laporan kinerja -...

60
Laporan kinerja DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN BANYUASIN tahun 2017

Upload: lamtuong

Post on 07-Apr-2019

226 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan kinerja DINAS PERHUBUNGAN

KABUPATEN BANYUASIN tahun 2017

Page 2: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah
Page 3: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 i

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, kami sampaikan Puji Syukur kepada Allah SWT, atas berkah

dan rahmat-Nya, Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun

2017 ini dapat diselesaikan.

Penyusunan Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun

2017 ini untuk memenuhi Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2014

Tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah dan Peraturan Menteri PAN

dan RB Nomor 53 Tahun 2014 Tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan

Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah. Laporan ini

merupakan Laporan Penyelenggaraan Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin

Tahun 2017 dalam memenuhi kewajiban pertanggungjawaban keberhasilan dan

kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan sesuai

dengan Visi dan Misi yang terdapat dalam Rencana Strategis (Renstra) Dinas

Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2014-2018.

Kami menyadari Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin

Tahun 2017 ini masih terdapat keterbatasan, untuk itu saran perbaikan dari semua

pihak sangat kami harapkan guna kesempurnaan pada masa-masa yang akan datang

berdasarkan kesadaran, komitmen dan ketulusan serta keinginan yang terbaik bagi

Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kabupaten Banyuasin.

Harapan kami, laporan ini dapat menjadi media pertanggungjawaban kinerja

serta peningkatan kinerja di masa mendatang bagi seluruh pejabat dan staf di

lingkungan Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin. Demikian kiranya, untuk dapat

dimaklumi dan terima kasih.

Pangkalan Balai, Januari 2018

KEPALA DINAS PERHUBUNGAN,

KABUPATEN BANYUASIN

H. SUPRIADI ,SE, M.STr

PEMBINA UTAMA MUDA / IV c

NIP.19620509 198202 1 001

Page 4: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 ii

DAFTAR ISI HAL

KATA PENGANTAR ........................................................................................... i

DAFTAR ISI ...................................................................................................... ii

IKHTISAR EKSEKUTIF .................................................................................... iii

BAB I PENDAHULUAN ........................................................................... 1

A. GAMBARAN UMUM .............................................................. 1

B. KEWENANGAN, TUGAS POKOK DAN STRUKTUR

ORGANISASI ........................................................................

1

C. ISU STRATEGIS DINAS PERHUBUNGAN ......................... 4

D. DASAR HUKUM..................................................................... 4

E. MAKSUD DAN TUJUAN PENYUSUNAN LAPORAN

KINERJA KABUPATEN BANYUASIN ..................................

5

F. RUANG LINGKUP PELAPORAN ......................................... 6

BAB II PERENCANAAN DAN PERJANJIAN KINERJA .......................... 7

A. PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2017 ............................. 7

B. INDIKATOR KINERJA UTAMA ............................................ 8

BAB III A. AKUNTABILITAS KINERJA ........................................... 10

1. PERBANDINGAN ANTARA TARGET DAN REALISASI

KINERJA TAHUN 2017 .................................................

12

2. PERBANDINGAN ANTARA REALISASI KINERJA SERTA

CAPAIAN KINERJA TAHUN 2017 DENGAN TAHUN 2016

DAN TAHUN 2015

12

3. PERBANDINGAN REALISASI KINERJA SAMPAI

DENGAN TAHUN 2017 DENGAN TARGET JANGKA

MENENGAH DALAM DOKUMEN RENSTRA TAHUN

2018

13

4. PERBANDINGAN REALISASI KINERJA SAMPAI

DENGAN TAHUN 2017 DENGAN TARGET SPM

NASIONAL .....................................................................

13

5. ANALISIS PENYEBAB KEBERHASILAN / KEGAGALAN

ATAU PENINGKATAN / PENURUNAN KINERJA SERTA

ALTERNATIVE SOLUSI YANG TELAH DILAKSANAKAN

13

6. ANALISIS ATAS EFISIENSI PENGGUNAAN SUMBER

DAYA ..................................................................................

21

7. ANALISIS PROGRAM / KEGIATAN YANG MENUNJANG

KEBERHASILAN ATAU KEGAGALAN PENCAPAIAN

PERNYATAAN KINERJA .................................................

22

B. AKUNTABILITAS KEUANGAN ............................................... 24

C. TINDAK LANJUT EVALUASI SEBELUMNYA............................ 26

BAB IV A. PENUTUP ............................................................................... 28

B. KESIMPULAN ......................................................................... 30

LAMPIRAN ........................................................................................................ 32

- PERJANJIAN KINERJA .......................................................... 34

- RENCANA STRATEGIS ......................................................... 36

- PENGUKURAN KINERJA ....................................................... 45

- RENCANA KINERJA TAHUNAN (RKT) ................................. 46

Page 5: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

iii

RINGKASAN EKSEKUTIF

Rencana Strategis Dinas Perhubungan, Kabupaten Banyuasin 2014-2018

menetapkan bahwa tujuan Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin adalah 1)

Terwujudnya peningkatan pembangunan infrastruktur transportasi,; 2) Menggerakkan

dan memfasilitasi tumbuhnya kegiatan ekonomi produktif baru di tengah masyarakat

dengan tetap mengedepankan prinsip pelestarian lingkungan dan pembangunan

berkelanjutan; 3) Terwujudnya penyelenggaraan transportasi yang efektif dan efisien; 4)

Terwujudnya peningkatan layanan transportasi yang berdaya saing; 5) Terwujudnya

peningkatan manajemen perhubungan yang profesional.

Sasaran Strategis Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin adalah

(1) Tersedianya sarana dan prasarana perhubungan yang berkualitas (2) Terlaksananya

kesadaran masyarakat akan keselamatan berlalu lintas dan angkutan jalan dan perairan

di Kabupaten banyuasin (3)Terciptanya pelayanan yang profesional dan akuntabel

melalui peningkatan kualitas dan kinerja jajaran Dinas Perhubungan

Terkait dengan Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin

Tahun 2017, pengukuran kinerja dilakukan terhadap sasaran (1),(2) dan (3). Persentase

rata-rata capaian kinerja untuk sasaran (1) adalah 105,59%, Persentase rata-rata

capaian kinerja untuk sasaran (2) adalah 72,45% Persentase rata-rata capaian kinerja

untuk sasaran (3) adalah 100%.Berdasarkan angka persentase capaian kinerja dan

akuntabilitas keuangan Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin dapat dinilai berhasil

dan berkinerja baik sesuai target.

Pengukuran Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin dilakukan

dengan membandingkan antara Rencana Kinerja (Performance Plan) dengan Realisasi

Kinerja (Performance Result) yang dicapai oleh Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin. Selisih antara Performance Plan dengan Performance Result merupakan

kesenjangan kinerja (Performance Gap). Selanjutnya dilakukan analisis tentang

penyebab terjadinya kesenjangan kinerja ini serta tindakan koreksi yang diperlukan

guna perbaikan di masa yang mendatang. Metode pengukuran ini berguna kepada

pihak-pihak eksternal tentang pelaksanaan kegiatan sesuai dengan program, kebijakan,

sasaran, tujuan yang telah ditetapkan untuk mewujudkan Visi, Misi Organisasi Dinas

Perhubungan Kabupaten Banyuasin.

Secara umum Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin merupakan Unsur

Pelaksana Pemerintah Daerah di Bidang Perhubungan yang berdasarkan Keputusan

Bupati Nomor 186 Tahun 2016 tanggal 15 Desember 2016 tentang Penjabaran Tugas

dan Fungsi Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin, serta mempunyai tugas

melaksanakan urusan Pemerintah Kabupaten di bidang Perhubungan, berdasarkan

azas otonomi dan tugas pembantuan. Dari 11 program mencakup 36 kegiatan program

yang dilaksanakan telah dapat terlaksana dengan baik

Page 6: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah
Page 7: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 | 1

BAB I PENDAHULUAN

A. GAMBARAN UMUM DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN BANYUASIN

Kabupaten Banyuasin terdiri dari wilayah daratan dan perairan, untuk

menggerakkan perekonomian masyarakat Kabupaten Banyuasin diperlukan sarana dan

prasarana transportasi perhubungan yang terintegrasi dengan baik. Pada bagian utara

dan timur Kabupaten banyuasin yang merupakan wilayah perairan, masih didominasi

oleh penggunaan jaringan transportasi air baik melalui sungai maupun laut sedangkan

bagian Selatan merupakan wilayah daratan yang menghubungkan antar wilayah dan

memiliki pola keterhubungan dengan Kota Palembang.

Untuk itu pengembangan sistem jaringan transportasi darat dan transportasi air

(sungai) merupakan aspek penting dalam membentuk struktur ruang wilayah yang

direncanakan. Sistem angkutan darat dan angkutan sungai di wilayah Kabupaten

Banyuasin sangatlah penting dalam mendukung pembangunan masyarakat Kabupaten

Banyuasin.

Demi tercapainya Akuntabilitas Instansi Pemerintah yang baik, Dinas

Perhubungan selaku unsur pembantu pimpinan, dituntut selalu melakukan pembenahan

kinerja. Pembenahan kinerja diharapkan mampu meningkatkan peran serta fungsi Dinas

Perhubungan sebagai sub sistem dari sistem Pemerintahan Daerah yang berupaya

memenuhi aspirasi masyarakat. Sehubungan dengan hal tersebut Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin diwajibkan untuk menyusun Laporan Kinerja Instansi Pemerintah

(LKjIP). Penyusunan LKjIP Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 yang

dimaksudkan sebagai perwujudan akuntabilitas penyelenggaraan kegiatan yang

dicerminkan dari pencapaian kinerja, visi, misi, realisasi pencapaian indikator kinerja

utama dan sasaran dengan target yang telah ditetapkan.

B. Kewenangan, Tugas Pokok dan Struktur Organisasi

Kewenangan

Kewenangan Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin melaksanakan urusan

Pemerintah Kabupaten di bidang Perhubungan, berdasarkan azas otonomi dan tugas

pembantuan.

Page 8: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 2

Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin dalam melaksanakan tugas pokok

dan fungsinya mengacu kepada Peraturan Bupati Banyuasin Nomor 186 Tahun 2017

tanggal 15 Desember 2017 tentang Penjabaran Tugas dan Fungsi Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin

Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin merupakan Unsur SKPD Pemerintah

Kabupaten Banyuasin yang dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berada dibawah

dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah.

Tugas Pokok

Untuk menyelenggarakan kewenangan tersebut Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin mempunyai tugas melaksanakan urusan Pemerintah Kabupaten di bidang

Perhubungan berdasarkan azas otonomi dan tugas pembantuan.

Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin menyelenggarakan fungsi:

a. Melaksanakan administrasi kesekretariatan Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin, yaitu urusan perencanaan, evaluasi, umum, kepegawaian, dan

keuangan;

b. Perumusan kebijakan di bidang lalu lintas angkutan jalan, lalu lintas Angkutan

Sungai, Penyeberangan dan Laut yang menjadi kewenangan Daerah dan Tugas

Pembantuan ;

c. Pelaksanaan kebijakan di bidang lalu lintas angkutan jalan, lalu lintas Angkutan

Sungai, Penyeberangan dan Laut yang menjadi kewenangan Daerah dan Tugas

Pembantuan ;

d. Pelaksanaan evaluasi dan pelaporan di bidang lalu lintas dan angkutan jalan, lalu

lintas Angkutan Sungai, Penyeberangan dan Laut yang menjadi kewenangan

Daerah dan Tugas Pembantuan ;

e. Merencanakan, menyiapkan, mengelola dan menelaah kebijakan teknis dan

program yang terkait di bidang Perhubungan;

f. Pembinaan, pengaturan dan pemantauan terhadap pelaksanaan kegiatan

operasional di bidang Perhubungan;

g. Pembinaan terhadap Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas, dalam lingkungan

tugasnya;

h. Melaksanakan tugas dan fungsi lain yang diiberikan oleh Bupati.

Page 9: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 | 3

STRUKTUR ORGANISASI

DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN BANYUASIN

KEPALADINAS

KELOMPOK JABATAN

FUNGSIONAL

SEKRETARIAT

SEKSI PERENCANAAN

PRASARANA

PERHUBUNGAN

SEKSI

MANAJEMEN DAN REKAYASA

LLASDP

SUB BAGIAN

KEUANGAN DAN

ASET

SEKSI

MANAJEMEN DAN

REKAYASA LALIN

BIDANG LALU LINTAS

ANGKUTAN

PENYEBERANGAN SUNGAI

DAN LAUT

BIDANG

LALU LINTAS ANGKUTAN

JALAN

BIDANG

PENGEMBANGAN DAN

TEKNOLOGI

PERHUBUNGAN

BIDANG

PRASARANA

PERHUBUNGAN

U P T

Pelayanan

Angkutan Darat

SEKSI

PENGEMBANGAN

TEKNOLOGI DAN SISTEM

TRANSPORTASI

SEKSI

PRASARANA LALIN

ANGKUTAN JALAN

SEKSI

ANGKUTAN PENYEBERANGAN

SUNGAI DAN LAUT

SEKSI

ANGKUTAN JALAN

SEKSI

DATA, DOKUMENTASI

DAN SISTEM INFORMASI

SUB BAGIAN UMUM

DAN KEPEGAWAIAN

SUB BAGIAN

PERENCANAAN DAN

PELAPORAN

SEKSI

PENGENDALIAN

OPERASIONAL LLAJ

SEKSI

PENGENDALIAN

OPERASIONAL LLASDP

SEKSI

PRASARANA LALIN

ANGKUTAN

PENYEBRANGAN

SUNGAI DAN LAUT

SEKSI

ANALISA DAMPAK LALU

LINTAS

U P T Pelayanan

ASP & Laut

Page 10: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 4

C. ISU STRATEGIS BIDANG PERHUBUNGAN

Menindaklanjuti tugas dan fungsi sebagaimana terurai di atas, Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin tentunya menghadapi beberapa permasalahan utama (strategic

issues), di antaranya :

1. Menurunnya kualitas pelayanan prasarana jalan yang ada di jalur-jalur utama,

terutama akibat angkutan dengan muatan dan dimensi berlebih (overload dan

oversize) dan rendahnya alokasi dana pemeliharaan;

2. Rendahnya kesadaran masyarakat dalam mentaati peraturan berlalu lintas pada

jalan-jalan utama yang menyebabkan terjadinya tundaan/delay pada ruas-ruas jalan

lintas kabupaten ;

3. Masih tingginya tingkat pencurian dan pengrusakan terhadap kelengkapan jalan;

4. Rendahnya kinerja (kualitas dan kuantitas) pelayanan angkutan umum

5. Rendahnya tingkat kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas

6. Rendahnya fasilitas, pelayanan dan kebijakan parkir kendaraan

7. Kecelakaan lalu lintas

8. Terbatasnya dana untuk pembangunan sarana dan prasarana transportasi secara

menyeluruh

D. DASAR HUKUM

Dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsinya, Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin mendasari peraturan perundangan sebagai berikut :

1. Undang–undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistim Perencanaan

Pembangunan Nasional;

2. Undang–undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara

Pemerintah Pusat dengan Pemerintah Daerah;

3. Undang-undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik;

4. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2008 tentang Pelayaran;

5. Undang-undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan;

6. Undang-undang Nomor 9 Tahun 2017 Tentang Perubahan Kedua atas Undang-

undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah.

