makalah w lan

Upload: maharaniayulestari

Post on 15-Oct-2015

131 views

Category:

Documents


15 download

DESCRIPTION

makalah WLAN

TRANSCRIPT

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    1/18

    2014

    TEKNOLOGI JARING

    AKSES

    WIRELESS LAN ( LOCAL AREA NETWORK )

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    2/18

    W-LAN ( WIRELESS LAN )

    Tak dapat dipungkiri lagi bahwa perkembangan internet membawa pengaruh besar bagi

    perkembangan teknologi komunikasi, yang dimaksud dalam hal ini adalah jaringan tanpa kabelyang dikenal sebagai W-LAN. Keuntungan-keuntungan menggunakan W-LAN ketimbang Wire

    LAN cukup jelas, antara lain tidak membutuhkan instalasi kabel yang sangat mahal bagi sebuah

    kantor besar atau kecil, selain itu juga dapat diakses di mana saja tanpa ada keterbatasan

    ruangan, sangat baik diimplementasikan untuk daerah-daerah yang susah dijangkau oleh kabel

    telepon.

    1. Sejarah W-LANPada akhir 1970-an IBM mengeluarkan hasil percobaan mereka dalam merancang WLAN

    dengan teknologi IR, perusahaan lain seperti Hewlett-Packard (HP) menguji WLAN dengan

    RF. Kedua perusahaan tersebut hanya mencapai data rate 100 Kbps. Karena tidak

    memenuhi standar IEEE 802 untuk LAN yaitu 1 Mbps maka produknya tidak dipasarkan.

    Baru pada tahun 1985, (FCC) menetapkan pita Industrial, Scientific and Medical (ISM band)

    yaitu 902-928 MHz, 2400-2483.5 MHz dan 5725-5850 MHz yang bersifat tidak terlisensi,

    sehingga pengembangan WLAN secara komersial memasuki tahapan serius. Barulah pada

    tahun 1990 WLAN dapat dipasarkan dengan produk yang menggunakan teknik spread

    spectrum (SS) pada pita ISM, frekuensi terlisensi 18-19 GHz dan teknologi IR dengan data

    rate >1 Mbps.

    Pada tahun 1997, sebuah lembaga independen bernama IEEE membuat

    spesifikasi/standar WLAN pertama yang diberi kode 802.11. Peralatan yang sesuai standar

    802.11 dapat bekerja pada frekuensi 2,4GHz, dan kecepatan transfer data (throughput)

    teoritis maksimal 2Mbps.

    Pada bulan Juli 1999, IEEE kembali mengeluarkan spesifikasi baru bernama 802.11b.

    Kecepatan transfer data teoritis maksimal yang dapat dicapai adalah 11 Mbps. Kecepatan

    tranfer data sebesar ini sebanding dengan Ethernet tradisional (IEEE 802.3 10Mbps atau

    10Base-T). Peralatan yang menggunakan standar 802.11b juga bekerja pada frekuensi

    2,4Ghz. Salah satu kekurangan peralatan wireless yang bekerja pada frekuensi ini adalah

    kemungkinan terjadinya interferensi dengan cordless phone, microwave oven, atau

    peralatan lain yang menggunakan gelombang radio pada frekuensi sama.

    Pada saat hampir bersamaan, IEEE membuat spesifikasi 802.11a yang menggunakan

    teknik berbeda. Frekuensi yang digunakan 5Ghz, dan mendukung kecepatan transfer data

    teoritis maksimal sampai 54Mbps. Gelombang radio yang dipancarkan oleh peralatan

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    3/18

    802.11a relatif sukar menembus dinding atau penghalang lainnya. Jarak jangkau gelombang

    radio relatif lebih pendek dibandingkan 802.11b. Secara teknis, 802.11b tidak kompatibel

    dengan 802.11a. Namun saat ini cukup banyak pabrik hardware yang membuat peralatan

    yang mendukung kedua standar tersebut.

