manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

146
MANAJEMEN DAN PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN IBU HAMIL PADA NY “M” DENGAN LETAK LINTANG I DI PUSKESMAS WAPUNTO KECAMATAN DURUKA KABUPATEN MUNA 17 APRIL S.D 08 MEI 2014 Karya Tulis Ilmiah Diajukan sebagai Salah Satu Syarat dalam Menyelesaikan Pendidikan di Akademi Kebidanan Paramata Raha Kabupaten Muna Oleh : JUMIATI NIM : 2011. IB. 0017

Upload: operator-warnet-vast-raha

Post on 25-Jun-2015

1.067 views

Category:

Education


3 download

DESCRIPTION

WARNET VAST JALAN MADESABARA NO. 50 RAHA SAMPING SMA NEGERI 1 RAHA INTERNETAN RP. 2.500 / JAM SCANNER - FOTO RP. 2.000 - GAMBAR RP. 2.000 - TEKS RP. 2.000 PRINT - HITAM PUTIH RP. 750 / LEMBAR - PRINT WARNA RP. 1.500 / LEMBAR CETAK FOTO - UKURAN 2 X3 RP. 500 - UKURAN 3X4 RP. 1.000 - UKURAN 4X6 RP. 1.500 - UKURAN 2 R RP. 2.000 - UKURAN 3 R RP. 2.500 - UKURAN 4 R RP. 4.000 - UKURAN 5 R RP. 5.000 - UKURAN 6 R RP. 6.000 - UKURAN 8 R RP. 8.000 PENJILITAN RP. 3.000 KETIKAN KOMPUTER RP. 2.000 / LEMBAR INSTAL ULANG KOMPUTER / LEPTOP Rp. 50.000 HOTSPOT (WI-FI) Rp. 5.000

TRANSCRIPT

Page 1: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

MANAJEMEN DAN PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN IBU HAMIL PADA NY “M” DENGAN LETAK LINTANG I DI PUSKESMAS WAPUNTO

KECAMATAN DURUKA KABUPATEN MUNA 17 APRIL S.D 08 MEI 2014

Karya Tulis Ilmiah

Diajukan sebagai Salah Satu Syarat dalam Menyelesaikan Pendidikan di Akademi Kebidanan Paramata Raha Kabupaten Muna

Oleh :

JUMIATI NIM : 2011. IB. 0017

YAYASAN PENDIDIKAN SOWITE AKADEMI KEBIDANAN PARAMATA RAHA

KABUPATEN MUNA 2014

Page 2: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny
Page 3: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny
Page 4: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

RIWAYAT HIDUP

A. Identitas Penulis

Nama : Jumiati

Nim : 2011. IB. 0017

Tempat / Tgl. Lahir : Unsume, 29 September 1991

Jenis kelamin : Perempuan

Agama : Islam

Suku / Bangsa : Muna / Indonesia

Alamat : Desa Ghonsume, Raha Muna Sulawesi Tenggara

B. Identitas Orang Tua

Nama Ayah dan Ibu : La Mbau dan Wa Fiani

Pekerjaan : Petani dan Wirasuasta

Alamat : Ghonsume, Raha Muna Sulawesi Tenggara

C. Riwayat Pendidikan

Tamat SD Negeri 16 Katobu Tahun 2005

Tamat SMP Negeri 5 Raha Tahun 2008

Tamat SMA Negeri 1 Raha Tahun 2011

Pada tahun 2011 menjalani pendidikan DIII Kebidanan di Akademi Kebidanan Paramata

Raha dan saat ini sementara menyelesaikan pendidikan.

Page 5: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

KATA PENGANTAR

Assalamu Alaikum Wr. Wb

Syukur Alhamdulillah penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah

melimpahkan Rahmat dan Hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Karya

Tulis Ilmiah.

Karya Tulis Ilmiah ini dapat di buat untuk memenuhi salah satu syarat dalam

menyelesaikan program DIII Kebidanan Akademi Kebidanan Paramata Raha Kabupaten

Muna dengan Judul “Manajemen dan Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Ibu Hamil pada

Ny “M” Dengan Letak Lintang I di Puskesmas Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten

Muna 17 April s.d 08 Mei 2014”.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa Karya Tulis Ilmiah ini masih jauh dari

kesempurnaan. Oleh karena itu penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya

membangun dari semua pihak untuk penyempurnaan penyusunan karya tulis ini.

Dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah ini banyak hambatan dan kesulitan yang

dijumpai namun berkat bimbingan dan arahan dari berbagai pihak sehingga Karya

Tulis Ilmiah ini dapat diselesaikan. Untuk itu penulis menyampaikan ucapan terima kasih

dan penghargaan setinggi-tingginya kepada pembimbing atas kesediaannya baik berupa

waktu, bimbingan, motivasi, petunjuk, pengarahan, dan dorongan baik moril maupun materil

yang begitu berarti bagi penulis.

Dalam penyusunan Karya Tulis Ilmiah, tidak terlepas pula dari bantuan berbagai

pihak. Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini dengan penuh kerendahan hati, penulis

mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada:

Page 6: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

1. Bapak La Ode Muhlisi, A. Kep., M. Kes selaku ketua Yayasan Sowite Akademi

Kebidanan Paramata Raha sekaligus pembimbing II Karya Tulis Ilmiah.

2. Ibu Rosminah Mansyarif, S.Si.T., M.Kes selaku Direktur Akademi Kebidanan Paramata

Raha.

3. Ibu Wa Ode Siti Asma, SST., M.Kes selaku Pudir I Akademi Kebidanan Paramata Raha

dan sekaligus penguji Karya Tulis Ilmiah.

4. Ibu Sartina, SST selaku Pudir III Akademi Kebidanan Paramata Kabupaten Muna

sekaligus pembimbing I Karya Tulis Ilmiah.

5. Seluruh bidan yang selama ini membantu dalam proses penyelesaian tugas dengan penuh

kesabaran dan keikhlasan.

6. Seluruh jajaran Dosen dan para Staff Akademi Kebidana Paramata Raha Kabupaten

Muna yang telah memberikan petunjuk dan bimbingan selama mengikuti pendidikan dan

penyusunan studi kasus ini.

7. Ayahanda Almarhum La Mbau dan ibunda Wa Fiani yang telah memberikan dukungan

moril maupun materil serta selalu mengiringi langkahku dengan doa dalam cintanya.

8. Saudara-saudaraku yang saya sayangi dan saya cintai sebagai penyemangat dalam

menyelesaikan seluruh tugas-tugas selama ini, serta keluarga besar yang juga turut

memberikan dukungan moril dan spiritual kepada penulis.

9. Teman-teman seangkatan dan seperjuangan yang senantiasa saling memberikan semangat

dalam menjalankan semua tugas hingga mencapai tugas akhir ini. Semua pihak yang tidak

dapat penulis sebutkan satu persatu namanya, yang telah memberikan semangat dan doa

bagi penulis selama ini.

Semoga segala kebaikan dan bantuan yang telah diberikan kepada penulis

mendapat pahala dari Tuhan Yang Maha Esa.

Page 7: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Akhir kata penulis mengucapkan semoga Allah SWT memberikan imbalan yang setimpal

atas jerih payah dari semua pihak yang telah memberikan bantuan kepada penulis, dan

semoga Karya Tulis Ilmiah ini dapat memberikan manfaat kepada kita semua, amin.

Raha, Agustus 2014

Penulis

Page 8: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

DAFTAR ISI

Halaman Judul

Lembar Persetujuan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . i

Lembar Pengesahan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . ii

Riwayat Hidup. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . iii

Kata Pengantar . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . iv

Daftar Isi. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . vii

Daftar Tabel . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . x

Intisari . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . xi

Bab I Pendahuluan. . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1

A. Latar Belakang. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . 1

B. Ruang Lingkup Pembahasan. . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . 4

C. Tujuan Telaah. . . . . . . . . . . . . . . . . . ... . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 5

1. Tujuan Umum . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . 5

2. Tujuan Khusus . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 5

D. Manfaat Telaah. . . . . . .. . . . . . .. . … . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . 6

1. Manfaat Bagi Institusi Pendidikan . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . 6

2. Manfaat Bagi Instansi Tempat Pengambilan Kasus . . . . . . . . 6

3. Manfaat Bagi Penulis . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 6

E. Metode Telaah. . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 6

1. Studi Pustaka . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 7

2. Studi Kasus . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 7

F. Sistimatika Penulisan. . . . . .. . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 8

1. Bab I : Pendahuluan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 8

2. Bab II : Tinjauan Pustaka . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 8

3. Bab III : Studi Kasus . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 8

4. Bab IV : Pembahasan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 9

5. Bab V : Kesimpulan dan Saran . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 9

Bab II Tinjauan Pustaka. . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 10

A. Telaah Pustaka. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 10

1. Kehamilan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 10

Page 9: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

2. Tinjauan Letak Lintang I Dalam Kehamilan. . . . . . . . . . . . . 28

B. Konsep Manajemen Kebidanan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 33

C. Langkah-langkah Manajemen. . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 34

1. Langkah I. Identifikasi Data Dasar . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 34

2. Langkah II. Perumusan Diagnosa/Masalah Aktual . . . . . . . . 35

3. Langkah III. Perumusa Diagnosa/ Masalah Potensial . . . . . . 35

4. Langkah IV. Pelaksanaan Tindakan Segera dan Kolaborasi. . 36

5. Langkah V. Perumusan Rencana Tindakan . . . . . . . . . . . . . . 36

6. Langkah VI. Pelaksanaan Tindakan . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 37

7. Langkah VII. Evaluasi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 37

D. Dokumentasi Asuhan Kebidanan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 37

1. Subjektif (S) . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 38

2. Objektif (O) . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 38

3. Assesment (A) . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 38

4. Planning (P) . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 38

Bab III Studi Kasus. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 39

A. Manajemen. . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 39

1. Pengumpulan Data Dasar. .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 39

2. Identifikasi Diagnosa dan Masalah Aktual. . . . . . . . . . . . . . . 47

3. Identifikasi Diagnosa dan Masalah Potensial. . . . . . . . . . . . . 53

4. Menilai Perlunya Intervensi Segera, Konsultasi dan

Kolaborasi. . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 53

5. Perencanaan Asuhan Kebidanan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 53

6. Pelaksanaan Asuhan Kebidanan. . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . 57

7. Evaluasi Kefektifan Asuhan. . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . 58

B. Pendokumentasian. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . 59

1. Data Suyektif (S) . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 59

2. Data Obyektif (O) . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 60

3. Asessment (A) . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 61

4. Planning (P) . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 62

C. Catatan Perkembangan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 63

1. Minggu Pertama . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 63

Page 10: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

2. Minggu ke Dua . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 66

3. Minggu ke Tiga . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 68

Bab IV Pembahasan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . 71

A. Identifikasi Data Dasar. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 71

B. Identifikasi Diagnosa/Masalah Aktual. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 72

C. Identifikasi Diagnosa/Masalah Potensisl. . . . . . . . . . . . . . . . . . 72

D. Perlunya Tindakan Segera/Kolaborasi. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 73

E. Rencana Asuhan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 74

F. Pelaksanaan Tindakan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 75

G. Evaluasi Tindakan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 77

Bab V Kesimpulan dan Saran . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 79

A. Kesimpulan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 79

B. Saran. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . . . . . . 80

Daftar Pustaka. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 82

Lampiran-lampiran

Page 11: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

DAFTAR TABEL

Tabel 1. Imunisasi TT yang di Berikan pada Ibu Hamil

Tabel 2. TFU untuk Menentukan Tumbuh Kembang Janin

Page 12: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

INTISARI

Jumiati (2011. IB. 0017) Manajemen dan Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Ibu Hamil pada Ny “M” dengan Letak Lintang I dI Puskesmas Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten Muna 17 April s.d 08 Mei 2014 dibawah bimbingan Ibu Sartina, SST dan Bapak La Ode Muhlisi, A., M.Kes.

Latar Belakang : Data khusus yang diperoleh dari medical record (rekam medis) Dinas Kesehatan Kabupaten Muna, terdapat 77 orang ibu hamil yang mengalami kehamilan letak lintang pada tahun 2013. Pada tahun 2014 terdapat 50 orang ibu hamil yang mengalami kehamilan letak lintang. Data khusus yang diperoleh dari medical record (rekam medis) di Puskesmas Wapunto Kecamata Duruka Kabupaten Muna, pada tahun 2013 dari bulan Januari sampai Desmber tercatat angka kejadian kehamilan letak lintang berjumlah 0 orang, pada tahun 2014 dari bulan Januari sampai Juni berjumlah 6 orang.

Tujuan Telaah : Dapat melaksanakan manajemen kebidanan pada Ny.M dengan Letak lintang I di Poli KIA Puskesmas Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten Muna yang dilaksanankan pada 17 April-08 Mei 2014 dengan menggunakan manajemen kebidanan sesuai wewenang bidan.

Metode Telaah : Studi kasus ini menggunakan metode studi pustakan dan studi kasus.

Hasil : Setelah mendapatkan asuhan selama 2 minggu, dari tanggal 17 April-01 Mei 2014 di dapatkan hasil posisi melintang telah berubah menjadi posisi memanjang. Dan pada tanggal 08 Mei 2014 di lakukan evaluasi kembali posisi janin masih dalam posisi memanjang.

Kesimpulan : Pada studi Kasus ini, yang dimulai dari pengkajian, interprestasi data, diagnosa potensial, perluhnya tindakan segera/kolaborasi, rencana tindakan, pelaksanaan sampai dengan evaluasi memilki beberapa kesamaan dan kesenjangan antara studi kasus dan tinjauan pustaka.

Kata kunci : Ibu hamil dengan Letak Lintang I.

Daftar pustaka :13 (1998-2013).

Page 13: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kehamilan merupakan suatu pembuahan dalam rangka

melanjutkan keturunan, yang terjadi secara alami, menghasilkan janin

yang tumbuh dalam rahim ibu. Lamanya hamil adalah 280 hari (40

minggu atau 9 bulan 7 hari) di hitung dari hari pertama haid terakhir

/HPHT (Syafrudin, 2011).

Letak lintang adalah suatu keadaaan dimana janin melintang

(sumbu panjang janin kira-kira tegak lurus dengan sumbu panjang tubuh

ibu) di dalam uterus dengan kepala pada sisi yang satu sedangkan

bokong berada pada sisi yang lain. Bila sumbu panjang tersebut

membentuk sudut lancip, hasilnya adalah letak lintang oblik. Letak

lintang oblik biasanya hanya terjadi sementara karena kemudian akan

berubah menjadi posisi longitudinal atau letak lintang saat persalinan

(Anonim, 2009).

Letak lintang adalah bila sumbuh memanjang janin menyilang

sumbuh memanjang ibu secara tegak lurus atau mendekati 900. Jika

sumbuh di bentuk ke dua sumbuh ini tajam di sebut oblique lie, yang

terdiri dari deviated head presentation (letak kepala menolok) dan

deviatted breech presetation (letak bokong mengolok). Karena yang

paling biasa adalah bahu, maka dalam hal ini di sebut juga shoulder

Page 14: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

presentation. Menurut leta kepala terbagi atas letak lintang I (kepala di

kiri) dan letak lintang II (kepala dikanan). Insidensi letak lintang adalah

sekitar 1:500. Keadaan ini merupakan malposisi yang gawat dan tidak

bisa dibiarkan begitu saja. Letak lintang merupakan suatu kondisi

berbahaya dan memiliki resiko tinggi bagi ibu dan janin karena dapat

menyebabkan persalinan macet yang akan menyebabkan terjadinya

kematian ibu maupun janinnya (Mochtar, 1998).

World Health Organization (WHO) memperkirakan di seluruh dunia

lebih dari 585.000 ibu meninggal tiap tahun saat hamil atau bersalin. Di

Indonesia menurut Survei Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun

2007, angka kematian ibu masih cukup tinggi, yaitu 228 per 100.000

kelahiran hidup. Prioritas penyebab langsung kematian ibu adalah

perdarahan (28%), eklampsia (24%), infeksi (11%), abortus (5%) dan

partus lama (5%). Perdarahan menempati persentase tertinggi penyebab

kematian ibu, anemia dan kekurangan energi kronis (KEK) pada ibu hamil

menjadi penyebab utama terjadinya perdarahan dan infeksi (Profil

Kesehatan Indonesia, 2010).

Angka kematian ibu (AKI) provinsi Jawa Tengah tahun 2010

adalah 104 per 100.000 kelahiran hidup. Penyebab kematian ibu tersebut

disebabkan karena perdarahan ( 19,65 % ), infeksi ( 5,51% ), eklampsia

( 31,02 % ), lain – lain (38,61 % ) (Mardiatmo, 2010 ). Angka kematian ibu

(AKI) di Surakarta pada tahun 2009 adalah 153,82 per 100.000 kelahiran

Page 15: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

hidup, mengalami kenaikan bila dibandingkan tahun 2008 49,01 per

100.000 kelahiran hidup.

