kodifikasi peraturan bank indonesia manajemen - bi.go.id complete.pdf · manajemen good corporate...

252
Kodifikasi Peraturan Bank Indonesia Manajemen Good Corporate Governance

Upload: phamhanh

Post on 30-May-2019

276 views

Category:

Documents


5 download

TRANSCRIPT

Kodifikasi Peraturan Bank Indonesia

Manajemen Good Corporate Governance

DISCLAIMER Isi kodifikasi ini adalah himpunan peraturan Bank Indonesia yang disusun secara sistematis berdasarkan kelompok dan topik tertentu untuk memudahkan pembaca memahami peraturan dan menelusuri rekam jejak keberlakuan suatu peraturan Bank Indonesia. Penyusunan kodifikasi ini telah melalui proses pemeriksaan dan editing terkait keakuratan dan kelengkapan peraturan yang dikodifikasikan. Namun demikian mengingat bahwa peraturan Bank Indonesia dapat berubah dari waktu ke waktu, maka setiap akses dan penggunaan atas kodifikasi ini agar dilakukan secara bijaksana dengan memperhatikan tanggal unggah dan sumber orisinal dari masing-masing peraturan Bank Indonesia yang dirujuk.1

1 Peraturan Bank Indonesia dapat diakses pada situs resmi Bank Indonesia http://www.bi.go.id/ atau melalui fasilitas pencarian peraturan pada situs resmi Bank Indonesia (http://www.bi.go.id/web/id/Peraturan/Search/).

      

Tim Penyusun Zainal Abidin Ramlan Ginting Chandra Murniadi Gantiah Wuryandani Zulkarnain Sitompul 

Siti Astiyah Wahyu Yuwana Hidayat 

Komala Dewi Wirza Ayu Novriana Patrick A. Kapugu Ristia Icha Pramesi 

    

Pusat Riset dan Edukasi Bank Sentral (PRES) Bank Indonesia Telp: 021 29817321 Fax.: 021 2311580 email: [email protected] Hak Cipta © 2013, Bank Indonesia  2013 

 

Kodifikasi Peraturan Bank Indonesia 

Manajemen 

Good Corporate Governance   

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

i  

DAFTAR ISI  

 Paragraf 

 Halaman 

 

Daftar Isi    Hal. i – iii 

Rekam Jejak Regulasi Good Corporate Governance   Hal. iv

Dasar Hukum    Hal. v

Regulasi Terkait    Hal. v

Regulasi Bank Indonesia    Hal.v

 

Good Corporate Governance Bagi Bank Umum   

Ketentuan Umum  Par. 1 – 3   Hal. 1 – 3

Dewan Komisaris  Par. 4 – 18   Hal. 4 – 12

Jumlah, Komposisi, Kriteria dan Independensi Dewan Komisaris  Par. 4 – 7   Hal. 4 – 8

Tugas dan Tanggung Jawab Dewan Komisaris  Par. 8 – 14   Hal. 8 – 10

Rapat Dewan Komisaris  Par. 15 – 16    Hal. 10 – 11

Aspek Transparansi Dewan Komisaris  Par. 17 – 18   Hal. 11 – 12 

Direksi  Par. 19 – 37   Hal. 12 – 18

Jumlah, Komposisi, Kriteria dan Independensi Direksi  Par. 19 – 24   Hal. 12 – 15

Tugas dan Tanggung Jawab Direksi  Par. 25 – 34   Hal. 15 – 17

Rapat Direksi  Par. 35  Hal. 17

Aspek Transparansi Direksi  Par. 36 – 37   Hal. 17 – 18

Komite‐Komite  Par. 38 – 49   Hal. 18 – 25  

Struktur dan Keanggotaan Komite  Par. 38 – 42   Hal. 18 – 23

Jabatan Rangkap Ketua Komite  Par. 43  Hal. 23

Tugas dan Tanggung Jawab Komite  Par. 44 – 47   Hal. 23 – 25  

Rapat Komite   Par. 48 – 49   Hal. 25

Fungsi Kepatuhan, Audit Intern Dan Audit Ekstern  Par. 50 – 53   Hal. 26 

Fungsi Kepatuhan Bank  Par. 50 – 51  Hal. 26

Fungsi Audit Intern  Par. 52  Hal. 26 

Fungsi Audit Ekstern  Par. 53  Hal. 26

Penerapan Manajemen Risiko  Par. 54  Hal. 27

Penyediaan Dana Kepada Pihak Terkait Dan Penyediaan Dana Besar  Par. 55 – 56  Hal. 27

Rencana Strategis Bank  Par. 57  Hal. 27 

Aspek Transparansi Kondisi Bank  Par. 58 – 59  Hal. 27 – 28  

Pelaporan Internal Dan Benturan Kepentingan  Par. 60 – 61  Hal. 28 – 29 

Pelaporan Internal  Par. 60  Hal. 28

Penanganan Benturan Kepentingan  Par. 61  Hal. 28 – 29 

Laporan Dan Penilaian Pelaksanaan Good Corporate Governance  Par. 62 – 67    Hal. 29 – 44  

Laporan Pelaksanaan Good Corporate Governance  Par. 62 – 65   Hal. 29 – 37 

Penilaian Pelaksanaan Good Corporate Governance (Self Assessment)  Par. 66 – 67   Hal. 37 – 44 

Pelaksanaan Good Corporate Governance Pada Kantor Cabang Bank Asing  Par. 68 – 69    Hal. 44

Sanksi  Par. 70 – 76   Hal. 44 – 46  

Sanksi Pelaksanaan Good Corporate Governance  Par. 70 – 75  Hal. 44 – 45

Sanksi Pelaporan  

Par. 76  Hal.45 – 46 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

ii  

Good Corporate Governance bagi Bank Umum Syariah dan Unit Usaha Syariah   

 

Ketentuan Umum  Par. 77 – 79    Hal. 46 – 49 

Bank Umum Syariah  Par. 80 – 143   Hal. 50 – 90  

Dewan Komisaris  Par. 80 – 93   Hal. 50 – 55 

Persyaratan Dewan Komisaris  Par. 80 – 82   Hal. 50 – 52 

Tugas dan Tanggung Jawab Dewan Komisaris  Par. 83 – 89   Hal. 52 – 54 

Rapat Dewan Komisaris  Par. 90 – 91   Hal. 54 

Aspek Transparansi Dewan Komisaris  Par. 92 – 93   Hal. 55

Direksi  Par. 94 – 109   Hal. 55 – 59 

Persyaratan Direksi  Par. 94 – 95   Hal. 55 – 56 

Tugas dan Tanggung Jawab Direksi  Par. 96 – 106   Hal. 56 – 58 

Rapat Direksi  Par. 107  Hal. 58 – 59 

Aspek Transparansi Direksi   Par. 108 – 109  Hal. 59

Komite‐Komite  Par. 110 – 119   Hal. 59 – 72 

Struktur dan Keanggotaan Komite  Par. 110 – 113   Hal. 59 – 68  

Jabatan Rangkap Ketua Komite  Par. 114  Hal. 68

Tugas dan Tanggung Jawab Komite  Par. 115 – 118   Hal. 68 – 72 

Rapat Komite  Par. 119  Hal. 72

Dewan Pengawas Syariah  Par. 120 – 127   Hal. 72 – 77 

Persyaratan Dewan Pengawas Syariah  Par. 120 – 121   Hal 72 – 73 

Tugas dan Tanggung Jawab Dewan Pengawas Syariah  Par. 122 – 124   Hal. 73 – 76 

Rapat Dewan Pengawas Syariah  Par. 125  Hal . 76

Aspek Transparansi Dewan Pengawas Syariah  Par. 126 – 127   Hal. 76 – 77 

Fungsi Kepatuhan, Audit Intern dan Audit Ekstern  Par. 128 – 130  Hal. 77 – 78 

Fungsi Kepatuhan  Par. 128  Hal. 77 

Fungsi Audit Intern  Par. 129  Hal. 77 – 78

Fungsi Audit Ekstern  Par. 130  Hal. 78 

Batas Maksimum Penyaluran Dana  Par. 131  Hal. 78

Aspek Transparansi Kondisi BUS  Par. 132 – 134   Hal. 78 – 79 

Pelaksanaan Prinsip Syariah dalam Kegiatan Penghimpunan Dana dan Penyaluran Dana serta Pelayanan Jasa 

Par. 135  Hal. 79 

Pelaporan Internal dan Benturan Kepentingan  Par. 136 – 137   Hal. 80 

Pelaporan Internal   Par. 136  Hal. 80 

Penanganan Benturan Kepentingan  Par. 137  Hal. 80

Laporan dan Penilaian Pelaksanaan GCG  Par. 138 – 143   Hal. 80 – 90 

Laporan Pelaksanaan GCG  Par. 138 – 141   Hal. 80 – 87 

Self Assessment Pelaksanaan GCG  Par. 142 – 143   Hal. 87 – 90 

Unit Usaha Syariah  Par. 144 – 156   Hal. 90 – 98 

Direktur UUS  Par. 144 – 146   Hal. 90

Dewan Pengawas Syariah  Par. 147  Hal. 90 

Penyaluran Dana Kepada Nasabah Pembiayaan Inti dan Penyimpanan Dana Oleh Deposan Inti  

Par. 148  Hal. 90

Aspek Transparansi Kondisi UUS  Par. 149  Hal. 90 – 91 

Pelaksanaan Prinsip Syariah dalam Kegiatan Penghimpunan Dana dan Penyaluran Dana serta Pelayanan Jasa  

Par. 150  Hal. 91

Pelaporan Internal  Par. 151  Hal. 91

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

iii  

Laporan dan Penilaian Pelaksanaan GCG  Par. 152 – 156   Hal. 91 – 98 

Laporan Pelaksanaan GCG  Par. 152 – 154   Hal. 91 – 95   

Self Assessment Pelaksanaan GCG  Par. 155 – 156   Hal. 96 – 98 

Sanksi   Par. 157 – 164   Hal. 99 – 101  

Sanksi Pelaksanaan GCG  Par. 157 – 162   Hal. 99 – 100 

Sanksi Pelaporan  Par. 163 – 164   Hal. 100 – 101 

Laporan Pelaksanaan  Par. 163  Hal. 100 – 101 

Laporan Hasil Pengawasan Dewan Pengawas Syariah, Pedoman, Sistem dan Prosedur serta Struktur Kelompok Usaha 

Par. 164  Hal. 101

 

Lampiran  Hal. 102 – 244   Lampiran 1 : Surat Pernyataan Independen  Hal. 102 – 103 Lampiran 2 : Kertas Kerja Penilaian Sendiri (Self Assessment) Pelaksanaan 

Good Corporate Governance Hal. 104 – 158 

Lampiran 3 : Matriks Peringkat Faktor Good Corporate Governance  Hal. 159 – 160 

Lampiran 4 : Laporan Penilaian Sendiri (Self Assessment) Pelaksanaan Good Corporate Governance(GCG) 

Hal. 161 – 162 

Lampiran 5 : Surat Pernyataan Independen – Bank Umum Syariah dan Unit Usaha Syariah  

Hal. 163

Lampiran 6 : Surat Penyampaian Laporan Hasil Pengawasan Dewan Pengawas Syariah 

Hal. 164

Lampiran 7 : Laporan Hasil Pengawasan Dewan Pengawas Syariah Hal. 165 – 168

Lampiran 8 : Kertas Kerja Self Assessment Bagi Bank Umum Syariah  Hal. 169 – 221

Lampiran 9 : Kertas Kerja Self Assessment Bagi Unit Usaha Syariah  Hal. 222 – 242 

Lampiran 10 : Ringkasan Perhitungan Nilai Komposit Bagi Bank Umum Syariah 

Hal. 243

Lampiran 11 : Ringkasan Perhitungan Nilai Komposit Bagi Unit Usaha Syariah 

Hal. 244  

                

    

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

iv  

    Rekam Jejak Regulasi Good Corporate Governance   

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

v  

Dasar Hukum: ‐ Undang‐Undang Nomor 6 tahun 2009 tentang Bank Indonesia: Pasal 8 c dan 24 ‐ Undang‐Undang Nomor 10 tahun 1998 tentang Perbankan: pasal 29 ayat (2) dan 38 ‐ Undang‐Undang Nomor 21 tahun 2008 tentang Perbankan Syariah: pasal 51 ayat (1), bab V, dan VI 

 Regulasi Terkait:  ‐ Undang‐Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas (PT)  ‐ Peraturan Bank Indonesia Nomor 7/3/PBI/2005 tentang Batas Maksimum Pemberian Kredit Bank Umum  ‐ Peraturan Bank Indonesia Nomor 5/8/PBI/2003 tentang Penerapan Manajemen Risiko Bank Umum  ‐ Peraturan Bank Indonesia Nomor 6/25/PBI/2004 Rencana Bisnis Bank Umum ‐ Peraturan Bank Indonesia Nomor 3/22/PBI/2001 Transparansi Kondisi Keuangan Bank ‐ Peraturan  Bank  Indonesia  Nomor  7/6/PBI/2005  Transparansi  Informasi  Produk  Bank  dan  Penggunaan 

Data Pribadi Nasabah ‐ Peraturan Bank Indonesia Nomor 12/23/PBI/2010 tentang Uji Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper 

Test)  ‐ Peraturan Bank Indonesia Nomor 11/3/PBI/2009 tentang Bank Umum Syariah  ‐ Peraturan Bank  Indonesia Nomor 9/8/PBI/2007  tentang Pemanfaatan Tenaga Kerja Asing dan Program 

Alih Pengetahuan di Sektor Perbankan ‐ Peraturan  Bank  Indonesia  Nomor  7/47/PBI/2005  tentang  Transparansi  Kondisi  Keuangan  Bank 

Perkreditan Rakyat Syariah. ‐ Peraturan  Bank  Indonesia  Nomor  7/6/PBI/2005  tentang  Transparansi  Informasi  Produk  Bank  dan 

Penggunaan Data Pribadi Nasabah ‐ Peraturan  Bank  Indonesia Nomor  9/19/PBI/2007  tentang  Pelaksanaan  Prinsip  Syariah  Dalam  Kegiatan 

Penghimpunan Dana dan Penyaluran Dana Serta Pelayanan Jasa Bank Syariah ‐ Peraturan Bank Indonesia Nomor 13/2/PBI/2011 tentang Pelaksanaan Fungsi Kepatuhan Bank Umum 

 Regulasi Bank Indonesia: ‐ Peraturan Bank Indonesia Nomor 11/33/PBI/2009 tentang Pelaksanaan Good Corporate Governance bagi 

Bank Umum Syariah dan Unit Usaha Syariah ‐ Peraturan  Bank  Indonesia Nomor  8/4/PBI/2006  tentang  Pelaksanaan Good  Corporate Governance  bagi 

Bank Umum ‐ Peraturan  Bank  Indonesia  Nomor  8/14/PBI/2006  tentang  Perubahan  atas  Peraturan  Bank  Indonesia 

nomor 8/4/PBI/2006 tentang Pelaksanaan Good Corporate Governance bagi Bank Umum ‐ Surat Edaran Bank  Indonesia Nomor 15/15/DPNP 2013 Perihal  : Pelaksanaan Good Corprate Governance 

bagi Bank Umum ‐ Surat Edaran Bank  Indonesia Nomor 12/13/DPbS 2010 perihal Pelaksanaan Good Corporate Governance 

bagi Bank Umum Syariah dan Unit Usaha Syariah  

          

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

1  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

    Perbankan    Manajemen    Good Corporate Governance Bagi Bank Umum   BAB I  Ketentuan Umum

1  Pasal 1 8/4/PBI/2006 Butir 1 – 6                                        SE 15/15/DPNP 2013 Romawi I. A  

Dalam Ketentuan ini yang dimaksud dengan: 1. Bank  adalah Bank Umum  sebagaimana dimaksud  dalam Undang‐Undang 

Nomor  7  Tahun  1992  tentang  Perbankan  sebagaimana  telah  diubah dengan Undang‐Undang Nomor 10 Tahun 1998,  termasuk kantor  cabang bank asing. 

2. Komisaris: a.   bagi  Bank  berbentuk  hukum  Perseroan  Terbatas  adalah  komisaris 

sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 angka 5 Undang‐Undang Nomor 1 Tahun 1995 tentang Perseroan Terbatas; 

b.   bagi  Bank  berbentuk  hukum  Perusahaan  Daerah  adalah  pengawas sebagaimana  dimaksud  dalam  Pasal  19  Undang‐Undang  Nomor  5 Tahun 1962 tentang Perusahaan Daerah; 

c.   bagi Bank  berbentuk  hukum  Koperasi  adalah  pengawas  sebagaimana dimaksud  dalam  Pasal  38  Undang‐Undang  Nomor  25  Tahun  1992 tentang Perkoperasian. 

3. Direksi: a.   bagi  Bank  berbentuk  hukum  Perseroan  Terbatas  adalah  direksi 

sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 angka 4 Undang‐Undang Nomor 1 Tahun 1995 tentang Perseroan Terbatas; 

b.   bagi  Bank  berbentuk  hukum  Perusahaan  Daerah  adalah  direksi sebagaimana  dimaksud  dalam  Pasal  11  Undang‐Undang  Nomor  5 Tahun 1962 tentang Perusahaan Daerah; 

c.   bagi  Bank  berbentuk  hukum  Koperasi  adalah  pengurus  sebagaimana dimaksud  dalam  Pasal  29  Undang‐Undang  Nomor  25  Tahun  1992 tentang Perkoperasian; 

d.   bagi  kantor  cabang  bank  asing  adalah  pimpinan  kantor  cabang  bank asing. 

4. Komisaris  Independen  adalah  anggota  dewan  Komisaris  yang  tidak memiliki hubungan keuangan, kepengurusan, kepemilikan saham dan/atau hubungan  keluarga  dengan  anggota  dewan  Komisaris  lainnya,  Direksi dan/atau pemegang saham pengendali atau hubungan dengan Bank, yang dapat mempengaruhi kemampuannya untuk bertindak independen. 

5. Pihak  Independen adalah pihak diluar Bank yang tidak memiliki hubungan keuangan, kepengurusan, kepemilikan saham dan/atau hubungan keluarga dengan  dewan  Komisaris, Direksi dan/atau  pemegang  saham  pengendali atau hubungan dengan Bank, yang dapat mempengaruhi kemampuannya untuk bertindak independen. 

6. Good  Corporate  Governance  adalah  suatu  tata  kelola  Bank  yang menerapkan  prinsip‐prinsip  keterbukaan  (transparency),  akuntabilitas (accountability),  pertanggungjawaban  (responsibility),  independensi (independency), dan kewajaran (fairness). 

7. Transparansi  (transparency)  yaitu  keterbukaan  dalam  mengemukakan informasi  yang  material  dan  relevan  serta  keterbukaan  dalam melaksanakan proses pengambilan keputusan; 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

2  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

           Pasal 1 8/4/PBI/2006 Butir 7 – 8      

8. Akuntabilitas  (accountability)  yaitu  kejelasan  fungsi  dan  pelaksanaan pertanggungjawaban organ Bank sehingga pengelolaannya berjalan secara efektif; 

9. Pertanggungjawaban  (responsibility)  yaitu  kesesuaian  pengelolaan  Bank dengan  peraturan  perundang‐undangan  yang  berlaku  dan  prinsip pengelolaan Bank yang sehat; 

10. Independensi  (independency)  yaitu  pengelolaan  Bank  secara profesional tanpa pengaruh/tekanan dari pihak manapun; dan 

11. Kewajaran (fairness) yaitu keadilan dan kesetaraan dalam memenuhi hak‐hak  stakeholders  yang  timbul  berdasarkan  perjanjian  dan  peraturan perundang‐undangan yang berlaku. 

12. Stakeholders  adalah  seluruh  pihak  yang  memiliki  kepentingan  secara langsung atau tidak langsung terhadap kegiatan usaha Bank. 

13. Pejabat Eksekutif adalah pejabat yang bertanggung jawab langsung kepada Direksi  atau  mempunyai  pengaruh  terhadap  kebijakan  dan  operasional perusahaan  atau  Bank,  antara  lain  pemimpin  kantor  cabang  dan  kepala Satuan Kerja Audit Intern.  

2  Pasal 2  8/4/PBI/2006 Ayat (1)       SE 15/15/DPNP 2013 Romawi I. E Pasal 2  8/4/PBI/2006 Ayat (2)                   

(1) Bank  wajib  melaksanakan  prinsip‐prinsip  Good  Corporate  Governance dalam  setiap  kegiatan  usahanya  pada  seluruh  tingkatan  atau  jenjang organisasi. 

 Pelaksanaan  prinsip‐prinsip  Good  Corporate  Governance  dalam  setiap kegiatan  usahanya  termasuk  pada  saat  penyusunan  visi, misi,  rencana strategis,  pelaksanaan  kebijakan,  dan  langkah‐langkah  pengawasan internal pada seluruh tingkatan atau jenjang organisasi. 

 Seluruh  tingkatan atau  jenjang organisasi meliputi Dewan Komisaris dan Direksi sampai dengan pegawai tingkat pelaksana. 

 (2) Pelaksanaan  prinsip‐prinsip  Good  Corporate  Governance  sebagaimana 

dimaksud pada ayat (1) paling kurang harus diwujudkan dalam: a. pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Komisaris dan Direksi;  

 Pelaksanaan tugas dan tanggungjawab dewan Komisaris dan Direksi mengacu  pada  anggaran  dasar  Bank  dan  peraturan  perundang‐undangan  yang  berlaku,  termasuk  ketentuan  Bank  Indonesia  yang mengatur pelaksanaan tugas dan tanggungjawab tersebut. 

 b. kelengkapan  dan  pelaksanaan  tugas  komite‐komite dan  satuan  kerja 

yang menjalankan fungsi pengendalian intern bank;   

Pembentukan  komite  antara  lain  dimaksudkan  untuk  membantu kelancaran  tugas  pengawasan  oleh  Komisaris  sedangkan  tugas pengendalian oleh Direksi didukung oleh pembentukan satuan kerja yang  melakukan  fungsi  pengendalian  seperti  satuan  kerja  audit intern, satuan kerja kepatuhan, dan satuan kerja manajemen  risiko Bank. 

 c. penerapan fungsi kepatuhan, auditor internal dan auditor eksternal; 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

3  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi I. C – D                

d. penerapan manajemen risiko, termasuk sistem pengendalian intern; e. penyediaan dana kepada pihak terkait dan penyediaan dana besar; 

 Yang dimaksud dengan pihak terkait adalah sebagaimana dimaksud dalam  ketentuan  Bank  Indonesia  tentang  Batas  Maksimum Pemberian Kredit bagi Bank Umum. 

 f. rencana strategis Bank; 

 Rencana strategis Bank meliputi  rencana korporasi  (corporate plan) maupun rencana bisnis (business plan). 

 g. transparansi kondisi keuangan dan non keuangan Bank. 

 Transparansi  meliputi  aspek  pengungkapan  (disclosure)  informasi Bank  yang  bersifat  kualitatif  maupun  kuantitatif  kepada Stakeholders.  

(3) Metode  penilaian  Tingkat  Kesehatan  Bank  Umum  menggunakan pendekatan risiko (Risk Based Bank Rating/RBBR) baik secara  individual maupun  secara  konsolidasi  yang  antara  lain  mencakup  penilaian faktor GCG.   Penilaian  faktor  GCG  dalam  penilaian  Tingkat  Kesehatan  Bank  Umum dengan menggunakan  pendekatan  risiko  (RBBR) merupakan  pengganti dari  penilaian  terhadap  faktor  Manajemen  dalam  penilaian  Tingkat Kesehatan Bank Umum berdasarkan CAMELS rating.  Berdasarkan  ketentuan  Bank  Indonesia  mengenai  penilaian  Tingkat Kesehatan Bank Umum dengan menggunakan pendekatan risiko (RBBR), penilaian  terhadap  pelaksanaan GCG  yang  berlandaskan  pada  5  (lima) prinsip  dasar  tersebut  pada  Paragraf  1  dikelompokkan  dalam  suatu governance  system  yang  terdiri  dari  3  (tiga)  aspek  governance,  yaitu governance structure, governance process, dan governance outcome. 

 

3  Pasal 3 8/4/PBI/2006 SE 15/15/DPNP 2013 Romawi I. F       

(1) Bank  Indonesia  melakukan  penilaian  terhadap  pelaksanaan  Good Corporate Governance Bank. 

(2) Dalam pelaksanaan GCG, diperlukan keberadaan Komisaris Independen  dan   Pihak   Independen   untuk  menghindari   benturan kepentingan (conflict  of  interest)  dalam  pelaksanaan  tugas  seluruh  tingkatan  atau jenjang organisasi Bank, check and balance, serta melindungi kepentingan stakeholders khususnya pemilik dana dan pemegang  saham minoritas. Untuk  mendukung  independensi  dalam  pelaksanaan  tugas  dimaksud, perlu  pengaturan mengenai masa  tunggu  (cooling  off)  bagi  pihak  yang akan menjadi pihak independen. 

     

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

4  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

  BAB II  Dewan Komisaris  Bagian Pertama  Jumlah, Komposisi, Kriteria dan Independensi Dewan Komisaris4  Pasal 4 

8/4/PBI/2006 (1) Jumlah anggota dewan Komisaris paling kurang 3 (tiga) orang dan paling 

banyak sama dengan jumlah anggota Direksi. (2) Paling kurang 1 (satu) orang anggota dewan Komisaris wajib berdomisili di 

Indonesia. (3) Dewan Komisaris dipimpin oleh Presiden Komisaris atau Komisaris Utama. 

5  Pasal 5 8/14/PBI/2006 Ayat (1) – (2)             SE 15/15/DPNP 2013 Romawi II. A                          

(1) Dewan Komisaris terdiri dari Komisaris dan Komisaris Independen. Keberadaan  Komisaris  Independen  dimaksudkan  untuk  mendorong terciptanya  iklim  dan  lingkungan  kerja  yang  lebih  obyektif  dan menempatkan  kewajaran  (fairness)  dan  kesetaraan  di  antara  berbagai kepentingan  termasuk  kepentingan  pemegang  saham  minoritas  dan Stakeholders lainnya. 

 (2) Paling  kurang  50%  (lima  puluh  perseratus)  dari  jumlah  anggota  dewan 

Komisaris adalah Komisaris Independen.   Sebagai  contoh,  apabila  jumlah  Komisaris  3  orang,  maka  jumlah Komisaris Independen minimal 2 orang.   Komisaris  Independen  adalah  anggota  Dewan  Komisaris  yang  tidak memiliki  hubungan  keuangan,  hubungan  kepengurusan,  hubungan kepemilikan  saham,    dan/atau  hubungan  keluarga  dengan  anggota Dewan  Komisaris  lainnya,  Direksi  dan/atau  Pemegang  Saham Pengendali  atau  hubungan  dengan  Bank,  yang  dapat  mempengaruhi kemampuannya untuk bertindak independen. Pengert ian   mengenai   “memil ik i   hubungan   keuangan,  hubungan  kepengurusan,  hubungan  kepemilikan  saham,  dan/atau  hubungan   keluarga   dengan   anggota   Dewan   Komisaris  lainnya, Direksi  dan/atau  Pemegang  Saham  Pengendali  atau  hubungan  dengan Bank,  yang  dapat  mempengaruhi  kemampuannya  untuk  bertindak independen” adalah sebagai berikut: 1. Yang  dimaksud  dengan  Pemegang  Saham  Pengendali  adalah 

badan  hukum,  orang  perseorangan  dan/atau  kelompok  usaha sebagaimana dimaksud dalam ketentuan Bank  Indonesia mengenai Uji Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test) Bank Umum. Termasuk  dalam  pengertian  Pemegang  Saham  Pengendali  Bank adalah pemegang  saham Bank  sampai dengan pengendali  terakhir (ultimate shareholders) Bank. 

2. Yang dimaksud dengan memiliki hubungan keuangan adalah apabila seseorang  menerima  penghasilan,  bantuan  keuangan,  atau pinjaman dari: a. anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi Bank; b. perusahaan  yang  Pemegang  Saham  Pengendalinya  adalah 

anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau  anggota  Direksi  Bank; dan/atau 

c. Pemegang Saham Pengendali Bank.  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

5  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                                  

3. Yang  dimaksud  dengan  memiliki  hubungan  kepengurusan  adalah apabila seseorang menduduki jabatan sebagai: a. anggota   Dewan   Komisaris   atau   Direksi   pada  

perusahaan  dimana  anggota  Dewan  Komisaris  menjadi anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi; 

b. anggota   Dewan   Komisaris   atau   Direksi   pada  perusahaan  yang  Pemegang  Saham  Pengendalinya  adalah anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau  anggota  Direksi  Bank; dan/atau 

c. anggota   Dewan   Komisar is ,   Direksi   atau   Pejabat  Eksekutif   pada   perusahaan   Pemegang   Saham  Pengendali Bank. 

4. Yang  dimaksud  dengan  memiliki  hubungan  kepemilikan  saham adalah apabila seseorang menjadi pemegang saham pada: a. perusahaan yang secara bersama‐sama dimiliki oleh anggota  

Dewan   Komisar is,   Direksi,   dan/atau   Pemegang Saham  Pengendali  Bank  sehingga  bersamasama  menjadi Pemegang  Saham  Pengendali  pada  perusahaan  tersebut; dan/atau 

b. perusahaan Pemegang Saham Pengendali Bank. 5. Yang  dimaksud  dengan  memiliki  hubungan  keluarga  adalah 

memiliki  hubungan  keluarga  sampai  dengan  derajat  kedua baik  hubungan  vertikal maupun  horizontal,  termasuk   mertua,  menantu  dan   ipar,   sehingga  yang  dimaksud dengan keluarga meliputi: a. orang tua kandung/tiri/angkat; b. saudara  kandung/t ir i/angkat  beserta  suami  atau  

istrinya; c. anak kandung/tiri/angkat; d. kakek/nenek kandung/tiri/angkat; e. cucu kandung/tiri/angkat; f. saudara kandung/tiri/angkat dari orang tua beserta suami 

atau istrinya; g. suami/istri; h. mertua; i. besan; j. suami/istri dari anak kandung/tiri/angkat; k. kakek atau nenek dari suami atau istri; l. suami/istri dari cucu kandung/tiri/angkat; m. saudara kandung/tiri/angkat dari suami atau istri beserta 

suami atau istrinya. Dalam  hal  Pemegang  Saham  Pengendali  Bank  berbentuk  badan  hukum,   maka   hubungan   keluarga   antara   Komisaris  Independen   dengan   Pemegang   Saham   Pengendali  Bank dilihat  dari  hubungan  keluarga  antara  seseorang  dengan Pemegang  Saham  Pengendali  dari  badan   hukum   yang  merupakan  Pemegang  Saham  Pengendali Bank. 

6. Yang  dimaksud  dengan  hubungan  dengan  Bank  yang  dapat mempengaruhi  kemampuan  seseorang  untuk  bertindak  tidak independen, adalah hubungan dalam bentuk: 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

6  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                       Pasal 5 8/14/PBI/2006 Ayat (3)           SE 15/15/DPNP 2013 Romawi II. D  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi II. E      Pasal 5 8/14/PBI/2006 Ayat (4)  

a. kepemilikan saham Bank dengan jumlah kepemilikan lebih dari 5% (lima persen) dari modal disetor Bank; dan/atau 

b. menerima  atau  memberi  penghasilan,  bantuan  keuangan, atau  pinjaman  dari  atau  kepada  Bank  yang menyebabkan  pihak  yang memberi  penghasilan,  bantuan  keuangan   atau   pinjaman   memil ik i   kemampuan  untuk   mempengaruhi   (controll ing   influence)  pihak yang  menerima  penghasilan,  bantuan  keuangan  atau pinjaman, seperti: 

1) pihak terafiliasi yaitu pihak yang memberikan  jasanya kepada  Bank,  antara  lain  akuntan  publik,  penilai, konsultan hukum dan konsultan lainnya; dan/atau 

2) transaksi  keuangan  dengan  Bank  yang  dapat mempengaruhi   kelangsungan   usaha   Bank  dan/atau   pihak   yang   melakukan   transaksi  keuangan,  antara  lain  debitur  inti,  deposan  inti, atau  perusahaan  yang  sebagian  besar  sumber pendanaannya diperoleh dari Bank. Yang  dimaksud  dengan  debitur  dan  deposan  inti adalah  debitur  inti  dan  deposan  inti  sebagaimana dimaksud   dalam   ketentuan   Bank   Indonesia  mengenai Laporan Berkala Bank Umum. 

 (3) Mantan  anggota  Direksi  atau  Pejabat  Eksekutif  Bank  atau  pihak‐pihak 

yang  mempunyai  hubungan  dengan  Bank,  yang  dapat  mempengaruhi kemampuannya  untuk  bertindak  independen  tidak  dapat  menjadi Komisaris  Independen pada Bank yang bersangkutan, sebelum menjalani masa tunggu (cooling off) selama 1 (satu) tahun.   Yang dimaksud dengan masa tunggu (cooling off) adalah tenggang waktu antara  berakhirnya  secara  efektif  jabatan  yang  bersangkutan  sebagai anggota Direksi atau Pejabat Eksekutif atau hubungan lain dengan Bank, dengan  pengangkatan  yang  bersangkutan  secara  efektif  sebagai Komisaris Independen. 

 Permohonan  uji  kemampuan  dan  kepatutan  untuk  calon  Komisaris Independen  diajukan  paling  cepat  30  (tiga  puluh)  hari  sebelum berakhirnya masa tunggu (cooling off).  

(4) Perubahan status jabatan dari Komisaris menjadi Komisaris Independen  pada   Bank   yang   sama   harus   mendapat   persetujuan   Bank  Indonesia.   Untuk   mendapatkan   persetujuan,  calon  Komisaris Independen  antara  lain  harus  menyampaikan  surat  pernyataan independensi  dengan  format  sebagaimana  dimaksud  pada  Lampiran  1. Persetujuan Bank Indonesia mengacu pada ketentuan Bank Indonesia yang mengatur mengenai Uji Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test) Bank Umum. 

(5) Ketentuan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (3)  tidak  berlaku  bagi mantan  Direksi  atau  Pejabat  Eksekutif  yang  melakukan  fungsi pengawasan. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

7  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

     SE 15/15/DPNP 2013 Romawi II. C 

Yang  dimaksud  dengan  “yang  melakukan  fungsi  pengawasan”,  antara lain direktur kepatuhan, direktur manajemen risiko, dan Pejabat Eksekutif yang membawahi  unit  kerja  pengawasan,  antara  lain  Pejabat  Eksekutif yang membidangi audit intern, kepatuhan, dan manajemen risiko. 

 Ketentuan masa tunggu (cooling off) untuk menjadi Komisaris Independen tidak  berlaku  bagi mantan  anggota  Direksi  atau  Pejabat  Eksekutif  yang tugasnya  hanya  melakukan  fungsi  pengawasan  paling  kurang  1  (satu) tahun. 

 

6  Pasal 6 8/4/PBI/2006          

(1) Setiap  usulan  pengangkatan  dan/atau  penggantian  anggota  dewan Komisaris kepada Rapat Umum Pemegang Saham harus memperhatikan rekomendasi Komite Remunerasi dan Nominasi. 

(2) Dalam hal anggota Komite Remunerasi dan Nominasi memiliki benturan kepentingan  (conflict of  interest) dengan usulan yang direkomendasikan, maka dalam usulan tersebut wajib diungkapkan. 

(3) Anggota  dewan  Komisaris  harus  memenuhi  persyaratan  telah  lulus Penilaian Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test) sesuai dengan ketentuan Bank  Indonesia tentang Penilaian Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test). 

 

7  Pasal 7 8/14/PBI/2006 

(1) Anggota dewan Komisaris hanya dapat merangkap jabatan sebagai :a. anggota  dewan  Komisaris,  Direksi,  atau  Pejabat  Eksekutif  pada  1 

(satu) lembaga/perusahaan bukan lembaga keuangan, atau  

Lembaga/perusahaan  bukan  lembaga  keuangan  atau  perusahaan anak bukan Bank termasuk yang berkedudukan di dalam maupun di luar negeri. 

 b. anggota  dewan  Komisaris,  Direksi,  atau  Pejabat  Eksekutif  yang 

melaksanakan  fungsi  pengawasan  pada  1  (satu)  perusahaan  anak bukan Bank yang dikendalikan oleh Bank. 

 Yang  dimaksud  dengan  perusahaan  anak  bukan  Bank  yang dikendalikan  oleh  Bank  adalah  perusahaan  anak  dari  Bank  yang tidak melakukan  kegiatan  usaha  Bank  dan  laporan  keuangannya wajib dikonsolidasikan dengan laporan keuangan Bank. 

 (2) Tidak  termasuk  rangkap  jabatan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1) 

apabila : a. anggota  dewan  Komisaris  non  Independen  menjalankan  tugas 

fungsional  dari  pemegang  saham  Bank  yang  berbentuk  badan hukum pada kelompok usahanya; dan/atau 

 Yang  dimaksud  dengan  pemegang  saham  Bank  yang  berbentuk badan hukum adalah pemegang saham pengendali yang berbentuk badan  hukum  sebagaimana  dimaksud  dalam  ketentuan  Bank Indonesia  tentang  penilaian  kemampuan  dan  kepatutan  (fit  and proper test), termasuk pemerintah atau lembaga lain yang menjadi pemegang saham pengendali Bank.  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

8  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

Termasuk  dalam  pengertian  menjalankan  tugas  fungsional  yaitu apabila  fungsi  yang  bersangkutan  pada  Bank  dan/atau  kelompok usaha badan hukum pemegang saham Bank termasuk perusahaan anak Bank adalah untuk menjalankan fungsinya sebagai wakil dari pemegang saham Bank, seperti anggota dewan Komisaris, anggota Direksi, atau Pejabat Eksekutif. 

 b. anggota dewan Komisaris menduduki  jabatan pada organisasi atau 

lembaga nirlaba, sepanjang yang bersangkutan tidak mengabaikan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sebagai anggota dewan Komisaris Bank. 

(3) Mayoritas  anggota  dewan  Komisaris  dilarang  saling memiliki  hubungan keluarga  sampai  dengan  derajat  kedua  dengan  sesama  anggota  dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi. 

 Yang dimaksud dengan hubungan keluarga sampai dengan derajat kedua adalah  hubungan  baik  vertikal  maupun  horizontal,  termasuk  mertua, menantu, dan ipar, sehingga yang dimaksud dengan keluarga meliputi : 1.   Orang tua kandung/tiri/angkat; 2.   Saudara kandung/tiri/angkat beserta suami atau istrinya; 3.   Anak kandung/tiri/angkat; 4.   Kakek/nenek kandung/tiri/angkat; 5.   Cucu kandung/tiri/angkat; 6.   Saudara  kandung/tiri/angkat  dari  orang  tua  beserta  suami  atau 

istrinya; 7.   Suami/istri; 8.   Mertua; 9.   Besan; 10.  Suami/istri dari anak kandung/tiri/angkat; 11.  Kakek atau nenek dari suami atau istri; 12.  Suami/istri dari cucu kandung/tiri/angkat; 13.  Saudara  kandung/tiri/angkat  dari  suami  atau  istri  beserta  suami 

atau istrinya. Yang dimaksud dengan mayoritas anggota dewan Komisaris adalah lebih dari  50%  (lima  puluh  perseratus)  dari  seluruh  jumlah  anggota  dewan Komisaris. 

 

  Bagian Kedua  Tugas dan Tanggung Jawab Dewan Komisaris 8  Pasal 8 

8/4/PBI/2006 Dewan  Komisaris  wajib  melaksanakan  tugas  dan  tanggung  jawab  secara independen.  Yang  dimaksud  dengan  independen  dalam  Paragraf  ini  adalah  pelaksanaan tugas  secara  obyektif  dan  bebas  dari  tekanan  dan  kepentingan  pihak manapun.  

9  Pasal 9 8/14/PBI/2006    

(1) Dewan Komisaris wajib memastikan  terselenggaranya pelaksanaan Good Corporate  Governance  dalam  setiap  kegiatan  usaha  Bank  pada  seluruh tingkatan atau  jenjang organisasi sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 2. 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

9  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                      

(2) Dewan Komisaris wajib melaksanakan pengawasan terhadap pelaksanaan tugas  dan  tanggung  jawab  Direksi,  serta  memberikan  nasihat  kepada Direksi. 

(3) Dalam  melakukan  pengawasan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2), Komisaris wajib mengarahkan, memantau, dan mengevaluasi pelaksanaan kebijakan strategis Bank. 

(4) Dalam  melakukan  pengawasan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2), dewan Komisaris dilarang terlibat dalam pengambilan keputusan kegiatan operasional Bank, kecuali : 

 

Yang  dimaksud  dengan  kegiatan  operasional  adalah  kegiatan  kredit, treasury, penghimpunan dana, dan kegiatan operasional lainnya. 

 

a. penyediaan  dana  kepada  pihak  terkait  sebagaimana  diatur  dalam ketentuan  Bank  Indonesia  tentang  Batas  Maksimum  Pemberian Kredit Bank Umum; dan 

b. hal‐hal  lain  yang  ditetapkan  dalam  Anggaran  Dasar  Bank  atau peraturan perundangan yang berlaku. 

 

Penetapan  dalam  Anggaran  Dasar  mengenai  hal‐hal  lain  yang pengambilan  keputusannya  memerlukan  keterlibatan  dewan Komisaris,  diarahkan  kepada  hal‐hal  yang  strategis  dan mempengaruhi kelangsungan usaha Bank. 

 (5) Pengambilan  keputusan  oleh  dewan  Komisaris  sebagaimana  dimaksud 

pada ayat  (4), merupakan bagian dari  tugas pengawasan oleh Komisaris sehingga  tidak  meniadakan  tanggung  jawab  Direksi  atas  pelaksanaan kepengurusan Bank. 

 

10  Pasal 10 8/4/PBI/2006 

Dewan  Komisaris  wajib  memastikan  bahwa  Direksi  telah  menindaklanjuti temuan  audit  dan  rekomendasi  dari  satuan  kerja  audit  intern  Bank,  auditor eksternal,  hasil  pengawasan  Bank  Indonesia  dan/atau  hasil  pengawasan otoritas lain.  Yang  dimaksud  dengan  otoritas  lain  adalah  termasuk  namun  tidak  terbatas pada: a. Badan Pengawas Pasar Modal (Bapepam); dan/atau b. otoritas pengawasan terhadap parent bank. 

 

11  Pasal 11 8/4/PBI/2006      SE 15/15/DPNP 2013 Romawi II. G 

Dewan Komisaris wajib memberitahukan kepada Bank Indonesia paling lambat 7 (tujuh) hari kerja sejak ditemukannya: a. pelanggaran  peraturan  perundang‐undangan  di  bidang  keuangan  dan 

perbankan; dan b. keadaan  atau  perkiraan  keadaan  yang  dapat  membahayakan 

kelangsungan usaha Bank,  antara  lain  berdasarkan  rekomendasi  dari  Komite‐Komite  yang  membantu efektivitas pelaksanaan tugas Dewan Komisaris. Hal‐hal yang wajib dilaporkan adalah temuan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan b yang belum atau tidak dilaporkan oleh Bank dan/atau oleh Direktur yang membawahkan Fungsi Kepatuhan kepada Bank Indonesia. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

10  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

12  Pasal 12 8/4/PBI/2006 

(1) Dalam  rangka mendukung  efektivitas  pelaksanaan  tugas  dan  tanggung jawabnya, Dewan Komisaris wajib membentuk paling kurang: 

a. Komite Audit; b. Komite Pemantau Risiko; c. Komite Remunerasi dan Nominasi. 

(2) Dewan  Komisaris  dapat  membentuk  Komite  Remunerasi  dan  Komite Nominasi secara terpisah. 

(3) Pengangkatan  anggota  komite  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1) dilakukan oleh Direksi berdasarkan keputusan rapat dewan Komisaris. 

(4) Dewan  Komisaris wajib memastikan  bahwa  komite  yang  telah dibentuk sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2) menjalankan tugasnya secara efektif. 

(5) Komite sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2) wajib menyusun pedoman dan tata tertib kerja komite. 

 

13  Pasal 13 8/4/PBI/2006 

(1) Dewan  Komisaris  wajib  memiliki  pedoman  dan  tata  tertib  kerja  yang bersifat mengikat bagi setiap anggota dewan Komisaris. 

(2) Pedoman dan tata tertib kerja sebagaimana dimaksud pada ayat (1) paling kurang wajib mencantumkan: 

a. pengaturan etika kerja; b. waktu kerja; dan c. pengaturan rapat. 

 Pengaturan  rapat  antara  lain  mengatur  tentang  agenda  rapat, persyaratan quorum, pengambilan keputusan, hak anggota dalam hal  terdapat perbedaan pendapat dalam pengambilan keputusan dan risalah rapat. 

 

14  Pasal 14 8/4/PBI/2006 

Dewan Komisaris wajib menyediakan waktu yang cukup untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya secara optimal.  Indikator  penyediaan  waktu  yang  cukup  dicerminkan  antara  lain  oleh kehadiran yang bersangkutan sesuai waktu kerja yang telah ditetapkan dalam tata tertib dan tingkat kehadiran yang bersangkutan dalam rapat.  

  Bagian Ketiga  Rapat Dewan Komisaris15  Pasal 15 

8/14/PBI/2006             

(1) Rapat  dewan  Komisaris  wajib  diselenggarakan  secara  berkala  paling kurang 4 (empat) kali dalam setahun. 

 Bentuk  rapat  disesuaikan  dengan  kebutuhan  Bank,  antara  lain  dengan cara penggunaan teknologi telekonferensi. 

 (2) Rapat  dewan  Komisaris  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  wajib 

dihadiri oleh seluruh anggota dewan Komisaris secara fisik paling kurang 2 (dua) kali dalam setahun. 

 Diupayakan  agar  seluruh  anggota  dewan  Komisaris  dapat  hadir  secara fisik pada rapat dalam rangka evaluasi/penetapan kebijakan strategis dan evaluasi realisasi rencana bisnis Bank. 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

11  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

   SE 15/15/DPNP 2013 Romawi II. H  

(3) Dalam hal anggota dewan Komisaris tidak dapat menghadiri rapat secara fisik, maka dapat menghadiri rapat melalui teknologi telekonferensi. 

 Dalam  hal  rapat Dewan  Komisaris dilaksanakan  dengan menggunakan teknologi  telekonferensi,   harus  dilengkapi   dengan hal‐hal  sebagai berikut: 1. dasar  keputusan  penyelenggaraan  rapat  dengan  menggunakan 

teknologi telekonferensi, antara  lain seperti ketentuan   intern   Bank  dan  r isalah  rapat  Dewan  Komisaris; 

2. bukti rekaman penyelenggaraan rapat; dan 3. membuat   r isalah   rapat   perihal   dimaksud   yang  

ditandatangani oleh seluruh peserta yang hadir secara fisik maupun melalui teknologi telekonferensi.

 

16  Pasal 16 8/4/PBI/2006 Ayat (1) – (4)       SE 15/15/DPNP 2013 Romawi II. I  Pasal 16 8/4/PBI/2006 Ayat (5)  

(1) Pengambilan  keputusan  rapat  dewan  Komisaris  dilakukan  berdasarkan musyawarah mufakat. 

(2) Dalam hal tidak terjadi musyawarah mufakat sebagaimana dimaksud pada ayat (1), pengambilan keputusan dilakukan berdasarkan suara terbanyak. 

(3) Segala keputusan dewan Komisaris sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2) bersifat mengikat bagi seluruh anggota dewan Komisaris. 

(4) Hasil  rapat dewan Komisaris sebagaimana dimaksud pada ayat  (1) wajib dituangkan dalam risalah rapat dan didokumentasikan secara baik.  

 Sal inan   r isalah   rapat   Dewan   Komisaris   yang   telah  ditandatangani oleh seluruh anggota Dewan Komisaris yang hadir, harus didistribusikan kepada seluruh anggota Dewan Komisaris.  

(5) Perbedaan  pendapat  (dissenting  opinions)  yang  terjadi  dalam  rapat dewan Komisaris sebagaimana dimaksud pada ayat (1) wajib dicantumkan secara  jelas  dalam  risalah  rapat  beserta  alasan  perbedaan  pendapat tersebut. 

 

  Bagian Keempat  Aspek Transparansi Dewan Komisaris17  Pasal 17 

8/14/PBI/2006 Anggota dewan Komisaris wajib mengungkapkan : a. kepemilikan saham yang mencapai 5% (lima perseratus) atau  lebih, baik 

pada Bank yang bersangkutan maupun pada bank dan perusahaan  lain, yang berkedudukan di dalam dan di luar negeri; 

b. hubungan  keuangan  dan  hubungan  keluarga  dengan  anggota  dewan Komisaris  lain,  anggota  Direksi  dan/atau  pemegang  saham  pengendali Bank, 

dalam laporan pelaksanaan Good Corporate Governance sebagaimana diatur dalam ketentuan ini.  

18  Pasal 18 8/4/PBI/2006 

(1) Anggota  dewan  Komisaris  dilarang  memanfaatkan  Bank  untuk kepentingan pribadi, keluarga, dan/atau pihak lain yang dapat merugikan atau mengurangi keuntungan Bank. 

(2) Anggota  dewan  Komisaris  dilarang  mengambil  dan/atau  menerima keuntungan pribadi dari Bank selain remunerasi dan fasilitas lainnya yang ditetapkan Rapat Umum Pemegang Saham.  

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

12  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

Tidak  termasuk dalam pengertian keuntungan pribadi antara  lain dalam hal  anggota  dewan  Komisaris  sebagai  nasabah  Bank  menerima penghasilan bunga/imbalan secara wajar. 

 (3) Anggota dewan Komisaris wajib mengungkapkan remunerasi dan fasilitas 

sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2)  pada  laporan  pelaksanaan  Good Corporate Governance sebagaimana diatur dalam Ketentuan ini. 

 

  BAB III  Direksi  Bagian Pertama  Jumlah, Komposisi, Kriteria dan Independensi Direksi 

19  Pasal 19 8/4/PBI/2006 

(1) Jumlah anggota Direksi paling kurang 3 (tiga) orang. (2) Seluruh anggota Direksi wajib berdomisili di Indonesia. (3) Direksi dipimpin oleh Presiden Direktur atau Direktur Utama.  

20  Pasal 20 8/4/PBI/2006          SE 15/15/DPNP 2013 Romawi III. A  

 

Presiden Direktur atau Direktur Utama sebagaimana dimaksud dalam Paragraf19    ayat  (3) wajib  berasal  dari  pihak  yang  independen  terhadap  pemegang saham pengendali.  Yang  dimaksud  dengan  pemegang  saham  pengendali  adalah  Pemegang Saham  Pengendali  sebagaimana  dimaksud  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia tentang Penilaian Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test). Penilaian  independensi didasarkan pada keterkaitan yang bersangkutan pada kepengurusan,  kepemilikan  dan/atau  hubungan  keuangan,  serta  hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali.  Independensi Presiden Direktur atau Direktur Utama dapat dipenuhi apabila yang  bersangkutan  tidak  memiliki  hubungan  keuangan,  kepengurusan, kepemilikan  saham  dan/atau  hubungan  keluarga  dengan  Pemegang Saham Pengendali Bank. 1. Yang dimaksud dengan  Pemegang  Saham  Pengendali  adalah badan 

hukum,  orang  perseorangan  dan/atau  kelompok  usaha  sebagaimana dimaksud  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia mengenai  Uji  Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test) Bank Umum. Termasuk dalam pengertian Pemegang  Saham Pengendali Bank  adalah pemegang  saham  Bank  sampai  dengan  pengendali  terakhir  (ultimate shareholders) Bank. 

2. Yang  dimaksud  dengan  memiliki  hubungan  keuangan  adalah  apabila seseorang  menerima  penghasilan,  bantuan  keuangan,   atau  pinjaman  dari  Pemegang  Saham  Pengendali Bank. 

3. Yang dimaksud dengan memiliki hubungan  kepengurusan  adalah  apabila seseorang menduduki jabatan sebagai anggota Dewan Komisaris, Direksi atau  Pejabat  Eksekutif  pada  perusahaan  Pemegang  Saham  Pengendali Bank. 

4. Yang dimaksud dengan memiliki hubungan kepemilikan saham adalah apabila seseorang menjadi: a. pemegang saham pada perusahaan Pemegang Saham Pengendali 

Bank; dan/atau b. pemegang  saham  Bank  bersama  Pemegang  Saham  Pengendali 

Bank.  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

13  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

Kepemilikan  saham Bank yang berasal dari management shares option program  (MSOP) yang besarnya  tidak  lebih dari 5%  (lima persen) dari modal disetor Bank, tidak termasuk dalam hubungan kepemilikan saham dimaksud. 

5. Yang dimaksud dengan memiliki hubungan keluarga adalah  memiliki hubungan  keluarga  sampai  dengan   derajat  kedua  baik  hubungan vertikal maupun horizontal, termasuk mertua, menantu dan ipar, sehingga yang dimaksud dengan keluarga meliputi: a. orang tua kandung/tiri/angkat; b. saudara kandung/tiri/angkat beserta suami atau istrinya; c. anak kandung/tiri/angkat; d. kakek/nenek kandung/tiri/angkat; e. cucu kandung/tiri/angkat; f. saudara kandung/tiri/angkat dari orang tua beserta suami 

atau istrinya; g. suami/istri; h. mertua; i. besan; j. suami/istri dari anak kandung/tiri/angkat; k. kakek atau nenek dari suami atau istri; l. suami/istri dari cucu kandung/tiri/angkat; m. saudara kandung/tiri/angkat dari suami atau istri beserta 

suami atau istrinya. Dalam hal Pemegang Saham Pengendali Bank berbentuk badan hukum, maka  hubungan  keluarga  antara  Presiden Direktur  dengan  Pemegang Saham Pengendali Bank dilihat dari hubungan keluarga antara seseorang dengan Pemegang Saham Pengendali dari badan hukum yang merupakan Pemegang Saham Pengendali Bank. 

 

21  Pasal 21 8/4/PBI/2006 

(1) Setiap usulan penggantian dan/atau pengangkatan  anggota Direksi oleh dewan  Komisaris  kepada  Rapat  Umum  Pemegang  Saham,  harus memperhatikan rekomendasi Komite Remunerasi dan Nominasi. 

 Tidak  termasuk  penggantian  sementara  sebagaimana  dimaksud  dalam Undang‐undang tentang Perseroan Terbatas. 

 (2) Mayoritas  anggota  Direksi  paling  kurang memiliki  pengalaman  5  (lima) 

tahun di bidang operasional sebagai Pejabat Eksekutif bank.  

Yang  dimaksud  dengan  mayoritas  adalah  lebih  dari  50%  (lima  puluh perseratus) dari seluruh jumlah anggota Direksi. Pengertian bank pada ayat ini tidak termasuk bank perkreditan rakyat. 

 (3) Ketentuan sebagaimana dimaksud pada ayat  (2)  tidak berlaku bagi bank 

umum yang melaksanakan kegiatan usaha berdasarkan prinsip syariah. (4) Setiap anggota Direksi harus memenuhi persyaratan telah  lulus Penilaian 

Kemampuan  dan  Kepatutan  (Fit  and  Proper  Test)  sesuai  dengan ketentuan Bank  Indonesia tentang Penilaian Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test). 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

14  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

22  Pasal 22 8/14/PBI/2006 

(1) Anggota  Direksi  dilarang  merangkap  jabatan  sebagai  anggota  dewan Komisaris,  Direksi,  atau  Pejabat  Eksekutif  pada  bank,  perusahaan dan/atau lembaga lain.  

 Yang dimaksud dengan bank pada ayat  ini adalah bank umum dan bank perkreditan rakyat, baik di dalam maupun di luar negeri.  

 (2) Tidak  termasuk  rangkap  jabatan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1) 

apabila  Direksi  yang  bertanggung  jawab  terhadap  pengawasan  atas penyertaan  pada  perusahaan  anak  Bank, menjalankan  tugas  fungsional menjadi  anggota  dewan  Komisaris  pada  perusahaan  anak  bukan  Bank yang  dikendalikan  oleh  Bank,  sepanjang  perangkapan  jabatan  tersebut tidak mengakibatkan yang bersangkutan mengabaikan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sebagai anggota Direksi Bank. 

 Yang dimaksud dengan perusahaan anak bukan Bank yang dikendalikan oleh Bank adalah perusahaan anak Bank yang tidak melakukan kegiatan usaha  Bank  dan  laporan  keuangannya  wajib  dikonsolidasikan  dengan laporan keuangan Bank.  

 (3) Anggota Direksi  baik  secara  sendiri‐sendiri  atau  bersama‐sama  dilarang 

memiliki  saham melebihi  25%  (dua  puluh  lima  perseratus)  dari modal disetor pada suatu perusahaan lain. 

 Yang dimaksud dengan perusahaan lain, antara lain meliputi perusahaan‐perusahaan  lain  diluar  Bank  yang  bersangkutan,  seperti  lembaga keuangan bank dan non‐bank, lembaga pembiayaan, atau perusahaan. 

 

23  Pasal 23 8/4/PBI/2006 

Mayoritas anggota Direksi dilarang saling memiliki hubungan keluarga sampai dengan  derajat  kedua  dengan  sesama  anggota  Direksi  dan/atau  dengan anggota dewan Komisaris.  Yang  dimaksud  dengan  hubungan  keluarga  sampai  dengan  derajat  kedua adalah hubungan baik vertikal maupun horizontal, termasuk mertua, menantu dan ipar, sehingga yang dimaksud dengan keluarga meliputi: 1. orang tua kandung/tiri/angkat; 2. saudara kandung/tiri/angkat beserta suami atau istrinya; 3. anak kandung/tiri/angkat; 4. kakek/nenek kandung/tiri/angkat; 5. cucu kandung/tiri/angkat; 6. saudara kandung/tiri/angkat dari orang tua beserta suami atau istrinya; 7. suami/istri; 8. mertua; 9. besan; 10. suami/istri dari anak kandung/tiri/ angkat; 11. kakek atau nenek dari suami atau istri; 12. suami/istri dari cucu kandung/ tiri/angkat; 13. saudara  kandung/tiri/angkat  dari  suami  atau  istri  beserta  suami  atau 

istrinya.  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

15  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

Yang  dimaksud  dengan  mayoritas  adalah  lebih  dari  50%  (lima  puluh perseratus) dari seluruh jumlah anggota Direksi.  