    Pada tahun 2002, IEEE membuat spesifikasi baru yang dapat menggabungkan kelebihan802.11b dan 802.11a. Spesifikasi yang diberi kode 802.11g ini bekerja pada frekuensi 2,4Ghz

    dengan kecepatan transfer data teoritis maksimal 54Mbps. Peralatan 802.11g kompatibel

    dengan 802.11b, sehingga dapat saling dipertukarkan. Misalkan saja sebuah komputer yang

    menggunakan kartu jaringan 802.11g dapat memanfaatkan access point 802.11b, dan

    sebaliknya.

    Pada tahun 2006, 802.11n dikembangkan dengan menggabungkan teknologi 802.11b,

    802.11g. Teknologi yang diusung dikenal dengan istilah MIMO (Multiple Input Multiple

    Output) merupakan teknologi Wi-Fi terbaru. MIMO dibuat berdasarkan spesifikasi Pre-

    802.11n. Kata Pre- menyatakan Prestandard versions of 802.11n. MIMO menawarkanpeningkatan throughput, keunggulan reabilitas, dan peningkatan jumlah klien yg terkoneksi.

    Daya tembus MIMO terhadap penghalang lebih baik, selain itu jangkauannya lebih luas

    sehingga Anda dapat menempatkan laptop atau klien Wi-Fi sesuka hati. Access Point MIMO

    dapat menjangkau berbagai perlatan Wi-Fi yg ada disetiap sudut ruangan. Secara teknis

    MIMO lebih unggul dibandingkan saudara tuanya 802.11a/b/g. Access Point MIMO dapat

    mengenali gelombang radio yang dipancarkan oleh adapter Wi-Fi 802.11a/b/g. MIMO

    mendukung kompatibilitas mundur dengan 802.11 a/b/g. Peralatan Wi-Fi MIMO dapat

    menghasilkan kecepatan transfer data sebesar 108Mbps.

    2. Perkembangan W-LANAkhirnya, pada tahun 1997 IEEE membuat suatu spesifikasi/standar WLAN yang pertama

    dengan kode IEEE 802.11 (bekerja pada frekuensi 2.4 GHz). Standar ini diciptakan oleh

    Komite IEEE (kode IEEE 802) yang menangani standardisasi jaringan LAN/MAN. Hanya

    sayang kecepatan komunikasi datanya baru 2 Mbps. Oleh karena itu, pada tahun 1999

    muncul spesifikasi baru bernama 802.11b dimana tipe ini bisa mencapai data rate 11 Mbps.

    Namun, ada satu kelemahan dari tipe ini, yaitubanyak alat-alat lain yang menggunakan

    gelombang radio pada frekuensi ini 2.4 GHz (misal: cordless phone, microwave oven, dll.).

    Jadi, sangat mungkin terjadi Interferensi yang akan menggangu performa WLAN tipe ini.

    Perubahan dan spesifikasi baru yang lebih mumpuni pun bermunculan. Misalnya, tak

    lama setelah tipe 802.11b, IEEE membuat spek baru 802.11a yang menggunakan frekuensi 5

    GHz dan data rate mencapai 54 Mbps. Kemudian pada tahun 2002, muncul 802.11g yang

    menggabungkan kelebihan pada 802.11b dan 802.11a.

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    4/18

    Tipe ini bekerja pada frekuensi 2,4Ghz dengan kecepatan transfer data teoritis maksimal

    54Mbps. Peralatan 802.11g kompatibel dengan 802.11b, artinya pemakaiannya dapat saling

    dipertukarkan. Misalkan saja sebuah komputer yang menggunakan LAN card 802.11g dapat

    memanfaatkan access point 802.11b, dan sebaliknya.

