mata rajawali - rni.co.id juli... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak...

16
1 GRUP RAJAWALI NUSANTARA INDONESIA 1 AJANG INFORMASI, KOMUNIKASI, DAN EDUKASI GRUP RAJAWALI NUSANTARA INDONESIA 1 www.rni.co.id RNI Berbagi Di Bulan Penuh Berkah Mata Rajawali hal. 9 GRUP RAJAWALI NUSANTARA INDONESIA Visi & Misi hal.12 hal. 3 EDISI 154, TAHUN XV JULI 2015 RNI Milik Kita, Milik Bangsa Menjadi Kelompok Usaha yang ter- kemuka di Indonesia dalam bidang agribisnis, perdagangan dan distri- busi, farmasi dan alat kesehatan, serta properti dan energi. 1. Memberikan kontribusi dalam perekonomian nasional melalui pengembangan usaha di bidang agri- bisnis, perdagangan dan distribusi, farmasi dan alat kesehatan, serta properti dan energi. 2. Memenuhi harapan para pe- mangku kepentingan (stakeholder) melalui pengelolaan perusahaan secara profesional dengan orientasi pada kualitas produk dan pelayanan pelanggan yang prima. 3. Berkomitmen tinggi terhadap kelestarian lingkungan. RNI Kembali Men- jadi Invesment Holding Pucuk Pimpinan Baru di Tubuh Rajawali II dan Citramass D i sebuah negeri antah berantah ada seorang raja yang bijaksana bersama pasukannya dalam perjalanan kembali dari berburu. Hari itu hasil buruannya sangat mengesankan, lebih baik dari perburuan sebelumnya. Bahkan sang raja berhasil mendapatkan beberapa jenis binatang bu- ruan. Ikut dalam rombongan itu salah seorang pemanah terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang mendengar keberhasilan sang pemanah hebat itu. Pada saat berhenti untuk beristirahat terkhir, sebelum sampai keistana kerajaan, sang raja memperhatikan hal yang aneh pada sang pemanah itu. Dilihatnya tali pada busur itu dilepaskan. Sang raja kemudian bertanya: “Wahai pemanah ku yang hebat, kenapa kau lepaskan tali dari busurnya?”. Sang pemenang dengan terkejut dan sempat berpikir ternyata rajanya cukup perhatian dengan perilaku anak buahnya. Dengan tenang sang pemanah men- jawab: “Paduka yang Mulia, memang itu kebiasaan hamba setelah hamba banyak menggunakan busur itu untuk memanah”. Raja melanjutkan pertanyaannya: “terus maksudnya apa?”. Sang pemanah melanjutkan penjelasannya: “Melepas tali busur saya lakukan agar setelah lama digunakan atau terpasang pada busurnya, akan memberikan kesempatan pada tali itu untuk istirahat dan tetap terjaga kelenturannya. Sehingga padasaat digunakan lagi, talibusur tetap kuat dan lentur dan saya tidak ragu-ragu menarik mundur anak panah dengan kuat dan fokus pada sasa- ran yang saya panah“. Raja terkesan dengan jawaban sang pemanah dan mendapat pelajaran dari rakyatnya. Ada beberapa hal yang dapat ditarik hikmahnya dari cerita tersebut. Pertama, harus ada keseimbangan dalam kehidupan ini. Ada masanya harus bekerja keras membanting tulang dan mengerahkan segala daya. Namun ada masanya yang harus diambil untuk istirahat atau jeda. Puasa dibulan Ramadan, ada salah satu wujud nyata “meng-istirahatkan tali bu- sur”. Tidak sekedar meng-istirahatkan perut, namun dapat juga mengalami peningkatan kualitas keimanan. Istirahat yang digunakan untuk mengecek kembali kondisi tali busur, mengandung makna evaluasi terhadap kinerja sebelumnya dan mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan berikutnya. Dalam perusahaan, ada tahap evaluasi yang harus dilakukan secara berkala dan menyusun rencana tindak lanjut. Sedangkan bagi pengelola perusahaan, harus bisa menyeimbangkan ritme kehidupannya agar tetap memiliki kondisi yang prima dan memberikan energi yang sepenuhnya bagi berjalannya roda perusahaan Kedua adalah tenang dan menjaga pikiran saat mem- bidik. Sehebat apapun busur dan anak panahnya, bila pikiran tidak fokus, perasaan tidak seirama dengan tangan, anak panah dan busur, maka hasilnya juga tidak akan maksimal untuk bisa mencapai sasaran buruan yang diinginkan. Kalau perusahaan ini ingin meraih keberhasilan harus fokus dengan pilihan bidang usahanya dan juga peru- sahaan harus di kelola dengan professional. Semua direktorat, bagian maupun anak perusahaan memiliki keharmonisan dan bergerak bersama-sama mencapai sasaran yang telah ditetapkan. Semua bergerak sesuai dengan wewenang dan tanggung jawabnya. Ketiga, Pemanah harus memperhatikan arahangin. Angin mampu membelokkan anah panah hingga melenceng dari sasaran. Angin adalah hambatan. Dalam perusahaan, angin dapat berupa orang-orang yang berusaha menghambat keberhasilan perusahaan secara langsung maupun tidak langsung. Bisa juga berupa kegagalan-kegagalan proses dan masalah yang tidak terduga. Pemanah yang hebat selalu akan tepat mengenai sasaran tidak peduli apapun kondi siangin. Keempat dan ini yang paling bernilai filosofinya yaitu menarik mundur anak panah pada saat membidik sasaran. Gambarannya adalah sebagai berikut. Pernahkah anda melihat kondisi perusahaan yang mengalami suatu keadaan yang membuat jalannya organisasi seperti ditarik mundur, jauh dari harapan?. Pernahkah anda amati dan evaluasi perusahaan yang mengalami kemunduran, lalu tiba-tiba melesat cepat ke depan dan meraih banyak prestasi? Berkaca pada kondisi RNI beberapa tahun ini, hal ini juga dialami beberapa anak perusahaan di lingkungan RNI Group. Perusahaan seolah sudah tidak ada hara- pan dan ada sebagian karyawan yang mulai resah dan pesimis akan masa depan perusahaan. Kita harus menjadi petarung sejati dan selalu siap bangkit, mengejar cita-cita yang telah digariskan para pendiri dan pemilik perusahaan ini. Agar keberadaan perusahan ini dapat memberikan manfaat yang nyata bagi semua pihak yang berkepentingan (stake holder). Dengan menajemen RNI yang baru memberikan harapan dan udara yang segar serta menjadikan momen mempersiapkan diri….menarik dan melepas anak panah melesat mencapai sasaran. Semoga RNI-ku segera bangkit dan berjaya… Aamin Ya Robbal Alamiin... (T699) SIAP MELESAT LAKSANA ANAK PANAH

Upload: doanbao

Post on 25-Feb-2018

223 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

11GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA 1

AJANG INFORMASI, KOMUNIKASI, DAN EDUKASI GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA

1

www.rn i .co . id

RNI Berbagi Di Bulan Penuh Berkah

Mata Rajawali

hal. 9

GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA

Visi & Misi

hal.12

hal. 3

EDISI 154, TAHUN XV JULI 2015

RNI Milik Kita, Milik Bangsa

Menjadi Kelompok Usaha yang ter-kemuka di Indonesia dalam bidang agribisnis, perdagangan dan distri-busi, farmasi dan alat kesehatan, serta properti dan energi.

1. Memberikan kontribusi dalam perekonomian nasional melalui pengembangan usaha di bidang agri-bisnis, perdagangan dan distribusi, farmasi dan alat kesehatan, serta properti dan energi.

2. Memenuhi harapan para pe-mangku kepentingan (stakeholder) melalui pengelolaan perusahaan secara profesional dengan orientasi pada kualitas produk dan pelayanan pelanggan yang prima.

3. Berkomitmen tinggi terhadap kelestarian lingkungan.

RNI Kembali Men-jadi Invesment Holding

Pucuk Pimpinan Baru di Tubuh Rajawali II dan Citramass

Di sebuah negeri antah berantah ada seorang raja yang bijaksana bersama pasukannya dalam perjalanan kembali dari berburu. Hari itu hasil buruannya sangat mengesankan,

lebih baik dari perburuan sebelumnya. Bahkan sang raja berhasil mendapatkan beberapa jenis binatang bu-ruan. Ikut dalam rombongan itu salah seorang pemanah terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang mendengar keberhasilan sang pemanah hebat itu.

Pada saat berhenti untuk beristirahat terkhir, sebelum sampai keistana kerajaan, sang raja memperhatikan hal yang aneh pada sang pemanah itu. Dilihatnya tali pada busur itu dilepaskan. Sang raja kemudian bertanya: “Wahai pemanah ku yang hebat, kenapa kau lepaskan tali dari busurnya?”.Sang pemenang dengan terkejut dan sempat berpikir ternyata rajanya cukup perhatian dengan perilaku anak buahnya. Dengan tenang sang pemanah men-jawab: “Paduka yang Mulia, memang itu kebiasaan hamba setelah hamba banyak menggunakan busur itu untuk memanah”. Raja melanjutkan pertanyaannya: “terus maksudnya apa?”. Sang pemanah melanjutkan penjelasannya: “Melepas tali busur saya lakukan agar setelah lama digunakan atau terpasang pada busurnya, akan memberikan kesempatan pada tali itu untuk istirahat dan tetap terjaga kelenturannya.Sehingga padasaat digunakan lagi, talibusur tetap kuat dan lentur dan saya tidak ragu-ragu menarik mundur anak panah dengan kuat dan fokus pada sasa-ran yang saya panah“. Raja terkesan dengan jawaban sang pemanah dan mendapat pelajaran dari rakyatnya. Ada beberapa hal yang dapat ditarik hikmahnya dari cerita tersebut. Pertama, harus ada keseimbangan dalam kehidupan ini. Ada masanya harus bekerja keras membanting tulang dan mengerahkan segala daya. Namun ada masanya yang harus diambil untuk istirahat atau jeda. Puasa dibulan Ramadan, ada salah satu wujud nyata “meng-istirahatkan tali bu-sur”. Tidak sekedar meng-istirahatkan perut, namun dapat juga mengalami peningkatan kualitas keimanan. Istirahat yang digunakan untuk mengecek kembali kondisi tali busur, mengandung makna evaluasi terhadap kinerja sebelumnya dan mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan berikutnya. Dalam perusahaan, ada tahap evaluasi yang harus dilakukan secara berkala dan menyusun rencana tindak lanjut.

