mengenal komunikasi

14
Kata Pengantar Puji sukur kehadirat Ilahi Robbi atas berkat dan rahmat-Nya, saya dapat menyusun modul yang sederhana ini yang berjudul Mengaplikasikan Keterampilan Dasar Komunikasi, dengan adanya modul ini, diharapkan dapat menambah bahan ajar pada bidangnya. Dan semoga mempermudah para peserta didik untuk mempelajarinya. Saya menyadari, modul ini masih jauh dari sempurna karenanya keritik dan saran dari pembaca atau pemakai modul ini sangat saya harapkan dan akhirnya, pada para siswa saya ucapkan selamat belajar, serta tak lupa saya haturkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu terlebih pada: 1. Bapak Drs. I Wayan Pura Yasnawan 2. Ibu Dra. Nyoman Sukina Semoga modul ini bermanfaat adanya. Penyusun Siti Aisyah, H.A.B.A Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 1

Upload: smkn1mataram

Post on 21-Jun-2015

827 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Mengenal Komunikasi

Kata Pengantar

Puji sukur kehadirat Ilahi Robbi atas berkat dan rahmat-Nya, saya dapat menyusun modul yang

sederhana ini yang berjudul Mengaplikasikan Keterampilan Dasar Komunikasi, dengan

adanya modul ini, diharapkan dapat menambah bahan ajar pada bidangnya. Dan semoga

mempermudah para peserta didik untuk mempelajarinya. Saya menyadari, modul ini masih jauh

dari sempurna karenanya keritik dan saran dari pembaca atau pemakai modul ini sangat saya

harapkan dan akhirnya, pada para siswa saya ucapkan selamat belajar, serta tak lupa saya

haturkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu terlebih pada:

1. Bapak Drs. I Wayan Pura Yasnawan

2. Ibu Dra. Nyoman Sukina

Semoga modul ini bermanfaat adanya.

Penyusun

Siti Aisyah, H.A.B.A

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 1

Page 2: Mengenal Komunikasi

Mengenal Komunikasi

Kegiatan Belajar IKompetensi dasar: Mengaplikasikan keterampilan dasar komunikasi, identifikasi proses komunikasi ditempat kerja.Indikator:1. Siswa dapat mengembangkan berkomunikasi secara proaktif2. Siswa mendapatkan umpan balik yang berhubungan dengan komunikasi

Uraian Materi: A. Pentingnya Komunikasi

Komunikasi merupakan sarana pergaulan yang sangat penting dalam kehidupan bermasyarakat. Pada dasarnya komuniksi adalah proses pengiriman dan penerimaan informasi atau pesan antara 2 orang atau lebih dengan cara yang efektif sehingga pesan dapat dimengerti.Dalam penyampaian informasi ada 2 pihak yang terlibat, yaitu komunikator dan komunikan. Yang dimaksud dengan komunikan yaitu orang atau kelompok orang yang bertindak sebagai pihak penerima pesan dalam proses komunikasi. Komunikator adalah orang atau kelompok orang yang menyampaikan informasi atau pesan kepada komunikan. Proses penyampaian dan penerimaan pesan ini menggunakan alat/media komunikasi. Komunikasi merupakan salah satu bidang yang sangat penting dalam kegiatan kantor, kantor merupakan tempat pusat pengolahan keterangan, orang berkumpul untuk merundingkan sesuatu tentang kepentingan kantor, tempat menyelesaikan pekerjaan administrasi atau tata usaha, kantor menjadi tempat pelaksanaan tata usaha dan kegiatan-kegiatan manajemen dan pimpinan suatu organisasi.Seorang manajer kantor harus dapat berkomuniaksi secara efektif dengan semua pegawai kantor baik secara efektif dengan semua pegawai baik secara horisontal maupun secara vertikal atau diagonal.Komunikasi yang efektif akan menciptakan iklim kerja kantor yang sehat dan terbuka guna meningkatkan dedikasi kreatifitas para pegawai kantor. Pekerjaan kantor sangat beraneka ragam dan dilaksanakan oleh semua pegawai secara bersama dan teratur.Proses komunikasi terdiri dari beberapa unsur yaitu komunikator message (pesan), jalur (modular), komunikan (penerima) dan umpan balik (feed back)

B. Definisi Komunikasi Wiliam Alibig dalam bukunya public opinion mengatakan: bahwa komunikasi adalah

prose pengoperan lambang-lambang yang berarti antara individu (communication is the process of transmittion meaning full symbols between individuals).