Data khusus yang diperoleh dari medical record (rekam medis) Dinas Kesehatan

Kabupaten Muna, terdapat 77 orang ibu hamil yang mengalami kehamilan letak lintang pada

tahun 2013. Pada tahun 2014 terdapat 50 orang ibu hamil yang mengalami kehamilan letak

lintang. Data khusus yang diperoleh dari medical record (rekam medis) di Puskesmas

Wapunto Kecamata Duruka Kabupaten Muna, pada tahun 2013 dari bulan Januari sampai

Desmber tercatat angka kejadian kehamilan letak lintang berjumlah 0 orang, pada tahun

2014 dari bulan Januari sampai Juni berjumlah 6 orang.

Berdasarkan profil kesehatan Sulawesi Tenggara tahun 2006 AKI

sebanyak 53 orang, penyebab langsung yang berkaitan dengan kematian

ibu diantaranya; perdarahan 23 orang (50,94%), infeksi 4 orang (7,55%),

eklamsia 14 orang (26,41%) dan penyebab lain 8 orang (15,09%).(Profil

Dinas Kesehatan Sulawesi Tenggara, 2006).

Sedangkan target Millenium Development Goal’s (MDG’s) salah

satunya adalah mengurangi angka kematian ibu (AKI) di seluruh dunia

sebesar 75% dari tahun 1900 ke 2015. Sebagai gambaran pada tahun

1990 AKI di Indonesia masih sekitar 408/100.000 kelahiran hidup, sesuai

target MDG’s di tahun 2015 akan menjadi 102/100.000 kelahiran hidup.

Di sisi lain berdasarkan analisis trend penurunan AKI periode 1900 – 2015

ternyata diperkirakan hanya akan mencapai 52-55% sehingga

kemungkinan besar target MDG’s tentang AKI di Indonesia sulit tercapai

(Bapenas, 2007). Penyebab tidak langsung kesakitan dan kematian ibu

Page 16: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

adalah kejadian anemia pada ibu hamil sekitar 51% dan pada ibu nifas

45% (Depkes,2003).

Di Negara Inggris letak lintang oblik dinyatakan sebagai letak

lintang yang tidak stabil. Kelainan letak pada janin ini termasuk dalam

macam-macam bentuk kelainan dalam persalinan(distosia)1,2,3. Angka

kejadian letak lintang sebesar 1 dalam 300 persalinan. Hal ini dapat

terjadi karena penegakan diagnosis letak lintang dapat dilihat pada

kehamilan muda dengan menggunakan ultrasonografi.Letak lintang

terjadi pada 1 dari 322 kelahiran tunggal (0,3 %) baik di Mayo Clinic

maupun di University of Iowa Hospital, USA. Di Parklannd Hospital,

dijumpai letak lintang pada 1 dari 335 janin tunggal yang lahir selama

lebih dari 4 tahun .

Beberapa rumah sakit di Indonesia melaporkan angka kejadian

letak lintang, antara lain: RSUD dr.Pirngadi, Medan 0,6%; RS Hasan

Sadikin Bandung 1,9%; RSUP dr. Cipto Mangunkuskumo selama 5 tahun

0,1%; sedangkan Greenhill menyebut 0,3% dan Holland 0,5-0,6%.

Insidens pada wanita dengan paritas tinggi mempunyai kemungkinanan

10 kali lebih besar dari nullipara 1,3.

Dengan ditemukannya letak lintang pada pemeriksaan antenatal,

sebaiknya diusahakan mengubah menjadi presentasi kepala dengan

menganjurkan untuk posisi jongkok atau menungging minimal 2 kali

sehari ± 5 menit. Persalinan letak lintang memberikan prognosis yang

jelek baik terhadap ibu maupun janinnya. Faktor-faktor yang

mempengaruhi kematian janin pada letak lintang di samping

Page 17: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

kemungkinan terjadinya letak lintang kasep dan ruptur uteri, juga sering

akibat adanya tali pusat menumbung serta trauma akibat versi ekstraksi

untuk melahirkan janin.

Data khusus yang diperoleh dari medical record (rekam medis) Dinas Kesehatan

Kabupaten Muna, terdapat 77 orang ibu hamil yang mengalami kehamilan letak lintang pada

tahun 2013. Pada tahun 2014 terdapat 50 orang ibu hamil yang mengalami kehamilan letak

lintang. Data khusus yang diperoleh dari medical record (rekam medis) di Puskesmas

Wapunto Kecamata Duruka Kabupaten Muna, pada tahun 2013 dari bulan Januari sampai

Desmber tercatat angka kejadian kehamilan letak lintang berjumlah 0 orang, pada tahun 2014

dari bulan Januari sampai Juni berjumlah 6 orang.

B. Ruang Lingkup Pembahasan

Ruang lingkup pembahasan Manajemen Asuhan Kebidanan Ibu

Hamil Pada Ny “M” dengan Letak Lintang I di Puskesmas Wapunto

Kecamatan Duruka Kabupaten Muna yang dilaksanakan pada 17 April s.d

08 Mei 2014.

C.T ujuan Telaah

1. Tujuan Umum

Page 18: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Melaksanakan manajemen kebidanan pada Ny “M” dengan Letak

lintang I di Puskesmas Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten Muna

yang dilaksanankan pada 17 April s.d 08 Mei 2014 dengan

menggunakan manajemen kebidanan sesuai wewenang Bidan.

2. Tujuan khusus

a. Melakukan pengumpulan data dan analisa data sesuai dengan letak

lintang I dalam kehamilan pada Ny “M” di Puskesmas Wapunto

Kecamatan Duruka pada tanggal 17 April s.d 08 Mei 2014.

b. Menentukan dan merumuskan diagnosa/masalah aktual sesuai

dengan letak lintang I dalam kehamilan pada Ny “M” di Puskesmas

Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten Muna tanggal 17 April s.d 08

Mei 2014.

c. Menentukan dan merumuskan diagnosa/masalah potensial sesuai

dengan letak lintang I dalam kehamilan pada Ny “M” di Puskesmas

Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten Muna tanggal 17 April s.d 08

Mei 2014.

d. Melaksanakan identifikasi perlunya tindakan segera sesuai dengan

letak lintang I dalam kehamilan pada Ny “M” di Puskesmas Wapunto

Kecamatan Duruka Kabupaten Muna tanggal 17 April s.d 08 Mei

2014.

e. Menentukan rencana tindakan asuhan kebidanan sesuai dengan

letak lintang I pada Ny “M” di Poli KIA Puskesmas Wapunto

Kecamatan Duruka Kabupaten Muna tanggal 17 April s.d 08 Mei

2014.

Page 19: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

f. Melaksanakan tindakan asuhan kebidanan sesuai dengan letak

lintang I pada Ny

“M” di Puskesmas Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten Muna

tanggal 17 April s.d 08 Mei 2014.

g. Melaksanakan evaluai asuhan kebidanan sesuai dengan letak

Lintang I pada Ny “M” di Puskesmas Wapunto Kecamatan Duruka

Kabupaten Muna tanggal 17 April s.d 08 Mei 2014.

h. Melaksanakan pendokumentasian asuhan kebidanan sesuai dengan

letak lintang I pada Ny “M” di Puskesmas Wapunto Kecamatan

Duruka Kabupaten Muna tanggal 17 April s.d 08 Mei 2014.

D. M anfaat Telaah

1. Manfaat Bagi Institusi Pendidikan

Sebagai bahan masukan bagi institusi pendidikan dalam penerapan

proses asuhan kebidanan ibu hamil pada kasus letek lintang I dalam

kehamilan.

2. Manfaat Bagi Instansi Tempat Pengambilan Kasus

Diharapkan dapat menjadi bahan masukan / informasi bagi tenaga

kesehatan di Puskesma Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten Muna

Khususnya yang berkaitan dengan letak lintang I dalam kehamilan.

3. Manfaat bagi penulis

Sebagai tambahan pengalaman yang berharga bagi penulis untuk

memperluas dan menambah wawasan dalam asuhan kebidanan.

E.M etode Telaah

Page 20: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Dalam penyusunan karya tulis ini, berdasarkan teori ilmiah yang

dipadukan dengan praktek dan pengalam, penulis memerlukan data yang

obyektis dan relevan dengan teori-teori yang dijadikan dasar analisa

dalam pemecahan masalah. Untuk itu,

penulis menggunakan metode sebagai berikut :

1. Studi Pustaka

Bahan pustaka merupakan hal yang dapat sangat penting dalam

menunjang teoritis penelitian, di dalamnya tersimpan bahan bacaan

dan informasi yang dapat mengarahkan kita dalam menciptakan

pemahamann yang tepat tentang kasus yang dibahas.

2. Studi Kasus

Dengan menggunakan pendekatan proses manajemen kebidanan

komprehensif, data yang dihimpun hingga evaluasi yang didapatkan

dengan menggunakan metode:

a. Wawancara

Penulis mengadakan Tanya jawab dengan klien yang dapat

memberikan informasiyang dibutuhkan.

b. Observasi

Observasi meliputi status emosional, respon terhadap kondisi yang

dialami dan pola interaksi klien terhadap keluarga, petugas

kesehata, dan lingkungannya serta pengetahuan tentang

kesehatan.

c. Pemeriksaan Fisik

Page 21: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Pemerisaan fisik dilakukan secara sistematis yaitu ispeksi, palpasi,

auskultasi dan perkusi dan pemeriksaan penunjang seperti USG.

d. Pemeriksaan penunjang

Pemeriksaan penunjang seperti USG\

e. Studi Dokumentasi

Studi ini dilakukan dengan mempelajari status kesehatan yang

bersumber dari

bidan maupun sumber lain yang menunjang hasil pemeriksaan

diagnostik.

f. Diskusi

Penulis mengadakan Tanya jawab dengan tenaga kesehatan yaitu

bidan yang menangani langsung klien tersebut serta berdiskusi

dengan dosen pembibing Karya Tulias Ilmiah.

F.Sistematika Penulisan

Studi kasus ini terdiri dari lima bab dan disusun dengan sitematika

berikut :

BAB I : Pedahuluan yang terdiri dari latar belakang, ruang lingkup

pembahasan, tujuan telaah yang meliputi tujuan umum dan

khusus, manfaat telaah yang meliputi manfaat bagi institusi pendidikan,

manfaat bagi instansi tempat pengambilan kasus, dan manfaat bagi penulis,

metode telaah yang meliputi studi kepustakaan dan studi kasus, studi kasus

terdiri dari wawancara, obaservasi, dan pemeriksaan fisik, studi dokumentasi,

dan diskusi , serta sistematika penulisan.

Page 22: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

BAB II : Tinjauan Pustaka yang terdiri dari telaah pustaka yang terdiri dari

tinjauan medis tentang kehamilan dan letak lintang I dalam kehamilan, konsep

manajemen kebidanan, langkah-langkah manajemen kebidanan, serta

dokumentasi asuhan kebidanan meliputi defenisi dokumentasi dan unsur-unsur

dokumentasi.

BAB III : Tinjauan kasus merupakan hasil studi kasus yang berisi pengkajian yang dimulai

dari pengumpulan data dasar, identifikasi diagnosa dan masalah potensial,

identifikasi diagnosa/masalah aktual, menilai perlunya interfensi segera,

konsultasi dan kolaborasi, perencanaan asuhan, pelaksanaan asuhan dan evaluasi

keefektifan asuhan hingga pendokumentasian.

BAB IV : Pembahasan yang berisikan perbandingan antara teori dan fakta yang ada di lahan

praktek pada pelaksanaan asuhan kebidanan pada klien dengan kasus letak

lintang I dalam kehamilan secara sistematis

BAB V : Penutup berisikan kesimpulan dan hasil pelaksanaan studi kasus yang dilaksanakan

serta saran yang merupakan alternatif rujukan.

Page 23: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

BAB II

TANJAUAN PUSTAKA

A.Telaah Pustaka

1. Kehamilan

Menurut Federasi Obstetri Ginekologi Indonesia (FOGI), kehamilan

didefinisikan sebagai fertilisasi atau penyatuan dari spermatozoa dan ovum dan

dilanjutkan dengan implantasi atau nidasi. Bila dihitung dari saat fertilisasi hingga

lahirnya bayi, kehamilan normal akan berlangsung dalam waktu 40 minggu atau 10 bulan

lunar atau 9 bulan menurut kalender internasional. Kehamilan terdiri dari 3 trimester,

dimana trimester kesatu berlangsung dalam 12 minggu, trimester kedua 15 minggu

(minggu ke-13 hingga ke-27), dan trimester ketiga 13 minggu (minggu ke-28 hingga ke-

40) (Sarwono, 2009).

Page 24: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Kehamilan di mulai dari proses pembuahan (konsepsi) sampai sebelum janin

lahir. Kehamilan normal berlangsung selama 280 hari (40 minggu atau 9 bulan 7 hari), di

hitung mulai dari pertama menstruasi terakhir (Huliana, 2001).

Kehamilan m erupakan suatu pembuahan dalam rangka

melanjutkan keturunan, yang terjadi secara alami, menghasilkan janin

yang tumbuh dalam rahim ibu. Lamanya hamil adalah 280 hari (40

minggu atau 9 bulan 7 hari) di hitung dari hari pertama haid terakhir

/HPHT (Syafrudin, 2011).

Dari berbagai teori para ahli, penulis menyimpulkan bahwa kehamilan adalah

fertilisasi atau penyatuan dari spermatozoa dan ovum dan dilanjutkan dengan implantasi

atau nidasi, yang lamanya 280 hari (40 minggu) dan tidak lebih dari 300 hari dihitung dari

haid pertama haid terakhir yang kemudian dibagi

menjadi 3 triwulan.

a. Diagnosis Kehamilan

Dalam menegakkan diagnose kehamilan, bidan harus dapat

menjawab pertanyaan sebagai berikut :

1)Keadaan umum kehamilan (apakah kesehatan optimal untuk ibu

hamil,

apakah disertai masalah atau tidak)

2)Tentang kehamilan :

a) Apakah pasti hamil atau tidak

b)Apakah primigravida/multigravida.

c) Apakah grande multipara.

d)Perkiraan usia kehamilan dan tanggal persalinan

Page 25: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

e) Apakah tergolong hamil dengan resiko rendah, meragukan, atau

tergolong resiko tinggi.

f) Apakah hamil ganda, tunggal, intrauterin, atau ekstrauterin.

g)Apakah kehamilannya disertai penyakit ibu atau terjadi

komplikasi kehamilan.

3)Tentang janin :

a) Apakah tunggal, ganda, intrauterine atau ekstrauterin.

b)Apakah janin hidup sehat atau terdapat kelainan congenital.

c) Apakah kehamilan premature, aterm, atau lewat waktu.

d)Tentang letak dan kedudukan janin dalam rahim.

e) Pertumbuhan janin (IUGR, BBLR, atau janin besar).

4)Tentang keadaan panggul:

Normal untuk multipara jika persalinan spontan, aterm dan hidup.

Normal

untuk primigravida jika:

a) Kepala janin masuk PAP pada minggu ke-36

b)Perkiraan persalinan berdasarkan pelvimetri dapat dilakukan

normal, spontan pervagina atau kemungkinan dengan tindakan

vaginal atau langsung seksio sesaria.

c) Apakah pemeriksaan pasien baru atau kelanjutan ANC.

5)Membuat diagnose diferensial tanda kehamilan yang pasti

a) Tanda pasti kehamilan:merasakan gerak janin dalam rahim,

mendengar bunyi jantun janin, melihat kerangka janin dengan

rontgen atau USG, serta teraba bagian janin dalam rahim.

Page 26: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

b)Tanda tidak pasti kehamilan: pembesaran rahim, perubahan

serviks, terasa gerakan janin, gejala subjektif (amenore, mual

muntah, merasakan gerak janin dalam rahim, sering kencing,

serta perubahan mamma menuju perubahan hamil).

Berikut ini di uraikan mengenai dugaan kehamilan, kehamilan yang tidak

pasti, dan kehamilan yang pasti. Menurut Huliana (2001), bahwa

1) Tanda-tanda dugaan hamil adalah:

a) Menstruasi terlambat atau tidak menstruasi

b) Merasa mual dan muntah

c) Ngidam

d) Payudara besar dan tegang

e) Sulit buang air besar

f) Perubahan warna kulit pada bagian-bagian tertentu, misalnya leher, muka, dan areola

mamae

g) Epulis (pembengkakan pada gusi)

h) Varises (munculnya pelebaran pembuluh darah, misalnya di bagian betis).

2) Tanda-tanda kehamilan yang tidak pasti adalah:

a) Rahim membesar

b) Tes kehamilan positif ( kemungkinan hasil positif palsu karena terjadinya kesalahan

dalam pemeriksaan).