Sedangkan bagi pengelola perusahaan, harus bisa menyeimbangkan ritme kehidupannya agar tetap memiliki kondisi yang prima dan memberikan energi yang sepenuhnya bagi berjalannya roda perusahaanKedua adalah tenang dan menjaga pikiran saat mem-bidik. Sehebat apapun busur dan anak panahnya, bila pikiran tidak fokus, perasaan tidak seirama dengan tangan, anak panah dan busur, maka hasilnya juga tidak akan maksimal untuk bisa mencapai sasaran buruan yang diinginkan.

Kalau perusahaan ini ingin meraih keberhasilan harus fokus dengan pilihan bidang usahanya dan juga peru-sahaan harus di kelola dengan professional. Semua direktorat, bagian maupun anak perusahaan memiliki keharmonisan dan bergerak bersama-sama mencapai sasaran yang telah ditetapkan. Semua bergerak sesuai dengan wewenang dan tanggung jawabnya.

Ketiga, Pemanah harus memperhatikan arahangin. Angin mampu membelokkan anah panah hingga melenceng dari sasaran. Angin adalah hambatan. Dalam perusahaan, angin dapat berupa orang-orang yang berusaha menghambat keberhasilan perusahaan secara langsung maupun tidak langsung. Bisa juga berupa kegagalan-kegagalan proses dan masalah yang tidak terduga. Pemanah yang hebat selalu akan tepat mengenai sasaran tidak peduli apapun kondi siangin.

Keempat dan ini yang paling bernilai filosofinya yaitu menarik mundur anak panah pada saat membidik sasaran. Gambarannya adalah sebagai berikut. Pernahkah anda melihat kondisi perusahaan yang mengalami suatu keadaan yang membuat jalannya organisasi seperti ditarik mundur, jauh dari harapan?. Pernahkah anda amati dan evaluasi perusahaan yang mengalami kemunduran, lalu tiba-tiba melesat cepat ke depan dan meraih banyak prestasi?

Berkaca pada kondisi RNI beberapa tahun ini, hal ini juga dialami beberapa anak perusahaan di lingkungan RNI Group. Perusahaan seolah sudah tidak ada hara-pan dan ada sebagian karyawan yang mulai resah dan pesimis akan masa depan perusahaan.

Kita harus menjadi petarung sejati dan selalu siap bangkit, mengejar cita-cita yang telah digariskan para pendiri dan pemilik perusahaan ini. Agar keberadaan perusahan ini dapat memberikan manfaat yang nyata bagi semua pihak yang berkepentingan (stake holder). Dengan menajemen RNI yang baru memberikan harapan dan udara yang segar serta menjadikan momen mempersiapkan diri….menarik dan melepas anak panah melesat mencapai sasaran. Semoga RNI-ku segera bangkit dan berjaya… Aamin Ya Robbal Alamiin... (T699)

SIAP MELESAT LAKSANA ANAK PANAH

Page 2: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

2

Salam Redaksi

GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIARNI Milik Kita, Milik Bangsa

Penanggung Jawab : Direksi PT RNI

Pengarah : Sekretaris Korporasi

Pimpinan Redaksi : Riatin Hajriyanto

Redaktur : Edwin Adithia Hermawan

Dewan Redaksi : Giri HardiyatmoAris KadarismanGunadi YusufRezka Eko Tri YunantoKarpo Budiman NursiWartiniAndi Pradipto Arimuko

Sekretaris Redaksi : M Ahyani

Koresponden :Seluruh Anak PerusahaanSesuai SK : PTRNI NO.19/SK/RNI/01/II/2014

Hallo Rajawali

Ibadah adalah seluruh apa yang dicintai dan diridoi Allah SWT, baik berupa ucapan atau

perbuatan, lahir maupun batin serta luas cakupan dan perannya dalam setiap aspek kehidupan. Ibadah memerlukan kesiapan lahir dan batin sehingga nilai ibadah bisa dari waktu kewaktu akan semakin meningkat. Ada beberapa upaya yang dapat dilak-sanakan agar ibadah itu semakin berkualitas. Per-tama: ikhlas. Sesuatu yang berat akan menjadi mudah, jika dilakukan dengan ikhlas. Keikhlasan dalam beribadah menjaga orang yang mengerjakannya dari niat-niat yang tidak benar,

seperti hanya untuk meng-gugurkan kewajiban, ingin dilihat atau ingin didengar orang lain ,dan mengharap balasan duniawi. Semua niat tersebut membuat ibadah yang dilakukan menjadi sia-sia karena tidak akan diterima disisi-Nya. Kedua :Konsisten atau istiqomah. Ibadah harus dijalankan secara terus menerus. Tidak masalah walau sedikit kuantitasnya yang penting berkelanju-tan dibanding banyak tapi sesekali. ”Amalan yang paling dicintai Allah Ta’ala adalah amalan yang konti-nyu walaupun sedikit” (HR. Muslim) . Banyak orang yang semangat dalam ibadah dan menegak-

kan kebenaran. Tapi tidak sebanyak itu orang yang semangatnya konsisten. Banyak orang yang mampu mengendalikan hawa nafsu di saat hidupnya penuh dengan penderitaan dan kekurangan. Namun tidak sebanyak itu orang yang mampu mengendalikan hawa nafsu di saat se-gala potensi dan peluang kemaksiatan ada di depan matanya. Ibadah harus tetap istiqomoh dalam kondisi suka maupun duka, kaya maupun miskin dan saat dilihat orang maupun saat sendirian.

Kualitas manusia dapat diukur melalui kehidu-pan sehari-hari, menjadi manusia yang berguna bagi manusia lain atau hanya menjadi manusia ‘sam-pah’. Dengan hal apa kita mengisi hidup yang telah diberikan Allah SWT. Ibadah yang berkualitas adalah ibadah yang membawa dampak positif pada selu-ruh manusia. Orang yang dapat mengatasi segala permasalahan dalam hidup adalah orang yang cerdas intelektual dan spiritualnya akan mencapai kesuksesan dalam hidup.

KUALITAS IBADAH

Ada kalimat yang perlu digaris bawahi pada sambutan Dirut PT RNI yang baru, saat perta-

ma kali memberikan sambutan kepada para karyawan. Kalimat itu adalah mari menjadikan RNI sebagai ladang amal, bukan ladang pertempuran. Sebuah pernyataan yang sangatmenye-jukkan.

Sejarah di perusahaan telah membuktikan, setiap pergan-tian manajemen selalu diikuti dengan nuansa balas dendam untuk menyingkirkan rezim, sebuah istilah yang berkonotasi

negatif, sebelumnya. Orang-orang yang sebelumnya menja-bat posisi tertentu begitu ganti pimpinan, diturunkan jabatan-nya, bahkan tidak diberikan tanggungjawab apapun alias non-job. Selalu demikian beru-lang terjadi di perusahaan ini.

Istilah arena pertempuran atauperang yang digunakan karena pada kenyataanya memberikan dampak yang sangat negatif.

Era manajeman baru ini menyadari situasi itu dan berusaha merubah paradigma yang telah terbentuk menjadi paradigma baru yang lebih positif. Bertepatan dengan “kembali kefitrah”. Dirut RNI Didik Prasetyo, mengingat-kan bahwa masih banyak amal kebaikan yang bisa diciptakan dan diraih semua insan RNI saat berkarya dari pada melakukan hal-hal yang tidak bermanfaat dan bahkan

merugikan bagi perusahaan ini.

Mari kita jadikan perusahaan ini sebagai ladang amal, jadi kita harus mencangkul tanah, menanam tumbuhan, serta merawat dan menyiraminya.Dengan demikian, kita dapat memetik buahnya pada masa yang akan datang. Mencapai puncak keberhasilan pada masa yang akan datang, bukanlah kejadian yang kebetulan dan tak sengaja, melainkan sesuatu yang harus kita wujudkan den-gan usaha keras dan perenca-naan yang cermat, matang, dan sungguh-sungguh.

Redaksi akan membawa se-mangat dan paradigma baru ini dalam berita yang akan dimuat di edisi mendatang sehingga kita bisa merubah kebiasaan dan perilaku insan RNI yang selanjutnya akan membentuk kultur baru yang lebih baik dan dinamis. Selamat pagi sahabat.

LADANG AMAL

Page 3: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

Kepak Sayap Rajawali

3GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA RNI Milik Kita, Milik Bangsa

Seperti diketahui bahwa pada Selasa, 23 Juni 2015 RNI memiliki Direksi

baru. Mereka adalah B. Di-dik Prasetyo Sebagai Direk-tur Utama, M. Yana Aditya sebagai Direktur, Agung P. Murdanoto Sebagai Direk-tur, Elka Wahyudi sebagai Direktur dan Djoko Retnadi sebagai Direktur.

Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-101/MBU/06/2015 tentang Pem-berhentian dan Pengangka-tan Anggota Direksi Peru-sahaan Perseroan (Persero) PT Rajawali Nusantara Indonesia disampaikan oleh Deputi bidang Agro Industri dan Farmasi Kementerian BUMN, M Zamkhani, yang mewakili pemegang saham pada jam 09.00 WIB di Ge-dung Kementerian BUMN, Jakarta.

