kaban esdm laporan kaban seminar harnus 2015-pontianak

Upload: mahesadma

Post on 09-Jan-2016

2 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

laporan

TRANSCRIPT

LAPORANKEPALA BADAN LITBANG ESDMPADA ACARAROAD SHOW, SEMINAR DAN PAMERANDI UNIVERSITAS TANJUNGPURADALAM RANGKAPERINGATAN HUT KEMERDEKAAN RI KE 70, HARI JADI PERTAMBANGAN DAN ENERGI KE 70, DANHARI NUSANTARA KE-15 PONTIANAK, 15 AGUSTUS 2015

Assalamualaikum Wr Wb.Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua.

Yang terhormat: Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Bapak Sudirman Said, Gubernur Kalimantan Barat, Bapak Drs. Cornelis, M.H. Rektor Universitas Tanjungpura, Bapak Prof. Dr. H. Thamrin Usman, DEA Sekretaris Dewan Kelautan Indonesia, Bapak Dr. Ir. Aryo Hanggono Dr. Ir. Safri Burhanudin, DEA. Deputi IV, Koordinasi Bidang Sumber Daya Manusia, Iptek dan Budaya Maritim Kemenko Kemaritiman Prof. Dr. Ir. RokhminDahuri Kepala BATAN Kepala BAPETEN Kepala Bappeda dan para KepalaDinas di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat Para Pejabat Eselon 1 di Lingkungan Kementerian ESDM Para pejabat yang mewakili Kementerian dan Lembaga sebagai anggota DEKIN Para Ketua Bidang Kegiatan Peringatan Hari Nusantara ke-15 Tahun 2015 Para Narasumber, moderator, dan para Undangan serta hadirin sekalian yang saya muliakan,

Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, yang telah memberikan rakhmat dan kesehatan kepada kita semua yang hadir pada acara Road Show, Seminar dan Pameran di Universitas Tanjungpura, Pontianak dalam rangka Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 70, Hari Jadi Pertambangan dan Energi ke 70, dan Hari Nusantarake-15 tahun 2015 yang berlangsung mulai pagi hari ini hingga menjelang petang nanti.Penyelenggaraan seminar dan pameran hari ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan peringatan Hari Nusantara ke 15 Tahun 2015 dan tindak lanjut arahan Bapak Menteri ESDM untuk mengadakan roadshow ke berbagai Perguruan Tinggi. Dari Sembilan rangkaian kegiatan seminar dan pameran yang di Perguruan Tinggi di Indonesia, telah dilaksanakan yang pertama di Universitas Papua, Manokwari, Papua Barat ,pada tanggal 10 Agustus 2015,dan kedua di Universitas Nusa Cendana Kupang pada tanggal 21 Agustus 2015. Dan hariini, 15 September 2015 merupakan kegiatan seminar dan pameran yang ketiga kalinya yang diselenggarakan di UniversitasTanjungpura, Pontianak.

Bapak Menteri/Gubernur dan parahadirin yang berbahagiaPerkenankan kami selaku Ketua Harian Panitia Nasional Peringatan Hari Nusantara ke-15 Tahun 2015, menyampaikan laporan sebagai berikut :

PertamaSetelah Peluncuran Peringatan Hari Nusantara ke-15 Tahun 2015 di Cirebon, pada tanggal 1 Juni 2015, Panitia Peringatan Hari Nusantara ke-15 Tahun 2015 terus bekerja sebagaimana yang diarahkan oleh Bapak Menteri ESDM bahwa Peringatan Hari Nusantara pada tahun ini diisi dengan kegiatan bukan hanya berupa acara seremonial tetapi yang lebih penting adalah acara yang bersifat substantif.

KeduaKegiatan dengantema "Pengembangan Potensi ESDM Di Kawasan Kalimantan Barat dalam Mendukung Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia merupakan bagian dari rangkaian roadshow ke sembilan Perguruan Tinggi/Universitas yang dimulai dari wilayah timur Indonesia di Universitas Papua, Manokwari, Papua Barat dan akan berakhir di Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh, pada puncak Acara Peringatan Hari Nusantara ke-15 Tahun 2015 pada tanggal 13 Desember 2015. Dengan demikian, kami berharap bahwa penyelenggaraan Peringatan Hari Nusantara tahun ini dapat kita jadikan momentum untuk lebih memaknai Deklarasi Djuanda yang dicetuskan tahun 1957 dalam rangka membangun Nusantara dengan mengubah mindset dari matra darat kematra laut yang seimbang.Selain itu yang tidak kalah pentingnya adalah bagaimana kita mengisi cita-cita Deklarasi Djuanda tersebut melalui pembangunan Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia, sehingga dapat memberikan manfaat secara langsung untuk pembangunan wilayah kemaritiman nasional, khususnya di Provinsi Kalimantan Barat.Beberapa isu yang yang berkembang di Kalimantan Barat diantaranya adalah infrastruktur untuk pengembangan potensi ESDM belum memadai; rasio elektrifikasi masih relative rendah; banyak pulau-pulau kecil lebih dari 200 buah yang kurang lebih 50 persen diantaranya berpenghuni namun masih banyak yang belum menikmati aliran listrik;dan besarnya kebutuhan energy untuk mendukung kebutuhan listrik masyarakat dan pembangunan smelter serta kebutuhan industry lainya yang belum dapat dipenuhi. Adanya potensi sumber energy nuklir di Kalimantan Barat membutuhkan dukungan pemerintah pusat untuk melakukan percepatan pengembangannya.

