ozon

20
1 KIMIA KONTEKSTUAL MELINDUNGI LAPISAN OZON OLEH: Veronika Edoway (1308105007) Ida Ayu Putu Sri Adnyasari (1308105011) Nurul Hidayah (1308105040) JURUSAN KIMIA FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS UDAYANA 2014

Upload: dharma-dwt

Post on 14-Oct-2015

73 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

pembahasan tentang ozon

TRANSCRIPT

KIMIA KONTEKSTUALMELINDUNGI LAPISAN OZON

OLEH:Veronika Edoway(1308105007)Ida Ayu Putu Sri Adnyasari(1308105011)Nurul Hidayah(1308105040)

JURUSAN KIMIAFAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAMUNIVERSITAS UDAYANA2014

BAB IPENDAHULUAN

1.1 Latar BelakangBumi memiliki lapisan atmosfer. Atmosfer adalah lingkungan udara, yakni udara yang meliputi planet bumi ini. atmosfer merupakan merupakan sumber oksigen bagi pernapasan dan sumber karbondioksida bagi reaksi fotosintesis.Atmosfer mempunyai fungsi sebagai pelindung utama kehidupan dibumi karena dapat menyerap banyak sinar kosmik dari angkasa luar, selain itu dapat menyerap radiasi elektromagnetik dari sinar matahari. Bagian-bagian atmosfer yaitu troposfer, stratosfer, mesosfer, ionosfer, kromosfer, serta eksosfer. Dan kita tahu bahwa pada lapisan stratosfer terdapat ozon yang berfungsi untuk melindungi bumi dari terpaan sinar ultraviolet.Sinar Ultraviolet (UV) adalah sinar tidak tampak yang merupakan bagian energi yang berasal dari matahari. Sinar UV dapat membakar mata, rambut, dan kulit jika bagian tubuh tidak dilindungi, atau jika mereka terlalu banyak terkena sinar matahari. Meskipun demikian, sinar UV sangat berguna dalam ekosistem kita.Tetapi seiring berkembangnya zaman, ozon yang mampu melindungi bumi dari sinar ultraviolet mulai menipis disebabkan oleh beberapa hal. Penyebab utama menipisnya lapisan ozon ini adalah karena perbuatan manusia. Pendingin dengan halokarbon seperti CFC, halon, dan freon yang dilepaskan ke atmosfer adalah penyebab utamanya. Mereka disebut sebagai senyawa penipisan ozon dalam bahasa Inggris disebut Ozone Depleting Substances atau ODS. Senyawa-senyawa tersebut sangat berbahaya bagi ozon karena segera setelah senyawa tersebut menyerang ozon, senyawa tersebut akan memecahnya.Dengan menipisnya lapisan tersebut, bumi terbuka untuk sinar ultraviolet yang berbahaya. Banyak sekali penyakit yang bisa ditimbulkan karena kurangnya lapisan ozon di bumi. Kanker kulit, katarak, rusaknya tanaman dan plankton adalah beberapa contoh nyata dari terbentuknya lubang pada lapisan ozon. Oleh sebab itu, banyak negara yang sudah melakukan langkah kongkrit untuk mengurangi penipisan lapisan ozon ini.BAB IIPEMBAHASAN

2.1 Karakteristik OzonOzon terdiri dari tiga molekul oksigen dan amat berbahaya pada kesehatan manusia. Ozon adalah gas beracun sehingga bila berada dekat permukaan tanah akan berbahaya bila terhisap dan dapat merusak paru-paru. Sebaliknya, lapisan ozon di atmosfer melindungi kehidupan di Bumi karena ia melindunginya dari radiasi sinar ultraviolet yang dapat menyebabkan kanker. Ozon mempunyai bau yang tajam, menusuk hidung.Gas ozon tidak hanya terdapat di stratosfer, tetapi juga di lapisan troposfer. Dalam jarak 10 sampai 18 kilometer di atas permukaan Bumi, terdapat gas ozon yang dikenal sebagai bad ozone, karena memilki fungsi yang berlawanan dengan gas yang berada di stratosfer. Gas ozon sebenarnya diproduksi secara alami melalui proses fotosintesis dan respiratori yang dilakukan tumbuhan. Karbon yang dikeluarkan dari proses-proses tersebut membantu pembentukan ozon.Berbeda dengan lapisan ozon di stratosfer, ozon yang berada di troposfer menghasilkan suhu panas yang bisa berbahaya bagi semua mahkluk yang hidup di permukaan Bumi.Ozon (O3) dihasilkan apabila O2 menyerap sinar ultraviolet pada jarak gelombang 242 nanometer dan disingkirkan dengan fotosintesis dari sinar bagi jarak gelombang yang besar dari 290 nm. O3 juga merupakan penyerap utama sinar UV antara 200 dan 330 nm.UV termasuk keluarga gelombang elektromagnetik, seperti juga cahaya tampak, dengan panjang gelombang 4 nm - 400 nm (1 nm adalah sepersejuta kali 1 milimeter). Posisinya dalam spektrum gelombang elektromagnetik dapat kita lihat pada tabel 1 dibawah ini.

