gammu for windows

21

Click here to load reader

Upload: karyagemilang

Post on 21-Jun-2015

267 views

Category:

Documents


5 download

TRANSCRIPT

Page 1: Gammu for Windows

Gammu for Windows

Gammu adalah nama sebuah project yang ditujukan untuk membangun aplikasi,

script dan drivers yang dapat digunakan untuk semua fungsi yang memungkinkan pada

telepon seluler atau alat sejenisnya. Sekarang gammu telah menyediakan codebase yang

stabil dan mapan untuk berbagai macam model telepon yang tersedia di pasaran

dibandingkan dengan project sejenis. Gammu merupakan project yang berlisensi GNU

GPL 2 sehingga menjamin kebebasan menggunakan tool ini tanpa perlu takut dengan

masaah legalitas dan biaya yang mahal yang harus dikeluarkan. Gammu mendukung

berbagai macam model telepon seluler dengan berbagai jenis koneksi dan type.

(www.gammu.org)

Gammu merupakan salah satu tool untuk mengembangkan aplikasi SMS Gateway

yang cukup mudah diimplementasikan pastinya gratis. Kelebihan Gammu dari tool sms

gateway lainnya adalah : (Acho, 2007)

a. Gammu bisa di jalankan di Windows maupun Linux.

b. Banyak device yang kompatibel oleh gammu.

c. Gammu menggunakan database MySql, Bisa menggunakan interface web-based.

d. Baik kabel data USB maupun SERIAL, semuanya kompatibel di Gammu.

Berikut yang harus disiapkan untuk membuat SMS Gateway menggunakan

Gammu : (Acho, 2007)

a. Gammu for windows

b. HP atau Modem GSM + Kabel Data

c. Driver HP/Modem

d. Apache + MySql

Page 2: Gammu for Windows

Setelah lengkap semua, mulai ekstrak Gammu ke C:\win32. Setelah itu install

Xampp, dengan begitu telah terinstall satu paket Apache+MySql+PhpMyadmin di

komputer anda. Setelah anda extrak Gammunya, anda buka folder win32 dan cari file

gammurc, edit file tsb menggunakan notepad. Yang harus di ubah adalah

PORT=COM.., isi nama port sesuai port yang digunakan oleh modem/hp anda. Caranya,

masuk ke device manager dan cek port yang digunakan oleh HP/modem anda (klik kanan

- properties), edit juga baris connection = at115200. Umumnya ponsel2 modern yang

sudah pakai USB, menggunakan AT Command.

File kedua yang harus di edit yaitu file smsdrc, edit menggunakan notepad, edit

baris

user = root (Jika anda tidak merubah settingan default Mysqlnya)

password = (kosongkan kalau anda tidak menggunakan password di mysqlnya)

pc = localhost

database = smsd

Setelah itu mulai buat database dengan nama smsd di mysql anda, gunakan

phpmyadmin agar mudah. Setelah ada database bernama smsd, import database

mysql.sql yang ada di folder win32. Dengan begitu akan terbentuk beberapa tabel

standard seperti inbox,outbox,sent item,dan lain sebagainya.

Sekarang, buka command prompt dan masuk ke c:/win32 lalu ketik

Jika informasi HP beserta No IMEI nya sudah muncul berarti HP anda sudah

dikenali dengan baik oleh Gammu. Setelah itu aktifkan sms service dengan mengetikkan

Page 3: Gammu for Windows

Minimize window agar service jalan terus. Jika sms service sudah jalan, mulai

mengirim SMS ke no. lain dengan cara insert data ke tabel outbox, jika sudah terkirim,

sms akan pindah dari tabel outbox ke tabel sent items.

Jika anda mengalami kasus karakter yg sampai ke HP berupa karakter aneh, tak usah bingung. Ubah dulu field Coding yg ada di tabel Outbox dan sent items, ubah typenya jadi enum(’Default_No_Compression’). Diposkan oleh gus dwix di 19:30 1 komentar Label: Gammu

Global System for Mobile Communication (GSM)

GSM merupakan teknologi seluler yang perkembangannya paling pesat dan

mempunyai pasar terbesar di Indonesia. Sistem GSM memiliki keunggulan seperti

keluwesan roaming, keamanan data, kualitas sinyal yang tinggi, portabilitas dan

kompatibilitas terhadap sistem lain, dan paling banyak digunakan oleh user bergerak.