24  Pasal 24 8/4/PBI/2006   

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi III. C 

Anggota  Direksi  dilarang memberikan  kuasa  umum  kepada  pihak  lain  yang mengakibatkan pengalihan tugas dan fungsi Direksi.  Yang dimaksud dengan pihak lain adalah satu orang karyawan atau lebih atau orang lain. 

Yang  dimaksud  dengan  pemberian  kuasa  umum  adalah  pemberian  kuasa kepada  satu  orang  karyawan  atau  lebih  atau  orang  lain  yang mengakibatkan  pengalihan  tugas,  wewenang  dan  tanggung  jawab  Direksi secara menyeluruh yaitu tanpa batasan ruang lingkup dan waktu. 

  Bagian Kedua  Tugas dan Tanggung Jawab Direksi

25  Pasal 25 8/4/PBI/2006 

(1) Direksi bertanggungjawab penuh atas pelaksanaan kepengurusan Bank. (2) Direksi wajib mengelola Bank  sesuai dengan  kewenangan dan  tanggung 

jawabnya  sebagaimana  diatur  dalam  Anggaran  Dasar  dan  peraturan perundang‐undangan yang berlaku. 

 

26  Pasal 26 8/4/PBI/2006 

Direksi wajib melaksanakan prinsip‐prinsip Good Corporate Governance dalam setiap  kegiatan  usaha  Bank  pada  seluruh  tingkatan  atau  jenjang  organisasi sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 2.  

27  Pasal 27 8/4/PBI/2006 

Direksi wajib menindaklanjuti temuan audit dan rekomendasi dari satuan kerja audit  intern  Bank,  auditor  eksternal,  hasil  pengawasan  Bank  Indonesia dan/atau hasil pengawasan otoritas lain.  Yang  dimaksud  dengan  otoritas  lain  adalah  termasuk  namun  tidak  terbatas pada: a. Badan Pengawas Pasar Modal (Bapepam) ; dan/atau b. otoritas pengawasan terhadap parent bank. 

 

28  Pasal 28 8/4/PBI/2006 

Dalam  rangka  melaksanakan  prinsip‐prinsip  Good  Corporate  Governance sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  26,  Direksi  paling  kurang  wajib membentuk: a. Satuan Kerja Audit Intern; 

 Yang  dimaksud  dengan  Satuan  Kerja Audit  Intern  adalah  Satuan  Kerja Audit  Intern  sebagaimana  diatur  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia tentang  Penugasan  Direktur  Kepatuhan  (Compliance  Director)  dan Penerapan Standar Pelaksanaan Fungsi Audit Intern Bank Umum.  

 b. Satuan Kerja Manajemen Risiko dan Komite Manajemen Risiko; dan 

 Yang  dimaksud  dengan  Satuan  Kerja  Manajemen  Risiko  dan  Komite Manajemen  Risiko  adalah  Satuan  Kerja Manajemen  Risiko  dan  Komite Manajemen Risiko sebagaimana diatur dalam ketentuan Bank Indonesia tentang Penerapan Manajemen Risiko bagi Bank Umum.  

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

16  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

c. Satuan Kerja Kepatuhan.   

Yang  dimaksud  dengan  Satuan  Kerja  Kepatuhan  adalah  satuan  kerja yang  bertugas  membantu  pelaksanaan  fungsi  direktur  kepatuhan sebagaimana diatur  dalam  ketentuan Bank  Indonesia  tentang Direktur Kepatuhan  (Compliance  Director)  dan  Penerapan  Standar  Pelaksanaan Fungsi Audit Intern Bank Umum. 

 

29  Pasal 29 8/4/PBI/2006 

Direksi  wajib  mempertanggungjawabkan  pelaksanaan  tugasnya  kepada pemegang saham melalui Rapat Umum Pemegang Saham.  

30  Pasal 30 8/4/PBI/2006  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi III. B 

Direksi wajib mengungkapkan  kepada  pegawai  kebijakan  Bank  yang  bersifat strategis di bidang kepegawaian.  Yang  dimaksud  dengan  kebijakan  yang  bersifat  strategis  di  bidang kepegawaian, antara lain kebijakan mengenai sistem perekrutan (recruitment), sistem  promosi,  sistem  remunerasi  serta  rencana  Bank  untuk  melakukan efisiensi  melalui  pengurangan   pegawai.   Pengungkapan   tersebut  harus  dilakukan melalui sarana yang diketahui atau diakses dengan mudah oleh pegawai. 

31  Pasal 31 

8/4/PBI/2006 Direksi dilarang menggunakan penasihat perorangan dan/atau jasa profesional sebagai konsultan kecuali memenuhi persyaratan sebagai berikut: a. proyek bersifat khusus;  

 Termasuk dalam kategori proyek yang bersifat khusus antara  lain adalah proyek  teknologi  informasi  atau  pengembangan  kehumasan  (public relations) yang memiliki kriteria seperti adanya target waktu tertentu. 

 b. didasari  oleh  kontrak  yang  jelas,  yang  sekurang  kurangnya  mencakup 

lingkup kerja, tanggung jawab dan jangka waktu pekerjaan serta biaya; c. konsultan  adalah  Pihak  Independen  dan  memiliki  kualifikasi  untuk 

mengerjakan  proyek  yang  bersifat  khusus  sebagaimana  dimaksud  pada huruf a. 

 

32  Pasal 32 8/4/PBI/2006 

Direksi wajib menyediakan data dan  informasi yang akurat, relevan dan tepat waktu kepada dewan Komisaris.  Data  dan  informasi  dimaksud  diperlukan  dalam  kaitan  tugas  dan  tanggung jawab dewan Komisaris untuk melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan tugas  dan  tanggung  jawab Direksi  dan  pengendalian  terhadap  pelaksanaan kebijakan Bank.  

33  Pasal 33 8/4/PBI/2006 

(1) Direksi  wajib  memiliki  pedoman  dan  tata  tertib  kerja  yang  bersifat mengikat bagi setiap anggota Direksi. 

(2) Pedoman dan tata tertib kerja sebagaimana dimaksud pada ayat (1) paling kurang wajib mencantumkan: a. pengaturan etika kerja; b. waktu kerja; dan c. pengaturan rapat. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

17  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

Pengaturan  rapat  antara  lain  mengatur  tentang  agenda  rapat, persyaratan  quorum,  pengambilan  keputusan,  hak  anggota  dalam hal  terdapat  perbedaan  pendapat  dalam  pengambilan  keputusan dan risalah rapat. 

 

34  Pasal 34 8/4/PBI/2006  

Segala keputusan Direksi yang diambil sesuai dengan pedoman dan tata tertib kerja mengikat dan menjadi tanggung jawab seluruh anggota Direksi.  

  Bagian Ketiga  Rapat Direksi35  Pasal 35 

8/4/PBI/2006 Ayat (1) – (4)               SE 15/15/DPNP 2013 Romawi III. D  Pasal 35 8/4/PBI/2006 Ayat (5)  

(1) Setiap kebijakan dan keputusan strategis wajib diputuskan melalui  rapat Direksi  dengan  memperhatikan  ketentuan  sebagaimana  diatur  dalam Paragraf 9 ayat (4). 

 Yang  dimaksud  dengan  kebijakan  dan  keputusan  strategis  adalah keputusan  Bank  yang  dapat  mempengaruhi  keuangan  Bank  secara signifikan dan/atau memiliki  dampak  yang berkesinambungan  terhadap anggaran,  sumber  daya  manusia,  struktur  organisasi,  dan/atau  pihak ketiga. 

 (2) Pengambilan  keputusan  rapat Direksi  sebagaimana dimaksud pada  ayat 

(1) dilakukan berdasarkan musyawarah mufakat. (3) Dalam hal tidak terjadi musyawarah mufakat sebagaimana dimaksud pada 

ayat (2), pengambilan keputusan dilakukan berdasarkan suara terbanyak. (4) Hasil rapat Direksi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) wajib dituangkan 

dalam risalah rapat dan didokumentasikan secara baik.  

Salinan  risalah  rapat  Direksi  yang  telah  ditandatangani  oleh  seluruh anggota Direksi yang hadir, harus didistribusikan kepada seluruh anggota Direksi. 

 (5) Perbedaan  pendapat  (dissenting  opinions)  yang  terjadi  dalam  rapat 

Direksi  sebagaimana dimaksud pada ayat  (1), wajib dicantumkan  secara jelas dalam risalah rapat beserta alasan perbedaan pendapat tersebut. 

 

  Bagian Keempat  Aspek Transparansi Direksi36  Pasal 36 

8/14/PBI/2006 Anggota Direksi wajib mengungkapkan: a. kepemilikan  saham yang mencapai 5%  (lima perseratus) atau  lebih, baik 

pada Bank  yang bersangkutan maupun pada bank dan perusahaan  lain, yang berkedudukan di dalam dan di luar negeri; 

b. hubungan  keuangan  dan  hubungan  keluarga  dengan  anggota  dewan Komisaris, anggota Direksi lainnya dan/atau pemegang saham pengendali Bank, 

dalam  laporan pelaksanaan Good Corporate Governance  sebagaimana diatur dalam Ketentuan ini.  

37  Pasal 37 8/4/PBI/2006 

(1) Anggota Direksi dilarang memanfaatkan Bank untuk kepentingan pribadi, keluarga,  dan/atau  pihak  lain  yang  dapat  merugikan  atau  mengurangi keuntungan Bank. 

(2) Anggota  Direksi  dilarang  mengambil  dan/atau  menerima  keuntungan pribadi dari Bank, selain remunerasi dan fasilitas  lainnya yang ditetapkan 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

18  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

berdasarkan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham.  

Tidak  termasuk dalam pengertian keuntungan pribadi antara  lain dalam hal  anggota  Direksi  sebagai  nasabah  Bank  menerima  penghasilan bunga/imbalan secara wajar. 

 (3) Anggota  Direksi  wajib  mengungkapkan  remunerasi  dan  fasilitas 

sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2)  pada  laporan  pelaksanaan  Good Corporate Governance sebagaimana diatur dalam Ketentuan ini. 

 

  BAB IV  Komite‐Komite  Bagian Pertama  Struktur dan Keanggotaan Komite

38  Pasal 38 8/4/PBI/2006 Ayat (1)a – b     SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. B      Pasal 38 8/4/PBI/2006 Ayat (1)c  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. B             SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. E           

(1) Anggota Komite Audit sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 12 ayat (1) huruf a paling kurang terdiri dari: a. seorang Komisaris Independen; b. seorang  dari  Pihak  Independen  yang memiliki  keahlian  di  bidang 

keuangan atau akuntansi; dan  

Anggota Komite Audit yang berasal dari Pihak Independen dinilai memiliki  keahlian  di  bidang  keuangan  atau  akuntansi  apabila memenuhi kriteria: 1. memiliki  pengetahuan  di  bidang  keuangan  dan/atau 

akuntansi; dan 2. memiliki pengalaman  kerja paling  kurang  5  (lima)  tahun di 

bidang keuangan dan/atau akuntansi.  

c. seorang  dari  Pihak  Independen  yang memiliki  keahlian  di  bidang hukum atau perbankan.   Anggota  Komite  Audit  yang  berasal  dari  Pihak  Independen  dinilai memiliki  keahlian  di  bidang  hukum  atau  perbankan  apabila memenuhi kriteria: 1. memilik i   pengetahuan   di   bidang   hukum   dan/atau  

perbankan; dan 2. memiliki pengalaman kerja paling kurang 5  (lima)  tahun di 

bidang hukum dan/atau perbankan.  

Pihak  Independen  adalah  pihak  diluar  Bank  yang  tidak  memiliki hubungan  keuangan,  kepengurusan,  kepemilikan  saham   dan/atau  hubungan   keluarga   dengan   Dewan   Komisaris,  Direksi  dan/atau Pemegang  Saham Pengendali atau hubungan dengan Bank, yang dapat mempengaruhi kemampuannya untuk bertindak independen. Pengertian  mengenai  memiliki  hubungan  keuangan,  kepengurusan, kepemilikan saham, dan/atau hubungan keluarga dengan anggota Dewan Komisaris  lainnya,  Direksi  dan/atau  Pemegang  Saham,  yang  dapat mempengaruhi  kemampuannya  untuk  bertindak  independen  adalah sebagaimana dimaksud pada Paragraf 5. Adapun  yang  dimaksud  dengan  hubungan  dengan  Bank  yang  dapat mempengaruhi kemampuan seseorang untuk bertindak tidak  independen, adalah hubungan dalam bentuk: 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

19  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                         SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. F  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. H         Pasal 38 8/4/PBI/2006 Ayat (2) – (3)  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. I Pasal 38 8/4/PBI/2006 Ayat (4) – (5) 

1. kepemilikan  saham  Bank  dengan  jumlah  kepemilikan  lebih  dari 5% (lima persen) dari modal disetor Bank; dan/atau 

2. menerima  atau  memberi  penghasilan,  bantuan  keuangan,  atau pinjaman  dari  atau  kepada  Bank  yang  menyebabkan  pihak  yang memberi  penghasilan,  bantuan  keuangan  atau  pinjaman  memiliki kemampuan  untuk  mempengaruhi  (controlling  influence)  pihak yang  menerima  penghasilan,  bantuan  keuangan  atau  pinjaman, seperti: a. pihak  terafiliasi  yaitu  pihak  yang memberikan  jasanya  kepada 

Bank,  antara  lain  akuntan  publik,  penilai,  konsultan  hukum dan konsultan lainnya; 

b. menerima  penghasilan  dari  Bank,  kecuali  penghasilan  yang diterima oleh Pihak  Independen karena  jabatan rangkapnya sebagai  anggota  Komite  lainnya  pada  Bank  yang  sama; dan/atau 

c. transaksi  keuangan  dengan  Bank  yang  dapat mempengaruhi kelangsungan usaha Bank dan/atau pihak  yang melakukan transaksi  keuangan,  antara  lain  debitur  inti,  deposan  inti, atau perusahaan yang sebagian besar sumber pendanaannya diperoleh dari Bank. Yang  dimaksud  dengan  debitur  dan  deposan  inti  adalah debitur  inti  dan  deposan  inti  sebagaimana  dimaksud  dalam ketentuan  Bank  Indonesia  mengenai  Laporan  Berkala  Bank Umum. 

 Bank harus meneliti kebenaran seluruh dokumen atau data pendukung pemenuhan  persyaratan  Pihak  Independen,  antara  lain  surat pernyataan pribadi mengenai integritas yang bersangkutan.  Anggota  Komite  yang  berasal  dari  Pihak  Independen  dapat merangkap jabatan  sebagai Pihak  Independen  anggota Komite  la innya   pada   Bank  yang   sama,   Bank   la in,   dan/atau   perusahaan  lain,  sepanjang  yang bersangkutan: a. memenuhi seluruh kompetensi yang dipersyaratkan; b. memenuhi kriteria independensi; c. mampu menjaga rahasia Bank; d. memperhatikan kode etik yang berlaku; dan e. tidak mengabaikan  pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  sebagai 

anggota Komite.  

(2) Komite  Audit  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  diketuai  oleh Komisaris Independen. 

(3) Anggota  Direksi  dilarang  menjadi  anggota  Komite  Audit  sebagaimana dimaksud pada ayat (1). 

 Baik pada Bank yang sama maupun pada Bank lain. 

 (4) Komisaris  Independen  dan  Pihak  Independen  yang  menjadi  anggota 

Komite  Audit  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  paling  kurang  51% (lima puluh satu perseratus) dari jumlah anggota Komite Audit. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

20  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

     

(5) Anggota  Komite  Audit  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  wajib memiliki integritas, akhlak, dan moral yang baik. 

 Yang  dimaksud  dengan memiliki  integritas  yang  baik  antara  lain  tidak termasuk  dalam  Daftar  Tidak  Lulus  Bank  Indonesia  dan  daftar  kredit macet, yang didukung dengan surat pernyataan pribadi.  

39  Pasal 39 8/4/PBI/2006 Ayat (1) a – b     SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. C      Pasal 39 8/4/PBI/2006 Ayat (1)c  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. C     SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. E                 

(1) Anggota Komite Pemantau Risiko sebagaimana dimaksud dalam Paragraf12 ayat (1) huruf b paling kurang terdiri dari: a. seorang Komisaris Independen; b. seorang  Pihak  Independen  yang  memiliki  keahlian  di  bidang 

keuangan; dan  

Anggota  Komite  Pemantau  Risiko  yang  berasal  dari  Pihak Independen  dinilai memiliki  keahlian  di  bidang  keuangan  apabila memenuhi kriteria: 1. memiliki pengetahuan di bidang ekonomi, keuangan dan/atau 

perbankan; dan 2. memiliki pengalaman kerja paling kurang 5 (lima) tahun di 

bidang ekonomi, keuangan dan/atau perbankan.  

c. seorang  Pihak  Independen  yang  memiliki  keahlian  di  bidang manajemen risiko. 

 Anggota  Komite  Pemantau  Risiko  yang  berasal  dari  Pihak Independen  dinilai memiliki  keahlian  di  bidang manajemen  risiko apabila memenuhi kriteria: 1. memiliki pengetahuan di bidang manajemen risiko; dan/atau 2. memiliki pengalaman kerja paling kurang 2 (dua) tahun di 

bidang manajemen risiko.  

Pihak  Independen  adalah  pihak  diluar  Bank  yang  tidak  memiliki hubungan  keuangan,  kepengurusan,  kepemilikan  saham   dan/atau  hubungan   keluarga   dengan   Dewan   Komisaris,  Direksi  dan/atau Pemegang  Saham Pengendali atau hubungan dengan Bank, yang dapat mempengaruhi kemampuannya untuk bertindak independen. Pengertian  mengenai  memiliki  hubungan  keuangan,  kepengurusan, kepemilikan saham, dan/atau hubungan keluarga dengan anggota Dewan Komisaris  lainnya,  Direksi  dan/atau  Pemegang  Saham,  yang  dapat mempengaruhi  kemampuannya  untuk  bertindak  independen  adalah sebagaimana dimaksud pada Paragraf 5. Adapun  yang  dimaksud  dengan  hubungan  dengan  Bank  yang  dapat mempengaruhi kemampuan seseorang untuk bertindak tidak  independen, adalah hubungan dalam bentuk: 1. kepemilikan  saham  Bank  dengan  jumlah  kepemilikan  lebih  dari 

5% (lima persen) dari modal disetor Bank; dan/atau 2. menerima  atau  memberi  penghasilan,  bantuan  keuangan,  atau 

pinjaman  dari  atau  kepada  Bank  yang  menyebabkan  pihak  yang memberi  penghasilan,  bantuan  keuangan  atau  pinjaman  memiliki kemampuan  untuk  mempengaruhi  (controlling  influence)  pihak 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

21  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                   

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. F  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. H         Pasal 39 8/4/PBI/2006 Ayat (2) – (3)   SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. I Pasal 39 8/4/PBI/2006 Ayat (4) – (5)  

yang  menerima  penghasilan,  bantuan  keuangan  atau  pinjaman, seperti: a. pihak  terafiliasi  yaitu  pihak  yang memberikan  jasanya  kepada 

Bank,  antara  lain  akuntan  publik,  penilai,  konsultan  hukum dan konsultan lainnya; 

b. menerima  penghasilan  dari  Bank,  kecuali  penghasilan  yang diterima oleh Pihak  Independen karena  jabatan rangkapnya sebagai  anggota  Komite  lainnya  pada  Bank  yang  sama; dan/atau 

c. transaksi  keuangan  dengan  Bank  yang  dapat mempengaruhi kelangsungan usaha Bank dan/atau pihak  yang melakukan transaksi  keuangan,  antara  lain  debitur  inti,  deposan  inti, atau perusahaan yang sebagian besar sumber pendanaannya diperoleh dari Bank. Yang  dimaksud  dengan  debitur  dan  deposan  inti  adalah debitur  inti  dan  deposan  inti  sebagaimana  dimaksud  dalam ketentuan  Bank  Indonesia  mengenai  Laporan  Berkala  Bank Umum. 

 

Bank harus meneliti kebenaran seluruh dokumen atau data pendukung pemenuhan  persyaratan  Pihak  Independen,  antara  lain  surat pernyataan pribadi mengenai integritas yang bersangkutan. 

 Anggota  Komite  yang  berasal  dari  Pihak  Independen  dapat merangkap jabatan  sebagai Pihak  Independen  anggota Komite  la innya   pada   Bank  yang   sama,   Bank   la in,   dan/atau   perusahaan  lain,  sepanjang  yang bersangkutan: f. memenuhi seluruh kompetensi yang dipersyaratkan; g. memenuhi kriteria independensi; h. mampu menjaga rahasia Bank; i. memperhatikan kode etik yang berlaku; dan j. tidak mengabaikan  pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  sebagai 

anggota Komite.  (2) Komite  Pemantau  Risiko  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  diketuai 

oleh Komisaris Independen. (3) Anggota  Direksi  dilarang  menjadi  anggota  Komite  Pemantau  Risiko 

sebagaimana dimaksud pada ayat (1),  

Baik pada Bank yang sama maupun pada Bank lain.  (4) Komisaris  Independen  dan  Pihak  Independen  yang  menjadi  anggota 

Komite  Pemantau  Risiko  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  paling kurang  51%  (lima  puluh  satu  perseratus)  dari  jumlah  anggota  Komite Pemantau Risiko. 

(5) Anggota  Komite  Pemantau  Risiko  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1) wajib memiliki integritas, akhlak, dan moral yang baik. 

 Yang  dimaksud  dengan memiliki  integritas  yang  baik  antara  lain  tidak termasuk  dalam  Daftar  Tidak  Lulus  Bank  Indonesia  dan  daftar  kredit macet, yang didukung dengan surat pernyataan pribadi. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

22  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

40  Pasal 39A 8/14/PBI/2006                    

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. K 

(1) Mantan  anggota  Direksi  atau  Pejabat  Eksekutif  Bank  atau  pihak‐pihak yang  mempunyai  hubungan  dengan  Bank  yang  dapat  mempengaruhi kemampuannya untuk bertindak  independen,  tidak dapat menjadi Pihak Independen  sebagai  anggota  komite  sebagaimana  dimaksud  pada Paragraf 38 ayat (1) huruf b dan huruf c; serta Paragraf 39 ayat (1) huruf b dan  huruf  c  pada  Bank  yang  bersangkutan  sebelum  menjalani  masa tunggu (cooling off) selama 6 (enam) bulan. 

 Yang dimaksud dengan masa tunggu (cooling off) adalah tenggang waktu antara  berakhirnya  secara  efektif  jabatan  yang  bersangkutan  sebagai anggota Direksi atau Pejabat Eksekutif atau hubungan lain dengan Bank, dengan  pengangkatan  yang  bersangkutan  secara  efektif  sebagai  Pihak Independen anggota komite.  

   (2) Ketentuan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  tidak  berlaku  bagi 

mantan  Direksi  atau  Pejabat  Eksekutif  yang  melakukan  fungsi pengawasan. 

 Yang  dimaksud  dengan  “yang  melakukan  fungsi  pengawasan”,  antara lain direktur kepatuhan, direktur manajemen risiko, dan Pejabat Eksekutif yang membawahi  unit  kerja  pengawasan,  antara  lain  Pejabat  Eksekutif yang membidangi audit intern, kepatuhan, dan manajemen risiko.   Tidak berlaku bagi mantan anggota Direksi atau Pejabat Eksekutif yang tugasnya hanya melakukan  fungsi pengawasan paling  kurang 6  (enam) bulan.  

41  Pasal 40 8/14/PBI/2006 Ayat (1)    

 SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. D          

Pasal 40 8/14/PBI/2006 Ayat (2) – (3)  

(1) Anggota Komite Remunerasi dan Nominasi sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 12 ayat (1) huruf c paling kurang terdiri dari : 

a. seorang Komisaris Independen; b. seorang Komisaris; dan c. seorang Pejabat Eksekutif yang membawahi sumber daya manusia 

atau seorang perwakilan pegawai.   

Pejabat  Eksekutif  yang membawahkan  sumber daya manusia  atau perwakilan  pegawai  yang  menjadi  anggota  Komite  harus  memiliki pengetahuan mengenai sistem remunerasi dan/atau nominasi serta succession plan Bank. Dalam   hal   Bank   membentuk   Komite   Remunerasi   dan  Nominasi  secara  terpisah maka Pejabat Eksekutif atau perwakilan pegawai yang menjadi anggota Komite Remunerasi harus memiliki pengetahuan  mengenai  sistem  remunerasi  Bank  dan  Pejabat Eksekutif  atau  perwakilan  pegawai  yang  menjadi   anggota  Komite   Nominasi   harus   memilik i   pengetahuan  mengenai sistem nominasi dan succession plan Bank. 

 

(2) Komite Remunerasi dan Nominasi  sebagaimana dimaksud pada  ayat  (1) diketuai oleh Komisaris Independen. 

 (3) Anggota  Direksi  dilarang  menjadi  anggota  Komite  Remunerasi  dan 

Nominasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1), 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

23  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. I Pasal 40 8/4/PBI/2006 Ayat (4)  

 Baik pada Bank yang sama maupun pada Bank lain. 

 (4) Dalam  hal  anggota  Komite  Remunerasi  dan  Nominasi  ditetapkan  lebih 

dari  3  (tiga)  orang maka  anggota  Komisaris  Independen  paling  kurang berjumlah 2 (dua) orang. 

42  Pasal 41 

8/4/PBI/2006 

Dalam hal Bank membentuk Komite Remunerasi dan Nominasi secara terpisah sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 12 ayat (2) maka keanggotaan masing‐masing komite tersebut adalah sebagaimana diatur dalam Paragraf 41.  

  Bagian Kedua  Jabatan Rangkap Ketua Komite43  Pasal 42 

8/4/PBI/2006   SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. G 

Ketua  komite  sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  12  hanya  dapat merangkap  jabatan sebagai ketua komite paling banyak pada 1  (satu) komite lainnya.  Ketua  Komite  hanya  dapat merangkap  jabatan  sebagai  Ketua  Komite  paling banyak pada 1 (satu) Komite lainnya pada Bank yang sama.   

  Bagian Ketiga  Tugas dan Tanggung Jawab Komite44  Pasal 43 

8/4/PBI/2006                  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. L 

(1) Komite Audit melakukan pemantauan dan evaluasi atas perencanaan dan pelaksanaan audit serta pemantauan atas tindak  lanjut hasil audit dalam rangka  menilai  kecukupan  pengendalian  intern  termasuk  kecukupan proses pelaporan keuangan. 

(2) Dalam rangka melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Komite  Audit  paling  kurang  melakukan  pemantauan  dan  evaluasi terhadap: 

a. pelaksanaan tugas Satuan Kerja Audit Intern; b. kesesuaian pelaksanaan audit oleh Kantor Akuntan Publik dengan 

standar audit yang berlaku; c. kesesuaian  laporan  keuangan  dengan  standar  akuntansi  yang 

berlaku; d. pelaksanaan  tindak  lanjut  oleh  Direksi  atas  hasil  temuan  Satuan 

Kerja  Audit  Intern,  akuntan  publik,  dan  hasil  pengawasan  Bank Indonesia,  guna  memberikan  rekomendasi  kepada  dewan Komisaris. 

(3) Komite  Audit  wajib  memberikan  rekomendasi  mengenai  penunjukan Akuntan Publik dan Kantor Akuntan Publik kepada dewan Komisaris untuk disampaikan kepada Rapat Umum Pemegang Saham. 

(4) Dalam rangka pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya, Komite  Audit  harus memiliki kebijakan intern, yang paling kurang meliputi: 

1. pedoman kerja, antara lain mekanisme kerja, uraian tugas serta tanggung jawab yang jelas dari tiap anggota; dan 

2. tata tertib kerja, antara lain pengaturan etika kerja, waktu kerja dan pengaturan rapat termasuk pengaturan hak suara, 

yang  harus  diketahui  dan  bersifat  mengikat  bagi  setiap  anggota Komite.   

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

24  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

45  Pasal 44 8/4/PBI/2006          

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. L

(1) Komite Pemantau Risiko paling kurang melakukan: a. evaluasi  tentang  kesesuaian  antara  kebijakan  manajemen  risiko 

dengan pelaksanaan kebijakan tersebut; b. pemantauan  dan  evaluasi  pelaksanaan  tugas  Komite  Manajemen 

Risiko dan Satuan Kerja Manajemen Risiko,   Yang dimaksud dengan Komite Manajemen Risiko dan Satuan Kerja Manajemen Risiko adalah sebagaimana dimaksud dalam ketentuan Bank  Indonesia  tentang  Penerapan  Manajemen  Risiko  bagi  Bank Umum. 

 guna memberikan rekomendasi kepada dewan Komisaris.  

(2) Dalam  rangka  pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawabnya,  Komite  Pemantau   Ris iko   harus memiliki kebijakan  intern, yang paling kurang meliputi: 

1. pedoman kerja, antara lain mekanisme kerja, uraian tugas serta tanggung jawab yang jelas dari tiap anggota; dan 

2. tata tertib kerja, antara lain pengaturan etika kerja, waktu kerja dan pengaturan rapat termasuk pengaturan hak suara, 

yang  harus  diketahui  dan  bersifat  mengikat  bagi  setiap  anggota Komite. 

 

46  Pasal 45 8/4/PBI/2006                    SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IV. L

(1) Komite Remunerasi dan Nominasi sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 12 ayat (1) huruf c mempunyai tugas dan tanggung jawab paling kurang: a. terkait dengan kebijakan remunerasi: 

1) melakukan evaluasi terhadap kebijakan remunerasi ; dan 2) memberikan rekomendasi kepada dewan Komisaris mengenai: 

a) kebijakan remunerasi bagi dewan Komisaris dan Direksi untuk disampaikan kepada Rapat Umum Pemegang Saham; 

b) kebijakan  remunerasi  bagi  Pejabat  Eksekutif  dan  pegawai secara keseluruhan untuk disampaikan kepada Direksi; 

b. terkait dengan kebijakan nominasi: 1) menyusun dan memberikan  rekomendasi mengenai sistem serta 

prosedur  pemilihan  dan/atau  penggantian  anggota  dewan Komisaris dan Direksi kepada dewan Komisaris untuk disampaikan kepada Rapat Umum Pemegang Saham; 

2) memberikan  rekomendasi  mengenai  calon  anggota  dewan Komisaris  dan/atau  Direksi  kepada  dewan  Komisaris  untuk disampaikan kepada Rapat Umum Pemegang Saham; 

3) memberikan rekomendasi mengenai Pihak Independen yang akan menjadi  anggota Komite  sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 38 ayat (1) huruf b dan huruf c, Paragraf 39 ayat (1) huruf b dan huruf c kepada dewan Komisaris. 

(2) Dalam  rangka  pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawabnya,  Komite  Remunerasi dan Nominasi harus memiliki  kebijakan  intern,  yang paling kurang meliputi: 

1. pedoman  kerja,  antara  lain  mekanisme  kerja,  uraian  tugas  serta tanggung jawab yang jelas dari tiap anggota; dan 

2. tata tertib kerja, antara lain pengaturan etika kerja, waktu kerja dan pengaturan rapat termasuk pengaturan hak suara, 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

25  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

yang  harus  diketahui  dan  bersifat  mengikat  bagi  setiap  anggota Komite.  

47  Pasal 46 8/14/PBI/2006                  

Komite  Remunerasi  dan  Nominasi  dalam  menjalankan  tugas  dan  tanggung jawab  terkait  dengan  kebijakan  remunerasi  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf 46  butir a, paling kurang wajib memperhatikan : a. kinerja keuangan dan pemenuhan cadangan  sebagaimana diatur dalam 

peraturan perundang‐undangan yang berlaku;   

Yang  dimaksud  dengan  cadangan  adalah  cadangan  sebagaimana dimaksud dalam Undang‐Undang tentang Perseroan Terbatas.  

 

b. prestasi kerja individual;   

Remunerasi yang dikaitkan dengan prestasi kerja individual dimaksudkan agar  tercapai kesetaraan, antara hasil kerja  individual dengan  imbalan yang diterima oleh individu yang bersangkutan. 

 

c. kewajaran dengan peer group; dan  

Yang  dimaksud  dengan  peer  group  adalah  kesetaraan  jabatan  pada intern Bank  dan pada beberapa  bank  sejenis, antara  lain dari  sisi aset dan karakteristik.  

d. pertimbangan sasaran dan strategi jangka panjang Bank.  

  Bagian Keempat  Rapat Komite48  Pasal 47 

8/14/PBI/2006 (1) Rapat Komite diselenggarakan sesuai dengan kebutuhan Bank. (2) Rapat  Komite  Audit  dan  Komite  Pemantau  Risiko  hanya  dapat 

dilaksanakan  apabila  dihadiri  oleh  paling  kurang  51%  (lima  puluh  satu perseratus) dari jumlah anggota termasuk seorang Komisaris Independen dan Pihak Independen. 

(3) Rapat  Komite  Remunerasi  dan  Nominasi  hanya  dapat  dilaksanakan apabila dihadiri oleh paling kurang 51% (lima puluh satu perseratus) dari jumlah  anggota  termasuk  seorang  Komisaris  Independen  dan  Pejabat Eksekutif  yang  membawahi  sumber  daya  manusia  atau  perwakilan pegawai. 

 

49  Pasal 48 8/4/PBI/2006 

(1) Keputusan rapat komite dilakukan berdasarkan musyawarah mufakat. (2) Dalam hal tidak terjadi musyawarah mufakat sebagaimana dimaksud pada 

ayat (1), pengambilan keputusan dilakukan berdasarkan suara terbanyak, maka  pengaturan  hak  suara  anggota  Komite  harus menganut  prinsip  1 (satu) orang 1 (satu) suara. 

(3) Hasil rapat komite sebagaimana dimaksud pada ayat (1) wajib dituangkan dalam risalah rapat dan didokumentasikan secara baik. 

(4) Perbedaan  pendapat  (dissenting  opinions)  yang  terjadi  dalam  rapat komite  sebagaimana dimaksud pada ayat  (1), wajib dicantumkan  secara jelas dalam risalah rapat beserta alasan perbedaan pendapat tersebut. 

    

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

26  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

  BAB V  Fungsi Kepatuhan, Audit Intern Dan Audit Ekstern   Bagian Pertama  Fungsi Kepatuhan Bank50  Pasal 49 

8/4/PBI/2006 Bank wajib memastikan kepatuhan  terhadap peraturan perundang‐undangan Bank Indonesia dan peraturan perundang‐undangan lainnya yang berlaku.  

51  Pasal 50 8/4/PBI/2006 

(1) Dalam  rangka  memastikan  kepatuhan  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf  5,  Bank  wajib  menunjuk  seorang  Direktur  Kepatuhan  dengan berpedoman pada persyaratan dan  tata  cara  sebagaimana diatur dalam ketentuan  Bank  Indonesia  tentang  Penugasan  Direktur  Kepatuhan (Compliance Director) dan  Penerapan  Standar  Pelaksanaan  Fungsi Audit Intern Bank Umum. 

(2) Dalam  rangka membantu pelaksanaan  fungsi Direktur Kepatuhan  secara efektif, Bank membentuk satuan kerja kepatuhan  (compliance unit) yang independen terhadap satuan kerja operasional. 

(3) Satuan  kerja  kepatuhan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2)  wajib menyusun dan mengkinikan pedoman kerja, sistem dan prosedur. 

 

  Bagian Kedua  Fungsi Audit Intern52  Pasal 51 

8/4/PBI/2006 (1) Bank  wajib  menerapkan  fungsi  audit  intern  secara  efektif  dengan 

berpedoman pada persyaratan dan  tata  cara  sebagaimana diatur dalam ketentuan  Bank  Indonesia  tentang  Penugasan  Direktur  Kepatuhan (Compliance Director) dan  Penerapan  Standar  Pelaksanaan  Fungsi Audit Intern Bank Umum. 

(2) Dalam  rangka  pelaksanaan  fungsi  audit  intern  secara  efektif,  Bank membentuk Satuan Kerja Audit  Intern yang  independen terhadap satuan kerja operasional. 

(3) Satuan  Kerja  Audit  Intern  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2)  wajib menyusun  dan  mengkinikan  pedoman  kerja,  sistem  dan  prosedur, sebagaimana diatur dalam ketentuan Bank  Indonesia tentang Penugasan Direktur  Kepatuhan  (Compliance  Director)  dan  Penerapan  Standar Pelaksanaan Fungsi Audit Intern Bank Umum. 

 

  Bagian Ketiga  Fungsi Audit Ekstern53  Pasal 52 

8/4/PBI/2006 (1) Bank wajib menunjuk  Akuntan  Publik  dan  Kantor  Akuntan  Publik  yang 

terdaftar  di Bank  Indonesia dalam  pelaksanaan  audit  laporan  keuangan Bank.  

 Pelaksanaan  audit  laporan  keuangan  Bank  antara  lain  dimaksudkan untuk  meningkatkan  kualitas  pelaporan  dan  akurasi  penyajian  kondisi keuangan Bank.  

 (2) Penunjukan  Akuntan  Publik  dan  Kantor  Akuntan  Publik  sebagaimana 

dimaksud pada  ayat  (1) wajib  terlebih dahulu memperoleh persetujuan Rapat  Umum  Pemegang  Saham  berdasarkan  calon  yang  diajukan  oleh dewan Komisaris sesuai rekomendasi Komite Audit. 

(3) Audit  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  dan  penunjukan  Akuntan Publik dan  Kantor Akuntan Publik  sebagaimana dimaksud pada  ayat  (2) wajib  memenuhi  ketentuan  Bank  Indonesia  yang  berlaku  tentang Transparansi Kondisi Keuangan Bank. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

27  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

  BAB VI  Penerapan Manajemen Risiko54  Pasal 53 

8/4/PBI/2006 Bank  wajib menerapkan manajemen  risiko  secara  efektif,  yang  disesuaikan dengan  tujuan,  kebijakan  usaha,  ukuran  dan  kompleksitas  usaha  serta kemampuan  Bank  dengan  berpedoman  pada  persyaratan  dan  tata  cara sebagaimana ditetapkan dalam ketentuan Bank  Indonesia tentang Penerapan Manajemen Risiko bagi Bank Umum.  

 BAB VII 

Penyediaan Dana Kepada Pihak Terkait Dan Penyediaan Dana Besar 

55  Pasal 54 8/4/PBI/2006 

Dalam  rangka menghindari kegagalan usaha Bank  sebagai akibat konsentrasi penyediaan  dana  dan meningkatkan  independensi  pengurus  Bank  terhadap potensi  intervensi  dari  pihak  terkait,  Bank  wajib  menerapkan  prinsip kehatihatian  dalam  penyediaan  dana  antara  lain  dengan  menerapkan penyebaran/diversifikasi portofolio penyediaan dana yang diberikan.  

56  Pasal 55 8/4/PBI/2006 

Pelaksanaan penyediaan dana kepada pihak terkait dan/atau penyediaan dana besar  (large  exposures)  wajib  berpedoman  pada  ketentuan  Bank  Indonesia tentang Batas Maksimum Pemberian Kredit Bank Umum.  

  BAB VIII  Rencana Strategis Bank57  Pasal 56 

8/4/PBI/2006 (1) Bank wajib menyusun rencana strategis dalam bentuk rencana korporasi 

(corporate plan) dan rencana bisnis (business plan).   

Yang  dimaksud  dengan  rencana  korporasi  (corporate  plan)  adalah rencana strategis dalam  jangka panjang dalam  rangka mencapai  tujuan Bank  sebagaimana  dimaksud  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia  tentang Bank Umum.  Yang  dimaksud  dengan  rencana  bisnis  (business  plan)  adalah  rencana kegiatan usaha Bank  jangka pendek  (satu  tahun) dan  jangka menengah (tiga  tahun),  termasuk  strategi  untuk merealisasikan  rencana  tersebut, rencana  untuk  memperbaiki  kinerja  usaha,  dan  rencana  pemenuhan ketentuan  kehati‐hatian  sesuai  dengan  target  dan  waktu  yang ditetapkan.  

 (2) Penyampaian rencana korporasi  (corporate plan) sebagaimana dimaksud 

pada  ayat  (1)  dan  perubahannya  kepada  Bank  Indonesia  berpedoman pada ketentuan Bank Indonesia tentang Bank Umum. 

(3) Penyusunan  dan  penyampaian  rencana  bisnis  (business  plan) sebagaimana dimaksud pada ayat  (1) berpedoman pada ketentuan Bank Indonesia tentang Rencana Bisnis Bank Umum. 

 

  BAB IX  Aspek Transparansi Kondisi Bank58  Pasal 57 

8/4/PBI/2006 (1) Bank  wajib  melaksanakan  transparansi  kondisi  keuangan  dan 

nonkeuangan kepada Stakeholders.  

Yang  dimaksud  dengan  kondisi  non‐keuangan  meliputi  antara  lain kepengurusan,  kepemilikan,  perkembangan  usaha  Bank  dan  kelompok usaha Bank, strategi dan kebijakan manajemen, dan laporan manajemen. 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

28  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

(2) Dalam  rangka  pelaksanaan  transparansi  kondisi  keuangan  dan nonkeuangan sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Bank wajib menyusun dan menyajikan laporan dengan tata cara, jenis dan cakupan sebagaimana diatur  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia  tentang  Transparansi  Kondisi Keuangan Bank. 

 

59  Pasal 58 8/4/PBI/2006 

Bank  wajib  melaksanakan  transparansi  informasi  mengenai  produk  dan penggunaan  data  nasabah  Bank  dengan  berpedoman  pada  persyaratan  dan tata  cara  sebagaimana  diatur  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia  tentang Transparansi Informasi Produk Bank dan Penggunaan Data Pribadi Nasabah.  

  BAB X  Pelaporan Internal Dan Benturan Kepentingan   Bagian Pertama  Pelaporan Internal60  Pasal 59 

8/4/PBI/2006 Dalam  rangka  meningkatkan  kualitas  proses  pengambilan  keputusan  oleh Direksi  dan  kualitas  proses  pengawasan  oleh  dewan  Komisaris,  Bank  wajib memastikan  ketersediaan  dan  kecukupan  pelaporan  internal  yang  didukung oleh sistem informasi manajemen yang memadai.  

  Bagian Kedua  Penanganan Benturan Kepentingan61  Pasal 60 

8/4/PBI/2006                    

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi V. B – C  

(1) Dalam  hal  terjadi  benturan  kepentingan,  anggota  dewan  Komisaris, anggota Direksi dan Pejabat Eksekutif dilarang mengambil tindakan yang dapat  merugikan  Bank  atau  mengurangi  keuntungan  Bank  dan  wajib mengungkapkan  benturan  kepentingan  dimaksud  dalam  setiap keputusan.  

 Yang  dimaksud  dengan  benturan  kepentingan  antara  lain  adalah perbedaan  antara  kepentingan  ekonomis  Bank  dengan  kepentingan ekonomis  pribadi  pemilik,  anggota  Dewan  Komisaris,  anggota  Direksi, Pejabat Eksekutif, dan/atau pihak terkait dengan Bank.  Ketentuan dalam Paragraf  ini pada dasarnya dimaksudkan agar anggota dewan Komisaris, anggota Direksi dan Pejabat Eksekutif menghindarkan diri  dari  pengambilan  suatu  keputusan  dalam  situasi  dan  kondisi  ada benturan  kepentingan. Namun  demikian  apabila  keputusan  tetap  harus diambil maka  pihak‐pihak  dimaksud wajib mengutamakan  kepentingan ekonomis  Bank  dan menghindarkan  Bank  dari  kerugian  yang mungkin timbul  atau  kemungkinan  berkurangnya  keuntungan  Bank  serta  wajib mengungkapkan  kondisi  benturan  kepentingan  tersebut  dalam  setiap keputusan.  Dalam  kaitan  ini,  pemberian  perlakuan  istimewa  kepada  pihak‐pihak tertentu  di  luar  prosedur  dan  ketentuan  yang  berlaku  termasuk  dalam kategori  benturan  kepentingan  yang menimbulkan  kerugian  Bank  atau mengurangi  keuntungan  Bank,  antara  lain  pemberian  suku  bunga  yang tidak sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku.  

(2) Pengungkapan  benturan  kepentingan  sebagaimana  dimaksud  diatas 

dituangkan  dalam  risalah  rapat  yang  paling  kurang   mencakup  nama   pihak   yang  memil ik i   benturan   kepentingan, masalah pokok benturan kepentingan dan dasar pertimbangan pengambilan keputusan. 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

29  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

(3) Untuk menghindari pengambilan keputusan yang berpotensi merugikan Bank  atau mengurangi  keuntungan  Bank,  Bank  harus memiliki  dan menerapkan (enforce) kebijakan intern mengenai: 1. pengaturan   mengenai   penanganan   benturan   kepentingan 

yang   mengikat   setiap   pengurus   dan   pegawai   Bank,   antara  lain tata cara pengambilan keputusan; dan 

2. administrasi pencatatan, dokumentasi dan pengungkapan benturan kepentingan dimaksud dalam risalah rapat. 

 

  BAB XI   Laporan Dan Penilaian Pelaksanaan Good Corporate Governance  Bagian Pertama  Laporan Pelaksanaan Good Corporate Governance 

62  Pasal 61 8/4/PBI/2006                                      

(1) Bank wajib menyusun  laporan pelaksanaan Good Corporate Governance pada setiap akhir tahun buku. 

(2) Laporan pelaksanaan Good Corporate Governance sebagaimana dimaksud pada ayat (1), paling kurang meliputi: 

a. cakupan  Good  Corporate  Governance  sebagaimana  dimaksud dalam Paragraf 2 ayat (2) dan hasil penilaian (self assesment) atas pelaksanaan Good Corporate Governance Bank; 

b. kepemilikan  saham  anggota  dewan  Komisaris  serta  hubungan keuangan  dan  hubungan  keluarga  anggota  dewan  Komisaris dengan  anggota  dewan  Komisaris  lain,  anggota  Direksi  dan/atau pemegang saham Bank sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 17; 

c. kepemilikan saham anggota Direksi serta hubungan keuangan dan hubungan  keluarga  anggota  Direksi  dengan  anggota  dewan Komisaris,  anggota  Direksi  lain  dan/atau  pemegang  saham  Bank sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 36; 

d. paket/kebijakan remunerasi dan fasilitas lain bagi dewan Komisaris serta Direksi; 

 Pengungkapan paket/kebijakan remunerasi  ini menjadi tolok ukur Stakeholders  dalam menilai  kesesuaian  remunerasi  dengan  hasil kinerja  Bank  yang  dikelola  Komisaris  dan  Direksi  Bank.  Yang dimaksud dengan fasilitas lain adalah fasilitas yang diterima tidak dalam bentuk keuangan, antara  lain  fasilitas perumahan,  fasilitas transportasi dan fasilitas asuransi kesehatan. 

 e. shares  option  yang  dimiliki  Komisaris,  Direksi,  dan  Pejabat 

Eksekutif; f. rasio gaji tertinggi dan gaji terendah; g. frekuensi  rapat  dewan  Komisaris  sebagaimana  dimaksud  dalam 

Paragraf 15; h. jumlah  penyimpangan  (internal  fraud)  yang  terjadi  dan  upaya 

penyelesaian oleh Bank;  

Penyimpangan  (internal  fraud) dalam ketentuan  ini dibatasi pada penyimpangan  yang  berkaitan  dengan  operasional  Bank  dan mempengaruhi kondisi keuangan Bank secara signifikan. 

 i. jumlah permasalahan hukum dan upaya penyelesaian oleh Bank;  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

30  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

             

Permasalahan hukum dalam ketentuan  ini meliputi permasalahan hukum perdata dan pidana. 

 j. transaksi yang mengandung benturan kepentingan; k. buy back shares dan/atau buy back obligasi Bank; dan l. pemberian  dana  untuk  kegiatan  sosial  dan  kegiatan  politik,  baik 

nominal maupun penerima dana. (3) Pengungkapan  paket/kebijakan  remunerasi  fasilitas  lain  bagi  dewan 

Komisaris dan Direksi sebagaimana dimaksud pada ayat (2) huruf d paling kurang  mencakup  jumlah  anggota  dewan  Komisaris,  jumlah  anggota Direksi,  dan  jumlah  keseluruhan  gaji,  tunjangan  (benefits),  kompensasi berbasis saham, bentuk remunerasi lainnya, dan fasilitas yang ditetapkan berdasarkan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham.  

 

63  Pasal 62 8/4/PBI/2006 

(1) Bank  wajib  menyampaikan  laporan  pelaksanaan  Good  Corporate Governance sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 62 kepada pemegang saham dan kepada: 

a. Bank Indonesia; b. Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI); c. Lembaga pemeringkat di Indonesia; d. Asosiasi‐asosiasi Bank di Indonesia; e. Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI); f. 2 (dua) lembaga penelitian di bidang ekonomi dan keuangan; g. 2  (dua) majalah  ekonomi  dan  keuangan,  paling  lambat  5  (lima) 

bulan setelah tahun buku berakhir.   

Penyampaian  laporan pelaksanaan Good Corporate Governance  kepada pemegang  saham  diutamakan  untuk  pemegang  saham  pengendali sedangkan  untuk  pemegang  saham  lain  didasarkan  atas  pertimbangan tingkat efisiensi dan tingkat kepentingan dari setiap Bank. 

 (2) Bagi  Bank  yang  telah  memiliki  homepage  wajib  menginformasikan 

laporan pelaksanaan Good Corporate Governance sebagaimana dimaksud pada ayat  (1) pada homepage Bank paling  lambat 5  (lima) bulan setelah tahun buku berakhir. 

(3) Bank  dianggap  terlambat  menyampaikan  laporan  pelaksanaan  Good Corporate  Governance  apabila  Bank  menyampaikan  laporan  dimaksud kepada  Bank  Indonesia  melampaui  batas  akhir  waktu  penyampaian laporan sebagaimana dimaksud pada ayat  (1) tetapi belum melampaui 1 (satu) bulan sejak batas akhir waktu penyampaian laporan. 

(4) Bank dianggap tidak menyampaikan  laporan Good Corporate Governance apabila Bank belum menyampaikan laporan dimaksud dalam batas waktu keterlambatan sebagaimana dimaksud pada ayat (3). 

 

64  Pasal 63 8/4/PBI/2006  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. A 

Ketentuan  lebih  lanjut  mengenai  penyusunan  laporan  pelaksanaan  Good Corporate  Governance  sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  62  diatur sebagaimana berikut : 1) Transparansi   Pelaksanaan   GCG,   paling   kurang   meliput i  

pengungkapan seluruh aspek pelaksanaan prinsip GCG yaitu:  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

31  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                                   

A. Pengungkapan pelaksanaan GCG paling kurang meliputi: 1. Pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  Dewan  Komisaris  dan 

Direksi, terdiri dari: a. jumlah, komposisi, kriteria dan  independensi anggota Dewan 

Komisaris dan Direksi; b. tugas   dan  tanggung  jawab  Dewan  Komisaris  dan 

Direksi; dan c. rekomendasi Dewan Komisaris. 

2. Kelengkapan  dan  pelaksanaan   tugas   Komite‐Komite,  terdiri dari: a. struktur,  keanggotaan,  keahlian  dan  independensi 

anggota Komite; b. tugas dan tanggung jawab Komite; c. frekuensi rapat Komite; dan d. program kerja Komite dan realisasinya. 

3. Penerapan  fungsi  kepatuhan,  audit  intern  dan  audit ekstern. Informasi   yang   perlu   diungkap   adalah   kinerja   dar i  pelaksanaan fungsi kepatuhan, audit  intern dan audit ekstern, antara lain: a. Fungsi kepatuhan 

Tingkat  kepatuhan  Bank  terhadap  seluruh  ketentuan  dan peraturan  perundang‐undangan  yang  berlaku  serta pemenuhan komitmen dengan otoritas yang berwenang. 

b. Fungsi audit intern Efektivitas  dan  cakupan  audit  intern  dalam  menilai seluruh aspek dan unsur kegiatan Bank. 

c. Fungsi audit ekstern Efektivitas  pelaksanaan  audit  ekstern  dan  kepatuhan  Bank terhadap ketentuan mengenai: 1) hubungan  antara  Bank,  Akuntan  Publik  dan  Bank 

Indonesia bagi Bank konvensional; atau 2) hubungan antara Bank Syariah, Kantor Akuntan Publik, 

Akuntan  Publik,  Dewan  Pengawas  Syariah  dan  Bank Indonesia bagi Bank Syariah, 

sebagaimana  diatur  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia tentang Transparansi Kondisi Keuangan Bank. 

4. Penerapan  manajemen    risiko  termasuk  sistem  pengendalian intern. Informasi yang perlu diungkap meliputi: a. pengawasan aktif Dewan Komisaris dan Direksi; b. kecukupan kebijakan, prosedur dan penetapan limit; c. kecukupan  proses  identifikasi,  pengukuran,  pemantauan  dan 

pengendalian risiko serta sistem informasi manajemen risiko; dan 

d. sistem pengendalian intern yang menyeluruh. 5. Penyediaan  dana  kepada  pihak  terkait  (related  party)  dan 

penyediaan dana besar (large exposure). Informasi  yang  perlu  diungkap  adalah  jumlah  total  baki  debet penyediaan  dana  kepada  pihak  terkait  (related  party)   dan  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

32  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                    

 SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. B      SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. C – D                     

debitur/group   int i   per   posis i   laporan,   sebagaimana  tabel di bawah ini: 

No.  Penyediaan Dana 

Jumlah 

Debitur Nominal 

(jutaan Rupiah) 

1 Kepada Pihak Terkait    

2Kepada debitur inti:a. Individu b. Group 

   

 6. Rencana strategis Bank meliputi: 

a. rencana jangka panjang (corporate plan); dan b. rencana jangka menengah dan pendek (business plan). 

7. Transparansi  kondisi  keuangan  dan  non  keuangan  Bank  yang belum diungkap dalam laporan lainnya; dan 

8. Informasi  lain  yang  terkait dengan GCG Bank,  antara  lain berupa intervensi pemilik, perselisihan  internal,  atau permasalahan  yang timbul sebagai dampak kebijakan remunerasi pada Bank. 

B. Kepemilikan  saham  anggota  Dewan  Komisaris  dan  Direksi  yang mencapai 5% (lima persen) atau lebih dari modal disetor, yang meliputi jenis dan jumlah lembar saham pada: 1. Bank yang bersangkutan; 2. Bank lain; 3. Lembaga Keuangan Bukan Bank; dan 4. perusahaan lainnya, yang berkedudukan di dalam maupun di luar negeri. 

C. Hubungan  keuangan  dan  hubungan  keluarga  anggota Dewan  Komisaris dan  Direksi  dengan  anggota  Dewan  Komisaris  la innya,   Direksi  la innya  dan/atau  Pemegang  Saham  Pengendali Bank. 

D. Paket/kebijakan  remunerasi dan  fasilitas  lain bagi Dewan Komisaris dan Direksi 1. Yang  dimaksud  dengan  paket/kebijakan  remunerasi  dan  jenis 

fasilitas  lain  bagi  anggota Dewan  Komisaris  dan Direksi,  antara lain meliputi: a. remunerasi  dalam  bentuk  non  natura,  termasuk  gaji  dan 

penghasilan  tetap  lainnya,  antara  lain  tunjangan  (benefit), kompensasi  berbasis  saham,  tantiem  dan  bentuk  remunerasi lainnya; dan 

b. fasilitas  lain  dalam  bentuk  natura/non  natura  yaitu penghasilan  tidak  tetap  lainnya,  termasuk  tunjangan  untuk perumahan,  transportasi,  asuransi  kesehatan  dan  fasilitas lainnya, yang dapat dimiliki maupun tidak dapat dimiliki. 

2. Pengungkapan  paket/kebijakan  remunerasi,  paling  kurang meliputi: a. paket/kebijakan  remunerasi  dan  fasilitas  lain  bagi  anggota 

Dewan  Komisaris  dan  Direksi  yang  ditetapkan  Rapat  Umum Pemegang Saham Bank; 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

33  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                        SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. E         

b. jenis  remunerasi  dan  fasilitas  lain  bagi  seluruh  anggota Dewan Komisaris dan Direksi, paling kurang mencakup  jumlah anggota Dewan Komisaris,  jumlah anggota Direksi, dan  jumlah seluruh  paket/kebijakan  remunerasi  dan  fasilitas  lain sebagaimana  dimaksud  dalam  huruf  a,  sebagaimana  tabel  di bawah ini: 

 

Jenis Remunerasi dan Fasilitas lain 

Jumlah Diterima dalam 1 Tahun 

Dewan Komisaris 

Direksi 

orang jutaan Rp 

orang  jutaan Rp 

1. Remunerasi (gaji, bonus, tunjangan rutin, tantiem, dan fasilitas lainnya dalam bentuk non natura) 

 

2. Fasilitas lain dalam bentuk natura (perumahan, trans‐portasi, asuransi kesehatan dan sebagainya) yang: a. dapat dimiliki b. tidak dapat dimiliki 

 

Total  

 c. jumlah  anggota  Dewan  Komisaris  dan  Direksi  yang menerima 

paket  remunerasi  dalam  1  (satu)  tahun  yang  dikelompokkan  sesuai tingkat penghasilan sebagai berikut: 

satuan orang

Jumlah Remunerasi per Orang dalam 1 tahun*) 

Jumlah Direksi Jumlah 

Komisaris 

di atas Rp2 miliar  

di atas Rp 1 miliar s.d. Rp2 miliar  

di atas Rp500 juta s.d. Rp 1 miliar  

Rp500 juta ke bawah  

*) yang diterima secara tunai

 E. Shares Option 

1. Yang dimaksud dengan shares option adalah opsi untuk membeli saham  oleh  anggota  Dewan  Komisaris,  Direksi  dan  Pejabat Eksekutif  yang  dilakukan  melalui  penawaran  saham   atau  penawaran   opsi   saham   dalam   rangka   pemberian kompensasi  yang  diberikan  kepada  anggota  Dewan  Komisaris, Direksi  dan  Pejabat  Eksekutif  Bank,  dan  yang  telah  diputuskan dalam  Rapat  Umum  Pemegang  Saham  dan/atau  Anggaran  Dasar Bank. 

2. Pengungkapan mengenai shares option paling kurang mencakup: a. kebijakan dalam pemberian shares option; 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

34  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                        

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. F                 SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. G      

b. jumlah  saham  yang  telah  dimiliki  masing‐masing  anggota  Dewan   Komisaris ,   Direksi   dan   Pejabat   Eksekutif sebelum diberikan shares option; 

c. jumlah shares option yang diberikan; d. jumlah shares option yang telah dieksekusi sampai dengan 

akhir masa pelaporan; e. harga opsi yang diberikan; dan f. jangka waktu berlakunya eksekusi shares option. 