Page 11: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 | 5

7. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan

Daerah;

8. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan

Pemerintah antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Provinsi, dan Pemerintah

Daerah Kabupaten/ Kota;

9. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara,

Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan

Daerah;

10. Peraturan Pemerintah Nomor 61 tahun 2009 tentang Kepelabuhanan;

11. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2010 tentang Rencana

Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 2010 – 2014;

12. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman

Pengelolaan Keuangan Daerah;

13. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan

Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tatacara

Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan

Daerah;

14. Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM.81 Tahun 2011 tentang Standar

Pelayanan Minimal Bidang Perhubungan Daerah Provinsi dan Daerah Kabupaten

/Kota;

15. Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 52 Tahun 2012 tentang Alur – Pelayaran

Sungai dan Danau;

16. Peraturan Daerah Kabupaten Banyuasin Nomor 20 Tahun 2011 Tentang Retribusi

Perizinan Tertentu;

17. Peraturan Daerah Kabupaten Banyuasin Nomor 21 Tahun 2011 Tentang Retribusi

Jasa Umum;

18. Peraturan Daerah Kabupaten Banyuasin Nomor 22 Tahun 2011 Tentang Retribusi

Jasa Usaha;

19. Peraturan Bupati Banyuasin Nomor 790 Tahun 2012 tentang Pembentukan

Organisasi dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis Pelayanan Angkutan Darat, dan

Unit Pelaksana teknis Pelayanan Angkutan Sungai, Laut dan Penyeberangan Dinas

Perhubungan Kabupaten Banyuasin

20. Peraturan Peraturan Bupati Banyuasin Nomor 186 Tahun 2017 tanggal 15

Desember 2017 tentang Penjabaran Tugas dan Fungsi Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin

Page 12: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 6

E. MAKSUD DAN TUJUAN PENYUSUNAN LAPORAN KINERJA DINAS

PERHUBUNGAN KABUPATEN BANYUASIN

Penyusunan Laporan Kinerja Dnas Perhubungan Kabupaten Banyuasin

dimaksudkan untuk mengkomunikasikan capaian kinerja Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin dalam Tahun Anggaran 2017 yang dikaitkan dengan proses

pencapaian tujuan dan sasaran Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin.

Sedangkan tujuan yang hendak dicapai melalui Penyusunan Laporan Kinerja

Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 adalah :

1. Mempertanggungjawabkan dan menjelaskan keberhasilan dan/atau kegagalan

tingkat kinerja yang dicapai

2. Melaporkan pelaksanaan tugas secara jujur, obyektif dan transparan

3. Melaporkan keberhasilan maupun kegagalan secara proporsional dengan lingkup

kewenangan dan tanggung jawab instansi

4. Melaporkan hal-hal yang penting dan relevan bagi pengambilan keputusan dan

pertanggungjawaban instansi yang diperlukan untuk upaya-upaya tindaklanjutnya

5. Membuat laporan instansi yang bermanfaat bagi peningkatan kinerja

F. RUANG LINGKUP PELAPORAN

Ruang Lingkup pembahasan dalam Laporan Kinerja ini adalah :

1. Gambaran umum tugas pokok dan fungsi Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin serta permasalahan utama (strategic issue) yang dihadapi.

2. Gambaran singkat mengenai rencana strategis, Perjanjian Kinerja dan sasaran

yang ingin diraih pada Tahun 2017 oleh Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin dalam rangka pencapaian visi dan misi instansi

3. Pemaparan akuntabilitas kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun

2017 meliputi pengukuran, evaluasi dan analisis akuntabilitas kinerja; uraian

sistematis tentang keberhasilan, kegagalan, hambatan / kendala, dan

permasalahan yang dihadapi dalam pencapaian target kinerja yang ditetapkan

maupun sasaran - sasaran instansi; serta langkah antisipatif yang akan diambil

untuk perbaikan dan peningkatan kinerja organisasi di tahun berikutnya secara

berkelanjutan. Selain akuntabilitas kinerja, dipaparkan juga tentang akuntabilitas

keuangan sebagai evaluasi alokasi dan realisasi anggaran terkait dengan

pencapaian sasaran instansi;

4. Kesimpulan umum tentang keberhasilan dan kegagalan, permasalahan dan

kendala utama yang berkaitan dengan kinerja instansi yang bersangkutan serta

Page 13: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 | 7

strategi pemecahan masalah yang akan dilaksanakan di tahun mendatang. Selain

kesimpulan, dikemukakan juga saran-saran terkait perencanaan dan

penganggaran kegatan di tahun mendatang yang berorientasi pada akuntabilitas

dan standar pelayanan minimal

Page 14: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 8

BAB II

PERENCANAAN DAN PERJANJIAN KINERJA

1. Perjanjian Kinerja Tahun 2017

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif,

transparan, dan akuntabel serta berorientasi pada hasil Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin membuat dokumen Penetapan Kinerja Tahun 2017

Berdasarkan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2014

tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah, bahwa dalam

penyeragaman penyusunan istilah maka Penetapan Kinerja (Tapkin) diganti

dengan Perjanjian Kinerja. Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) menjadi dasar

dalam penyusunan Perjanjian Kinerja dan dengan mencantumkan indikator kinerja

dan target kinerja. Dokumen Perjanjian Kinerja merupakan suatu dokumen

pernyataan kinerja atau perjanjian kinerja antara Bupati dan Kepala SKPD untuk

mewujudkan target kinerja berdasarkan pada sumber daya yang dimilikioleh

instansi. Instruksi Presiden Nomor 5 Tahun 2004 tentang Percepatan

Pemberantasan Korupsi yang ditindaklanjuti dengan Peraturan Menteri Negara

Pendayagunaan Aparatur Negara, Permenpan 53/2014 tentang Petunjuk Teknis

Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu atas Laporan Kinerja

Instansi Pemerintah, pada dasarnya adalah pernyataan komitmen yang

merepresentasikan tekad dan janji untuk mencapai kinerja yang jelas dan terukur

dalam rentang waktu satu tahun dengan mempertimbangkan sumber daya yang

dikelolanya. Tujuan khusus Perjanjian Kinerja antara lain adalah untuk

meningkatkan akuntabilitas, transparansi, dan kinerja aparatur sebagai wujud nyata

komitmen antara penerima amanah dengan pemberi amanah, sebagai dasar

penilaian keberhasilan/kegagalan pencapaian tujuan dan sasaran organisasi,

menciptakan tolok ukur kinerja sebagai dasar evaluasi kinerja aparatur dan sebagai

dasar pemberian reward atau penghargaan dan sanksi.

Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin telah membuat Perjanjian Kinerja

tahun 2017 sesuai dengan kedudukan, tugas dan fungsi yang ada dan mengacu

pada Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi

Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014. Perjanjian Kinerja Tahun 2017 Dinas

Perhubungan Kabupaten Banyuasin sebagai berikut

Page 15: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 | 9

TABEL PERJANJIAN KINERJA

Sasaran Indikator Sasaran Target 2017

Terciptanya pelayanan yang

profesional dan akuntabel

melalui peningkatan kualitas

dan kinerja jajaran Dinas

Perhubungan

Tingkat Pemenuhan Jasa

Administrasi Perkantoran 100%

Ketersediaan Sarana dan Prasarana

Aparatur Dinas Perhubungan 100%

Tingkat Disiplin Aparatur Dinas

Perhubungan 100%

Terpenuhinya data perencanaan

yang berkualitas 2 Dokumen

Tersedianya sarana dan

prasarana perhubungan yang

berkualitas

Persentase Dermaga Sungai di

Kabupaten Banyuasin 89,02%

Persentase ketersediaan angkutan

umum yang melayani wilayah di

Kabupaten Banyuasin

80,00%

Persentase ketersediaan rambu

darat dan sungai di Kabupaten

Banyuasin

79,91%

Persentase kendaraan bermotor

yang laik uji 8,10%

Rincian lebih lanjut dapat dilihat dalam lampiran I

(2). Indikator Kinerja Utama (IKU)

Indikator Kinerja Utama ( IKU ) adalah dokumen yang berisikan indikator

kinerja pengukur pencapaian tujuan dan sasaran. Indikator kinerja Dinas

Perhubungan Kabupaten Banyuasin didapat dari Renstra Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin, IKK dan penetapan kinerja yang disepakati antara Kepala

SKPD Kabupaten Banyuasin dan Bupati Banyuasin. Besaran target untuk setiap

indikator ditetapkan setiap tahunnya dalam dokumen penetapan kinerja Dinas

Perhubungan Kabupaten Banyuasin

Page 16: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 | 8

REVIU INDIKATOR KINERJA UTAMA ( IKU ) TAHUN 2014 - 2018

DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN BANYUASIN

Kabupaten / Kota : Kabupaten Banyuasin

SKPD : Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin

Urusan Wajib : 1. Perhubungan

Tugas pokok dan

fungsi :

1. Pelaksanaan kegiatan Sekretariat, yaitu urusan umum, kepegawaian, perlengkapan dan keuangan;

2. Penyusunan rumusan program dan penjabaran kebijakan teknis serta pelaksanaan operasional dibidang Perhubungan;

3. Merencanakan, mempersiapkan, mengelola dan menelaah kebijakan teknis dan program dibidang Perhubungan;

4. Melaksanakan pengawasan teknis atas pelaksanaan tugas sesuai kebijakan yang ditetapkan oleh Pemerintah;

5. Pembinaan, pengaturan dan pengawasan terhadap kepemilikan dan penggunaan sarana prasarana Perhubungan;

6. Pembinaan, pengaturan dan pemantauan terhadap pelaksanaan kegiatan operasional dibidang Perhubungan;

7. Pembinaan terhadap Unit Pelaksana Teknis Dinas dalam lingkup tugasnya;

8. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati sesuai dengan tugas dan fungsinya

No Sasaran Renstra Indikator Kinerja Utama Satuan Formula Sumber

Data

Penanggung

jawab KET

1 2 3 4 5 6 7 8

1 Terlaksananya

Ketersediaan sarana dan

prasarana perhubungan 2.1

Persentase dermaga

sungai di Kabupaten

Banyuasin

%

Jumlah Dermaga Sungai

di Kab. Banyuasin / Total

Kebutuhan Dermaga

Sungai dalam

Kab.Banyuasin

1. Laporan Bulanan Bidang ASDP dan

Bidang Prasarana

Perhubungan

Persentase dermaga sungai di

kabupaten Banyuasin adalah Jumlah

Dermaga sungai di Kab. Banyuasin

dibanding total kebutuhan dermaga

sungai di kab. Banyuasin

2. Laporan Triwulan

3. Laporan Tahunan

2 Terlaksananya kesadaran

masyarakat akan

keselamatan berlalu lintas

dan angkutan jalan dan

2.2

Persentase angkutan

umum di Kabupaten

Banyuasin

%

Jumlah angkutan umum

darat yg sudah ada yg

melayani wilayah dalam

Kab. Banyuasin / Jumlah

1. Laporan Bulanan Bidang LLAJ Persentase angkutan umum di

kabupaten Banyuasin adalah jumlah

angkutan penumpang umum yang

ada yg telah melayani trayek di

2. Laporan Triwulan

Page 17: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 | 9

perairan di Kab. Banyuasin Angkutan umum darat yg

seharusnya ada yg

melayani wilayah dalam

Kab. Banyuasin

3. Laporan Tahunan Kabupaten Banyuasin dibanding

jumlah angkutan penumpang umum

darat yang seharusnya ada yang

telah melayanai trayek di Kabupaten

Banyuasin

2.4

Persentase rambu

darat dan sungai di

wilayah Kab.

Banyuasin

%

Jumlah Rambu Lalu Lintas

darat dan sungai di

Kabupaten Banyuasin /

Total Kebutuhan Rambu

darat dan sungai di

kabupaten Banyuasin

sampai Tahun 2018

1. Laporan Bulanan

1. Bidang LLAJ

Persentase rambu darat dan sungai

di wilayah kabupaten Banyuasin

adalah Jumlah Rambu lalu lintas

darat dan sungai di Kabupaten

Banyuasin dibanding Total kebutuhan

rambu darat dan sungai di kabupaten

Banyuasin

2. Laporan Triwulan 2. Bidang

Prasarana

Perhubungan

3. Laporan Tahunan

2.5

Persentase

Kendaraan Bermotor

yg Laik Uji

%

Jumlah Kendaraan

Bermotor yang laik uji :

Total Jumlah Kendaraan

Bermotor x 100%

1. Laporan Bulanan 1. UPT Angkutan

Darat (Satker

PKB)

Persentase Kendaraan Bermotor yg

Laik Uji adalah Kendaraan bermotor

di Kab. Banyuasin yg telah

melakukan Pengujian Kendaraan

Bermotor di Kab. Banyuasin dan

dinyatakan lulus uji kelaikan

kendaraan bermotor

2. Laporan Triwulan

3. Laporan Tahunan

3. Laporan Tahunan

Page 18: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 | 10

BAB III

AKUNTABILITAS KINERJA

Pada Bab Akuntabilitas Kinerja, dipaparkan tentang Capaian Kinerja

Organisasi pengukuran kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun

2017, untuk menilai keberhasilan dan kegagalan pelaksanaan kegiatan dalam

pencapaian sasaran dan tujuan serta pewujudan visi dan misi yang telah

ditetapkan. Evaluasi dan analisis akuntabilitas kinerja menguraikan secara

sistematis keberhasilan dan kegagalan, hambatan dan/kendala, dan permasalahan

yang dihadapi dalam pencapaian target-target kinerja yang telah ditetapkan serta

langkah-langkah antisipatif yang akan diambil untuk perbaikan dan peningkatan

kinerja organisasi di tahun berikutnya secara berkelanjutan.

Pengukuran tingkat capaian kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin tahun 2017 dilakukan dengan cara membandingkan antara target

dengan realisasi masing-masing indikator kinerja sasaran. Selanjutnya akan

dilakukan analisis terhadap penyebab terjadinya celah kinerja (performance gap)

yang terjadi serta tindakan perbaikan yang diperlukan di masa mendatang.

Sebagai upaya pengembangan sistem akuntabilitas sekaligus sebagai

amanah pelaksanaan dari Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur

Negara Nomor : PER/09/M.PAN/05/2007 tentang Pedoman Umum Penetapan

Indikator Kinerja Utama di Lingkungan Instansi Pemerintah dan Peraturan Menteri

Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor: PER/20/M.PAN/11/2008 tanggal

26 November 2008 tentang petunjuk Penyusunan Indikator Kinerja Utama maka

Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin telah menetapkan Keputusan Kepala

Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Nomor 821/692/KPTS/Perhubkominfo-

2014 tentang Penetapan Indikator Kinerja Utama Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin Tahun 2014-2018. Indikator Kinerja Utama merupakan ukuran tolok ukur

keberhasilan organisasi yang menggambarkan capaian strategis organisasi.

