kiat mengikuti berbagai kursus dan pelatihan secara gratis

1

Click here to load reader

Upload: khoirul-umam-mt-cloccc-cla

Post on 08-Aug-2015

54 views

Category:

Education


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Kiat Mengikuti Berbagai Kursus dan Pelatihan Secara Gratis

Khoirul Umam

https://id.linkedin.com/in/umamku

Assalaamu’alaikum Wr. Wb.

Apa kabar teman-teman?....

Semoga senantiasa berada dalam kebaikan.

Seperti biasa, saya ingin berbagi seputar ide, inspirasi, dan berbagai peluang yang saya dapatkan. Kali ini saya ingin berbagi beberapa kiat menguasai berbagai materi kursus “nyaris” secara gratis.

Bagi para pencinta ilmu, berburu ilmu menjadi sebuah aktivitas yang menyenangkan. Bahkan sebagai seorang muslim, menuntut ilmu merupakan sebuah kewajiban. Namun, kendala dalam berburu ilmu biasanya selalu ada. Salah satu kendala dalam menuntut ilmu saat ini adalah keterbatasan biaya.

Seperti kita ketahui, biaya pendidikan saat ini sangat tinggi, termasuk biaya untuk mengikuti berbagai kursus atau pelatihan. Sehingga terkadang seringkali kita sangat menguasai berbagai materi kursus dan pelatihan, namun terkendala biaya.

Kiat Mengikuti Berbagai Kursus/Pelatihan Secara Gratis

TIPS

Nah... ada beberapa kiat yang dapat dilakukan untuk “mencuri” ilmu-ilmu tersebut nyaris tanpa biaya atau bisa dibilang GRATIS. Adapun kiat-kiat yang dapat dilakukan adalah sebagai berikut:

Otodidak

Belajar otodidak merupakan salah satu pilihan yang tepat agar dapat menguasai ilmu tanpa harus mengeluarkan biaya yang relatif mahal. Untuk belajar secara otodidak, dibutuhkan strategi agar dapat berjalan efektif dan efisien. Strategi belajar yang tepat akan berdampak pada efektifitas belajar dan juga biaya yang dikeluarkan.

Sebagai contoh, jika anda ingin belajar IT, salah satu strategi belajar otodidak yang tepat adalah dengan mengikuti berbagai tutorial online maupun offline yang tersedia.

Menjadi EO

Menjadi Event Organizer (EO) merupakan salah satu strategi jitu untuk mengikuti pelatihan secara GRATIS atau bahkan anda yang justru mendapatkan bayaran karena jasa EO anda.

Jadi, anda cukup memilih kursus atau pelatihan apa yang ingin anda ikuti, kemudian cari instruktur yang anda inginkan. Selanjutnya, anda ikut belajar di kelas bersama para peserta lainnya. Nah, cara ini bisa anda lakukan untuk berbagai kursus dan pelatihan.

SELAMAT MENCOBA ...