peningkatan kemandirian remaja di balai...

89
LAMPIRAN

Upload: hangoc

Post on 02-Mar-2019

219 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

LAMPIRAN

Page 2: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

TEKNIK PERMAINAN SIMULASI UNTUK MENINGKATAN KEMANDIRIAN

No. Pertemuan / Tanggal

Tujuan Aspek Topik Garis besar Materi/ bentuk Kegiatan Waktu

1. I / Kamis, 10 Januari 2013

1. Peserta dapat mengemukakan pengertian dan aspek kemandirian.

2. Peserta dapat menerapkan kemandirian dalam kehidupan sehari-hari.

3. Peserta dapat membangun sikap mandiri dalam kehidupan sehari-hari.

Pengendalian diri

Mengenal diri sendiri

Sesi I Pada sesi pertama pemimpin kelompok mengajak anggota kelompok untuk mengerjakan quiz setelah itu anggota kelompok diminta memilih hewan yang menyerupai kelebihan dan kekurangan dirinya. SesiII Pada sesi kedua anggota kelompok diajak untuk mendiskusikan tentang kegiatan pada sesi pertama yang telah dilaksanakan dengan tujuan mengenali dirinya sendiri.

Sesi I : 40 ’ Sesi II: 40 ’

2. II / Kamis, 17 Januari 2013

1. Peserta dapat menjelaskan arti bertanggung jawab.

2. Peserta dapat menerapkan rasa bertanggung jawab.

3. Peserta dapat membenagun rasa

Bebas bertindak

Bertanggung jawab

Sesi I Pada sesi pertama anggota kelompok diajak untuk memainkan lomba “ bertanggung jawab kepada barang yang kita miliki” Sesi II Pada sesi kedua, pemimpin kelompok memberikan materi setelah itu anak asuh diminta untuk

Sesi I : 40 ’ Sesi II: 40 ’

Page 3: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari.

mendiskusikan tentang apa makna dari perlombaan apabila dikaitkan dengan materi yang disampaikan.

3. III / Kamis, 24 Januari 2013

1. Peserta dapat mengemukakan arti dari menerima resiko.

2. Peserta dapat menerapkan menerima resiko atas keputusannya sendiri dalam kehidupan sehari-hari.

Progresif dan ulet

Berani menerima resiko

Sesi I Pada sesi pertama, anggota kelompok diajak untuk melaksanakan permainan yang telah disiapkan ( barang yang diinginkan setiap anak akan di sembunyikan di tempat tempat tersembunyi dan anak ditantang untuk mencari barang tersebut dalam waktu 10 menit) Sesi II Pada sesi kedua, anggota kelompok diajak untuk mendiskusikan pendapatnya masing-masing dan fasilitator memberikan materi.

Sesi I : 40 ’ Sesi II: 40 ’

4. IV / Kamis, 31 Januari 2013

1. Peserta dapat mengatur waktu dengan baik.

2. Peserta dapat menghilangkan kebiasaan menunda tugas.

3. Peserta dapat membuat manajemen waktu bagi dirinya sendiri.

Pengendalian diri

Mengatur waktu

Sesi I Pada sesi pertama, anggota kelompok diajak untuk melakukan permainan “in time” waktu disini diibaratkan bahan-bahan yang sebelumnya sudah dicari oleh anggota kelompok .alat pelengkap adalah botol aqua. Lalu mereka diminta untuk menata bahan-bahan yang sudah dicari sesuai dengan petunjuk pemimpin kelompok (aturlah bahan tersebut sesuai dengan kegiatanmu sehari-hari) lalu secara diundi anggota kelompok akan menginterpretasikan apa yang dibuatnya kepada teman-temannya.

Sesi I : 40 ’ Sesi II: 40 ’

Page 4: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Sesi II Pada sesi kedua, pemimpin kelompok akan mengajak anggota kelompok untuk berdiskusi tentang apa yang mereka lakukan pada sesi pertama,

5. V / Kamis, 7 Februari 2013

1. Peserta dapat mengemukakan pengertian emosi dan macam-macam emosi.

2. Peserta dapat membangun emosi yang sesuai.

Pengendalian diri

Emosi Sesi I Pada sesi pertama anggota kelompok diajak untuk melaksankan permainan emosi.Di papan tulis pemimpin kelompok memberikan intruksi (gambarkan secara individu untuk mengekspresikan emosimu pada saat ini) lalu setelah itu pemimpin kelompok akan menginterpretasikan tentang gambar yang telah dibuat. Sesi II Pada sesi kedua, anggota kelompok diajak untuk mendiskusikan tentang emosi dan bagaimana cara mengendalikannya dengan baik.

Sesi I : 40 ’ Sesi II: 40 ’

6. VI / Kamis, 14 Februari 2013

1. Peserta dapat mengemukakan karakteristik individu yang percaya diri.

2. Peserta dapat meningkatkan rasa percaya diri untuk

Percaya diri Percaya diri untuk mengambil keputusan

SesiI Pada sesi pertama, fasilitator memberikan materi yang sudah disediakan, anggota kelompok diminta untuk mendiskusikan tentang percaya diri. SesiII Anggota kelompok di diajak untuk memainkan “ meniti jembatan manusia”.

Sesi I : 40 ’ Sesi II: 40 ’

Page 5: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

mengambil keputusan.

7. VII / Kamis, 21 Februari 2013

1. Peserta dapat mengemukakan ciri-ciri orang yang mandiri.

2. Peserta dapat menerapkan kreativitas dalam kehidupan sehari-hari.

inisiatif Kreativitas Sesi I Pada sesi pertama, anggota kelompok diajak untuk memainkan permainan “ kreativitas”. SesiII Pada sesi kedua anggota kelompok diminta untuk mempresentasikan tentang barang yang sudah dibuatnya. Pemimpin kelompok memberikan informasi dari penggabungan antara permainan dengan materi yang disediakan.

Sesi I : 40 ’ Sesi II: 40 ’

Page 6: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

8. VIII / Kamis, 28 Februari 2013

1. Peserta dapat mengemukakan makna dari mencintai diri sendiri.

2. Peserta dapat membangun sikap untuk mencintai diri sendiri.

Progresif dan ulet

Mencintai diri sendiri

SesiI Pada sesi pertama anggota kelompok diajak untuk memainkan “ wortel, telur dan kopi”. Setiap anggota kelompok menjelaskan dengan pilihannya.pemimpin kelompok dan anggota kelompok melakukan percobaan dengan memasukkan satu persatu ke dalam air mendidih. SesiII Pada sesi kedua pemimpin kelompok memberikan informasi tentang sifat-sifat dari wortel, telur dan kopi dan menggabungkan dengan materi yang sudah disediakan.selanjutnya anggota kelompok diajak untuk merefleksi diri.

Sesi I : 40 ’ Sesi II: 40 ’

Page 7: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

SATUAN LAYANAN

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Mengenal diri-sendiri

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Tujuan Layanan :

1. Peserta dapat mengemukakan pengertian dan aspek kemandirian.

2. Peserta dapat menerapkan kemandirian dalam kehidupan sehari-hari.

3. Peserta dapat membangun sikap mandiri dalam kehidupan sehari-hari.

F. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

G. Uraian Kegiatan :

TAHAP URAIAN KEGIATAN WAKTU

• Pembentukan • Pemimpin kelompok mengumpulkan peserta di aula

• Salam dan doa pembukaan. • Pemimpin kelompok mengungkapkan

penjelasan arti, tujuan, cara pelaksanaan, azas-azas bimbingan kelompok serta teknik permainan

• Mengadakan kesepakatan kontrak waktu layanan.

• Perkenalan dan pemimpin kelompok melakukan apersepsi mengenai materi mengenal diri-sendiri.

• 7’

• Peralihan • Pemimpin kelompok menjelaskan kembali kegiatan yang akan dilakukan oleh anggota kelompok pada pertemuan kali ini.

• Menawarkan dan mengamati apakah para anggota kelompok sudah siap menjalani kegiatan ini.

• 8’

Page 8: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

• Kegiatan Inti Sesi 1 • Anggota kelompok diajak untuk mengisi

quiz yang telah disediakan oleh pemimpin kelompok tentang mengenal diri sendiri.

• Anggota kelompok diminta untuk menuliskan kelemahan dan kelebihan yang ada pada dirinya masing-masing

• Pemimpin kelompok memberikan informasi tentang tata cara permainan “siapa aku”.

• Anggota kelompok diminta untuk memilih hewan yang menyerupai kelebihan dan kekurangan diri sendiri.

• Anggota kelompok lain menambahi tentang kelebihan dan kekurangan temannya.

Sesi II • Anggota kelompok diajak untuk

mendiskusikan tentang hasil dari permainan. • Pemimpin kelompok menyampaikan materi. • Anggota kelompok diajak untuk

mendiskusikan tentang bagaimana cara menyikapi kekurangan dan kelebihannya.

• 40’

• 40’

• Pengakhiran • Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengevaluasi kegiatan kegiatan pada pertemuan kali ini.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari permainan dan diskusi.

• Pemimpin kelompok memberikan penguatan.

• Anggota kelompok memberikan kesan-kesan pada pertemuan kali ini.

• Anggota kelompok dan pemimpin kelompok membahas pertemuan berikutnya, ucapan terima kasih dan ditutup dengan berdoa.

• 25’

H. Materi : Terlampir

I. Metode : Permainan, diskusi, dan ceramah.

J. Hari dan Tanggal : Kamis, 10 Januari 2013

Page 9: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

K. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

L. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

M. Anggaran Biaya : Rp. 1.400,00

Print quiz 200 x 1 lembar = 200

Print materi 200 x 1 lembar = 200

Fotocopy quiz 10 x 1 lembar = 1000

N. Penyelenggara Layanan : Julia Fetnay E

O. Pihak yang Disertakan : PEKSOS RESOS

P. Alat dan Perlengkapan : Materi mengenal diri sendiri, lembar quiz dan

lembar observasi

Q. Evaluasi :

1. Evaluasi Proses

Melakukan pengamatan selama proses berlangsung dengan menggunakan

pedoman observasi (terlampir).

2. Evaluasi Hasil

a. Laiseg :

1. Sebutkan kelebihan dan kelemahan yang anda miliki!

2. Jelaskan bagaimana cara menyikapi kelebihan dan kelemahan yang

anda miliki!

3. Bagaimana perasaan anda setelah mengikuti layanan tersebut?

4. Apa yang anda peroleh dari layanan yang telah dilakukan?

5. Manfaat apa yang anda peroleh dari layanan ini?

b. Laijapen :

Wawancara dengan anggota kelompok mengenai sikap mengenali diri

sendiri.

Panduan wawancara:

1. Apa yang sudah anda lakukan untuk mengenali diri sendiri?

2. Hambatan apa saja yang anda alami ketika ingin mengenal diri

sendiri?

Page 10: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

c. Laijapang :

Memantau perkembangan anggota kelompok melalui wawancara

tentang sikap mengenali diri sendiri dan masalah apa yang dihadapi

anak asuh ketika memperdalam pengenalan diri sendiri.

3. Tindak Lanjut :

a. Mengevaluasi kegiatan permainan simulasi pada pertemuan pertama.

b. Apabila anggota kelompok ada yang belum mengerti tentang

bimbingan kelompok ini, maka pemimpin kelompok akan

menjelaskan pada pertemuan berikutnya.

c. Merencanakan kegiatan layanan pada sesi kedua dengan topik dan

permainan yang berbeda.

R. Sumber :

Cohen, David. 2009. Bahasa Tubuh (Apa yang perlu anda

ketahui).Tangerang: Karisma Publishing Group.

http://www.wordpress.com/renungan-motivasi/siapa-aku-dan-apa-talentaku/. 3

Januari 2013.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 5 Januari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 11: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Mengenal Diri Sendiri

Ketahuilah bahwa orang yang dapat menemukan "jati diri" akan dapat membawa dan menempatkan diri secara proposional dan sesuai dengan fitrahnya, perjalanan hidupnnya terasa ringan tanpa beban, dadanya lapang, dan pikiranya cemerlang, karena mereka dapat tampil apa adanya, asli pribadi sendiri. Mereka bukan plagiat atas jati diri orang lain dan bukan pula mengcopy pribadi orang lain. Mereka tumbuh dan berkembang secara organik dan alami yang ada pada dirinya. Keadaan seperti itu pada saatnya akan menjelma menjadi kekuatan yang sangat dahsyat. Ibarat pohon besar yang akarnya menghujam kuat kebumi dan cabangnya menjulang ke angkasa. Daunnya rindang dan pada saatnya akan menghasilkan buah yang sangat menakjubkan. Adapun buah dari kepandaian menemukan jati diri, di antaranya :

1. Mengalahkan harimau (ke-aku-an) yg berada dalam dirinya. Dgn demikian, berarti telah menjadi manusia.

2. Menemukan atau mengetahui ukuran (kadar) diri sendiri. Kemudian mempunyai kepandaian membawa dan menempatkan dirinya sesuai dgn kapasitasnya.

3. Mengidupkan jiwa untuk memacu kerja keras penuh kreasi dan berani berkompetisi dgn siapa pun dalam rangka mengembangkan hidup, membela kehormatan, dan mempertahankan martabat.

4. Membuka selubung tabir pembatas kebahagian kehidupan, yaitu dari sikap hati yg tidak puas, menjadi sikap selalu ikhlas, sabar, dan penuh kerelaan.

5. Mendorong untuk mengerahkan seluruh daya kekuatan dalam ketaatan kepada Allah.

6. Memperlembut hati untuk menangis ketika menyesali perbuatan dosa, untuk mendapatkan bimbingan dalam menapaki altar kehidupan yg penuh liku-liku.

7. Mempunyai kearifan dalam memposisikan dirinya.

Page 12: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Tes Mengenali Diri Sendiri

(diadopsi dari Cohen,2009)

Gunakan skala 1-5 di mana:

5 Berarti selalu benar tentang saya

4 Berarti cukup sering benar tentang saya

3 Berarti terkadang benar tentang saya

2 Berarti jarang-jarang benar tentang saya

1 Berarti tidak pernah benar tentang saya

Bagaimana anda memeringkat diri sendiri tentang pertanyaan-pertanyaan berikut:

1. Saya mengkhawatirkan bagaimana pandangna orang lain tentang saya. 2. Saya bertanya kepada diri sendiri mengapa saya berperilaku seperti itu. 3. Saya bercermin sebelum keluar rumah. 4. Saya menjadi gugup ketika seseorang yang saya anggap sahabat bersikap

dengan cara yang tidak saya pahami. 5. Saya khawatir kalau-kalau saya terlalu kosong. 6. Saya menjadi gugup ketika memasuki sebuah ruangan dan tidak mengenal

seorangpun. 7. Saya suka mereka-reka apa yang sedang dipikirkan orang. 8. Ada hal tertentu tentang bahasa tubuh orang yang selalu saya perhatikan. 9. Menurut saya kita perlu bersikap tenang, berkepala dingin dan menguasai

diri. 10. Seandainya saja penampilan saya lebih sedap dipandang namun saya tidak

sampai terjaga sepanjang malam menyesalkan. 11. Saya kesulitan berkomunikasi mendengarkan apa yang mau dikatakan

orang. 12. Saya sering cemas kalau-kalau saya tidak memberikan kesan yang baik. 13. Saya suka mengamati orang. 14. Saya suka mengamati orang ketika mereka tidak menyadari sedang saya

amati. 15. Saya merasa terganggu kalau-kalu orang menerka apa yang sedang saya

pikirkan hanya karena mereka sedang memandangi saya.

Page 13: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

LAPORAN PELAKSANAAN, EVALUASI, ANALISIS DAN TINDAK

LANJUT SATUAN LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Mengenal diri-sendiri

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

(AS,AB,IM,ES,LK,AK,AD,LS,FJ,WS)

F. Hari dan Tanggal : Kamis, 10 Januari 2013

G. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

H. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

I. Deskripsi : Kegiatan ini bertujuan agar anggota

kelompok dapat mengenal dirinya sendiri dengan mengerjakan quiz dan

permainan siapa aku. Anggota kelompok diminta memilih hewan yang

menyerupai kelebihan dan kekurangannya lalu setelah sesi diskusi anggota

kelompok lain menambahi tentang kelebihan dan kekurangan temannya.

