penerapan beton pada bangunan

Upload: fahrytn

Post on 07-Mar-2016

752 views

Category:

Documents


57 download

DESCRIPTION

Penerapan Beton Pada Bangunan

TRANSCRIPT

TEKNOLOGI BAHAN BUATAN (BETON)

Beton merupakan suatu campuran yang berisi pasir, krikil/ batu pecah/ agregat lain yang dicampurkan menjadi satu dengan suatu pasta yang terbuat dari semen dan air yang membentuk suatu masa yang sangat mirip seperti batu.Secara garis besar, beton dapat dibagi menjadi 2 macam, antara lain : Beton bertulang, merupakan jenis beton polos yang dicampur/digabungkan dengan tulangan baja. Fungsi dicampur/digabung dengan tulangan baja yaitu agar menambah kekuatan dan ketahanan pada beton saat diaplikasikan ke dalam bangunan. Beton jenis ini biasanya dipakai sebagai elemen struktural pada bangunan, contohnya yaitu rangka atap, balok, kolom struktur, plat lantai, pondasi, dan lain sebagainya. Beton tidak bertulang, merupakan jenis boton polos tanpa campuran/gabungan apapun. Beton jenis ini biasanya digunakan untuk elemen arsitektural pada bangunan, contohnya yaitu kolom ekspos, ornamen-ornamen, paving blok, genteng, dan lain sebagainya.Faktor-faktor yang mempengaruhi kekuatan beton yaitu : Kualitas semen (PC) Proporsi semen dalam campuran beton Kekuatan dan kebersihan agregat Ikatan/adesi antara pasta, semen dan agregat Pencampuran yang cukup dari bahan-bahan pembentuk beton Pemadatan beton dan perawatanKelebihan dari beton yaitu : Dapat dibentuk sesuai keinginan Mampu memikul beban tekan yang berat Tahan terhadap temperatur tinggi Biaya pemeliharaan murah Tahan terhadap api dan korosiKekurangan dari beton yaitu : Bentuk yang sudah dibuat sulit untuk diubah Pelaksanaan pekerjaan memerlukan ketelitian yang tinggi Berat Daya pantul suara besar Membutuhkan cetakan sebagai alat pembentuk Tidak memiliki kekuatan tarik Setelah dicampur beton cepat mengeras Beton yang mengeras sebelum pengecoran tidak bisa didaur ulang Tidak dapat dipergunakan pada elemen konstruksi yang memikul momen lengkung atau tarikanCONTOH PENERAPAN MATERIAL BETON PADA BANGUNAN

Dalam kasus ini, saya mengambil contoh bangunan sekolah SD untuk desain mata kuliah RSB-2.

DENAH LANTAI 1

Pada kolom struktural ukuran 50cm x 50cm menggunakan material beton bertulang1 PC : 2 PS : 3 KR

Penggunaan material beton polos sebagai pijakan tangga1 PC : 2 PS : 3 KR

DENAH LANTAI 2 & 3 & 4TAMPAK DEPAN

Balok struktural berukuran 30cm x 50cm juga menggunakan material beton bertulang1 PC : 2 PS : 3 KR

Genteng beton digunakan sebagai material penutup atap bangunanPada kolom struktural ukuran 50cm x 50cm menggunakan material beton bertulang1 PC : 2 PS : 3 KR

TAMPAK BELAKANGPOTONGAN A-A

Pondasi footplate serta batu kali menggunakan material beton polosPlat lantai menggunakan material beton polos dengan tebal 15cm

Sloof lantai 1 menggunakan material beton bertulang dengan ukuran 15cm x 20cmRingbalk lantai 4 menggunakan material beton bertulang dengan ukuran 8cm x 12cm

POTONGAN B-B

DETAIL GENTENG BETONDETAIL KOLOM STRUKTUR BETON

DETAIL PLAT LANTAI BETONDETAIL PONDASI BETON

TEKNOLOGI BAHAN BUATANKD1 - PENERAPAN BAHAN BUATAN BETON PADA BANGUNAN

Disusun Oleh :FAHRY TRIZA NUGRAHA - I0213031

Dosen Pengampu :Ir. Rachmadi Nugroho, MT

Program Studi Arsitektur Jurusan Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Sebelas Maret