Aplikasi komunikasi data dan jaringan internet seperti World Wide Web (WWW), File

Transfer Protocol (FTP), Telnet, Mobile Banking dan aplikasiaplikasi multimedia

berbasis internet akan bisa dijalankan di atas sistem komunikasi bergerak.

1.1 Konfigurasi Jaringan GSM

Page 4: Gammu for Windows

Konfigurasi jaringan GSM

PSTN = Public Switched Telephone Network

OMC = Operation and Maintenance Center

BTS = Base Transceiver Station

AuC = Authentication Center

MS = Mobile Station

BSC = Base Station Controller

HLR = Home Location Register

VLR = Visitor Location Register

MSC = Mobile Switching Center

Page 5: Gammu for Windows

EID = Equipment ID

NMC = Network Management Center

DCN = Data Communication Network

Jaringan GSM dibagi menjadi 3 bagian utama, yaitu: (Melinda dkk, 2006)

1. MS (Mobile Station)

Mobile station ada 3 jenis, antara lain vehicle mounted, portable, dan handheld.

MS merupakan bagian terendah pada sistem GSM. MS terdiri dari peralatan peralatan

radio transceiver, display, dan digital signal processor, serta sebuah kartu pintar yang

disebut

Subscriber Identity Module (SIM). SIM ini menyediakan mobilitas personal,

sehingga pelanggan dapat mengakses layanan. Dengan memasukkan SIM card ke dalam

telepon selular GSM, pelanggan dapat menerima semua panggilan telepon, melakukan

panggilan, ataupun menerima pelayanan yang lainnya. SIM card terdiri dari International

Mobile

Subscriber Identity (IMSI) yang dapat mengidentifikasi pelanggan, kunci

pengamanan, atau informasi lainnya. SIM card dapat dilindungi dengan menggunakan

password atau Personal Identity Number (PIN).

2. BSS (Base Station Subsystem)

BSS terdiri dari 2 bagian, yaitu Base Transceiver Station (BTS) dan Base

Station Controller (BSC). BSS berfungsi untuk mengendalikan radio link dalam

hubungannya dengan mobile station.

a. BTS (Base Transciever Station)

Page 6: Gammu for Windows

BTS menangani radio interface dengan mobile station. BTS merupakan peralatan

radio (transceiver dan antenna) yang diperlukan untuk melayani setiap sel pada

jaringan. Sejumlah BTS dikendalikan oleh sebuah BSC. Luas jangkauan dari BTS

sangat dipengaruhi oleh lingkungan, antara lain topografi dan gedung tinggi. BTS

sangat berperan dalam menjaga kualitas GSM, terutama dalam hal frekuensi hoping

dan antena diversity.

b. BSC (Base Station Controller)

BSC menyediakan semua fungsi kontrol dan hubungan fisik antara MSC dan BTS.

Mempunyai kapasitas switch yang tinggi yang menyediakan fungsi seperti handover,

cell configuration data, radio channel setup, frequency hopping dan mengendalikan

level daya radio frequency (RF) pada BTS. Beberapa buah BSC dilayani oleh sebuah

MSC.

BSC merupakan penghubung MS dengan MSC. BSC juga menerjemahkan 13 kbps

saluran yang digunakan melalui radio link menjadi 64 kbps saluran yang digunakan

oleh Public Switched Telephone Network (PSTN) atau ISDN.

3. Network Subsystem

Bagian ini merupakan bagian utama karena terdapat MSC (Mobile services

Switching Center) yang mengatur panggilan antar pengguna mobile dan antara pengguna

mobile dengan pengguna jaringan tetap. MSC juga menangani operasional manajemen

mobilitas. Pusat operasional dan pemeliharaan bertugas mengatur operasional dan

membangun jaringan. Network Subsystem terdiri dari beberapa unit:

a. MSC (Mobile services Switching Center)

MSC merupakan pusat penyambungan yang mengatur jalur hubungan antar BSC

maupun antara BSC dan jenis layanan telekomunikasi lain (PSTN, operator GSM

lain, AMPS).