Sebetulnya UV sendiri dibagi menjadi tiga yaitu : UV-dekat (400 - 300 nm), UV jauh (300-200 nm) dan UV-ekstrim (di bawah 200 nm), ketiganya biasa dikenal juga sebagai UV-A, UV-B dan UV-C. Sumber alamiah terpenting untuk radiasi UV adalah matahari kita yang memancarkan gelombang elektromagnetik dari semua panjang gelombang. Radiasi UV dari matahari terutama ada di UV-dekat dan sedikit di UV-jauh.

2.2 Pembentukan OzonOzon di muka bumi terbentuk oleh sinar ultraviolet yang menguraikan molekul O3 membentuk unsur oksigen. Unsur oksigen ini bergabung dengan molekul yang tidak terurai dan membentuk O3. Kadangkala unsur oksigen akan bergabung dengan N2 untuk membentuk nitrogen oksida; yang apabila bercampur dengan cahaya mampu membentuk ozon.Ozon juga terbentuk pada kadar rendah dalam udara akibat arus listrik seperti kilat, dan oleh tenaga tinggi seperti radiasi eletromagnetik.Secara alamiah, ozon dihasilkan melalui percampuran cahaya ultraviolet dengan atmosfer bumi dan membentuk suatu lapisan ozon pada ketinggian 50 kilometer. Ozon dihasilkan dengan berbagai persenyawaan kimia, tetapi mekanisme utama penghasilan dan perpindahan dalam atmosfer adalah penyerapan tenaga sinar ultraviolet (UV) dari matahari dan pecah menjadi 1 atom oksigen (O) dan 1 molekul gas oksigen (O2).O3 + UV O + O2

2.3 Manfaat OzonOzon digunakan dalam bidang pengobatan untuk mengobati pasien diantaranya ialah untuk perawatan kulit terbakar.Sedangkan dalam perindustrian, ozon digunakan untuk : mengenyahkan kuman sebelum dibotolkan (antiseptik), menghapuskan pencemaran dalam air (besi, arsen, hidrogen sulfida, nitrit, dan bahan organik kompleks yang dikenal sebagai warna), membantu proses flokulasi (proses pengabungan molekul untuk membantu penapis menghilangkan besi dan arsenik), mencuci, dan memutihkan kain (dipaten), membantu mewarnakan plastik, menentukan ketahanan getah.

2.4 Fungsi lapisan OzonLapisan ozon berfungsi sebagain filter yang melidungi Planet Bumi. Filter ini berada di ketinggian sekitar 50 kilometer permukaan Bumi. Lapisan ini terbentuk sebagian besar dari gas O3 atau yang disebut gas ozon. Ketebalannya di atmosfer sekitar 20 kilometer dan bisa ditemukan di lapisan stratosfer. Keberadaan gas ini sangat penting untuk kelangsungan hidup makhluk Bumi.Pentingnya lapisan ozon di atmosfer bumi dapat dipastikan dari fakta bahwa Ozon menyerap bagian paling mematikan dari radiasi sinar Ultra-Violet (UV) matahari sebelum mencapai bumi, sehingga tidak akan menyebabkan sejumlah penyakit termasuk kerusakan mata dan kanker kulit. Peran penting lapisan ozon lainnya adalah di bagian bawah atmosfer, Ozon menjadi perangkap panas matahari dan memancarkan kembali ke segala arah (dikenal sebagai efek rumah kaca). Hal ini membantu menjaga bumi tetap hangat dan tanpa itu suhu bumi akan mencapai tingkat sub-nol setiap malam.Lapisan ozon memiliki tugas yang sangat baik untuk bumi dan manusia yang tinggal di dalamnya. Ozon melindungi bumi dan mereka dari radiasi sinar UV yang sangat berbahaya. Selain penyakit-penyakit berbahaya, menipisnya lapisan ozon ternyata juga dapat mempengaruhi terjadinya bencana alam. Tornado, kebakaran, tsunami, dan masih banyak lagi adalah contoh-contoh bencana alam yang mungkin terjadi karena bolongya lapisan ozon.