Onong Ucheana Effenoi dalam bukunya Ilmu Komunikasi Teori Dan Praktek mengatakan komunikasi pada hakekatnya adalah proses penyampaian pikiran atas perasaan oleh komunikator kepada komunikan demikian sebaliknya.

Lasswell mengatakan cara yang baik untuk memahami komunikasi adalah dengan menjawab pertanyaan.

1) Who Says

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 2

Page 3: Mengenal Komunikasi

2) What And in check channel3) To whom with what effect

− Siapa mengatakan (komunikator pengirim atau sumber)− Dengan saluran apa (menerima channel)− Apa pesan, message, ide, gagasan,− Kepada siapa komunikan, alamat− Dengan hasil, dampak apa, effect dari hasil komunikasi

C. Pentingnya Komunikasi KantorKegiatan komunikasi di perkantoran merupakan kegiatan yang sangat penting, kantor merupakan tempat kumpulan orang yang bersama-sama menyelenggarakan kegiatan administrasi maupun ketatausahaan.Kantor juga merupakan pusat pengolahan keterampilan, kegiatan usaha, kegiatan manajemen dan seluruh sistem, sub sistem yang dijumpai diseluruh jajaran kerja dan struktur organisasi.Seluruh lapisan kerja mulai dari top manajemen, msdive manajemen, low manajemen serta seluruh pegawai harus dapat berkomunikasi untuk dapat mewujudkan fungsi dan tugas dengan cara hubungan komunikasi secara vertikal (Auttom up/doion), horizontal dan diagonal.Seluruh pengurusan informasi di perkantoran baru bisa berjalan jika dengan pembagian tugas secara rinci sehingga seluruh aparat, pimpinan, pegawai memahami uraian tugas atau job description dengan cara Well Distribution secara efektif.Komunikasi yang efektif akan menciptakan iklim kerja kantor yang sehat dan terbuka (transfaran) untuk dapat meningkatkan etos kerja berupa semangat dedikasi, kedisiplinan, dinamika dan kreatifitas yang didambakan dalam rangka mencapai sasaran, goal, target kantor.Pelaksanaa komunikasi menjadi efektif dan dapat mencapai hasil yang diharapkan maka ada beberapa faktor etika tehnik komunikasi yang perlu diketahui:1) Harus ada kejelasan (clarity) ketika menyampaikan komunikasi (pesan, mesage) oleh

komunikator kepada audience berupa: Kalimat-kalimat harus pendek, singkat dan jelas. Kata-kata istilah harus dapat dimengerti oleh audience. Hindari kata-kata kiasan Sesuaikan isi pesan dengan kemampuan audience (kecerdasan, pengetahuan, dan

pendidikan)2) Harus ada kepercayaan (credibility) antara komunikator dan komunikan.3) Pesan harus ada hubungan (context) dengan kejadian, masalah yang aktual, urgenent,

penting.4) Isi pesan harus mengandung kepauasan sehingga ada respon ataupun umpan balik

yang diperlukan.

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 3

Page 4: Mengenal Komunikasi

5) Adanya kesinambungan komunikasi (berita) dan jangan sampai bertentangan dengan komunikasi yang terdahulu.

6) Dapat memanfaatkan saluran-saluran (media) yang paling cocok yang sudah biasa dibedakan (di kantor) seperti:a. Media cetak, surat kabar, majalah, tabloid dan sebagainyab. Media elektronik (radio, televisi, film)c. Media tradisionald. Pameran, tatap mukae. Dialog, seminar dan lain-lain

D. Alat-alat KomunikasiNO. JENIS

KOMUNIKASI KETERANGAN KAPAN DIPAKAI

1. Tatap Muka - Melibatkan banyak simbol seperti bahasa tubuh dan expresi muka

- Umpan balik secara langsung menimbulkan pemahaman untuk pengecekan dan perbaikan

Terutama bila isinya menimbulkan keragu-raguaan

2. Telepon dan media personal elektronik lain

- Umapn balik dapat dengan segera diluncurkan, simbol-simbol masih bisa ditangkap