3) Tanda-tanda kehamilan yang pasti adalah sebagai berikut:

a) Terasa adanya gerakan janin dalam rahim

b) Terasa adaanya bagian-bagian janin

c) Terdengar adanya denyut jantung janin

Page 27: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

d) Terlihat adanya gambaran janin melalui USG (ultrasonografi)

Untuk membantu membuat diagnosa kehamilan sedini-dininya dapat

dilakukan beberapa pemeriksaan berdasarkan adanya khoriogonadotropin (human

chorionic gonadotropin = HCG) yang dihasilkan oleh plasenta. Gerakan janin

bermula pada usia kehamilan mencapai 12 minggu, tetapi baru dirasakn oleh ibu pada

usia kehamilan 16-20 minggu karena di usia kehamilan tersebut, dinding uterus mulai

menipis dan gerakan janin menjadi lebih kuat. Pada kondisi tertentu, ibu hamil dapat

merasakan gerakan halus hingga tendangan kaki bayi di usia kehamilan 16-18

minggu. Gerakan pertama bayi yang dapat dirasakan ibu disebut dengan quickening,

yang sering diartikan sebagai kesan kehidupan.

Frekuensi denyut jantung janin rata-rata sekitar 140 denyut per menit dengan

variasi normal 20 dpm di atas atau di bawah nilai rata-rata. Jadi, nilai normal denyut

jantung janin antara 120-160 dpm (beberapa penulis menganut nilai normal denyut

jantung janin antara 120-150 dpm) (Sarwono, 2010).

Untuk diagnosis keadaan umum ibu, dapat dilihat dari : Percepatan atau

frekuensi pernapasan normal ( eupnea ) adalah , dewasa: 16 – 24 kali per menit.

Mengukur nadi ibu bertujuan untuk mengetahui keadaan pasien,ukuran normal nadi

adalah 60 – 100 kali per menit. Mengukur suhu tubuh bertujuan untuk mengetahui

keadaan pasien apakah suhu tubuhnya normal ( 36.5°c – 37,5°c ) atau tidak normal.

b. Perubahan Fisiologi dan Psikologi yang Terjadi pada Kehamilan

1) Perubahan Fisiologi

Kehamilan akan mengakibatkan terjadinya perubahan seluruh sistem tubuh

yang cukuup mendasar. Tentunya, perubahan ini akann menunjang proses

pertumbuhan dan perkembangan janin di dalam rahim. Pada dasarnya perubahan

Page 28: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

sistem tubuh wanita hamil terjadi karena pengaruh berbagai hormon. Berikut ini di

uraikan organ-organ yang mengalami perubahan selama kehamilan.

a) Rahim

Pada keadaan normal, rahim mempunyai rongga dengan diameter sekitar

10 ml. Struktur rahim hampir padat sekitar 70 gram. Selama kehamilan rahim akan

berubah bentuk menjadi sebuah organ muskuler. Dinding rahim relatif tipis dengan

kapasitas yang cukup untuk menerima janin, plasenta (ari-ari) dan cairan ketuban.

Pada akhir bulan kehamilan volume rahim sekitar 5 liter ada kalanya dapat

mencapai 20 liter atau lebih sehingga pembesarannya bisa mencapai 500-1000 kali

dari ukuran normal ( beratnya mencapai 1100 gram). Terjadinya perubahan rahi di

tunjukan oleh otot-otot rahim yang menjadi lebih besar, lunak, dan dapat mengikuti

pembesaran rahim. Pembesaran rahi terjadi kesemua arah yang besarnya tidak

sama. Hal ini terjadi karena adanya pertumbuhan yang lebih cepat pada daerah

tumbuhnya ari-ari. Kondisi ini akan mengakibatkan rahim menjadi tidak rata.

Pada wanita hamil, isthmus uteri (batas antara badan rahim dan leher

rahim) mengalami perubahan yaitu menjadi lebih panjang dan lunak. Leher rahim

memiliki sedikit otot akan mengalami pelunakan karena pengaruh meningkatnya

pembuluh darah menuju rahim. Ujung leher rahim akan tertutup oleh lendir kental

sehingga selama kehamilan berlangsung, kuman tidak bisa masuk. Lendir akan

terlepas saat paersalinan di mulai, yaitu berupah darah lendir (bloody show). Ujung

leherrahim ini tidak akan menutup sepenuhnya, tetapi masih tarbuka untuk

memberikan kesempatan keluarnya lochea (darah pasca persalinan).

b) Vagina (liang senggama)

Page 29: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Selama kehamilan, volume sirkulasi darah ke vagina bertambah, selaput

lendir vagina menjadi keungan/ violet yang di sebut tanda chadwick. Selaput lendir

vagina bertambah tebal, jaringan pengikat menjadi longgar, dan sel-sel otot polos

mengalami pembesaran. Kondisi ini akan menyebabkan dinding vagina bertabah

panjang. Akibatnya, pada wanita yang sudah mengalami persalinan sebelumnya.

Dinding vagina depan bagian bawah dan leher rahim akan menonjol keluar. Selama

kehamilan akan terjadi peningkatan cairan. Cairan tersebut terdiri dari cairan putih

agak kental, sifatnya asam untuk mengendalikan perkembanga bakteri yang dapat

menyebabkan penyakit pada vagina.

c) Indung Telur (ovarium)

Selama kehamilan, proses pematangan telur (ovulasi) terhenti. Indung telur

yang masih mengandung corpus luteum akan nmeneruskan fungsinya pada proses

pertumbuhan kehamilan sampai terbentuknya plasenta.

d) Payudara

Payudara mengalami pertumbuhan dan perkembangan untuk persiapan

memberikan ASI pada saat laktasi (menyusui). Akibat pengaruh dari hormon akan

terjadi penimbunan air dan garam sehingga payudara menjadi lebih besar. Proses

pembesaran ini akan menyebabbkan saraf tertekan dan menimbulkan rasa sakit.

Kelenjar (glandula montgomery) pada daerah sekitar puting (areola mammae)

tampak makin jelas. Puting susu makin menonjol. Akibat pengaruh hormon pula

akan terjadi rangsangan pengeluaran kolestrum (cairan). Sesudah melahirkan,

kolestrum tampak agak kental dan berwarna kuning. Pengluaran ASI belum

berlangsung karena prolatin (zat pelancar ASI) belum berfungsi.

e) Cairan Tubuh

Page 30: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Selama kehamilan, di duga cairan tubuh wanita bertambah sekitar 40%.

Hal ini di sebabkan oleh meningkatnya hormon estrogen yang berefek retensi

(menahan) air. Jika tidak timbul faktor penyulit, kondisi seperti ini di anggap

normal.

f) Volume Darah

Selama kehamilan, volume darrah semakin meningkat. Jumlah serum

darah lebih besarr dari pertumbuhan sel darah sehingga terjadi semacam

pengenceran darah (hemodilusi). Proses ini mencapai puncaknya pada usia

kehamilan 32 minggu. Serum darah (volume darah) bertambah sebesar 25-30%,

Sedangkan sel darah bertambah sekitar 20%.

g) Sel Darah Merah

Selama kehamilan terjadi penambahan sel darah merah sekitar 18%. Jika

wanita hamil mengonsumsi makan yang mengandung zat besi, volume sel darah

merah akan bertambah sekitar 30%. Penambahan ini tidak seimbang dengan

kecepatan penambahan volume darah. Akibatnya, akan terjadi hemodilusi

(pengeceran darah) yang di sertai anemia secara alami.

h) Sistem Respirasi (Pernapasan)

Sistem pernapasan wanita hamil mengalami perubahan karena kebutuhan

oksigen bertambah sekitar 18%, ventilasi meningkat sekitar 40%, kapasitas dan

resional volume (sisa udara yang tertinggal waktu menghembuskan napas)

menurun. Kondisi ini sudah di bantu dengan adanya perubahan alat pernapasan

yang terkait, seperti diafragma yang naik sekitar 4 cm dan tulang rusuk dada dengan

Page 31: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

sudut 68% naik menjadi 108 derajat. Pada kehamilan cukup bulan karena terdesak

oleh pembesaran rahim.

Sebagai kompensasi, ibu hamil akan bernapas lebih dalam sekitar 20-

25% dari pernapasan normalnya. Kondisi ini harus di perhatikan oleh obu hamil

karena di tengah kehamilannya baju menjadi sempit di daerah di afragma.

i) Sistem Pencernaan dan Sistem Urinaria

Organ ginjal mengalami perubahan selama kehamilan. Ginjal bertambah

panjang dan berat. Fungsi penyaringannya pun semakin meningkat sehingga zat-zat

dan vitamin yang larut dalam air hilang terbawah oleh air seni. Pembesaran rahim

berputar kekanan karenah adannya usus (colon sigmoid) di sebelah kiri. Akibatnya,

rahim akan menekan pipa saluran air seni (ureter) sebelah kanan. Kondisi ini akan

menyebabkan proses pengeluaran air seni dari ureter kanan terhambat. Di lain

pihak, produkxi air seni cukup banyak. Akibatnya, akan terjadi penahanan air seni

sampai ke ginjal yang mengakibatkan terjadinya infeksi pada ginjal kanan

(pielonefritis).

j) Pigmentasi

Selama kehamilan, kulit mengalami perubahan deposit pigmen dan

hiperpigmentasi karena pengaruh hormon. Umumnya, garis pertengahan kulit perut

menjadi jelas berpigmen, berwarna hitam kecoklatan di sebut linea nigra. Bercak-

bercak kecoklatan tidak teratur dengan berbagai ukuran tampak pada wajah dan

leher yang di sebut kloasma garafidarum. Bercak ini akan berkurang atau hilang

setelah melahirkan. Peregangan kulit (striae), yaitu gari-garis berwarna keunguan

kan muncul di sekitar perut, payudara, bokong, dan pangkal paha. Bentuk striae dan

lebih tergantung pada jenis kulit seseorang dari pada pemuaian perutnya, kecuali

Page 32: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

jika proses pemuaian perutterlalu besar. Setelah melahirkan, warna striae berubah

menjadi keperak-perakan (agak mengkilap)

k) Metabolisme

Perubahan metabolisme selama kehamilan bertujuan untuk membentuk

jaringan baru pada proses pertumbuhan rahim, payudara, plasenta, meningkatkan

volume darah ibu, pertumbuhan janin, dan persiapan laktasi.

l) Berat Badan

Kenaikan berat badan selama hamil cukup ber variasi tergantung dari

kebudayan dan pola makannya.Umuumnya, kenaikan berat yang normal antara 6,5-

16,5 kg, bahkan ada juga yang lebih. Jika berat badan sebelunya normal, Kenaikan

berat badan yang di anjurkan adalah 11-13 kg. Kenaikan berat badan selama hamil

tidak dapat di jadikan sebagai parameter (ukuran) untuk menilai pertumbuhan janin.

Kenaikan berat badan yang berlebihan tidak di anjurkan. Jika terjadi,

sebaiknya kurangi makan yang mengandung karbohodrat. Jika berat badan tetap

atau turun, di anjurkan untuk mengkonsumsi semua makanan, terutama yang

mengandung protein dan zat besi. Jika berat badan sesuai dengan usia kehamilan,

tetapi kaki bengkak, wanita hamil di anjurkan untuk mengurangi garam atau

makanan yang mengandung natrium dan klorida.

Berikut ini di uraikan kondisi fisik dan kenaikan berat badan normal bagi wanita

hamil pada setiap trimester seperti :

(1) Kehamilan trimester pertama (0-12 minggu)

Pada kehamilan trimester pertama, umumnya nafsu makan ibu berkurang, sering

timbul rasa mual dan ingin muntah. Pada kondisi ini, ibu harus tetap berusaha

Page 33: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

untuk makan agar janin dapat tumbuh dengan baik. Kenaikan berat badan

normal 0,7 kg-1,4 kg.

(2) Kehamilan trimester ke dua (sampai dengan usia 28 minggu)

Pada trimester ke dua nafsu makan sudah pulih kembali. Kebutuhan makan

harus di perbanyak. Kenaikan berat badan normal antara 6,7-7,4 kg.

(3) Kehamilan trimester ke tiga (sampai dengan 40 minggu)

Pada trimester ke tiga, nafsu makan sangat baik, tetapi jangan berlebihan.

Kenaikan berat badan normal antara 12,7-13,4 kg.

2) Perubahan Psikologi

a) Perubahan psikologis pada Kehamilan Trimester I

Tidak semua wanita menghendaki dirinya hamil. Jika wanita yang

bersangkutan mengetahui bahwa dirinya hamil, ia akan merasa syok dan

menyangkal kehamilannya tersebut. Umumnya, untuk kasus seperti ini para wanita

akan mengambil jalan pintas yaitu dengan menggurkan kandungannya tanpa

mempertimbangkan moral manusia sebagai mahluk Tuhan. Di sisi lain, beberapa

wanita sangat menantikan kehadiran sang “buah hati”. Jika suatu ketika wanita

bersangkutan hamil, ia akan menyambutnya dengan penuh kegembiraan.

Umumunya, reaksi psikologi dan emosional wanita yang pertama kali

hamil di tunjuka dengan adanya rasa kecemasan, kegusaran, ketakutan, dan

kepanikan. Di antara mereka ada yang berpikir bahwa kehamilan merupakan

ancaman maut yang menakutkan dan membahayakan bagi diri mereka. Bahkan,

adapula yang mengalami kecemasan yang berlebihan saat menjaga kehamilannya

karena takut mengalami keguguran.

Pada periode ini, hendaknya pasangan suami istri berisahamenerima

Page 34: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

kenyataan yang ada. Komunikasi dan saling terbuka merupakan modal utama untuk

membicarakan perasaan masing-masing sehingga kesulitan-kesulitan yang mungkin

timbul dapat di atasi.

b) Perubahan Psikologis pada Kehamilan Trimester II

Pada periode ini, umumnya wanita hamil sudah menerima kehamilannya

dengan baik. Secara fisik, seorang ibu sudah merasakan gerakan dan denyut jantung

janin. Akan tetapi, pada periode ini perasaan cemas pun muncul kembali ketika

melihat keadaan perutnya yang bertambah besar, payudara semakin besar, dan

bercak-bercak hitam yang semakin melebar. Perasaan cemas muncul karena meraka

mengkhawatirkan penampilannya akan rusak dan merasa takut suaminya tidak akan

mencintai dirinya lagi. Tentunya, perasaan ini akan mengganggu proses

kehamilannya. Akan tetapi, hal ini jangan di khawatirkan karena sebagian besar

susmi akan menganggap istrinya sangat seksi. Adapun yang akan terjadi, para

suami di anjurkan untuk memberikan dukungan moril yanag lebih besarkepada

istrinya.

Pada periode ini, dukungan sang suami kepada istri sangat di butuhkan.

Kursus orang tua harus di ikuti terus untuk mempersiapkan program ASI saja, tanpa

makanan tambahan pada bayi selama 4-6 bulan. Untuk mengatasi berbagai

perubahan psikologi, wanita hamil pun dapat mengikuti senam hamil. Akan tetapi,

seharusnya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter/ bidan yang menangani

kehamilan untuk mengetahui ada tidaknya kontra indikasi.

c) Perubahan Psikologis pada Kehamilan Trimester III

Bertambahnya usia kehamialan akan mrnyebabkan perasaan yany tidak

nyaman dan ingin seger melahirkan . Pada masa ini, seorang wanita akan di sibukan

Page 35: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

oleh persiapan-persiapan kehidupan bayi. Selain itu, akan di sibukan pula oleh

pengontrolan kehamilan yang lebih ketat. Menjelang 2 minggu kelahiran bayinya,

perasaan ibu sudah tidak sabar ingin melihat dan menyentuh bayinya.

Pada periode ini, kecemasan-kecemasan menghadapi persalinan akan

muncul dan mulai di rasakan. Bayangan-bayangan negati mulai menghantuinya,

misalnya apakah dia bisa melahirkan normal? Bagaimana cara mengejan?

Bagaimana jika terjadi sesuatu pada dirinya pada saat melahirkan? Apakah bayinya

akan melahirkan normal?

Untuk mengatasi perubahan psikologi pada periode ini, berilah rasa aman

pada istri anda untuk melakukan berbagai kegiatan, misalnya dengan latihan senam

ber sama-sama, menemaninya saat mengontrol kehamilannya, dan membantu istri

dalam segala kebutuhannya. Dengan cara ini, akan muncul rasa percaya diri

sehingga sang istri akan memiliki mental yang kuat untuk menghadapi

persalinannya. Selain dari suami, dukungan positif keluarga sangat berarti (Huliana,

2001).

d) Pemeriksaan Palpasi Dengan Teknik Leopold

Palpasi juga disebut periksa raba. Periksa raba abdomen pada wanita hamil

dilakukan pada usia kehamilan 36 minggu untuk kehamilan normal dengan alasan

pada usia kehamilan tersebut, janin sudah tumbuh optimal sehingga memenuhi

seluruh rongga rahim. Organ-organ tubuh bayi sudah simetris, kepala sudah tumbuh

dalam ukuran optimal dan merupakan bagian terberat dari seluruh organ tubuhnya.

Dengan demikian, menurut hukum gravitasi bumi, benda yang terberat akan

mencari posisi paling bawah. Pada saat ini kepala mulai turun masuk ke pintu atas

panggul dan posisi janin sudah menetap di dalam rongga uterus sehingga tidak

Page 36: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

memungkinkan berubah posisi. Pemeriksaan dengan palpasi  sebelum 36 minggu

tidak dilakukan karena letak, posisi, dan presentasi janin masih berubah-ubah.

