hubungan alat pelindung diri (apd) terhadap keselamatan dan kesehatan kerja (k3) serta produktivitas...

15
Hubungan Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja Serta Produktivitas Kerja Karyawan HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA Inda Nur Khumaidah S1 Pend. Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Surabaya E-mail: [email protected] Diah Wulandari S1 Pend. Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Surabaya Email: [email protected] Abstrak Kemajuan pendapatan sebuah perusahaan dipengaruhi oleh kemampuan produktivitas karyawan yang dimilikinya. Produktivitas karyawan tinggi apabila kebutuhan hidupnya terpenuhi. Upaya-upaya yang dapat dilakukan oleh sebuah perusahaan untuk meningkatkan produktivitas karyawan adalah dengan meningkatkan program K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) Karyawan. K3 dapat diterapkan salah satunya dengan meningkatkan penggunaan APD (Alat Pelindung Diri). Pengaplikasian penggunaan APD dapat dilakukan di banyak bidang di perusahaan salah satunya bidang pengecatan di Bengkel Surya Jaya Motor Sidoarjo. Analisa penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan K3 dan hubungan APD dengan produktivitas kerja karyawan pada bagian pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya. Populasi penelitian ini adalah karyawan pada bagian pengecatan yang berjumlah 6 orang. Sampel penelitian ini adalah karyawan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Uji produktivitas karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya yang dipengaruhi oleh penggunaan APD dan pelaksanaan program K3 ini dapat diukur dengan menggunakan rumus uji validitas. Untuk mendapatkan korelasi keduanya, maka masing-masing hasil dimasukkan kedalam rumus deskriptif kuantitatif untuk mendapatkan analisa yang lebih akurat menggunakan rumus r product momen kemudian di hitung menggunakan t hitung. Hasil analisa deskriptif menunjukan adanya hubungan rendah antara penggunaan alat pelindung diri (APD) terhadap keselamatan dan kesehatan kerja karyawan sesuai dengan hasil kolerasi r product momen yaitu 0,88 yang kemudian di analisi menggunakan tabel analisa product termasuk dalam kategori sangat kuat. Dari tabulasi data yang telah diperoleh tidak hubungan penggunaan alat pelindung diri (APD) terhadap produktivitas kerja karyawan pada bagan pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya dengan perhitungan menggunakan uji t menghasilkan koefisien kolerasi yang lebih kecil dari t tabel yaitu 3,705 2,132. Kata Kunci : APD, Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), Produktivitas kerja. Abstrack The progress of a company's income is affected by the ability of the productivity of its employees. Higher employee productivity if their needs are met. Efforts can be made by a company to increase employee productivity is to improve the program K3 (OHS) Employees. K3 can be applied either by 1

Upload: alim-sumarno

Post on 15-Feb-2016

64 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

Jurnal Online Universitas Negeri Surabaya, author : INDA NUR KHUMAIDAH

TRANSCRIPT

Page 1: HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

Hubungan Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja Serta Produktivitas Kerja Karyawan

HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT.

UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

Inda Nur KhumaidahS1 Pend. Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Surabaya

E-mail: [email protected]

Diah WulandariS1 Pend. Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Surabaya

Email: [email protected]

AbstrakKemajuan pendapatan sebuah perusahaan dipengaruhi oleh kemampuan produktivitas karyawan yang

dimilikinya. Produktivitas karyawan tinggi apabila kebutuhan hidupnya terpenuhi. Upaya-upaya yang dapat dilakukan oleh sebuah perusahaan untuk meningkatkan produktivitas karyawan adalah dengan meningkatkan program K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) Karyawan. K3 dapat diterapkan salah satunya dengan meningkatkan penggunaan APD (Alat Pelindung Diri). Pengaplikasian penggunaan APD dapat dilakukan di banyak bidang di perusahaan salah satunya bidang pengecatan di Bengkel Surya Jaya Motor Sidoarjo. Analisa penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan K3 dan hubungan APD dengan produktivitas kerja karyawan pada bagian pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya. Populasi penelitian ini adalah karyawan pada bagian pengecatan yang berjumlah 6 orang. Sampel penelitian ini adalah karyawan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Uji produktivitas karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya yang dipengaruhi oleh penggunaan APD dan pelaksanaan program K3 ini dapat diukur dengan menggunakan rumus uji validitas. Untuk mendapatkan korelasi keduanya, maka masing-masing hasil dimasukkan kedalam rumus deskriptif kuantitatif untuk mendapatkan analisa yang lebih akurat menggunakan rumus r product momen kemudian di hitung menggunakan t hitung. Hasil analisa deskriptif menunjukan adanya hubungan rendah antara penggunaan alat pelindung diri (APD) terhadap keselamatan dan kesehatan kerja karyawan sesuai dengan hasil kolerasi r product momen yaitu 0,88 yang kemudian di analisi menggunakan tabel analisa product termasuk dalam kategori sangat kuat. Dari tabulasi data yang telah diperoleh tidak hubungan penggunaan alat pelindung diri (APD) terhadap produktivitas kerja karyawan pada bagan pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya dengan perhitungan menggunakan uji t menghasilkan koefisien kolerasi yang lebih kecil dari t tabel yaitu 3,705≥2,132. Kata Kunci : APD, Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), Produktivitas kerja.

