mcburney point

Upload: thariq-mubaraq-drc

Post on 01-Mar-2016

2 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

h

TRANSCRIPT

McBurney Point : titik pada kuadran kanan bawah, tepatnya pada 1/3 garis yang menghubungkan SIAS dengan umbilicus.Rovsing Sign : Rovsing sign adalah nyeri abdomen di kuadran kanan bawah, apabila kita melakukan penekanan pada abdomen bagian kiri bawah, hal ini diakibatkan oleh adanya tekanan yang merangsang peristaltik dan udara usus, sehingga menggerakan peritoneum sekitar appendix yang meradang sehingga nyeri dijalarkan karena iritasi peritoneal pada sisi yang berlawanan.ApendisitisBiasanya disebabkan oleh karena adanya obstruksi pada lumen apendiks, bisa karena fekalik, cacing atau parasit, hiperplasia limfoid dll. Obstruksi menyebabkan mukus yang disekresikan oleh kelenjar mukosa terbendung hingga menyebabkan elastisitas lumen apendiks menjadi maksimal. Obstruksi tersebut menyebabkan kongesti pada vena dan hambatan pada end arteri (iskemik) sehingga menyebabkan perlukaan di dinding apendiks. Perlukaan tersebut dapat mengundang lebih banyak organisme untuk menginvasi daerah perlukaan tersebut. Pada apendisitis fase akut, nyeri akan dimulai pada daerah sekitar epigastrium. hal ini diduga karena terjadinya hambatan atau sumbatan pada arteri apendikularis sehingga menghambat arteri ileocecal yang merupakan cabang dari arteri mesentrika superior. Selain itu terdapat sistem saraf parasimpatis yang merupakan nervus vagus dan sistem saraf simpatis dari neuron torakalis 10 yang mempersarafi apendiks bermula dari umbilikus.Selanjutnya apabila aliran darah atau vaskularisasi yang terganggu tidak teratasi maka akan menyebabkan kematian jaringan pada apendiks sehingga masuk ke tahap gangrenosa. Pada stadium ini sudah ditemui tanda-tanda supuratif, mikroperforasi dan kenaikan cairan peritonium yang purulen. Infeksi atau radang dapat meluas hingga mengenai peritonium sehingga menyebabkan peritonitis dan menghasilkan defans muskular yang positif.