Selain itu, setiap pemeriksaan palpasi yang kita lakukan,  janin dalam kandungan 

akan terganggu walaupun pemeriksaan sudah dilakukan secara cermat dan berhati-

hati. Palpasi pada usia kehamilan 28 minggu dilakukan bila pada pemeriksaan

McDonald, ditemukan tinggi fudus uteri lebih tinggi dari seharusnya.

Tujuan pemeriksaan dengan teknik palpasi Leopold adalah mengetahui

letak janin dan sebagai bahan pertimbangan dalam memperkirakan usia kehamilan.

Secara terperinci tujuan palpasi Leopold untuk setiap langkah pemeriksaan adalah

sebagai berikut :

(1)Teknik Pemeriksaan Palpasi  Leopold I

Leupol I di gunakan untuk menentukan usia kehamilan dan bagian apa yang ada

dalam fundus, dengan cara berdiri sebelah kanan menghadap ke muka ibu,

kemudian kaki ibu di bengkokan pada lutut dan lipat paha, lengkukan jari-jarik e

dua tangan untuk mengelilingi bagian atas fundus, lalu tentukan apa yang ada

dalam fngkan bokong akan lunak, kurang bundar, dan kurang melenting.

(2)Teknik Pemeriksaan Palpasi  Leopold II

Di gunakan untuk menentukan letak punggung anak dan letak bagian kecil, pada

anak. Caranya, letakan kedua tangan pada sisi uterus, dan tentukan di manakah

bagian yang terkecil bayi.

(3)Teknik Pemeriksaan Palpasi  Leopold III

Di gunakan untuk menentukan bagian apa yang terdapat di bagian bawah dan

apakah bagian bawah anak sudah atau belum terpegang oleh pintu atas panggul.

Caranya, tekan dengan ibu jari dan jari tangan pada salah satu a lembut dan

Page 37: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

masuk kedalam abdomen pasien di atas simpisis pubis. Kemudian peganglahan

presentase bagian apakah yang menjadi presentase tesebut.

(4)Teknik Pemeriksaan Palpasi  Leopold IV

Di gunakan untuk menentukan apa yang menjadi bagian bawah dan seberapa

masuknya bagian bawah tersebut kedalam rongga panggul. Caranya, Letakan

kedua tangan pada sisi uterus, lalu tekan kedalam dan gerakan jri-jari ke arah

rongga panggul, di manakah tonjolan sefdalik dan apakah bagian presetasi telah

masuk. Pemeriksaan ini tidak di lakukan bila kepala masih tinggi. Pemeriksaan

leupold lengkap dapat di lakukan bila janin cukup besar, kira-kira bulan ke VI

(Musrifatul Uliyah, 2008).

e) Jadwal kunjungan

Menurut Sarwono (2010), jadwal kunjungan ulang yaitu :

(1) Kunjungan I (16 minggu), dilakukan untuk:

(a) Persiapan dan pengobatan anemia

(b) Perencanaan persalinan.

(c) Pengenalan komplikasi akibat kehamilan

dan pengobatannya.

(2) Kunjungan II (24-28 minggu) dan kunjungan III (32 minggu), dilakukan

untuk:

(a) Pengenalan komplikasi akibat kehamilan

dan pengobatannya 

(b) Penapisan pre eklampsia, gemeli, infeksi alat

reproduksi, dan

saluran perkemihan.

Page 38: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

(c) Mengulang perencanaan persalinan.

(3) Kunjungan IV: 36 minggu sampai lahir:

(a) Sama seperti kegiatan kunjungan II dan III 

(b) Mengenali adanya kelainan letak dan presentasi

(c) Memantapkan rencana persalinan

(d) Mengenali tanda-tanda persalinan

Tabel 1. IMUNISASI TT YANG DI BERIKAN PADA IBU HAMIL

ImunisaisInterval

(selang waktu minimal)Durasi perlindungan

TT1 Pada kunjungan antenatal pertama __

TT2 4 minggu setelah TT1 3 tahun

TT3 6 bulan setelah TT2 5 tahun

TT4 1 tahun setelah TT3 10 tahun

TT5 1 tahun setelah TT4 25 tahun/ seumur hidup

Sumber: (Syafrudin, 2011)

f) Pemeriksaan Fisik dan Pemeriksaan Abdomen Wanita Hamil

Pemeriksaan fisik merupakan salah satu cara untuk mengetahui gejala atau masalah

kesehatan yang di alami oleh pasien. Pemeriksaan fisik bertujuan untuk

mengumpulkan data tentang kesehatan pasien, menambah informasi, menyangkal

data yang di peroleh dari riwayat pasien, mengidentifikasi masalah pasien, menilai

perubahan status pasien, dan mengevaluasi pelaksanaan tindakan yang telah di

berikan.

Pemeriksaan fisik pada ibu hamil dapat di lakukan dengan beberapa

pemeriksaan. Secara umum meliputi pemeriksaan umum dan pemeriksaan

Page 39: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

kebidanan. Pemeriksaan umum meliputi pemeriksaan jantung dan paru-paru,

refleks, seta tanda-tandavital seperti tekanan darah, denyut nadi, suhu, dan

pernapasan. Pemeriksaan umum pada ibu hamil bertujuan untuk menilai keadaan

umum ibu, status gizi, tingkat kesadaran, seta ada tidaknya kelainan bentuk badan.

Sedangakan pemeriksaan kebidanan yaitu terdiri dari inpeksi, palpasi, dan

auskultasi (Uliyah, 2001).

Metode pencatatan lingkar uterus merupakan metode yang sederhana

meskipun sangat teliti. Lingkar abdoman di ukur pada setiap kunjungan antenatal

mulai dari umur kehamilan 20 minggu hanya pengukuran yang di lakukan secara

teratur dan berurutan yang bernilai. Angka rata-rata lingkar abdomen yang normal

pada kehamilan aterem adalah 100-105. Nilai yang jauh lebih rendah menunjukan

perkembangan janin yang buruk, sedangkan angka lebih tinggi menunjukan

kemungkinan janin yang besar (Thomas rabe, 2003).

Berikut ini di uraiakan mengenai perubahan rahim yang terjadi selama

kehamilan menurut (Uliyah, 2001) yaitu :

(1) Minggu ke-12, bagian atas rahim berada pada posisi 3 jari di atas tulang

symphysis.

(2) Minggu ke-16, tinggi bagian atas rahim pada pertengahan jarak antara bagian

pusat dan garis lengkung bawah pusat (symphysis).

(3) Minggu ke-20, tinggi bagian atas rahim sekitar 2 jari di bawah bagian pusat.

(4) Minggu ke-24, posisi bagian atas rahim tepat di tepi atas bagian pusat.

(5) Minggu ke-28, tinggi bagian atas rahim sekitar 3 jari di bagian atas pusat.

Page 40: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

(6) Minggu ke-32, tinggi bagian atas rahim sekitar 1 jari atau rahim pada

pertengahan jarak antara pusat dan ujung tulang dada (tulang proseses

xyphoideus).

(7) Minggu ke-36, tinggi bagian atas rahim sekitar 1 jari di bawah ujung tulang

dada.

(8) Minggu ke-40, tinggi bagian atas rahim turun sekitar 3 jari di bawah ujung

tulang dada.

Tabel 3. TFU UNTUK MENENTUKAN TUMBUH KEMBANG JANIN

Usia

Kehamilan

Tinggi Fundus

Dalam cm Menggunakan Penunjuk- Penunjuk Badan

12 minggu - Teraba jari di atas simfisis

16 minggu - Di tengah, antara simfisis pubis dan umbilicus

Page 41: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

20 minggu 20 cm (±2 cm) Pada umbilicus

22-27

minggu

Usia kehamilan

dalam minggu=

cm (±2 cm)

-

28 minggu 28 cm (±2 cm) Di tengah antara umbilikus dan prosesus

sifoideus

29-35

minggu

Usia kehamilan

dalam minggu=

(±2 cm)

-

36 minggu 36 cm (±2 cm) Pada prosesus sifoideus

Sumber: (Sarwono Prawirohadjo, 2010)

2. Letak Lintang I Dalam Kehamilan

Letak lintang adalah sumbu memenjang janin menyilang

sumbu memanjang ibu secara tegak lurus mendekati 900. Jika sudut

yang di bentuk kedua sumbu ini tajam di sebut oblique lie, terdiri dari:

deviated head presentation (letak kepala mengolak) dan deviated

breech presetation (letak bokong mengolak) (Rukiyah, 2010).

Letak lintang ialah jika letak anak di dalam rahim sedemikian

rupa hingga paksi tubuh anak melintang terhadap paksi rahim.

Sesungguhnya letak lintang sejati (paksi tubuh anak tegak lurus pada

paksi rahim dan menjadi sudut menjadi 900) jarang sekali terjadi.

Biasanya letak anak tersebut miring sedikit dengan bokong atau

Page 42: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

kepala yang lebih rendah mendekati pintu atas panggul. Kelain letak

ini lebih pinting artinya dari letak sungsang, karena pada umumnya

anak dengan letak lintang tersebut tidak dapat di lahirkan

(Rahmawati, 2011).

Angka kejadian letak lintang berkisar antara 0,5-2%. Keadaan

ini merupakan malposisi yang gawat dan tidak bisa dibiarkan begitu

saja. Setiap keadaan yang menghalangi masuknya kepala atau

bokong dapat merupakan predisposisi letak lintang. Kelainan ini lebih

sering terjadi pada multipara dibanding primigravida oleh karena

kelemahan otot-otot uterus dan abdomen. Faktor-faktor etiologis lain

meliputi plasenta previa, tumor yang menyebabkan obstruksi,

kehamila ganda,anomal janin,hydramnion,prematuritas, disproporsi

kepala panggung, kelainan-kelainan uterus sepeti uterus subseptus,

uterus arcuatus dan uterus bicornis, dan panggung sempit. Sering kali

tidak dapat ditemukan faktor etiologisnya dan dianggap malposisi

terjadi secara kebetulan. Ketika persalinan mulai kepala ada diluar

segmen bawah rahim dan bahu didorong masuk panggul.(Mochtar,

1998).

Relaksasi dinding abdomen pada perut yang menggantung

menyebabkan uterus beralih ke depan, sehingga menimbulkan

defleksi sumbu  memanjang bayi menjauhi sumbu jalan lahir,

menyebabkan terjadinya posisi obliq atau melintang.

Pemeriksaan Abdominal

a. Terlihat abdomen membuncit kesamping

Page 43: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

b. Tinggi fundus uteri lebih rendah dari pada umur kehamilan

c. Fundus uteri teraba kosong dan bagian bawah kosong

d. Kepala teraba di kanan atau di kiri

e. Bokong teraba disisi lain

f. Auskultasi denyut jantung janin terdengar setinggi pusat (Rukiyah,

2011)

Yang paling penting adalah hasil negatif, tidak teraba kepala

maupun bokong. Bagian terendah janin tinggi diatas PAP. Kadang-

kadang dapat diraba bahu, tangan,kaki, iga atau punggung . Oleh

karena bagian terendah tidak dengan baik menutup panggul mungkin

ketuban menonjol kedalam vagina

Pemeriksaan sinar-X berguna untuk memasukkan diagnosis

dan untuk mengetahui adanya kelainan janin atau panggul ibu.

Komplikasi yang akan terjadi :

a. Pada maternal

1) Ruptur uteri dan traumatik uteri

2) Infeksi

3) Terdapatnya letak lintang oblik

Yang berpotensi meningkatkan kematian pernatal,  diketahui

dengan :

Adanya ruptur uteri mengancam, tangan yang di masukan

kedalam kavum

uteri terjepit antara janin dan panggul, dengan narkosa dalam

sulit merubah

Page 44: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

letak janin. Meningkatnya kematian maternal karena letak

lintang selalu disertai plasenta previa, kemungkinan terjadi

cedera tali pusat meningkat, keharusan tindakan Operasi SC tidak

bisa dihindari Sepsis setelah ketuban pecah atau lengan

menumbung melalui vagina.

b. Pada janin

Kematian janin akibat :

a) Prolaps funikuli

b) Aspiksia karena gangguan sirkulasi uteroplasental

c) Tekukan leher yang kuat

a. Tanda dan Gejala

1) Dengan inspeksi biasanya abdomen melebar kesamping dan fundus

uteri membentang sedikit diatas umbilikus.

2) Ukuran tinggi fundus uterus lebih rendah tidak sesuai dengan umur

kehamilan.

3) Pada palpasi :

a) Leopold 1 tidak ditemukan bagian bayi di daerah fundus uteri

b) Leopold 2 balotemen kepala teraba pada salah satu fosa iliaka

dan bokong

pada fosa iliaka yang lain

c) Leopold 3 & 4 memberikan hasil negative

4) Punggung mudah diketahui dengan palpasi, pada punggung

anterior suatu

Page 45: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

dataran keras terletak melintang dibagian depan perut ibu. Pada

punggung

posterior bagian kecil dapat ditemukan pada tempat yang sama.

5) Bunyi jantung janin terdengar di sekitar umbilicus

6) Pada pemeriksaan dalam : Pada awal persalinan bagian presentasi

akan

sangat tinggi dan sangat sulit untuk dijangkau.

7) Karena bagian presentasi yang buruk, selaput ketuban mungkin

menggantung di vagina atau dapat lebih cepat pecah.

8) Kelahiran stadium awal,  bagian dada bayi dapat dikenali dengan

adanya

rasa bergigi tulang rusuk diatas pintu atas panggul

9) Kelahiran stadiun pertengahan, skapula dan kavikula pada sisi

thoraks n

yang lain akan dapat dibedakan. Posisi aksila menunjukan sisi

tubuh ibu tempat bahu bayi menghadap. Punggung dapat

ditentukan dengan terabanya skapula dan ruas tulang belakang,

sedangkan dada dengan teraba klavikula.

10) Kehahiran stadium lanjut, bahu masuk serta terjepit dalam

rongga panggul dan salah satu tangan atau lengan sering

menumbung ke dalam vagina dan lewat vulva. Pada beberapa

kasus lengan dapat prolaps dan pemeriksa dapat membedakannya

dengan kaki seperti sikut lebih tajam daripada lutut, jari tangan

lebih panjang dari pada jari kaki, jari tangan tidak memiliki panjang

Page 46: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

yang sama, tangan tidak memiliki batas sudut terhadap lengan, ibu

jari dapat disembunyikan ke dalam, kepalan tangan dapat tertutup,

lutut mempunyai patella.

11) Pada pemeriksaan USG didapatkan letak lintang

b. Penatalaksanaa

1) Deteksi dini oleh bidan seperti konfirmasi umur kehamilan,

pemeriksaan luar, mengenali faktor resiko, diagnosis, konseling,

rujukan

2) Penanganan pada kehamilan dilakukan oleh ginekologi seperti

a) Memberi contoh dan menganjurkan ibu untuk melakukan kneechest atau posisi

lutut dada, setiap hari minimal 2 kali sehari selama ± 5 menit, untuk

mengembalikan posisi bayinya menjadi presentasi kepala.

b) menganjurkan ibu untuk melakukan pemeriksaan USG (pada dokter zahli

kebidanan yang telah ditunjuk oleh bidan) untuk memastikan letak janin dan

mengetahui penyebab dari letak lintang

c) Versi luar Menurut Phelan versi luar efektif dilakukan pada

usia kehamilan setelah 39 minggu karena tingginya perubahan

spontan ke letak logitudinal . untuk menghindari perubahan ke

posisi awal dilakukan pemasangan korset untuk fiksasi

(4)Pemanatauan letak dan keadaan janin melalui ANC.

(5)Memasuki persalinan dianjurkan untuk masuk rumah sakit lebih

dini agar dapat ditentukan diagnosa dan panatalaksanaan

B. Konsep Manajemen Kebidanan

Page 47: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

1. Pengertian Manajemen Asuhan kebidanan

Manajemen kebidanan merupakan proses pemecahan masalah yang di gunakan

sebagai metode untuk mengorganisasikan pikiran dan tindakan berdasarkan teori ilmia,

temuan-temuan ketrampilan dalam rangkaian/tahap yang logis untuk pengambilan suatu

keputusan yang berfokus pada klien (Soepardan, 2006).

Manajemen adalah proses pelaksanaan pemberian pelayanan

kebidanan untuk memberikan asuhan kebidanaan anak, keputusan

pelanggan dan kepuasan bidan sebagai provider (Simatupang, 2008).

