google earth

13
PENGGUNAAN GOOGLE EARTH I. Pendahuluan. Google Earth adalah software pemetaan bimi dengan menggunakan foto satellite, dimana kita dapat melihat gambaran sebuah kota dari suatu Negara, lengkap dengan atribut serta nama-nama tempat serta bangunan-banguan yang digambarkan secara 3D. Pada Google Earth kita juga dapat memetakan dan menuliskan alamat tempat tinggal kita dengan memberikan logo serta menulis alamat tempat tinggal kita sehingga teman-teman tau dimana lokasi tempat tinggal kita. Menggunakan Google Earth harus terhubung dengan Internet. Untuk menggunakan Google Earth dibutuhkan spesifikasi computer antara lain : - Processor Min Intel Pentium IV. 800 MHz. - Memiliki VGA dengan Memory min 128 Mb (Disarankan menggunakan VGA Card karena memiliki Accelerator 3D) - Memory Komputer minimal 512 Mb. I.I. Pengenalan Aplikasi Google Eareth : Gambar 1. Pengenalan Google Earth

Upload: angie-anastasia

Post on 27-Nov-2015

44 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

Penggunaan Google Earth

TRANSCRIPT

Page 1: Google Earth

PENGGUNAAN GOOGLE EARTH I. Pendahuluan. Google Earth adalah software pemetaan bimi dengan menggunakan foto satellite, dimana kita dapat melihat gambaran sebuah kota dari suatu Negara, lengkap dengan atribut serta nama-nama tempat serta bangunan-banguan yang digambarkan secara 3D. Pada Google Earth kita juga dapat memetakan dan menuliskan alamat tempat tinggal kita dengan memberikan logo serta menulis alamat tempat tinggal kita sehingga teman-teman tau dimana lokasi tempat tinggal kita. Menggunakan Google Earth harus terhubung dengan Internet. Untuk menggunakan Google Earth dibutuhkan spesifikasi computer antara lain :

- Processor Min Intel Pentium IV. 800 MHz. - Memiliki VGA dengan Memory min 128 Mb (Disarankan menggunakan VGA

Card karena memiliki Accelerator 3D) - Memory Komputer minimal 512 Mb.

I.I. Pengenalan Aplikasi Google Eareth :

Gambar 1. Pengenalan Google Earth

Page 2: Google Earth

A. Pengenalan Google Earth (Perhatikan Gamar 1. ) 1. Kotak tempat kita menulis alamat kota atau daerah yang hendak kita cari. 2. Pilihan Alamat yang telah kita simpan untuk langsung menuju ke alamat yang kita

kehendaki. 3. Tombol untuk mencari alamat. 4. Tombol untuk mencari daerah Bisnis 5. Tombol untuk mencari Arah perjalanan yang akan kita tempuh 6. Icon untuk menandai atau memberikan Tag, untuk alamat yang kita inginkan

(Seperti memerikan tanda tempat tinggal kita) 7. Penandaan jalan atau bagian dari peta seperti perkantoran, pasar, tempat hiburan

dll. 8. Icon untuk menentukan arah sinar matahari dan menu untuk melihat system

tatasurya. 9. Menu untuk mengirimkan Email ke pada teman, agar teman kita tau tempat yang

telah kita tandai sebagai alamat kita. 10. Icon untuk mencetak ke printer tampilan yang kita lihat. 11. Icon untuk menghubungi Google Map melalui Web Brows. 12. Kontrol untuk merubah tampilan secara Vertikal dan secara Horyzontal. 13. Kontrol untuk menggeser gambar ke atas, bawah , kanan atau kiri. 14. Kontrol untuk melihat tamplian Zoom ( Melihat dekat atau melihat jauh) 15. Tampilan daerah yang kita cari 16. Pilihan setting apa saja yang akan ditampilkan dalam pencarian Google Earth. 17. Daerah atau wilayah yang sudah kita cari dan kita simpan.

B. Menu-menu Google Earth

1. Menu File

Gambar 2 : Menu File

Page 3: Google Earth

- Menu Buka : Untuk File Tag pengalamatan yang telah kita simpan dalam bentuk file.

- Simpan : Untuk menyimpan Tag pengalamatan yang telah kita buat sendiri dalam satu file.

