penelitian autekologi

Upload: isty-alfiany

Post on 06-Mar-2016

14 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Ecology

TRANSCRIPT

Tugas Mata Kuliah Ekologi Hutan Tropis (Dosen: Erwin Nurdin)

Penelitian Autekologi*:PENGAMATAN POLA PERKEMBANGBIAKAN TELEDU SIGUNG (Mydaus javanensis) DI KALIPAGU, GUNUNG SLAMET(Isty Alfiany 1206249605)Teledu sigung merupakan salah satu jenis mamalia kecil di kawasan hutan Gunung Gede yang hidup di malam hari, namun terkadang dijumpai berkegiatan pada siang hari. Tidur di lubang tanah sedalam 60 cm, yang digali dengan cakar panjang dan runcingnya. Mencari makanan berupa cacing tanah dan larva tonggeret dengan menggunakan moncong dan cakarnya untuk mengorek-ngorek tanah yang basah atau batang kayu mati. Kebiasaannya mengorek-ngorek tanah membuatnya berperan dalam menyuburkan tanah. Hidup soliter di hutan pegunungan sampai pada ketinggian 2.100 m dan perkebunan pinggir hutan. Jumlah anak setiap kelahiran 2 - 3 ekor. Belum banyak yang diketahui tentang aspek perkembangbiakannya (Maharadatunkamsi 2012).

METODEPenelitian diawali dengan pencarian individu teledu sigung di kawasan Kalipagu, Gunung Slamet. Setelah ditemukan individunya kemudian dilakukan pemasangan microchip guna melacak keberadaan individu setiap harinya. Selama satu minggu dilakukan pengamatan terhadap pola pergerakannya kemudian diletakkan kamera inframerah di beberapa titik yang sering dilalui individu. Selain itu, digunakan pula drone camera untuk pengamatan dari udara. Pengamatan langsung juga dilakukan pada waktu-waktu tertentu dengan mengikuti data koordinat individu yang dikirimkan melalui microchip. Penelitian dilakukan selama satu tahun untuk mengetahui tiap aspek perkembangbiakan, seperti musim kawin, masa kehamilan, dan usia dewasa anak. Dengan demikian dapat diketahui pola perkembangbiakan teledu sigung atau Mydaus javanensis.

DAFTAR PUSTAKAMaharadatunkamsi. 2012. Potensi mamalia kecil dalam mendukung fungsi lindung Gunung Slamet. Ekologi Gunung Slamet: 95120.

*Tugas Mata Kuliah Ekologi Hutan Tropis/ Dosen: Bapak Erwin Nurdin