- Pesan dapat difokuskan secara personal

- Bila tatap muka tidak bisa dilakukan dan perlu segera diinterupsi

- Visual cues tidak diperlukan

3. Tertulis surat, memo, fax

- Simbol komunikasi tidak dapat ditangkap

- Umpan balik lamban (tidak simultan)

Bila tidak diperlukan jawab segera

4. Tertulis (dokumen resmi, company, profile, brosur, dan lain-lain)

- Simbol bersifat resmi, mewakili organisasi, makro dan memerlukan pengendapan untuk dipahami

- Dipakai sebagai rujukan resmi

Bila perusahaan ingin menjajaki kerjasama dan membina kepercayaan stake holder

Sumber: Richard L. Daft Renaldo Kasali

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 4

Page 5: Mengenal Komunikasi

V. Bagan Proses Komunikasi

Keterangan:= Komunikator= Komunikan

Enkode = Proses Pengantar PesanDekode = Proses Penerimaan PesanMassage = Lambang = Isi Pernyataan Yang DisampaikanFeed Back = Umpan Balik = Reaksi Kembali

PRINSIP DASAR PROSES INFORMASI DALAM KOMUNIKASIKomunikasi adalah dasar dari setiap usaha anatara manusia untuk menyampaikan informasi atau cara pemberian tugas agar diselesaikan dengan efisien.1. Prinsip menggunakan cara informasi yang paling mudah

Komunikasi akan lancar apabila ada reaksi mengenai informasi yang telah disampaikan dengan kata-kata yang tidak berbelit-belit.

2. Prinsip menggunakan alat komunikasi yang sederhanaAlat komunikasi dengan cara yang sederhana dengan menggunakan surat-menyurat, telepon, atau berbicara langsung. Adapun yang dimaksud dengan komunikasi langsung yaitu komunikasi tatap muka.Contoh:

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 5

Page 6: Mengenal Komunikasi

Gambar ini menunjukkan bagaimana alat dan cara komunikasi yang digunakan manusia.

Langkah-langkah proses komunikasi:1. Pengirim yang menjadi sumber pesan2. Membuat sandi atau menyandi (enkoding). Komunikator harus melakukan proses

pembuatan sandi yang menerjemahkan gagasan ke dalam serangkaian tanda sistematis yakni ke dalam suatu bahasa yang menyatakan maksud komunikator. Hasil dari pembuatan sandi adalah pesan atau lambang.

3. Lambang disalurkan melalui suatu saluran (medium)4. Penerima menguraikan sandi (dekoding). Penerima setelah menerima pesan, maka

penerima menguraikan lambang-lambang tersebut sehingga mengerti arti atau makna.

5. Umpan balik. Hasil komunikasi dapat dilihat dari reksi umpan balik (feed back). Umpan balik adalah tanggapan penerima yang memungkinkan komunikator untuk menentukan apakah pesan telah diterima dan menghasilkan tanggapan yang dimaksud.

Untuk mengetahui apakah proses komuniksi berhasil, maka harus melakukan penilaian setiap unsur dalam proses komunikasi bagaimana cara kerjanya, perhatikan gambar berikut.

SIAPA MENGATAKAN APA BAGAIMANA CARANYA KEPADA SIAPA

APA HASILNYA

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 6

Page 7: Mengenal Komunikasi

VI. Proses KomunikasiProses komunikasi dapat dibedakan sebagai berikut:1. Komunikasi dua arah

a. Komunikasi Horisontal

KARYAWAN KARYAWAN

b. Komunikasi Vertikal

PIMPINAN

BAWAHAN

2. Komunikasi timbal balik ke segala arah

Keterangan:Komunikasi yang terjadi antara top manajer antara para manajer, atau hubungan antara

manajer dengan para bawahannya. Komunikasi ini biasanya bersifat perintah, laporan, dan keterangan.

Terlihat disini bahwa suatu komunikasi haruslah berjalan dengan baik. Komunikasi dua arah dan timbal balik kesegala arah dapat berjalan dengan baik apabila sarana komunikasi dan sistem komunikasi dalam struktur organisasi dan semua hubungan antara pribadi ditata secara baik.Untuk mencapai tujuan komuniksi perlu pengertian dari masing-masing pihak secara timbal balik, saling percaya, penyampaian informasi harus jelas, singkat dan mudah dimengerti.

