pemanfaatan arduino sebagai alat pelipat ......sampel dari percobaan ini adalah baju d. instrument...

26
PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT BAJU SEDERHANA Karya Tulis Disusun guna memenuhi salah satu Persyaratan Kelulusan FEBRI KURNIAWAN 161710023 SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) al-muslim Jl. Raya Setu, Kp.Bahagia, Tambun-Bekasi 17510 2018

Upload: others

Post on 30-Nov-2020

1 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT BAJU

SEDERHANA

Karya Tulis

Disusun guna memenuhi salah satu

Persyaratan Kelulusan

FEBRI KURNIAWAN

161710023

SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) al-muslim

Jl. Raya Setu, Kp.Bahagia, Tambun-Bekasi 17510

2018

Page 2: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

ii

LEMBAR PENGESAHAN

PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT BAJU

SEDERHANA

Yang dipersiapkan dan disusun oleh

Febri Kurniawan

161710023

Telah disetujui dan dipertahankan didepan Dewan Penguji ( Penyanggah )

Pada tanggal 8 oktober 2018

Dan dinyatakan telah memenuhi

Susunan Tim Penguji

Penyanggah Pembimbing

Drs. Lestario Dini Rahmawati,S.Pd

Mengetahui,

Kepala Sekolah SMA al-muslim

Dra. Reni Nurhidayati

Page 3: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

iii

MOTTO

“BE YOUR SELF”

Page 4: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

iv

KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim.

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Puja dan puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT karena

atas berkat rahmat-Nya penulis dapat menyelesaikan Karya Ilmiah yang

berjudul “Pemanfaatan Kulit Jeruk Bali Sebagai Manisan”.

Adapun maksud dan tujuan dari penulisan karya tulis ini, untuk

memenuhi salah satu persyaratan kelulusan sekolah di SMA Al Muslim.

Penulis menyadari bahwa karya tulis ilmiah ini masih belum sempurna. Dan

tentunya karya tulis ini tidak terlepas dari berbagai bantuan dan peran serta

dari berbagai pihak yang ikut serta dalam menyelesaikan karya tulis ilmiah

ini. Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis menyampaikan rasa

terima kasih kepada yang bersangkutan, yaitu:

1. Dra. Reni Nurhidayati selaku Kepala SMA Al Muslim yang telah

memberikan sebuah dorongan dan arahan yang berguna dan

bermanfaat berupa semangat sehingga karya tulis ilmiah ini

dapat selesai.

2. Ari Widiastuti S.Pd selaku wali murid yang selalu memberi

support dan motivasi kepada penulis.

3. Dini Rahmawati,S.PD selaku guru pembimbing yang telah

banyak membantu dan memberikan dorongan berupa semangat

dan masukan dalam penelitian ini.

4. Orang tua penulis yang telah memberikan banyak materi maupun

nonmateri dan memotivasi penulis sehingga karya tulis ilmiah ini

dapat diselesaikan

Page 5: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

v

5. Ka dimas selaku guru robotik yang memberi masukan untuk

memilih judul karya tulis ilmiah ini.

6. Rekan robotik selaku teman yang banyak membantu dalam uji

coba karya tulis ilmiah ini.

7. Teman sekelas penulis yang membantu dalam mengerjakan dan

mengisi data karya tulis ilmiah ini.

Kami sadar sebagai pelajar kami masih harus banyak belajar dan

masih memiliki banyak kekurangan. Oleh karena itu, kami sangat

mengharapkan adanya kritikan ataupun saran yang bersifat positif, guna

penulisan karya tulis ilmiah yang lebih baik lagi di masa yang akan

datang.Semoga karya tulis ini dapat bermanfaat bagi semua yang

membacanya. Aamiin.

Wassalamu’alaikum Wr.Wb

Bekasi, Oktober 2018

Penulis,

Febri kurniawan

Page 6: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

vi

DAFTAR ISI

Halaman

LEMBAR PENGESAHAN............................................................ ii

MOTTO......................................................................................... iii

KATA PENGANTAR.................................................................... iv

DAFTAR ISI.................................................................................. vi

DAFTAR TABEL.......................................................................... viii

