pengaruh globalisasi dengan eksistensi kebudayaan

9
PENGARUH GLOBALISASI DENGAN EKSISTENSI KEBUDAYAAN SOSIAL

Upload: mufid-rahmadi

Post on 27-May-2015

2.890 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: Pengaruh globalisasi dengan eksistensi kebudayaan

PENGARUH GLOBALISASI DENGAN EKSISTENSI KEBUDAYAAN SOSIAL

Page 2: Pengaruh globalisasi dengan eksistensi kebudayaan

Materi Pembahasan :

Globalisasi dalam Kebudayaan Tradisional di

Indonesia

Globalisasi dan Budaya

Perubahan Budaya dalam

Globalisasi

Pengaruh Globalisasi t

erhadap Budaya Bangsa

Tindakan yang Mendorong Timbulnya

Globalisasi Kebudayaandan Cara Mengantisipasinya

1 23

4

5

Page 3: Pengaruh globalisasi dengan eksistensi kebudayaan

Globalisasi dan Budaya

Kebudayaan dapat diartikan sebagai nilai-nilai (values) yang dianut oleh masyarakat ataupun persepsi yang dimiliki oleh warga masyarakat terhadap berbagai hal. Kebudayaan juga dapat didefinisikan sebagai wujud, dari gagasan atau ide, kelakuan dan hasil kelakuan (Koentjaraningrat), dimana hal-hal tersebut terwujud dalam kesenian tradisional.

Aspek-aspek kejiwaan ini menjadi penting artinya apabila disadari, bahwa tingkah laku seseorang sangat dipengaruhi oleh apa yang ada dalam pikiran.

Sehingga jika Globalisasi itu adalah dapat diterima dengan baik oleh akal dan pikiran manusia, maka akan berjalan seimbang dengan budaya. Namun sebaliknya, jika globalisasi itu tidak dapat diterima dengan baik oleh manusia maka kebudayaan lah yang menjadi korban.

1

back

Page 4: Pengaruh globalisasi dengan eksistensi kebudayaan

Globalisasi dalam Kebudayaan Tradisional Di Indonesia

2Pada hakekatnya bangsa Indonesia serta bangsa-

bangsa lain berkembang karena adanya pengaruh-pengaruh luar. Kemajuan bisa dihasilkan oleh interaksi dengan pihak luar, hal inilah yang terjadi dalam proses globalisasi.

Oleh karena itu, globalisasi bukan hanya soal ekonomi namun juga terkait dengan masalah atau isu makna budaya dimana nilai dan makna yang terlekat di dalamnya masih tetap berarti. Masyarakat Indonesia merupakan masyarakat yang majemuk dalam berbagai hal, seperti anekaragaman budaya, lingkungan alam, dan wilayah geografisnya.

Dari keanekaragaman itulah dikembangkan menjadi model-model pengetahuan dalam masyarakat. back

Page 5: Pengaruh globalisasi dengan eksistensi kebudayaan

Perubahan Budaya dalamGlobalisasi

Perubahan budaya yang terjadi di dalam masyarakat tradisional, yakni perubahan dari masyarakat tertutup menjadi masyarakat yang lebih terbuka, dari nilai-nilai yang bersifat homogen menuju pluralisme, ini adalah salah satu contoh dampak dari adanya globalisasi.

Ilmu pengetahuan dan teknologi telah mengubah dunia secara mendasar. Komunikasi dan sarana transportasi internasional telah menghilangkan batas-batas budaya setiap bangsa. Kebudayaan setiap bangsa cenderung mengarah kepada globalisasi dan menjadi peradaban dunia sehingga melibatkan manusia secara menyeluruh.

3

back

Page 6: Pengaruh globalisasi dengan eksistensi kebudayaan

Derasnya arus informasi dan telekomunikasi (globalisasi) ternyata menimbulkan sebuah kecenderungan yang mengarah terhadap memudarnya nilai-nilai pelestarian budaya kita, contoh itu antara lain :•Perkembangan 3T (Transportasi, Telekomunikasi, dan Teknologi) mengkibatkan berkurangnya keinginan untuk melestarikan budaya negeri sendiri •Budaya Indonesia yang dulunya ramah-tamah, gotong royong dan sopan berganti dengan budaya barat, misalnya pergaulan bebas.•Gaya berpakaian remaja Indonesia yang dulunya menjunjung tinggi norma kesopanan telah berubah mengikuti perkembangan jaman.

Pengaruh Globalisasi terhadapBudaya Bangsa

4

back

Page 7: Pengaruh globalisasi dengan eksistensi kebudayaan

Tindakan yang Mendorong Timbulnya Globalisasi Kebudayaan dan

Cara Mengantisipasinya5

Salah satu dampak negatif akibat adanya Globalisasi adalah pada kebudayaan kita yang semankin MEMPRIHATINKAN :• Semakin rusaknya seni-seni tradisional,• Budaya asli tergantikan oleh budaya asing, sehingga• Kita kurang cinta lagi terhadap budaya milik sendiri.

Untuk menghadapi hal-hal tersebut di atas ada beberapa alternatif untuk mengatasinya, salah satunya adalah meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) terutama insan-insan yang mempunyai skill dalam lingkup budaya.

Selain itu, mengembalikan peran aparat pemerintah sebagai pengayom dan pelindung, dan bukan sebaliknya justru menghancurkannya demi kekuasaan (MUSUH DALAM SELIMUT).

next

Page 8: Pengaruh globalisasi dengan eksistensi kebudayaan

Kesimpulan

Pengaruh globalisasi disatu sisi ternyata menimbulkan pengaruh yang negatif bagi kebudayaan bangsa Indonesia. Norma-norma yang terkandung dalam kebudayaan bangsa Indonesia perlahan-lahan mulai pudar. Gencarnya serbuan teknologi disertai nilai-nilai interinsik yang diberlakukan di dalamnya, telah menimbulkan isu mengenai globalisasi dan pada akhirnya menimbulkan nilai baru tentang kesatuan dunia. Atau dengan kata lain kebudayaan kita dilebur dengan kebudayaan asing.

Apabila timur dan barat bersatu, masihkah ada ciri khas kebudayaan kita? Ataukah kita larut dalam budaya bangsa lain tanpa meninggalkan sedikitpun sistem nilai kita? Oleh karena itu perlu dipertahanan aspek sosial budaya Indonesia sebagai identitas bangsa.

next

Page 9: Pengaruh globalisasi dengan eksistensi kebudayaan

TERIMA KASIH

The END . . . .