Pengungkapan  shares  option  sebagaimana  dimaksud dalam huruf  b,  huruf  c,  huruf  d,  huruf  e,  dan  huruf  f  ,  dilakukan sebagaimana tabel berikut:  

Keterangan/Nama Jumlah saham yang dimiliki

(lembar saham)

Jumlah opsi 

Harga opsi (Rp)

Jangka  waktu 

Yang diberikan 

(lembarsaham)

yang telah dieksekusi (lembar saham)

Komisaris  (nama)  

Direksi  (nama)  

Pejabat Eksekutif 

(total)  

Total   

 F. Rasio gaji tertinggi dan terendah 

1. Yang dimaksud dengan gaji adalah hak pegawai yang diterima dan dinyatakan  dalam  bentuk  uang  sebagai  imbalan  dari perusahaaan atau pemberi kerja kepada pegawai yang ditetapkan dan dibayarkan menurut suatu perjanjian kerja, kesepakatan, atau peraturan perundangundangan, termasuk tunjangan bagi pegawai dan  keluarganya  atas  suatu  pekerjaan  dan/atau  jasa  yang telah dilakukannya. 

2. Rasio   gaj i   tert inggi   dan   terendah,   dalam   skala  perbandingan berikut: a. rasio gaji pegawai yang tertinggi dan terendah; b. rasio gaji Direksi yang tertinggi dan terendah; c. rasio gaji Komisaris yang tertinggi dan terendah; dan d. rasio gaji Direksi tertinggi dan pegawai tertinggi. 

Gaji  yang  diperbandingkan  dalam  rasio  gaji  adalah  imbalan yang diterima oleh anggota Dewan Komisaris, Direksi dan pegawai per bulan. Yang dimaksud dengan pegawai adalah pegawai  tetap Bank sampai batas pelaksana. 

G. Frekuensi rapat Dewan Komisaris Pengungkapan  mengenai  frekuensi  rapat  anggota  Dewan  Komisaris, paling kurang mencakup: 1. jumlah rapat yang diselenggarakan dalam 1 (satu) tahun; 2. jumlah  rapat  yang  dihadiri  secara  fisik  dan/atau  melalui 

telekonferensi; dan 3. kehadiran masing‐masing anggota di setiap rapat. 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

35  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. H                                       SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. I       

H. Jumlah penyimpangan internal (internal fraud) Yang dimaksud dengan  internal fraud adalah fraud yang dilakukan oleh anggota  Dewan  Komisaris,  anggota  Direksi,  pegawai   tetap   dan  pegawai   t idak   tetap   (honorer   dan   outsourcing).  Adapun pengertian  fraud  mengacu  kepada  ketentuan   Bank   Indonesia  yang  mengatur  mengenai   penerapan strategi anti fraud bagi Bank Umum.  Nilai  fraud  yang  diungkapkan  adalah  apabila  dampak penyimpangan  bernilai  lebih  dari  Rp100.000.000,00  (seratus  juta rupiah). Pengungkapan   mengenai   internal   fraud   pal ing   kurang  mencakup: 1. jumlah internal fraud yang telah diselesaikan; 2. jumlah   internal   fraud   yang   sedang   dalam   proses  

penyelesaian di internal Bank; 3. jumlah   internal   fraud   yang   belum   diupayakan  

penyelesaiannya; dan 4. jumlah  internal  fraud  yang  telah  ditindaklanjuti melalui  proses 

hukum, sebagaimana tabel sebagai berikut:  

Internal Frauddalam 1 tahun 

Jumlah kasus yang dilakukan oleh 

Anggota Dewan Komisaris dan Anggota Direksi 

Pegawai Tetap 

Pegawai tidak tetap 

Thnsebelumnya

Thnberjalan 

Thnsebelumnya

Thn berjalan 

Thn Sebelumnya

Thnberjalan 

Total Fraud   

T e l a h  diselesaikan 

 

Dalam proses penyelesaian  di   internal  B k

 

B e l u m  diupayakan penyelesaian 

 

Telah dit indak ‐lanjuti melalui proses h k

 

 I. Permasalahan hukum 

1. Yang  dimaksud  dengan  permasalahan  hukum  adalah permasalahan  hukum  perdata  dan  pidana  yang  dihadapi  Bank selama  periode  tahun  laporan dan  telah diajukan melalui  proses hukum. 

2. Pengungkapan  mengenai  permasalahan  hukum  paling  kurang mencakup: a. jumlah  permasalahan  hukum  perdata  dan  pidana  yang 

dihadapi  dan  telah  mendapat  putusan  yang  mempunyai kekuatan hukum tetap; dan 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

36  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

               

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. J                  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. K              

b. jumlah  permasalahan  hukum  perdata  dan  pidana  yang dihadapi dan masih dalam proses penyelesaian, 

sebagaimana tabel berikut:  

Permasalahan Hukum Jumlah Kasus 

Perdata  Pidana 

Telah  mendapatkan  

putusan yang mempunyai 

kekuatan hukum tetap 

   

Dalam proses penyelesaian     

Total     

 J. Transaksi   yang   mengandung   benturan   kepentingan  

Pengungkapan   mengenai   transaksi   yang   mengandung  benturan  kepentingan,  paling  kurang mencakup  nama  dan  jabatan pihak  yang  memiliki  benturan  kepentingan,  nama  dan   jabatan  pengambi l   keputusan   transaksi   yang   mengandung  benturan kepentingan,  jenis  transaksi,  nilai  transaksi,  dan  keterangan, sebagaimana tabel berikut: 

 

No 

Nama dan Jabatan Pihak yang Memiliki Benturan 

Kepentingan 

Nama danJabatan 

PengambilKeputusan 

Jenis Transaksi

Nilai Transaksi (jutaan Rupiah) 

Keterangan*)

           

           

   

*) Tidak sesuai sistem dan prosedur yang berlaku  

K. Buy back shares dan/atau buy back obligasi Bank 1. Yang  dimaksud  dengan  buy  back  shares  atau  buy  back  obligasi 

Bank  adalah upaya mengurangi  jumlah  saham  atau obligasi  yang telah diterbitkan Bank dengan cara membeli kembali  saham atau obligasi  tersebut,  yang  tata  cara  pembayarannya  dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 

2. Pengungkapan  mengenai  buy  back  shares  dan/atau  buy  back obligasi Bank paling kurang mencakup: a. kebijakan   dalam   melakukan   buy   back   shares  

dan/atau buy back obligasi; b. jumlah lembar saham dan/atau obligasi yang dibeli kembali; c. harga  pembelian  kembal i  per   lembar  saham  dan/atau 

obligasi; dan d. peningkatan   laba  per   lembar  saham  dan/atau  obligasi.

  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

37  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi IX. L   SE 15/15/DPNP 2013 Romawi X. B       SE 15/15/DPNP 2013 Romawi X. C  

L. Pemberian  dana  untuk  kegiatan  sosial  dan/atau  kegiatan  politik selama periode pelaporan. Pengungkapan  mengenai  pemberian  dana  untuk  kegiatan  sosial dan/atau  kegiatan  politik  paling  kurang  meliputi  pihak  penerima dana dan jumlah dana yang diberikan. 

2) Laporan Pelaksanaan GCG paling kurang terdiri dari: 1. Transparansi   Pelaksanaan   GCG   Bank   sebagaimana   dimaksud 

dalam Ketentuan ini. 2. Laporan  Penilaian  Sendiri  (Self  Assessment)  Pelaksanaan  GCG  sesuai 

periode penilaian Tingkat Kesehatan Bank dalam 1 (satu) tahun terakhir dengan format sebagaimana Lampiran 4. 

3. Action   plan   dan   pelaksanaannya   berikut  waktu   penyelesaian dan kendala/hambatan penyelesaiannya (apabila ada). 

3) Laporan  Pelaksanaan  GCG  dapat  menjadi  Bab  tersendiri  dalam  Laporan Tahunan Bank atau disajikan secara terpisah dari Laporan Tahunan Bank yang disampaikan bersama‐sama dengan Laporan Tahunan Bank. 

 

65  Pasal 64 8/4/PBI/2006 

Penyampaian  laporan pelaksanaan Good Corporate Governance kepada Bank Indonesia  sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  63  ayat  (1)  huruf  a dialamatkan kepada: 

a. Direktorat  Pengawasan  Bank  terkait,  Jl. MH  Thamrin  No.  2,  Jakarta 10110, bagi Bank yang berkantor pusat di wilayah kerja Kantor Pusat Bank Indonesia; 

b. Kantor Bank  Indonesia  setempat, bagi Bank  yang berkantor pusat di luar wilayah kerja Kantor Pusat Bank Indonesia. 

 

 Bagian Kedua 

Penilaian Pelaksanaan Good Corporate Governance (Self Assessment) 

66  Pasal 65 8/4/PBI/2006 Ayat (1)  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi I Huruf G     SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VII. A         

(1) Bank wajib melakukan penilaian (self assessment) atas pelaksanaan Good Corporate Governance Bank yang mencakup hal‐hal  sebagaimana diatur dalam Paragraf 2 ayat (2) paling kurang 1 (satu) kali dalam setahun. 

 Dalam   upaya   perbaikan   dan   peningkatan   kual itas   pelaksanaan GCG,  Bank  wajib  secara  berkala  melakukan  penilaian  sendiri  (self assessment)  secara  komprehensif  terhadap  kecukupan  pelaksanaan GCG, sehingga Bank dapat segera menetapkan rencana tindak (action plan) yang meliputi tindakan korektif (corrective action) yang diperlukan apabila masih terdapat kekurangan dalam pelaksanaan GCG. 

 Bank  wajib  melakukan   penilaian   sendiri   (self  assessment)  atas  Tingkat   Kesehatan   Bank   dengan   menggunakan   pendekatan Risiko  (RBBR),  baik  secara  individual  maupun  secara  konsolidasi yang  dilakukan  paling  kurang  setiap  semester   untuk   posis i  akhir   bulan   Juni   dan   Desember   sebagaimana   diatur   dalam  ketentuan   Bank   Indonesia  mengenai penilaian  Tingkat  Kesehatan Bank  Umum.  Adapun  salah  satu  faktor  dalam  penilaian  Tingkat Kesehatan  Bank  tersebut  adalah  faktor  GCG.  Sehubungan  dengan itu,  Bank wajib melakukan penilaian  sendiri  (self assessment)  terhadap pelaksanaan GCG sesuai periode penilaian Tingkat Kesehatan Bank.  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

38  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. A   Pasal 65 8/4/PBI/2006 Ayat (2) – (3)  

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi I Huruf B 

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VII. B           

Sewaktu‐waktu  apabila  diperlukan,  Bank  wajib  melakukan  pengkinian penilaian  sendiri  (self  assessment)  pelaksanaan  GCG  sebagaimana diatur  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia  yang  mengatur  mengenai penilaian Tingkat Kesehatan Bank Umum. 

 (2) Hasil penilaian (self assessment) pelaksanaan Good Corporate Governance 

sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  merupakan  bagian  yang  tidak terpisahkan dari laporan pelaksanaan Good Corporate Governance.  

(3) Tata  cara  penilaian  sebagaimana  diatur  pada  ayat  (1)  diatur  sebagai berikut : 1) Bank  harus  melakukan  penilaian  sendiri  (self  assessment)  secara 

berkala  yang  paling  kurang  meliputi  11  (sebelas)  Faktor  Penilaian Pelaksanaan GCG yaitu: 1. pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Komisaris; 2. pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direksi; 3. kelengkapan dan pelaksanaan tugas Komite; 4. penanganan benturan kepentingan; 5. penerapan fungsi kepatuhan; 6. penerapan fungsi audit intern; 7. penerapan fungsi audit ekstern; 8. penerapan  manajemen  r is iko  termasuk  s istem  

pengendalian intern; 9. penyediaan dana kepada pihak terkait (related party) dan 

penyediaan dana besar (large exposures); 10. transparansi kondisi keuangan dan non keuangan Bank, laporan 

pelaksanaan GCG dan pelaporan internal; dan 11. rencana strategis Bank. Selain  itu,  perlu  diperhatikan  pula  informasi  lainnya  yang  terkait penerapan  GCG  Bank  di  luar  11  (sebelas)  Faktor  Penilaian Pelaksanaan  GCG  seperti  misalnya  permasalahan  yang  timbul sebagai  dampak  kebijakan  remunerasi  pada  suatu  bank  atau perselisihan  internal  Bank  yang  mengganggu  operasional  dan/atau kelangsungan  usaha  Bank.  Sebagai  contoh,  penetapan  bonus  yang didasarkan  pada  pencapaian  target  di  akhir  tahun,  dimana penetapan  target  tersebut  sangat  tinggi  (ambisius)  sehingga mengakibatkan  dilakukannya  praktek‐praktek  yang  tidak  sehat  oleh manajemen ataupun pegawai bank dalam pencapaiannya. 

2) Penilaian  faktor  GCG  merupakan  penilaian  terhadap  kualitas manajemen  Bank  atas  pelaksanaan  prinsip  GCG,  dengan memperhat ikan   signif ikansi   atau   material itas   suatu  permasalahan terhadap penerapan GCG pada Bank secara bank‐wide,   sesuai   skala,   karakterist ik   dan   kompleksitas   usaha Bank. Dalam rangka memastikan penerapan 5 (lima) prinsip dasar GCG  sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 1, Bank melakukan penilaian  sendiri  (self  assessment)  secara  berkala  paling  kurang terhadap  11  (sebelas)  Faktor  Penilaian  Pelaksanaan   GCG   dan  informasi   la innya   yang   terkait   penerapan  GCG  Bank, sebagaimana dimaksud  dalam butir 1). Penilaian  sendiri (self assessment)  tersebut  dilakukan   secara  komprehensif  dan terstruktur yang diintegrasikan menjadi 3 (tiga) aspek governance yaitu 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

39  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. C    SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VII. C        SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VII. D    SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VII. E               SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. E       

governance  structure, governance process, dan governance outcome, sebagai suatu proses yang berkesinambungan. 

3) Dalam melakukan  penilaian  sendiri  (self  assessment),  Bank  terlebih dahulu  harus  memahami  tujuan  penilaian  pelaksanaan  GCG  yang mencakup  3  (tiga)  aspek  governance,  yaitu  governance  structure, governance process, dan governance outcome, serta kriteria/indikator pada setiap faktor penilaian.  Penilaian  governance  structure  bertujuan  untuk menilai  kecukupan struktur dan  infrastruktur  tata  kelola Bank  agar proses pelaksanaan prinsip  GCG  menghasilkan  outcome  yang  sesuai  dengan  harapan stakeholders  Bank.  Yang  termasuk  dalam  struktur  tata  kelola  Bank adalah Komisaris, Direksi, Komite dan satuan kerja pada Bank. Adapun yang  termasuk  infrastruktur  tata  kelola  Bank  antara  lain  adalah kebijakan  dan  prosedur  Bank,  sistem  informasi  manajemen  serta tugas  pokok   dan   fungsi   (tupoksi)   masing ‐masing   struktur  organisasi.  Peni la ian   governance   process   bertujuan   untuk   menila i  efektivitas  proses  pelaksanaan  prinsip  GCG  yang  didukung  oleh kecukupan  struktur  dan  infrastruktur  tata  kelola  Bank  sehingga menghasilkan  outcome  yang  sesuai  dengan  harapan  stakeholders Bank.  Penilaian  governance  outcome  bertujuan  untuk menilai  kualitas outcome yang memenuhi harapan stakeholders Bank yang merupakan hasil proses pelaksanaan prinsip GCG yang didukung oleh  kecukupan struktur dan infrastruktur tata kelola Bank. Yang termasuk dalam outcome mencakup aspek kualitatif dan aspek kuantitatif, antara lain yaitu: ‐ kecukupan transparansi lap oran; ‐ kepatuhan terhadap peraturan perundang‐undangan; ‐ perlindungan konsumen; ‐ obyektivitas dalam melakukan assessment/audit; ‐ kinerja Bank seperti rentabilitas, efisiensi, dan permodalan; 

dan/atau ‐ peningkatan/penurunan  kepatuhan  terhadap  ketentuan  yang 

berlaku  dan  penyelesaian  permasalahan  yang  dihadapi  Bank   sepert i   fraud,   pelanggaran   BMPK,   pelanggaran ketentuan terkait laporan bank kepada Bank Indonesia. 

 4) Dalam menyimpulkan  faktor‐faktor  positif  dan  faktor‐faktor  negatif 

ketiga aspek governance tersebut, perlu diperhatikan hal‐hal antara lain sebagai berikut: 1. Penilaian  perlu  difokuskan  pada  substansi  penerapan  GCG 

dan  bukan  hanya  pada  pemenuhan  persyaratan  formal prosedural (normatif). Dalam  penilaian  GCG  ini  juga  perlu memperhatikan  antara lain  apakah  kebijakan  dan  prosedur  tersebut  telah diimplementasikan dengan baik. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

40  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                                  

Dengan   demikian,   dalam   melakukan   penilaian  pelaksanaan   GCG,   Bank   t idak   hanya   menjawab  pertanyaan  dengan  jawaban  ya/tidak  namun  perlu mengungkapkan substansi dari jawaban tersebut. Sebagai contoh, dalam melakukan penilaian terhadap pemenuhan kelengkapan  organ  pada  struktur  organisasi  Bank,  perlu  dinilai juga  apakah  organ  tersebut  telah  berfungsi  sebagaimana mestinya. 

2. Penilaian  pada  governance  structure,  governance  process  dan governance  outcome  harus  merupakan  satu  rangkaian  penilaian yang  terintegrasi,  komprehensif  dan  terstruktur  sehingga kesimpulan hasil penilaian governance outcome mencerminkan sejauh mana  penerapan  governance  process dan dukungan yang memadai  dari  governance  structure,  yang  perlu  diuji  dan dibuktikan lebih lanjut. Sebagai  contoh,  terdapat  permasalahan  pada  governance structure   sepert i   t idak   adanya   Direktur   yang  membawahkan  fungsi kepatuhan. Dengan  tidak adanya Direktur yang membawahkan  fungsi  kepatuhan  tersebut mengakibatkan timbulnya  kelemahan  pada  governance  process  dalam penerapan  fungsi  kepatuhan Bank  yaitu  tidak adanya  tindakan pencegahan terhadap kebijakan dan/atau keputusan Direksi Bank di  bidang  perkreditan  yang  menyimpang  dari  ketentuan  Bank Indonesia.  Selanjutnya  adanya  kelemahan  pada  governance process  tersebut  berdampak  pada  governance  outcome  berupa terjadinya pelanggaran ketentuan BMPK. 

3. Penilaian pada  governance  outcome  selain mencakup  aspek kualitatif juga meliputi aspek kuantitatif, antara lain: a. kinerja   Bank   sepert i   rentabi l i tas,   efis iensi ,   dan  

permodalan; b. peningkatan/penurunan kepatuhan terhadap ketentuan yang 

berlaku  dan  penyelesaian  permasalahan  yang  dihadapi Bank seperti  fraud,  pelanggaran  BMPK,  pelanggaran  ketentuan terkait laporan Bank kepada Bank Indonesia. 

Dalam  hal  ini  Bank  harus  memperhatikan  apakah  pelanggaran tersebut terjadi secara berulang dan/atau materialitas/ signifikansi permasalahan tersebut terhadap kinerja Bank baik saat ini maupun di masa mendatang. Selain  itu,  Bank  juga  perlu  memperhatikan  bahwa  penilaian tersebut  telah mencakup  tindak  lanjut  yang  perlu   dilakukan  oleh   Bank   untuk   mengatasi   permasalahan  saat  ini  dan mengantisipasi timbulnya permasalahan di masa mendatang. 

4. Dalam  penetapan  Peringkat  Faktor  GCG  Bank  harus memperhatikan   kesesuaiannya   dengan   t ingkat  signif ikansi   permasalahan   yang   dihadapi   Bank  sebagaimana  hasil  kesimpulan  yang  diperoleh  dalam  penilaian pelaksanaan GCG Bank. 

5. Penilaian  pada  governance  structure,  governance  process  dan governance  outcome  harus  didukung  oleh  data/  informasi  dan dokumen yang memadai. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

41  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. D                       SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. F      SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. B  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VII. F       SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VII. H 

5) Peni la ian   sendir i   (sel f   assessment)   pelaksanaan   GCG  dilakukan   dengan   menyusun   anal is is   kecukupan   dan  efektivitas  pelaksanaan  prinsip  GCG  yang  dituangkan  dalam  Kertas Kerja  Penilaian  Sendiri  (Self  Assessment)  Pelaksanaan  GCG,  dengan langkah‐langkah sebagai berikut: 1. mengumpulkan  data  dan  informasi  yang  relevan  untuk menilai 

kecukupan  dan  efektivitas  pelaksanaan  prinsip  GCG,  seperti data  kepengurusan,  kepemilikan,  struktur  kelompok  usaha, risalah rapat Dewan Komisaris, Direksi dan Komite serta laporan‐laporan  antara  lain  laporan  tahunan,  laporan  khusus  Direktur yang membawahkan  Fungsi  Kepatuhan,  laporan  yang  berkaitan dengan  tugas  Satuan Kerja Audit  Intern,  laporan  akuntan publik khususnya  komentar mengenai  keandalan  sistem  pengendalian intern  Bank,  laporan  hasil  penilaian  sendiri  (self  assessment) Tingkat  Kesehatan  Bank  (RBBR),  laporan  rencana  bisnis  dan realisasinya,  laporan  Dewan  Komisaris  dan  laporan  lain  yang terkait dengan penerapan prinsip GCG lainnya; 

2. menilai  kecukupan  dan  efektivitas  pelaksanaan  prinsip  GCG yang  dilakukan  secara  komprehensif  dan  terstruktur  atas  ketiga aspek  governance,  yaitu  governance  structure,  governance process dan governance outcome, dengan memperhatikan prinsip signifikansi atau materialitas; dan 

3. menyimpulkan faktor positif dan negatif dari masing‐masing aspek governance. 

 Dalam melakukan penilaian pelaksanaan GCG harus memperhatikan penilaian  Kualitas  Penerapan  Manajemen  Risiko  dalam  rangka penilaian  Profil  Risiko  Bank,  mengingat  faktor  GCG  secara  umum memiliki keterkaitan dengan Kualitas Penerapan Manajemen Risiko. Pada  umumnya,  pelaksanaan  GCG  yang  baik  akan  memastikan manajemen  risiko  yang  baik  sebagaimana  tercermin  pada penilaian  Kualitas Penerapan Manajemen Risiko.  

6) Peni la ian   sendir i   (sel f   assessment)   pelaksanaan   GCG  dilakukan  dengan menggunakan  Kertas  Kerja  Penilaian  Sendiri (Self  Assessment)  Pelaksanaan  GCG  sebagaimana  dimaksud  pada Lampiran 2. 

7) Hasil  penilaian  terhadap  ketiga  aspek  governance  yang  paling  kurang meliputi  11  (sebelas)  Faktor  Penilaian  Pelaksanaan  GCG  dan informasi  lainnya  yang  terkait  penerapan  GCG  Bank,  dilakukan berdasarkan  kerangka  analisis  yang  komprehensif  dan  terstruktur ditetapkan dalam Peringkat Faktor GCG. Penilaian atas ketiga aspek governance tersebut merupakan satu kesatuan sehingga apabila salah satu  aspek  dinilai  tidak memadai, maka  kelemahan  tersebut  dapat mempengaruhi Peringkat Faktor GCG.  Penetapan Peringkat Faktor GCG dikategorikan ke dalam 5 (lima) peringkat yaitu Peringkat 1, Peringkat 2, Peringkat 3, Peringkat 4 dan Peringkat  5.  Urutan  Peringkat  Faktor  GCG  yang  lebih  kecil mencerminkan  penerapan  GCG  yang  lebih  baik.  Penetapan 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

42  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

    SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. G             SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VII. G                             

Peringkat  Faktor  GCG  dilakukan  dengan  berpedoman   pada  Matriks   Peringkat   Faktor   GCG   sebagaimana  terdapat  pada Lampiran 3.  Selanjutnya  Bank  menyusun  Laporan  Penilaian  Sendiri  (Self Assessment) Pelaksanaan GCG sebagaimana dimaksud pada Lampiran 4, yang paling kurang meliputi: 1. Peringkat Faktor GCG dan Definisi Peringkat; dan 2. Analisis faktor GCG antara lain terdiri dari: 

a. identifikasi permasalahan berupa kelemahan dan penyebabnya (root caused); dan 

b. kekuatan pelaksanaan GCG. Dalam   hal   berdasarkan   hasi l   penila ian   sendir i   (self  assessment)  pelaksanaan  GCG  diperoleh  Peringkat  Faktor  GCG adalah 3, 4 atau 5, maka Bank wajib menyusun dan menyampaikan action  plan  yang  memuat  langkah‐langkah  perbaikan  secara komprehensif  dan  sistematis  beserta  target  waktu  pelaksanaannya kepada Bank Indonesia.  

8) Bagi   Bank   yang   melakukan   Pengendal ian   terhadap  perusahaan anak, dalam melakukan penilaian pelaksanaan GCG  dan  menetapkan   Peringkat   Faktor   GCG   secara   konsolidasi harus memperhatikan hal‐hal sebagai berikut: 1. Penetapan Perusahaan Anak yang wajib dikonsolidasikan mengacu 

pada  ketentuan  Bank  Indonesia  yang  mengatur  mengenai penerapan manajemen  risiko secara konsolidasi bagi Bank yang melakukan pengendalian terhadap Perusahaan Anak. 

2. Faktor  Penilaian  Pelaksanaan  GCG  Bank  secara  individual  dapat digunakan  oleh  Bank  pada  saat  menilai  GCG  secara konsol idasi .   Faktor   Peni laian   Pelaksanaan   GCG  Perusahaan  Anak  yang  digunakan  untuk  penilaian  pelaksanaan GCG secara konsolidasi ditetapkan dengan memperhatikan skala, karakteristik,  dan  kompleksitas  usaha  Perusahaan  Anak  serta didukung oleh data dan informasi yang memadai. 

3. Penetapan Peringkat Faktor GCG Bank secara konsolidasi dilakukan dengan memperhatikan: a. signifikansi  atau  materialitas  pangsa  Perusahaan  Anak 

terhadap Bank secara konsolidasi; dan/atau b. permasalahan  terkait  dengan  pelaksanaan  prinsip 

GCG  pada  Perusahaan  Anak  yang  berpengaruh  secara signifikan  terhadap  pelaksanaan  prinsip  GCG  Bank  secara konsolidasi. 

4. Penetapan   signif ikansi   atau   material i tas   pangsa  Perusahaan Anak dapat ditentukan melalui perbandingan  total aset  Perusahaan  Anak  terhadap  total  aset  Bank  secara konsolidasi,  atau  signifikansi  pos‐pos  tertentu  pada Perusahaan  Anak  yang  mempengaruhi  kinerja  Bank  secara konsolidasi. 

  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

43  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. H SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. I     SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. O 

9) Laporan  Penilaian  Sendiri  (Self  Assessment)  Pelaksanaan  GCG  harus ditandatangani oleh Direksi Bank.  

10) Bank  menyampaikan  Laporan  Penilaian  Sendiri  (Self  Assessment) Pelaksanaan  GCG  Bank  baik  secara  individual  maupun  secara konsolidasi sebagaimana Lampiran 4 kepada Bank Indonesia, yang dilengkapi  dengan  Kertas  Kerja  Penilaian  Sendiri  (Self  Assessment) Pelaksanaan  GCG  sebagaimana  Lampiran  3,  bersamaan  dengan penyampaian  hasil  penilaian  sendiri  (self  assessment)  Tingkat Kesehatan Bank. 

11) Dokumen   yang   terkait   dengan   penila ian   sendir i   (self  assessment) pelaksanaan GCG antara  lain Kertas Kerja Penilaian Sendiri  (Self  Assessment)  Pelaksanaan  GCG,  Laporan  Penilaian Sendiri  (Self  Assessment)  Pelaksanaan  GCG  harus  ditatausahakan dengan baik. 

 

67  Pasal 66 8/4/PBI/2006 Ayat (1) – (2)          SE 15/15/DPNP 2013 Romawi X. D  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. J     SE 15/15/DPNP 2013 Romawi X. E      SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. K 

(1)  Dalam rangka melakukan penilaian terhadap pelaksanaan Good Corporate Governance  sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  3,  Bank  Indonesia dapat melakukan  penilaian  atau  evaluasi  terhadap  hasil  penilaian  (self assessment)  pelaksanaan  Good  Corporate  Governance  sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 66 ayat (1). 

(2)  Berdasarkan  hasil  penilaian  atau  evaluasi  sebagaimana  dimaksud  pada ayat  (1),  Bank  Indonesia  dapat  meminta  Bank  untuk  menyampaikan action  plan  yang  memuat  langkah‐langkah  perbaikan  yang  wajib dilaksanakan  oleh  Bank  dengan  target  waktu  tertentu,  apabila berdasarkan  evaluasi  yang  dilakukannya  Laporan  dimaksud  tidak  sesuai dengan kondisi Bank yang sebesarnya. 

 Revisi  Laporan  Pelaksanaan  GCG  dimaksud  segera  disampaikan  secara lengkap  kepada  Bank  Indonesia  dan  bagi  Bank  yang  telah  memiliki homepage wajib mempublikasikan pula pada homepage Bank. 

 (3) Apabila  terdapat  perbedaan  hasil  penilaian  sendiri  (self  assessment) 

pelaksanaan  GCG  Bank  yang  material,  yaitu  mengakibatkan  hasil Peringkat  Faktor  GCG  yang  berbeda  dengan  hasil  penilaian  atau evaluasi  yang  dilakukan  oleh  Bank  Indonesia,  maka  Bank  harus melakukan  revisi  terhadap  hasil  penilaian  sendiri  (self  assessment) pelaksanaan GCG. 

 Revisi Laporan Pelaksanaan GCG dimaksud: 1. segera disampaikan secara lengkap kepada Bank Indonesia dan bagi 

Bank  yang  telah memiliki  homepage wajib mempublikasikan  pula pada homepage Bank; 

2. segera dipublikasikan dalam Laporan Keuangan Publikasi Bank pada periode yang terdekat, paling kurang meliputi Peringkat Faktor GCG disertai dengan penjelasan Definisi Peringkat. 

 (4) Selain  itu,  apabila  hasil  penilaian  Peringkat  Faktor  GCG  oleh  Bank 

Indonesia  tergolong  lebih  buruk  yaitu  Peringkat  3,  4  atau  5, maka Bank  Indonesia  dapat meminta  Bank  untuk menyampaikan  action  plan 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

44  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

   Pasal 66 8/4/PBI/2006 Ayat (3)  SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VIII. M – N  

yang  memuat  langkah‐langkah  perbaikan  secara  komprehensif  dan sistematis beserta target waktu pelaksanaannya. 

 (5) Dalam  hal  diperlukan  Bank  Indonesia  dapat  meminta  Bank  untuk 

melakukan penyesuaian action plan sebagaimana dimaksud pada ayat (2) dan/atau  melakukan  pemeriksaan  khusus  terhadap  hasil  perbaikan pelaksanaan Good Corporate Governance yang telah dilakukan oleh Bank. 

(6) Action  plan  sebagaimana  dimaksud  dalam  ayat  (2)  dan  Paragraf  65 disampaikan   sesuai   dengan   tata   cara   penyampaian  sebagaimana   diatur   dalam   ketentuan   Bank   Indonesia  mengenai penilaian Tingkat Kesehatan Bank Umum. Namun demikian, Bank dapat  menyampaikan  action  plan  lebih  awal,  bersamaan  dengan penyampaian  Laporan  Penilaian  Sendiri  (Self  Assessment)  Pelaksanaan GCG secara individual. 

(7) Laporan pelaksanaan action plan GCG berikut waktu penyelesaian dan kendala/hambatan  penyelesaiannya  (apabila  ada)  disampaikan kepada  Bank  Indonesia  dengan mengacu  pada  tata  cara  penyampaian laporan pelaksanaan action plan sebagaimana dimaksud dalam ketentuan Bank  Indonesia   yang   mengatur   mengenai   peni la ian   Tingkat  Kesehatan Bank Umum. 

 

 BAB XII 

Pelaksanaan Good  Corporate Governance  Pada  Kantor  Cabang Bank Asing 

68  Pasal 67 8/4/PBI/2006 Ayat (1)         SE 15/15/DPNP 2013 Romawi VI. A Pasal 67 8/4/PBI/2006 Ayat (2) – (3)  

(1) Kantor  cabang  bank  asing  wajib  memenuhi  ketentuan  tentang pelaksanaan  Good  Corporate  Governance  sebagaimana  diatur  dalam Ketentuan ini.  

 Pemberlakuan  ketentuan  yang  sama  antara  kantor  cabang  bank  asing dengan  Bank  yang  berkantor  pusat  di  Indonesia  karena  prinsip  dan cakupan pelaksanaan Good Corporate Governance bersifat universal bagi setiap jenis bank.  Kantor  Cabang  Bank  Asing  wajib  melaksanakan  GCG  pada  seluruh tingkatan atau jenjang organisasi. 

 (2) Pelaksana  fungsi dewan Komisaris dan pembentukan komite disesuaikan 

dengan struktur organisasi yang berlaku pada bank yang bersangkutan. (3) Penyesuaian  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2)  wajib  memenuhi 

seluruh  fungsi  yang  diperlukan  dalam  pelaksanaan  Good  Corporate Governance sebagaimana diatur dalam Ketentuan ini. 

69  Pasal 68 

8/4/PBI/2006  

Bank  Indonesia  berwenang meminta  penyesuaian  struktur  organisasi  kantor cabang  bank  asing  untuk  memastikan  terlaksananya  Good  Corporate Governance sesuai dengan Ketentuan ini.  

  BAB XIII  Sanksi   Bagian Pertama  Sanksi Pelaksanaan Good Corporate Governance 70  Pasal 69 

8/14/PBI/2006 Bank yang tidak memenuhi ketentuan sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 4,  Paragraf  5,  Paragraf  6,  Paragraf  7,  Paragraf  8,  Paragraf  9,  Paragraf  10, 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

45  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

Paragraf 11, Paragraf 12, Paragraf 13, Paragraf 14, Paragraf 15, Paragraf 16, Paragraf 17, Paragraf 18, Paragraf 19, Paragraf 20, Paragraf 22, Paragraf 23, Paragraf 24, Paragraf 25, Paragraf 26, Paragraf 27, Paragraf 28, Paragraf 29, Paragraf 30, Paragraf 31, Paragraf 32, Paragraf 33, Paragraf 35, Paragraf 36, Paragraf 37, Paragraf 38, Paragraf 39, Paragraf 40, Paragraf 41, Paragraf 42, Paragraf 43, Paragraf 44, Paragraf 45, Paragraf 46, Paragraf 47, Paragraf 48, Paragraf 49, Paragraf 50, Paragraf 51 ayat (2) dan ayat (3), Paragraf 53 ayat (2), Paragraf  60,  Paragraf  61,  Paragraf  66,  Paragraf  68  dikenakan  sanksi administratif, antara lain berupa: a. teguran tertulis; b. penurunan  tingkat  kesehatan  berupa  penurunan  peringkat  faktor 

manajemen dalam penilaian tingkat kesehatan; c. larangan untuk turut serta dalam kegiatan kliring; d. pembekuan kegiatan usaha tertentu; e. pemberhentian  pengurus  Bank  dan  selanjutnya  menunjuk  dan 

mengangkat  pengganti  sementara  sampai  Rapat  Umum  Pemegang Saham atau Rapat Anggota Koperasi mengangkat pengganti yang  tetap dengan persetujuan Bank Indonesia; dan 

f. pencantuman anggota pengurus, pegawai, pemegang saham Bank dalam daftar  tidak  lulus  melalui  mekanisme  penilaian  kemampuan  dan kepatutan (fit and proper test). 

 

71  Pasal 70 8/14/PBI/2006 

Bank  yang  tidak  memenuhi  ketentuan  Paragraf  50,  Paragraf  51  ayat  (1), Paragraf  52,  serta  Paragraf  53  ayat  (1)  dan  ayat  (3),  dikenakan  sanksi sebagaimana  diatur  dalam  Peraturan  Bank  Indonesia  tentang  Penugasan Direktur Kepatuhan (Compliance Director) dan Penerapan Standar Pelaksanaan Fungsi  Audit  Intern  Bank  Umum  dan  Peraturan  Bank  Indonesia  tentang Transparansi Kondisi Keuangan Bank.  

72  Pasal 71 8/4/PBI/2006 

Bank  yang  tidak  memenuhi  ketentuan  Paragraf  54  dikenakan  sanksi sebagaimana  diatur  dalam  Peraturan  Bank  Indonesia  tentang  Penerapan Manajemen Risiko bagi Bank Umum.  

73  Pasal 72 8/4/PBI/2006 

Bank yang tidak memenuhi ketentuan Paragraf 55 dan Paragraf 56 dikenakan sanksi  sebagaimana  diatur  dalam  Peraturan  Bank  Indonesia  tentang  Batas Maksimum Pemberian Kredit Bank Umum.  

74  Pasal 73 8/4/PBI/2006 

Bank  yang  tidak  memenuhi  ketentuan  Paragraf  57  dikenakan  sanksi sebagaimana diatur dalam Peraturan Bank Indonesia tentang Bank Umum dan Peraturan Bank Indonesia tentang Rencana Bisnis Bank Umum.  

75  Pasal 74 8/4/PBI/2006 

Bank yang tidak memenuhi ketentuan Paragraf 58 dan Paragraf 59 dikenakan sanksi  sebagaimana  diatur  dalam  Peraturan  Bank  Indonesia  tentang Transparansi  Kondisi  Keuangan  Bank  dan  Peraturan  Bank  Indonesia  tentang Transparansi Informasi Produk Bank dan Penggunaan Data Pribadi Nasabah.  

  Bagian Kedua  Sanksi Pelaporan76  Pasal 75 

8/4/PBI/2006 (1) Bank  yang  terlambat  menyampaikan  laporan  sebagaimana  dimaksud 

dalam Paragraf 63 ayat (4) dikenakan sanksi kewajiban membayar sebesar Rp. 1.000.000,00 (satu juta rupiah) per hari keterlambatan. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

46  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

 Yang dimaksud dengan hari adalah hari kerja.  

(2) Bank  yang  tidak menyampaikan  laporan  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf 63 ayat  (5) dikenakan  sanksi  kewajiban membayar  sebesar Rp. 100.000.000,00  (seratus  juta  rupiah)  dan  teguran  tertulis  oleh  Bank Indonesia. 

 Bank  yang  telah  dikenakan  sanksi  kewajiban membayar  pada  ayat  ini tidak dikenakan sanksi keterlambatan sebagaimana dimaksud pada ayat (1). 

 (3) Bank yang menyampaikan laporan yang dinilai tidak benar dan atau tidak 

lengkap  secara  signifikan  sebagaimana  diatur  dalam  Paragraf  62  dan Paragraf 64 dikenakan  sanksi administratif berupa kewajiban membayar sebesar Rp. 250.000.000,00 (dua ratus lima puluh juta rupiah) dan sanksi administratif antara lain berupa: 

a. penurunan  tingkat  kesehatan berupa penurunan peringkat  faktor manajemen dalam penilaian tingkat kesehatan 

b. larangan untuk turut serta dalam kegiatan kliring; c. pembekuan kegiatan usaha tertentu; d. pemberhentian  pengurus  Bank  dan  selanjutnya  menunjuk  dan 

mengangkat pengganti sementara sampai Rapat Umum Pemegang Saham atau Rapat Anggota Koperasi mengangkat pengganti  yang tetap dengan persetujuan Bank Indonesia; dan atau 

e. pencantuman anggota pengurus, pegawai, pemegang saham Bank dalam  daftar  tidak  lulus  melalui  mekanisme  uji  kepatutan  dan kelayakan (fit and proper test). 

(4) Pengenaan sanksi kewajiban membayar sebagaimana dimaksud pada ayat (3) dilakukan setelah Bank diberikan 2 (dua) kali surat teguran oleh Bank Indonesia  dengan  tenggang  waktu  7  (tujuh)  hari  kerja  untuk  setiap teguran  dan  Bank  tidak  memperbaiki  laporan  dalam  jangka  waktu  7 (tujuh) hari kerja setelah surat teguran terakhir. 

  

    Good Corporate Governance bagi Bank Umum Syariah dan Unit Usaha Syariah   

  BAB I  Ketentuan Umum77  Pasal 1 

11/33/PBI/2009 Angka 1 – 9           

Dalam Ketentuan ini Syariah dan Unit Usaha Syariah yang dimaksud dengan:  1. Bank adalah Bank Umum Syariah dan Unit Usaha Syariah dari Bank Umum 

Konvensional termasuk Unit Usaha Syariah dari kantor cabang dari suatu bank yang berkedudukan di luar negeri;  

2. Bank Umum  Syariah  yang  selanjutnya  disebut BUS  adalah Bank  Syariah yang dalam kegiatannya memberikan  jasa dalam  lalu  lintas pembayaran sebagaimana  dimaksud  dalam  Undang‐Undang  Nomor  21  Tahun  2008 tentang Perbankan Syariah;  

3. Bank  Umum  Konvensional  adalah  Bank  Konvensional  yang  dalam kegiatannya memberikan jasa dalam lalu lintas pembayaran sebagaimana dimaksud  dalam  Undang‐Undang  Nomor  21  Tahun  2008  tentang Perbankan Syariah;  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

47  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                    SE 12/13/DPbS 2010 Huruf A No. 2     Pasal 1 11/33/PBI/2009 Angka  10     

4. Unit Usaha Syariah, yang selanjutnya disebut UUS, adalah unit kerja dari kantor  pusat  Bank  Umum  Konvensional  yang  berfungsi  sebagai  kantor induk  dari  kantor  atau  unit  yang  melaksanakan  kegiatan  usaha berdasarkan Prinsip Syariah, atau unit kerja di kantor  cabang dari  suatu bank  yang  berkedudukan  di  luar  negeri  yang  melaksanakan  kegiatan usaha  secara  konvensional  yang  berfungsi  sebagai  kantor  induk  dari kantor  cabang  pembantu  syariah  dan/atau  unit  syariah  sebagaimana dimaksud  dalam  Undang‐Undang  Nomor  21  Tahun  2008  tentang Perbankan Syariah;  

5. Prinsip Syariah adalah prinsip hukum  Islam di bidang perbankan  syariah yang  tertuang  dalam  bentuk  fatwa  Dewan  Syariah  Nasional  –  Majelis Ulama Indonesia;  

6. Dewan  Komisaris  adalah  organ  perseroan  yang  bertugas  melakukan pengawasan  secara  umum  dan/atau  khusus  sesuai  dengan  anggaran dasar  serta  memberi  nasihat  kepada  Direksi  sebagaimana  dimaksud dalam  Undang‐Undang  Nomor  40  Tahun  2007  tentang  Perseroan Terbatas;  

7. Direksi adalah organ perseroan yang berwenang dan bertanggung  jawab penuh  atas  pengurusan  perseroan  untuk  kepentingan  perseroan  sesuai dengan maksud dan  tujuan perseroan  serta mewakili perseroan, baik di dalam  dan  di  luar  pengadilan  sesuai  dengan  ketentuan  anggaran  dasar sebagaimana  dimaksud  dalam  Undang‐Undang  Nomor  40  Tahun  2007 tentang Perseroan Terbatas;  

8. Direktur UUS  adalah  direktur  Bank Umum  Konvensional  atau  pimpinan kantor  cabang  dari  suatu  bank  yang  berkedudukan  di  luar  negeri  yang berwenang dan bertanggung jawab penuh atas pengurusan UUS;  

9. Komisaris  Independen  adalah  anggota  Dewan  Komisaris  yang  tidak memiliki:  a. hubungan  keuangan,  kepengurusan,  kepemilikan  saham  dan/atau 

hubungan keluarga dengan pemegang  saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi; atau  

b. hubungan  keuangan  dan/atau  hubungan  kepemilikan  saham dengan  Bank,    sehingga  dapat mendukung  kemampuannya  untuk bertindak independen;  

sehingga dapat mendukung kemampuannya untuk bertindak independen. Dalam  pelaksanaan  GCG,  Bank  perlu  melakukan  check  and  balance, menghindari  benturan  kepentingan  (conflict  of  interest)  dalam pelaksanaan  tugas  serta  meningkatkan  perlindungan  bagi  kepentingan stakeholders  khususnya  nasabah  pemilik  dana  dan  pemegang  saham minoritas.  Dalam  rangka  mendukung  hal  tersebut,  secara  internal diperlukan keberadaan Komisaris Independen dan Pihak Independen.  

10. Good Corporate Governance, yang selanjutnya disebut GCG, adalah suatu tata  kelola  Bank  yang  menerapkan  prinsip‐prinsip  keterbukaan (transparency),  akuntabilitas  (accountability),  pertanggungjawaban (responsibility), profesional (professional), dan kewajaran (fairness);  

   

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

48  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 12/13/DPbS 2010 Huruf A No. 1              Pasal 1 11/33/PBI/2009 Angka 11 – 13  

Pelaksanaan Good Corporate Governance (GCG) pada  industri perbankan syariah  harus  berlandaskan  pada  lima  prinsip  dasar.  Pertama, transparansi  (transparency),  yaitu  keterbukaan  dalam  mengemukakan informasi  yang  material  dan  relevan  serta  keterbukaan  dalam  proses pengambilan  keputusan.  Kedua,  akuntabilitas  (accountability)  yaitu kejelasan  fungsi  dan  pelaksanaan  pertanggungjawaban  organ  bank sehingga  pengelolaannya  berjalan  secara  efektif.  Ketiga, pertanggungjawaban  (responsibility)  yaitu  kesesuaian  pengelolaan  bank dengan peraturan perundang‐undangan yang berlaku dan prinsip‐prinsip pengelolaan  bank  yang  sehat.  Keempat,  profesional  (professional)  yaitu memiliki  kompetensi,  mampu  bertindak  obyektif,  dan  bebas  dari pengaruh/tekanan  dari  pihak  manapun  (independen)  serta  memiliki komitmen  yang  tinggi  untuk  mengembangkan  bank  syariah.  Kelima, kewajaran (fairness) yaitu keadilan dan kesetaraan dalam memenuhi hak‐hak  stakeholders  berdasarkan  perjanjian  dan  peraturan  perundang‐undangan yang berlaku.  

11. Stakeholders  adalah  seluruh  pihak  yang  memiliki  kepentingan  secara langsung atau tidak  langsung terhadap kegiatan usaha dan kelangsungan usaha Bank;  

12. Dewan  Pengawas  Syariah  adalah  dewan  yang  bertugas  memberikan nasihat  dan  saran  kepada  Direksi  serta mengawasi  kegiatan  Bank  agar sesuai dengan Prinsip Syariah; dan 

13. Pejabat  Eksekutif  adalah  pejabat  yang  bertanggung  jawab  langsung kepada Direksi  dan/atau mempunyai  pengaruh  terhadap  kebijakan  dan operasional Bank seperti kepala divisi atau pemimpin kantor cabang.  

 

78  Pasal 2 11/33/PBI/2009                       

(1) Bank  wajib  melaksanakan  GCG  dalam  setiap  kegiatan  usahanya  pada seluruh tingkatan atau jenjang organisasi.  

 Pelaksanaan GCG dalam setiap kegiatan usahanya termasuk dalam proses penyusunan  visi,  misi,  rencana  strategis,  pelaksanaan  kebijakan,  dan langkah‐langkah pengawasan internal.  Yang dimaksud dengan “seluruh  tingkatan atau  jenjang organisasi” bagi BUS  adalah  mulai  dari  tingkatan  tertinggi  yaitu  Dewan  Komisaris  dan Direksi sampai dengan tingkatan manajemen terendah. Yang dimaksud dengan “seluruh  tingkatan atau  jenjang organisasi” bagi UUS  adalah  mulai  dari  tingkatan  tertinggi  yaitu  Direktur  UUS  sampai dengan tingkatan manajemen terendah.  

(2) Pelaksanaan GCG  sebagaimana dimaksud pada  ayat  (1) bagi BUS paling kurang harus diwujudkan dalam:  a. pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  Dewan  Komisaris  dan 

Direksi;   

Pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  Dewan  Komisaris  dan Direksi  mengacu  pada  anggaran  dasar  BUS  dan  peraturan perundang‐undangan  yang  berlaku,  termasuk  ketentuan  Bank Indonesia yang mengatur pelaksanaan  tugas dan  tanggung  jawab tersebut.  

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

49  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                                

b. kelengkapan dan pelaksanaan tugas komite‐komite dan fungsi yang menjalankan pengendalian intern BUS;  

 

Pembentukan  komite  antara  lain  dimaksudkan  untuk  membantu kelancaran  tugas pengawasan oleh Komisaris. Pelaksanaan  fungsi pengendalian seperti audit intern, kepatuhan dan manajemen risiko antara lain dimaksudkan untuk membantu tugas pengendalian oleh Direksi.  

 

c. pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Pengawas Syariah;   

Pelaksanaan  tugas dan  tanggung  jawab Dewan Pengawas Syariah mengacu  pada  peraturan  perundang‐undangan  yang  berlaku, termasuk  ketentuan  Bank  Indonesia  yang mengatur  pelaksanaan tugas dan tanggung jawab tersebut.  

 

d. penerapan fungsi kepatuhan, audit intern dan audit ekstern;  e. batas maksimum penyaluran dana; dan   Dalam  hal  ketentuan  Bank  Indonesia mengenai  batas maksimum penyaluran  dana  belum  disusun, maka  ketentuan  Bank  Indonesia mengenai  batas  maksimum  pemberian  kredit  tetap  berlaku  bagi BUS.  

 f. transparansi kondisi keuangan dan non keuangan BUS.  

 Transparansi meliputi  aspek  pengungkapan  (disclosure)  informasi BUS yang bersifat kualitatif dan kuantitatif kepada Stakeholders. 

 (3) Pelaksanaan GCG  sebagaimana dimaksud pada ayat  (1) bagi UUS paling 

kurang harus diwujudkan dalam:  a. pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direktur UUS;  

 

Pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  Direktur  UUS  mengacu pada  peraturan  perundang‐undangan  yang  berlaku,  termasuk ketentuan Bank  Indonesia  yang mengatur  pelaksanaan  tugas  dan tanggung jawab tersebut.  

 

b. pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Pengawas Syariah;   

Pelaksanaan  tugas dan  tanggung  jawab Dewan Pengawas Syariah mengacu  pada  peraturan  perundang‐undangan  yang  berlaku, termasuk  ketentuan  Bank  Indonesia  yang mengatur  pelaksanaan tugas dan tanggung jawab tersebut.  

 c. penyaluran  dana  kepada  nasabah  pembiayaan  inti  dan 

penyimpanan dana oleh deposan inti; dan  d. transparansi kondisi keuangan dan non keuangan UUS.  

 Transparansi meliputi  aspek  pengungkapan  (disclosure)  informasi UUS yang bersifat kualitatif dan kuantitatif kepada Stakeholders. 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

50  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

79  Pasal 3 11/33/PBI/2009 

Bank Indonesia melakukan penilaian terhadap pelaksanaan GCG Bank.   

  BAB II  Bank Umum Syariah  Bagian Pertama  Dewan Komisaris  Paragraf  1  Persyaratan Dewan Komisaris

80  Pasal 4 11/33/PBI/2009 

Jumlah,  komposisi,  kriteria,  rangkap  jabatan,  hubungan  keluarga,  dan persyaratan lain bagi anggota Dewan Komisaris tunduk kepada ketentuan Bank Indonesia terkait.   

Yang dimaksud dengan “ketentuan Bank Indonesia terkait” adalah antara lain: a. ketentuan Bank Indonesia tentang Bank Umum Syariah;  b. ketentuan Bank  Indonesia mengenai uji kemampuan dan kepatutan  (fit 

and proper test); dan  c. ketentuan Bank Indonesia mengenai tenaga kerja asing.  

 

81  Pasal 5 11/33/PBI/2009 Ayat (1)       

SE 12/13/DPbS 2012 Huruf B No. 8 Pasal 5 11/33/PBI/2009 Ayat (2)   SE 12/13/DPbS 2012 Huruf B No. 2 – 7                 

(1) Mantan anggota Direksi BUS  tidak dapat menjadi Komisaris  Independen pada  BUS  yang  bersangkutan  sebelum menjalani masa  tunggu  (cooling off) paling kurang selama 6 (enam) bulan.  

 

Yang dimaksud dengan “masa tunggu (cooling off)” adalah jangka waktu antara  berakhirnya  secara  efektif  jabatan  yang  bersangkutan  sebagai anggota Direksi dengan pengangkatan yang bersangkutan secara efektif sebagai Komisaris Independen.   

Ketentuan  masa  tunggu  tersebut  tidak  berlaku  bagi  mantan  anggota Direksi BUS yang melakukan fungsi pengawasan yaitu Direktur Kepatuhan. 

(2) Ketentuan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  tidak  berlaku  bagi mantan Direksi BUS yang melakukan fungsi pengawasan.  

 

Yang dimaksud dengan “Direksi BUS yang melakukan fungsi pengawasan” adalah antara lain direktur kepatuhan. 

 

(1) Yang dimaksud dengan “memiliki hubungan keuangan dengan pemegang saham  pengendali,  anggota Dewan  Komisaris  lainnya  dan/atau  anggota Direksi”  sebagaimana  dalam  Pasal  1  butir  9  adalah  apabila  seseorang menerima penghasilan, bantuan keuangan, atau pinjaman dari: a. pemegang  saham  pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali 

terakhir (ultimate shareholders); b. anggota  Dewan  Komisaris  lainnya  dan/atau  anggota  Direksi  BUS; 

dan/atau c. suatu  perusahaan  dimana  anggota  Dewan  Komisaris  lainnya 

dan/atau  anggota  Direksi  BUS  menjadi  pemegang  saham pengendali. 

(2) Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  kepengurusan  dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris lainnya dan/atau anggota  Direksi”  sebagaimana  dalam  Pasal  1  butir  9  adalah  apabila  seseorang menduduki jabatan sebagai: a. anggota  Dewan  Komisaris,  Direksi  atau  Pejabat  Eksekutif  pada 

perusahaan yang menjadi pemegang saham pengendali BUS sampai dengan pengendali terakhir (ultimate shareholders); 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

51  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                                  

b. anggota  Dewan  Komisaris  atau  Direksi  pada  perusahaan  dimana anggota  Dewan  Komisaris  lainnya  menjadi  anggota  Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi; dan/atau 

c. anggota  Dewan  Komisaris  atau  Direksi  pada  suatu  perusahaan dimana anggota Dewan Komisaris lainnya dan/atau anggota Direksi BUS menjadi pemegang saham pengendali. 

(3) Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan  kepemilikan  saham dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris lainnya dan/atau anggota  Direksi”  sebagaimana  dalam  Pasal  1  butir  9  adalah  apabila seseorang: a. memiliki  saham pada perusahaan  yang menjadi pemegang  saham 

pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali  terakhir  (ultimate shareholders); dan/atau 

b. memiliki  saham  pada  perusahaan  yang  secara  bersama‐sama dimiliki  oleh  pemegang  saham  pengendali  BUS  sampai  dengan pengendali  terakhir  (ultimate  shareholders),  anggota  Dewan Komisaris lainnya, dan/atau anggota Direksi sehingga bersamasama menjadi pemegang saham pengendali pada perusahaan tersebut. 

(4) Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan keluarga dengan pemegang saham  pengendali,  anggota Dewan  Komisaris  lainnya  dan/atau  anggota Direksi”  sebagaimana  dalam  Pasal  1  butir  9  adalah  apabila  seseorang memiliki hubungan keluarga dengan pihak‐pihak tersebut sampai dengan derajat kedua baik vertikal maupun horizontal, yang meliputi: a. orang tua kandung/tiri/angkat; b. saudara kandung/tiri/angkat beserta suami atau istrinya; c. anak kandung/tiri/angkat; d. kakek/nenek kandung/tiri/angkat; e. cucu kandung/tiri/angkat; f. saudara  kandung/tiri/angkat  dari  orang  tua  beserta  suami  atau 

istrinya; g. suami/istri; h. mertua; i. besan; j. suami/istri dari anak kandung/tiri/ angkat; k. kakek atau nenek dari suami atau istri; l. suami/istri dari cucu kandung/ tiri/angkat; atau m. saudara  kandung/tiri/angkat  dari  suami  atau  istri  beserta  suami 

atau istrinya. Dalam  hal  pemegang  saham  pengendali  BUS  berbentuk  badan  hukum, maka hubungan keluarga antara Komisaris Independen dengan pemegang saham pengendali BUS dimaksud dilihat dari hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali dari badan hukum tersebut sampai dengan pengendali terakhir (ultimate shareholders). 

(5) Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  keuangan  dengan  BUS” sebagaimana  dalam  Pasal  1  butir  9  adalah  apabila  seseorang menerima/memberi  penghasilan,  bantuan  keuangan,  atau  pinjaman dari/kepada  BUS  yang menyebabkan  pihak  yang memberi  penghasilan, bantuan  keuangan  atau  pinjaman  memiliki  kemampuan  untuk memengaruhi pihak yang menerima penghasilan, bantuan keuangan atau pinjaman, seperti: 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

52  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                    SE 12/13/DPbS 2012 Huruf B No. 9 – 10    

a. pihak  terafiliasi yang memberikan  jasanya kepada BUS, antara  lain Dewan Pengawas Syariah, akuntan publik, penilai, konsultan hukum dan konsultan lainnya; dan/atau 

b. pihak yang melakukan transaksi keuangan dengan BUS yang dapat memengaruhi baik kelangsungan usaha BUS maupun kelangsungan usaha  pihak  yang melakukan  transaksi  keuangan  tersebut,  antara lain debitur inti, deposan inti, dan perusahaan yang sebagian besar sumber pendanaannya diperoleh dari BUS. Yang dimaksud dengan “debitur  inti dan deposan  inti” adalah debitur inti dan deposan  inti sebagaimana dimaksud dalam ketentuan Bank  Indonesia mengenai Laporan Berkala Bank Umum Syariah. 