    Pada tahun 2006, 802.11n dikembangkan dengan menggabungkan teknologi 802.11b dan802.11g. Teknologi ini dikenal dengan istilah MIMO (Multiple Input Multiple Output)

    merupakan teknologi Wi-Fi terbaru. MIMO dibuat berdasarkan spesifikasi Pre-802.11n. Kata

    Pre- menyatakan Prestandard versions of 802.11n. Lebar frekuensi tipe 802.11n ini 2 .4

    GHz dengan data rate mencapai 100Mbps. Daya tembus MIMO terhadap penghalang lebih

    baik, selain itu jangkauannya lebih luas sehingga Anda dapat menempatkan laptop atau

    klien Wi-Fi sesuka hati.

    3. Pengenalan jaringan wirelessPada dasarnya prinsip kerja pada jaringan wireless LAN sama dengan jaringan yang

    menggunakan jaringan kabel, perbedaan yang utama adalah pada media transmisinya yaitu

    melalui gelombang radio. Jaringan Wireless atau jaringan Wifi memungkinkan kita

    melakukan komunikasi tanpamelalui kabel jaringan. Akan tetapi piranti jaringan pada

    Jaringan ini masih perlu berkomunikasidengan piranti lainnya yang ada padajaringan kabel

    LAN. Jaringan wifi menawarkan banyak keuntungan yang tampak (yaitu tanpa kabel) dan

    juga beberapa hal lain yang mungkin tidak pernah kita pertimbangkan.

    Perbedaan WiFi, wireless dan hotspot

    Wi-Fimerupakan kependekan dari Wireless Fidelity, yang memiliki pengertian yaitu

    sekumpulan standar yang digunakan untuk Jaringan Lokal Nirkabel (Wireless Local Area

    Networks WLAN) yang didasari pada spesifikasi IEEE 802.11. Standar terbaru dari

    spesifikasi 802.11a atau b, seperti 802.16 g, saat ini sedang dalam penyusunan, spesifikasi

    terbaru tersebut menawarkan banyak peningkatan mulai dari luas cakupan yang lebih jauh

    hingga kecepatan transfernya.

    Wirelessmerupakan jaringan tanpa kabel yang menggunakan udara sebagai media

    transmisinya untuk menghantarkan gelombang elektromagnetik. Perkembangan wireless

    sebenarnya telah dimulai sejak lama dan telah dibuktikan secara ilmiah oleh para ilmuan

    dengan penemuan radio dan kemudian dilanjutkan dengan penemuan radar.

    http://www.jaringan-komputer.cv-sysneta.com/kabel-lanhttp://www.jaringan-komputer.cv-sysneta.com/piranti-jaringanhttp://www.jaringan-komputer.cv-sysneta.com/local-area-networkhttp://www.jaringan-komputer.cv-sysneta.com/local-area-networkhttp://www.jaringan-komputer.cv-sysneta.com/local-area-networkhttp://www.jaringan-komputer.cv-sysneta.com/local-area-networkhttp://www.jaringan-komputer.cv-sysneta.com/piranti-jaringanhttp://www.jaringan-komputer.cv-sysneta.com/kabel-lan
  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    5/18

    Hotspotadalah lokasi dimana user dapat mengakses melalui mobile computer (seperti

    laptop atau PDA) tanpa menggunakan koneksi kabel dengan tujuan suatu jarigan seperti

    internet. Jaringan nirkabel menggunakan radio frekuensi untuk melakukan komunikasi

    antara perangkat komputer dengan akses point dimana pada dasarnya berupa penerima

    dua arah yang bekerja pada frekuensi 2.4 GHz (802.11b, 802.11g) dan 5.4 GHz (802.11a).

    4. Wireless access pointwireless access point merupakan perangkat jaringan wireless yang berfungsi untuk

    mengirim atau menerima data yang berasal dari adapter wireless. Wireless Access

    Point adalah adalah sebuah alat yang berfungsi untuk menyambungkan alat-alat wireless ke

    sebuah jaringan berkabel(wired network)menggunakanwifi,bluetooth dan

    sejenisnya. Wireless Access Pointdigunakan untuk membuat jaringanWLAN (Wireless LocalArea Network)ataupun untuk memperbesar cakupan jaringan wifi yang sudah ada

    (menggunakan mode bridge).