Direksi baru PT RNI meng-gantikan direksi sebelum-nya yaitu Dandossi Matram, Oki Jamhur Warnaen dan Bambang Adi Sukarelawan.

Direktur Utama RNI, B. Didik Prasetyo mengatakan bahwa arah pengembangan PT RNI ke depan kembali menjadi Invesment Holding,

untuk itu, Direksi PT RNI Holding akan lebih fokus untuk berpikir tentang hal-hal yang strategis kearah pengembangan perusahaan secara Grup, dimana akan diberikan kewenangan penuh untuk anak perusa-haan menjalankan kegiatan operasional perusahaan secara utuh.

Didik menambahkan sebagai investment hold-ing peranan Direksi PT RNI Holding selaku peme-gang saham menetapkan arah perusahaan dengan merumuskan kebijakan yang bersifat strategis, sehingga pengembangan perusahaan ke depan secara Group dapat diren-canakan lebih terprogram dan terarah.

Didik kemudian memperke-nalkan jajaran direksi RNI di bawah kepemimpinannya. Mochammad Yana Aditya menjabat sebagai Direktur Keuangan, Agung Primanto Murdanoto sebagai Direk-tur Pengembangan Usaha dan Investasi, Elka Wahyudi sebagai Direktur Pengendal-ian Usaha dan Risk Manage-

ment, dan Djoko Retnadi sebagai Direktur SDM dan Manajemen Aset.

Pada kesempatan itu beliau pun melaporkan pro-gres terbaru yang tengah berjalan di RNI. Salah satunya, mengenai pe-rubahan struktur. Beliau mengatakan, saat ini tengah melakukan proses rekruit-men pejabat internal RNI. Proses rekruitmen dilaku-kan secara terbuka dengan mengedepankan kualitas dan kapabilitas.

“Sistemnya seperti lelang jabatan. Kami lakukan se-cara terbuka dan transpar-an dengan mengedepankan aspek kompetensi. Se-hingga semua yang punya potensi memiliki peluang yang sama,” katanya.

Hal senada disampaikan Komisaris Utama RNI Mirzawan, beliau me-nyampaikan terima kasih kepada Direksi yang telah mengakhiri masa tugasnya juga apresiasi atas peng-abdian yang telah diberikan kepada RNI. “Saya berteri-makasih kepada Direksi

RNI Kembali Menjadi Invesment Holding

PT Rajawali Nusantara Indonesia (PT RNI) menga-dakan acara Pisah Sambut Direksi RNI pada, 2 Juli 2015, bertempat di Auditorium lantai 6 Gedung RNI, Kuningan Jakarta. Hadir pada kesempatan terse-but jajaran Direksi RNI, Direksi anak perusahaan, Para Direksi RNI terdahulu (purnakarya), serta para karyawan RNI Holding, PT Rajawali Nusindo, dan PT Phapros Tbk.

Page 4: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

B. Didik Prasetyo,

Meraih gelar Sarjana Kehutanan Manajemen Hutan dari IPB, Bogor dan meraih Magister di Fakultas Hukum dari Universitas Indonesia. Pernah menja-bat sebagai Kepala Bidang Usaha Perkebunan IIa 2008-2010, Kepala Bidang Usaha Industri Primer II 2010-2012, dan Asisten Deputi Usaha Energi, Pertambangan, Percetakan dan Pariwisata. Menjadi komisaris di PT RNI pada tahun 2008-2013.

M. Yana AdityaBeliau biasa dipanggit Adit adalah lulusan Fakultas Ekonomi Jurusan Akuntansi Universitas Muhammadi-yah Yogyakarta. Jabatan sebelumnya adalah Direk-tur Keuangan & SDM PT Balai Pustaka (Persero). Beliau juga seorang praktisi bisnis di bidang manajemen strategis dan manajemen keuangan. Sebelum ber-gabung di Balai Pustaka, Beliau pernah berkiprah di perbankan dan perhotelan.

Agung P. Murdanoto, Meraih Gelar Sarjana dari IPB, Gelar Master dan Doktor bidang Agricultural di Kyoto University. Beliau menjabat sebagai Direk-

tur PT Mitra Kerinci sejak Maret 2012. Karir sebelum-nya adalah Deputi Direktur Pengembangan PT RNI tahun 2007-2012 dan Deputi Direktur Pengambangan Usaha Agro PT RNI 2004-2007.

Elka Wahyudi,Meraih Gelar Sarjana Pertanian dari Universitas Jember pada tahun 1982. Menjabat sebagai Direktur Utama PTP Mitra Ogan

pada tahun 2007-2013. Pernah menjadi GM Perda-gangan Agro PT Rajawali Nusindo 2004-2007.

Djoko Retnadi

Meraih Gelar Sarjana Eko-nomi Studi Pembangunan dari Universitas Gadjah Mada pada tahun 1988 dan gelar Magister of Business, konsentrasi pada Finance and Banking dari Monash University Melbourne pada tahun 2000. Sebelumnya menjabat sebagai Direktur Strategi Bisnis & Inovasi PT RNI sejak Mei 2014. Beliau memulai karir di BRI Pusat di Jakarta sempat menjabat sebagai Wakil Pemimpin Wilayah BRI Banjarmasin, Bandung, dan Jakarta.

4 RNI Milik Kita, Milik Bangsa GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA

Kepak Sayap Rajawali

sebelumnya setelah mem-berikan dasar-dasar dan contoh yang baik dalam hal integritas,” ujarnya.Beliau mengucapkan sela-mat datang kepada Bapak Didik Prasetyo beserta jajarannya dan berpesan agar momentum awal ini dapat dimanfaatkan untuk merangkul seluruh

karyawan sehingga dapat bekerja bersama untuk meningkatkan keuntungan. “Karyawan RNI menyambut antusias, diharapkan pada kemimpinan bapak, RNI bisa bangkit dari kerugian,” paparnya.

Sementara, mewakili Direksi sebelumnya Oki

Jamhur Warnaen menyam-paikan terima kasih kepada seluruh karyawan serta Dewan Komisaris atas dukungan dan doa yang telah diberikan. Tidak lupa, beliau pun mengucapkan selamat bertugas kepada Direksi yang saat ini men-jabat.

Beliau lalu bercerita seraya bernostalgia. Salah satu kenangan yang paling diingat yaitu ketika melakukan kunjungan ke Perkebunan Teh PT Mitra Kerinci. Kala itu dirinya melihat kondisi media komunikasi dan informasi di sana masih terbatas. Maka kemudian, beliau bersama Direk-

tur Mitra Kerinci saat itu Agung Primanto Murdanoto merancang sebuah peman-car radio. “Alhamdulillah sampai saat ini masih ber-fungsi dan digunakan oleh para pemetik teh untuk mendengarkan pengumu-man,” kenangnya.

Acara dilanjutkan dengan pemberian kenang-kenan-gan yang diserahkan oleh Direksi RNI kepada Oki Jamhur Warnaen, Dandossi Matram, dan Bambang Adi Sukarelawan sebagai per-wakilan Direksi terdahulu yang hadir pada kesempatan itu. Rangkaian acara lalu ditutup oleh siraman rohani dan buka puasa bersama.

Profil Direksi PT RNI :

Page 5: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

5GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA RNI Milik Kita, Milik Bangsa

Kepak Sayap Rajawali

“Kita kembalikan RNI ke-khittah-nya, dengan be-gitu tidak ada lagi Direktur Operasional di holding. Operasional sepenuhnya ada di anak perusahaan. Kini kita akan lebih banyak memberikan kewenangan kepada anak perusahaan dalam menjalankan aktivi-tas dan kebijakan bisnis”,ujar Beliau pada saat mem-buka acara pisah sambut direksi, di Gedung RNI Jakarta, 2 Juli 2015. Maka dari itu, langkah awal yang segera dilakukan Direksi RNI adalah melaku-kan perubahan struktur organisasi. Hal ini tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Direksi PT RNI (Perseo) No-mor: 48/SK/RNI.01/VII/2015 tanggal 29 Juni 2015. Struk-tur organisasi yang baru tidak lagi mencantumkan

Direktur Operasional dan Direktur Startegi Bisnis dan Inovasi, sebagai ganti-nya dimunculkan Direktur Pengembangan Usaha & Investasi dan Direktur Pengendalian Usaha &

Manajemen Risiko. Kedua Direktorat ini akan berbagi tugas sebagai think tank dan aktif mengawasi proses operasional yang berjalan di anak perusahaan. Semen-tara, Direktur Keuangan dan Direktur SDM & Aset tetap ada seperti pada Struktur organisasi sebel-umnya.Sehubungan adanya pe-rubahan tersebut, maka jajaran pejabat 1 (satu) level dibawah Direksi pun men-galami perubahan (dapat dilihat di bagan). “Peruba-han organisasi menjadi Investment Holding me-nyebabkan job specification berubah. Tuntutan tugas juga berubah. Pejabat yang ada saat ini belum tentu semuanya match dengan tugas yang baru. Oleh kare-na itu saya bersama Direksi

yang lain sepakat untuk mengocok ulang pengisian ini agar mendapatkan the right man, in the right place, at the right time. Sekaligus, kami juga akan membuka kesempatan kepada Staf Senior yang potensial tapi selama ini tidak diber-dayakan,” ujar Beliau.

Pengisian jabatan pada posisi ini dilakukan melalui proses fit and proper test oleh Dewan Pertimbangan Jabatan (Watimjab) dengan mengacu pada kriteria yang ditetapkan melalui SK Direksi. Beliau mengatakan, proses pengisian jabatan di-lakukan dengan mengede-pankan prinsip-prinsip transparency, accountability, equality, dan fairness. “Un-tuk memenuhi prinsip-prin-sip di atas saya putuskan pengisiannya melalui lelang jabatan,” kata Beliau.