Page 7: Gammu for Windows

MSC melakukan fungsi switching telefoni sistem. MSC mengendalikan panggilan

keluar dan masuk telepon dan sistem data. MSC juga melakukan fungsi seperti toll

ticketing, network interfacing, pensinyalan kanal, dan lainnya. MSC merupakan inti

dari jaringan selular, dimana MSC berperan untuk interkoneksi hubungan

pembicaraan, baik antar pelanggan selular maupun antar selular dengan jaringan

telepon kabel PSTN, ataupun dengan jaringan data.

b. HLR (Home Location Register)

HLR berfungsi untuk penyimpan semua data dan informasi mengenai pelanggan yang

tersimpan secara permanen, dalam arti tidak tergantung pada posisi pelanggan. HLR

bertindak sebagai pusat informasi pelanggan yang setiap waktu akan diperlukan oleh

VLR untuk merealisasi terjadinya komunikasi pembicaraan. VLR selalu berhubungan

dengan HLR dan memberikan informasi posisi pelanggan berada.

c. VLR (Visitor Location Register)

VLR berfungsi untuk menyimpan data dan informasi pelanggan, dimulai pada saat

pelanggan memasuki suatu area yang bernaung dalam wilayah MSC VLR tersebut

(melakukan roaming). Adanya informasi mengenai pelanggan dalam VLR

memungkinkan MSC untuk melakukan hubungan baik incoming (panggilan masuk)

maupun outgoing (panggilan keluar). VLR bertindak sebagai data base pelanggan

yang bersifat dinamis, karena selalu berubah setiap waktu, menyesuaikan dengan

pelanggan yang memasuki atau berpindah naungan MSC. Data yang tersimpan dalam

VLR secara otomatis akan selalu berubah mengikuti pergerakan pelanggan.

d. AuC (Authentication Center)

AuC menyimpan semua informasi yang diperlukan untuk memeriksa keabsahan

pelanggan, sehingga usaha untuk mencoba mengadakan hubungan pembicaraan bagi

pelanggan yang tidak sah dapat dihindarkan. Disamping itu AuC berfungsi untuk

Page 8: Gammu for Windows

menghindarkan adanya pihak ketiga yang secara tidak sah mencoba untuk menyadap

pembicaraan. Dengan fasilitas ini, maka kerugian yang dialami pelanggan sistem

selular analog saat ini akibat banyaknya usaha memparalel, tidak mungkin terjadi lagi

pada GSM.

e. EIR (Equipment Identity Register)

EIR memuat data-data peralatan pelanggan yang dibagi atas 3 (tiga) kategori, yakni :

- Peralatan yang diijinkan untuk mengadakan hubungan pembicaraan kemanapun.

- Peralatan yang dibatasi dan hanya diijinkan mengadakan hubungan pembicaraan ke

tujuan yang terbatas.

- Peralatan yang sama sekali tidak diijinkan untuk berkomunikasi

1.2 Layanan Mobile Data pada Jaringan GSM

Pada GSM Layanan mobile data dibagi menjadi dua, yaitu:

1. Message Services

- Short Message Service (SMS) : yaitu pesan berupa text biasa.

- Enhanced Message Service (EMS) : yaitu pesan dapat berupa text biasa, gambar dan

suara.

- Multimedia Message Service (MMS) : yaitu pesan dapat berupa text biasa, foto, suara,

gambar bergerak / animasi, gambar berwarna, bahkan klip audio dan video.

2. mobile internet

Layanan-layanan yang ditawarkan antara lain:

Page 9: Gammu for Windows

mobile chat, e–mail , browsing dengan metode WAP (Wireless Application Protocol),

GPRS (Generalized Packet Radio Service) dan dial up.