    Access Point merupakan titik pusat jaringan wireless, alat ini memancarkan frekuensi radio

    untuk mengirimkan dan menerima data. Fungsi Wireless Access Point ini kira-kira sama

    dengan switch / hub dalam jaringan kabel yang memungkinkan banyak clientterhubung ke

    jaringan.

    Salah satu contoh penggunaan Wireless Access Point pada mode jaringan wireless

    infrastructure ini terlihat seperti pada gambar dibawah:

    http://www.catatanteknisi.com/2011/11/pengertian-definisi-jaringan-wifi.htmlhttp://www.catatanteknisi.com/2011/11/pengertian-definisi-jaringan-wifi.html
  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    6/18

    Pada contoh jaringan diatas,wireless access point digunakan untuk

    menghubungkan wireless client(notebook dan pc dengan wireless card), ke dalam sebuah

    jaringan LAN. Wireless Acces Point seperti diatas biasanya difungsikan sebagai DHCP Relay

    yang tugasnya memberikan IP Address dari Server ke wireless client sehingga bisa salingterkoneksi ke jaringan.

    5. Wireless PCI AdapterAgar terhubung dengan jaringan wireless, PC/laptop yang digunakan harus memiliki

    perangkat wireless WiFi adapter. Pada notebook/laptop generasi terbaru sudah

    menyediakan perangkat wireless WiFi adapter, apabila PC/laptop yang digunakan belum

    memiliki perangkat WiFi adapter. Dapat digunakan Wireless USB adapter.

    6. Wireless PCI adapter

    Wireless PCI adapter merupakan perangkat yang hampir sama seperti wireless USB

    adapter. Wireless PCI adapter hanya dapat dipakai pada sebuah PC karena berupa card yang

    dapat dipasang pada slot PCI pada PC. Kelemahan penggunaan wireless PCI adapter adalah

    tidak dapat berbagi pakai adapter, karena perangkat ini terpasang permanen dalam PC.

    http://www.catatanteknisi.com/2011/11/wireless-access-point.htmlhttp://www.catatanteknisi.com/2011/11/wireless-access-point.html
  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    7/18

    7. Standard Protocol IEEE 802.11Teknologi WiFi memiliki standard yang ditetapkan oleh Institute of Electrical and

    Electronic Engineers ( IEEE ). Standar IEEE secara umum terbagi menjadi beberapa kelompok,

    diantaranya adalah :

    Standard IEEE 802. 11a merupakan standar dengan frekuensi 5 GHz dan kecepatan 54

    Mbps. Keuntungan standar 802.11a adalah kapasitas yang cukup tinggi, yang mencapai

    12 channel dan mendukung aplikasi yang membutuhkan performa tinggi. Standar 802.

    11a tidak kompatibel dengan standar 802. 11b/g.

    Standar IEEE 802. 11b merupakan standar dengan frekuensi 2.4 GHz dan kecepatan 11

    Mbps.

    Standar IEEE 802. 11g merupakan standar dengan frekuensi 2.4 GHz dengan kecepatan

    54 Mbps.

    8. Konfigurasi jaringan W-LAN Konfigurasi Wireless Mode Ad Hoc

    ModeAd-Hocadalah koneksi antara dua komputer, di mana satu komputer berfungsi

    sebagai server dan komputer lainnya menjadi client. Koneksi semacam ini sering disebut

    sebagai koneksi peer-to-perrMode Ad Hoc digunakan untuk melakukan interaksi dengan komputer lain, semua PC

    yang akan dihubungkan harus memiliki wireless adapter atau pada laptop yang sudah