- Kembalikan : Mengembalikan tampilan ke posisi awal. - Email : Mengirim Tag atau pengalamatan yang kita buat kepada teman

melalui Email. - Bagi/Pakai/Pasang : Membuat Tag atau pengalamatan agar semua orang yang

menggunakan google earth dapat melihat lokasi yang kita buat. - Lihat dalam Google Map : Melihat peta Google melalui Web Brows - Cetak ; mencetak tampilan melalui printer. - Keluar Dari Server : Memutuskan hubungan ke server Googel Eareth (Log

Out) - Keluar, menutup program (Exit)

2. Menu Sunting

Gambar 3. Menu Sunting - Potong ; Memilih gambar yang kita kehendaki - Salin : Mecopy bagian yang kita potong tadi - Salin Gambar ; Mengcopy seluruh gambar yang tampil. - Tempel : Mempaste gambar pada suatu aplikasi. - Hapus :Membuang gambar yang kita potong tadi - Temukan : Mencari (Search) wilayah yang kita inginkan - Refresh : mengembalikan kondisi seperti semula - Ganti Nama ; Mengganti nama Foleder tempat kita menyimpan tag - Hapus Riwayat Pencarian ; Menghapus semua salinan tempat2 yang telah kita

cari.

Page 4: Google Earth

- Propertie ; Melihat data tempat yang kita cari

3. Menu LIhat (View)

Gambar 4. Menu Lihat - Toolbar : Menampilkan atau menghilangkan menu-menu Icon - Sidebar : menampilkan atau menghilangkan menu sidebar - Layar Penuh : Melihat tampilan Google Earth dengan Layar Penuh - Ukuran Tampilan : Melihat tampilan Google Earth dengan ukuran yang kita

inginkan. - Kompas : Menampilkan atau menghilangkan arah mata angina. - Perlihatkan Waktu : Memperlihatkan atau menghilangkan tampilan waktu - Perlihatkan Navigasi : Menampilkan atau menghilangkan kontorl Navigasi. - Bilah Status ; Menampilkan status tampilan - Grid ; Tampilan dengan kotak-kotak Grid - Peta Tinjauan Loas ; Menampilkan Peta secara keseluruhan atau semuanya. - Keterangan Skala : Menampilkan skala perbandingan gambar. - Atmosfer : Menampilkan atau menghilangkan tampilan Atmosfer - Matahari : menampilkan atau menghilangkan tampilan arah sinar Matahari - Pindah ke Sky, Pencarian Google Earth berpindah untuk mencari system

Cakrawala (Tata Surya) - Jadikan Ini Lokasi mulai Saya; Menetapkan tempat yang kita cari, agar saat

membuka Google Earth langsung kelokasi tersebut.

Page 5: Google Earth

4. Menu Perangkat

Gambar 5. Menu Perangkat - Web ; Melihat peta melalui Web Brows Google - Penggaris : Menetapkan batas secara Vertikal atau Horyzontal - GPS ; Melihat Sinyal GPS yang dilacak oleh Satelite - Jalankan Tur : Menjalankan Google Earth ke alamat yang kita tuju - Memasuki Simulator Penerbangan : Mulai menjalankan simulator

penerbangan dari kota ke kota sesuai dengan arah yang kita inginkan. - Pilihan : Memilih seting yang kita inginkan.

5. Menu Tambahkan

Gambar 6. Menu Tambahkan - Folder; Menambahkan Folder alamat yang kita cari agar dapat disimpan

alamat tersebut.

Page 6: Google Earth

- Penanda Tempat ; Menandai tempat sebagai tempat tinggal ataupun tempat kerja kita.

- Jalur ; Penandaan jalur lokasi suatu tempat - Poligon : penandaan suatu tempat secara polygon - Model : Penandaan tempat secara Model atau bentuk yang kita inginkan - Foto : - Overlay Gambar - Lingk Jaringan

6. Menu Bantuan

Gambar 7. Menu Bantuan Menu ini digunakan untuk membantu pengguna google Earth dalam melakukan pengoperasian software Google Earth, menu bantuan ini secara langsung akan terhubung dengan server Google Earth melalui Web Brows (On Line)

C. Mengoperasikan (Menjalankan ) Google Earth

Untuk mengoperasikan Google Earth sangatlah mudah, ikuti langkah berikut ini : 1. Klik dua kali icon Google Earth, maka akan muncul tampilan seperti gambar di

bawah ini

Page 7: Google Earth

Gambar 8. Gambar Tampilan Awal

2. Tunggu bebeberapa saat, computer mencari koneksi ke server Google Earth, dan bila telah terhubung dengan server google earth maka akan tampil gambar seperti dibawah ini :

Gambar 9. Tampilan pembuka

3. Akan tampil menu bantuan, dan kalau kita ingin mengabaikan bantuan dan melanjut ke program aplikasi klik “Close” maka akan tampil gambar seperti di bawah ini :