AbstrackThe progress of a company's income is affected by the ability of the productivity of its employees. Higher

employee productivity if their needs are met. Efforts can be made by a company to increase employee productivity is to improve the program K3 (OHS) Employees. K3 can be applied either by increasing the use of PPE (Personal Protective Equipment). Application of PPE use can be done in many areas in the company of one field of painting in the workshop Surya Jaya Motors Sidoarjo. Analysis of this study aims to investigate the implementation of K3 and APD relationship with labor productivity at the painting in the PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya.The study population was employees in the painting which amounted to 6 people. Samples were employees in the PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabya. This research is a quantitative descriptive study using the method of observation, interviews and documentation. Test the productivity of the employees in the field of painting in the PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya influenced by the use of PPE and implementation of K3 program can be measured by using the formula validity test. To get the correlation of both, then each result was added to the descriptive quantitative formula to obtain more accurate analysis using the formula r product moment then calculated using t. Descriptive analysis results showed that there was a low correlation between the use of personal protective equipment (PPE) to the safety and health of employees in accordance with the results of r product moment correlation is 0.88 later in the analysis using product analysis tables are included in the category of very strong. Tabulation of the data that has been obtained there are relation of personal protective equipment (PPE) on employee productivity in the chart painting in PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya by calculation using the t test produces correlation coefficient smaller than t table is 3,705≥2,132. Key Words: APD, K3 Program (Occupational Safety and Healty), employee Productivity

PENDAHULUANProduktivitas sebuah perusahaan dipengaruhi oleh kemampuan produktivitas karyawan yang dimilikinya. Produktivitas karyawan tinggi apabila kebutuhan

hidupnya terpenuhi, sehingga sebuah perusahaan harus memperhatikan kebutuhan hidup karyawannya. Upaya-upaya yang dapat dilakukan oleh sebuah perusahaan untuk meningkatkan produktivitas karyawan adalah

1

Page 2: HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

Hubungan Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja Serta Produktivitas Kerja Karyawan

dengan memberikan jaminan kerja, serta mewujudkan hubungan yang harmonis antara atasan dan karyawan.

Untuk meningkatkan produktivitas karyawan, ada beberapa faktor yang perlu diperhatikan oleh sebuah perusahaan salah satunya adalah dengan memperhatikan Program Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dalam perusahaan tersebut. Hal inilah yang dapat mempengaruhi aktivitas karyawan dalam melaksanakan pekerjaannya. Program Kesehatan dan Keselamatan Kerja atau yang selanjutnya disebut dengan program K3 sangat penting untuk menjaga faktor-faktor yang dapat meningkatkan kinerja dan mencegah potensi kerugian bagi perusahaan. Hal ini sesuai dengan peraturan Undang-Undang nomor 13 tahun 2013. Salah satu penerapan program K3 adalah dengan mencegah terjadinya kecelakaan kerja. Kecelakaan kerja dapat dicegah dengan penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) bagi karyawan atau pekerja di perusahaan tersebut.

Alat pelindung diri bertujuan untuk mencegah terjadinya kecelakaan kerja yang menyebabkan turunnya tingkat produktivitas kerja. Sesuai dengan peraturan penggunaan alat pelindung diri terdapat dalam pasal 14 Undang-undang Nomor 1 tahun 1970 tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja, dimana setiap pengusaha atau pengurus perusahaan wajib menyediakan alat pelindung diri. Mengingat pentingnya penggunaan alat pelindung diri yang berhubungan dengan program keselamatan dan kesehatan kerja maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian di bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya.

PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya. merupakan suatu perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa perbaikan body dan pengecatan oven untuk segala jenis kendaraan ber motor. Dengan adanya penggunaan PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya. menganggap perlindungan terhadap tenaga kerja sangat diperlukan agar perusahaan tidak kehilangan tenaga kerja yang berakibat menghambat proses produksi.

Dari latar belakang tersebut maka peneliti melakukan penelitian dengan judul “Hubungan Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) serta Produktivitas Karyawan pada Bidang Pengecatan Di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya.”.