    memiliki fasilitas WiFi

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    8/18

    Konfigurasi wireless mode infrastruktur

    Mode Infrastructureadalah koneksi antara dua komputer atau lebih, dengan Access

    Point(AP) sebagai pengatur lalu lintasnya. Acces Point adalah suatu perangkat yang

    dapat memancarkan sinyal Wifi dalam jangkauan tertentu (seringdisebut hotspot).Melalui sinyal Wifi tersebut, beberapa client bisa terkoneksi ke

    jaringan dan AP-lah yang akan mengatur lalu lintas datanya

    Untuk melakukan konfigurasi jaringan wireless mode infrastruktur, semua PC yang akan

    dihubungkan dengan jaringan wireless harus memiliki wireless adapter, atau untuk

    laptop harus memiliki fasilitas WiFi dan diperlukan juga perangkat Access Point.

    9. Media transmisi W-LANAda 2 media transmisi yang digunakan oleh Jaringan lokal tanpa kabel ini, yaitu:

    1. Frekuensi radio (RF)

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    9/18

    Penggunaan RF tidak asing lagi bagi kita, adalah contoh penggunaan stasiun radio,

    stasiun TV, telepon cordless dll. RF selalu dihadapi oleh masalah spektrum yang

    terbatas, sehingga harus dipertimbangkan cara menggunakan spektrum efisien. WLAN

    menggunakan RF sebagai media transmisi sejauh jangkauan, dapat menembus tembok,

    mendukung mobilitas yang tinggi, untuk menutupi daerah jauh lebih baik dari IR dandapat digunakan di luar ruangan. WLAN, di sini, menggunakan pita ISM (Tabel 2) dan

    memanfaatkan teknik spektrum tersebar (DS atau FH).

    * DS adalah teknik yang memodulasi sinyal informasi secara langsung dengan kode

    tertentu (kode baris Pseudonoise / PN dengan satu chip).

    * FH adalah teknik yang memodulasi sinyal informasi dengan frekuensi yang loncat-

    loncat (tidak konstan). Mengubah frekuensi yang dipilih oleh kode tertentu (PN).

    2. Inframerah (IR)

    Inframerah yang digunakan di berbagai banyak komunikasi, yang paling umum adalah

    contoh IR remote control (untuk televisi). Gelombang IR mudah dibuat, harga murah,

    lebih directional, tidak dapat menembus dinding atau benda gelap, memiliki fluktuasi

    daya dan dapat diinterferensi oleh sinar matahari. Pengirim dan penerima IR

    menggunakan Light Emitting diode (LED) dan Foto sensitif diode (PSD). WLAN

    menggunakan IR sebagai media transmisi IR dapat menawarkan data rate tinggi (100-

    Mbps), konsumsi dan harga yang dikenakan sedikit lebih murah. WLAN dengan IR

    memiliki tiga macam teknik, yang diarahkan Beam IR (DBIR), yg disebarkan IR (DFIR) dan

    Quasi yg disebarkan IR (QDIR).

    DFIR

    Teknik ini memanfaatkan komunikasi melalui pantulan. Keunggulannya adalah tidak

    memerlukan Line of Sight (LOS) antara pengirim dan penerima dan menciptakan

    portabelitas terminal. Kelemahannya adalah membutuhkan daya yang tinggi, data

    rate dibatasi oleh multipath, berbahaya untuk mata telanjang dan risiko gangguan

    dalam kondisi bersamaan tinggi.

    DBIR

    Teknik ini menggunakan prinsip LOS, sehingga arah radiasinya harus. Keunggulannya

    adalah konsumsi daya rendah, data rate tinggi dan tidak ada multipath.

    Kelemahannya adalah terminalnya harus fixed dan komunikasinya harus LOS.

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    10/18

    QDIR

    Setiap terminal berkomunikasi dengan pemantul, sehingga pola radiasi harus efektif.

    QDIR terletak antara DFIR dan DBIR (konsumsi daya kurang dari DFIR dan

    jangkaunnya lebih DBIR).