DAFTAR LAMPIRAN................................................................... ix

ABSTRAK.................................................................................... x

BAB I PENDAHULUAN.................................................... 1

A. Latar Belakang............................................... 1

B. Rumusan Masalah.......................................... 2

C. Tujuan Penelitian............................................ 2

D. Manfaat Penelitian.......................................... 2

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN HIPOTESIS PENELITIAN 3

A. Kajian Pustaka................................................ 3

1. Arduino..................................................... 3

2. Motor servo............................................... 4

3. Catu Daya................................................. 5

4. Push Button………………………………. 6

B. Hipotesis......................................................... 6

BAB III METODE PENELITIAN.......................................... 7

A. Jenis Penelitian.............................................. 7

B. Definisi Operasional....................................... 7

C. Populasi dan Sampel..................................... 7

D. Alat dan Bahan.............................................. 7

E. Cara Penelitian.............................................. 8

Page 7: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

vii

F. Tempat Penelitian.......................................... 8

1. Tempat Penelitian.................................... 8

2. Waktu Penelitian...................................... 8

G. Analisis Hasil.................................................. 8

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN........... 9

A. Hasil Penelitian............................................... 9

B. Pembahasan.................................................. 9

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN................................. 10

A. Kesimpulan..................................................... 10

B. Saran.............................................................. 10

DAFTAR PUSTAKA.................................................................... 11

LAMPIRAN…………………………………………………………… 12

DAFTAR RIWAYAT HIDUP......................................................... 14

Page 8: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

viii

DAFTAR TABEL

Tabel 4. 1 hasil penelitian alat pelipat baju sederhna…………9

Page 9: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

ix

PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT BAJU

SEDERHANA

FEBRI KURNIAWAN

XII IPA 2

161710023

Abstrak

Tehnologi elektronika menjadi salah satu bagian dalam

membatu meringankan perkerjaan manusia, banyak alat

elektronik yang praktis dan sangat membantu manusia dalam

bebrbagai bidang,dewasa ini banyak pengoprasian manual yang

di tinggalkan dan beralaih pada peralatan otomatis lebih

mendominasi kehidupan manusia.

Model alat pelipat baju ini adalah salah satu bagian dari

perpindahan oprasi manual menjadi otomatis. Yang selama ini

banyak orang yang melipat baju secara manual menggunakan

tangan, maka dengan adanya alat pelipat baju sederhana ini

semua orang akan lebih menghemat waktu nya.

Tujuan dari pembuatan karul ini adalah untuk memberikan

informasi kepada masyarakat tentang manfaat arduino yang

dapat dijadikan sebuah alat yang dapat membantu pekerjaan

sehari-hari.

Page 10: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

1

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sejarah robotika berawal pada abad pertengahan

di timur tengah, seorang insinyur bernama AL Jazzari

membuat berbagai mesin otomatis yang di kumudian hari

dikenal sebagai robot. Beliau membuat jam gajah yang

dapat berkerja secara otomatis, danmerupakan jam

pertama di dunia, beliau juga membuat robot humanoid

pertama yang dapat bermain musik. Karya-karyanya

terabadikan dalam salah satu bukunya yang berjudul “The

Book of Knowlage of Ingenious”1.

Robotika memiliki unsur yang sedikit berbeda

dengan ilmu-ilmu dasar atau terapan yang lain dalam

berkembang dari suatu asa atau hipotesis yang kemudian di

teliti secara metodis. Biasanya robot berkembang melalui

masalah di lingkungan yang ada, dan di ciptakan solusi

melewati robot.

Salah satu perkerjaan yang membutuhkan bantuan

robot sederhana ini adalah pekerjaan rumah tangga .

Pekerjaan rumah tangga ini biasanya menyita banyak waktu

sehingga banyak orang yang terkadang sangat malas untuk

mengerjakan pekerjaan tersebut. Khususnya orang yang

sudah berkeluarga biasanya lebih banyak mengerjakan

perkerjaan rumah tangga.

Diantara salah satu pekerjaan rumah tangga

tersebut misalnya seperti melipat kain atau baju, banyak

orang yang malas melipat baju apabila baju sudah

menumpuk banyak. selain itu masalah ini juga dialami oleh

pekerja laundry yang setiap hari harus melipat tumpukan

baju yang banyak.

Pada jaman yang serba simple ini banyak sekali

teknologi yang berkembang sangat pesat, banyak

1 Sanjaya,Mada,2013. Membuat Robot Bersama Profesor Bolabot.Yogyakarta : Gava Media

Page 11: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

2

2

penemuan-penemuan yang tidak terduga. Perkembangan

ini sangat berperan dalam perwujudan kehidupan yang lebih

baik, misalnya tehnologi seperti handphone, computer, dan

Teknologi menjadi salah satu bagian dalam membantu

meringankan pekerjaan manusia.

Maka dari permasalahan diatas solusi untuk

mengatasi masalah tersebut dibuatlah sebuah alat untuk

melipat baju secara otomatis.

B. Rumusan masalah

Berdasarkan latar belakang diatas, dapat

disimpulkan suatu masalah sebagai berikut:

“ Apakah Arduino dapat dimanfaatkan sebagai alat

pelipat baju?”