Rumusan Masalah

Adapun rumusan masalah dilatarbelakang di atas adalah: Bagaimana pengaruh penggunaan alat pelindung

diri (APD) terhadap keselamatan dan kesehatan kerja (K3) karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya?

Bagaimana pengaruh penggunaan alat pelindung diri (APD) terhadap produktivitas karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya?

Tujuan PenelitianAdapun tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: Untuk mengetahui pengaruh penggunaan alat

pelindung diri (APD) terhadap keselamatan dan kesehatan kerja (K3) karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya.

Untuk mengetahui pengaruh penggunaan alat pelindung diri (APD) terhadap produktivitas karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya.

Manfaat Penelitian Penelitian ini diharapkan dapat menambah

wawasan ilmu pengetahuan dan pemahaman tentang hubungan alat pelindung diri terhadap pelaksanaan program keselamatan, kesehatan dan produktivitas kerja

Sebagai satu sumber referensi bagi kepentingan keilmuan dalam mengatasi masalah yang sama atau terkait dimasa yang akan datang khususnya pelaksanaan program keselamatan, kesehatan dan produktivitas kerja yang berhubungan pada bidang pengecatan.

Sebagai referensi bagi mahasiswa dan sebagai alat perbandingan untuk melakukan penelitian lebih lanjut oleh mahasiswa Pendidikan Teknik Mesin Universitas Negeri Surabaya selanjutnya, khususnya yang berhubungan dengan pelaksanaan program keselamatan, kesehatan dan produktivitas kerja yang berhubungan pada bidang pengecatan.

Penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan bagi PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya. dalam mengidentifikasi penerapan program keselamatan, kesehatan dan produktivitas kerja yang berhubungan pada bidang pengecatan.

METODE

1

Page 3: HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

Hubungan Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja Serta Produktivitas Kerja Karyawan pada Bidang Pengecatan di PT. United Motors Centre A. Yani Surabaya

Tempat Dan Waktu PenelitianLokasi dari penelitian yang saya lakukan ini di PT. United Motors Centre A. Yani Surabaya yang beralamatkan di JL. A. Yani No.40-44 Surabaya.. Waktu penelitian ini dilakukan mulai bulan Oktober sampai November 2015.

Rancangan Penelitian

Gambar 1. Rancangan PenelitianSumber : Data Primer

Teknik Pengumpulan DataTahap pengumpulan data merupakan tahap yang sangat penting dalam suatu penelitian.Untuk dapat mengumpulkan data yang relevan, akurat, valid serta reliable sesuai kebutuhan peneliti perlu menggunakan metode – metode pengumpulan data. Ketepatan

penggunaan metode pengumpulan data sangat ditentukan oleh jenis data yang akan dikumpulkan.

Pemilihan teknik pengumpulan data sangat bervariasi dan tergantung dari kebutuhan peneliti akan data yang diinginkan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: Metode Observasi

Metode observasi dilakukan untuk mengetahui kondisi kinerja karyawan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya pada divisi pengecatan yang sebenarnya, sehingga dapat mempermudah dalam pengumpulan data. Kinerja dari karyawan tersebut yang dapat mempengaruhi adanya produktivitas terhadap perusahaan. Metode Wawancara

Metode wawancara yaitu metode pengumpulan data dengan cara wawancara langsung baik terstruktur maupun tidak terstruktur. Dalam penelitian ini, peneliti melakukan wawancara dengan karyawan, wakil personalia dan pimpinan divisi pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya Sehingga pengaruh penerapan keselamatan dan kesehatan kerja terhadap produktivitas karyawan dapat dilakukan analisa secara menyeluruh. Metode Dokumentasi

Menurut Sugiyono (2011:329-330), dokumentasi merupakan catatan peristiwa yang sudah berlalu. Dokumen bisa berbentuk tulisan, gambar, atau karya - karya monumental dari seseorang. Dokumen yang berbentuk tulisan misalnya catatan harian, sejarah kehidupan, ceritera, biografi, peraturan, kebijakan..

Dokumen yang telah diperoleh kemudian dianalisis membentuk satu hasil kajian yang sistematis, padu dan utuh. Jadi metode dokumentasi tidak sekedar mengumpulkan dan menuliskan atau melaporkan dalam bentuk kutipan-kutipan tentang sejumlah dokumuen yang dilaporkan dalam penelitian adalah hasil analisis terhadap dokumen-dokumen tersebut.