(6) Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan  kepemilikan  saham dengan BUS” sebagaimana dalam Pasal 1 butir 9 adalah apabila seseorang: a. memiliki  saham  BUS  dimaksud  lebih  dari  5%  (lima  persen)  dari 

modal disetor BUS; b. memiliki  saham  BUS  dimaksud  kurang  dari  5%  (lima  persen)  dari 

modal  disetor  BUS  namun  dapat  dibuktikan  telah  melakukan pengendalian pada BUS dimaksud; dan/atau 

c. bersama‐sama  BUS  menjadi  pemegang  saham  pengendali  di perusahaan lain. 

(7) Perubahan  status  jabatan dari  Komisaris menjadi  Komisaris  Independen pada BUS yang sama harus mendapat persetujuan Bank Indonesia. Untuk mendapatkan  persetujuan,  calon  Komisaris  Independen  harus menyampaikan  surat  pernyataan  independen  dengan  format sebagaimana  Lampiran  5.  Persetujuan Bank  Indonesia diberikan  setelah dilakukan  penilaian  administratif  antara  lain  terhadap  kebenaran  surat pernyataan independen. 

(8) Pengajuan  permohonan  perubahan  status  dari  Komisaris  menjadi Komisaris Independen disampaikan kepada: a. Direktorat Perbankan Syariah, Jl. MH Thamrin No. 2, Jakarta 10350, 

bagi BUS yang berkantor pusat di wilayah kerja Kantor Pusat Bank Indonesia; atau 

b. Direktorat Perbankan Syariah, Jl. MH Thamrin No. 2, Jakarta 10350, dengan  tembusan  kepada  Kantor  Bank  Indonesia  setempat,  bagi BUS yang berkantor pusat di  luar wilayah kerja Kantor Pusat Bank Indonesia. 

 

82  Pasal 6 11/33/PBI/2009 

(1) Usulan  pengangkatan  dan/atau  penggantian  anggota  Dewan  Komisaris kepada Rapat Umum Pemegang Saham dilakukan dengan memperhatikan rekomendasi Komite Remunerasi dan Nominasi.  

(2) Dalam hal anggota Komite Remunerasi dan Nominasi memiliki benturan kepentingan  (conflict of  interest) dengan usulan yang direkomendasikan, maka  dalam  usulan  tersebut  wajib  diungkapkan  adanya  benturan kepentingan  serta  pertimbangan‐pertimbangan  yang  mendasari  usulan tersebut. 

 

  Paragraf 2  Tugas dan Tanggung Jawab Dewan Komisaris 83  Pasal 7 

11/33/PBI/2009 Dewan  Komisaris  wajib  melaksanakan  tugas  dan  tanggung  jawab  sesuai dengan prinsip‐prinsip GCG.   

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

53  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

84  Pasal 8 11/33/PBI/2009    

(1) Dewan  Komisaris  wajib  melakukan  pengawasan  atas  terselenggaranya pelaksanaan  GCG  dalam  setiap  kegiatan  usaha  BUS  pada  seluruh tingkatan atau  jenjang organisasi sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 78 ayat (1) dan ayat (2).  

(2) Dewan Komisaris wajib melaksanakan pengawasan terhadap pelaksanaan tugas  dan  tanggung  jawab  Direksi,  serta  memberikan  nasihat  kepada Direksi.  

(3) Dalam  melakukan  pengawasan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2), Dewan  Komisaris  wajib  memantau  dan  mengevaluasi  pelaksanaan kebijakan strategis BUS.  

(4) Dalam  melakukan  pengawasan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2), Dewan Komisaris dilarang terlibat dalam pengambilan keputusan kegiatan operasional  BUS,  kecuali  pengambilan  keputusan  untuk  pemberian pembiayaan  kepada  Direksi  sepanjang  kewenangan  Dewan  Komisaris tersebut ditetapkan dalam Anggaran Dasar BUS atau dalam Rapat Umum Pemegang Saham.  

 

85  Pasal 9 11/33/PBI/2009 

Dewan  Komisaris  wajib  memastikan  bahwa  Direksi  telah  menindaklanjuti temuan  audit  dan/atau  rekomendasi  dari  hasil  pengawasan  Bank  Indonesia, auditor intern, Dewan Pengawas Syariah dan/atau auditor ekstern.   

86  Pasal 10 11/33/PBI/2009 

Dewan  Komisaris  wajib  memberitahukan  secara  tertulis  kepada  Bank Indonesia paling lambat 7 (tujuh) hari kerja sejak ditemukannya:  a. pelanggaran  peraturan  perundang‐undangan  di  bidang  keuangan  dan 

perbankan; dan  b. suatu kondisi yang dapat membahayakan kelangsungan usaha BUS.  

 Hal‐hal  yang  wajib  disampaikan  adalah  temuan  yang  belum  atau  tidak disampaikan  oleh  BUS  dan/atau  oleh  direktur  kepatuhan  kepada  Bank Indonesia.   

87  Pasal 11 11/33/PBI/2009 

(1) Dalam  rangka mendukung  efektivitas  pelaksanaan  tugas  dan  tanggung jawabnya, Dewan Komisaris wajib membentuk paling kurang:  a. Komite Pemantau Risiko;  b. Komite Remunerasi dan Nominasi; dan   Dewan Komisaris dapat membentuk Komite Remunerasi dan Komite Nominasi secara terpisah. 

 c. Komite Audit.  

(2) Pengangkatan  anggota  komite  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1) ditetapkan oleh Direksi berdasarkan keputusan rapat Dewan Komisaris.  

(3) Dewan  Komisaris wajib memastikan  bahwa  komite  yang  telah dibentuk sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  menjalankan  tugasnya  secara efektif.  

(4) Dewan  Komisaris  wajib memiliki  pedoman  dan  tata  tertib  kerja  setiap komite sebagaimana dimaksud pada ayat (1).  

(5) Pedoman dan  tata  tertib kerja komite sebagaimana dimaksud pada ayat (4) harus dievaluasi dan dilakukan pengkinian secara berkala.  

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

54  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

88  Pasal 12 11/33/PBI/2009 

(1) Dewan  Komisaris  wajib  memiliki  pedoman  dan  tata  tertib  kerja  yang bersifat mengikat bagi setiap anggota Dewan Komisaris.  

(2) Pedoman dan tata tertib kerja sebagaimana dimaksud pada ayat (1) paling kurang mencantumkan:  a. waktu kerja; dan  b. pengaturan rapat.  

 Pengaturan  rapat  antara  lain  mengatur  tentang  agenda  rapat, mekanisme  pengambilan  keputusan,  hak  anggota  dalam  hal terdapat perbedaan pendapat dalam  pengambilan  keputusan dan risalah rapat.  

89  Pasal 13 11/33/PBI/2009 

Anggota  Dewan  Komisaris  wajib  menyediakan  waktu  yang  cukup  untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya secara optimal.   

Indikator penyediaan waktu yang cukup adalah antara  lain tingkat kehadiran yang bersangkutan sesuai waktu kerja yang telah ditetapkan dalam tata tertib dan tingkat kehadiran yang bersangkutan dalam rapat.  

  Paragraf 3  Rapat Dewan Komisaris90  Pasal 14 

11/33/PBI/2009 Ayat (1) – (2)       

SE 12/13/DPbS 2010 Huruf B No. 11    

Pasal 14 11/33/PBI/2009 Ayat (3) – (4)  

(1) Rapat Dewan Komisaris wajib diselenggarakan paling kurang 1 (satu) kali dalam 2 (dua) bulan.  

(2) Rapat  Dewan  Komisaris  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  wajib dihadiri paling kurang oleh 2/3 (dua per tiga) dari jumlah anggota Dewan Komisaris.  

 

Kecuali pimpinan rapat, kehadiran anggota Dewan Komisaris dalam rapat dapat dilakukan melalui teknologi telekonferensi.   Dalam hal rapat Dewan Komisaris menggunakan teknologi telekonferensi, maka BUS harus melengkapi dengan hal‐hal sebagai berikut: 

a. ketentuan  internal Bank mengenai penyelenggaraan rapat dengan menggunakan teknologi telekonferensi; dan 

b. bukti rekaman audio visual penyelenggaraan rapat.  

(3) Rapat  Dewan  Komisaris  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  wajib dipimpin oleh Komisaris Utama.  

(4) Dalam  hal  Komisaris  Utama  berhalangan  hadir  maka  rapat  Dewan Komisaris dapat dipimpin oleh salah seorang anggota Dewan Komisaris.  

 Yang dimaksud dengan “berhalangan hadir” adalah suatu keadaan yang memaksa  atau  tidak  dapat  dihindari  sehingga  yang  bersangkutan  tidak dapat hadir antara lain karena sakit keras atau berada di luar negeri. 

 

91  Pasal 15 11/33/PBI/2009 

(1) Seluruh keputusan Dewan Komisaris yang dituangkan dalam risalah rapat merupakan keputusan bersama seluruh anggota Dewan Komisaris.  

(2) Hasil  rapat  Dewan  Komisaris wajib  dituangkan  dalam  risalah  rapat  dan didokumentasikan dengan baik.  

(3) Dalam hal  terdapat perbedaan pendapat  (dissenting opinions) atas hasil keputusan  rapat Dewan  Komisaris, maka  perbedaan  pendapat  tersebut wajib dicantumkan secara jelas dalam risalah rapat beserta alasannya. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

55  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

  Paragraf 4  Aspek Transparansi Dewan Komisaris92  Pasal 16 

11/33/PBI/2009 Anggota Dewan Komisaris wajib mengungkapkan: a. kepemilikan saham yang mencapai 5% (lima persen) atau lebih pada BUS 

yang bersangkutan;  b. hubungan  keuangan dan hubungan  keluarga dengan pemegang  saham 

pengendali, anggota Dewan Komisaris lain dan/atau anggota Direksi;  c. rangkap jabatan pada perusahaan atau lembaga lain,  

dalam laporan pelaksanaan GCG sebagaimana diatur dalam ketentuan ini.   

93  Pasal 17 11/33/PBI/2009 

(1) Anggota  Dewan  Komisaris  dilarang  memanfaatkan  BUS  untuk kepentingan  pribadi,  keluarga,  dan/atau  pihak  lain  yang  dapat mengurangi aset atau mengurangi keuntungan BUS.  

(2) Anggota  Dewan  Komisaris  dilarang  mengambil  dan/atau  menerima keuntungan pribadi dari BUS selain remunerasi dan fasilitas  lainnya yang ditetapkan Rapat Umum Pemegang Saham.  

 Tidak  termasuk dalam pengertian keuntungan pribadi antara  lain dalam hal  anggota  Dewan  Komisaris  sebagai  nasabah  BUS  menerima penghasilan berupa imbalan dan/atau bagi hasil secara wajar.  

(3) Anggota Dewan Komisaris wajib mengungkapkan remunerasi dan fasilitas sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2)  pada  laporan  pelaksanaan  GCG sebagaimana diatur dalam ketentuan ini.  

 

  Bagian Kedua  Direksi  Paragraf 1  Persyaratan Direksi

94  Pasal 18 11/33/PBI/2009         SE 12/13/DPbS 2010 Huruf C  

(1) Jumlah, kriteria, rangkap jabatan, hubungan keluarga dan persyaratan lain bagi anggota Direksi tunduk kepada ketentuan Bank Indonesia terkait.  

 Yang dimaksud dengan “ketentuan Bank Indonesia terkait” adalah antara lain:  a. ketentuan Bank Indonesia tentang Bank Umum Syariah;  b. ketentuan Bank Indonesia mengenai uji kemampuan dan kepatutan 

(fit and proper test); dan  c. ketentuan Bank Indonesia mengenai tenaga kerja asing. 

 (2) Presiden Direktur atau Direktur Utama yang selanjutnya disebut Presdir, 

wajib  berasal  dari  pihak  yang  independen  terhadap  pemegang  saham pengendali.  Independensi  dari  seorang  Presdir  dapat  dipenuhi  apabila yang  bersangkutan  tidak  memiliki  hubungan  keuangan,  kepengurusan, kepemilikan  saham  dan/atau  hubungan  keluarga  dengan  pemegang saham pengendali BUS. 

 Yang dimaksud dengan “memiliki hubungan keuangan dengan pemegang saham  pengendali”  adalah  apabila  seseorang  menerima  penghasilan, bantuan keuangan, atau pinjaman dari pemegang saham pengendali BUS sampai dengan pengendali terakhir (ultimate shareholders).    

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

56  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  kepengurusan  dengan pemegang  saham  pengendali”  adalah  apabila  seseorang  menduduki jabatan sebagai anggota Dewan Komisaris, Direksi atau Pejabat Eksekutif pada perusahaan yang menjadi pemegang saham pengendali BUS sampai dengan pengendali terakhir (ultimate shareholders).  Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan  kepemilikan  saham dengan pemegang saham pengendali” adalah apabila seseorang: a. memiliki  saham  pada  perusahaan  yang  menjadi  pemegang  saham 

pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali  terakhir  (ultimate shareholders); dan/atau 

b. memiliki saham BUS dimaksud lebih dari 5% (lima persen) dari modal disetor BUS. 

 Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali” adalah apabila seseorang memiliki hubungan keluarga dengan  pemegang  saham  pengendali  dimaksud  sampai  dengan  derajat kedua baik vertikal maupun horizontal, yang meliputi: a. orang tua kandung/tiri/angkat; b. saudara kandung/tiri/angkat beserta suami atau istrinya; c. anak kandung/tiri/angkat; d. kakek/nenek kandung/tiri/angkat; e. cucu kandung/tiri/angkat; f. saudara  kandung/tiri/angkat  dari  orang  tua  beserta  suami  atau 

istrinya; g. suami/istri; h. mertua; i. besan; j. suami/istri dari anak kandung/tiri/ angkat; k. kakek atau nenek dari suami atau istri; l. suami/istri dari cucu kandung/ tiri/angkat; atau m. saudara kandung/tiri/angkat dari suami atau  istri beserta suami atau 

istrinya. Dalam  hal  pemegang  saham  pengendali  BUS  berbentuk  badan  hukum, maka  hubungan  keluarga  antara  seorang  Presdir  dengan  pemegang saham  pengendali  BUS  dilihat  dari  hubungan  keluarga  Presdir  dengan pemegang  saham  pengendali  dari  badan  hukum  pemegang  saham pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali  terakhir  (ultimate shareholders). 

 

95  Pasal 19 11/33/PBI/2009 

Usulan  pengangkatan  dan/atau  penggantian  anggota  Direksi  kepada  Rapat Umum  Pemegang  Saham,  dilakukan  dengan  memperhatikan  rekomendasi Komite Remunerasi dan Nominasi.    

  Paragraf 2  Tugas dan Tanggung Jawab Direksi96  Pasal 20 

11/33/PBI/2009 (1) Direksi  bertanggung  jawab  penuh  atas  pelaksanaan  pengelolaan  BUS 

berdasarkan prinsip kehati‐hatian dan Prinsip Syariah.   

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

57  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

(2) Direksi wajib mengelola  BUS  sesuai  dengan  kewenangan  dan  tanggung jawabnya sebagaimana diatur dalam Anggaran Dasar BUS dan peraturan perundang‐undangan yang berlaku.  

 

97  Pasal 21 11/33/PBI/2009 

Direksi  wajib  melaksanakan  GCG  dalam  setiap  kegiatan  usaha  BUS  pada seluruh  tingkatan  atau  jenjang  organisasi  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf 78 ayat (1) dan ayat (2).   

98  Pasal 22 11/33/PBI/2009 

Direksi wajib menindaklanjuti  temuan audit dan/atau  rekomendasi dari hasil pengawasan  Bank  Indonesia,  auditor  intern,  Dewan  Pengawas  Syariah dan/atau auditor ekstern.   

99  Pasal 23 11/33/PBI/2009 

Dalam  rangka melaksanakan GCG sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 97, Direksi wajib memiliki fungsi paling kurang:  a.   Audit Intern;  b.   Manajemen Risiko dan Komite Manajemen Risiko; dan  c.   Kepatuhan.   Untuk  mendorong  efektivitas  implementasi  fungsi‐fungsi  dimaksud,  Direksi dapat membentuk satuan kerja tersendiri.   

100  Pasal 24 11/33/PBI/2009 

Direksi  wajib  mempertanggungjawabkan  pelaksanaan  tugasnya  kepada pemegang saham melalui Rapat Umum Pemegang Saham.   

101  Pasal 25 11/33/PBI/2009 

Direksi  harus mengungkapkan  kepada  pegawai  kebijakan  BUS  yang  bersifat strategis di bidang kepegawaian.   Yang  dimaksud  dengan  “kebijakan  yang  bersifat  strategis  di  bidang kepegawaian”  adalah  antara  lain  kebijakan  mengenai  sistem  rekrutmen, sistem  promosi,  sistem  remunerasi  serta  rencana  BUS  untuk  melakukan pengurangan  pegawai.  Pengungkapan  tersebut  harus  dilakukan  melalui sarana yang diketahui atau diakses dengan mudah oleh pegawai.   

102  Pasal 26 11/33/PBI/2009 

Anggota  Direksi  dilarang memberikan  kuasa  umum  kepada  pihak  lain  yang mengakibatkan pengalihan tugas dan fungsi Direksi.   Yang  dimaksud  dengan  “kuasa  umum”  adalah  pemberian  kuasa  yang mengakibatkan  pengalihan  tugas,  fungsi,  wewenang  dan  tanggung  jawab Direksi secara menyeluruh tanpa batasan ruang lingkup dan waktu.  

103  Pasal 27 11/33/PBI/2009 

Direksi hanya dapat menggunakan jasa konsultan, penasihat, atau yang dapat dipersamakan dengan itu sepanjang memenuhi persyaratan sebagai berikut:  a. proyek  bersifat  khusus  yang  sangat  diperlukan  untuk  kegiatan  usaha 

BUS;   

Termasuk dalam kategori proyek bersifat khusus yang sangat diperlukan untuk kegiatan usaha BUS adalah antara lain proyek teknologi informasi atau pengembangan kehumasan (public relations) yang memiliki kriteria tertentu seperti adanya target waktu.  

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

58  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

b. didasari  oleh  kontrak  yang  jelas,  yang  sekurang‐kurangnya  mencakup tujuan, ruang  lingkup kerja,  tanggung  jawab,  jangka waktu pelaksanaan pekerjaan dan biaya; dan  

 c. konsultan merupakan pihak  independen  yang profesional dan memiliki 

kualifikasi  yang  cukup  untuk melaksanakan  proyek  secara  efektif  dan efisien.  

 Yang  dimaksud  dengan  “pihak  independen”  adalah  pihak  di  luar  BUS yang tidak memiliki:  a. hubungan keuangan, kepengurusan, kepemilikan saham dan/atau 

hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi; atau  

b. hubungan  keuangan  dan/atau  hubungan  kepemilikan  saham dengan  BUS,  sehingga  dapat mendukung  kemampuannya  untuk bertindak independen.  

sehingga  dapat  mendukung  kemampuannya  untuk  bertindak independen.  

104  Pasal 28 11/33/PBI/2009 

Direksi wajib menyediakan data dan  informasi yang akurat, relevan dan tepat waktu kepada Dewan Komisaris dan Dewan Pengawas Syariah.   Data dan informasi dimaksud diperlukan dalam kaitan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Komisaris dan Dewan Pengawas Syariah.  

105  Pasal 29 11/33/PBI/2009 

(1) Setiap anggota Direksi wajib memiliki kejelasan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan bidang tugasnya.  

(2) Direksi  wajib  memiliki  pedoman  dan  tata  tertib  kerja  yang  bersifat mengikat bagi setiap anggota Direksi.  

(3) Pedoman dan tata tertib kerja sebagaimana dimaksud pada ayat (2) paling kurang mencantumkan:  a. waktu kerja; dan  b. pengaturan rapat.  

 Pengaturan  rapat  antara  lain  mengatur  tentang  agenda  rapat, persyaratan  quorum,  mekanisme  pengambilan  keputusan,  hak anggota  dalam  hal  terdapat  perbedaan  pendapat  dalam pengambilan keputusan dan risalah rapat. 

 

106  Pasal 30 11/33/PBI/2009 

Setiap  keputusan  Direksi  bersifat  mengikat  dan  menjadi  tanggung  jawab seluruh anggota Direksi.   

  Paragraf 3  Rapat Direksi107  Pasal 31 

11/33/PBI/2009 (1) Setiap kebijakan dan keputusan strategis wajib diputuskan melalui  rapat 

Direksi.   

Yang  dimaksud  dengan  “kebijakan  dan  keputusan  strategis”  adalah keputusan  Direksi  yang  dapat  memengaruhi  keuangan  BUS  secara signifikan dan/atau memiliki  dampak  yang berkesinambungan  terhadap anggaran, sumber daya manusia dan/atau struktur organisasi. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

59  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

(2) Hasil  rapat  Direksi  wajib  dituangkan  dalam  risalah  rapat  dan didokumentasikan dengan baik.  

 (3) Dalam hal  terdapat perbedaan pendapat  (dissenting opinions) atas hasil 

keputusan  rapat  Direksi,  maka  perbedaan  pendapat  tersebut  wajib dicantumkan secara jelas dalam risalah rapat beserta alasannya. 

 

  Paragraf 4  Aspek Transparansi Direksi 108  Pasal 32 

11/33/PBI/2009 Anggota Direksi wajib mengungkapkan:  a. kepemilikan  saham  yang  mencapai  5%  (lima  persen)  atau  lebih,  baik 

pada BUS yang bersangkutan maupun pada bank dan perusahaan  lain, yang berkedudukan di dalam dan di luar negeri;  

b. hubungan  keuangan dan hubungan  keluarga dengan pemegang  saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi lainnya,  

dalam laporan pelaksanaan GCG sebagaimana diatur dalam ketentuan ini.   

109  Pasal 33 11/33/PBI/2009 

(1) Anggota Direksi dilarang memanfaatkan BUS untuk kepentingan pribadi, keluarga,  dan/atau  pihak  lain  yang  dapat  mengurangi  aset  atau mengurangi keuntungan BUS.  

(2) Anggota  Direksi  dilarang  mengambil  dan/atau  menerima  keuntungan pribadi dari BUS, selain  remunerasi dan  fasilitas  lainnya yang ditetapkan Rapat Umum Pemegang Saham.  

 Tidak  termasuk dalam pengertian keuntungan pribadi antara  lain dalam hal anggota Direksi sebagai nasabah BUS menerima penghasilan berupa imbalan dan/atau bagi hasil secara wajar.  

(3) Anggota  Direksi  wajib  mengungkapkan  remunerasi  dan  fasilitas sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2)  pada  laporan  pelaksanaan  GCG sebagaimana diatur dalam ketentuan ini.  

 

  Bagian Ketiga  Komite‐Komite  Paragraf 1  Struktur dan Keanggotaan Komite

110  Pasal 34 11/33/PBI/2009 Ayat (1)               

(1) Anggota Komite Pemantau Risiko sebagaimana dimaksud dalam Paragraf87 ayat (1) huruf a paling kurang terdiri dari:  a. seorang Komisaris Independen;  b. seorang  pihak  independen  yang  memiliki  keahlian  di  bidang 

perbankan syariah; dan  c. seorang  pihak  independen  yang  memiliki  keahlian  di  bidang 

manajemen risiko.   

Yang dimaksud dengan “pihak independen” adalah pihak di luar BUS yang tidak memiliki:  a. hubungan  keuangan,  kepengurusan,  kepemilikan  saham  dan/atau 

hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi; atau  

b. hubungan  keuangan  dan/atau  hubungan  kepemilikan  saham dengan BUS,  

sehingga dapat mendukung kemampuannya untuk bertindak independen.  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

60  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 3         SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 4            SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 5          SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 6             

Yang dimaksud dengan “memiliki hubungan keuangan dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang menerima penghasilan, bantuan keuangan, atau pinjaman dari: a. pemegang saham pengendali BUS sampai dengan pengendali terakhir 

(ultimate shareholders); b. anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi BUS; dan/atau c. suatu  perusahaan  dimana  anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau 

anggota Direksi BUS menjadi pemegang saham pengendali.  Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  kepengurusan  dengan pemegang  saham  pengendali,  anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang menduduki jabatan sebagai: a. anggota  Dewan  Komisaris,  Direksi  atau  Pejabat  Eksekutif  pada 

perusahaan  yang menjadi pemegang  saham pengendali BUS  sampai dengan pengendali terakhir (ultimate shareholders); 

b. anggota  Dewan  Komisaris  atau  Direksi  pada  perusahaan  dimana anggota  Dewan  Komisaris  BUS  menjadi  anggota  Dewan  Komisaris dan/atau anggota Direksi; dan/atau 

c. anggota Dewan Komisaris atau Direksi pada suatu perusahaan dimana anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau  anggota  Direksi  BUS  menjadi pemegang saham pengendali. 

 Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan  kepemilikan  saham dengan pemegang  saham  pengendali,  anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang: a. memiliki  saham  pada  perusahaan  yang  menjadi  pemegang  saham 

pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali  terakhir  (ultimate shareholders); dan/atau 

b. memiliki saham pada perusahaan yang secara bersama‐sama dimiliki oleh  pemegang  saham  pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali terakhir (ultimate shareholders), anggota Dewan Komisaris, dan/atau Direksi sehingga bersama‐sama menjadi pemegang saham pengendali pada perusahaan tersebut. 

 Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang memiliki hubungan keluarga dengan pihak‐pihak tersebut  sampai dengan derajat  kedua baik  vertikal maupun horizontal, yang meliputi: a. orang tua kandung/tiri/angkat; b. saudara kandung/tiri/angkat beserta suami atau istrinya; c. anak kandung/tiri/angkat; d. kakek/nenek kandung/tiri/angkat; e. cucu kandung/tiri/angkat; f. saudara  kandung/tiri/angkat  dari  orang  tua  beserta  suami  atau 

istrinya; g. suami/istri; h. mertua; i. besan; 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

61  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

            SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 7                    SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 8        SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 10 – 11     

j. suami/istri dari anak kandung/tiri/ angkat; k. kakek atau nenek dari suami atau istri; l. suami/istri dari cucu kandung/ tiri/angkat; atau m. saudara kandung/tiri/angkat dari suami atau  istri beserta suami atau 

istrinya. Dalam  hal  pemegang  saham  pengendali  BUS  berbentuk  badan  hukum, maka  hubungan  keluarga  antara  Pihak  Independen  dengan  pemegang saham pengendali BUS dilihat dari hubungan keluarga Pihak  Independen dengan pemegang saham pengendali dari badan hukum pemegang saham pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali  terakhir  (ultimate shareholders).  Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  keuangan  dengan  BUS” adalah  apabila  seseorang  menerima/memberi  penghasilan,  bantuan keuangan, atau pinjaman dari/kepada BUS yang menyebabkan pihak yang memberi  penghasilan,  bantuan  keuangan  atau  pinjaman  memiliki kemampuan  untuk  memengaruhi  pihak  yang  menerima  penghasilan, bantuan keuangan atau pinjaman, seperti: a. pihak  terafiliasi  yang memberikan  jasanya  kepada  BUS,  antara  lain 

Dewan Pengawas  Syariah, akuntan publik, penilai,  konsultan hukum dan konsultan lainnya; dan/atau 

b. pihak  yang melakukan  transaksi  keuangan  dengan  BUS  yang  dapat memengaruhi  baik  kelangsungan  usaha  BUS maupun  kelangsungan usaha pihak yang melakukan transaksi keuangan tersebut, antara lain debitur  inti,  deposan  inti,  dan  perusahaan  yang  sebagian  besar sumber pendanaannya diperoleh dari BUS;  Yang dimaksud dengan “debitur inti dan deposan inti” adalah debitur inti dan deposan  inti  sebagaimana dimaksud dalam  ketentuan Bank Indonesia mengenai Laporan Berkala Bank Umum Syariah. 

Penghasilan  yang  diterima  oleh  Pihak  Independen  karena  jabatan rangkapnya  sebagai anggota Komite  lainnya pada BUS yang  sama,  tidak termasuk dalam hubungan keuangan dimaksud.  Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan  kepemilikan  saham dengan BUS” adalah apabila seseorang: a. memiliki saham BUS dimaksud lebih dari 5% (lima persen) dari modal 

disetor BUS; b. memiliki  saham  BUS  dimaksud  kurang  dari  5%  (lima  persen)  dari 

modal  disetor  BUS  namun  dapat  dibuktikan  telah  melakukan pengendalian pada BUS dimaksud; dan/atau 

c. bersama‐sama  BUS  menjadi  pemegang  saham  pengendali  di perusahaan lain. 

 Anggota  Komite  yang  berasal  dari  Pihak  Independen  dapat merangkap jabatan  sebagai  Pihak  Independen  dalam  keanggotaan  Komite  lainnya pada  Bank  yang  sama,  Bank  lain,  dan/atau  perusahaan  lain,  sepanjang yang bersangkutan: a. memenuhi kriteria independensi; b. memenuhi kriteria keahlian; c. mampu menjaga rahasia Bank; 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

62  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

    

   

Pasal 34 11/33/PBI/2009 Ayat (2) – (5)   

d. memperhatikan kode etik yang berlaku; dan e. tidak mengabaikan  pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  sebagai 

anggota Komite.  

Bank  harus meneliti  kebenaran  seluruh  dokumen  atau  data  pendukung pemenuhan persyaratan Pihak Independen. 

 

(2) Anggota  Komite  Pemantau  Risiko  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1) wajib memiliki integritas dan reputasi keuangan yang baik.  

 Yang dimaksud dengan “memiliki  integritas dan  reputasi keuangan yang baik” adalah antara lain:  a. memiliki akhlak dan moral yang baik;  b. memiliki komitmen atas pelaksanaan akuntabilitas dan responsibilitas 

yang tinggi;  c. memiliki komitmen untuk mematuhi peraturan perbankan syariah dan 

peraturan perundang‐undangan lain yang berlaku; dan  d. tidak tercantum dalam daftar kredit macet.   

(3) Komite  Pemantau  Risiko  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  diketuai oleh Komisaris Independen.  

(4) Anggota Direksi dilarang menjadi anggota Komite Pemantau Risiko.  (5) Mayoritas  anggota  Komisaris  yang  menjadi  anggota  Komite  Pemantau 

Risiko harus merupakan Komisaris Independen.   

111  Pasal 35 11/33/PBI/2009 

(1) Anggota Komite Remunerasi dan Nominasi sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 87 ayat (1) huruf b paling kurang terdiri dari:  a. 2 (dua) orang Komisaris Independen; dan  b. seorang Pejabat Eksekutif yang membawahi sumber daya manusia.   

Pejabat  Eksekutif  yang  membawahi  sumber  daya  manusia  harus memiliki pengetahuan dan mengetahui ketentuan sistem remunerasi dan/atau nominasi serta succession plan BUS.  Dalam  hal  Dewan  Komisaris  membentuk  Komite  tersebut  secara terpisah maka  Pejabat  Eksekutif  anggota  Komite  Remunerasi  harus memiliki pengetahuan mengenai sistem remunerasi BUS dan Pejabat Eksekutif  anggota  Komite  Nominasi  harus  memiliki  pengetahuan tentang sistem nominasi dan succession plan BUS.  

(2) Komite Remunerasi dan Nominasi  sebagaimana dimaksud pada  ayat  (1) diketuai oleh Komisaris Independen.  

(3) Anggota  Direksi  dilarang  menjadi  anggota  Komite  Remunerasi  dan Nominasi.  

(4) Mayoritas  anggota Komisaris  yang menjadi  anggota Komite Remunerasi dan Nominasi harus merupakan Komisaris Independen.  

 

112  Pasal 36 11/33/PBI/2009 Ayat (1)   

(1) Anggota Komite Audit sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 87 ayat (1) huruf c paling kurang terdiri dari:  a. seorang Komisaris Independen;  b. seorang pihak independen yang memiliki keahlian di bidang akuntansi 

keuangan; dan  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

63  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

             

SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 3          SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 4           SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 5            SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 6   

c. seorang  pihak  independen  yang  memiliki  keahlian  di  bidang perbankan syariah.  

 

Yang dimaksud dengan “pihak independen” adalah pihak di luar BUS yang tidak memiliki:  a. hubungan  keuangan,  kepengurusan,  kepemilikan  saham  dan/atau 

hubungan  keluarga  dengan  pemegang  saham  pengendali,  anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi; atau  

b. hubungan keuangan dan/atau hubungan kepemilikan saham dengan BUS,  sehingga  dapat  mendukung  kemampuannya  untuk  bertindak independen.  

sehingga dapat mendukung kemampuannya untuk bertindak independen.  

Yang dimaksud dengan “memiliki hubungan keuangan dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang menerima penghasilan, bantuan keuangan, atau pinjaman dari: a. pemegang saham pengendali BUS sampai dengan pengendali terakhir 

(ultimate shareholders); b. anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi BUS; dan/atau c. suatu  perusahaan  dimana  anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau 

anggota Direksi BUS menjadi pemegang saham pengendali.  Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  kepengurusan  dengan pemegang  saham  pengendali,  anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang menduduki jabatan sebagai: a. anggota  Dewan  Komisaris,  Direksi  atau  Pejabat  Eksekutif  pada 

perusahaan  yang menjadi pemegang  saham pengendali BUS  sampai dengan pengendali terakhir (ultimate shareholders); 

b. anggota  Dewan  Komisaris  atau  Direksi  pada  perusahaan  dimana anggota  Dewan  Komisaris  BUS  menjadi  anggota  Dewan  Komisaris dan/atau anggota Direksi; dan/atau 

c. anggota Dewan Komisaris atau Direksi pada suatu perusahaan dimana anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau  anggota  Direksi  BUS  menjadi pemegang saham pengendali. 

 Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan  kepemilikan  saham dengan pemegang  saham  pengendali,  anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang: a. memiliki  saham  pada  perusahaan  yang  menjadi  pemegang  saham 

pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali  terakhir  (ultimate shareholders); dan/atau 

b. memiliki saham pada perusahaan yang secara bersama‐sama dimiliki oleh  pemegang  saham  pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali terakhir (ultimate shareholders), anggota Dewan Komisaris, dan/atau Direksi sehingga bersama‐sama menjadi pemegang saham pengendali pada perusahaan tersebut. 

 Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang memiliki hubungan keluarga dengan pihak‐pihak 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

64  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                        SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 7                   SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 8     

tersebut  sampai dengan derajat  kedua baik  vertikal maupun horizontal, yang meliputi: a. orang tua kandung/tiri/angkat; b. saudara kandung/tiri/angkat beserta suami atau istrinya; c. anak kandung/tiri/angkat; d. kakek/nenek kandung/tiri/angkat; e. cucu kandung/tiri/angkat; f. saudara  kandung/tiri/angkat  dari  orang  tua  beserta  suami  atau 

istrinya; g. suami/istri; h. mertua; i. besan; j. suami/istri dari anak kandung/tiri/ angkat; k. kakek atau nenek dari suami atau istri; l. suami/istri dari cucu kandung/ tiri/angkat; atau m. saudara kandung/tiri/angkat dari suami atau  istri beserta suami atau 

istrinya. Dalam  hal  pemegang  saham  pengendali  BUS  berbentuk  badan  hukum, maka  hubungan  keluarga  antara  Pihak  Independen  dengan  pemegang saham pengendali BUS dilihat dari hubungan keluarga Pihak  Independen dengan pemegang saham pengendali dari badan hukum pemegang saham pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali  terakhir  (ultimate shareholders).  Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  keuangan  dengan  BUS” adalah  apabila  seseorang  menerima/memberi  penghasilan,  bantuan keuangan, atau pinjaman dari/kepada BUS yang menyebabkan pihak yang memberi  penghasilan,  bantuan  keuangan  atau  pinjaman  memiliki kemampuan  untuk  memengaruhi  pihak  yang  menerima  penghasilan, bantuan keuangan atau pinjaman, seperti: a. pihak  terafiliasi  yang memberikan  jasanya  kepada  BUS,  antara  lain 

Dewan Pengawas  Syariah, akuntan publik, penilai,  konsultan hukum dan konsultan lainnya; dan/atau 

b. pihak  yang melakukan  transaksi  keuangan  dengan  BUS  yang  dapat memengaruhi  baik  kelangsungan  usaha  BUS maupun  kelangsungan usaha pihak yang melakukan transaksi keuangan tersebut, antara lain debitur  inti,  deposan  inti,  dan  perusahaan  yang  sebagian  besar sumber pendanaannya diperoleh dari BUS;  Yang dimaksud dengan “debitur inti dan deposan inti” adalah debitur inti dan deposan  inti  sebagaimana dimaksud dalam  ketentuan Bank Indonesia mengenai Laporan Berkala Bank Umum Syariah. 

Penghasilan  yang  diterima  oleh  Pihak  Independen  karena  jabatan rangkapnya  sebagai anggota Komite  lainnya pada BUS yang  sama,  tidak termasuk dalam hubungan keuangan dimaksud.  Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan  kepemilikan  saham dengan BUS” adalah apabila seseorang: a. memiliki saham BUS dimaksud lebih dari 5% (lima persen) dari modal 

disetor BUS;  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

65  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

      SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 10 – 11            Pasal 36 11/33/PBI/2009 Ayat (2) – (5)  

b. memiliki  saham  BUS  dimaksud  kurang  dari  5%  (lima  persen)  dari modal  disetor  BUS  namun  dapat  dibuktikan  telah  melakukan pengendalian pada BUS dimaksud; dan/atau 

c. bersama‐sama  BUS  menjadi  pemegang  saham  pengendali  di perusahaan lain. 

 Anggota  Komite  yang  berasal  dari  Pihak  Independen  dapat merangkap jabatan  sebagai  Pihak  Independen  dalam  keanggotaan  Komite  lainnya pada  Bank  yang  sama,  Bank  lain,  dan/atau  perusahaan  lain,  sepanjang yang bersangkutan: a. memenuhi kriteria independensi; b. memenuhi kriteria keahlian; c. mampu menjaga rahasia Bank; d. memperhatikan kode etik yang berlaku; dan e. tidak mengabaikan  pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  sebagai 

anggota Komite.  Bank  harus meneliti  kebenaran  seluruh  dokumen  atau  data  pendukung pemenuhan persyaratan Pihak Independen. 

 (2) Anggota  Komite  Audit  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  wajib 

memiliki integritas dan reputasi keuangan yang baik.   

Yang dimaksud dengan “memiliki  integritas dan  reputasi keuangan yang baik” adalah antara lain:  a. memiliki akhlak dan moral yang baik;  b. memiliki komitmen atas pelaksanaan akuntabilitas dan responsibilitas 

yang tinggi;  c. memiliki komitmen untuk mematuhi peraturan perbankan syariah dan 

peraturan perundang‐undangan lain yang berlaku; dan  d. tidak tercantum dalam daftar kredit macet.   

(3) Komite  Audit  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  diketuai  oleh Komisaris Independen.  

(4) Anggota Direksi dilarang menjadi anggota Komite Audit.  (5) Mayoritas  anggota Komisaris  yang menjadi  anggota Komite Audit harus 

merupakan Komisaris Independen.  

113  Pasal 37 11/33/PBI/2009 Ayat (1)    SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 9    

(1) Mantan  anggota  Direksi  BUS  tidak  dapat  menjadi  pihak  independen sebagaimana dimaksud pada Paragraf 110  ayat  (1) huruf b dan huruf  c serta  Paragraf  112  ayat  (1)  huruf  b  dan  huruf  c  pada  BUS  yang bersangkutan sebelum menjalani masa tunggu (cooling off) paling kurang selama 6 (enam) bulan.  

 Ketentuan  masa  tunggu  tersebut  tidak  berlaku  bagi  mantan  anggota Direksi  BUS  yang  melakukan  fungsi  pengawasan,  yaitu  Direktur Kepatuhan.   

Yang dimaksud dengan “pihak independen” adalah pihak di luar BUS yang tidak memiliki:  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

66  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

            SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 3         SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 4            SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 5           SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 6  

a. hubungan  keuangan,  kepengurusan,  kepemilikan  saham  dan/atau hubungan  keluarga  dengan  pemegang  saham  pengendali,  anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi; atau  

b. hubungan keuangan dan/atau hubungan kepemilikan saham dengan BUS,  

sehingga dapat mendukung kemampuannya untuk bertindak independen.  Yang dimaksud dengan “masa tunggu (cooling off)” adalah jangka waktu antara  berakhirnya  secara  efektif  jabatan  yang  bersangkutan  sebagai anggota Direksi dengan pengangkatan yang bersangkutan secara efektif sebagai Pihak Independen anggota komite.  Yang dimaksud dengan “memiliki hubungan keuangan dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang menerima penghasilan, bantuan keuangan, atau pinjaman dari: a. pemegang saham pengendali BUS sampai dengan pengendali terakhir 

(ultimate shareholders); b. anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi BUS; dan/atau c. suatu  perusahaan  dimana  anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau 

anggota Direksi BUS menjadi pemegang saham pengendali.  Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  kepengurusan  dengan pemegang  saham  pengendali,  anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang menduduki jabatan sebagai: a. anggota  Dewan  Komisaris,  Direksi  atau  Pejabat  Eksekutif  pada 

perusahaan  yang menjadi pemegang  saham pengendali BUS  sampai dengan pengendali terakhir (ultimate shareholders); 

b. anggota  Dewan  Komisaris  atau  Direksi  pada  perusahaan  dimana anggota  Dewan  Komisaris  BUS  menjadi  anggota  Dewan  Komisaris dan/atau anggota Direksi; dan/atau 

c. anggota Dewan Komisaris atau Direksi pada suatu perusahaan dimana anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau  anggota  Direksi  BUS  menjadi pemegang saham pengendali. 

 Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan  kepemilikan  saham dengan pemegang  saham  pengendali,  anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang: a. memiliki  saham  pada  perusahaan  yang  menjadi  pemegang  saham 

pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali  terakhir  (ultimate shareholders); dan/atau 

b. memiliki saham pada perusahaan yang secara bersama‐sama dimiliki oleh  pemegang  saham  pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali terakhir (ultimate shareholders), anggota Dewan Komisaris, dan/atau Direksi sehingga bersama‐sama menjadi pemegang saham pengendali pada perusahaan tersebut. 

 Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang memiliki hubungan keluarga dengan pihak‐pihak 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

67  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                        SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 7                    SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 8    

tersebut  sampai dengan derajat  kedua baik  vertikal maupun horizontal, yang meliputi: a. orang tua kandung/tiri/angkat; b. saudara kandung/tiri/angkat beserta suami atau istrinya; c. anak kandung/tiri/angkat; d. kakek/nenek kandung/tiri/angkat; e. cucu kandung/tiri/angkat; f. saudara  kandung/tiri/angkat  dari  orang  tua  beserta  suami  atau 

istrinya; g. suami/istri; h. mertua; i. besan; j. suami/istri dari anak kandung/tiri/ angkat; k. kakek atau nenek dari suami atau istri; l. suami/istri dari cucu kandung/ tiri/angkat; atau m. saudara kandung/tiri/angkat dari suami atau  istri beserta suami atau 

istrinya. Dalam  hal  pemegang  saham  pengendali  BUS  berbentuk  badan  hukum, maka  hubungan  keluarga  antara  Pihak  Independen  dengan  pemegang saham pengendali BUS dilihat dari hubungan keluarga Pihak  Independen dengan pemegang saham pengendali dari badan hukum pemegang saham pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali  terakhir  (ultimate shareholders).  Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  keuangan  dengan  BUS” adalah  apabila  seseorang  menerima/memberi  penghasilan,  bantuan keuangan, atau pinjaman dari/kepada BUS yang menyebabkan pihak yang memberi  penghasilan,  bantuan  keuangan  atau  pinjaman  memiliki kemampuan  untuk  memengaruhi  pihak  yang  menerima  penghasilan, bantuan keuangan atau pinjaman, seperti: a. pihak  terafiliasi  yang memberikan  jasanya  kepada  BUS,  antara  lain 

Dewan Pengawas  Syariah, akuntan publik, penilai,  konsultan hukum dan konsultan lainnya; dan/atau 

b. pihak  yang melakukan  transaksi  keuangan  dengan  BUS  yang  dapat memengaruhi  baik  kelangsungan  usaha  BUS maupun  kelangsungan usaha pihak yang melakukan transaksi keuangan tersebut, antara lain debitur  inti,  deposan  inti,  dan  perusahaan  yang  sebagian  besar sumber pendanaannya diperoleh dari BUS;  Yang dimaksud dengan “debitur inti dan deposan inti” adalah debitur inti dan deposan  inti  sebagaimana dimaksud dalam  ketentuan Bank Indonesia mengenai Laporan Berkala Bank Umum Syariah. 

Penghasilan  yang  diterima  oleh  Pihak  Independen  karena  jabatan rangkapnya  sebagai anggota Komite  lainnya pada BUS yang  sama,  tidak termasuk dalam hubungan keuangan dimaksud.  Yang dimaksud dengan  “memiliki hubungan  kepemilikan  saham dengan BUS” adalah apabila seseorang: a. memiliki saham BUS dimaksud lebih dari 5% (lima persen) dari modal 

disetor BUS; b. memiliki  saham  BUS  dimaksud  kurang  dari  5%  (lima  persen)  dari 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

68  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

     Pasal 37 11/33/PBI/2009 Ayat (2)  

modal  disetor  BUS  namun  dapat  dibuktikan  telah  melakukan pengendalian pada BUS dimaksud; dan/atau 

c. bersama‐sama  BUS  menjadi  pemegang  saham  pengendali  di perusahaan lain. 

 (2) Ketentuan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  tidak  berlaku  bagi 

mantan Direksi BUS yang melakukan fungsi pengawasan.   Yang dimaksud dengan “Direksi BUS yang melakukan fungsi pengawasan” adalah antara lain direktur kepatuhan. 

  Paragraf 2  Jabatan Rangkap Ketua Komite

114  Pasal 38 11/33/PBI/2009 

Ketua  komite  sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  110  ayat  (3),  Paragraf 111 ayat (2) dan Paragraf 112 ayat (3) hanya dapat merangkap jabatan sebagai ketua komite paling banyak pada 1 (satu) komite lainnya pada BUS yang sama.  

  Paragraf 3  Tugas dan Tanggung Jawab Komite115  Pasal 39 

11/33/PBI/2009             SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 12 

(1) Komite Pemantau Risiko  sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 87 ayat (1) huruf a mempunyai tugas dan tanggung jawab paling kurang:  a. melakukan evaluasi tentang kebijakan manajemen risiko;  b. melakukan evaluasi tentang kesesuaian antara kebijakan manajemen 

risiko dengan pelaksanaan kebijakan tersebut;  c. melakukan  evaluasi  pelaksanaan  tugas  Komite  Manajemen  Risiko 

dan Satuan Kerja Manajemen Risiko,   

Yang dimaksud dengan “Komite Manajemen Risiko dan Satuan Kerja Manajemen Risiko” adalah sebagaimana dimaksud dalam ketentuan Bank Indonesia mengenai manajemen risiko. 

 

guna memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris.   (2) Komite  Pemantau  Risiko  harus  memiliki  kebijakan  intern  yang  paling 

kurang  meliputi  pedoman  kerja  dan  tata  tertib  kerja,  dalam  rangka pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya. 

 

116  Pasal 40 11/33/PBI/2009              

Komite Remunerasi dan Nominasi  sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 87 ayat (1) huruf b mempunyai tugas dan tanggung jawab paling kurang:  a. terkait dengan kebijakan remunerasi:  

1) melakukan evaluasi terhadap kebijakan remunerasi;  2) melakukan  evaluasi  terhadap  kesesuaian  antara  kebijakan 

remunerasi dengan pelaksanaan kebijakan tersebut; dan  3) memberikan  rekomendasi  kepada  Dewan  Komisaris  mengenai 

kebijakan  remunerasi  bagi  Dewan  Komisaris,  Direksi,  Dewan Pengawas  Syariah,  Pejabat  Eksekutif  dan  pegawai  secara keseluruhan.  

b. terkait dengan kebijakan nominasi:  1) memberikan  rekomendasi  kepada  Dewan  Komisaris  mengenai 

sistem  serta  prosedur  pemilihan  dan/atau  penggantian  anggota Dewan Komisaris, Direksi dan Dewan Pengawas Syariah;  

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

69  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                   SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 3          SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 4             SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 5     

2) memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris mengenai calon anggota  Dewan  Komisaris,  Direksi  dan/atau  Dewan  Pengawas Syariah;  

3) memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris mengenai calon pihak independen yang akan menjadi anggota Komite sebagaimana dimaksud  dalam  Paragraf  110  ayat  (1)  huruf  b  dan  huruf  c  serta Paragraf 112 ayat (1) huruf b dan huruf c.  

 Yang  dimaksud  dengan  “pihak  independen”  adalah  pihak  di  luar BUS yang tidak memiliki:  a. hubungan  keuangan,  kepengurusan,  kepemilikan  saham 

dan/atau  hubungan  keluarga  dengan  pemegang  saham pengendali,  anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau  anggota Direksi; atau  

b. hubungan  keuangan  dan/atau  hubungan  kepemilikan  saham dengan BUS,  

sehingga  dapat  mendukung  kemampuannya  untuk  bertindak independen.  Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  keuangan  dengan pemegang  saham pengendali,  anggota Dewan  Komisaris dan/atau anggota Direksi” adalah apabila  seseorang menerima penghasilan, bantuan keuangan, atau pinjaman dari: a. pemegang  saham  pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali 

terakhir (ultimate shareholders); b. anggota  Dewan  Komisaris  dan/atau  anggota  Direksi  BUS; 

dan/atau c. suatu perusahaan dimana  anggota Dewan  Komisaris dan/atau 

anggota Direksi BUS menjadi pemegang saham pengendali.  Yang dimaksud dengan “memiliki hubungan kepengurusan dengan pemegang  saham pengendali,  anggota Dewan  Komisaris dan/atau anggota  Direksi”  adalah  apabila  seseorang  menduduki  jabatan sebagai: a. anggota Dewan Komisaris, Direksi atau Pejabat Eksekutif pada 

perusahaan  yang  menjadi  pemegang  saham  pengendali  BUS sampai dengan pengendali terakhir (ultimate shareholders); 

b. anggota Dewan Komisaris atau Direksi pada perusahaan dimana anggota  Dewan  Komisaris  BUS  menjadi  anggota  Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi; dan/atau 

c. anggota Dewan Komisaris atau Direksi pada  suatu perusahaan dimana anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi BUS menjadi pemegang saham pengendali. 

 Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  kepemilikan  saham dengan  pemegang  saham  pengendali,  anggota  Dewan  Komisaris dan/atau anggota Direksi” adalah apabila seseorang: a. memiliki  saham  pada  perusahaan  yang  menjadi  pemegang 

saham  pengendali  BUS  sampai  dengan  pengendali  terakhir (ultimate shareholders); dan/atau 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

70  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

      SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 6                          SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 7                

b. memiliki  saham pada perusahaan  yang  secara bersama‐sama dimiliki oleh pemegang saham pengendali BUS sampai dengan pengendali  terakhir  (ultimate  shareholders),  anggota  Dewan Komisaris,  dan/atau  Direksi  sehingga  bersama‐sama menjadi pemegang saham pengendali pada perusahaan tersebut. 

 Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  keluarga  dengan pemegang  saham pengendali,  anggota Dewan  Komisaris dan/atau anggota  Direksi”  adalah  apabila  seseorang  memiliki  hubungan keluarga dengan pihak‐pihak tersebut sampai dengan derajat kedua baik vertikal maupun horizontal, yang meliputi: a. orang tua kandung/tiri/angkat; b. saudara kandung/tiri/angkat beserta suami atau istrinya; c. anak kandung/tiri/angkat; d. kakek/nenek kandung/tiri/angkat; e. cucu kandung/tiri/angkat; f. saudara kandung/tiri/angkat dari orang tua beserta suami atau 

istrinya; g. suami/istri; h. mertua; i. besan; j. suami/istri dari anak kandung/tiri/ angkat; k. kakek atau nenek dari suami atau istri; l. suami/istri dari cucu kandung/ tiri/angkat; atau m. saudara  kandung/tiri/angkat  dari  suami  atau  istri  beserta 

suami atau istrinya. Dalam  hal  pemegang  saham  pengendali  BUS  berbentuk  badan hukum, maka hubungan keluarga antara Pihak Independen dengan pemegang  saham  pengendali  BUS  dilihat  dari  hubungan  keluarga Pihak Independen dengan pemegang saham pengendali dari badan hukum  pemegang  saham  pengendali  BUS  sampai  dengan pengendali terakhir (ultimate shareholders).  Yang dimaksud dengan “memiliki hubungan keuangan dengan BUS” adalah apabila seseorang menerima/memberi penghasilan, bantuan keuangan,  atau  pinjaman  dari/kepada  BUS  yang  menyebabkan pihak yang memberi penghasilan, bantuan keuangan atau pinjaman memiliki  kemampuan  untuk  memengaruhi  pihak  yang menerima penghasilan, bantuan keuangan atau pinjaman, seperti: a. pihak terafiliasi yang memberikan jasanya kepada BUS, antara 

lain  Dewan  Pengawas  Syariah,  akuntan  publik,  penilai, konsultan hukum dan konsultan lainnya; dan/atau 

b. pihak  yang melakukan  transaksi  keuangan  dengan  BUS  yang dapat  memengaruhi  baik  kelangsungan  usaha  BUS  maupun kelangsungan usaha pihak yang melakukan transaksi keuangan tersebut, antara lain debitur inti, deposan inti, dan perusahaan yang  sebagian  besar  sumber  pendanaannya  diperoleh  dari BUS;  

  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

71  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

        SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 8         SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 10 – 11  

Yang  dimaksud  dengan  “debitur  inti  dan  deposan  inti”  adalah debitur  inti  dan  deposan  inti  sebagaimana  dimaksud  dalam ketentuan Bank  Indonesia mengenai  Laporan Berkala Bank Umum Syariah. Penghasilan  yang  diterima  oleh  Pihak  Independen  karena  jabatan rangkapnya  sebagai anggota Komite  lainnya pada BUS yang  sama, tidak termasuk dalam hubungan keuangan dimaksud.  Yang  dimaksud  dengan  “memiliki  hubungan  kepemilikan  saham dengan BUS” adalah apabila seseorang: a. memiliki saham BUS dimaksud  lebih dari 5%  (lima persen) dari 

modal disetor BUS; b. memiliki saham BUS dimaksud kurang dari 5% (lima persen) dari 

modal  disetor  BUS  namun  dapat  dibuktikan  telah melakukan pengendalian pada BUS dimaksud; dan/atau 

c. bersama‐sama  BUS  menjadi  pemegang  saham  pengendali  di perusahaan lain. 

 Anggota  Komite  yang  berasal  dari  Pihak  Independen  dapat merangkap  jabatan  sebagai Pihak  Independen dalam keanggotaan Komite  lainnya  pada  Bank  yang  sama,  Bank  lain,  dan/atau perusahaan lain, sepanjang yang bersangkutan: a. memenuhi kriteria independensi; b. memenuhi kriteria keahlian; c. mampu menjaga rahasia Bank; d. memperhatikan kode etik yang berlaku; dan e. tidak  mengabaikan  pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab 

sebagai anggota Komite.  Bank  harus  meneliti  kebenaran  seluruh  dokumen  atau  data pendukung pemenuhan persyaratan Pihak Independen. 

 

117  Pasal 41 11/33/PBI/2009            SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 12 

(1) Komite Remunerasi dan Nominasi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab terkait dengan kebijakan remunerasi sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 116 butir a, paling kurang wajib memperhatikan:  a. kinerja keuangan;  b. pemenuhan pembentukan Penyisihan Penghapusan Aktiva;  c. kewajaran dengan peer group; dan  

 Yang  dimaksud  dengan  ”peer  group”  adalah  kesetaraan  jabatan pada  intern  BUS  dan  pada  beberapa  bank  sejenis  berdasarkan antara lain jumlah aset dan karakteristik. 

 d. pertimbangan sasaran dan strategi jangka panjang BUS.  

 (2) Komite  Remunerasi  dan Nominasi  harus memiliki  kebijakan  intern  yang 

paling kurang meliputi pedoman kerja dan tata tertib kerja, dalam rangka pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya. 

  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

72  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

118  Pasal 42 11/33/PBI/2009                    SE 12/13/DPbS 2010 Huruf D No. 12 

(1) Komite Audit sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 87 ayat  (1) huruf c memiliki tugas dan tanggung jawab paling kurang:  a. melakukan  evaluasi  atas  pelaksanaan  audit  intern  dalam  rangka 

menilai  kecukupan pengendalian  intern  termasuk  kecukupan proses pelaporan keuangan; dan  

b. melakukan  koordinasi  dengan  Kantor  Akuntan  Publik  dalam  rangka efektivitas pelaksanaan audit ekstern.  

 Yang  dimaksud  dengan  “melakukan  koordinasi”  adalah  antara  lain melakukan pembahasan atas hal‐hal yang perlu diperhatikan oleh Kantor Akuntan Publik dalam pelaksanaan tugas. 

 (2) Dalam  rangka melaksanakan  tugas sebagaimana dimaksud pada ayat  (1) 

huruf a, Komite Audit paling kurang melakukan evaluasi terhadap:  a. pelaksanaan tugas yang dilaksanakan oleh fungsi audit intern;  b. pelaksanaan  tindak  lanjut  oleh  Direksi  atas  hasil  temuan  audit 

dan/atau rekomendasi dari hasil pengawasan Bank Indonesia, auditor intern, Dewan Pengawas Syariah, dan/atau auditor ekstern,  

guna memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris.  (3) Komite  Audit memberikan  rekomendasi mengenai  penunjukan Akuntan 

Publik dan Kantor Akuntan Publik kepada Dewan Komisaris.  (4) Komite Audit harus memiliki kebijakan intern yang paling kurang meliputi 

pedoman kerja dan tata tertib kerja, dalam rangka pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya. 

 

  Paragraf 4  Rapat Komite119  Pasal 43 

11/33/PBI/2009 Hasil rapat komite wajib dituangkan dalam risalah rapat dan didokumentasikan dengan baik.   

  Bagian Keempat  Dewan Pengawas Syariah  Paragraf 1  Persyaratan Dewan Pengawas Syariah

120  Pasal 44 11/33/PBI/2009 

Jumlah, kriteria,  rangkap  jabatan dan persyaratan  lain bagi Dewan Pengawas Syariah tunduk kepada ketentuan Bank Indonesia terkait.   