Setelah itu anggota kelompok diajak untuk mendiskusikan bagaimana

cara menyikapi kelebihan dan kekurangannya. Hal ini bertujuan agar

anggota kelompok dapat mengenal dirinya dan tahu bagaimana cara

menyikapi kelebihan serta kekurangannya.

J. Evaluasi

1. Cara-cara Penilaian

Dari tiga metode yang dilaksanakan yaitu, pada metode

permainan, mengamati bagaimana peserta mandiri untuk melaksanakan

permainan, menyelesaikan permainan. Pada metode tugas, mengamati

apakah peserta mengerjakan tugas yang diberikan dan menyelesaikan

tugas sesuai harapan. Pada metode diskusi, mengamati, bertanya,

berpendapat menjawab (lembar observasi terlampir).

Page 14: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

2. Deskripsi dan evaluasi kegiatan.

Kegiatan ini belum berhasil karena peserta menganggap bahwa

pertemuan ini hanya untuk bermain saja sehingga, peserta hanya

bersemangat pada sesi dimana mereka diajak untuk bermain memilih

hewan. Pada metode tugas dan diskusi banyak peserta yang tidak fokus.

Sehingga layanan pertama ini belum bisa dikatakan berhasil.

K. Tindak Lanjut

Memberikan layanan bimbingan kelompok teknik simulasi sesi kedua dengan tema yang berbeda sebagai upaya meningkatkan kemandirian anggota kelompok.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 10 Januari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 15: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

SATUAN LAYANAN

BIMBINGAN DAN KELOMPOK

A. Topik : Bertanggung Jawab

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Tujuan Layanan :

1. Peserta dapat menjelaskan arti bertanggung jawab

2. Peserta dapat menerapkan rasa bertanggung jawab..

3. Peseta dapat membangun rasa bertanggung jawab dalam kehidupan

sehari-hari.

F. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

G. Uraian Kegiatan :

TAHAP URAIAN KEGIATAN WAKTU

• Pembukaan • Pemimpin kelompok mengumpulkan peserta di aula

• Salam dan ucapan terima kasih • Wawancara mengenai topik minggu lalu. • Pemimpin kelompok mengungkapkan topik,

tujuan dan tata cara pelaksanaan pertemuan kali ini

• Anggota kelompok mengungkapkan harapan-harapan yang ingin dicapai dalam kegiatan ini.

• Mengadakan kesepakatan kontrak waktu layanan.

• Pemimpin kelompok melakukan apersepsi mengenai materi bertanggung jawab.

• 7’

• Peralihan • Pemimpin kelompok menjelaskan kembali kegiatan yang akan dilakukan oleh anggota kelompok.

• Menawarkan dan mengamati apakah para anggota sudah siap menjalani kegiatan ini.

• 8’

Page 16: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

• Kegiatan

Inti Sesi 1 • Anggota kelompok diajak untuk berlomba

tentang bertanggung jawab atas apa yang ia miliki (kamar, lemari, tempat tidur dll) dengan tantangan yang sudah diatur oleh Pemimpin kelompok.

• Pemimpin kelompok memberikan pengarahan tentang tata cara perlombaan yang akan dilaksanakan.

• Anggota kelompok diminta untuk membersihkan kamar dan menata isi kamar dengan mengecek barangnya sendiri dalam waktu 15 menit. Sesi II

• Pemimpin kelompok memberikan informasi tentang bertanggung jawab

• Pemimpin kelompok membagi peserta dalam dua kelompok.

• Memberikan materi untuk didiskusikan peserta.

• Mengajak kedua kelompok untuk mengungkapkan hasil diskusi.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari kegiatan diatas.

• 40’

• Penutup • Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengevaluasi kegiatan kegiatan pada pertemuan kali ini.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari permainan dan diskusi.

• Pemimpin kelompok memberikan penguatan. • Anggota kelompok memberikan kesan-kesan

pada pertemuan kali ini. • Anggota kelompok dan Pemimpin kelompok

membahas pertemuan berikutnya, ucapan terima kasih dan ditutup dengan berdoa.

• 25’

Page 17: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

H. Materi : Terlampir

I. Metode : Permainan, diskusi, dan ceramah.

J. Hari dan Tanggal : Kamis, 17 Januari 2013

K. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

L. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

M. Anggaran Biaya : Rp. 21.300,00

Beli hadiah @ 7000 X 3 anak = 21.000

Foto copy lembar observasi @100 X 3 lembar =

300

N. Penyelenggara Layanan : JuliaFetnay E

O. Pihak yang Disertakan : PEKSOS RESOS

P. Alat dan Perlengkapan : Materi bertanggung jawab dan lembar observasi

Q. Evaluasi :

1. Evaluasi Proses

Melakukan pengamatan selama proses berlangsung dengan menggunakan

pedoman observasi (terlampir).

2. Evaluasi Hasil

a. Laiseg :

1. Seberapa penting rasa tanggung jawab diterapkan?

2. Jelaskan bagaimana cara bertanggung jawab atas apa yang kita

miliki!

3. Sebutkan dampak apabila anda tidak memiliki rasa tanggung

jawab?

4. Bagaimana perasaan anda setelah mengikuti layanan tersebut?

5. Apa yang anda peroleh dari layanan yang telah dilakukan?

6. Manfaat apa yang anda peroleh dari layanan ini?

b. Laijapen :

Wawancara dengan anggota kelompok mengenai sikap tanggung jawab.

Page 18: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Panduan wawancara:

1. Apa yang sudah anda lakukan untuk bertanggung jawab atas apa

yang anda miliki?

2. Hambatan apa saja yang anda alami ketika menerapkan tanggung

jawab?

c. Laijapang :

Memantau perkembangan anggota kelompok melalui wawancara

tentang tanggung jawab serta masalah apa yang dihadapi anak asuh.

3. Tindak Lanjut :

a. Mengevaluasi kegiatan permainan simulasi pada pertemuan kedua.

b. Apabila anak asuh ada yang belum mengerti tentang bimbingan

kelompok ini, maka peneliti akan menjelaskan pada pertemuan

berikutnya.

c. Merencanakan kegiatan layanan pada sesi ketiga dengan topik dan

permainan yang berbeda.

R. Sumber :

http://lifestyle.kompasiana.com/catatan/2012/03/02/sebuah-artikel-tanggung-

jawab-manusia-sebagai-referensi-hidup/ . 13Januari 2013

http://baguspemudaindonesia.blogdetik.com/2011/04/20/manusia-dan-

tanggung-jawab/ .13 Januari 2013.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 15 Januari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 19: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

TANGGUNG JAWAB DAN PENERAPANNYA

Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatannya

yang di sengaja maupun yang tidak disengaja. Tanggung jawab juga berarti

berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajiban.

Tanggung jawab itu bersifat kodrati,artinya sudah menjadi bagian hidup manusia,

bahwa setiap manusia di bebani dengan tangung jawab.

Tanggung jawab adalah ciri manusia yang beradab.manusia merasa bertanggung

jawab karena ia menyadari akibat baik atau buruk perbuatannya itu, dan

menyadari pula bahwa pihak lain memerlukan pengadilan atau pengorbanan .

• Tanggungjawab dan Individu

Pada hakikatnya hanya masing-masing individu yang dapat

bertanggungjawab. Hanya mereka yang memikul akibat dari perbuatan mereka.

• Tanggungjawab dan kebebasan

Kebebasan dan tanggungjawab tidak dapat dipisahkan. Orang yang dapat

bertanggungjawab terhadap tindakannya dan mempertanggungjawabkan

perbuatannya hanyalah orang yang mengambil keputusan dan bertindak tanpa

tekanan dari pihak manapun atau secara bebas. Kebebasan berarti

tanggungjawab; Itulah sebabnya mengapa kebanyakan manusia takut

terhadapnya.

• Tanggungjawab sosial

Istilah ini dianggap sebagai bentuk khusus, lebih tinggi dari

tanggungjawab secara umum. Namun berbeda dari penggunaan bahasa yang

ada, tanggungjawab sosial dan solidaritas muncul dari tanggungjawab pribadi

dan sekaligus menuntut kebebasan dan persaingan dalam ukuran yang tinggi.

• Tanggungjawab terhadap orang lain

Secara tradisional keluarga adalah tempat dimana manusia saling

memberikan tanggungjawabnya. Si orang tua bertanggungjawab kepada

anaknya, anggota keluarga saling tanggungjawab. Anggota keluarga saling

membantu dalam keadaan susah, saling mengurus di usia tua dan dalam keadaan

sakit.

Page 20: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

• Tanggungjawab dan risiko

Dalam masyarakat modern orang berhadapan dengan berbagai risiko.

Risiko itu bisa membuat orang sakit dan membutuhkan penanganan medis yang

sangat mahal. Atau membuat orang kehilangan pekerjaan dan bahkan harta

bendanya.Ada berbagai cara untuk mengamankan dari risiko tersebut, misalnya

dengan asuransi.

Dapat disimpulkan bahwa sifat tanggung jawab merupakan salah satu sikap

terpuji yang ada pada diri manusia. Sikap terpuji atau sikap tanggung jawab

tersebut dapat terus membaik ataupun dapat tergeser dari setiap individu akibat

faktor eksternal. Karena tanggung jawab pasti berada didalam diri manusia dan

kita tidak bisa melepaskan diri dari kehidupan sekitar yang menunutut kepedulian

dan tanggung jawab.

Page 21: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

LAPORAN PELAKSANAAN, EVALUASI, ANALISIS DAN TINDAK

LANJUT SATUAN LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Bertanggung Jawab

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi

sosial Boyolali.

(AS,AB,IM,ES,LK,AK,AD,LS,FJ,WS)

F. Hari dan Tanggal : Kamis, 17 Januari 2013

G. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

H. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

I. Deskripsi : Kegiatan ini bertujuan agar anggota

kelompok dapat bertanggung jawab atas apa yang ia miliki dipanti dengan

permainan. Dalam waktu 15 menit anggota kelompok diminta untuk

membuat kamar dan lingkungannya nyaman dan bersih termasuk dalam

lemari mereka masing-masing. Ada 3 anak yang berhak mendapatkan

hadiah kecil yaitu, WR, AB, AK. Pemimpin kelompok memilih ketiga

anak tersebut karena tempat tidur, lemari kamar dan lingkungan sekitar

kamar tertata rapi, bersih dan nyaman untuk disinggahi. Hal ini bertujuan

agar anak asuh dapat bertanggung jawab atas apa yang mereka gunakan

selama berada di Balai.

J. Evaluasi (Penilaian)

1. Cara-cara Penilaian

Dari tiga metode yang dilaksanakan yaitu, pada metode

permainan mengamati bagaimana anggota kelompok mandiri untuk

melaksanakan permainan, keaktifan, menyelesaikan permaian. Pada

metode tugas mengamati apakah anggota kelompok mengerjakan tugas

Page 22: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

yang diberikan dan menyelesaikan tugas sesuai harapan. Pada metode

diskusi mengamati, bertanya, berpendapat menjawab (lembar observasi

terlampir).

2. Deskripsi dan evaluasi kegiatan.

Kegiatan ini berhasil karena peserta mengikuti kegiatan dengan

antusias untuk menciptakan kamar yang nyaman dan bersih. Peserta

juga melaksanakan tugas dengan baik. Menurut pengasuh selama satu

minggu peserta semangat untuk menjaga kebersihan dan kerapian

sehingga, pertemuan pada sesi ini dapat dikatakan berhasil sesuai

dengan harapan pemimpin kelompok.

K. Tindak Lanjut

Memberikan layanan bimbingan kelompok teknik simulasi sesi ketiga

dengan tema yang berbeda sebagai upaya meningkatkan kemandirian

anggota kelompok.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 10 Januari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM.132009079

Page 23: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

SATUAN LAYANAN

BIMBINGAN DAN KONSELING

A. Topik : Berani menerima resiko

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Tujuan Layanan :

1. Peserta dapat mengemukakan arti dari menerima resiko.

2. Peserta dapat menerapkan menerima resiko atas keputusannya sendiri

dalam kehidupan sehari-hari.

F. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial

Boyolali.

G. Uraian Kegiatan :

TAHAP URAIAN KEGIATAN WAKTU

• Pembukaan • Pemimpin kelompok mengumpulkan peserta di aula

• Salam dan ucapan terima kasih • Wawancara mengenai topik minggu lalu. • Pemimpin kelompok mengungkapkan topik,

tujuan dan tata cara pelaksanaan pertemuan kali ini

• Anggota kelompok mengungkapkan harapan-harapan yang ingin dicapai dalam kegiatan ini.

• Mengadakan kesepakatan kontrak waktu layanan.

• Pemimpin kelompok melakukan apersepsi mengenai materi berani menerima resiko.

• 7’

• Peralihan • Menjelaskan kegiatan yang akan ditempuh dalam pertemuan ini.

• Menawarkan dan mengamati apakah para anggota sudah siap menjalani kegiatan ini.

• 8’

Page 24: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

H. Materi : Terlampir

I. Metode : Permainan, diskusi, dan ceramah.

J. Hari dan Tanggal : Kamis, 24 Januari 2013

K. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

L. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

M. Anggaran Biaya : Rp. 25.600,00

• Kegiatan

Inti Sesi I • Pemimpin kelompok menginformasikan

tentang tata cara permainan “ harta karun” • Pemimpin kelompok mengajak peserta untuk

melaksanakan permainan “ harta karun”

Sesi II • Anggota kelompok diajak untuk berdiskusi

tentang bagaimana ia mendapatkan barang – barang tersebut.

• Pemimpin kelompok menanggapi dan memberikan informasi tentang berani mengambil resiko.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari kegiatan diatas.

• 40’

• Penutup • Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengevaluasi kegiatan kegiatan pada pertemuan kali ini.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari permainan dan diskusi.

• Pemimpin kelompok memberikan penguatan. • Anggota kelompok memberikan kesan-kesan

pada pertemuan kali ini. • Anggota kelompok dan Pemimpin kelompok

membahas pertemuan berikutnya, ucapan terima kasih dan ditutup dengan berdoa.

• 25’

Page 25: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Beli hadiah @ 2500 X 10 anak = 25.000

Foto copy lembar observasi @200 X 3 lembar =

600

N. Penyelenggara Layanan : Julia Fetnay E

O. Pihak yang Disertakan : PEKSOS RESOS

P. Alat dan Perlengkapan : Materi berani menerima resiko dan lembar

observasi

Q. Evaluasi :

1. Evaluasi Proses

Melakukan pengamatan selama proses berlangsung dengan menggunakan

pedoman observasi (terlampir).

2. Evaluasi Hasil

a. Laiseg :

1. Jelaskan bagaimana cara meminimalisir resiko!

2. Bagaimana perasaan anda setelah mengikuti layanan tersebut?

3. Apa yang anda peroleh dari layanan yang telah dilakukan?

4. Manfaat apa yang anda peroleh dari layanan ini?

b. Laijapen :

Wawancara dengan anak asuh mengenai bernai menerima resiko.

Panduan wawancara:

1. Apa yang sudah anda lakukan untuk menumbuhkan rasa berani

untuk menerima resiko?

2. Hambatan apa saja yang anda alami ketika anda berani menerima

resiko?

c. Laijapang :

Memantau perkembangan anggota kelompok melalui wawancara

tentang berani menerima resiko serta masalah apa yang dihadapi

anggota kelompok.

Page 26: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Tindak Lanjut :

a. Mengevaluasi kegiatan permainan simulasi pada pertemuan ketiga.

b. Apabila anak asuh ada yang belum mengerti tentang bimbingan

kelompok ini, maka peneliti akan menjelaskan pada pertemuan

berikutnya.

c. Merencanakan kegiatan layanan pada sesi keempatdengan topik

dan permainan yang berbeda.