Saat ini, proses seleksi telah selesai dilakukan, di-tandai dengan dilakukannya Pergantian serta Penetapan posisi Group Head PT RNI oleh Direksi RNI, pada Se-lasa, 14 Juli 2015. Adapun pembacaan SK bertempat

Perubahan Struktur Organisasi danPenetapan Group Head Baru PT RNI

Pada suatu kesempatan Direktur PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) B. Didik Prasetyo pernah mengatakan, salah satu misinya adalah mengembalikan PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) ke-khittah-nya sebagai entitas Invest-ment Holding. Untuk mewujudkan gagasan tersebut tentunya perlu dilakukan

beberapa perubahan, diantaranya pola dan struktur organisasi.

Page 6: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

6 GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA

Kepak Sayap Rajawali

RNI Milik Kita, Milik Bangsa

PT Rajawali Nusan-tara Indonesia (RNI) menjalin sinergi dengan PT Aneka

Tambang (Antam) dalam kegiatan Tebangan Kebun Demplot Kebun Bibit Dasar (KBD) masa tanam 2015-2016. kerja sama dengan Antam ini merupakan wujud nyata sinergi BUMN yang saat ini sedang digalakkan oleh Kementerian BUMN.

Acara tersebut diselengga-rakan pada 10 Juli 2015 di KBD PG Sindang laut Jawa Barat. Hadir dalam acara tersebut adalah Direktur Utama PT RNI B. Didik Pra-setyo, Direktur Pengendalian Usaha dan Manrisk Elka Wa-hyudi, Direktur Umum dan CSR Antam I Made Surata dan Jajaran Manajemen PT

PG Rajawali II.

Direktur Utama RNI Didik Prasetyo mengatakan Sin-ergi kedua BUMN tersebut dilakukan untuk membantu 278 petani binaan PT PG Rajawali II di lingkungan Unit PG Sindang Laut, PG tersana Baru dan PG Karangsuwung, agar dapat menyiapkan tebu giling bagi RNI masa tanam 2015-2016 antara lain melalui pem-berian modal kerja yang bersumber dari dana PKBL Antam, Tbk.

Disamping memberikan modal kerja juga terdapat kerjasama untuk meningkat-kan kompetensi dan pema-haman para petani dengan melaksanakan pelatihan In House yang diikuti 110 pertani penerima modal kerja dan dilakukan studi banding ke PG Krebet Baru yang diikuti 120 petani.

Didik menambahkan Keg-iatan Demplot KBD Masa tanam 2015-2016 meru-pakan satu rangkaian ke-

giatan yang telah dilakukan penanaman mulai Desem-ber 2014 seluas Total 15 Ha di 3 Pabrik Gula yaitu PG Sindang laut, Tersana Baru dan Karangsuwung. Diharapkan program Demplot ini terus berja-lan sehingga kualitas bibit kebun Tebu giling semakin baik dan meningkat.

RNI juga melakukan riset terpadu budidaya tebu yang nantinya bisa mem-bantu petani meningkatkan produktivitasnya.“Petani di lingkungan RNI diposisikan sebagai

mitra yang sinergi untuk mengembangkan perusa-haan” jelasnyaSementara itu, Direktur Umum dan CSR Antam I Made Surata mengatakan bantuan modal telah diberikan sebesar Rp24,6 miliar.

“Bantuan modal ini akan turun dalam beberapa tahap, untuk menghasilkan bibit yang baik,” kata I Made Surata“Ini tebu yang sangat bagus, kami harap bisa dikem-bangkan di daerah-daerah lain,” tuturnya.

Sinergi BUMN RNI dan Aneka TambangUntuk Perkuat Modal Petani

di Ruang Seminar lantai 1 Gedung RNI, Jakarta. Acara tersebut dihadiri oleh jaja-ran Direksi RNI.

Lebih lanjut, Beliau mengatakan, nama Group Head dipilih untuk menekankan fungsi RNI

sebagai Investment Hold-ing yang tidak operasional, ramping, tidak terlalu banyak orang dan compact.

Group Head akan mem-bawahi para Head yang dibantu para Staf.

Struktur Organisasi PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero)

Direktur Utama

Direktur Pengembangan Usaha &

Investasi Direktur Keuangan

Direktur SDM &

Manajemen Aset

Direktur Pengendalian Usaha &

Manajemen Risiko

Group Head Pengembangan

Usaha

Group Head Perencanaan

Korporasi

Group Head Keuangan

Group Head Akuntansi

Group Head Pengelolaan SDM

Group Head Manajemen Aset

Group Head Pengendalian

Usaha

Group Head GCG & Manajemen

Risiko

Sekretaris Korporasi

Kepala SPI

RUPS

Dewan Komisaris

BoD

Berikut kami sampaikan susunan Group Head PT RNI:

1

2

3

4

5

6

7

8

Emmi Mintarsih

Erlangga Tri Putranto

Rudy Hartono

Nanik Soelistyowati

Edwin Elfian Lubis

Warsim

Rudi Prajogo

Arief Setiyanto

Group Head Keuangan

Group Head Akuntansi

Group Head GCG dan Manajemen Risiko

Group Head Pengembangan Usaha

Group Head Pengendalian Usaha

Group Head Perencanaan Korporasi

Group Head Manjemen Aset

Group Head Pengelolaan SDM

NAMA JABATANNO

Page 7: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

7GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA

Kepak Sayap Rajawali

RNI Milik Kita, Milik Bangsa

Jakarta – Dalam rangka memaknai bulan suci Ramdhan 1436 H PT Rajawali

Nusantara Indonesia (RNI) Persero melaksanakan kegiatan Buka Puasa Bersama Karyawan di-hadiri jajaran Direksi RNI, karyawan RNI Holding, PT Rajawali Nusindo, dan PT Phapros Tbk, bertempat di Gedung RNI, Kamis, 25 Juni 2015. Selain buka puasa bersama, acara yang digagas oleh Bimas Islam RNI tersebut diisi pula kegiatan seperti siraman rohani, ramah tamah, dan Sholat Tarawih berjamaah. Kegiatan Buka Puasa Ber-sama ini rencananya dilak-sanakan sebanyak tiga kali setiap hari kamis selama Bulan Ramadhan.

Kesempatan itu juga men-jadi momen tatap muka dan perkenalan jajaran Direksi RNI yang baru dilantik oleh Kementerian BUMN tanggal 23 Juni 2015. Pada sam-butannya, Direktur Utama PT RNI B. Didiek Prasetyo menyapa seluruh hadirin seraya memperkenalkan diri. “Perkenalkan bapak dan ibu, saya Didiek Prasetyo,” ujarnya bersahaja.

Beliau mengatakan, pekerjaan barunya di RNI tidak jauh berbeda dengan apa yang dikerjakannya sebelumnya. RNI sebagai holding company dengan bisnis beragam kurang lebih memiliki karakter-istik yang sama dengan bidang yang pernah digelu-tinya yaitu sebagai Asisten Deputi bidang Usaha Energi, Pertambangan, Percetakan dan Pariwisata Kementerian BUMN. “Waktu di kemen-terian saya juga membawahi banyak amanah,” ujarnya.

Lebih lanjut beliau me-ngatakan, penugasannya sebagai Dirut RNI merupak-an bentuk betapa pemegang saham menempatkan RNI sebagai aset penting yang perlu diselamatkan. Se-hingga Kementerian BUMN turun langsung dengan menugaskan orang dari ling-kungan kementerian untuk mengemban amanah ini.

Didik berharap mendapat dukungan dari seluruh karyawan dalam menata kembali RNI menjadi peru-sahaan yang sehat dengan karyawan yang sejahtera. “Karena akan percuma jika saya sendiri yang bekerja

siang malam tetapi tanpa dukungan seluruh karya-wan,” kata Didiek.

Usai sambutan acara di-lanjutkan dengan penyam-paian ceramah rohani oleh Ustad H. Wahidin Masduki Dalam ceramahanya Ustad Wahidin mengangkat tema mengenai intisari dari pelaksanaan puasa. “Allah SWT mendidik kita agar berpuasa, karena dalam puasa terdapat nilai-nilai kebaikan. Terdapat tiga sari atau nilai-nilai ke-baikan yang terkadung dalam pelaksanaan puasa,” paparnya hidmat.

Pertama, jangan pernah meremehkan perbuatan baik sekecil apapun, di mana pun, kapan pun, dan kepada siapa pun, karena di dalam-nya terdapat ridho Allah SWT. Jika Allah SWT telah memberikan Ridho-Nya maka besar ampunan yang diberikannya. Seperti yang tertera dalam hadis yang diriwayatkan HR Bukhari. Dari Abi Hurairah r.a. dari Rasulullah SAW berabda, “Telah diampuni seorang wanita pezina yang lewat di depan anjing yang menjulur-kan lidahnya pada sebuah sumur. Dia berkata, “Anjing ini hampir mati kehausan”. Lalu dilepasnya sepatu-nya dan diikatnya dengan kerudungnya lalu diberinya minum. Maka diampuni wanita itu karena memberi minum.

Yang kedua, puasa menga-jarkan kita meminimalkan atau mempersempit per-buatan dosa, karena dalam perbuatan dosa terdapat murka Allah SWT. “Salah

satu contoh dosa yang sering kali dilakukan di bu-lan Ramadhan kita biasanya langsung sadar bahwa itu adalah perbuatan dosa se-perti bergunjing,” ujar Ustad Wahidin.