Yang dimaksud dengan “ketentuan Bank Indonesia terkait” adalah antara lain ketentuan  Bank  Indonesia  tentang  Bank  Umum  Syariah  dan  Unit  Usaha Syariah.  

121  Pasal 45 11/33/PBI/2009 Ayat (1)  

SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 1      

(1) Usulan  pengangkatan  dan/atau  penggantian  anggota  Dewan  Pengawas Syariah  kepada  Rapat  Umum  Pemegang  Saham  dilakukan  dengan memperhatikan rekomendasi Komite Remunerasi dan Nominasi.  

 

Mekanisme pengangkatan calon anggota Dewan Pengawas Syariah adalah sebagai berikut: a. Komite  Remunerasi  dan  Nominasi  memberikan  rekomendasi  calon 

anggota Dewan Pengawas Syariah kepada Dewan Komisaris; b. Berdasarkan rekomendasi Komite Remunerasi dan Nominasi tersebut, 

Dewan  Komisaris  mengusulkan  calon  anggota  Dewan  Pengawas Syariah kepada Direksi; 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

73  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                   Pasal 45 11/33/PBI/2009 Ayat (2) SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 2  

c. Berdasarkan  pertimbangan  tertentu  dengan  memperhatikan rekomendasi  Dewan  Komisaris,  rapat  Direksi  menetapkan  calon anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  untuk  dimintakan  rekomendasi kepada Majelis Ulama Indonesia; 

d. Majelis  Ulama  Indonesia  memberikan  atau  tidak  memberikan rekomendasi  calon  anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  yang disampaikan oleh Direksi; 

e. Bank mengajukan  permohonan  persetujuan  kepada  Bank  Indonesia atas calon anggota Dewan Pengawas Syariah yang telah mendapatkan rekomendasi Majelis Ulama Indonesia; 

f. Bank  Indonesia memberikan persetujuan  atau penolakan  atas  calon anggota Dewan Pengawas Syariah dimaksud; dan 

g. Rapat  Umum  Pemegang  Saham  mengangkat  anggota  Dewan Pengawas Syariah yang  telah mendapat  rekomendasi Majelis Ulama Indonesia dan persetujuan Bank  Indonesia. Dalam hal pengangkatan anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  oleh  Rapat  Umum  Pemegang Saham  tersebut  dilakukan  sebelum  adanya  persetujuan  BI,  maka pengangkatan  tersebut  baru  akan  efektif  jika  anggota  Dewan Pengawas Syariah tersebut telah disetujui oleh Bank Indonesia. 

(2) Masa jabatan anggota Dewan Pengawas Syariah paling lama sama dengan masa jabatan anggota Direksi atau Dewan Komisaris.   Yang  dimaksud  dengan  “masa  jabatan”  adalah  masa  jabatan  dalam  1 (satu) periode pengangkatan. 

 

  Paragraf 2  Tugas dan Tanggung Jawab Dewan Pengawas Syariah 122  Pasal 46 

11/33/PBI/2009 Dewan Pengawas Syariah wajib melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan prinsip‐prinsip GCG.   

123  Pasal 47 11/33/PBI/2009 Ayat (1) – (2)              SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 4   

(1) Tugas dan tanggung jawab Dewan Pengawas Syariah adalah memberikan nasihat  dan  saran  kepada  Direksi  serta mengawasi  kegiatan  Bank  agar sesuai dengan Prinsip Syariah.  

(2) Pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  Dewan  Pengawas  Syariah sebagaimana dimaksud pada ayat (1) meliputi antara lain:  a. Menilai  dan memastikan  pemenuhan  Prinsip  Syariah  atas  pedoman 

operasional dan produk yang dikeluarkan Bank;  b. Mengawasi  proses  pengembangan  produk  baru  Bank  agar  sesuai 

dengan fatwa Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia;  c. Meminta  fatwa  kepada  Dewan  Syariah  Nasional  –  Majelis  Ulama 

Indonesia untuk produk baru Bank yang belum ada fatwanya;  d. Melakukan  review  secara  berkala  atas  pemenuhan  Prinsip  Syariah 

terhadap mekanisme penghimpunan dana dan penyaluran dana serta pelayanan jasa Bank; dan  

e. Meminta data dan informasi terkait dengan aspek syariah dari satuan kerja Bank dalam rangka pelaksanaan tugasnya.  

Tugas  dan  tanggung  jawab  Dewan  Pengawas  Syariah  sebagaimana dimaksud dilakukan dengan cara antara lain: a. Melakukan pengawasan terhadap proses pengembangan produk baru 

Bank; dan 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

74  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

  SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 5                  SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 6                           

b. Melakukan pengawasan terhadap kegiatan Bank.   Dewan  Pengawas  Syariah  melakukan  pengawasan  terhadap  proses pengembangan produk baru Bank sebagaimana dimaksud pada ketentuan ini dengan melakukan hal‐hal sebagai berikut: a. Meminta  penjelasan  dari  pejabat  Bank  yang  berwenang  mengenai 

tujuan,  karakteristik,  dan  akad  yang  digunakan  dalam  produk  baru yang akan dikeluarkan; 

b. Memeriksa apakah terhadap akad yang digunakan dalam produk baru telah terdapat fatwa Dewan Syariah Nasional‐Majelis Ulama Indonesia.1) Dalam  hal  telah  terdapat  fatwa, maka Dewan  Pengawas  Syariah 

melakukan analisa atas kesesuaian akad produk baru dengan fatwa Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia. 

2) Dalam hal belum  terdapat  fatwa, maka Dewan Pengawas Syariah mengusulkan kepada Direksi Bank untuk melengkapi akad produk baru dengan  fatwa dari Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia. 

c. Mereview  sistem  dan  prosedur  produk  baru  yang  akan  dikeluarkan terkait dengan pemenuhan Prinsip Syariah; dan 

d. Memberikan  pendapat  syariah  atas  produk  baru  yang  akan dikeluarkan. 

 Dewan Pengawas Syariah melakukan pengawasan terhadap kegiatan Bank sebagaimana  dimaksud  pada  ketentuan  ini  dengan  melakukan  hal‐hal sebagai berikut: a. Menganalisis  laporan  yang  disampaikan  oleh  dan/atau  yang  diminta 

dari Direksi, pelaksana  fungsi audit  intern dan/atau  fungsi kepatuhan untuk  mengetahui  kualitas  pelaksanaan  pemenuhan  Prinsip  Syariah atas  kegiatan  penghimpunan  dana  dan  penyaluran  dana  serta pelayanan jasa Bank; 

b. Menetapkan  jumlah  uji  petik  (sampel)  transaksi  yang  akan  diperiksa dengan  memperhatikan  kualitas  pelaksanaan  pemenuhan  Prinsip Syariah dari masing‐masing kegiatan; 

c. Memeriksa  dokumen  transaksi  yang  diuji  petik  (sampel)  untuk mengetahui  pemenuhan  Prinsip  Syariah  sebagaimana  dipersyaratkan dalam SOP, antara lain: 1) ada  tidaknya  bukti  pembelian  barang,  untuk  akad  murabahah 

sebagai bukti terpenuhinya syarat jual‐beli murabahah; 2) ada  tidaknya  laporan  usaha  nasabah,  untuk  akad 

mudharabah/musyarakah,  sebagai  dasar melakukan  perhitungan distribusi bagi hasil; 

d. Melakukan  inspeksi,  pengamatan,  permintaan  keterangan  dan/atau konfirmasi  kepada  pegawai  Bank  dan/atau  nasabah  untuk memperkuat hasil pemeriksaan dokumen sebagaimana dimaksud pada huruf c., apabila diperlukan; 

e. Melakukan review terhadap SOP terkait aspek syariah apabila terdapat indikasi ketidaksesuaian pelaksanaan pemenuhan Prinsip Syariah atas kegiatan dimaksud; 

f. Memberikan pendapat syariah atas kegiatan penghimpunan dana dan penyaluran dana serta pelayanan jasa Bank; dan 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

75  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

   Pasal 47 11/33/PBI/2009 Ayat (3)     SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 7  Pasal 47 11/33/PBI/2009 Ayat (4) – (5)       SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 8         SE 12/13/DPbS 2010 Huruf I No. 1       

g. Melaporkan  hasil  pengawasan  Dewan  Pengawas  Syariah  kepada Direksi dan Dewan Komisaris. 

 (3) Dewan  Pengawas  Syariah  wajib  menyampaikan  Laporan  Hasil 

Pengawasan Dewan Pengawas Syariah secara semesteran.   Yang  dimaksud  dengan  “semesteran”  adalah  periode  6  (enam)  bulanan yang berakhir pada bulan Juni dan Desember.  

 Penyampaian Laporan tersebut menggunakan  format surat sebagaimana Lampiran 6. 

 (4) Laporan sebagaimana dimaksud pada ayat (3) wajib disampaikan kepada 

Bank  Indonesia  paling  lambat  2  (dua)  bulan  setelah  periode  semester dimaksud berakhir.  

 (5) Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sebagaimana dimaksud pada ayat 

(2) dan tata cara penyampaian laporan sebagaimana dimaksud pada ayat (3) diatur dalam ketentuan ini.   Laporan  Hasil  Pengawasan  Dewan  Pengawas  Syariah  memuat  hasil pelaksanaan tugas dan tanggung  jawab Dewan Pengawas Syariah selama 1 (satu) semester, yang meliputi antara lain: a. Kertas  kerja  pengawasan  terhadap  proses  pengembangan  produk 

baru Bank; dan b. Kertas kerja pengawasan terhadap kegiatan Bank. Laporan  tersebut  disampaikan  dengan  menggunakan  format  laporan sebagaimana Lampiran 7. 

 Penyampaian  Laporan Hasil Pengawasan Dewan  Pengawas  Syariah oleh BUS kepada Bank Indonesia dialamatkan kepada : a. Direktorat  Perbankan  Syariah,  Jl. MH  Thamrin No.  2,  Jakarta  10350, 

bagi  BUS  yang  berkantor  pusat  di  wilayah  kerja  Kantor  Pusat  Bank Indonesia; 

b. Kantor  Bank  Indonesia  setempat,  bagi  BUS  yang  berkantor  pusat  di luar  wilayah  kerja  Kantor  Pusat  Bank  Indonesia  dengan  tembusan kepada Direktorat Perbankan Syariah. 

 

124  Pasal 48 11/33/PBI/2009      SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 9    

Anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  wajib  menyediakan  waktu  yang  cukup untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya secara optimal.   Indikator penyediaan waktu yang cukup adalah antara lain kehadiran anggota Dewan Pengawas Syariah sesuai waktu kerja yang telah ditetapkan dalam tata tertib dan tingkat kehadiran yang bersangkutan dalam rapat.  Dalam  rangka  meningkatkan  efektivitas  pelaksanaan  tugas  dan  tanggung jawab Dewan Pengawas  Syariah, Bank menyediakan  fasilitas  yang  layak bagi Dewan Pengawas Syariah antara lain ruang kerja, telepon, dan lemari arsip.    

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

76  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 10  

Bank menugaskan  paling  kurang  1  (satu)  orang  pegawai  untuk mendukung pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Pengawas Syariah.  

  Paragraf 3  Rapat Dewan Pengawas Syariah125  Pasal 49 

11/33/PBI/2009 Ayat (1) – (2)   SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 11 – 12      Pasal 49 11/33/PBI/2009 Ayat (3) – (4)  

(1) Rapat  Dewan  Pengawas  Syariah wajib  diselenggarakan  paling  kurang  1 (satu) kali dalam 1 (satu) bulan.  

(2) Pengambilan  keputusan  rapat  Dewan  Pengawas  Syariah  dilakukan berdasarkan musyawarah mufakat.  

 Apabila  dalam  proses  pengambilan  keputusan  terdapat  perbedaan pendapat, maka perbedaan pendapat tersebut dapat dicantumkan dalam risalah rapat beserta alasannya. 

 Dalam  rangka  pengambilan  keputusan  sebagaimana  dimaksud,  Dewan Pengawas  Syariah  dapat  meminta  pertimbangan  dari  Majelis  Ulama Indonesia, apabila diperlukan. 

 (3) Seluruh  keputusan  Dewan  Pengawas  Syariah  yang  dituangkan  dalam 

risalah  rapat  merupakan  keputusan  bersama  seluruh  anggota  Dewan Pengawas Syariah.  

(4) Hasil rapat Dewan Pengawas Syariah sebagaimana dimaksud pada ayat (1) wajib dituangkan dalam risalah rapat dan didokumentasikan dengan baik. 

 

  Paragraf 4  Aspek Transparansi Dewan Pengawas Syariah 126  Pasal 50 

11/33/PBI/2009 Anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  wajib  mengungkapkan  rangkap  jabatan sebagai anggota Dewan Pengawas Syariah pada lembaga keuangan syariah lain dalam laporan pelaksanaan GCG sebagaimana diatur dalam ketentuan ini.   

127  Pasal 51 11/33/PBI/2009                    

(1) Anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  dilarang  memanfaatkan  BUS  untuk kepentingan pribadi, keluarga dan/atau pihak lain yang dapat mengurangi aset atau mengurangi keuntungan BUS.  

(2) Anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  dilarang  mengambil  dan/atau menerima  keuntungan  pribadi  dari  BUS  selain  remunerasi  dan  fasilitas lainnya yang ditetapkan Rapat Umum Pemegang Saham.   Tidak  termasuk dalam pengertian keuntungan pribadi antara  lain dalam hal  anggota Dewan  Pengawas  Syariah  sebagai  nasabah  BUS menerima penghasilan berupa imbalan dan/atau bagi hasil secara wajar.   

(3) Anggota Dewan Pengawas Syariah wajib mengungkapkan remunerasi dan fasilitas  sebagaimana dimaksud pada ayat  (2) pada  laporan pelaksanaan GCG sebagaimana diatur dalam ketentuan ini.  

(4) Anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  dilarang merangkap  jabatan  sebagai konsultan di seluruh BUS dan/atau UUS.  Yang dimaksud dengan “konsultan” adalah meliputi konsultan, penasehat atau  yang  dapat  dipersamakan  dengan  itu,  baik  individu  maupun perusahaan,  termasuk  pemilik  dari  perusahaan  yang  memberikan  jasa konsultasi bagi BUS dan/atau UUS. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

77  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 13     

Dalam  hal  konsultan  berbentuk  perusahaan maka  pegawai/perorangan yang  bekerja  pada  perusahaan  tersebut,  namun  tidak  bertugas  sebagai konsultan bagi BUS dan/atau UUS, tidak dikategorikan sebagai konsultan. Yang  dimaksud  dengan  “jasa  konsultasi”  adalah  terbatas  pada  jasa konsultasi terkait kegiatan usaha perbankan syariah. 

 

  Bagian Kelima  Fungsi Kepatuhan, Audit Intern dan Audit Ekstern   Paragraf 1  Fungsi Kepatuhan

128  Pasal 52 11/33/PBI/2009 

(1) BUS  wajib  memiliki  1  (satu)  orang  direktur  yang  bertugas  untuk memastikan  kepatuhan  terhadap  ketentuan  Bank  Indonesia  dan peraturan  perundang‐undangan  lainnya  sebagaimana  diatur  dalam ketentuan Bank Indonesia mengenai direktur kepatuhan.   Penerapan  fungsi kepatuhan mencakup kepatuhan  terhadap pemenuhan Prinsip Syariah.  

 (2) Dalam  rangka  membantu  pelaksanaan  tugas  direktur  sebagaimana 

dimaksud pada ayat (1), BUS wajib melaksanakan fungsi kepatuhan yang independen terhadap satuan kerja operasional.   

Pelaksanaan  fungsi  kepatuhan  dapat  dilakukan  dengan  membentuk satuan kerja tersendiri sesuai dengan ukuran bank.  

(3) Pelaksanaan fungsi kepatuhan sebagaimana dimaksud pada ayat (2) harus didukung  oleh  personil  yang  paling  kurang  memiliki  pengetahuan dan/atau pemahaman tentang operasional perbankan syariah.  

 

  Paragraf 2  Fungsi Audit Intern129  Pasal 53 

11/33/PBI/2009 (1) BUS  wajib  menerapkan  fungsi  audit  intern  yang  efektif  sebagaimana 

diatur  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia  mengenai  penerapan  standar pelaksanaan fungsi audit intern bank umum.   

Fungsi audit  intern adalah membantu pelaksanaan tugas direktur utama yang mencakup antara lain:  a. melakukan pengawasan atas pelaksanaan tugas di seluruh unit kerja 

BUS  termasuk  pelaksanaan  terhadap  pemenuhan  atas  Prinsip Syariah; 

b. melakukan  pemeriksaan  dan  evaluasi  atas  kecukupan  dan keefektifan sistem pengendalian intern yang bertujuan untuk:  1) mengamankan harta kekayaan;  2) meyakini akurasi dan kehandalan data akuntansi;  3) mengoptimalkan  pemanfaatan  sumber  daya  secara  ekonomis 

dan efisien; dan  4) mendorong  ditaatinya  kebijakan  manajemen  yang  telah 

ditetapkan.   

(2) BUS wajib melaksanakan  fungsi  audit  intern  yang  independen  terhadap satuan kerja operasional.   

Pelaksanaan  fungsi  audit  intern  dapat  dilakukan  dengan  membentuk satuan kerja tersendiri sesuai dengan ukuran bank. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

78  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

(3) Pelaksanaan  fungsi  audit  intern  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2) harus didukung oleh personil dalam jumlah yang memadai dan kompeten di bidangnya, dengan paling kurang terdapat 1 (satu) orang personil yang memiliki  pengetahuan  dan/atau  pemahaman  tentang  operasional perbankan syariah.  

(4) Laporan hasil audit intern terkait pelaksanaan pemenuhan Prinsip Syariah disampaikan kepada Dewan Pengawas Syariah.  

 

  Paragraf 3  Fungsi Audit Ekstern130  Pasal 54 

11/33/PBI/2009 (1) BUS  wajib  menunjuk  Akuntan  Publik  dan  Kantor  Akuntan  Publik  yang 

terdaftar  di Bank  Indonesia dalam  pelaksanaan  audit  laporan  keuangan BUS.  

(2) Penunjukan  Akuntan  Publik  dan  Kantor  Akuntan  Publik  sebagaimana dimaksud pada  ayat  (1) wajib  terlebih dahulu memperoleh persetujuan Rapat  Umum  Pemegang  Saham  berdasarkan  calon  yang  diajukan  oleh Dewan Komisaris.   Sebelum  diajukan  ke  Rapat  Umum  Pemegang  Saham,  rencana penunjukan  Akuntan  Publik  dan  Kantor  Akuntan  Publik  terlebih  dahulu dikonsultasikan  dengan  satuan  kerja  yang  membawahi  pengawasan perbankan syariah di Bank Indonesia.  

(3) Pelaksanaan audit sebagaimana dimaksud pada ayat  (1) dan penunjukan Akuntan Publik dan Kantor Akuntan Publik  sebagaimana dimaksud pada ayat  (2)  wajib  memenuhi  ketentuan  Bank  Indonesia  yang  berlaku mengenai  hubungan  antara  BUS  dengan  Akuntan  Publik  dan  Kantor Akuntan Publik.  

 

  Bagian Keenam  Batas Maksimum Penyaluran Dana131  Pasal 55 

11/33/PBI/2009 Pelaksanaan  penyaluran  dana  wajib  mengikuti  ketentuan  Bank  Indonesia mengenai batas maksimum penyaluran dana.   Dalam hal ketentuan Bank  Indonesia mengenai batas maksimum penyaluran dana  belum  disusun,  maka  ketentuan  Bank  Indonesia  mengenai  batas maksimum pemberian kredit tetap berlaku bagi BUS.   

  Bagian Ketujuh  Aspek Transparansi Kondisi BUS132  Pasal 56 

11/33/PBI/2009 (1) BUS  wajib  melaksanakan  transparansi  kondisi  keuangan  dan  non‐

keuangan kepada Stakeholders.   Yang  dimaksud  dengan  “kondisi  non‐keuangan”  adalah meliputi  antara lain  kepemilikan,  Dewan  Komisaris,  Direksi,  dan  kelompok  usaha  BUS, strategi  dan  kebijakan  manajemen,  laporan  manajemen  dan  Laporan Hasil Pengawasan Dewan Pengawas Syariah.  

(2) Dalam  rangka  pelaksanaan  transparansi  kondisi  keuangan  dan  non‐keuangan sebagaimana dimaksud pada ayat (1), BUS wajib menyusun dan menyajikan laporan sebagaimana diatur dalam ketentuan Bank Indonesia tentang Transparansi Kondisi Keuangan Bank.  

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

79  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

133  Pasal 57 11/33/PBI/2009 

BUS  wajib  melaksanakan  transparansi  informasi  mengenai  produk  dan penggunaan  data  nasabah  BUS  sebagaimana  diatur  dalam  ketentuan  Bank Indonesia  tentang Transparansi  Informasi Produk Bank dan Penggunaan Data Pribadi Nasabah.   

134  Pasal 58 11/33/PBI/2009 

(1) BUS wajib melaporkan kepada Bank  Indonesia apabila terjadi perubahan terhadap:  a. pedoman manajemen  risiko  termasuk pedoman  risk  control  system, 

sistem  pengendalian  intern,  sistem  teknologi  informasi  yang digunakan dan pedoman GCG;  

b. sistem  dan  prosedur  kerja  yang  digunakan  dalam  kegiatan operasional BUS.  

(2) BUS  wajib  menyampaikan  laporan  perubahan  sebagaimana  dimaksud pada ayat  (1) kepada Bank  Indonesia paling  lambat 1  (satu) bulan  sejak terjadinya  perubahan  atau  sesuai  jangka waktu  tertentu  apabila  diatur secara  khusus  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia  lain  yang  mengatur mengenai penyampaian laporan tersebut.   

Yang  dimaksud  dengan  “ketentuan  Bank  Indonesia  lain”  antara  lain ketentuan Bank  Indonesia mengenai manajemen  risiko bagi bank umum dan/atau  ketentuan  Bank  Indonesia mengenai  teknologi  informasi  bagi bank umum.   

(3) BUS wajib melaporkan struktur kelompok usaha yang terkait dengan BUS termasuk badan hukum pemilik BUS sampai dengan ultimate shareholders kepada Bank Indonesia 1 (satu) tahun sekali untuk posisi akhir tahun dan setiap  terdapat perubahan struktur kelompok usaha yang menyebabkan perubahan pengendali BUS.   

Laporan  struktur  kelompok  usaha  memuat  seluruh  perorangan  atau badan hukum yang memiliki 10% (sepuluh persen) atau  lebih saham BUS dan  pihak‐pihak  yang melakukan  pengendalian  dan/atau memiliki  10% (sepuluh  persen)  atau  lebih  saham  badan  hukum  dimaksud,  serta menyebutkan pihak yang menjadi ultimate shareholders.  

 

(4) Laporan  struktur kelompok usaha untuk posisi akhir  tahun  sebagaimana dimaksud pada ayat (3) merupakan bagian dari Laporan Tahunan BUS.   

Penyampaian  Laporan  Tahunan  BUS  mengacu  kepada  ketentuan  Bank Indonesia mengenai  transparansi  kondisi  keuangan  dan  non  keuangan bank umum.  

(5) BUS wajib menyampaikan  laporan  perubahan  struktur  kelompok  usaha sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (3)  kepada  Bank  Indonesia  paling lambat 1 (satu) bulan setelah terjadinya perubahan.  

 

 Bagian Kedelapan 

Pelaksanaan Prinsip Syariah dalam Kegiatan Penghimpunan Dana dan Penyaluran Dana serta Pelayanan Jasa 

135  Pasal 59 11/33/PBI/2009 

BUS  wajib  melaksanakan  pemenuhan  Prinsip  Syariah  dalam  kegiatan operasional BUS sebagaimana diatur dalam ketentuan Bank Indonesia tentang Pelaksanaan Prinsip Syariah dalam Penghimpunan Dana dan Penyaluran Dana serta Pelayanan Jasa Bank Syariah.  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

80  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

  Bagian Kesembilan  Pelaporan Internal dan Benturan Kepentingan   Paragraf 1  Pelaporan Internal 

136  Pasal 60 11/33/PBI/2009 

Dalam  rangka  meningkatkan  kualitas  proses  pengambilan  keputusan  oleh Direksi  serta  kualitas  proses  pengawasan  oleh Dewan  Komisaris  dan Dewan Pengawas  Syariah,  BUS  wajib  memastikan  ketersediaan  dan  kecukupan pelaporan  internal  yang  didukung  oleh  sistem  informasi  manajemen  yang memadai.   

  Paragraf 2  Penanganan Benturan Kepentingan137  Pasal 61 

11/33/PBI/2009 (1) Dalam  hal  terjadi  benturan  kepentingan,  anggota  Dewan  Komisaris, 

anggota Direksi dan Pejabat Eksekutif dilarang mengambil tindakan yang dapat mengurangi aset atau mengurangi keuntungan BUS.  

(2) Benturan  kepentingan  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  wajib diungkapkan dalam setiap keputusan.  

(3) Untuk menghindari pengambilan keputusan yang berpotensi mengurangi aset  atau  mengurangi  keuntungan  BUS,  BUS  harus  memiliki  dan menerapkan kebijakan intern mengenai:  a. pengaturan  mengenai  penanganan  benturan  kepentingan  yang 

mengikat  setiap  pengurus  dan  pegawai  BUS,  antara  lain  tata  cara pengambilan keputusan; dan  

b. administrasi  pencatatan,  dokumentasi  dan  pengungkapan  benturan kepentingan dimaksud dalam risalah rapat.  

 Yang dimaksud dengan “benturan kepentingan” adalah antara lain perbedaan kepentingan  ekonomis  BUS  dengan  kepentingan  ekonomis  pribadi  pemilik, anggota Dewan Komisaris, anggota Direksi dan Pejabat Eksekutif BUS.  Termasuk dalam  kategori benturan  kepentingan  yang mengurangi aset atau mengurangi keuntungan BUS, antara lain pemberian perlakuan istimewa atau pemberian imbalan dan/atau bagi hasil yang tidak sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku kepada pihak‐pihak tertentu.  Pengungkapan  benturan  kepentingan  dalam  risalah  rapat  paling  kurang mencakup nama pihak  yang memiliki benturan  kepentingan, masalah pokok benturan kepentingan dan dasar pertimbangan pengambilan keputusan.  

  Bagian Kesepuluh  Laporan dan Penilaian Pelaksanaan GCG  Paragraf 1  Laporan Pelaksanaan GCG

138  Pasal 62 11/33/PBI/2009 Ayat (1)  SE 12/13/DPbS 2010 Huruf A No. 4    

Pasal 62 11/33/PBI/2009 Ayat (2)    

(1) BUS wajib menyusun  laporan pelaksanaan GCG pada  setiap akhir  tahun buku.  

 

Sebagai  salah  satu  bentuk  implementasi  prinsip  transparansi (transparency),  Bank  diwajibkan  untuk  menyampaikan  Laporan Pelaksanaan  GCG  kepada  stakeholders.  Laporan  dimaksud  diperlukan untuk  meningkatkan  pemahaman  stakeholders  dan  mendorong stakeholders melakukan check and balance. 

 (2) Laporan  pelaksanaan GCG  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1),  paling 

kurang meliputi:  a. kesimpulan  umum  dari  hasil  self  assesment  atas  pelaksanaan  GCG 

BUS;  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

81  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                     

Self  assessment  meliputi  cakupan  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf 78 ayat (2). 

 

b. kepemilikan saham anggota Dewan Komisaris, hubungan keuangan dan  hubungan  keluarga  anggota  Dewan  Komisaris  dengan pemegang  saham  pengendali,  anggota  Dewan  Komisaris  lain dan/atau  anggota  Direksi  BUS  serta  jabatan  rangkap  pada perusahaan  atau  lembaga  lain  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf 92;  

c. kepemilikan  saham anggota Direksi  serta hubungan keuangan dan hubungan  keluarga  anggota  Direksi  dengan  pemegang  saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi lain sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 108;  

d. rangkap  jabatan  sebagai  anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  pada lembaga  keuangan  syariah  lainnya  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf 126;  

e. daftar  konsultan,  penasihat  atau  yang  dipersamakan  dengan  itu yang  digunakan  oleh  BUS  sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf 103;  

f. kebijakan remunerasi dan fasilitas lain (remuneration package) bagi Dewan  Komisaris,  Direksi,  dan  Dewan  Pengawas  Syariah sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  93  ayat  (3),  Paragraf  109 ayat (3) dan Paragraf 127 ayat (3); 

 Pengungkapan  kebijakan  remunerasi  dan  fasilitas  lain (remuneration packages) ini menjadi tolok ukur Stakeholders dalam menilai  kesesuaian  remunerasi  dengan  hasil  kinerja  BUS  yang dikelola Dewan Komisaris, Direksi, dan Dewan Pengawas Syariah.  Yang dimaksud dengan  fasilitas  lain adalah  fasilitas yang diterima tidak  dalam  bentuk  keuangan,  antara  lain  fasilitas  perumahan, fasilitas transportasi dan fasilitas asuransi kesehatan.  

 g. rasio gaji tertinggi dan gaji terendah;  h. frekuensi  rapat  Dewan  Komisaris  sebagaimana  dimaksud  dalam 

Paragraf 90 ayat (1);  i. frekuensi  rapat  Dewan  Pengawas  Syariah  sebagaimana  dimaksud 

dalam Paragraf 125 ayat (1);  j. jumlah  penyimpangan  (internal  fraud)  yang  terjadi  dan  upaya 

penyelesaian oleh BUS;   Yang  dimaksud  dengan  ”penyimpangan  (internal  fraud)”  adalah penyimpangan  yang  berkaitan  dengan  operasional  BUS  dan memengaruhi kondisi keuangan BUS secara signifikan. 

 k. jumlah  permasalahan  hukum  baik  perdata  maupun  pidana  dan 

upaya penyelesaian oleh BUS;  l. transaksi yang mengandung benturan kepentingan;  m. buy back shares dan/atau buy back obligasi BUS;  n. penyaluran dana untuk  kegiatan  sosial baik  jumlah maupun pihak 

penerima dana; dan  o. pendapatan non halal dan penggunaannya.  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

82  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

(3) Pengungkapan  kebijakan  remunerasi  dan  fasilitas  lain  (remuneration package)  bagi  Dewan  Komisaris,  Direksi,  dan  Dewan  Pengawas  Syariah sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (2)  huruf  f  paling  kurang mencakup jumlah anggota Dewan Komisaris, jumlah anggota Direksi, jumlah anggota Dewan  Pengawas  Syariah  serta  jumlah  keseluruhan  gaji,  tunjangan (benefits),  kompensasi dalam bentuk  saham, bentuk  remunerasi  lainnya dan fasilitas yang ditetapkan Rapat Umum Pemegang Saham.  

 

139  Pasal 63 11/33/PBI/2009 

(1) BUS  wajib  menyampaikan  laporan  pelaksanaan  GCG  sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 138 kepada pemegang saham dan kepada:  a. Bank Indonesia;  b. Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI);  c. Lembaga pemeringkat di Indonesia;  d. Perhimpunan  Bank  –  Bank  Umum  Nasional  (Perbanas);  e.  1  (satu) 

lembaga penelitian di bidang ekonomi dan keuangan; dan  f. 1  (satu) majalah ekonomi dan keuangan, paling  lambat 3  (tiga) bulan setelah tahun buku berakhir.  

 Penyampaian  laporan  pelaksanaan  GCG  kepada  pemegang  saham diutamakan untuk pemegang saham pengendali sedangkan penyampaian laporan  untuk  pemegang  saham  lain  didasarkan  atas  pertimbangan tingkat efisiensi dan tingkat kepentingan dari setiap BUS.  

(2) Bagi BUS yang telah memiliki homepage wajib menginformasikan laporan pelaksanaan GCG  sebagaimana dimaksud pada ayat  (1) pada homepage BUS paling lambat 3 (tiga) bulan setelah tahun buku berakhir.  

(3) BUS dianggap terlambat menyampaikan laporan pelaksanaan GCG apabila BUS menyampaikan laporan dimaksud kepada Bank Indonesia melampaui batas  akhir  waktu  penyampaian  laporan  sebagaimana  dimaksud  pada ayat  (1)  tetapi belum melampaui 1  (satu) bulan  sejak batas akhir waktu penyampaian laporan.  

(4) BUS  dianggap  tidak  menyampaikan  laporan  GCG  apabila  BUS  belum menyampaikan  laporan  dimaksud  hingga  akhir  batas  waktu keterlambatan sebagaimana dimaksud pada ayat (3).  

 

140  Pasal 64 11/33/PBI/2009 SE 12/13/DPbS 2010  Huruf G No. 2           

Penyusunan laporan pelaksanaan GCG sebagaimana dimaksud dalam paragraf 138 adalah sebagai berikut : 1. Laporan Pelaksanaan GCG bagi BUS paling kurang terdiri dari: 

a. Kesimpulan Umum dari hasil  self  assessment  atas pelaksanaan GCG BUS; 

b. kepemilikan  saham  anggota  Dewan  Komisaris  yang  mencapai  5% (lima persen) atau  lebih dari modal disetor,  yang meliputi  jenis dan jumlah lembar saham pada BUS yang bersangkutan; 

c. kepemilikan saham anggota Direksi yang mencapai 5%  (lima persen) atau  lebih dari modal disetor, yang meliputi  jenis dan  jumlah  lembar saham pada BUS yang bersangkutan, bank  lain, dan perusahaan  lain yang berkedudukan baik di dalam maupun di luar negeri; 

d. hubungan  keuangan  anggota  Dewan  Komisaris  dengan  pemegang saham pengendali,  anggota Dewan Komisaris  lain dan/atau  anggota Direksi BUS; 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

83  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                                  

e. hubungan  keuangan  anggota  Direksi  dengan  pemegang  saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi lain; 

f. hubungan  keluarga  anggota  Dewan  Komisaris  dengan  pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris  lain dan/atau anggota Direksi BUS; 

g. hubungan  keluarga  anggota  Direksi  dengan  pemegang  saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi lain; 

h. rangkap  jabatan  anggota  Dewan  Komisaris  pada  perusahaan  atau lembaga lain; 

i. rangkap  jabatan  sebagai  anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  pada lembaga keuangan syariah lainnya; 

j. struktur komite, keanggotaan komite, dan keahlian anggota komite; k. daftar konsultan, penasihat atau yang dipersamakan dengan itu yang 

digunakan oleh BUS; Pengungkapan mengenai  konsultan  paling  kurang mencakup  nama perusahaan  konsultan,  tujuan,  dan  ruang  lingkup  kerja.  Dalam  hal konsultan  adalah  individu,  cukup  disebutkan  nama  yang bersangkutan. 

l. kebijakan  remunerasi  dan  fasilitas  lainnya  (remuneration  package) yang  ditetapkan  Rapat  Umum  Pemegang  Saham  bagi  Dewan Komisaris, Direksi, dan Dewan Pengawas Syariah.  Yang dimaksud dengan kebijakan remunerasi dan fasilitas lainnya yang ditetapkan Rapat Umum Pemegang Saham antara lain meliputi: 1) remunerasi  yaitu  penghasilan  dalam  bentuk  keuangan  (non 

natura) antara  lain gaji, tunjangan (benefit), kompensasi dalam bentuk saham, bonus dan bentuk remunerasi lainnya; dan 

2) fasilitas  lain  yaitu  fasilitas  yang  diterima  tidak  dalam  bentuk keuangan  (natura),  antara  lain  fasilitas  perumahan,  fasilitas transportasi,  fasilitas  asuransi  kesehatan,  fasilitas telekomunikasi,  dan  fasilitas  lainnya,  yang  dapat  dimiliki maupun tidak dapat dimiliki. 

Pengungkapan mengenai kebijakan  remunerasi dan  fasilitas  lainnya yang ditetapkan Rapat Umum  Pemegang  Saham mencakup  jumlah anggota  Dewan  Komisaris,  jumlah  anggota  Direksi,  dan  jumlah anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  serta  jumlah  keseluruhan remunerasi  dan  fasilitas  lainnya  yang  ditetapkan  Rapat  Umum Pemegang Saham, sebagaimana tabel di bawah ini: 

 

Jenis Remunerasi danFasilitas lainnya 

Jumlah Diterima dalam 1 Tahun 

Dewan Komisaris 

Direksi  

Dewan Pengawas 

Orang  

jutaan Rupiah 

Orang  

jutaan Rupiah 

Orang  

jutaan Rupiah 

1.   Remunerasi             

2.   Fasilitas lainnya*) : a.   yang dapat 

dimiliki b.   yang tidak 

dapat dimiliki 

   

Total             

*) dinilai dalam ekuivalen Rupiah.  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

84  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                                  

Jumlah  anggota  Dewan  Komisaris,  Direksi,  dan  Dewan  Pengawas Syariah  yang  menerima  remunerasi  dalam  satu  tahun dikelompokkan  dalam  kisaran  tingkat  penghasilan,  sebagaimana tabel di bawah ini: 

(satuan orang)Jumlah Remunerasi*) per orang dalam 1 tahun 

Jumlah Dewan Komisaris 

Jumlah Direksi  Jumlah Dewan Pengawas Syariah 

di atas Rp 2 miliar  

di atas Rp 1 miliar s.d. Rp 2 miliar 

 

di atas Rp 500 juta s.d. Rp 1 miliar 

 

Rp 500 juta ke bawah  

*) yang diterima dalam bentuk keuangan (non natura)  

m. rasio gaji tertinggi dan gaji terendah; Yang dimaksud dengan ”gaji” adalah hak pegawai yang diterima dan dinyatakan  dalam  bentuk  uang  sebagai  imbalan  dari  perusahaaan atau pemberi kerja kepada pegawai yang ditetapkan dan dibayarkan menurut  suatu  perjanjian  kerja,  kesepakatan,  atau  peraturan perundang‐undangan,  termasuk  tunjangan  bagi  pegawai  dan keluarganya  atas  suatu  pekerjaan  dan/atau  jasa  yang  telah dilakukannya. Pengungkapan mengenai rasio gaji tertinggi dan gaji terendah dalam skala perbandingan berikut: 1) rasio gaji pegawai yang tertinggi dan terendah; 2) rasio gaji Direksi yang tertinggi dan terendah; 3) rasio gaji Komisaris yang tertinggi dan terendah; dan 4) rasio gaji Direksi tertinggi dan pegawai tertinggi. Gaji yang dibandingkan dalam rasio gaji tersebut di atas, adalah gaji yang diterima oleh  anggota Dewan Komisaris, Direksi dan pegawai per bulan. Yang dimaksud dengan “pegawai” adalah pegawai  tetap BUS sampai batas pelaksana. 

n. frekuensi rapat Dewan Komisaris; Pengungkapan mengenai  frekuensi  rapat  Dewan  Komisaris,  paling kurang mencakup: 1) jumlah rapat yang diselenggarakan dalam 1 (satu) tahun; 2) tingkat  kehadiran masing‐masing  anggota  di  setiap  rapat  yang 

dihadiri  baik  secara  fisik  maupun  melalui  teknologi telekonferensi. 

o. frekuensi rapat Dewan Pengawas Syariah; Pengungkapan mengenai  frekuensi  rapat anggota Dewan Pengawas Syariah, paling kurang mencakup: 1) jumlah rapat yang diselenggarakan dalam 1 (satu) tahun; 2) tingkat  kehadiran masing‐masing  anggota  di  setiap  rapat  yang 

dihadiri  baik  secara  fisik  maupun  melalui  teknologi telekonferensi. 

p. jumlah  penyimpangan  (internal  fraud)  yang  terjadi  dan  upaya penyelesaian oleh BUS; 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

85  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                                  

Yang  dimaksud  dengan  ”internal  fraud”  adalah penyimpangan/kecurangan  yang  dilakukan  oleh  Dewan  Komisaris, Direksi, pegawai  tetap, dan/atau pegawai  tidak  tetap  (honorer dan outsourcing)  terkait  dengan  proses  kerja  dan/atau  kegiatan operasional Bank yang memengaruhi kondisi keuangan Bank secara signifikan. Yang dimaksud dengan  ”memengaruhi  kondisi  keuangan Bank  secara  signifikan”  adalah  apabila  dampak  penyimpangannya lebih dari Rp100.000.000,00 (seratus juta rupiah). Pengungkapan mengenai internal fraud paling kurang mencakup: 1) jumlah internal fraud yang telah diselesaikan; 2) jumlah internal fraud yang sedang dalam proses penyelesaian di 

internal Bank; 3) jumlah  internal  fraud yang belum diupayakan penyelesaiannya; 

dan 4) jumlah  internal  fraud  yang  telah  ditindaklanjuti melalui  proses 

hukum, sebagaimana tabel di bawah ini: 

 Internal Fraud dalam 1 tahun 

Jumlah Kasus yang Dilakukan oleh 

Dewan Komisaris/ Direksi 

Pegawai Tetap  Pegawai tidak Tetap

Thnsebelumnya 

Thnberjalan 

Thnsebelum nya 

Thn berjalan 

Thn sebelum nya 

Thnberjalan 

Total Fraud 

           

Telah diselesaikan 

   

Dalam prosespenyelesaian di internal Bank 

           

Belum diupayakan penyelesaian‐nya 

   

Telah ditindaklanjuti melalui proses hukum. 

           

 q. jumlah permasalahan hukum dan upaya penyelesaian oleh BUS; 

Yang  dimaksud  dengan  “permasalahan  hukum”  adalah permasalahan hukum perdata dan pidana yang dihadapi BUS selama periode tahun laporan dan telah diajukan melalui proses hukum. Pengungkapan  mengenai  permasalahan  hukum  paling  kurang mencakup: 1) jumlah permasalahan hukum perdata dan pidana yang dihadapi 

dan  telah  selesai  (telah  mempunyai  kekuatan  hukum  yang tetap); dan 

  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

86  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                       

  SE 12/13/DPbS 2010  Huruf G No. 1   

2) jumlah permasalahan hukum perdata dan pidana yang dihadapi dan masih  dalam  proses  penyelesaian,  sebagaimana  tabel  di bawah ini: 

 

Permasalahan Hukum  Jumlah 

Perdata  Pidana 

Telah selesai (telah mempunyai kekuatan hukum yang tetap) 

 

Dalam proses penyelesaian  

Total      

r. transaksi yang mengandung benturan kepentingan;  Pengungkapan  mengenai  transaksi  yang  mengandung  benturan kepentingan, paling kurang mencakup nama dan jabatan pihak yang memiliki  benturan  kepentingan,  nama  dan  jabatan  pengambil keputusan  transaksi yang mengandung benturan kepentingan,  jenis transaksi, nilai  transaksi, dan keterangan mengenai ketidaksesuaian dengan sistim dan prosedur yang berlaku. 

s. buy back shares dan/atau buy back obligasi BUS; Yang dimaksud dengan  “buy back  shares” atau  “buy back obligasi” adalah  upaya  mengurangi  jumlah  saham  atau  obligasi  yang  telah diterbitkan BUS dengan  cara membeli kembali  saham atau obligasi tersebut, yang tata cara pembayarannya dilaksanakan sesuai dengan ketentuan  yang  berlaku.  Pengungkapan mengenai  buy  back  shares dan/atau buy back obligasi paling kurang mencakup: 1) kebijakan dalam melakukan buy back shares dan/atau buy back 

obligasi; 2) jumlah lembar saham dan/atau obligasi yang dibeli kembali; 3) harga pembelian kembali per lembar saham dan/atau obligasi; 4) peningkatan laba per lembar saham dan/atau obligasi. 

t. penyaluran  dana  untuk  kegiatan  sosial  baik  jumlah maupun  pihak penerima dana; dan 

u. pendapatan non halal dan penggunaannya. Contoh sumber pendapatan non halal antara lain pendapatan bunga dari penempatan pada bank konvensional. Pengungkapan mengenai pendapatan  non  halal  dan  penggunaannya  paling  kurang meliputi sumber pendapatan non halal, nilai, dan penggunaannya. Dalam hal penggunaan pendapatan non halal dimaksud digabungkan menjadi satu  dengan  penggunaan  ”dana  qardh  lainnya”  dan  tidak  dapat dikaitkan  lagi  sumber  dengan  penggunaannya  maka  cukup  diberi keterangan ”dijadikan satu dengan penggunaan dana qardh”. 

2. Laporan Pelaksanaan GCG dapat digabungkan ke dalam Laporan Tahunan BUS  (menjadi bab  tersendiri) atau disajikan secara  terpisah dari Laporan Tahunan BUS. Dalam hal Laporan Pelaksanaan GCG digabungkan ke dalam Laporan Tahunan BUS maka Laporan Pelaksanaan GCG tetap disampaikan paling lambat 3 (tiga) bulan setelah tahun buku berakhir. 

141  Pasal 65 11/33/PBI/2009 

Penyampaian  laporan pelaksanaan GCG kepada Bank  Indonesia sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 139 ayat (1) huruf a dialamatkan kepada:  a. Direktorat Perbankan Syariah,  Jl. MH Thamrin No.2,  Jakarta 10350, bagi 

BUS yang berkantor pusat di wilayah kerja Kantor Pusat Bank Indonesia;  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

87  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

b. Kantor Bank  Indonesia  setempat, bagi BUS yang berkantor pusat di  luar wilayah  kerja  Kantor  Pusat  Bank  Indonesia  dengan  tembusan  kepada Direktorat Perbankan Syariah.  

 

  Paragraf 2  Self Assessment Pelaksanaan GCG142  Pasal 66 

11/33/PBI/2009 Ayat (1)     SE 12/13/DPbS 2010 Huruf A No. 3    Pasal 66 11/33/PBI/2009 Ayat (2) SE 12/13/DPbS 2010 Huruf F No. 1              SE 12/13/DPbS 2010 Huruf F No. 3 – 4            

(1) BUS  wajib  melakukan  self  assessment  atas  pelaksanaan  GCG  yang mencakup hal‐hal  sebagaimana diatur dalam Paragraf 78 ayat  (2) paling kurang 1 (satu) kali dalam setahun.   Yang  dimaksud  dengan  “self  assessment”  adalah  penilaian  atas pelaksanaan GCG oleh BUS yang bersangkutan.  Dalam upaya perbaikan dan peningkatan kualitas pelaksanaan GCG, Bank diwajibkan  secara  berkala  melakukan  self  assessment  secara komprehensif  terhadap  kecukupan  pelaksanaan  GCG.  Apabila  masih terdapat  kekurangan  dalam  implementasinya,  Bank  segera menetapkan langkah perbaikan yang diperlukan. 

 (2) Tata  cara  self  assessment  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  adalah 

sebagai berikut :  

1. Penilaian  atas  pelaksanaan  GCG  bagi  BUS,  dilakukan  terhadap  11 (sebelas) faktor, sebagai berikut: a. Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Komisaris; b. Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direksi; c. Kelengkapan dan pelaksanaan tugas Komite; d. Pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  Dewan  Pengawas 

Syariah; e. Pelaksanaan Prinsip Syariah dalam kegiatan penghimpunan dana 

dan penyaluran dana serta pelayanan jasa; f. Penanganan benturan kepentingan; g. Penerapan fungsi kepatuhan; h. Penerapan fungsi audit intern; i. Penerapan fungsi audit ekstern; j. Batas Maksimum Penyaluran Dana; dan k. Transparansi kondisi keuangan dan non keuangan BUS,  laporan 

pelaksanaan GCG serta pelaporan internal; 2. Bank  wajib  melakukan  self  assessment  atas  pelaksanaan  GCG 

sebagaimana  dimaksud  pada  angka  1  paling  kurang  1  (satu)  kali dalam setahun. 

3. Self  assessment  sebagaimana  dimaksud  pada  angka  2  dilakukan dengan  menggunakan  Kertas  Kerja  Self  Assessment  sebagaimana Lampiran  8  (bagi  BUS).  Pengisian  Kertas  Kerja  Self  Assessment dilakukan dengan tahapan sebagai berikut: a. Menyusun  analisis  self  assessment,  dengan  cara 

membandingkan  pemenuhan  setiap  Kriteria/Indikator  dengan kondisi  Bank  berdasarkan  data  dan  informasi  yang  relevan. Berdasarkan hasil analisis tersebut ditetapkan peringkat masing‐masing  Kriteria/Indikator.  Adapun  kriteria  peringkat  adalah sebagai berikut: 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

88  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                           SE 12/13/DPbS 2010 Huruf F No. 5                   

  

1) Peringkat  1:  hasil  analisis  self  assessment  menunjukkan bahwa  pelaksanaan  GCG  Bank  sangat  sesuai  dengan Kriteria/Indikator. 

2) Peringkat  2:  hasil  analisis  self  assessment  menunjukkan bahwa  pelaksanaan  GCG  Bank  sesuai  dengan Kriteria/Indikator. 

3) Peringkat  3:  hasil  analisis  self  assessment  menunjukkan bahwa  pelaksanaan  GCG  Bank  cukup  sesuai  dengan Kriteria/Indikator. 

4) Peringkat  4:  hasil  analisis  self  assessment  menunjukkan bahwa  pelaksanaan  GCG  Bank  kurang  sesuai  dengan Kriteria/Indikator. 

5) Peringkat  5:  hasil  analisis  self  assessment  menunjukkan bahwa  pelaksanaan  GCG  Bank  tidak  sesuai  dengan Kriteria/Indikator. 

b. Menetapkan peringkat sub faktor, berdasarkan hasil analisis self assessment,  dengan  mengacu  pada  kriteria  peringkat sebagaimana dimaksud pada huruf a. 

c. Menetapkan peringkat faktor, berdasarkan peringkat sub faktor. Dalam  hal  tidak  terdapat  sub  faktor,  maka  peringkat  faktor dimaksud ditetapkan berdasarkan hasil analisis self assessment, dengan mengacu pada kriteria peringkat sebagaimana dimaksud pada huruf a; dan 

d. Menyusun  kesimpulan  untuk  masing‐masing  faktor  yang  juga memuat  permasalahan  dan  langkah  perbaikan  secara komprehensif  dan  sistematis  beserta  target  waktu pelaksanaannya. 

4. Untuk  mendapatkan  nilai  dari  masing‐masing  faktor,  Bank mengalikan  peringkat  dari  masing‐masing  faktor  dengan  bobot tertentu. Bobot masing‐masing faktor ditetapkan sebagaimana tabel berikut: 

 

No  Faktor Bobot (%) 

1  Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Komisaris  12.50

2  Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direksi   17.50 

3  Kelengkapan dan pelaksanaan tugas komite   10.00 

4  Pelaksanaan  tugas  dan  tanggung  jawab  Dewan  Pengawas Syariah 

10.00 

5  Pelaksanaan Prinsip Syariah dalam kegiatan penghimpunan dana dan penyaluran dana serta pelayanan jasa 

5.00 

6  Penanganan benturan kepentingan   10.00 

7  Penerapan fungsi kepatuhan Bank  5.00

8  Penerapan fungsi audit intern   5.00 

9  Penerapan fungsi audit ekstern   5.00 

10  Batas Maksimum Penyaluran Dana  5.00

11  Transparansi kondisi keuangan dan non keuangan,  laporan pelaksanaan GCG dan pelaporan internal 

15.00

  TOTAL   100.00

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

89  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 12/13/DPbS 2010 Huruf F  No. 6    

            

 SE 12/13/DPbS 2010 Huruf F No. 7 – 9               SE  12/13/DPbS 2010 Huruf F  No. 10 – 11    SE 12/13/DPbS 2010 Huruf I No. 1 

5. Untuk mendapatkan  nilai  komposit,  Bank menjumlahkan  nilai  dari seluruh  faktor.  Berdasarkan  nilai  komposit  tersebut,  Bank menetapkan predikat komposit sebagaimana tabel berikut: 

 

Nilai Komposit   Predikat Komposit 

Nilai Komposit < 1.5   Sangat Baik 

1.5 ≤ Nilai komposit < 2.5  Baik

2.5 ≤ Nilai Komposit < 3.5  Cukup Baik 

3.5 ≤ Nilai Komposit < 4.5   K�rang Baik 

4.5 ≤ Nilai Komposit ≤ 5   Tidak Baik  

Penetapan  predikat  komposit  tersebut  juga  memperhatikan ketentuan sebagai berikut: a. Apabila  terdapat  faktor yang nilai peringkat  faktor‐nya 5, maka 

predikat  komposit  tertinggi  yang  dapat  dicapai  Bank  adalah ”Cukup Baik”. 

b. Apabila  terdapat  faktor yang nilai peringkat  faktor‐nya 4, maka predikat  komposit  tertinggi  yang  dapat  dicapai  Bank  adalah ”Baik”. 

6. Penghitungan  sebagaimana  dimaksud  diatas  dilakukan  dengan menggunakan  tabel  Ringkasan  Perhitungan  Nilai  Komposit  Self Assessment, sebagaimana Lampiran 10 (bagi BUS).  

7. Kertas  Kerja  Self  Assessment  dan  dokumen  pendukung  self assessment  harus  didokumentasikan  dengan  baik  sehingga memudahkan penelusuran oleh pihak‐pihak yang berkepentingan. 

8. Berdasarkan Kertas Kerja Self Assessment dan Ringkasan Perhitungan Nilai Komposit  Self Assessment di  atas, Bank membuat Kesimpulan Umum pada lembar tersendiri yang paling kurang meliputi: a. Gambaran umum pelaksanaan GCG termasuk peringkat masing‐

masing faktor serta nilai komposit dan predikatnya; b. Kelemahan dan kekuatan pelaksanaan GCG secara umum; c. Langkah perbaikan beserta target waktu pelaksanaannya; dan d. Realisasi  pelaksanaan  langkah  perbaikan  periode  sebelumnya 

beserta  waktu  penyelesaian  dan  kendala  penyelesaiannya, apabila ada. 

9. Kesimpulan  Umum  sebagaimana  dimaksud  pada  angka  8,  harus ditandatangani oleh Komisaris Utama dan Direktur Utama Bank. 

10. Bank  harus menyampaikan  hasil  self  assessment  pelaksanaan GCG secara  lengkap kepada Bank  Indonesia paling  lambat 3  (tiga) bulan setelah  tahun  buku  berakhir,  yang  meliputi:  Kertas  Kerja  Self Assessment, Ringkasan Perhitungan Nilai Komposit Self Assessment, dan Kesimpulan Umum. 

11. Penyampaian  Laporan  hasil  self  assessment  pelaksanaan  GCG oleh BUS kepada Bank Indonesia dialamatkan kepada: a. Direktorat  Perbankan  Syariah,  Jl.  MH  Thamrin  No.  2, 

Jakarta 10350, bagi BUS yang berkantor pusat di wilayah kerja Kantor Pusat Bank Indonesia; 

b. Kantor  Bank  Indonesia  setempat,  bagi  BUS  yang berkantor  pusat  di   luar   wilayah   ker ja   Kantor   Pusat  Bank   Indonesia   dengan   tembusan  kepada  Direktorat Perbankan Syariah. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

90  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

143  Pasal 67 11/33/PBI/2009 

(1) Dalam  rangka  melakukan  penilaian  terhadap  pelaksanaan  GCG sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf 79,  Bank  Indonesia  dapat melakukan  evaluasi  terhadap  hasil  self  assessment  pelaksanaan  GCG sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 142 ayat (1).  

(2) Berdasarkan  hasil  evaluasi  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1),  Bank Indonesia  dapat  meminta  BUS  untuk  melakukan  perbaikan  atas pelaksanaan GCG. 

 

  BAB III  Unit Usaha Syariah  Bagian Pertama  Direktur UUS

144  Pasal 68 11/33/PBI/2009 

Direktur  UUS  bertanggung  jawab  penuh  atas  pelaksanaan  pengelolaan  UUS berdasarkan prinsip kehati‐hatian dan Prinsip Syariah.   

145  Pasal 69 11/33/PBI/2009 

Direktur  UUS  wajib  menindaklanjuti  rekomendasi  dari  hasil  pengawasan Dewan Pengawas Syariah.   

146  Pasal 70 11/33/PBI/2009 

Direktur  UUS  wajib  menyediakan  data  dan  informasi  terkait  dengan pemenuhan  Prinsip  Syariah  yang  akurat,  relevan  dan  tepat  waktu  kepada Dewan Pengawas Syariah.   

  Bagian Kedua  Dewan Pengawas Syariah147  Pasal 71 

11/33/PBI/2009         

(1) Ketentuan  tentang  Dewan  Pengawas  Syariah  yang  berlaku  bagi  BUS sebagaimana  dimaksud  dalam  Bab  II  Bagian  Keempat  tentang  Dewan Pengawas  Syariah  dalam  Ketentuan  ini  Syariah  dan Unit Usaha  Syariah berlaku  pula  bagi  Dewan  Pengawas  Syariah  pada  Bank  Umum Konvensional yang memiliki UUS dan kantor cabang dari suatu bank yang berkedudukan di luar negeri yang memiliki UUS.  

(2) Pengangkatan  Dewan  Pengawas  Syariah  pada  UUS  yang  dimiliki  oleh kantor  cabang  dari  suatu  bank  yang  berkedudukan  di  luar  negeri, ditetapkan  oleh  pimpinan  tertinggi  di  Indonesia  dari  kantor  cabang tersebut.  

 

 Bagian Ketiga 

Penyaluran  Dana  Kepada  Nasabah  Pembiayaan  Inti  dan Penyimpanan Dana Oleh Deposan Inti  

148  Pasal 72 11/33/PBI/2009 

UUS wajib menerapkan prinsip kehati‐hatian dalam penyaluran dana kepada nasabah pembiayaan inti dan penyimpanan dana oleh deposan inti.   Yang  dimaksud  dengan  “nasabah  pembiayaan  inti”  adalah  10  (sepuluh) nasabah pembiayaan terbesar.  Yang dimaksud dengan “deposan  inti” adalah 10  (sepuluh) nasabah deposan terbesar.  

  Bagian Keempat  Aspek Transparansi Kondisi UUS149  Pasal 73 

11/33/PBI/2009 (1) UUS  wajib  melaksanakan  transparansi  kondisi  keuangan  dan  non‐

keuangan kepada Stakeholders.   Yang  dimaksud  dengan  “kondisi  non‐keuangan”  adalah  antara  lain strategi  dan  kebijakan  manajemen,  laporan  manajemen  dan  Laporan Hasil Pengawasan Dewan Pengawas Syariah. 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

91  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

(2) Dalam  rangka  pelaksanaan  transparansi  kondisi  keuangan  dan  non‐keuangan sebagaimana dimaksud pada ayat (1), UUS wajib menyusun dan menyajikan laporan sebagaimana diatur dalam ketentuan Bank Indonesia tentang Transparansi Kondisi Keuangan Bank.  