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 7

A B

A

B

DIREKTURMANAGER

DIREKTUR DIREKTUR DIREKTUR

Page 8: Mengenal Komunikasi

VII.Media Komunikasi1. Pengertian dan fungsi media

Media komunikasi yang berasal dari dua kata yakni media dan komunikasi yang masing-masing mempunyai arti tertentu.Media komunikasi adalah suatu alat yang dipergunakan untuk mempermudah penyampaian informasi dari seseorang kepada orang lain untuk mencapai tujuan yang ditentukan.Untuk mencapi tujuan dalam proses belajar mengajar, media komuikasi sangat berfungsi, antara lain untuk mengkongkritkan pelajaran, memperjelas informasi, mempermudah penyampaian informasi, mempersingkat waktu, meningkatkan semangat belajar, alat motivasi, mengefektifkan proses belajar mengajar dan sebagainya.a. Keuntungannya:

1) Informasi dapat diterima sesuai dengan kenyataan2) Dapat dimengerti keadaan/hasil yang sebenarnya3) Informasi lebih jelas4) Mudah cara penyampaiannya dan sebagainya.

b. Kelemahan-kelemahannya:1) Biaya relatif mahal2) Kadang-kadang kejelasan suara kurang3) Memakan tempat yang tidak sedikit4) Perlu adanya waktu yang cukup

2. Jenis-jenis media komunikasiMenurut jenisnya komunikasi seperti tersebut di atas dapat dikelompokkan dalam tiga macam, yaitu:a. Media komunikasi berupa audio, yaitu alat yang dapat didengar (alat yang dapat

ditangkap melalui alat pendengar). Contoh:1) Radio2) Tape recorder3) Telepon, dan lain-lain

b. Media komunikasi berupa visual, yaitu alat yang dapat dilihat (alat yang dapat ditangkap melalui alat penglihatan). Contoh:1) Surat2) Transparansi3) Chart, dan lain-lain

c. Media komunikasi yang berupa audio visual, yakni alat yang dapat dilihat dan didengar. Contoh:1) Televisi2) Vidio bersuara/casette3) Film bersuara4) Pertemuan5) Wawancara (face to face)6) Kunjungan dan sebagainya

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 8

Page 9: Mengenal Komunikasi

3. Macam media yang digunakan dalam penyebaran informasi, diantaranya:a) Penyelenggaraan rapat dinas, rapat berkala dan pertemuan insidentalb) Pembicaraan melalui teleponc) Pengiriman berita melalui telegram, telex dan alat telekomunikasi lainnyad) Penerbitan buletin kantor, surat edaran, papan pengumuman, kotak saran dan

denahe) Penyusunan laporan tahunan, bulanan, semesteran dan caturwulanf) Pemutaran film dan slideg) Tanda-tanda tertentu seperti penggunaan lampu-lampu, bel-bel sirine dan

kentongan.

Media/alat yang sering digunakan dalam kegiatan kantor sehari-hari, antara lain surat, telepon, dan alat-alat telekomunikasi yang lain. Oleh karena itu, media komunikasi sangat berperan dalam memperlancar penyebaran informasi kantor untuk mencapai konsumen interen dan eksteren organisasi.Pada kegiatan penyebaran informasi eksteren (ditujukan kepada khalayak ramai) dapat dilakukan melalui media informasi, seperti RRI, radio non-RRI, TVRI/TV Swasta, surat kabar dan majalah. Untuk itu perencanaan untuk mengadakan wawancara radio dan TV, konprensi pers, siaran-siaran khusus melalui TVRI termasuk penayangan Telepon dan jurnal.

VIII.Konsumen InformasiKonsumen informasi yaitu orang atau badan yang mempergunakan informasi untuk kepentingannya. Yang termasuk konsumen informasi , antara lain:1) Wartawan2) Reporter3) Ilmuan/cendikiawan4) Petugas riset5) Usahawan6) Pelajar, Mahasiswa7) Dokter dan8) Masyarakat

PENGGOLONGAN INFORMASI Komunikasi Menurut Jumlah

Komunikasi menurut jumlah terbagi menjadi dua yaitu:a. Komunikasi perseorangan atau komunikasi peribadib. Komunikasi kelompok antar badan dengan badan atau organisasi dengan organisasi.