2.5 Ancaman terhadap OzonAncaman yang diketahui terhadap keseimbangan ozon adalah kloroflorokarbon (CFC) buatan manusia yang meningkatkan kadar penipisan. CFC digunakan oleh masyarakat modern dengan cara yang tidak terkira banyaknya, dalam kulkas, bahan dorong dalam penyembur, pembuatan busa dan bahan pelarut terutama bagi kilang-kilang elektronik.Dalam waktu kira-kira 5 tahun, CFC bergerak naik dengan perlahan ke dalam stratosfer (10 50 km). Di atas lapisan ozon utama, ketinggian 20 25 km, sinar UV diserap oleh ozon. Molekul CFC terurai setelah bercampur dengan UV, dan membebaskan atom klorin. Atom klorin ini juga berupaya untuk memusnahkan ozon dan menghasilkan lubang ozon.2.6 Cara melindungi Lapisan OzonBerikut ini adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melindungi lapisan ozon dari kehancuran :Cara yang pertama adalah mengurangi pemakaian mobil pribadi. Cara ini adalah cara yang paling sederhana yang bisa dilakukan setiap hari. Emisi yang dikeluarkan oleh mobil membahayakan keberadaan lapisan ozon di atmosfer. Ada banyak alternatif transportasi yang bisa digunakan untuk bepergian. Naik bus, berjalan kaki, bersepeda atau nebeng dengan teman akan mengurangi produksi emisi kendaraan. Kita juga bisa mengganti mobil dengan mobil hybrid atau mobil dengan mesin nol emisi.Cara yang kedua adalah menggunakan pembersih dalam rumah tangga yang bersahabat. Penggunaan produk pembersih yang natural adalah cara yang tepat untuk mencegah penipisan ozon. Banyak dari produk pembersih dalam rumah tangga yang menggunakan bahan-bahan kimia yang dapat merusak ozon. Banyak sekali supermarket yang menjual produk-produk pembersih dengan bahan yang bebas racun dan dibuat dari bahan-bahan alami.Cara yang ketiga adalah menghindari penggunaan pestisida. Pestisida adalah solusi yang paling mudah untuk menghilangkan hama pada tanaman. Tapi dampak yang diberikan oleh pestisida terhadapa lingkungan sangat buruk. Menggunakan pembasmi hama yang terbuat dari bahan-bahan alami adalah tindakan yang paling baik untuk menyelamatkan lapisan ozon.Cara yang keempat adalah membuat aturan yang ketat atas peluncuran roket. Dunia memang selalu berkembang dalam segala segi. Peluncuran roket adalah salah satu bukti perkembangan tersebut. Tapi dampak dari peluncuran roket yang diberikan terhadap ozon sangat berbahaya.Cara yang kelima adalah stop penggunaan nitrous oxide. Selama ini CFC selalu dijadikan pokok penyebab dari menipisnya lapisan ozon, tapi ternyata ada lagi bahan kimia lain yang juga merusak ozon. Nitrous oxide adalah salah satu penyebab penipisan lapisan ozon setelah CFC. Kelima cara tersebut diatas dapat membantu bumi mengurangi resiko timbulnya lubang pada lapisan ozon.

Beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menjaga lapisan ozon adalah dengan melakukan kegiatan ramah ozon atau ozone friendly dan sosialisasi untuk mengubah perilaku manusia secara bertahap. Upaya ini harus selalu menerapkan prinsip 4R, yaitu melakukan: reduce, reuse, recycle, replace/replant. Langkah-langkah lain :1. Kurangi pemakaian barang-barang yang mengandung CFC atau Freon, seperti:a)Mengurangi pemakaian pada mesin pendingin (AC dan kulkas)b) Mengurangi produk berbentuk spray (semprot) dan busa plastikc) Membatasi produksi dan penggunaan produk yang berbahaya dan beracun2.Di rumah dan perkantoran, minimalkan jumlah Air Conditioner yang digunakan.3.Diperlukan desain arsitektur yang lebih baik sehingga udara segar dapat masuk dengan leluasa ke dalam ruangan kantor atau kamar tidur sehingga keperluan AC bisa dikurangi.4.Sesuaikan kapasitas kulkas dengan kebutuhan sehingga lebih efektif.