Diposkan oleh gus dwix di 19:10 0 komentar Label: SMS

Pemrograman SMS

Gambar 2.6 Model Diagram Interkoneksi Sistem SMS

Pada dasarnya pemrograman SMS terbagi menjadi dua: (Melinda dkk, 2006)

a. SMS Gateway

Bagian ini menjadi penghubung antara program aplikasi yang akan dibuat dengan

jaringan GSM. Bagian ini berfungsi membaca SMS dari MS dan mengirim SMS ke

pengguna.

Seperti arti katanya, Gateway berarti pintu gerbang, sehingga dalam istilah ini, SMS

Gateway berarti pintu gerbang/jembatan antara dua buah device atau lebih. Umumnya

SMS Gateway ini berupa sebuah komputer yang didalamnya telah terinstall aplikasi

untuk menangani pengiriman sms antar HP. Dalam hal ini, sms gateway berfungsi

sebagai aspek pusat yang menangani pengiriman surat sesuai dengan alamat yang

dituju.

SMS Gateway adalah sebuah aplikasi Short Massage Service (SMS) yang dapat di

jalankan melalui Local Area Network (LAN). Aplikasi ini dapat digunakan bersama-

Page 10: Gammu for Windows

sama dalam satu jaringan. Walaupun aplikasi ini digunakan oleh beberapa user tapi

hanya mempunyai satu module GSM/CDMA.

b. Bagian Pemroses

Bagian ini berfungsi melakukan operasi pemrosesan pesan yang diterima, meliputi

proses pemecahan pesan (parsing), eksekusi proses yang dipilih user, akses database,

dan menghasilkan respon hasil proses.

Diposkan oleh gus dwix di 19:05 0 komentar

Protokol yang Digunakan SMS

SMS dikirim dan diterima melalui jaringan wireless. Sudah tentu sebuah jaringan

mempunyai protokol yang digunakan sebagai penunjangnya. Protokol yang sering

dipakai oleh SMS adalah sebagai berikut (Wicaksono,2007):

1. HTTP (Hypertext Transfer Protocol)

HTTP merupakan protokol yang paling sering digunakan dalam internet saat ini. Tujuan

utama HTTP pada mulanya adalah untuk menyediakan cara dalam menyajikan dan

mengambil dari halaman HTML. Saat ini penggunaan HTTP tidak terbatas dalam

penyajian halaman HTML saja.

2. SMPP (Sohrt Message Peer-to-Peer Protocol)

Short message protocol peer-to-peer (SMPP) merupakan sebuah protokol standar industri

yang digunakan dalam pertukaran short message antara external short messaging

entity (ESME), routing entity (RE), dan message Centre (MC). Message Centre

merupakan terminologi generik untuk menyebutkan beberapa entitas seperti short

message service Centre (SMSC), GSM unstructured supplementary service data

(USSD) server, atau cell broadcast Centre (CBC). ESME merupakan entitas yang

berada diluar jaringan komunikasi wireless (SMS Forum, 2003).

Page 11: Gammu for Windows

SMPP merupakan sebuah protokol yang berjalan pada lapisan aplikasi, seperti halnya

protokol-protokol lain dalam konteks komunikasi data dalam jaringan komputer seperti

HTTP, FTP, Rlogin, WAP, dan Iain-lain. Satuan paket data yang dipertukarkan pada

lapisan aplikasi dalam protokol SMPP disebut PDU (Protocol Data Unit). Dalam

protokol SMPP terdapat beberapa macam format PDU di mana penggunaan masing-

masing PDU tersebut harus sesuai dengan fungsinya. Sebagai contoh, untuk mengirim

short message, harus digunakan PDU dengan format submit_sm, deliver_sm, atau

data_sm (SMS Forum, 2003).