Page 8: Google Earth

Gambar 10, Pengoperasian 1

4. Untuk memulai pencarian peta, tulis pada kotak “Terbang ke (Fly To)”, atau pilih dengan menu “drop down” unduk memilih alamat yang telah kita simpan, lalu klik menu Lup {Search }, Contohnya kita pilih pencarian Wilayah Jakarta, maka akan tampil gambar seperti di bawah ini

Gambar 11. Pencarian

5. Google Earth akan mencari lokasi yang kita inginkan, dan selama pencarian tersebut kita dapat mengatur apa yang ingin kita lihat seperti yang di tunjuk oleh tanda panah pada Gambar 11 diatas. Dan bila pencarian sudah focus maka akan tampil seperti gambar di bawah ini :

Page 9: Google Earth

Gambar 12. Gambar Wilayah Yang di Cari

6. Setelah kita memperoleh gambar yang sudah focus, kita dapat menggunakan mouse dengan cara, operasikan mose pada daerah gambar tersebut dengan cara :

a. Klik dua kali salah satu tempat yang ingin kita lihat seperti gambar di bawah

Gambar 13. Memilih Daerah

b. Contohnya kita mengklik daerah Glora Bung Karno, maka akan tampak

seperti gambar di bawah

Page 10: Google Earth

Gambar 14. Tampilah gambar pilihan

c. Menggunakan Scroll putar kedepan untuk mendapatkan gambar yang lebih dekat dan besar.

d. Menggunakan Scroll ke belakang untuk mendapatkan gambar yang lebih jauh (Mengecil)

e. Tekan Sroll mouse dan Geser mouse ke bawah, keatas, kesamping kanan atau kiti untuk mendapatkan efek gambar secara Vertical dan Horizontal

f. Tekan tombol mouse sebelah kiri kemudian geser ke kanan, kekiri, kebawah, atau keatas untuk mecari deareh yang kita inginkan. Untuk dapat melihat gedung dengan gambar 3D

g. Selain dengan menggunakan Mouse kita juga dapat menggunakan navigator yang telah disediakan , lihat gambar di bawah :

Gambar 15. Navigator

Page 11: Google Earth

- Navigator 1 : untuk mengatur efek penglihatan gambar secara Vertical dan horizontal, serta memutar rotasi gambar

- Navigator 2 : Untuk menggeser gambar mencari wilayah yang kita inginkan keatas, kebawah, kekanan dan kekiri.

- Navigator 3 : Untuk melihat gambar secara dekat (zoom in) atau menjauh (zoom Out), maka kita dapat melihat hasilnya seperti gambar di bawah ini

Gambar 16: Gedung 3D

7. Membuat Lokasi (Penanda Tempat) Selain dari melihat peta dan bangunan 3D, kita juga dapat membuat tag, atau memberikan label alamat tempat tinggal atau tempat kerja (Kantor) kita, caranya : a. Klik tombol menu “Penanda Tempat” seperti yang di tunjukkan pada gambar

di bawah ini :

Gambar : 17. Penanda Tempat

Page 12: Google Earth

Maka akan muncul menu gambar seperti di bawah ini

Gambar 18: Penandaan Tempat

b. Lihat gambar 18, setelah kita mengklik menu penandaan tempat akan keluar menu isian :

1. Panah 1: Ketik Nama tempat yang kita inginkan contohnya Kantor Saya 2. Panah 2 : Klik menu yang di tunjuk panah 2 maka akan muncul logo atau

gambar symbol tempat yang akan di tetapkan, Lihat gambar 19.

Gambar 19: Simbol atau Logo penandaan Tempat

Page 13: Google Earth

3. Pilih gambar atau simbol yang kita inginkan untuk logo daerah yang kita inginkan, kemudian klik “Ok” maka akan kembali ke tampilan gambar 18

4. Panah 3 dan 4 menunjukkan status tempat secara lintang dan bujur 5. Panah 5 : Meletakkan lokasi penandaan tempat yang kita inginkan 6. Penulisan Alamat dan serta nama wilayah atau gedung yang kita inginkan. 7. Setelah semua selesai klik “Ok”

c. Setelah kita tetapkan nama, logo dan letak tempat yang kita tetapkan maka akan tampil gambar seperti di bawah ini

Gambar 20: Lokasi yang di tentukan

Sampai di sini dahulu keterangan mengenai pengoperasian Google Earth yang dapat saya jelaskan, untuk lebih jelasnya silahkan klik menu bantuan yang ada pada program ini. Tulisan ini boleh di bagikan kepada yang lain dengan syarat tidak merubah isi dan meng- hilangkan atribut yang tertulis,Semoga bermanfaat Penulis Dunov Saur Raja Sinurat