Oleh karena itu, topik dan agenda seminar dan pameran kali ini mencakup : Kesiapan Pemerintah Daerah dalam Pengembangan potensi ESDM di Kalimantan Barat menuju Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia Pengembangan Cluster Industri Kelautan Wilayah Kalimantan Barat Kebijakan dan strategi mewujudkan Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia Pengembangan Energi Baru Terbarukan di Kalimantan Barat Pembangunan Infrastruktur Penyediaan Tenaga Listrik di Kalimantan Barat Program Pengembangan Fasilitas Pengolahan dan Pemurnian Mineral Kebijakan Migas Nasional Membangun Sumber Daya Manusia Kompeten untuk Mewujudkan Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia Pembangunan Penguasaan Iptek Nuklir Peluang dan Tantangan Pengembangan EBT di Kalimantan Barat Hasil-hasil penelitian dan pengembangan ESDM di Provinsi Kalimantan Barat

KetigaPada kesempatan yang baik ini perkenankan kami menyampaikan bahwa kegiatan seminar dan pemeran ini dapat diselenggarakan berkat dukungan dan kerjasama yang baik dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dan UniversitasTanjungpura. Dukungan dan kerjasama yang baik juga dari Unit Utama di Lingkungan Kementerian ESDM, dan para pelaku usaha di sektor ESDM. Kami berharap sinergi ini akan terus terjalin dalam mengisi pembangunan kemaritiman nasional maupun dalam rangka implementasi Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia, serta dalam rangkaian perayaan PeringatanHari Nusantara hingga acara puncak tanggal 13 Desember 2015 di kota Banda Aceh.

KeempatPeserta yang hadir pada Seminar ini tercatat 200 orang yang berasal dari civitas akademika UniversitasTanjungpura 100 orang,pemerintah daerah Provinsi Kalimantan Barat 30 orang, Kementerian ESDM, perusahaan dan undangan lainnya 70 orang.

KelimaTerima kasih kami sampaikan kepada Gubernur Kalimantan Barat beserta jajarannya, khususnya Kepala Bappeda, serta Dinas Pertambangan dan Energi yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan seminar dan pameran ini.Terima kasih kami sampaikan pula kepada Rektor, Para Pembantu Rektor, Dosen dan para mahasiswa di Lingkungan UniversitasTanjungpura, Pontianak. Kami sampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya Kepada Sekretaris Dewan Kelautan Indonesia yang telah secara intensif ikut aktif dalam kegiatan mulai dari persiapan, Peluncuran Peringatan Hari Nusantara, dan sampai hari ini. Terimakasih kami sampaikan pula kepada Gubernur Kalimantan Barat, dan Prof. Dr, Rokhmin Dahuri yang berkenan menjadi pembicara kunci pada seminar ini. Apresiasijuga kami sampaikan kepada para pembicara/narasumber, para mahasiswa, peserta dan undangan yang telah berkontribusi dalam kegiatan seminar. Terimakasih kami sampaikan pula kepada rekan-rekan Panitia dan semua pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu atas partisipasi, peran serta dan dukungan yang diberikan kepada kami sehingga Rangkaian Seminar dan Pameran dalam rangka Peringatan Hari Nusantara 2015 di Universitas Tanjungpura dapat terselenggara.padahari ini.Sebelum mengakhir ilaporan ini, kami mohon perkenan Bapak Menteri ESDM untuk menyampaikan kata sambutan dan sekaligus membuka secara resmi kegiatan seminar dan pameran dalam rangka Peringatan Hari Nusantara ke-15 Tahun 2015 di Universitas Tanjungpura, Pontianak Kalimantan Barat. Lebih kurangnya mohon maaf.Terimakasih. Wassalamualikum Warrahmatullahi Wabarrakatuh.

Pontianak, 15 September 2015Kepala Badan Litbang ESDM selaku Ketua Harian Panitia Peringatan Hari Nusantara ke-15 tahun 2015

F.X. Sutijastoto1