C. Langkah- L angkah M anajemen

1. Langkah I. Identifikasi Data dan Analisa Data Dasar

Dalam mengumpulkan data subjektif dan data objektif yang perlu dikaji yaitu:

a. Data Subyektif

Data subyektif yang ditemui pada kasus ibu hamil dengan letak lintang I yaitu

gejala dan tanda yang dapat mengarahkan diagnosis adanya suatu kehamilan

diantaranya yaitu amenorea dengan menanyakan tanggal hari pertama haid terakhir

dan adanya pembesaran perut (Sukarni, 2013). Keluhan utama yang di temui pada

kehamilan letak lintang I yaitu dapat berupa klien mengeluh perut sebelah kiri sering

tersa nyeri seperti ada tekanan dari dalam, dan bila di raba sedikit menonjol sedangkan

perutnya sebelah kanan kadang terasa ada gerakan janin seperti menendang-nendang

(Anonim). Sedangkan riwayat kesehatan keluarga yang perlu di kaji pada kehamilan

letak lintang bertujuan untuk mengetahui penyakit yang ada di keluarga pasien

khususnya penyakit menular dan penyakit menurun. Penyakit menular seperti HIV,

Page 48: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

TBC, dan Hepatitis. Sedangkan penyakit menurun seperti Jantung, Asma, DM, dan

riwayat kehamilan letak lintang.

b. Data Obyektif

Pemeriksaan umump di temukan gambaran keadaan umum dan kesadaran

serta mengukur tanda-tanda vital. Sedangkanpada pemeriksaan khusus di lakukan

ispeksi mata (konjung tiva dan sklera), muka (oedema), leher, payudara, serta pada

palpasi abdomen yaitu uterus lebih melebar dan fundus uteri lebih rendah, tidak sesuai

dengan umur kehamilan. Fundus uteri kosong, kepala janin ber ada di samping. Di atas

simfisis juga kosong, kecuali bila bahu sudah turun kedalam panggul. Denyut jantung

janin di temukan di sekitar umbilikus (Sukarni, 2013). Sedangkan menurut Marmi

(2011), letak lintang dapat di diagnosa dari bentuk uterus, terlihat melebar, lebih

menonjol ke salah satu bagian abdomen, dengan TFU rendah. Palpasi akan teraba

bagian janin pada salah satu sisi dan bokong pada sisi yang lain, tetapi tidak ada bagian

presentasi yang ber ada di pelvis. Pada palpasi kepala janin atau bokong di temukan di

salah satu bagian fossa iliaca. Pemeriksaan penunjang yang di lakukan pada pasien

letak lintang yaitu USG dan laboratorium.

2. Langkah II. Perumusan Diagnosa/Masalah Aktual

Langkah ini dikembangkan dari interpretasi data ke dalam masalah atau

diagnosa. Diagnosa kehamilan sebelum teraba bagian-bagian janin yaitu gravida para

abortus, usia kehamilan, teraba ballotemen, keadaan ibu baik/tidak, keadaan janin

baik/tidak. Sedangkan diagnosa kehamilan setelah teraba bagian-bagian janin yaitu gravid

para abortus, usia kehamilan, punggung kiri/kanan, situs memanjang/melintang,

divergen/konvergen, intrauterin/ekstrauterin,tunggal/ganda, hidup/mati, keadaan ibu

Page 49: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

baik/tidak,dan keadaan janin baik/tidak dengan letak lintang dapat terjadi uterus

abnormal (uterus arkuatus atau subseptus), plasenta previa (sukarni, 2013).

3. Langkah III. Perumusan Diagnosa/Masalah Potensial

Masalah potensial adalah masalah yang mungkin timbul dan bila tidak segera

diatasi dapat mengganggu keselamatan hidup klien, maka masalah potensial harus

diantisipasi, dicegah, diawasi dan dipersiapkan tindakan untuk mengatasi. Pada ibu, dapat

terjadi ruptur uteri, dehidrasi, pireksia, perdarahan antepartum, kerusakan organ

abdominal hingga kematian ibu. Pada janin, dapat terjadi gawat janin, prolaps

funikuli, aspiksia karena gangguan sirkulasi uteroplasental, tekukan

leher yang kuat, kematian janin.

4. Langkah IV. Pelaksanaan Tindakan Segera dan Kolaborasi

Beberapa data memberi indikasi adanya situasi emergensi dimana bidan harus

bertindak segera dalam rangka menyelamatkan nyawa ibu atau janin. Tindakan segera

yang dibutuhkan pada pasien dengan letak lintang I yaitu berikan contoh dan anjurkan ibu

untuk melakukan kneechest  atau posisi lutut dada ,setiap hari minimal 2kali sehari

selama ±5menit ,untuk mengembalikan posisi bayi nya menjadi persentasi kepala dan

merujuk pada Dr.Obgyn untuk pemeriksaan USG.

5. Langkah V. Perumusan Rencana Tindakan

Perencanan tindakan yang mungkin dilakukan pada ibu hamil dengan kelainan letak

lintang I antara lain :

a. Jelaskan kepada ibu tentang posisi janin ibu yang kemungkinan nya janin ibu letak nya

melintang  berdasarkan pemeriksaan yang di lakukan.

Page 50: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

b. Berikan contoh dan anjurkan ibu untuk melakukan kneechest  atau posisi lutut

dada ,setiap hari minimal 2kali sehari selama ±5menit ,untuk mengembalikan posisi

bayi nya menjadi persentasi kepala.

c. Jelaskan kepada ibu tentang komplikasi  bagi  ibu dan  janin yang bisa di timbulkan

dari kelainan letak lintang  dan akan ber hati-hati.

d. Anjurkan ibu untuk melakukan pemeriksaan USG (pada dokter ahli kebidanan yang

lebih di tunjuk oleh bidan) untuk memastikan letak janin dan mengetahui  penyebab

dari letak lintang.

e. Rujuk ibu ke dr.obgyn untuk penanganan selanjut nya.

f. Anjurkan ibu untuk kunjungan ulang 2 minggu lagi atau jika ada keluhan.

6. Langkah VI. Pelaksanaan Tindakan

a. Menjelaskan kepada ibu tentang posisi janin ibu yang kemungkinan nya janin ibu letak

nya melintang  berdasarkan pemeriksaan yang di lakukan

b. Memberikan contoh dan menganjurkan ibu untuk melakukan kneechest  atau posisi

lutut dada ,setiap hari minimal 2kali sehari selama ±5menit ,untuk mengembalikan

posisi bayi nya menjadi persentasi kepala.

c. Menjelaskan kepada ibu tentang komplikasi  bagi  ibu dan  janin yang bisa di

timbulkan dari kelainan letak lintang  dan akan ber hati-hati.

d. Menganjurkan ibu untuk melakukan pemeriksaan USG (pada dokter ahli kebidanan

yang lebih di tunjuk oleh bidan) untuk memastikan letak janin dan mengetahui 

penyebab dari letak lintang.

e. Merujuk ibu ke dr.obgyn untuk penanganan selanjut nya.

f. Anjurkan ibu untuk kunjungan ulang 2 minggu lagi atau jika ada keluhan.

7. Langkah VII. Evaluasi

Page 51: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Pada langkah ini, dilakukan evaluasi efektifitas dari asuhan yang sudah

diberikan. Pada kasus letak lintang I, periksa ulang di lakukan 2 minggu ke

depan atau setiap kali ada keluhan. Evaluasi yang dilakukan meliputi evaluasi

apakah letak lintang berubah menjadi letak memanjang untuk mengetahui sejauh

mana keberhasilan asuhan kebidanan yang di berikan kepada klien.

D. Dokumentasi Hasil Asuhan Kebidanan

SOAP adalah catatan yang bersifat sederhana, jelas, logis dan

tertulis. Metode 4 langkah yang di sebut SOAP ini di hasilkan dari proses

pemikiran penatalaksanaan kebidanan. Metode SOAP di pakai untuk

mendokumentasikan asuhan pasien dalam rekam medis sebagai catatan

kemajuan informasi yang sistematis yang mengorganisir penemuan dan

kesimpulan menjadi suatu rencana asuhan.

1. Subjektif (S)

Merupakan ringkasan dari langkah I dalam proses manajemen asuhan

kebidanan yang di peroleh dari apa yang di katakan, di sampaikan dan

di keluhkan oleh

klien melalui anamnese dengan klien dan keluarganya.

2. Objektif (O)

Merupakan ringkasan dari langkah I dalam proses manajemen asuhan

kebidanan yang di peroleh melalui inspeksi, palpasi, perkusi,

auskultasi, dan hasil pemeriksaan laboratorium dan USG.

3. Assessment (A)

Page 52: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Merupakan ringkasan dari langkah II, III, dan IV dalam proses

manajemen asuhan kebidanan di mana dibuat kesimpulan

berdasarkan dari data subyektif dan obyektif sebagai hasil

pengambilan keputusan klinis terhadap klien tersebut.

4. Planning (P)

Merupakan ringkasan dari langkah V, VI, dan VII dalam proses

manajemen asuhan kebidanan di mana planning ini di lakukan

berdasarkan hasil kesimpulan dan evaluasi terhadap keputusan klien

yang di ambil dalam rangka mengatasi masalahklien/memenuhi

kebutuhan klien.

Page 53: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

BAB III

STUDI KASUS

Pada bab ini akan di uraikan penerapan manajemen asuhan kebidanan ibu hamil pada Ny

“M” dengan letak lintang I di Puskesmas Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten Muna 17

April 2014 jam 09. 30 wita di awali dengan pengumpulan data dasar dan berakhir dengan

evaluasi.

A. Manajemen

1. Langkah 1 : Identifikasi Data Dasar

a. Anamnese

1) Idetitas istri/Suami

Nama : Ny.”M” / Tn. “D”

Umur : 28 tahun / 26 tahun

Suku : Muna / Buton

Agama : Islam / Islam

Pendidikan : SMU / SMU

Pekerjaan : IRT / TNI

Perkawinan ke : I / I

Page 54: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Lamanya menikah : ± 1 Tahun

Alamat : Ghonsume

2) Riwayat Kehamilan Sekarang

Ibu mengatakan :

a) Perutnya sebelah kiri sering terasa nyeri seperti ada tekanan dari dalam

dan bila diraba sedikit menonjol, sedangkan perutnya sebelah kanan kadang

terasa ada gerakan janin seperti menendang-nendang.

b) Ini adalah kunjungan ulang.

c) Hamil yang pertama kali, belum pernah melahirkan dan tidak pernah keguguran.

d) Usia kehamilannya 8 bulan lebih.

e) Haid terakhirnya tanggal 20-08-2013.

f) Merasakan pergerakan janinnya aktif dan dirasakan pada usia kehamilan 5 bulan

sampai sekarang.

g) Sudah pernah diimunisasi TT1 yaitu pada umur kehamilan 6 bulan dan dan TT2

pada umur kehamilan 7 bulan.

h) Tablet penambah darah nya sudah habis

i) Berat badan sebelunya 60,5 kg

j) Mual muntah di pagi hari pada awal-awal kehamilan, 1-2 kali sehari namun

berhenti setelah umur kehamilan 4 bulan.

k) Sejak hamil :

(1) Tidak ada pengaluaran darah bercak (spooting) maupun banyak (blooding).

(2) Tidak ada nyeri perut yang hebat.

(3) Tidak pernah merasa pusing dan sakit kepala pada trimester pertama.

(4) Tidak ada cairan yang keluar dari vagina / jalan lahir.

Page 55: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

(5) Tidak ada keluhan buang air kecil maupun buang air besar.

l) Tidak ada riwayat penyakit yang pernah diderita Tidak ada riwayat alergi

terhadap makanan dan obat-obatan.

m)Tidak ada riwayat operasi, transfusi darah.

n) Tidak pernah menggunakan obat-obatan terlarang, merokok dan minum-

minuman keras.

3) Riwayat Kehamilan, Persalinan Dan Nifas Yang Lalu

Tidak ada riwayat pesalinan yang lalu kerena kehamilan pertama.

4) Riwayat Kesehatan Yang Lalu Dan Sekarang / Penyakit Yang Pernah

Diderita

Ibu mengatakan :

a) Menarchea milai usia 15 tahun, siklus haid antara 25-30 hari, dan tidak ada

keluhan selama haid.

b) Tidak ada riwayat penyakit seperti asma,jantung, ginjal, hipertensi, malaria,

anemia, DM, TBC, hepatitis, dll.

c) Tidak ada riwayat penyakit menular baik diri sendiri maupun dalam keluarga

seperti TBC, hepatitis, HIV/AIDS, dll.

d) Tidak ada riwayat transfuse darah dan opname.

e) Tidak ada riwayat trauma dan operasi khususnya yang berhubungan dengan alat

reproduksi.

f) Tidak ada riwayat alergi makanan dan obat-obatan.

g) Tidak pernah merokok, minum-minuman keras atau menggunakan obat-obatan

terlarang ( NAPZA).

h) Tidak ada riwayat penyakit keturunana seperti DM, hipertensi.

Page 56: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

i) Tidak ada riwayat keluarga melahirkan kembar atau cacat.

5) Riwayat Biopsiko, Sosial Dan Ekonomi

Riwayat pemenuhan kebutuhan dasar :

a) Kebutuhan nutrisi

(1) Kebiasaan

(a) Pola makan : teratur

(b) Menu makan : nasi putih, sayur, ikan, telur, buah,

air putih, susu

(c) Frekuensi makan: 3 kali sehari

(d) Kebutuhan cairan: 5 - 6 gelas/hari

(2) Perubahan selama hamil

Pada trimester I ibu kurang nafsu makan karena mual dan muntah yang

dirasakan, dan sekarang nafsu makan kembali membaik, seperti semula.

b) Kebutuhan eliminasi

(1) Kebiasaan

(a) Buang Air Kecil ( BAK )

Frekuensi : 5-7 kali sehari

Warna / bau : Kuning / khas amoniak

Gangguan : Tidak ada

(b) Buang Air Besar ( BAB )

Frekuensi : 1 kali sehari

Warna / konsistensi : Kuning / lunak

Gangguan : Tidak ada

(2) Perubahan selama hamil

Page 57: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Pada trimester pertama ibu sering kecing, dan kembali normal pada

trimester kedua sampai sekarang

c) Kebutuhan kebersihan diri

(1) Kebiasaan

(a) Badan : Mandi 2x sehari memakai sabun

(b) Rambut : Keramas 2x seminggu menggunakan shampoo

(c) Mulut/gigi : Menggosok gigi 2x sehari pakai pasta gigi

selesai sarapan dan sebelum tidur

(d) Kuku tangan/kaki : Dipotong tiap kali panjang

(e) Genitalia/anus : Dibersihkan setiap kali Mandi dan setelah

buang Air kecil/buang air besar

6) Pakaian : Pakaian diganti setiap kali kotor dan setelah

mandi

(2) Perubahan selama hamil

Pada trimester pertama ibu menggosok gigi kadang 1x sehari karena selalu

merasa ingin muntah, sekarang sudah kembali normal yaitu sikat gigi 2x

sehari

d) Kebutuhan istirahat dan tidur

(1) Kebiasaan

(a)Tidur siang : 2 Jam

(b)Tidur malam : 8 Jam

(2) Perubahan selama hamil

(a) Tidur siang : 1 jam

(b) Tidur malam : 9 jam

Page 58: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

e) Aktifitas dan olahraga

(1) Kebiasaan

(a) Aktifitas / kegiatan sehari-hari di dalam rumah tangga biasa dilakukan

sendiri

(b)Olahraga tidak pernah dilakukan

(2) Perubahan selama hamil

Aktifitas / kegiatan sehari-hari di dalam rumah tangga biasa di bantu oleh

keluarga dan senam hamil tidak dilakukan.

f) Kebutuhan rekreasi

(1) Kebiasaan

Nonton TV setiap sore

1) Perubahan selama hamil

Hanya menonton TV di rumah

a) Pengahasilan keluarga ± RP 3.000.000,- / bulan.

b) Ibu mengatakan kehamilannya sudah direncanakan bersama suami.

c) Ibu sangat senang dengan kehamilannya namun sedikit cemas pada saat

persalinan nanti.

d) Ibu mengatakan keputusan dalam keluarganya diputuskan bersama.

e) Hubungan ibu dengan suami, keluarga dan tetangga baik.

f) Ibu selalu berdoa agar persalinannya nanti berlangsung normal.Suami yang

mencari nafkah untuk keluarga ibu bekerja dalam rumah dan tidak memiliki

penghasialan sendiri.