Kemudian beliau menyam-paikan hadist dalam riwayat Bukhari, “Seorang wanita disiksa karena seekor kucing yang dia kurung sampai mati. Dia masuk Neraka karenanya. Dia tidak mem-berinya makan dan minum sewaktu mengurungnya. tidak pula membiarkannya makan serangga bumi.” Padahal dalam hadist terse-but diriwayatkan wanita tersebut merupakan akhli ibadah, dan dia mengu-rung kucing tersebut ketika hendak menjalankan sholat malam. “Sungguh dalam perbuatan dosa sekecil apa-pun terdapat murka Allah,” ucap Ustad Wahidin.Dan yang ketiga, jangan meremehkan hamba Allah, karena bisa jadi diantara hamba-hamba Allah itu terdapat kekasihnya Allah.

Hendaklah kita selalu menganggap orang lain lebih baik dari pada kita, bukan sebaliknya. “Karena kesalahan utama iblis pun ialah menganggap dirinya lebih baik daripada Adam,” katanya.

Di akhir pemaparan, be-liau menyampaikan, tiga hal tersebut merupakan harapan dan hasil dari “pesantren” bulan Rama-dhan. Acara dilanjutkan dengan doa, buka bersama, dan ditutup dengan Sholat Tarawih berjamaah.

Berpuasa Mengajarkan Banyak Kebaikan

Page 8: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

8 GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIARNI Milik Kita, Milik Bangsa

Dalam rangka saling memaafkan setelah men-jalankan ibadan

puasa di bulan Ramadhan serta agar tercipta suasana keakraban dan kehangatan di lingkungan pekerjaan, PT Rajawali Nusantara Indone-sia (Persero) melaksanakan acara Halal Bi Halal ber-tempat di Auditorium Gedung RNI, Jakarta, Senin, 27 Juli 2015. Acara yang dihadiri oleh Komisaris dan Jajaran Direksi PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI), Direksi PT Phapros, Direksi PT Rajawali Nusindo, serta seluruh karyawan ini diisi siraman rohani dan ditutup oleh Mushafahah.

Pada sambutannya, Direk-tur RNI B. Didik Prasetyo menyampaikan, halal bi halal ini diharapkan bisa membangun tradisi saling memaafkan dan instropek-si dalam rangka mema-jukan RNI. “Halal bi halal ini merupakan bagian dari ibadah. Begitu pula saya sangat menginginkan RNI bisa kita jadikan sebagai ladang ibadah. Media kita untuk maju bersama,” ujaranya.

Sebagai pimpinan peru-sahaan tidak lupa Didik memohon maaf atas segala kesalahan, baik yang sengaja maupun yang tidak sengaja dilakukan. “Selama satu bulan saya di RNI mungkin ada hal yang membuat tidak nya-man. Maka dari itu , mohon dimaafkan,” katanya.

Lebih lanjut, ia mengajak kepada seluruh karyawan menyatukan visi dan me-nyelaraskan aksi dalam

rangka memajukan dan mengembalikan kejayaan RNI. “Mari yang salah kita betulkan, yang bagus kita lanjutkan, dan yang sudah tertata kita tingkatkan,” kata Didik.

Senada dengan Didik, mewakili Dewan Komisa-ris, Komisaris RNI Ainun Naim juga menyampaikan permohonan maafnya. “Kami memohon maaf atas semua yang salah terkait apa yang kami putuskan atau kami sarankan. Hal ini tentu dengan harapan un-tuk tetap menjaga hubun-gan baik,” ujarnya.

Acara kemudian dilanjut-kan dengan penyampaian ceramah rohani oleh Dr. KH. Kana Sutisna dengan tema “Kebersihan Hati adalah yang Paling Utama”. Ia menyampainkan, bahwa masalah yang hadir dalam hidup kita pada intinya datang dari diri sendiri.

“Masalah serta kesulitan hidup turun bukan karena takdir Allah namun karena tangan manusia sendiri yang dikarenakan adanya hal-hal yang diingkari dari Al-Quran dan Hadist,” paparnya.

Pengingkaran itu, uta-manya, karena hati yang telah ‘rusak’ disusupi penyakit-penyakit hati. Bukankah dalam Hadist diriwayatkan dalam tubuh terdapat segumpal daging. Bila segumpal daging itu baik, baiklah seluruh tubuh. Namun,bila segumpal daging itu rusak,rusaklah seluruh tubuh. Daging itu adalah HATI. “Maka dari itu kesempatan saling ber-maafan ini merupakan mo-mentum yang tepat untuk sama-sama membersihkan hati dari penyakit-penyakit hati. Diawali dengan saling bermaafan antar sesama, lalu dilanjutkan dengan berintrospeksi diri mohon

Saling Memaafkan dan Introspeksi untuk Kemajuan RNI

Kepak Sayap Rajawali

Page 9: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

ampun pada Allah,” ujar KH. Kana.

Lebih lanjut ia memaparkan obat hati yang terdiri dari lima poin, yaitu membaca Al-Quran dengan maknanya, bangun malam untuk mendekatkan diri pada Allah dengan berzikir, mengo-songkan perut dengan ber-puasa, berkumpul dengan orang-orang soleh, dan mendirikan shalat malam (shalat tahajud). “Jika hal itu diamalkan insya Allah akan membawa ketenangan,”

ujarnnya.

Di akhir ceramah KH. Kana mengajak kepada seluruh karyawan RNI agar mena-namkan niat bekerja untuk Allah. Jadikan pekerjaan ladang jihad agar selalu diberkahi. Sehingga ketika perusahaan ini maju yang mendapatkan faedah bukan hanya karyawan tapi seluruh masyarakat. Jika sudah begitu, itulah yang dinamakan sebaik-baiknya manusia, yang member manfaat.

9GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA RNI Milik Kita, Milik Bangsa

Keluarga Rajawali

Jakarta. Pimpinan memberikan peran signifikan terhadap kinerja perusa-

haan. Untuk meningkatkan kinerja anak perusahaan sekaligus penyegaran, RNI melakukan pergantian pucuk pimpinan PT PG Rajawali II dan PT Rajawali Citramass. PT PG Rajawali II merupakan anak peru-sahaan PT Rajawali Nus-antara Indonesia (PT RNI) yang bergerak di bidang industri Gula sedangkan PT Rajawali Citramass bergerak di bidang Indus-tri karung plastik. Serah

terma jabatan berlangsung pada tanggal 19 Juni 2015 di ruang seminar lantai 1 Gedung RNI, dihadiri oleh segenap Direksi, para Kadiv dan Kabag serta Direksi Anak Perusahaan. Kedua pejabat yang diganti itu adalah, Agus Siswanto menjadi Direktur Utama PT PG Rajawali II meng-gantikan Zaenal Mutaqien Rasyad yang memasuki masa persiapan pensiunKemudian Ananto Widodo yang kini menjabat sebagai Direktur PT Rajawali Cit-ramass menggantikan Plt Direktur Citramass Hardi

astonoPlt Direktur Utama PT RNI Djoko Retnadi, berharap kedua direksi anak pe-rusahaan tersebut dapat memberikan kinerja yang lebih baik dan fokus pada pekerjaan. Masalah GCG harus ditegakkan sehingga ke depannya perusahaan semakin professional.Djoko mengatakan bahwa RNI mendapatkan penu-gasan dari Kementerian BUMN untuk menjaga stabilisasi harga gula dik-arenakan tahun ini Indone-sia tidak impor gula. “Gula tersebut akan dijual dalam

kemasan 1 kg sebanyak 43 ribu ton melalui operasi pasar yang dilakukan oleh PT Perusahaan Perdagan-gan Indonesia” ujarnya

Berikut Susunan Direksi yang baru

PT PG Rajawali IIDirektur Utama : Agus SiswantoDirektur Keuangan : Zainal Abidin

PT Rajawali CitramassDirektur : Ananto Widodo Utomo

Pucuk Pimpinan Baru di Tubuh Rajawali II dan Citramass

Page 10: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

Kedatangan bulan Ramadahan dis-ambut oleh umat Islam dengan uca-

pan ”Marhaban Yaa Rama-dhan” yang berarti Selamat datang Bulan Ramadhan. Ucapan ini menyiratkan bahwa masyarakat beru-paya untuk menyiapkan diri memasuki bulan Rama-dhan. Berbagai kegiatan menyambut bulan Rama-dhan juga telah menjadi ritual yang berbeda-beda di setiap daerah di seluruh Indonesia.

Salah satu ritual dalam me-nyambut Ramadhan adalah Munggah Kubro. Ritual ini berarti upaya menyiapkan diri untuk mengawali atau memulai sesuatu yang sangat berarti. Pada masa dahulu, ketika seseorang akan melakukan tugas berat lainnya, dia akan ber-kumpul dengan keluarga atau masyarakat sekitarnya yang terdekat.

Tradisi “munggah kubro” bisa bermakna ibadah karena di dalamnya ada ni-lai silaturahmi dan kumpul bersama dengan keluarga. Munggah Kubro bisa diarti-kan dengan perasaan suka

cita akan datangnya bulan yang mulia. Umat Islam juga bisa lebih memper-siapkan diri untuk puasa di bulan Ramadan hingga makna puasanya lebih mendalam. Dalam ritual munggah kubro juga di-lakukan permohonan maaf kepada keluarga, saudara dan masyarakat terdekat.PT Rajawali Nusantara In-donesia (RNI) menyeleng-garakan Munggah Kubro dilaksanakan pada Rabu, 17 Juni 2015, bertempat di Auditorium lantai 6 Ge-dung RNI, Jakarta, Hadir pada kesempatan tersebut Direksi dan Karyawan RNI Holding, PT Rajawali Nus-indo, dan PT Phapros Tbk.

pada sambutannya Direk-tur SDM dan Umum RNI Bambang Adi Sukarelawan mengatakan, bulan Rama-dhan merupakan momen-tum bagi seluruh karyawan RNI Group untuk senan-tiasa lebih meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Maka, dalam rangka men-gisi Bulan Suci, perusa-haan akan sangat mendu-kung aktivitas keagamaan yang dilaksanakan di lingkunagan RNI Holding dan RNI Group.