R. Sumber :

http://johanes-budi-walujo.blogspot.com/2012/06/pasti-ada-resiko-

konsekuensinya.html.17 Januari 2013

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 15 Januari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 27: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

BERANI MENERIMA RESIKO

Resiko dapat diartikan sebagai akibat yang kurang menyenangkan (merugikan, membahayakan) dari suatu perbuatan atau tindakan. Sedangkan konsekuensi adalah akibat (dari suatu perbuatan, pendirian), persesuaian dengan yang dahulu. Apapun keputusannya dan bagaimanapun pilihannya, pasti ada resiko dan konsekuensinya.Tanpa sadar kadang kita abaikan (lupa atau sengaja gak inget) bahwa setiap keputusan dan pilihan kita mengandung resiko dan konsekuensi. Karenanya, pada saatnya banyak orang yang gak berani menerima resiko dan siap menghadapi konsekuensi dari keputusan dan pilihannya itu. Apapun bentuknya dan bagaimanapun caranya, keputusan dan pilihan kita tidak akan pernah sempurna-bisa diterima oleh semua orang, pasti akan ada 3 kelompok yang memberikan feedback:

1. Suka atau setuju 2. Tidak suka atautidak setuju 3. Biasa saja atau abstain

Jadi, ambillah keputusan dan tentukan pilihannya, yang didasari oleh maksud dan tujuan yang baik & benar; bukan untuk membohongi, membodohi dan memanfaatkan orang lain, kita harus berani dan siap akan semua dan segala resiko dan konsekuensinya. Kita tidak akan pernah bisa menghindar atau lari dari tanggung jawab. Salah satu bagian paling penting dalam menjalani kehidupan ini adalah mengambil keputusan dan menentukan pilihan. Keraguan dalam hal itu sering terjadi karena egois, rakus dan sombong.Orang yang niatnya-maksud dan tujuannya mau berbagi hal positif, kebaikan dan kebahagiaan kepada orang lain, tentu tidak akan pernah ragu.

Page 28: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

LAPORAN PELAKSANAAN, EVALUASI, ANALISIS DAN TINDAK

LANJUT SATUAN LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Berani menerima resiko

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi

sosial Boyolali.

(AS,AB,IM,ES,LK,AK,AD,LS,FJ,WS)

F. Hari dan Tanggal : Kamis, 24 Januari 2013

G. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

H. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

I. Deskripsi : Kegiatan ini bertujuan agar anggota

kelompok dapat berani menerima resiko dengan permainan harta karun.

Sebelum kegiatan dimulai pemimpin kelompok menyembunyikan barang

yang diinginkan anggota kelompok di dalam dan sekitar aula. Anggota

kelompok diminta untuk mencari barang-barang tersebut sesuai dengan

barang yang diinginkan masing-masing dalam waktu 10 menit. Setelah itu

anggota kelompok diajak untuk berdiskusi tentang bagaimana

menjalankan permainan harta karun. Hal ini bertujuan agar anggota

kelompok mengerti bahwa setiap apa yang mereka lakukan pasti ada

resikonya dan hal tersebut tergantung dari bagaimana ia melakukan dan

menanggapinya.

J. Evaluasi (Penilaian)

1. Cara-cara Penilaian

Dari tiga metode yang dilaksanakan yaitu, pada metode

permainan mengamati bagaimana anggota kelompok mandiri untuk

Page 29: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

melaksanakan permainan, keaktifan, menyelesaikan permaian. Pada

metode tugas mengamati apakah anggota kelompok mengerjakan tugas

yang diberikan dan menyelesaikan tugas sesuai harapan. Pada metode

diskusi mengamati, bertanya, berpendapat menjawab (lembar observasi

terlampir).

2. Deskripsi dan evaluasi kegiatan:

Kegiatan ini berhasil karena peserta sangat antusias untuk

mencari barang yang disembunyikan oleh Pemimpin kelompok.

Peserta mencari sampai harus menerobos dari meja ke meja yang

berada di aula, ada yang mencari di sekitar aula dengan senter. Pada

waktu sesi diskusi peserta juga mulai mengutarakan pendapat,

bertanya dan menjawab apa yang pemimpin kelompok tanyakan.

Peserta mulai fokus mengikuti kegiatan yang diselenggarakan

sehingga, pada pertemuan sesi ini berjalan sesuai dengan harapan

pemimpin kelompok.

K. Tindak Lanjut

Memberikan layanan bimbingan kelompok teknik simulasi sesi

keempat dengan tema yang berbeda sebagai upaya meningkatkan

kemandirian anggota kelompok.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 24 Januari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 30: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

SATUAN LAYANAN

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Mengatur Waktu

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Tujuan Layanan :

3. Peserta dapat mengatur waktu dengan baik.

4. Peserta dapat menghilangkan kebiasaan menunda tugas.

5. Peserta dapat membuat manajemen waktu bagi dirinya sendiri.

F. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

G. Uraian Kegiatan :

TAHAP URAIAN KEGIATAN WAKTU

• Pembukaan • Pemimpin kelompok mengumpulkan peserta di aula

• Salam dan ucapan terima kasih • Wawancara mengenai topik minggu lalu. • Pemimpin kelompok mengungkapkan topik,

tujuan dan tata cara pelaksanaan pertemuan kali ini

• Anggota kelompok mengungkapkan harapan-harapan yang ingin dicapai dalam kegiatan ini.

• Mengadakan kesepakatan kontrak waktu layanan.

• Pemimpin kelompok melakukan apersepsi mengenai materi mengatur waktu.

• 5’

• Peralihan • Menjelaskan kegiatan yang akan ditempuh dalam pertemuan ini.

• Menawarkan dan mengamati apakah para anggota sudah siap menjalani kegiatan ini.

• 8’

Page 31: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

• Kegiatan Inti

Sesi I • Mengajak anggota kelompok untuk

memainkan “in time” yang sebelumnya mengambil satu persatu botol aqua yang tidak terpakai yang sudah disediakan.

• Pemimpin kelompok menginformasikan tata cara permainan.

Sesi II • Pemimpin kelompok mendiskusikan tentang

hasil permainan pada sesi 1. • Memberi informasi mengenai pengertian

waktu dan prinsipnya. • Memberi informasi mengenai tips

menghilangkan kebiasaan menunda tugas. • Peserta mengerjakan tugas manajemen waktu

dikumpulkan dalam waktu 15 menit • Anggota kelompok berkomitmen

melaksanakan manajemen waktu dalam satu minggu yang telah dibuat.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari kegiatan diatas.

• 40’

• Penutup • Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengevaluasi kegiatan kegiatan pada pertemuan kali ini.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari permainan dan diskusi.

• Pemimpin kelompok memberikan penguatan. • Anggota kelompok memberikan kesan-kesan

pada pertemuan kali ini. • Anggota kelompok dan pemimpin kelompok

membahas pertemuan berikutnya, ucapan terima kasih dan ditutup dengan berdoa.

• 25’

H. Materi : Terlampir

I. Metode : Permainan, diskusi, dan ceramah.

J. Hari dan Tanggal : Kamis, 31 Januari 2013

Page 32: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

K. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

L. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

M. Anggaran Biaya : Rp. 5.300,00

Aqua gelas @ 5000 X 10 anak = 5.000

Foto copy lembar observasi @100 X 3 lembar =

300

N. Penyelenggara Layanan : Julia Fetnay E

O. Pihak yang Disertakan : PEKSOS RESOS

P. Alat dan Perlengkapan : Materi mengatur waktu dan lembar observasi

Q. Evaluasi :

1. Evaluasi Proses

Melakukan pengamatan selama proses berlangsung dengan menggunakan

pedoman observasi (terlampir).

2. Evaluasi Hasil

a. Laiseg :

1. Seberapa penting waktu bagi anda?

2. Bagaimana cara anda mengatur waktu selama ini?

3. Jelaskan bagaimana cara mengatur waktu yang baik!

4. Bagaimana perasaan anda setelah mengikuti layanan tersebut?

5. Apa yang anda peroleh dari layanan yang telah dilakukan?

6. Manfaat apa yang anda peroleh dari layanan ini?

b. Laijapen :

Wawancara dengan anggota kelompok mengenai mengatur waktu.

Panduan wawancara:

1. Apa yang sudah anda lakukan untuk mengatur waktu sebaik

mungkin?

2. Hambatan apa saja yang anda alami ketika anda menerapkan

mengatur waktu dengan baik?

Page 33: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

c. Laijapang :

Memantau perkembangan anggota kelompok melalui wawancara

tentang mengatur waktu serta masalah apa yang dihadapi anggota

kelompok.

3. Tindak Lanjut :

a. Mengevaluasi kegiatan permainan simulasi pada pertemuan

keempat.

b. Apabila anak asuh ada yang belum mengerti tentang bimbingan

kelompok ini, maka peneliti akan menjelaskan pada pertemuan

berikutnya.

c. Merencanakan kegiatan layanan pada sesi kelima dengan topik dan

permainan yang berbeda.

R. Sumber :

http://www.duniapsikologi.com/cara mengatur waktu/ . 18 Januari 2013.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 22 Januari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 34: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

CARA MENGATUR WAKTU YANG BAIK

Orang-orang yang sukses baik dalam sekolah maupun di rumah mengelola waktu

mereka dengan baik. Salah satu langkah pertama menuju sukses manajemen

waktu adalah untuk mulaimengidentifikasi bagaimana Anda menghabiskan waktu

Anda.Belajarlah untuk Mengatur waktu lebih efektif

Langkah-langkah untuk belajar mengatur waktu anda lebih efektif.

1. Menggunakan selembar kertas, dan buat daftar tugas anda.

2. Memperkirakan berapa banyak waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan

setiap tugas.

3. Hilangkan tugas-tugas yang tidak perlu dari daftar anda.

4. Prioritaskan tugas-tugas anda dengan penomoran mereka dalam urutan

terpenting.

Prioritas menjadi lebih mudah.Membuat Sebuah Rencana KerjaSetelah Anda

membuat skala prioritas tugas-tugas Anda, buatlah rencana belajar untuk setiap

tugas besar. Rencana belajar ini adalah daftar langkah-langkah yang

harusdilakukan untuk menyelesaikan tugas atau tujuan yang lebih besar.

Untuk membuat sebuah rencana diperlukan:

1. Menentukan ukuran sukses untuk setiap tugas.

2. Selanjutnya, daftar setiap langkah yang diperlukan untuk menyelesaikan tugas.

3. Menetapkan cara terbaik untuk menyelesaikan tugas. Pertimbangkan

bereksperimendengan metode yang berbeda dan meminta nasihat orang lain.

Di bawah ini ada beberapa tips untuk mengatur waktu anda, antara lain :

1. Buatlah perencanaan, anda memerlukan perencanaan kerja harian.

2. Pusatkan perhatian, golongan yang menghadapi masalah serius dalam hal

pengurusan waktu biasanyamencoba melakukan banyak hal sekaligus. Jumlah

waktu yang digunakan dalam setiap belajar bukanlah hal yang penting. Tetapi

yang lebih penting ialah menyediakan jumlah waktu yang tidak terganggu.

3. Ambillah waktu istirahat belajar dalam tempo yang lama tanpa istirahat

bukanlah penggunaan waktu yang efektif. Tenaga makin menurun, kebosanan

makin mempengaruhi serta ketegangan fisikal danmental makin terkumpul.

Page 35: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Oleh itu, anda memerlukan masa istirahat yang secukupnya karena hanya

istirahat saja merupakan cara yang paling baik.

4. Jauhkan suasana berkecamuk sesetengah orang selalu membiarkan meja

belajarnya dipenuhi kertas yang berselerak. Mereka mengira bahwa dengan

cara itu persoalan yang penting akan naik sendiri ke atas timbunan kertas itu.

Sebenarnya keadaan berkecamuk seperti ini mengganggu tumpuan

sertameningkatkan ketegangan dan prestasi seperti orang yang tertimbus batu.

5. Jangan menjadi perfectionist, ada perbedaan yang besar antara berusaha

mendapat hasil yang baik dan bermati-matianmengejar kesempurnaan.

Langkah yang pertama, dapat dicapai,memberi kepuasan dan sehat. Sementara

langkah yang kedua, selalu mustahil, yang akan mengakibatkan kekecewaan

dangangguan jiwa. Itu juga akan mengakibatkan penggunaan waktu yang sia-

sia.

6. Jangan takut mengatakan tidak Dari semua teknik menghemat waktu yang

pernah dikembangkan, mungkin yang palingefektif ialah selalu menggunakan

perkataan tidak. Belajarlah menolak dengan mengunakan kebijaksanaan tetapi

tegas terhadap setiap permintaan yang tidak menunjang pencapaian sasaran

anda.

7. Jangan menunda-nunda belajar Penundaan belajar pada umumnya merupakan

kebasaan yang sudah berakar umbi. Sungguhpun begitu, kita mampu

mengubah kebiasaan ini asalkan kita menggunakan sistemyang tepat seperti

putuskan untuk berubah segera, sementara hati anda tergerak olehmotivasinya.

Mengambil langkah pertama dengan segera adalah amat penting.

Seterusnya jangan mencoba terlalu banyak perkara dalam waktu yang singkat.

Apa yang perlu dilakukanialah memaksa diri melakukan pekerjaan yang sudah

tertunda sekarang juga.

8. Lakukanlah bedah siasat radikal, kegiatan membuang waktu sama seperti

kanser. Ia menghabiskan tenaga dan cenderung tumbuh semakin besar. Satu-

satunya cara penyembuhan adalah pembedahan radikal. Jika anda membuang

waktu dalam kegiatan yang membuat anda bosan, alihkan perhatian darinya

Page 36: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

karena ia mennyia-nyiakan tenaga anda. Buanglah kegiatan ini, sekali untuk

selama-lamanya.

Jadi, agar mendapatkan hasil yang maksimal dan mengejar kesuksesan mulailah

mengatur waktu anda dari sekarang, dengan mengatur waktu dengan baik maka

segala persoalan tentang belajar dapat anda selesaikan dengan cermat, cepat dan

dengan hasil yang baik pula. Dan ini bisa membuat kita memaknai waktu kita

hidup dan kata Waktu adalah Uang tersebut.

Page 37: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

LAPORAN PELAKSANAAN, EVALUASI, ANALISIS DAN TINDAK

LANJUT SATUAN LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Mengatur Waktu

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

(AS,AB,IM,ES,LK,AK,AD,LS,FJ,WS)

F. Hari dan Tanggal : Kamis, 31 Januari 2013

G. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

H. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

I. Deskripsi : Kegiatan ini bertujuan agar anggota

kelompok dapat mengatur waktu dengan baik dengan permainan in time.

Pemimpin kelompok membegikan aqua gelas kepada setiap anggota

kelompok. Setiap anggota kelompok diminta untuk mencari pasir, batu,

dan kerikil. Setelah dikumpulkan masing-masing dipersilakan untuk

mengatur waktu dalam sehari yang diaplikasikan dengan pasir, batu dan

kerikil yang mereka dapatkan. Setelah itu masing-masing anak

menjelaskan apa yang dimaksudkan dari penataan yang mereka lakukan

sebagai wujud kegiatan mereka. Setelah itu diakhir sesi anggota kelompok

dibagi tugas untuk 1 minggu kedepan.

J. Evaluasi (Penilaian)

3. Cara-cara Penilaian

Dari tiga metode yang dilaksanakan yaitu, pada metode

permainan mengamati bagaimana anggota kelompok mandiri untuk

melaksanakan permainan, keaktifan, menyelesaikan permaian. Pada

metode tugas mengamati apakah anggota kelompok mengerjakan tugas

Page 38: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

yang diberikan dan menyelesaikan tugas sesuai harapan. Pada metode

diskusi mengamati, bertanya, berpendapat menjawab (lembar observasi

terlampir).

