em briolo gi

7
Embriologi Jantung Embriologi jantung terjadi pada pertengahan minggu ketiga. Pertumbuhan ini terjadi karena : Mudigah bertambah besar, sehingga makanan yang diterima secara difusi dari induknya tidak mencukupi lagi. Pada saat ini, mudigah membutuhkan suplai darah jantung, pembuluh darah untuk pertumbuhan. Perkembangan jantung sangat kompleks, karena harus bekerja sebelum pertumbuhannya sempurna. Pada fase permulaan: Sel-sel progenitor jantung di epiblas di sebelah lateral dari garis primitif. Dari sini sel-sel bermigrasi melalui garis primitif. Sel-sel yang ditakdirkan untuk membemtuk segmen kranial jantung, saluran aliran keluar, bermigrasi pertama kali, dan sel-sel yang membentuk bagian lebih kaudal, masing- masing ventrikel kanan, ventrikel kiri, dan sinus venosus, bermigrasi secara berurutan. Pulau-pulau darah juga terbentuk di mesoderm ini, tempat pulau-pulau tersebut akan membentuk sel darah dan pembuluh darah melalui proses vaskuligenesis. Pulau-pulau tersebut menyatu dan membentuk saluran berlapis endotel berbentuk tapal kuda yang dikelilingi oleh mioblas. Regio ini dikenal sebagai medan kardiogenik; rongga intraembrional diatasnya kemudian berkembang menjadi rongga perikardium. Pulau-pulau ini membentuk sepasang pembuluh darah longitudinal, aorta dorsalis.

Upload: denta-haritsa

Post on 23-Dec-2015

3 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

embrio

TRANSCRIPT

Page 1: Em Briolo Gi

Embriologi Jantung

Embriologi jantung terjadi pada pertengahan minggu ketiga. Pertumbuhan ini terjadi

karena :

Mudigah bertambah besar, sehingga makanan yang diterima secara difusi dari

induknya tidak mencukupi lagi.

Pada saat ini, mudigah membutuhkan suplai darah jantung, pembuluh darah untuk

pertumbuhan.

Perkembangan jantung sangat kompleks, karena harus bekerja sebelum

pertumbuhannya sempurna.

Pada fase permulaan:

Sel-sel progenitor jantung di epiblas di sebelah lateral dari garis primitif. Dari sini sel-sel

bermigrasi melalui garis primitif. Sel-sel yang ditakdirkan untuk membemtuk segmen

kranial jantung, saluran aliran keluar, bermigrasi pertama kali, dan sel-sel yang membentuk

bagian lebih kaudal, masing-masing ventrikel kanan, ventrikel kiri, dan sinus venosus,

bermigrasi secara berurutan. Pulau-pulau darah juga terbentuk di mesoderm ini, tempat

pulau-pulau tersebut akan membentuk sel darah dan pembuluh darah melalui proses

vaskuligenesis. Pulau-pulau tersebut menyatu dan membentuk saluran berlapis endotel

berbentuk tapal kuda yang dikelilingi oleh mioblas. Regio ini dikenal sebagai medan

kardiogenik; rongga intraembrional diatasnya kemudian berkembang menjadi rongga

perikardium. Pulau-pulau ini membentuk sepasang pembuluh darah longitudinal, aorta

dorsalis.

Page 2: Em Briolo Gi

Gambar 1 : pandangan dorsal mudigah pada tahap presomit lanjut (sekitar 18 hari) setelah

amnion di angkat. Bakal mioblas dan hemangioblas terletak di mesoderm splanknik di depan

lembeng saraf dan di kedua sisi mudigah.

Gambar 2 : potongan melintang melalu mudigah dengan usia setara untuk memberlihatkan

posisi pulau daerah di lapisan mesoderm splanknik.

Pembentukan dan posisi tabung jantung

Akibat pertumbuhan otak dan pelipatan sefalik mudigah, membrana bukofaringealis

tertarik ke depan, sementara jantung dan rongga perikardium mula-mula bergerak ke

daerah servikal dan akhirnya ke toraks. Daerah kaudial pasangan primordia jantung

menyatu kecuali di ujung paling kaudalnya. Secara bersamaan, bagian cekung dari

daerah berbentuk tapal kuda meluas untuk membentuk bakal saluran aliran keluar

Page 3: Em Briolo Gi

dan regio ventrikel. Karena itu, jantung menjadi suatu tabung yang terus membesar.

Jantung menerima drainase vena dikutub kaudalnya dan mulai memompa darah.