Diposkan oleh gus dwix di 19:04 0 komentar Label: SMS

Prinsip Kerja SMS

Gambar 2.5 Skema kerja SMS

Prinsip kerja SMS ini adalah bahwa setiap jaringan mempunyai satu atau lebih

Service Centre (SC) yang berfungsi: (Kurniawan, ____)

a. Menyimpan dan meneruskan (store and forward fashion) pesan dari pengirim ke pelanggan tujuan.

b. Merupakan Interface antara PLMN (Public Land Mobile Network) GSM dengan berbagai sistem lainnya, seperti : elektronic mail, faximile, atau suatu content provider.

SC terhubung ke PLMN melalui BSC. Berdasarkan fungsinya dalam pengiriman SMS

fungsi MSC dapat dibedakan menjadi dua:

a. SMS-GMSC (Gateway MSC for Short Message Service), yaitu fungsi dari MSC yang mampu menerima pesan dari SC, kemudian mencari informasi routing ke HLR selanjutnya mengirimkan ke VMSC dimana pelanggan tersebut berada SC.

Page 12: Gammu for Windows

b. SMS-IWMMSC (Interworking MSC for Short Message Service), yaitu fungsi dari MSC yang mampu mengirim pesan dari PLMN dan meneruskannya ke SC.

Saat kita menerima pesan SMS/MMS dari handphone (mobile originated) pesan tersebut tidak langsung dikirimkan ke handphone tujuan (mobile terminated), akan tetapi dikirim terlebih dahulu ke SMS Center (SMSC) yang biasanya berada di kantor operator telepon, baru kemudian pesan tersebut diteruskan ke handphone tujuan(Gunawan,2003).

Dengan adanya SMSC, kita dapat mengetahui status dari pesan SMS yang telah dikirim, apakah telah sampai atau gagal. Apabila handphone tujuan dalam keadaan aktif dan dapat menerima pesan SMS yang dikirim, ia akan mengirimkan kembali pesan konfirmasi ke SMSC yang menyatakan bahwa pesan telah diterima. Kemudian SMSC mengirimkan kembali status tersebut kepada si pengirim. Jika handphone tujuan dalam keadaan mati, pesan yang kita kirimkan akan disimpan pada SMSC sampai period-validity terpenuhi (Gunawan,2003). Period-validity artinya tenggang waktu yang diberikan si pengirim pesan sampai pesan dapat diterima oleh si penerima, hal ini dapat kita atur pada ponsel kita mulai dari 1 jam sampai lebih dari 1 hari. Diposkan oleh gus dwix di 18:41 0 komentar Label: SMS

Elemen Pendukung SMS

Elemen arsitektur dan jaringan pendukung SMS seperti terlihat pada gambar 2.4

berikut ini :

Subsistem yang mutlak ada pada layanan SMS adalah: (Kurniawan, ____)

a. SME (Short Message Entity), merupakan tempat penyimpanan dan pengiriman

message yang akan dikirimkan ke MS (Mobile Station) tertentu.

b. SC (Service Centre), bertugas untuk menerima message dari SME dan melakukan

forwarding ke alamat MS yang dituju.

Page 13: Gammu for Windows

c. SMS-GMSC (Short Message Service – Gateway SMC ), melakukan penerimaan

message dari SC dan memeriksa parameter yang ada. Selain itu GMSC juga mencari

alamat MS yang dituju dangan bantuan HLR, dan mengirimkannya kembali ke MSC

yang dimaksud.

d. SMS – IWMSC (Short Message Service – Interworking MSC ), berperan dalam SMS

Message Origiating, yaitu menerima pesan dari MSC.

Diposkan oleh gus dwix di 09:12 0 komentar

Elemen jaringan SMS

Layanan SMS dibangun dari berbagai entitas yang saling terkait, yang mempunyai

tugas dan fungsi masing-masing. Tidak ada satupun dalam sistem SMS yang dapat bekerja

secara parsial. Entitas dalam jaringan SMS ini disebut juga elemen jaringan SMS. SMS

memiliki elemen-elemen seperti berikut (Romzi, 2004):

1 External short messaging entities (ESME)

Dapat dikatakan bahwa Short Message Entity (SME) merupakan entitas dalam

sistem SMS yang dapat berada pada jaringan, berupa perangkat bergerak, atau merupakan