 

 Bagian Kelima 

Pelaksanaan Prinsip Syariah dalam Kegiatan Penghimpunan Dana dan Penyaluran Dana serta Pelayanan Jasa  

150  Pasal 74 11/33/PBI/2009 

UUS  wajib  melaksanakan  pemenuhan  Prinsip  Syariah  dalam  kegiatan operasional UUS sebagaimana diatur dalam ketentuan Bank Indonesia tentang Pelaksanaan Prinsip Syariah dalam Penghimpunan Dana dan Penyaluran Dana serta Pelayanan Jasa Bank Syariah.   

  Bagian Keenam  Pelaporan Internal151  Pasal 75 

11/33/PBI/2009 Dalam  rangka  meningkatkan  kualitas  proses  pengawasan  oleh  Dewan Pengawas  Syariah,  UUS  wajib  memastikan  ketersediaan  dan  kecukupan data/informasi bagi Dewan Pengawas Syariah.   

  Bagian Ketujuh  Laporan dan Penilaian Pelaksanaan GCG  Paragraf 1  Laporan Pelaksanaan GCG

152  Pasal 76 11/33/PBI/2009                             

(1) UUS wajib menyusun  laporan pelaksanaan GCG pada  setiap akhir  tahun buku.  

(2) Laporan  pelaksanaan  GCG  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1) merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Laporan pelaksanaan GCG Bank Umum Konvensional dan/atau kantor cabang dari suatu bank yang berkedudukan di luar negeri yang memiliki UUS dimaksud.  

 Laporan  pelaksanaan  GCG  UUS  merupakan  bab  (chapter)  tersendiri  di dalam  laporan  pelaksanaan  GCG  Bank  Umum  Konvensional  dan/atau kantor  cabang  dari  suatu  bank  yang  berkedudukan  di  luar  negeri  yang menjadi induknya.  

(3) Laporan  pelaksanaan GCG  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1),  paling kurang meliputi:  a. kesimpulan umum dari hasil  self assesment atas pelaksanaan GCG 

UUS;   Self  assessment  meliputi  cakupan  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf 78 ayat (3). 

 b. rangkap  jabatan  sebagai  anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  pada 

lembaga  keuangan  syariah  lainnya  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf 126;  

c. daftar  konsultan,  penasihat  atau  yang  dipersamakan  dengan  itu yang digunakan oleh UUS;  

d. kebijakan remunerasi dan fasilitas lain (remuneration package) bagi Dewan  Pengawas  Syariah  sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf 127 ayat (3);  

  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

92  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                       

Yang  dimaksud  dengan  “fasilitas  lain”  adalah  antara  lain  fasilitas  perumahan, fasilitas transportasi dan fasilitas asuransi kesehatan. 

  e. frekuensi  rapat  Dewan  Pengawas  Syariah  sebagaimana  dimaksud 

dalam Paragraf 125 ayat (1);  f. jumlah  penyimpangan  (internal  fraud)  yang  terjadi  dan  upaya 

penyelesaiannya oleh UUS;   Yang  dimaksud  dengan  “penyimpangan  (internal  fraud)”  adalah penyimpangan  yang  berkaitan  dengan  operasional  UUS  dan memengaruhi kondisi keuangan UUS secara signifikan. 

 g. jumlah  permasalahan  hukum  baik  perdata  maupun  pidana  dan 

upaya penyelesaiannya oleh UUS;  h. penyaluran dana untuk  kegiatan  sosial baik  jumlah maupun pihak 

penerima dana; dan  i. pendapatan non halal dan penggunaannya.  

 (4) Pengungkapan  kebijakan  remunerasi  dan  fasilitas  lain  (remuneration 

package) bagi Dewan Pengawas Syariah sebagaimana dimaksud pada ayat (3)  huruf  d  paling  kurang mencakup  jumlah  anggota  Dewan  Pengawas Syariah, jumlah keseluruhan gaji, tunjangan (benefits), kompensasi dalam bentuk  saham, bentuk  remunerasi  lainnya, dan  fasilitas yang ditetapkan Rapat Umum Pemegang Saham.  

 

153  Pasal 77 11/33/PBI/2009 SE 12/13/DPbS 2010 Huruf H No. 1      SE 12/13/DPbS 2010 Huruf H No. 2              

Penyusunan laporan pelaksanaan GCG sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 152 diatur lebih rinci sebagai berikut :   1. Laporan  pelaksanaan  GCG  UUS  dapat  digabungkan  ke  dalam  laporan 

pelaksanaan  GCG  bank  umum  konvensional  yang  menjadi  induknya (menjadi  bab  tersendiri)  atau  disajikan  secara  terpisah  dari  laporan pelaksanaan  GCG  bank  umum  konvensional  yang  menjadi  induknya. Dalam hal  laporan pelaksanaan GCG UUS digabungkan ke dalam  laporan tahunan bank umum konvensional maka  laporan pelaksanaan GCG tetap disampaikan paling lambat 3 (tiga) bulan setelah tahun buku berakhir. 

2. Laporan pelaksanaan GCG bagi UUS paling kurang terdiri dari: a. Kesimpulan Umum dari hasil self assessment atas pelaksanaan GCG 

UUS; b. rangkap  jabatan  sebagai  anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  pada 

lembaga keuangan syariah lainnya; c. daftar konsultan, penasihat atau yang dipersamakan dengan itu yang 

digunakan oleh UUS; Pengungkapan mengenai  konsultan  paling  kurang mencakup  nama perusahaan  konsultan,  tujuan,  dan  ruang  lingkup  kerja.  Dalam  hal konsultan  adalah  individu,  cukup  disebutkan  nama  yang bersangkutan. Pengungkapan  konsultan  dalam  laporan  ini  hanya  untuk  konsultan yang ruang lingkup kerjanya terkait UUS. 

d. kebijakan  remunerasi  dan  fasilitas  lainnya  (remuneration  package) yang  ditetapkan  Rapat  Umum  Pemegang  Saham  bagi  Dewan Pengawas Syariah; 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

93  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                                  

Yang  dimaksud  dengan  kebijakan  remunerasi  dan  fasilitas  lainnya yang ditetapkan Rapat Umum Pemegang Saham antara lain meliputi: 1) remunerasi  yaitu  penghasilan  dalam  bentuk  keuangan  (non 

natura)  antara  lain  gaji,  tunjangan  (benefit),  kompensasi dalam bentuk saham, bonus dan bentuk remunerasi lainnya; dan 

2) fasilitas  lain  yaitu  fasilitas  yang  diterima  tidak  dalam  bentuk keuangan  (natura),  antara  lain  fasilitas  perumahan,  fasilitas transportasi,  fasilitas  asuransi  kesehatan,  fasilitas telekomunikasi, dan fasilitas lainnya, yang dapat dimiliki maupun tidak dapat dimiliki. 

 Pengungkapan mengenai kebijakan  remunerasi dan  fasilitas  lainnya yang ditetapkan Rapat Umum  Pemegang  Saham mencakup  jumlah anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  dan  jumlah  keseluruhan remunerasi  dan  fasilitas  lainnya  yang  ditetapkan  Rapat  Umum Pemegang Saham, sebagaimana tabel di bawah ini: 

 

Jenis Remunerasi dan Fasilitas lainnya 

Jumlah Diterima dalam 1 Tahun 

Orang  

jutaanRupiah 

1.  Remunerasi

2.  Fasilitas lainnya*) : a.  yang dapat dimiliki b.  yang tidak dapat dimiliki 

   

Total

*) dinilai dalam ekuivalen Rupiah.  

Jumlah  anggota  Dewan  Pengawas  Syariah  yang  menerima remunerasi dalam  satu  tahun dikelompokkan dalam kisaran  tingkat penghasilan, sebagaimana tabel di bawah ini: 

(satuan orang)

Jumlah Remunerasi*) per orang dalam 1 tahun 

Jumlah Dewan Pengawas Syariah 

di atas Rp 2 miliar   

di atas Rp 1 miliar s.d. Rp 2 miliar  

di atas Rp 500 juta s.d. Rp 1 miliar   

Rp 500 juta ke bawah   

*) yang diterima dalam bentuk keuangan (non natura)  

e. frekuensi rapat Dewan Pengawas Syariah; Pengungkapan mengenai  frekuensi  rapat anggota Dewan Pengawas Syariah, paling kurang mencakup: 1) jumlah rapat yang diselenggarakan dalam 1 (satu) tahun; 2) tingkat  kehadiran masing‐masing  anggota  di  setiap  rapat  yang 

dihadiri  baik  secara  fisik  maupun  melalui  teknologi telekonferensi. 

f. jumlah  penyimpangan  (internal  fraud)  yang  terjadi  dan  upaya penyelesaian oleh UUS; 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

94  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                                                  

Yang  dimaksud  dengan  ”internal  fraud”  adalah penyimpangan/kecurangan  yang  dilakukan  oleh  Dewan  Komisaris, Direksi, pegawai  tetap, dan/atau pegawai  tidak  tetap  (honorer dan outsorcing)  terkait  dengan  proses  kerja  dan/atau  kegiatan operasional UUS  yang memengaruhi  kondisi  keuangan UUS  secara signifikan. Yang dimaksud dengan  ”memengaruhi  kondisi  keuangan UUS  secara  signifikan”  adalah  apabila  dampak  penyimpangannya lebih dari Rp100.000.000,00 (seratus juta rupiah).  Pengungkapan mengenai internal fraud paling kurang mencakup: 1) jumlah internal fraud yang telah diselesaikan; 2) jumlah internal fraud yang sedang dalam proses penyelesaian di 

internal UUS; 3) jumlah  internal  fraud yang belum diupayakan penyelesaiannya; 

dan 4) jumlah  internal  fraud  yang  telah  ditindaklanjuti melalui  proses 

hukum, sebagaimana tabel di bawah ini:  

Internal Fraud dalam 1 tahun 

Jumlah Kasus yang Dilakukan oleh 

Dewan Komisaris/ Direksi 

Pegawai Tetap  Pegawai tidak Tetap 

Thnsebelum nya 

Thnberjalan 

Thnsebelum nya 

Thn berjalan 

Thn sebelum nya 

Thnberjalan 

Total Fraud 

           

Telah diselesaikan 

           

Dalam prosespenyelesaian di internal UUS 

           

Belum diupayakan penyelesaiannya 

   

Telah ditindaklanjuti melalui proses hukum. 

           

 g. jumlah  permasalahan  hukum  dan  upaya  penyelesaian  oleh  UUS; 

Yang  dimaksud  dengan  ”permasalahan  hukum”  adalah permasalahan hukum perdata dan pidana yang dihadapi UUS selama periode tahun laporan dan telah diajukan melalui proses hukum. Pengungkapan  mengenai  permasalahan  hukum  paling  kurang mencakup: 1) jumlah permasalahan hukum perdata dan pidana yang dihadapi 

dan  telah  selesai  (telah  mempunyai  kekuatan  hukum  yang tetap); dan 

2) jumlah permasalahan hukum perdata dan pidana yang dihadapi dan masih dalam proses penyelesaian,  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

95  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

                      

sebagaimana tabel di bawah ini:  

Permasalahan Hukum  Jumlah 

Perdata  Pidana 

Telah selesai (telah mempunyai kekuatan hukum yang tetap) 

   

Dalam proses penyelesaian     

Total   

h. penyaluran  dana  untuk  kegiatan  sosial  baik  jumlah maupun  pihak penerima dana; dan Yang  dimaksud  dengan  penyaluran  dana  adalah  penyaluran  dana yang sumber dananya berasal dari UUS. 

i. pendapatan non halal dan penggunaannya. Contoh sumber pendapatan non halal antara lain pendapatan bunga dari penempatan pada bank konvensional. Pengungkapan mengenai pendapatan  non  halal  dan  penggunaannya  paling  kurang meliputi sumber pendapatan non halal, nilai, dan penggunaannya. Dalam hal penggunaan pendapatan non halal dimaksud digabungkan menjadi satu  dengan  penggunaan  ”dana  qardh  lainnya”  dan  tidak  dapat dikaitkan  lagi  sumber  dengan  penggunaannya  maka  cukup  diberi keterangan ”dijadikan satu dengan penggunaan dana qardh”. 

 

154  Pasal 78 11/33/PBI/2009               SE 12/13/DPbS 2010 Huruf I No. 2 

(1) UUS  wajib  menyampaikan  laporan  pelaksanaan  GCG  sebagaimana dimaksud  dalam  Paragraf  152  kepada  Bank  Indonesia  paling  lambat  3 (tiga) bulan setelah tahun buku berakhir.  

(2) UUS  dianggap  terlambat  menyampaikan  laporan  pelaksanaan  GCG apabila  UUS  menyampaikan  laporan  dimaksud  kepada  Bank  Indonesia melampaui  batas  akhir  waktu  penyampaian  laporan  sebagaimana dimaksud  pada  ayat  (1)  tetapi  belum melampaui  1  (satu)  bulan  sejak batas akhir waktu penyampaian laporan.  

(3) UUS  dianggap  tidak  menyampaikan  laporan  GCG  apabila  UUS  belum menyampaikan  laporan  dimaksud  hingga  akhir  batas  waktu keterlambatan sebagaimana dimaksud pada ayat (2).  

(4) Penyampaian  laporan  pelaksanaan  GCG  UUS  kepada  Bank  Indonesia sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  dialamatkan  kepada  Direktorat Perbankan Syariah, Jl. MH Thamrin No. 2, Jakarta 10350, dan/atau Kantor Bank Indonesia setempat.   Penyampaian  Laporan  Hasil  pengawasan  Dewan  Pengawas  Syariah  dan Laporan Pelaksanaan GCG oleh UUS kepada Bank  Indonesia dialamatkan kepada : a. Direktorat Perbankan  Syariah,  Jl. MH Thamrin No. 2,  Jakarta 10350, 

bagi  UUS  yang  Bank  Umum  Konvensional  yang  menjadi  induknya berkantor pusat di wilayah kerja Kantor Pusat Bank Indonesia; 

b. Kantor  Bank  Indonesia  setempat,  bagi  UUS  yang  Bank  Umum Konvensional yang menjadi  induknya berkantor pusat di  luar wilayah kerja  Kantor  Pusat  Bank  Indonesia  dengan  tembusan  kepada Direktorat Perbankan Syariah. 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

96  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

  Paragraf 2  Self Assessment Pelaksanaan GCG155  Pasal 79 

11/33/PBI/2009        SE 12/13/DPbS 2010 Huruf F No. 2 – 4                                       

(1) UUS wajib melakukan  self  assessment  atas  pelaksanaan GCG UUS  yang mencakup hal‐hal  sebagaimana diatur dalam Paragraf 78 ayat  (3) paling kurang 1 (satu) kali dalam setahun.  

 Yang  dimaksud  dengan  “self  assessment”  adalah  penilaian  atas pelaksanaan GCG oleh UUS yang bersangkutan.  

(2) Tata  cara  self  assesment  atas  pelaksanaan  GCG  UUS  sebagaimana dimaksud pada ayat (1) diatur sebagai berikut :   1. Penilaian atas pelaksanaan GCG bagi UUS, dilakukan terhadap 5 (lima) 

faktor sebagai berikut: a. Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direktur UUS; b. Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Pengawas Syariah; c. Pelaksanaan Prinsip Syariah dalam kegiatan penghimpunan dana 

dan penyaluran dana serta pelayanan jasa; d. Penyaluran  dana  kepada  nasabah  pembiayaan  inti  dan 

penyimpanan dana oleh deposan inti; dan e. Transparansi  kondisi  keuangan  dan  non  keuangan UUS,  laporan 

pelaksanaan GCG serta pelaporan internal; 2. Bank  wajib  melakukan  self  assessment  atas  pelaksanaan  GCG 

sebagaimana dimaksud pada angka 1 paling kurang 1 (satu) kali dalam setahun. 

3. Self  assessment  sebagaimana  dimaksud  pada  angka  2  dilakukan dengan  menggunakan  Kertas  Kerja  Self  Assessment  sebagaimana Lampiran  9  (bagi  UUS).  Pengisian  Kertas  Kerja  Self  Assessment dilakukan dengan tahapan sebagai berikut: a. Menyusun  analisis  self  assessment,  dengan  cara 

membandingkan  pemenuhan  setiap  Kriteria/Indikator  dengan kondisi  Bank  berdasarkan  data  dan  informasi  yang  relevan. Berdasarkan hasil analisis tersebut ditetapkan peringkat masing‐masing  Kriteria/Indikator.  Adapun  kriteria  peringkat  adalah sebagai berikut: 1) Peringkat  1:  hasil  analisis  self  assessment  menunjukkan 

bahwa  pelaksanaan  GCG  Bank  sangat  sesuai  dengan Kriteria/Indikator. 

2) Peringkat  2:  hasil  analisis  self  assessment  menunjukkan bahwa  pelaksanaan  GCG  Bank  sesuai  dengan Kriteria/Indikator. 

3) Peringkat  3:  hasil  analisis  self  assessment  menunjukkan bahwa  pelaksanaan  GCG  Bank  cukup  sesuai  dengan Kriteria/Indikator. 

4) Peringkat  4:  hasil  analisis  self  assessment  menunjukkan bahwa  pelaksanaan  GCG  Bank  kurang  sesuai  dengan Kriteria/Indikator. 

5) Peringkat  5:  hasil  analisis  self  assessment  menunjukkan bahwa  pelaksanaan  GCG  Bank  tidak  sesuai  dengan Kriteria/Indikator. 

  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

97  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

   

        

  SE 12/13/DPbS 2010 Huruf F No. 5 – 7             

                       

b. Menetapkan peringkat sub faktor, berdasarkan hasil analisis self assessment,  dengan  mengacu  pada  kriteria  peringkat sebagaimana dimaksud pada huruf a. 

c. Menetapkan peringkat faktor, berdasarkan peringkat sub faktor. Dalam  hal  tidak  terdapat  sub  faktor,  maka  peringkat  faktor dimaksud ditetapkan berdasarkan hasil analisis self assessment, dengan mengacu pada kriteria peringkat sebagaimana dimaksud pada huruf a; dan 

d. Menyusun  kesimpulan  untuk  masing‐masing  faktor  yang  juga memuat  permasalahan  dan  langkah  perbaikan  secara komprehensif  dan  sistematis  beserta  target  waktu pelaksanaannya. 

 4. Untuk mendapatkan nilai dari masing‐masing faktor, Bank mengalikan 

peringkat  dari masing‐masing  faktor  dengan  bobot  tertentu.  Bobot masing‐masing faktor ditetapkan sebagaimana tabel berikut: 

 

No   Faktor  Bobot (%) 

1   Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direktur UUS  35.00

2   Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Pengawas Syariah 20.00

3   Pelaksanaan  Prinsip  Syariah  dalam  kegiatan  penghimpunan  dana dan penyaluran dana serta pelayanan jasa 

10.00

4   Penyaluran  dana  kepada  nasabah  pembiayaan  inti  dan penyimpanan dana oleh deposan inti 

10.00

5   Transparansi  kondisi  keuangan  dan  non  keuangan,  laporan pelaksanaan GCG dan pelaporan internal 

25.00

  TOTAL  100.00

 5. Untuk  mendapatkan  nilai  komposit,  Bank  menjumlahkan  nilai  dari 

seluruh  faktor.  Berdasarkan  nilai  komposit  tersebut,  Bank menetapkan predikat komposit sebagaimana tabel berikut: 

 

Nilai Komposit   Predikat Komposit 

Nilai Komposit < 1.5  Sangat Baik 

1.5 ≤ Nilai komposit < 2.5   B�ik 

2.5 ≤ Nilai Komposit < 3.5   Cukup Baik 

3.5 ≤ Nilai Komposit < 4.5   Kurang Baik 

4.5 ≤ Nilai Komposit ≤ 5  Tidak Baik 

 Penetapan  predikat  komposit  tersebut  juga  memperhatikan ketentuan sebagai berikut: a. Apabila  terdapat  faktor  yang  nilai  peringkat  faktor‐nya  5, maka 

predikat  komposit  tertinggi  yang  dapat  dicapai  Bank  adalah ”Cukup Baik”. 

b. Apabila  terdapat  faktor  yang  nilai  peringkat  faktor‐nya  4, maka predikat  komposit  tertinggi  yang  dapat  dicapai  Bank  adalah ”Baik”. 

6. Penghitungan  sebagaimana dimaksud pada angka 5 dan 6 dilakukan dengan  menggunakan  tabel  Ringkasan  Perhitungan  Nilai  Komposit Self Assessment, sebagaimana Lampiran 11 (bagi UUS). 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

98  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

SE 12/13/DPbS 2010 Huruf F No. 8 – 11                   SE 12/13/DPbS 2010 Huruf I No. 2 

7. Kertas  Kerja  Self  Assessment  dan  dokumen  pendukung  self assessment  harus  didokumentasikan  dengan  baik  sehingga memudahkan penelusuran oleh pihak‐pihak yang berkepentingan. 

8. Berdasarkan Kertas Kerja Self Assessment dan Ringkasan Perhitungan Nilai  Komposit  Self  Assessment  di  atas,  Bank membuat  Kesimpulan Umum pada lembar tersendiri yang paling kurang meliputi: a. Gambaran umum pelaksanaan GCG  termasuk peringkat masing‐

masing faktor serta nilai komposit dan predikatnya; b. Kelemahan dan kekuatan pelaksanaan GCG secara umum; c. Langkah perbaikan beserta target waktu pelaksanaannya; dan d. Realisasi  pelaksanaan  langkah  perbaikan  periode  sebelumnya 

beserta  waktu  penyelesaian  dan  kendala  penyelesaiannya, apabila ada. 

9. Kesimpulan  Umum  sebagaimana  dimaksud  pada  angka  10,  harus ditandatangani oleh Komisaris Utama dan Direktur Utama Bank. 

10. Bank  harus  menyampaikan  hasil  self  assessment  pelaksanaan  GCG secara  lengkap  kepada  Bank  Indonesia  paling  lambat  3  (tiga)  bulan setelah  tahun  buku  berakhir,  yang  meliputi:  Kertas  Kerja  Self Assessment,  Ringkasan  Perhitungan Nilai  Komposit  Self Assessment, dan Kesimpulan Umum. 

11. Penyampaian Laporan hasil self‐assessment pelaksanaan GCG oleh UUS kepada Bank Indonesia dialamatkan kepada : a. Direktorat  Perbankan  Syariah,  Jl. MH  Thamrin  No.  2,  Jakarta 

10350, bagi UUS yang Bank Umum Konvensional yang menjadi induknya  berkantor  pusat di wilayah  kerja  Kantor  Pusat Bank Indonesia; 

b. Kantor  Bank  Indonesia  setempat,  bagi UUS  yang  Bank Umum Konvensional  yang menjadi  induknya  berkantor  pusat  di  luar wilayah  kerja  Kantor  Pusat  Bank  Indonesia  dengan  tembusan kepada Direktorat Perbankan Syariah.  

 

156  Pasal 80 11/33/PBI/2009 

(1) Dalam  rangka  melakukan  penilaian  terhadap  pelaksanaan  GCG sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  79,  Bank  Indonesia  dapat melakukan evaluasi terhadap hasil self assessment atas pelaksanaan GCG sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 155 ayat (1).  

(2) Berdasarkan  hasil  evaluasi  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1),  Bank Indonesia  dapat  meminta  UUS  untuk  melakukan  perbaikan  atas pelaksanaan GCG. 

 

  BAB IV  Sanksi   Bagian Pertama  Sanksi Pelaksanaan GCG

157  Pasal 81 11/33/PBI/2009 

Pelanggaran  terhadap  ketentuan  sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  78, Paragraf  82  ayat  (2),  Paragraf  83,  Paragraf  84,  Paragraf  85,  Paragraf  86, Paragraf 87 ayat  (1), ayat  (3) dan ayat  (4), Paragraf 88 ayat  (1), Paragraf 89, Paragraf 90 ayat  (1), ayat  (2) dan ayat  (3), Paragraf 91 ayat  (2) dan ayat  (3), Paragraf  92,  Paragraf  93,  Paragraf  96  ayat  (2),  Paragraf  97,  Paragraf  98, Paragraf 99, Paragraf 100, Paragraf 102, Paragraf 103, Paragraf 104, Paragraf 105 ayat  (1) dan ayat  (2), Paragraf 107, Paragraf 108, Paragraf 109, Paragraf 110 ayat (2) dan ayat (4), Paragraf 111 ayat (3), Paragraf 112  ayat (2) dan ayat (4),  Paragraf  114,  Paragraf  117,  Paragraf  119,  Paragraf  122,  Paragraf  123, 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

99  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

Paragraf 124, Paragraf 125 ayat  (1) dan ayat  (4), Paragraf 126, Paragraf 127, Paragraf 128 ayat (2) dan ayat (3), Paragraf 129 ayat (5), Paragraf 136, Paragraf 137 ayat (1) dan ayat (2), Paragraf 138 ayat (1), Paragraf 139 ayat (1) dan ayat (2), Paragraf 142 ayat  (1), Paragraf 145, Paragraf 146, Paragraf 148, Paragraf 151, Paragraf 152 ayat  (1), dan Paragraf 155 ayat  (1) dapat dikenakan sanksi administratif  sesuai Pasal 58 Undang‐Undang Nomor 21  tahun 2008  tentang Perbankan Syariah, antara lain berupa:  a) teguran tertulis;  b) penurunan  tingkat  kesehatan  berupa  penurunan  peringkat  faktor 

manajemen dalam penilaian tingkat kesehatan;  c) pelarangan untuk turut serta dalam kegiatan kliring;  d) pembekuan kegiatan usaha tertentu; dan  e) pemberhentian  pengurus  Bank  dan  selanjutnya  menunjuk  dan 

mengangkat  pengganti  sementara  sampai  Rapat  Umum  Pemegang Saham  mengangkat  pengganti  yang  tetap  dengan  persetujuan  Bank Indonesia.  

 

158  Pasal 82 11/33/PBI/2009                SE  12/13/DPbS 2010 Huruf E No. 14 

(1) Dalam hal terdapat 3 (tiga) kali teguran tertulis dari Bank Indonesia terkait pelanggaran  terhadap  ketentuan  dalam  Paragraf  122,  Paragraf  123, Paragraf  124,  Paragraf  125  ayat  (1)  dan  ayat  (4),  Paragraf  126  dan Paragraf  127,  maka  BUS  atau  UUS  terkait  harus  mengganti  anggota Dewan Pengawas Syariah tersebut.  

 3  (tiga)  kali  teguran  tertulis  tersebut  terjadi  pada  BUS  atau  UUS  yang sama.  

(2) Dalam hal Dewan Pengawas Syariah tidak melaksanakan tugasnya dengan baik sebagaimana dimaksud dalam Paragraf 123 sampai dengan izin usaha Bank  dicabut, maka  anggota  Dewas  Pengawas  Syariah  dimaksud  dapat dikenakan  sanksi berupa pelarangan menjadi  anggota Dewan Pengawas Syariah di perbankan syariah paling lama 10 (sepuluh) tahun sejak tanggal pencabutan izin usaha Bank oleh Bank Indonesia  Yang  dimaksud  dengan  “Dewan  Pengawas  Syariah  tidak melaksanakan tugasnya dengan baik  sampai dengan  izin usaha Bank dicabut” meliputi antara lain: a. Tidak  memberikan  nasihat  dan  saran  kepada  Direksi  atas  hasil 

pengawasan yang dilakukan Dewan Pengawas Syariah; b. Tidak  menilai  dan  memastikan  pemenuhan  Prinsip  Syariah  atas 

pedoman operasional dan produk yang dikeluarkan Bank; c. Tidak  mengawasi  proses  pengembangan  produk  baru  Bank  agar 

sesuai  dengan  fatwa  Dewan  Syariah  Nasional  –  Majelis  Ulama Indonesia; 

d. Tidak  melakukan  review  secara  berkala  atas  pemenuhan  Prinsip Syariah  terhadap  mekanisme  penghimpunan  dana  dan  penyaluran dana serta pelayanan jasa Bank; dan/atau 

e. Tidak  menyampaikan  Laporan  Hasil  Pengawasan  Dewan  Pengawas Syariah secara semesteran. 

yang mengakibatkan izin usaha Bank dicabut.  

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

100  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

159  Pasal 83 11/33/PBI/2009 

BUS yang tidak memenuhi ketentuan Paragraf 128 ayat (1), Paragraf 129 ayat (1) dan ayat (2), dan Paragraf 130 dikenakan sanksi sebagaimana diatur dalam Peraturan  Bank  Indonesia  mengenai  penugasan  direktur  kepatuhan  dan penerapan standar pelaksanaan fungsi audit intern bank umum dan Peraturan Bank Indonesia tentang Transparansi Kondisi Keuangan Bank.   

160  Pasal 84 11/33/PBI/2009 

BUS  yang  tidak  memenuhi  ketentuan  Paragraf  131  dikenakan  sanksi sebagaimana  diatur  dalam  ketentuan  Bank  Indonesia  mengenai  batas maksimum penyaluran dana.   Dalam hal ketentuan Bank  Indonesia mengenai batas maksimum penyaluran dana  belum  disusun,  maka  ketentuan  Bank  Indonesia  mengenai  batas maksimum pemberian kredit tetap berlaku bagi BUS.  

161  Pasal 85 11/33/PBI/2009 

BUS yang tidak memenuhi ketentuan Paragraf 132 dan Paragraf 133 dan UUS yang  tidak memenuhi ketentuan Paragraf 149 dikenakan  sanksi sebagaimana diatur dalam Peraturan Bank Indonesia tentang Transparansi Kondisi Keuangan Bank  dan  Peraturan  Bank  Indonesia  tentang  Transparansi  Informasi  Produk Bank dan Penggunaan Data Pribadi Nasabah.   

162  Pasal 86 11/33/PBI/2009 

BUS  yang  tidak  memenuhi  ketentuan  Paragraf  135  dan  UUS  yang  tidak memenuhi  ketentuan  Paragraf  150  dikenakan  sanksi  sebagaimana  diatur dalam  Peraturan  Bank  Indonesia  tentang  Pelaksanaan  Prinsip  Syariah  dalam Penghimpunan Dana dan Penyaluran Dana serta Pelayanan Jasa Bank Syariah.   

  Bagian Kedua  Sanksi Pelaporan  Paragraf 1  Laporan Pelaksanaan

163  Pasal 87 11/33/PBI/2009 

(1) BUS  yang  terlambat  menyampaikan  laporan  sebagaimana  dimaksud dalam  Paragraf  139  ayat  (3)  dan  UUS  yang  terlambat  menyampaikan laporan  sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  154  ayat  (2)  dikenakan sanksi kewajiban membayar paling banyak sebesar Rp. 1.000.000,00 (satu juta rupiah) per hari kerja keterlambatan.  

(2) BUS  yang  tidak  menyampaikan  laporan  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf  139  ayat  (4)  dan  UUS  yang  tidak  menyampaikan  laporan sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  154  ayat  (3)  dikenakan  sanksi kewajiban membayar paling banyak sebesar Rp. 100.000.000,00  (seratus juta rupiah) dan teguran tertulis oleh Bank Indonesia.  Bank yang  telah dikenakan  sanksi  karena  tidak menyampaikan  laporan, tidak lagi dikenakan sanksi karena terlambat menyampaikan laporan.  

(3) BUS yang menyampaikan  laporan yang dinilai tidak benar dan/atau tidak lengkap  sebagaimana  diatur  dalam  Paragraf  138  dan  UUS  yang menyampaikan  laporan  yang  dinilai  tidak  benar  dan/atau  tidak  lengkap sebagaimana  diatur  dalam  Paragraf  152  dikenakan  sanksi  administratif berupa  kewajiban membayar paling banyak  sebesar Rp. 250.000.000,00 (dua  ratus  lima  puluh  juta  rupiah)  dan  dapat  dikenakan  sanksi administratif  sesuai  Pasal  58  Undang‐Undang  Nomor  21  tahun  2008 tentang Perbankan Syariah, berupa: 

 

Manajemen                                                                                                                                   Good Corporate Governance 

101  

Paragraf  Sumber Regulasi  Ketentuan

a. penurunan  tingkat  kesehatan  yaitu  penurunan  peringkat  faktor manajemen dalam penilaian tingkat kesehatan;  

b. pelarangan untuk turut serta dalam kegiatan kliring;  c. pembekuan kegiatan usaha tertentu;  d. pemberhentian  pengurus  Bank  dan  selanjutnya  menunjuk  dan 

mengangkat  pengganti  sementara  sampai  Rapat Umum  Pemegang Saham mengangkat pengganti yang tetap dengan persetujuan Bank Indonesia; dan/atau  

e. pencantuman  anggota  pengurus,  pegawai,  pemegang  saham  Bank dalam  daftar  tidak  lulus  melalui  mekanisme  uji  kemampuan  dan kepatutan (fit and proper test).  

(4) Pengenaan sanksi kewajiban membayar sebagaimana dimaksud pada ayat (3) dilakukan setelah Bank diberikan 2 (dua) kali surat teguran oleh Bank Indonesia  dengan  tenggang  waktu  7  (tujuh)  hari  kerja  untuk  setiap teguran  dan  Bank  tidak  memperbaiki  laporan  dalam  jangka  waktu  7 (tujuh) hari kerja setelah surat teguran terakhir.  

 

 Paragraf 2 

Laporan Hasil  Pengawasan Dewan  Pengawas  Syariah,  Pedoman, Sistem dan Prosedur serta Struktur Kelompok Usaha 

164  Pasal 88 11/33/PBI/2009 

(1) Bank yang  tidak menaati ketentuan pelaporan hasil pengawasan Dewan Pengawas  Syariah  sebagaimana  dimaksud  dalam  Paragraf  123  ayat  (4), pelaporan  perubahan  pedoman,  sistem  dan  prosedur  sebagaimana dimaksud  dalam  Paragraf  134  ayat  (1)  dan  ayat  (2),  serta  pelaporan perubahan  struktur  kelompok  usaha  sebagaimana  dimaksud  dalam Paragraf 134 ayat  (3) dan ayat  (5), dapat dikenakan  sanksi administratif sesuai  Pasal  58  Undang‐Undang  Nomor  21    tahun  2008  tentang Perbankan Syariah, berupa :  a. teguran  tertulis  dan  sanksi  kewajiban  membayar  paling  banyak 

sebesar Rp1.000.000,00 (satu juta rupiah) per hari kerja kelambatan untuk setiap laporan;  

b. teguran  tertulis  dan  sanksi  kewajiban  membayar  paling  banyak sebesar  Rp40.000.000,00  (empat  puluh  juta  rupiah)  apabila  Bank tidak menyampaikan laporan.  

 

Bank  yang  telah  dikenakan  sanksi  karena  tidak  menyampaikan laporan,  tidak  lagi  dikenakan  sanksi  karena  terlambat menyampaikan laporan. 

 

(2) Bank  dinyatakan  tidak  menyampaikan  laporan  sebagaimana  dimaksud pada  ayat  (1)  huruf  b  apabila  Bank  belum  menyampaikan  laporan dimaksud setelah 1  (satu) bulan sejak batas akhir penyampaian  laporan, untuk  pelaporan  perubahan  pedoman,  sistem  dan  prosedur  serta pelaporan perubahan struktur kelompok usaha.  

(3) Bank  dinyatakan  tidak  menyampaikan  laporan  sebagaimana  dimaksud pada  ayat  (1)  huruf  b  apabila  Bank  belum  menyampaikan  laporan dimaksud  setelah 2  (dua) bulan  sejak batas akhir penyampaian  laporan, untuk pelaporan hasil pengawasan Dewan Pengawas Syariah.  

(4) Pengenaan  sanksi  sebagaimana  dimaksud  pada  ayat  (1)  tidak menghapuskan kewajiban Bank untuk menyampaikan laporan dimaksud.   

 

Halaman 1 dari 2

LAMPIRAN I

SURAT EDARAN BANK INDONESIA

NOMOR 15/15/DPNP TANGGAL 29 April 2013

PERIHAL PELAKSANAAN GOOD CORPORATE

GOVERNANCE BAGI BANK UMUM

SURAT PERNYATAAN INDEPENDEN

PT. BANK………………………………..

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama :

Tempat/tanggal lahir :

Alamat domisili (copy KTP/SIM terlampir) :

Nomor telepon rumah :

Jabatan :

Nama perusahaan :

Nomor telepon perusahaan :

Dengan ini menyatakan bahwa saya :

1. Tidak memiliki hubungan keuangan, hubungan kepengurusan,

kepemilikan saham dan/atau hubungan keluarga dengan anggota

Dewan Komisaris lainnya, Direksi dan/atau Pemegang Saham

Pengendali atau hubungan dengan Bank, yang dapat mempengaruhi

kemampuan saya untuk bertindak independen sebagaimana diatur

dalam ketentuan Pelaksanaan Good Corporate Governance bagi

Bank Umum.

102

THI_fariza
Rectangle
THI_fariza
Rectangle
THI_fariza
Rectangle
THI_fariza
TextBox
Lampiran 1

Halaman 2 dari 2

2. Apabila di kemudian hari ditemukan bahwa saya memiliki

hubungan-hubungan sebagaimana dimaksud pada butir 1 diatas,

maka saya bersedia melepaskan jabatan Komisaris Independen saya

dan bersedia untuk diganti.

Demikian pernyataan independensi saya, yang telah saya buat

dengan sebenar-benarnya.

Jakarta, ……………………….

Mengetahui : Meterai

Nama Lengkap Nama Lengkap

Direktur Utama PT Bank………

DEPUTI GUBERNUR

HALIM ALAMSYAH

103

THI_fariza
Rectangle

Halaman 1 dari 55

LAMPIRAN II

SURAT EDARAN BANK INDONESIA

NOMOR 15/15/DPNP TANGGAL 29 April 2013

PERIHAL PELAKSANAAN GOOD CORPORATE

GOVERNANCE BAGI BANK UMUM

KERTAS KERJA PENILAIAN SENDIRI (SELF ASSESSMENT)

PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE

Tujuan

1. Penilaian governance structure bertujuan untuk menilai kecukupan

struktur dan infrastruktur tata kelola Bank agar proses pelaksanaan

prinsip GCG menghasilkan outcome yang sesuai dengan harapan

stakeholders Bank. Yang termasuk dalam struktur tata kelola Bank

adalah Komisaris, Direksi, Komite dan satuan kerja pada Bank.

Adapun yang termasuk infrastruktur tata kelola Bank antara lain

adalah kebijakan dan prosedur Bank, sistem informasi manajemen

serta tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing struktur

organisasi.

2. Penilaian governance process bertujuan untuk menilai efektivitas

proses pelaksanaan prinsip Good Corporate Governance (GCG) yang

didukung oleh kecukupan struktur dan infrastruktur tata kelola Bank

sehingga menghasilkan outcome yang sesuai dengan harapan

stakeholders Bank.

3. Penilaian governance outcome bertujuan untuk menilai kualitas

outcome yang memenuhi harapan stakeholders Bank yang merupakan

hasil proses pelaksanaan prinsip GCG yang didukung oleh kecukupan

struktur dan infrastruktur tata kelola Bank.

Yang termasuk dalam outcome mencakup aspek kualitatif dan aspek

kuantitatif, antara lain yaitu:

104

THI_fariza
TextBox
Lampiran 2
THI_fariza
Rectangle
THI_fariza
Rectangle

Halaman 2 dari 55

Tujuan

- kecukupan transparansi laporan;

- kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan;

- perlindungan konsumen;

- obyektivitas dalam melakukan assessment/audit;

- kinerja Bank seperti rentabilitas, efisiensi, dan permodalan;

dan/atau

- peningkatan/penurunan kepatuhan terhadap ketentuan yang

berlaku dan penyelesaian permasalahan yang dihadapi Bank seperti

fraud, pelanggaran BMPK, pelanggaran ketentuan terkait laporan

bank kepada Bank Indonesia.

No Kriteria/Indikator Analisis

1. Pelaksanaan Tugas dan Tanggung Jawab Dewan

Komisaris

A. Governance Structure

1) Jumlah anggota Dewan Komisaris

sekurang-kurangnya 3 (tiga) orang dan

tidak melampaui jumlah anggota Direksi.

2) Sekurang-kurangnya 1 (satu) anggota

Dewan Komisaris berdomisili di Indonesia.

3) Paling kurang 50% (lima puluh persen)

dari jumlah anggota Dewan Komisaris

adalah Komisaris Independen.

4) Dewan Komisaris tidak merangkap

jabatan kecuali terhadap hal-hal yang

telah ditetapkan dalam Peraturan Bank

Indonesia tentang Pelaksanaan GCG bagi

105

THI_fariza
Rectangle

Halaman 3 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

Bank Umum, yaitu hanya merangkap

jabatan sebagai anggota Dewan Komisaris,

Direksi atau Pejabat Eksekutif:

a) pada 1 (satu) lembaga/perusahaan

bukan lembaga keuangan; atau

b) yang melaksanakan fungsi

pengawasan pada 1 (satu) perusahaan

anak bukan Bank yang dikendalikan

Bank;

5) Komisaris Independen dapat merangkap

jabatan sebagai Ketua Komite paling

banyak pada 2 (dua) Komite pada Bank

yang sama.

6) Mayoritas Komisaris tidak saling memiliki

hubungan keluarga sampai dengan

derajat kedua dengan sesama anggota

Dewan Komisaris dan/atau Direksi.

7) Dewan Komisaris telah memiliki pedoman

dan tata tertib kerja termasuk pengaturan

etika kerja, waktu kerja, dan rapat.

8) Seluruh anggota Dewan Komisaris

memiliki integritas, kompetensi dan

reputasi keuangan yang memadai.

9) Anggota Dewan Komisaris independen

yang berasal dari mantan anggota Direksi

atau Pejabat Eksekutif Bank atau pihak-

pihak yang memiliki hubungan dengan

106

THI_fariza
Rectangle

Halaman 4 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

Bank yang dapat mempengaruhi

kemampuannya untuk bertindak

independen, dan tidak melakukan fungsi

pengawasan serta berasal dari Bank yang

bersangkutan, telah menjalani masa

tunggu (cooling off) paling kurang selama

1 (satu) tahun.

10) Seluruh Komisaris Independen tidak ada

yang memiliki hubungan keuangan,

kepengurusan, kepemilikan dan

hubungan keluarga dengan anggota

Dewan Komisaris lainnya, Direksi

dan/atau Pemegang Saham Pengendali

atau hubungan dengan Bank, yang dapat

mempengaruhi kemampuannya untuk

bertindak independen.

11) Seluruh anggota Dewan Komisaris telah

lulus Fit and Proper Test dan telah

memperoleh surat persetujuan dari Bank

Indonesia.

12) Anggota Dewan Komisaris memiliki

kompetensi yang memadai dan relevan

dengan jabatannya untuk menjalankan

tugas dan tanggung jawabnya serta

mampu mengimplementasikan kompetensi

yang dimilikinya dalam pelaksanaan tugas

dan tanggung jawabnya.

13) Anggota Dewan Komisaris memiliki

107

THI_fariza
Rectangle

Halaman 5 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

kemauan dan kemampuan untuk

melakukan pembelajaran secara

berkelanjutan dalam rangka peningkatan

pengetahuan tentang perbankan dan

perkembangan terkini terkait bidang

keuangan/lainnya yang mendukung

pelaksanaan tugas dan tanggung

jawabnya.

14) Komposisi Dewan Komisaris tidak

memenuhi ketentuan karena adanya

intervensi pemilik.

B. Governance Process

1) Penggantian dan/atau pengangkatan

Komisaris telah memperhatikan

rekomendasi Komite Nominasi atau

Komite Remunerasi dan Nominasi dan

memperoleh persetujuan dari RUPS.

2) Dewan Komisaris telah melaksanakan

tugasnya untuk memastikan

terselenggaranya pelaksanaan prinsip-

prinsip GCG dalam setiap kegiatan usaha

Bank pada seluruh tingkatan atau jenjang

organisasi.

3) Dewan Komisaris telah melaksanakan

pengawasan terhadap pelaksanaan tugas

dan tanggung jawab Direksi secara

berkala maupun sewaktu-waktu, serta

108

THI_fariza
Rectangle

Halaman 6 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

memberikan nasihat kepada Direksi.

4) Dalam rangka melakukan tugas

pengawasan, Komisaris telah

mengarahkan, memantau dan

mengevaluasi pelaksanaan kebijakan

strategis Bank.

5) Dewan Komisaris tidak terlibat dalam

pengambilan keputusan kegiatan

operasional Bank, kecuali dalam hal

penyediaan dana kepada pihak terkait dan

hal-hal lain yang ditetapkan dalam

Anggaran Dasar Bank dan/atau peraturan

perundangan yang berlaku dalam rangka

melaksanakan fungsi pengawasan.

6) Dewan Komisaris telah memastikan

bahwa Direksi telah menindaklanjuti

temuan audit dan rekomendasi dari

Satuan Kerja Audit Intern (SKAI) Bank,

auditor eksternal, hasil pengawasan Bank

Indonesia dan/atau hasil pengawasan

otoritas lainnya.

7) Dewan Komisaris memberitahukan

kepada Bank Indonesia paling lama 7

(tujuh) hari kerja sejak ditemukan

pelanggaran peraturan perundang-

undangan di bidang keuangan dan

perbankan, dan keadaan atau perkiraan

109

THI_fariza
Rectangle

Halaman 7 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

keadaan yang dapat membahayakan

kelangsungan usaha Bank.

8) Dewan Komisaris telah melaksanakan

tugas dan tanggung jawab secara

independen.

9) Dewan Komisaris telah membentuk

Komite Audit, Komite Pemantau Risiko,

serta Komite Remunerasi dan Nominasi.

10) Pengangkatan anggota Komite telah

dilakukan Direksi berdasarkan keputusan

rapat Dewan Komisaris.

11) Dewan Komisaris telah memastikan

bahwa Komite yang dibentuk telah

menjalankan tugasnya secara efektif.

12) Dewan Komisaris telah menyediakan

waktu yang cukup untuk melaksanakan

tugas dan tanggung jawabnya secara

optimal.

13) Rapat Dewan Komisaris membahas

permasalahan sesuai dengan agenda rapat

dan diselenggarakan secara berkala,

paling kurang 4 (empat) kali dalam

setahun, serta dihadiri secara fisik paling

kurang 2 (dua) kali dalam setahun, atau

melalui teknologi telekonferensi apabila

anggota Dewan Komisaris tidak dapat

menghadiri rapat secara fisik.

110

THI_fariza
Rectangle

Halaman 8 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

14) Pengambilan keputusan rapat Dewan

Komisaris telah dilakukan berdasarkan

musyawarah mufakat atau suara

terbanyak dalam hal tidak terjadi

musyawarah mufakat.

15) Anggota Dewan Komisaris tidak

memanfaatkan Bank untuk kepentingan

pribadi, keluarga, dan/atau pihak lain

yang merugikan atau mengurangi

keuntungan Bank.

16) Anggota Dewan Komisaris tidak

mengambil dan/atau menerima

keuntungan pribadi dari Bank selain

remunerasi dan fasilitas lainnya yang

ditetapkan RUPS.

17) Pemilik melakukan intervensi terhadap

pelaksanaan tugas Dewan Komisaris yang

menyebabkan kegiatan operasional Bank

terganggu sehingga berdampak pada

berkurangnya keuntungan Bank dan/atau

menyebabkan kerugian Bank.

C. Governance Outcome

1) Hasil rapat Dewan Komisaris telah

dituangkan dalam risalah rapat dan

didokumentasikan dengan baik, termasuk

dissenting opinions yang terjadi secara

jelas.

111

THI_fariza
Rectangle

Halaman 9 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

2) Hasil rapat Dewan Komisaris telah

dibagikan kepada seluruh anggota Dewan

Komisaris dan pihak yang terkait.

3) Hasil rapat Dewan Komisaris merupakan

rekomendasi dan/atau arahan yang dapat

diimplementasikan oleh RUPS dan/atau

Direksi.

4) Dalam laporan pelaksanaan GCG, anggota

Dewan Komisaris paling kurang telah

mengungkapkan:

a) kepemilikan sahamnya yang mencapai

5% (lima persen) atau lebih pada Bank

yang bersangkutan maupun pada

bank dan perusahaan lain yang

berkedudukan di dalam dan di luar

negeri;

b) hubungan keuangan dan hubungan

keluarga dengan anggota Dewan

Komisaris lainnya, anggota Direksi

dan/atau Pemegang Saham Pengendali

Bank;

c) remunerasi dan fasilitas lain;

d) shares option yang dimiliki Dewan

Komisaris.

5) Peningkatan pengetahuan, keahlian, dan

kemampuan Anggota Dewan Komisaris

dalam pengawasan Bank yang

112

THI_fariza
Rectangle

Halaman 10 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

ditunjukkan antara lain dengan

peningkatan kinerja Bank, penyelesaian

permasalahan yang dihadapi Bank, dan

pencapaian hasil sesuai ekspektasi

pemangku kepentingan (stakeholders).

Peningkatan budaya pembelajaran secara

berkelanjutan dalam rangka peningkatan

pengetahuan tentang perbankan dan

perkembangan terkini terkait bidang

keuangan/lainnya yang mendukung

pelaksanaan tugas dan tanggung jawab

Anggota Dewan Komisaris.

6) Kegiatan operasional Bank terganggu

dan/atau memberikan keuntungan yang

tidak wajar kepada pemilik yang

berdampak pada berkurangnya

keuntungan Bank dan/atau menyebabkan

kerugian Bank, akibat intervensi pemilik

terhadap komposisi dan/atau

pelaksanaan tugas Dewan Komisaris.

2. Pelaksanaan Tugas dan Tanggung Jawab

Direksi

A. Governance Structure

1) Jumlah anggota Direksi paling kurang 3

(tiga) orang.

2) Seluruh anggota Direksi telah berdomisili

di Indonesia.

113

THI_fariza
Rectangle

Halaman 11 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

3) Mayoritas anggota Direksi telah memiliki

pengalaman paling kurang 5 (lima) tahun

di bidang operasional sebagai Pejabat

Eksekutif Bank, kecuali untuk Bank

Syariah (minimal 2 (dua) tahun).

4) Direksi tidak memiliki rangkap jabatan

sebagai Komisaris, Direksi atau Pejabat

Eksekutif pada Bank, perusahaan dan

atau lembaga lain kecuali terhadap hal

yang telah ditetapkan dalam Peraturan

Bank Indonesia tentang Pelaksanaan GCG

Bagi Bank Umum yaitu menjadi Dewan

Komisaris dalam rangka melaksanakan

tugas pengawasan atas penyertaan pada

perusahaan anak bukan Bank yang

dikendalikan oleh Bank.

5) Anggota Direksi baik secara sendiri-sendiri

atau bersama-sama tidak memiliki saham

melebihi 25% (dua puluh lima persen) dari

modal disetor pada suatu perusahaan

lain.

6) Mayoritas anggota Direksi tidak saling

memiliki hubungan keluarga sampai

dengan derajat kedua dengan sesama

anggota Direksi, dan/atau dengan anggota

Dewan Komisaris.

7) Penggantian dan/atau pengangkatan

anggota Direksi telah memperhatikan

114

THI_fariza
Rectangle

Halaman 12 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

rekomendasi Komite Nominasi atau

Komite Remunerasi dan Nominasi.

8) Direksi memiliki pedoman dan tata tertib

kerja yang telah mencantumkan

pengaturan etika kerja, waktu kerja, dan

rapat.

9) Direksi tidak menggunakan penasehat

perorangan dan/atau jasa profesional

sebagai konsultan kecuali untuk proyek

yang bersifat khusus, telah didasari oleh

kontrak yang jelas meliputi lingkup kerja,

tanggung jawab, jangka waktu pekerjaan,

dan biaya, serta konsultan merupakan

Pihak Independen yang memiliki

kualifikasi untuk mengerjakan proyek

yang bersifat khusus.

10) Seluruh anggota Direksi memiliki

integritas, kompetensi dan reputasi

keuangan yang memadai.

11) Presiden Direktur atau Direktur Utama,

berasal dari pihak yang independen

terhadap Pemegang Saham Pengendali,

yaitu tidak memiliki hubungan keuangan,

kepengurusan, kepemilikan saham dan

hubungan keluarga.

12) Seluruh anggota Direksi telah lulus Fit

and Proper Test dan telah memperoleh

surat persetujuan dari Bank Indonesia.

115

THI_fariza
Rectangle

Halaman 13 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

13) Anggota Direksi memiliki kompetensi yang

memadai dan relevan dengan jabatannya

untuk menjalankan tugas dan tanggung

jawabnya serta mampu

mengimplementasikan kompetensi yang

dimilikinya dalam pelaksanaan tugas dan

tanggung jawabnya.

14) Anggota Direksi memiliki kemauan dan

kemampuan untuk melakukan

pembelajaran secara berkelanjutan dalam

rangka peningkatan pengetahuan tentang

perbankan dan perkembangan terkini

terkait bidang keuangan/lainnya yang

mendukung pelaksanaan tugas dan

tanggung jawabnya.

15) Anggota Direksi membudayakan

pembelajaran secara berkelanjutan dalam

rangka peningkatan pengetahuan tentang

perbankan dan perkembangan terkini

terkait bidang keuangan/lainnya yang

mendukung pelaksanaan tugas dan

tanggung jawabnya pada seluruh

tingkatan atau jenjang organisasi.

16) Komposisi Direksi tidak memenuhi

ketentuan karena adanya intervensi

pemilik.

116

THI_fariza
Rectangle

Halaman 14 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

B. Governance Process

1) Direksi telah mengangkat anggota Komite,

didasarkan pada keputusan rapat Dewan

Komisaris.

2) Anggota Direksi tidak memberikan kuasa

umum kepada pihak lain yang

mengakibatkan pengalihan tugas dan

fungsi Direksi.

3) Direksi bertanggung jawab penuh atas

pelaksanaan kepengurusan Bank.

4) Direksi mengelola Bank sesuai

kewenangan dan tanggung jawabnya

sebagaimana diatur dalam Anggaran

Dasar dan peraturan perundang-

undangan yang berlaku.

5) Direksi telah melaksanakan tugas dan

tanggung jawabnya secara independen

terhadap pemegang saham.

6) Direksi telah melaksanakan prinsip-

prinsip GCG dalam setiap kegiatan usaha

Bank pada seluruh tingkatan atau jenjang

organisasi.

7) Direksi telah menindaklanjuti temuan

audit dan rekomendasi dari SKAI, auditor

eksternal, dan hasil pengawasan Bank

Indonesia dan/atau hasil pengawasan

otoritas lain.

117

THI_fariza
Rectangle

Halaman 15 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

8) Direksi telah menyediakan data dan

informasi yang lengkap, akurat, kini dan

tepat waktu kepada Komisaris.

9) Pengambilan keputusan rapat Direksi

telah dilakukan berdasarkan musyawarah

mufakat atau suara terbanyak dalam hal

tidak terjadi musyawarah mufakat.

10) Setiap keputusan rapat yang diambil

Direksi dapat diimplementasikan dan

sesuai dengan kebijakan, pedoman serta

tata tertib kerja yang berlaku.

11) Direksi telah menetapkan kebijakan dan

keputusan strategis melalui mekanisme

rapat Direksi.

12) Direksi tidak memanfaatkan Bank untuk

kepentingan pribadi, keluarga, dan/atau

pihak lain yang merugikan atau

mengurangi keuntungan Bank.

13) Direksi tidak mengambil dan/atau

menerima keuntungan pribadi dari Bank

selain Remunerasi dan fasilitas lainnya

yang ditetapkan RUPS.

14) Pemilik melakukan intervensi terhadap

pelaksanaan tugas Direksi yang

menyebabkan kegiatan operasional Bank

terganggu sehingga berdampak pada

berkurangnya keuntungan Bank dan/atau

menyebabkan kerugian Bank.

118

THI_fariza
Rectangle

Halaman 16 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

C. Governance Outcome

1) Direksi telah mempertanggungjawabkan

pelaksanaan tugasnya kepada pemegang

saham melalui RUPS.

2) Pertanggungjawaban Direksi atas

pelaksanaan tugasnya diterima oleh

pemegang saham melalui RUPS.

3) Direksi telah mengungkapkan kebijakan-

kebijakan Bank yang bersifat strategis di

bidang kepegawaian kepada pegawai

dengan media yang mudah diakses

pegawai.

4) Direksi telah mengkomunikasikan kepada

pegawai mengenai arah bisnis bank dalam

rangka pencapaian misi dan visi bank.

5) Hasil rapat Direksi telah dituangkan

dalam risalah rapat dan

didokumentasikan dengan baik, termasuk

pengungkapan secara jelas dissenting

opinions yang terjadi dalam rapat Direksi.

6) Dalam laporan pelaksanaan GCG, seluruh

anggota Direksi paling kurang telah

mengungkapkan:

a) kepemilikan saham yang mencapai 5%

(lima persen) atau lebih pada Bank

yang bersangkutan maupun pada

bank dan perusahaan lain yang

119

THI_fariza
Rectangle

Halaman 17 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

berkedudukan di dalam dan di luar

negeri;

b) hubungan keuangan dan hubungan

keluarga dengan anggota Dewan

Komisaris, anggota Direksi lainnya

dan/atau Pemegang Saham Pengendali

Bank;

c) remunerasi dan fasilitas lain;

d) shares option yang dimiliki Direksi.

7) Peningkatan pengetahuan, keahlian, dan

kemampuan Anggota Direksi dalam

pengelolaan Bank yang ditunjukkan

antara lain dengan peningkatan kinerja

Bank, penyelesaian permasalahan yang

dihadapi Bank, dan pencapaian hasil

sesuai ekspektasi stakeholders.

8) Peningkatan pengetahuan, keahlian, dan

kemampuan dari seluruh karyawan Bank

pada seluruh tingkatan atau jenjang

organisasi yang ditunjukkan antara lain

dengan peningkatan kinerja individu

sesuai tugas dan tanggung jawabnya.

9) Peningkatan budaya pembelajaran secara

berkelanjutan dalam rangka peningkatan

pengetahuan tentang perbankan dan

perkembangan terkini terkait bidang

keuangan/lainnya yang mendukung

120

THI_fariza
Rectangle

Halaman 18 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

pelaksanaan tugas dan tanggungjawabnya

pada seluruh tingkatan atau jenjang

organisasi yang ditunjukkan antara lain

dengan peningkatan keikutsertaan

karyawan Bank dalam sertifikasi

perbankan dan/atau

pendidikan/pelatihan dalam rangka

pengembangan kualitas individu.