    10.Perangkat yang dibutuhkan untuk membangun jaringan W-LANa. Access point

    Fungsi Access Point ibaratnya sebagai Hub/Switch di jaringan lokal, yang bertindak

    untuk menghubungkan jaringan lokal dengan jaringan wireless/nirkabel para

    client/tetangga anda, di access point inilah koneksi internet dari tempat anda

    dipancarkan atau dikirim melalui gelombang radio, ukuran kekuatan sinyal juga

    mempengaruhi area coverage yang akan dijangkau, semakin tinggi kekuatan

    sinyal(ukurannya dalam satuan dBm atau mW) semakin luas jangkauannya.

    b. Box access point

    Berfungsi untuk melindungi access point anda, berbentuk kotak terbuat dari plastik

    atau plat besi, rata-rata kotak ini sudah dilengkapi dengan kunci pengaman, dan box ini

    memang harus diletakkan persis di bawah antena.

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    11/18

    c. Antena omni

    Untuk memperluas coverage area hingga beberapa Kilometer, anda memerlukan

    antena omni eksternal, meski ketika anda membeli access point sudah dilengkapi

    antena omni, namun belumlah cukup karena hanya berkekuatan sekitar 3-5dB, untuk

    memperluas area jangkauannya, anda memerlukan antena Omni eksternal, yang rata-

    rata berkekuatan 15dB. Antena Omni ini memiliki pancaran atau radiasi 360 derajat,

    jadi cocok bisa menjangkau client dari arah mana saja.

    d. Kabel pigtail

    Kabel Pigtail atau kabel jumperl diperlukan untuk menghubungkan antara antena omni

    dengan dengan access point, perhatikan panjang maksimal yang diperlukan hanya 1

    meter, selebih dari itu anda akan mengalami degradasi sinyal(loss dB) Pada kedua

    ujung kabel terdapat konektor dimana type konektor disesuaikan dengan konektoryang melekat pada access point anda.

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    12/18

    e. POE ( power over ethernet )

    Agar kabel listrik tidak dinaikkan ke atas untuk menghidupkan access point maka

    anda memerlukan alat POE ini yang fungsinya mengalirkan listrik melalui kabel

    ethernet atau kabel UTP/STP, dengan alat ini maka anda tidak perlu repot-repot lagi

    mengulur kabel listrik ke atas tower, lebih praktis dan hemat.

    f. Kabel UTP

    Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) adalah jenis kabel yang terbuat dari penghantar

    tembaga memiliki isolasi dari plastik dan terbungkus oleh bahan isolasi yang mampu

    melindungi dari api dan kerusakan fisik. Kabel UTP diperlukan untuk menghubungkanantara access point dengan jaringan LAN anda. , Jadi di bawah dia bisa ditancapkan ke

    komputer Gateway/Router atau ke Hub/Switch,

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    13/18

    g. Penangkal petir

    Penangkal petir ini berfungsi sebagai penyaluran kelebihan beban listrik saat petir

    menyambar kabel grounding. Komponen ini dipasang pada kabel jumper antara

    perangkat access point dengan antena eksternal. Grounding untuk penangkal petir

    umumnya ditanam dengan batang tembaga hingga kedalaman beberapa meter sampai

    mencapai sumber air. Ingat grounding yang kurang baik akan menyebabkan perangkat

    wireless tetap rentan terhadap serangan petir.

    h. Tower

    Fungsi tower ini adalah untuk mendapatkan jangkuan coverage yang maksimal. Perlu

    diketahui bahwa kabel UTP hanya memiliki jangkauan 100 m. Anda perlu menaikkan

    antenna Omni eksternal ke tempat yang lebih tinggi agar WLAN bisa menangkap sinyal

    dengan baik. Dengan menggunakan tower ini bisa diharapkan jangkauan coverage bisa

    mencapai puluhan kilometer.