4. Deskripsi dan evaluasi kegiatan:

Kegiatan ini berhasil karena peserta sangat antusias mengikuti

permainan in time yang harus mencari kerikil, pasir maupun batu pada

malam hari disekitar aula. Pada sesi diskusi peserta juga mengikuti

dengan baik, peserta juga dapat menjelaskan dengan baik apa yang ia

buat pada permainan mengatur waktu sehingga, pada pertemuan ini

dapat berjalan sesuai harapan pemimpin kelompok.

K. Tindak Lanjut

Memberikan layanan bimbingan kelompok teknik simulasi sesi kelima

dengan tema yang berbeda sebagai upaya meningkatkan kemandirian

anggota kelompok.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 31 Januari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM.132009079

Page 39: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

SATUAN LAYANAN

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Emosi

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Tujuan Layanan :

6. Peserta dapat mengemukakan pengertian emosi dan macam-macam emosi.

7. Peserta dapat membagun emosi yang sesuai.

F. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

G. Uraian Kegiatan :

TAHAP URAIAN KEGIATAN WAKTU• Pembukaan • Pemimpin kelompok mengumpulkan peserta di

aula • Salam dan ucapan terima kasih • Wawancara mengenai topik minggu lalu. • Pemimpin kelompok mengungkapkan topik,

tujuan dan tata cara pelaksanaan pertemuan kali ini

• Anggota kelompok mengungkapkan harapan-harapan yang ingin dicapai dalam kegiatan ini.

• Mengadakan kesepakatan kontrak waktu layanan.

• Pemimpin kelompok melakukan apersepsi mengenai materi berani emosi.

• 7’

• Peralihan • Menjelaskan kegiatan yang akan ditempuh dalam pertemuan ini.

• Menawarkan dan mengamati apakah para anggota sudah siap menjalani kegiatan ini.

• 8’

• Kegiatan Inti

Sesi I • Anggota kelompok diajak untuk memainkan

permainan emosi. • Pemimpin kelompok memberikan pengarahan

• 40’

Page 40: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

tentang tata cara permainan dan membagikan kertas.

• Anggota kelompok mengekspresikan emosi dalam kertas

• Anggota kelompok diminta unruk menginterpretasikan gambar yang ia pilih

Sesi II • Pemimpin kelompok memberikan informasi

tentang emosi dan cara mengendalikannya • Pemimpin kelompok membagikan materi yang

akan didiskusikan • Anggota kelompok mendiskusikan tentang

emosi dan bagaimana cara mengendalikan. • Pemimpin kelompok dan anggota kelompok

mengemukakan kesimpulan dari kegiatan diatas.

• Penutup • Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengevaluasi kegiatan kegiatan pada pertemuan kali ini.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari permainan dan diskusi.

• Pemimpin kelompok memberikan penguatan. • Anggota kelompok memberikan kesan-kesan

pada pertemuan kali ini. • Anggota kelompok dan Pemimpin kelompok

membahas pertemuan berikutnya, ucapan terima kasih dan ditutup dengan berdoa.

• 25’

H. Materi : Terlampir

I. Metode : Permainan, diskusi, dan ceramah.

J. Hari dan Tanggal : Kamis, 7 Februari 2013

K. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

L. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

M. Anggaran Biaya : Rp. 1.300,00

Kertas HVS @100 X 10 lembar = 1.000

Page 41: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Foto copy lembar observasi @100 X 3 lembar =

300

N. Penyelenggara Layanan : Julia Fetnay E

O. Pihak yang Disertakan : PEKSOS RESOS

P. Alat dan Perlengkapan : Materi Emosi,kertas HVS, pensil dan lembar

observasi

Q. Evaluasi :

1. Evaluasi Proses

Melakukan pengamatan selama proses berlangsung dengan menggunakan

pedoman observasi (terlampir).

2. Evaluasi Hasil

a. Laiseg :

1. Sebutkan macam-macam emosi?

2. Bagaimana cara mengendalikan emosi yang sesuai?

3. Bagaimana perasaan anda setelah mengikuti layanan tersebut?

4. Apa yang anda peroleh dari layanan yang telah dilakukan?

5. Manfaat apa yang anda peroleh dari layanan ini?

b. Laijapen :

Wawancara dengan anggota kelompok mengenai emosi.

Panduan wawancara:

1. Apa yang sudah anda lakukan untuk mengendalikan emosi?

2. Hambatan apa saja yang anda alami ketika anda membangun emosi

yang sesuai ?

c. Laijapang :

Memantau perkembangan anggota kelompok melalui wawancara

tentang emosi serta masalah apa yang dihadapi anak asuh.

Page 42: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

3. Tindak Lanjut :

a. Mengevaluasi kegiatan permainan simulasi pada pertemuan

kelima.

b. Apabila anak asuh ada yang belum mengerti tentang bimbingan

kelompok ini, maka pemimpin kelompok akan menjelaskan pada

pertemuan berikutnya.

c. Merencanakan kegiatan layanan pada sesi keenam dengan topik

dan permainan yang berbeda.

R. Sumber :

• Atkinson, R. L. dkk. 1987. Pengantar Psikologi I. Jakarta : Penerbit

Erlangga.

• Goleman, Daniel. 1997. Emotional Intelligence. Jakarta : PT

Gramedia Pustaka Utama.

• Martin, Anthony Dio, 2003. Emotional Quality Manajement

Refleksi, Revisi Dan Revitalisasi Hidup Melalui Kekuatan Emosi.

Jakarta: Arga.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos

Boyolali, 5 Februari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 43: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

EMOSI

Sudah emosi merupakan salah satu aspek berpengaruh besar terhadap sikap manusia. Bersama dengan dua aspek lainnya, yakni kognitif (daya pikir) dan konatif (psikomotorik), Salah satu pengendali kematangan emosi adalah pengetahuan yang mendalam mengenai emosi itu sendiri. Banyak orang tidak tahu menahu mengenai emosi atau besikap negatif terhadap emosi karena kurangnya pengetahuan akan aspek ini. Seorang anak yang terbiasa dididik orang tuanya untuk tidak boleh menangis, tidak boleh terlalu memakai perasaan akhirnya akan membangun kerangka berpikir bahwa perasaan, memang sesuatu yang negatif dan oleh karena itu harus dihindari. Akibatnya anak akan menjadi sangat rasional, sulit untuk memahami perasaan yang dialami orang lain serta menuntut orang lain agar tidak menggunakan emosi. Salah satu definisi akurat tentang pengertian emosi diungkap Prezz (1999) seorang EQ organizational consultant dan pengajar senior di Potchefstroom University, Afrika Selatan, secara tegas mengatakan emosi adalah suatu reaksi tubuh menghadapi situasi tertentu. Sifat dan intensitas emosi biasanya terkait erat dengan aktivitas kognitif (berpikir) manusia sebagai hasil persepsi terhadap situasi. Emosi adalah hasil reaksi kognitif terhadap situasi spesifik.

Emosilah yang seringkali menghambat orang tidak melakukan perubahan. Ada perasaan takut dengan yang akan terjadi, ada rasa cemas, ada rasa khwatir, ada pula rasa marah karena adanya perubahan. Hal tersebut itulah yang seringkali menjelaskan mengapa orang tidak mengubah polanya untuk berani mengikuti jalur-jalur menapaki jenjang kesuksesan. Hal ini sekaligus pula menjelaskan pula mengapa banyak orang yang sukses yang akhirnya terlalu puas dengan kondisinya, selanjutnya takut melangkah. Akhirnya menjadi orang yang gagal.

Emosi pada prinsipnya menggambarkan perasaan manusia menghadapi berbagai situasi yang berbeda. Oleh karena emosi merupakan reaksi manusiawi terhadap berbagai situasi nyata maka sebenarnya tidak ada emosi baik atau emosi buruk. Berbagai buku psikologi yang membahas masalah emosi seperti yang dibahas Atkinson (1983) membedakan emosi hanya 2 jenis yakni emosi menyenangkan dan emosi tidak menyenangkan. Dengan demikian emosi di kantor dapat dikatakan baik atau buruk hanya tergantung pada akibat yang ditimbulkan baik terhadap individu maupun orang lain yang berhubungan (Martin, 2003).

Emosi menjadi penting karena ekspresi emosi yang tepat terbukti bisa melenyapkan stress pekerjaan. Semakin tepat mengkomunikasikan perasaan, semakin nyaman perasaan tersebut. Ketrampilan manajemen emosi memungkinkan individu menjadi akrab dan mampu bersahabat, berkomunikasi dengan tulus dan terbuka dengan orang lain. Dari uraian tersebut diatas emosi adalah suatu reaksi tubuh menghadapi situasi tertentu. Sifat dan intensitas emosi biasanya terkait erat dengan aktivitas kognitif (berpikir) manusia sebagai hasil persepsi terhadap situasi.

Page 44: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

LAPORAN PELAKSANAAN, EVALUASI, ANALISIS DAN TINDAK

LANJUT SATUAN LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Emosi

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

(AS,AB,IM,ES,LK,AK,AD,LS,FJ,WS)

F. Hari dan Tanggal : Kamis, 7 Februari 2013

G. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

H. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

I. Deskripsi :Kegiatan ini bertujuan agar anggota

kelompok dapat mengendalikan emosi secara tepat dengan permainan

emosi. Pemimpin kelompok membagikan masing-masing peserta kertas

hvs serta alat tulis. Pemimpin kelompok menggambar di papan tulis

bundaran oval menyerupai bentuk wajah dan memberikan instruksi

gambarlah ekspresi perasaanmu saat ini di kertas yang sudah dibagikan

oleh penulis. Anggota kelompok diberi waktu 10 menit untuk

merenungkan dan menuangkan ke dalam kertas. Setelah itu anggota

kelompok diminta untuk menjelaskan tentang apa yang ia renungkan dan

ia gambar. Setelah itu pemimpin kelompok mendorong anggota kelompok

untuk menceritakan perasaannya satu persatu serta mendiskusikan

bagaimana cara mengendalikan emosi dengan baik dengan pedoman

materi dan perasaannya.

J. Evaluasi (Penilaian)

1. Cara-cara Penilaian

Dari tiga metode yang dilaksanakan yaitu, pada metode

permainan mengamati bagaimana anggota kelompok mandiri untuk

Page 45: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

melaksanakan permainan, keaktifan, menyelesaikan permaian. Pada

metode tugas mengamati apakah anggota kelompok mengerjakan tugas

yang diberikan dan menyelesaikan tugas sesuai harapan. Pada metode

diskusi mengamati, bertanya, berpendapat menjawab (lembar observasi

terlampir).

2. Deskripsi dan evaluasi kegiatan:

Kegiatan ini berhasil karena anggota kelompok sangat antusias

mengikuti permainan emosi dengan emosi mereka di kertas HVS.

Pada sesi diskusi anggota kelompok juga dapat menjelaskan apa yang

ia ekspresikan di kertas HVS tentang emosi mereka saat itu sehingga,

pada sesi ini berjalan sesuai harapan pemimpin kelompok.

K. Tindak Lanjut

Memberikan layanan bimbingan kelompok teknik simulasi sesi keenam

dengan tema yang berbeda sebagai upaya meningkatkan kemandirian

anggota kelompok.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 7 Februari 2013

Pemimpin kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 46: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

SATUAN LAYANAN

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Percaya diri untuk mengambil keputusan

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Tujuan Layanan :

4. Peserta dapat mengemukakan karakteristik individu yang percaya diri.

5. Peserta dapat meningkatkan rasa percaya diri untuk mengambil

keputusan.

F. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

G. Uraian Kegiatan :

TAHAP URAIAN KEGIATAN WAKTU• Pembukaan • Pemimpin kelompok mengumpulkan peserta

di aula • Salam dan ucapan terima kasih • Wawancara mengenai topik minggu lalu. • Pemimpin kelompok mengungkapkan topik,

tujuan dan tata cara pelaksanaan pertemuan kali ini

• Anggota kelompok mengungkapkan harapan-harapan yang ingin dicapai dalam kegiatan ini.

• Mengadakan kesepakatan kontrak waktu layanan.

• Pemimpin kelompok melakukan apersepsi mengenai materi percaya diri.

• 7’

• Peralihan • Menjelaskan kegiatan yang akan ditempuh dalam pertemuan ini.

• Menawarkan dan mengamati apakah para anggota sudah siap menjalani kegiatan ini.

• 8’

Page 47: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

• Kegiatan Inti

Sesi I • Pemimpin kelompok memberikan informasi

tentang ciri-ciri individu yang percaya diri percaya diri yang baik.

• Anggota kelompok diajak untuk merefleksikan tentang percaya diri masing- masing yang pernah dilakukan.

• Anggota kelompok diajak untuk mendiskusikan dan mengkatagorikan apakah percaya diri itu sudah tepat dengan situasi pada saat itu.

• Pemimpin kelompok menanggapi diskusi yang telah berlangsung.

Sesi II • Pemimpin kelompok menginformasikan

tentang tata cara permaianan. • Anggota kelompok diajak untuk memainkan

permainan “meniti jembatan manusia” • Pemimpin kelompok memberikan penegasan

tentang percaya diri dari diskusi dan permainan yang sudah dilaksanakan.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari kegiatan diatas.

• 40’

• Penutup • Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengevaluasi kegiatan kegiatan pada pertemuan kali ini.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari permainan dan diskusi.

• Pemimpin kelompok memberikan penguatan. • Anggota kelompok memberikan kesan-kesan

pada pertemuan kali ini. • Anggota kelompok dan pemimpin kelompok

membahas pertemuan berikutnya, ucapan terima kasih dan ditutup dengan berdoa.

• 25’

Page 48: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

H. Materi : Terlampir

I. Metode : Permainan, diskusi, dan ceramah.

J. Hari dan Tanggal : Kamis, 14 Februari 2013

K. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

L. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

M. Anggaran Biaya : Rp. 300,00

Foto copy lembar observasi @100 X 3 lembar =

300

N. Penyelenggara Layanan : Julai Fetnay E

O. Pihak yang Disertakan : PEKSOS RESOS

P. Alat dan Perlengkapan : Materi percaya diri untuk mengambil keputusan

dan lembar observasi

Q. Evaluasi :

1. Evaluasi Proses

Melakukan pengamatan selama proses berlangsung dengan menggunakan

pedoman observasi (terlampir).

2. Evaluasi Hasil

a. Laiseg :

1. Bagaimana cara anda menignkatkan rasa percaya diri disaat

mengambil suatu keputusan?

2. Jelaskan bagaimana cara mengendalikan rasa percaya diri yang

baik!

3. Bagaimana perasaan anda setelah mengikuti layanan tersebut?

4. Apa yang anda peroleh dari layanan yang telah dilakukan?

5. Manfaat apa yang anda peroleh dari layanan ini?

b. Laijapen :

Wawancara dengan anggota kelompok mengenai percaya diri

mengambil keputusan.

Panduan wawancara:

Page 49: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

1. Apa yang sudah anda lakukan untuk membangun rasa percaya diri?

2. Hambatan apa saja yang anda alami ketika anda membangun rasa

percaya diri?

c. Laijapang :

Memantau perkembangan anggota kelompok melalui wawancara

tentang percaya diri serta masalah apa yang dihadapi anak asuh.

3. Tindak Lanjut :

a. Mengevaluasi kegiatan permainan simulasi pada pertemuan

keenam.

b. Apabila anak asuh ada yang belum mengerti tentang bimbingan

kelompok ini, maka peneliti akan menjelaskan pada pertemuan

berikutnya.

c. Merencanakan kegiatan layanan pada sesi ketujuh dengan topik

dan permainan yang berbeda.

R. Sumber :

• Litvinoff,Sarah.2010.10 langkah Membangun kepercayaan

diri.Tangerang:Karisma Publishing Group.

• Anthony,Robert.2011.Rahasia Membangun kepercayaan

Diri.Tangerang:Binarupa Aksara Publisher.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos

Boyolali, 12 Februari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 50: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

PERCAYA DIRI

Percaya diri merupakan potensi yang luar biasa yang dimiliki olehseseorang untuk

melakukan suatu tindakan tanpa adanya dorongan danpaksaan dari orang lain. Ternyata sikap

tidak percaya diri ini muncul akibat kebiasaan-kebiasaan kita mengembangkan sikap dan

pendapatnegatif tentang diri kita.