BAB IIIPENUTUP

3.1KesimpulanOzon terdiri dari tiga molekul oksigen dan amat berbahaya pada kesehatan manusia. Ozon adalah gas beracun sehingga bila berada dekat permukaan tanah akan berbahaya bila terhisap dan dapat merusak paru-paru. Sebaliknya, lapisan ozon di atmosfer melindungi kehidupan di Bumi karena ia melindunginya dari radiasi sinar ultraviolet yang dapat menyebabkan kanker.UV dikaitkan dengan pembentukan kanker kulit dan kerusakan genetik. Peningkatan tingkat UV juga mempunyai dampak kurang baik terhadap sistem imunisasi hewan, organisme akuatik dalam rantai makanan, tumbuhan dan tanaman. Penyerapan sinaran UV berbahaya oleh ozon stratosfer amat penting untuk semua kehidupan di bumi.Beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menjaga lapisan ozon adalah dengan melakukan kegiatan ramah ozon atau ozone friendly dan sosialisasi untuk mengubah perilaku manusia secara bertahap.

3.2SaranSeiring berjalannya waktu yang berkesinambungan dengan majunya teknologi, seharusnya kita mampu memelihara segala sesuatu yang memang seharusnya kita pelihara. Jangan sampai kita merusak apa yang harus kita jaga. Terlebih lagi bumi ini beserta segala sesuatu di sekitarnya. Sekarang kita sudah mengetahui bahwa kebiasaan-kebiasaan kecil kita setiap harinya mampu merusak keadaan bumi kita, khususnya lapisan yang melindungi bumi dari sinar ultraviolet yaitu ozon. Dengan adanya ozon, kita mampu terhindar dari bahaya penyakit kanker yang bisa saja mematikan. Maka dari itu, mulailah untuk menjaga ozon dimulai dari detik ini juga. Karena selama ini ozon sudah menjaga kita, maka kita wajib menjaganya untuk tetap ada melindungi kita.

LAMPIRAN 1

Study Quis 11. Isotop manakah yang memiliki 6 neutron ?a. b. c. d.

2. Kalimat manakah yang benar mengenai CFC ?a. CFC dapat melepaskan atom Klorin di stratosferb. CFC digantikan karena mengandung racun dan mudah terbakarc. CFC tidak dapat digunakan dalam keadaan apapun di Amerika Serikatd. Semua CFC hanya mengandung Karbon, Florin, Klorin, dan Hidrogen

3. Pernyataan manakah yang menghubungkan dengan benar antara efek biologis dengan radiasi ultraviolet dari matahari ?a. Panjang gelombang berhubungan dengan UV-A menyebabkan kerusakan biologisb. Panjang gelombang berhubungan dengan UV-B menyebabkan kerusakan biologisc. Baik UV-A dan UV-B sama-sama menyebabkan jumlah kerusakan yang samad. UV-C benar-benar diserap oleh permukaan Bumi, oleh karena itu tidak dapat menyebabkan kerusakan biologis

4. Laporan cuaca hari ini mengindikasikan bahwa indeks ultravioletnya berkisar 6-7, merupakan termasuk kategori yang tinggi. Yang manakah ukuran perlindungan matahari yang cocok ?a. Memakai topi dan kacamata, menggunakan pelindung matahari SPF 10+b. Tinggal di tempat yang teduh pada saat tengah hari, menggunakan pelindung matahari SPF 15+c. Mengurangi kegiatan pada pukul 10 pagi hingga pukul 4 sore dibawah matahari, memakai topi dan kacamata, menggunakan SPF 15+d. Tinggal di dalam rumah untuk menghindari sinar matahari total

5. Sebuah molekul diatomik memiliki struktur seperti dibawah ini. Apa yang dapat menjadi identitas dari atom X pada struktur tersebut ?

a. Cb. Fc. Od. N

6. Untuk 3 bagian dari spektrum elektromagetik berikut, yang manakah urutan yang benar meningkatnya panjang gelombang ?a. Cahaya tampak, ultraviolet, inframerahb. Inframerah, cahaya tampak, ultravioletc. Ultraviolet, cahaya tampak, inframerahd. Ultraviolet, inframerah, cahaya tampak

7. Daerah manakah dari atmosfer yang mengandung ozon baik yang membantu melindungi kita dari sinar ultraviolet ?a. Ionosferb. Mesosferc. Stratosferd. Troposfer

8. Berapa banyak proton, neutron, dan elektron pada atom ?a. Proton = 64, neutron = 29, elektron = 29b. Proton = 35, neutron = 29, elektron = 35c. Proton = 29, neutron = 64, elektron = 35d. Proton = 29, neutron = 35, elektron = 29

9. Yang manakah nomor yang benar dari elektron terluar dan struktrur Lewis (dot elektron) yang benar untuk Karbon Monoksida (CO) ?

a. b. c. d.