C. Tujuan penelitian

1. Tujuan Umum : Pemanfaatan arduino dalam

kehidupan sehari hari.

2. Tujuan Khusus : Pemanfaatan arduino untuk

mempermudah melipat baju.

D. Manfaat penelitian

Manfaat penelitian ini adalah :

1. Bagi peneliti

Dapat manambah pengetahuan, wawasan, dalam

penggunaan arduino.

2. Bagi masyarakat

Memberikan informasi tentang arduino yang dapat

membantu melipat baju.

Page 12: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

3

3

BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Kajian Pustaka

1. Arduino

Aduino adalah mikro board yang di rancang untuk

mempermudah pengguna elektronik dalam berbagai

bidang. Hardwarenya memiliki prosessor Atmel AVR dan

softwarenya memiliki bahasa pemograman sendiri. Saat ini

arduino sangat popular di seluruh dunia. Banyak pemula

yang ingin belajar robotika dan elektronika melalui arduino

karna tebilang mudah untuk di pelajari, karena dari

pemrograman nya sendiri itu sudah banyak bisa di cari di

internet dengan mudah dan gratis. Tidak hanya pemula

banyak juga professional yang suka mengembangkan

arduino sendiri dan menyebarkan ilmu nya di internet.

Pemrograman yang ada pada arduino itu adalah

penyederhanaan dari bahasa C yang sangat rumit sekali

untuk di pelajari dan piterapkan. Dengan ada nya arduino

yang mengerti masalah para pemula ia menyederhanakan

bahasa yang rumit tersebut dengan bahasa yang mudah

dipelajari2. Arduino juga memiliki beberapa kelebihan

antara lain:

a. Murah

Harga papan arduino sangat lah murah

dibandingkan papan mikrocontroler pro yang

lainnya, haraganya terkisar antara Rp80.000-

Rp200.000 .

b. Sederhana

Papan arduino mempunyai bahasa

pemrograman yang sagat simple dibandingkan

papan mikrocontroler pro yang lainnya.

2 Arief.2014. Pengertian Arduino dan Kegunaan Arduino. https://ariefeeiiggeennblog.wordpress.com/2014/02/07/pengertian-fungsi-dan-kegunaan-arduino/

Page 13: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

4

c. Banyak dipasaran

Arduino sangat mudah ditemukan di toko

elektrik dimanapun bahakan biasanya toko elekrik

sudah menyediakan modul/sensor yang khusus

arduino.

d. Terdapat soket usb

Dengan adanya soket usb seseorang dengan

mudah memindahkan data yang telah dibuat di

komputer kedalam arduino nya sendiri.

e. Terdapat soket baterai

Di arduino sudaha terdapat soket batrai yang

berfungsi untuk menyuplai baterai/adaptor pada

saat arduino tidak di sambungkan ke komputer .

2. Motor Servo

Motor servo adalah motor yang mampu bekerja

secara dua arah. Motor servo terdiri dari sebuah motor,

rangkaian gear, potensio meter serta rangkaian control.

Potensiometer yang ada pada motor servo berguna

sebagai penentu sudut dari putaran servo3. Motor servo

memiliki seitem kontrol loop yang berguna untuk

mengontrol gerakan dan posisi akhir dari poros motor

servo. Sistem ini sangat membantu pengguna untuk

penggunaan dalam robotik. Motor servo biasa

digunakan dalam berbagai keperluan di industri, selain

itu motor servo juga di aplikasikan pada mobil mainan,

robot, pesawat radio control dan lain sebagainya.

Motor servo memiliki dua jenis, yaitu motor servo

DC dan AC. Motor servo AC dapat menangani arus yang

tinggi atau beban berat, sehingga sering di aplikasikan

pada mesin-mesin indusri yang butuh mendorong beban

yang lebih berat dan torsi yang lebih besar. Sedangkan

motor servo DC hanya dapat menangani arus yang kecil

3 Mertarduino.2017. How To Control Servo Motor With Arduino. https://www.instructables.com/id/Arduino-How-to-Control-Servo-Motor-With-Arduino/

Page 14: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

5

dan beban yang kecil. Basanya motor servo DC hanya

digunakan untuk pekerjaan-pekerjaan ringan seperti

pergerakan sayap pada pesawat radio control, karna

motor servo DC bebanya sangat ringan dibandingkan

motor AC yang memiliki beban yang lebih berat4.