Dalam penelitian ini, peneliti mengambil data berdasarkan dokumentasi data dari jumlah kehadiran untuk variabel bebas dan dokumentasi data dari jumlah kendaraan yang dapat diselesaikan oleh karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani SurabayaInstrumenInstrumen untuk pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan data tabel. Tabel ini digunakan untuk mengisi data yang diperoleh dari jumlah kehadiran dan jumlah kendaraan yang dapat

3

Page 4: HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

JTM. Volume 4 Nomor 1 Tahun 2015

diselesaikan oleh setiap karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya Tabel di bawah ini hasil dari observasi, wawancara, dokumentasi kepada 6 orang karyawan dengan rincian 3 orang menggunakan APD, dan 3 orang tidak menggunakan APD. Tabel Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Tabel keselamatan dan kesehatan kerja yang dimaksud adalah tabel jumlah kehadiran dari setiap karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya Tabel ini memberikan informasi tentang seberapa besar jumlah kehadiran karyawan tersebut. Tabel Produktivitas

Tabel produktivitas kerja yang dimaksud adalah tabel jumlah kendaraan yang dapat diselesaikan (unit entry) dari setiap karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya. Tabel ini memberikan informasi tentang seberapa besar jumlah kendaraan yang dapat diselesaikan (unit entry) karyawan tersebut. Setiap karyawan di bidang pengecatan memiliki jobdesk masing-masing untuk setiap pengerjaan unit yang akan diperbaiki. Berikut ini rincian jobdesk karyawan yang dipilih secara acak sebagai sampel pada bidang pengecatan:

- Karyawan no. 1, melakukan pengerjaan pendempulan.

- Karyawan no.2, melakukan pengerjaan pengecatan.

- Karyawan no.3, melakukan pengerjaan pemolesan.

Metode Analisis DataDalam penelitian ini data yang telah dikumpulkan diolah dan dianalis sesuai dengan tujuan teori yang ada. Tujuan dari analisis adalah untuk menyederhanakan ke dalam bentuk yang mudah dibaca.

Metode deskriptif kuantatif ini digunakan menggambarkan tentang Pengaruh penerapan keselamatan dan kesehatan kerja terhadap tingkat produktivitas kerja karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya dengan menggunakan hipotesis sebagai berikut:

Ho : Tidak terdapat hubungan antara penggunaan alat pelindung diri (APD) terhadap kesehatan dan keselamatan kerja (K3) serta produktivitas pada bidang pengecatan kendaraan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya.

Ha : Terdapat hubungan antara penggunaan alat pelindung diri (APD) terhadap kesehatan dan

keselamatan kerja (K3) serta produktivitas pada bidang pengecatan kendaraan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya.

Untuk menguji hipotesis tersebut yang dilakukan dengan cara sebagai berikut:

Pertama, dengan menggunakan rumus validitas data yaitu:

(1)

(Sumber: Sugiyono, 2010:228)Keterangan:rxy : Koefisien korelasi antara variabel xi dan variabel yi

n : Banyaknya respondenxi : Skor X awal dikurangi dengan X rata-rata yi : Skor Y awal dikurangi dengan Y rata-rata

Analisis validitas data digunakan untuk mengetahui ada atau tidaknya kolerasi antara variabel X dan variabel Y. Jika niali r tersebut terlalu kecil dan sampai 4 angka dibelakang koma, missal 0,0002 maka dapat dianggap bahwa antara variabel X dan Variabel Y tidak ada kolerasi.

Kedua, Setelah diketahui bahwa instrument tersebut dinyatakan valid, kemudian dilakukan perhitungan dengan menggunakan rumus sebagai berikut:

(2)

(Sumber, Sumber: Sugiyono,2012:230)Keterangan:r xy = Kolerasi antara variabel x dengan y

x = x i -xy = y i - y

Ketiga, nilai dari r xy dari hasil perhitungan menggunakan rumus di atas, kemudian interpretasikan ke dalam tabel interpretasi nilai r product moment. Hal ini untuk mengetahui seberapa besar hubungan antara penerapan keselamatan dan kesehatan kerja terhadap produktivitas kerja.

Tabel 1. Interpretasi Nilai r Product Moment

4

Page 5: HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

Hubungan Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja Serta Produktivitas Kerja Karyawan pada Bidang Pengecatan di PT. United Motors Centre A. Yani Surabaya

(Sumber: Sugiyono, 2010:231)

Keempat, melakukan pengujian signifikan koefisien korelasi, dengan menggunakan uji t yang rumusnya adalah sebagai berikut:

(3)

(Sumber: Sugiyono, 2010:230)