CIRI-CIRI ORANG YANG PERCAYA DIRI

Ciri-ciri individu yang mempunyai rasa percaya diri yaitu

1. Percaya akan kompetensi diri, sehingga tidak membutuhkan pujian,pengakuan, penerimaan

ataupun rasa hormat orang lain.

2. Tidak terdorong untuk menunjukan sikap konformis demi diterima oleh orang lain atau

kelompok.

3. Berani menerima dan menghadapi penolakan orang / berani menjadidiri sendiri.

4. Mempunyai pengendalian diri yang baik dan emosinya stabil.

5. Memandang keberhasilan atau kegagalan, tergantung dari usaha dirisendiri dan tidak mudah

menyerah pada nasib atau keadaan sertatidak mengharapkan bantuan orang lain.6.

Mempunyai cara pandang yang positif terhadap diri sendiri, orang laindan situasi diluar

dirinya.

DAMPAK NEGATIF TIDAK PERCAYA DIRI

1. Mengalami kegagalan, seseorang yang tidak memiliki rasa percaya diri biasanya akan

mengalami kegagalan karena tidak yakin akan dirinya dalam melakukan suatu tindakan dan

mengambil keputusan dalam suatu masalah.

2. Selalu mengeluh, seseorang yang tidak memiliki rasa percaya diri akan selalu mengeluh dan

merasa tidak nyaman setiap kali diminta untuk melakukan suatu pekerjaan.

3. Mudah putus asa karena tidak memiliki tekad yang kuat dan tidak memiliki solusi, lembek,

dan apatis diberbagai situasi serta menjadi sembrono dan tidak teratur.

4. Selalu merasa gelisah, ketika seseorang yang tidak percaya diri setiap kali menghadapi suatu

masalah ia akan merasa gelisah karena dia tidak yakin tentang apa yang akan dilakukannya.

5. Menyesal dikemudian hari, menyesal kemudian tidak ada gunanya tapi itulah yang terjadi

dalam kehidupan. Karena kebanyakan orang tidak menyadari bahwa kesempatan tidak akan

datang untuk kedua kalinya, sehingga rasa tidak percaya diri menutupi mata hatinya.

Page 51: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

LANGKAH MEMBANGKITKAN RASA PERCAYA DIRI

1. Perbudakan atau kebebasan?

2. Seni Penerimaan diri

Anda tidak akan pernah dapat menjadi lebih baik dari harga diri anda sendiri kalimat

tersebut menggambarkan bagaimana perasaan anda tentang diri anda sendiri

sehubungan dengan orang lain, berdasarkan rasa penerimaan diri sendiri. Perasaan ini

pada dasarnya tidak disadari dan telah terprogram di dalam pikiran bawah sadar anda

sejak awal masa kanak-kanak.

3. Mengambil tindakan

Cara mengambil tindakan dengan cara: Pilihlah satu bidang dimana anda ingin

mengambil tindakan, pilihlah tindakan yang mudah, yang tidak menimbulkan ancaman,

dan periksalah apakah tindakan itu dapat dilakukan. Apabila anda sudah mengambil

tindakan usahakan untuk tetap konsisten dengan keputusan anda.

4. Meningkatkan energi.

“ Semenit sukses membayar kegagalan selama bertahun-tahun” (Robert Browning

dalam Litvinoff, 2010).

5. Jujur terhadap diri sendiri

“ Hati memiliki alasa yang tidak diketahui oleh alasa itu sendiri” (Blaise Pascal dalam

Livinoff, 2010).

6. Mengatasi rasa takut

7. Menciptakan hubungan yang baik

8. Bertindak sampai menjadi nyata

9. Memperbaiki keadaan sekarang

10. Melupakan masa lalu

11. Mengubah pikiran anda

Page 52: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

LAPORAN PELAKSANAAN, EVALUASI, ANALISIS DAN TINDAK

LANJUT SATUAN LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Percaya diri untuk mengambil keputusan

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

(AS,AB,IM,ES,LK,AK,AD,LS,FJ,WS)

F. Hari dan Tanggal : Kamis, 14 Februari 2013

G. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

H. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

I. Deskripsi : Kegiatan ini bertujuan agar anggota

kelompok dapat percaya diri di dalam mengambil sebuah keputusan

dengan permainan meniti jembatan manusia. Pemimpin kelompok

menginformasikan materi yang sudah disiapkan tentang ciri-ciri individu

yang percaya diri dan cara mengambil keputusan yang baik.setelah itu,

anggota kelompok dibentuk menjadi 2 kelompok yang pertama kelompok

yang menjadi jembatan dan yang kedua menjadi manusia yang meniti

jembatan. Anggota kelompok harus memutuskan dan mencari jalan keluar

yang terbaik agar teman yang menjadi jembatan tidak terbebani apabila ia

melewati tangan-tangan yang sudah bergandengan dengan erat.

J. Evaluasi (Penilaian)

1. Cara-cara Penilaian

Dari tiga metode yang dilaksanakan yaitu, pada metode

permainan mengamati bagaimana anggota kelompok mandiri untuk

melaksanakan permainan, keaktifan, menyelesaikan permaian. Pada

metode tugas mengamati apakah anggota kelompok mengerjakan tugas

yang diberikan dan menyelesaikan tugas sesuai harapan. Pada metode

Page 53: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

diskusi mengamati, bertanya, berpendapat menjawab (lembar observasi

terlampir).

2. Deskripsi dan evaluasi kegiatan:

Kegiatan ini berhasil karena anggota kelompok sangat antusias

mengikuti permainan meniti jembatan manusia . anggota kelompok

berfikir bagaimana caranya tidak jatuh ke lantai selain itu, tidak

membebankan tangan teman-temanya. Anggota kelompok berfikir

apabila bisa melewati jembatan tangan tersebut dengan secepat

mungkin akan meringankan teman yang lain. Pada sesi diskusi

anggota kelompok juga dapat berinteraksi dengan baik sehingga,

pertemuan kali ini berjalan sesuai dengan harapan pemimpin

kelompok.

K. Tindak Lanjut

Memberikan layanan bimbingan kelompok teknik simulasi sesi ketujuh

dengan tema yang berbeda sebagai upaya meningkatkan kemandirian

anggota kelompok.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 14 Februari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

19720817 199203 2 009 132009079

Page 54: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

SATUAN LAYANAN

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Kreativitas

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Tujuan Layanan :

1. Peserta dapat mengemukakan ciri-ciri orang yang mandiri.

2. Pesertadapat menerapkan kreativitas dalam kehidupan sehari-hari.

F. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial

Boyolali.

G. Uraian Kegiatan :

TAHAP URAIAN KEGIATAN WAKTU• Pembukaan • Pemimpin kelompok mengumpulkan peserta

di aula • Salam dan ucapan terima kasih • Wawancara mengenai topik minggu lalu. • Pemimpin kelompok mengungkapkan topik,

tujuan dan tata cara pelaksanaan pertemuan kali ini

• Anggota kelompok mengungkapkan harapan-harapan yang ingin dicapai dalam kegiatan ini.

• Mengadakan kesepakatan kontrak waktu layanan.

• Pemimpin kelompok melakukan apersepsi mengenai materi kreativitas.

• 7’

• Peralihan • Menjelaskan kegiatan yang akan ditempuh dalam pertemuan ini.

• Menawarkan dan mengamati apakah para anggota sudah siap menjalani kegiatan ini.

• 8’

Page 55: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

• Kegiatan Inti

Sesi I • Anggota kelompok diminta untuk memainkan

permainan kreativitas • Pemimpin kelompok memberikan pengarahan

tentang tata cara permainan. • Anggota kelompok diminta untuk

mengabungkan 3 benda yang disediakan untuk dibuat menjadi benda yang berguna.

Sesi II • Anggota kelompok diminta untuk

menjelaskan benda yang ia buat. • Pemimpin kelompok menyampaikan materi

yang telah disediakan • Pemimpin kelompok dan anggota kelompok

mengemukakan kesimpulan dari kegiatan diatas.

• 40’

• Penutup • Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengevaluasi kegiatan kegiatan pada pertemuan kali ini.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari permainan dan diskusi.

• Pemimpin kelompok memberikan penguatan. • Anggota kelompok memberikan kesan-kesan

pada pertemuan kali ini. • Anggota kelompok dan Pemimpin kelompok

membahas pertemuan berikutnya, ucapan terima kasih dan ditutup dengan berdoa.

• 25’

H. Materi : Terlampir

I. Metode : Permainan, diskusi, dan ceramah.

J. Hari dan Tanggal : Kamis, 21 Februari 2013

K. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

L. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

M. Anggaran Biaya : Rp. 11.300,00

Page 56: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Aqua gelas @500 X 10 buah = 5.000

Stik es cream @ 2.000 X 3 bungkus = 6.000

Foto copy lembar observasi @100 X 3 lembar =

300

N. Penyelenggara Layanan : Julia Fetnay E

O. Pihak yang Disertakan : PEKSOS RESOS

P. Alat dan Perlengkapan : Materi kreativitas, aqua

gelas,gunting,cutter,lem,spidol dan lembar

observasi

Q. Evaluasi :

1. Evaluasi Proses

Melakukan pengamatan selama proses berlangsung dengan menggunakan

pedoman observasi (terlampir).

2. Evaluasi Hasil

a. Laiseg :

1. Sebutkan ciri-ciri orang yang kreatif?

2. Jelaskan bagaimana cara anda menumbuhkan daya kreativitas yang

anda miliki?

3. Bagaimana perasaan anda setelah mengikuti layanan tersebut?

4. Apa yang anda peroleh dari layanan yang telah dilakukan?

5. Manfaat apa yang anda peroleh dari layanan ini?

b. Laijapen :

Wawancara dengan anggota kelompok mengenai kreativitas.

Panduan wawancara:

1. Apa yang sudah anda lakukan untuk menumbuhkan kreativitas?

2. Hambatan apa saja yang anda alami ketika anda menumbuhkan

kreativitas?

c. Laijapang :

Memantau perkembangan anggota kelompok melalui wawancara

tentang kreativitas serta masalah apa yang dihadapi anak asuh.

Page 57: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

3. Tindak Lanjut :

a. Mengevaluasi kegiatan permainan simulasi pada pertemuan

ketujuh.

b. Apabila anak asuh ada yang belum mengerti tentang bimbingan

kelompok ini, maka pemimpin kelompok akan menjelaskan pada

pertemuan berikutnya.

c. Merencanakan kegiatan layanan pada sesi ketujuh dengan topik

dan permainan yang berbeda.

R. Sumber :

• http://wardoyo.staff.gunadarma.ac.id/ .18 Januari 2013.

• SWOT.analysis on Wikipedia.18 Januari 2013.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos

Boyolali, 19 Februari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 58: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

KREATIVITAS

Pengertian kreativitas

Kreativitas adalah kemampuan untuk membuat kombinasi baru, berdasarkan data,

informasi atau unsur-unsur yang ada.

Menurut Zimmerer dan Scarborough Kreativitas merupakan kemampuan untuk

mengembangkan ide-ide baru dan mancari tahu cara-cara baru dalam melihat

suatu permasalahan serta peluang-peluang (dalam Wardono,2006.)

Ciri-ciri orang kreatif sebagai berikut:

• Pintar tetapi tak harus brilian

• Berkemampuan baik dalam menjalankan ide-ide berbeda dalam waktu

singkat.

• Berpandangan positif pada diri sendiri

• Peka terhadap lingkungan dan perasaan orang-orang sekitarnya.

• Termotivasi oleh masalah-masalah yang menantang .

• Menghargai kebebasan dan tidak hanya memerlukan persetujuan rekan

lainnya.

• Cenderung kaya hidup fantasi.

• Fleksibel.

• Lebih mementingkan arti dan implikasi sebuah problem daripada

detailnya.

Tips menjadi orang yang kreatif

1. Lakukan sesuatu yang berbeda

2. Berkomunikasi dengan banyak orang

3. Banyak membaca

4. Menyediakan waktu untuk sendiri

5. Memiliki rasa ingin tahu yang tinggi

6. Menuliskan ide-ide

7. Mengamati orang lain

8. Tantang diri anda sendiri

9. Luangkan waktu untuk istirahat dan relaksasi

10. Bangun kepercayaan yang positif

Page 59: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

LAPORAN PELAKSANAAN, EVALUASI, ANALISIS DAN TINDAK

LANJUT SATUAN LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Kreativitas

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

(AS,AB,IM,ES,LK,AK,AD,LS,FJ,WS)

F. Hari dan Tanggal : Kamis, 21 Februari 2013

G. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

H. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

I. Deskripsi : Kegiatan ini bertujuan agar anggota

kelompok dapat mengasah daya kreativitas melalui permainan kreativitas.

Pemimpin kelompok membagikan botol, batang es krim,gunting dan lem

castol. Setelah itu anggota kelompok diminta untuk membuat barang yang

berguna bagi dirinya dalam waktu 35menit. Anggota kelompok diminta

untuk mempresentasikan hasil karya daya ciptanya masing-masing.

Pemimpin kelompok menyampaiakan materi tentang kreativitas yang

sudah disiapkan.

J. Evaluasi (Penilaian)

1. Cara-cara Penilaian

Dari tiga metode yang dilaksanakan yaitu, pada metode

permainan mengamati bagaimana anggota kelompok mandiri untuk

melaksanakan permainan, keaktifan, menyelesaikan permaian. Pada

metode tugas mengamati apakah anggota kelompok mengerjakan tugas

yang diberikan dan menyelesaikan tugas sesuai harapan. Pada metode

Page 60: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

diskusi mengamati, bertanya, berpendapat menjawab (lembar observasi

terlampir).

2. Deskripsi dan evaluasi kegiatan:

Kegiatan ini berhasil karena anggota kelompok sangat antusias

mengikuti permainan kreativitas. Walaupun bahan ditentukan dan

dibatasi oleh pemimpin kelompok tetapi, anggota kelompok tidak ada

yang mengeluh dan membuat barang-barang tersebut menjadi sesuatu

yang berguna bagi mereka. Pada sesi diskusi setiap anggota kelompok

dapat menjelaskan secara baik sehingga, pada sesi ini dapat dikatakan

berjalan sesuai dengan harapan pemimpin kelompok.

K. Tindak Lanjut

Memberikan layanan bimbingan kelompok teknik simulasi sesi

kedelapan dengan tema yang berbeda sebagai upaya meningkatkan

kemandirian anggota kelompok.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 21 Februari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 61: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

SATUAN LAYANAN

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Mencintai diri sendiri

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Tujuan Layanan :

1. Peserta dapat mengemukakan makna dari mencintai diri sendiri..

2. Peserta dapat membangun sikap untuk mencintai diri sendiri.

F. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

G. Uraian Kegiatan :

TAHAP URAIAN KEGIATAN WAKTU• Pembukaan • Pemimpin kelompok mengumpulkan peserta di

aula • Salam dan ucapan terima kasih • Wawancara mengenai topik minggu lalu. • Pemimpin kelompok mengungkapkan topik,

tujuan dan tata cara pelaksanaan pertemuan kali ini

• Anggota kelompok mengungkapkan harapan-harapan yang ingin dicapai dalam kegiatan ini.

• Mengadakan kesepakatan kontrak waktu layanan.

• Pemimpin kelompok melakukan apersepsi mengenai materi mencintai diri sendiri.

• 7’

• Peralihan • Menjelaskan kegiatan yang akan ditempuh dalam pertemuan ini.

• Menawarkan dan mengamati apakah para anggota sudah siap menjalani kegiatan ini.

• 8’

• Kegiatan Inti

Sesi I • Anggota kelompok diajak untuk memainkan

permainan dengan percobaan “ wortel, telur

• 40’

Page 62: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

dan kopi” . • Anggota kelompok diminta untuk

menjelaskan alasannya memilih wortel, telur atau kopi.