3. Catu Daya

Catu daya adalah bagian dari setiap perangkat

elektronika yang berfungsi sebagai sumber tenaga. Catu

daya sebagai sumber tenaga dapat berasal dari baterai ,

accu , solar cell dan adaptor. Komponen ini akan

memberikan catu tenaga yang sesuai dengan keperluan

komponen elektronika. Kebutuhan tenaga juga dapat di

sesuaikan menggunakan catu adaptor.

Catu adaptor adalah perangkat elektronika yang

berfungsi menurunkan dan menaikan tegangan atau

mengubah arus AC menjadi arus DC yang dapat

digunakan sebagai sumber tenaga peralatan

elektronika. Adaptor banyak digunakan pada prangkat

elektronik seperti charger pada leptop, HP, speaker, dan

alat elektronik yang lainnya. Catu daya atau adaptor

memiliki beberapa jenis yaitu:

a. Step down (penurun tegangan)

Step down berfungsi untuk menurunkan

tegangan yang lebih tinggi menjadi tegangan

yang lebih rendah. Tegangan bisa diatur sesuai

kebutuhan yang di inginkan dan di pelukan.

b. Step up (penaik tegangan)

Step up berfungsi untuk menaikan tegangan

yang rendah menjadi tegangan yang lebih tinggi.

Biasanya step digunakan untuk menambah

tegangan batrai agar menyangkup tegangan yang

diperlukan pada alat elekronika. Step up banyak

4 Sanjaya,Mada,2013. Membuat Robot Bersama Profesor Bolabot.Yogyakarta : Gava

Media

Page 15: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

6

sekali digunakan para pemain robot sumo, untuk

memperkuat robot nya mereka menggunakan

step up.

c. Rectifier (penyearah)

Bagian ini berfungsi sebagai penyearah arus

dari arus AC menjadi arus DC. Rectifier biasanya

dipakai untuk alat yang hanya bisa di arus DC dan

ingin digunakan di arus AC, sehingga alat ini

sangat diperlukan untuk orang yang ingin

menggunakan alat elektronik arus DC tetapi

hanya menyanngkup arus AC yang arus nya

sangat tinggi.

d. Stabilizer (penstabil)

Bagian ini berfungsi menstabilkan tegangan

DC agar tidak terpengaruh oleh tegangan beban.

Komponen ini berupa rangkaian penstabil5.

4. Push Button

Push button adalah saklar atau tombol yang

berfungsi untuk menghubungkan atau memisahkan

bagian – bagian dari suatu instalasi listrik satu sama

lain6. Suatu sistem saklar tekan push button terdiri dari

saklar tekan start. Prinsip kerja push button adalah bila

dalam keadaan normal tidak di tekan maka kontak tidak

berubah, apabila di tekan maka kontak akan berfungsi.

Push button banyak sekali digunakan pada barang

elektronik untuk mempermudah pemakaian pada alat

elekrtonik. Push button juga sering sekali dipakai para

pembuat robot, dengan adanya push button kita

dipermudah menjalankan dan mematikan sebuah

program pada robot.

5 Andi.2011. Catu Daya. http://mia-andilolo.blogspot.com/ 6 Sanjaya,Mada,2013. Membuat Robot Bersama Profesor Bolabot.Yogyakarta : Gava Media

Page 16: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

7

B. Hipotesis

Berdasarkan uraian diatas dugaan sementara bahwa

arduino dapat dimanfatkan sebagai alat pelipat baju

sederhana.

Page 17: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

8

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dilakukan adalah melalui

metode eksperimen dengan tahapan kegiatan dari

sebuah proses pembuatan sistem. Komponen yang

digunakan dalam perancangan adalah arduino, motor

servo,push button,catu daya atau adaptor.

B. Definisi Operasional

1. Variabel Bebas : arduino

2. Variabel Terkait : baju

C. Populasi dan sampel

1. Pupulasi

Populasi dari percobaan ini adalah pakaian

2. Sampel

Sampel dari percobaan ini adalah baju

D. Instrument dan bahan penelitian

1. Alat dan bahan penelitian

a. Arduino uno

b. 3 Motor servo

c. Catu daya 9v

d. Push button

e. Stick kayu

f. 9 Kabel (mele to mele)

g. Cutter

h. Papan kayu / triplek

i. Gergaji

j. Lem kayu

k. Penggaris

l. Pensil

Page 18: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

9

E. Cara penelitian

Penelitian akan dilakukan dengan cara berikut :

1. Disiapkan alat dan bahan yang akan di gunakan di

siapkan untuk penelitian.

2. Dipotong papan menjadi empat bagian.

3. Ditempelkan papan pada stick kayu.

4. Ditempekan papan yang sudah dipotong pada as

motor servo.