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 9

Page 10: Mengenal Komunikasi

Komunikasi Menurut MaksudKomunikasi ini dapat digolongkan menjadi:

a. Memberi perintah atau instruksib. Nasehatc. Sarand. Berpidatoe. Menganjurf. Berundingg. Rapat (musyawarah)h. Pertemuani. Wawancaraj.

Komunikasi Langsung Dan Tak Langsunga. Komunikasi langsung (tatap muka) ialah komunikasi yang disampaikan secara tatap

muka.b. Komunikasi tidak langsung yaitu komuniksi yang disampaikan tidak secara tatap

muka, misalnya dipisahkan oleh jarak, tempat dan waktu.

Komunikasi InternalYaitu komunikasi yang dilakukan dalam lingkungan itu sendiri. Komunikasi internal dapat dibagi yaitu:a. Hubungan tegak (vertikal)

Proses menyampaikan sesuatu warta dari pihak pimpinan kepada para pegawai maupun dari pihak bawahan kepada pimpinan. Hubungan vertikal ke bawah berwujud perintah dan petunjuk

b. Hubungan datar (horizontal)Hubungan datar (horizontal) adalah hubungan diantara pejabat atau suatu jenjang pada organisasi.

Dalam sebuah perusahaan pimpinan perusahaan tentu harus mengeluarkan perintah-perintah baik secara lisan maupun tertulis. Perintah yang diberikan secara lisan dapat membuat pimpinan dan bawahan lebih saling mengenal, kalau perintah itu belum jelas, bawahan dapat langsung bertanya.Apabila proses ini berlangsung dengan baik, hubungan pribadi diantara dua orang menjadi akrab. Ini akan memperbesar semangat kerja sama yang diperlukan.Pada dasarnya komunikasi kantor dapat berlangsung secara lisan maupun secara tertulis. Langsung (tatap muka, face to face) tanpa melalui perantara (telepon). Secara tertulis, komunikasi terjadi melalui perantara seperti melalui surat, telepon dan sebagainya. Jadi, komunikasi kantor merupakan hubungan antara pegawai dengan pegawai lainnya.Sebagaimana telah diuraikan di atas bahwa komunikasi dapat dilaksanakan secara horizontal, vertikal dan diagonal.

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 10

Page 11: Mengenal Komunikasi

1. Komunikasi vertikal/tegak lurus yaitu proses penyampaian berita berlangsung dari pihak pimpinan kepada para bawahannya, atau sebaliknya proses komunikasi berlangsung dari pihak pegawai atau bawahan kepada pihak atasannya.Komunikasi vertikal ke bawah, berupa petunjuk, perintah dan nasehat-nasehat, sedangkan vertikal ke atas, berupa laporan, keluhan, usulan dan saran-saran.

2. Komunikasi horizontal/mendatar yaitu jalinan hubungan antara karyawan, yang masing-masing sama tingkat kedudukannya didalam satu kesatuan organisasi. Misalnya: hubungan antara kepala bagian, antara kepala seksi,antara karyawan pelaksana, dan sebagainya.

3. Komunikasi diagonal yaitu jalinan komunikasi antara pegawai pada tingkatan yang berbeda dan tidak mempunyai wewenang langsung terhadap pihak lainnya. Dengan kata lain komunikasi vertikal secara silang antara atasan dengan bawahan pada bagian atau kesatuan yang berlainan atau sebaliknya.