Metodelogi Pengukuran Pencapaian Kinerja

- Metode Pengukuran Kinerja

Pengukuran kinerja dilakukan dengan membandingkan rencana dan realisasi,

dengan cara perhitungan sebagai berikut:

1) Apabila semakin tinggi realisasi menunjukkan semakin tingginya kinerja atau

semakin rendah realisasi menunjukkan semakin rendahnya kinerja, digunakan

rumus:

Page 19: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 11

2) Apabila semakin tinggi realisasi menunjukkan semakin rendahnya kinerja atau

semakin rendah realisasi menunjukkan semakin tingginya kinerja, digunakan

rumus

Metode Penyimpulan Capaian Kinerja Sasaran

Pengukuran kinerja dilakukan dengan menggunakan indikator kinerja pada

level sasaran. Pengukuran dengan menggunakan indikator kinerja pada level

sasaran digunakan untuk menunjukkan secara langsung hubungan antara

sasaran dengan indikator kinerja pengukur keberhasilan sasaran yang telah

direncanakan.

Hasil pengukuran capaian kinerja disimpulkan baik untuk masing-masing

indikator kinerjanya maupun untuk capaian pada tingkat sasaran. Penyimpulan

dilakukan dengan menggunakan skala pengukuran ordinal sebagai berikut :

X > 85 % : Sangat Berhasil

70 % < X < 85 % : Berhasil

55 % < X < 70 % : Cukup Berhasil

X < 55% : Tidak Berhasil

Hasil pengukuran kinerja sesuai mekanisme perhitungan pencapaian kinerja

yang diperoleh melalui pengukuran kinerja atas pelaksanaan program/kegiatan

sesuai dengan sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan dalam rangka

mewujudkan visi dan misi instansi pemerintah. Pengukuran kinerja ini

merupakan hasil dari suatu penilaian sistematik yang sebagian besar didasarkan

pada kelompok indikator kinerja berupa indikator masukan, keluaran dan hasil.

Realisasi

Capaian indikator kinerja = x 100

Rencana

Rencana – ( Realisasi – Rencana )

Capaian indikator kinerja = __________________________ x 100

Kinerja Rencana

Page 20: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 12

12

A. Analisis Capaian Kinerja Tahun 2017

Pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU) di Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin, diuraikan sebagai berikut :

1. Perbandingan antara Target dan Realisasi Kinerja Tahun 2017

Tabel 1.

Persentase Perbandingan Target dan Realisasi Indikator Kinerja Tahun 2017

N

o Indikator Kinerja Target Realisasi

%

Pencapai

an Target

A. Sasaran 1 Terlaksananya ketersediaan sarana dan prasarana perhubungan

1 Persentase Dermaga Sungai di Kabupaten Banyuasin 89,02% 94,00% 105,59

B. Sasaran 2 Terlaksananya kesadaran masyarakat akan keselamatan berlalu lintas dan angkutan jalan dan perairan di Kabupaten Banyuasin

1 Persentase ketersediaan angkutan umum yang

melayani wilayah di Kabupaten Banyuasin 80,00% 13,88% 17,35

2 Persentase ketersediaan rambu darat dan sungai di

Kabupaten Banyuasin 79,91% 79,91% 100%

3 Persentase kendaraan bermotor yang laik uji 8,10% 8,10% 100%

2. Perbandingan antara Realisasi Kinerja serta Capaian Kinerja Tahun 2017

dengan Tahun 2015 dan Tahun 2016

Tabel 2.

Perbandingan Capaian Indikator Kinerja Tahun 2017 dengan Capaian Indikator

Kinerja Tahun 2015 dan Tahun 2016

N

O Indikator Kinerja

Realisasi Capaian

2015 2016 2017 2015 2016 2017

1 2 4 5 6 7 8 9

A. Sasaran Terlaksananya ketersediaan sarana dan prasarana perhubungan

1 Persentase Dermaga Sungai

di Kabupaten Banyuasin

82,93% 95,12 94,00 106,25% 113,04 % 105,59

B. Sasaran Terlaksananya kesadaran masyarakat akan keselamatan berlalu lintas dan angkutan

jalan dan perairan di Kabupaten Banyuasin

1 Persentase ketersediaan

angkutan umum yang

melayani wilayah di

Kabupaten Banyuasin

41,35% 41,35% 13,88 89,85% 82,12% 17,35

2 Persentase ketersediaan

rambu darat dan sungai di

Kabupaten Banyuasin 55,13% 58,53% 79,91 81,88% 73,59% 100

3 Persentase kendaraan

bermotor yang laik uji

6,54% 8.90% 8,10 91,67% 100% 100

Page 21: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 13

3. Perbandingan Realisasi Kinerja sampai dengan Tahun 2017 dengan Target Jangka Menengah dalam Dokumen Renstra (Tahun 2018)

No Indikator Satuan

Realisasi

Tahun

2017

Target s/d

Tahun 2018

Capaian

( % )

1 2 3 4 5 6

A. Sasaran Terlaksananya ketersediaan sarana dan prasarana perhubungan

1 Persentase Dermaga Sungai di Kabupaten

Banyuasin % 94,00 92,98 101,09

B. Sasaran Terlaksananya kesadaran masyarakat akan keselamatan berlalu lintas dan angkutan jalan dan

perairan di Kabupaten Banyuasin

1 Persentase ketersediaan angkutan umum yang

melayani wilayah di Kabupaten Banyuasin % 13,88 59,00 23,52

2 Persentase ketersediaan rambu darat dan sungai

di Kabupaten Banyuasin % 79,91 100 79,91

3 Persentase kendaraan bermotor yang laik uji % 8,10 10,48 77,29

4. Perbandingan Realisasi Kinerja sampai dengan Tahun 2017 dengan Target Standar Pelayanan Minimal (SPM) Nasional

No Indikator Satuan

Realisasi

Tahun

2017

Target SPM

Perhubungan

Capaian

%

1 2 3 8 9

1 Persentase Dermaga Sungai di

Kabupaten Banyuasin % 94 60 156,67

2

Persentase ketersediaan

angkutan umum yang melayani

wilayah di Kabupaten

Banyuasin

% 13,88 75 18,50

3

Persentase ketersediaan rambu

darat dan sungai di Kabupaten

Banyuasin

% 79,91 60 133,18

5. Analisis Penyebab Keberhasilan / Kegagalan atau Peningkatan / Penurunan

Kinerja serta Alternative Solusi yang Telah Dilaksanakan

A. Sasaran Terlaksananya ketersediaan sarana dan prasarana perhubungan

Indikator Persentase Dermaga Sungai di Kabupaten Banyuasin

Realisasi indikator kinerja Persentase Dermaga Sungai di Kabupaten

Banyuasin tahun 2017 adalah 94,00% dengan persentase capaian target

sebesar 105,59 %. Data capaian ini diperoleh dari Jumlah Dermaga di

Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 sebanyak 94 unit dibanding Total

Kebutuhan dermaga di kabupaten Banyuasin sampai Tahun 2018

sebanyak 100 unit hal ini menunjukkan bahwa pada Tahun 2017 telah

Page 22: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 14

14

melebihi target yang ditetapkan.

Jika dibandingkan realisasi persentase dermaga sungai di Kabupaten

Banyuasin Tahun 2015 – 2016 dengan Tahun 2017 mengalami

peningkatan. Sampai dengan Tahun 2015 pembangunan dermaga

dermaga sungai di kabupaten Banyuasin berjumlah 66 unit, Tahun 2016

pembangunan dermaga sungai di kabupaten Banyuasin bertambah 10

unit. Tahun 2017 pembangunan dermaga sungai di kabupaten Banyuasin

bertambah menjadi 16 unit. Hal ini dikarenakan Wilayah Kabupaten

Banyuasin yang sebagian berada di wilayah perairan sehingga

kebutuhan aktivitas transportasi untuk masyarakat di perairan Kabupaten

Banyuasin yang melakukan bongkar muat barang dan naik turun

penumpang sangat besar, untuk itulah Dinas Perhubungan Tahun 2017

melakukan penambahan jumlah pembangunan dermaga di Kabupaten

Banyuasin dengan dana APBD maupun Dana Alokasi Khusus. Untuk

lebih jelas dapat dilihat pada Tabel dibawah ini

Pembangunan Dermaga Tahun 2012 – Tahun 2017

No

Tahun Pembangunan

Dermaga Lokasi

Sumber Dana

Jumlah

1 2012 1. Desa Muara Padang 2. Desa Tirtomulyo 3. Desa Pulau Rimau 4. Merah mata tahap 3 (Lanjutan) 5. Kecamatan Tungkal Ilir 6. Desa Upang karya jalur 10 7. Desa Jalur 19 Tanjung Lago

APBN DAK

Kementrian

PDT dan

APBD Dana

Pendamping

7 unit

1. Sungai Bungin (Lanjutan) 2. Desa Banyu Urip Kec. Tanjung Lago 3. Desa Muara Sungsang Kec. Banyuasin II 4. Desa Saleh Mulya Jalur 8 Kec. Air Saleh

APBD 4 unit

2 2013 1. Desa Borang 2. Desa Sejagung 3. Desa Sungsang 4. Desa Kenten Laut 5. Desa Ujung Tanjung 6. Desa Rambutan (Lanjutan) 7. Kecamatan Sumber Marga Telang

APBD 6 unit

3 2014 1. Desa Sungai Semut 2. Desa Pendowo Harjo 3. Desa Saleh Mukti 4. Desa Lebung Kec. Rantau Bayur 5. Desa Sukaraja Kec. Tungkal Ilir 6. Desa Terusan Kenten 7. Desa Pagar Bulan Kec. Rantau Bayur 8. Desa Air Gading Kec.Muara Padang 9. Desa Rimau Sungsang Kec. Banyuasin II

10. Desa Srijaya Kec.Rantau Bayur

APBD 10 unit

Page 23: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 15

1. Dusun 2 Desa Sejagung Kec. Rantau Bayur

2. Desa Cendana Kec. Muara Sugihan 3. Dusun 3 Kec. Muara Sugihan 4. Dusun I Desa Timbul Jaya Kec. Muara

Sugihan 5. Dusun II Desa Timbul Jaya Kec. Muara

Sugihan 6. Desa Daya Kusuma Kec. Muara Sugihan 7. Dusun I Desa Sungai Dua Kec. Rambutan 8. Kel. Makarti Jaya Kec. Makarti Jaya 9. Dusun I Desa Teluk Tenggulang Kec.

Tungkal Ilir 10. Dusun II Desa Sebalik Kec. Tanjung Lago 11. Desa Rimau Sungsang Kec. Banyuasin II 12. Dusun 1 Desa Sejagung Kec. Rantau

Bayur 13. Dusun 5 Desa Sejagung Kec. Rantau

Bayur 14. Desa Tanjung Baru Kec. Makarti Jaya

DID 14 unit

1. Desa Telok Payo Kec. Banyuasin II 2. Desa Tirto Mulyo Kec. Makarti Jaya 3. Desa Sido Makmur Kec. Muara Sugihan 4. Desa Tirta Harja Kec. Muara Sugihan 5. RT. 09 Lk. III Kec. Makarti Jaya 6. Srijaya Kec. Makarti Jaya

RESES

DPRD

6 unit

1. Desa Karang Baru Kec. Sumber Marga Telang (Tahap II)

APBD I 1 unit

4 2015 1. Desa Semuntul Kec. Rantau Bayur 2. Desa Sidoharjo Jalur 10 Kec. Air Salek 3. Desa Purwodadi Kec. Muara Padang 4. Desa Margo Mulyo Kec. Muara Padang 5. Dusun Talang Balam Desa Srijaya Kec.

Rantau Bayur 6. Pesantren Desa Ujung Tanjung Kec.

Banyuasin II

APBD

6 unit

1. Dusun 1 dan 2 Desa Juru Taro Kec. Muara Sugihan

2. Desa Tirta Harja Kec. Muara Sugihan 3. Desa Sugi Waras Kec. Muara Sugihan 4. Desa Daya Kusuma Kec. Muara

Sugihan 5. Desa Teluk Tenggirik Kec. Air Kumbang

DID 6 unit

5 2016 1. Pembangunan Tambatan Speedboat / Garasi Speedboat di Kenten Laut sebanyak 1 unit

2. Pembangunan dermaga/tambatan perahu di Desa Semuntul Kec. Rantau Bayur sebanyak 1 unit

3. Pembangunan dermaga/tambatan perahu di Desa Muara Padang Kec. Muara Padang sebanyak 1 unit

DAK

3 unit

Page 24: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 16

16

1. Pembangunan dermaga/ tambatan perahu di Desa Upang Mulya Kec. Makarti jaya sebanyak 1 unit

2. Pembangunan dermaga/tambatan perahu di Desa Perambahan Kec. Banyuasin I

3. Pembangunan dermaga/tambatan perahu di Desa Tirto Harjo Kec. Muara Sugihan sebanyak 1 unit

DID 3 unit

1. Pembangunan Dermaga di Desa Manggar Raya Kec. Tanjung Lago sebanyak 1 unit

Dana RESES 1 unit

1. Pembangunan Dermaga/Tambatan Perahu di Rumah Sakit Pratama Makarti Jaya

Dana CSR Cukai Rokok

1 unit

1. Pembangunan Jembatan Pelabuhan Speedboat Sungsang di depan Puskesmas Rt. 13 LK. II Pasar Makarti Jaya Kec. Makarti Jaya

2. Pembangunan dermaga sungai Desa Sungai Semut Kec. Makarti Jaya

Dana Bantuan Gubernur

2 unit

6 2017 - Pembangunan/Tambatan Perahu (Dana DAK): 1. Pembangunan Tambatan Perahu di

Desa Karang Sari Kecamatan Banyuasin II

2. Pembangunan Tambatan Perahu di Desa Margo Rukun Kecamatan Muara Sugihan

3. Pembangunan Dermaga Jalur 21 Muara Padang Kecamatan Muara Padang

4. Pembangunan Dermaga di Desa Mukut Kecamatan Pulau Rimau

5. Pembangunan Dermaga di Depan Kantor Camat Muara Telang

6. Pembangunan Tambatan Perahu di Desa SidoMulyo Jalur 20 Kecamatan Muara Padang

7. Pembangunan Tambatan Perahu di Desa Jatisari Kecamatan Banyuasin II

8. Pembangunan Tambatan Perahu di Desa Sumber Makmur Kecamatan Muara Padang

9. Pembangunan Tambatan Perahu di Desa Sumber Jaya Kecamatan Sumber Marga Telang

10. Pembangunan Tambatan Perahu di Desa Mukti Jaya Kecamatan Muara Telang

11. Pembangunan Tambatan Perahu di Desa Telang Jaya Kecamatan Muara Telang

12. Pembangunan Tambatan Perahu di Desa Sido Rejo Kecamatan Muara Padang

Dana DAK 13 unit

Page 25: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 17

13. Pembangunan Tambatan Perahu di Desa Muara Sugihan Kecamatan Muara Padang

- Pembangunan Dermaga Penyeberangan (Dana DAK) 1. Pembangunan Dermaga

Penyeberangan di Desa Muara Telang Kecamatan Sumber Marga Telang

Dana DAK 1 unit

- Peningkatan Fasilitas Dermaga (APBD) 1. Pembangunan Gedung Pengawas

Perairan Dermaga Pengumbuk Kecamatan Rantau Bayur

Dana APBD 1 unit

- Pembangunan Tambatan Perahu (Dana APBD) 1. Pembangunan dermaga pengawasan di

Desa Bentayan Kecamatan Tungkal Ilir

Dana APBD 1 unit

Jika dibandingkan Target sampai Tahun 2018 sebesar 92,98% dengan

persentase capaian sebesar 101,09% sehingga diharapkan pada Tahun

2018 kebutuhan pembangunan dermaga sungai di Kabupaten Banyuasin

dapat terlaksana dengan baik.

Jika dibandingkan dengan Target SPM Perhubungan sebesar 60%

dengan persentase capaian sebesar 156,67%. Angka ini menunjukkan

bahwa untuk Target SPM Perhubungan telah melebihi target yang telah

ditetapkan, sehingga diharapkan dengan adanya ketersediaan dermaga

dapat meningkatkan aktivitas perekonomian masyarakat di Kabupaten

Banyuasin khususnya wilayah perairan.

B. Sasaran Terlaksananya kesadaran masyarakat akan keselamatan berlalu

lintas dan angkutan jalan dan perairan di Kabupaten Banyuasin

Persentase ketersediaan angkutan umum yang melayani wilayah di

Kabupaten Banyuasin

Realisasi capaian indikator Persentase ketersediaan angkutan umum

yang melayani wilayah di Kabupaten Banyuasin sebesar 13,88% dengan

persentase capaian target sebesar 17,35%. Data capaian ini diperoleh

dari Jumlah Angkutan umum darat yang melayani wilayah di Kabupaten

Banyuasin berjumlah 239 unit dibanding Jumlah Angkutan umum darat

yang seharusnya ada yang melayani wilayah di Kabupaten Banyuasin

berjumlah 578 unit.

Jika dibandingkan dengan realisasi Tahun 2015 - 2016 dengan realisasi

Page 26: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 18

18

Tahun 2017 mengalami penurunan. Pada Tahun 2015 sampai dengan

Tahun 2016 jumlah angkutan umum sebanyak 239 unit,sedangkan

Tahun 2017 jumlah angkutan umum mengalami penurunan yaitu

sebanyak 63 unit hal ini dikarenakan faktor umur kendaraan angkutan

umum yang lebih dari 15 tahun dan tidak layak untuk beroperasi di

Kabupaten Banyuasin demi keselamatan penumpang angkutan umum

berdasarkan Undang - Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu

Lintas dan Angkutan Jalan, untuk itulah Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin melakukan pengurangan jumlah angkutan umum di

Kabupaten Banyuasin.

Untuk selengkapnya dapat dilihat pada tabel di bawah ini:

No Tahun Satuan Jumlah Angkutan Umum di Kab. Banyuasin

Kebutuhan Angkutan Umum di Kab. Banyuasin

1 2015 Unit 239 578

2 2016 Unit 239 578

3 2017 Unit 63 454

Jika dibandingkan dengan target sampai Tahun 2018 sebesar 59%

dengan persentase capaian sebesar 23,52% indikator Persentase

ketersediaan angkutan umum yang melayani wilayah di Kabupaten

Banyuasin belum tercapai dengan baik sehingga diharapkan untuk tahun

ke depan Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin melakukan

penambahan angkutan umum baik wilayah darat maupun perairan untuk

menunjang transportasi dan perekonomian masyarakat di Kabupaten

Banyuasin

Realisasi indikator Persentase ketersediaan angkutan umum yang

melayani wilayah di Kabupaten Banyuasin jika dibandingkan dengan

Target SPM Perhubungan sebesar 59% persentase capaian sebesar

23,52%. Angka ini menunjukkan bahwa capaian indikator ini belum

mencapai target yang ditentukan SPM Perhubungan karena untuk di

Kabupaten Banyuasin belum mampu sepenuhnya melayani angkutan

umum yang menjangkau wilayah kabupaten Banyuasin khususnya

wilayah perairan.

Page 27: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 19

Persentase ketersediaan rambu darat dan sungai di Kabupaten

Banyuasin

Realisasi capaian indikator Persentase Ketersediaan rambu darat dan

sungai di Kabupaten Banyuasin di wilayah Kabupaten Banyuasin sebesar

79,91% dengan persentase capaian target sebesar 100%. Data capaian

ini diperoleh dari Jumlah Rambu Lalu Lintas di Kabupaten Banyuasin

Tahun 2017 sebanyak 878 unit dibanding dengan Total kebutuhan rambu

lalu lintas di kabupaten Banyuasin sebesar 1.500 unit.

Jika dibandingkan dengan realisasi capaian indikator Persentase

Ketersediaan rambu darat dan sungai di Kabupaten Banyuasin di wilayah

Kabupaten Banyuasin Tahun 2015 – 2017 mengalami peningkatan. Pada

Tahun 2015 persentase pemasangan rambu di kabupaten Banyuasin

sebesar 54,93% sedangkan Tahun 2017 persentase pemasangan rambu

di kabupaten Banyuasin meningkat menjadi 79,91%. Untuk selengkapnya

dapat dilihat Tabel dibawah ini.

Jumlah Fasilitas Perlengkapan Jalan di Kabupaten Banyuasin

No Jenis Fasilitas

Perlengkapan jalan

Rambu yang telah

terpasang sampai

dengan Tahun 2017

Total kebutuhan

rambu sampai

Tahun 2018

1 Rambu Darat (unit) 729 1000

2 RPPJ (unit) 49 60

3 Cermin Tikungan (unit) 8 20

4 Rambu sungai (unit) 82 100

5 Warning Light (unit) 17 20

6 Marka jalan (km2) 66,1 1282,5

7 Delineator (unit) 144 300

Realisasi indikator Persentase Ketersediaan rambu darat dan sungai di

Kabupaten Banyuasin di wilayah Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 jika

dibandingkan dengan Target SPM Perhubungan telah mencapai target

yang ditentukan yaitu sebesar 60% dengan persentase capai target

sebesar 133,18%.

Jika dibandingkan dengan Target sampai dengan Tahun 2018,

persentase capaian indikator mencapai 79,91%, angka ini menunjukkan

bahwa target sampai Tahun 2018 belum tercapai dengan baik sehingga

diharapkan untuk Tahun kedepan Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin melakukan pemasangan rambu darat dan sungai di

Kabupaten Banyuasin untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat akan

Page 28: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 20

20

keselamatan berlalu lintas dan angkutan jalan dan perairan di Kabupaten

Banyuasin

Persentase kendaraan bermotor yang laik uji

Realisasi capaian indikator Persentase Kendaraan Bermotor yg Laik Uji

adalah 8,10% dengan persentase capaian target sebesar 100%. Data

capaian ini diperoleh Jumlah Kendaraan yang laik uji sebanyak 5.015 unit

kendaraan dibanding total kendaraan bermotor (tidak termasuk

kendaraan pribadi dan sepeda motor) di Kabupaten Banyuasin sebanyak

15.484 unit kendaraan. Angka ini menunjukkan bahwa persentase

capaian indikator belum terealisasi dengan baik karena masih belum

sadarnya pengemudi kendaraan untuk melakukan pengujian kendaraan

bermotor di Satker Pengujian Kendaraan Bermotor di Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin setiap 6 (enam) bulan sekali.

Jika dibandingkan realisasi Tahun 2015 sampai dengan Tahun 2016.

Tahun 2017 mengalami penurunan. Pada Tahun 2015 Persentase

kendaraan bermotor yang laik uji sebesar 6,54%, Tahun 2016 Persentase

kendaraan bermotor yang laik uji sebesar 8,90%, sedangkan Tahun 2017

Persentase kendaraan bermotor yang laik uji mengalami penurunan yaitu

sebesar 6,54%

Untuk selengkapnya dapat dilihat Tabel dibawah ini.

Kendaraan Bermotor Yang Telah Laik Uji Tahun 2015 -2017

NO URAIAN UJI PERTAMA UJI BERKALA 2015 2016 2017 2015 2016 2017

1

Mobil Penumpang Umum

(MPU) 96 81 77 1 1 0

2 Mobil Bus Umum (MBU) 10 4 3 0 0 0

3

Mobil Bus Tak Umum

(MBTU) 38 36 41 3 2 0

4 Mobil Truck Umum (MTU) 281 298 287 55 16 11

5

Mobil Truck Tak Umum

(MTTU) 1.082 938 1884 151 85 195

6 Mobil Pick UP Umum 1 5 2 0 0 0

7 Mobil Pick Up Tak Umum 1.284 1.885 2177 429 218 310

8 Kendaraan Khusus 14 13 13 9 1 9

9 Kereta Tempelan 4 0 2 0 0 0

10 Kereta Gendengan 0 1 4 0 0 0

Jumlah 2.810 3.261 4490 648 323 525

Page 29: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 21

Jumlah Kendaraan Bermotor Teregistrasi

Di Kabupaten Banyuasin Tahun 2015 – 2017

NO JENIS KENDARAAN SATUAN TAHUN

2015 2016 2017

1 Mobil Penumpang Unit 2664 2745 2822

2 Mobil Bus Unit 1074 1114 1158

3 Mobil Barang Unit 3975 7101 11451

4 Kendaraan Khusus Unit 27 40 53

Jumlah Unit 7.740 11.000 15484

Jika dibandingkan Target Tahun 2018 sebesar 10,48%, capaian indikator

persentase kendaraan bermotor yang laik uji sebesar 62,40%. Angka ini

menunjukkan bahwa target sampai Tahun 2018 belum tercapai dengan

baik, upaya yang akan dilakukan Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin dengan melakukan razia kendaraan bermotor dengan uji petik

kendaraan bermotor secara berkala sehingga diharapkan pengguna

kendaraan bermotor dapat menumbuhkan kesadaran dan keselamatan

berlalu lintas di jalan.

6. Analisis atas efisiensi penggunaan sumber daya

A. Sasaran Terlaksananya ketersediaan sarana dan prasarana perhubungan

Indikator Persentase Dermaga Sungai di Kabupaten Banyuasin

Capaian Indikator Indikator Persentase Dermaga Sungai di Kabupaten

Banyuasin dengan anggaran keuangan sebesar Rp. 4.757.635.480,-

realisasi keuangan sebesar Rp. 4.743.536.563,76,- efisiensi penggunaan

anggaran sebesar 99,70%

B. Sasaran Terlaksananya kesadaran masyarakat akan keselamatan berlalu

lintas dan angkutan jalan dan perairan di Kabupaten Banyuasin

Persentase ketersediaan angkutan umum yang melayani wilayah di

Kabupaten Banyuasin

Capaian Indikator ketersediaan angkutan umum yang melayani wilayah di

Kabupaten Banyuasin anggaran keuangan sebesar Rp. 965.795.000,-,

realisasi keuangan sebesar Rp. 964.645.000,- sehingga efisiensi

penggunaan anggaran sebesar 99,88%

Persentase ketersediaan rambu darat dan sungai di Kabupaten

Banyuasin

Page 30: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 22

22

Capaian indikator Persentase ketersediaan rambu darat dan sungai di

Kabupaten Banyuasin dengan anggaran keuangan sebesar

Rp.826.943.000,- realisasi keuangan sebesar Rp. 811.566.000,-

sehingga efisiensi penggunaan anggaran sebesar 98,14%

Persentase kendaraan bermotor yang laik uji

Capaian indikator Persentase kendaraan bermotor yang laik uji dengan

anggaran keuangan sebesar Rp. 500.333.400,- realisasi keuangan

sebesar Rp. 491.423.842,62,- sehingga efisiensi penggunaan anggaran

sebesar 98,22%

7. Analisis program/kegiatan yang menunjang keberhasilan ataupun kegagalan

pencapaian pernyataan kinerja

A. Sasaran Terlaksananya ketersediaan sarana dan prasarana perhubungan

Indikator Persentase Dermaga Sungai di Kabupaten Banyuasin

Program / kegiatan yang mendukung Capaian Indikator Persentase

Dermaga Sungai di Kabupaten Banyuasin pada Tahun 2017 adalah

Program Pembangunan Sarana dan Prasarana Perhubungan dengan

Kegiatan Pembangunan Dermaga. Kenaikan persentase dermaga sungai

di Kabupaten Banyuasin juga didukung dari Dana Alokasi Khusus

sebanyak 14 unit dan Dana APBD sebanyak 2 unit dermaga sehingga

masyarakat Kabupaten Banyuasin di wilayah perairan lebih mudah dalam

melakukan aktivitas bongkar muat barang atau naik turun penumpang

kapal/ketek

B. Sasaran Terlaksananya kesadaran masyarakat akan keselamatan berlalu

lintas dan angkutan jalan dan perairan di Kabupaten Banyuasin

Persentase ketersediaan angkutan umum yang melayani wilayah di

Kabupaten Banyuasin

Program / kegiatan yang mendukung Capaian Indikator Persentase

ketersediaan angkutan umum yang melayani wilayah di Kabupaten

Banyuasin pada Tahun 2017 adalah Program Peningkatan Pelayanan

Angkutan dengan Kegiatan Pengendalian Disiplin Pengoperasian

angkutan umum di jalan berupa razia kendaraan angkutan umum

bersama Polres Banyuasin dengan melakukan pemeriksaan kelengkapan

surat-surat kendaraan bermotor angkutan umum.

Persentase ketersediaan rambu darat dan sungai di Kabupaten

Banyuasin

Page 31: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 23

Program/kegiatan yang mendukung Capaian Indikator Persentase

ketersediaan rambu darat dan sungai di Kabupaten Banyuasin pada

Tahun 2017 adalah Program Pengendalian dan Pengamanan Lalu Lintas

dengan Kegiatan Pengadaan Rambu Lalu Lintas Darat dan Pengadaan

Rambu Lalu Lintas Sungai. Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengurangi

kecelakaan lalu lintas di jalan Kabupaten Banyuasin yang bersinggungan

jalan lintas timur Palembang – Betung dan sebagai petunjuk arah serang

kapal/ketek yang melintasi alur sungai wilayah Kabupaten Banyuasin

Persentase kendaraan bermotor yang laik uji

Program/kegiatan yang mendukung Capaian Indikator Persentase

kendaraan bermotor yang laik uji pada Tahun 2017 adalah Program

Peningkatan Kelaikan Pengoperasian Kendaraan Bermotor dengan

Kegiatan Perkerasan lapangan parkir. Kegiatan dimaksudkan agar

pengemudi kendaraan bermotor dalam mengendarai Kendaraan

bermotor harus memenuhi standar laik uji kendaran bermotor

Page 32: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017

24

B. AKUNTABILITAS KEUANGAN

Jumlah Rencana Pengeluaran Belanja Langsung Dinas Perhubungan yang tercantum dalam Perubahan Anggaran Tahun 2017 dan

menjadi dasar penyusunan perhitungan anggaran ini adalah sebesar Rp. 12.668.938.725,00 dengan realisasi sebesar

Rp. 12.457.079.013,38,- untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel berikut ini:

N

o Sasaran Indikator Kinerja Target Realisasi

Capaian

(%) Program

Anggaran Realisasi Capaia

n (9/8) Ket

(Rp) (Rp)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

1

.

Terlaksana

nya keterse

diaan sarana

dan prasarana

perhubungan

Persentase Dermaga

Sungai di Kabupaten

Banyuasin

89,02% 94,00% 105,59

1. Program

Pembangunan

Prasarana dan

Fasilitas Perhubungan

137.855.000 137.855.000 100 Efisien

2 Program

Pembangunan Sarana

dan Prasarana

Perhubungan

4.619.780.480 4.605.681.562,76 99,69

3 Program Rehabilitasi

dan Pemeliharaan

Prasarana dan

Fasilitas LLAJ

295.475.000 295.475.000 100 Efisien

Capaian Indikator Sasaran I 105,59

Total Realisasi Keuangan

Sasaran I 4.757.635.480 4.743.536.563,76 99,70

2

.

Terlaksananya

kesadaran

masyarakat

akan

keselamatan

berlalu lintas

dan angkutan

jalan dan

Persentase

ketersediaan

angkutan umum yang

melayani wilayah di

Kabupaten Banyuasin

80,00% 13,88% 17,35

4

Program Peningkatan

Pelayanan Angkutan 965.795.000 964.645.000 99,88 Efisien

Persentase

ketersediaan rambu

darat dan sungai di 79,91% 79,91% 100

5 Program Pengendalian

dan Pengamanan Lalu

Lintas

826.943.000 811.566.000 98,14 Efisien

Page 33: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 25

perairan di

Kabupaten

Banyuasin

Kabupaten Banyuasin

Persentase

kendaraan bermotor

yang laik uji 8,10% 8,10% 100

6 Program Peningkatan

Kelaikan

Pengoperasian

Kendaraan Bermotor

500.333.400 491.423.842,62 98,22

Capaian Indikator Sasaran II 72,45%

Total Relisasi Keuangan

Sasaran II 2.293.071.400 2.267.634.843 98,89

TOTAL CAPAIAN KINERJA SKPD I-II 89,02%

TOTAL REALISASI

KEUANGAN SASARAN

I-II

7.050.706.880 7.011.171.407 99,44

No. Sasaran Indikator Kinerja Target Realisasi Capaian Program Anggaran Realisasi Capaian

(9/8) (Rp) (Rp)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

5 Terciptanya

pelayanan

yang

profesional

dan

akuntabel

melalui

peningkatan

kualitas dan

kinerja

jajaran Dinas

Perhubungan

Tingkat Pemenuhan

Jasa Administrasi

Perkantoran 100% 100% 100% 7

Program

Pelayanan

Administrasi

Perkantoran

3.433.170.184 3.278.751.072 95,50 Efisien

Ketersediaan Sarana

dan Prasarana

Aparatur Dinas

Perhubungan

100% 100% 100% 8

Program

Peningkatan

Sarana dan

Prasarana Aparatur

1.689.586.661 1.672.481.536 98,66 Tidak

Efisien

Tingkat Disiplin

Aparatur Dinas

Perhubungan

100% 100% 100%

9

Program

Peningkatan

Disiplin Aparatur

83.600.000 83.600.000 100 Tidak

Efisien

10

Program

Peningkatan

Kapasitas Sumber

Daya Aparatur

50.000.000 50.000.000 100 Efisien

Page 34: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 26

26

Terpenuhinya data

perencanaan yang

berkualitas

6

dokumen 6

dokumen 100%

11

Program

Penyediaan

Dokumen

Perencanaan

66.400.000 65.600.000 98,80 Efisien

Jumlah Sasaran V 5.256.356.845 5.084.832.608 96,73

TOTAL CAPAIAN KINERJA 94,51% TOTAL 12.668.938.725,00 12.457.079.013,3 98,33

Page 35: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah
Page 36: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017

26

Rata-rata capaian kinerja untuk semua sasaran strategis Dinas Perhubungan,

Kabupaten Banyuasin sebesar 94,51 %, sementara Total Realisasi Keuangan

untuk mencapai semua sasaran strategis sebesar 98,33 %. Jika dibandingkan

antara kinerja dan keuangan, maka telah tercapai efektivitas dan efisiensi serta

penghematan sesuai dengan prioritas Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin.

Selain program dan kegiatan untuk mencapai sasaran strategis, Dinas

Perhubungan Kabupaten Banyuasin juga melaksanakan program kegiatan rutin

untuk menunjang pelaksanaan tugas pokok dan fungsi dinas dengan total anggaran

sebesar Rp. 12.668.938.725,- dan terealisasi sebesar Rp 12.457.079.013,3,- dari

pagu anggaran tersebut. Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin telah

melaksanakan 11 program dengan 36 kegiatan dimana persentase capaian

keuangan sebesar 98,33% dan pencapaian indikator kinerja utama pada Dinas

Perhubungan Kabupaten Banyuasin telah terealisasi secara optimal rata-rata telah

mencapai target yang telah ditetapkan.

Selain dari dana APBD, Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin juga

mendapatkan Dana Alokasi Khusus (Dak) yang bersumber dari dana APBN

sebesar Rp. 4.878.343,64 ,- dan terealisasi sebesar Rp. 4.861.804.020,- yaitu

Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur dengan Kegiatan

Pengadaan Kendaraan dinas / operasional berupa kendaraan roda 4 pickup

sebanyak 5 unit dan speedboat 40 PK sebanyak 5 unit yang diserahkan kepada

Pemerintah Desa dan Program Pembangunan Sarana dan Prasarana Perhubungan

dengan Kegiatan Pembangunan Dermaga sebanyak 14 unit.

C. TINDAK LANJUT HASIL EVALUASI SEBELUMNYA

Hasil evaluasi akuntabilitas kinerja Dinas Perhubungan memperoleh nilai

75,14% atau dengan kategori “BB” ( sangat baik). Rekomendasi yang diberikan

oleh Tim Evaluator Inspektorat Kabupaten Banyuasin terhadap hasil Evaluasi

SAKIP Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 :

a. Rencana Kinerja Tahunan Tahun 2017 telah dimanfaatkan sepenuhnya dalam

penyusunan anggaran;

b. Pengumpulan Data Kinerja atas Rencana Aksi telah dilakukan per Triwulan

melalui Laporan Monitoring atas Rencana Aksi Kinerja Sasaran Triwulan I, II, III

dan IV Dinas Perhubungan Tahun 2017

c. Dokumen Rencana Strategis Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin telah

terdapat target tahunan

Page 37: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 27

d. Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin telah mempublikasikan dokumen

Perjanjian Kinerja (PK) Eselon II, III dan IV Tahun 2017, Dokumen IKU,

Dokumen Rencana Strategis Dinas Perhubungan tahun 2014-2018 melalui

website Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin dengan alamat email

dishub.banyuasinkab.go.id sehingga dapat diakses dengan mudah setiap saat;

Page 38: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 28

28

BAB IV

PENUTUP

Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin

Tahun 2017 yang merupakan wujud transparansi dan akuntabilitas Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin diharapkan dapat memberikan gambaran tentang berbagai

capaian kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin. Meskipun disadari bahwa

laporan ini belum sempurna menyajikan prinsip transparansi dan akuntabilitas seperti

yang diharapkan, namun setidaknya diharapkan masyarakat dan para stakeholder

dapat memperoleh gambaran tentang hasil pembangunan yang telah dilakukan oleh

Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 baik menyangkut keberhasilan

maupun ketidakberhasilannya.

Memperhatikan pengukuran kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin di

Tahun 2017 penilaian keberhasilan dan kegagalan pelaksanaan kegiatan dalam

pencapaian sasaran dan tujuan serta pewujudan visi dan misi yang telah ditetapkan,

serta penentuan langkah-langkah antisipatif yang akan diambil untuk perbaikan dan

peningkatan kinerja organisasi di tahun berikutnya secara berkelanjutan

Sebagai bagian penutup dari Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintah

Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017, dapat disimpulkan yang terkait

dengan akuntabilitas kinerja Tahun 2017, yaitu :

1. Secara umum pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 yang telah disetujui oleh Dewan Perwakilan

Rakyat Daerah Kabupaten Banyuasin telah dapat diselenggarakan sebagaimana

mestinya.

2. Dari 3 sasaran yang telah ditetapkan di dalam Rencana Strategis Dinas

Perhubungan Kabupaten Banyuasin tahun 2014 – 2018, pengukuran, evaluasi

dan analisis capaian sasaran strategis pada Tahun 2017 sebagian besar (88,78%)

telah dapat terealisasi dengan baik.

3. Berdasarkan hasil pengukuran kinerja terhadap 3 (tiga) sasaran dengan 4 (empat)

indikator sasaran, disimpulkan bahwa 1 (satu) indikator sasaran atau

sebanyak 25 % dikategorikan sangat berhasil, 2 (dua) indikator sasaran

atau sebanyak 50% dikategorikan berhasil dan 1 (satu) indikator sasaran atau

25% kategori kurang berhasil. Dengan demikian masih terdapat beberapa

indikator sasaran yang capaiannya belum seperti yang diharapkan yang

berkategori kurang, sehingga perlu perhatian pada tahun berikutnya.

Page 39: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 29

4. Berdasarkan hasil evaluasi terhadap pelaksanaan program Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin yang telah ditetapkan dalam Rencana Strategis Dinas

Perhubungan Kabupaten Banyuasin 2014-2018 sebanyak sebanyak 11 (sebelas)

program yang telah dilaksanakan pada Tahun 2017

5. Sistem pengumpulan data kinerja Tahun 2017 atau 2 tahun sebelumnya belum

sepenuhnya terlaksana dengan baik, dikarenakan kesulitan untuk mengumpulkan

data dari laporan per bidang Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin.Akuntabilitas Kinerja Keuangan Tahun 2017 cukup baik. Hal ini

ditunjukkan dengan realisasi belanja sebesar 98,33% dari target, dengan rincian

anggaran setelah perubahan sebesar Rp 12.668.938.725,- dan realisasi belanja

sebesar Rp.12.457.079.013,38 Berdasarkan angka persentase capaian kinerja

dan akuntabilitas keuangan, Dinas Perhubungan Kab. Banyuasin dapat dinilai

berhasil dan berkinerja baik sesuai target.

6. Terlepas dari angka keberhasilan tersebut, Dinas Perhubungan Kabupaten

Banyuasin harus meningkatkan beberapa target kinerja yang merupakan tugas

utama bidang perhubungan dan bidang komunikasi dan informatika yaitu :

a. Meningkatkan kualitas pelayanan jasa transportasi angkutan darat, sungai,

laut, penyeberangan;

b. Meningkatkan pelaksanaan fungsi pengendalian, pengawasan serta

pengelolaan jasa transportasi darat, sungai, laut dan penyeberangan yang

menjamin keselamatan dan ketertiban lalu lintas;

c. Mempersiapkan data base untuk pembangunan dan pengembangan sistim

informasi yang mencakup perangkat keras dan perangkat lunak dalam

kerangka Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA);

d. Pemberian bimbingan teknis di bidang perhubungan di lingkup Pemerintah

Kabupaten;

e. Meningkatkan kualitas perencanaan dan evaluasi yang aspiratif, integratif dan

berkelanjutan;

f. Meningkatkan profesionalisme urusan adminstrasi umum, kepegawaian,

rumah tangga, perlengkapan dan keuangan.

7. Mengingat bahwa target kinerja ditetapkan salah satunya alasan pertimbangan

alokasi anggaran, maka Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin membutuhkan

alokasi anggaran yang signifikan meningkat untuk dapat meningkatkan target

kinerja

8. Salah satu upaya yang dianggap perlu untuk meningkatkan alokasi anggaran

adalah penggalangan dana pembangunan yang bersumber dari luar (pemerintah

pusat, pemerintah provinsi dan swasta)

Page 40: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 30

30

9. Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin harus mempertegas tujuan kinerja

instansi untuk hal-hal berikut :

a. Meningkatkan kualitas prasarana dan fasilitas transportasi /perhubungan

b. Meningkatkan keselamatan, kelancaran serta ketertiban lalu lintas dan

angkutan jalan

c. Menjalin kerjasama dengan stakeholder terkait dalam penyelenggaraan

perhubungan

12. Langkah-langkah antisipatif strategis yang harus diambil oleh Dinas Perhubungan

Kabupaten Banyuasin pada masa mendatang, meliputi :

b. Implementasi Standar Operasional dan Prosedur (SOP) serta Standar

Pelayanan Minimal (SPM) dalam pelayanan publik dan berbagai kegiatan

yang dilaksanakan

c. Merintis kerjasama dengan swasta dalam rangka pembangunan prasarana

dan fasilitas transportasi

d. Intensifikasi pembinaan awak angkutan umum dalam trayek maupun

angkutan perairan

e. Peningkatan upaya untuk meningkatkan keselamatan berlalu lintas darat dan

perairan

f. Peningkatan kualitas prasarana dan fasilitas transportasi terutama terminal,,

dermaga sungai serta sarana dan prasarana komunikasi dan informatika

B. SARAN

Mengingat :

1. Dokumen Rencana Strategis Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun

2014 – 2018 yang memerlukan evaluasi dan revisi terkait pencapaian target

RPJMD Kabupaten Banyuasin;

2. Daftar Indikator Standar Pelayanan Minimal Bidang Perhubungan yang ditargetkan

dicapai sampai dengan Tahun 2017;

Terdapat kesulitan dalam hal pengakomodiran seluruh ketetapan dalam

penyusunan LAPORAN KINERJA, dikarenakan terdapat beberapa istilah yang belum

sama secara nomenklatur maupun secara posisinya pada level pengukuran kinerja

(tujuan, sasaran, kebijakan, program, kegiatan, indikator)

Untuk itu Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin menyarankan kepada seluruh

instansi yang berwenang dan stakeholder terkait dalam pembinaan perencanaan

pembangunan, penganggaran dan evaluasi kinerja dapat memfasilitasi pembenahan ini

Page 41: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 31

agar kesulitan serupa di saat penyusunan LAPORAN KINERJA dapat dihindari di tahun-

tahun berikutnya

Page 42: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 32

32

LAMPIRAN

Page 43: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 33

Page 44: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017

34

TABEL PERJANJIAN KINERJA PERUBAHAN TAHUN 2017

DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN BANYUASIN

Sasaran Indikator Sasaran Target 2017

Terciptanya pelayanan yang profesional dan

akuntabel melalui peningkatan kualitas dan kinerja

jajaran Dinas Perhubungan

Tingkat Pemenuhan Jasa Administrasi Perkantoran 100%

Ketersediaan Sarana dan Prasarana Aparatur Dinas

Perhubungan 100%

Tingkat Disiplin Aparatur Dinas Perhubungan 100%

Terpenuhinya data perencanaan yang berkualitas 2 Dokumen

Tersedianya sarana dan prasarana perhubungan

yang berkualitas

Persentase Dermaga Sungai di Kabupaten Banyuasin 89,02%

Persentase ketersediaan angkutan umum yang melayani wilayah

di Kabupaten Banyuasin 80,00%

Persentase ketersediaan rambu darat dan sungai di Kabupaten

Banyuasin 79,91%

Persentase kendaraan bermotor yang laik uji 8,10%

Page 45: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 35

PROGRAM

ANGGARAN KETERANGAN

1 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran Rp 3.854.743.000 APBD

2 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur Rp 1.674.025.000 APBD dan DAK

3 Program Peningkatan Disiplin Aparatur Rp 84.700.000 APBD

4 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur Rp 100.000.000 APBD

5 Program Pembangunan Prasarana dan Fasilitas Perhubungan Rp 155.025.000 APBD

6 Program Rehabilitasi dan Pemeliharaan Prasarana dan Fasilitas LLAJ Rp 300.000.000 APBD

7 Program Peningkatan Pelayanan Angkutan Rp 939.055.000 APBD

8 Program Pembangunan Sarana dan Prasarana Perhubungan Rp 4.820.967.000 APBD dan DAK

9 Program Pengendalian dan Pengamanan Lalu Lintas Rp 830.085.000 APBD

10 Program Peningkatan Kelaikan Pengoperasian Kendaraan Bermotor Rp 585.000.000 APBD

11 Program Penyediaan Dokumen Perencanaan Rp 516.400.000 APBD

Page 46: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017

36

No Tujuan Sasaran Indikator

Sasaran KODE Program dan Kegiatan

Indikator

Kinerja Program

(Outcome) dan

Kegiatan

(Output)

Data Capaian

Pada Tahun

Awal

Perencanaan

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan Unit

Kerja

SKPD

Penan

ggung

Jawab

Tahun-1 Tahun-2 Tahun-3 Tahun-4 Tahun-5 Kondisi Kinerja Pada Akhir

Periode Renstra SKPD

Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21

1. Meningkatkan

kinerja Dinas

Perhubungan

secara

professional

Terciptany

a

pelayanan

yang

profesional

dan

akuntabel

melalui

peningkata

n kualitas

dan kinerja

jajaran

Dinas

Perhubung

an

Terwujudnya

peningkatan

pelayanan

administrasi

perkantoran

1.07.1.07.

01.01

Pelayananan

Administrasi

Perkantoran

- Persentase

pelayanan

administrasi

perkantoran

dapat terlayani

dengan baik;

- Persentase

koordinasi dan

kegiatan

operasional

perkantoran.

Terpenuhinya

sarana prasarana

kerja untuk

menunjang

kualitas kinerja

aparatur.

20% 2.900.175.525 40% 3.515.941.294 60% 3.852.652.323 80% 4.206.534.456 100% 4.595.804.801 100% 19.071.108.399 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.01

1. Penyediaan

Jasa Surat

Menyurat

Kelancaran

pengiriman surat

menyurat

Lancarnya

aktifitas

perkantoran

0 - 12

bulan

2.100.000 12 bulan 2.310.000 12

bulan

2.541.000 12 bulan 2.795.100 60

bulan

9.746.100 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.02

2. Penyediaan

jasa

komunikasi,

sumber daya air

dan listrik

Tersedianya

pelayanan

jaringan,

tersedianya air

dan listrik

Terpenuhinya

penyediaan

kebutuhan air,

listrik, telepon

selama 12 bulan

12 Kali 1.513.000.000 12

bulan

1.750.000.000 12 bulan 1.925.000.000 12

bulan

2.117.500.000 12 bulan 2.329.250.000 60

bulan

9.634.750.000 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.06

3. Penyediaan

Jasa Jaminan

Milik Daerah

Tersedianya

asuransi

kendaraan

operasional

Terjaminnya

pelayanan

asuransi

kendaraan

operasional

5 Unit 29.700.000 1

Tahun

35.000.000 1 Tahun 50.000.000 1

Tahun

50.000.000 1 Tahun 50.000.000 5

Tahun

214.700.000 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.07

4. Penyediaan

jasa

administrasi

keuangan

Meningkatnya

Kinerja Pegawai

Dinas

Perhubungan

Terpenuhinya

jasa administrasi

keuangan

sebanyak 19

orang

12

Bulan

372.000.000 12

Bulan

418.500.000 12 Bulan 460.350.000 12

Bulan

506.385.000 12 Bulan 557.023.500 12

Bulan

2.314.258.500 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.08

5. Penyediaan

jasa kebersihan

kantor

Tersedianya

peralatan

kebersihan dan

bahan pembersih

kantor

Berfungsinya

peralatan

kebersihan dan

bahan pembersih

kantor

12

Bulan

102.896.600 12

Bulan

115.986.000 12 Bulan 127.584.600 12

Bulan

140.343.060 12 Bulan 154.377.366 12

Bulan

641.187.626 Diishub

Kab. BA

Tabel Matriks Rencana Strategis 2014 – 2018 Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Dinas

Page 47: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 37

1.07.1.07.

01.01.10

6. Penyediaan

alat tulis kantor

Tersedianya Alat

Tulis Kantor

Terpenuhinya

Alat Tulis Kantor

sebanyak 50

jenis alat tulis

kantor

12

Bulan

81.667.540 12

Bulan

89.834.294 12 Bulan 98.817.723 12

Bulan

108.699.496 12 Bulan 119.569.445 12

Bulan

498.588.498 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.11

7. Penyediaan

barang cetakan

dan

penggandaan

Tersedianya

Barang Cetakan

dan

Penggandaan

Terpenuhinya

Barang Cetakan

dan

Penggandaan

sebanyak 21

jenis barang

cetakan dan 2

jenis

penggandaan

12

Bulan

191.733.538 12

Bulan

Diishub Kab. BA 12 Bulan 256.163.600 12

Bulan

281.779.960 12 Bulan 309.957.956 60

Bulan

1.272.511.054 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.12

8. Penyediaan

Komponen

Instalasi Listrik/

Penerangan

Bangunan

Kantor

Tersedianya

komponen

instalasi listrik /

penerangan

Terpenuhinya

Komponen

Instalasi

listrik/penerangan

bangunan kantor

12

Bulan

14.917.840 12

Bulan

Diishub Kab. BA 12 Bulan 26.174.500 12

Bulan

28.791.950 12 Bulan 31.671.145 60

Bulan

125.350.435 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.13

9. Penyediaan

Peralatan dan

Perlengkapan

Kantor

Tersedianya

peralatan dan

perlengkapan

kantor

Terpenuhinya

peralatan dan

perlengkapan

kantor

1

Tahun

199.250.000 1

Tahun

Diishub Kab. BA 1 Tahun 241.092.500 1

Tahun

265.201.750 1 Tahun 291.721.925 5

Tahun

1.216.441.175 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.15

10. Penyediaan

bahan bacaan

dan peraturan

perundang-

undangan

Tersedianya

bahan bacaan

dan peraturan

perundang -

undangan

Meningkatnya

pengetahuan dan

wawasan

aparatur

1.680

Eks

8.640.000 1.680

Eks

Diishub Kab. BA 3360 Eks 10.454.400 5040

Eks

11.499.840 6720 Eks 12.649.824 6720

Eks

52.748.064 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.17

11. Penyediaan

Makanan dan

Minuman

Tersedianya

Penyediaan

Makanan dan

Minuman Rapat

Pegawai

Terpenuhinya

Penyediaan

Makanan dan

Minuman rapat

6 Kali 5.400.000 6 Kali Diishub Kab. BA 6 Kali 6.534.000 6 Kali 7.187.400 6 Kali 7.906.140 30 Kali 32.967.540 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.18

12. Rapat-rapat

koordinasi dan

konsultasi

keluar daerah

Terlaksananya

koordinasi dan

konsultasi Keluar

Daerah

Berjalannya

koordinasi dan

konsultasi ke luar

daerah

51 Kali 269.400.000 118

Kali

Diishub Kab. BA 185 Kali 384.340.000 252

Kali

422.774.000 319 Kali 465.051.400 319

Kali

1.890.965.400 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.01.19

13. Rapat-Rapat

Koordinasi dan

Konsultasi

dalam Daerah

Terlaksananya

Koordinasi dan

Konsultasi dalam

Daerah

Berjalannya

koordinasi dan

konsultasi ke

dalam daerah

72 Kali 111.570.007 144

Kali

Diishub Kab. BA 216 Kali 263.831.000 288

Kali

263.831.000 360 Kali 263.831.000 360

Kali

1.166.894.007 Diishub

Kab. BA

2 Memfungsika

n sarana dan

prasarana

aparatur

Tersediany

a dan

terpelihara

nya sarana

dan

prasarana

kantor

Terwujudnya

sarana dan

prasarana

aparatur

1.07.1.07.

01.02

Peningkatan sarana

dan prasarana aparatur

- Persentase

sarana dan

prasarana

perhubungan

yang memadai;

- Jumlah

Kebutuhan

kendaraan dinas

operasional dan

angkutan perintis

Terpenuhinya

sarana dan

Prasarana

Aparatur

20% 1.802.627.600 40% 2.628.847.360 Diishub

Kab. BA 2.453.732.096 80% 2.457.105.306 100% 3.160.465.836 100% 12.502.778.198

Page 48: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 38

38

1.07.1.07.

01.02.03

1. Pembangunan

Gedung Kantor

Tersedianya

bangunan/

gedung kantor

Terpenuhinya

bangun

an/gedung kantor

100% 81.680.000 100% Diishub Kab. BA 100% 220.000.000 - - - - 100% 501.680.000 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.02.05

2. Pengadaan

Kendaraan

Dinas

Operasional

Tersedianya

kendaraan

operasional

kantor

Terpenuhinya

kelancaran

operasional

kantor

2 Unit 267.450.000 3 Unit Diishub Kab. BA - - - - 2 Unit 500.000.000 7 Unit 1.197.450.000 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.02.10

3. Pengadaan

Mebeleur

Tersedianya

meubeleur kantor

Lancarnya

pelaksanaan

kegiatan

administrasi

perkantoran

100% 51.275.000 5 Jenis

barang

Diishub Kab. BA 5 Jenis

barang

62.042.750 5 Jenis

barang

68.247.025 5 Jenis

barang

75.071.728 25

Jenis

barang

Diishub Kab. BA Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.02.11

4. Pengadaan

Alat Komunikasi

Tersedianya

Handy Talky

Terpenuhinya

peralatan

komunikasi

- - - Diishub Kab. BA 10 Unit 35.000.000 10 Unit 38.500.000 - - 20 Unit Diishub Kab. BA Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.02.12

5. Pengadaan

Body Speed

Boat

Tersedianya

body speed boat

Terpenuhinya

kelancaran

operasional

kantor

6 Unit 76.700.000 - Diishub Kab. BA 6 Unit 92.807.000 6 Unit 102.087.700 6 Unit 112.296.470 30 Unit Diishub Kab. BA Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.02.22

6. Pemeliharaan

Rutin/Berkala

Gedung Kantor

Terpeliharanya

gedung kantor

dengan baik

Berfungsinya

gedung kantor

dengan baik

6 Jenis

Pekerj

aan

176.950.000 6 Jenis

Pekerja

an

Diishub Kab. BA 6 Jenis

Pekerjaa

n

214.109.500 6 Jenis

Pekerja

an

235.520.450 6 Jenis

Pekerjaa

n

259.072.495 30

Jenis

Pekerj

aan

Diishub Kab. BA Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.02.24

7. Pemeliharaan

Rutin/Berkala

Kendaraan

Dinas/

Operasional

Terpeliharanya

kendaraan

operasional

dengan baik

Kelancaran

operasional

kendaraan

bermotor

24 Unit 1.036.472.600 24 Unit Diishub Kab. BA 24 Unit 1.254.131.846 24 Unit 1.379.545.031 24 Unit 1.517.499.534 120

Unit

Diishub Kab. BA Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.02.28

8. Pemeliharaan

Rutin/Berkala

Peralatan

Gedung Kantor

Terpeliharanya

peralatan gedung

kantor dengan

baik

Berfungsinya

peralatan kantor

1

Tahun

112.100.000 6 Jenis

Pekerja

an

Diishub Kab. BA 6 Jenis

Pekerjaa

n

135.641.000 6 Jenis

Pekerja

an

149.205.100 6 Jenis

Pekerjaa

n

164.125.610 30

Jenis

Pekerj

aan

Diishub Kab. BA Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.02.29

9. Pemeliharaan

Rutin/Berkala

Jaringan

Internet

Terpeliharanya

peralatan gedung

kantor dengan

baik

Berfungsinya

peralatan

jaringan internet

perkantoran

- - 45

SKPD

Diishub Kab. BA 45 SKPD 440.000.000 45

SKPD

484.000.000 45 SKPD 532.400.000 225

SKPD

Diishub Kab. BA Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.02...

10

Pengadaan

Software

Monitoring dan

Administrasi

Kepegawaian

Tersedianya

Software

Monitoring dan

Administrasi

Kepegawaian

Tertibnya

penyimpanan

data

kepegawaian

- - - Diishub Kab. BA 1 Aplikasi 50.000.000 - - - - 1

Aplikas

i

Diishub Kab. BA Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.02...

11.

Pengadaan

Alat Digitalisasi

Dokumen

Kantor

Tersedianya

Alat Digitalisasi

Dokumen Kantor

Tertatanya

dokumen

kepegawaian

- - - Diishub Kab. BA 2 Unit 50.000.000 - - - - 2 Unit Diishub Kab. BA Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

3 Meningkatkan

disiplin

aparatur

Meningkat

nya disiplin

aparatur

Terwujudnya

disiplin

aparatur

1.07.1.07.

01.03

Peningkatan Disiplin

Aparatur

Terwujudnya

Peningkatkan

disiplin aparatur

Adanya

Peningkatkan

disiplin aparatur

95

Stell

72.950.000 100

Stell

80.245.000 Diishub

Kab. BA 88.269.500 100

Stell

97.096.450 100 Stell 106.806.095 495

Stell

445.367.045 Diishub

Kab. BA

Page 49: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 39

1.07.1.07.

01.02

1. Pengadaan

Pakaian Dinas

Beserta

Kelengkapanny

a

Tersedianya

Pakaian Dinas

Beserta

Kelengkapannya

Terpenuhinya

Pakaian Dinas

Beserta

Kelengkapannya

95

Stell

72.950.000 90 Stell Diishub Kab. BA 90 Stell 88.269.500 90 Stell 97.096.450 90 Stell 106.806.095 455

Stell

Diishub Kab. BA Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

4 Meningkatkan

kapasitas

sumber daya

aparatur

Meningkat

nya

kapasitas

sumber

daya

aparatur

Terwujudnya

peningkatan

kapasitas

sumber daya

aparatur

1.07.1.07.

01.05

Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Aparatur

Terlatihnya

sumber daya

aparatur yang

handal

Peningkatan

Kapasitas

Sumber Daya

Aparatur

8

Orang

- 10

Pegaw

ai

- Diishub

Kab. BA 20.000.000 10

Pegaw

ai

- 10

Pegawai

- 98

Pegaw

ai

20.000.000 Diishub

Kab. BA

1.07.1.07.

01.05.01

1. Pendidikan dan

Pelatihan

Formal

Tersedianya

sarana

pendidikan dan

pelatihan formal

Terwujudnya

Peningkatan

SDM Bidang

Perhubungan

8

Orang

40.000.000 10

Pegaw

ai

Diishub Kab. BA 10

Pegawai

66.000.000 10

Pegaw

ai

72.600.000 10

Pegawai

79.860.000 48

Pegaw

ai

318.460.000 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.05.02

2. Pembekalan

Materi

Kedinasan bagi

Aparatur

Perhubungan

Tersedianya

tenaga aparatur

yang handal

Terciptanya

tertib administrasi

dan disiplin

aparatur

- - - Diishub Kab. BA 50 org 20.000.000 - - - - 50 org 20.000.000 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

5 Meningkatkan

pengelolaan

sarana dan

prasarana

perhubungan

Terlaksana

nya

pengelolaa

n sarana

dan

prasarana

perhubung

an

Terwujudnya

pengelolaan

sarana dan

prasarana

perhubungan

1.07.1.07.

01.15

Program Pembangunan

Prasarana dan Fasilitas

Perhubungan

- Persentase

tingkat

perencanaan

sistem jaringan

transportasi yang

terpadu;

- Persentase

pelayanan jasa

transportasi

Terwujudnya

pengelolaan

transportasi darat

dan sungai yang

handal

20% 120.795.000 40% 282.874.500 Diishub

Kab. BA 146.161.950 80% 160.778.145 100% 176.855.960 100% 887.465.555

1.07.1.07.

01.15.01

1 Survey

Penentuan Titik

Lokasi

Pembangunan

Sarana dan

Fasilitas

Perhubungan

Tersedianya

data lokasi

pembangunan

sarana dan

fasilitas

perhubungan

Validitas data

lokasi

pembangunan

sarana dan

fasilitas

perhubungan

- - 1 Set

Dokum

en

Diishub Kab. BA 1 Set

Dokumen

41.800.000 1 Set

Dokum

en

45.980.000 1 Set

Dokumen

50.578.000 4 Set

Dokum

en

176.358.000 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.15.02

2 Penyusunan

Kebijakan,

Norma standar

dan Prosedur

Bidang

Perhubungan

Tersedianya

dokumen data

perhitungan lalu

lintas

Termanfaatkan

nya data

perhitungan lalu

lintas

1 Set

Dokum

en

13.055.000 1 Set

Dokum

en

Diishub Kab. BA 1 Set

Dokumen

15.796.550 1 Set

Dokum

en

17.376.205 1 Set

Dokumen

19.113.826 5 Set

Dokum

en

79.702.081 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.15.04

3 Sosialisasi

Kebijakan di

Bidang

Perhubungan

Tersedianya

Sumber Daya

Manusia (SDM)

di bidang MRLL,

Evaluasi

Andalalin,

Pengelolaan

Parkir pada

Kabupaten/Kota.

Terlaksananya

Pemahaman

materi oleh

peserta

sosialisasi

51,00 17.580.000 76,00 Diishub Kab. BA 101,00 21.271.800 126,00 23.398.980 151,00 25.738.878 151,00 107.327.658 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

Page 50: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 40

40

1.07.1.07.

01.15.08

4 Monitoring,

Evaluasi dan

Pelaporan

Terlaksananya

monitoring,

evaluasi dan

pelaporan dan

tersedianya buku

laporan kegiatan

Berfungsi

monitoring,

evaluasi dan

pelaporan serta

bermanfaatnya

buku laporan

kegiatan

4 Set

Dokum

en

90.160.000 4 Set

Dokum

en

Diishub Kab. BA 4 Set

Dokumen

109.093.600 4 Set

Dokum

en

120.002.960 4 Set

Dokumen

132.003.256 20 Set

Dokum

en

550.435.816 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.15.10

5 Review

Perencanaan

Pembangunan

Dermaga

Sebalik

Tersedianya

dokumen

perencanaan

dermaga Sebalik

Termanfaatkan

nya dermaga

Sebalik

- - 1 Set

Dokum

en

Diishub Kab. BA - - - - - - 1 Set

Dokum

en

150.000.000 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

6 Pengembang

an jaringan

komunikasi

berbasis TIK

Terlaksana

nya

pengemba

ngan

jaringan

komunikasi

berbasis

TIK

Bertambahny

a

pengetahuan

masyarakat

yang mengerti

TIK

1.25.1.07.

01.15

Program

Pengembangan

Komunikasi, Informasi

dan Media massa

Persentase

masyarakat yang

dapat menerima

layanan TIK

Ketersediaan

sarana dan

prasarana

komunikasi,

informasi dan

media massa

20% 5.111.075.875 40% 5.647.683.463 Diishub

Kab. BA 6.212.451.809 80% 6.833.696.990 100% 7.517.066.689 100% 31.321.974.824

1.25.1.07.

01.15.02

1 Pengembangan

Jaringan

Komunikasi dan

Informasi

Persentase

Masyarakat yang

dapat menerima

layanan TIK

Terlaksananya

pemerintahan

yang baik yang

memiliki prinsip

efektif, efisien,

transparan dan

akuntabel melalui

pelayanan TIK

65,00 5.006.875.875 75,00 Diishub Kab. BA 80,00 6.058.319.809 85,00 6.664.151.790 90,00 7.330.566.969 90,00 30.567.477.904 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.25.1.07.

01.15.04

2 Pengadaan Alat

Studio dan

Komunikasi

Tersedianya

pengadaan alat

studio dan

komunikasi

Terwujudnya

Pelayanan dan

penyebaran

informasi pada

masyarakat

0,60 59.200.000 75% Diishub Kab. BA 85% 71.632.000 95% 78.795.200 100% 86.674.720 100% 361.421.920 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.25.1.07.

01.15.07

3 Pembuatan

Sistem

Teknologi

Informasi

Terpadu

(Database)

SKPD

Tersedianya

Sistem Teknologi

Informasi

Terpadu

(Database)

SKPD)

Operasional

pemerintahan

yang efektif dan

efisien berbasis

TIK

20,00 45.000.000 40,00 Diishub Kab. BA 60,00 82.500.000 80,00 90.750.000 100,00 99.825.000 100,00 393.075.000 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.25.1.07.

01.15.10

4 Pengembangan

Media

Elektronik

Tersedianya

dokumen

perencanaan

bidang kominfo

Terlaksananya

pengembangan

media elektronik

di bidang kominfo

- - 1

Dokum

en

Diishub Kab. BA 1

Dokumen

- 1

Dokum

en

- 1

Dokumen

- 5

Dokum

en

- Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

7 Pengembang

an jaringan

komunikasi

berbasis TIK

Terlaksana

nya

pengemba

ngan

jaringan

komunikasi

berbasis

Bertambahny

a

pengetahuan

masyarakat

yang mengerti

TIK

1.25.1.07.

01.16

Program Pengkajian dan

Penelitian Bidang

Informasi dan

Komunikasi

- Jumlah SDM

yang bisa

melayani publik

berbasis TIK;

- Jumlah Laporan

kajian yang

dimanfaatkan

Penambahan

Informasi

Teknologi Terkini

7

Orang

84.000.000 7

Orang

92.400.000 Diishub

Kab. BA 101.640.000 7

Orang

111.804.000 7 Orang 122.984.400 35

Orang

512.828.400

Page 51: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 41

TIK

1.25.1.07.

01.16.02

1 Pembuatan

Bengkel Multi

media

Tersedianya

Bengkel Multi

media

Tertatanya

peralatan

komputer dan

jaringan dengan

baik

1

Tahun

100.000.000 1

Tahun

Diishub Kab. BA 1 Tahun 100.000.000 1

Tahun

100.000.000 1 Tahun 100.000.000 1

Tahun

500.000.000 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.25.1.07.

01.16..

1 Jasa

Pelayanan

Bengkel Multi

media

Tersedianya

Aparatur yang

Kompeten

Berbasis TIK

Terlaksananya

pemerintahan

yang baik yang

memiliki prinsip

efektif, efisien,

transparan dan

akuntabel melalui

pelayanan TIK

7

Orang

84.000.000 14

Orang

Diishub Kab. BA 21 Orang 101.640.000 28

Orang

111.804.000 35 Orang 122.984.400 35

Orang

512.828.400 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

8 Meningkatnya

pengetahuan

masyarakat

sadar lalu

lintas

Terkendali

nya disiplin

berlalu

lintas

Terpenuhinya

pelayanan

angkutan di

Kabupaten

Banyuasin

1.07.1.07.

01.17

Program Peningkatan

Pelayanan Angkutan

Peningkatan

Disiplin Berlalu

Lintas

Peningkatan

persentase SDM

berkualitas dan

tingkat disiplin

berlalu lintas

0,20 625.910.000 40% 826.297.000 Diishub

Kab. BA 908.926.700 80% 999.819.370 100% 1.099.801.307 100% 4.460.754.377

1.07.1.07.

01.17.05

1 Pengendalian

Disiplin

Pengoperasian

Angkutan

Umum di Jalan

Raya

Terpenuhinya

standar

keselamatan bagi

angkutan umum

yang melayani

trayek di dalam

kabupaten/Kota.

Peningkatan

disiplin berlalu

lintas di jalan

raya

3 Kali 49.720.000 6 Kali Diishub Kab. BA 9 Kali 60.161.200 12 Kali 66.177.320 15 Kali 72.795.052 15 Kali 303.545.572 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.17.14

2 Sosisalisasi/Pe

nyuluhan

Ketertiban Lalu

Lintas dan

Angkutan Jalan

Terlaksananya

ketertiban dan

disiplin berlalu

lintas di Jalan

Meningkatnya

ketertiban dan

disiplin berlalu

lintas di Jalan

2 Kali 23.800.000 4 Kali Diishub Kab. BA 6 Kali 28.798.000 8 Kali 31.677.800 10 Kali 34.845.580 10 Kali 145.301.380 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.17.15

3 Pemilihan dan

Pemberian

Penghargaan

Sopir/Juru

mudi/ Awak

Kendaraan

Angkutan

Umum Teladan

Terpenuhinya

standar

keselamatan bagi

angkutan umum

yang melayani

trayek di dalam

kabupaten/Kota.

Peningkatan

disiplin

masyarakat

berlalu lintas

4

Orang

18.475.000 6

Orang

Diishub Kab. BA 8 Orang 22.354.750 10

Orang

24.590.225 14 Orang 27.049.248 14

Orang

112.791.723 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.17.16

4 Pelayanan Jasa

dalam

Peningkatan

Pelayanan

Angkutan

Tersedianya

Sumber Daya

Manusia (SDM)

di bidang

terminal pada

Kabupaten/Kota

yang telah

memiliki terminal.

Kelancaran

tugas koordinasi

pelayanan

angkutan

64

Orang

384.000.000 96

Orang

Diishub Kab. BA 128

Orang

464.640.000 160

Orang

511.104.000 192

Orang

562.214.400 192

Orang

2.344.358.400 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

Page 52: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 42

42

1.07.1.07.

01.17.18

5 Pengaturan

Lalu Lintas

Angkutan Pada

Hari-hari Besar

Terlaksananya

pengaturan lalu

lintas lebaran,

natal, tahun baru

Kelancaran lalu

lintas lebaran,

natal, tahun baru

2

Kegiat

an

109.550.000 4 Kali Diishub Kab. BA 6 Kali 153.505.000 8 Kali 168.855.500 10 Kali 185.741.050 10 Kali 757.201.550 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.17.19

6 Sosisalisasi/Pe

nyuluhan

Ketertiban,

Keamanan dan

Keselamatan di

Perairan

Terlaksananya

ketertiban dan

disiplin berlalu

lintas di Perairan

Meningkatnya

ketertiban dan

disiplin berlalu

lintas di Perairan

3

Kegiat

an

23.490.000 6 Kali Diishub Kab. BA 9 Kali 66.539.000 12 Kali 73.192.900 15 Kali 80.512.190 15 Kali 304.224.090 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.17.20

7 Pemilihan

Pelajar Pelopor

Keselamatan

Lalu Lintas dan

Angkutan Jalan

Terpilihnya

DUTA Pelajar

Pelopor Tahun

2014

Terlakasananya

Pemilihan Pelajar

Pelopor Tahun

2014

2

Orang

16.875.000 2

Orang

Diishub Kab. BA 2 Orang 20.418.750 2

Orang

22.460.625 2 Orang 24.706.688 10

Orang

103.023.563 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.17.21

8 Dukungan

Event

International

"Musi

Triboatton"

Terlaksananya

even

internasional

Musi Triboatton

Meningkatnya

hubungan

kerjasama

Internasional

0 - 1 Keg Diishub Kab. BA 1 Keg 92.510.000 1 Keg 101.761.000 1 Keg 111.937.100 1 Keg 390.308.100 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

9 Meningkatnya

pengtahuan

berbasi TIK

Terlaksana

nya

sosialisasi

Bertambahny

a aparatur

yang bisa

melayani TIK

1.25.1.07.

01.17

Program Fasilitas

Peningkatan SDM

Bidang Komunikasi dan

Informatika

Jumlah SDM

yang bisa

melayani publik

berbasis TIK

Tingkat

Pemahaman

Materi Kominfo

80,00 75.680.000 120,00 110.000.000 Diishub

Kab. BA 121.000.000 200,00 133.100.000 240,00 146.410.000 280,00 586.190.000 Dinas

Perhubu

ngan

Kab.

Banyuasi

n

1.25.1.07.

01.17.01

1 Pelatihan SDM

dalam Bidang

Komunikasi dan

Informasi

Jumlah SDM

yang bisa

mengoperasikan

TIK seluruh

SKPD

Meningkatnya

kualitas dan

kuantitas sumber

daya manusia di

bidang

komunikasi dan

informasi

80,00 75.680.000 120,00 Diishub Kab. BA 160,00 121.000.000 200,00 133.100.000 240,00 146.410.000 280,00 586.190.000 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

10 Meningkatkan

pelayanan

kepada

masyarakat

Terlaksana

nya

pembangu

nan sarana

dan

prasarana

perhubung

an

Terpenuhinya

sarana dan

prasarana

perhubungan

1.07.1.07.

01.18

Program Pembangunan

Sarana dan Prasarana

Perhubungan

Tersedianya

sarana dan

prasarana

perhubungan

Peningkatan

pengelolaan

sarana dan

prasarana

perhubungan

0,20 9.594.342.675 40% 8.125.272.100 Diishub

Kab. BA 13.936.465.700 80% 15.330.112.270 100% 10.760.519.84

5

100% 57.746.712.590

1.07.1.07.

01.18.02

1 Pembangunan

Halte Bus, Taxi

Gedung

Terminal

Jumlah Halte

yang telah

dilayani angkutan

umum dalam

trayek

Berfungsinya

halte bus di

Kabupaten

Banyuasin

- - 1 Unit Diishub Kab. BA 1 Unit 3.300.000.000 1 Unit 3.630.000.000 1 Unit 3.993.000.000 1 Unit 13.923.000.000 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

Page 53: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 43

1.07.1.07.

01.18.04

2 Pembangunan

Dermaga

Tersedianya

pelabuhan

sungai dan

danau untuk

melayani kapal

sungai dan

danau yang

beroperasi pada

trayek dalam

Kabupaten/Kota

pada wilayah

yang telah

dilayari angkutan

sungai dan

danau.

Berfungsinya

dermaga dan

penghubung

tambatan kapal

69,51

%

(29

Unit)

8.732.306.675

78,05

%

(36

Unit)

Diishub Kab. BA

84,15 %

(41 Unit)

3.630.000.000

89,02

%

(45

Unit)

3.993.000.000

92,68 %

(48 Unit)

4.392.300.000

48

Unit

24.047.606.675

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.18.06

3 Rehab Berat

Terminal

Tersedianya

angkutan umum

yang melayani

wilayah yang

telah tersedia

jaringan jalan

untuk jaringan

jalan Kab/Kota

Beroperasionalny

a terminal betung

bagi masyarakat

41,70 728.675.000

46,02

Diishub Kab. BA

50,35

1.846.432.500

54,67

2.031.075.750

59,00

2.234.183.325

59,00

8.518.941.575

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.18.08

4 Pembuatan

Batas Tanah

Pemerintah

(Dishubkomunf

o) dan

Persertifikatan

Tersedianya

lahan pemerintah

(Dishubkominfo)

Kab. Banyuasin

yang sudah

tersertifikasi

Tersertifikasinya

lahan pemerintah

(Dishubkominfo)

Kab. Banyuasin

4,00 133.361.000

6,00

Diishub Kab. BA

8,00

160.033.200

10,00

176.036.520

11,00

141.036.520

11,00

757.164.340

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.18.09

5 Pembangunan

Dermaga

Sungai Sebalik

Tersedianya

pelabuhan

sungai Sebalik

untuk melayani

kapal sungai

Sebalik yang

beroperasi pada

trayek dalam

Kabupaten/Kota

pada wilayah

yang telah

dilayari angkutan

sungai Sebalik.

Berfungsinya

Terminal Multi

Moda Sebalik di

Kab. Banyuasin

- - - Diishub Kab. BA 40% 5.000.000.000 60% 5.500.000.000 - - 60% 10.500.000.000 Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

11 Meningkatkan

pengetahuan

masyarakat

Terlaksana

nya

penyebarlu

asan

informasi

kepada

masyaraka

t

Terpenuhinya

informasi

yang

berkualitas

bagi

masyarakat

1.25.1.07.

01.18

Program Kerjasama

Informasi Dengan Mas

Media

Persentase

Penyebarluasan

Informasi yang

berkualitas dan

dapat diakses

masyarakat

Tingkat

kerjasama

dengan media

massa

0,20 152.150.000 40% 258.530.000

Diishub

Kab. BA

284.383.000 80%

312.821.300 100%

344.103.430 100%

1.013.039.830

Page 54: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 44

44

1.25.1.07.

01.18

1 Penyebarluasan

Informasi

Pembangunan

Daerah

Jumlah Media

Massa yang ada

di Kabupaten

Banyuasin /

Jumlah Media

Massa yang ada

harus ada di

Kabupaten

Banyuasin x 100

Kemudahan

mendapat

informasi yang

berkualitas dan

dapat diakses

secara mudah

dan cepat

5

Media 102.300.000

10

Media

Diishub Kab. BA

15 Media

123.783.000

20

Media

136.161.300 25 Media

149.777.430

25

Media

624.551.730

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.25.1.07.

01.18.03

2 Penyebarluasan

iInformasi yang

Bersifat

Penyuluhan

Bagi

Masyarakat

Tersedianya

informasi yang

berkualitas dan

dapat diakses

secara mudah

dan cepat

Kemudahan

mendapat

informasi yang

berkualitas dan

dapat diakses

secara mudah

dan cepat

-

- 20%

Diishub Kab. BA

40%

60.500.000 60%

66.550.000 80%

73.205.000 80%

255.255.000

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.25.1.07.

01.18.05

3 Pengendalian

Pos Komunikasi

dan

Telekomunikasi

Tersedianya

Pelayanan dan

pengawasan pos

komunikasi dan

telekomunikasi

Meningkatnya

Pelayanan dan

pengawasan pos

komunikasi dan

telekomunikasi

1,00 49.850.000

30

Operat

or

Diishub Kab. BA 60

Operator

27.500.000

90

Operat

or

30.250.000

120

Operator

33.275.000

120

Operat

or

36.602.500

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.25.1.07.

01.18.09

4 Kerjasama

Informasi

dengan Media

Massa

Persentase

Diseminasi dan

Pendistribusian

Informasi

Nasional

Terlaksananya

penyebarluasan

informasi ke

masyarakat

-

-

15,00

Diishub Kab. BA

20,00

72.600.000

25,00

79.860.000

30,00

87.846.000

30,00

96.630.600

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

12 Mengembang

kan sistem

lalu lintas dan

angkutan

jalan dan

sungai yang

handal,

berdaya saing

dan

berwawasan

lingkungan

Pembangu

nan

Jaringan

prasarana

angkutan

jalan dan

sungai

Tersedianya

fasilitas

perlengkapan

jalan dan

sungai (rata-

rata rambu,

marka, dan

guardrill) pada

jalan

Kabupaten

1.07.1.07.

01.19

Program Pengendalian

dan Pengamanan Lalu

Lintas

Persentase

Penurunan

Angka

Kecelakaan Lalu

Lintas di Darat

maupun di

Perairan

Tingkat

Penurunan

Angka

Kecelakaan Lalu

Lintas di Darat

maupun di

Perairan

0,20 433.385.000 40% 476.723.500

Diishub

Kab. BA

524.395.850 80%

576.835.435 100%

634.518.979 100%

2.645.858.764

1.07.1.07.

01.19.01

1 Pengadaan

Rambu-Rambu

Lalu Lintas

Darat

Ketersediaan

Fasilitas

Perlengkapan

Jalan

(Rambu/Marka/G

uardrill) pada

wilayah

Kabupaten

Berfungsinya

Rambu lalu lintas

darat

56,00 322.650.000

67,33

Diishub Kab. BA

79,53

390.406.500

89,87

429.447.150

100,00

472.391.865

100,00

1.969.810.515

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.19.05

2 Pengadaan

Rambu-Rambu

Lalu Lintas

Sungai

Ketersediaan

Fasilitas

Perlengkapan

Rambu sungai

pada wilayah

Kabupaten

Berfungsinya

Rambu lalu lintas

sungai 20

Unit 110.735.000 50 Unit

Diishub Kab. BA

80 Unit

133.989.350

110

Unit

147.388.285 140 Unit

162.127.114

140

Unit

676.048.249

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

Page 55: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 45

13 Terpenuhinya

pelayanan uji

kendaraan

dan

tersedianya

alat uji serta

sarana

pendukung

keselamatan

transportasi

Penyediaa

n

Pelayanan

Pengujian

Kendaraan

Bermotor

Tersedianya

unit pengujian

kendaraan

bermotor

1.07.1.07.

01.20

Peningkatan Kelaikan

Pengoperasian

Kendaraan Bermotor

Tersedianya

sarana dan

prasarana PKB

Peningkatan

Sarana dan

Prasarana PKB

2

Kegiat

an

716.525.875

4

Kegiata

n

2.334.471.075

Diishub

Kab. BA

1.716.525.875

8

Kegiata

n

1.888.178.463

10

Kegiatan

866.996.309

10

Kegiat

an

7.522.697.596

1.07.1.07.

01.20.01

1

Perkerasan

Lapangan

Parkir

Tersedianya

Taman Gedung /

Lapangan Parkir

yang Layak

Berfungsinya

Taman Gedung /

Lapangan Parkir

yang Layak

20% 716.525.875 40%

Diishub Kab. BA 60%

716.525.875 80%

788.178.463 100%

866.996.309 100%

5.422.697.596

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.20.02

2 Pengadaan Alat

Uji Kendaraan

Bermotor

Persentase

Kendaraan

Bermotor yang

Laik Uji

Ketersediaan

unit pengujian

kendaraan

bermotor

-

-

-

Diishub Kab. BA 40%

1.000.000.000 60%

1.100.000.000 - 0 60%

2.100.000.000

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.20.03

3 Pelaksanaan Uji

Petik

Kendaraan

Bermotor

Tersedianya

data kendaraan

bermotor yang

akurat

Terlaksananya

uji petik

kendaraan

bermotor dengan

tertib

-

-

2

Kegiata

n

Diishub Kab. BA 2

Kegiatan

36.300.000

2

Kegiata

n

39.930.000

2

Kegiatan

43.923.000

10

Kegiat

an

153.153.000

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

14 Meningkatkan

kinerja Dinas

Perhubungan

Terlaksa

Nanya

program

/kegiatan

Dinas

Perhubung

an

Terpenuhinya

data

peremcanaan

yang

berkualitas

1.07.1.07.

01.21

Program Penyusunan

Dokumen Perencanaan

Tersedianya

data

perencanaan

yang akurat dan

terintegrasi

dengan

perencanaan

kabupaten

Terwujudnya

sistem

perencanaan

jangka pendek

dan jangka

menengah dinas

terintegrasi

dengan

perencanaan

dinas Kabupaten

4

Dokum

en

52.000.000

5

Dokum

en

477.050.000

Diishub

Kab. BA

29.755.000

8

Dokum

en

32.730.500

14

Dokumen

68.463.550

15

Dokum

en

659.999.050

1.07.1.07.

01.21.01

1 Penyusunan

dan

Pengumpulan

Data/Informasi

Kebutuhan

Dokumen

Perencanaan

Tersedianya

data

perencanaan

yang akurat

Terwujudnya

Pengumpulan

Data/Informasi

Kebutuhan

dokumen

Perencanaan

yang baik

2

Dokum

en

24.950.000

4

Dokum

en

Diishub Kab. BA

6

Dokumen

29.755.000

8

Dokum

en

32.730.500

10

Dokumen

36.003.550

10

Dokum

en

150.489.050

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.21.02

2 Penyusunan

Rencana

Strategis SKPD

Tersedianya

dokumen

Rencana

Strategis SKPD

Terwujudnya

penyusunan

Rencana

Strategis SKPD

2

Dokum

en

27.050.000

-

Diishub Kab. BA

-

-

-

-

4

Dokumen

32.460.000

4

Dokum

en

59.510.000

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

1.07.1.07.

01.21.03

3 Penyusunan

Rencana

Tataran

Transportasi

Lokal (Tatralok)

Terpenuhinya

Dokumen

Perencanaan

Sistem Jaringan

Transportasi

yang terpadu

Termanfaatkanny

a Dokumen

Perencanaan

Sistem Jaringan

Transportasi

yang terpadu

-

-

1

Dokum

en

Diishub Kab. BA

-

-

-

- -

-

1

Dokum

en

450.000.000

Dinas

Perhubu

ngan

Kab. BA

JUMLAH 21.741.617.550 24.856.335.292

30.396.359.803

33.140.612.683

29.600.797.20

139.396.774.628

Diishub

Kab. BA

Page 56: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 46

46

0

Page 57: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Page | 1

PENGUKURAN KINERJA

Nama SKPD : Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin

Tahun : 2017

SASARAN

STRATEGIS INDIKATOR KINERJA SATUAN TARGET REALISASI CAPAIAN

1 2 3 4 5 6

1

Terlaksananya

ketersediaan

sarana dan

prasarana

perhubungan

1

Persentase Dermaga

Sungai di Kabupaten

Banyuasin % 89,02 94,00 105,59

2

Terlaksananya

kesadaran

masyarakat

akan

keselamatan

berlalu lintas

dan angkutan

jalan dan

perairan di

Kabupaten

Banyuasin

2

Persentase ketersediaan

angkutan umum yang

melayani wilayah di

Kabupaten Banyuasin

% 80,00 13,88 17,35

3

Persentase ketersediaan

rambu darat dan sungai

di Kabupaten Banyuasin

% 79,91 79,91 100

4

Persentase kendaraan

bermotor yang laik uji % 8,10 8,10 100

TABEL

RENCANA KINERJA TAHUNAN (RKT) TAHUN 2017

DINAS PERHUBUNGAN

KABUPATEN BANYUASIN

Page 58: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 2

2

N

o Sasaran Strategis Indikator Kinerja

Target Program / Kegiatan

Anggaran

Satuan Target (Rp)

1 2 3 4 5 6

1 Terciptanya pelayanan

yang profesional dan

akuntabel melalui

peningkatan kualitas dan

kinerja jajaran Dinas

Perhubungan

Tingkat Pemenuhan Jasa Administrasi

Perkantoran % 100 1

Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran 3.433.170.184

Ketersediaan Sarana dan Prasarana Aparatur

Dinas Perhubungan % 100 2 Program Peningkatan Sarana dan

Prasarana Aparatur 1.689.586.661

Tingkat Disiplin Aparatur Dinas Perhubungan % 100 3

Program Peningkatan Disiplin

Aparatur 83.600.000

% 100 4 Program Peningkatan Kapasitas

Sumber Daya Aparatur 50.000.000

Terpenuhinya data perencanaan yang

berkualitas dokumen 6 5

Program Penyediaan Dokumen

Perencanaan 66.400.000

2 Terlaksananya

ketersediaan sarana dan

prasarana perhubungan

Persentase Dermaga Sungai di Kabupaten

Banyuasin

% 78,05

6 Program Pembangunan Prasarana

dan Fasilitas Perhubungan 137.855.000

7 Program Pembangunan Sarana dan

Prasarana Perhubungan 4.619.780.480

8

Program Rehabilitasi dan

Pemeliharaan Prasarana dan

Fasilitas LLAJ

295.475.000

3 Terlaksananya kesadaran

masyarakat akan

keselamatan berlalu lintas

dan angkutan jalan dan

perairan di Kabupaten

Banyuasin

Persentase ketersediaan angkutan umum yang

melayani wilayah di Kabupaten Banyuasin % 46,02 8

Program Peningkatan Pelayanan

Angkutan 965.795.000

Persentase ketersediaan rambu darat dan

sungai di Kabupaten Banyuasin % 67,33 9

Program Pengendalian dan

Pengamanan Lalu Lintas 826.943.000

Persentase kendaraan bermotor yang laik uji % 8,12 10

Program Peningkatan Kelaikan

Pengoperasian Kendaraan Bermotor 500.333.400

Page 59: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

3

Page 60: Laporan kinerja - dishub.banyuasinkab.go.iddishub.banyuasinkab.go.id/wp-content/uploads/sites/123/2018/04/... · kegagalan organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah

Laporan Kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Tahun 2017 4

4