Sesi II • Pemimpin kelompok memberikan informasi

tentang sifat-sifat yang ada pada wortel, telur dan kopi.

• Anggota kelompok diminta untuk mendiskusikan apa makna dari permainan dikaitkan dengan informasi yang diberikan

• Pemimpin kelompok mempertegas mengapa pelu mencintai diri kita sendiri.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari kegiatan diatas.

• Penutup • Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengevaluasi kegiatan kegiatan pada pertemuan kali ini.

• Pemimpin kelompok dan anggota kelompok mengemukakan kesimpulan dari permainan dan diskusi.

• Pemimpin kelompok memberikan penguatan. • Anggota kelompok memberikan kesan-kesan

pada pertemuan kali ini. • Anggota kelompok dan Pemimpin kelompok

membahas pertemuan berikutnya, ucapan terima kasih dan ditutup dengan berdoa.

• 25’

H. Materi : Terlampir

I. Metode : Permainan, diskusi, dan ceramah.

J. Hari dan Tanggal : Kamis, 28 Februari 2013

K. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

L. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

M. Anggaran Biaya : Rp. 2.500,00

Page 63: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Telur @ 1.200 X 1 butir = 1.200

Kopi sachet @ 1.000 X 1 bungkus = 1.000

Foto copy lembar observasi @100 X 3 lembar =

300

N. Penyelenggara Layanan : Julia Fetnay E

O. Pihak yang Disertakan : PEKSOS RESOS

P. Alat dan Perlengkapan : Materi mencintai diri sendiri,

wortel,kopi,telur,panci,kompor,air dan lembar

observasi

Q. Evaluasi :

1. Evaluasi Proses

Melakukan pengamatan selama proses berlangsung dengan menggunakan

pedoman observasi (terlampir).

2. Evaluasi Hasil

a. Laiseg :

1. Sebutkan ciri-ciri orang yang mencintai diri sendiri?

2. Jelaskan bagaimana cara anda membangun rasa mencintai diri

sendiri?

3. Bagaimana perasaan anda setelah mengikuti layanan tersebut?

4. Apa yang anda peroleh dari layanan yang telah dilakukan?

5. Manfaat apa yang anda peroleh dari layanan ini?

b. Laijapen :

Wawancara dengan anggota kelompok mengenai mencintai diri sendiri.

Panduan wawancara:

1. Apa yang sudah anda lakukan untuk membangun rasa mencintai diri

sendiri?

2. Hambatan apa saja yang anda alami ketika anda membangun rasa

mencintai diri sendiri?

Page 64: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

c. Laijapang :

Memantau perkembangan anggota kelompok melalui wawancara

tentang mencintai diri sendiri serta masalah apa yang dihadapi anak

asuh.

3. Tindak Lanjut :

• Mengevaluasi kegiatan permainan simulasi pada pertemuan kedelapan.

• Menyebar dan menganalisis skala untuk mengetahui adakah perbedaan

kemandirian setelah peserta diberi layanan.

R. Sumber :

• http://www.tempo.co/read/news/2012/05/15/205403914/11-Cara-

Mencintai-Diri-Sendiri .25 Februari 2013.

• Eliasa, Eva Imania dan Suwarjo.2010.55 Permainan dalam

Bimbingan dan Konseling.Yogyakarta:Paramitra Publishing.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos

Boyolali, 25 Februari 2013

Pemimpin Kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 65: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Cara Mencintai Diri Sendiri

Tidak ada resep ajaib untuk mencintai diri sendiri, tapi ada beberapa kebiasaan

sehari-hari yang bisa membuat anda berada pada jalur yang tepat. apakah dalam

keadaan penuh tekanan, banyak janji, bosan atau merasa resah,

Tips 9 cara mudah untuk mencintai diri anda sendiri :

1. Kelilingi Diri dengan Orang-orang Positif

2. Menjadi Perencana

Terorganisir adalah kunci untuk selalu merasa baik dalam kehidupan sehari-

hari

3. Miliki Waktu Bersenang-senang untuk menjadi diri sendiri,

4. Cukup Tidur

5. Beri Penghargaan Pada Diri Anda

6. Beristirahat Berhenti, bernafas dan nikmati hidup yang pendek dan tenang.

7. Buat Tujuan Yang Sederhana dan Realistis

8. Katakan "Tidak" Jika Perlu

9. Sempatkanlah untuk berolahraga .

Page 66: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

LAPORAN PELAKSANAAN, EVALUASI, ANALISIS DAN TINDAK

LANJUT SATUAN LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING

BIMBINGAN KELOMPOK

A. Topik : Mencintai diri sendiri

B. Bidang Bimbingan : Pribadi

C. Jenis Layanan : Bimbingan Kelompok

D. Fungsi Bimbingan : Pemahaman, Pengembangan

E. Sasaran Layanan : Kelompok eksperimen 10 anak asuh Balai

Rehabilitasi Sosial Pamardi sosial Boyolali.

(AS,AB,IM,ES,LK,AK,AD,LS,FJ,WS)

F. Hari dan Tanggal : Kamis, 28 Februari 2013

G. Alokasi Waktu : 2 X 40 menit (pukul 19.00-20.25 WIB)

H. Tempat Penyelenggaraan : Ruang Aula

I. Deskripsi : Kegiatan ini bertujuan agar anggota

kelompok dapat membangun rasa mencintai diri sendiri dengan melakukan

percobaan wortel, telur dan kopi. Anggota kelompok diminta untuk

mengumpamakan dirinya sebagai wortel, telur atau kopi. Setelah itu

anggota kelompok diminta untuk memasukkan wortel , telur dan kopi ke

dalam panci yang terisi dengan air. Pemimpin kelompok menunjukkan

hasil dari rebusan wortel, telur dan kopi tersebut dan mendiskusikan

dengan anggota kelompok. Setelah itu pemimpin kelompok

menyampaikan materi yang telah disiapkan.

J. Evaluasi (Penilaian)

1. Cara-cara Penilaian

Dari tiga metode yang dilaksanakan yaitu, pada metode

permainan mengamati bagaimana anggota kelompok mandiri untuk

melaksanakan permainan, keaktifan, menyelesaikan permaian. Pada

metode tugas mengamati apakah anggota kelompok mengerjakan tugas

yang diberikan dan menyelesaikan tugas sesuai harapan. Pada metode

Page 67: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

diskusi mengamati, bertanya, berpendapat menjawab (lembar observasi

terlampir).

2. Deskripsi dan evaluasi kegiatan:

Kegiatan ini berhasil karena anggota kelompok sangat antusias

mengikuti percobaan wortel, telur dan kopi. Pada sesi diskusi anggota

kelompok juga melaksanakan dengan baik dengan memberikan

pendapat, bertanya maupun menjawab pertanyaan dari pemimpin

kelompok maupun dari anggota kelompok lain. Pada sesi ini terakhir

ini berjalan sesuai dengan harapan pemimpin kelompok.

K. Tindak Lanjut

Menyebar dan menganalisis skala untuk mengetahui adakah perbedaan

kemandirian setelah peserta diberi layanan.

Mengetahui,

PEKSOS RESOS

Th.Yani Kristiyati, S.Sos.

Boyolali, 28 Februari 2013

Pemimpin kelompok

Julia Fetnay Evalinda

NIP.19720817 199203 2 009 NIM. 132009079

Page 68: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

METODE TUGAS

Hari, Tanggal Pertemuan Mengerjakan Menyelesaikan Sesuai

Harapan

Pelaksanaan Ke SB B K SK SB B K SK

Kamis, 10 Januari 2013 1 - 5 4 1 1 5 4 -

Kamis, 17 Januari 2013 2 - 6 4 - - 7 3 -

Kamis, 24 Januari 2013 3 - 8 2 - - 9 1 -

Kamis, 31 Januari 2013 4 - 10 - - 3 7 - -

Kamis, 7 Februari 2013 5 2 8 - - 2 8 - -

Kamis, 14 Februari 2013 6 2 4 4 - 2 4 4 -

Kamis, 21 Februari 2013 7 1 9 - - 4 6 - -

Kamis, 28 Februari 2013 8 3 7 - - 4 6 - -

JUMLAH 8 57 14 1 16 52 12 0

Page 69: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

METODE PERMAINAN

Hari, Tanggal Pertemuan Mandiri Aktif Menyelesaikan Sesuai

Harapan

Pelaksanaan Ke SB B K SK SB B K SK SB B K SK

Kamis, 10 Januari 2013 1 - 4 4 2 - 5 5 - 1 6 3 -

Kamis, 17 Januari 2013 2 - 6 4 - - 9 1 - 3 6 1 -

Kamis, 24 Januari 2013 3 2 8 - - 2 8 - - 5 5 - -

Kamis, 31 Januari 2013 4 8 2 - - 9 1 - - 10 - - -

Kamis, 7 Februari 2013 5 8 2 - - 8 2 - - 8 2 - -

Kamis, 14 Februari 2013 6 4 6 - - 8 2 - - 8 2 - -

Kamis, 21 Februari 2013 7 6 4 - - 10 - - - 10 - - -

Kamis, 28 Februari 2013 8 9 1 - - 9 1 - - 10 - - -

JUMLAH 37 33 8 2 46 28 6 0 55 21 4 0

Page 70: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

METODE DISKUSI

Hari, Tanggal Pertemuan Bertanya Berpendapat Menjawab

Pelaksanaan Ke SB B K SK SB B K SK SB B K SK

Kamis, 10 Januari 2013 1 - 3 6 1 - 2 8 - - 6 4 -

Kamis, 17 Januari 2013 2 1 7 2 - 1 7 2 - 1 7 2 -

Kamis, 24 Januari 2013 3 2 7 - - 2 7 1 - 5 4 - -

Kamis, 31 Januari 2013 4 2 8 - - 3 7 - - 4 6 - -

Kamis, 7 Februari 2013 5 6 3 1 - 2 7 1 - 3 7 - -

Kamis, 14 Februari 2013 6 2 8 - - 3 7 - - 3 7 - -

Kamis, 21 Februari 2013 7 2 8 - - 2 8 - - 3 7 - -

Kamis, 28 Februari 2013 8 1 9 - - 4 6 - - 3 7 - -

JUMLAH 16 53 9 1 17 51 12 0 22 51 6 0

Page 71: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

UJI VALIDITAS DAN RELIABELITAS 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 1 1 1 2 2 2 1 1 1 1 2 1 2 3 2 3 1 3 1 1 2 1 3 3 1 2 2 3 2 1 2 3 2 1 2 1 1 1 1 1 3 1 2 2 2 1 1 1 2 3 1 2 1 1 3 2 1 1 2 1 1 1 2 1 3 1 2 2 3 3 1 3 2 3 1 1 1 1 1 2 3 1 1 4 3 1 3 3 1 1 1 2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 2 4 3 1 3 3 1 3 3 4 3 3 3 3 3 1 3 1 3 2 3 3 2 3 3 3 3 3 3 3 1 3 3 4 3 5 3 2 3 3 2 2 3 2 3 2 3 2 3 2 3 3 3 2 2 2 2 2 3 3 2 4 3 3 2 3 2 3 2 6 1 2 3 1 2 3 2 1 4 4 4 2 3 4 3 2 3 4 2 3 3 2 2 2 1 3 4 3 4 3 2 4 3 7 1 2 1 4 3 1 2 1 2 1 1 2 2 1 3 2 1 1 2 1 2 3 2 2 1 3 3 2 2 3 2 1 2 8 3 3 3 4 3 3 3 3 4 4 2 1 4 2 4 2 4 1 3 3 2 3 4 3 4 3 3 4 1 3 4 3 1 9 1 2 1 2 3 1 1 1 2 1 1 3 1 3 1 1 3 3 2 1 1 2 1 2 1 3 1 3 1 1 2 3 2

10 1 2 1 2 1 1 1 3 1 1 2 1 1 1 2 1 1 1 2 2 1 1 3 1 1 2 1 1 1 2 1 2 1 11 3 2 4 1 4 3 1 3 1 3 1 3 1 2 2 3 4 1 2 3 3 3 2 1 2 1 1 2 1 1 3 1 3 12 3 1 3 1 1 3 4 3 3 1 4 1 3 2 2 3 4 3 2 3 3 3 3 4 3 3 4 1 3 4 4 3 3 13 2 2 1 4 2 2 4 1 3 4 2 1 3 2 3 3 1 3 1 4 1 1 1 3 1 1 1 3 2 1 1 1 3 14 3 2 2 2 2 2 2 3 2 3 3 3 2 2 2 2 2 2 1 1 1 3 1 1 1 1 2 1 1 2 1 2 1 15 1 1 3 1 1 1 1 1 1 1 2 2 1 1 2 1 2 2 1 2 2 2 1 2 2 1 2 1 1 1 2 1 1 16 3 1 3 3 4 3 4 3 2 3 4 3 2 1 2 4 1 3 2 3 2 1 2 1 2 3 3 1 2 2 4 1 2 17 3 2 3 4 4 3 4 4 4 1 3 2 3 4 2 3 4 2 2 3 2 3 1 3 4 3 2 4 3 2 2 3 3 18 3 3 4 4 2 3 2 3 3 3 3 3 4 3 4 4 4 3 2 4 2 4 4 4 3 4 4 3 4 3 4 3 3 19 4 2 4 4 2 4 4 4 4 4 2 4 4 2 4 4 4 2 3 4 4 4 2 4 4 3 4 3 3 4 4 1 4 20 2 3 1 1 2 1 2 1 3 2 2 3 1 1 3 1 1 1 3 2 3 4 3 2 3 2 1 2 3 1 2 3 1 21 1 1 1 1 1 3 2 2 1 2 1 2 2 1 2 1 2 3 1 3 2 1 2 3 2 3 2 1 1 2 2 2 1 22 2 1 2 3 3 1 1 2 1 3 3 2 1 3 1 3 3 1 2 2 3 1 3 1 2 1 3 1 1 1 4 2 2 23 2 3 3 2 2 3 4 3 2 4 2 3 4 3 2 2 3 2 2 2 1 3 4 2 3 4 2 4 3 4 4 3 3 24 1 1 2 1 2 1 2 1 1 1 1 2 1 2 3 1 1 1 2 1 2 1 1 1 1 1 3 1 1 1 1 1 1 25 1 2 1 1 2 1 2 1 1 2 1 3 2 4 2 2 2 1 2 2 1 2 2 3 4 2 4 2 2 2 4 2 3 26 2 3 1 3 1 1 2 3 3 2 2 2 3 3 2 2 2 2 3 2 2 2 1 3 3 1 3 2 1 2 1 1 2 27 1 2 3 2 1 1 4 3 2 2 1 2 1 2 1 2 1 1 1 1 2 3 1 2 2 1 1 1 1 3 2 1 1 28 1 2 1 1 1 1 1 2 3 1 1 1 2 1 2 1 1 1 2 2 1 1 1 2 2 2 2 1 2 1 1 2 3 29 1 1 1 1 4 1 4 4 2 3 1 3 3 3 4 3 1 1 2 1 1 2 2 1 2 2 4 2 2 3 1 3 3 30 1 1 2 1 2 2 3 1 3 3 3 3 3 2 2 2 2 1 1 2 3 3 3 3 2 2 2 2 1 1 3 2 3