10) Kegiatan operasional Bank terganggu

dan/atau memberikan keuntungan yang

tidak wajar kepada pemilik yang

berdampak pada berkurangnya

keuntungan Bank dan/atau menyebabkan

kerugian Bank, akibat intervensi pemilik

terhadap komposisi dan/atau

pelaksanaan tugas Direksi.

3. Kelengkapan dan Pelaksanaan Tugas Komite

A. Governance Structure

1) Komite Audit

a) Anggota Komite Audit paling kurang

terdiri dari seorang Komisaris

Independen, seorang Pihak Independen

yang ahli di bidang keuangan atau

akuntansi dan seorang Pihak

Independen yang ahli di bidang hukum

atau perbankan.

121

THI_fariza
Rectangle

Halaman 19 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

b) Komite Audit diketuai oleh Komisaris

Independen.

c) Paling kurang 51% (lima puluh satu

persen) anggota Komite Audit adalah

Komisaris Independen dan Pihak

Independen.

d) Anggota Komite Audit memiliki

integritas, akhlak dan moral yang baik.

2) Komite Pemantau Risiko

a) Anggota Komite Pemantau Risiko

paling kurang terdiri dari seorang

Komisaris Independen, seorang Pihak

Independen yang ahli di bidang

keuangan dan seorang Pihak

Independen yang ahli di bidang

manajemen risiko.

b) Komite Pemantau Risiko diketuai oleh

Komisaris Independen.

c) Paling kurang 51% (lima puluh satu

persen) anggota Komite Pemantau

Risiko adalah Komisaris Independen

dan Pihak Independen.

d) Anggota Komite Pemantau Risiko

memiliki integritas, akhlak dan moral

yang baik.

3) Komite Remunerasi dan Nominasi

a) Anggota Komite Remunerasi dan

122

THI_fariza
Rectangle

Halaman 20 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

Nominasi paling kurang terdiri dari

seorang Komisaris Independen,

seorang Komisaris dan seorang Pejabat

Eksekutif yang membawahi sumber

daya manusia atau seorang perwakilan

pegawai.

b) Pejabat Eksekutif atau perwakilan

pegawai anggota Komite harus

memiliki pengetahuan dan mengetahui

ketentuan sistem remunerasi

dan/atau nominasi serta succession

plan Bank.

c) Komite Remunerasi dan Nominasi

diketuai oleh Komisaris Independen.

d) Apabila jumlah anggota Komite

Remunerasi dan Nominasi yang

ditetapkan lebih dari 3 (tiga) orang

maka anggota Komisaris Independen

paling kurang berjumlah 2 (dua) orang.

e) Apabila Bank membentuk Komite

tersebut secara terpisah, maka:

(1) Pejabat Eksekutif atau perwakilan

pegawai anggota Komite

Remunerasi harus memiliki

pengetahuan mengenai sistem

remunerasi Bank; dan

(2) Pejabat Eksekutif anggota Komite

123

THI_fariza
Rectangle

Halaman 21 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

Nominasi harus memiliki

pengetahuan tentang sistem

nominasi dan succession plan

Bank.

4) Anggota Komite Audit dan Komite

Pemantau Risiko bukan merupakan

anggota Direksi Bank yang sama maupun

Bank lain.

5) Rangkap jabatan Pihak Independen pada

Bank yang sama, Bank lain dan/atau

perusahaan lain telah memperhatikan

kompetensi, kriteria independensi,

kerahasiaan, kode etik dan pelaksanaan

tugas dan tanggung jawab.

6) Seluruh Pihak Independen anggota Komite

tidak memiliki hubungan keuangan,

kepengurusan, kepemilikan saham

dan/atau hubungan keluarga dengan

Dewan Komisaris, Direksi dan/atau

Pemegang Saham Pengendali atau

hubungan dengan Bank, yang dapat

mempengaruhi kemampuannya untuk

bertindak independen.

7) Seluruh Pihak Independen yang berasal

dari mantan Anggota Direksi atau Pejabat

Eksekutif yang berasal dari Bank yang

bersangkutan dan tidak melakukan fungsi

pengawasan atau pihak-pihak lain yang

124

THI_fariza
Rectangle

Halaman 22 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

mempunyai hubungan dengan Bank yang

dapat mempengaruhi kemampuan untuk

bertindak independen telah menjalani

masa tunggu (cooling off) selama 6 (enam)

bulan.

8) Rapat Komite Audit dan Komite Pemantau

Risiko paling kurang dihadiri 51% (lima

puluh satu persen) dari jumlah anggota

termasuk Komisaris Independen dan

Pihak Independen.

9) Rapat Komite Remunerasi dan Nominasi,

paling kurang dihadiri 51% (lima puluh

satu persen) dari jumlah anggota

termasuk seorang Komisaris Independen

dan Pejabat Eksekutif atau perwakilan

pegawai.

10) Komposisi Komite tidak memenuhi

ketentuan karena adanya intervensi

pemilik.

B. Governance Process

1) Komite Audit

Untuk memberikan rekomendasi kepada

Dewan Komisaris:

a) Komite Audit telah memantau dan

mengevaluasi perencanaan dan

pelaksanaan audit serta memantau

tindak lanjut hasil audit dalam rangka

125

THI_fariza
Rectangle

Halaman 23 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

menilai kecukupan pengendalian

intern termasuk kecukupan proses

pelaporan keuangan.

b) Komite Audit telah melakukan review

terhadap:

(1) pelaksanaan tugas SKAI;

(2) kesesuaian pelaksanaan audit oleh

Kantor Akuntan Publik (KAP)

dengan standar audit yang berlaku;

(3) kesesuaian laporan keuangan

dengan standar akuntansi yang

berlaku; dan

(4) pelaksanaan tindak lanjut oleh

Direksi atas hasil temuan SKAI,

Akuntan Publik dan hasil

pengawasan Bank Indonesia.

c) Komite Audit telah memberikan

rekomendasi penunjukan Akuntan

Publik dan KAP sesuai ketentuan yang

berlaku kepada RUPS melalui Dewan

Komisaris.

2) Komite Pemantau Risiko

Untuk memberikan rekomendasi kepada

Dewan Komisaris:

a) Komite Pemantau Risiko mengevaluasi

kebijakan dan pelaksanaan

manajemen risiko;

126

THI_fariza
Rectangle

Halaman 24 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

b) Komite Pemantau Risiko memantau

dan mengevaluasi pelaksanaan tugas

Komite Manajemen Risiko dan Satuan

Kerja Manajemen Risiko (SKMR).

3) Komite Remunerasi dan Nominasi

Untuk memberikan rekomendasi kepada

Dewan Komisaris:

a) Komite Remunerasi telah mengevaluasi

kebijakan remunerasi bagi:

(1) Dewan Komisaris dan Direksi dan

telah disampaikan kepada RUPS;

(2) Pejabat Eksekutif dan pegawai dan

telah disampaikan kepada Direksi.

b) Terkait dengan kebijakan nominasi,

Komite telah menyusun sistem, serta

prosedur pemilihan dan/atau

penggantian anggota Dewan Komisaris

dan Direksi untuk disampaikan

kepada RUPS.

c) Komite Nominasi, telah memberikan

rekomendasi calon anggota Dewan

Komisaris dan/atau Direksi untuk

disampaikan kepada RUPS.

d) Komite Nominasi, telah memberikan

rekomendasi calon Pihak Independen

yang dapat menjadi anggota Komite

kepada Dewan Komisaris.

127

THI_fariza
Rectangle

Halaman 25 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

4) Rapat Komite diselenggarakan sesuai

kebutuhan Bank.

5) Keputusan rapat diambil berdasarkan

musyawarah mufakat atau suara

terbanyak dalam hal tidak terjadi

musyawarah mufakat.

6) Hasil rapat Komite merupakan

rekomendasi yang dapat dimanfaatkan

secara optimal oleh Dewan Komisaris.

7) Pemilik melakukan intervensi terhadap

pelaksanaan tugas Komite, seperti

misalnya terkait rekomendasi pemberian

remunerasi yang tidak wajar kepada pihak

terkait pemilik, rekomendasi calon Dewan

Komisaris/Direksi yang tidak sesuai

dengan prosedur pemilihan dan/atau

penggantian yang telah ditetapkan.

C. Governance Outcome

1) Hasil risalah rapat wajib dibuat, termasuk

pengungkapan perbedaaan pendapat

(dissenting opinions) secara jelas dan wajib

didokumentasikan dengan baik.

2) Masing-masing Komite telah

melaksanakan fungsinya sesuai ketentuan

yang berlaku seperti misalnya pemberian

rekomendasi sesuai tugasnya kepada

128

THI_fariza
Rectangle

Halaman 26 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

Dewan Komisaris.

4. Penanganan Benturan Kepentingan

A. Governance Structure

Bank memiliki kebijakan, sistem dan

prosedur penyelesaian mengenai:

1) benturan kepentingan yang mengikat

setiap pengurus dan pegawai Bank;

2) administrasi, dokumentasi dan

pengungkapan benturan kepentingan

dimaksud dalam Risalah Rapat.

B. Governance Process

Dalam hal terjadi benturan kepentingan,

anggota Dewan Komisaris, anggota Direksi,

dan Pejabat Eksekutif tidak mengambil

tindakan yang dapat merugikan atau

mengurangi keuntungan Bank.

C. Governance Outcome

1) Benturan kepentingan yang dapat

merugikan Bank atau mengurangi

keuntungan Bank telah diungkapkan

dalam setiap keputusan dan telah

terdokumentasi dengan baik.

2) Kegiatan operasional bank bebas dari

intervensi pemilik/pihak terkait/pihak

lainnya yang dapat menimbulkan benturan

kepentingan yang dapat merugikan Bank

129

THI_fariza
Rectangle

Halaman 27 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

atau mengurangi keuntungan Bank.

3) Bank berhasil menyelesaikan benturan

kepentingan yang terjadi.

5. Penerapan Fungsi Kepatuhan Bank

A. Governance Structure

1) Satuan kerja kepatuhan independen

terhadap satuan kerja operasional.

2) Pengangkatan, pemberhentian dan/atau

pengunduran diri Direktur yang

membawahkan Fungsi Kepatuhan sesuai

dengan ketentuan Bank Indonesia.

3) Bank telah menyediakan sumber daya

manusia yang berkualitas pada satuan

kerja Kepatuhan untuk menyelesaikan

tugas secara efektif.

B. Governance Process

1) Direktur yang membawahkan Fungsi

Kepatuhan bertugas dan bertanggung

jawab antara lain:

a) memastikan kepatuhan Bank terhadap

ketentuan Bank Indonesia dan

peraturan perundang-undangan yang

berlaku, dengan cara:

(1) menetapkan langkah-langkah yang

diperlukan dengan memperhatikan

prinsip kehati-hatian;

130

THI_fariza
Rectangle

Halaman 28 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

(2) memantau dan menjaga agar

kegiatan usaha Bank tidak

menyimpang dari ketentuan;

(3) memantau dan menjaga kepatuhan

Bank terhadap seluruh perjanjian

dan komitmen yang dibuat oleh

Bank kepada Bank Indonesia dan

lembaga otoritas yang berwenang;

b) menyampaikan laporan pelaksanaan

tugas dan tanggung jawab paling

kurang secara triwulanan kepada

Direktur Utama dengan tembusan

kepada Dewan Komisaris atau pihak

yang berwenang sesuai struktur

organisasi Bank;

c) merumuskan strategi guna mendorong

terciptanya Budaya Kepatuhan Bank;

d) mengusulkan kebijakan kepatuhan

atau prinsip-prinsip kepatuhan yang

akan ditetapkan oleh Direksi;

e) menetapkan sistem dan prosedur

kepatuhan yang akan digunakan

untuk menyusun ketentuan dan

pedoman internal Bank;

f) memastikan bahwa seluruh kebijakan,

ketentuan, sistem, dan prosedur, serta

kegiatan usaha yang dilakukan Bank

131

THI_fariza
Rectangle

Halaman 29 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

telah sesuai dengan ketentuan Bank

Indonesia dan peraturan perundang-

undangan yang berlaku;

g) meminimalkan Risiko Kepatuhan

Bank;

h) melakukan tindakan pencegahan agar

kebijakan dan/atau keputusan yang

diambil Direksi Bank atau pimpinan

KCBA tidak menyimpang dari

ketentuan Bank Indonesia dan

peraturan perundang-undangan yang

berlaku;

i) melakukan tugas-tugas lainnya yang

terkait dengan Fungsi Kepatuhan.

2) Penunjukan Direktur yang membawahkan

Fungsi Kepatuhan telah sesuai dengan

ketentuan yang berlaku.

3) Direksi telah:

a) menyetujui kebijakan kepatuhan Bank

dalam bentuk dokumen formal tentang

fungsi kepatuhan yang efektif;

b) bertanggung jawab untuk

mengkomunikasikan seluruh

kebijakan, pedoman, sistem dan

prosedur ke seluruh jenjang organisasi

terkait;

132

THI_fariza
Rectangle

Halaman 30 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

c) bertanggung jawab untuk menciptakan

fungsi kepatuhan yang efektif dan

permanen sebagai bagian dari

kebijakan kepatuhan Bank secara

keseluruhan.

4) Satuan kerja kepatuhan bertugas dan

bertanggung jawab antara lain:

a) membuat langkah-langkah dalam

rangka mendukung terciptanya

Budaya Kepatuhan pada seluruh

kegiatan usaha Bank pada setiap

jenjang organisasi;

b) melakukan identifikasi, pengukuran,

monitoring, dan pengendalian terhadap

Risiko Kepatuhan dengan mengacu

pada peraturan Bank Indonesia

mengenai Penerapan Manajemen

Risiko bagi Bank Umum;

c) menilai dan mengevaluasi efektivitas,

kecukupan, dan kesesuaian kebijakan,

ketentuan, sistem maupun prosedur

yang dimiliki oleh Bank dengan

peraturan perundang-undangan yang

berlaku;

d) melakukan review dan/atau

merekomendasikan pengkinian dan

penyempurnaan kebijakan, ketentuan,

133

THI_fariza
Rectangle

Halaman 31 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

sistem maupun prosedur yang dimiliki

oleh Bank agar sesuai dengan

ketentuan Bank Indonesia dan

peraturan perundang-undangan yang

berlaku;

e) melakukan upaya-upaya untuk

memastikan bahwa kebijakan,

ketentuan, sistem dan prosedur, serta

kegiatan usaha Bank telah sesuai

dengan ketentuan Bank Indonesia dan

peraturan perundangan-undangan

yang berlaku;

f) melakukan tugas-tugas lainnya yang

terkait dengan Fungsi Kepatuhan.

C. Governance Outcome

1) Bank telah menyampaikan laporan pokok

pelaksanaan tugas Direktur yang

membawahkan Fungsi Kepatuhan dan

laporan khusus kepada Bank Indonesia

dan pihak terkait.

2) Cakupan laporan pelaksanaan tugas

Direktur yang membawahkan Fungsi

Kepatuhan tersebut telah sesuai dengan

ketentuan Bank Indonesia yang berlaku.

3) Bank berhasil menurunkan tingkat

pelanggaran terhadap ketentuan yang

134

THI_fariza
Rectangle

Halaman 32 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

berlaku.

4) Bank berhasil membangun budaya

kepatuhan dalam pengambilan keputusan

dan dalam kegiatan operasional bank.

6. Penerapan fungsi audit intern

A. Governance Structure

1) Struktur organisasi SKAI Bank telah

sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

2) Bank memiliki Standar Pelaksanaan

Fungsi Audit Intern Bank (SPFAIB),

dengan:

a) menyusun Piagam Audit Intern

(Internal Audit Charter);

b) membentuk SKAI;

c) menyusun panduan audit intern.

3) Kelembagaan SKAI independen terhadap

satuan kerja operasional.

4) Bank menyediakan sumber daya yang

berkualitas pada SKAI untuk

menyelesaikan tugas secara efektif.

B. Governance Process

1) Direksi bertanggung jawab atas:

a) terciptanya struktur pengendalian

intern, dan menjamin terselenggaranya

fungsi audit intern Bank dalam setiap

135

THI_fariza
Rectangle

Halaman 33 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

tingkatan manajemen;

b) tindak lanjut temuan audit intern

Bank sesuai dengan kebijakan dan

arahan Dewan Komisaris.

2) Bank menerapkan fungsi audit intern

secara efektif pada seluruh aspek dan

unsur kegiatan yang secara langsung

diperkirakan dapat mempengaruhi

kepentingan Bank dan masyarakat.

3) Bank melakukan kaji ulang secara berkala

atas efektifitas pelaksanaan kerja SKAI

dan kepatuhannya terhadap SPFAIB oleh

pihak eksternal setiap tiga tahun.

4) Rencana pemeriksaan SKAI Bank,

kecukupan ruang lingkup pemeriksaan

serta kedalaman pemeriksaan telah

memadai.

5) Tidak terdapat penyimpangan dalam

realisasi atas rencana pemeriksaan SKAI

Bank.

6) Bank merencanakan dan merealisasikan

peningkatan mutu keterampilan sumber

daya manusia secara berkala dan

berkelanjutan.

7) SKAI telah melakukan fungsi pengawasan

secara independen dengan cakupan tugas

yang memadai dan sesuai dengan

136

THI_fariza
Rectangle

Halaman 34 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

rencana, pelaksanaan maupun

pemantauan hasil audit.

8) SKAI telah melaksanakan tugas sekurang-

kurangnya meliputi penilaian:

a) kecukupan Sistem Pengendalian Intern

Bank;

b) efektivitas Sistem Pengendalian Intern

Bank;

c) kualitas kinerja.

9) SKAI telah melaporkan seluruh temuan

hasil pemeriksaan sesuai ketentuan yang

berlaku.

10) SKAI telah memantau, menganalisis dan

melaporkan perkembangan tindak lanjut

perbaikan yang dilakukan auditee.

11) SKAI telah menyusun dan mengkinikan

pedoman kerja serta sistem dan prosedur

untuk melaksanakan tugas bagi auditor

intern secara berkala sesuai ketentuan

dan perundangan yang berlaku.

C. Governance Outcome

1) Direksi bertanggung jawab atas

tersedianya laporan kegiatan pelaksanaan

fungsi audit intern Bank kepada RUPS.

2) Temuan-temuan pemeriksaan SKAI telah

ditindaklanjuti dan tidak terjadi temuan

137

THI_fariza
Rectangle

Halaman 35 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

yang berulang.

3) SKAI bertindak obyektif dalam melakukan

audit.

4) Fungsi audit intern telah dilaksanakan

secara memadai dengan memperhatikan

antara lain:

a. Program audit telah mencakup

keseluruhan unit kerja yang

pelaksanaannya mempertimbangkan

tingkat risiko pada masing-masing unit

kerja.

b. Program audit dan ruang lingkup audit

telah memadai sesuai dengan prinsip-

prinsip SPFAIB antara lain

terpenuhinya independensi,

objektivitas, tidak ada pembatasan

dalam cakupan dan ruang lingkup

audit intern.

c. Terpenuhinya jumlah dan kualitas

auditor intern.

7. Penerapan fungsi audit ekstern

A. Governance Structure

Penugasan audit kepada Akuntan Publik dan

KAP sekurang-kurangnya memenuhi aspek-

aspek:

138

THI_fariza
Rectangle

Halaman 36 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

1) kapasitas KAP yang ditunjuk;

2) legalitas perjanjian kerja;

3) ruang lingkup audit;

4) standar profesional akuntan publik; dan

5) komunikasi Bank Indonesia dengan KAP

dimaksud.

B. Governance Process

1) Dalam pelaksanaan audit laporan

keuangan Bank, Bank menunjuk Akuntan

Publik dan KAP yang terdaftar di Bank

Indonesia.

2) Penunjukan Akuntan Publik dan KAP

yang sama oleh Bank telah sesuai

peraturan perundang-undangan yang

berlaku.

3) Penunjukan Akuntan Publik dan KAP

terlebih dahulu memperoleh persetujuan

RUPS berdasarkan rekomendasi dari

Komite Audit melalui Dewan Komisaris.

4) Akuntan Publik dan KAP yang ditunjuk,

mampu bekerja secara independen,

memenuhi standar profesional akuntan

publik dan perjanjian kerja serta ruang

lingkup audit yang ditetapkan.

5) Akuntan Publik telah melakukan

komunikasi dengan Bank Indonesia

139

THI_fariza
Rectangle

Halaman 37 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

mengenai kondisi Bank yang diaudit

dalam rangka persiapan dan pelaksanaan

audit.

6) Akuntan Publik telah melaksanakan audit

secara independen dan profesional.

7) Akuntan Publik telah melaporkan hasil

audit dan Management Letter kepada Bank

Indonesia.

C. Governance Outcome

1) Hasil audit dan management letter telah

menggambarkan permasalahan bank yang

signifikan dan disampaikan secara tepat

waktu kepada Bank Indonesia oleh KAP

yang ditunjuk.

2) Cakupan hasil audit paling kurang sesuai

dengan ruang lingkup audit sebagaimana

diatur dalam ketentuan yang berlaku.

3) Auditor bertindak obyektif dalam

melakukan audit.

8. Penerapan manajemen risiko termasuk Sistem

Pengendalian Intern

A. Governance Structure

1) Bank telah memiliki struktur organisasi

yang memadai untuk mendukung

penerapan manajemen risiko dan

pengendalian intern yang baik antara lain

140

THI_fariza
Rectangle

Halaman 38 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

SKAI, SKMR dan Komite Manajemen

Risiko serta Satuan Kerja Kepatuhan.

2) Bank telah memiliki kebijakan, prosedur

dan penetapan limit risiko yang memadai.

B. Governance Process

1) Dewan Komisaris memiliki tugas dan

tangung jawab yang jelas, diantaranya:

a) menyetujui kebijakan Manajemen

Risiko termasuk strategi dan kerangka

Manajemen Risiko yang ditetapkan

sesuai dengan tingkat risiko yang

diambil (risk appetite) dan toleransi

risiko (risk tolerance);

b) mengevaluasi kebijakan Manajemen

Risiko dan Strategi Manajemen Risiko

paling kurang satu kali dalam satu

tahun atau dalam frekuensi yang lebih

sering dalam hal terdapat perubahan

faktor-faktor yang mempengaruhi

kegiatan usaha Bank secara signifikan;

c) mengevaluasi pertanggungjawaban

Direksi dan memberikan arahan

perbaikan atas pelaksanaan kebijakan

Manajemen Risiko secara berkala.

Evaluasi dilakukan dalam rangka

memastikan bahwa Direksi mengelola

aktivitas dan risiko-risiko Bank secara

141

THI_fariza
Rectangle

Halaman 39 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

efektif.

2) Direksi memiliki tugas dan tanggung

jawab yang jelas, diantaranya:

a) menyusun kebijakan Manajemen

Risiko termasuk strategi dan kerangka

Manajemen Risiko secara tertulis dan

komprehensif termasuk limit risiko

secara keseluruhan dan per jenis

risiko, dengan memperhatikan tingkat

risiko yang diambil dan toleransi risiko

terhadap kecukupan permodalan.

Setelah mendapat persetujuan dari

Dewan Komisaris maka Direksi

menetapkan kebijakan, strategi, dan

kerangka Manajemen Risiko

dimaksud;

b) menyusun, menetapkan, dan

mengkinikan prosedur dan alat untuk

mengidentifikasi, mengukur,

memonitor, dan mengendalikan risiko;

c) menyusun dan menetapkan

mekanisme persetujuan transaksi,

termasuk yang melampaui limit dan

kewenangan untuk setiap jenjang

jabatan;

d) mengevaluasi dan/atau mengkinikan

kebijakan, strategi, dan kerangka

142

THI_fariza
Rectangle

Halaman 40 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

Manajemen Risiko paling kurang satu

kali dalam satu tahun atau dalam

frekuensi yang lebih sering dalam hal

terdapat perubahan faktor-faktor yang

mempengaruhi kegiatan usaha Bank,

eksposur risiko, dan/atau profil risiko

secara signifikan;

e) menetapkan struktur organisasi

termasuk wewenang dan tanggung

jawab yang jelas pada setiap jenjang

jabatan yang terkait dengan penerapan

Manajemen Risiko;

f) bertanggung jawab atas pelaksanaan

kebijakan, strategi, dan kerangka

Manajemen Risiko yang telah disetujui

oleh Dewan Komisaris serta

mengevaluasi dan memberikan arahan

berdasarkan laporan-laporan yang

disampaikan oleh SKMR termasuk

laporan mengenai profil risiko;

g) memastikan seluruh risiko yang

material dan dampak yang

ditimbulkan oleh risiko dimaksud telah

ditindaklanjuti dan telah

menyampaikan laporan

pertanggungjawaban kepada Dewan

Komisaris secara berkala. Laporan

143

THI_fariza
Rectangle

Halaman 41 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

dimaksud antara lain memuat laporan

perkembangan dan permasalahan

terkait risiko yang material disertai

langkah-langkah perbaikan yang telah,

sedang, dan akan dilakukan;

h) memastikan pelaksanaan langkah-

langkah perbaikan atas permasalahan

atau penyimpangan dalam kegiatan

usaha Bank yang ditemukan oleh

SKAI;

i) mengembangkan budaya Manajemen

Risiko termasuk kesadaran risiko pada

seluruh jenjang organisasi, antara lain

meliputi komunikasi yang memadai

kepada seluruh jenjang organisasi

tentang pentingnya pengendalian

intern yang efektif;

j) memastikan kecukupan dukungan

keuangan dan infrastruktur untuk

mengelola dan mengendalikan risiko;

k) memastikan bahwa fungsi Manajemen

Risiko telah diterapkan secara

independen yang dicerminkan antara

lain adanya pemisahan fungsi antara

SKMR yang melakukan identifikasi,

pengukuran, pemantauan dan

pengendalian risiko dengan satuan

144

THI_fariza
Rectangle

Halaman 42 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

kerja yang melakukan dan

menyelesaikan transaksi.

3) Bank telah menerapkan sistem

pengendalian intern yang menyeluruh dan

handal.

C. Governance Outcome

1) Bank menerapkan manajemen risiko

secara efektif, yang disesuaikan dengan

tujuan, kebijakan usaha, ukuran dan

kompleksitas usaha serta kemampuan

Bank.

2) Komisaris dan Direksi (Manajemen)

mampu melakukan pengawasan secara

aktif terhadap pelaksanaan kebijakan dan

strategi manajemen risiko.

3) Bank tidak melakukan aktivitas bisnis

yang melampaui kemampuan permodalan

untuk menyerap risiko kerugian.

9. Penyediaan dana kepada pihak terkait (related

party) dan penyediaan dana besar (large

exposure)

A. Governance Structure

Bank telah memiliki kebijakan, sistem dan

prosedur tertulis yang memadai untuk

penyediaan dana kepada pihak terkait dan

penyediaan dana besar, berikut monitoring

145

THI_fariza
Rectangle

Halaman 43 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

dan penyelesaian masalahnya.

B. Governance Process

1) Bank telah secara berkala mengevaluasi

dan mengkinikan kebijakan, sistem dan

prosedur dimaksud agar disesuaikan

dengan ketentuan dan perundang-

undangan yang berlaku.

2) Terdapat proses yang memadai untuk

memastikan penyediaan dana kepada

pihak terkait dan penyediaan dana dalam

jumlah besar telah sesuai dengan prinsip

kehati-hatian.

3) Pengambilan keputusan dalam

penyediaan dana diputuskan manajemen

secara independen tanpa intervensi dari

pihak terkait dan/atau pihak lainnya.

C. Governance Outcome

1) Penerapan penyediaan dana oleh Bank

kepada pihak terkait dan/atau penyediaan

dana besar telah:

a) memenuhi ketentuan Bank Indonesia

tentang Batas Maksimum Pemberian

Kredit (BMPK) dan memperhatikan

prinsip kehati-hatian maupun

perundang-undangan yang berlaku;

b) memperhatikan kemampuan

permodalan dan

146

THI_fariza
Rectangle

Halaman 44 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

penyebaran/diversifikasi portofolio

penyediaan dana.

2) Laporan sebagaimana dimaksud pada

angka 1) telah disampaikan secara berkala

kepada Bank Indonesia secara tepat

waktu.

10. Transparansi kondisi keuangan dan non

keuangan, laporan pelaksanaan GCG dan

pelaporan internal

A. Governance Structure

1) Bank memiliki kebijakan dan prosedur

mengenai tata cara pelaksanaan

transparansi kondisi keuangan dan non

keuangan.

2) Bank wajib menyusun Laporan

Pelaksanaan GCG pada setiap akhir tahun

buku dengan cakupan sesuai ketentuan

yang berlaku.

3) Tersedianya pelaporan internal yang

lengkap, akurat, dan tepat waktu yang

didukung oleh SIM yang memadai.

4) Terdapat sistem informasi yang handal

yang didukung oleh sumber daya manusia

yang kompeten dan IT security system

yang memadai.

147

THI_fariza
Rectangle

Halaman 45 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

B. Governance Process

1) Bank telah mentransparansikan kondisi

keuangan dan non-keuangan kepada

stakeholders termasuk mengumumkan

Laporan Keuangan Publikasi triwulanan

dan melaporkannya kepada Bank

Indonesia atau stakeholders sesuai

ketentuan yang berlaku.

2) Bank mentransparansikan informasi

produk Bank sesuai ketentuan Bank

Indonesia tentang Transparansi Informasi

Produk Bank dan Penggunaan Data

Pribadi Nasabah, antara lain:

a) informasi secara tertulis mengenai

produk Bank yang memenuhi

persyaratan minimal sebagaimana

ditentukan;

b) Petugas Bank (Customer Service dan

Marketing) telah menjelaskan

informasi-informasi produk kepada

nasabah;

c) informasi produk yang disampaikan

sesuai dengan kondisi yang sebenarnya;

d) Bank telah menyampaikan kepada

nasabah jika terdapat perubahan-

perubahan informasi produk;

148

THI_fariza
Rectangle

Halaman 46 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

e) informasi-informasi produk dapat

terbaca dengan jelas dan dapat

dimengerti;

f) Bank memiliki layanan informasi

produk yang dapat diperoleh dengan

mudah oleh masyarakat;

g) Bank telah menjelaskan tujuan dan

konsekuensi penyebaran data pribadi

tersebut kepada nasabah;

h) nasabah yang data pribadinya

disebarluaskan telah memberikan

persetujuan atas pemberian data

pribadinya tersebut.

3) Bank mentransparansikan tata cara

pengaduan nasabah dan penyelesaian

sengketa kepada nasabah sesuai

ketentuan Bank Indonesia tentang

Pengaduan Nasabah dan Mediasi

Perbankan.

4) Bank menyusun dan menyajikan laporan

dengan tata cara, jenis dan cakupan

sebagaimana diatur dalam ketentuan

Bank Indonesia tentang Transparansi

Kondisi Keuangan.

5) Bank telah menyusun Laporan

Pelaksanaan GCG dengan isi dan cakupan

sekurang-kurangnya sesuai dengan

ketentuan yang berlaku.

149

THI_fariza
Rectangle

Halaman 47 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

6) Dalam hal Laporan Pelaksanaan GCG

tidak sesuai dengan kondisi Bank yang

sebenarnya, Bank segera menyampaikan

revisi secara lengkap kepada Bank

Indonesia, dan bagi Bank yang telah

memiliki homepage wajib

mempublikasikannya pula pada homepage

Bank.

7) Dalam hal terdapat perbedaan Peringkat

Faktor GCG dalam hasil penilaian (self

assessment) pada Laporan Pelaksanaan

GCG Bank dengan hasil penilaian

pelaksanaan GCG oleh Bank Indonesia,

Bank:

a) Paling kurang melakukan revisi

terhadap Peringkat Faktor GCG dan

Definisi Peringkat hasil penilaian (self

assessment) dimaksud kepada publik

melalui Laporan Keuangan Publikasi

pada periode yang terdekat;

b) Segera menyampaikan revisi hasil

penilaian (self assessment) GCG Bank

secara lengkap kepada Bank

Indonesia, dan bagi Bank yang telah

memiliki homepage wajib

mempublikasikannya pula pada

homepage Bank.

150

THI_fariza
Rectangle

Halaman 48 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

C. Governance Outcome

1) Laporan Tahunan telah disampaikan Bank

secara lengkap dan tepat waktu kepada

pemegang saham dan sekurang-

kurangnya kepada:

a) Bank Indonesia;

b) Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia

(YLKI);

c) Lembaga Pemeringkat di Indonesia;

d) Asosiasi Bank-Bank di Indonesia;

e) Lembaga Pengembangan Perbankan

Indonesia (LPPI);

f) 2 (dua) Lembaga Penelitian di bidang

Ekonomi dan Keuangan;

g) 2 (dua) Majalah Ekonomi dan

Keuangan.

2) Transparansi laporan telah dilakukan

secara tepat waktu dengan cakupan

sesuai ketentuan pada homepage Bank,

meliputi:

a) Laporan Tahunan (keuangan dan non-

keuangan);

b) Laporan Keuangan Publikasi

Triwulanan sekurang-kurangnya

dalam 1 (satu) surat kabar berbahasa

Indonesia yang memiliki peredaran

luas di tempat kedudukan kantor

151

THI_fariza
Rectangle
THI_fariza
Rectangle

Halaman 49 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

pusat Bank atau di tempat kedudukan

KCBA.

3) Laporan Pelaksanaan GCG telah

mencerminkan kondisi Bank yang

sebenarnya atau sesuai hasil penilaian

(self assessment) Bank dan dilampiri hasil

penilaian (self assessment) serta paling

kurang mencakup:

a) cakupan GCG sebagaimana dimaksud

dalam PBI GCG dan hasil penilaian

(self assessment) atas pelaksanaan

GCG;

b) kepemilikan saham anggota Dewan

Komisaris serta hubungan keuangan

dan hubungan keluarga anggota

Dewan Komisaris dengan anggota

Dewan Komisaris lain, anggota Direksi

dan/atau pemegang saham Bank;

c) kepemilikan saham anggota Direksi

serta hubungan keuangan dan

hubungan keluarga anggota Direksi

dengan anggota Dewan Komisaris lain,

anggota Direksi dan/atau pemegang

saham Bank;

d) kepemilikan saham anggota Direksi

serta hubungan keuangan dan

hubungan keluarga anggota Direksi

152

THI_fariza
Rectangle

Halaman 50 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

dengan anggota Dewan Komisaris,

anggota Direksi lain dan/atau

pemegang saham Bank;

e) paket/kebijakan remunerasi dan

fasilitas lain bagi anggota Dewan

Komisaris serta Direksi;

f) shares option yang dimiliki Komisaris,

Direksi, dan Pejabat Eksekutif;

g) rasio gaji tertinggi dan gaji terendah;

h) frekuensi rapat Dewan Komisaris

sesuai ketentuan;

i) jumlah penyimpangan (internal fraud)

yang terjadi dan upaya penyelesaian

oleh Bank;

j) transaksi yang mengandung benturan

kepentingan;

k) buy back shares dan/atau buy back

obligasi Bank;

l) pemberian dana untuk kegiatan sosial

dan kegiatan politik, baik nominal

maupun penerimaan.

4) Laporan Pelaksanaan GCG telah

disampaikan secara lengkap dan tepat

waktu, kepada pemegang saham dan

kepada:

a) Bank Indonesia;

b) Yayasan Lembaga Konsumen

153

THI_fariza
Rectangle

Halaman 51 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

Indonesia (YLKI);

c) Lembaga Pemeringkat di Indonesia;

d) Asosiasi Bank-Bank di Indonesia;

e) Lembaga Pengembangan Perbankan

Indonesia (LPPI);

f) 2 (dua) Lembaga Penelitian di bidang

Ekonomi dan Keuangan;

g) 2 (dua) Majalah Ekonomi dan

Keuangan.

5) Laporan pelaksanaan GCG telah disajikan

dalam homepage secara tepat waktu.

6) Mediasi dalam rangka penyelesaian

pengaduan nasabah Bank dilaksanakan

dengan baik.

7) Bank menerapkan transparansi informasi

mengenai produk dan penggunaan data

pribadi nasabah.

11. Rencana strategis Bank

A. Governance Structure

1) Rencana strategis Bank telah disusun

dalam bentuk Rencana Korporasi

(corporate plan) dan Rencana Bisnis

(business plan) sesuai dengan visi dan misi

Bank.

2) Rencana strategis Bank didukung

sepenuhnya oleh pemilik, antara lain

154

THI_fariza
Rectangle

Halaman 52 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

tercermin dari komitmen dan upaya

pemilik untuk memperkuat permodalan

Bank.

B. Governance Process

1) Bank telah menyusun Rencana Bisnis

Bank secara realistis, komprehensif,

terukur (achievable) dengan

memperhatikan prinsip kehati-hatian dan

responsif terhadap perubahan internal

dan eksternal.

2) Rencana Bisnis Bank disetujui oleh

Dewan Komisaris.

3) Direksi telah mengkomunikasikan

Rencana Bisnis Bank kepada:

a) Pemegang Saham Bank;

b) seluruh jenjang organisasi yang ada

pada Bank.

4) Direksi telah melaksanakan Rencana

Bisnis Bank (RBB) secara efektif.

5) Dalam penyusunan dan penyampaian

RBB berpedoman pada ketentuan Bank

Indonesia tentang Rencana Bisnis Bank

dan Bank telah memperhatikan:

a) faktor eksternal dan internal yang

dapat mempengaruhi kelangsungan

usaha Bank;

155

THI_fariza
Rectangle

Halaman 53 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

b) prinsip kehati-hatian;

c) penerapan manajemen risiko;

d) azas perbankan yang sehat;

6) Komisaris telah melaksanakan

pengawasan terhadap pelaksanaan

Rencana Bisnis Bank.

7) Pemilik tidak menunjukkan keseriusan

dan/atau tidak mengambil langkah-

langkah yang diperlukan dalam rangka

mendukung rencana strategis Bank

antara lain tercermin dari kurangnya

komitmen dan upaya pemilik untuk

memperkuat permodalan Bank.

C. Governance Outcome

1) Rencana Korporasi dan Rencana Bisnis

disusun oleh Direksi dan disetujui oleh

Komisaris.

2) Rencana Korporasi (corporate plan) dan

Rencana Bisnis Bank (business plan)

berserta realisasinya telah

dikomunikasikan Direksi kepada

Pemegang Saham Pengendali dan ke

seluruh jenjang organisasi yang ada pada

Bank.

3) Rencana Bisnis Bank menggambarkan

pertumbuhan Bank yang

berkesinambungan.

156

THI_fariza
Rectangle

Halaman 54 dari 55

No Kriteria/Indikator Analisis

4) Pertumbuhan Bank memberikan manfaat

ekonomis dan non ekonomis bagi

stakeholders.

5) Rencana strategis bank disusun atas

dasar kajian yang komprehensif dengan

memperhatikan peluang bisnis dan

kekuatan yang dimiliki bank serta

mengidentifikasikan kelemahan dan

ancaman (SWOT Analysis).

6) Rencana strategis bank harus didukung

dengan penyiapan infrastruktur yang

memadai antara lain SDM, IT, jaringan

kantor, kebijakan dan prosedur.

7) Terdapat intervensi pemilik terhadap

pembagian keuntungan bank yang

dilakukan tanpa memperhatikan upaya

pemupukan modal untuk mendukung

rencana strategis Bank.

8) Pemilik tidak mampu mengatasi kondisi

permodalan bank yang memburuk atau

permodalan Bank kurang dari jumlah

yang ditetapkan sesuai ketentuan yang

berlaku.

157

THI_fariza
Rectangle

Halaman 55 dari 55

Kesimpulan:

Berdasarkan analisis terhadap seluruh kriteria/indikator penilaian

tersebut di atas, disimpulkan bahwa:

A. Governance Structure

- Faktor-faktor positif aspek governance structure Bank adalah.....

- Faktor-faktor negatif aspek governance structure Bank adalah.....

B. Governance Process

- Faktor-faktor positif aspek governance process Bank adalah.....

- Faktor-faktor negatif aspek governance process Bank adalah.....

C. Governance Outcome

- Faktor-faktor positif aspek governance outcome Bank adalah.....

- Faktor-faktor negatif aspek governance outcome Bank adalah.....

DEPUTI GUBERNUR

HALIM ALAMSYAH

158

THI_fariza
Rectangle

Halaman 1 dari 2

LAMPIRAN III

SURAT EDARAN BANK INDONESIA

NOMOR 15/15/DPNP TANGGAL 29 April 2013

PERIHAL PELAKSANAAN GOOD CORPORATE

GOVERNANCE BAGI BANK UMUM

MATRIKS PERINGKAT FAKTOR GOOD CORPORATE GOVERNANCE

Peringkat Definisi

1

Mencerminkan Manajemen Bank telah melakukan penerapan Good

Corporate Governance yang secara umum sangat baik. Hal ini

tercermin dari pemenuhan yang sangat memadai atas prinsip-

prinsip Good Corporate Governance. Apabila terdapat kelemahan

dalam penerapan prinsip Good Corporate Governance, maka secara

umum kelemahan tersebut tidak signifikan dan dapat segera

dilakukan perbaikan oleh manajemen Bank.

2

Mencerminkan Manajemen Bank telah melakukan penerapan Good

Corporate Governance yang secara umum baik. Hal ini tercermin

dari pemenuhan yang memadai atas prinsip-prinsip Good Corporate

Governance. Apabila terdapat kelemahan dalam penerapan prinsip

Good Corporate Governance, maka secara umum kelemahan

tersebut kurang signifikan dan dapat diselesaikan dengan tindakan

normal oleh manajemen Bank.

3

Mencerminkan Manajemen Bank telah melakukan penerapan Good

Corporate Governance yang secara umum cukup baik. Hal ini

tercermin dari pemenuhan yang cukup memadai atas prinsip-

prinsip Good Corporate Governance. Apabila terdapat kelemahan

dalam penerapan prinsip Good Corporate Governance, maka secara

umum kelemahan tersebut cukup signifikan dan memerlukan

perhatian yang cukup dari manajemen Bank.

159

THI_fariza
TextBox
Lampiran 3
THI_fariza
Rectangle
THI_fariza
Rectangle

Halaman 2 dari 2

4

Mencerminkan Manajemen Bank telah melakukan penerapan Good

Corporate Governance yang secara umum kurang baik. Hal ini

tercermin dari pemenuhan yang kurang memadai atas prinsip-

prinsip Good Corporate Governance. Terdapat kelemahan dalam

penerapan prinsip Good Corporate Governance, maka secara umum

kelemahan tersebut signifikan dan memerlukan perbaikan yang

menyeluruh oleh manajemen Bank.

5

Mencerminkan Manajemen Bank telah melakukan penerapan Good

Corporate Governance yang secara umum tidak baik. Hal ini

tercermin dari pemenuhan yang tidak memadai atas prinsip-prinsip

Good Corporate Governance. Kelemahan dalam penerapan prinsip

Good Corporate Governance, maka secara umum kelemahan

tersebut sangat signifikan dan sulit untuk diperbaiki oleh

manajemen Bank.

DEPUTI GUBERNUR

HALIM ALAMSYAH

160

THI_fariza
Rectangle

Halaman 1 dari 2

LAMPIRAN IV

SURAT EDARAN BANK INDONESIA

NOMOR 15/15/DPNP TANGGAL 29 April 2013

PERIHAL PELAKSANAAN GOOD CORPORATE

GOVERNANCE BAGI BANK UMUM

LAPORAN PENILAIAN SENDIRI (SELF ASSESSMENT)

PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE (GCG)

Nama Bank :

Posisi :

Hasil Penilaian Sendiri (Self Assessment) Pelaksanaan GCG

Peringkat Definisi Peringkat

Individual

Konsolidasi

Analisis

Uraian mengenai kesimpulan atas penilaian pelaksanaan GCG Bank

dengan mempertimbangkan faktor-faktor penilaian GCG secara

komprehensif dan terstruktur, mencakup baik governance structure,

governance process dan governance outcome. Dalam uraian ini paling

kurang menjelaskan pula mengenai identifikasi permasalahan berupa

kelemahan dan penyebabnya (root caused) dan kekuatan pelaksanaan

GCG.

Dalam hal Bank memiliki perusahaan anak yang wajib

dikonsolidasikan, maka:

• Penilaian dilakukan terhadap permasalahan penerapan GCG

Perusahaan Anak yang dianggap berdampak signifikan pada GCG

Bank secara konsolidasi.

161

THI_fariza
TextBox
Lampiran 4
THI_fariza
Rectangle
THI_fariza
Rectangle

Halaman 2 dari 2

DEPUTI GUBERNUR

HALIM ALAMSYAH

• Faktor-faktor penilaian GCG Perusahaan Anak yang digunakan

untuk penilaian pelaksanaan prinsip-prinsip GCG secara

konsolidasi ditetapkan dengan memperhatikan karakteristik usaha

Perusahaan Anak serta didukung oleh data dan informasi yang

memadai.

• Penetapan peringkat GCG Bank secara konsolidasi dilakukan

dengan mempertimbangkan dampak penerapan GCG Perusahaan

Anak.

162

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 5

163

SURAT PERNYATAAN INDEPENDEN

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama :

Tempat/tanggal lahir :

Alamat domisili (copy KTP/SIM terlampir) :

Nomor telepon rumah :

Jabatan :

Nama perusahaan :

Nomor telepon perusahaan :

Dengan ini menyatakan bahwa:

1. Saya tidak memiliki hubungan keuangan, kepengurusan, kepemilikan saham dan/atau hubungan

keluarga dengan Pemegang Saham Pengendali, anggota Dewan Komisaris lainnya, dan/atau Direksi atau

hubungan keuangan dan/atau kepemilikan saham dengan Bank, sehingga dapat mendukung

kemampuan saya untuk bertindak independen sebagaimana diatur dalam ketentuan Pelaksanaan Good

Corporate Governance bagi Bank Umum Syariah dan Unit Usaha Syariah.

2. Apabila di kemudian hari, ternyata saya memiliki hubungan-hubungan sebagaimana dimaksud pada

butir 1 di atas, maka saya bersedia melepaskan jabatan Komisaris Independen dan bersedia untuk

diganti.

Demikian pernyataan independensi ini saya buat dengan sebenar-benarnya.

Jakarta, ……………………….

Meterai

Nama Lengkap

Lampiran 6

164

(Kota), (tanggal, bulan, tahun)

No. :

Lamp :

Kepada

Bank Indonesia

Up. Direktorat Perbankan Syariah atau

Kantor Bank Indonesia*)

.......................................

.......................................

Perihal : Penyampaian Laporan Hasil Pengawasan Dewan Pengawas Syariah Semester I/II**) Tahun

….. Bank Umum Syariah/Unit Usaha Syariah **) ……………

Assalamu’alaikum wr. wb.

Bersama ini kami sampaikan Laporan Hasil Pengawasan Dewan Pengawas Syariah Bank kami untuk Semester

I/II**) Tahun …..

Demikian agar maklum.

Wassalamu’alaikum wr. wb.

DIREKSI BANK/DIREKTUR UUS**)

*) ditujukan kepada Direktorat Perbankan Syariah bagi BUS yang berkantor pusat di KPBI dan UUS yang

BUK yang menjadi induknya berkantor pusat di KPBI; atau

ditujukan kepada Kantor Bank Indonesia setempat bagi BUS yang berkantor pusat di luar KPBI dan UUS

yang BUK yang menjadi induknya berkantor pusat di luar KPBI.

**) coret salah satu

Laporan Hasil Pengawasan Dewan Pengawas Syariah

Semester I/II*) Tahun …..

Bank Umum Syariah/Unit Usaha Syariah*) ……………

Disusun oleh:

Dewan Pengawas Syariah

Ketua :

Anggota :

Anggota :

*) coret salah satu

165

THI_fariza
Rectangle
THI_fariza
TextBox
Lampiran 7

DAFTAR ISI

halaman

I. Kertas kerja pengawasan terhadap proses pengembangan produk

baru Bank

1) Produk …. …

2) Produk …. …

3) Produk …. …

II. Kertas kerja pengawasan terhadap kegiatan Bank

1) Kegiatan …. …

2) Kegiatan …. …

3) Kegiatan …. …

166

KERTAS KERJA

PENGAWASAN TERHADAP PROSES PENGEMBANGAN PRODUK BARU BANK

SEMESTER I / II*) TAHUN …..

BANK UMUM SYARIAH/UNIT USAHA SYARIAH*) ……………

NAMA PRODUK BARU : ……………

NO. AKTIVITAS YANG DILAKUKAN HASIL PENGAWASAN

1. Meminta penjelasan dari pejabat Bank yang berwenang mengenai tujuan, karakteristik, dan akad yang digunakan dalam produk baru yang akan dikeluarkan.

Tujuan produk baru

(agar disebutkan tujuan produk baru)

Karakteristik produk baru

(agar disebutkan karakteristik produk baru)

Akad yang digunakan

(agar disebutkan akad yang digunakan produk baru)

2. Memeriksa apakah terhadap akad yang digunakan dalam produk baru telah terdapat fatwa DSN - MUi:

- jika belum terdapat fatwa, DPS mengusulkan kepada Direksi BUS/Direktur UUS untuk mengajukan surat permohonan ketetapan fatwa dari DSN – MUI; atau

(agar disebutkan bukti dokumen usulan DPS kepada Direksi BUS/Direktur UUS mengenai permohonan ketetapan fatwa dari DSN - MUI dan disebutkan nomor fatwa DSN - MUI yang telah ditetapkan sesuai permohonan Bank)

- jika telah terdapat fatwa, DPS melakukan analisa atas kesesuaian akad produk baru dengan fatwa DSN - MUI.

(agar dijelaskan hasil analisa DPS terhadap kesesuaian akad dengan fatwa DSN - MUI)

3. Mereview sistem dan prosedur produk baru yang akan dikeluarkan terkait dengan pemenuhan Prinsip Syariah.

(agar dijelaskan hasil review terhadap sistem dan prosedur)

4. Memberikan pendapat syariah atas produk baru yang akan dikeluarkan.

(agar dijelaskan pendapat syariah DPS terhadap produk baru).

*) coret salah satu

Dewan Pengawas Syariah

No. Nama dan

Jabatan Tanggal Tanda Tangan

1 Fulan/Fulanah

Ketua DPS

2 Fulan/Fulanah

Anggota DPS

3 Fulan/Fulanah

Anggota DPS

167

Lampiran 3. Surat Edaran Bank Indonesia Nomor 12/13/DPbS Tanggal 30 April 2010

NAMA KEGIATAN :

NO.

1. (agar disebutkan sumber laporan atau

informasi dan bagian yang menunjukan

kelemahan pelaksanaan kegiatan Bank

terhadap pemenuhan prinsip syariah).

2. (agar disebutkan jumlah sampel transaksi

yang akan diperiksa beserta alasan yang

mendasari penetapan jumlah sampel).

3. (agar disebutkan dokumen yang diperiksa,

termasuk dokumen yang seharusnya ada

sesuai SOP dan dijelaskan hasil

pemeriksaannya).

4. (agar disebutkan kegiatan yang dilakukan

dan terhadap siapa kegiatan tersebut

dilakukan dan hasilnya).

5. (agar disebutkan tanggal penyusunan SOP

(termasuk perubahan-perubahannya, jika

ada) dan bagian SOP yang perlu

disempurnakan).

6. (agar dijelaskan pendapat syariah DPS

terhadap kegiatan Bank).

7. (agar disebutkan dokumen yang

menyampaikan hasil pengawasan kepada

Direksi dan Dewan Komisaris).

*) coret salah satu

No. Tanda Tangan

2 Fulan/Fulanah

Anggota DPS

3 Fulan/Fulanah

Anggota DPS

Dewan Pengawas Syariah

Nama dan Jabatan Tanggal

1 Fulan/Fulanah

Ketua DPS

KERTAS KERJAPENGAWASAN TERHADAP KEGIATAN BANK

AKTIVITAS YANG DILAKUKAN HASIL PENGAWASAN

Menganalisis laporan yang disampaikan oleh

dan/atau yang diminta dari Direksi,

pelaksana fungsi audit intern dan/atau fungsi

kepatuhan untuk mengetahui kualitas

pelaksanaan pemenuhan Prinsip Syariah atas

kegiatan penghimpunan dana dan

penyaluran dana serta pelayanan jasa Bank.

Melaporkan hasil pengawasan kepada

Direksi dan Dewan Komisaris.

Memberikan pendapat syariah atas kegiatan

penghimpunan dana dan penyaluran dana

serta pelayanan jasa Bank.

Memeriksa dokumen transaksi yang diuji

petik (sampel) untuk mengetahui

pemenuhan Prinsip Syariah sebagaimana

dipersyaratkan dalam SOP Bank.

Menetapkan jumlah uji petik (sampel)

transaksi yang akan diperiksa dengan

memperhatikan kualitas pelaksanaan

pemenuhan Prinsip Syariah dari masing-

masing kegiatan.

Melakukan inspeksi, pengamatan,

permintaan keterangan dan/atau konfirmasi

kepada pegawai Bank dan/atau nasabah

untuk memperkuat hasil pemeriksaan

dokumen, sebagaimana dimaksud pada

angka 3., apabila diperlukan.

Melakukan review terhadap SOP terkait

aspek syariah apabila terdapat indikasi

ketidaksesuaian pelaksanaan pemenuhan

Prinsip Syariah atas kegiatan dimaksud.

Lampiran 3/halaman 4

168

THI_fariza
Rectangle
THI_fariza
Rectangle

PERINGKAT KRITERIA/INDIKATOR

Peringkat 1 Hasil analisis self assessment menunjukkan bahwa pelaksanaan GCG BUS sangat sesuai dengan Kriteria/Indikator.

Peringkat 2 Hasil analisis self assessment menunjukkan bahwa pelaksanaan GCG BUS sesuai dengan Kriteria/Indikator.

Peringkat 3 Hasil analisis self assessment menunjukkan bahwa pelaksanaan GCG BUS cukup sesuai dengan Kriteria/Indikator.

Peringkat 4 Hasil analisis self assessment menunjukkan bahwa pelaksanaan GCG BUS kurang sesuai dengan Kriteria/Indikator.

Peringkat 5 Hasil analisis self assessment menunjukkan bahwa pelaksanaan GCG BUS tidak sesuai dengan Kriteria/Indikator.

KERTAS KERJA SELF ASSESSMENT

BAGI BANK UMUM SYARIAH

169

THI_fariza
TextBox
Lampiran 8
THI_fariza
Rectangle

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

I. PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

TUJUAN

Untuk menilai: a. kecukupan komposisi, kriteria dan independensi Dewan Komisaris;

b. efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Komisaris;

c. efektivitas penyelenggaraan rapat Dewan Komisaris;

d. kecukupan aspek pengungkapan mengenai Dewan Komisaris.

SUB FAKTOR

A. KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENDENSI DEWAN KOMISARIS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Jumlah anggota Dewan Komisaris paling kurang 3 (tiga) orang dan tidak melampaui jumlah anggota Direksi.

1 2 3 4 5

2. Paling kurang 1 (satu) anggota Dewan Komisaris berdomisili di Indonesia.

1 2 3 4 5

3. Seluruh anggota Dewan Komisaris memiliki integritas, kompetensi dan reputasi keuangan yang memadai.

1 2 3 4 5

4. Paling kurang 50% (lima puluh persen) dari jumlah anggota Dewan Komisaris adalah Komisaris Independen.

170

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

1 2 3 4 5

5. Pengangkatan dan/atau penggantian Komisaris dengan memperhatikan rekomendasi Komite Nominasi atau Komite Remunerasi dan Nominasi dan telah memperoleh persetujuan dari RUPS.

1 2 3 4 5

6. Anggota Dewan Komisaris tidak melanggar ketentuan rangkap jabatan.

1 2 3 4 5

7. Seluruh Komisaris Independen tidak ada yang memiliki hubungan keuangan, kepengurusan, kepemilikan saham dan/atau hubungan keluarga dengan Pemegang Saham Pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau Direksi atau hubungan keuangan dan/atau hubungan kepemilikan saham dengan BUS, sehingga dapat mendukung kemampuannya untuk bertindak independen.

1 2 3 4 5

8. Seluruh anggota Dewan Komisaris Independen yang berasal dari mantan anggota Direksi BUS yang tidak melakukan fungsi pengawasan telah menjalani masa tunggu (cooling off) paling kurang selama 6 (enam) bulan.

1 2 3 4 5

9. Komisaris Independen merangkap jabatan sebagai Ketua Komite paling banyak pada 2 (dua) Ketua Komite pada BUS yang sama.

1 2 3 4 5

10. Mayoritas Komisaris tidak saling memiliki hubungan keluarga sampai dengan derajat kedua dengan sesama anggota Dewan Komisaris dan/atau Direksi.

1 2 3 4 5

171

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENDENSI DEWAN KOMISARIS 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Dewan Komisaris telah melakukan pengawasan atas terselenggaranya pelaksanaan GCG dalam setiap kegiatan usaha BUS pada seluruh tingkatan atau jenjang organisasi.

1 2 3 4 5

2. Dewan Komisaris telah melaksanakan pengawasan terhadap pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direksi serta memberikan nasihat kepada Direksi.

1 2 3 4 5

3. Dalam melakukan pengawasan, Dewan Komisaris telah memantau dan mengevaluasi pelaksanaan kebijakan strategis BUS.

1 2 3 4 5

4. Dewan Komisaris tidak terlibat dalam pengambilan keputusan kegiatan operasional BUS, kecuali pengambilan keputusan untuk pemberian pembiayaan kepada Direksi sepanjang kewenangan Dewan Komisaris tersebut diatur dalam RUPS.

1 2 3 4 5

5. Dewan Komisaris telah memastikan bahwa Direksi telah menindaklanjuti temuan audit dan rekomendasi dari hasil pengawasan Bank Indonesia, auditor intern, DPS dan/atau auditor eksternal.

1 2 3 4 5

172

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

6. Dewan Komisaris memberitahukan secara tertulis kepada Bank Indonesia paling lambat 7 (tujuh) hari kerja sejak ditemukan pelanggaran peraturan perundang-undangan di bidang keuangan dan perbankan, dan suatu kondisi yang dapat membahayakan kelangsungan usaha BUS.