Dengan adanya komunikasi yang baik akan banyak pengaruhnya terhadap kelancaran kerjasama di dalam organisasi yang bersangkutan. Pengaruhnya akan nampak terutama pada:• Kecepatan kerja,• Kecermatan,• Semangat kerjasama,• Kemampuan bertukar pikiran/pekerjaan, dan• Kemungkinan tumbuhnya pemimpin.Dalam suatu organisasi perlu adanya pendekatan dari seseorang pimpinan kepada bawahannya. Sebab adanya pendekatan dari pimpinan, seorang bawahan akan merasa dirinya diperhatikan dan dikenal oleh pimpinan. Pendekatan ini dapat dilakukan oleh pimpinan dengan cara memberi perintah atau petunjuk lisan. Dengan cara ini mereka dapat saling mengenal dan hubungan pribadi terlihat akan akrab, sehingga tercipta suatu kerjasama yang saling menguntungkan kedua belah pihak. Seorang pimpinan hendaknya mengetahui sejauh mana kecakapan yang dimiliki oleh para pegawainya. Untuk mengetahui hal tersebut dapat menggunakan alat komunikasi vertikal ke bawah.Dengan adanya komunikasi tersebut, seorang pimpinan dapat mengambil kesimpulan tentang kecakapan yang dimiliki oleh pegawai yang bersangkutan. Seorang pimpinan harus mengetahui bagaimana cara, agar semua pegawai dapat meningkatkan perstasi kerja, kerjasama, serta dedikasinya dapat terpacu dengan baik.Komunikasi merupakan salah satu bidang yang sangat penting dalam kegiatan kantor. Sebab kantor merupakan pusat pengolahan keterangan, tempat orang berkumpul untuk merundingkan segala sesuatu guna kepentingan kantor, tempat para pegawai menyelesaikan pekerjaan administrasi atau tata usaha. Sebagai keseluruhan gedung dengan ruang kerjanya, kantor menjadi tempat pelaksana tata usaha dan kegiatan-kegiatan manajemen dan pimpinan suatu organisasi.Seorang manajer kantor harus dapat berkomunikasi secara efektif dengan semua pegawai kantor, baik secara horizontal maupun secara vertikal atau secara diagonal. Pengurusan informasi yakni penyampaian dan penerimaan berita, akan dapat berjalan dengan baik, apabila dalam kantor tersebut terdapat komunikasi yang efektif. Komunikasi yang efektif akan menciptakan iklim kerja kantor yang sehat dan terbuka. Hal ini sangat penting guna meningkatkan kreatifitas dan dedikasi para pegawai kantor.Dalam segala kegiatan, kita berkomunikasi dengan pihak yang berkepentingan. Kegiatan kantor tidak terlepas dari tulis-menulis, membaca, berbicara dan mendengarkan. Semua

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 11

Page 12: Mengenal Komunikasi

kegiatan itu mengandung informasi atau keterangan yang mengandung arti dan kegunaan bagi kepentingan kantor. Oleh karena itu, komunikasi kantor atau tata usaha hubungan kantor ialah suatu penyampaian warta atau keterangan yang mengandung arti dalam bidang kegiatan kantor atau dalam bidang ketatausahaan.Komunikasi sangat penting dalam rangka meningkatkan kelancaran kantor. Pentingnya komunikasi kantor dapat dilihat dalam hal-hal berikut:1. Menimbulkan rasa kesetiakawanan dan loyalitas antara:

a. Para bawahan dengan atasanb. Bawahan dengan bawahanc. Atasan dengan atasand. Pegawai dengan kantor atau instansi yang bersangkutan

2. Meningkatkan kegairahan bekerja pada pegawai.3. Meningkatkan moral dan disiplin yang tinggi para pegawai.4. Dengan mengadakan komunikasi antara semua jajaran pimpinan dan dapat mengetahui

keadaaan bidang yang menjadi tugasnya, sehingga akan berlangsung pengendalian operasional yang efisien.

5. Dengan komunikasi, semua pegawai dapat mengetahui kebijaksanaan, peraturan, ketentuan yang telah ditetapkan oleh pimpinan.

6. Dengan komunikasi, semua informasi, keterangan, berita yang dibutuhkan oleh para pegawai dapat dengan cepat diperoleh.

7. Meningkatkan rasa tanggung jawab terhadap semua pegawai.8. Menimbulkan adanya saling pengertian diantara para pegawai dan saling menghargai

dalam melaksanakan tugasnya masing-masing.9. Meningkatkan kerjasama (team work) diantara para pegawai, semua itu akhirnya akan

meningkatakan semangat Korps di kalangan para pegawai10. Komunikasi merupakan suatu cara untuk memperoleh keterangan yang diperlukan dalam

pelaksanaan suatu pekerjaan. Fungsi ini antara lain dapat dipenuhi dengan cara latihan secara periodik, buku-buku pedoman, coacing setiap hari dan sebagainya.