10. Pernyataan manakah yang benar dalam membandingkan 2 gelombang pada spektrum elektromagnetik berikut ?

a. Gelombang 1 memiliki frekuensi lebih rendah dan memiliki kecepatan yang sama seperti gelombang 2b. Gelombang 1 memiliki frekuensi yang lebih tinggi dan memiliki kecepatan yang sama seperti gelombang 2c. Gelombang 1 memiliki frekuensi yang lebih rendah dan memiliki kecepatan yang lebih cepat dari gelombang 2d. Gelombang 1 memiliki frekuensi yang lebih tinggi dan memiliki kecepatan lebih lambat dari gelombang 2

11. Manakah dari jenis radiasi matahari memiliki potensi paling sedikit untuk kerusakan sistem biologis ?a. Inframerahb. Microwavec. Ultravioletd. X- ray

12. Apa strategi utama Protokol Montreal untuk membalikkan penipisan ozon stratosfir ?a. Menghilangkan CFC ilegal baik yang diimpor atau dieksporb. Membutuhkan negara berkembang dan negara maju untuk mengikuti pembatasan yang sama pada CFCc. Meningkatkan pemodelan komputer dari atmosfer atas untuk memantau CFCd. Membatasi produksi dan penggunaan CFC

13. Partikel subatomik manakah yang ditemukan dalam inti atom ?a. proton dan neutronb. proton dan elektronc. neutron dan elektrond. proton , neutron , dan elektron

14. Grafik ini didasarkan pada bukti yang dikumpulkan pada tahun 1987 dari penerbangan ke dalam lubang ozon Antartika. Mengapa kadang-kadang disebut sebagai "smoking gun" sebagai bukti penipisan ozon ?

a. Grafik menunjukkan beberapa bukti pertama dikumpulkan langsung dari Antartika tentang lubang ozon , sehingga sangat berhargab. Grafik menunjukkan proporsionalitas langsung antara konsentrasi ozon dan konsentrasi klorin di stratosfer, yang menunjukkan peran CFC dalam penipisan ozonc. Grafik menunjukkan sedikit hubungan antara konsentrasi ozon dan konsentrasi klorin dalam stratosfer, ilmuwan terkemuka sedang mencari link lainnyad. Grafik menunjukkan bahwa konsentrasi ozon stratosfir turun karena konsentrasi klorin stratosfir naik , membantu membangun CFC sebagai penyebab penipisan ozon

15. Untuk setiap wilayah spektrum elektromagnetik , energi foton adalah...a. berbanding lurus dengan frekuensib. berbanding lurus dengan panjang gelombangc. berbanding lurus dengan kecepatan cahayad. berbanding lurus dengan konstanta Planck, h

16. Persamaan manakah yang menggambarkan langkah pertama dalam "steady-state" proses untuk reaksi oksigen /ozon alami di stratosfer ? (Radikal bebas tidak ditunjukkan)a. b. c. d.

17. Apa yang dimaksud dengan radikal bebas ?a. spesies kimia yang tidak stabil dengan elektron tidak berpasanganb. molekul yang terpisah karena sinar UVc. bentuk molekul yang berbeda dari senyawad. salah satu bentuk elemen yang berbeda dalam jumlah neutron dari bentuk lain dari unsur yang sama

18. O2 dan O3 merupakan...a. isotopb. alotropc. katalisd. isomer

19. Yang manakah yang merupakan pernyataan yang benar ?a. UV -A lebih energik daripada UV-B atau UV-Cb. UV-B lebih energik daripada UV-A atau UV-Cc. UV-C lebih energik daripada UV-A atau UV-Bd. UV-A , UV-B, dan UV-C sama-sama energik