Page 72: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 2 2 3 1 3 2 2 2 4 4 2 3 2 3 1 3 1 1 1 1 2 1 1 1 1 1 1 2 3 1 1 1 1 2 1 1 1 3 1 2 2 2 1 2 2 1 2 1 1 1 1 2 2 2 1 2 1 3 1 4 1 1 1 1 1 1 3 1 4 4 2 1 1 1 1 3 1 4 2 2 1 2 1 2 3 3 1 1 1 2 3 1 3 2 1 1 2 1 2 1 2 1 1 1 1 1 1 2 2 1 1 1 1 3 1 2 1 1 1 1 3 3 2 3 2 2 1 2 2 3 3 2 2 2 1 3 3 2 2 3 4 2 4 2 4 2 1 4 2 2 4 3 4 3 4 3 2 3 4 4 2 3 4 3 4 3 3 4 3 2 4 3 4 3 1 3 3 1 4 4 3 1 1 3 1 2 1 1 1 1 2 2 1 3 1 2 2 1 2 1 3 1 2 3 3 1 1 3 2 2 1 3 4 1 4 2 3 1 2 2 2 3 4 3 1 3 2 1 1 2 3 2 1 1 1 2 2 2 2 1 1 2 1 2 1 1 3 2 1 1 3 1 2 4 1 2 1 3 3 4 1 4 3 2 1 3 1 3 4 2 1 2 1 1 2 3 2 1 2 3 1 2 3 3 1 1 1 1 2 2 1 2 1 3 3 1 3 2 2 2 2 1 3 1 3 1 1 1 1 3 2 3 1 3 1 1 3 2 1 2 2 1 2 1 1 2 2 1 1 3 2 3 3 1 3 1 3 4 3 2 3 1 2 2 4 3 2 3 3 1 4 1 3 2 2 2 1 2 1 2 1 2 2 1 2 3 2 1 1 2 3 1 2 1 3 1 3 1 3 2 1 1 2 2 1 1 2 3 2 1 1 1 2 3 1 1 1 3 2 2 1 2 3 1 1 2 1 3 1 1 3 2 3 1 1 1 1 2 3 2 1 1 2 2 2 1 1 2 2 4 1 1 1 2 1 3 3 1 2 1 3 2 4 1 2 1 2 2 2 2 4 1 1 2 3 3 1 2 2 1 1 3 1 3 2 3 3 1 2 2 2 2 2 3 1 1 2 2 2 2 4 4 1 4 2 2 4 2 4 4 2 4 3 2 4 4 4 4 2 2 4 3 4 4 1 3 4 4 4 2 3 1 1 3 3 2 3 4 4 3 4 4 2 4 3 1 3 4 4 3 2 4 1 4 4 4 1 4 2 3 1 4 2 4 4 4 2 3 4 3 4 1 4 4 2 4 2 4 4 4 2 3 4 4 4 4 4 3 2 4 2 4 2 1 3 2 1 2 1 1 2 2 1 2 1 2 1 1 1 3 2 1 1 2 2 1 1 3 3 3 2 3 2 3 1 1 1 2 4 4 1 1 2 1 2 2 2 1 2 1 1 2 3 3 1 1 1 2 1 1 4 1 4 3 1 1 2 2 2 1 1 2 1 3 4 3 4 3 3 2 2 1 1 1 3 2 2 1 3 2 3 3 3 3 4 3 3 4 4 4 2 4 4 4 3 4 3 4 1 3 4 3 2 1 2 3 1 1 2 2 2 2 1 1 1 1 3 1 3 1 3 2 1 3 1 2 1 2 2 2 1 3 4 2 1 1 1 2 2 1 1 3 2 1 1 3 1 1 2 3 1 1 3 1 3 1 3 1 2 3 1 2 1 3 2 2 1 2 2 2 1 3 1 1 2 3 2 2 1 2 2 1 1 2 1 1 1 2 1 3 1 2 2 2 1 2 1 3 1 3 1 2 1 1 2 2 2 1 2 2 2 1 1 3 1 3 2 1 2 1 2 1 1 3 1 3 1 2 2 3 1 2 1 1 2 1 1 2 3 2 1 2 2 1 2 1 2 3 3 2 1 2 2 1 1 2 2 1 1 1 3 3 1 3 3 3 1 3 1 3 1 3 3 1 1 2 3 2 3 1 3 2 2 3 2 1 3 2 3 2 2 1 1 2 3 1 3 1 3 1 2 2 1 3 1 3 3 2 1 2 1 3 1 3 2 3 3 1 1 2

Page 73: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

UJI VALIDITAS DAN RELIABILITAS

Case Processing Summary

N %

Cases Valid 30 100.0

Excludeda 0 .0

Total 30 100.0

a. Listwise deletion based on all variables in the

procedure.

Reliability Statistics

Cronbach's Alpha N of Items

.953 63

Item Statistics

Mean Std. Deviation N

VAR00001 1.9333 .98027 30

VAR00002 1.7667 .72793 30

VAR00003 2.2000 1.06350 30

VAR00004 2.1667 1.17688 30

VAR00005 2.1333 1.00801 30

VAR00006 1.9667 .99943 30

VAR00007 2.3667 1.18855 30

VAR00008 2.2333 1.10433 30

VAR00009 2.2667 1.04826 30

VAR00010 2.3000 1.08755 30

VAR00011 2.0667 1.01483 30

VAR00012 2.2667 .82768 30

VAR00013 2.2667 1.08066 30

VAR00014 2.1000 .95953 30

VAR00015 2.5333 .89955 30

Page 74: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

VAR00016 2.1333 1.00801 30

VAR00017 2.3000 1.14921 30

VAR00018 1.8333 .91287 30

VAR00019 1.9333 .69149 30

VAR00020 2.2667 .94443 30

VAR00021 1.9333 .82768 30

VAR00022 2.2667 1.01483 30

VAR00023 2.1333 1.00801 30

VAR00024 2.2000 .99655 30

VAR00025 2.1667 1.01992 30

VAR00026 2.2000 1.03057 30

VAR00027 2.4333 1.10433 30

VAR00028 2.0667 1.01483 30

VAR00029 1.7667 .97143 30

VAR00030 2.1667 1.01992 30

VAR00031 2.3667 1.18855 30

VAR00032 2.1000 .95953 30

VAR00033 2.1667 .91287 30

VAR00034 2.0333 1.09807 30

VAR00035 2.1333 1.04166 30

VAR00036 1.9000 1.02889 30

VAR00037 2.0000 1.01710 30

VAR00038 2.2000 1.06350 30

VAR00039 1.9000 .92289 30

VAR00040 1.9333 .90719 30

VAR00041 2.0000 .98261 30

VAR00042 2.4000 1.16264 30

VAR00043 2.4333 1.13512 30

VAR00044 2.0000 .87099 30

VAR00045 2.0333 .99943 30

VAR00046 2.0000 1.08278 30

VAR00047 2.3667 1.03335 30

VAR00048 1.8333 1.11675 30

Page 75: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

VAR00049 2.2667 1.01483 30

VAR00050 2.2000 .96132 30

VAR00051 2.1667 1.17688 30

VAR00052 2.0667 .90719 30

VAR00053 2.0000 .90972 30

VAR00054 2.1000 1.12495 30

VAR00055 2.0333 .88992 30

VAR00056 2.1667 1.14721 30

VAR00057 2.2667 .98027 30

VAR00058 1.8000 1.03057 30

VAR00059 2.0000 .94686 30

VAR00060 1.7000 .95231 30

VAR00061 2.1667 .94989 30

VAR00062 2.0667 .94443 30

VAR00063 2.1333 .89955 30

Item-Total Statistics

Scale Mean if Item

Deleted

Scale Variance if

Item Deleted

Corrected Item-

Total Correlation

Cronbach's Alpha

if Item Deleted

VAR00001 131.3667 989.689 .558 .952

VAR00002 131.5333 1008.533 .346 .952

VAR00003 131.1000 983.817 .601 .951

VAR00004 131.1333 991.016 .441 .952

VAR00005 131.1667 1008.626 .241 .953

VAR00006 131.3333 982.161 .669 .951

VAR00007 130.9333 984.409 .526 .952

VAR00008 131.0667 993.375 .437 .952

VAR00009 131.0333 981.757 .642 .951

VAR00010 131.0000 990.207 .492 .952

VAR00011 131.2333 991.564 .508 .952

VAR00012 131.0333 1009.206 .288 .952

VAR00013 131.0333 973.275 .750 .951

Page 76: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

VAR00014 131.2000 994.717 .486 .952

VAR00015 130.7667 1006.737 .307 .952

VAR00016 131.1667 985.109 .615 .951

VAR00017 131.0000 974.345 .688 .951

VAR00018 131.4667 1002.740 .371 .952

VAR00019 131.3667 1010.516 .320 .952

VAR00020 131.0333 992.033 .540 .952

VAR00021 131.3667 1003.964 .389 .952

VAR00022 131.0333 990.999 .517 .952

VAR00023 131.1667 997.316 .420 .952

VAR00024 131.1000 990.852 .529 .952

VAR00025 131.1333 988.120 .560 .951

VAR00026 131.1000 979.748 .686 .951

VAR00027 130.8667 987.499 .523 .952

VAR00028 131.2333 981.426 .670 .951

VAR00029 131.5333 978.257 .754 .951

VAR00030 131.1333 986.189 .590 .951

VAR00031 130.9333 982.409 .553 .951

VAR00032 131.2000 997.545 .439 .952

VAR00033 131.1333 991.085 .576 .951

VAR00034 131.2667 992.133 .458 .952

VAR00035 131.1667 994.764 .444 .952

VAR00036 131.4000 1005.421 .285 .953

VAR00037 131.3000 986.286 .591 .951

VAR00038 131.1000 981.748 .633 .951

VAR00039 131.4000 997.697 .454 .952

VAR00040 131.3667 1001.413 .397 .952

VAR00041 131.3000 991.045 .534 .952

VAR00042 130.9000 990.576 .453 .952

VAR00043 130.8667 1004.533 .267 .953

VAR00044 131.3000 997.252 .491 .952

VAR00045 131.2667 995.099 .459 .952

VAR00046 131.3000 983.803 .590 .951

Page 77: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

VAR00047 130.9333 998.133 .396 .952

VAR00048 131.4667 987.637 .515 .952

VAR00049 131.0333 993.482 .477 .952

VAR00050 131.1000 997.748 .434 .952

VAR00051 131.1333 979.637 .598 .951

VAR00052 131.2333 1002.116 .385 .952

VAR00053 131.3000 1000.769 .407 .952

VAR00054 131.2000 983.959 .564 .951

VAR00055 131.2667 1000.547 .421 .952

VAR00056 131.1333 1005.706 .248 .953

VAR00057 131.0333 999.206 .401 .952

VAR00058 131.5000 1001.707 .341 .952

VAR00059 131.3000 987.528 .615 .951

VAR00060 131.6000 999.697 .406 .952

VAR00061 131.1333 1009.085 .250 .953

VAR00062 131.2333 1007.840 .272 .953

VAR00063 131.1667 1006.075 .318 .952

Scale Statistics

Mean Variance Std. Deviation N of Items

1.3330E2 1.025E3 32.01632 63

Page 78: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

DATA PRETEST KEMANDIRIAN

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 1 2 2 2 1 1 1 1 1 2 2 1 1 2 2 2 1 2 3 1 3 2 2 2 2 1 2 1 3 2 2 1 3 1 2 3 2 1 1 2 2 2 3 2 3 1 3 1 3 1 1 3 2 3 2 2 3 2 1 1 2 2 1 3 3 1 2 1 3 2 3 2 1 1 2 1 1 2 1 1 2 1 2 1 1 3 2 1 1 2 3 3 1 2 2 2 2 2 1 2 2 2 4 3 2 3 2 3 2 3 3 3 3 2 3 3 3 2 3 3 2 2 3 2 2 3 3 3 2 3 3 2 1 3 3 1 5 3 2 2 3 1 2 1 2 2 3 1 2 2 2 3 3 3 3 2 1 3 2 3 2 1 3 1 3 3 2 1 3 3 6 4 3 2 2 3 2 2 3 4 2 3 2 1 2 3 3 3 4 3 3 2 3 3 3 2 4 2 3 2 3 3 4 4 7 3 1 2 3 2 3 2 1 1 1 3 2 1 1 3 3 2 1 1 2 2 1 2 3 3 1 1 1 3 2 2 2 2 8 3 1 3 2 3 3 3 1 3 3 1 1 1 3 1 1 2 1 1 3 2 1 2 2 2 2 2 1 1 2 1 1 1 9 3 3 3 3 3 2 2 4 2 3 4 4 2 3 4 4 2 4 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 4 3

10 2 3 1 1 3 3 4 3 1 2 1 4 4 2 1 3 2 4 1 1 2 1 3 4 1 4 1 1 3 3 4 3 1 11 4 3 2 3 3 2 4 2 3 3 3 4 2 3 3 4 4 3 4 3 4 3 3 4 4 3 3 4 1 4 4 2 3 12 3 3 2 2 1 3 2 1 1 2 3 2 1 2 3 3 1 1 3 1 2 3 3 3 1 1 1 1 3 3 3 4 3 13 3 1 3 1 3 1 3 3 1 1 3 2 1 1 3 3 2 2 3 1 1 1 3 1 1 1 1 1 3 3 1 3 1 14 4 3 3 3 3 3 3 4 3 3 4 4 4 3 4 4 2 3 4 3 3 3 3 3 3 4 3 4 1 1 3 1 1 15 3 3 3 3 3 4 3 4 2 3 4 4 2 3 4 4 2 3 4 2 3 3 3 3 3 4 3 4 3 3 2 3 2 16 3 1 2 3 2 2 2 2 1 2 1 2 1 1 1 2 2 1 1 3 3 2 2 3 2 2 2 3 1 1 3 2 2 17 2 2 2 3 1 1 2 2 1 1 3 1 2 3 1 2 1 1 2 2 2 3 2 2 3 3 2 2 1 3 1 3 2 18 4 3 3 4 3 3 3 3 3 1 2 1 1 3 1 1 3 3 3 3 3 2 2 2 3 2 2 3 3 1 1 2 1 19 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 20 3 3 3 3 3 3 3 3 4 3 3 2 3 3 4 3 4 3 4 4 3 4 3 4 3 4 3 4 3 3 4 3 4 21 2 2 3 2 3 2 3 1 1 1 3 2 3 2 2 2 2 2 2 2 2 2 3 3 2 2 2 2 1 3 2 1 1 22 4 3 3 3 3 3 3 3 4 3 4 2 3 4 3 4 3 4 4 3 4 4 2 4 4 3 3 4 3 4 4 3 3 23 3 3 3 2 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 3 4 3 3 2 3 4 4 3 3 4 4 3 4 3 4 24 3 3 3 3 1 3 1 1 3 1 3 1 3 1 1 1 1 1 1 3 1 1 3 3 3 1 1 1 1 1 1 1 2 25 2 1 3 1 1 3 2 3 3 3 1 1 1 1 1 1 1 3 1 1 1 1 1 3 3 1 1 3 3 1 2 1 1 26 3 2 1 1 1 1 3 3 1 3 2 3 3 3 1 3 3 1 1 1 3 2 3 1 2 3 3 1 3 3 3 1 2 27 3 4 2 3 2 4 4 3 3 3 2 4 2 4 4 3 4 2 4 4 4 4 3 3 4 4 4 2 3 2 3 3 2 28 2 1 2 3 2 1 1 3 1 1 2 3 2 2 1 3 4 2 2 3 2 2 2 2 3 2 2 2 1 3 1 1 1 29 3 3 3 2 3 2 2 3 2 1 1 1 1 1 1 2 2 2 2 2 3 2 3 2 2 1 1 1 2 2 1 3 3 30 2 1 2 2 1 1 2 1 2 1 3 3 2 2 2 2 3 1 2 2 3 2 2 1 3 3 1 2 1 2 2 2 2