1. Pemeriksaan Fisik Umum

a. Keadaan umum ibu : Baik

Page 59: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

b. Kesadaran : Kompesmentis

c. Tafsiran persalinan : 27-05-2014

d. Berat badan : 61 kg

e. Tinggi badan : 156 cm

f. Lingkar lengan atas : 26 cm

g. Tanda-tanda vital

(1)Tekanan darah : 120/80 mmHg

(2)Nadi : 80 x/menit

(3)Pernapasan : 22 x/menit

(4)Suhu : 36,8oC

2. Pemeriksaan Fisik Khusus

a. Kepala dan Leher

1) Rambut hitam, tidak mudah rontok, tidak ada benjolan

2) Tidak ada oedema dan tidak ada cloasma gravidarum

3) Sklera tidak ikterus dan konjungtiva merah muda

4) Bibir tidak pecah-pecah, tidak sariawan dan tidak ada caries gigi

5) Tidak ada pembesaran kelenjar tiroid dan pembuluh limfe serta tidak ada

pelebaran vena jugularis

b. Payudara

1) Simetris kiri dan kanan

2) Tampak hyperpigmentai pada areola mammae

3) Putting susu menonjol kiri dan kanan

c. Abdomen

1) Pembesaran perut tidak sesuai umur kehamilan, tonus otot perut kencang

Page 60: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

2) Tampak linea nigra dan terdapat striae livide

3) Tidak ada luka bekas operasi

4) Palpasi :

a) Leopold I : teraba kosong

b) Leopold II : Pada sisi kanan perut ibu teraba bagian-bagian

kecil janin yaitu tangan dan kaki dan pada sisi kiri

perut ibu teraba bundar, keras, dan melenting (kepala)

c) Leopold III : teraba kosong

d) Leopold IV : tidak ada penurunan bagian terendah

5) Auskultasi : Denyut jantung janin terdengar satu tempat sejajar

pusat ibu dengan frekuensi 132 kali/menit

d. Ekstermitas Atas

Simetris kiri dan kanan, pergerakan baik, tidak ada kelainan, tidak ada oedema

e. Ekstermitas Bawah

Simetris kiri dan kanan, tidak ada varises, tidak ada oedema, refleks patella positif

kiri dan kanan (+)

f. Pemeriksaan genitalia dan panggul tidak dilakukan

3. Pemeriksaan Penunjang

Tidak di lakukan

2. Langkah I I . Identifikasi Diagnosa / Masalah Aktual

G1 P0 A0, umur kehamilan 34 minggu 2 hari, letak lintang 1, tidak ada penurunan bagian

terendah janin, intrauterin, tunggal, hidup, keadaan umum ibu dan janin baik dengan

masalah nyeri perut pada sisi kiri.

a. G1P0A0 Dasar

Page 61: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Data Subyektif : ibu mengatakan hamil yang pertama kali belum pernah

melahirkan dan tidak pernah keguguran

Data Obyektif : Tampak striae lifide dan tonus otot perut

kencang.

Analisis Dan Interprestasi

- Tonus otot perut tagang karena belum pernah mengalami peregangan akibat kehamilan

yang lalu.

- Garir-garis memanjang tau serong pada kulit perut disebut striaegrafidarum pada

primigrafida warnah hiperemik dan kebiru-biruan disebut striae livide. ( Obstetric Dan

Ginekologi 2011: 35 )

b. Umur kehamilan 34 minggu 2 hari

Dasar

Data Subyektif : - Ibu mengatakan hamil ± 8 bulan lebih

- Ibu mengatakan hari pertama haid terakhirnya (HPHT) tanggal

20-08-2013

Data Obyektif : - Tafsiran persalinan tanggal 27-05-2014

Analisis Dan Interprestasi

- Dari HPHT tanggal 20-08-2013 sampai dengan tanggal pengkajian tanggal 27-05-2014

masa gestasinya ( 34 minggu 2 hari ). Berdasarkan perhitungan Niegle, tafsiran

persalinan dapat dihitung dengan acuan HPHT yaitu tangga +7, bulan -3, tahun +1 jika

bulan HPHT antara bulan 4-12 jika antara bulan 1-3, tanggal +7, bulan +9 tahun tetap. (

Obstetric Dan Ginekologi 2011 : 37 ) sehingga tafsiran persalinan ibu berdasarkan haid

terakhirnya adalah tanggal 17-05-2014.

Page 62: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

c. Letak lintang 1

Dasar

Data Subyektif : Ibu mengatakan perutnya sebelah kiri terasa nyeri seperti ada

tekanan dari dalam dan bila diraba sedikit menonjol, sedangkan

perutnya sebelah kanan kadang terasa ada gerakan janin.

Data Obyektif : Leopold II : Pada sisi kiri perut ibu teraba bundar,

keras dan melenting yaitu kepala dan pada sisi kiri perut ibu

teraba bulat, lunak dan tidak melenting (bokong).

Auskultasi : Denyut jantung janin terdengar jelas, kuat sejajar pusat perut ibu

dengan frekuesi 132 kali/ menit

Analisis Dan Interprestasi

a. Letak lintang I adalah suatu keadaan janin melintang dalam uterus dimana kepala pada

sisi kiri perut ibu sedangkan bokong berada pada sisi kanan perut ibu ( Ilmu Kebidanan

Praktis, hal :2011 183 ).

b. Auskultasi DJJ 132 x / menit terdenger sejajar pusat perut ibu tidak sesuai dengan denyut

nadi ibu, hal ini menunjukkan punggung janin terletak sejajar pusat. ( Ilmu Kebidanan

Praktis, 2011 hal:183).

d. Intrauterine

Dasar

Data Subyektif : - Ibu mengatakan selama hamil tidak pernah merasakan

nyeri perut yang hebat dan tidak pernah mengalami

perdarahan

g. Ibu mengatakan janinnya bergerak sejak umur 20 minggu

sampai sekarang.

Page 63: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Data Obyektif : - Pada palpasi tidak ada nyeri tekanPembesaran

perut sesuai umur kehamilan

Analisis Dan Interprestas

Kehamilan dikatakan intrauterin apabila nidasi terjadi pada endometrium bagian korpus

uteri. Implantasi yang terjadi di luar endometrium disebut kehamilan ekstrauterin.

Kehamilan intrauterin tidak menunjukan gejala-gejala seperti perasaan nyari dan sakit

yang tiba-tiba di perut seperti diiris pisau disertai muntah dan bisa jatuh pingsan, nyeri

bahu, pada pemeriksaan dalam terdapat nyeri ayun pada porsio dan serviks, rasa nyeri

pada kavum douglasi, dan kavum douglasi menonjol. (Sinopsis Obsetri,2000 hal :226

dan 231-232)

e. Tunggal

Dasar

Data Subyektif : Merasakan pergerakan janinnya pada usia kehamilan 5 bulan

sampai sekarang dan sering bergerak kuat pada bagian perut

sebelah kanan ibu

Data Obyektif : - Leopold I : kosong

- Leopold II : Pada sisi kiri perut ibu teraba bundar, keras, dan

melenting dan sisi kanan perut ibu teraba bagian-bagian terkecil

janin seperti kaki

- Leopold III : pada bagian bawah perut ibu teraba kosong

- Leopold IV : teraba kosong

Auskultasi : Denyut jantung janin terdengar jelas, sejajar pusat ibu dengan frekuesi 132

kali / men

Analisis Dan Interprestasi

Page 64: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

a. Pada pemeriksaan abdomen bagian-bagian kecil janin teraba lebih banyak dan

pergerakannya terasa lebih sering untuk kehamilan ganda. Pada kehamilan tunggal tidak

ditemukan seperti itu. (Sinopsis Obsetri,2000 hal : 262)

b. Pada kehamilan tunggal pembesaran uterus sesuai dengan umur kehamilan. Sedangkan

kehamilan ganda kesan uterus lebih besar dan lebih cepat pertumbuhannya. (Sinopsis

Obsetri, hal : 263)

c. Pada saat dilakukan auskultasi tidak terdengar adanya dua denyut jantung janin pada dua

tempat yang berbeda dengan perbedaan kecepatan sedikitnya 10 denyut permenit atau

bila dihitung bersamaan terdapat selisih 10. ( Sinopsis Obsetri,2000 hal : 263)

f. Hidup

Dasar

Data Subyektif : ibu mengatakan Merasakan pergerakan janinnya pada usia

kehamilan 5 bulan sampai sekarang dan sering bergerak kuat

pada bagian perut bagian kanan ibu

Data Obyektif : Denyut jantung janin terdengar jelas, sejajar pusat ibu dengan

Frekuensi 132kali / menit

Analisis Dan Interprestasi

a) Gerakan janin bermula pada usia kehamilan mencapai 12 minggu tetapi baru

dirasakan oleh ibu pada usia kehamilan 20 minggu karena di usia kehamilan tersebut,

dinding uterus mulai menipis dan gerakan janin menjadi lebih kuat

yang menandakan janin hidup. ( Ilmu Kebidanan, 2009 hal : 219 )

b) Terabanya pergerakan janin dan terdengarnya DJJ menandakan janin dalam keadaan

hidup (Ilmu kebidanan,2009 hal 222).

g. Keadaan umum ibu dan janin baik

Page 65: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Dasar

Data Subyektif : Ibu mengatakan mulai merasakan gerakan janinnya sejak

umur kehamilan 5 bulan dan dirasakan sampai sekarang di

perut sebelah kirinya.

Data Obyektif : - Keadaan Umum ibu : Baik

- Kesadaran ibu : Kompesmentis

- Tanda-tanda vital

Tekanan darah : 120/80 mmHg

Nadi : 80 x/menit

Suhu : 36,8oC

Pernapasan : 22 x/menit

- Detak jantung janin terdengar jelas, kuat dan teratur dengan

frekunsi 132 x/menit

Analisis Dan Interprestasi

a) Tekanan darah dikatakan normal dapat dilihat dari tekanan diastolik. Diagnosa

hipertensi yaitu tekanan diastolik ≥ 90 mmHg pada dua pemeriksaan berjarak 4 jam

atau lebih. ( Buku Panduan Praktis Pelayanan Kesehatan Maternal dan Neonatal,

hal : M-34 )

b) Tanda-tanda vital dapat digunakan sebagai indikator untuk menilai adanya

komplikasi pada ibu. Salah satu komplikasi pada ibu yaitu syok. Tanda dan gejala

dari komplikasi tersebut yaitu nadi cepat dan lemah ( 110 x/menit atau lebih ),

tekanan darah (sistol < 90 mmHg), pucat, keringatan atau kulit terasa dingin dan

lembab, pernapasan cepat (30 x/menit). ( Buku Panduan Praktis Pelayanan

Kesehatan Maternal dan Neonatal, hal : M-1 – M-2)

Page 66: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

c) Dalam keadaan normal frekuensi dasar DJJ berkisar antara 120-160 x/menit.

( Ilmu Kebidanan 2009, hal : 223 )

h. Nyeri perut pada sisi kiri

Dasar

Data Subjektif : ibu mengatakan Perutnya sebelah kiri sering terasa nyeri

seperti ada tekanan dari dalam dan bila diraba sedikit

menonjol, sedangkan perutnya sebelah kanan kadang

terasa ada gerakan janin seperti menendang-nendang.

Data Objektif : -Tampak perut membuncit ke samping dan fundus uteri lebih

                     rendah dari pada umur kehamilan.

leupold II teraba bundar, keras dan melenting (kepala)

pada sisi kiri perut ibu sedangkan pada sisi kanan perut

ibu teraba bulat, lunak dan tidak melenting (bokong).

Analisis Dan Interprestasi

Letak lintang ditandai dengan perut membuncit ke samping dan posisi punggung kiri

adalah letak lintang I.

3. Langkah I II . Identifikasi Diagnosa / Masalah Potensial

Potensial terjadi ruptur uteri dan gawat janin.

4. Langkah IV. Perlunya Tindakan Segera / Kolaboras i

Merujuk pada dokter ahli kandungan untuk pemeriiksaan USG.

5. Langkah V. Rencana Asuhan

a. Tujuan :

1) Kehamilan berlangsung normal

2) Letak memanjang (kepala)

Page 67: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

3) Keadaan umum ibu dan janin baik

b. Kriteria

a. Tidak terdapat tanda bahaya dalam kehamilan saperti :

(a)Keluar darah dari jalan lahir

(b)Nyeri perut hebat,

(c)Sakit kepala menetap

(d)Bengkak pada wajah, tangan dan kaki

(e)Gangguan penglihatan

(f) Gerakan janin berkurang atau berhenti

(g)Demam tinggi

(h)Mual muntah berlebihan

(i) Pengeluaran caian selain urin dari jalan lahir

b. Pemeriksaan leupold III teraba kepala

c. Kondisi ibu dan janin baik dengan tanda-tanda vital dan DJJ dalam batas normal

1. Tekanan darah : 100/70 – 120/80 mmHg

2. Nadi : 60 – 100 x/menit

3. Pernapasan : 16 – 24 x/menit

4. Suhu : 36,5 – 37,50C

5. DJJ : 120 – 160 x/menit

c. Rencana Tindakan

1) Lakukan informed consent pada ibu untuk setiap tindakan yang akan dilakukan

Rasional :Agar klien mengerti dengan tindakan yang akan dilakukan

sehingga dapat memberi persetujuan untuk melakukan

tindakan

Page 68: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

2) Jelaskan pada ibu tentang hasil pemeriksaan , keadaan ibu dan janin saat ini

Rasional : Informasi yang jelas memudahkan ibu untuk mengetahui

dan memahami keadaannya

3) Anjurkan pada ibu untuk sering jongkok atau menungging minimal 2 kali sehari

selama ± 5 menit

Rasional : Agar bayi bisa melakukan putaran paksi dalam yaitu menjadi

letak memanjang

4) Jelaskan tanda -tanda bahaya pada dalam kehamilan

Rasional : Agar ibu mengetahui secara dini masalah yang dialami dan

segera menghubungi bidan atau fasilitas kesehatan apabila

menemukan salah satu tanda bahaya dalam kehamilan

5) Berikan pendidikan kesehatan yang berhubungan dengan :

a) Nutrisi seimbang

Rasional : Nutrisi yang seimbang sangat bermanfaat bagi janin, dengan

mengonsumsi gizi yang baik dapat memenuhi kebutuhan zat gizi yang

meningkat selama kehamilan. Selain itu mengonsumsi makan yang

banyak mengandung zat besi dan gizi yang baik dapat meningkatkan

stamina ibu, perumbuhan dan perkembangan janin sebagai persipan

untuk proses persalinan kelak.

b) Personal Hygiene

Rasional : Dengan menjaga kebersihan diri terutama daerah genetalia akan

mencegah masuknya kuman kedalam tubuh. Begitupula dengan

mengganti pakayan dalam terutama jika lembab, karena daerah yang

Page 69: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

lembab adalah tempat berkembangnya mikroorganisme sehingga

vagina mudah terinfeksi.

c) Istirahat yang cukup

Rasional: Istirahat dapat mengurangi kerja jantung mengalami peningkatan kerja

karena kehamilan dan juga dapat menghemat penggunaan energi

sebagai bekal untuk persiapan menghadapi persalinan

6) Diskusikan dengan ibu mengenai persiapan kelahiran / kegawat daruratan (P4K)

Rasiona: Agar ibu mempersiapkan kebutuhannya sehingga pada proses persalinan

ibu dapat tenang dan tidak memikirkan lagi biaya dan keluarganya.

7) Anjurkan pada ibu untuk melakukan pemeriksaan USG ( pada dokter ahli

kandungan)

Rasional : agar ibu mengatahui secara pasti posisi janinnya

8) Anjurkan ibu untuk tetap memeriksakan kehamilannya secara rutin atau setiap kali

adakeluhan

Rasional : Memantau perkembangan kehamilan dan mendeteksi kelainan-kelainan

yang mungkin terjadi pada ibu dan janinnnya

9) Beri tablet Fe pada ibu dan jelaskan aturan pakai, manfaat dan efek sampingnya

Rasional : Tablet Fe sangat penting bagi ibu hamil karena dapat mengurang

anemia megaloblastik pada kehamilan dan mencegah perdarahan

pada persalinan serta penjelasan yang cukup tentang tablet Fe, efek

samping, aturan pakai memotivasi ibu untuk minum tablet Fe secara

teratur sesuai anjuran.

10) Anjurkan kepada ibu agar proses persalinannya di tolong oleh bidan/ dokter.

Rasional : Apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, misalnya

Page 70: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

perdarahan saat proses persalinan maka bisa langsung di

tangani.

11) Anjurkan pemeriksaan ulang 1 minggu kedepan pada tanggal 24 dan jika ada

keluhan.

Rasional : untuk mengetahui perkambangan keadaan ibu dan

janinnya serta perubahan letak janin

6. Langkah VI. Implementasi

Tanggal : 17-04-2014, jam : 10.15 wita

a) Melakukan informed coiche pada ibu untuk setiap tindakan yang akan

dilakukan

Hasil : ibu comperatif

b) Menjelaskan pada ibu tentang hasil pemeriksaan, keadaan ibu dan janin saat ini

Hasil : ibu mengerti dengan keadaannya saat ini

c) Menganjurkan pada ibu untuk sering jongkok atau menungging minimal 2 kali sehari

selama ± 5 menit

Hasil : ibu mau mengikuti anjuran bidan

d) Menjelaskan tanda -tanda bahaya pada dalam kehamilan

Hasil : ibu mengerti dengan penjelsan bidan

e) Memberikan Pendidikan kesehatan yang berhubungan dengan:

(1) Nutrisi seimbang

(2) Personal Hygiene

(3) Istirahat yang cukup

Hasil : ibu mengerti dengan penjelasan bidan

f) Mendiskusikan dengan ibu mengenai persiapan kelahiran / kegawat daruratan (P4K)

Page 71: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Hasil : ibu telah mempersiapkan kebutuhan persalinannya

g) Menganjurkan pada ibu untuk melakukan pemeriksaan USG ( pada dokter ahli

kandungan)

Hasil : ibu mau mengikuti anjuran bidan

h) Menganjurkan kepada ibu agar proses persalinannya di tolong oleh bidan/ dokter.