Lebih lanjut, Beliau kembali mengingatkan, bahwa Bu-lan Ramadhan merupakan bulan dimana doa-doa didengar dan dikabulkan Allah SWT. “Kebetulan Ramadhan tahun ini juga bertepatan dengan musim giling di pabrik gula-pabrik gula RNI. Oleh karenanya, mari kita doakan rekan-rekan kita di lapangan yang masih harus bekerja ekstra sambil berpuasa. Semoga hasil giling Pabrik Gula RNI tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya,” ujar Bambang seraya di Amin-kan oleh seluruh hadirin.Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) DKI Jakarta KH. Zulfa Mustofa KH. Zulfa Mustofa menga-wali ceramahnya mengang-kat arti penting dan mulian-

ya Bulan Ramadhan. seandainya manusia mengetahui betapa in-dah dan mulianya Bulan Ramadhan, pasti mereka berharap Ramadhan terjadi sepanjang tahun. Karena hanya di bulan ini, pahala ibadah dilipatgandakan dan pintu pengampunan dibuka selebar-lebarnya. “Kalau sudah masuk Ramadhan biasanya tingkat keimanan naik. sholat jadi tepat waktu dan berjamaah, masjid lebih

ramai, yang tidak biasa baca Al-Quran jadi rajin baca Al-Quran. Handphone yang sehari-hari dipake WhatsApp-an, BBM-an, dan facebook-an jadi dipakai juga untuk membaca Al-Quran. Itulah indahnya Ramadhan yang membawa keberkahan,” ujarnya.

Oleh karenanya, beliau menyampaikan, sudah se-harusnya Bulan Ramadhan di sambut dengan suka cita. Jika kita sudah gembira apapun pengorbanannya tidak akan terasa berat. Demikian juga dengan berbagai perbedaan dalam beribadah, tidak akan menjadi masalah besar jika kita selalu gembira dalam menjalankan ibadah dan amalan-amalan Ramadhan.

Acara kemudian dilanjut-kan dengan doa bersama dan saling bersalaman antara Direksi dan seluruh karyawan PT RNI Holding, PT Rajawali Nusindo, dan PT Phapros. Kegiatan ini merupakan bentuk saling memaafkan agar memasuki Bulan Ramadhan dalam ke-adaan bersih dari kesalahan antar sesama. Acara ditutup dengan sholat Dzuhur ber-jamaah.

10 GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIARNI Milik Kita, Milik Bangsa

Keluarga Rajawali

Munggah Kubro, Ritual RNI Menjelang Bulan Puasa

Page 11: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

Mukmin Sejati Itu Dermawan, hal ini terucap dari tauziah

penceramah rutin di masjid afdeling B kebun liki pada awal ramadhan tiba. Ke-datangan bulan Ramadhan yang ditunggu tunggu setiap tahunnya seakan men-jadi penghibur hati orang muslim. Bagaimana tidak, beribu keutamaan ditawar-kan di bulan ini, pahala yang berlipat, pintu ampunan Al-lah dibuka selebar lebarnya untuk umatnya. Setiap mukmin yang sadar akan kekurangannya pasti sangat berharap dibulan ini ber-harap berkah amal ibadah , pahala dan ampunan dosa dari Allah SWT. Salah satu pintu yang dibuka oleh Allah untuk meraih keuntungan be-sar dari bulan Ramadhan adalah melalui sedekah. Islam sering menganjur-kan umatnya untuk banyak bersedekah. Dan di bulan Ramadhan, amalan ini menjadi lebih dianjurkan lagi. Dan demikianlah sepatutnya akhlak seorang mukmin, yaitu dermawan. Allah dan Rasul-Nya memerintahkan bahkan

memberi contoh kepada umat Islam untuk menjadi orang yang dermawan serta pemurah. Ketahuilah bahwa kedermawanan adalah salah satu sifat Allah Ta’ala, sebagaimana hadits “Per-banyak sedekah terutama di bulan Ramadhan baik kepada tetangga maupun orang lain yang memerlu-kan”.

Memanfaatkan berkah ramadhan, manajemen mengadakan safari rama-dhan ke lingkungan kebun liki. Selain untuk membantu mereka yang membutuhkan, safari ini juga untuk mem-pererat hubungan antara manajemen, karyawan dan masyarakat dilingkungan PT Mitra Kerinci beroperasi. Dalam sambutannya, Bapak

Giri Hardiyatmo selaku Komisaris sekaligus Plt Direktur PT Mitra Kerinci mengingatkan agar kegiatan baik ini menjadi kegiatan yang rutin dilakukan oleh perusahaan dan karyawan tidak hanya dibulan rama-dhan saja. Masih banyak warga masyarakat disekitar kebun yang membutuhkan uluran tangan karena ke-sulitan kesulitan hidup yang mereka tanggung. Dengan doa yang tulus dari orang

orang yang telah dibantu, diharapkan berkah limpahan rahmat dan rejeki Allah Swt kepada Mitra Kerinci tidak pernah terputus dan se-lalu bertambah setiap saat. Semua persoalan persoalan yang dihadapi perusahaan juga diharapkan segera dapat terselesaikan satu persatu.

Safari Ramadhan dimulai pada awal puasa ke Panti Asuhan Ridho Rohmat, Pantai Cermin, Padang. Di panti asuhan yang menam-pung 45 anak ini kondisinya sangat memprihatinkan. Untuk memenuhi kebutuhan sehari hari para pengurus yayasan harus berhutang kesana kemari. Belum lagi adanya tekanan dari pemilik rumah yang mereka tempati

saat ini agar mereka angkat kaki dari lingkungan terse-but karena permasalahan sewa yang belum tersele-saikan. Disaat kita tertidur lelap, ternyata masih ada anak anak terlantar yang harus berhimpitan tidur tanpa bantal dan selimut setiap harinya. Pada kesem-patan tersebut manajemen mengajak berbuka bersama para anak asuh dan mem-berikan sedikit bantuan dana dan peralatan tidur untuk

mereka.

Safari ramadhan berikutnya dilanjutkan ke sekitar kebun liki. Manajemen mengun-jungi para ninik mamak dan sesepuh yang ada dikebun Liki. Keberadaan mereka saat ini terkadang terlupak-an karena usia mereka yang mengharuskan mereka beristirahat total dirumah. Dengan menjaga hubungan dengan mereka diharapkan mereka terus menularkan cerita baik kepada para generasi muda disekitar kebun liki mengenai ke-beradaan perusahaan yang menaungi ribuan orang didalamnya.

Setelah mengunjungi ninik mamak, acara dilanjutkan dengan pemberian santu-nan kepada anak yatim dan piatu disekitar kebun liki. Dalam kesempatan terse-but Plt Direktur PT Mitra Kerinci berharap, setelah mereka dewasa mereka juga tertarik untuk bekerja di Mitra Kerinci dan ikut berkontribusi memajukan perusahaan. Pada kesem-patan tersebut manajemen juga memberikan bantuan kepada masjid masjid yang ada dikebun Mitra Kerinci berupa karpet, peralatan shalat dan dana untuk perbaikan mushala. Dengan sedikit menyisihkan rejeki untuk orang orang lain dan menjadikan ini sebagai kebiasaan rutin, kami berharap berkah ramadhan tahun ini men-jadi berkah yang lebih baik untuk Likiers di tahun tahun mendatang. Aamin YRA. (Yosh)

GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA 11

Keluarga Rajawali

RNI Milik Kita, Milik Bangsa

BERHARAP BERKAH RAMADHAN DI KEBUN LIKI

Page 12: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

12 GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA

Keluarga Rajawali

RNI Milik Kita, Milik Bangsa

JAKARTA - Bulan Ramadhan hadir sebagai bulan penuh keberkahan. Bu-

lan yang selalu membuat semua umat muslim yang menjalankannya berlomba-lomba berbuat kebaikan,

karena hanya di bulan ini, Allah SWT melimpahkan berlipat-lipat pahala bagi setiap torehan kebaikan. Maka, tak mengherankan jika Ramadhan selalu lekat dengan suasana saling berbagi dengan sesama. Seperti yang tampak di lan-tai 6 Gedung RNI, Jakarta pada Kamis, 9 Juli 2015. Saat itu, ruangan Audi-torium yang cukup luas tampak ramai. Terdengar alunan rebana bercampur baur dengan celoteh dan canda anak-anak kecil nan lucu dalam balutan busana muslim dan muslimah.

Sebagian rombongan baru tiba, sebagian lagi su-dah duduk manis dalam pola berbanjar, ada yang ngobrol dengan sebayanya, ada yang berjalan-jalan. Semuanya yang hadir kala itu memancarkan satu ekspresi, kegembiraan. “Kita akan memberikan santunan bagi anak yatim dan yatim piatu. Tahun ini kami akan membagikan 250 paket bingkisan yang akan dibagikan kepada 250 anak yang berhak dan membutuhkan,” ujar Haris Aidi.

Haris merupakan ketua dari Bimas Islam PT Rajawali Nusantara Indonesia (Per-

RNI Berbagi Di Bulan Penuh Berkah

SEMARANG-Datangnya bulan Ramadhan mem-buat harga-harga

kebutuhan pokok semakin merangkak naik. Tak pelak, hal ini membuat masyara-kat harus mengencangkan ikat pinggang mereka agar pengeluaran tidak boros. Di tengah kesulitan warga mendapat harga sembako yang terjangkau, pada Sabtu dan Minggu (4-5 Juli 2015) PT Phapros, Tbk menggelar Bazaar Ramadhan 2015 bekerja sama dengan Ko-perasi Menjangan Enam.