Keterangan:t : Nilai uji t hitungn : Banyaknya respondenr : Koefisien korelasi antara variabel xi

dan variabel yi

Kelima, membandingkan hasil dari nilai uji t dengan menggunakan t tabel dengan kesalahan (α) 5% dan dk = n-2. Hal ini untuk menentukan hipotesis manakah yang diterima, jika harga t hitung lebih kecil atau sama dengan (≤) dari harga t tabel maka Ho diterima Ha ditolak dan sebaliknya jika harga t hitung lebih besar atau sama dengan (≥) dari harga t tabel maka Ha diterima dan Ho ditolak. Sehingga dengan diketahuinya Ho atau Ha yang diterima dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan atau terdapat hubungan penerapan keselamatan dan kesehatan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan pada bidang service kendaraan di PT. penggunaan alat pelindung diri (APD) terhadap kesehatan dan keselamatan kerja (K3) serta produktivitas pada bidang pengecatan kendaraan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya Harga t hitung adalah harga mutlak, jadi tidak dilihat (+) atau (-) nya.

HASIL PEMBAHASANBagian ini menerangkan hasil perhitungan berdasarkan hasil penelitian dan analisis data yang kemudian di interpretasikan. Data dari pengamatan dan absensi karyawan yang digunakan untuk mengetahui pengaruh Alat pelindung diri terhadap keselamatan dan kesehatan kerja serta produktivitas karyawan, dengan begitu dapat diketahui data kendaraan yang berhasil diselesaikan para karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya.

Pengaruh alat pelindung diri terhadap keselamatan dan kesehatan kerja serta produktivitas kerja karyawan

pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre (UMC) JL. A. Yani No. 40-44 dianalisis dengan menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif.

Validitas DataSetelah peneliti mengolah data yang telah diperoleh baik dari program keselamatan dan kesehatan kerja dan produktivitas maka penulis melakukan uji validitas dengan rumus:

Maka diperoleh hasil r xy = 0.622Jika nilai r tersebut terlalu kecil dan sampai 4 angka

dibelakang koma, misalnya 0,0002 maka dapat diangga bahwa antara variabel X dan Variabel Y tidak ada kolerasi (Sugiyono, 2010).

Pada penelitian kali ini, nilai yang didapat adalah 0,622 dan bisa dikatakan bahwa instrument tersebut dinyatakan valid karena angkanya lebih besar dari r tabel.

Deskripsi DataPT. United Motors Centre (UMC) A. Yani Surabaya merupakan salah satu PT. yang bergerak dibidang jasa perbaikan body dan pengecatan oven untuk segala jenis mobil. Sebagai PT. menengah ke atas, terkenal, mapan dan ditunjang dengan manajemen yang bagus, maka dalam melaksanakan progam kerja ditangani oleh divisi-divisi yang baik pada bagian masing-masing.

Dengan demikian, penulis akan menyajikan data yang telah di olah dari penelitian 6 orang yang bekerja sebagai karyawan pada bidang pengecatan kendaraan di PT. United Motors Centre (UMC) JL. A. Yani No. 40-44 di tahun 2015.

Dan data yang akan di tuliskan menggunakan harian agar lebih mudah untuk menghitung, setelah mendapatkan jumlah hasil dari data absensi karyawan, karyawan tersebut rentang berumur 25-40 tahun. Adapun data tersebut adalah sebagai berikut:

5

Page 6: HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

JTM. Volume 4 Nomor 1 Tahun 2015

Tabel 2. Data Presensi Ketidakhadiran Karyawan pada Bidang Pengecatan Tahun 2015

(Sumber: Diolah Penulis)

Tabel 3. Data Presensi Ke hadiran Karyawan pada Bidang Pengecatan Tahun 2015

(Sumber: Diolah Penulis)

Selanjutnya, penulis akan menghitung presentasi kehadiran karyawan selama 3 bulan dengan asumsi lama waktu 1 bulan kerja = 240 jam. Berikut ini presensi karyawan pada bidang pengecatan di PT. United Motors Centre A. Yani Surabaya:

-Karyawan no 1Jumlah Kehadiranselama3bulan

Lama waktu Kerja3bulan x

100%

= 648,7720

x 100%

= 90,1%-Karyawan no 2

Jumlah Kehadiranselama3bulanLama waktu Kerja3bulan x

100%

= 659720

x 100%

= 91,5%

-Karyawan no 3Jumlah Kehadiranselama3 bulan

Lama waktu Kerja3 bulan x

100%

= 658,2720

x 100%

= 91,4%-Karyawan no 4

Jumlah Kehadiranselama3 bulanLama waktu Kerja3 bulan x

100%

= 633,6720

x 100%

= 88%-Karyawan no 5

Jumlah Kehadiranselama3 bulanLama waktu Kerja3 bulan x

100%

= 629,4720

x 100%

= 87,4%

-Karyawan no 6Jumlah Kehadiranselama3 bulan

Lama waktu Kerja3 bulan x

100%

= 632,6720

x 100%

= 87,9%

Tabel Produktivitas KerjaTabel produktivitas kerja yang dimaksud adalah

tabel jumlah kendaraan yang dapat diselesaikan (unit entry) dari setiap karyawan pada bidang pengecatan kendaraan di PT. United Motors Centre (UMC) JL. A. Yani No. 40-44. Tabel ini memberikan informasi tentang seberapa besar jumlah kendaraan yang dapat diselesaikan (unit entry) dalam hitungan per bulan tergantung tingkat kesulitan yang ada. Setiap karyawan di bidang pengecatan memiliki jobdesk masing-masing untuk setiap pengerjaan unit yang akan diperbaiki. Berikut ini rincian jobdesk karyawan yang dipilih secara acak sebagai sampel pada bidang pengecatan:

Karyawan no. 1, melakukan pengerjaan pendempulan.

Karyawan no.2, melakukan pengerjaan pengecatan.

6

Page 7: HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

Hubungan Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja Serta Produktivitas Kerja Karyawan pada Bidang Pengecatan di PT. United Motors Centre A. Yani Surabaya

Karyawan no.3, melakukan pengerjaan pemolesan

Pengalaman dan jenis pekerjaan yang berbeda mengakibatkan tingkat kesulitan kerja karyawan berbeda sehingga dapat mempengaruhi jumlah kendaraan yang dapat diselesaikan. Secara lengkap data jumlah kendaraan yang dapat diselesaikan karyawan sebagai berikut:

Tabel 4. Data Jumlah Kendaraan yang Berhasil Diselesaikan pada Bidang Pengecatan.

(Sumber: Diolah Penulis)

Analisis DataUntuk menganalisis sumber data yang akan

dianalisis adalah berdasarkan yang tertera pada Tabel 4.1 data dari absensi karyawan digunakan untuk mengetahui pengaruh alat pelindung diri terhadap keselamatan dan kesehatan kerja sedangkan Tabel 4.2 data jumlah kendaraan yang berhasil diselesaikan digunakan untuk megetahui produktivitas kerja karyawan pada bidang pengecatan kendaraan di PT. (United Motors Centre) UMC A. Yani Surabaya, sesuai dengan pada Bab III dalam menganalisis data penulis menggunakan hipotesis sebagai berikut:Ho: Tidak terdapat hubungan antara penggunaan Alat

Pelindung Diri (APD) terhadap kesehatan dan keselamatan kerja serta produktivitas pada bidang pengecatan kendaraan di PT. (United Motors Centre) UMC A. Yani Surabaya.

Ha: Terdapat hubungan antara penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) terhadap kesehatan dan keselamatan kerja serta produktivitas pada bidang

pengecatan kendaraan di PT. (United Motors Centre) UMC A. Yani Surabaya.

Dalam menganalisis data penulis menggunakan rumus korelasi product momen, rumus tersebut adalah sebagai berikut:

Page 8: HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

JTM. Volume 4 Nomor 1 Tahun 2015

(Sumber: Sugiyono, 2010:228)Keterangan:rxy : Koefisien korelasi antara variabel xi

dan variabel yi

n : Banyaknya respondenx : Skor X awal dikurangi dengan X

rata-rata dan Kesehatan Kerja)y : Skor Y awal dikurangi dengan Y

rata-rata (Produktivitas Kerja)

Tabel 5. Hubungan Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja Serta

Produktivitas

(Sumber: Data Diolah)

r xy=Σ xy

√Σ x2 y2

¿ 335.37√144923.29

¿ 335.37380,68

¿ 0,88

Berdasarkan nilai dari r xy yaitu sebesar 0,88 dari hasil perhitungan menggunakan rumus di atas, kemudian interpretasikan ke dalam tabel interpretasi nilai r product moment. Hal ini untuk mengetahui seberapa besar hubungan antara pengaruh penggunaan APD terhadap kesehatan dan keselamatan kerja, sesuai dengan tabel Tabel 3.3. Interpretasi Nilai r Product Moment (Sumber, Sugiyono, 2010:231). Hasil nilai r xy yaitu sebesar 0,88 berdasarkan Tabel 3.3 termasuk dalam kategori hubungan sangat kuat.

