kebetulan disini ada majlis taklim

tapi jarang ada yang ngisi.

Saya: emang yang biyasa ngisi siapa bu?

Rina: biyasanya dosen yang rumahnya deket sini mas, tapi sering sibuk! Jadi

kalau dosen gak datang biyasanya hanya diisi dengan tahlil dan baca surah-

surah pendek.

Page 106: PERAN ALUMNI ILMU AL-

Wawancara dengan salah satu jamaah di masjid Al Muhajirin yang

kebetulan ibu tersebut berharap kepada banyak generasi muda yang faham

tentang al-qur’an dan ilmu-ilmu yang lain yang bisa diaplikasikan sehari-hari.

Wawancara dengan mahasiswa!!!

Saya: kak! Dulu lata

Irma :