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    14/18

    11.Cara kerja W-LANWireless LAN ini hanya mencoba untuk mencontoh struktur kabel LAN, dengan

    menggunakan media lain untuk mentransfer data selain dengan kabel. Media ini yang

    terutama adalah gelombang elektromagnetik baik frekuensi radio (RF) atau frekuensi

    inframerah (IR).

    Wireless LAN terutama terdiri dari dua entitas: klien atau pengguna akhir perangkat

    danAccess Points (AP). Klien dilengkapi dengan perangkat yang memungkinkan pengguna

    untuk menggunakan media frekuensi radio untuk berkomunikasi dengan perangkatnirkabel lainnya. fungsi AP seperti saklar biasa atau router dalam jaringan kabel untuk

    perangkat nirkabel. Selain itu, ia merupakan gateway antara perangkat nirkabel dan

    jaringan kabel.

    Struktur dasar dari sebuah LAN Nirkabel disebut BSS (Basic Service Set) ditunjukkan pada

    Gambar 1 diatas di mana jaringan terdiri dari AP dan beberapa perangkat nirkabel.Ketika

    perangkat ini mencoba untuk berkomunikasi antara mereka sendiri mereka menyebarkan

    data mereka melalui perangkat AP. Dalam rangka membentuk jaringan, AP menyebarkan

    SSID (Service Set Identifier) untuk memungkinkan orang lain untuk bergabung dengan

    jaringan.

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    15/18

    Jika BSS tidak memiliki perangkat AP, dan perangkat nirkabel yang berkomunikasi satu sama

    lain secara langsung, ini BSS adalah disebut BSS Independen dan bekerja dalam modus yang

    disebut ad hoc mode (ditunjukkan pada Gbr.2). Kelompok BSSs (baik BSSatau IBSS) dapat

    dikombinasikan untuk membentuk ESS (Extended Service Set). Set ini dibuat oleh rantai

    kelompok ini BSS ke sistem backbone tunggal.

    12.Kelebihan W-LAN

    Wireless LAN, user dapat membagi akses informasi tanpa harus direpotkan dengan

    kabel ke jaringan, Wireless LAN menawarkan beberapa kelebihan seperti produktivitas,

    kenyamanan, dan keuntungan dari segi biaya bila dibandingkan dengan jaringan kabel

    konvensional

    Mobilitas: kelebihan Sistem wireless LAN karena dapat menyediakan user dengan

    akses informasi yang real-time, dimana saja dalam suatu organisasi. Mobilitas

    semacam ini sangat mendukung produktivitas dan peningkatan kualitas pelayanan

    apabila dibandingkan dengan jaringan LAN kabel

    Instalasi cepat dan mudah: Instalasi sistem wireless LAN bisa berlangsung dengan

    cepat dan sangat mudah mengaplikasikannya dan bisa mengeliminasi kebutuhan

    penarikan kabel yang rumit

    Instalasi fleksibel: Teknologi wireless memungkinkan suatu jaringan untuk bisa

    mencapai tempat-tempat yang tidak dapat dicapai dengan jaringan kabel.

    Penurunan biaya: Meskipun investasi awal yang dibutuhkan oleh wireless LAN untuk

    membeli perangkat hardware bisa lebih tinggi daripada biaya yang dibutuhkan oleh

    perangkat wired LAN hardware, namun bila diperhitungkan secara keseluruhan,

    instalasi dan biaya perawatan dan pemeliharaannya, maka secara signifikan jauh lebih

    murah. Dan bila digunakan dalam lingkungan kerja yang dinamis yang sangat

    membutuhkan seringnya pergerakan dan perubahan yang sering maka keuntungan

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    16/18

    jangka panjangnya pada jaringan WLAN akan jauh lebih besar bila dibandingkan

    dengan LAN Kabel.