Kegiatan ini bak oase di padang pasir bagi warga sekitar pabrik PT Phapros, karena dengan adanya bazaar yang diselengga-rakan di halaman Masjid Al-Ikhlas PT Phapros ini, keinginan masyarakat untuk bisa mendapatkan sembako dengan harga

miring terpenuhi. Antrean warga yang antusias terha-dap gelaran bazaar terse-but pun mengular meski sinar matahari pada siang hari itu cukup terik.

“Seperti tahun-tahun sebe-lumnya, setiap memasuki bulan Ramadhan kegiatan bazaar sembako murah selalu dinantikan warga sekitar Phapros. Selain sebagai rangkaian acara HUT ke-61 Phapros, bazaar ini juga merupakan bentuk sinergi BUMN Membangun Negeri,” ujar Budi Ruseno, Direktur Keuangan PT Phapros, Tbk.

“Phapros menyediakan 1800 paket sembako murah dalam bazaar ini dan kami berharap kegiatan sema-cam ini bisa meringankan beban ekonomi warga mengingat harga kebutuhan pokok yang melambung

tinggi jelang Lebaran,” lanjutnya.

Dalam bazaar Ramadhan 2015 tersebut tampak pula Budi Ruseno, membantu melayani masyarakat yang membeli paket sembako bersama Direktur Pema-saran, Syamsul Huda dan Penanggung Jawab PKBL-CSR Imam Ariff Juliadi.

Masyarakat cukup merogoh kocek sebesar Rp 65.800,00 untuk setiap paket sem-bako CSR (Ceria Sepanjang Ramadhan) yang berisi lima kilogram beras, satu kilo-gram gula pasir, dan satu liter minyak goreng. Selain paket sembako murah,

warga yang datang juga bisa membeli kebutuhan Rama-dhan dan Lebaran lainnya seperti sirup, mie instan, dan kacang-kacangan.

Puluhan stand juga turut memeriahkan gelaran bazaar tersebut. Stand-stand tersebut diisi oleh Apotek Menjangan Enam yang menjual produk-produk Over the Counter (OTC) Phapros, UKM binaan PKBL-CSR, karyawan, dan masyarakat umum. Selain berbelanja, warga juga bisa memerikasakan kesehatan-nya secara gratis di stand yang disediakan oleh Apotek Menjangan Enam.

Ceria Sepanjang RamadhanBersama Phapros

Page 13: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

13GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA

Keluarga Rajawali

RNI Milik Kita, Milik Bangsa

Bulan Ramadhan telah tiba. Bulan yang selalu dinan-tikan seluruh umat

Muslim di dunia ini memang selalu memberikan manfaat sendiri. Banyak orang yang berlomba-lomba melaku-kan perbuatan baik karena pahalanya yang berlipat ganda.

Di awal bulan Ramadhan 1436 H ini , tepatnya pada hari Selasa (23/6) PT Phapros, Tbk menggelar

acara buka puasa bersama dengan adik-adik panti asuhan sekaligus syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 PT Phapros, Tbk. Sebanyak 100 orang adik-adik dari 4 yayasan panti asuhan di Jakarta beserta tamu undangan berkumpul dalam acara tersebut untuk berbagi kebahagiaan.

Turut hadir dalam acara sore hari itu, Prof. Dr. H. Fasli Jalal, Ph.D., Sp.GK selaku Komisaris PT

Phapros, Tbk, Direksi PT Phapros, Tbk, dan Direksi PT Rajawali Nusindo.

“PT Phapros genap berusia 61 tahun pada 21 Juni lalu. Karena bertepatan engan bulan suci Ramadhan, kita adakan syukuran dengan nuansa Ramadhan bersa-ma adik-adik panti asu-han,” ujar Iswanto, Direktur Utama PT Phapros, Tbk.Acara buka puasa bersama dan syukuran HUT ke-61 PT Phapros tahun ini juga bisa disaksikan secara live streaming oleh Phaprosers yang ada di pabrik Sema-rang dan kantor-kantor cabang di berbagai wilayah di Indonesia.

“Mudah-mudahan dengan acara yang penuh dengan kesederhanaan ini, Phapros bisa tumbuh dan berkem-bang di masa depan. Semo-ga kita semua juga bisa membangun kekuatan baru

bagi Phapros untuk menjadi perusahaan farmasi yang lebih baik lagi,” tambah Iswanto.

“Kami rasa acara ini sangat bermanfaat untuk kita semua, karena bisa berbagi kebahagiaan di bulan Ra-madhan. Anak-anak kami pun sangat senang bisa diundang kesini. Semoga PT Phapros bisa lebih maju ke depannya,” kata H. Abdil-lah, salah satu pendamp-ing adik-adik Panti Asuhan Al-Bayan, Tebet.

Acara ini juga diisi oleh hiburan lagu-lagu religi, pemotongan tumpeng oleh Dirut Phapros, Iswanto dan ceramah Ramadhan yang disampaikan oleh Ustadz Zaki Umar. Dalam ceramahnya, Ustadz Zaki mengajak adik-adik panti asuhan dan semua un-dangan yang hadir untuk senantiasa hidup jujur. Semoga dengan adanya acara ini bisa mempererat silaturahim PT Phapros, Tbk dengan stakeholders-nya.

Phapros Berbagi KebahagiaanBersama Anak Yatim di Bulan Ramadhan

sero). Sore itu, Bimas Islam yang merupakan kepanja-ngan dari Bimbingan Ma-syarakat Islam ini memang tengah menggelar acara yang selalu dilaksanakan setiap Bulan Ramadhan, yaitu pembagian santu-nan kepada anak yatim dan yatim piatu, kemudian dilanjutkan buka bersama, shalat maghrib berjamaah dan ditutup dengan shalat terawih berjamaah.

Kegiatan ini bekerja sama dengan 10 panti asuhan dan yayasan pembina anak yatim dan yatim piatu yang berada di sekitar perusa-haan atau di lingkungan

tempat tinggal karyawan. Dana diperoleh dari angga-ran perusahaan dan Bazis RNI yang menerima infak, sedekah, dan zakat dari karyawan. Bentuk santunan yang diberikan berupa uang tunai dan paket alat sekolah seperti tas, alat tulis, dan tempat minum. “Kebetulan sebentar lagi bertepatan dengan tahun ajaran baru. Semoga bingkisan ini bisa bermanfaat bagi anak-anak kita,” ujar Haris.

Lebih lanjut, Haris berharap kegiatan positif ini bisa rutin diadakan setiap Ramadhan. “Melalui kegiatan ini Peru-sahaan bisa berbagi dengan

sesama sebagai bentuk rasa syukur atas rizki yang telah diacurahkan. Semoga dapat menjadi berkah buat perusahaan dan seluruh karyawan,” ujaranya.

Sementara, ditengah sua-sana yang semakin sore, podium tiba-tiba dihentak oleh penampilan Ustad H. Syahrul Syah. Dengan gaya jenaka dan energic Ustad Syahrul mampu menarik perhatian anak-anak. Dalam tausiyah-nya, ia menyampaikan betapa mulianya akhlak Rasulullah SAW. Ustad Syahrul kemu-dian berpesan kepada anak-anak agar selalu menjadi-

kan Rasul sebagai teladan.Saat adzan magrib berku-mandang, acara kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama.

Anak-anak serta karyawan RNI Holding, PT Phapros, dan Rajawali Nusindo yang hadir saat itu bersama-sama menyantap hidangan yang telah disiapkaan. Setelah itu, dilanjutkan dengan shalat maghrib ber-jamaah dan ditutup shalat terawih berjamaah di imami oleh Ustad H. Amirudin Said, yang merupakan qori internasional dan imam tetap Masjid Kubah Emas Depok, Jawa Barat.

Page 14: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

14 GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA

Keluarga Rajawali

RNI Milik Kita, Milik Bangsa

SEMARANG - Setelah berpuasa sebulan penuh, seluruh umat

Muslim di dunia akhirnya bisa merayakan Idul Fitri 1 Syawal 1436 Hijriah yang tahun ini jatuh pada 17 Juli 2015. Suka cita datangnya lebaran terasa hingga se-luruh pelosok Nusantara. Banyak pendatang di kota besar kembali ke kampung halaman mereka untuk merayakan Lebaran ber-sama keluarga besar.

Momen hari raya Idul Fitri tahun ini juga dimanfaatkan manajemen dan karyawan PT Phapros, Tbk untuk terus mempererat tali sila-turahim. Rabu (22/7) kelu-arga besar PT Phapros, Tbk menggelar Halal Bi Halal di kantor Phapros Semarang. Dalam acara tersebut tam-pak hadir jajaran Direksi PT

Phapros, Tbk.Direktur Utama PT Phapros, Tbk, Iswanto mengucapkan selamat Idul Fitri 1 Syawal 1436 Hijriah kepada seluruh manajemen dan karyawan Phapros dalam sambutan-nya. Ia juga berharap agar momen Lebaran seperti ini bisa lebih mempererat tali silaturahim diantara Phaprosers dan Phapros bisa lebih sukses lagi dalam menghadapi tantangan pasar saat ini.

Beberapa rencana dan perkembangan bisnis Phapros juga disampaikan oleh Iswanto dalam acara Halal Bi Halal tersebut. “Kita akan punya produk baru, yakni implant orto-pedi yang Insya Allah akhir tahun ini bisa dipasarkan. Kemudian, kita juga akan mengembangkan bisnis implan traumatik yang

nantinya kita akan produksi sendiri dan produk-produk alat kesehatan lainnya. Hal itu karena kita melihat bahwa pertumbuhan bisnis alat kesehatan ini jauh lebih besar daripada pertumbu-han obat-obatan, dan kita punya potensi untuk bisa bersaing dengan competi-tor,” jelas Iswanto.