Hasil : ibu mau di tolong bidan atau dokter pada saat persalinannya

nannti

i) Menganjurkan ibu untuk tetap memeriksakan kehamilannya secara rutin

Hasil : ibu mau mengikuti anjuran bidan

j) Memberikan tablet Fe pada ibu dan menjelaskan aturan pakai, manfaat dan efek

sampingnya

Hasil : ibu mengerti atas penjelasan bidan

7. Langkah VII. Evaluasi

Tanggal : 17-04-2014, jam : 10.20 wita

a. Tidak terdapat tanda bahaya dalam kehamilan saperti :

1) Keluar darah dari jalan lahir

2) Nyeri perut hebat,

3) Sakit kepala menetap

4) Bengkak pada wajah, tangan dan kaki

5) Gangguan penglihatan

6) Gerakan janin berkurang atau berhenti

7) Demam tinggi

8) Mual muntah berlebihan

9) Pengeluaran caian selain urin dari jalan lahir

Page 72: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

b. Pemeriksaan leupold III teraba kosong

c. Keadaan umum ibu dan janin baik :

1) Tekanan darah : 120/80 mmHg

2) Nadi : 80 kali / menit

3) Pernapasan : 22 kali / menit

4) Suhu : 36,80

5) DJJ : 130 kali / menit

B. Pendokumentasian

Pada langkah ini telah di uraikan tentang penerapan manajemen

kebidanan dalam 7 langkah Varney dan akan di persingkat menjadi

pendokumentasian Asuhan Kebidanan Ibu Hamil Pada Ny. M GI P0 A0

dengan Letak Lintang I di Poli KIA Puskesmas Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten

Muna Tanggal 17 April 2014 jam 09. 30 wita.

1. Data Subyektif (S)

Ibu mengatakan :

a. Nyeri perut pada sisi kirinya

b. Ini adalah kunjungan ulang

c. Hamil yang pertama, belum pernah melahirkan dan tidak pernah keguguran

d. Hari pertama haid terakhir tanggal 20-08-2013

e. Merasakan pergerakan janinnya aktif dan di rasakan pada umur kehamilan 5 bulan

sampai sekarang

f. Sudah perna di imunisasi TT1 dan TT2

Page 73: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

g. Tidak ada riwayat alergi obat-obatan

h. Tidak ada riwayat operasi / tranfusi darah

2. Data Objektif (O)

a. Keadaan umum ibu : baik

b. Kesadaran : kompesmentis

c. Tafsiran persalinan : 27-05-2014

d. Berat badan : 61 Kg

e. Tinggi badan : 156 cm

f. Lingkar lengan atas : 26 cm

g. Tanda-tanda vital

1) Tekanan darah : 120/80 mmHg

2) Nadi : 80 x/menit

3) Pernapasan : 22 x/menit

4) Suhu : 36,8oC

h. Kepala dan Leher

1)Tidak ada oedema dan tidak ada cloasma gravidarum

2) Sklera tidak ikterus dan konjungtiva merah muda

3) Tidak ada pembesaran kelenjar tiroid dan pembuluh limfe serta tidak ada pelebaran

vena jugularis

i. Payudara

1) Simetris kiri dan kanan

2) Tampak hyperpigmentasi pada areola mammae

3) Putting susu menonjol kiri dan kanan

4) Belum ada kolostrum

Page 74: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

j. Abdomen

1) Pembesaran perut tidak sesuai umur kehamilan

2) Tidak ada luka bekas operasi

3) Tonus otot perut kencang

4) Tampak linea nigra dan terdapat striae livide

5) Palpasi :

a) Leopold I : teraba kosong

b) Leopold I I : Pada sisi kiri perut ibu teraba bundar, keras, dan

melenting (kepala) dan pada sisi kanan perut ibu

teraba bulat, lunak dan tidak melenting (bokong)

c) Leopold III : teraba kosong

d) Leopold IV : tidak ada penurunan bagian terendah janin

6) Auskultasi : Denyut jantung janin terdengar satu tempat sejajar

pusat perut ibu dengan frekuensi 132 kali / menit

k. Ekstermitas Atas

Simetris kiri dan kanan, pergerakan baik, tidak ada kelainan, tidak ada oedema

l. Ekstermitas Bawah

Simetris kiri dan kanan, tidak ada varises, tidak ada oedema, refleks patella positif kiri

dan kanan (+/+)

m. Pemeriksaan genitalia dan panggul tidak dilakukan

3. Asessment ( A )

G1 P0 A0, umur kehamilan 34 minggu 2 hari, letak lintang I, intrauterin, tunggal, hidup,

keadaan umum ibu dan janin baik dengan masalah nyeri perut pada sisi kiri.

4. Planning (P)

Page 75: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Tanggal : 17 April 2014, Jam : 10.15 WITA

a. Melakukan informed coiche pada ibu untuk setiap tindakan yang akan dilakukan

Hasil : ibu coperatif

b. Menjelaskan pada ibu tentang hasil pemeriksaan, keadaan ibu dan janin saat ini

Hasil : ibu mengerti dengan keadaannya saat ini

c. Menganjurkan pada ibu untuk sering jongkok atau menungging minimal 2 kali sehari

selama ± 5 menit

Hasil : ibu mau mengikuti anjuran bidan

d. Menjelaskan tanda -tanda bahaya pada dalam kehamilan

Hasil : ibu mengerti dengan penjelsan bidan

e. Memberikan Pendidikan kesehatan yang berhubungan dengan:

1) Nutrisi seimbang

2) Personal Hygiene

3) Istirahat yang cukup

Hasil : ibu mengerti dengan penjelasan bidan

f. Mendiskusikan dengan ibu mengenai persiapan kelahiran / kegawat daruratan (P4K)

Hasil : ibu telah mempersiapkan kebutuhan persalinannya

g. Menganjurkan pada ibu untuk melakukan pemeriksaan USG (Ultrasonografi) pada

dokter ahli kandungan.

Hasil : ibu mau mengikuti anjuran bidan

h. Menganjurkan kepada ibu agar proses persalinannya di tolong oleh bidan/ dokter.

Hasil : ibu mau di tolong bidan atau dokter pada saat persalinannya nanti

i. Menganjurkan ibu untuk tetap memeriksakan kehamilannya secara rutin

Hasil : ibu mau mengikuti anjuran bidan

Page 76: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

j. Memberikan tablet Fe pada ibu dan menjelaskan aturan pakai, manfaat dan efek

sampingnya

Hasil : ibu mengerti atas penjelasan bidan

C. Catatan Perkembangan

Berdasarkan kasus yang dialami oleh Ny. M dari asuhan kebidanan yang dilakukan

sebelumnya, untuk melanjutkan asuhan tersebut, maka akan dilakukan pencatatan

perkembangan. Dalam catatan perkembangan ini penulis melakukan pementauan selama 3

minggu. Berikut akan diuraikan mengenai catatan perkembangan pada Ny. M.

1. Minggu Pertama

Tanggal 24 April 2014 , jam 09.00 WITA, dilakukan penilaian tentang keadaan ibu,

untuk menentukan asuhan kebidanan yang akan dilakukan selanjutnya pada Ny. M. Hasil

pendokumentasian yang dilakukan yaitu:

a. Data Subyektif (S)

Ibu mengatakan : pergerakan janinnya masih di rasakan di bagian kanan

perutnya dan sudah tidak merasa nyeri, tidak mengalami gangguan

penglihatan, tidak pernah keluar darah dari jalan lahirnya.

b. Data Objektif (O)

1) keadaan umum ibu : baik

2) kesadaran : kompesmentsis

3) tanda-tanda vital dalam batas normal

a) tekanan darah : 120/70 MmHg

Page 77: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

b) nadi : 80x/menit

c) pernapasan : 22x/menit

d) suhu : 36,50c

4) pemeriksaan fisik

a) Kepala : tampak bersih dan tidak ada benjolan

b) Wajah : ekspresi wajah baik, tidak pucat dan tidak ada udem

c) Mata : konjung tiva merah mudah, sklera mata tidak ikterus

d) Leher : tidak ada pembesaran limfe, kelenjar tiroid dan vena

Jugularis

e) Abdomsen : tampak linea nigra dan striae gravidarum

- leupold I : teraba kosong

- leupold II : bagian kanan perit ibu teraba bulat dan

tidak melentinng (bokong), sedangkan

pada perut bagian kiri perut ibu teraba

bundar, keras ,dan melenting (kepala)

- leupold III : teraba kosong

- leupold IV : tidak ada penurunan bagian terendah

janin

- auskultasi DDJ 130X/menit

f) Ekstermitas atas dan bawah simetris kiri dan kanan tidak pucat dan tidak

ada udem.

g) Refleks patella (+) kiri dan kanan

c. Asessment (A)

Page 78: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

GI P0 A0, umur kehamilan 35 minggu 2 hari, letak lintang I, intrauterin, tunggal,

hidup, keadaan umum ibu dan janin baik.

d. Planning (P)

1)Menjelaskan tindakan yang akan di lakukan pada ibu

Hasil : ibu coperatif

2)Menjelaskan pada ibu tentang hasil pemeriksaan

Hasil: ibu mengerti dengan keadaannya saat ini

3)Mengajarkan dan menganjurkan pada ibu untuk sering

menungging atau menjongkok

Hasil: ibu mau mengikuti anjuran bidan

4)Menganjurkan pada ibu untuk meminum obat yang telah di

berikan bidan

Hasil: ibu mau menikuti anjuran bidan

5)Menganjurkan pada ibu dan keluarga untuk menyiapkan

kebutuhan persalinannya meliputi : pendamping selama

persalinan, pengambil keputusan, transportasi, donor darah,

sumber dana serta keperluan ibu dan bayi

Hasil: ibu mau mengikuti anjuran bidan

6)Memberikan motivasi pada ibu untuk menjaga kehamilannya dan

memersiapkan psikologi ibu dalam menghadapi proses

persalinan/tindakan seksio cesaria (sc) jika posisi janin tidak

berubah.

Hasil: ibu mengerti

Page 79: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

7)Menganjurkan pada ibu agar memeriksakan kehamilannya pada

dokter ahli kandungan.

Hasil : ibu mau mengikuti anjuran bidan

2. Minggu ke Dua

Tanggal : 1 Mei 2014

a. Data Subyektif (S)

Ibu mengatakan :

ingin memeriksakan kehamilannya, pergerakan janinnya di rasakan

di bagian kanan perut nya sejak tanggal 30-04-2014 jam 09.oo wita

sampai sekarang, sudah memeriksakan kehamilannya pada dokter

ahli kandungan tanggal 01-05-2014 jam 10.30 wita, menurut hasil

pemeriksaan dokter letak janinnya yaitu normal, tidak perna keluar

darah dari jalan lahir dan tidak pernah merasakan pusing ataupun

penglihatan kabur.

b. Data Objektif (O)

1)Keadaan umum ibu : baik

2)Kesedaran : kompesmentis

3)Tanda-tanda vital dalam batas normal

a) Tekanan darah : 110/70 MmHg

b)Nadi : 80x/menit

c) Pernapasan : 23x/menit

d)Suhu : 36,60c

4)Pemeriksaan fisik

Page 80: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

a) Wajah : ekspresi wajah baik, tidak pucat dan tidak ada

udem

b)Mata : konjung tiva merah mudah sklera mata tidak

ikterus

c) Leher : tidak ada pembesaran kelenjar tiroid,limfe dan

vena

Jugularis

d)Abdomen : leupold I : TFU 33 cm, LP 92 cm, bulat,

lunak dan

tidak melenting (bokong)

leupold II : pada kiri perut ibu teraba keras,

datar, dan

memanjang seperti papan

(punggung kiri)

dan pada sisi kanan perut ibu

teraba

bagian-bagian terkecil dari

janin

leupold III : teraba bundar, keras, dan

melenting

(kepala)

leupold IV : bagian terendah janin sudah

masuk pintu

atas panggul(divergen)

Page 81: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

e) Panggul : Distansia spinarum : 24 cm

Distansia kristarum : 30 cm

Gedoologue : 18 cm

Tuberum : 10 cm

f) Ekstermitas atas dan bawah simetris kiri dan kanan tidak pucat

dan

tidak udem

g) Refleks patella (+) kiri dan kanan

c. Asessment (A)

GI P0 A0, umur kehamilan 36 minggu 2 hari, punggung kiri, kepala,

kepala sudah masuk pintu atas panggul, intrauterin, tunggal, hidup,

keadaan umum ibu dan janin baik.

d. Planning (P)

1)Menjelaskan pada ibu tentang tindakan yang akan di lakukan

Hasil: ibu comperatif dengan petugas

2)Menjelaskan pada ibu hasil pemeriksaan

Hasil: ibu mengerti dengan keadaannya sekarang

3)Menganjurkan pada ibu untuk tidak melakukan aktifitas yang tidak

terlalu berat

Hasil: ibu mau mengikuti anjuran bidan

4)Menganjurkan pada ibu untuk mempersiapkan persalinannya

Hasil: ibu mau mengikuti anjuran bidan

Page 82: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

5)Menganjurkan pada ibu untuk jalan pagi untuk memperlancar

proses persalinan

Hasil: ibu mau mengikuti anjuran bidan

3. Minggu ke Tiga

Tanggal : 8 Mei 2014

a. Data Subyektif (S)

Ibu mengatakan pergerakan janinnya masih di rasakan di bagian

kanan perutnya dan sering kencing

b. Data Objektif (O)

1)Keadaan umum ibu : baik

2)Kesedaran : kompesmentis

3)Tanda-tanda vital dalam batas normal

a) Tekanan darah : 110/70 MmHg

b)Nadi : 80x/menit

c) Pernapasan : 23x/menit

d)Suhu : 36,60c

4)Pemeriksaan fisik

a) Wajah : ekspresi wajah baik, tidak pucat dan tidak ada

udem

b)Mata : konjung tiva merah mudah sklera mata tidak

ikterus

c) Leher : tidak ada pembesaran kelenjar tiroid,limfe dan

vena

Jugularis

Page 83: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

d)Abdomen : leupold I : TFU 34 cm, LP 94 cm, bulat,

lunak dan

tidak melenting (bokong)

leupold II : pada kiri perut ibu teraba keras,

datar, dan

memanjang seperti papan

(punggung kiri)

dan pada sisi kanan perut ibu

teraba

bagian-bagian terkecil dari

janin

leupold III : teraba bundar, keras, dan

melenting

(kepala)

leupold IV : bagian terendah janin sudah

masuk pintu

atas panggul(divergen)

e) Ekstermitas atas dan bawah simetris kiri dan kanan tidak pucat

dan

tidak udem

f) Refleks patella (+) kiri dan kanan

c. Asessment (A)

Page 84: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

GI P0 A0, umur kehamilan 37 minggu 2 hari, punggung kiri, kepala,

kepala sudah masuk pintu atas panggul, intrauterin, tunggal, hidup,

keadaan umum ibu dan janin baik.

d. Planning (P)

1)Menjelaskan pada ibu tentang tindakan yang akan di lakukan

Hasil: ibu comperatif dengan petugas

2)Menjelaskan pada ibu hasil pemeriksaan

Hasil: ibu mengerti dengan keadaannya sekarang

3)Menganjurkan pada ibu untuk tidak melakukan aktifitas yang tidak

terlalu berat

Hasil: ibu mau mengikuti anjuran bidan

4)Menganjurkan pada ibu untuk mempersiapkan persalinannya

Hasil: ibu telah mempersiapkan

5)Menganjurkan pada ibu untuk jalan pagi untuk memperlancar

proses persalinan

Hasil: ibu mau mengikuti anjuran bidan

Page 85: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

BAB IV

PEMBAHASAN

Pada pembahasan ini akan diuraikan mengenai kesenjangan yang terjadi antara

tinjauan pustaka dengan tinjauan kasus dalam pelaksanaan proses manajeman kebidanan ibu

hamil pada Ny. “M” dengan kehamilan letak lintang I di Puskesmas Wapunto Kecamatan

Duruka Kabupaten Muna. Untuk memudahkan pembahasan maka penulis akan menguraikan

sebagai berikut :

A. Identifikasi Data Dasa r

Pengkajian merupakan tahap awal yang digunakan sebagai landasan dalam proses

asuhan kebidanan, tahap ini mencakup kegiatan pengumpulan, pengolahan, dan analisis data

atau fakta yang dikumpulkan dari beberapa data subyektif dan obyektif. Pada tahap ini,

penulis tidak menemukan hambatan yang berarti karena pada saat mengumpulkan data, klien

Page 86: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

memberikan informasi secara jelas dan terbuka sehingga memudahkan penulis untuk

memperoleh data-data yang sesuai dengan permasalahan yang diangkat. Data yang diambil

oleh penulis terfokus pada masalah yang dialami oleh Ny “M”.