    Skalabilitas: Sistem wireless LAN dapat dikonfigurasikan dalam berbagai tipe topologi

    untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang beragam. Dapat dengan mudah merubah

    konfigurasinya Mulai dari jaringan peer-to-peer yang sesuai untuk jumlah penggunayang kecil sampai kepada infrastruktur yang lebih kompleks yang mampu melayani

    ribuan user dan memungkinkan roaming dalam wilayah yang luas

  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    17/18

    DAFTAR PUSTAKA

    Jusak.2013.teknologi komunikasi data modern.penerbit ANDI.Yogyakarta.

    Madcoms.2010.sistem jaringan komputer untuk pemula.penerbit ANDI.Yogyakarta.

    http://jaringan-komputer.cv-sysneta.com/jaringan-wireless(diakses 13 januari 2014 )

    http://catatanteknisi.com/2011/11/wireless-access-point.html( diakses 13 januari 2014 )

    http://roysarimilda.wordpress.com/2012/06/16/makalah-wireless-lan ( diakses 13 januari

    2014 )

    http://rulrid.wordpress.com/2010/04/12/sejarah-wireless-lan/#more-341 ( diakses 14

    januari 2014 )

    http://herfikom.blog.com/2011/09/20/media-transmisi-wlan/( diakses 15 januari 2014 )

    http://www.jaringankomputer.org/wireless-lan-pengertian-cara-kerja-dan-kelebihan-

    wireless-lan/( diakses 15 januari 2014 )

    http://lfikri.wordpress.com/2010/04/09/sejarah-dan-perkembangan-teknologi-wireless/ (

    diakses 15 januari 2014 )

    http://jaringan-komputer.cv-sysneta.com/jaringan-wirelesshttp://jaringan-komputer.cv-sysneta.com/jaringan-wirelesshttp://catatanteknisi.com/2011/11/wireless-access-point.htmlhttp://catatanteknisi.com/2011/11/wireless-access-point.htmlhttp://roysarimilda.wordpress.com/2012/06/16/makalah-wireless-lanhttp://roysarimilda.wordpress.com/2012/06/16/makalah-wireless-lanhttp://rulrid.wordpress.com/2010/04/12/sejarah-wireless-lan/#more-341http://rulrid.wordpress.com/2010/04/12/sejarah-wireless-lan/#more-341http://herfikom.blog.com/2011/09/20/media-transmisi-wlan/http://herfikom.blog.com/2011/09/20/media-transmisi-wlan/http://www.jaringankomputer.org/wireless-lan-pengertian-cara-kerja-dan-kelebihan-wireless-lan/http://www.jaringankomputer.org/wireless-lan-pengertian-cara-kerja-dan-kelebihan-wireless-lan/http://www.jaringankomputer.org/wireless-lan-pengertian-cara-kerja-dan-kelebihan-wireless-lan/http://lfikri.wordpress.com/2010/04/09/sejarah-dan-perkembangan-teknologi-wireless/http://lfikri.wordpress.com/2010/04/09/sejarah-dan-perkembangan-teknologi-wireless/http://lfikri.wordpress.com/2010/04/09/sejarah-dan-perkembangan-teknologi-wireless/http://www.jaringankomputer.org/wireless-lan-pengertian-cara-kerja-dan-kelebihan-wireless-lan/http://www.jaringankomputer.org/wireless-lan-pengertian-cara-kerja-dan-kelebihan-wireless-lan/http://herfikom.blog.com/2011/09/20/media-transmisi-wlan/http://rulrid.wordpress.com/2010/04/12/sejarah-wireless-lan/#more-341http://roysarimilda.wordpress.com/2012/06/16/makalah-wireless-lanhttp://catatanteknisi.com/2011/11/wireless-access-point.htmlhttp://jaringan-komputer.cv-sysneta.com/jaringan-wireless
  • 5/26/2018 Makalah W LAN

    18/18

    Nama kelompok :

    1. Bayu sukarta2. Maharani ayu lestari3.

    Ninin kurniati

    4. Muhammad Isfan Tauhid5. Andi muh. Syafaat