11. Komunikasi adalah suatu cara untuk menjelaskan persepsi-persepsi atau penglihatan-penglihatan dan hal-hal yang diharapkan dari suatu tanggung jawab.

12. Komunikasi adalah suatu cara untuk mendorong manusia ke arah cara berfikir kreatif.13. Komunikasi adalah suatu cara untuk memenuhi keingintahuan manusia. Orang tertarik

pada perkembangan-perkembangan yang dapat mempengaruhi kehidupan mereka. Dengan hanya melalui saluran-saluran terbuka dan formal saja, organisasi tidaklah mungkin dapat memenuhi perasaan ingin tahu dari para anggotanya.

14. Komunikasi merupakan pekerjaan kantor, baik formal maupun informal, tidak hanya merupakan benteng terhadap desas-desus interen, tetapi juga merupakan pemisah yang melindungi anggota organisasi dari gangguan-gangguan yang mingkin timbul akibat dari berita yang berhubungan dengan pekerjaan yang datangnya dari luar.

15. Komunikasi penting bagi suatu organisasi perusahaan, sebab merupakan salah satu alat yang utama bagi anggota organisasi untuk bekerjasama.

16. Komunikasi penting bagi pengambilan keputusan.

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 12

Page 13: Mengenal Komunikasi

TES KOMPETENSI

IX. Pilih a, b, c, d dan e yang benar:1. Saluran atau media komunikasi adalah sebagai berikut, kecuali ....

a. Majalahb. Pameranc. Seminard. Sandiwarae. Televisi

2. Televisi dan film adalah merupakan media ....a. Cetakb. Tradisionalc. Elektronikd. Pamerane. Dialog

3. Clariti dalam komunikas berarti ....a. Pengertianb. Perhatianc. Kejelasand. Kepercayaane. Kemampuan

4. Unsur-unsur komunikasi terdiri dari ....a. Komunikator dan Komunikanb. Komunikator dan pesan (massage)c. Komunikan dan mediad. Pesan, media, komunikator, komunikan dan feed backe. Feed back dan massage

5. Cara yang baik untuk memahami komunikasi adalah dengan mengajukan pertanyaan ....a. Siapa yang mengatakanb. Saluran apac. Kepada siapad. Massage/pesan apae. a, b, c dan d benar

6. Isi pesan harus disesuaikan dengan kemampuan audience maksudnya dalam berkomunikasi harus ada ...a. Kejelasanb. Kepercayaanc. Kemampuand. Kemauane. Keterkaitan

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 13

Page 14: Mengenal Komunikasi

7. Faktor-faktor penghambat dalam penyampain pesan adalah sebagai berikut kecuali ....a. Tehnisb. Prilakuc. Strukturd. Jarake. Kemampuan

8. Komunikasi pada hakekatnya adalah proses penyampaian pikiran atau perasaan oleh komunikator kepada komunikan dan sebagainya. Definisi ini adalah dari ....a. Wiliam Albigb. G. Terryc. Lasswelld. Onong Ucheana effendie. James H. Camp Bell

9. Orang atau kelompok orang yang menyampaikan pesan disebut ....a. Kelompokb. Komunikanc. Komunikatord. Komunitie. Komoditi

10. Iklim kerja kantor yang sehat, tercipta oleh ....a. Komunikasi yang lancarb. Komunikasi yang cepatc. Komunikasi yang efektifd. Komunikasi yang inovatife. Komunikasi yang sportif

II. Jawab pertanyaan dibawah ini dengan jelas1. Sebutkan 3 faktor keberhasilan komunikasi ditinjau dari sudut komunikator!2. Apa yang dimaksud dengan surat?3. Sebutkan 3 kelebihan surat sebagai alat komunikasi!4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan komunikasi lisan!5. Jelaskan apa kegunaan alamat dalam!6. Apa fungsi salam penutup?7. Apa itu surat? Jelaskan!8. Jelaskan apa yang dimaksud dengan surat konfidensial!9. Apa itu warkat pos?10. Mengapa warkat post berfungsi ganda? Jelaskan!

Mengenal komunikasi, SMKN 1 Mtr Page 14