pemandian sumber jenon berada di kawasan desa gunungronggo

1
Pemandian Sumber Jenon berada di kawasan Desa Gunungronggo, Kecamatan Tajinan, Kabupaten Malang. Tempat wisata yang dikelola oleh Pemerintah Desa Gunungronggo ini memiliki sumber air sangat jernih yang berasal dari pegunungan di kaki Gunung Ronggo. Begitu jernihnya sehingga Anda bisa melihat dasar sumber yang cukup dalam dan juga ikan-ikan yang berenang di dalamnya. Selain mata air yang sangat jernih, Pemandian Sumber Jenon juga menyajikan pemandangan desa yang elok. Tak hanya itu, warna airnya yang hijau kebiruan merupakan daya tarik tersendiri dari obyek wisata ini. Terdapat legenda atau kisah menarik mengenai asal mula Pemandian Sumber Jenon ini. Konon petirtaan tersebut berawal dari kisah Rantung Wiragati bersama istrinya, Irogat, yang berasal dari Mataram. Mereka mengungsi ke daerah ini setelah terjadi peperangan di Mataram. Keduanya lantas bertahan hidup dengan bercocok tanam. Saat musim kemarau tiba, mereka kesulitan mendapatkan air hingga akhirnya Rantung Wiragati bertapa di atas Gunung Harimau di bawah curah pohon Jenu (pohon kuno). Dalam pertapaan tersebut tiba-tiba angin bertiup kencang hingga menumbangkan pohon Jenu ke dalam ledokan tanah. Bongkahan pohon itu mengeluarkan sumber air yang begitu deras sehingga menggenangi ledokan tanah. Konon batang pohon Jenu tersebut berubah menjadi naga yang bila ditusuk dapat mengeluarkan darah. Setelah kejadian itulah sumber air yang terkumpul dalam kubangan atau ledokan itu diberi nama ‘Sumber Jenon’.

Upload: aong-lowrider

Post on 10-Dec-2015

10 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

holiday

TRANSCRIPT

Page 1: Pemandian Sumber Jenon Berada Di Kawasan Desa Gunungronggo

Pemandian Sumber Jenon berada di kawasan Desa Gunungronggo, Kecamatan Tajinan, Kabupaten Malang. Tempat wisata yang dikelola oleh Pemerintah Desa Gunungronggo ini memiliki sumber air sangat jernih yang berasal dari pegunungan di kaki Gunung Ronggo. Begitu jernihnya sehingga Anda bisa melihat dasar sumber yang cukup dalam dan juga ikan-ikan yang berenang di dalamnya. Selain mata air yang sangat jernih, Pemandian Sumber Jenon juga menyajikan pemandangan desa yang elok. Tak hanya itu, warna airnya yang hijau kebiruan merupakan daya tarik tersendiri dari obyek wisata ini.

Terdapat legenda atau kisah menarik mengenai asal mula Pemandian Sumber Jenon ini. Konon  petirtaan tersebut berawal dari kisah Rantung Wiragati bersama istrinya, Irogat, yang berasal dari Mataram. Mereka mengungsi ke daerah ini setelah terjadi peperangan di Mataram. Keduanya lantas bertahan hidup dengan bercocok tanam. Saat musim kemarau tiba, mereka kesulitan mendapatkan air hingga akhirnya Rantung Wiragati bertapa di atas Gunung Harimau di bawah curah pohon Jenu (pohon kuno). Dalam pertapaan tersebut tiba-tiba angin bertiup kencang hingga menumbangkan pohon Jenu ke dalam ledokan tanah. Bongkahan pohon itu mengeluarkan sumber air yang begitu deras sehingga menggenangi ledokan tanah. Konon batang pohon Jenu tersebut berubah menjadi naga yang bila ditusuk dapat mengeluarkan darah. Setelah kejadian itulah sumber air yang terkumpul dalam kubangan atau ledokan itu diberi nama ‘Sumber Jenon’.