Berdasarkan data subyektif yang penulis peroleh pada kasus Ny. M didapatkan data,

ibu mengatakan hamil yang petama, tidak perna melahirkan, dan tidak pernah keguguran,

hari pertama haid terakhirnya tanggal : 20-08-2013, ibu mengatakan perutmya sebelah kiri

sering terasa nyeri seperti ada tekanan dari dalan dan bila diraba sedikit menonjol, sedangkan

perutnya sebelah kanan terasa ada gerakan janin seperti menendang-nendang. Adapun tanda

gejala kehamilan letak lintang I dalam tinjauan pustaka adalah sering merasakan nyeri pada

perut sebelah kiri sepeti ada tekanan dari dalam dan sebelah kanan seperti ada gerakan

(menendang-nendang). Sedangkan pada studi kasus Ny. M, tanda dan gejala yang didapat

sama halnya dengan ada pada tinjauan pustaka yaitu ibu mengatakan perutnya sebelah kiri

sering terasa nyeri seperti ada tekanan dari dalam dan bila diraba sedikit menonjol,

sedangkan pada perutnya sebelah kanan sering terasa gerakan janin seperti menendang-

nendang.Dari hasil data yang diperoleh tidak di temukan adanya kesenjangan atara tinjauan

pustaka dan studi kasus.

B. Identifikasi Diagnosa/Masalah Aktual

Pada interprestasi data terdiri dari diagnosa kebidanan, masalah dan kebutuhan.

Pada kasus Ny. M diagnosa kebidanannya adalah G1P0A0, umur kehamilan 34 minggu 2 hari,

dengan letak lintang I. Masalah yang dialami Ny. M adalah nyeri perut bagian kiri.

Sedangkan berdasarkan tinjauan pustaka menurut Hidayat (2008), diagnosa kehamilan

sebelum teraba bagian-bagian janin yaitu gravida para abortus, usia kehamilan, teraba

ballotemen, keadaan ibu baik/tidak, keadaan janin baik/tidak. Sedangkan diagnosa

Page 87: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

kehamilan setelah teraba bagian-bagian janin yaitu gravid para abortus, usia kehamilan,

punggung kiri/kanan, situs memanjang/melintang, divergen/konvergen,

intrauterin/ekstrauterin,tunggal/ganda, hidup/mati, keadaan ibu baik/tidak,dan keadaan janin

baik/tidak dengan letak lintang, dapat terjadi uterus abnormal (uterus arkuatus atau

subseptus), plasenta previa (sukarni, 2013).

C. Identifikasi Diagnosa/Masalah Potensial

Pada langkah ini bertujuan untuk mengidentifikasi masalah potensial yang mungkin

akan terjadi atau yang dialami oleh klien berdasarkan pengumpulan data dan observasi,

apabila terdapat kondisi yang tidak normal dan tidak mendapatkan penanganan segera dapat

membawa dampak yang berbahaya pada Ny. ”M” yaitu potensial terjadinya ruptur uteri dan

gawat janin. Sedangkan menurut tinjauan pustaka diagnosa potensial letak lintang I yaitu

pada ibu, dapat terjadi ruptur uteri, dehidrasi, pireksia, perdarahan antepartum, kerusakan

organ abdominal hingga kematian ibu. Pada janin, dapat terjadi gawat janin, prolaps

funikuli, aspiksia karena gangguan sirkulasi uteroplasental, tekukan leher

yang kuat, kematian janin. Berdasarkan data yang diperoleh dari pengkajian, tidak ada

kesenjangan masalah potensial antara tinjauan pustaka dengan yang ditemukan pada studi

kasus.

D. Perlunya Tindakan Segera/Kolaborasi

Pada langkah perlunya tindakan segera dan kolaborasi, tindakan yang harus

segera dilakukan oleh bidan sesuai wewenangnya untuk memastikan terjadinya letak lintang

I, menganjurkan ibu untuk menungging atau jongkok 2 kali hari ±5 menit dan merujuk ibu

pada dokter ahli kandungan untuk pemeriksaan USG. Menurut tinjauan pustaka berdasarkan

hasil pengumpulan data pada kasus letak lintang I yang perlu dilakukan yaitu memberikan

Page 88: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

contoh dan anjurkan ibu untuk melakukan kneechest atau posisi lutut dada, setiap hari

minimal 2 kali sehari selama ± 5 menit. merujuk dengan Dr. Obgyn untuk USG dan

mecegah masalah potensial seperti terjadi ruptur uteri dan gawat janin. Dari kedua data

didapatkan beberapa kesamaan dan kesenjangan antara tinjauan pustaka dan studi kasus

mengenai pemberian contoh kneechest, hal ini dapat dilihat pada studi kasus tidak dilakukan

kneechest, dikarenakan ibu telah mengetahui bagaimana posisi kneechest.

E. Rencana Asuhan

Pada langkah selanjutnya yaitu rencana tindakan asuhan kebidanan, menurut

Verney, Helen bahwa rencana tindakan harus disetujui klien, oleh sebab itu sebelumnya

harus didiskusikan terlebih dahulu dengan klien semua tindakan yang akan dilakukan.

Semua tindakan yang diambil harus berdasarkan rasional yang diakui kebenarannya serta

situai dan kodisi tindakan harus dianalisa secara teoritis.

Pada kasus Ny. M penulis merencanakan tindakan asuhan kebidanan berdasarkan

diagnosa/masalah actual dan potensial sebagai berikut :

Rencana tindakan :

1) Lakukan infomed consent pada ibu untuk setiap tindakan yang akan di lakukan

2) Jelaskan pada ibu tentang hasil pemeriksaa, keadaan ibu dan janin saat ini

3) Anjurkan pada ibu untuk sering jongkok atau menungging minimal 2 kali sehari selama

±5 menit

4) Jelaskan tanda-tanda bahaya dalam kehamilan

5) Berikan pendidikan kesehatan yang berhubungan dengan:

a) Nutrisi seimbang

Page 89: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

b) Personal hygiene

c) Istrahat yang cukup

6) Diskusikan dengan ibu mengenai persiapan kelahiran/ kegawat daruratan (P4K)

7) Anjurkan pada ibu untuk pemeriksaan USG (pada dokter ahli kandungan)

8) Anjurkan ibu untuk tetap memeriksakan kehamilannya secara rutin atau setiap kali ada

keluhan

9) Beri tablet Fe pada ibu dan jelaskan aturan pakai, manfaat dan efek sampingnya

10) Anjurkan pada ibu agar proses persalinannya di tolong oleh bidab atau dokter

11) Anjurkan pemeriksaan ulang 1 minggu ke depan

Sedangkan pada tinjauan pustaka di dapatkan seperti:

1) Jelaskan kepada ibu tentang posisi janin ibu yang kemungkinan nya janin ibu letak nya

melintang  berdasarkan pemeriksaan yang di lakukan.

2) Berikan contoh dan anjurkan ibu untuk melakukan kneechest  atau posisi lutut dada,

setiap hari minimal 2kali sehari selama ±5menit ,untuk mengembalikan posisi bayi nya

menjadi persentasi kepala.

3) Jelaskan kepada ibu tentang komplikasi  bagi  ibu dan  janin yang bisa di timbulkan dari

kelainan letak lintang  dan akan ber hati-hati.

4) Anjurkan ibu untuk melakukan pemeriksaan USG (pada dokter ahli kebidanan yang

lebih di tunjuk oleh bidan) untuk memastikan letak janin dan mengetahui  penyebab dari

letak lintang.

5) Rujuk ibu ke dr.obgyn untuk penanganan selanjut nya.

6) Anjurkan ibu untuk kunjungan ulang 2 minggu lagi atau jika ada keluhan.

Page 90: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Dalam hal ini pada kasus letak lintang I pada Ny. M memilki beberapa kesamaan dan

kesenjangan antara studi kasus dan tinjauan pustaka, hal ini di karenakan padaberikan hanya

mengarah pada masalah yang di alami Ny. M.

F. Pelaksanaan Tindakan

Langkah ke enam yaitu pelaksanaan tindakan asuhan kebidanan. Dalam tahapan asuhan

kebidanan pada Ny. M dalam melaksanakan tidakannya didasarkan atas perencanaan yang

telah ditetapkan.

1) Melakukan infomed consent pada ibu untuk setiap tindakan yang akan di

lakukan

2) Menjelaskan pada ibu tentang hasil pemeriksaa, keadaan ibu dan janin saat ini

3) Menganjurkan pada ibu untuk sering jongkok atau menungging minimal 2 kali

sehari selama ±5 menit.

4) Menjelaskan tanda-tanda bahaya dalam kehamilan

5) Memberikan pendidikan kesehatan yang berhubungan dengan:

a) Nutrisi seimbang

b) Personal hygiene

c) Istrahat yang cukup

6) Mendiskusikan dengan ibu mengenai persiapan kelahiran/ kegawat daruratan (P4K)

7) Menganjurkan pada ibu untuk pemeriksaan USG (pada dokter ahli kandungan)

8) Menganjurkan ibu untuk tetap memeriksakan kehamilannya secara rutin atau setiap kali

ada keluhan

9) Memberikan tablet Fe pada ibu dan jelaskan aturan pakai, manfaat dan efek

sampingnya

Page 91: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

10) Menganjurkan pada ibu agar proses persalinannya di tolong oleh bidab atau

dokter

11) Menganjurkan pemeriksaan ulang 1 minggu ke depan

Sedangkan pada tinjauan pustaka di dapatkan seperti:

1) Menjelaskan kepada ibu tentang posisi janin ibu yang kemungkinan nya janin ibu letak

nya melintang  berdasarkan pemeriksaan yang di lakukan.

2) Memberikan contoh dan anjurkan ibu untuk melakukan kneechest  atau posisi

3) lutut dada, setiap hari minimal 2kali sehari selama ±5 menit , untuk mengembalikan

posisi bayi nya menjadi persentasi kepala.

4) Menjelaskan kepada ibu tentang komplikasi  bagi  ibu dan  janin yang bisa di timbulkan

dari kelainan letak lintang  dan akan ber hati-hati.

5) Menganjurkan ibu untuk melakukan pemeriksaan USG (pada dokter ahli kebidanan

yang lebih di tunjuk oleh bidan) untuk memastikan letak janin dan mengetahui 

penyebab dari letak lintang.

6) Merujuk ibu ke dr.obgyn untuk penanganan selanjut nya.

7) Menganjurkan ibu untuk kunjungan ulang 2 minggu lagi atau jika ada keluhan.

Dalam hal ini pada kasus letak lintang I pada Ny. M memilki beberapa kesamaan dan

kesenjangan antara studi kasus dan tinjauan pustaka, hal ini di karenakan padaberikan hanya

mengarah pada masalah yang di alami Ny. M.

G. Evaluasi Tindakan

Evaluasi asuhan kebidanan ini dilakukan pada setiap langkah asuhan kebidanan.

Pada tahap evaluasi, bidan harus mengetahui sejauh mana keberhasilan asuhan kebidanan

yang diberikan pada Ny “M”. Setelah mendapatkan asuhan pada tanggal 17 April dan di

Page 92: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

lakukan evaluasi kembali pada tanggal 24 April 2014 posisi janin masih dalam posisi

melintang, dan pada tanggal 1 Mei 2014 di lakukan evaluasi kembali posisi janin telah

berubah menjadi posisi memanjang, dan pada tanggal 8 Mei 2014 di lakukan evaluasi

kembali dan hasilnya masih dalam posisi memenjang. Sedangkan pada tinjaun pustaka

untuk melakukan kunjungan ulang 2 minggu ke depan atau setiap kali ada keluhan untuk

mengetahui apakah letak lintang berubah menjadi letak memanjang dan mengetahui

sejauh mana keberhasilan asuhan kebidanan yang di berikan kepada

klien. Dalam hal ini antara studi kasus dengan tinjauan pustaka terdapat kesenjangan di

mana ibu berkunjung 1 minggu setelah periksaan karana ibu sudah tidak mengalami

nyeri perut pada sebelah kiri.

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

Pada tahap akhir pembuatan karya tulis ilmiah, pada Ny “M” dengan letak lintang I,

penulis dapat menyimpulkan dan mengemukakan beberapa saran untuk lebih meningkatkan

asuhan kebidanan khususnya pada ibu hamil dengan letak lintang I yang penulis ambil di

Puskesmas Wapunto Kecamatan Duruka Kabupaten Muna

A. KESIMPULAN

Page 93: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Setelah penulis melakukan asuhan kebidanan dengan menggunakan manajemen

menurut Varney pada ibu hamil dengan letak lintang I, maka penulis dapat mengambil

kesimpulan sebagai berikut:

1. Dalam melakukan pengkajian terhadap ibu hamil dengan letak lintang I dilaksanakan

dengan pengumpulan data subyektif dengan wawancara dari pasien dan data obyektif

diperoleh dari pemeriksaan fisik dan data penunjang.

2. Interprestasi data dilakukan dengan pengumpulan data secara teliti dan akurat,

berdasarkan data subyektif dan obyektif yang diperoleh pada langkah 1, sehingga

didapatkan diagnosa yang akurat.

3. Diagnosa potensial pada kasus Ny. M tidak terjadi, dikarenakan pasien cepat

mendapatkan penanganan intensif.

4. Antisipasi pada Ny. M dengan letak lintang I yang dilakukan yaitu merujuk pada dokter

obgyn.

5. Rencana tindakan pada Ny. M yaitu rencana tindakan yang diberikan yaitu tindakan

umum dan penanganan letak lintang I.

6. Pelaksanaan asuhan kebidanan pada ibu hamil Ny. M dengan letak lintang I dalah

dilaksanakan sesuai dengan rencana tindakan.

7. Setelah diberikan asuhan selama 2 minggu, dari tanggal 17 April-01 Mei 2014 posisi

melintang telah berubah menjadi posisi memanjang, dan di lakukan evaluasi kembali

pada tanggal 08 Mei posisi janin masih dalam posisi memanjang.

8. Pendokumentasian sangat penting dilaksanakan pada setiap tahap dan proses asuhan

kebidanan, karena hal ini merupakan bukti pertanggung jawaban bidan terhadap asuhan

kebidanan yang telah diberikan kepada klien.

Page 94: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

B. SARAN

Berdasarkan kesimpulan di atas, maka penulis dapat mengemukakan

beberapa saran :

1. Bagi ibu hamil

Diharapkan dapat memeriksakan diri secara dini dan teratus untuk

mendeteksi adanya gangguan dalam kehamilan baik pada ibu

maupun bayi sehingga petugas kesehatan dapat melakukan

tindakan yang cepat

2. Bagi bidan

Diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kebidanan terutama

dalam mendeteksi adanya kelainan dan perlu meningkatkan

sumber daya manusia melalui program pendidikan, pelatihan dan

seminar agar menjadi bidan yang berkualita sesuai dengan

kemajuan iptek :

a. Dalam hal pendidikan kesehatan perlu ditingkatkan kepada klien

maupun keluarga agar mengerti dan mau bekerja sama untuk

mengatasi masalah, serta partisipasi aktif keluraga tersebut

sangat diperlukan dalam menunjang proses penanganan

masalah letak lintang dalam kehamilan

b. Dalam penanganan letak lintang dalam kehamilan perlu kerja

sama yang baik antara bidan dan keluarga agar dapat

mencegah terjadinya komplikasi.

Page 95: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

DAFTAR PUSTAKA

Icemi Sukarni K & Wahyu P. (2013). Buku Ajar Keperawatan Maternitas. Yogyakarta: Penerbit Nuha Medika.

Page 96: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny

Huliana, Mellyana. (2001). Panduan Menjalani Kehamilan Sehat. Jakarta: Puspa Swara.

Marmi, dkk. (2011). Asuhan Kebidanan Patologi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Mochtar, Rustam. (1998). Sinopsisi Opstetri. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC.

Rahmawati, Nur Fai. (2011). Ilmu Kebidanan Praktis. Jakarta: EGC.

Rukiyah, Ai Yeyeh & Yulianti, (2010). Asuhan Kebidanan Patologi Edisi Revisi. Jakarta: CV Trans Info Media.

Sarwono Prawirohadjo. (2009). Ilmu Kebidanan. Jakarta: PT Bina Pustaka Sarwono Prawirohadjo.

Sarwono prawirohardjo, (2010). Buku Acuan Nasional Pelayanan Kesehatan Maternal dan Neonatal. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo.

Simatupang, Erna Juliana. (2008). Manajemen Pelayanan Kebidanan. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC.

Soepardan, Suryani. (2006). Konsep Kebidanan. Bandung: Penerbit Buku Kedokteran EGC.

Syafrudin, dkk. (2011). Untaian Materi Penyuluhan KIA. Jakarta: Trans Info

Medika

Thomas Rabe. (2003). Buku Saku Ilmu Kebidanan. Jakarta: Hipokrates.

Uliyah, Musrifatul & Hidayat, A. Azis Alimul. (2008). Keterampilan Dasar Praktek Klinik. Jakarta: Penerbit Selemba Medika.

Page 97: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny
Page 98: Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny