laporan aplikasi perpustakaan.doc

50
APLIKASI PERPUSTAKAAN SMA NEGERI SUNGAI LIMAU PROYEK AKHIR I Oleh : Aldio Muhammad ( 3311311031 ) M. Iswahyudi ( 3311311035 ) Syamsulizar ( 3311311047 ) Disusun untuk memenuhi syarat kelulusan mata kuliah Proyek Akhir I i

Upload: syamsulizar

Post on 25-Dec-2015

35 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

APLIKASI PERPUSTAKAAN

SMA NEGERI SUNGAI LIMAU

PROYEK AKHIR I

Oleh :

Aldio Muhammad ( 3311311031 )M. Iswahyudi ( 3311311035 )Syamsulizar ( 3311311047 )

Disusun untuk memenuhi syarat kelulusan mata kuliah Proyek Akhir I

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA

POLITEKNIK NEGERI BATAM

BATAM

2014

i

HALAMAN PENGESAHAN

APLIKASI PERPUSTAKAAN SMA NEGERI SUNGAI LIMAU

Disusun Oleh :

Aldio Muhammad ( 3311311031 )M. Iswahyudi ( 3311311035 )Syamsulizar ( 3311311047 )

Diajukan dan disahkan sebagai laporan Proyek Akhir I

PROGRAM STUDI DIPLOMA 3 TEKNIK INFORMATIKA

POLITEKNIK NEGERI BATAM

Batam, 02 April 2014

Pembimbing,

Andy Triwinarko,M.T.

NIK. …………..

ii

HALAMAN PERNYATAAN

Dengan ini, saya:

NIM : 3311311031

Nama : Aldio Muhammad

Adalah mahasiswa Teknik Informatika Politeknik Batam yang menyatakan bahwa

proyek akhir dengan judul:

APLIKASI PERPUSTAKAAN SMA NEGERI SUNGAI LIMAU

Disusun dengan:

1. Tidak melakukan plagiat terhadap naskah karya orang lain.

2. Tidak melakukan pemalsuan data.

3. Tidak menggunakan karya orang lain tanpa menyebut sumber asli atau

tanpa ijin pemilik.

Jika kemudian terbukti terjadi pelanggaran terhadap pernyataan di atas, maka saya

bersedia menerima sanksi apapun termasuk pencabutan gelar akademik.

Lembar pernyataan ini juga memberikan hak kepada Politeknik Batam untuk

mempergunakan, mendistribusikan ataupun memproduksi ulang seluruh hasil

proyek akhir ini.

Batam, 02 April 2014

Aldio Muhammad3311311047

iii

HALAMAN PERNYATAAN

Dengan ini, saya:

NIM : 3311311035

Nama : M. Iswahyudi

Adalah mahasiswa Teknik Informatika Politeknik Batam yang menyatakan bahwa

proyek akhir dengan judul:

APLIKASI PERPUSTAKAAN SMA NEGERI SUNGAI LIMAU

Disusun dengan:

1. Tidak melakukan plagiat terhadap naskah karya orang lain.

2. Tidak melakukan pemalsuan data.

3. Tidak menggunakan karya orang lain tanpa menyebut sumber asli atau

tanpa ijin pemilik.

Jika kemudian terbukti terjadi pelanggaran terhadap pernyataan di atas, maka saya

bersedia menerima sanksi apapun termasuk pencabutan gelar akademik.

Lembar pernyataan ini juga memberikan hak kepada Politeknik Batam untuk

mempergunakan, mendistribusikan ataupun memproduksi ulang seluruh hasil

proyek akhir ini.

Batam, 02 April 2014

M. Iswahyudi3311311035

iv

HALAMAN PERNYATAAN

Dengan ini, saya:

NIM : Syamsulizar

Nama : 3311311047

Adalah mahasiswa Teknik Informatika Politeknik Batam yang menyatakan bahwa

proyek akhir dengan judul:

APLIKASI PERPUSTAKAAN SMA NEGERI SUNGAI LIMAU

Disusun dengan:

1. Tidak melakukan plagiat terhadap naskah karya orang lain.

2. Tidak melakukan pemalsuan data.

3. Tidak menggunakan karya orang lain tanpa menyebut sumber asli atau

tanpa ijin pemilik.

Jika kemudian terbukti terjadi pelanggaran terhadap pernyataan di atas, maka saya

bersedia menerima sanksi apapun termasuk pencabutan gelar akademik.

Lembar pernyataan ini juga memberikan hak kepada Politeknik Batam untuk

mempergunakan, mendistribusikan ataupun memproduksi ulang seluruh hasil

proyek akhir ini.

Batam, 02 April 2014

Syamsulizar3311311047

v

KATA PENGANTAR

Dengan rahmat Allah yang Maha Esa serta puji syukur ke hadirat Allah yang

telah memberi kemudahan kepada penulis untuk menyelesaikan tugas mata kuliah

Proyek Akhir I ini. Proyek Akhir ini disusun atas dasar syarat ketuntasan pada

mata kuliah Proyek Akhir I.

Penulis berharap Proyek Akhir yang berjudul “Sistem Aplikasi Perpustakaan

SMA Negeri Sungai Limau” ini dapat menjadi aplikasi yang dapat bermanfaat

nantinya bagi sekolah SMA negeri sungai limau serta mahasiswa yang ingin

menjadi referensi dan pengembangan menjadi aplikasi yang lebih kompleks untuk

kemudahan dalam teknologi informasi yang digunankan untuk Perpustakaan

berbentuk aplikasi berbasis desktop.

Penulis mengucapkan terima kasih kepada ibu Nur Zahrati selaku dosen

pengampuh dan Bapak Andy Triwinarko selaku dosen pembimbing serta semua

pihak yang telah membantu yang tidak bisa penulis cantumkan satu persatu

sehingga aplikasi ini bisa dapat selesai tepat waktu dan sesuai dengan perancanaan

Penulis menyadari dalam Proyek Akhir ini masih banyak kekurangan, oleh karena

itu penulis berharap adanya kritik dan saran untuk pengembangan selanjutnya.

Batam, April 2014

Penulis

vi

ABSTRAK

APLIKASI PERPUSTAKAAN SMA NEGERI SUNGAI LIMAU

Perpustakaan adalah sebuah tempat koleksi buku, majalah, atau tempat kita

mendapatkan berbagai kumpulan informasi yang bersifat ilmu

pengetahuan ,hiburan, rekreasi serta ibadah. Dalam dunia pendidikan salah satu

bagian penting untuk meningkatkan ilmu pengetahuan adalah disediakan fasilitas

perpustakaan yang lengkap dan dikelola dengan rapi. Tujuan utama dari

perpustakaan adalah melayani para peminjam yang akan meminjam buku. Untuk

itu penyediaan informasi yang dapat mendukung dan meningkatkan sistem

sangatlah di butuhkan.

Sistem aplikasi yang berbasis komputer akan sangat berbeda dengan sistem

informasi yang dilakukan dalam bentuk pembukuan. Pengolahan data yang masih

seperti ini, cara kerjanya akan sangat lambat dan membutuhkan waktu yang cukup

lama untuk dapat menyelesaikannya.Perancangan sistem informasi ini dibuat

dengan bahasa pemrograman JAVA dan MySQL sebagai basis datanya.

Pengelolaan data di perpustakaan merupakan salah satu komponen yang penting

dalam mewujudkan suatu sistem informasi di perpustakaan. Pengelolaan data

secara pembukuan, mempunyai banyak kelemahan, selain membutuhkan waktu

yang lama, keakuratannya juga kurang dapat diterima, diharapkan dengan sistem

informasi ini pengelolaan data dengan cara pembukuan dapat digantikan secara

komputerisasi.

Kata Kunci : Java, Sistem Informasi, Perpustakaan, MySQL

vii

ABSTRACT

LIBRARY APPLICATIONS SMA SUNGAI LIMAU

Library is a place of books, maazines, or where we et a variety of information that is science, entertainment, recreation and worship. In the word of education an important part af sciences is improve library facilities are provided compilte and neatly maintained. The main propose of the library is serve the borrower will borrow the book. For the provision of information to support and enhance the system is need.

Computer – based application system will be very different from the information system in the form off book keeping. Data proccessin is still like this, how it work will be very slowand requires a long time be able for complete. Design information for system was created with java programming language and MYSQL as its database. Data management in the library is one of the important components in creating an information system in the library. Manaement accounting data, is the many weaknesses, in addition to requiring a lon time, accuracy is also acceptable, expected by the management information system data by computerized bookkeeping can be replaced.

Key words: Java , System Information , Library , MySQL.

viii

DAFTAR ISI

Halaman Judul....................................................................................................... iHalaman Pengesahan............................................................................................ iiHalaman Pernyataan............................................................................................ iiiKata Pengantar.................................................................................................... viAbstrak............................................................................................................... viiAbstract ............................................................................................................ viii

BAB I PENDAHULUAN..................................................................................... 11.1 Latar Belakang........................................................................................11.2 Rumusan Masalah....................................................................................11.3 Batasan Masalah......................................................................................11.4 Tujuan Penelitian..................................................................................... 21.5 Tinjauan Pustaka.....................................................................................21.6 Sistematika Penulisan..............................................................................2

BAB II LANDASAN TEORI...............................................................................32.1 Teori 1..................................................................................................... 32.2 Teori 2..................................................................................................... 6

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN......................................................73.1 Deskripsi Umum Sistem..........................................................................73.2 Kebutuhan Fungsional.............................................................................73.3 Kebutuhan Non Fungsional.....................................................................83.4 Use Case Diagram...................................................................................83.5 Skenario Use Case...................................................................................83.6 Activity Diagram.....................................................................................83.7 Communication / Sequence Diagram.......................................................83.8 Class Diagram.........................................................................................83.9 Perancangan Basis Data...........................................................................93.10 Perancangan Antarmuka..........................................................................9

BAB IV IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN.................................................104.1 Implementasi.........................................................................................104.2 Pengujian............................................................................................... 10

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN..............................................................115.1 Kesimpulan............................................................................................ 115.2 Saran..................................................................................................... 11

Daftar Pustaka.................................................................................................... 12Lampiran (jika ada) ...........................................................................................13

ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Siklus Knowledge Discovery (Sumber, tahun)......................................4Gambar 2 Deskripsi Umum Sistem.......................................................................7

x

DAFTAR TABEL

Tabel 1 Contoh Penerapan Data Mining...............................................................5

xi

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kemajuan teknologi informasi sangat diperlukan untuk mempermudah dalam

pekerjaan dan kelangsungan hidup manusia dan dapat mempengaruhi segala pola

hidup manusia. Dengan semangkin majunya teknologi informasi maka

dibutuhkan peningkatan dalam kemampuan penggunaan perangkat lunak dalam

teknologi dengan baik.

Perpustakaan adalah sebuah tempat koleksi buku, majalah, atau tempat kita

mendapatkan berbagai kumpulan informasi yang bersifat ilmu

pengetahuan ,hiburan, rekreasi serta ibadah. Dalam dunia pendidikan salah satu

bagian penting untuk meningkatkan ilmu pengetahuan adalah disediakan fasilitas

perpustakaan yang lengkap dan dikelola dengan rapi.

SMA Negeri Sungai Limau adalah sekolah yang terletak di Pariaman Sumatera

Barat. Di sekolah ini dalam membantu proses pembelajaran disediakan fasilitas

perpustakaan. Sistem pengolahan informasi dalam perpustakaan dalam sekolah ini

masih menggunakan buku tempat pengumpulan data seperti peminjaman,

pengembalian, dan pembayaran keterlambatan serta penulisan data anggota

perpustakaan. Dengan sistem ini terdapat masalah – masalah yang tidak bisa

dihindari seperti sistem pencarian data informasi siswa dan buku yang memakan

waktu dan peminjaman buku yang masih dicatat dalam bentuk data tertulis

berupa buku. Hal ini membuat pelayanan terhadap siswa-siswi SMA Negeri

Sungai Limau menjadi kurang baik. Dengan menganalisa permasalahan ini

dibutuhkan sistem yang terkomputerisasi yang dapat mempermudah dalam

1

informasi data perpustakaan. Dengan adanya aplikasi ini akan mempermudah

pengguna perpustakaan dalam peminjaman buku, pencarian data buku dan

terkontrolnya data anggota perpustakaan.

1.2 Rumusan Masalah

Dari kondisi sistem informasi perpustakaan diatas maka dirumuskanlah masalah –

masalah yang ada pada pengelolaan data yang dilakukan secara tertulis

diantaranya :

Bagaimana cara membangun aplikasi perpustakaan di SMA Negeri Sungai Limau

yang mana datanya dapat dicari lebih cepat ?

Bagaimana cara membuat aplikasi perpustakaan yang terkomputerisasi ?

1.3 Batasan Masalah

Batasan masalah dari aplikasi ini mencakup sebagai berikut :

Aplikasi ini hanya dapat digunakan di lingkup sekolah SMA Negeri Sungai

Limau.

Aplikasi ini hanya membahas permasalahan yang ada di lingkup SMA Negeri

Sungai Limau.

1.4 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian aplikasi perpustakaan ini adalah sebagai berikut:

Agar data perpustakaan dapat diakses lebih cepat, dibutuhkan suatu sistem yang

aplikasi yang terkomputerisasi.

Aplikasi perpustakaan dibuat menggunakan bahasa pemrograman Java dan

menggunakan database Mysql serta menggunakan aplikasi Netbeans untuk

membuat aplikasinya

2

1.5 Tinjauan Pustaka

Perpustakaan SMA Negeri Sungai Limau penelolaannya dilakukan melalui

pengarsipan dalam buku, semua data diarsip dalam buku yang dipisah – pisah

seperti satu buku isinya data peminjaman, data pengembalian, data keterlambatan

serta dendanya. Sedangkan buku satu lagi isinya data anggota perpustakaan yang

sudah menjadi anggota perpustakaan. Dalam pengarsipannya dibutuhkan satu

tempat seperti lemari. Kalau mau mencari data terdahulu petugas harus mencari

lagi arsip buku yang sudah disimpan sehingga membutuhkan waktu yang lama

untuk pencariannya.Jadi belum ada aplikasi yang pernah dibuat sebelumnya.

1.6 Sistematika Penulisan

Laporan ini terdiri dari bab pendahuluan, tinjauan pustaka, analisis dan

perancangan, hasil dan pembahasan, kesimpulan dan saran.

Bab I : Pendahuluan berisi penjelasan mengenai latar belakang,

rumusanmasalah, batasan masalah, tujuan dan sistematika

penulisan.

Bab II : Landasan teori berisi teori – teori yang berhubungan dengan

penelitian, juga dapat diulas penelitian bidang jenis yang pernah

dilakukan serta posisi tersebut terhadap penelitian sebelumnya.

Bab III : Analisis dan perancangan, berisi tentang uraian tentang langkah –

langkah menyelesaikan masalah

Bab IV : Impelmentasi dan pengujian, berisi mengenai hasil dari

pembahasan tentang langkah implementasi dan pengujian.

Bab V : Kesimpulan dan saran berisi tentang hasil pembuatan aplikasi dan

saran untuk pengembangan selanjutnya agar aplikasi dapat lebih

baik.

3

BAB II

LANDASAN TEORI

II.1. Perpustakaan

Fasilitas sekolah yang bisa melayani para siswa dan siswi dalam pembelajaran

serta mencari sumber informasi yang sifatnya dalam bentuk tulisan adalah

perpustakaan. Perpustakaan dikelola dengan sistem informasi yang lebih terarah

dan terkontrol seperti dalam hal peminjaman buku, pengembalian buku, register

jadi angggota baru serta hal – hal lain yang diperlukan. Perpustakaan dapat juga

diartikan sebagai kumpulan informasi yang bersifat ilmu pengetahuan, hiburan,

dan ibadah yang merupakan kebutuhan hakiki manusia. Oleh karena itu

perpustakaan modern mendefinisikan kembali sebagi tempat untuk mengakses

informasi dalam format apapun, apakah informasi itu disimpan dalam gedung

perpustakaan atau tidak. Dalam konsep perpustakaan modern selain buku yang

tercetak , sebagian buku dan koleksinya ada dalam perpustakaan digital (yang bisa

diakses dalam jaringan komputer).

II.2 Sistem Informasi

Sistem adalah suatu kesatuan yang terdiri dari dua atau lebih komponen atau

subsistem yang berinteraksi untuk mencapai tujuan tertentu. Suatu sistem dapat

terdiri dari sistem – sistem perangkat keras dan perangkat lunak. Subsistem –

subsistem saling berinteraksi dan saling berinteraksi dan saling berhubungan

membentuk satu kesatuan sehingga tujuan atau sasaran sistem tersebut dapat

tercapai.

Informasi adalah hasil dari pengolahan data dalam suatu bentuk yang lebih

berguna dan lebih berarti bagi penerimanya yang menggambarkan suatu kejadian

– kejadian (event) yang nyata yang digunakan untuk pengambilan keputusan.

4

Sehubungan dengan itu, informasi haruslah berkualitas. Kualitas informasi

ditentukan oleh tiga faktor, yaitu:

relevansi

tepat waktu, dan

akurasi.

Akurasi berati bahwa informasi bebas dari kesalahan, relevansi berarti

informasi benar – benar berguna bagi suatu tindakan keputusan yang dilakukan

oleh seseorang. Tepat waktu berarti bahwa informasi datang pada saat dibuthkan

sehingga bermanfaat untuk pengambilan keputusan.

Sistem informasi merupakan suatu sistem di dalam suatu organisasi yang

merupakan kombinasi dari orang – orang, fasilitas, teknologi, media, prosedur –

prosedur dan pengendalian yang ditujukan untuk mendapatkan jalur komunikasi

penting, memproses tipe transaksi rutin tertentu, memberi sinyal kepada

manajemen dan yang lainnya terhadap kejadian – kejadian internal dan eksternal

yang penting dan menyediakan suatu dasar informasi untuk pengambilan

keputusan yang cerdik.

II.3 Java

Bahasa Java merupakan bahasa akhir abad 20, diciptakan Sun Microsystem

pada 1995-an. Bahasa Java adalah bahasa modern yang telah diterima masyarakat

komputasi dunia. Hampir semua perusahaan perangkat lunak dan komputer besar

bersatu mendukung dan mengembangkan sistem berbasis Java. Secara jujur

persatuan ini dilandasi semangat menyaingi dominasi Microsoft. Pemilihan

bahasa Java karena aplikasi tidak mensyaratkan platform tertentu sehingga

aplikasi akan dapat dijalankan di platformmanapun yang sangat beragam

termasuk

platform Microsoft. Karakteristik ini menguntungkan pesaing-pesaing Microsoft

untuk meningkatkan pasar jangkauan aplikasi yang mereka dibuat di antara

platform pesaing-pesaing Microsoft yang beragam.

5

Java dirancang agar mudah dipelajari dan digunakan secara efektif. Java tidak

menyediakan fitur – fitur rumit bahasa pemrograman level tinggi, serta banyak

pekerjaan pemrograman yang mulanya harus dilakukan manual, sekarang

digantikan dikerjaan Java secara otomatis seperti dealokasi memori.

Java tidak mendukung fitur – fitur rumit berikut ini :

explicit pointer manipulation

implicit type casting

structures atau unions

operator overloading

templates

header files, dan

multiple inheritance.

Rancangan bahasa java telah berdasar teknologi yang telah terbukti dan

dikembangkan di bahasa – bahasa sebelumnya. Fitur – fitur penting dan

bermanfaat bahasa sebelumnya diadopsi sementara fitur – fitur yang tidak perlu

ditinggalkan, serta bila dimungkinkan pekerjaan – pekerjaan yang menjengkelkan

menjemukan dilakukan dilakukan oleh sistem, bukan oleh pemrogram seperti

garbage collection untuk pengelolaan memori sehingga pemrogram dibebaskan

dari beberapa tugas pengelolaan memori.

II.3. Bahasa Berorientasi Objek

Meskipun java dipengaruhi bahasa – bahasa terdahulu, namun bahasa java

tidak dirancang untuk kompatibel secara kode sumber dengan bahasa – bahasa

sebelumnya. Bahasa java sepenuhnya baru. Kebijakan ini memberi kebebasan

perancang java. Kebebasan ini mengahasilkan rancangan bahasa java yang bersih,

berguna, serta sekaligus menerapkan pendekatan pragmatik terhadap objek.

Java merupakan penyeimbanganantara mazhab berorientasi objek “murni”

yang memandang “semua harus objek” dan mazhab pragmatis yang menerapkan

model pragmatis “stay out my way”. Model objek di java adalah sederhana dan

mudah diperluas, sementara tipe – tipe sederhana seperti integer, char, float tetap

6

ada di bahasa java untuk mengejar kinerja tinggi tipe primitif yang langsung

didukung perangkat keras.

OOP adalah cara ampuh dalam pengorganisasian dan pengembangan perangkat

lunak. Pada OOP, program komputer sebagai sekelompok objek yang saling

berinteraksi. Deskripsi ringkas OOP adalah mengorganisasian program sebagai

kumpulan komponen, disebut objek. Objek – objek ini ada secara independen,

mempunyai aturan – aturan berkomunikasi dengan objek lain dan untuk

memerintahkan untuk objek lain guna meminta informasi tertentu atau meminta

objek lain mengerjakan sesuatu.

Kelas bertindak sebagai modul sekaligus tipe. Sebagai tipe maka pada saat

jalan, program menciptakan objek – objek yang merupakan instan – instan dari

kelas. Kelas dapat mewarisi kelas lain. Java tidak mengijinkan pewarisan jamak

namun menyelesaikan kebutuhan pewarisan jamak dengan fasilitas interface uang

lebih elegan.

II.3. Netbeans IDE

NetBeans IDE adalah IDE open source yang ditulis sepenuhnya dengan bahasa

pemrograman Java menggunakan platform NetBeans. NetBeans IDE mendukung

pengembangan semua tipe aplikasi Java (J2SE, web, EJB, dan aplikasi mobile).

Fitur lainnya adalah sistem proyek berbasis Ant, kontrol versi, dan refactoring.

Modularitas: Semua fungsi IDE disediakan oleh modul-modul. Tiap modul

menyediakan fungsi yang didefinisikan dengan baik, seperti dukungan untuk

bahasa pemrograman Java, editing, atau dukungan bagi CVS. NetBeans memuat

semua modul yang diperlukan dalam pengembangan Java dalam sekali download,

memungkinkan pengguna untuk mulai bekerja sesegera mungkin. Modul-modul

juga mengijinkan NetBeans untuk bisa dikembangkan. Fitur-fitur baru, seperti

dukungan untuk bahasa pemrograman lain, dapat ditambahkan dengan menginstal

modul tambahan. Sebagai contoh, Sun Studio, Sun Java Studio Enterprise, dan

Sun Java Studio Creator dari Sun Microsystem semuanya berbasis NetBeans IDE.

7

Sejak Juli 2006, NetBeans IDE dilisensikan di bawah Common Development

and Distribution License (CDDL), yaitu lisensi yang berbasis Mozilla Public

License (MPL).

II.4 Basis Data

Data merupakan bentuk yang masih mentah, belum dapat bercerita banyak,

sehingga perlu diolah lebih lanjut. Data diolah melalui suatu model untuk

dihasilkan informasi. Data dapat berbentuk simbol – simbol semacam huruf –

huruf atau alphabet, angka – angka, bentuk – bentuk suara, sinyal – sinyal,

gambar

– gambar dan sebagainya.

Data yang diolah melalui suatu model menjadi informasi, penerima kemudian

menerima informasi tersebut, membuat suatu keputusan dan melakukan tindakan,

yang berarti menghasilkan suatu yang lain yang akan membuat sejumlah data

kembali. Data tersebut akan ditangkap sebagai input, diproses kembali lewat suatu

model dan seterusnya membentu suatu siklus. Siklus ini disebut dengan siklus

informasi (information cycle) atau ada yang menyebutnya dengan istilah siklus

pengolahan data (data processing cycles).

Basis data adalah kumpulan data yang saling berhubungan. DBMS (Data Base

Management System) ialah sistem perangkat lunak bertujuan khusus untunk

pengelolaan penyimpanan dan manipulasi imformasi. DBMS adalah program

untuk pengelolaan basis data. Properti penting DBMS adalah data independency

yang dapat dideskripsikan sebagai kondisi dimana data dan program aplikasi

independen dalam arti perubahan tidak saling mempengaruhi. Program aplikasi

tidak di pengaruhi perubahan yang dilakukan terhadap data dan cara data tersebut

di organisasikan secara fisik oleh DBMS.

Di samping memberikan data independency, DBMS juga memberikan kendali

terpusat bagi data yang terpadu. Bentuk operasi ini mempunyai manfaat sebagai

berikut :

8

1. Reduksi terhadap jumlah redundansi yang diperlukan untuk penyimpanan

data.

2. Meningkatkan integritas data dan menghindari masalah – masalah

inkonsistensi data yaitu inkonsistensi yang disebabkan perubahan satu

instan kenyataan tapi meninggalkan perubahan duplikasi kenyataan yang

sama.

3. Meningkatkan berbagi data di antara pemakai – pemakai.

4. Menyediakan kendali yang seragam dan efektif untuk keamanan dan

privasi data pemakai.

Agar mampu memberikan data independency, diciptakan model atau skema

data yang dikelola administrator basisdata. Model data memberikan pandangan

logik terhadap informasi yang disimpan di penyimpanan sekunder. Pandangan

logik seharusnya tidak bergantung pada representasi fisik secara berarti. Contoh

pengaksesan record tertentu muncul pada pandangan logik pemakai sebagai

seperti mengakses isian/elemen tabel, sementara sesungguhnya file disimpan

sebagai file hash yang mengerjakan algoritma transformasi kunci ke alamat.

Kerumitan – kerumitan di tingak pengaksesan rekord yang sesungguhnya tidak

perlu diketahui pemakai DBMS.

Terdapat tiga model data yangs sering digunakan, yaitu:

a. Model hirarki.

b. Model jaringan.

c. Model relasional.

Selain itu, saat ini telah dikembangkan model data yang dipengaruhi

pendekatan berorientasi objek, yaitu:

a. Model berorientasi objek.

b. Model objek-relasional.

Administrator basisdata berperan banyak pada pemakian DBMS misalnya

memutuskan mengenai isian informasi yang terdapat di basisdata, memutuskan

struktur penyimpanan yang digunakan, menyediakan konsultasi untuk pemakai,

9

mendefinisikan pemeriksaan otorisasi, dan mendefinisikan strategi backup dan

pemulihan, dan memonitor kinerja sistem dan kelakukan pemakai.

Implementasi sistem basisdata (DBMS) memerlukan beberapa struktur data,

sebagai berikut:

a. File data, yaitu file untuk menyimpan data.

b. Kamus data untuk menyimpan informasi struktur basisdata dan otorisasi.

c. File indeks, untuk memberi akses cepat terhadap data.

d. Data statistik, untuk menyimpan informasi mengenai data di basisdata.

II.4. MySQL

MySQL adalah sebuah sistem manajemen basis data relasi (relational database

management system) yang bersifat open source. Sejarah MySQL yang merupakan

hasil buah pikiran dari Michael “Monty” Widenius, David Axmark, dan Allan

Larson dimulai tahun 1995. Mereka bertiga kemudian mendirikan perusahaan

bernama MySQL AB di Swedia.

MySQL menggunakan bahasa standa SQL (Structure Query Language) sebagai

bahasa interaktif dalam mengelola data. Perintah SQL sering juga disebut Query.

Terdapat beberapa keuntungan apabila menggunakan MySQL, sebagai berikut:

kecepatan

mudah digunakan

open source

kapabilitas

replikasi data

biaya rendah (relatif gratis)

konektifitas dan keamanan

fleksibilitas/portabilitas, dan

lintasplatform sistem operasi.

II.5 JDBC API

10

JDBC merupakan singkatan dari Java Data Base Connectivity. JDBC API

merupakan Java API (Application Programming Interface) untuk mengakses

secara virtual berbagai jenis tabular data. JDBC API terdiri dari sekumpulan class

dan interface yang ditulis dalam bahasa pemrograman Java yang menyediakan

standar API sebagai tools dalam mengembangkan basis data dan memberikan

kemudahan bagi pengembang untuk membuat aplikasi – aplikasi basis data yang

sepenuhnya dalam bahasa pemrograman Java.

Keuntungan dari JDBC API adalah sebuah aplikasi dapat mengakses secara

virtual berbagai sumber data dan dapat berjalan pada berbagai platform dengan

Java Virtual Machine. Dengan kata lain, dengan JDBC API, kita tidak perlu

membuat satu program untuk mengakses basis data Microsoft SQL atau basis data

lainnya. Cukup satu program menggunakan JDBC API untuk mengakses berbagai

jenis basis data atau sumber data. Kombinasi dari platform Java dan JDBC API

memungkinkan pemrograman untuk melakukan “write once and run anywhere.”

JDBC API memungkinkan untuk melakukan tiga hal, yaitu:

Membangun koneksi dengan basis data atau berbagai jenis sumber data

tabular data.

Mengirim pernyataan – pernyataan SQL.

Memproses hasil.

11

BAB III

ANALISIS DAN PERANCANGAN

III.1. Object penelitian

Dalam pengelolaan sistem aplikasi perpustakaan SMA Negeri Sungai Limau ini

terdapat dua katagori pengguna yaitu admin dan pengelola perpustakaan

Jelaskan sistem Anda secara singkat di sini. Input dan outputnya apa saja?

Penggunanya siapa saja? Siapa/apa saja yang terlibat dengan sistem? Berikan

gambar deskripsi umum sistem seperti pada Gambar 1.

Gambar 1 Deskripsi Umum Sistem

3.1 Kebutuhan Fungsional

Jelaskan kebutuhan fungsional di sini. Setiap kebutuhan fungsional dinomori

dengan kode F, dimulai dari F001, F002, dan seterusnya.

12

3.2 Kebutuhan Non Fungsional

Jelaskan kebutuhan non fungsional di sini. Setiap kebutuhan non fungsional

dinomori dengan kode NF, dimulai dari NF001, NF002, dan seterusnya.

3.3 Use Case Diagram

3.4 Skenario Use Case

Letakkan skenario use case di sini. Beri nama tabel pada masing-masing scenario.

3.5 Activity Diagram

Letakkan activity diagram di sini. Beri penjelasan masing-masing gambar, jangan

hanya berisi gambar saja.

3.6 Communication / Sequence Diagram

Letakkan communication/sequence diagram (boleh pilih salah satu, boleh dua-

duanya) di sini. Beri penjelasan masing-masing gambar, jangan hanya berisi

gambar saja.

3.7 Class Diagram

Letakkan class diagram di sini. Beri penjelasan gambar, jangan hanya berisi

gambar saja.

13

3.8 Perancangan Basis Data

Bagian ini berisi perancangan basis data, terdiri dari ERD dan perancangan tabel.

3.9 Perancangan Antarmuka

Bagian ini berisi gambar-gambar rancangan antarmuka. Beri penjelasan masing-

masing gambar.

14

BAB IV

IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN

Bagian ini memuat uraian langkah implementasi dan pengujian. Berikan

pengantar di sini, bila diperlukan.

4.1 Implementasi

Jelaskan hasil implementasi proses-proses dan antarmuka yang telah dirancang

sebelumnya dalam subsubbab. Misal di 4.1.1 Implementasi Proses Login.

Jelaskan dengan mencuplik bagian kode program yang menangani proses

tersebut, jangan copy-paste seluruh kode program.

4.2 Pengujian

Pengujian dapat dilakukan dengan;

1. Menguji produk dengan menjelaskan skenario pengujian.

2. Menguji dengan mengimplementasikan produk ke hosting bila web, ke

Google store bila Android, dll

3. Menguji dengan mengevaluasi produk (karya) dengan mengambil

beberapa sampel penelitian.

15

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Bagian ini memuat kesimpulan yang merupakan rangkuman dari hasil analisis

kinerja pada bagian sebelumnya. Kesimpulan dan saran dibuat dalam bentuk

point .

5.2 Saran

Bagian ini berisi saran-saran pengembangan dari penelitian yang telah dibuat dan

mengungkap aspek-aspek apa saja yang belum terselesaikan, sehingga dapat

menjadi rekomendasi untuk penelitian selanjutnya.

16

DAFTAR PUSTAKA

Nama penulis dalam daftar pustaka diurutkan sesuai dengan urutan abjad. Berikut

ini contoh untuk gaya penulisan daftar pustaka dari berbagai sumber.

==========================================================

PANDUAN PENULISAN DAFTAR PUSTAKA DARI BERBAGAI

SUMBER REFERENSI

Pustaka dalam bentuk buku dan buku terjemahan:

17

Buku dengan urutan penulisan: Penulis, tahun, judul buku (harus ditulis

miring) volume (jika ada), edisi (jika ada), nama penerbit dan kota

penerbit.

Buku Terjemahan dengan urutan penulisan: Penulis asli, tahun buku

terjemahan, judul buku terjemahan (harus ditulis miring), volume (jika

ada), edisi (jika ada), (diterjemahkan oleh : nama penerjemah), nama

penerbit terjemahan dan kota penerbit terjemahan.

Artikel dalam Buku dengan urutan penulisan: Penulis artikel, tahun,

judul artikel (harus ditulis miring), nama editor, judul buku (harus ditulis

miring), volume (jika ada), edisi (jika ada), nama penerbit dan kota

penerbit.

Pustaka dalam bentuk artikel dalam majalah ilmiah:

Urutan penulisan: Penulis, tahun, judul artikel, nama majalah (harus

ditulis miring sebagai singkatan resminya), nomor, volume dan halaman.

Pustaka dalam bentuk artikel dalam seminar ilmiah:

Artikel dalam prosiding seminar dengan urutan penulisan: Penulis, tahun,

judul artikel, Judul prosiding Seminar (harus ditulis miring), kota seminar.

Artikel lepas tidak dimuat dalam prosiding seminar dengan urutan

penulisan: Penulis, tahun, judul artikel, Judul prosiding Seminar (harus

ditulis miring), kota seminar, dan tanggal seminar.

Pustaka dalam bentuk Skripsi/Tesis/Disertasi:

Urutan penulisan: Penulis, tahun, judul skripsi, Skripsi/Tesis/Disertasi

(harus ditulis miring), nama fakultas/ program pasca sarjana, universitas,

dan kota.

18

Pustaka dalam bentuk Laporan Penelitian:

Urutan penulisan: Peneliti, tahun, judul laporan penelitian, nama laporan

penelitian (harus ditulis miring), nama proyek penelitian, nama institusi,

dan kota.

Pustaka dalam bentuk artikel dalam surat kabar: 

Urutan penulisan: Penulis, tahun, judul artikel, nama surat kabar (harus

ditulis miring), nama surat kabar, tanggal terbit dan halaman.

Pustaka dalam bentuk dokumen paten:

Urutan penulisan: Penemu, tahun, judul paten (harus ditulis miring), paten

negara, Nomor.

Pustaka dalam bentuk artikel dalam Internet (hindari sedapat mungkin, tidak

diperkenankan melakukan sitasi artikel dari internet yang tidak ada nama

penulisnya):

Artikel majalah ilmiah versi cetakan dengan urutan penulisan: Penulis,

tahun, judul artikel, nama majalah (harus ditulis miring sebagai singkatan

resminya), nomor, volume dan halaman.

Artikel majalah ilmiah versi online dengan urutan penulisan: Penulis,

tahun, judul artikel, nama majalah (harus ditulis miring sebagai singkatan

resminya), nomor, volume, halaman dan alamat website.

Artikel umum dengan urutan penulisan: Penulis, tahun, judul artikel,

alamat website (harus ditulis miring), diakses tanggal …

19