Sementara itu, acara halal

bi halal yang diselengga-rakan di halaman kantor Phapros Semarang ini juga mendapat tanggapan positif dari karyawan Phapros. “Tentu saja acara ini sangat bermanfaat dan bagus un-tuk kita pertahankan setiap tahun, karena dengan ad-anya halal bi halal keluarga besar PT Phapros, Tbk, semua karyawan bisa saling memaafkan secara lang-sung,” ujar Diah Istantri, Asisten Manajer PKBL-CSR PT Phapros, Tbk.

Acara Halal Bi Halal PT Phapros, Tbk juga diisi dengan hiburan grup qa-sidah dan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadzah Hj. Siti Alfiatu Rokhmah. Dalam tausiyahnya, Ustadzah Siti Alfiatu Rokhmah berpesan agar kita bisa menjadi manusia yang lebih baik lagi setelah melalui Ramadhan dan Idul Fitri 2015 dengan mening-katkan kualitas ibadah dan hubungan dengan antar sesama manusia.

Halal Bi Halal PT Phapros Tbk :Optimisme dalam Susana Saling Memaafkan

Page 15: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

15GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA

Cakrawala Rajawali

RNI Milik Kita, Milik Bangsa

Dalam rangka menyatukan visi dan menyelaras-kan aksi seluruh

stakeholder PT Rajawali Nusantara Indonesia (Per-sero), maka keberadaan sarana komikasi dan dis-kusi yang mampu menjem-batani unsur pimpinan dan karyawan menjadi suatu urgensi. Melalui sarana itu, diharapkan segala ide, ma-sukan, bahkan kritik yang sedianya ditujukan untuk kemajuan RNI mampu dibahas menjadi solusi untuk kemudian dimuncul-kan dalam wujud yang lebih konkrit.

Hal tersebut disampaikan

oleh Direktur Utama PT RNI B. Didik Prasetyo dalam sambutanya pada acara Halal Bi Halal yang bertem-pat di Auditorium Gedung RNI, Jakarta, Senin, 27 Juli 2015. Beliau mengatakan, salah satu upaya yang tengah dilakukananya saat ini adalah memangkas gap komunikasi dengan seluruh karyawan. Oleh karenanya, beliau berinisiatif untuk membuat suatu wadah atau forum online bertajuk “CEO Note” yang berisi artikel seputar ide-ide dan curahan pemikirannya sebagai Dirut RNI. Selain itu, CEO Note diharapkan berkontribusi mewujudkan keterbukaan informasi di lingkungan

perseroan.

CEO Note yang ditulis sendiri oleh Beliau itu dapat diakses melalui web-site resmi RNI (http://www.rni.co.id) dan blog didikprni.wordpress.com. “Dalam satu bulan ini sudah meng-hasilkan 5 tulisan. Mohon bisa direspon, disikapi atau dikritik jika ada yang salah. Diharapkan CEO Note ini mampu menjadi sarana komunikasi dan diskusi bagi direksi dan seluruh karyawan,” ujar Beliau.

Lebih lanjut, Beliau me-nyampaikan, ditengah kondi-si RNI yang masih berupaya bangkit ini, mari bersama tingkatkan kedisiplinan, baik disiplin dalam bekerja maupun dalam menggu-nakan anggran. Begitu pula, langkah efisiensi agar bisa dilanjutkan disegala lini. “Mari yang salah kita betul-kan, yang bagus kita lanjut-kan, dan yang sudah tertata kita tingkatkan. RNI bangkit, RNI jaya!” ujar Beliau seraya menyemangati yang diikuti pekik semangat seluruh in-san RNI yang hadir saat itu.

CEO Note Sarana Diskusi Insan RNI

“RNI Bangkit, RNI Jaya!”

Page 16: Mata Rajawali - rni.co.id JULI... · terbaik di kerajaan tersebut dan dia yang paling banyak mendapatkan hasil buruan. Sang raja sangat senang ... ran yang saya panah“. Raja terkesan

16 GRUP RAJAWALI NUSANTARA IN DO NE SIA

Bulu-Bulu Rajawali

RNI Milik Kita, Milik Bangsa

Radokter Dokter Rajawali Untuk Kesehatan AndaOleh Dr. H. Herman Yuliantama

Batu empedu bisa beru-kuran kecil atau besar dan tetap berada di hati

tanpa menyebabkan penyakit atau gejala.Namun beberapa batu empedu dapat mengiritasi kandung empedu atau bersarang di hati, cystic, empedu, atau saluran pankreas.Gejala batu empedu mirip dengan kondisi lain, seperti serangan jantung dan radang usus buntu.Diagnosis yang tepat dan pe-nanganan kesehatan diperlu-kan bila muncul gejala.

Penyebab Batu EmpeduPembentukan batu em-

pedu bisa terjadi bila empedu mengandung banyak koles-terol, bilirubin, atau kurangnya garam empedu.Ketika kandung empedu tidak bisa dikosongkan dengan benar, risiko pembentukan batu empedu bisa meningkat.

Riwayat keluarga, obesitas, dan kondisi kesehatan tertentu bisa dikaitkan dengan batu empedu. Diet tinggi lemak dan diet rendah serat juga turut menjadi faktor terjadinya batu empedu.

Gejala Batu EmpeduRasa nyeri di perut, di bawah rusuk yang menjalar ke pung-gung, tulang belikat, atau di bawah bahu kanan menjadi gejala khas dari batu empedu.Selain itu gejala mirip flu, seperti menggigil, keringat dingin, dan demam juga bisa terjadi yang disertai nyeri

perut.Tinja yang berwarna seperti dempul bisa menjadi salah satu indikasi batu empedu.

DiagnosisKarena gejala-gejala batu empedu mirip dengan kondisi serius lainnya yang menye-babkan sakit perut, diagnosis yang tepat diperlukan untuk melakukan pengobatan dengan tepat.Terapi contact dissolution merupakan prosedur eksperi-mental yang dilakukan dengan menginjeksikan obat secara langsung ke dalam kandung empedu. Prosedur ini terus diuji pada pasien dengan batu empedu yang berukuran kecil.

PencegahanBatu empedu dapat dicegah dengan menghindari diet ketat karena bisa menyebab-

kan munculnya batu empedu akibat peningkatan pelepasan kolesterol dari hati ke dalam empedu.

Batasi makanan tinggi lemak dan tingkatkan asupan se-rat serta aktivitas fisik untuk mengurangi risiko terjadinya batu empedu.Konsultasikan dengan dokter mengenai penggunaan KB oral, terapi sulih hormon, dan obat penurun kolesterol karena obat-obatan tersebut terbukti dapat meningkatkan pelepasan kolesterol ke dalam empedu.

Kenali Penyebab, Gejala, & Penanganan Batu Empedu

Sebagai Group (dulu divisi) baru dalam struktur PT Rajawali Nusantara Indonesia

(Persero), Pengendalian Usaha memegang peranan penting sebagai penjaga hidup-mati atau keberlangsungan usaha Rajawali Nusantara Indone-sia (RNI) melalui anak-anak perusahaannya. Pengendalian Usaha diharapkan mampu menjadi think tank guna me-nyembuhkan anak perusahaan yang masih sakit.

Adalah Edwin Elfian Lubis yang sejak tanggal 14 Juli 2015 mendapat kepercayaan untuk mengemban amanah sebagai Group Head Pengen-dalian Usaha RNI. Bapak satu anak kelahiran Mandailing Natal tanggal 3 Mei 1969 yang memulai karir sebagai peneliti tidak tetap di Lembaga Pene-litian Institut Pertanian Bogor (IPB) pada tahun 1993 sampai 2005 ini sebetulnya sudah tidak asing dengan RNI.

Pasca berkecimpung di dunia penelitian, ia meneruskan karirnya di Kementerian BUMN sebagai Tenaga Ahli Deputi Bidang Usaha Agro Industri dari tahun 2005 sampai 2010. Persinggungan-nya dengan RNI dimulai pada tahun 2009 sampai 2012 ketika ia membatu Dewan Komisaris

RNI sebagai Staf Dekom & Ad-viser untuk Komite Audit. Lalu pada April 2012 sampai Juli 2015 kiprahnya di RNI berlan-jut sebagai Anggota Komite Manajemen Risiko RNI.

Ia menjelaskan, pengendal-ian usaha tidak akan terlepas dari KPI atau Key Perfor-mance Indicators sebagai acuan. “Sebagai investment holding kita tidak akan lang-sung direct ke anak perusa-haan, tapi kita pantau terus kinerjanya. Apakah KPI-nya baik atau menurun. Jika ada masalah kita langsung kor-dinasi dengan direksi anak perusahaan bersangkutan,” ujar pria yang hobi mem-baca, olah raga, dan traveling mengeksplorasi daerah-daerah terpencil ini.Tentu berbeda melihat

kondisi agro dan non agro, oleh karenanya berbeda pula antara KPI bidang agro dan non agro. “Untuk bidang agro HPP dan produktivitas men-jadi poinnya, sementara un-tuk non agro poin utamanya adalah manajemen persedi-aan, manajemen piutang, dan peningkatan omset,” tutur lulusan Fakultas Pertanian Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian IPB angkatan 24, tahun 1987 ini.

Edwin menjelaskan, pri-oritas kami saat ini adalah membangkitkan kembali kinerja dan semangat anak perusahaan yang mengalami kerugian dan berusaha menghentikan bleeding anak perusahaan dengan peruba-han beberapa strategi dan prioritas kerja manajemen.

Edwin Elfian Lubis:Misi Menyembuhkan Anak Perusahaan Bleeding