1 2 3 4 5

7. Dewan Komisaris telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan prinsip – prinsip GCG.

1 2 3 4 5

8. Dewan Komisaris telah membentuk Komite Audit, Komite Pemantau Risiko, serta Komite Remunerasi dan Nominasi.

1 2 3 4 5

9. Dewan Komisaris telah memutuskan nama-nama anggota Komite untuk ditetapkan oleh Direksi.

1 2 3 4 5

10. Dewan Komisaris telah memastikan bahwa Komite yang dibentuk telah menjalankan tugasnya secara efektif.

1 2 3 4 5

11. Dewan Komisaris telah memiliki pedoman dan tata tertib kerja termasuk pengaturan waktu kerja dan rapat.

1 2 3 4 5

12. Dewan Komisaris telah menyediakan waktu yang cukup untuk melaksanakan tugas dan tanggung-jawabnya secara optimal

173

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

C. EFEKTIVITAS RAPAT DEWAN KOMISARIS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Rapat Dewan Komisaris diselenggarakan paling kurang 1 (satu) kali dalam 2 (dua) bulan.

1 2 3 4 5

2. Rapat Dewan Komisaris dihadiri paling kurang oleh 2/3 (dua per tiga) dari jumlah anggota Dewan Komisaris.

1 2 3 4 5

3. Rapat Dewan Komisaris dipimpin oleh Komisaris Utama, dan apabila Komisaris Utama berhalangan hadir maka rapat Dewan Komisaris dipimpin oleh salah seorang anggota Dewan Komisaris.

1 2 3 4 5

4. Keputusan Dewan Komisaris telah dituangkan ke dalam risalah rapat, termasuk dissenting opinions yang terjadi secara jelas.

1 2 3 4 5

5. Risalah rapat yang merupakan keputusan bersama seluruh anggota Dewan

174

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

Komisaris telah didokumentasikan dengan baik.

1 2 3 4 5

6. Hasil rapat Dewan Komisaris telah disampaikan sebagai rekomendasi dan/atau nasihat kepada Direksi.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

EFEKTIVITAS RAPAT DEWAN KOMISARIS 1 2 3 4 5

SUBFAKTOR

D. TRANSPARANSI DEWAN KOMISARIS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Anggota Dewan Komisaris telah mengungkap:

a. kepemilikan sahamnya yang mencapai 5% (lima perseratus) atau lebih pada BUS yang bersangkutan.

b. hubungan keuangan dan hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali anggota, anggota Dewan Komisaris lain dan/atau anggota Direksi.

c. rangkap jabatan pada perusahaan atau lembaga lain

d. remunerasi dan fasilitas lain

dalam laporan pelaksanaan GCG.

1 2 3 4 5

2. Anggota Dewan Komisaris tidak memanfaatkan BUS untuk kepentingan pribadi, keluarga, dan/atau pihak lain yang mengurangi aset atau mengurangi

175

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

keuntungan BUS.

1 2 3 4 5

3. Anggota Dewan Komisaris tidak mengambil dan/atau menerima keuntungan pribadi dari BUS selain remunerasi dan fasilitas lainnya yang ditetapkan RUPS.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

TRANSPARANSI DEWAN KOMISARIS 1 2 3 4 5

PENILAIAN PERINGKAT FAKTOR

PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

A. KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENDENSI DEWAN KOMISARIS 1 2 3 4 5

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS 1 2 3 4 5

C. EFEKTIVITAS RAPAT DEWAN KOMISARIS 1 2 3 4 5

D. TRANSPARANSI DEWAN KOMISARIS 1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

176

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN KOMISARIS

177

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

II. PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

TUJUAN

Untuk menilai:

a. kecukupan komposisi, kriteria dan tingkat independensi Direksi;

b. efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direksi;

c. efektivitas penyelenggaraan rapat Direksi;

d. kecukupan aspek pengungkapan mengenai Direksi.

SUB FAKTOR

A. KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENDENSI DIREKSI

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Jumlah anggota Direksi paling kurang 3 (tiga) orang.

1 2 3 4 5

2. Seluruh anggota Direksi telah berdomisili di Indonesia.

1 2 3 4 5

3. Presiden Direktur atau Direktur Utama berasal dari pihak yang independen terhadap pemegang saham pengendali, yakni tidak memiliki hubungan keuangan, kepengurusan, kepemilikan saham dan hubungan keluarga

1 2 3 4 5

4. Seluruh anggota Direksi memiliki integritas, kompetensi dan reputasi keuangan yang memadai.

178

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

1 2 3 4 5

5. Pengangkatan dan/atau penggantian anggota Direksi dilakukan dengan memperhatikan rekomendasi Komite Nominasi atau Komite Remunerasi dan Nominasi.

1 2 3 4 5

6. Direksi tidak melanggar ketentuan rangkap jabatan.

1 2 3 4 5

7. Anggota Direksi baik secara sendiri-sendiri atau bersama-sama tidak memiliki saham melebihi 25% (dua puluh lima persen) dari modal disetor pada suatu perusahaan lain.

1 2 3 4 5

8. Direksi telah mengangkat anggota Komite, didasarkan pada keputusan rapat Dewan Komisaris.

1 2 3 4 5

9. Mayoritas anggota Direksi tidak saling memiliki hubungan keluarga sampai dengan derajat kedua dengan sesama anggota Direksi, dan/atau dengan anggota Dewan Komisaris.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

179

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENDENSI DIREKSI 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Direksi bertanggung jawab penuh atas pelaksanaan pengelolaan BUS berdasarkan prinsip kehati-hatian dan Prinsip Syariah.

1 2 3 4 5

2. Direksi mengelola BUS sesuai kewenangan dan tanggung jawab sebagaimana diatur dalam Anggaran Dasar BUS dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

1 2 3 4 5

3. Direksi telah melaksanakan GCG dalam setiap kegiatan usaha BUS pada seluruh tingkatan atau jenjang organisasi.

1 2 3 4 5

4. Direksi telah memiliki fungsi paling kurang Audit Intern, Manajemen Risiko dan Komite Manajemen Risiko, dan Kepatuhan.

1 2 3 4 5

5. Direksi telah menindaklanjuti temuan audit dan/atau rekomendasi dari hasil pengawasan Bank Indonesia, auditor intern, DPS dan auditor ekstern.

1 2 3 4 5

180

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

6. Direksi telah mempertanggungjawabkan pelaksanaan tugasnya kepada pemegang saham melalui RUPS.

1 2 3 4 5

7. Direksi telah mengungkapkan kepada pegawai kebijakan BUS yang bersifat strategis

1 2 3 4 5

8. Dalam hal Direksi menggunakan jasa konsultan, penasihat, atau yang dapat dipersamakan dengan itu, maka Direksi telah memenuhi ketentuan yang berlaku.

1 2 3 4 5

9. Anggota Direksi tidak memberikan kuasa umum kepada pihak lain yang mengakibatkan pengalihan tugas dan fungsi Direksi.

1 2 3 4 5

10. Direksi telah menyediakan data dan informasi yang akurat, relevan dan tepat waktu kepada Dewan Komisaris dan DPS.

1 2 3 4 5

11. Setiap anggota Direksi memiliki kejelasan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan bidang tugasnya.

1 2 3 4 5

12. Direksi memiliki pedoman dan tata tertib kerja yang telah mencantumkan pengaturan waktu kerja dan rapat.

181

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

C. EFEKTIVITAS RAPAT DIREKSI

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Direksi telah menetapkan kebijakan dan keputusan strategis melalui rapat Direksi.

1 2 3 4 5

2. Keputusan Direksi telah dituangkan ke dalam risalah rapat, termasuk dissenting opinions yang terjadi secara jelas.

1 2 3 4 5

3. Risalah rapat yang merupakan keputusan bersama seluruh anggota Direksi telah didokumentasikan dengan baik.

1 2 3 4 5

4. Keputusan rapat Direksi yang memerlukan tindak lanjut telah ditindaklanjuti.

182

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

EFEKTIVITAS RAPAT DIREKSI 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

D. TRANPARANSI DIREKSI

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Anggota Direksi telah mengungkapkan:

a. kepemilikan saham yang mencapai 5% (lima persen) atau lebih baik pada BUS yang bersangkutan maupun pada bank dan perusahaan lain yang berkedudukan di dalam dan di luar negeri;

b. hubungan keuangan dan hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi lainnya; dan

c. remunerasi dan fasilitas lain

pada Laporan Pelaksanaan GCG.

1 2 3 4 5

2. Direksi tidak memanfaatkan BUS untuk kepentingan pribadi, keluarga, dan/atau pihak lain yang mengurangi aset atau mengurangi keuntungan BUS.

1 2 3 4 5

3. Direksi tidak mengambil dan/atau menerima keuntungan pribadi dari BUS

183

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

selain Remunerasi dan fasilitas lainnya yang ditetapkan RUPS.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

TRANSPARANSI DIREKSI 1 2 3 4 5

PENILAIAN PERINGKAT FAKTOR

PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

A. KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENDENSI DIREKSI 1 2 3 4 5

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI 1 2 3 4 5

C. EFEKTIVITAS RAPAT DIREKSI 1 2 3 4 5

D. TRANSPARANSI DIREKSI 1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

184

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKSI

185

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : KELENGKAPAN DAN PELAKSANAAN TUGAS KOMITE

III. KELENGKAPAN DAN PELAKSANAAN TUGAS KOMITE

TUJUAN Untuk menilai:

a. kecukupan struktur, komposisi, rangkap jabatan dan independensi anggota Komite;

b. efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggungjawab Komite;

c. efektivitas dan efisiensi pelaksanaan rapat Komite.

SUB FAKTOR

A. STRUKTUR, KOMPOSISI, RANGKAP JABATAN DAN INDEPENDENSI ANGGOTA KOMITE

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Komite Pemantau Risiko a. Anggota Komite Pemantau Risiko paling kurang terdiri dari seorang

Komisaris Independen, seorang Pihak Independen ahli di bidang perbankan syariah dan seorang Pihak Independen yang ahli di bidang manajemen risiko.

b. Anggota Komite Pemantau Risiko tidak berasal dari anggota Direksi. c. Komite Pemantau Risiko diketuai oleh Komisaris Independen. d. Mayoritas anggota Komisaris yang menjadi anggota Komite Pemantau

Risiko merupakan Komisaris Independen. e. Anggota Komite Pemantauan Risiko memiliki integritas, dan reputasi

keuangan yang baik.

1 2 3 4 5

2. Komite Remunerasi dan Nominasi a. Anggota Komite Remunerasi dan Nominasi paling kurang terdiri dari 2

(dua) orang Komisaris Independen dan seorang Pejabat Eksekutif yang membawahi sumber daya manusia.

b. Anggota Komite Remunerasi dan Nominasi tidak berasal dari anggota Direksi.

186

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : KELENGKAPAN DAN PELAKSANAAN TUGAS KOMITE

c. Komite Remunerasi dan Nominasi diketuai oleh Komisaris Independen. d. Apabila BUS membentuk Komite Remunerasi dan Nominasi secara

terpisah, maka: 1). Pejabat Eksekutif anggota Komite Remunerasi harus memiliki

pengetahuan mengenai sistem remunerasi BUS; dan

2). Pejabat Eksekutif anggota Komite Nominasi harus memiliki pengetahuan tentang sistem nominasi dan succession plan BUS.

1 2 3 4 5

3. Komite Audit a. Anggota Komite Audit paling kurang terdiri dari seorang Komisaris

Independen, seorang Pihak Independen yang ahli di bidang akuntansi keuangan dan seorang Pihak Independen yang ahli di bidang perbankan.

b. Anggota Komite Audit tidak berasal dari anggota Direksi.

c. Komite Audit diketuai oleh Komisaris Independen.

d. Mayoritas anggota Komisaris yang menjadi anggota Komite Audit merupakan Komisaris Independen.

e. Anggota Komite Audit memiliki integritas dan reputasi keuangan yang baik.

1 2 3 4 5

4. Rangkap Jabatan Anggota Komite

a. Anggota Komite yang berasal dari Pihak Independen yang merangkap jabatan sebagai Pihak Independen anggota Komite lainnya pada BUS yang sama, pada bank lain, dan/atau pada perusahaan lain, telah memperhatikan kriteria independensi, kriteria keahlian, kerahasiaan Bank, kode etik, dan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab.

b. Ketua komite dapat merangkap jabatan sebagai ketua komite paling banyak pada 1 (satu) komite lainnya pada BUS yang sama.

1 2 3 4 5

187

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : KELENGKAPAN DAN PELAKSANAAN TUGAS KOMITE

5. Independensi Anggota Komite

a. Seluruh Pihak Independen anggota Komite merupakan pihak di luar BUS yang tidak memiliki hubungan keuangan, kepengurusan, kepemilikan saham dan/atau hubungan keluarga dengan pemegang saham pengendali, anggota Dewan Komisaris dan/atau anggota Direksi atau hubungan keuangan dan/atau hubungan kepemilikan saham dengan BUS, sehingga dapat mendukung kemampuannya untuk bertindak independen.

b. Seluruh Pihak Independen yang berasal dari mantan anggota Direksi BUS yang tidak melakukan fungsi pengawas telah menjalani masa tunggu (cooling off) selama 6 (enam) bulan.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

STRUKTUR, KOMPOSISI, RANGKAP JABATAN DAN INDEPENDENSI ANGGOTA KOMITE

1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB KOMITE

KRITERIA/INDIKATOR

1. Komite Pemantau Risiko

Untuk memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris, Komite Pemantau Risiko telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab paling kurang:

a. melakukan evaluasi tentang kebijakan manajemen risiko;

b. melakukan evaluasi tentang kesesuaian antara kebijakan manajemen

188

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : KELENGKAPAN DAN PELAKSANAAN TUGAS KOMITE

risiko dengan pelaksanaan kebijakan tersebut; dan

c. melakukan evaluasi pelaksanaan tugas Komite Manajemen Risiko dan Satuan Kerja Manajemen Risiko.

1 2 3 4 5

2. Komite Remunerasi dan Nominasi

Komite Remunerasi dan Nominasi telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab paling kurang:

a. terkait dengan kebijakan remunerasi:

1) melakukan evaluasi terhadap kebijakan remunerasi;

2) melakukan evaluasi terhadap kesesuaian antara kebijakan remunerasi dengan pelaksanaan kebijakan tersebut; dan

3) memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris mengenai kebijakan remunerasi bagi Dewan Komisaris, Direksi, DPS, Pejabat Eksekutif dan pegawai secara keseluruhan

dengan memperhatikan kinerja keuangan, pemenuhan pembentukan Penyisihan Penghapusan Aktiva, kewajaran dengan peer group dan pertimbangan sasaran dan strategi jangka panjang BUS.

b. terkait dengan kebijakan nominasi:

1) memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris mengenai sistem serta prosedur pemilihan dan/atau penggantian anggota Dewan Komisaris, Direksi dan DPS;

2) memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris mengenai calon anggota Dewan Komisaris, Direksi dan/atau DPS;

3) memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris mengenai calon Pihak Independen yang akan menjadi anggota Komite.

1 2 3 4 5

189

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : KELENGKAPAN DAN PELAKSANAAN TUGAS KOMITE

3. Komite Audit

a. Komite Audit melakukan evaluasi atas pelaksanaan audit intern dalam rangka menilai kecukupan pengendalian intern termasuk kecukupan proses pelaporan keuangan, meliputi pelaksanaan tugas yang dilaksanakan oleh fungsi audit intern dan pelaksanaan tindak lanjut oleh Direksi atas hasil temuan audit dan/atau rekomendasi dari hasil pengawasan Bank Indonesia, auditor intern, DPS dan/atau auditor ekstern, guna memberikan rekomendasi kepada Dewan Komisaris.

b. Komite Audit melakukan koordinasi dengan KAP dalam rangka efektivitas pelaksanaan audit ekstern.

c. Komite Audit memberikan rekomendasi mengenai penunjukan Akuntan Publik dan KAP kepada Dewan Komisaris.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB KOMITE 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

C. EFEKTIVITAS RAPAT KOMITE

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Komite telah memiliki pedoman dan tata tertib kerja.

1 2 3 4 5

190

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : KELENGKAPAN DAN PELAKSANAAN TUGAS KOMITE

2. Pedoman dan tata tertib kerja komite telah dievaluasi dan dilakukan pengkinian secara berkala.

1 2 3 4 5

3. Hasil rapat komite telah dituangkan dalam risalah rapat dan telah didokumentasikan dengan baik.

1 2 3 4 5

4. Hasil rapat Komite telah disampaikan sebagai rekomendasi kepada Dewan Komisaris.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

EFEKTIVITAS RAPAT KOMITE 1 2 3 4 5

PENILAIAN PERINGKAT FAKTOR

KELENGKAPAN DAN PELAKSANAAN TUGAS KOMITE

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

A. STRUKTUR, KOMPOSISI, RANGKAP JABATAN DAN INDEPENSI ANGGOTA KOMITE

1 2 3 4 5

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB KOMITE 1 2 3 4 5

C. EFEKTIVITAS RAPAT KOMITE 1 2 3 4 5

191

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : KELENGKAPAN DAN PELAKSANAAN TUGAS KOMITE

PERINGKAT FAKTOR 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

192

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

IV. PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

TUJUAN

Untuk menilai:

a. kecukupan jumlah, komposisi, kriteria dan tingkat independensi anggota DPS;

b. efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawab DPS;

c. efektivitas penyelenggaraan rapat DPS;

d. kecukupan aspek pengungkapan mengenai DPS.

SUB FAKTOR

A. KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENDENSI DPS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Jumlah anggota DPS paling kurang 2 (dua) orang atau paling banyak 50% (lima puluh persen) dari jumlah anggota Direksi.

1 2 3 4 5

2. Seluruh anggota DPS memiliki integritas, kompetensi dan reputasi keuangan yang memadai.

1 2 3 4 5

3. Pengangkatan dan/atau penggantian anggota DPS dilakukan dengan memperhatikan rekomendasi Komite Nominasi atau Komite Remunerasi dan Nominasi.

1 2 3 4 5

4. Pengangkatan dan/atau penggantian anggota DPS telah mendapat rekomendasi dari Dewan Syariah Nasional - Majelis Ulama Indonesia dan telah memperoleh persetujuan dari RUPS.

193

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

1 2 3 4 5

5. Masa jabatan anggota DPS tidak melebihi masa jabatan anggota Direksi atau Dewan Komisaris.

1 2 3 4 5

6. Anggota DPS merangkap jabatan sebagai anggota DPS paling banyak pada 4 (empat) lembaga keuangan syariah lain.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENSI DPS 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DPS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. DPS telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan prinsip-prinsip GCG.

1 2 3 4 5

2. DPS bertugas dan bertanggung jawab memberikan nasihat dan saran kepada Direksi serta mengawasi kegiatan BUS agar sesuai dengan Prinsip Syariah.

1 2 3 4 5

3. DPS telah menilai dan memastikan pemenuhan Prinsip Syariah atas pedoman

194

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

operasional dan produk yang dikeluarkan BUS.

1 2 3 4 5

4. DPS telah mengawasi proses pengembangan produk baru BUS agar sesuai dengan fatwa Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia.

1 2 3 4 5

5. DPS telah meminta fatwa kepada Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia untuk produk baru BUS yang belum ada fatwanya.

1 2 3 4 5

6. DPS telah melakukan review secara berkala atas pemenuhan Prinsip Syariah terhadap mekanisme penghimpunan dana dan penyaluran dana serta pelayanan jasa BUS.

1 2 3 4 5

7. DPS telah menyampaikan Laporan Hasil Pengawasan DPS secara semesteran dan menyampaikan paling lambat 2 (dua) bulan setelah periode laporan.

1 2 3 4 5

8. Anggota DPS telah menyediakan waktu yang cukup untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya secara optimal.

1 2 3 4 5

195

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DPS 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

C. EFEKTIVITAS RAPAT DPS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Rapat DPS diselenggarakan paling kurang 1 (satu) kali dalam 1 (satu) bulan.

1 2 3 4 5

2. Pengambilan keputusan rapat DPS dilakukan berdasarkan musyawarah mufakat.

1 2 3 4 5

3. Risalah rapat yang merupakan keputusan bersama seluruh anggota DPS telah didokumentasikan dengan baik.

1 2 3 4 5

4. Hasil rapat DPS telah disampaikan sebagai laporan atau rekomendasi kepada Direksi.

1 2 3 4 5

196

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

EFEKTIVITAS RAPAT DPS 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR D. TRANSPARANSI DPS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Anggota DPS telah mengungkapkan:

a. rangkap jabatan sebagai anggota DPS pada lembaga keuangan syariah lain; dan

b. remunerasi dan fasilitas lain

pada Laporan Pelaksanaan GCG.

1 2 3 4 5

2. Anggota DPS tidak memanfaatkan BUS untuk kepentingan pribadi, keluarga, dan/atau pihak lain yang mengurangi aset atau mengurangi keuntungan BUS.

1 2 3 4 5

3. Anggota DPS tidak mengambil dan/atau menerima keuntungan pribadi dari BUS selain Remunerasi dan fasilitas lainnya yang ditetapkan RUPS.

1 2 3 4 5

4. Anggota DPS tidak merangkap jabatan sebagai konsultan di seluruh BUS dan/atau UUS.

197

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

TRANSPARANSI DPS 1 2 3 4 5

PENILAIAN PERINGKAT FAKTOR

PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DPS

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

A. KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENDENSI DPS 1 2 3 4 5

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DPS 1 2 3 4 5

C. EFEKTIVITAS RAPAT DPS 1 2 3 4 5

D. TRANSPARANSI DPS 1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

198

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

199

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a FAKTOR : PELAKSANAAN PRINSIP SYARIAH DALAM KEGIATAN PENGHIMPUNAN DANA DAN PENYALURAN DANA SERTA PELAYANAN

JASA BANK UMUM SYARIAH

V. PELAKSANAAN PRINSIP SYARIAH DALAM KEGIATAN PENGHIMPUNAN DANA DAN PENYALURAN DANA SERTA PELAYANAN JASA BANK UMUM SYARIAH

TUJUAN

Untuk menilai :

a. kesesuaian produk BUS terhadap Prinsip Syariah;

b. pemenuhan Prinsip Syariah oleh BUS dalam pelaksanaan kegiatan penghimpunan dana, penyaluran dana dan pelayanan jasa;

c. mekanisme yang dilakukan oleh BUS dalam rangka penyelesaian sengketa yang terjadi antara BUS dengan nasabah.

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Produk yang dimiliki oleh BUS telah sesuai dengan Fatwa yang dikeluarkan oleh Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia dan telah dilengkapi dengan pendapat syariah dari DPS.

1 2 3 4 5

2. Pelaksanaan produk penghimpunan dana BUS telah sesuai dengan Fatwa yang dikeluarkan oleh Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia dan ketentuan Bank Indonesia.

1 2 3 4 5

3. Pelaksanaan produk penyaluran dana BUS telah sesuai dengan Fatwa yang dikeluarkan oleh Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia dan ketentuan Bank Indonesia.

200

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a FAKTOR : PELAKSANAAN PRINSIP SYARIAH DALAM KEGIATAN PENGHIMPUNAN DANA DAN PENYALURAN DANA SERTA PELAYANAN

JASA BANK UMUM SYARIAH

1 2 3 4 5

4. Pelaksanaan produk pelayanan jasa BUS telah sesuai dengan Fatwa yang dikeluarkan oleh Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia dan ketentuan Bank Indonesia.

1 2 3 4 5

5. Penyelesaian sengketa antara BUS dengan nasabah dilakukan melalui musyawarah atau melalui mediasi perbankan mekanisme arbitrase syariah atau melalui lembaga peradilan berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR PERINGKAT

PELAKSANAAN PRINSIP SYARIAH DALAM KEGIATAN PENGHIMPUNAN DANA DAN PENYALURAN DANA SERTA PELAYANAN JASA BANK UMUM SYARIAH

1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

201

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a FAKTOR : PELAKSANAAN PRINSIP SYARIAH DALAM KEGIATAN PENGHIMPUNAN DANA DAN PENYALURAN DANA SERTA PELAYANAN

JASA BANK UMUM SYARIAH

202

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENANGANAN BENTURAN KEPENTINGAN

VI. PENANGANAN BENTURAN KEPENTINGAN

TUJUAN

Untuk menilai efektifitas pengelolaan benturan kepentingan serta kecukupan aspek pengungkapan (disclosure)-nya serta dampak benturan kepentingan tersebut terhadap profitabilitas BUS.

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. BUS memiliki kebijakan, sistem dan prosedur penyelesaian mengenai :

a. benturan kepentingan yang mengikat setiap pengurus dan pegawai BUS;

b. administrasi pencatatan, dokumentasi dan pengungkapan benturan kepentingan dimaksud dalam risalah rapat.

1 2 3 4 5

2. Benturan kepentingan telah diungkapkan dalam setiap keputusan dan telah didokumentasi dengan baik.

1 2 3 4 5

3. Tindakan yang mengandung benturan kepentingan dilakukan dengan tidak mengurangi aset atau mengurangi keuntungan BUS.

1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR PERINGKAT

PENANGANAN BENTURAN KEPENTINGAN 1 2 3 4 5

203

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENANGANAN BENTURAN KEPENTINGAN

KESIMPULAN :

204

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENERAPAN FUNGSI KEPATUHAN BUS

VII. PENERAPAN FUNGSI KEPATUHAN BUS

TUJUAN

Untuk menilai: a. tingkat kepatuhan BUS terhadap ketentuan Bank Indonesia dan peraturan perundang-undangan yang berlaku serta pemenuhan

komitmen dengan lembaga otoritas yang berwenang; b. efektivitas pelaksanaan tugas dan independensi Direktur Kepatuhan dan fungsi kepatuhan; c. menjamin ketersediaan pedoman kerja, sistem dan prosedur kerja yang kini di seluruh bidang/jenjang organisasi; d. tersedianya Sistem Informasi Manajemen (SIM) yang memadai agar fungsi kepatuhan dapat menjalankan tugasnya secara efektif.

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. BUS telah memiliki 1 (satu) orang Direktur Kepatuhan yang diangkat oleh RUPS.

1 2 3 4 5

2. BUS telah melaksanakan fungsi kepatuhan yang independen terhadap satuan kerja operasional, termasuk apabila membentuk unit kerja atau satuan kerja kepatuhan sesuai dengan ukuran BUS.

1 2 3 4 5

3. Fungsi kepatuhan telah didukung oleh personil yang paling kurang memiliki pengetahuan dan/atau pemahaman tentang operasional perbankan syariah.

1 2 3 4 5

4. Direktur Kepatuhan telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab paling kurang:

a. menetapkan langkah-langkah yang diperlukan untuk memastikan BUS telah memenuhi seluruh peraturan Bank Indonesia dan peraturan perundang-undangan lain yang berlaku dalam rangka pelaksanaan prinsip kehati-

205

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENERAPAN FUNGSI KEPATUHAN BUS

hatian;

b. memantau dan menjaga agar kegiatan usaha BUS tidak menyimpang dari ketentuan yang berlaku;

c. memantau dan menjaga kepatuhan BUS terhadap seluruh perjanjian dan komitmen yang dibuat BUS kepada Bank Indonesia.

1 2 3 4 5

5. Fungsi kepatuhan telah bertanggung jawab terhadap ketersediaan dan kesesuaian pedoman, sistem dan prosedur seluruh satuan kerja dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, di seluruh jenjang organisasi.

1 2 3 4 5

6. Direktur Kepatuhan telah mencegah Direksi BUS agar tidak menempuh kebijakan dan/atau menetapkan keputusan yang menyimpang dari peraturan Bank Indonesia dan peraturan perundang-undangan lain yang berlaku.

1 2 3 4 5

7. Direktur Kepatuhan telah melaporkan pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya secara berkala kepada Direktur Utama dengan tembusan kepada Dewan Komisaris.

1 2 3 4 5

8. Direktur Kepatuhan telah menyampaikan laporan semesteran tentang tugas dan tanggung jawab Direktur Kepatuhan kepada Bank Indonesia pada akhir bulan Juli dan Januari.

1 2 3 4 5

9. Direktur Kepatuhan telah menyampaikan laporan khusus mengenai kebijakan dan/atau keputusan direksi yang menurut pendapat Direktur Kepatuhan telah menyimpang dari Peraturan Bank Indonesia dan/atau peraturan perundang-undangan lain yang berlaku paling lambat 7 (tujuh) hari setelah terjadinya kebijakan dan/atau keputusan dimaksud.

1 2 3 4 5

206

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENERAPAN FUNGSI KEPATUHAN BUS

10. Direksi telah:

a. Menyetujui kebijakan kepatuhan BUS dalam bentuk dokumen formal tentang fungsi kepatuhan yang efektif.

b. Bertanggung jawab untuk mengkomunikasikan seluruh kebijakan, pedoman, sistem dan prosedur ke seluruh jenjang organisasi terkait.

c. Bertanggung jawab untuk menciptakan fungsi kepatuhan yang efektif dan permanen sebagai bagian dari kebijakan kepatuhan BUS secara keseluruhan.

1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR PERINGKAT

PENERAPAN FUNGSI KEPATUHAN BUS 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

207

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENERAPAN FUNGSI AUDIT INTERN

VIII. PENERAPAN FUNGSI AUDIT INTERN

TUJUAN

Untuk menilai: a. kecukupan fungsi audit intern BUS, untuk menilai seluruh aspek kegiatan sesuai peraturan Bank Indonesia dan perundang-undangan

yang berlaku;

b. efektivitas pelaksanaan tugas audit intern BUS dalam menciptakan BUS yang sehat dan mampu berkembang secara wajar.

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. BUS telah menerapkan fungsi audit intern yang efektif.

1 2 3 4 5

2. BUS telah memiliki standar audit intern, paling kurang:

a. memiliki piagam audit intern (internal audit charter);

b. memiliki fungsi audit intern; dan

c. panduan audit intern.

1 2 3 4 5

3. BUS telah melaksanakan fungsi audit intern yang independen terhadap satuan kerja operasional, termasuk apabila membentuk unit kerja atau satuan kerja sesuai dengan ukuran BUS.

1 2 3 4 5

4. Fungsi audit intern bertanggung jawab langsung kepada Direktur Utama.

208

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENERAPAN FUNGSI AUDIT INTERN

1 2 3 4 5

5. Pimpinan fungsi audit intern diangkat dan diberhentikan oleh Direktur Utama dengan persetujuan Dewan Komisaris.

1 2 3 4 5

6. Fungsi audit intern telah didukung oleh personil dalam jumlah yang memadai dan kompeten di bidangnya, dengan paling kurang terdapat 1 (satu) orang personil yang memiliki pengetahuan dan/atau pemahaman tentang operasional perbankan syariah.

1 2 3 4 5

7. Fungsi audit intern telah melaksanakan tugas membantu Direktur Utama antara lain:

a. melakukan pengawasan atas pelaksanaan tugas di seluruh unit kerja BUS termasuk pelaksanaan terhadap pemenuhan atas Prinsip Syariah;

b. melakukan pemeriksaan dan evaluasi atas kecukupan dan keefektifan sistem pengendalian intern.

1 2 3 4 5

8. Fungsi audit intern menyampaikan laporan kepada Direktur Utama dan Dewan Komisaris dengan tembusan kepada direktur kepatuhan.

1 2 3 4 5

9. Fungsi audit intern menyampaikan laporan hasil audit intern yang terkait pelaksanaan pemenuhan Prinsip Syariah kepada DPS.

209

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENERAPAN FUNGSI AUDIT INTERN

1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR PERINGKAT

PENERAPAN FUNGSI AUDIT INTERN 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

210

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENERAPAN FUNGSI AUDIT EKSTERN

IX. PENERAPAN FUNGSI AUDIT EKSTERN

TUJUAN

Untuk menilai: a. kesesuaian penunjukkan Akuntan Publik dan KAP dibandingkan dengan ketentuan yang berlaku; b. efektivitas pelaksanaan audit oleh Akuntan Publik; c. kualitas hasil audit Akuntan Publik.

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. BUS telah menunjuk Akuntan Publik dan KAP yang terdaftar di Bank Indonesia dalam pelaksanaan audit laporan keuangan BUS.

1 2 3 4 5

2. Penunjukan Akuntan Publik dan KAP telah terlebih dahulu memperoleh persetujuan RUPS berdasarkan calon yang diajukan oleh Dewan Komisaris.

1 2 3 4 5

3. Penunjukan Akuntan Publik dan KAP yang sama oleh BUS tidak lebih dari 5 (lima) tahun buku berturut-turut.

1 2 3 4 5

4. Penunjukan Akuntan Publik dan KAP dalam rangka audit laporan keuangan tahunan BUS telah didasarkan pada perjanjian kerja.

211

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENERAPAN FUNGSI AUDIT EKSTERN

1 2 3 4 5

5. Akuntan Publik yang melakukan audit terhadap BUS, memiliki pengetahuan dan/atau pengalaman serta kompetensi audit di bidang perbankan dan/atau keuangan syariah dan mempunyai pengetahuan dan pemahaman yang memadai tentang operasional perbankan dan/atau keuangan syariah.

1 2 3 4 5

6. Akuntan Publik telah memperoleh pendapat dari DPS mengenai ketaatan BUS terhadap pelaksanaan Prinsip Syariah sebelum menerbitkan Laporan Audit atas Laporan Keuangan BUS.

1 2 3 4 5

7. Akuntan Publlik dan KAP yang ditunjuk, telah:

a. menyampaikan hasil audit dan management letter kepada BUS tepat waktu;

b. mampu bekerja secara independen, memenuhi standard profesional akuntan publik dan perjanjian kerja serta ruang lingkup audit yang ditetapkan.

1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR PERINGKAT

PENERAPAN FUNGSI AUDIT EKSTERN 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

212

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : PENERAPAN FUNGSI AUDIT EKSTERN

213

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : BATAS MAKSIMUM PENYALURAN DANA (BMPD)

X. BATAS MAKSIMUM PENYALURAN DANA (BMPD)

TUJUAN

Untuk menilai: a. penerapan prinsip kehati-hatian dalam penyediaan dana kepada pihak terkait (related party); b. penerapan manajemen risiko; c. independensi pengambilan keputusan terkait dengan penyediaan dana kepada pihak terkait.

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. BUS telah menerapkan prinsip kehati-hatian dan manajemen risiko dalam memberikan penyediaan dana kepada pihak terkait.

1 2 3 4 5

2. BUS telah memiliki pedoman kebijakan dan prosedur tertulis tentang penyediaan dana kepada pihak terkait.

1 2 3 4 5

3. Pedoman kebijakan dan prosedur tertulis tentang penyediaan dana telah dikaji ulang secara periodik paling kurang 1 (satu) kali dalam 1 (satu) tahun.

1 2 3 4 5

4. BUS tidak memberikan penyediaan dana kepada pihak terkait yang bertentangan dengan prosedur umum penyediaan dana yang berlaku.

1 2 3 4 5

5. BUS memiliki dan menatausahakan daftar rincian pihak terkait dengan BUS dan menyampaikannya kepada Bank Indonesia.

214

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : BATAS MAKSIMUM PENYALURAN DANA (BMPD)

1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR PERINGKAT

BATAS MAKSIMUM PENYALURAN DANA (BMPD) 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

215

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN

PELAPORAN INTERNAL

XI. TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM S YARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN PELAPORAN INTERNAL

TUJUAN

Untuk menilai: a. ketepatan waktu, keakurasian dan cakupan transparansi informasi keuangan dan non-keuangan yang disampaikan kepada stakeholders

(public);

b. efektifitas pengelolaan informasi produk dan jasa BUS, pengelolaan pengaduan nasabah serta pengelolaan data pribadi nasabah;

c. cakupan laporan pelaksanaan GCG yang disampaikan secara lengkap, akurat, kini, utuh dan tepat waktu serta pihak pihak yang menerima laporan pelaksanaan GCG;

d. keandalan Sistem Informasi Manajemen (SIM) BUS, khususnya Sistem Pelaporan Internal mampu menyajikan data dan informasi secara tepat waktu, lengkap, akurat, serta kemanfaatannya dalam pengambilan keputusan (bisnis).

SUB FAKTOR

A. PENERAPAN TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM SYARIAH

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. BUS telah mentransparansikan kondisi keuangan dan non-keuangan kepada stakeholders, termasuk Laporan Keuangan Publikasi triwulanan dan telah melaporkannya kepada Bank Indonesia atau stakeholder sesuai ketentuan yang berlaku.

1 2 3 4 5

2. BUS telah menyampaikan Laporan Tahunan kepada:

a. Bank Indonesia; b. Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI); c. Lembaga Pemeringkat di Indonesia;

216

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN

PELAPORAN INTERNAL

d. Asosiasi Bank-Bank di Indonesia; e. LPPI; f. 2 (dua) Lembaga Penelitian bidang Ekonomi dan Keuangan; dan g. 2 (dua) Majalah Ekonomi dan Keuangan, serta menempatkan informasi Laporan Tahunan di homepage bank, bagi yang memiliki homepage.

1 2 3 4 5

3. BUS telah mengumumkan Laporan Keuangan Publikasi Triwulanan di surat kabar berbahasa Indonesia yang mempunyai peredaran luas dan telah mengumumkan Laporan Keuangan Publikasi Triwulanan pada homepage Bank Indonesia.

1 2 3 4 5

4. BUS telah mengumumkan Laporan Keuangan Publikasi Bulanan pada homepage Bank Indonesia.

1 2 3 4 5

5. BUS telah melaksanakan transparansi informasi mengenai produk dan penggunaan data nasabah BUS sebagaimana diatur dalam ketentuan Bank Indonesia tentang Transparansi Informasi Produk BUS dan Penggunaan Data Pribadi Nasabah.

1 2 3 4 5

6. BUS telah mentransparansikan tata cara pengaduan nasabah dan penyelesaian sengketa kepada nasabah sesuai ketentuan Bank Indonesia tentang Pengaduan Nasabah dan Mediasi Perbankan.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

217

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN

PELAPORAN INTERNAL

PENERAPAN TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM SYARIAH 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

B. LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. BUS telah menyusun laporan pelaksanaan GCG dengan isi dan cakupan paling kurang sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

1 2 3 4 5

2. BUS telah melakukan self assessment atas pelaksanaan GCG.

1 2 3 4 5

3. Dalam hal terdapat evaluasi terhadap hasil self assessment pelaksanaan GCG oleh Bank Indonesia, BUS telah melakukan perbaikan atas pelaksanaan GCG tersebut.

1 2 3 4 5

4. BUS telah menyampaikan laporan pelaksanaan GCG kepada:

a. Bank Indonesia; b. Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI);

218

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN

PELAPORAN INTERNAL

c. Lembaga pemeringkat di Indonesia; d. Perhimpunan Bank – Bank Umum Nasional (Perbanas); e. 1 (satu) lembaga penelitian di bidang ekonomi dan keuangan; dan f. 1 (satu) majalah ekonomi dan keuangan, secara lengkap dan tepat waktu.

1 2 3 4 5

5. Apabila BUS telah memiliki homepage, BUS menyajikan laporan pelaksanaan GCG dalam homepage secara tepat waktu.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

C. KECUKUPAN PELAPORAN INTERNAL

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. BUS memiliki pelaporan internal yang lengkap dan didukung oleh SIM yang handal.

1 2 3 4 5

2. Tersedianya informasi yang akurat dan tepat waktu yang didukung oleh sistem informasi yang handal.

219

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN

PELAPORAN INTERNAL

1 2 3 4 5

3. BUS memiliki sistem informasi yang didukung oleh sumber daya manusia yang kompeten.

1 2 3 4 5

4. BUS memiliki IT security system yang memadai.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

KECUKUPAN PELAPORAN INTERNAL 1 2 3 4 5

PENILAIAN PERINGKAT FAKTOR

TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE

DAN PELAPORAN INTERNAL

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

A. PENERAPAN TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM SYARIAH 1 2 3 4 5

B. LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE 1 2 3 4 5

C. KECUKUPAN PELAPORAN INTERNAL 1 2 3 4 5

220

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 7a

FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI BANK UMUM SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN

PELAPORAN INTERNAL

PERINGKAT FAKTOR 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

221

THI_fariza
Rectangle

PERINGKAT KRITERIA/INDIKATOR

Peringkat 1 Hasil analisis self assessment menunjukkan bahwa pelaksanaan GCG UUS sangat sesuai dengan Kriteria/Indikator.

Peringkat 2 Hasil analisis self assessment menunjukkan bahwa pelaksanaan GCG UUS sesuai dengan Kriteria/Indikator.

Peringkat 3 Hasil analisis self assessment menunjukkan bahwa pelaksanaan GCG UUS cukup sesuai dengan Kriteria/Indikator.

Peringkat 4 Hasil analisis self assessment menunjukkan bahwa pelaksanaan GCG UUS kurang sesuai dengan Kriteria/Indikator.

Peringkat 5 Hasil analisis self assessment menunjukkan bahwa pelaksanaan GCG UUS tidak sesuai dengan Kriteria/Indikator.

KERTAS KERJA SELF ASSESSMENT

BAGI UNIT USAHA SYARIAH

222

THI_fariza
TextBox
Lampiran 9
THI_fariza
Rectangle

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKTUR UUS

I. PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKTUR UUS

TUJUAN

Untuk menilai:

a. kecukupan kriteria dan independensi Direktur UUS;

b. efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direktur UUS

SUB FAKTOR

A. KRITERIA DAN INDEPENDENSI DIREKTUR UUS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Direktur UUS memiliki kompetensi dan komitmen dalam pengembangan UUS.

1 2 3 4 5

2. Direktur UUS tidak memiliki benturan kepentingan (conflict of interest) dalam menjalankan tugasnya.

1 2 3 4 5

3. Direktur UUS telah mengikuti proses wawancara yang dilakukan oleh Bank Indonesia.

1 2 3 4 5

4. Penunjukan dan/atau penggantian Direktur UUS telah dilaporkan oleh BUK secara tepat waktu.

1 2 3 4 5

223

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKTUR UUS

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

KRITERIA DAN INDEPENDENSI DIREKTUR UUS 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKTUR UUS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Direktur UUS bertanggung jawab penuh atas pelaksanaan pengelolaan UUS berdasarkan prinsip kehati-hatian dan Prinsip Syariah

1 2 3 4 5

2. Direktur UUS telah menindaklanjuti rekomendasi dari hasil pengawasan DPS.

1 2 3 4 5

3. Direktur UUS telah menyediakan data dan informasi terkait dengan pemenuhan Prinsip Syariah yang akurat, relevan dan tepat waktu kepada DPS.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

224

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKTUR UUS

TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKTUR UUS 1 2 3 4 5

PENILAIAN PERINGKAT FAKTOR

PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKTUR UUS

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

A. KRITERIA DAN INDEPENDENSI DIREKTUR UUS 1 2 3 4 5

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DIREKTUR UUS 1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

225

Lampiran 8a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

II. PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

TUJUAN

Untuk menilai:

a. kecukupan komposisi, kriteria dan tingkat independensi anggota DPS;

b. efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawab DPS;

c. efektivitas penyelenggaraan rapat DPS;

d. kecukupan aspek pengungkapan mengenai DPS.

SUB FAKTOR

A. KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENSI DPS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Jumlah anggota DPS paling kurang 2 (dua) orang dan paling banyak 3 (tiga) orang.

1 2 3 4 5

2. Seluruh anggota DPS memiliki integritas, kompetensi dan reputasi keuangan yang memadai.

1 2 3 4 5

3. Pengangkatan dan/atau penggantian anggota DPS dilakukan dengan memperhatikan rekomendasi Komite Nominasi atau Komite Remunerasi dan Nominasi.

1 2 3 4 5

4. Pengangkatan dan/atau penggantian anggota DPS telah mendapat rekomendasi dari Dewan Syariah Nasional - Majelis Ulama Indonesia dan

226

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

telah memperoleh persetujuan dari RUPS. 1 2 3 4 5

5. Masa jabatan anggota DPS tidak melebihi masa jabatan anggota Direksi atau Dewan Komisaris

1 2 3 4 5

6. Anggota DPS merangkap jabatan sebagai anggota DPS paling banyak pada 4 (empat) lembaga keuangan syariah lain.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENSI DPS 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DPS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. DPS telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan prinsip-prinsip GCG.

1 2 3 4 5

2. DPS bertugas dan bertanggung jawab memberikan nasihat dan saran kepada Direktur UUS serta mengawasi kegiatan UUS agar sesuai dengan Prinsip Syariah

1 2 3 4 5

3. DPS telah menilai dan memastikan pemenuhan Prinsip Syariah atas pedoman

227

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

operasional dan produk yang dikeluarkan UUS.

1 2 3 4 5

4. DPS telah mengawasi proses pengembangan produk baru UUS agar sesuai dengan fatwa Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia.

1 2 3 4 5

5. DPS telah meminta fatwa kepada Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia untuk produk baru UUS yang belum ada fatwanya.

1 2 3 4 5

6. DPS telah melakukan review secara berkala atas pemenuhan Prinsip Syariah terhadap mekanisme penghimpunan dana dan penyaluran dana serta pelayanan jasa UUS.

1 2 3 4 5

7. DPS telah menyampaikan Laporan Hasil Pengawasan DPS secara semesteran dan menyampaikan paling lambat 2 (dua) bulan setelah periode laporan.

1 2 3 4 5

8. Anggota DPS telah menyediakan waktu yang cukup untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya secara optimal.

1 2 3 4 5

228

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DPS 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

C. EFEKTIVITAS RAPAT DPS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Rapat DPS diselenggarakan paling kurang 1 (satu) kali dalam 1 (satu) bulan.

1 2 3 4 5

2. Pengambilan keputusan rapat DPS dilakukan berdasarkan musyawarah mufakat.

1 2 3 4 5

3. Risalah rapat yang merupakan keputusan bersama seluruh anggota DPS telah didokumentasikan dengan baik.

1 2 3 4 5

4. Hasil rapat DPS telah disampaikan sebagai laporan atau rekomendasi kepada Direktur UUS.

1 2 3 4 5

229

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

EFEKTIVITAS RAPAT DPS 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

D. TRANSPARANSI DPS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Anggota DPS telah mengungkapkan:

a. rangkap jabatan sebagai anggota DPS pada lembaga keuangan syariah lain; dan

b. remunerasi dan fasilitas lain

pada Laporan Pelaksanaan GCG.

1 2 3 4 5

2. Anggota DPS tidak memanfaatkan UUS untuk kepentingan pribadi, keluarga, dan/atau pihak lain yang mengurangi aset atau mengurangi keuntungan UUS.

1 2 3 4 5

3. Anggota DPS tidak mengambil dan/atau menerima keuntungan pribadi dari UUS selain remunerasi dan fasilitas lainnya yang ditetapkan RUPS.

1 2 3 4 5

4. Anggota DPS tidak merangkap jabatan sebagai konsultan di seluruh BUS dan/atau UUS.

230

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

TRANSPARANSI DPS 1 2 3 4 5

PENILAIAN PERINGKAT FAKTOR

PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

A. KOMPOSISI, KRITERIA DAN INDEPENDENSI DPS 1 2 3 4 5

B. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DPS 1 2 3 4 5

C. EFEKTIVITAS RAPAT DPS 1 2 3 4 5

D. TRANSPARANSI DPS 1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

231

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PELAKSANAAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB DEWAN PENGAWAS SYARIAH (DPS)

232

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PELAKSANAAN PRINSIP SYARIAH DALAM KEGIATAN PENGHIMPUNAN DANA DAN PENYALURAN DANA SERTA PELAYANAN

JASA UNIT USAHA SYARIAH

III. PELAKSANAAN PRINSIP SYARIAH DALAM KEGIATAN PENGHIMPUNAN DANA DAN PENYALURAN DANA SERTA PELAYANAN JASA UNIT USAHA SYARIAH

TUJUAN

Untuk menilai :

a. kesesuaian Prinsip Syariah dalam produk UUS;

b. pemenuhan Prinsip Syariah oleh UUS dalam pelaksanaan kegiatan penghimpunan dana, penyaluran dana dan pelayanan jasa;

c. mekanisme yang dilakukan oleh UUS dalam rangka penyelesaian sengketa yang terjadi antara UUS dengan nasabah.

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. Produk yang dimiliki oleh UUS telah sesuai dengan Fatwa yang dikeluarkan oleh Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia dan telah dilengkapi dengan pendapat syariah dari DPS.

1 2 3 4 5

2. Pelaksanaan produk penghimpunan dana UUS telah sesuai dengan Fatwa yang dikeluarkan oleh Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia dan ketentuan Bank Indonesia.

1 2 3 4 5

3. Pelaksanaan produk penyaluran dana UUS telah sesuai dengan Fatwa yang dikeluarkan oleh Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia dan ketentuan Bank Indonesia.

233

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PELAKSANAAN PRINSIP SYARIAH DALAM KEGIATAN PENGHIMPUNAN DANA DAN PENYALURAN DANA SERTA PELAYANAN

JASA UNIT USAHA SYARIAH

1 2 3 4 5

4. Pelaksanaan produk pelayanan jasa UUS telah sesuai dengan Fatwa yang dikeluarkan oleh Dewan Syariah Nasional – Majelis Ulama Indonesia dan ketentuan Bank Indonesia.

1 2 3 4 5

5. Penyelesaian sengketa antara UUS dengan nasabah dilakukan melalui musyawarah atau melalui mediasi perbankan mekanisme arbitrase syariah atau melalui lembaga peradilan berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR PERINGKAT

PELAKSANAAN PRINSIP SYARIAH DALAM KEGIATAN PENGHIMPUNAN DANA DAN PENYALURAN DANA SERTA PELAYANAN JASA BANK UMUM SYARIAH

1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

234

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PELAKSANAAN PRINSIP SYARIAH DALAM KEGIATAN PENGHIMPUNAN DANA DAN PENYALURAN DANA SERTA PELAYANAN

JASA UNIT USAHA SYARIAH

235

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PENYALURAN DANA KEPADA NASABAH PEMBIAYAAN INTI DAN PENYIMPANAN DANA OLEH DEPOSAN INTI

IV. PENYALURAN DANA KEPADA NASABAH PEMBIAYAAN INTI DAN PENYIMPANAN DANA OLEH DEPOSAN INTI

TUJUAN

Untuk menilai: a. penerapan prinsip kehati-hatian dalam penyaluran dana kepada nasabah pembiayaan inti dan penyimpanan dana oleh deposan inti; b. independensi pengambilan keputusan yang berkaitan dengan penyaluran dana kepada nasabah pembiayaan inti.

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. UUS telah menerapkan prinsip kehati-hatian dalam memberikan penyediaan dana, khususnya penyaluran dana kepada Nasabah Inti.

1 2 3 4 5

2. UUS telah memiliki pedoman kebijakan dan prosedur tertulis tentang penyaluran dana kepada Nasabah Inti.

1 2 3 4 5

3. Pedoman kebijakan dan prosedur tertulis tentang penyediaan dana telah dikaji ulang secara periodik paling kurang 1 (satu) kali dalam 1 (satu) tahun.

1 2 3 4 5

4. UUS tidak memberikan penyaluran dana kepada Nasabah Inti yang bertentangan dengan prosedur umum penyediaan dana yang berlaku.

1 2 3 4 5

236

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a

FAKTOR : PENYALURAN DANA KEPADA NASABAH PEMBIAYAAN INTI DAN PENYIMPANAN DANA OLEH DEPOSAN INTI

5. UUS tidak memberikan fasilitas terkait penghimpunan dana untuk Deposan Inti kecuali fasilitas tersebut telah ditetapkan dalam prosedur umum penghimpunan dana yang berlaku.

1 2 3 4 5

6. UUS memiliki dan menatausahakan daftar rincian Nasabah Pembiayaan Inti dan Nasabah Deposan Inti serta menyampaikannya kepada Bank Indonesia.

1 2 3 4 5

PENILAIAN PERINGKAT FAKTOR

PENYALURAN DANA KEPADA NASABAH PEMBIAYAAN INTI DAN PENYIMPANAN DANA OLEH DEPOSAN INTI

PERINGKAT

PERINGKAT FAKTOR 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

237

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI UNIT USAHA SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN PELAPORAN

INTERNAL

V. TRANSPARANSI KONDISI UNIT USAHA SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN PELAPORAN INTERNAL

TUJUAN

Untuk menilai: a. ketepatan waktu, keakurasian dan cakupan transparansi informasi keuangan dan non-keuangan yang disampaikan kepada stakeholders

(public);

b. efektifitas pengelolaan informasi produk dan jasa UUS, pengelolaan pengaduan nasabah serta pengelolaan data pribadi nasabah;

c. cakupan laporan pelaksanaan GCG yang disampaikan secara lengkap, akurat, kini, utuh dan tepat waktu;

d. cakupan pihak pihak yang menerima laporan pelaksanaan GCG;

e. keandalan Sistem Informasi Manajemen (SIM) UUS, khususnya Sistem Pelaporan Internal mampu menyajikan data dan informasi secara tepat waktu, lengkap, akurat, serta kemanfaatannya dalam pengambilan keputusan (bisnis).

SUB FAKTOR

A. PENERAPAN TRANSPARANSI KONDISI UUS

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. UUS telah mentransparansikan kondisi keuangan dengan menyusun dan menyajikan Laporan Keuangan Publikasi Triwulanan.

1 2 3 4 5

2. UUS melalui kantor pusatnya telah menyajikan informasi kegiatan UUS yang mencakup paling sedikit:

a. Sasaran, strategi dan kebijakan manajemen yang digunakan dalam pengembangan UUS;

238

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI UNIT USAHA SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN PELAPORAN

INTERNAL

b. Perkembangan usaha syariah, yaitu penyaluran dana beserta komposisinya, laba bersih, Return on Asset (ROA), Non Performing Financing (NPF), sumber dana beserta komposisinya, jumlah aset dan informasi lainnya yang relevan;

c. Jenis produk dan jasa yang ditawarkan;;

d. Tanggung jawab sosial perusahaan; dan

e. Realisasi bagi hasil/imbalan dan metode perhitungan distribusi bagi hasil.

1 2 3 4 5

3. UUS telah mengumumkan Laporan Keuangan Publikasi Triwulanan di surat kabar berbahasa Indonesia yang mempunyai peredaran luas sesuai dengan waktu yang ditetapkan dalam ketentuan.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

PENERAPAN TRANSPARANSI KONDISI UUS 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

B. LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. UUS telah menyusun laporan pelaksanaan GCG dengan isi dan cakupan paling kurang sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari laporan pelaksanaan GCG induknya.

1 2 3 4 5

2. UUS telah melakukan self assessment atas pelaksanaan GCG.

239

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI UNIT USAHA SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN PELAPORAN

INTERNAL

1 2 3 4 5

3. Dalam hal terdapat evaluasi terhadap hasil self assessment pelaksanaan GCG oleh Bank Indonesia, UUS telah melakukan perbaikan atas pelaksanaan GCG tersebut.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE 1 2 3 4 5

SUB FAKTOR

C. KECUKUPAN PELAPORAN INTERNAL

KRITERIA/INDIKATOR ANALISIS SELF ASSESMENT

1. UUS memiliki pelaporan internal yang lengkap dan didukung oleh SIM yang handal.

1 2 3 4 5

2. Tersedianya informasi yang akurat dan tepat waktu yang didukung oleh sistem informasi yang handal.

1 2 3 4 5

3. UUS memiliki sistem informasi yang didukung oleh sumber daya manusia yang kompeten.

240

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI UNIT USAHA SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN PELAPORAN

INTERNAL

1 2 3 4 5

4. UUS memiliki IT security system yang memadai.

1 2 3 4 5

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

KECUKUPAN PELAPORAN INTERNAL 1 2 3 4 5

PENILAIAN PERINGKAT FAKTOR

TRANSPARANSI KONDISI UNIT USAHA SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE

DAN PELAPORAN INTERNAL

PERINGKAT SUB FAKTOR PERINGKAT

A. PENERAPAN TRANSPARANSI KONDISI UUS 1 2 3 4 5

B. LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE 1 2 3 4 5

C. KECUKUPAN PELAPORAN INTERNAL 1 2 3 4 5

PERINGKAT FAKTOR 1 2 3 4 5

KESIMPULAN :

241

THI_fariza
Rectangle

Lampiran 8a FAKTOR : TRANSPARANSI KONDISI UNIT USAHA SYARIAH, LAPORAN PELAKSANAAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN PELAPORAN

INTERNAL

242

THI_fariza
Rectangle

Ringkasan Perhitungan Nilai Komposit Bagi Bank Umum Syariah

No. Faktor Peringkat

(a) Bobot

(b) Nilai

(a) X (b)

1 Pelaksanaan tugas dan tanggung

jawab Dewan Komisaris

12.50%

2 Pelaksanaan tugas dan tanggung

jawab Direksi

17.50%

3 Kelengkapan dan pelaksanaan

tugas Komite

10.00%

4 Pelaksanaan tugas dan tanggung

jawab Dewan Pengawas Syariah

10.00%

5 Pelaksanaan prinsip syariah

dalam kegiatan penghimpunan

dana dan penyaluran dana serta

pelayanan jasa

5.00%

6 Penanganan benturan

kepentingan

10.00%

7 Penerapan fungsi kepatuhan

Bank

5.00%

8 Penerapan fungsi audit intern 5.00%

9 Penerapan fungsi audit ekstern 5.00%

10 Batas Maksimum Penyaluran

Dana

5.00%

11 Transparansi kondisi keuangan

dan non keuangan, laporan

pelaksanaan GCG dan pelaporan

internal

15.00%

Nilai Komposit 100.00%

Predikat : Sangat Baik/Baik/Cukup Baik/Kurang Baik/Tidak Baik*)

*) coret yang tidak perlu

243

THI_fariza
TextBox
Lampiran 10

Ringkasan Perhitungan Nilai Komposit Bagi Unit Usaha Syariah

No. Faktor Peringkat

(a) Bobot

(b) Nilai

(a) X (b)

1 Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direktur UUS

35.00%

2 Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Pengawas Syariah

20.00%

3 Pelaksanaan prinsip syariah dalam kegiatan penghimpunan dana dan penyaluran dana serta pelayanan jasa

10.00%

4 Penyaluran dana kepada nasabah pembiayaan inti dan penyimpanan dana oleh deposan inti

10.00%

5 Transparansi kondisi keuangan dan non keuangan, laporan pelaksanaan GCG dan pelaporan internal

25.00%

Nilai Komposit 100.00%

Predikat : Sangat Baik/Baik/Cukup Baik/Kurang Baik/Tidak Baik*)

*) coret yang tidak perlu

244

THI_fariza
TextBox
Lampiran 11