Untuk membuktikan bahwa hubungan penerapan penggunaan APD terhadap produktivitas kerja karyawan pada bidang pengecatan di PT. (United Motors Centre) UMC A. Yani Surabaya dilakukan pengujian signifikan koefisien korelasi, dengan menggunakan uji t yang rumusnya adalah sebagai berikut:

t = r √n−2√1−r 2

¿ 0,88√6−2√1−¿¿¿

¿ 0,88√4√1−0,774

¿ 0,88.2√0,226

¿ 1,760,475

¿ 3,705Berdasarkan t hitung yang nilainya 0,814 dan

selanjutnya dibandingkan dengan harga t table. Untuk kesalahan 5% Uji dua fihak (two tail test) dan dk = 6 – 2 = 4, maka di peroleh t table = 2,132, yang ternyata harga t hitung lebih kecil dari pada t table 3,705≥2,132, sehingga Ha di terima dan Ho di tolak. Hal ini berarti terdapat hubungan antara penggunaan APD dan produktivitas kerja karyawan pada bidang pengecatan di PT. (United Motors Centre) UMC A. Yani Surabaya.

Pembahasan Hasil PenelitianDalam penelitian ini variabel penerapan keselamatan dan kesehatan kerja diwakili oleh jumlah presensi dan variabel produktivitas kerja diwakili oleh jumlah kendaraan yang berhasil diselesaikan oleh karyawan pada bidang pengecatan. Sehingga data yang disajikan dalam penilitian ini adalah data yang sebenarnya untuk menjawab rumusan masalah.

Nialai r xy analisis data adalah sebesar 0,88, nilai tersebut diinterpretasikan ke dalam tabel interpretasi nilai product momen seperti pada tabel 3.3 maka termasuk dalam kategori mempunyai hubungan yang sangat kuat. Berdasarkan pengujian dengan menggunakan uji t, hasil nilai uji t, dengan hasil nilai t hitungnya yaitu sebesar 3,705. Kemudian di bandingkan dengan menggunakan t tabel dengan besar presentase (α ) 5% dan dk: 6-2= 4, adalah sebesar 2,132, sehingga besarnya t hitung≥t tabel yaitu 3,705≥2,132.

Sesuai dengan penjelasan di atas, maka terdapat hubungan yang sangat kuat antara penggunaan APD terhadap kesehatan dan keselamatan kerja karyawan. Dalam melakukan pengecatan begitu banyak resiko-resiko yang akan terjado seperti penggunaan beberapa zat kimia ataupun gas beracun yang dapat mengganggu kesehatan kerja baik secara langsung maupun tidak langsung. Selain itu efek dari cahaya pengelasan juga

8

7

Page 9: HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

Hubungan Alat Pelindung Diri (APD) Terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja Serta Produktivitas Kerja Karyawan pada Bidang Pengecatan di PT. United Motors Centre A. Yani Surabaya

sangat berpengaruh pada penglihatan karyawan. Oleh karena itu hubungan penggunaan alat pelindung diri bagi karyawan pada saat melakukan perbaikan sangat kuat. Karyawan yang tidak menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) dapat beresiko tinggi terhadap keselamatan dan kesehatannya, sehingga sangat berpengaruh terhadap kehadiran karyawan setiap bulannya. Penggunaan APD pada saat bekerja mempunyai pengaruh yang kecil untuk jangka pendek, namun untuk jangka panjang dampak penggunaan APD sangat berpengaruh terhadap keselamatan dan kesehatan karyawan.

Sedangkan hubungannya dengan nilai produktivitas terdapat hubungan penggunaan APD terhadap nilai produktivitas karyawan pada bidang pengecatan di PT. (United Motors Centre) UMC A. Yani Surabaya. Seperti perhitungan yang sudah kami lakukan dapat dijelaskan ketidakhadiran karyawan berpengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan. Dalam pelaksanaan pengecatan kendaraan di PT. United Motors Center (UMC) A. Yani Surabaya belum terdapat sistem lembur kerja atau pekerjaan. Jika terdapat pekerjaan yang belum dapat diselesaikan pada hari yang sama maka, pekerjaan tersebut akan diselesaikan pada hari berikutnya. Hal ini tentu saja akan memakan waktu untuk hari berikutnya, yang mana seharusnya sudah mendapat pekerjaan yang baru tetapi masih menyelesaikan pekerjaan yang sebelumnya. Sehingga produktivitas kerja akan berkurang secara otomatis, di karenakan adanya pekerjaan yang tersisa di hari sebelumnya.

PENUTUPSimpulanBerdasarkan dari hasil dan analisis data dengan judul penelitian “Pengaruh Penggunaan APD Terhadap Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Serta Produktivitas di PT. (United Motors Centre) UMC A. Yani Surabaya” dapat disimpulkan bahwa: Berdasarkan analisa deskriptif kuantitatif terhadap 6

orang karyawan yang dipilih secara acak, hasil nilai r xy yaitu sebesar 0.88 dari hasil perhitungan menggunakan rumus r product momen, kemudian di interpretasi ke dalam analisa hasil r product momen dapat diketahui hubungan penggunaan APD terhadap kesehatan dan keselamatan kerja (K3) karyawan pada bidang pengecatan di PT. (United Motors Centre) UMC A. Yani Surabaya

mempunyai hubungan yang sangat kuat sesuai dengan analisa pada tabel r product moment.

