deskripsi umum usaha

9

Click here to load reader

Upload: yadi-pzran

Post on 21-Dec-2015

385 views

Category:

Documents


24 download

DESCRIPTION

tugas kewirausahaan

TRANSCRIPT

Page 1: DESKRIPSI UMUM USAHA

BAB I

PENDAHULUAN

 

A. Latar Belakang

Kebutuhan kesehatan pada masa modern ini semakin meningkat. Dengan

banyaknya penyakit yang timbul dimasyarakat yang kian hari belum mampu

untuk diatasi. Dengan adanya pola hidup masyarakat yang kurang peduli dengan

lingkungan sendiri terbukti dengan selokan yang penuh dengan sampah maupun

kotoran hasil dari kegiatan sehari hari maupun kegiatan usaha. Hal ini menjadikan

banyaknya bakteri maupun kuman dan juga pencemaran yang signifikan

dilingkungan yang ditinggali oleh masyarakat.

Dari sisi dunia kesehatan, banyak dari masyarakat yang mengkonsumsi obat-

obatan yang menimbulkan efeksamping yang berbahaya bagi tubuh, yaitu obat-

obatan kimia. Dengan tingkat obat kimia yang dikonsumsi tubuh sangat besar ini

dapat menimbulkan penyakit-penyakit lain yang lebih parah. Namun, apabila

penyakit yang diderita tidak segera dilakukan penanganan akan menjadi parah

atau mengganggu aktifitas sehari-hari. Selain hal itu kecenderungan atau

ketergantungan akan obat-obatan kimia akan sangat berbahaya bagi kelangsungan

hidup.

Seperti yang telah disampaikan Rasullulah dalam hasidt:

“Tidaklah Allah menurunkan sebuah penyakit melainkan menurunkan pula

obatnya.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim). Dengan berlandas demikian dan hasil

dari penelitian-penelitian dari ahli kesehatan bahwa obat yang terbaik adalah obat

yang alami dari alam yang tidak menyebabkan efek samping. Dengan landasan

kedua hal tersebut dibuatlah toko obat herbal yang melayani penjualan serta

pemesanan segala obat herbal untuk penyembuhan dan juga pencegahan. Dengan

mengkonsumsi obat herbal secara kontinue tidak akan menimbulkan efek samping

yang berbahaya.

B. Perumusan Visi Usaha

Menjadikan Toko obat Herbat sebagai Solusi masalah kesehatan

masyarakat.

Page 2: DESKRIPSI UMUM USAHA

C. Perumusan Misi Usaha

1. Memasarkan obat herbal kebutuhan masyarakat dengan cara halal.

2. Menerapkan sistem retailer.

3. Menerapkan ekonomi islam.

4. Pembangunan kesehatan dengan obat herbal.

D. Tujuan Usaha

Adapun beberapa tujuan dalam toko obat herbal ini adalah :

1. Meningkatkan taraf kesehatan masyarakat melalui obat herbal.

2. Untuk menerapkan jiwa berwirausaha

3. Melatih kemandirian.

E. Deskripsi Usaha

Pemasaran dilakukan dengan cara retailer. Yaitu kami menyediakan toko

untuk penjualan obat herbal, kemudian mencari penjual obat. Pada awalnya

mencari chanel dengan orang lain sehingga seperti dibawah pengawasan dari

toko lain. Namun dalam beberapa bulan berikutnya setelah mempunyai dana

sendiri dan punya chanel pembuat obat kemudian kami bekerja secara mandiri.

BAB II

PEMBAHASAN

 

A. ASPEK PRODUK

1. Jenis Produk Usaha

Pemasaran dilakukan dengan cara retailer. Yaitu kami menyediakan toko

untuk penjualan obat herbal, kemudian mencari penjual obat. Pada awalnya

mencari chanel dengan orang lain sehingga seperti dibawah pengawasan dari

toko lain. Namun dalam beberapa bulan berikutnya setelah mempunyai dana

sendiri dan punya chanel pembuat obat kemudian kami bekerja secara mandiri.

2. Jumlah Produk

Produk akan disetok setiap bulan. Bahkan jika ada kebutuhan khusus maka

akan disediakan dengan segera. Untuk permulaan akan diadakan sebanyak 20

unit.

Page 3: DESKRIPSI UMUM USAHA

3. Waktu Kegiatan

Kegiatan perjualan akan dilakukan dalam sehari 12 jam dari jam 8 pagi

sampai jam 8 malam. Untuk waktu libur adalah hari Jum’at dan hari besar.