Gambar 3 : Pembentukan tabung jantung

Pembentukan Lengkung Jantung

Tabung jantung terus memanjang dan melengkung pada hari ke-23. Bagian sefalik

tabung melengkung ke arah ventral, kaudal dan ke kanan dan bagian atrium (kaudal)

bergeser ke dorso kranial dan ke kiri. Lengkungan ini yang mungkin disebabkan oleh

perubahan bentuk sel, menyebabkan terbentuknya lengkung jantung. Lengkung ini

selesai pada hari ke-28.

Gambar 4 : pembentukan lengkung jantung 23 hari

Page 4: Em Briolo Gi

Gambar 5 : pembentukan lengkung jantung 24 hari

Pembentukan Septum Jantung

Septum-septum utama jantung terbentuk antara hari ke-27 dan 37 perkembangan,

saat mudigah tambah tumbuh dari panjang 5mm hingga sekitar 16-17mm.

Metode pembentukan septum jantung ada 3 cara yaitu :

a. Melalui pembentukan dua massa jaringan yang tumbuh aktif yang

saling mendekati sampai menyatu, membagi lumen menjadi 2 saliran

terpisah.

b. Melalui pertumbuhan aktif satu massa jaringan yang terus meluas

hingga mencapai sisi lumen yang berlawanan. Pembentukan jaringan

semacan ini bergantung pada sintesis dan pengendapan matriks

ekstrasel dan proliferasi sel. Massa ini yang dikenal sebagai bantalan

endokardium.

c. Septum juga dapat terbentuk tanpa melibatkan bantalan endokardium.

Suatu bagian sempit jaringan di dinding atrium atau ventrikel tidak

tumbuh, sementara daerah-daerah sisi cepat membesar, akan

membentuk suatu hubungan sempit diantara kedua bagian yang

membesar tersebut, berlanjut di kedua sisi yang sempit, kedua dinding

ini akan saling mendekati dan akhirnya menyatu membentuk suatu

septum.

Pembentukan Septum di Atrium Komunis

Page 5: Em Briolo Gi

Pembentukan septum ini terjadi pada akhir minggu ke-empat. Berawal dari septum

premium yang membentuk krista seperti bulan sabit yang membagi atrium menjadi 2

tetapi masih meninggalkan sebuah lubang. Selanjutnya ostium primum terbentuk,

yaitu lubang antara batas bawah septum premium dan bantalan endokardium. Seiring

dengan perkembangan selanjutnya, perluasan dari perluasan endokardium superior

dan inferior tumbuh di sepanjang septum primum, menutupi ostium primum. Namun,

sebelum penutupan ini sempurna, terjadi kematian sel yang menyebabkan

terbentuknya lubang-lubang di bagian atas septum primum, lubang-lubang ini

menghasilkan ostium sekundum. Lubang yang tersisa oleh septum sekundum disebut

foramen ovale yang akan menutup saat janin terlahir menjadi foramen ovale.

Pembentukan Septum di Kanalis Atrioventrikularis

Pada akhir minggu ke-4 muncul dua bantalan mesenkim, bantalan endokardium

atrioventrikel, di batas superior dan inferior kanalis atrioventrikularis. Terdapat

empat bantalan endokardium yang mengelilingi kanalis atrioventrikularis. Penyatuan

bantalan superior dan inferior yang saling berhadapan membagi ostium menjadi

kanalis atrioventrikularis kanan dan kiri. Jaringan bantalan ini kemudian menjadi

fibrosa dan membentuk katup mitral di kiri dan katup trikuspidal di kanan.

Pembentukan Septum di Ventrikel

Pembentukan ini di mulai pada akhir minggu ke-4. Septum interventrikulare terdiri

dari pars muskularis yang tebal dan pars membranasea yang tipis yang dibentuk oleh

bantalan atrioventrikel endokardium inferior, penebalan konus kanan dan penebalan

konus kiri.

Pembentukan Pembuluh Darah

Pembetukan pembuluh darah terjadi melalui 2 mekanisme, yaitu

1. Vaskulogenesis yaitu mekanisme pembentukan pembuluh darah melalui

penyatuan angioblas.

2. Angiogenesis yaitu mekanisme pembentukan pembuluh darah, dari pembuluh

darah yang sudah ada.

Pembuluh-pembuluh arah utama, termasuk aorta dorsalis dan vena kardinalis,

terbentuk melalui vaskulogenesis. Bagian lain dari sistem vaskular dibentuk melalui

angiogenesis.