Page 79: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 ∑ 2 1 1 1 3 1 2 2 1 2 1 2 2 1 2 1 2 2 1 1 2 2 2 3 3 1 2 2 2 2 109 3 2 3 1 3 3 2 2 3 3 2 2 1 3 2 1 2 3 2 3 1 2 1 3 2 2 1 3 2 2 130 1 2 2 2 1 2 1 2 1 2 1 2 2 2 1 1 1 1 3 1 1 2 1 3 2 3 1 2 1 2 106 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2 1 2 2 1 3 2 3 1 1 3 2 3 1 2 1 3 1 2 1 2 139 3 1 3 1 3 3 2 3 1 1 3 2 1 3 2 1 1 3 1 3 1 3 1 3 2 3 3 3 3 3 139 4 4 4 4 3 2 2 1 3 3 2 1 3 3 3 3 3 2 2 2 3 2 4 4 2 2 3 1 4 4 175 2 1 2 1 2 2 1 1 1 2 2 1 1 1 2 1 2 1 1 2 1 2 2 2 3 2 1 2 1 2 110 3 1 1 1 1 2 2 2 3 2 2 1 2 2 1 2 2 1 3 1 2 1 1 2 1 1 2 2 1 1 109 4 3 4 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 4 4 3 3 3 3 3 3 3 3 2 2 3 4 3 4 195 1 1 3 1 4 1 2 1 3 2 1 2 1 3 1 2 1 1 3 3 3 1 3 2 3 1 1 2 1 2 133 4 3 2 4 3 4 3 2 4 3 4 2 3 4 2 3 3 4 3 2 4 2 3 3 2 4 4 4 4 4 200 3 3 1 3 3 3 3 1 3 1 2 1 1 3 3 3 2 3 2 2 1 2 1 3 1 2 1 2 1 2 133 1 1 3 1 1 3 3 3 1 3 1 3 3 1 3 1 1 2 1 2 1 3 1 1 2 1 1 2 1 2 115 3 4 3 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 3 3 3 4 3 3 3 4 4 3 3 3 3 4 3 205 2 2 3 3 3 2 3 2 3 3 2 3 2 2 2 3 4 2 3 3 2 2 2 3 2 3 4 2 3 3 180 2 1 1 1 2 3 1 2 1 1 1 2 3 1 3 1 1 3 3 1 1 2 1 1 2 1 1 2 1 2 111 3 3 3 3 3 2 3 2 3 3 3 2 3 2 2 2 1 1 2 2 3 2 1 2 1 2 1 2 1 2 129 1 1 1 1 3 3 2 2 3 3 1 1 3 3 1 1 1 1 3 3 2 2 1 1 1 2 2 1 1 2 131 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 249 4 4 3 4 4 2 4 3 3 3 3 3 3 4 3 4 3 3 3 2 3 3 2 4 3 3 4 3 4 2 205 1 1 2 1 3 3 1 1 1 2 2 1 2 1 2 3 1 1 3 2 2 2 1 2 1 1 2 2 1 1 117 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 3 3 4 3 3 3 4 4 3 222 4 3 3 4 3 3 4 3 3 4 4 4 4 4 3 4 3 4 4 3 3 3 4 4 4 4 3 4 4 4 221 1 1 3 2 2 1 3 1 2 1 1 3 4 3 1 3 1 2 3 2 1 1 2 1 3 2 2 2 2 2 116 1 1 3 2 3 1 2 1 3 2 1 3 1 1 3 2 1 2 1 1 1 1 1 2 2 3 1 2 2 2 108 1 1 1 1 1 2 1 2 1 1 3 1 3 1 2 1 2 3 3 1 3 2 2 2 1 2 3 1 1 2 121 2 3 3 3 1 4 4 3 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 2 3 3 4 4 4 3 3 3 2 3 204 2 1 2 3 1 2 1 1 1 2 1 3 4 2 2 3 1 4 1 1 4 1 2 4 1 2 1 2 2 2 124 3 3 3 2 1 2 3 3 2 3 2 3 2 2 1 2 3 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 129 1 1 3 1 3 2 1 3 2 1 2 2 3 1 3 3 3 3 1 1 3 3 1 2 3 3 3 1 3 2 127

Page 80: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

DATA POST-TEST KEMANDIRIAN 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 1 3 3 4 2 3 4 4 3 4 3 4 2 3 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 3 4 4 4 2 4 2 3 4 3 2 2 4 2 4 2 4 3 4 2 3 2 4 4 4 2 3 3 2 3 4 3 4 3 4 4 4 3 4 3 3 4 3 4 3 4 3 3 2 3 2 2 4 4 4 4 2 3 4 2 3 2 3 2 3 2 2 2 3 3 3 2 2 2 3 2 2 2 4 4 2 3 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 3 4 2 2 2 3 2 2 2 2 4 4 2 4 2 3 5 4 3 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 2 2 3 4 4 4 3 4 3 3 4 4 4 2 4 4 2 3 4 4 1 6 4 3 4 3 4 3 4 3 4 4 4 3 4 4 3 4 4 4 4 3 4 3 4 4 4 3 3 4 4 3 3 4 4 7 4 3 4 3 4 3 4 4 3 4 3 4 3 3 4 3 4 3 3 3 4 4 4 4 4 3 3 4 4 3 3 4 3 8 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 4 3 4 4 3 3 4 2 4 4 3 4 3 4 3 9 2 2 2 2 2 2 2 3 2 2 4 3 2 3 3 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 3 4 4 2 4 4 4 4 10 3 3 4 3 3 3 3 3 3 4 3 4 3 4 3 3 4 3 3 3 3 3 3 3 4 3 3 4 3 3 1 3 4 11 2 3 2 3 2 3 3 2 3 2 3 3 3 2 2 2 2 2 3 3 2 4 3 3 2 3 2 3 2 3 3 2 3 12 3 2 1 4 4 1 4 2 3 4 3 2 3 4 2 3 3 2 2 2 1 3 4 3 4 3 2 4 3 4 3 4 3 13 4 2 4 4 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 2 4 3 4 4 4 4 3 3 2 2 3 2 4 2 3 4 4 3 14 3 3 3 4 4 4 2 1 4 2 4 2 4 1 3 3 2 3 4 3 4 3 3 4 1 3 4 3 1 1 3 4 1 15 2 2 2 2 2 2 2 3 2 3 2 2 3 3 2 2 2 2 2 2 4 3 2 3 4 4 2 3 2 1 4 4 2 16 1 1 3 1 1 1 2 1 1 1 2 1 1 1 2 2 1 1 3 1 1 2 1 1 1 2 1 2 1 1 2 1 1 17 3 4 3 4 3 3 4 3 4 2 2 3 4 4 2 3 3 3 2 4 2 4 4 2 4 1 3 4 3 2 4 3 4 18 3 4 3 3 1 3 4 1 3 2 2 3 4 3 2 3 3 3 3 4 3 3 4 1 3 4 4 3 3 2 3 3 1 19 2 3 2 3 2 3 2 2 3 2 3 2 3 3 2 3 2 3 3 3 2 2 2 2 2 3 4 2 1 4 4 2 3

Page 81: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 ∑ 4 4 3 4 3 4 4 3 4 4 3 3 4 2 2 3 4 4 3 4 3 4 3 4 3 3 4 3 4 4 217 3 3 3 3 3 4 3 4 4 3 4 4 3 4 3 4 4 3 4 4 3 4 4 3 3 3 4 4 3 4 212 3 2 1 2 2 3 2 3 3 3 2 4 3 3 4 4 4 2 4 2 4 2 2 3 4 3 2 4 3 4 176 4 2 2 4 4 2 2 3 4 3 3 3 3 3 4 4 2 4 4 4 2 2 4 2 4 2 2 4 4 4 174 4 4 2 3 4 4 4 3 4 4 4 3 4 4 3 4 3 4 4 4 3 3 4 3 4 4 4 3 4 4 222 4 4 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 3 4 3 4 4 4 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 233 4 3 4 3 3 4 3 3 3 4 4 3 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 3 2 3 4 4 4 223 2 4 3 4 3 4 3 3 4 3 4 4 3 3 4 4 4 4 3 2 3 4 3 3 4 3 4 4 4 4 224 3 4 4 1 2 3 2 4 3 3 3 3 3 3 3 3 2 2 3 3 3 3 2 2 3 3 2 3 4 4 170 4 4 2 3 4 4 3 3 3 4 3 3 4 4 4 3 3 4 3 2 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 210 2 2 2 2 3 2 2 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 4 4 4 1 2 3 2 3 4 2 3 4 2 168 1 2 1 1 1 1 2 4 4 3 2 3 3 3 4 3 4 1 1 1 3 1 1 1 3 2 1 1 1 4 158 2 4 4 2 4 4 4 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 4 3 3 4 4 4 3 4 2 3 2 4 4 210 4 3 1 1 2 1 1 4 4 3 3 3 3 3 3 2 2 2 2 1 2 2 1 2 1 1 1 2 1 2 157 2 2 2 4 4 2 3 3 3 3 4 4 4 3 3 2 3 2 4 2 4 2 3 3 4 2 2 4 4 3 172 2 1 3 2 4 2 4 3 4 3 2 3 3 3 2 2 3 2 3 1 3 4 3 2 4 3 2 2 3 4 127 2 2 2 3 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 3 4 3 4 3 4 210 1 1 2 1 2 1 1 3 2 3 3 4 3 3 3 1 4 4 4 2 4 4 3 4 3 3 4 4 1 2 174 2 4 4 1 4 2 1 1 3 1 2 2 1 1 3 1 2 1 1 1 2 4 2 1 2 4 4 4 4 4 153

Page 82: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Nama : Usia :

Jumlah Saudara:

Petunjuk:

1. Dibawah ini terdapat 63 pernyataan. 2. Angket ini bukan tes, sehingga tidak ada tanggapan benar atau salah. 3. Tiap anak dapat memberi tanggapan – tanggapan yang berbeda. 4. Pilihlah jawaban yang sesuai dengan keadaan diri anda dengan cara memberi

tanda silang (X) pada salah satu pilihan yang tersedia di sebelah kanannya. 5. Arti pilihan jawaban tersebut adalah:

SL : Selalu SR : Sering KD : Kadang - Kadang TP : Tidak Pernah

NO PERTANYAAN SL SR KD TP

1 Saya ragu – ragu terhadap jawaban soal ulangan yang telah saya tulis.

2 Keinginan belajar muncul dari dalam diri saya.

3 Saya akan berhenti mengerjakan PR karena teman mengajak saya untuk bermain.

4 Sebelum berangkat sekolah, seragam, tas dan sepatu disiapkan oleh pengasuh.

5 Ketika mengerjakan soal di papan tulis, saya tidak malu.

6 Niat mengerjakan tugas dari guru, muncul setelah saya melihat teman lain mengerjakan.

7 Saya akan tetap berangkat ke sekolah walaupun teman – teman mengajak saya untuk membolos.

8 Saya mengembalikan sendiri barang pada tempatnya setelah saya gunakan.

9 Saya menjadi cemas atau takut bila harus berbicara di depan kelas.

10 Saya menentukan sendiri dalam memilih kegiatan ekstrakurikuler.

11 Saya berusaha semaksimal mungkin untuk bisa memenangkan lomba yang saya ikuti.

12 Saya minta tolong orang lain untuk mengerjakan PR saya.

13 Dalam mengerjakan tugas dari guru, saya yakin dapat mencapai hasil yang memuaskan.

SL  : Selalu  SR  : Sering KD  : Kadang ‐ Kadang 

Page 83: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

14 Saya menjawab pertanyaan dari guru, setelah guru menunjuk saya untuk menjawab.

15 Saya tidak bercanda ketika mengikuti upacara bendera di sekolah.

16 Saya sering merasa putus asa terhadap masalah yang saya hadapi.

17 Setiap mau berangkat ke sekolah, buku – buku dan peralatan lainnya saya siapkan sendiri.

18 Rasa percaya diri saya akan berkurang bila jawaban PR saya berbeda dengan jawaban PR teman lain.

19 Saya membentuk kelompok belajar untuk menyelesaikan tugas – tugas dari sekolah.

20 Saya akan ikut mnecontek ketika teman – teman yang lain juga mencontek.

21 Saya tidak mudah menyerah jika mendapat tugas yang sulit dari guru.

22 Saya minta tolong orang lain buat mengerjakan tugas ketrampilan tangan atau prakarya.

23 Saya puas dengan hasil – hasil ulangan saya.

24 Saya minta tolong teman untuk mengantikan saya pada waktu piket pagi.

25 Saya mampu mengendalikan keinginan saya untuk tidak bermain ketika akan menghadapi tes.

26 Saya kurang berminat untuk belajar secara teratur setiap hari.

27 Saya membereskan sendiri lemari yang saya tempati.

28 Saya malu bertanya kepada guru tentang pelajaran yang sedang diterangkan, meskipun saya merasa kurang jelas.

29 Saya juga menonton acara TV yang sebenarnya untuk dewasa.

30 Saya berusaha memperoleh nilai ulangan yang memuaskan.

31 Saya minta tolong teman saya untuk memotong kuku saya.

32 Jawaban – jawaban ulangan saya, merupakan hasil pemikiran saya sendiri.

33 Saya akan bertanya, melihat punya teman bila saya tidak dapat mengerjakan soal ulangan.

34 Saya tidak jajan secara berlebihan sehingga saya tetap bisa menabung.

35 Saya tidak pernah terlibat diskusi di dalam kelas.

SL  : Selalu  SR  : Sering KD  : Kadang ‐ Kadang 

Page 84: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

36 Saya merapikan tempat tidur saya sendiri.

37 Semua ajakan teman – teman akan saya ikuti.

38 Saya mengerjakan sendiri tugas ketrampilan tanpa harus meniru punya teman lain.

39 Saya akan menangis ketika pengasuh menghukum saya karena kesalahan yang saya buat.

40 Saya belajar dengan berbagai macam cara agar saya dapat memahami materi yang diajarkan oleh guru.

41 Saya terpaksa belajar giat jika disuruh oleh pengasuh.

42 Saya tidak malu menjawab pertanyaan guru di kelas.

43 Saya tidak tertarik belajar sesuatu hal yang baru (diluar kegiatan belajar saya disekolah) seperti menari, renang, basket dsb.

44 Jika saya menemukan barang milik teman lain yang hilang, maka saya akan mengembalikannya, walaupun saya sangat menyukainya.

45 Saya kurang berminat untuk mempelajari mata pelajaran yang agak rumit.

46 Saya mempersiapkan sendiri segala sesuatunya sebelum saya mengikuti tes atau ulangan.

47 Jika mendapat PR yang sukar, maka saya minta tolong orang lain untuk mengerjakannya.

48 Saya berusaha semaksimal mungkin agar bisa masuk ke rangking 10 besar.

49 Saya memilih teman yang lebih pandai untuk duduk berdekatan pada waktu ulangan .

50 Saya merasa puas terhadap hasil ulangan saya walaupun hasil nya biasa-biasa saja,karena saya telah berusaha dengan segenap kemampuan saya.

51 Saya tidak membantah apabila di suruh oleh pengasuh

52 Saya mempelajari sendiri materi yang di ajarkan oleh guru esok harinya.

53 Saya merasa tidak siap dan kurang mampu pada waktu guru mengadakan ulangan atau tes dadakan (yang tidak di beritahu sebelum nya)

54 Keinginan mengikuti kegian ekstrakurikuler muncul dari dalam diri saya sendiri.

55 Saya berusaha mencari penyelesaian dari masalah yang saya hadapi.

Page 85: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

56 Saya berani maju sendiri mengerjakan soal di depan kelas

57 Saya akan tetap mengerjakan PR walaupun ada acara TV yang bagus

58 Saya tidak takut,jika guru dan teman-teman saya memilih saya menjadi ketua kelas

59 Saya dapat menentukan sendiri buku apa saja yang menjadi pendukung pada waktu saya belajar

60 Saya senang membaca buku-buku pelajaran

61 Saya bertanya kepada guru tentang pelajaran yang sedang di terangkan ketika saya merasa kurang jelas

62 Saya tidak akan membalas dendam (Membalas dengan kejahatan) kepada orang yang telah menyakiti atau jahat kepada saya

63 Saya tidak bercanda walaupun guru tidak ada di kelas

Page 86: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa
Page 87: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa
Page 88: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Sesi refleksi permainan berani menerima resiko

Sesi permainan emosi 

Hasil permainan kreativitas Sesi permainan kreativitas

Page 89: PENINGKATAN KEMANDIRIAN REMAJA DI BALAI …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/7414/8/T1_132009079... · bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. mendiskusikan tentang apa

Sesi menginterpretasi permainan mengatur waktu

Sesi permainan meniti jembatan manusia

Sesi permainan cara mengatur waktu

Sesi diskusi mengenal diri sendiri