Berdasarkan analisa deskriptif kuantitatif hasil perhitungan menggunakan uji t didapatkan hasil 3,705, yang kemudian dibandingkan hasil uji t hitung dengan t tabel, ternyata harga t hitung lebih kecil yaitu 3,705≥2,132. Hal ini berarti terdapat hubungan antara penggunaan APD terhadap produktivitas pada bidang pengecatan di PT. (United Motors Centre) UMC A. Yani Surabaya.

SaranBerdasarkan data hasil penelitian yang telah dianalisis dan kesimpulan yang telah didapat,maka yang dapat disarankan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: Meningkatkan penerapan keselamatan dan

kesehatan kerja harus tetap dilakukan karena hal tersebut menyangkut manusia sebagai sumber daya yang berhak mendapatkan rasa aman dan sehat pada saat bekerja.

Pimpinan perusahaan hendaknya tidak hanya memantau karyawan dari absensi dan tingkat produktivitas kerjanya akan tetapi perlu adanya pengontrolan terhadap penerapan keselamatan dan kesehatan kerja.

Untuk penelitian selanjutnya, diharapkan bisa meneliti atau mencari variabel-variabel lain yang mempengaruhi tinggi rendahnya produktivitas kerja karyawan seperti efek cahaya ruangan, kebisingan, dan lain-lain.

DAFTAR PUSTAKA

Anizar.2009.Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja diIndustri.Yogyakarta: Graha Ilmu.

Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian (Suatu Pendekatan Praktik). Jakarta: Rineka Cipta.

Cahyono, Bambang Tri. 1996. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Badan Penerbit IPWI.

Dessler, G. 1997. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Daryanto, 2001. Keselamatan Kerja Bengkel Bengkel Otomotif. Jakarta: Bumi Aksara

Faisal Sanifah. (1981). Dasar dan teknik penyusunan angket. Surabaya: Warta Nasional.

Page 10: HUBUNGAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) TERHADAP KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA PRODUKTIVITAS KARYAWAN PADA BIDANG PENGECATAN DI PT. UNITED MOTORS CENTRE A. YANI SURABAYA

JTM. Volume 4 Nomor 1 Tahun 2015

Frank Brind (1968). Fakta kejadian kecelakaan.

GBHN. 1993-1998. Tap MPR No. 11/MPR/1993. Jakarta: Sinar Grafika.

Handoko, T. Hani. 1991. Manajemen Personalia Dan Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: BPFE.

Indonesia. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja.

Indonesia. Undang-Undang Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja.

Mangkunegara, Anwar Prabu. 2000. Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. Cetakan Kedua. Penerbit PT. Remaja Rosdakarya Offset, Bandung.

Mathis, R. L., dan J.H. Jackson. 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia. Buku 1 dan buku 2, Terjemahan, Jakarta: Salemba Empat.

Moenir. 1983. Pendekatan Manusia dan Organisasi Terhadap Pembinaan Kepegawaian. Jakarta: Gunung Agung.

Rusli Syarif.(1991). Produktivitas. Bandung: Angkasa

Riduwan, 2004, Metode & Teknik Menyusun Tesis, Bandung: Alfabeta.

P.J, Simanjutak. 1994. Manajemen Keselamatan Kerja. Jakarta: Himpunan Pembina Sumberdaya Manusia Indonesia (HIPSMI).

Republik Indonesia. 2013. Undang-Undang nomor 13 tahun 2013 tentang Ketenagakerjaan. Sekretariat Negara. Jakarta.

Sondang P. Siagian. 2002. Kiat Meningkatkan Produktivitas Kerja. Jakarta: Rineka Cipta.

Sinungan Muchdasyah. 2003. Produktivitas Apa dan Bagaimana. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Sugiyono. 2005. Metode Penelitian Administrasi. Jakarta: CV.Alfabeta

Sutrisno Edy. 2009. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Penerbit Kencana Prenada Media Group.

Purwaningsih Andi.1997.Pelaksanaan keselamatan dan kesehatan kerja di PT. Unilever dalam mencapai angka nihil kecelakaan. Universitas Airlangga.Surabaya.

Rusli Syarif. (1991). Produktivitas. Bandung: Angkasa

Tim Penulis. 2015. Surya Jaya Motor Specialist Body Repair & Cat Oven. Sidoarjo.

Tulus, Winarsunu. 2008. Psikologi keselamatan Kerja. Malang: UMM Press.

10

9