20. Pernyataan mana yang terbaik untuk menjelaskan mengapa Anda tidak bisa memperoleh warna kecoklatan ketika berdiri di depan radio Anda?a. Semua bagian dari spektrum elektromagnetik memiliki energi yang sama dan karena itu gelombang radio tidak akan menyebabkan warna coklat karena berjemurb. Energi yang berhubungan dengan gelombang radio tidak cukup untuk berinteraksi dengan pigmen kulitc. Gelombang radio memiliki panjang gelombang panjang dan frekuensi tinggi. Gelombang frekuensi rendah diperlukan untuk berinteraksi dengan pigmen kulitd. Energi berhubungan dengan gelombang radio akan cukup untuk berinteraksi dengan pigmen kulit, tetapi gelombang tersebut terlindung oleh perumahan radio

LAMPIRAN 2

Study Quis 21. Manakah yang merupakan struktur Lewis yang benar untuk atom karbon ?a. b. c. d.

2. Berdasarkan pengetahuan Anda mengenai organisasi tabel periodik, yang manakah yang merupakan ion tidak wajar ?a. Rb+b. Sr2+c. Br-d. N-

3. Persentase terbesar energi dari matahari yang datang ke bumi dalam bentuk...a. microwaveb. radiasi ultravioletc. radiasi inframerahd. cahaya tampak

4. Anda telah melihat gambar bumi yang menunjukkan area besar ungu gelap berpusat di Antartika. Pernyataan mana yang terbaik menjelaskan warna ungu dalam gambar tersebut ?a. Ini adalah foto warna nyata yang menunjukkan warna langit adalah ungu bukan biru di daerah kutubb. Ini adalah gambar dengan warna palsu dimana ungu menunjukkan tingkat yang sangat rendah dari ozon pada stratosfirc. Ini adalah foto warna nyata yang mewakili indeks UV di wilayah tersebutd. Ini adalah gambar warna palsu dimana ungu mewakili pembacaan Dobson Satuan yang sangat tinggi5. Yang pernyataan tentang ozon yang benar ?a. Ozon dianggap bermanfaat dalam troposfer karena melindungi kita dari sinar ultraviolet tetapi merupakan polutan udara di stratosferb. Ozon dianggap sebagai polutan udara di troposfer tapi menguntungkan di stratosfer karena melindungi kita dari sinar ultravioletc. Ozon dianggap sebagai polutan udara baik di troposfer dan stratosfer karena sifat racunnyad. Ozon dianggap menguntungkan baik dalam troposfer dan stratosfer karena melindungi kita dari sinar ultraviolet

6. Berapa banyak proton, neutron, dan elektron dalam sebuah atom netral 24Cr52 ?a. proton = 24 , neutron = 24 , elektron = 24b. proton = 24 , neutron = 28 , elektron = 24c. proton = 24 , neutron = 28 , elektron = 28d. proton = 28 , neutron = 52 , elektron = 24

7. Apakah yang dimaksud dengan awan stratosfer kutub (PSC) ?a. PSC awan tipis yang terbentuk di stratosfer, sering mengandung kristal esb. PSC awan tipis yang terbentuk di stratosfer, sering mengandung CFCc. PSC awan sangat padat yang terbentuk di stratosfer, sering mengandung kristal es, asam sulfat, dan asam kloridad. PSC awan sangat padat yang terbentuk hanya di Antartika, menutupi visibilitas karena kristal es tertanam

8. Manakah yang merupakan struktur Lewis yang benar untuk ozon ?a. b. c. d.

9. Berlian, grafit, dan fullerenes (bucky balls), semua bentuk karbon, adalah contoh...a. katalisb. isotopc. isomer strukturald. alotrop

10. Yang manakah yang merupakan radiasi dalam urutan meningkatnya panjang gelombang ?a. sinar ultraviolet, cahaya tampak, sinar-x, oven microwaveb. cahaya tampak, sinar-x, radiasi inframerah, gelombang radioc. gelombang radio, radiasi inframerah, sinar-x, sinar gammad. gelombang mikro, gelombang radio, cahaya tampak, sinar - x

11. Berapa banyak pasangan elektron tak berikatan yang berada pada atom oksigen dalam struktur Lewis untuk karbon monoksida, CO ?a. empatb. tigac. duad. satu