5. Disambungkan kabel motor servo kepada arduino.

6. Disambungkan push button kepada arduino.

7. Programlah arduino menggunakan software arduino

pada laptop yang sudah terhubung ke arduino.

8. Disambungkan catu daya pada arduino yang sudah di

program.

9. Kemudian hitunglah kecepatan alat yang sudah siap

dalam melipat baju atau kain dengan ukuran yang

berbeda-beda.

F. Tempat dan Waktu

Tempat : tridaya Nuansa Indah Block DA7 no 17, tambun

selatan

Hari/tanggal : 25 agustus 2018

G. Analisis data

Analisis data dilakukan dengan cara menghitung

kecepatan dalam melipat baju atau kain dalam waktu

tertentu.

Page 19: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

10

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. HASIL PENELITIAN

Tabel 4.1 pengamatan waktu melipat baju

B. Pembahasan

Pada percobaan yang telah dilakukan, terbukti

bahwa alat pelipat baju sederhana dapat melipat baju

dengan waktu yang sangat singkat. Sehingga alat pelipat

baju sederhana ini dapat menghemat waktu bagi

pamakainya. Alat pelipat baju sederhana ini juga

meringankan pekerjaan pemakai nya.

Alat pelipat baju sederhana ini juga dapat melipat

berbagai ukuran baju. Dari percobaan yang dilakukan

sudah terbukti bahwa alat ini bisa melipat baju dengan

ukuran yang beragam. Dengan kemampuan alat pelipat

baju ini, pengguna bisa memakainya di berbagai ukuran

baju.

NO

Ukuran

Baju

Waktu

melipat

(detik)

Keterangan

1 S 6 Berhasil

2 M 6 Berhasil

3 L 6 Berhasil

4 XL 6 Berhasil

Page 20: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

11

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan dari hasil penelitian yang telah

dilakukan dapat disimpulkan bahwa Arduino dapat

dimanfaatkan sebagai alat pelipat baju sederhana.

B. Saran-saran

1. Disarankan untuk penelitian selanjutnya untuk

menggunakan motor DC dengan torsi yang lebih besar

agar pelipatan baju juga semakin cepat.

2. Disaran kan untuk penelitian selanjutnya mencari

alternatif pengganti kayu agar tidak membutuhkan

banyak tenaga untuk membuatnya

Page 21: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

12

DAFTAR PUSTAKA

Sanjaya,Mada,2013. Membuat Robot Bersama Profesor

Bolabot.Yogyakarta : Gava Media

Rangkuti,Syahban,2016.Arduino&Proteus Simulasi dan

Praktik. Bandung: Informatika bandung

Mertarduino.2017. How To Control Servo Motor With

Arduino. https://www.instructables.com/id/Arduino

-How-to-Control-Servo-Motor-With-Arduino/

Arief.2014. Pengertian Arduino dan Kegunaan Arduino.

https://ariefeeiiggeennblog.wordpress.com/2014/02/07

/pengertian-fungsi-dan-kegunaan-arduino/

Andi.2011. Catu Daya. http://mia-andilolo.blogspot.com/

Page 22: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

13

Lampiran

Lampiran 3.1 Arduino

Lampiran 3.2 Motor Servo

Lampiran 3.3 Catu daya

Page 23: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

14

Lampiran 3.4 kabel (mele-mele)

Lampiran 3.5 kayu yang sudah di potong

Lampiran 3.6 kayusudah di lem dan di pasang

Page 24: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

15

Lampiran 3.7 sayap kiri melipat ke kanan

Lampiran 3.8 sayap kanan melipat ke kiri

Lampiran 3.9 kedua sayap kembali ke posisi semula

Page 25: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

16

Lampiran 3.10 sayap tengah melipat kedepan

Lampiran 3.11 sayap kembali ke posisi awal

Page 26: PEMANFAATAN ARDUINO SEBAGAI ALAT PELIPAT ......Sampel dari percobaan ini adalah baju D. Instrument dan bahan penelitian 1. Alat dan bahan penelitian a. Arduino uno b. 3 Motor servo

17

RIWAYAT HIDUP

Nama : Febri kurniawan

Tempat/Tanggal lahir : Tambun Selatan, 09 Febuari 2001

Jenis Kelamin : Laki-Laki

Agama : Islam

Alamat : Jl. Kopyor III Blok DA7/No.17

RT 01

Tridaya Nuansa Indah

Riwayat Pendidikan : TK Admadi Jaya

SD Al-Muslim

SMP Al-Muslim

SMA Al-Muslim

Pengalaman organisasi : Robotik

Prestasi:

1. Juara 2 sumo robot tingkat nasional