Page 14: Gammu for Windows

service Centre yang berada di luar jaringan. ESME sendiri, sesuai namanya, merupakan

sebuah SME yang berada di luar jaringan SMS. Saat ini sebagian besar ESME berada

pada jaringan data seperti jaringan TCP/IP yang di dalamnya termasuk internet. Beberapa

macam ESME di antaranya adalah (Romzi, 2004):

1. Voice Mail System (VMS)

VMS merupakan perangkat yang berfungsi untuk menerima, menyimpan, dan

menjalankan voice message, ditujukan untuk pelanggan yang sedang sibuk dan sedang

tidak dapat dihubungi melalui sambungan voice.

2. Web

Web merupakan sebuah layanan yang sangat populer pada jaringan data terutama

internet. Pesatnya perkembangan internet dengan jumlah pertumbuhan penggunanya

yang juga sangat tinggi, membuat internet sebagai sebuah entitas dalam sistem SMS

yang banyak membangkitkan trafik SMS.

3. Email

Email merupakan salah satu layanan yang paling banyak digunakan dalam internet. SMS

harus dapat mendukung interkoneksi dengan teknologi email. Untuk itu kemudian

muncul layanan yang juga cukup banyak digemari, yaitu email-to-sms dan sms-to-mail.

2 Short message service Centre (SMSC)

Terminologi SMSC mengacu pada sesuatu yang berupa hardware dan software. SMSC

merupakan sebuah entitas yang bertanggung jawab untuk menyimpan, routing, dan

meneruskan short message dari satu titik ke titik lain yang merupakan tujuan, misalnya dari

suatu SME ke perangkat telepon bergerak. Sebuah SMSC harus memiliki keandalan yang

tinggi, kapasitas yang cukup, dan throughout yang memadai dalam menangani trafik short

message. Selain itu, sistem harus bersifat fleksibel dan scalable agar dapat mengakomodasi

pertumbuhan permintaan layanan SMS. Faktor lain yang juga harus diperhatikan adalah

Page 15: Gammu for Windows

aplikasi harus dapat dioperasikan dengan mudah, begitu juga pemeliharaannya. Sebagai

contoh adalah fleksibilitas untuk aktivasi layanan baru dan upgrade software (Romzi 2004).

3 Elemen wireless network

Ada beberapa elemen wireless network, yang merupakan elemen jaringan SMS,

diantaranya sebagai berikut (Romzi, 2004) :

1. Signal transfer point (STP)

STP merupakan elemen dalam jaringan yang biasanya digelar dalam intelligent

netrwork (IN), digunakan sebagai media interkoneksi berbasis Signaling system 7

(SS7) untuk menghubungkan ke lebih dari satu elemen jaringan lain.

2. Home location register (HLR)

HLR merupakan sebuah database yang digunakan sebagai tempat penyimpanan

data permanen data dan profil pelanggan.

3. Visitor location register (VLR)

VLR merupakan sebuah database tempat menyimpan informasi sementara berisi

data pelanggan HLR yang sedang roaming pada HLR lain.

4. MSC

MSC merupakan sebuah sistem yang melakukan fungsi switching dan mengontrol

panggilan telepon dalam sebuah jaringan komunikasi bergerak.

5. Air interface

Merupakan antarmuka media transmisi yang dalam hal ini berupa ruang udara.

Terdapat beberapa teknologi standar sebagai air interface dalam komunikasi

bergerak, diantaranya GSM, TDMA, dan CDMA.

Page 16: Gammu for Windows

6. Base station system

Base station system merupakan kesatuan sistem yang bertanggung jawab mengatur

transmisi signal elektromagnetik untuk membawa data dari MSC ke perangkat

telepon bergerak. Base station system terdiri dari Base Station Controller (BSC),

dan Base Transceiver System (BTS)

7. Mobile device

Merupakan perangkat yang mempunyai kemampuan mengirimkan dan menerima

short message, biasanya berupa telepon seluler dan teknologi digital.

Diposkan oleh gus dwix di 09:09 0 komentar Label: SMS Posting Lama Langgan: Entri (Atom)