12. Siklus Chapman menjelaskan pembentukan dan penghancuran ozon di stratosfer. Pernyataan manakah yang benar untuk siklus alami ini ?a. Ozon dibentuk oleh reaksi dari molekul oksigen dengan atom oksigenb. Ozon dihancurkan oleh reaksi dengan radikal bebas Clc. Ozon terbentuk dalam siklus oleh reaksi dari tiga atom oksigend. Ozon dihancurkan oleh penyerapan panjang gelombang yang tepat dari cahaya inframerah

13. Sebuah merek tertentu pelembab kulit mengiklankan bahwa ia mengandung SPF 15 yang melindungi dari sinar UV-A dan sinar UV-B. Mengapa tidak UV-C yang disebutkan dalam pernyataan produknya ?a. radiasi UV-C tidak diserap oleh ozon, sehingga tidak ada hubungannya dengan peningkatan paparan sinar UV atau penipisan ozonb. radiasi UV-C ini tidak berbahaya seperti radiasi UV-B, jadi apakah kita terlindung atau tidak dari itu tidak masalahc. radiasi UV-C adalah sangat berbahaya, tapi itu benar-benar diserap di bagian atas atmosfer oleh oksigen, O2 , dan tentunya ozon , O3d. Tidak perlu. Radiasi UV-C adalah bagian alami dari spektrum elektromagnetik, sehingga hanya memiliki potensi yang sama untuk bahaya seperti cahaya tampak

14. HFC sedang dikembangkan untuk menggantikan CFC. Manakah dari senyawa ini yang merupakan HFC ?a. CCl2F2b. CH3CFCl2c. CCl3CFCl2d. CF3CH2F

15. Laporan cuaca hari ini menunjukkan Indeks UV dari 3-5 , dengan kategori pencahayaan sedang. Manakah langkah-langkah perlindungan matahari yang paling tepat ?a. memakai topi dan kacamata hitamb. menutupi, tinggal di tempat teduh, gunakan tabir surya SPF 15 +c. mengurangi waktu pada pukul 10.00 pagi hingga 16.00 sore, memakai topi dan kacamata hitam, gunakan tabir surya SPF 15 +d. tinggal di dalam rumah untuk benar-benar menghindari matahari

16. Fakta bahwa elektron dalam banyak molekul diatur sedemikian rupa sehingga setiap atom dapat berbagi dalam delapan elektron dikenal sebagai...a. foton terkuantisasib. bentuk resonansic. struktur Lewisd. aturan oktet

17. Dimanakah wilayah lubang ozon yang paling menonjol di Bumi ?a. Amerika Utarab. Eropac. Antartikad. Afrika18. CFC naik ke stratosfer kemudian...a. bereaksi secara langsung dengan ozon stratosfer untuk menghancurkannyab. menjadi radikal bebas yang merusak ozonc. bereaksi dengan radikal bebas lainnya, menghilangkan CO2d. menjadi radikal bebas yang bereaksi dengan O2 membentuk O3

19. Pertimbangkan persamaan ini di mana h dan c adalah konstanta.

Persamaan ini menunjukkan bahwa energi, E, dari foton tunggal....a. berbanding lurus dengan frekuensi radiasi dan berbanding lurus dengan panjang gelombangb. berbanding terbalik dengan frekuensi radiasi dan berbanding terbalik dengan panjang gelombangc. berbanding lurus dengan frekuensi radiasi dan berbanding terbalik dengan panjang gelombangd. berbanding terbalik dengan frekuensi radiasi dan berbanding lurus dengan panjang gelombang

20. Untuk ketiga bagian dari spektrum elektromagnetik, yang manakah yang merupakan urutan yang benar menurut penurunan energi ?a. cahaya tampak, ultraviolet, inframerahb. ultraviolet, cahaya tampak, inframerahc. ultraviolet, inframerah, cahaya tampakd. inframerah, cahaya tampak, ultraviolet

DAFTAR PUSTAKA

McGraw Hill.1982.Encyclopedia of Science & Technology. United States: McGraw-Hill, Inc.http://adihadiana.blogspot.com/2013/03/pengertian-sinar-ultraviolet.htmlhttp://highered.mcgraw-hill.com/sites/0073048763/student_view0/chapter2/http://pengertianlapisan_ozon.htmhttp://wikipedia.com/sinar-ultraviolet.htmlhttp://tgaskimkon/Ozon.htmhttp://v-behaviorurldefaultvmlo.htmlhttp://www.antarctica.ac.uk/met/jds/ozone/http://www.theozonehole.com/fact.htmhttp://Apaitusikluschapman_BisaKimia.htm19