4. Jumlah Tenaga yang Dibutuhkan

Diperlukan satu orang yaitu pemilik sendiri sekaligus bertindak sebagai

pembuat dan penjual.

5. Bahan dan Peralatan Yang digunakan

Peralatan yang digunakan :

Nama Peralatan Jumlah Harga satuan Total

Sewa tempat 1 tahun Rp   5.000.000,00 Rp   5.000.000,00

Etalase 1 Rp     1.000.000,00 Rp   1.000.000,00

Jumlah Rp 6.000.000,00

 

Produk jual :

Nama barang Satuan Harga satuan Total

Habatu sauda 20 Rp   40.000,00 Rp 800.000,00

Madu 10 Rp 50.000,00 Rp 500.000,00

Lain-lain 20 Rp 40.000,00 Rp 800.000,00

Jumlah Rp2.100.000,00

6. Proses Produksi

Pemasaran dilakukan dengan cara retailer. Yaitu kami menyediakan toko

untuk penjualan obat herbal, kemudian mencari penjual obat. Pada awalnya

mencari chanel dengan orang lain sehingga seperti dibawah pengawasan dari

toko lain. Namun dalam beberapa bulan berikutnya setelah mempunyai dana

sendiri dan punya chanel pembuat obat kemudian kami bekerja secara mandiri.

BAB III

ANALISI SWOT

A. Stenght

1. Obat herbal meupakan obat yang dianjurkan oleh Rasulullah, sehingga dengan

tersebut pangsa pasar akan segera dicapai.

Page 4: DESKRIPSI UMUM USAHA

2. Pangsa pasar bukan hanya untuk kalangan orang tua akan tetapi obat herbal

aman dikonsumsi oleh semua kalangan.

3. Obat herbal aman dikonsumsi sehari-hari sehingga kebutuhan akan obat herbal

berlanjut secara kontinue oleh konsumen.

4. Dilihat dari lingkungan masyrakatnya, maka obat herbal akan dapat menjadi

komuditi utama karena belum ada penjual yang ada.

5. Waktu penyimpanan obat herbal dapat bertahan lama sehingga dapat diatasi

jika barang belum terjual.

6. Tempat cukup stategis karena didaerah perumahan/pemukiman dalam

kebutuhan obat-obatan masyarakat dan juga dari segi jumlah penduduk

masyarakat yang cukup banyak.

7. Memungkinkan untuk pemesanan barang jika belum tersedia di outlate.

B. Weakness

1. Tempat pemesanan barang dagangan yang jauh sehingga memungkinkan

barang datangan kehabisan stok.

2. Banyaknya kegiatan masyarakat sehingga jarang beraktifitas di lingkungan

sekitar. Kegiatan masyarakat utamanya diluar pemukiman penduduk.

3. Perlunya sosialisi yang lebih intens agar lokasi penjualan dapat diketahui oleh

masyarakat Klebengan sehingga memerlukan dana advertensi yang cukup

banyak.

C. Opportunity

1. Tempat yang akan didirikan usaha stategis karena berada didekat jalan yang

sering lalu-lalang masyarakat.

2. Belum ada usaha sejenis di daerah tersebut sehingga usaha ditaksir menjadi

sangat prospektif kedepanya.

3. Banyaknya masyarakat yang nantinya akan menjadi pangsa pasar penjualan

obat herbal.

D. Threath

1. Penjual obat-obat kimia yang sering menyediakan obat yang langsung

memberikan efek sembuh bagi pengguna sehingga memungkinkan pengguna

yang senang dengan obat instan tidak membeli obat herbal.

Page 5: DESKRIPSI UMUM USAHA

2. Obat herbal memberikan efek kesembuhan yang bertahap, sehingga

dimungkinkan bagi pengguna obat yang menginginkan sembuh secara cepat

tidak mau membeli obat herbal secara kontinue/berkelanjutan.

BAB IV

PENUTUP

A. Pengharapan

Besar harapan kami agar proposal ini dapat disetujui sehingga usaha dapat

dijalankan dan dapat menghasilkan prosduksi sesuai dengan target. 

Page 6: DESKRIPSI UMUM USAHA

PROPOSAL PENDIRIAN USAHA

OBAT HERBAL ALA RASULLAH

Disusun oleh :

Nama : Riyadi

NIM : 13504244023

Kelas : C

JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK OTOMOTIF

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

2015